L A K I P LAPORAN KINERJA INSTANSI PEMERINTAH BADAN PUSAT STATISTIK KABUPATEN TOBA SAMOSIR TAHUN ANGGARAN 2014

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "L A K I P LAPORAN KINERJA INSTANSI PEMERINTAH BADAN PUSAT STATISTIK KABUPATEN TOBA SAMOSIR TAHUN ANGGARAN 2014"

Transkripsi

1 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir L A K I P LAPORAN KINERJA INSTANSI PEMERINTAH BADAN PUSAT STATISTIK KABUPATEN TOBA SAMOSIR TAHUN ANGGARAN 2014 BADAN PUSAT STATISTIK KABUPATEN TOBA SAMOSIR

2 KATA PENGANTAR Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir Laporan Kinerja Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir ini dibuat sesuai Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 53 Tahun 2014 tentang petunjuk teknis tata cara pelaporan kinerja, perjanjian kinerja, dan tata cara review atas laporan kinerja instansi pemerintah. Dalam rangka meningkatkan pelaksanaan kegiatan pemerintahan yang lebih berdaya guna, berhasil guna, bersih dan bertanggung jawab, dipandang perlu adanya pelaporan kinerja Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir untuk mengetahui kemampuan unit-unit kerja dalam pencapaian visi, misi dan tujuan penyelenggaraan kegiatan dan pekerjaan bidang statistik. Laporan Kinerja BPS Kabupaten Toba Samosir ini dimaksudkan untuk memberi gambaran mengenai penyelenggaraan kegiatan pelaksanaan tugas yang diberikan pemerintah kepada Badan Pusat Statistik, melaksanakan koordinasi dan kerjasama serta mengembangkan dan membina hubungan dan kerjasama dalam bidang statistik dengan instansi lain, baik pemerintah maupun swasta, sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku. Laporan kinerja ini juga sebagai masukan bagi pemerintah dalam mengevaluasi kegiatan tahun anggaran 2014 dan sebagai pertanggungjawaban pelaksanaan tugas dan fungsi Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir. Kepada semua pihak yang telah berperan serta dalam penyusunan sampai penerbitan laporan ini, kami mengucapkan terima kasih. Kritik dan saran untuk perbaikan laporan ini dimasa yang akan datang sangat kami hargai. Balige, Februari 2015 Kepala Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir, Ir. Tanina NIP Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun 2014 i

3 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir DAFTAR ISI Kata Pengantar. i Daftar Isi.. ii Daftar Tabel. iii Ringkasan Eksekutif iv Bab I Pendahuluan Latar Belakang Kedudukan, Tugas, Fungsi, Kewenangan, Susunan, dan Wilayah Organisasi Landasan Hukum Permasalahan dan Kendala Utama Bab II Perencanaan Kinerja Rencana Strategis Indikator Kinerja Utama Rencana Kinerja Tahunan (RKT) Penetapan Kinerja Tahun Bab III Akuntabilitas Kinerja Analisis Pencapaian Kinerja Tahun Evaluasi Kegiatan Tahun Akuntabilitas Keuangan Tahun Bab IV Penutup Kesimpulan Saran Tindak Lanjut.. 33 Lampiran-lampiran.. Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun 2014 ii

4 DAFTAR TABEL Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir Tabel 1 Indikator Tujuan dan Target Pembangunan Statistik di BPS Kabupaten Toba Samosir 10 Tabel 2 Alokasi Anggaran Menurut Program TA Tabel 3 Indikator Kinerja Utama (Peraturan Kepala BPS Nomor 58 Tahun 2014).. 16 Tabel 4 Penetapan Kinerja Tahun 2014 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir.. 18 Tabel 5 Tingkat Pencapaian Kinerja Tujuan Strategis BPS Kabupaten Toba Samosir Tahun Tabel 6 Tingkat Pencapaian Kinerja Seluruh Program BPS Kabupaten Toba Samosir Tahun Anggaran Tabel 7 Tingkat Capaian Sasaran BPS Kabupaten Toba Samosir. 25 Tabel 8 Realisasi Penggunaan Anggaran Tahun 2014 BPS Kabupaten Toba Samosir. 31 Tabel 9 Akuntabilitas Keuangan Terhadap Hasil Capaian Kinerja Program 31 Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun 2014 iii

5 RINGKASAN EKSEKUTIF Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir Sesuai Undang-undang Nomor 16 Tahun 1997 tentang Statistik, memberikan wewenang kepada Badan Pusat Statistik (BPS) untuk menyelenggarakan kegiatan statistik dengan cara sensus, survei, kompilasi produk administrasi, dan cara lain, serta mengumumkan hasilnya secara berkala atau sewaktu-waktu dan terbuka kepada masyarakat baik instansi pemerintah, lembaga swasta, lembaga swadaya masyarakat ataupun perorangan. Visi BPS Kabupaten Toba Samosir adalah ah Pelopor Data Statistik Terpercaya Untuk Semua (The Agent of Trustworthy Statistical Data for All). Visi BPS Kabupaten Toba Samosir tersebut adalah merupakan terusan dari Visi BPS Republik Indonesia dalam melaksanakan misi pembangunan perstatistikan. Adapun misi pembangunan perstatistikan bertujuan untuk : 1. Memperkuat landasan konstitusional dan operasional lembaga statistik untuk penyelenggaraan statistik yang efektif dan efisien; 2. Menciptakan insan statistik yang kompeten dan frofesional, didukung pemanfaatan teknologi informasi mutakhir untuk kemajuan perstatistikan Indonesia; 3. Meningkatkan penerapan standar klasifikasi, konsep dan defenisi, pengukuran, dan kode etik statistik yang bersifat universal dalam setiap penyelenggaraan statistik; 4. Meningkatkan kualitas pelayanan informasi statistik bagi semua pihak; dan 5. Meningkatkan koordinasi, integrasi, dan sinkronisasi kegiatan statistik yang diselenggarakan pemerintah dan swasta, dalam kerangka Sistem Statistik Nasional (SSN) yang efektif dan efisien. Sasaran pembangunan perstatistikan yang ingin dicapai adalah: 1. Tersedianya data dan informasi statistik yang lengkap, akurat, dan tepat waktu di seluruh bidang pembangunan serta meningkatkan pelayanan bagi pengguna data dan informasi statistik; 2. Terwujudnya struktur organisasi BPS secara efektif dan efisien dalam kerangka mewujudkan good governance serta meningkatkan pengawasan dan akuntabilitas kinerja aparatur BPS; 3. Meningkatnya kapasitas SDM dalam pengetahuan, penguasaan ilmu, metode statistik, dan teknologi informasi mutakhir guna menyempurnakan metode pengumpulan, pengolahan dan diseminasi statistik; Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun 2014 iv

6 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir 4. Meningkatnya kerjasama antar lembaga statistik/penelitian dalam negeri maupun internasional atas dasar saling menghormati kemandirian dan menguntungkan dalam rangka menghasilkan data dan informasi statistik berkualitas internasional; 5. Terwujudnya SSN dalam menunjang kelancaran tugas dan fungsi lembaga-lembaga statistik yang ada baik di instansi pemerintah, swasta maupun masyarakat; dan 6. Meningkatnya kualitas dan kuantitas sarana dan prasarana fisik. Guna mencapai tujuan dan sasaran dari pembangunan perstatistikan yang telah ditetapkan, maka pada tahun 2014, BPS menetapkan tiga program utama, terdiri dari: 1. Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya (DMPTL) BPS; 2. Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur (PSPA); dan 3. Penyediaan dan Pelayanan Informasi Statistik (PPIS). Penyelenggaraan program-program tersebut dibiayai Pemerintah Republik Indonesia melalui APBN yang dituangkan ke dalam Bagian Anggaran 54 NOMOR : SP- DIPA /2014 dengan nilai sebesar: Rp ,- dan realisasi penggunaan anggaran mencapai Rp ,- (83,20 %). Dalam pelaksanaan program-program BPS Kabupaten Toba Samosir tersebut, terdapat beberapa kendala yang dihadapi baik dalam pelaksanaan kegiatan teknis maupun anggaran secara umum, sebagai berikut: A. Teknis - Masih terbatasnya kuantitas dan kualitas sumber daya manusia (SDM) khususnya tenaga petugas lapangan Koordinator Statistik Kecamatan (KSK) dan staf di Kantor BPS Kabupaten Toba Samosir. Dari 16 (enam belas) kecamatan yang ada di Kabupaten Toba Samosir, masih ada 3 (tiga) kecamatan lagi yang belum terisi tenaga KSK, demikian juga dengan staf hanya 3 (tiga) orang yaitu 2 (dua) orang staf teknis dan 1 (satu) orang staf administrasi. - Kondisi geografis yang sulit dijangkau (daerah sulit) yang tersebar pada beberapa kecamatan seperti di Kecamatan Ajibata, Habinsaran, Nassau, dan Borbor. - Aktivitas masyarakat yang mayoritas bekerja di sektor pertanian menimbulkan hambatan pelaksanaan kegiatan pengumpulan data pada jam kerja sehingga cenderung dilaksanakan pada sore hingga malam hari dan juga pada hari libur. - Responsibilitas masyarakat terhadap kegiatan pengumpulan data oleh BPS relatif masih rendah, khususnya dari kalangan dunia usaha. Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun 2014 v

7 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir - Adanya persepsi masyarakat bahwa pengumpulan data berkaitan dengan pajak dan bantuan sehingga masyarakat yang menjadi responden kurang maksimal dalam memberikan jawaban yang jujur bahkan terkesan asal dijawab. B. Anggaran - Kurang maksimalnya penyerapan anggaran dalam Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur BPS yaitu berupa pembangunan perluasan gedung kantor seluas 100 m2 disebabkan terjadinya pelelangan gagal di LPSE Kabupaten sampai 2 (dua) kali. Pelaksanaan kegiatan dimaksud tidak telaksana seluruhnya, hanya kegiatan perencanaan/jasa konsultansi yang terlaksana dengan baik. Demikian juga dengan belanja keperluan perkantoran, tidak seluruhnya terserap karena ada penghematan anggaran, termasuk penghematan biaya telepon, listrik dan internet sesuai instruksi dari Kepala BPS-RI. - Dalam rangka mewujudkan pemanfaatan anggaran yang harus semakin efektif dan efisien, dengan mengelola anggaran yang tertib, bersih dan bebas korupsi, kolusi dan nepotisme (KKN), berbagai upaya sudah dilakukan BPS Kabupaten Toba Samosir untuk mengatasi kendala tersebut dengan menyesuaikan keadaan dan situasi dan kondisi daerah setempat. Hasil evaluasi atas pelaksanaan fungsi dan tugas BPS sesuai dengan visinya, menyimpulkan bahwa secara umum pencapaian kinerja dan akuntabilitas BPS Kabupaten Toba Samosir menunjukkan masih kurang maksimal. Kesimpulan ini tercermin dari angka rata-rata pengukuran kinerja sasaran sebesar 90,47 persen. Dari tujuh sasaran yang ada, capaian sasaran utama yaitu sasaran Tersedianya data dan informasi statistik yang lengkap, akurat, dan tepat waktu di seluruh bidang pembangunan serta meningkatkan pelayanan bagi pengguna data dan informasi statistik mencapai 100 persen. Tingkat pencapaian kinerja tersebut memberi arti bahwa pelaksanaan kegiatan yang dilakukan BPS telah sesuai program, kebijakan, sasaran, dan tujuan yang telah ditetapkan dalam rencana strategis dan sekaligus telah mampu memenuhi misi BPS Kabupaten Toba Samosir. Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun 2014 vi

8 BAB I PENDAHULUAN Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir 1.1 LATAR BELAKANG Tata kepemerintahan yang baik merupakan suatu konsepsi tentang penyelenggaraan pemerintahan yang bersih, demokratis, dan efektif. Upaya untuk mewujudkan suatu tata kepemerintahan yang baik hanya dapat dilakukan apabila terjadi keseimbangan peran ketiga pilar, yaitu pemerintah, dunia usaha swasta, dan masyarakat. Upaya tersebut telah dituangkan dalam peraturan perundang-undangan, antara lain: 1. TAP MPR Nomor XI Tahun 1998 tentang Penyelenggara Negara yang Bersih dan Bebas KKN 2. UU Nomor 28 Tahun 1999 Tentang Penyelenggaraan Negara yang Bersih dan Bebas dari KKN 3. UU Nomor 16 Tahun 1997 tentang Statistik 4. Inpres Nomor 7 Tahun 1999 tentang Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah 5. Inpres Nomor 5 Tahun 2004 tentang Percepatan Pemberantasan Korupsi 6. Keppres Nomor 103 Tahun 2001 tentang Kedudukan, Tugas, Fungsi, Kewenangan, Susunan Organisasi, dan Tata kerja Lembaga Pemerintah Non Departemen. 7. Keputusan Kepala Badan Pusat Statistik Nomor 121 Tahun 2001 tentang Organisasi dan Tata Kerja Perwakilan Badan Pusat Statistik di Daerah Satu diantara inti pokok dari peraturan tersebut di atas adalah bahwa, setiap instansi pemerintah diwajibkan mengimplementasikan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (Sistem AKIP), dengan tujuan untuk mendorong terciptanya akuntabilitas kinerja instansi pemerintah sebagai salah satu syarat diantara beberapa syarat untuk terciptanya pemerintahan yang baik dan terpercaya. 1.2 KEDUDUKAN, TUGAS, FUNGSI, KEWENENGAN, SUSUNAN DAN WILAYAH ORGANISASI Kedudukan Berdasarkan Keputusan Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Nomor 121 Tahun 2001 tentang Organisasi dan Tata Kerja Perwakilan BPS di Daerah: a. BPS Kabupaten Toba Samosir adalah Perwakilan BPS di Daerah yang berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Kepala BPS Propinsi Sumatera Utara; b. BPS Kabupaten Toba Samosir dipimpin oleh seorang Kepala. Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

9 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir Tugas Pokok BPS Kabupaten Toba Samosir mempunyai tugas melaksanakan penyelenggaraan statistik dasar di Kabupaten Toba Samosir sesuai dengan ketentuan peraturan perundangundangan yang berlaku Fungsi Dalam melaksanakan tugas tersebut, BPS Kabupaten Toba Samosir menyelenggarakan fungsi: a. Penyelenggaraan statistik dasar di Kabupaten Toba Samosir; b. Koordinasi kegiatan fungsional dalam pelaksanaan tugas BPS Kabupaten; c. Pelancaran dan pembinaan terhadap kegiatan instansi Pemerintah di bidang kegiatan statistik di Kabupaten Toba Samosir; d. Penyelenggaraan pembinaan dan pelayanan administrasi umum di bidang perencanaan umum, ketatausahaan, organisasi dan tata laksana, kepegawaian, keuangan, kearsipan, persandian, perlengkapan dan rumah tangga BPS Kabupaten Toba Samosir Kewenangan Dalam menyelenggarakan fungsi tersebut, Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir mempunyai kewenangan: a. Penyusunan rencana daerah di Kabupaten Toba Samosir secara makro di bidang statistik; b. Perumusan kebijakan di bidang statistik untuk mendukung pembangunan daerah di Kabupaten Toba Samosir; c. Penetapan sistem informasi statistik di Kabupaten Toba Samosir; d. Penetapan dan penyelenggaraan statistik nasional di Kabupaten Toba Samosir; e. Kewenangan lain yang melekat dan telah dilaksanakan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku Susunan Organisasi Untuk melaksanakan tugas, fungsi, kewenangan, susunan organisasi dan tata kerja tersebut, sesuai Keputusan Kepala BPS Nomor 121 Tahun 2001 tentang Organisasi dan Tata Kerja Perwakilan Badan Pusat Statistik di Daerah, telah ditentukan struktur organisasi Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir, yaitu : Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

10 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir a. Kepala; b. Subbagian Tata Usaha; c. Seksi Statistik Sosial; d. Seksi Statistik Produksi; e. Seksi Statistik Distribusi; f. Seksi Neraca Wilayah dan Analisis Statistik; g. Seksi Integrasi Pengolahan dan Diseminasi Statistik; h. Kelompok Jabatan Fungsional. Gambar struktur organisasi BPS Kabupaten Toba Samosir terdapat pada Lampiran 1a Wilayah Organisasi Wilayah Administrasi Kerja BPS Kabupaten Toba Samosir yang menjadi tanggung jawab pengawasan dan pembinaan dalam penyelenggaraan kegiatan statistik adalah 16 Kecamatan, yang mencakup 244 desa/kelurahan yaitu 231 Desa dan 13 Kelurahan dan seluruh wilayah telah dibagi dalam 578 Blok Sensus (BS) yang terdiri dari 543 BS Biasa, 14 BS Khusus dan 21 BS Persiapan. Secara rinci Peta Wilayah Administrasi Kerja BPS Kabupaten Toba Samosir terdapat pada Lampiran 1b. 1.3 LANDASAN HUKUM Dalam menyelenggarakan pelaksanaan tugas dan fungsinya, Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir dilindungi oleh perangkat hukum, yaitu : 1. Undang-Undang Nomor 16 Tahun 1997 tentang Statistik menjamin kepastian hukum bagi penyelenggara dan pengguna statistik baik pemerintah maupun masyarakat. Dengan adanya Undang-Undang Statistik ini maka kepentingan masyarakat pengguna statistik akan terjamin terutama atas nilai informasi yang diperolehnya. 2. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 51 Tahun 1999 tentang Penyelenggaraan Statistik yang mengamanatkan bahwa BPS berkewajiban menyelenggarakan kegiatan statistik dasar. 3. Peraturan Presiden Nomor 86 Tahun 2007 tentang Badan Pusat Statistik. 4. Peraturan Kepala Badan Pusat Statistik Nomor 7 Tahun 2008 tentang Organisasi Badan Pusat Statistik. 5. Inpres Nomor 7 Tahun 1999 tentang Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

11 1.4 PERMASALAHAN DAN KENDALA UTAMA Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir Dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah ditetapkan, Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir tentu tidak terlepas dari permasalahan dan kendala yang dihadapi serta memerlukan langkah-langkah perbaikan guna lebih menyempurnakan hasil yang didapat. Secara umum, beberapa penyebab atau kendala yang dihadapi untuk tercapainya target sasaran dan tujuan yang ditetapkan, diantaranya adalah : a. Waktu pengumpulan data yang relatif singkat dan faktor kesulitan lapangan untuk memperoleh data merupakan dampak dari perkembangan kehidupan sosial ekonomi. b. Respon dari pemberi data yang kurang memahami pentingnya data. c. Munculnya anggapan yang beredar di masyarakat yang menganggap pengumpulan data berkaitan dengan pajak dan bantuan. d. Akurasi, ketersediaan, dan kelengkapan data terutama untuk data sekunder yang tersedia di lembaga pemerintah masih sangat terbatas. e. Sumber daya manusia untuk petugas lapangan yang masih kurang, terutama untuk tenaga koordinator statistik kecamatan (KSK) sehingga harus dirangkap oleh KSK lain ataupun staf yang ditunjuk serta kepala seksi yang belum ada staf. Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

12 BAB II PERENCANAAN KINERJA Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir 2.1 RENCANA STRATEGIS BPS KABUPATEN TOBA SAMOSIR TAHUN Dalam rangka memberikan arah dan sasaran yang jelas, serta sebagai pedoman dan tolok ukur kinerja dalam pelaksanaan pembangunan statistik yang diselaraskan dengan arah kebijakan dan program pembangunan nasional yang telah ditetapkan dalam Pembangunan Jangka Panjang (PJP) dan Pembangunan Jangka Menengah (PJM) , Kepala Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir dalam menetapkan rencana strategis Tahun mengacu Renstra BPS Pusat Peningkatan kualitas data menjadi salah satu sasaran strategis yang akan dicapai BPS dalam mendukung strategi dan arah kebijakan nasional. Tuntutan terhadap penyelenggaraan kegiatan pemerintahan yang baik (good governance) dan pemerintah yang bersih (clean government), merupakan hal mutlak bagi kepercayaan masyarakat yang harus diterapkan dalam kegiatan pemerintahan. Keterbukaan atau transparansi instansi pemerintah di bidang informasi (termasuk informasi statistik) mengharuskan pemerintah menyajikan informasi yang obyektif, akurat, tepat waktu, terpercaya, dan lengkap. Untuk itu, BPS Kabupaten Toba Samosir perlu menyusun suatu perencanaan strategis (Renstra) pembangunan di bidang statistik yang komprehensif dan mampu mengemban tugas pokok dan fungsinya yang secara tidak langsung dapat mempercepat terwujudnya good governance dan clean goverment tersebut. Rencana Strategis Pembangunan Statistik BPS Kabupaten Toba Samosir adalah dokumen perencanaan pembangunan di bidang statistik yang berskala Kabupaten yang berlaku selama kurun waktu Visi BPS Kabupaten Toba Samosir Visi BPS Kabupaten Toba Samosir mengikuti Visi BPS RI , mengingat BPS Kabupaten Toba Samosir adalah bagian integral dari BPS RI. Visi ini dibangun dengan memperhatikan berbagai kekuatan dan kelemahan internal serta peluang dan tantangan yang dihadapi dari pihak luar dengan landasan pemikiran proaktif. Pembangunan nasional di bidang statistik diarahkan agar mampu mengakomodasi berbagai tantangan yang berkembang, seperti reformasi yang mendukung keterbukaan informasi, otonomi daerah yang mengandung tantangan keragaman data dan informasi statistik pada tingkatan wilayah kecil, perkembangan teknologi informasi yang mengarah kepada Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

13 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir peningkatan kemudahan akses masyarakat akan data dan informasi, serta memperhatikan kesiapan SDM penyelenggara statistik dan kecenderungan pembatasan akses terhadap data dari responden/obyek kegiatan statistik. Dengan mempertimbangkan berbagai hal tersebut, maka Visi BPS Kabupaten Toba Samosir adalah: Pelopor data statistik terpercaya untuk semua The Agent of trustworthy statistical data for all BPS Kabupaten Toba Samosir adalah lembaga pemerintah yang mempunyai tugas pokok menyediakan dan melakukan koordinasi ketersediaan data dan informasi statistik pada lingkup daerah. Kata pelopor mempunyai makna bahwa BPS Kabupaten Toba Samosir sebagai pencetus ide penyedia statistik terpercaya, sekaligus sebagai pelaku dalam penyediaan statistik terpercaya. Kata data statistik yang terpercaya yaitu statistik yang menggambarkan keadaan yang sebenarnya. Kata untuk semua dimaksudkan bahwa semua pihak mempunyai hak yang sama untuk mengakses data BPS Kabupaten Toba Samosir (impartial). Dengan visi tersebut eksistensi BPS Kabupaten Toba Samosir sebagai penyedia data dan informasi statistik menjadi semakin penting, karena dapat dipercaya semua pihak. BPS Kabupaten Toba Samosir bukan hanya bagian dari pemerintah, tapi juga bagian dari keseluruhan masyarakat dan aspek kehidupan. Di samping itu, visi ini juga memberikan ruang yang cukup bagi peran serta berbagai pihak untuk ikut serta dalam menyediakan, memanfaatkan, dan menggunakan data dan informasi statistik. Proses penyediaan data dan informasi statistik yang dihasilkan BPS Kabupaten Toba Samosir menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari masyarakat yang disebarluaskan melalui berbagai media dan berbagai cara agar pemanfaatannya berdaya jangkau luas, di dalam maupun di luar negeri Misi BPS Kabupaten Toba Samosir Pernyataan misi merupakan penjabaran serta rencana pelaksanaan program dan kegiatan agar mampu mencapai visi yang sudah ditetapkan. Misi BPS Kabupaten Toba Samosir juga mengikuti misi BPS RI , maka misi pembangunan regional statistik daerah Kabupaten Toba Samosir mencakup: a) Memperkuat landasan konstitusional dan operasional lembaga statistik untuk penyelenggaraan statistik yang efektif dan efisien Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

14 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir b) Menciptakan insan statistik yang kompeten dan profesional, didukung pemanfaatan teknologi informasi mutakhir untuk kemajuan perstatistikan Indonesia c) Meningkatkan penerapan standar klasifikasi, konsep dan defenisi, pengukuran, dan kode etik statistik yang bersifat universal dalam setiap penyelenggaraan statistik d) Meningkatkan kualitas pelayanan informasi statistik bagi semua pihak e) Meningkatkan koordinasi, integrasi, dan sinkronisasi kegiatan statistik yang diselenggarakan pemerintah dan swasta, dalam kerangka Sistem Statistik Nasional (SSN) yang efektif dan efisien. Misi pertama merujuk pada filosofi dasar bahwa untuk mewujudkan visi, BPS Kabupaten Toba Samosir memerlukan landasan hukum yang kuat. Saat ini banyak perubahan yang mendasar yang menuju pada pentingnya peninjauan kembali Undangundang Nomor 16 Tahun tentang Statistik. Misi kedua, SDM dan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) menjadi dua pilar penting dalam penyelenggaraan statistik di daerah melalui SDM yang profesional di bidang statistik dan komputasi statistik. Dengan dukungan TIK, maka SDM yang ada mampu mengimplemtasikan dan menghasilkan data statistik secara efektif dan efisien. Misi ketiga, BPS Kabupaten Toba Samosir dalam menyelenggarakan statistik nasional mengacu pada 10 prinsip dasar yang direkomendasikan PBB, yang diantaranya BPS baik di tingkat pusat maupun daerah harus menghasilkan data yang didasarkan pada metodologi dan dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah. Misi keempat, BPS Kabupaten Toba Samosir sebagai pelayan publik dituntut untuk memberikan pelayanan prima. Misi ini menjadi bagian penting dan strategis dalam mewujudkan visi BPS Kabupaten Toba Samosir, yaitu sebagai pelopor penyedia data dan informasi statistik untuk semua. Misi kelima, BPS Kabupaten Toba Samosir sebagai penanggung jawab terlaksananya SSN, perlu melakukan koordinasi, integrasi, dan sinkronisasi dengan efektif dan efisien Tujuan Pembangunan Statistik BPS Kabupaten Toba Samosir Sesuai Undang-undang Nomor 16 Tahun 1997 tentang Statistik mengamanatkan BPS Kabupaten Toba Samosir untuk menyediakan data dan informasi statistik pada skala regional, serta melakukan koordinasi, integrasi, sinkronisasi, dan standarisasi dalam penyelenggaraan statistik. Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

15 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir Dalam hal melaksanakan tugas dan fungsinya BPS Kabupaten Toba Samosir berlandaskan pada azas manfaat, keterpaduan, dan kemutakhiran. Azas manfaat mempunyai pengertian bahwa setiap penyelenggaraan statistik yang sejalan dengan arah pembangunan nasional dan juga bermanfaat bagi pemerintah daerah membantu membuat perencanaan pembangunan selalu mempertimbangkan tingkat kemanfaatan untuk menetapkan prioritas penanganannya. Yang dimaksud dengan azas keterpaduan yaitu penyelenggaraan statistik dasar yang dilakukan oleh BPS harus dapat mengisi dan melengkapi kebutuhan statistik nasional dan regional yang memenuhi kriteria konsistensi, komparabilitas, dan menghindari kegiatan yang saling tumpang tindih. Sedangkan azas kemutakhiran berarti bahwa data statistik dasar yang disajikan atau tersedia harus dapat menggambarkan perubahan fenomena menurut keadaan terakhir yang harus selalu diupayakan kegiatan pengumpulan data yang terus menerus, berkesinambungan dan runtun waktu. Sebagai pengelola kebijakan perstatistikan di daerah serta mengacu pada visi dan misi BPS, maka tujuan pembangunan statistik BPS Kabupaten Toba Samosir adalah: a. Meningkatkan ketersediaan data dan informasi statistik yang berkualitas; b. Meningkatkan pelayanan prima dalam rangka mewujudkan SSN yang andal,efektif, dan efisien; c. Penguatan teknologi informasi dan komunikasi serta sarana kerja; dan d. Meningkatkan kapasitas SDM dan penataan kelembagaan. Dalam rangka mengantisipasi lingkungan strategis yang berkembang, maka pembangunan statistik dilakukan melalui reformasi birokrasi dengan menerapkan program Statcap CERDAS (Statististical Capacity Building Change and Reform for Development of Statistics in Indonesia). Empat pilar reformasi birokrasi dilakukan dalam tempo , meliputi: a. Peningkatan kualitas data; b. Pembinaan dan peningkatan kualitas sumber daya manusia; c. Penguatan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) serta sarana kerja, dan d. Penguatan kelembagaan dan hubungan dengan sumber data dan pengguna data. Tujuan pertama pembangunan statistik menuntut BPS Kabupaten Toba Samosir untuk menyediakan data dan informasi statistik yang lengkap, akurat, relevan, mutakhir, dan berkesinambungan yang dapat menggambarkan keadaan yang sebenarnya. Tujuan pertama ini akan diperkuat oleh pilar pertama RB yaitu peningkatan kualitas data. Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

16 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir Tujuan kedua terkait dengan peran BPS sebagai Pusat Rujukan Statistik dalam terselenggaranya SSN, BPS berperan sebagai koordinator penyelenggaraan statistik di Indonesia, baik statistik yang diselenggarakan oleh instansi pemerintah ataupun masyarakat. Dengan demikian, fungsi BPS sebagai Pusat Rujukan Statistik dapat menghasilkan data dan informasi statistik yang diperlukan oleh semua pihak. Tujuan kedua ini akan diperkuat oleh pilar keempat reformasi birokrasi yaitu penguatan kelembagaan dan hubungan dengan sumber data dan pengguna data. Tujuan ketiga berupa Penguatan TIK serta sarana kerja; menjadi syarat penting dalam menghadapi era globalisasi di saat ini. Keberhasilan upaya peningkatan kualitas data dan informasi statistik ini tidak terlepas dari dukungan dan peranan TIK, yang diwujudkan melalui pembangunan arsitektur dan kerangka TIK dan manajemen informasi. Hal ini ditunjukkan dengan meningkatnya penggunaan TIK statistik. Tujuan ketiga ini akan diperkuat oleh pilar ketiga RB yaitu Penguatan TIK serta sarana kerja. Tujuan keempat terkait dengan peningkatan kapasitas SDM BPS, dalam rangka mendukung peningkatan kualitas data dan informasi statistik. Untuk itu, peningkatan kapasitas dan kemampuan tenaga statistik di pusat maupun daerah harus terus dilakukan. Tujuan keempat ini akan diperkuat dengan pilar kedua RB yaitu pembinaan dan peningkatan kualitas SDM. Untuk terwujudnya pemerintahan yang berorientasi kepada hasil (result oriented government) maka dipandang perlu untuk menetapkan secara spesifik indikator dan target dari setiap tujuan BPS Kabupaten Toba Samosir. Indikator dan target dari tujuan tersebut adalah sebagai berikut: Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

17 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir Tabel 1. Indikator Tujuan dan Target Pembangunan Statistik di BPS Kabupaten Toba Samosir No. Tujuan Target Uraian Indikator 2014 (1) (2) (3) (4) 1. Meningkatkan ketersediaan data dan informasi statistik yang berkualitas; 2. Meningkatkan pelayanan prima dalam rangka mewujudkan SSN yang andal, efektif, dan efisien 3. Penguatan Teknologi Informasi dan Komunikasi serta Sarana Kerja 4. Meningkatkan Kapasitas SDM dan Penataan Kelembagaan Persentase konsumen yang merasa puas dengan data BPS Persentase Konsumen yang merasa puas dengan layanan data BPS Persentase data mutakhir yang ditampilkan di website BPS Kabupaten Persentase pegawai yang berpendidikan minimal Diploma IV atau Strata 1 80 % 80 % 100 % 70 % Sasaran Pembangunan Statistik BPS Kabupaten Toba Samosir Adapun yang menjadi sasaran pembangunan statistik secara ringkas sesuai dengan lampiran X Perka BPS Nomor 148 Tahun 2014 tentang Perubahan Keempat Atas Peraturan Kepala Badan Pusat Statistik Nomor 21 Tahun 2010 tentang Indikator Kinerja Utama, dapat dirumuskan sebagai berikut: a. Sasaran Strategis dari tujuan pertama: Meningkatkan Ketersediaan Data dan Informasi Statistik yang Berkualitas, dengan indikatornya adalah persentase konsumen yang merasa puas dengan kualitas data BPS. Adapun indikator sasarannya adalah: 1. Tersedianya data dan informasi statistik ekonomi makro yang lengkap, akurat, dan tepat waktu. Dengan indikator kinerja utama: 1.1. Persentase konsumen yang merasa puas dengan kelengkapan data statistik ekonomi makro; 1.2. Persentase konsumen yang merasa puas dengan akurasi data statistik ekonomi makro; 1.3. Persentase pelaksanaan pencacahan lapangan statistik ekonomi yang tepat waktu. 2. Tersedianya data dan informasi statistik sosial dan kesejahteraan rakyat yang lengkap, akurat, dan tepat waktu. Dengan indikator kinerja utama: Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

18 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir 2.1. Persentase konsumen yang merasa puas dengan kelengkapan data statistik sosial dan kesejahteraan rakyat 2.2. Persentase konsumen yang merasa puas dengan akurasi data statistik sosial dan kesejahteraan rakyat 2.3. Persentase pelaksanaan pencacahan lapangan statistik sosial dan kesejahteraan rakyat yang tepat waktu 3. Meningkatkan metodologi sensus dan survei, serta pemasukan dokumen. Dengan indikator kinerja utama: 3.1. Persentase konsumen yang merasa puas terhadap cakupan data BPS; 3.1. Persentase pemasukan dokumen/response rate dari kegiatan survei statistik. b. Sasaran strategis dari tujuan kedua: Meningkatkan Pelayanan Prima dalam Rangka Mewujudkan SSN yang Andal, Efektif, dan Efisien, dengan indikatornya adalah persentase konsumen yang merasa puas dengan layanan data BPS. Adapun indikator sasarannya adalah: 1. Meningkatkan dan mengembangkan analisis statistik. Dengan indikator kinerja utama: 1.1. Jumlah judul publikasi statistik 1.2. Jumlah tenaga fungsional statistisi dengan kualifikasi tingkat ahli 2. Meningkatkan efektifitas dan efisiensi diseminasi data dan informasi statistik. Dengan indikator kinerja utama: 2.1. Jumlah pengunjung eksternal yang mengakses data dan informasi statistik melalui website BPS Kabupaten; 2.2. Jumlah pengunjung berulang yang menggunakan data BPS; 2.3. Jumlah pengunjung yang datang ke perpustakaan BPS Kabupaten/Kota. 3. Meningkatkan hubungan dengan pengguna data Dengan indikator kinerja utama: 3.1. Persentase konsumen data yang merasa terpenuhi kebutuhan datanya; 3.2. Jumlah instansi pemerintah dan lembaga lainnya yang menerima publikasi BPS c. Sasaran strategis dari tujuan ketiga: Penguatan Teknologi Informasi dan Komunikasi serta Sarana Kerja, dengan indikatornya adalah persentase data mutakhir yang ditampilkan di website BPS Kabupaten/Kota. Adapun indikator sasarannya adalah: 1. Meningkatnya Kualitas Pengolahan Data dan Informasi Statistik. Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

19 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir Dengan indikator kinerja utama : 1.1. Persentase hasil pengolahan data yang dikirim ke BPS Provinsi tepat waktu; 1.2. Jumlah petugas fungsional pranata komputer. d. Sasaran strategis dari tujuan keempat: Meningkatkan Kapasitas SDM dan Penataan Kelembagaan, dengan indikatornya adalah persentase pegawai berpendidikan minimal Diploma IV atau Strata 1. Adapun indikator sasarannya adalah : 1. Meningkatkan Kapasitas Sumber Daya Manusia Dengan indikator sasaran : 1.1. Jumlah pegawai yang memangku jabatan fungsional tertentu Kebijakan Pembangunan Statistik BPS Kabupaten Toba Samosir Sebagai tindak lanjut Visi, Misi, Tujuan, dan Sasaran yang sudah ditetapkan, BPS Kabupaten Toba Samosir menentukan arah kebijakan Pembangunan Statistik Nasional sebagai berikut: a. Menyelenggarakan statistik dasar dengan cara sensus, survei, dan kompilasi data sesuai dengan yang tercantum pada pasal 11 UU No. 16 Tahun 1997 tentang Statistik. Sensus yang termaktub pada pasal tersebut adalah Sensus Penduduk, Sensus Pertanian, dan Sensus Ekonomi yang diselenggarakan setiap sepuluh tahun sekali. Penyelenggaraan sensus merupakan prioritas nasional dalam menyediakan statistik dasar terkait demografi dan kependudukan, sektor pertanian dan sektor ekonomi sebagai landasan pengambilan keputusan atau landasan penyusunan kebijakan pemerintah; b. Memelopori terselenggaranya kegiatan statistik yang efisien dan efektif untuk memperoleh hasil yang andal dan prima dengan berlandaskan asas keterpaduan, keakurasian, dan pemutakhiran. Keterpaduan mempunyai makna bahwa penyelenggaraan kegiatan statisktik yang dilakukan bersama-sama oleh pemerintah dan masyarakat harus saling mengisi dan saling memperkuat dalam memenuhi kebutuhan data dan informasi statistik, serta menghindari terjadinya duplikasi kegiatan. Prinsip keakurasian mengandung makna bahwa semua kegiatan statistik harus diupayakan untuk menghasilkan data dan informasi statistik yang seksama, cermat, tepat, dan benar. Sedangkan kemutakhiran bahwa data dan informasi statistik yang disajikan atau yang tersedia harus dapat menggambarkan fenomena atau perubahannya menurut keadaan yang terkini. Oleh karena itu, pengumpulan, Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

20 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir pengolahan, penyajian, dan analisis serta diseminasi data dan informasi statistik harus senantiasa diupayakan secara terus menerus, berkesinambungan, dan runtun waktu; c. Mewujudkan kondisi yang mendukung penerapan atas Norma, Standar, Prosedur, dan Kriteria (NSPK). NSPK akan mempermudah pengguna dalam menganalisis data dan informasi statistik dan dapat melaukan perbandingan antar data yang satu dengan yang lainnya, baik perbandingan dalam skala regional, nasional, mapun internasional; d. Memfasilitasi peningkatan penguasaan dan pengembangan ilmu pengetahuandan teknologi informasi, khususnya ilmu statistik, melalui penelitian-penelitian maupun studi. Penguasaan dan pengembangan ilmu pengetahuan ini terutama ditujukan untuk mencapai penyelenggaraan kegiatan statistik yang lebih efektif dengan kualitas yang mendorong peningkatan kepercayaan masyarakat terhadap data dan informasi statistik yang disajikan; e. Mengupayakan terwujudnya sistem informasi statisitik yang andal dan efisien dengan memanfaatkan teknologi mutakhir yang tepat guna dan berhasil guna. Hasil kegiatan statistik akan sia-sia bila tidak dimanfaatkan para pengguna. Sistem informasi statistik merupakan sarana untuk menyebarluaskan hasil kegiatan statistik, baik kepada pemerintah maupun masyarakat luas; f. Mengupayakan terwujudnya sistem informasi statistik yang andal dan efisien dengan memanfaatkan teknologi mutakhir yang tepat guna. Sistem informasi statistik merupakan sarana untuk menyebarluaskan hasil kegiatan statistik, baik kepada pemerintah maupun masyarakat luas; g. Mengupayakan pembinaan dalam pengembangan sistem informasi statistik terhadap seluruh penyelenggara kegiatan statistik nasional. Kesetaraan pengetahuan teknologi informasi akan menunjang pengembangan SSN terpadu; h. Memelopori peningkatan kemampuan para palaksana kegiatan statistik dalam menyelenggarakan dan menyajikan data dan informasi statistik. Kualitas SDM pelaksana kegiatan statistik sangat berpengaruh terhadap kualitas data dan informasi statistik yang dihasilkan dan disajikan. Tingginya kualitas SDM palaksana akan menghasilkan data dan informasi statistik yang bermutu tinggi; i. Mengupayakan peningkatan kesadaran masyarakat akan arti penting dan kegunaan statistik. Selain tergantung kepada kualitas pelaksana, mutu data dan informasi statistik juga dipengaruhi oleh sumber data. Masyarakat sebagai sumber data akan Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

21 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir ikut menentukan kualitas data yang dihasilkan, mengingat data yang diperoleh sangat tergantung kepada mutu jawaban yang diberikan masyarakat sebagai sumber data; j. Mengupayakan pembinaan untuk pendayagunaan satuan kerja bidang statistik di semua lembaga pemerintah maupun swasta. Satuan ketja bidang statistik di berbagai lembaga tersebut belum mempunyai pengetahuan yang merata di bidang statistik, penyetaraan pengetahuan tentang statistik diharapkan dapat meningkatkan kualitas pembangunan statistik. Salah satu upaya BPS mencakup fasilitas terhadap tenagatenaga fungsional statistisi maupun pranata komputer pada instansi-instansi sektoral, baik di tingkat instansi pusat maupun perangkat daerah; k. Mengupayakan penyediaan kelengkapan peralatan teknologi informasi seperti notebook/laptop untuk petugas Koordinator Statistik Kecamatan (KSK) dalam rangka pengembangan teknik pengumpulan data dengan memanfaatkan kemajuan teknologi informasi melalui sistem elektronik survei Program Kerja BPS Kabupaten Toba Samosir Sebagai Lembaga Pemerintah Non Kementrian, BPS Kabupaten Toba Samosir mempunyai satu Program Teknis yaitu Program Penyediaan dan Pelayanan Informasi Statistik (P2IS) BPS.dan dua Program Generik, meliputi: (a) Program Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya BPS, (b) Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur (PSPA) BPS. BPS Kabupaten Toba Samosir secara berkesinambungan menyempurnakan dan mengembangkan kegiatan pengumpulan, pengolahan, pengkajian dan analisis, serta diseminasi data dan informasi statistik. Program Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya bertujuan untuk memberi dukungan manajemen dan kelancaran pelaksanaan kegiatan teknis di bidang penyediaan data dan informasi statistik yang berkualitas. Dasar kebijaksanaan dalam rencana anggaran program ini diarahkan untuk kegiatan-kegiatan operasional penyelenggaraan lembaga seperti perencanaan program dan kegiatan, pemantauan dan evaluasi kegiatan, penyediaan gaji pegawai, peningkatan kapasitas SDM. Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur (PSPA) bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan sarana dan prasarana fisik yang telah ada di BPS Kabupaten Toba Samosir, antara lain kenyamanan dan kelangkapan fasilitas ruang kerja, rencana pembangunan perluasan gedung kantor serta trasportasi untuk pegawai. Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

22 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir Program Penyediaan dan Pelayanan Informasi Statistik (P2IS) BPS yang merupakan dekonsentrasi kegiatan dari BPS (Pusat), yang menyangkut belanja operasional, belanja honor, dan belanja perjalanan dinas. Dari beberapa kegiatan BPS Pusat penentuan kegiatan didasarkan kepada: a. Amanat UU No 16 Tahun 1997 tentang Statistik, yakni penyelenggaraan Sensus, seperti Sensus Penduduk 2010, Sensus Pertanian 2013 dan rencana Sensus Ekonomi b. Penyediaan data strategis yang mendukung Visi dan Misi RPJM Daerah, meliputi kegiatan statistik berskala besar dan lintas sektor: Penyediaan dan Pengembangan Statistik Neraca Regional, Penyediaan dan Pengembangan Statistik Harga, Penyediaan dan Pengembangan Statistik Rumah Tangga melalui Survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS) dan Survei Angkatan Kerja Nasional (SAKERNAS), Penyediaan dan Pengembangan Data Kemiskinan, Penyediaan dan Pengembangan Data dan informasi statistik Industri Besar/Sedang, serta Pencacahan Subsektor ST2013 Tahun 2014 dan data informasi statistik lainnya Alokasi Anggaran Menurut Program TA 2014 Untuk mendukung pelaksanaan program/kegiatan BPS Kabupaten Toba Samosir maka BPS Kabupaten Toba Samosir mendapat alokasi anggaran selama Tahun Anggaran 2014 seperti pada tabel 2. Tabel 2. Alokasi Anggaran Menurut Program TA 2014 Program/Kegiatan Alokasi (Ribu Rupiah) (1) (2) A. Alokasi Program Teknis I. Program Penyediaan dan Pelayanan Informasi Statistik (PPIS) Susenas Podes ST2013 Tahun Persiapan SE Teknis Lainnya B. Alokasi Program Generik I. Program Dukungan Manajemen dan Tugas Teknis Lainnya BPS II. Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur (PSPA) TOTAL Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

23 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir 2.2 INDIKATOR KINERJA UTAMA Dalam rangka pengukuran dan peningkatan kinerja serta lebih meningkatkan akuntabilitas kinerja, BPS Kabupaten Toba Samosir menetapkan indikator kinerja utama tahun 2014 sesuai dengan Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 53 Tahun 2014 tentang Petunjuk Perjanjian Kinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cara Reviu Atas Laporan Kinerja Instansi Pemerintah sebagaimana dalam tabel 3: Tabel 3 Indikator Kinerja Utama (Peraturan Kepala BPS Nomor 148 Tahun 2014) No. Tujuan/Sasaran Strategis Indikator Kinerja Utama Penanggung Jawab (1) (2) (3) (4) 1. Meningkatkan ketersediaan data dan informasi statistik yang berkualitas Persentase konsumen yang merasa puas dengan kualitas data BPS - Seksi IPDS - Seksi Produksi - Seksi Sosial - Seksi Distribusi 1.1 Tersedianya data dan informasi statistik ekonomi makro yang lengkap, akurat, dan tepat waktu 1.2 Tersedianya data dan informasi Statistik Sosial dan Kesejahteraan Rakyat yang lengkap, akurat, dan tepat waktu 1.3 Meningkatkan metodologi sensus dan survey, serta pemasukan dokumen 2. Meningkatnya pelayanan prima dalam rangka mewujudkan SSN yang andal, efektif, dan efisien 2.1 Meningkatkan dan mengembangkan analisis statistik a. Persentase konsumen yang merasa puas dengan kelengkapan data statistik ekonomi makro b. Persentase konsumen yang merasa puas dengan akurasi data statistik ekonomi makro c. Persentase pelaksanaan pencacahan lapangan statistik ekonomi yg tepat waktu a. Persentase konsumen yg merasa puas dengan kelengkapan data statistik sosial dan kesra b. Persentase konsumen yang merasa puas dengan akurasi data statistik sosial dan kesra c. Persentase pelaksanaan lapangan statistik sosial dan kesra yang tepat waktu a. Persentase konsumen yang merasa puas terhadap cakupan data BPS b. Persentase pemasukan dokumen/response rate dari kegiatan survey statistik Persentase konsumen yang merasa puas dengan layanan data BPS a. Jumlah judul publikasi statistik b. Jumlah fungsional statistisi dengan kualifikasi tingkat ahli - Seksi Nerwilis - Seksi Produksi - Seksi Distribusi - Seksi Nerwilis - Seksi Sosial - Seksi IPDS - Seksi Sosial - Seksi Produksi - Seksi Distribusi - Seksi Nerwilis - Seksi IPDS - Seksi Produksi - Seksi Sosial - Seksi Distribusi - Seksi Nerwilis 2.2 Meningkatkan efektivitas dan a. Jumlah pengunjung eksternal - Seksi IPDS Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

24 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir efisiensi diseminasi data dan informasi statistik yang mengakses data dan informasi statistik melalui website BPS Kabupaten b. Jumlah pengunjung berulang yang menggunakan data BPS c. Jumlah pengunjung yang datang ke perpustakaan BPS Kabupaten 2.3 RENCANA KINERJA TAHUNAN (RKT) Berdasarkan permintaan kebutuhan data statistik oleh berbagai pihak serta mengacu kepada RENSTRA BPS Kabupaten Toba Samosir Tahun , maka BPS Kabupaten Toba Samosir menyusun program kegiatan statistik untuk tahun 2014 ke dalam RENCANA KERJA BPS KABUPATEN TOBA SAMOSIR 2014 dengan fokus pada 3 (tiga) program yaitu : 1. Program Dukungan Manjemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya BPS. 2. Program Penyediaan dan Pelayanan Informasi Statistik. 3. Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur BPS Adapun kegiatan yang ditetapkan pada BPS daerah pada tahun anggaran 2014 adalah sebagai berikut : 1. Program Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya BPS. Pada program ini kegiatannya merupakan penunjang dari kegiatan pokok statistik, yaitu: a. Pengelolaan gaji, honorarium, dan tunjangan; b. Penyelenggaraan operasional dan pemeliharaan perkantoran; c. Pengadaan barang dan jasa d. Pelayanan publik atau birokrasi. 2. Program Penyediaan dan Pelayanan Informasi Statistik (P2IS) a. Pengkajian dan pengembangan sistem informasi; - Pengembangan dan Pemutakhiran Kerangka Sampel Statistik - Pengembangan Sistem Informasi Statistik b. Pembinaan/pembuatan/pengembangan sistem, data, statistik dan informasi, meliputi: - Survei Bidang Pertanian, Industri dan Konstruksi - Survei Bidang Kehutanan, Peternakan, dan Perikanan - Survei Bidang Perdagangan dan harga-harga - Survei Bidang Jasa dan Pariwisata - Survei Transportasi Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

25 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir - Survei Bidang Kependudukan - Survei Bidang Sosial Ekonomi - Survei Pertambangan dan Energi - Survei Neraca Produksi dan PDRB Tahunan Menurut Pengeluaran - Sensus Pertanian Subsektor Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur BPS Perencanaan Perluasan Gedung Kantor BPS Kabupaten Toba Samosir 2.4 PENETAPAN KINERJA TAHUN 2014 Selama periode tahun 2014 telah ditetapkan target yang harus dipenuhi oleh satuan kerja yang menjadi ukuran keberhasilan dalam memenuhi tugas sebagai lembaga pemerintahan. Pada sub bab ini ditampilkan penetapan kinerja yang menjadi tanggung jawab kepala satuan kerja. Target yang dicanangkan menjadi tolok ukur Indikator Kinerja yang akan di evaluasi pada akhir tahun yakni dengan membandingkan capaian atau realisasi sampai dengan akhir tahun terhadap target. Tabel 4 Penetapan Kinerja Tahun 2014 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir (Review) No. Tujuan/Sasaran Strategis Indikator Kinerja Utama Target (1) (2) (3) (4) 1. Meningkatkan ketersediaan data dan informasi statistik yang berkualitas Persentase konsumen yang merasa puas dengan kualitas data BPS 80 % 1.1 Tersedianya data dan informasi statistik ekonomi makro yang lengkap, akurat, dan tepat waktu 1.2 Tersedianya data dan informasi Statistik Sosial dan Kesejahteraan Rakyat yang lengkap, akurat, dan tepat waktu a. Persentase konsumen yang merasa puas dengan kelengkapan data statistik ekonomi makro b. Persentase konsumen yang merasa puas dengan akurasi data statistik ekonomi makro c. Persentase pelaksanaan pencacahan lapangan statistik ekonomi yg tepat waktu d. Persentase konsumen yg merasa puas dengan kelengkapan data statistik sosial dan kesra e. Persentase konsumen yang merasa puas dengan akurasi data statistik sosial dan kesra f. Persentase pelaksanaan lapangan statistik sosial dan kesra yang tepat waktu 80 % 80 % 100 % 80 % 80 % 100 % Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

26 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir 1.3 Mengembangkan metodologi sensus dan survei, serta pemasukan dokumen 2. Meningkatnya pelayanan prima dalam rangka mewujudkan SSN yang andal, efektif, dan efisien 2.1 Meningkatkan dan mengembangkan analisis statistik 2.2 Meningkatkan efektifitas dan efisiensi diseminasi data dan informasi statistik 2.3 Meningkatkan hubungan dengan pengguna data 3. Penguatan Teknologi Informasi dan Komunikasi serta Sarana Kerja 3.1 Meningkatnya kualitas pengolahan data dan informasi statistik 4 Peningkatan Kapasitas SDM dan Penataan Kelembagaan 4.1 Meningkatkan kapasitas sumber daya manusia c. Persentase konsumen yang merasa puas terhadap cakupan data BPS d. Persentase pemasukan dokumen/response rate dari kegiatan survei statistik Persentase konsumen yang merasa puas dengan layanan data BPS c. Jumlah judul publikasi statistik d. Jumlah fungsional statistisi dengan kualifikasi tingkat ahli d. Jumlah pengunjung eksternal yang mengakses data dan informasi statistik melalui website BPS Kabupaten e. Jumlah pengunjung berulang yang menggunakan data BPS f. Jumlah pengunjung yang datang ke perpustakaan BPS Kabupaten 1. Persentase konsumen data yang merasa terpenuhi kebutuhan datanya 2. Jumlah instansi pemerintah dan lembaga lainnya yang menerima publikasi BPS Persentase data mutakhir yang ditampilkan di website BPS Kabupaten 1. Persentase hasil pengolahan data yang dikirim ke BPS Provinsi tepat waktu 2. Jumlah fungsional pranata komputer Persentase pegawai yang berpendidikan minimal Diploma IV atau Strata I 1. Jumlah pegawai yang memangku jabatan fungsional tertentu 80 % 100 % 80 % 41 Na 2000 pengunjung Na 100 orang Na 70 instansi/lembaga 100 % 100 % 70 % Na Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

27 BAB III AKUNTABILITAS KINERJA Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir Undang-Undang Nomor 16 Tahun 1997 tentang Statistik dan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 51 Tahun 1999 tentang Penyelenggaraan Statistik memberi amanat kepada BPS untuk menyelenggarakan statistik dasar dan mengumumkan hasilnya secara teratur dan transparan kepada masyarakat. Keputusan Presiden Nomor 166 Tahun 2000, menetapkan BPS sebagai salah satu Lembaga Pemerintah Non Kementerian (LPNK) yang menjalankan kewenangan di bidang statistik dasar baik di pusat maupun di daerahdaerah. Akuntabilitas kinerja BPS Kabupaten Toba Samosir merupakan perwujudan kewajiban untuk mempertanggungjawabkan keberhasilan/kegagalan pelaksanaan program dan kegiatan BPS dalam mencapai tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan. Analisis akuntabilitas kinerja berisi tentang capaian kinerja BPS Kabupaten Toba Samosir Tahun 2014 dapat dilihat pada tabel 5. Tabel 5 Tingkat Pencapaian Kinerja Tujuan Strategis BPS Kabupaten Tobasa Tahun Indikator Kinerja Tujuan Persentase konsumen yang merasa puas dengan data BPS Persentase Konsumen yang merasa puas dengan layanan data BPS Persentase data mutakhir yang ditampilkan di website BPS Kabupaten Persentase pegawai yang berpendidikan minimal Diploma IV atau Strata 1 Target 2014 Realisasi 2014 Tingkat Capaian (%) % 75 % 93,75 NA NA NA NA 80 % 75 % 93,75 98,67 NA NA NA 100 % 100 % 100 NA NA NA NA 70 % 60,86 % 86,95 NA NA NA NA Rata-rata Tingkat Capaian 93,61 NA NA NA NA Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

28 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir 3.1 ANALISIS PENCAPAIAN KINERJA TAHUN 2014 Pengukuran kinerja digunakan sebagai dasar untuk menilai keberhasilan dan kegagalan pelaksanaan seluruh kegiatan yang dilakukan oleh BPS Kabupaten Toba Samosir. Secara umum, BPS Kabupaten Toba Samosir berhasil dalam melaksanakan berbagai kegiatan yang menjadi tanggung jawabnya dibidang statistik, hal ini dapat dilihat pada tabel Pengukuran Pencapaian Program Pengukuran terhadap tingkat pencapaian kinerja seluruh program BPS Kabupaten Toba Samosir tahun 2014 adalah sebagai berikut; a. Program Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya BPS yang pelaksanaannya ada pada Sub Bagian Tata Usaha, yang meliputi beberapa komponen kegiatan dengan rata-rata tingkat capaian secara umum dikategorikan sangat baik yaitu sebesar 91,36 persen. Dari komponen-komponen kegiatan tersebut hampir seluruhnya komponen kegiatan menunjukkan capaian yang sangat baik dengan capaian rata-rata kegiatan diatas 90 persen kecuali pada belanja langganan daya dan jasa dengan alasan penghematan. b. Program Kegiatan Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur BPS pada tahun 2014 menghasilkan capaian kinerja sebesar 33 persen, dengan realisasi penggunaan anggaran sebesar 6,87 persen, rendahnya capaian pada kegiatan ini dikarenakan terjadinya pelelangan gagal sampai 2 (dua) kali di LPSE Kabupatrn Toba Samosir sehingga tidak seluruhnya kegiatan yang ada dalam program ini selesai, hanya kegiatan perencanaan/jasa konsultansi yang selesai. c. Program Penyediaan dan Pelayanan Informasi Statistik (P2IS) tahun 2014 capaian kinerja sebesar 99,28 persen. Jika dilihat dari seluruh capaian daya serap anggaran yang semakin baik dan efisien pemanfaatannya turut memberikan nilai tambah terhadap capaian kinerja kegiatan tersebut. Pengukuran terhadap tingkat pencapaian kinerja seluruh program BPS Kabupaten Toba Samosir tahun 2014 dapat dilihat pada tabel 6: Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

29 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir Tabel 6 Tingkat Pencapaian Kinerja Seluruh Program BPS Kabupaten Toba Samosir Tahun Anggaran 2014 Program Indikator Kinerja Persentase Tingkat Capaian Penyediaan dan Pelayanan Meningkatnya Penyediaan data dan informasi statistik ekonomi 100 Informasi 100 Meningkatnya Penyediaan Data Statistik Lintas Sektoral Statistik (PPIS) Terpenuhinya data statistik sosial 100 Terpenuhinya data statistik pertanian 100 Belanja Honor Output Kegiatan 99,28 Belanja Barang Non Operasional lainnya 98,51 Belanja Perjalanan Biasa 98,91 Belanja Tranport Dalam Kota 99,60 Belanja Perjalanan Dinas Paket Meeting dalam Kota 97,18 Rata-rata Pencapaian Rencana Tingkat Capaian Kinerja dari Program Penyediaan dan Pelayanan Informasi Statistik (PPIS) 99,28 Program Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya BPS (DMPTL) Pembayaran Gaji/Honorarium/Tunjangan Khusus Belanja Barang Operasional Belanja Langganan Daya dan Jasa Belanja Barang Non Operasional Belanja Pemeliharaan Gedung/halaman, Peralatan dan Mesin Belanja Perjalanan Dinas Biasa Rata Rata Pencapaian Tingkat Capaian dari Program Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya BPS (DMPTL) Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur BPS yang memadai Perluasan Gedung Kantor (Kegiatan Perencanaan dan Jasa Konsultansi) Rata Rata Pencapaian Tingkat Capaian dari Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur BPS Persentase Pencapaian Tingkat Capaian dari seluruh Program BPS Kabupaten Toba Samosir 91,67 94,77 72,34 94,32 97,31 97,76 91,36 33,33 33, 33 74,46 Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

30 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir Sasaran BPS Kabupaten Toba Samosir Adapun yang menjadi sasaran BPS Kabupaten Toba Samosir adalah sebagai berikut: a. Tersedianya data dan informasi Statistik ekonomi yang lengkap akurat dan tepat waktu. BPS Toba Samosir mempunyai sasaran yaitu berupaya memenuhi kebutuhan tersedianya data Statistik ekonomi yang lengkap akurat dan tepat waktu dan pada tahun 2014 dengan menerbitkan publikasi yaitu : 1. Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Tahun Laporan Study Penyusunan PDRB Menurut Pengeluaran Tahun 2013 b. Tersedianya data Statistik Lintas Sektoral Data statistik lintas sektoral merupakan data yang masih sangat dibutuhkan untuk melihat gambaran suatu wilayah. Data lintas sektoral terbagi dua yaitu Kabupaten dan Kecamatan. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut BPS Kabupaten Toba Samosir menerbitkan 34 (tiga puluh empat) judul publikasi yaitu : 1. Kabupaten Toba Samosir Dalam Angka Tahun Statistik Daerah Kabupaten Toba Samosir Tahun Kecamatan Tampahan Dalam Angka Tahun Kecamatan Balige Dalam Angka Tahun Kecamatan Laguboti Dalam Angka Tahun Kecamatan Sigumpar Dalam Angka Tahun Kecamatan Silaen Sengkut Dalam Angka Tahu Kecamatan Habinsaran Dalam Angka Tahun Kecamatan Borbor Angka Tahun Kecamatan Nassau Dalam Angka Tahun Kecamatan Siantar Narumonda Dalam Angka Tahun Kecamatan Porsea Dalam Angka Tahun Kecamatan Parmaksian Dalam Angka Tahun Kecamatan Pintupohan Meranti Dalam Angka Tahun Kecamatan Uluan Dalam Angka Tahun Kecamatan Bonatualunasi Dalam Angka Tahun Statistik Daerah Kecamatan Lumban Julu Dalam Angka Tahun Statistik Daerah Kecamatan Ajibata Dalam Angka Tahun Statistik Daerah Kecamatan Tampahan Dalam Angka Tahun Statistik Daerah Kecamatan Balige Dalam Angka Tahun 2014 Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

31 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir 21. Statistik Daerah Kecamatan Laguboti Dalam Angka Tahun Statistik Daerah Kecamatan Sigumpar Dalam Angka Tahun Statistik Daerah Kecamatan Silaen Sengkut Dalam Angka Tahu Statistik Daerah Kecamatan Habinsaran Dalam Angka Tahun Statistik Daerah Kecamatan Borbor Angka Tahun Statistik Daerah Kecamatan Nassau Dalam Angka Tahun Statistik Daerah Kecamatan Siantar Narumonda Dalam Angka Tahun Statistik Daerah Kecamatan Porsea Dalam Angka Tahun Statistik Daerah Kecamatan Parmaksian Dalam Angka Tahun Statistik Daerah Kecamatan Pintupohan Meranti Dalam Angka Tahun Statistik Daerah Kecamatan Uluan Dalam Angka Tahun Statistik Daerah Kecamatan Bonatualunasi Dalam Angka Tahun Statistik Daerah Kecamatan Lumban Julu Dalam Angka Tahun Statistik Daerah Kecamatan Ajibata Dalam Angka Tahun 2014 c. Tersedianya data Statistik Sosial dan kependudukan Dibidang Satistik Sosial BPS Kabupaten Toba Samosir berupaya mengumpulkan data secara rutin dan penuh tanggung jawab untuk dapat memenuhi kebutuhan para pengguna data. Publikasi tentang statistik sosial yaitu sebanyak 4 (empat) judul publikasi yaitu : 1. Analisis Indeks Pembangunan Manusia Kabupaten Toba Samosir Tahun Analisis Indikator Kesejahteraan Rakyat Kabupaten Toba Samosir Tahun Profil Kesehatan Ibu dan Anak Kabupaten Toba Samosir Tahun Analisis Gender Kabupaten Toba Samosir Tahun 2012 d. Tersedianya Statistik Pertanian Pengumpulan data tentang pertanian sangat banyak ragam dimana Kabupaten Toba Samosir adalah daerah konsentrasi pertanian dimana sebagian besar penduduk bekerja disektor pertanian.dari hasil pengumpulan data yang dilaksankan BPS Kabupaten Toba Samosir telah berhasil menerbitkan 1 (satu) judul Publikasi yaitu publikasi Statistik Lahan Sawah Kabupaten Toba Samosir Tahun e. Tersedianya Statistik Harga Dibidang Satistik Distribusi BPS Kabupaten Toba Samosir berupaya mengumpulkan data secara rutin berupa harga-harga untuk dapat memenuhi kebutuhan Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

32 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir para pengguna data. Publikasi tentang statistik Distribusi yaitu sebanyak 1 (satu) judul publikasi yaitu publikasi Statistik Harga Produsen Kabupaten Toba Samosir Tahun Tabel 7 Tingkat Capaian Sasaran BPS Kabupaten Toba Samosir Tingkat Indikator Kinerja Target Realisasi capaian Keterangan % (1) (2) (3) (4) (5) 1. Meningkatnya Penyediaan data dan Informasi Statistik Ekonomi. 2 (dua) Judul Publikasi Statistik Ekonomi 2 (dua) Judul Publikasi Statistik Ekonomi Meningkatnya Penyediaan Data Statistik Lintas Sektoral 3. Terpenuhinya Data Statistik sosial 4. Tersedianya Statsitik Pertanian 5. Tersedianya Statsitik Harga 6. Terlaksananya Layanan Perkantoran dan kepegawaian. 7. Tersedianya Sarana dan Prasarana Aparatur BPS yang memadai 34 Judul Publikasi 34 Judul Publikasi Judul Publikasi 4 Judul Publikasi Judul Publikasi 1 Judul Publikasi Judul Publikasi 1 Judul Publikasi Bulan layanan.- 12 Bulan layanan 100 Belanja Perluasan Gedung Kantor Perencanaan dan Pembangunan Perluasan Gedung Kantor Program Penyediaan dan Pelayanan Informasi Statistik Program DMPTTL BPS Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur BPS Nilai Pencapaian Rencana Tingkat Capaian dari Sasaran % Tidak tercapainya target seratus persen pada program peningkatan sarana dan prasarana aparatur yaitu berupa kegiatan pembangunan perluasan gedung kantor dikarenakan pelelangan yang gagal di LPSE Kabupaten sampai dua kali sehingga tidak memungkinkan untuk dilanjutkan kembali mengingat waktuya sudah semakin sempit. Hal ini menjadi berpengaruh pada tingkat capaian yang ditargetkan dari sebelumnya sebesar 100%. Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

33 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir Masalah/Kendala Walaupaun dari ke 7 (tujuh) sasaran diatas ada 6 (enam) sasaran yang mencapai target seratus persen bukan berarti tidak ada kendala yang dihadapi. Berbagai masalah dan kendala yang dihadapai antara lain : a. Kondisi Daerah dan wilayah Daerah Kabupaten Toba Samosir sebagian adalah daerah perbukitan dan jarak antara satu desa dengan desa yang lain cukup jauh dan harus melalui medan yang cukup sulit dan berbukit dan masih ada wilayah yang belum dapat dilalui oleh kendaraan bermotor roda 4 maupun roda 2. b. Kondisi Masyarakat Masyarakat Kabupaten Toba Samosir sebagian besar bekerja disektor pertanian sekitar 73,81 persen (data Sensus Pertanian Tahun 2013) dimana masyarakat akan bekerja pagi hari sampai sore hari bahkan ada masyarakat Toba Samosir yang menginap diladangnya dan pulang sekali seminggu ke rumah. Hal ini menjadi salah satu kendala bagi petugas lapangan dalam pengumpulan data, selain itu tingkat pendidikan penduduk yang masih rendah sehingga sulit memahami maksud dan tujun pertanyaan yang diajukan oleh petugas dan akan berdampak pada kebenaran jawaban yang diberikan oleh responden. c. Jumlah Pegawai Jumlah Pegawai di BPS Kabupaten Toba Samosir dapat dikatakan masih kurang memadai, dari 16 (enambelas) Kecamatan yang ada di Kabupaten Toba Samosir masih terdapat 3 (tiga) kecamatan lagi yang belum terisi tenaga KSK. BPS Kabupaten Toba Samosir terdapat 5 (lima) Seksi Teknis dan 1 (satu) subbagian. Dari 5 (lima) seksi teknis ada satu seksi yang pejabatnya masih kosong sejak september 2014 yaitu seksi Neraca Wilayah dan Analisis Statitsik sementara pejabat seksi teknis lain dan pejabat subbagian semuanya sudah defenitif, dan dari ke 5 (lima) seksi teknis dan 1 (satu) subbagian hanya ada 2 (dua) seksi teknis dan subbagian yang ada staf masing-masing 1 (satu) orang, sementara staf di seksi teknis yang lain masih belum ada staf Strategi Mengatasi Masalah Dalam pelaksanaan kegiatan statistik segala permasalahan dan kendala yang menjadi penghambat terlaksananya program yang telah ditetapkan, BPS Kabupaten Toba Samosir melakukan berbagai cara dan strategi untuk dapat meminimalisasi kesalahan akibat dari kendala-kendala tersebut dengan berbagai strategi antara lain: Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

34 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir a. Untuk sampel daerah/wilayah yang jauh, dibentuk tim yang akan turun kelapangan menyelesaikan pendataan bahkan sampai menginap di daerah tersebut dengan terlebih dahulu melakukan koordinasi dengan Kepala Desa dan Kepala Dusun setempat. b. Dalam menghadapi kondisi masyarakat yang sulit dijumpai maupun yang kurang respon kepada petugas statistik, BPS Kabupaten Toba Samosir terlebih dahulu melakukan briefing kepada petugas sebelum bertugas agar berkoordinasi dengan kepala desa ataupun kepala dusun setempat sebelum melakukan pendataan dan diupayakan mendata di sore hari bahkan sampai dengan malam hari atau di hari libur atau hari tertentu yang telah dibuat janji terlebih dahulu dengan penduduk/masyarakat. c. Dalam menyiasati kekurangan SDM khususnya tenaga KSK di Kecamatan, BPS Kabupaten Toba Samosir menjalin komunikasi yang baik dengan Mitra Statistik terbaik dikecamatan dalam membantu menyelesaikan kegiatan statistik khususnya pada kegiatan-kegiatan besar seperti sensus yang dikoordinir oleh KSK terdekat. Sementara Seksi teknis yang tidak ada staf, setiap pekerjaan dilakukan oleh Kepala Seksi dengan cara menambah jam kerja. d. Untuk mengatasi atau mengantisipasi keterlambatan penyelesaian pekerjaan, BPS Kabupaten Toba Samosir membentuk tim bahkan sampai merekrut mitra baru untuk menyelesaikan pekerjaan yang belum selesai dengan harapan akan selesai sebelum jadwal waktunya berakhir. 3.2 EVALUASI KEGIATAN TAHUN 2014 Evaluasi terhadap setiap indikator kinerja kegiatan yang ada di BPS Kabupaten Toba Samosir didasarkan atas hasil perhitungan pengukuran kinerja kegiatan seperti tertuang dalam formulir Capaian Kinerja Program (terlampir). Dibawah ini akan diuraikan evaluasi program dengan kegiatannya serta evaluasi sasaran yang digunakan untuk mencapai tujuan yang ditetapkan, disamping itu juga akan dilakukan pengukuran dengan menggunakan Indikator Kinerja Utama (IKU) yang telah ditetapkan Evaluasi Program PPIS dan Kegiatan Utamanya Program PPIS dalam pelaksanaannya dilakukan melalui kegiatan utama, yaitu : 1) Peningkatan Penyediaan data dan informasi Statistik Ekonomi 2) Peningkatan Penyediaan data Statistik Lintas Sektoral 3) Terpebuhinya Data Statistik Sosial 4) Pengkajian dan Pengembangan Sistem Informasi Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

35 5) Terpenuhinya Data Statistik Pertanian Program PPIS melakukan survei dan sensus yaitu : a) Survei Bidang Pertanian dan Industri b) Survei Bidang Kehutanan, Pertambangan dan Energi c) Survei Bidang Perdagangan dan harga-harga d) Survei Bidang Jasa dan Pariwisata e) Survei Transportasi f) Survei Bidang Kependudukan g) Survei Bidang Sosial Ekonomi h) Sensus Pertanian 2013 Tahun 2014 Subsektor i) Pendataan Potensi Desa Tahun 2014 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir Tingkat pencapaian secara rinci menurut kegiatan adalah sebagai berikut: 1. Evaluasi Kegiatan Peningkatan Penyediaan Data dan Informasi Statistik Ekonomi Tingkat pencapaian kegiatan ini memberikan hasil rata-rata sangat baik, yakni sebesar 100 persen. Kegiatan pengumpulan data dan penyajian Statistik ekonomi dapat dilaksanakan dengan baik dan respon rate dari seluruh responden baik dan segala permasalahannya masih dapat diatasi sehingga BPS Kabupaten Toba Samosir dapat menghasilkan 2 (dua) judul publikasi statistik ekonomi. 2. Evaluasi Peningkatan Penyediaan Data Statistik Lintas Sektoral Kegiatan penyediaan data statistik lintas sektoral ini sangat dibutuhkan oleh pengguna data termasuk Pemerintah Daerah dalam rangka penyusunan program kegiatan daerah sehingga BPS Toba Samosir berupaya mengumpulkan data dengan tingkat capaian 100 persen sehingga dapat menerbitkan data statistik lintas sektoral 34 (tiga puluh empat) judul publikasi. 3. Evaluasi Terpenuhinya Data Statistik Sosial Kebutuhan akan data statistik sosial selama tahun 2014 dengan kegiatan utamnya yaitu survei Sakernas dan susenas dan kegiatan lainnya dapat terlaksana dengan baik dengan tingkat capaian kinerja 100 persen dan menghasilkan 4 (empat) judul publikasi statistik sosial yaitu Indeks Pembangunan Manusia Tahun 2013, Indikator Kesejahteraan Rakyat Tahun 2013, Profil Kesehatan Ibu dan Anak Tahun 2013 dan Analisis Gender Tahun Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

36 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir 4. Evaluasi Pengkajian dan Pengembangan Sistem Informasi: Kegiatan pengkajian dan pengembangan sistem informasi diharapkan mampu menciptakan layanan sistem informasi yang mutakhir dengan indikator tersedianya sistem informasi untuk menunjang kegiatan statistik. Capaian kinerja program ini juga menunjukkan hasil yang sangat baik, yakni 100 persen. 5. Evaluasi Kegiatan Statistik Pertanian Hasil capaian kinerja kegiatan penyediaan data statistik Pertanian dalam tahun 2014 sangat baik, yaitu mencapai rata-rata sebesar 100 persen. Dari Program PPIS meliputi survei dan sensus sebagai berikut : a. Survei Pertanian dan Industri Dari hasil pelaksanaan survei pertanian dan industri tahun 2014 sangat baik dengan capaian 100 persen (Tahun 2013 mencapai 100 persen). b. Survei Kehutanan, Pertambangan dan Energi Dari survei ini dapat dilaksanakan dengan baik dengan berkoordinasi dengan instansi terkait dengan capaian 100 persen. (Tahun 2013 mencapai 100 persen). c. Evaluasi Kegiatan Statistik Perdagangan dan harga harga: Tingkat pencapaian kinerja kegiatan penyediaan data statistik Perdagangan dalam Tahun 2014 sangat baik, yaitu mencapai rata-rata sebesar 100 persen (Tahun 2013 mencapai 100 persen). d. Evaluasi Kegiatan Statistik Transportasi Tingkat pencapaian kinerja kegiatan penyediaan data statistik Transportasi dalam Tahun 2014 sangat baik, yaitu mencapai rata-rata sebesar 100 persen (Tahun 2013 mencapai 100 persen). e. Evaluasi Kegiatan Statistik Jasa dan Pariwisata Tingkat pencapaian kinerja kegiatan penyediaan data statistik bidang Jasa dan Pariwisata Tahun 2014 sangat baik, yaitu mencapai rata-rata sebesar 100 persen (Tahun 2013 mencapai 100 persen). f. Evaluasi Kegiatan Statistik Kependudukan Tingkat pencapaian kinerja kegiatan penyediaan data statistik bidang Kependudukan dalam Tahun 2014 sangat baik, yaitu mencapai rata-rata sebesar 100 persen (Tahun 2013 mencapai 100 persen). Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

37 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir g. Evaluasi Kegiatan Statistik Penyediaan Data Statistik Sosial Ekonomi Tingkat pencapaian kinerja kegiatan penyediaan data statistik Sosial Ekonomi Tahun 2014 sangat baik, yaitu mencapai rata-rata sebesar 100 persen (Tahun 2013 mencapai 100 persen). h. Evaluasi Kegiatan Sensus Pertanian (ST2013) Tahun 2014 Pada tahun 2014 adalah tahun pelaksanaan Sensus Pertanian (ST2013) Subsektor yang dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah Republik Indonesia. BPS Toba Samosir dalam rangka pelaksanaan ST2013 Tahun 2014 pencacahan subsektor melibatkan 58 Petugas terdiri dari 44 PCL dan 14 PMS. Sebelum pelaksanaan terlebih dahulu petugas mengikuti pelatihan petugas yang dilaksanakan pada bulan Mei Dalam pelaksanaan ST2013 Tahun 2014 Subsektor jumlah Blok Sensus yang menjadi target pencacahan adalah sebanyak 185 Blok Sensus dan Rumah Tangga Pertaninan Rumahtangga pertanian. Waktu pelaksanaan yang dimulai dari tanggal 1 Juni sampai dengan 15 Juli 2014 dapat dilaksanakan dengan baik sesuai jadwal yang telah ditetapkan. Dalam kegiatan ST2013 Tahun 2014 pencacahan subsektor, agar memperoleh hasil yang maksimal, selain dari pegawai organik BPS Kabupaten Toba Samosir, juga melakukan rekrutmen petugas (mitra statistik) yang seluruhnya terlibat penuh dalam pelaksanaan kegiatan ST2013 tahun 2014, dan sekaligus menjadi tim Task Force. Dari hasil evalusi pelaksanaan ST2013 Tahun 2014 di Kabupaten Toba Samosir dapat dikatakan berjalan dengan baik dengan capaian kinerja 100 persen AKUNTABILITAS KEUANGAN TAHUN 2014 Program Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis lainnya menampung kegiatan untuk pelaksanaan belanja pegawai dan non pegawai yang secara langsung memberi peran pada terselenggaranya seluruh kegiatan di BPS Kabupaten Toba Samosir atau dapat dikatakan untuk pelaksanaan penunjang kegiatan pokok di BPS Kabupaten Toba Samosir dalam menyelenggarakan kegiatan bidang statistik. Tingkat pencapaian kinerja didalam penyerapan anggaran secara rata-rata adalah sebesar 83,20 persen seperti terlihat pada tabel 8 : Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

38 Tabel 8 Realisasi Penggunaan Anggaran Tahun 2014 BPS Kabupaten Toba Samosir Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir No Program Pagu Dipa (Rp) Realisasi (Rp) % 1. Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan ,14 Tugas Teknis Lainnya BPS 2. Penyediaan dan Pelayanan Informasi Statistik 3. Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur BPS , ,87 Total ,20 No Nama Program Tabel 9 Akuntabilitas Keuangan Terhadap Hasil Capaian Kinerja Program Daya Serap Anggaran Program (%) Hasil Capaian Kinerja Program (%) Keterangan (1) (2) (3) (4) (5) Penyediaan dan pelayanan Adanya efisiensi Anggaran 1 99, Informasi statistik (PPIS) PPIS 2 3 Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis lainnya Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur BPS 99, ,87 33,33 Adanya efisiensi Anggaran DMPTL Pelaksanaan Pelelangan dengan menggunakan LPSE Kabupaten gagal sampai 2(dua) kali pelelangan sehingga pelaksanaan kegiatan tidak seluruhnya terlaksana, hanya kegiatan perencanaan yang terlaksana Peningkatan Daya Guna Statistik Tingkat pencapaian sasaran hasil pelaksanaan kegiatan peningkatan daya guna statistik BPS Kabupaten Toba Samosir tahun 2014 sangat baik, yakni mencapai rata-rata 100 persen (tahun 2013 mencapai 100 persen). Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

39 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir Peningkatan Fungsi SSN Tingkat pencapaian sasaran hasil pelaksanaan kegiatan peningkatan fungsi SSN BPS Kabupaten Toba Samosir tahun 2014 sangat baik, yakni mencapai rata-rata 100 persen (tahun 2013 mencapai 100 persen) Terpenuhinya Kebutuhan Statistik Wilayah Kecil dan Spesifik Daerah Tingkat pencapaian sasaran hasil pelaksanaan kegiatan pemenuhan kebutuhan statistik wilayah kecil dan spesifik daerah BPS Kabupaten Toba Samosir tahun 2014 sangat baik, yakni mencapai rata-rata 100 persen (tahun 2013 mencapai 100 persen) Terwujudnya Good Governance Tingkat pencapaian sasaran hasil pelaksanaan kegiatan terwujudnya good governance BPS Kabupaten Toba Samosir tahun 2014 baik, yakni mencapai rata-rata 90,26 persen dan terjadi penurunan sebesar 5,45 persen dibandingkan tahun 2013 (95,71 persen) hal ini terjadi karena adanya sasaran program yang tidak tercapai yaitu di program sarana dan parasarana aparatur BPS. Namun demikian tidak disimpulkan bahwa BPS Kabupaten Toba Samosir tidak bekerja secara efektive, efisiensi, dan berkualitas. Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

40 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir 4.1 KESIMPULAN BAB IV PENUTUP Penyusunan Akuntabilitas Kinerja Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Toba Samosir Tahun 2014 merupakan perwujudan kewajiban BPS Kabupaten Toba Samosir untuk mempertanggungjawabkan keberhasilan dan/atau kegagalan pelaksanaan misi BPS dalam mencapai tujuan dan sasaran, yang telah ditetapkan dalam APBN dan dituangkan kedalam Bagian Anggaran 54 Tahun 2014, secara periodik selama satu tahun. Penjabaran pelaksanaan tugas pokok dan fungsi BPS Kabupaten Toba Samosir dituangkan dalam Rencana strategis tahun , yang terdiri dari 7 (tujuh) sasaran yang meliputi 3 (tiga) program. Sesuai dengan visi-nya, BPS Kabupaten Toba Samosir sebagai penyedia data statistik berkualitas, dicerminkan dari keberhasilannya menyediakan data statistik yang objective, up to date, reliable, complete, dan on time, serta user friendly, dan juga dapat memenuhi kebutuhan jangka pendek, menengah dan jangka panjang bagi keperluan pemerintah, dunia swasta, dan masyarakat. Adapun hasil capaian kinerja sasaran rata-rata tahun 2014 sebesar 90,47 persen. 4.2 SARAN TINDAK LANJUT a. Optimalisasi sumber daya manusia yang tersedia dengan melakukan peningkatan kemampuan staf melalui berbagai kegiatan pelatihan dan pembinaan atau pengembangan diri. Disamping itu perlu memberi kesempatan tugas belajar maupun izin belajar pada jalur formal seperti melanjutkan pendidikan jenjang S1 dan S2 guna pencapaian peningkatan kompetensi serta mendorong staf/pegawai agar menjadi pejabat fungsional tertentu dengan tujuan untuk meningkatkan profesionalisme pegawai. b. Optimalisasi dan komunikasi/hubungan yang baik dengan mitra terbaik berdasarkan penilaian yang telah dilakukan terhadap mitra. c. Peningkatan kegiatan sosialisasi statistik pada media resmi maupun melalui setiap kegiatan/pertemuan yang dilaksanakan oleh BPS Kabupaten Toba Samosir. d. Melakukan koordinasi dengan Pemerintah Daerah dalam hal penyediaan data, dan kerjasama dalam hal pengumpulan data dilapangan dengan instansi pemerintah daerah. Laporan Kinerja Instansi Pemerintah Tahun

41 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir Lampiran 1a. STRUKTUR ORGANISASI BPS KABUPATEN TOBA SAMOSIR TAHUN 2014 Kepala Kantor Ir. Tanina Kasubbag TU Postel Tampubolon, SE Bendahara Lestari Butarbutar, A.Md Kasi Sosial Kasi Produksi Kasi Distribusi Kasi Nerwilis Kasi IPDS Ridho Julandra, SST Liber Marpaung, SST Syafnizar, SE Eva JulietaTamba, SST Sartika C.Y Pardede,SST Koordinator Statistik Kecamatan/ Tenaga Fungsional `

42 Badan Pusat Statistik Kabupaten Toba Samosir PETA WILAYAH ADMINISTRASI KABUPATEN TOBA SAMOSIR Lampiran 1b. Undang Undang Republik Indonesia Nomor 9 Tahun 2003 N W E 99 1'00" '10" '20" '30" '40" S 2 40'40" KAB. SIMALUNGUN 2 40'40" Ajibata KAB. ASAHAN Lumban Julu Bonatua Lunasi Pintu Pohan Merant '30" DANAU TOBA Parmaksian Porsea Uluan Silaen 2 30'30" Balige Tampahan Sigumpar KAB. LABUHAN BATU Habinsaran 2 20'20" 2 20'20" Laguboti Nassau Borbor 2 10'10" KAB. TAPANULI UTARA '10" '00" '10" '20" '30" '40" Kilometers SKALA 1: `

43 PERJANJIAN KINERJA BADAN PUSAT STATISTIK KABUPATEN TOBA SAMOSIR TAHUN ANGGARAN 2015 BADAN PUSAT STATISTIK KABUPATEN TOBA SAMOSIR TAHUN 2015

RENCANA STRATEGIS TAHUN BADAN PUSAT STATISTIK KABUPATEN BOLAANG MONGONDOW TAHUN ANGGARAN 2013

RENCANA STRATEGIS TAHUN BADAN PUSAT STATISTIK KABUPATEN BOLAANG MONGONDOW TAHUN ANGGARAN 2013 RENCANA STRATEGIS TAHUN 2010-2014 BADAN PUSAT STATISTIK KABUPATEN BOLAANG MONGONDOW TAHUN ANGGARAN 2013 BADAN PUSAT STATISTIK 2013 RENCANA STRATEGIS TAHUN 2010 2014 BPS KABUPATEN BOLAANG MONGONDOW 2.1.
