USULAN PERBAIKAN TATA LETAK GUDANG PRODUK JADI DENGAN MENGGUNAKAN METODE DEDICATED STORAGE DI PT. CAHAYA KAWI ULTRA POLYINTRACO

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "USULAN PERBAIKAN TATA LETAK GUDANG PRODUK JADI DENGAN MENGGUNAKAN METODE DEDICATED STORAGE DI PT. CAHAYA KAWI ULTRA POLYINTRACO"

Transkripsi

1 USULAN PERBAIKAN TATA LETAK GUDANG PRODUK JADI DENGAN MENGGUNAKAN METODE DEDICATED STORAGE DI PT. CAHAYA KAWI ULTRA POLYINTRACO TUGAS SARJANA Diajukan untuk Memenuhi Sebagian Dari Syarat-Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Teknik Oleh FIKRIE ABDULLAH DEPARTEMEN TEKNIK INDUSTRI F A K U L T A S T E K N I K UNIVERSITAS SUMATERA UTARA MEDAN 2009 Dedicated Storage Di PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco, 2009.

2 USULAN PERBAIKAN TATA LETAK GUDANG PRODUK JADI DENGAN MENGGUNAKAN METODE DEDICATED STORAGE DI PT. CAHAYA KAWI ULTRA POLYINTRACO TUGAS SARJANA Diajukan untuk Memenuhi Sebagian dari Syarat-Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Teknik Oleh FIKRIE ABDULLAH Disetujui Oleh : Dosen Pembimbing I Dosen Pembimbing II (Ir. Tanib S. Tjolia, M.Eng) (Ir. Mangara M. Tambunan, M.Sc) DEPARTEMEN TEKNIK INDUSTRI F A K U L T A S T E K N I K UNIVERSITAS SUMATERA UTARA MEDAN 2009 Dedicated Storage Di PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco, 2009.

3 KATA PENGANTAR Puji dan syukur penulis sampaikan ke hadirat Allah SWT karena atas semua berkat, rahmat dan lindungannya sehingga penulis dapat menyelesaikan Tugas Sarjana ini. Kegiatan penelitian dilakukan di PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco yang merupakan salah satu dari beberapa syarat yang telah ditentukan untuk dapat memperoleh gelar Sarjana Teknik di Departemen Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Sumatera Utara. Adapun judul Tugas Sarjana ini adalah Usulan Perbaikan Tata Letak Gudang Produk Jadi dengan Menggunakan Metode Dedicated Storage di PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco. Penulis menyadari bahwa masih banyak terdapat kekurangan pada Tugas Sarjana ini, oleh karena itu penulis mengharapkan adanya kritik dan saran dari pembaca untuk dapat menyempurnakan Tugas Sarjana ini. Akhir kata penulis mengucapkan terima kasih dan semoga tugas sarjana ini bermanfaat bagi seluruh pembaca dan kita semua. UNIVERSITAS SUMATERA UTARA, MEDAN PENULIS Maret 2009

4 UCAPAN TERIMA KASIH Pada kesempatan ini penulis hendak mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan bantuan, saran dan motivasi sehingga penulis dapat menyelesaikan Tugas Sarjana ini dengan baik, yaitu kepada: 1. Bapak Ir. Tanib S. Tjolia M. Eng, sebagai Dosen Pembimbing I atas bimbingan dan arahan yang diberikan kepada penulis untuk menyelesaikan Tugas Sarjana ini. 2. Bapak Ir. Mangara M. Tambunan M.Sc, sebagai Dosen Pembimbing II atas bimbingan, masukan dan arahan yang diberikan kepada penulis untuk menyelesaikan Tugas Sarjana ini. 3. Bapak Ir. Charil Harahap, selaku Manager Produksi PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco yang telah meluangkan waktunya untuk membantu penulis memperoleh data yang diperlukan. 4. Bapak Ir. Zul Hairi, selaku Manager Personalia PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco yang telah memperbolehkan penulis untuk melakukan penelitian. 5. Ibu Ir. Rosnani Ginting, MT selaku Ketua Departemen Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Sumatera Utara yang selalu mengingatkan penulis untuk segera menyelesaikan Tugas Sarjana ini.

5 6. Bapak Ir. Ukurta Tarigan MT, selaku Kepala Laboratorium Tata Letak Pabrik dan Pemindahan Bahan yang telah memberikan penulis kesempatan menjadi asisten. 7. Keluarga tercinta yang selalu memberikan dukungan yang luar biasa besar: Papa, Mama, Kak Fenie, Bang Kadie, Bang Rurie, Bang Rizal serta Raisya yang telah memberikan doa, motivasi dan materi kepada penulis. 8. Ilham, Ari, Naldi, Roy, Zuna, Ella, Chacha, Fika, Maya, Dira dan temanteman stambuk 2004 lainnya sebagai teman penulis yang telah memberikan semangat, hiburan, doa dan pikirannya selama penulis menjalani masa perkuliahan. 9. Seluruh asisten Laboratorium Tata Letak Pabrik dan Pemindahan Bahan: Fernando, Alvensius, Yurianto, M. Ilham, Imanuel, Herman, Martohap, Dameyanti, Valentine, Yetti dan Elfrida NDT yang memberikan pemikiran, dukungan dan semangat selama penyusunan Tugas Sarjana ini.

6 DAFTAR ISI BAB HALAMAN LEMBAR PENGESAHAN KATA PENGANTAR... iv UCAPAN TERIMA KASIH... v DAFTAR ISI... vii DAFTAR TABEL... xiii DAFTAR GAMBAR... xiv DAFTAR LAMPIRAN... xv RINGKASAN... xvi I PENDAHULUAN... I Latar Belakang Permasalahan... I Rumusan Permasalahan... I Tujuan Penelitian dan Manfaat Penelitian... I Pembatasan Masalah dan Asumsi Penelitian... I Sistematika Penulisan Tugas Akhir... I-4 II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN... II Sejarah Perusahaan... II Ruang Lingkup Bidang Usaha... II Organisasi dan Manajemen... II Struktur Organisasi... II-3

7 DAFTAR ISI (LANJUTAN) BAB HALAMAN Uraian Tugas dan Tanggung Jawab... II Tenaga Kerja dan Jam Kerja Perusahaan... II Tenaga Kerja... II Jam Kerja... II Sistem Pengupahan... II Tunjangan... II Fasilitas... II Proses Produksi... II Bahan... II Bahan Baku... II Bahan Tambahan... II Bahan Penolong... II Uraian Proses Produksi... II Pembuatan Sandaran Spring Bed... II Pembuatan Matras Spring Bed... II Pembuatan Dipan Spring Bed... II Mesin dan Peralatan... II Mesin Produksi... II Peralatan... II Utilitas... II-31

8 DAFTAR ISI (LANJUTAN) BAB HALAMAN Safety and Fire Protection... II Waste Treatment... II Maintenance... II-32 III LANDASAN TEORI... III Gudang... III Definisi Gudang... III Pengertian Tata Letak Pabrik...III Tujuan Tata Letak Pabrik...III Prinsip Dasar dalam Tata Letak Pabrik...III Jenis Persoalan Tata Letak Pabrik...III Metode Dedicated Storage...III Penempatan Produk pada Lokasi Penyimpanan/Penarikan...III Pemindahan Bahan...III-19 IV METODOLOGI PENELITIAN...IV Studi Pendahuluan...IV Perumusan Masalah...IV Tujuan Penelitian...IV Studi Kepustakaan...IV-3

9 DAFTAR ISI (LANJUTAN) BAB HALAMAN 4.5. Pengumpulan Data...IV Data Primer...IV Data Sekunder...IV Pengolahan Data...IV Space Requirement (Kebutuhan Ruang)...IV Perhitungan Throughput...IV Penempatan Produk (Assignment)...IV Analisis dan Pemecahan Masalah...IV Kesimpulan dan Saran...IV-8 V PENGUMPULAN DAN PENGOLAHAN DATA...V Pengumpulan Data...V Data Jenis Produk...V Data Penerimaan, Pengiriman dan Penyimpanan Tiap Jenis Produk...V Pengolahan Data...V Space Requirement (Kebutuhan Ruang)...V Space Requirement (Kebutuhan Ruang) untuk Matras...V-6

10 DAFTAR ISI (LANJUTAN) BAB HALAMAN Space Requirement (Kebutuhan Ruang) untuk Dipan...V Space Requirement (Kebutuhan Ruang) untuk Sandaran...V Perhitungan Throughput...V Perhitungan Throughput untuk Matras...V Perhitungan Throughput untuk Dipan...V Perhitungan Throughput untuk Sandaran...V Penempatan Produk (Assignment)...V Jarak Perjalanan Total...V Perancangan Layout Usulan untuk Gudang Produk Jadi...V Standard Operation Procedure (SOP) Sekarang dan Usulan...V SOP Sekarang...V SOP Usulan...V-21 VI ANALISA PEMECAHAN MASALAH...VI Hasil Penempatan Produk (Assignment)...VI Jarak Perjalanan Total...VI Layout Gudang...VI Evaluasi Penggunaan Metode Dedicated Storage...VI-5

11 DAFTAR ISI (LANJUTAN) BAB HALAMAN 6.5. Evaluasi SOP... VI-6 VII KESIMPULAN DAN SARAN...VII Kesimpulan...VII Saran...VII-1

12 DAFTAR TABEL TABEL HALAMAN 2.1. Perincian Jumlah Tenaga Kerja pada PT. CAKUP... II Jam Kerja PT. CAKUP... II Data Produksi Harian Tiap Jenis Produk Spring Bed... V Data Penjualan Harian Tiap Jenis Produk Spring Bed... V Data Penyimpanan Harian Tiap Jenis Produk Spring Bed... V Space Requirement (Kebutuhan Ruang) Matras...V Space Requirement (Kebutuhan Ruang) Dipan...V Throughput untuk Tiap Jenis Matras...V Throughput untuk Tiap Jenis Dipan...V Throughput untuk Tiap Jenis Sandaran...V Perbandingan Throughput (Tj) dan Storage (Sj) untuk Matras...V Perbandingan Throughput (Tj) dan Storage (Sj) untuk Dipan...V Jarak Perjalanan Antara Tiap Slot dengan Titik I/O...V Penempatan Produk pada Tiap Slot...V Penempatan Produk pada Tiap Slot...VI-1

13 DAFTAR GAMBAR GAMBAR HALAMAN 2.1. Struktur Organisasi PT. CAKUP... II Block Diagram Matras Spring Bed... II Block Diagram Sandaran Spring Bed... II Block Diagram Dipan Spring Bed... II Block Diagram Penelitian...IV Block Diagram Langkah-Langkah Pengolahan Data...IV Dimensi Slot pada Gudang Tampak Depan...V Dimensi Slot pada Gudang Tampak Samping... V Gambar Usulan Tata Letak Gudang Produk Jadi PT.CAKUP... V-22

14 DAFTAR LAMPIRAN LAMPIRAN HALAMAN 1. Layout Gudang PT. CAKUP Sekarang... L-1 2. Surat Permohonan Tugas Sarjana... L-2 3. Surat Penetapan Tugas Sarjana... L-3 4. Surat Penjajakan... L-4 5. Surat Balasan dari Perusahaan... L-5 6. Surat Keputusan Tugas Sarjana... L-6

15 RINGKASAN PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco (PT. CAKUP) merupakan pabrik yang memproduksi spring bed dengan merk dagang Big Land. Permasalahan yang sering dihadapi oleh PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco (PT. CAKUP) adalah aliran produk jadi yang masuk dan keluar dari gudang produk jadi tidak terkoordinasi dengan baik. Apabila aliran produk tidak lancar maka akan menghambat proses aliran produk yang akan disimpan ke gudang maupun yang akan dikeluarkan dari gudang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan kebutuhan luas area gudang produk jadi dan merancang tata letak usulan gudang produk jadi, yang dapat mempermudah proses penyimpanan dan penarikan barang dari gudang produk jadi dengan tetap mempertahankan luas gudang yang sudah ada dengan menggunakan metode dedicated storage sehingga aliran produk yang masuk dan keluar dari gudang produk jadi dapat terkoordinasi dengan baik dan penggunaan daerah penyimpanan pada gudang produk jadi akan menjadi optimal. Untuk pengolahan data akan digunakan metode dedicated storage, dimana metode ini dapat memberikan solusi dalam penyusunan produk di gudang untuk mengoptimalkan penggunaan areal yang tersedia di gudang. Dengan demikian dapat diketahui berapa sebenarnya kebutuhan areal yang dibutuhkan oleh gudang produk jadi. Metode dedicated storage menyusun produk dengan menempatkan satu produk pada satu lokasi penyimpanan saja. Lokasi penyimpanan disebut dengan slot. Penempatan ini didasarkan pada perbandingan aktivitas tiap produk dengan kebutuhan ruang yang dibutuhkan produk tersebut. Kemudian perbandingan aktivitas dengan kebutuhan dirankingkan sehingga didapat urutan produk dengan perbandingan aktivitas/kebutuhan ruang dari yang terbesar sampai yang terkecil. Dengan adanya rancangan penyusunan dengan metode dedicated storage ini diharapkan produk yang akan disimpan dapat menempati lokasi yang tetap (fixed) untuk memudahkan operator dalam menyimpan dan mengambil produk sehingga aliran produk menjadi lancar dan pemakaian area penyimpanan menjadi lebih optimal. Kemudian dari penelitian disimpulkan bahwa kebutuhan area penyimpan pada gudang produk jadi sebesar 1.090,496 m 2, sedangkan luas areal yang tersedia sebesar m 2. Maka terjadi penghematan ruangan sebesar 45,91% dari areal yang tersedia.

16 BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Permasalahan Dalam sebuah pabrik, banyak faktor yang mendukung berjalannya proses produksi pabrik tersebut, diantaranya adalah bagian perencanaan produksi, bagian penerimaan material (receiving), bagian pengiriman produk (shipping), bagian pergudangan (warehousing), dan masih banyak lainnya. Gudang merupakan salah satu bagian terpenting dalam aktivitas produksi, karena disanalah terjadinya aliran barang, informasi dan biaya. Gudang adalah tempat menyimpan material, bahan baku, produk jadi, peralatan dan lain-lain. Tujuan utama dari sistem pergudangan adalah untuk mengurus dan menyimpan barang-barang yang siap untuk didistribusikan sehingga barang tersebut dapat diterima pelanggan tepat pada waktu yang diinginkan pelanggan. Permasalahan yang sering dihadapi oleh PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco (PT. CAKUP) adalah aliran produk jadi yang masuk dan keluar dari gudang produk jadi tidak terkoordinasi dengan baik. Tentu saja hal ini akan menyulitkan operator dan material handling yang digunakannya dalam mengatur produk yang akan disimpan maupun diambil di gudang produk jadi karena diperlukan waktu pencarian produk dan jarak tempuh yang tidak tetap setiap kali proses pengambilan atau penyimpanan produk dilakukan. Setiap produk tentu saja harus disimpan di slot yang sama dengan produk yang sejenis. Apabila aliran produk

17 tidak lancar maka akan menghambat proses aliran produk yang akan disimpan ke gudang maupun yang akan dikeluarkan dari gudang. Untuk itu perlu dilakukan penataan lokasi penyimpanan produk pada gudang produk jadi dengan menggunakan metode dedicated storage sehingga aliran produk yang masuk dan keluar dari gudang produk jadi dapat terkoordinasi dengan baik dan penggunaan daerah penyimpanan pada gudang produk jadi akan menjadi optimal Rumusan Permasalahan Faktor penyebab terjadinya masalah yang sering dialami di PT. CAKUP adalah penempatan produk pada gudang produk jadi disusun secara sembarangan tanpa didasari oleh pertimbangan-petimbangan yang perlu dilakukan dalam menempatkan produk seperti besarnya permintaan terhadap produk, jumlah slot yang dibutuhkan, jenis produk dan tipe produk yang akan disimpan di gudang. Setiap produk yang akan disimpan di gudang tidak memiliki tempat yang tetap (fixed) di gudang Tujuan dan Manfaat Penelitian Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan kebutuhan luas area untuk gudang produk jadi dan merancang tata letak usulan gudang produk jadi, yang dapat mempermudah proses penyimpanan dan penarikan barang dari gudang produk jadi dengan tetap mempertahankan luas gudang yang sudah ada dengan menggunakan metode dedicated storage.

18 Manfaat yang diharapkan dapat diperoleh dari penelitian ini adalah: a. Meningkatkan kemampuan bagi mahasiswa dalam menerapkan teori yang didapat di bangku kuliah dengan mengaplikasikannya di lapangan. b. Mempererat kerjasama antara perusahaan dengan Departemen Teknik Industri USU. c. Sebagai masukan dan sumbangan pemikiran bagi pihak perusahaan untuk perbaikan layout gudang produk jadi Pembatasan Masalah dan Asumsi Penelitian Batasan-batasan yang digunakan dalam penelitian ini antara lain: a. Pengamatan hanya dilakukan pada gudang produk jadi pada PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco. b. Analisis tata letak hanya untuk menata letak penyimpanan produk jadi pada gudang produk jadi. c. Tidak memperhitungkan biaya perencanaan tata letak gudang yang baru. d. Penelitian hanya dilakukan pada produk spring bed. Asumsi-asumsi yang digunakan dalam penelitian ini antara lain: a. Kondisi perusahaan tidak berubah selama penelitian. b. Tidak ada penambahan jenis produk baru di PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco. c. Proses produksi berlangsung secara normal. d. Seluruh data yang diperoleh dari perusahaan maupun dari sumber lainnya dianggap benar.

19 1.5. Sistematika Penulisan Tugas Akhir Sistematika yang digunakan dalam penulisan tugas akhir ini adalah sebagai berikut : JUDUL LEMBAR PENGESAHAN KATA PENGANTAR UCAPAN TERIMA KASIH DAFTAR ISI DAFTAR TABEL DAFTAR GAMBAR DAFTAR LAMPIRAN RINGKASAN BAB I PENDAHULUAN Bab ini berisi latar belakang masalah, perumusan masalah, tujuan dan manfaat penelitian, pembatasan masalah dan asumsi penelitian, serta sistematika penulisan tugas akhir. BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN Bab ini berisi sejarah dan gambaran umum perusahaan, organisasi dan manajemen serta proses produksi. BAB III LANDASAN TEORI Bab ini berisi teori-teori yang digunakan dalam analisis pemecahan masalah.

20 BAB IV METODOLOGI PENELITIAN Bab ini berisi tahapan-tahapan penelitian mulai dari persiapan hingga penyusunan laporan tugas akhir. BAB V PENGUMPULAN DAN PENGOLAHAN DATA Bab ini berisi data-data primer dan sekunder yang diperoleh dari penelitian serta pengolahan data yang membantu dalam pemecahan masalah. BAB VI ANALISIS PEMECAHAN MASALAH Bab ini berisi analisis hasil pengolahan data dan pemecahan masalah. BAB VII KESIMPULAN DAN SARAN Bab ini berisi kesimpulan yang didapat dari hasil pemecahan masalah dan saran-saran yang diberikan kepada pihak perusahaan. DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN

21 BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN 2.1. Sejarah Perusahaan PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco (PT. CAKUP) terletak di Jl. Eka Surya Gg. Sidodadi Lingk. XXII Kelurahan Gedung Johor, Deli Tua, Medan didirikan pada tahun Perusahaan ini merupakan salah satu anak perusahaan dari PT. Cahaya Buana Group. Induk perusahaan ini bernama PT. Cahaya Buana Intitama yang mempunyai filosofi unggul berkarya dan puas bekerjasama. Induk perusahaan ini berlokasi di daerah Bogor, Jawa Barat. PT. Cahaya Buana Group memiliki empat jenis anak perusahaan yang bergerak di bidang manufacturing, trading, distributor, dan retail. PT. CAKUP merupakan anak perusahaan dari PT. Cahaya Buana Group yang bergerak di bidang manufacturing, dimana perusahaan ini memproduksi spring bed dengan merek dagang Big Land. PT. Cahaya Buana Group mempunyai tekad untuk menjadi perusahaan furniture yang memimpin pasar dan memiliki citra positif serta kondusif bagi semua pihak sehingga diakui sebagai aset nasional. Big Land Spring bed yang merupakan produk dari PT. CAKUP merupakan anggota dari International Sleep Products Association (ISPA) yang merupakan lembaga bagi perusahaanperusahaan yang memproduksi spring bed berkualitas.

22 2.2. Ruang Lingkup Bidang Usaha PT. CAKUP memfokuskan usahanya pada pembuatan spring bed. Spring bed yang diproduksi merupakan tempat tidur yang siap dipasarkan kepada konsumen langsung maupun distributor dengan daerah pemasaran di seluruh Sumatera Utara dengan fokus utama di daerah kota Medan, Aceh, Sibolga, Padang Sidempuan, Nias, Kisaran, Rantau Prapat, Tanjung Balai. Selain itu, PT. CAKUP juga menjadi distributor produk-produk furniture seperti kursi kantor, meja belajar, lemari pakaian dan sebagainya. Perusahaan ini berproduksi berdasarkan stok (make to stock). Spring bed Big Land terdiri dari empat jenis, yaitu : 1. Platinum Pillowtop 2. Golden 3. Deluxe 4. Silver Perbedaan dari keempat jenis spring bed ini terletak pada jenis kain yang digunakan, banyaknya sisipan yang digunakan dan ketebalan kain quilting yang dipakai. Selain di Medan, PT. CAKUP juga memiliki kantor perwakilan di daerahdaerah lain di Indonesia meliputi Bogor, Padang, Palembang, Jakarta, dan lainlain.

23 2.3. Organisasi dan Manajemen Struktur Organisasi PT. CAKUP Struktur organisasi yang digunakan PT. CAKUP adalah berbentuk campuran (lini dan fungsional). Struktur organisasi bentuk lini dapat dilihat dengan adanya pembagian tugas, wewenang dan tanggung jawab dari pimpinan tertinggi kepada unit-unit organisasi yang berada di bawahnya dalam bidang pekerjaan tertentu secara langsung, serta pemberian wewenang dan tanggung jawab yang bergerak vertikal ke bawah dengan pendelegasian yang tegas melalui jenjang hirarki yang ada. Struktur organisasi fungsional dapat dilihat dengan adanya pemisahan/pembagian tugas, pendelegasian wewenang serta pembatasan tanggung jawab yang tegas pada setiap bidang yaitu produksi, personalia, dan pemasaran berdasarkan fungsinya masing-masing dalam struktur organisasinya. Hal ini dibuat sesuai dengan kebutuhan serta kelancaran dan kemajuan usaha organisasi dalam mencapai tujuan perusahaan. Struktur organisasi PT. CAKUP dapat dilihat pada Gambar Uraian Tugas dan Tanggung Jawab Untuk menggerakkan suatu organisasi dibutuhkan personil yang memegang jabatan tertentu dalam organisasi dimana masing-masing personil mempunyai tugas dan tanggung jawab sesuai dengan jabatannya. Tanggung jawab yang diberikan harus seimbang dengan wewenang yang diterima. Uraian tugas dan tanggung jawab pada masing-masing bagian PT. CAKUP dapat diuraikan sebagai berikut:

24 Direktur Kabag HRD dan General Affair Kabag. Pemasaran Kabag. Produksi Kabag. Pembelian Kabag Financial and Accounting Supervisor Gudang Supervisor Penjualan Supervisor Transportasi Supervisor Distribusi Supervisor Keamanan Supervisor Maintenance Supervisor Produksi Supervisor Pembelian Supervisor Financial Supervisor Accounting Karyawan Karyawan Karyawan Karyawan Karyawan Karyawan Karyawan Karyawan Karyawan Karyawan Gambar 2.1. Struktur Organisasi PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco Keterangan: : Lini : Fungsional

25 1. Direktur - Pemimpin tertinggi di perusahaan yang menetapkan langkah- langkah pokok dalam melaksanakan kebijakan dan sasaran- sasaran perusahaan. - Menyetujui dan menandatangani surat- surat penting yang berkenaan dengan perusahaan. - Bertanggungjawab atas semua kegiatan operasional perusahaan serta kontinuitas kegiatan perusahaan dan bertindak sebagai Management Representative. 2. Kepala Divisi Produksi - Bertanggung jawab atas semua kegiatan produksi di lantai pabrik dan memproduksi produk yang berkualitas. - Bertanggung jawab sebagai Deputy Management Representative. - Melaksanakan rencana kerja operasional pabrik agar berjalan lancar dan memenuhi target. - Melakukan pembinaan sumber daya manusia di lingkungan pabrik. 3. Kepala Divisi Pemasaran - Bertanggung jawab atas semua aktivitas keuangan perusahaan. - Bertanggung jawab atas peningkatan kuantitas penjualan melalui strategistrategi pemasaran. 4. Kepala Divisi Finance and Accounting - Bertanggung jawab atas semua aktivitas keuangan perusahaan. - Bertanggung jawab atas semua yang berhubungan dengan pembelian barang atau bahan guna operasional perusahaan.

26 5. Kepala Divisi Pembelian - Melakukan pemilihan dan evaluasi atas supplier. - Mengawasi efektivitas dan efisiensi pembelian. - Mengeluarkan Purchasing Order (PO). 6. Kepala Divisi Human Resources Development dan General affair - Bertanggung jawab atas seluruh kegiatan administrasi guna menunjang kontinuitas operasional perusahaan. - Bertanggung jawab atas kegiatan yang berhubungan dengan sumber daya manusia dalam perusahaan. 7. Supervisor Produksi - Bertanggung jawab atas seluruh proses pembuatan spring bed. - Bertanggung jawab atas pengendalian kualitas spring bed yang diproduksi. - Bertanggung jawab atas jumlah produk yang diproduksi. 8. Supervisor Maintenance - Bertanggung jawab atas seluruh kelangsungan mesin-mesin yang dioperasikan. - Bertanggung jawab atas pemeliharaan mesin dan peralatan. 9. Supervisor Financial - Bertanggung jawab langsung kepada Kepala Divisi Finance and Accounting sehubungan dengan setiap kegiatan financial. - Melaporkan serta membuat pembukuan atas pembayaran pajak.

27 10. Supervisor Accounting - Bertanggung jawab langsung kepada Kepala Divisi Finance and Accounting sehubungan dengan setiap pembayaran pajak. - Melaporkan serta membuat pembukuan atas setiap kegiatan pembelian. 11. Supervisor Pembelian - Bertanggung jawab langsung kepada Kepala Divisi Pembelian sehubungan dengan setiap kegiatan pembelian. - Melaporkan serta membuat pembukuan atas setiap kegiatan pembelian. 12. Supervisor Keamanan - Bertanggung jawab langsung kepada Kepala Divisi HRD dan General affair sehubungan dengan setiap kegiatan keamanan. - Melaporkan serta membuat pembukuan atas kegiatan keamanan. 13. Supervisor Distribusi - Bertanggung jawab langsung kepada Kepala Divisi HRD dan General affair sehubungan dengan setiap kegiatan distribusi. - Melaporkan serta membuat pembukuan atas kegiatan distribusi. 14. Supervisor Gudang - Bertanggung jawab langsung kepada Kepala Divisi Pemasaran sehubungan dengan setiap kegiatan gudang. - Melaporkan serta membuat pembukuan atas kegiatan gudang. 15. Supervisor Transportasi - Bertanggung jawab langsung kepada kepala HRD dan General affair sehubungan dengan setiap kegiatan transportasi.

28 - Melaporkan serta membuat pembukuan atas kegiatan distribusi 16. Supervisor Penjualan - Bertanggung jawab langsung kepada kepala HRD dan General affair sehubungan dengan setiap kegiatan penjualan. - Melaporkan serta membuat pembukuan atas kegiatan penjualan 17. Karyawan - Karyawan bekerja sesuai dengan job description yang telah ditetapkan perusahaan Tenaga Kerja dan Jam Kerja Perusahaan Tenaga Kerja Jumlah tenaga kerja pada PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco sebanyak 85 orang, yang terdiri dari staf dan karyawan. Yang dapat digolongkan staf pekerja pada tingkat kepala divisi dan kepala bagian (supervisor) dan yang digolongkan sebagai karyawan adalah pekerja langsung pada bagian produksi juga termasuk satpam. Status karyawan dalam perusahaan ini dibagi atas dua jenis berdasarkan frekuensi penggajiannya, yaitu: 1. Karyawan bulanan dengan gaji yang dibayar sekali dalam sebulan sesuai dengan klasifikasi skala penggajian yang dibagi-bagi dalam golongan tertentu. Yang termasuk karyawan bulanan adalah direktur sampai dengan supervisor.

29 2. Karyawan mingguan dengan gaji yang dibayar dua minggu sekali. Yang termasuk karyawan mingguan adalah semua karyawan baik dari karyawan gudang sampai dengan karyawan bagian accounting. Perincian jumlah tenaga kerja yang ada di PT. CAKUP dapat dilihat pada Tabel 2.1. Tabel 2.1. Perincian Jumlah Tenaga Kerja pada PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco No Jabatan Jumlah (orang) 1 Direktur 1 2 Kepala Divisi Produksi 1 3 Kepala Divisi HRD dan General affair 1 4 Kepala Divisi Financial and Accounting 1 5 Kepala Divisi Pemasaran 1 6 Kepala Divisi Pembelian 1 7 Supervisor Gudang 1 8 Supervisor Penjualan 1 9 Supervisor Transportasi 1 10 Supervisor Distribusi 1 11 Supervisor Keamanan 1 12 Supervisor Maintenance 1 13 Supervisor Produksi 1 14 Supervisor Pembelian 1 15 Supervisor Financial 1

30 Tabel 2.1. Perincian Jumlah... (Lanjutan) No Jabatan Jumlah (orang) 16 Supervisor Accounting 1 17 Karyawan Gudang 6 18 Karyawan Penjualan 2 19 Karyawan Transportasi 2 20 Karyawan Distribusi Karyawan Keamanan Karyawan Maintenance 4 23 Karyawan Produksi Karyawan Pembelian 2 25 Karyawan Financial 6 26 Karyawan Accounting 1 Total 85 Sumber : PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco Jam Kerja Pengaturan jam kerja pada PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco berdasarkan syarat kerja umum yaitu setiap pekerja mempunyai 7-8 jam kerja per hari dan bekerja 6 hari dalam seminggu (senin sampai sabtu). Apabila waktu kerja lebih dari 8 jam per hari maka jam kerja berikutnya terhitung sebagai lembur. Pembagian jam kerja pada PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco dapat dilihat pada Tabel 2.2.

31 Tabel 2.2. Jam Kerja PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco Hari Jam Kerja Keterangan Kerja Senin-Kamis Istirahat Kerja Kerja Jumat Istirahat Kerja Kerja Sabtu Istirahat Kerja Sumber: PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco Sistem Pengupahan dan Fasilitas yang Digunakan Unit organisasi yang terkait dalam sistem penggajian dan pengupahan pada PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco dilakukan dan ditangani oleh bagian Finance and Accounting. Pengawasan sistem penggajian dan pengupahan terdiri atas : 1. Prosedur pembuatan daftar gaji 2. Prosedur pembayaran gaji 3. Prosedur distribusi gaji

32 PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco menerapkan sistem pencatatan waktu hadir dengan menggunakan clock card dan apabila clock card tersebut rusak, maka pencatatan dilakukan secara manual oleh bagian satpam. Sistem penggajian pada PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco bervariasi. Untuk direktur sampai dengan supervisor penggajian dilakukan pada akhir tanggal setiap bulannya, sedangkan untuk karyawan, mulai dari karyawan gudang sampai karyawan accounting penggajian dilakukan setiap 2 minggu sekali. Perusahaan juga memberikan upah lembur kepada karyawan yang bekerja diatas jam kerja normal dengan perhitungan sebagai berikut : 1. Untuk Hari Biasa a. Untuk satu jam lembur pertama adalah b. Untuk dua jam berikutnya adalah 2 x upah per jam. 1 1 (satu setengah) x upah per jam. 2 Dimana upah kerja lembur per jam adalah 1/160 x gaji perbulan. Gaji perbulan disesuaikan dengan UMR (Upah Minimum Regional). 2. Untuk Hari Besar/ Libur Perhitungan upah lembur bagi karyawan yang bekerja pada hari libur dan hari besar adalah 2 x gaji per hari kerja biasa Tunjangan Selain gaji pokok dan upah lembur di atas, perusahaan juga memberikan beberapa jenis tunjangan, yaitu:

33 1. Tunjangan Hari Raya (THR) Besarnya adalah tambahan satu bulan gaji bagi karyawan yang mempunyai masa kerja lebih dari satu tahun. 2. Tunjangan Selama Sakit Diberikan kepada karyawan yang sedang dalam perawatan sakit dan tidak dapat bekerja yang dapat dinyatakan dengan surat keterangan dokter. Hanya pekerja yang telah bekerja lebih dari 2 tahun yang mendapat tunjangan ini. 3. Tunjangan Insentif Diberikan dengan cara ditambahkan ke dalam upah karyawan sesuai dengan prestasi kerja yang ditunjukkan masing- masing karyawan Fasilitas Fasilitas lain yang diberikan perusahaan kepada karyawannya adalah: Jaminan Sosial Tenaga Kerja (JAMSOSTEK) dan Asuransi Jiwa JAMSOSTEK diberikan kepada karyawan mingguan, sedangkan bagi karyawan bulanan diberikan asuransi jiwa dari Manulife. Walaupun kecelakaan kerja sangat kecil, PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco tetap melaksanakan program keselamatan kerja bagi karyawannya melalui jasa JAMSOSTEK. Cuti Lamanya cuti diberikan oleh perusahaan adalah 12 hari kerja setiap tahunnya.

34 2.4. Proses Produksi Bahan Bahan Baku Bahan baku merupakan semua bahan yang digunakan sebagai bahan dasar serta memiliki komposisi terbesar dalam pembuatan produksi dimana sifat dan bentuknya akan mengalami perubahan. Bahan baku yang digunakan dalam memproduksi spring bed adalah: 1. Papan Tripleks Papan tripleks yang digunakan memiliki ukuran 180 x 200 x 80 cm. 2. Rangka kayu Rangka kayu yang digunakan memiliki ukuran 200 x 180 cm. 3. Per Spiral Per ini berbentuk lilitan kawat besar berbentuk spiral. Diameter yang digunakan beragam dengan tinggi per 15 cm. Koefisien elastisitas per yang dipakai adalah 2,2 N/m. 4. Kain Quilting Kain ini digunakan setelah busa dan matras. Fungsinya untuk menutup busa. Untuk matras digunakan kain quilting yang ketebalannya 3 cm sebanyak 2 x 180 x 200 cm, sedangkan untuk tabung digunakan kain quilting dengan ketebalan 0,5 cm dan panjang sebesar 200 cm. Kain quilting yang dipakai terbuat dari kain jaquar.

35 5. Benang Nylon Benang ini digunakan untuk seluruh proses penjahitan baik penjahitan kain quilting maupun penjahitan tabung dan matras. Benang nylon yang digunakan untuk seluruh proses penjahitan sebanyak 24,835 cm. 6. Peluru HR-22 Peluru ini berfungsi untuk merekatkan hard pad dan rakitan per pada matras dan dipan. 7. Lateks Lateks berfungsi untuk merekatkan busa dengan kain quilting pada matras dan dipan. 8. Hard pad Hard pad merupakan pelapis rakitan per pertama yang berfungsi untuk meredam per. Hard pad yang digunakan berukuran 2 x 200 cm x 180 cm yaitu untuk bagian atas dan bawah rakitan per. 9. Kain Blacu Kain blacu digunakan sebagai penguat kain quilting pada saat proses perekatan HR Per Bulat Per bulat yang digunakan adalah per oval dengan diameter 2,5 mm dan tinggi sebesar 15 cm. Umur per diperkirakan sekitar 15 tahun dengan koefisien elastisitas 2,2 N/m dan pengujian dilakukan oleh pihak supplier.

36 11. Per Pinggir Per pinggir yang digunakan adalah per pinggir dengan diameter 3,5 mm dengan tinggi sebesar 15 cm. Umur per diperkirakan sekitar 15 tahun dengan koefisien elastisitas sebesar 2,2 N/m dan pengujian dilakukan oleh pihak supplier. Per pinggir diletakkan di sekeliling rakitan per bulat. 12. Kawat Ulir Kawat ulir yang digunakan memiliki diameter sebesar 1,4 mm yang berfungsi sebagai penghubung antara per bulat yang satu dengan per bulat lainnya dalam sebuah rakitan per. 13. Lis Kawat Ø 4,2 mm Lis kawat yang digunakan memiliki diameter 4,2 mm yang berfungsi membingkai rakitan per agar menjadi lebih kokoh. 14. Busa A II Busa yang digunakan memiliki daya fleksibilitas (density) 24 kg/m 3 dengan ketebalan 4 cm. 15. Busa S II Busa S II memiliki spesifikasi yang sama dengan busa A II, tetapi memiliki tingkat kekerasan yang lebih rendah jika dibandingkan dengan busa A II. 16. Plastik Non woven Plastik ini digunakan untuk menutup bagian belakang sandaran spring bed dan bagian bawah dipan. Plastik non woven memiliki spesifikasi ketebalan sebesar 1 mm.

37 17. Mur Mur digunakan untuk merakit kaki sandaran Bahan Tambahan Selain menggunakan bahan baku juga digunakan bahan-bahan lain sebagai bahan pelengkap dalam memudahkan proses dan meningkatkan kualitas produk yang dihasilkan yang disebut dengan bahan tambahan. Bahan tambahan yang ditambahkan pada produk sehingga menghasilkan suatu produk akhir yang siap dipasarkan dapat berupa aksesoris atau kemasan. Bahan tambahan yang digunakan dalam proses pembuatan spring bed adalah: 1. Label Label Big Land digunakan untuk meyatakan merek dari spring bed tersebut. 2. Karton Sudut Digunakan untuk membungkus produk pada saat pengiriman. 3. Sticker Mencantumkan spesifikasi dari spring bed. 4. Isolatip Isolatip digunakan untuk merekatkan semua bahan tambahan pada spring bed. 5. Plastik Mika Digunakan untuk membungkus spring bed agar tidak kotor. 6. Plastik PE Plastik PE dengan ketebalan sebesar 1 mm digunakan untuk membungkus spring bed agar tidak kotor.

38 7. Kartu Garansi Berfungsi memberikan jaminan produk kepada konsumen. 8. Lubang Angin Emas Lubang angin emas digunakan agar terjadi pertukaran udara pada busa sehingga busa tetap mengembang Bahan Penolong Bahan penolong yaitu bahan yang ikut dalam proses tetapi tidak nampak dalam produk akhir. PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco tidak menggunakan bahan penolong didalam proses pembuatan spring bed Uraian Proses Produksi Secara umum proses pembuatan spring bed di PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco diklasifikasikan dalam 3 tahapan proses, yaitu : A. Sandaran spring bed, terdiri dari beberapa stasiun yaitu : 1. Pemotongan 2. Perekatan 3. Pembungkusan B. Matras spring bed, terdiri dari beberapa stasiun yaitu : 1. Perakitan Per 2. Pemotongan 3. Penjahitan 4. Perekatan

39 5. Penjahitan Lis 6. Pembungkusan C. Dipan spring bed, terdiri dari beberapa stasiun yaitu : 1. Perakitan Per 2. Pemotongan 3. Penjahitan Kain Quilting 4. Penjahitan Lis 5. Perekatan 6. Pembungkusan Pembuatan Sandaran Spring bed 1. Pemotongan Tripleks dipotong secara manual dengan menggunakan gergaji tangan sesuai dengan pola yang diinginkan. Tripleks lalu dilubangi untuk tempat meletakkan kancing dengan menggunakan mesin bor. Busa dipotong mengikuti pola rangka tripleks dengan menggunakan pisau. Pada sisi-sisi busa dibuat goresangoresan yang digunakan sebagai pola didalam pemotongan kain oscar. Setelah itu, kain oscar dipotong sesuai dengan spesifikasi yang diinginkan. 2. Perekatan Busa yang telah dipola direkatkan pada rangka sandaran menggunakan lateks. Kancing sebanyak 16 buah direkatkan dengan menggunakan benang nylon. Kemudian direkatkan lagi kain oscar yang telah diberi busa dengan

40 menggunakan staples 3001J. Pada bagian tengah rangka yang telah di bor dipasangkan logo Big Land dengan menggunakan benang nylon. 3. Pembungkusan Langkah terakhir adalah perekatan plastik mika dengan staples 3001 J dan pemasangan plastik produk non woven pada sisi belakang sandaran sambil meletakkan kaki sandaran denga mur sebanyak 4 buah. Kemudian dilanjutkan dengan merekatkan plastik PE pada sisi depan sandaran dengan isolatip Pembuatan Matras Spring bed 1. Perakitan Per Per bulat dirakit dengan kawat lilitan membentuk balok yang berukuran 200 x 180 x 15 cm dengan menggunakan 500 buah per bulat yang berdiameter 2,5 mm dan 3 kg kawat lilitan. Kemudian rakitan per tersebut ditambah dengan per pinggir 500 buah dengan diameter 3,5 mm dan diberi kawat lis dengan diameter 4,2 mm. Per pingggir ditempatkan pada sekeliling bagian luar rakitan per dengan menggunakan gun CL-73. Fungsi dari penembakan gun CL-73 ini adalah untuk menguatkan konstruksi per dan menambah kekuatan tekan. 2. Penjahitan Kain Quilting Kain polos yang telah melalui proses quilting dijahit di mesin dengan ukuran 50 x 2,1 m, dipotong sesuai spesifikasi matras spring bed 6 kaki yaitu untuk matras atas dan matras bawah memiliki ukuran 2 x (200 x 180 x 3) cm dan untuk tabung 2 x ( ) x 1 cm. Kemudian pemotongan kain blacu yang akan dijahitkan pada ujung- ujung kain quilting sebanyak 2 m

41 untuk quilting atas dan bawah. Fungsi penjahitan kain blacu ini adalah untuk menguatkan kain quilting pada saat penarikan dengan tembakan gun HR-22. setelah itu dilakukan pemotongan hard pad dengan ukuran luas sama dengan matras bawah dan atas. Kegunaan hard pad ini adalah untuk melapisi dan meredam per. Pemotongan selanjutnya adalah pemotongan busa AII dan SII dengan spesifikasi 2 x 200 x 180 x 4 cm untuk matras bawah dan atas dan untuk tabung 2 x ( ) x 4 cm. Busa AII bersifat lebih keras dibanding busa SII sehingga didalam penggunaannya AII direkatkan dibawah atau yang lebih dekat dengan per. 3. Penjahitan Kain blacu dijahitkan disekeliling kain quilting. 4. Perekatan Setelah rakitan per selesai selanjutnya melekatkan hard pad yang telah dipotong pada sisi atas dengan tembakan gun HR-22. Setelah itu busa dan kain quilting direkatkan dengan menggunakan lateks. Setelah selesai bagian atas matras kemudian rakitan per dibalik untuk menyelesaikan rakitan bagian bawah dan dilakukan hal yang sama seperti sebelumnya yaitu merekatkan hard pad, busa dan kain quilting. Untuk bagian tabung yaitu sekeliling bagian luar rakitan direkatkan busa dan kain quilting saja. 5. Penjahitan Lis Lis yang dimaksud disini adalah kain lis panah emas yang akan merekatkan matras atas dan bawah dengan tabung. Kain lis dijahit dengan mesin corner bersamaan dengan memasang lubang angin emas sebanyak 4 buah. Fungsi

42 dari lubang angin emas ini adalah untuk menambah keindahan pada matras spring bed serta memberikan sirkulasi udara sehingga busa tetap empuk. 6. Pembungkusan Langkah terakhir adalah meletakkan label, kartu garansi dan kartun sudut. Kartun sudut berfungsi agar sudut-sudut spring bed terlindungi pada saat distribusi karena sudutnya sangat mudah rusak. Setelah itu dibungkus dengan menggunakan plastik mika yang direkatkan dengan menggunakan isolatip. Kemudian sticker ukuran diletakkan pada plastik mika Pembuatan Dipan Spring bed 1. Perakitan Per Per bulat dirakit dengan kawat lilitan membentuk balok yang berukuran 200 x 180 x 15 cm dengan menggunakan 500 buah per bulat yang berdiameter 2,5 mm dan 3 kg kawat lilitan. Kemudian rakitan per tersebut ditambah dengan per pinggir 50 buah dengan diameter 3,5 dan diberi kawat lis dengan diameter 4,2 mm. Per pingggir ditempatkan pada sekeliling bagian luar rakitan per dengan menggunakan gun CL-73. Fungsi dari penambahan ini adalah untuk menguatkan konstruksi per dan menambah kekuatan tekan. 2. Pemotongan Pemotongan kain polos dengan ukuran 200 x 180 cm, kemudian kain polos yang telah melalui proses quilting dengan ukuran 50 x 2,1 m dipotong sesuai spesifikasi dipan spring bed 6 kaki yaitu 200 x 180 cm untuk matras atas dan untuk tabung 2 x ( ) x 15 cm. sedangkan untuk dipan bawah

43 digunakan kain non woven hitam dengan ukuran 200 x 180 cm. Setelah itu dilakukan pemotongan hard pad dengan ukutan luas sama dengan dipan. Kegunaan hard pad ini adalah untuk melapisi dan meredam per. Pemotongan selanjutnya adalah pemotongan busa AII dan SII dengan spesifikasi 200 x 180 x 4 cm untuk matras bawah dan atas dan untuk tabung 2 x ( ) x 15 cm. 3. Penjahitan Kain Quilting Kain quilting tabung dijahitkan kekain quilting bagian atas dengan menggunakan mesin jahit biasa. 4. Perekatan Pada rangka dipan atas direkatkan kain polos dengan staples 3001 J selanjutnya per yang telah dirakit direkatkan dengan gun Bostitch. Kemudian hard pad yang telah dipotong direkatkan pada sisi atas dengan menggunakan gun HR-22. Setelah itu direkatkan busa dan kain quilting dengan menggunakan lateks. 5. Penjahitan Lis Lis yang dimaksud disini adalah kain lis panah emas yang akan merekatkan matras atas dan bawah dengan tabung. Kain lis dijahit dengan mesin corner bersamaan dengan memasang lubang angin emas sebanyak 4 buah. Fungsi dari lubang angin emas ini adalah untuk menambah keindahan pada matras spring bed serta memberikan sirkulasi udara sehingga busa tetap empuk.

44 6. Pembungkusan Langkah terakhir adalah meletakkan label, kartu garansi dan kartun sudut. Kartun sudut berfungsi agar sudut-sudut spring bed terlindungi pada saat distribusi karena sudutnya sangat mudah rusak. Setelah itu dibungkus dengan plastik mika yang direkatkan dengan menggunakan staples sedangkan untuk bagian bawah dipan direkatkan kain non woven dengan staples 300 J. setelah itu memasang kaki dipan dengan skrup. Kemudian sticker ukuran diletakkan diatas plastik mika. Secara garis besar block diagram proses pembuatan spring bed pada PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco dapat dilihat pada Gambar 2.2, Gambar 2.3 dan Gambar 2.4. Penjahitan Kain Quilting Perakitan Per Pemotongan Kain Perakitan Kawat Lis Pemotongan Hard Pad Penjahitan Kain Perekatan Pemotongan Busa Penjahitan Lis Pembungkusan Matras Gambar 2.2. Block Diagram Matras Spring Bed

45 Pemotongan Tripleks Pembuatan Rangka Sandaran Pemotongan Kain Oscar Pemotongan Busa Perakitan Sandaran Pembungkusan Gambar 2.3. Block Diagram Sandaran Spring Bed Penjahitan Kain Quilting Pemotongan Kain Perakitan Per Penjahitan Kain Pemotongan Hard Pad Perekatan Dipan Penjahitan Lis Pembungkusan Dipan Gambar 2.4. Block Diagram Dipan Spring Bed

46 2.5. Mesin dan Peralatan Mesin yang digunakan di PT.Cahaya Kawi Ultra Polyintraco sebagian besar adalah buatan luar negeri seperti Cina, Taiwan, Jepang dan Italia. Namun ada juga yang dibeli dari dalam negeri. Teknologi yang digunakan dalam pelaksanaan proses produksi di pabrik tidaklah terotomatisasi, dimana seluruh kegiatan melibatkan tenaga manusia sebagai operator yang mendesain, mengoperasikan dan mengontrol jalannya proses produksi di pabrik. Dalam penulisan laporan ini mesin didefenisikan sebagai alat pemindah daya, jadi hanya berfungsi untuk mempermudah kerja Mesin Produksi Adapun mesin yang digunakan diperusahaan ini dalam pembuatan spring bed adalah sebagai berikut : 1. Mesin Ram Fungsi Merk Buatan Power Elektormotor : Merakit per-per menjadi rangka matras : Yamakoyo Induction Motor : China : 1,5 KW (2 HP) Tegangan Elektromotor : 380 Volt Fasa Elektromotor : 3 fasa Type Belt : A 43 Lebar Belt : 1,5 cm

47 Tebal Belt Panjang Belt Frekuensi Jumlah : 1 cm : 50 cm : 50 Hz : 4 unit 2. Gun CL 73 Fungsi Merk Buatan Power dari kompresor Tegangan Jumlah : Merakit per pinggir disekeliling luar rangka : Hard Coo : Jepang : psi : 220 Volt : 2 unit 3. Gun Etona (Staples 3001 J) Fungsi Merk Buatan Power dari kompresor Tegangan Jumlah : Merekatkan kain quilting pada sandaran : Unicatch : China : psi : 220 Volt : 2 unit 4. Kompresor angin Fungsi : Penghasil tenaga angin untuk menjalankan mesin Gun CL 73 dan HR 22 Merk Buatan : ABAC : Italia

48 Kapasitas Power Elektormotor : 10 bar/ 140 psi : 5,5 HP Tegangan Elektromotor : 380 Volt Fasa Elektromotor Diameter Tabung Panjang Tabung Jumlah : 3 fasa : 40 cm : 130 cm : 2 unit 5. Gun HR 22 Fungsi Merk Buatan Power dari Kompresor Tegangan Jumlah : Merekatkan rangka matras dengan hard pad : Stanley : Jepang : 5,5-100 psi : 220 Volt : 4 unit 6. Mesin Jahit Corner Fungsi : Menjahit kain quilting pada matras atas dan bawah dengan sisi tabung Merk Buatan Power Elektormotor Tegangan : Shiang Wang : Taiwan : 12,3 KW : 380 Volt Jarum jahit : No. 21 Clutch Motor : 2800 rpm

49 Fasa Elektromotor Jumlah : 3 fasa : 2 unit 7. Mesin Bor Fungsi Merk Buatan Power Elektormotor Ukuran mata bor Tegangan Fasa Elektromotor Jumlah : Melubangi tempat kancing pada sandaran : Makita : Jepang : 1 KW : 10 mm : 380 Volt : 3 fasa : 4 unit 8. Mesin Jahit Biasa Fungsi : Menjahit kain quilting pada tabung, menjahit kain quilting pada dipan, menjahit kain quilting pada matras, menjahit kain blacu, menjahit label pada spring bed. Merk Buatan Power Elektormotor Tegangan : Brother : Jepang : 0,33 KW (0,33 HP) : 220 Volt Jarum jahit : No. 21 Clutch Motor Jumlah : 2800 rpm : 2 unit

50 9. Generator set (Genset) Fungsi Merk Buatan Tegangan Fasa Elektromotor Jumlah : Sumber tegangan listrik pengganti PLN : Mitsubishi : Jepang : 140 KV : 3 fasa : 1 unit Peralatan Peralatan yang digunakan pada perusahaan ini antara lain : 1. Hand Lift Fungsi Jumlah : Memindahkan bahan baku atau bahan jadi : 4 Unit 2. Gergaji Fungsi Jumlah : Memotong tripleks rangka sandaran : 4 Unit 3. Tang Potong Hit Fungsi Jumlah : Memotong kawat : 4 Unit 4. Alat Pelapis Kancing Fungsi Jumlah : Melapis kancing dengan kain atau plastik : 2 Unit

51 5. Palu Fungsi Jumlah : Memukul dalam pemasangan kaki spring bed : 4 Unit 6. Meteran Fungsi Jumlah : Mengukur kain : 4 Unit 7. Gunting Fungsi Jumlah : Memotong Busa : 10 Unit Utilitas Unit utilitas merupakan penunjang bagi unit lain dalam pabrik atau merupakan sarana penunjang untuk menjalankan suatu pabrik dari tahap awal sampai produk akhir. PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco mempunyai utilitas sebagai berikut : 1. Energi Listrik yang diperoleh dari PLN dengan kebutuhan setiap bulan sekitar KWH. 2. Air, untuk kebutuhan penyediaan air didapat dari PDAM Tirtanadi dengan kebutuhan tiap bulannya sekitar 100 M Safety and Fire Protection Pada umumnya pabrik memiliki resiko besar terhadap kebakaran demikian pula PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco belajar dari pengalaman terdahulu. Dari

52 pengalaman yang pernah terjadi kebakaran diketahui dari adanya korsleting atau terjadi hubungan singkat pada listrik. Dalam hal ini faktor safety yang merupakan tindakan pengamanan, berupa pencegahan terhadap bahaya kebakaran yang mungkin timbul. Maka perusahaan ini melakukannya dengan memisahkan letak bahan baku yang mudah terbakar dengan sumber api. Sedangkan yang dimaksud fire protection adalah tindakan perlindungan terhadap sumber yang dapat mengakibatkan api. Pada perusahaan ini tindakan fire protection yang dilakukan adalah dengan memberikan penutup pada panel listrik, menyediakan racun api berupa alat pemadam api ringan, pada jarak tertentu dilantai pabrik atau pada daerah yang mudah terjadi kebakaran seperti distasiun pembuatan busa Waste Treatment Setiap perusahaan perlu memperhatikan masalah limbah. Limbah yang dihasilkan sepanjang proses produksi berlangsung terdiri dari potongan busa, potongan kain quilting dan serpihan kawat. Masing-masing dikelola dengan cara yang berbeda. Limbah berupa potongan busa dan potongan kain quilting dijual kapada pedagang kecil dan masyarakat sekitar perusahaan untuk dijadikan bantal dan limbah berupa serpihan kawat dikumpulkan ditempat penampungan sementara yang selanjutnya dijual pada industri kecil dan hasil dari penjualan ini digunakan perusahaan sebagai dana kemanusiaan tambahan untuk para karyawan.

53 Maintenance Maintenance merupakan proses perawatan terhadap mesin dan alat kerja untuk mencegah terjadinya kerusakan dan kesalahaan pada saat proses peoduksi berlangsung. Perawatan ini ditujukan agar proses seluruh produksi dapat berjalan dengan baik, sehingga tidak ada hambatan yang disebabkan oleh mesin atau peralatan yang dapat mengakibatkan cacat pada produk dan keterlambatan waktu penyelesaian produk yang berakibat pada keterlambatan waktu pengiriman. Proses maintenance terbagi atas 2 jenis, maintenance yang dilakukan secara berkala sesuai periode waktu tertentu, dan maintenance yang dilakukan sebagai penanggulangan kerusakan. Pada perusahaan ini proses maintenance dilakukan secara berkala hanya saja frekuensinya masih sangat jarang yaitu sebulan sekali.

54 BAB III LANDASAN TEORI 3.1. Gudang Definisi Gudang Menurut David E Mulcahy, gudang 1 adalah suatu fungsi penyimpanan berbagai macam jenis produk [unit-unit penyimpanan persediaan (UPS)] yang memiliki unit-unit penyimpanan dalam jumlah yang besar maupun yang kecil dalam jangka waktu saat produk dihasilkan oleh pabrik (penjual) dan saat produk dibutuhkan oleh pelanggan atau stasiun kerja dalam fasilitas pembuatan. Gudang sebagai tempat yang dibebani tugas untuk menyimpan barang yang akan dipergunakan dalam produksi, sampai barang tersebut diminta sesuai dengan jadwal produksi. Gudang atau storage pada umumnya akan memiliki fungsi yang cukup penting didalam menjaga kelancaran operasi produksi suatu pabrik. Disini ada tiga tujuan utama dari departemen ini yang berkaitan dengan pengadaan barang, yaitu sebagai berikut: 1. Pengawasan, yaitu dengan sistem administrasi yang terjaga dengan baik untuk mengontrol keluar masuknya material. Tugas ini juga menyangkut keamanan dari pada material yaitu jangan sampai hilang. 2. Pemilihan, yaitu aktifitas pemeliharaan/perawatan agar material yang disimpan di dalam gudang tidak cepat rusak dalam penyimpanan. 1 David E. Mulcahy: Warehouse and Distribution Operation Handbook, p.12

55 3. Penimbunan/penyimpanan, yaitu agar sewaktu-waktu diperlukan maka material yang dibutuhkan akan tetap tersedia sebelum dan selama proses produksi berlangsung. Dalam suatu pabrik, gudang dapat dibedakan menurut karakteristik material yang akan disimpan, yaitu sebagai berikut: a. Raw Material Storage. Gudang ini akan menyimpan setiap material yang akan dibutuhkan/digunakan untuk proses produksi. Lokasi dari gudang ini umumnya berada di dalam bangunan pabrik (indoor). Untuk beberapa jenis bahan tertentu bisa juga diletakkan di luar bangunan pabrik (outdoor) yang mana hal ini akan dapat menghemat biaya gudang karena tidak memerlukan bangunan special untuk itu. Gudang ini kadang-kadang disebut pula sebagai stock room karena fungsinya memang penyimpan stock untuk kebutuhan tertentu. b. Working Process Storage. Dalam industri manufaktur sering kita jumpai bahwa benda kerja harus melalui beberapa macam operasi dalam pengerjaannya. Prosedur ini sering pula harus terhenti karena dari satu operasi ke operasi berikutnya waktu pengerjaan yang dibutuhkan tidaklah sama, sehingga untuk itu material harus menunggu sampai mesin atau operator berikutnya siap mengerjakan. Work in process storage ini biasanya terdiri dari dua macam, yaitu: Small amount materials, yang akan diletakkan di antara stasiun kerja, mesin atau pula suatu tempat yang berdekatan dengan lokasi operasi selanjutnya tersebut.

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN. PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco (PT. CAKUP) terletak di Jl. Eka Surya Gg.

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN. PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco (PT. CAKUP) terletak di Jl. Eka Surya Gg. BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN 2.1. Sejarah Perusahaan PT. Cahaya Kawi Ultra Polyintraco (PT. CAKUP) terletak di Jl. Eka Surya Gg. Sidodadi Lingk. XXII Kelurahan Gedung Johor, Deli Tua, Medan didirikan
