LAPORAN INTERIM MONITORING & EVALUASI INTERNAL PROGRAM HIBAH KOMPETISI PENINGKATAN KUALITAS PENDIDIKAN DOKTER. Tahun 2011

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "LAPORAN INTERIM MONITORING & EVALUASI INTERNAL PROGRAM HIBAH KOMPETISI PENINGKATAN KUALITAS PENDIDIKAN DOKTER. Tahun 2011"

Transkripsi

1 LAPORAN INTERIM MONITORING & EVALUASI INTERNAL PROGRAM HIBAH KOMPETISI PENINGKATAN KUALITAS PENDIDIKAN DOKTER Tahun 2011 UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan Nasional Agustus

2 HALAMAN PENGESAHAN 1. Penanggung Jawab Nama : Prof. DR. Ir. Sujono, M.Kes Jabatan : Pembantu Rektor I Institusi : Universitas Muhammadiyah Malang Alamat : Jalan Raya Tlogomas 246 Malang Telepon/HP : , / Fax : Tim Monitoring dan Evaluasi Internal Ketua Anggota : DR. Aries Soelistyo, M.Si : Ir. Erwin Rommel, MT DR. Vina Salviana D.S, M.Si DR. Dwi Priyo Utomo, MPd DR. Ahmad Juanda, MM.,Ak Dra. Ratna Utami, MM Ir. Sudarman, MT 3. Waktu Kegiatan : Januari s/d Agustus 2011 Malang, 12 Agustus 2011 Pembantu Rektor I Universitas Muhammadiyah Malang Prof DR. Ir. Sudjono, M.Kes 2

3 Kata Pengantar Assalamua laikum.wr.wb Pemantauan aktifitas pelaksanaan seluruh program hibah di Universitas Muhammadiyah Malang telah dilakukan oleh Tim Monevin sebagai wujud akuntabilitas publik dan perbaikan secara berkelanjutan serta merupakan bagian dari sistem perguruan tinggi dalam pengendalian dan perbaikan mutu internal. Selain itu monitoring dan evaluasi diharapkan dapat mengidentifikasi kendala-kendala serta memberikan alternatif penyelesaian masalah pada setiap aktivitas yang dijalankan dalam implementasi program hibah termasuk menemukan best practices sebagai dampak pelaksanaan hibah tersebut. Aktivitas monevin diarahkan untuk mengevaluasi kinerja pelaksanaan hibah, baik saat tengah tahunan maupun akhir tahun pelaksanaan, dengan melihat kemajuan fisik, capaian program, capaian indikator dan daya serap finansial berdasarkan Rencana Implementasi Program (RIP) sehingga program hibah dapat dilakukan secara lebih tepat, efektif dan efisien. Kepercayaan DIKTI memberikan program hibah termasuk Program Hibah Kompetisi Peningkatan Kualitas Pendidikan Dokter (PHK-PKPD) kepada Universitas Muhammadiyah Malang selama 3 (tiga) tahun kedepan semoga dapat memberikan penguatan institusi terutama dalam hal penyelenggaraan pendidikan kedokteran yang siap berkembang secara mandiri guna meningkatkan mutu pendidikan dokter di Indonesia. Akhirnya kami menyadari masih banyak kekurangan dalam pelaksanaan program hibah kompetisi PKPD maupun pada pelaksanaan monevin, sehingga masukan dan saran sangat diharapkan untuk kemajuan dan perbaikan pelaksanaan hibah dimasa yang akan datang. Wa alaikumusalam.wr.wb. Malang, 12 Agustus 2011 Penyusun, Ketua Tim Monevin 3

4 A. Ringkasan Eksekutif Pelaksanaan monitoring dan evaluasi internal (monevin) di Universitas Muhammadiyah Malang dilakukan secara bertahap dan terencana, mulai dari rancangan penyusunan proposal awal, dilanjutkan tahap persiapan site visit dari DIKTI untuk penilaian proposal guna melihat kelayakan kegiatan yang diusulkan pada program hibah sampai melakukan monitoring dan evaluasi ketika program hibah tersebut dimplementasikan. Metode monev yang dilakukan oleh tim monevin adalah melihat sejauhmana kesesuaian rencana aktivitas yang dituangkan dalam RIP dan TOR dapat berjalan dalan implementasinya ; mulai melihat kesesuaian tahapan kegiatan, jadwal kegiatan serta anggaran yang dialokasikan. Selain itu tim monevin juga melakukan juga menginventarisir kendala-kendala yang ada selama pelaksaaan implementasi program hibah dan memberikan solusi sehingga program hibah dapat berjalan dengan efektif dan efisien serta sesuai dengan sasaran dan target program hibah secara keseluruhan. Jadwal pelaksanaan monevin atau turun lapang ke program hibah dilakukan secara berkala. Untuk PHK-PKPD (Program Hibah Kompetisi untuk Peningkatan Kualitas Pendidikan Dokter) tim monev turun lapang pada hari Sabtu pada minggu pertama setiap bulannya sesuai dengan koordinasi dengan tim manajemen program. Pada implementasi program PHK-PKPD, tim monev melihat banyak kendala yang dihadapi baik internal maupun eksternal, antara lain ; (1) belum disetujuinya TOR untuk keseluruhan aktivitas oleh pihak HPEQ-DIKTI walaupun kontrak sudah ditandatangani per-23 Oktober 2010, (2) prinsip kehati-hatian yang dilakukan oleh tim manajemen program karena belum berpengalaman dalam pengelolaan program hibah, (3) peraturan dan acuan yang berbeda untuk pengadaan barang dan jasa dengan sistem internasional mengingat sumber pendanaan yang memakai dana pinjaman dari World Bank. Kendala-kendala tersebut diatasi dengan beberapa hal ; (1) tim manajemen intensif melakukan koordinasi dalam melakukan revisi TOR dengan pihak HPEQ, (2) beberapa staf/dosen dari luar Fakultas Kedokteran yang memiliki kompetensi dan pengalaman mengelola program hibah dilibatkan pada manajemen program, (3) UMM mengirimkan beberapa staf untuk mengikuti pelatihan pengadaan barang dan jasa baik yang dilakukan oleh Lembaga Pemerintah maupun non-pemerintah. 4

5 Universitas Muhammadiyah Malang untuk tahun 2011 mendapat sejumlah program hibah yang sedang dikerjakan, antara lain Program Hibah DIA Bermutu (dana insentif akreditasi untuk PS-PGSD dan Pendidikan Biologi pada FKIP), PHKI Tema-A dan B (masuk tahun ke-2) dan PHK-PKPD pada Fakultas Kedokteran. Berdasarkan proposal yang disetujui pendanaannya, PHK-PKPD yang dilaksanakan terdiri dari 3 (tiga) aktivitas dengan anggaran seperti tabel berikut. Tabel-1 : Aktivitas dan anggaran pada PHK-PKPD Jenis Aktivitas Aktivitas-1 Aktivitas-2 Aktivitas-3 Nama Aktivitas Integrasi Kompetensi dengan Basic Medical Science (BMS) dalam KBK Menggunakan Pendekatan PBL Penguatan Ketrampilan Psikomotor, Clinical Reasoning dan Critical Appraisal Peningkatan Efektifitas Monitoring dan Evaluasi Melalui Penguatan Peran dan Fungsi MEU (Medical Education Unit) Dana yang disetujui dalam kontrak Rp Rp Total Anggaran (tahun 2011) Rp Pada tahun 2011 aktivitas yang dilaksanakan hanya aktivitas-1 dan aktivitas-2 sesuai RIP PHK-PKPD yang disetujui. Kegiatan pada aktivitas-1 meliputi ; review dan re-desain serta persiapan implementasi Kurikulum Berbasis Kompetensi Kedokteran Industri Keluarga dan Keislaman (KIK-I) yang terdiri dari penyusunan policy studi, pelibatan tenaga ahli, lokakarya kurikulum, pelatihan dosen untuk evaluasi kurikulum, studi lanjut dosen, hibah penelitian dan pengajaran dan lokakarya metode penelitian. Sedangkan kegiatan aktivitas-2 meliputi ; pengadaan barang untuk peralatan laboratorium, furniture untuk penunjang peralatan lab, renovasi ruang laboratorium dan pelatihan staf dan dosen untuk operasional MCB serta pelibatan konsultan IT untuk mendukung peralatan MCB yang akan dibeli. Sampai minggu ke-1 Agustus 2011, belum terlihat adanya kemajuan yang cukup signifikan baik progress fisik (hanya mencapai 27,65%), maupun kemajuan program serta serapan pendanaan baru 3,82% dari seluruh anggaran tahun 2011 yang disetujui sebesar Rp

6 Sedangkan anggaran yang sudah diturunkan dari DIKTI sebesar Rp (50% dari total anggaran thn 2011) per-21 April 2011, serta Rp dari UMM. Hal ini dikarenakan beberapa permasalahan seperti yang diuraikan diatas. Anggaran yang baru diturunkan pada bulan April 2011 serta tidak diperbolehkannya suatu aktivitas dilaksanakan sebelum TOR disetujui oleh HPEQ menjadi kendala utama pada pelaksanaan program ini. B. Pelaksanaan monevin Tim Monevin dalam melaksanakan monitoring dan evaluasi melakukan koordinasi dengan beberapa unit didalam UMM (BPI dan UKPH) berdasarkan tugas dan fungsinya. Dalam struktur organisasi Monevin UMM terdiri dari tim monevin yang fungsinya mengendalikan dan mengawasi kegiatan dan aktivitas yang dijalankan oleh program hibah, sedangkan Badan Pengendali Internal (BPI) melakukan pengendalian dan pengawasan dalam hal audit dan pelaporan keuangan. UKPH (Unit Koordinasi Program Hibah) lebih fokus melakukan koordinasi beberapa kegiatan dengan program hibah lainnya (tahun 2011 UMM melaksanakan 3 program hibah selain PHK-PKPD yakni PHKI dan DIA Bermutu). Gambar-1 : Bagan organisasi Tim Monev-in UMM 6

7 Khusus untuk program hibah PHK-PKPD didalam organisasi manajemen program nya terdapat monevin ditingkat Fakultas Kedokteran (karena kegiatan pada program hibah tersebut sangat spesifik/tematik) yang merupakan unit monev yang dibentuk untuk mengawasi kegiatan program secara lebih rinci. Tim Monevin memiliki 3 (tiga) tahapan dalam melaksanakan tugasnya antara lain ; (1) tahap assesmen / penilaian (2) tahap evaluasi, dan (3) tahap audit. Tahap assesmen dilaksanakan dengan melakukan penilaian terhadap kegiatan/aktivitas yang dijalankan, meliputi aspek ; leadership, kemampuan manajemen, dampak keberlanjutan program, keberhasilan indikator, capaian kemajuan fisik, dan akuntabilitas keuangan. Tahapan assesment ini dilaksanakan setiap sebulan sekali. Sedangkan tahapan evaluasi biasanya dilaksanakan pada tengah tahunan dan akhir tahun dengan melihat aspek ; best practice, permasalahan yang serius, verifikasi capaian indikator, kemajuan fisik, kemajuan program serta serapan dana. Kunjungan lapangan oleh tim monevin dilaksanakan dengan melakukan koordinasi terlebih dahulu dengan BPI dan UKPH, kemudian dilaksanakan rapat koordinasi yang dihadiri oleh seluruh tim manajemen program (Penanggungjawab program, Direktur Executif, PiC, Bendahara, Ketua Panitia). Dalam rapat koordinasi tim monev meminta paparan kemajuan aktivitas yang sudah dilakukan dan mencarikan alternatif penyelesaian terhadap permasalahan yang muncul pada aktivitas yang akan dijalankan. Pelaksanakan monev yang sudah dilakukan pada keseluruhan program hibah yang ada di UMM termasuk PHK-PKPD sampai Agustus 2011 dapat dilihat pada tabel berikut : Tabel-2 : Jadwal pelaksanaan monevin pada program hibah Program Hibah Pelaksanaan Site Visite tahun 2011 I II III IV *) PHKI 2 April 5 Mei 8 Juni 9 Agustus PHK-PKPD 8 Pebruari 9 April 7 Mei 11 Agustus Hibah DIA Bermutu 20 Januari 21 Pebruari 23 Maret 11 Juni *) site-visit tengah tahunan 7

8 C. Lingkup Kegiatan Serangkaian aktifitas yang sudah berjalan seiring pelaksanaan monitoring dan evaluasi program-program hibah yang dijalankan pada Universitas Muhammadiyah Malang. Road Map kegiatan monevin berjalan pada tataran awal pra proposal, site visit reviewer eksternal, penyusunan RIP, pelaksanaan program hibah dan evaluasi pelaksanaan program-program hibah yang ada. Pelaksanaan monevin berlangsung pada keseluruhan program Hibah, baik hibah Dikti maupun Non-Dikti, kondisi ini menjadi penting sebagai wujud akuntabilitas kepada pihak eksternal sebagai pemberi dana, sehingga setiap pekerjaan yang dibebankan atau dipercayakan dapat dikerjakan secara tepat dan efektif, baik waktu pelaksanaan maupun alokasi penggunaan anggaran. Walaupun terdapat sejumlah penyesuaian-penyesuaian berkaitan dengan adanya sejumlah agenda program yang tidak dapat berjalan sebagaimana direncanakan dalam Rancangan Implementasi Program (RIP) Aktivitas Monevin Para Proposal Penyusunan RIP Peningkatan Kualitas Pengelolaan Monevin Evaluasi Triwulan Evaluasi Semester Tabel-3 : Lingkup kegiatan monevin dalam PHK-PKPD Perencanaan Tim Monevin terlibat dalam pembuatan Proposal sebagai salah satu nara sumber dan penelaahan proposal - - Pembuatan Rancangan monitoring dan evaluasi triwulanan Rancangan monitoring dan evaluasi monitoring evaluasi semester Pelaksanaan Proses pemantuan perkembangan pembuatan proposal dan penyesuaian RIP dengan Proposal (tahapan site visit proposal) Tim Monevin Universitas dan Fakultas Kedokteran berpartisipasi dalam workshop monevin PHK Kedokteran di Surabaya Pelaksanaan monitoring dan evaluasi triwulanan 7 Mei 2011 dan rencana Oktober 2011 Pelaksanaan/site visite lapangan monitoring dan evaluasi pelaksanaan program per-semester 11 Agustus 2011 rencana Desember 2011 Monitoring dan Evaluasi Monitoring dan evaluasi akhir kesiapan proposal untuk dikirim v Monitoring dan evaluasi hasil kunjung lapang pelaksanan monitoring triwulanan Pelaporan hasil evaluasi semesteran program hibah yang dijalankan, laporan pada universitas dan Dikti 8

9 D. Hasil evaluasi D.1 Overall achievement program Berbasis dengan alur masuk dana program hibah kompetisi peningkatan kualitas pendidikan dokter yang penerimaan dana awal pada tanggal 21 april 2011 sebesar Rp ( dari keseluruhan total dana yang diajukan untuk tahun 2011 sebesar Rp ) atau 51.9 persen dari total dana yang diajuakan. Sementara itu, daya serap keuangan hingga 31 juli 2011 sebesar Rp ,- (atau 3,2 persen dari total keseluruhan dana dan atau 6,34 persen dari dana yang masuk). Disisi yang lain, telah dikerjakan sejumlah program hingga 31 juli 2011, yaitu, antara lain; aktivitas review blueprint kurikulum berbasis kompetisi melalui program policy study dalam proses pengolahan dan analisis data survey untuk dihasilkan suatu pemetaan kurikulum yang akan ditindaklanjuti dengan program konsultasi ahli pada berbagai spesifikasi (kedokteran keluarga, kedokteran industri, kedokteran keislaman dan kurikulum berbasis kompetisi). Namun semua tahapan masih belum berjalan, karena policy study belum tuntas, demikian pula dengan aktifitas lokakarya KBK-KIK-I dan Lokakarya penyusunan SAP GBPP, dimana kedua kegiatan lokakarya tersebut tidak bisa berjalan, sebelum tertuntasnya aktifitas konsultasi ahli. Dengan terselesainya aktifitas program pelatihan metodologi penelitian dan selanjutnya dilanjutkan dengan program hibah penelitian pada tahapan penetapan pemenang hibah penelitian, demikian pula dengan kegiatan penyiapan implementasi kurikulum dengan melaksanakan pelatihan 12 peran dosen (student assesor dan curriculum evaluator). Ketiga kegiatan tersebut sudah dikerjakan dan dikuatkan dengan program pengembangan staf yang sudah berjalan, tiga orang dikirim untuk studi lanjut program pasca bidang ilmu faal, ilmu farmakologi dan bidang anatomi-histologi, ketiganya studi lanjut di UNAIR Surabaya, sedangkan dua orang studi lanjut ke luar negeri (bidang kedokteran industri NUS Singgapore) dan Tropical Medicine di Mahidol University Thailand (dalam proses). Aktifitas pengadaan barang dan jasa masih dalam proses dan sebagian program masih menunggu disetujuinya TOR. Secara keseluruhan prestasi kemajuan fisik kegiatan sudah menunjukan perbaikan walaupun masih relatif rendah. 9

10 D.2. Pencapaian indikator kinerja program Berbasis atas aktifitas kegiatan yang direncanakan dan dicanangkan, sebagaimana tertuang dalam Rencana Implementasi Program(RIP) adapuan kegiatan yang diusulkan meliputi, yaitu: (1). Integrasi Kompetensi dengan Basic Medical Science (BMS) Dalam KBK Menggunakan Pendekatan PBL. (2) Penguatan Ketrampilan Psikomotor, Clinical Reasoning dan Critical Appraisal. dan (3) Peningkatan Efektifitas Monitoring dan Evaluasi melalui Penguatan Peran dan Fungsi MEU (Medical Education Unit). Pencapaian indikator kinerja, baik berkait kinerja utama maupun kinerja tambahan, sudah dapat terpenuhi, bahkan terdapat sejumlah capaian indikator yang sudah melebihi target yang direncanakan, meskipun aktifitas kegiatan relatif masih sedikit, karena didapatkan sejumlah kegiatan program yang masih belum berjalan sepenuhnya, sehingga kondisi yang demikian perlu dicermati lebih lanjut dan atau paling tidak perlu dilakukan penyesuaian kembali target dan capaian yang direncanakan untuk dua tahun kedepan sebagaimana yang tertuang dalam RIP. Indikator Kinerja Utama Berdasar RIP ada 5 (lima) indikator utama yang akan diukur pada pelaksanaan program hibah ini, 3 (tiga) indikator untuk mengukur aktivitas-1 dan 2 (dua) indikator pada aktivitas-2. Sampai akhir Juli 2011 telah diperoleh capaian indikator untuk nilai target UKDI sebesar 93,94 % angka ini sudah melebihi target yang direncanakan sebesar 80% pada akhir tahun Konsekuensi logisnya maka untuk pelaksanaan tahun kedua (2012) dan ketiga (2013) harus disesuaikan kembali, dimana capaian pada akhir tahun 2011 akan menjadi base line untuk tahun berikutnya. Hal yang sama juga berlaku untuk indikator nilai rata-rata UKDI Lulusan, dimana target akhir tahun 2011 sebesar 60, dan hasil yang dicapai pada akhir Juli 2011 sebesar 71,21. Sementara proyeksi hasil hibah pada kurun waktu tiga tahun direncanakan nilainya

11 Aktivitas 1: Integrasi Kompetensi dengan Basic Medical Science dalam KBK Menggunakan Pendekatan PBL No. Indikator Kinerja Baseline Tengah Tahun Capaian Akhir Tahun Target Akhir Tahun 1 Dilaksanakannya Kurikulum Berbasis Kompetensi Persentase Kelulusan UKDI Nilai Rata-rata UKDI Lulusan (sumber dari laporan interim PHK PKD) Sementara itu jika dilihat dari sisi pelaksanaan kurikulum berbasis kompetensi dengan tingkat capaian nol persen atau stagnan, artinya perbaikan nilai indikator persentase kelulusan UKDI dan peningkatan rata-rata UKDI lulusan adalah tidak bersentuhan dengan upaya kurikulum berbasis kompetensi. Oleh karena itu, diperlukan rekonstruksi program dan rekonstruksi target dan capaian untuk tahun kedua dan ketiga, khususnya dalam agenda RIP tahun kedua dan ketiga. Adapun indikator utama untuk aktifitas-2 dapat ditunjukan pada tabel berikut ; Aktivitas 2: Penguatan Keterampilan Psikomotor, Clinical Reasoning dan Critical Appraisal No. Indikator Kinerja Baseline Tengah Tahun Capaian Akhir Tahun Target Akhir Tahun 1 Nilai Rata-rata Ujian Nasioanal Mahasiswa Baru Status Akreditasi B B B (sumber dari laporan interim PHK-PKD) Indikator utama untuk aktifitas penguatan keterampilan Psikomotorik Clinical Reasoning dan Critical Appraisal menunjukan suatu capaian 8,84 yang sudah melampau target yang dicanangkan di akhir tahun pertama (2011), sementara kegiatan program pelatihan penguatan keterampilan psikomotik, clinical reasoning dan critical appraisal (pelatihan MCQ-CBT masih belum berjalan, demikian pula dengan pelatihan peran dosen sebagai curriculum Planner dan Course Planner, masih belum berjalan. Sehingga 11

12 konsistensi keterkaitan antara capaian akhir juli ,84 yang melebihi dari nilai target akhir tahun 2011 (8,60), artinya kesignifikansi nilai indicator capaian tersebut menjadi dipertanyakan kembali sebagai suatu hasil dari program hibah dan atau ini perlu suatu rekonstruksi program lebih lanjut, serta penyesuaian target dan capaian untuk tahun kedua (2012) dan ketiga (2013). Selain indikator utama untuk aktifitas satu (1) dan aktifitas dua (2), terdapat juga sejumlah indicator kinerja tambahan, yang menjadi cukup signifikan sebagai penguat dan penjelas keberadaan hasil capaian pada indicator utama. Adapun indikator kinerja tambahan dapat dijelaskan sebagai berikut; Indikator Kinerja Tambahan Aktivitas 1: Integrasi Kompetensi dengan Basic Medical Science dalam KBK Menggunakan Pendekatan PBL No. Indikator Kinerja Baseline Tengah Tahun Capaian Akhir Tahun Target Akhir Tahun 1 IPK Rata-rata per Semester Kelulusan Rata-rata Progess Test Nilai Akhir Blok di atas C Sistem MCQ-CBT Tingkat Ketepatan Waktu Lulus Sarjana Kedokteran Jumlah Penelitian Dosen (sumber dari laporan interim PHK-PKD) Berdasarkan laporan mid-term diungkapkan bahwa kehadiran PHK PKPD juga memberikan dampak pada keberhasilan pembelajaran. Keberhasilan ini ditandai dengan peningkatan IPK Rata-rata per Semester dari base line 2.35 menjadi 2.65 lebih tinggi 0,15 dari target akhir tahun. Progress test belum waktu penyelenggaran sehingga nilainya masih sama dengan nilai sebelumnya (base line). Sementara itu aktifitas yang sudah dijalankan dari integrasi kompetensi dengan basic medical science dalam penggunaan KBK dan pendekatan PBL masih relative belum berjalan, sehingga yang sangat penting 12

13 dan strategis yaitu dicermati kembali metodologi pengukuran dari masing-masing indikator. Aktivitas 2: Penguatan Keterampilan Psikomotor, Clinical Reasoning dan Critical Appraisal No. Indikator Kinerja Baseline Tengah Tahun Capaian Akhir Tahun Target Akhir Tahun 1 Nilai Rata-rata Ujian Praktikum Kelulusan OSCE Nasional n.a. n.a. n.a. 3 Nilai Rata-rata Tutorial Pembelajaran Berbasis E-Learning Tidak Ada Tidak Ada Tidak Ada 5 Nilai Rata-rata Ujian Skills Nilai Rata-rata Ujian MCQ (sumber dari laporan interim PHK-PKD) Rasionalitas nilai indikator ini sudah memadai berbasis atas pelaksanaan program hibah, sehingga diprediksikan capaian pada akhir tahun akan sesuai dengan target, jika aktifitas program sudah dapat berjalan 80%. Walaupun kenyataannya ada beberapa program yang masih dalam tahapan awal pelaksanaan, dikuatkan dengan masalah layanan laboratorium karena keterbatasan peralatan sehingga berpengaruh terhadap kualitas pembelajaran di laboratorium/skill mahasiswa, dan sejumlah indikator menunjukan penurunan, antara lain ; nilai Rata-rata Ujian Skills yang belum ada perbaikan bahkan turun menjadi D.3. Pelaksanaan aktivitas (termasuk kendala pelaksanaan) Kegiatan Monevin Fakultas Kedokteran (tanggal 7 Mei 2011) di ruang Pembantu Rektor I UMM diungkapkan bahwa aktifitas metodologi penelitian sudah berjalan dilaksanakan akhir bulan Maret Rangkuman Aktivitas dan Sub Aktivitas Program PHK-PKD UMM 2011 serta evaluasi yang dilakukan monevin pada tanggal 7 Mei 2011 dan 11 Agustus 2011 adalah sebagai berikut: 13

14 Tabel-4 : Rangkuman evaluasi pelaksanaan program oleh tim monev Aktivitas-1 : Integrasi Kompetensi dengan Basic Medical Science dalam KBK Menggunakan Pendekatan PBL Sub Aktivitas Review Blueprint KBK KIK-I Bentuk kegiatan Policy Study: Review Blueprint KBK KIK-I Hasil Pelaksanaan Evaluasi dari Tim Monev 7 Mei Agustus 2011 Tahap permohonan ijin untuk policy study, Tahapan perizinan ; bimbingan teknis ; sementara pengolahan data ; analisa ; FGD ; implementasi masih akan berjalan Policy studi sudah masuk pada tataran literature review dan survey, penyebaran angket pd berbagai daerah Jombang,Malang,Ponorogo, Sidoarjo Pekerjaan penyebaran angket lebih lanjut serta pengumpulan data sudah diselesaikan, tabulasi dan analisa data guna untuk di konsultasikan hasilnya pada analisis (konsultan). Perlu secepatnya diselesaikan agar rangkaian kegiatan berikutnya dapat tercapai. Redesign Blueprint KBK KIK-I disertai SAP GBPP setiap modul Konsultan ahli KBK konsultasi ahli dengan spesialisasi tertentu yang dikuatkan dengan rekam jejak para konsultan ahli (penting untuk diperhatikan, khususnya kesesuaian dengan bidang spesifikaasi yang diinginkan ), Belum terlaksana dikarenakan pekerjaan policy studi belum terselesaikan. Pekerjaan pada tahapan administrasi dlm bentuk kesediaan permintaan konsultan, penerimaan curriculum vitae dan kesediaan rapat pemilihan konsultan. Belum diklarifikasi para kompetitor peserta konsultan ahli Konsultan ahli Kedokteran Keluarga Sudah ada penunjukan dan kesediaan tenaga konsultan ahli Belum terlaksana dikarenakan pekerjaan policy studi belum terselesaikan. Sementara itu Masa kerja Konsultan ; April-Juli 2011 menurut TOR. Penunjukan Konsultan ahli mengikuti peraturan WB, dimana harus bukan dari PNS (atau harus cuti diluar PNS), berdasarkan SOP yang dikeluarkan CPCU per 16 Juni Dilakukan procurement oleh tim pengadaan barang dengan progress s/d tahap penunjukan pemenang. Kelemahan adanya ketidakpastian aturan dari CPCU Konsultan ahli kedokteran Industri Dalam taraf penunjukan calon konsultan ahli bidang kedokteran industri, serta kesediaan Belum terlaksana dikarenakan pekerjaan policy studi belum terselesaikan, agenda permasalahannya sama dengan konsultasi ahli lainnya 1

15 Aktivitas-1 : Integrasi Kompetensi dengan Basic Medical Science dalam KBK Menggunakan Pendekatan PBL Sub Aktivitas Persiapan Implementasi Blueprint KBK KIK-I Bentuk kegiatan Konsultan ahli Kedokteran Keislaman Konsultan ahli bidang SIM MCQ CBT Lokakarya KBK KIK-I Preklinik dan Kepaniteraan Klinik Lokakarya: Penyusunan Kembali SAP GBPP setiap modul Studi lanjut S2 Fisiologi ke Unair, Surabaya Studi lanjut S2 Farmakologi ke Unair, Surabaya Studi lanjut S2 Anatomi ke Unair, Surabaya Studi lanjut S2 Kedokteran Industri ke NUS, Singapore Studi lanjut S2 Tropical Medicine ke Mahidol University, Thailand Pelatihan 12 Peran Dosen (SA&CA) Hasil Pelaksanaan Evaluasi dari Tim Monev 7 Mei Agustus 2011 Dalam taraf penunjukan calon konsultan ahli bidang kedokteran islam Belum dapat terlaksana menunggut acc TOR Belum terlaksana dikarenakan pekerjaan policy studi belum terselesaikan. Belum terlaksana dikarenakan TOR untuk aktifitas ini belum mendapat persetujuan Belum dapat dilaksanakan dan pekerjaan baru bisa dimulai pada saat pilot study dan konsultasi ahli telah terlaksana, namun meskipun demikian aktifitas kepanitiaan harus sudah dirancang Belum dapat dilaksanakan dan pekerjaan baru bisa dimulai pada saat pilot study dan konsultasi ahli telah terlaksana, namun meskipun demikian aktifitas kepanitiaan harus sudah dirancang Kapan mulai studi yang di Unair (bulan berapa), realisasi anggaran sudah Rp.32 Juta ; dana Jan-Juli ditetapkan dr Anung Putri Illahika utk studi lanjut S2 Fisiologi Unair Surabaya Ditetapkan dr.m.fadlol Ramdhoni utk studi lanjut Farmakologi di UNAIR Surabaya Ditetapkan dan dipilih dr. Annisah Hasanah, studi magister S2 bidang ilmu faal UNAIR Surabaya Studi lanjut ke Singgapura di National University terproses pada semester genap 2011 Studi lanjut baru terproses pada semester genap 2011 Sudah berjalan dengan melibatkan 65 dosen pada tgl 30 juli 2011, nara sumber Dr.Diantha Sumantri,M.Med, dan Dra.Lise Chamsijatin.,M.Pd. output berupa standar baku 2

16 Aktivitas-1 : Integrasi Kompetensi dengan Basic Medical Science dalam KBK Menggunakan Pendekatan PBL Sub Aktivitas Bentuk kegiatan Pelatihan metodologi penelitian Hibah Penelitian Didapatkan ada 15 proposal penelitian, dalam tahapan seleksi dan seminar tanggal 13 mei 2011 Hibah Pengajaran Hasil Pelaksanaan Evaluasi dari Tim Monev 7 Mei Agustus 2011 dalam menilai aktifitas perkuliahan dng system KBK-KIK- I, Standar baku dalam memonitor dan evaluasi efektifitas proses pembelajaran Pelatihan metodologi penelitian:keterkaitan jumlah peserta 50 orang yang terdistribusi, yang dari luar FK (15 orang), kemudian dari pelatihan tersebut menhasilkan proposal (pelaksanaan 26 maret 2011 ) Sudah didapatkan 5 pemenang hibah penelitian dan proses penuruan SK pemenang hibah penelitian oleh CPCU dengan surat nomor 1225-b/E3-HPEQ/8.11 tanggal 5 agustus 2011 Belum ditetapkan pemenang, karena proposal yang masuk dalam hibah hanya 6 proposal dari 9 proposal yang seharusnya ditargetkan. Secepatnya utk direalisasikan dan masih dalam proses seleksi oleh tim revierwer Aktivitas 2: Penguatan Keterampilan Psikomotor, Clinical Reasoning dan Critical Appraisal Sub Aktivitas Implementasi self directed learning Bentuk kegiatan Pengadaan Peralatan Lab. Praktikum Biomedik Pengadaan Peralatan Lab. OSCE Pengadaan Peralatan pendukung penguatan proses pembelajaran Pengadaan Peralatan Hasil Pelaksanaan Evaluasi dari Tim Monev 7 Mei Agustus 2011 Mekanisme lelang berdasar metode national competitive bidding Mekanisme lelang belum dapat berjalan dengan baik, karena adanya kesalahan prosedur yang dilakukan oleh CPCU akibat blm pengalaman dalam project World Bank. Panitia pengadaan barang sudah melakukan sesuai procurement plan for good yang sesuai persetujuan World Bank. Karena NOL dari World Bank untuk bidding document relative lama keluar, kemudian panitia mengumumkan via Tempo (harus dibatalkan), Masih menunggu instruksi world bank dan CPCU HPEQ Project Belum dapat dijalankan, menunggu ACC TOR 3

17 Aktivitas 2: Penguatan Keterampilan Psikomotor, Clinical Reasoning dan Critical Appraisal Sub Aktivitas Bentuk kegiatan pendukung sistem MCQ-CBT Pengadaan Furniture Lab. Praktikum Biomedik Pengadaan Furniture ruang praktik MCQ-CBT Pengadaan Furniture Lab. OSCE Pengadaan Konsultan SIM MCQ CBT Pekerjaan Sipil ; Renovasi ruang praktik MCQ-CBT Pekerjaan Sipil ; Renovasi ruang Lab. Praktikum Biomedik Pekerjaan Sipil ; Renovasi ruang Lab. OSCE Pelatihan MCQ CBT (Konsultan Software MCQ CBT) Hasil Pelaksanaan Evaluasi dari Tim Monev 7 Mei Agustus 2011 Berbasis pada metode national shopping, sesuai procurement plan Berjalan dalam proses menunggu WB NOL untuk penetapan pemenang. BID Evaluation Report (BER) sudah dikirim ke CPCU tgl 29 Juli 2011 dan diusulkan ke world bank untuk memperoleh NOL Belum dapat dijalankan, karena masih dalam proses menunggu acc TOR Masih menunggu world Bank NOL - Belum dapat dijalankan, karena masih dalam proses menunggu acc TOR - Belum dapat dijalankan, karena masih dalam proses menunggu acc TOR - Menunggu surat persetujuan pelaksanaan pekerjaan dari CPCU - Menunggu surat persetujuan pelaksanaan pekerjaan dari CPCU - Belum dapat dijalankan, karena masih dalam proses menunggu acc TOR 4

18 D.4 Pelaksanaan komponen investasi (expenditur component) khususnya mencakup procurement Pelaksanaan pengadaan barang dan jasa berada dalam satu koordinasi oleh Tim Pengadaan UMM di bawah koordinasi Kepala Biro Adminstrasi Umum. Untuk pelaksanaan tahun pertama program PHK-Fakultas Pendidikan Dokter yaitu tahun 2011 Dalam pelelangan yang dilakukan berdasar dua pendekatan yaitu pendekatan pelelangan nasional (National Competitive Bidding) dan National Shopping, sedangkan seleksi pemilihan konsultan dilakukan dengan metode individual consultant (IC) sesuai bobot kegiatan yang tidak terlalu komplek. Untuk menjamin kelancaran proses, maka seluruh proses pengadaan barang dan jasa dilakukan oleh Panitia Pengadaan Barang/Jasa yang dibentuk oleh universitas, melalui SK Rektor No.: 18/Sk.Pan.PHK-PKPD/II/2011 tertanggal 7 Februari Aktifitas awal sudah berada dalam tahapan awal dan identifikasi, dengan sejumlah strategi yang dijalankan baik swa kelola, dikerjakan pihak lain, pelelangan dan penyeleksian konsultan.tenaga ahli (dimana persyaratan bank dunia bukan pegawai negeri sipil) sehingga diperlukan suatu rekonstruksi kembali. Aktifitas yang bersifat swa kelola (workshop, policy study, lokakarya, research grant, teaching grant dan inhouse training), dimana dalam pelaksanaan menghendaki ada spesifikasi tenaga ahli, maka diperlukan suatu penyesuaian dan seleksi yang kompetitif. Program pengadaan barang terbagi menjadi baik berbasis dengan model Pelelangan Nasional (National Competitive Bidding) dan National Shopping. Sedangkan seleksi konsultan dilakukan dengan metode Individual Consultant (IC) sesuai bobot kegiatan yang tidak terlalu kompleks. Metode National Competitive Bidding dilakukan untuk proses pengadaan alat-alat laboratorium (Laboratory Equipment for Biomedic Laboratory and OSCE). Proses pengadaan ini belum dapat berjalan dengan baik, karena ada kesalahan prosedur yang dilakukan oleh CPCU akibat belum berpengalaman dalam menangani proyek World Bank. Panitia Pengadaan Barang/Jasa sudah melakukan sesuai dengan Procurument Plan fo Goog sesuai yang disetujui oleh World Bank. Namun karena NOL dari World Bank untuk Bidding Document yang lama keluarnya, panitia mendahului mengumumkan melalui Koran Tempo yang akhirnya harus dibatalkan. Pada 1

19 saat ini Panitia Pengadaan Barang/Jasa masih menunggu instruksi lebih lanjut dari World Bank dan CPCU HPEQ Project. Proses pengadaan furniture masih dalam tahapan menunggu WB NOL untuk penetapan pemenang. Bid Evaluation Report (BER) sudah dikirimkan ke CPCU tanggal 29 Juli 2011, dan sekarang sudah diusulkan ke World Bank untuk memperoleh NOL. Untuk pengadaan IT Supporting Equipment (Post Review) juga sedang berjalan. Saat ini tahapan sudah sampai pada evaluasi penawaran, dan akan dilaksanakan penetapan pemenang untuk selanjutnya direncanakan tanggal 15 Agustus 2011 sudah terjadi penandatanganan kontrak. Pekerjaan sipil (civil work) untuk renovasi Lab. OSCE, Lab. Biomedik dan Ruang MCQ-CBT saat ini masih menunggu surat persetujuan pelaksanaan pekerjaan dari CPCU. Proses seleksi konsultan individu telah dilakukan untuk memilih konsultan ahli KBK, Kedokteran Keluarga, Kedokteran Industri dan Kedokteran Ke-Islaman. Semua konsultan ini akan membantu dalam pelaksanaan aktivitas-1 dengan tujuan berlangsungnya kurikulum berbasis kompetensi. Sampai alporan ini disusun, proses selekesi masih berlangsung. Proses seleksi untuk konsultan MCQ-CBT sampai kini belum dapat dilakukan, karena masih menunggu surat persetujuan dari World Bank dan CPCU terkait perubahan metode dari CQS ke Individual Consultant. D.5. Keuangan (administrasi, efisiensi dan efektivitas anggaran) Mekanisme monitoring dan evaluasi serta penilaian atas efektifitas anggaran dilakukan oleh Badan Pengendali Internal (BPI) dimana tugas pokoknya melakukan audit secara berkala unit-unit kerja yang ada di Universitas Muhammadiyah Malang. BPI juga difungsikan untuk mengaudit keseluruhan program hibah yang didapat UMM dari berbagai sumber pendanaan dari luar UMM sebagai wujud akuntabilitas publik. Dana hibah dari dikti yang sudah terserap sebesar 3,82% dari keseluruhan dana yakni sebesar Rp ,-. Sedangkan dana pendamping dari UMM yang sudah terserap sebesar Rp ,- dari total dana pendamping sebesar Rp Adapun daya serap keuangan secara keseluruhan per-31 Juli 2011 diperkirakan kurang lebih 3,82 Persen. 2

20 Tabel-5 : Rincian Penyerapan Anggaran masing-masing sub-aktivitas Sub Aktivitas Bentuk Kegiatan Total alokasi anggaran untuk tahun 2011 (dalam Rupiah) Pengeluaran keuangan s/d akhir Juli 2011 (dalam Rupiah) Proporsi keuangan program Daya serap keuangan dari keseluruhan program Aktivitas-1 : Integrasi Kompetensi dengan Basic Medical Science dalam KBK Menggunakan Pendekatan PBL Review Blueprint KBK KIK-I Redesign Blueprint KBK KIK-I disertai SAP GBPP setiap modul Persiapan Implementasi Blueprint KBK KIK-I Policy Study: Review Blueprint KBK KIK-I ,24 % Konsultan ahli KBK Konsultan ahli Kedokteran Keluarga Konsultan ahli kedokteran Industri Konsultan ahli Kedokteran Keislaman Konsultan ahli bidang SIM MCQ CBT Lokakarya KBK KIK-I Preklinik dan Kepaniteraan Klinik Lokakarya: Penyusunan Kembali SAP GBPP setiap modul Studi lanjut S2 Fisiologi ke Unair, Surabaya Studi lanjut S2 Farmakologi ke Unair, Surabaya Studi lanjut S2 Anatomi ke Unair, Surabaya ,54% ,54% ,54% 1

21 Sub Aktivitas Implementasi self directed learning Bentuk Kegiatan Studi lanjut S2 Kedokteran Industri ke NUS, Singapore Studi lanjut S2 Tropical Medicine ke Mahidol University, Thailand Pelatihan 12 Peran Dosen (SA&CA) Total alokasi anggaran untuk tahun 2011 (dalam Rupiah) Pengeluaran keuangan s/d akhir Juli 2011 (dalam Rupiah) Proporsi keuangan program ,08% Pelatihan metodologi penelitian ,98% Hibah Penelitian Daya serap keuangan dari keseluruhan program Hibah Pengajaran Aktivitas 2: Penguatan Keterampilan Psikomotor, Clinical Reasoning dan Critical Appraisal Pengadaan Peralatan Lab. Praktikum Biomedik Pengadaan Peralatan Lab. OSCE Pengadaan Peralatan pendukung penguatan proses pembelajaran Pengadaan Peralatan pendukung sistem MCQ-CBT Pengadaan Furniture Lab. Praktikum Biomedik Pengadaan Furniture ruang praktik MCQ-CBT Pengadaan Furniture Lab. OSCE 273,000,

22 Sub Aktivitas Bentuk Kegiatan Total alokasi anggaran untuk tahun 2011 (dalam Rupiah) Pengeluaran keuangan s/d akhir Juli 2011 (dalam Rupiah) Proporsi keuangan program Konsultan SIM MCQ CBT Daya serap keuangan dari keseluruhan program Pekerjaan Sipil ; Renovasi ruang praktik MCQ-CBT Pekerjaan Sipil ; Renovasi ruang Lab. Praktikum Biomedik Pekerjaan Sipil ; Renovasi ruang Lab. OSCE Pelatihan MCQ CBT (Konsultan Software MCQ CBT) Aktivitas 3: Peningkatan Efektifitas Monitoring dan Evaluasi Melalui Penguatan Peran dan Fungsi MEU (Medical Education Unit) Total ,82% Manajemen Program

23 D.6. Best Practices Selama Pelaksanaan Hibah Berdasar relatif barunya program dijalankan atau masih dalam tahapan awal, sehingga masih belum ditemukan sejumlah best practises, namun dengan padat dan ketatnya aturan dalam pembuatan TOR serta aturan lelang yang berbasis pada program World Bank sehingga hal ini menjadi suatu pengetahuan dan tantangan baru, paling tidak menjadikan peningkatan nilai tambah keilmuan. D.7. Permasalahan Serius (bila ada) dan langkah penyelesaiannya Sejumlah rangkuman permasalahan yang penting beserta langkah-langkah teknis yang telah dipilih sebagai solusinya dapat diungkapkan sebagai berikut : Tabel-6 : Kendala dan hambatan pada pelaksanaan program No Kendala dan hambatan Solusi Teknis Hasil 1 Keterlambatan sejumlah pelaksanaan kegiatan berkaitan dengan banyak dan lamanya menunggu persetujuan TOR dari CPCU-HPEQ Restrukturisasi dan penyesuaian kembali sejumlah TOR Semuanya TOR dapat di setujui, kecuali TOR untuk program SIM MCQ 2 Belum paham perihal administrasi pelaporan keuangan dan sejumlah persyaratan-persyaratan berkaitan dengan tata aturan pengelolaan keuangan berbasis Project World Bank Coaching khusus pelaporan administrasi dan keuangan oleh Task Force Pelaporan sudah berjalan walaupun belum sempurna. 3 Kegiatan policy study yang relatif membutuhkan waktu, dimana keterselesaian aktifitas ini akan berpengaruh pada program lainnya Mempercepat tahapan lanjutan kegiatan yakni ; FGD dan lokakarya, dengan melakukan pengolahan data survey yang telah diperoleh Membentuk tim kerja sebagai pengolah data dan pendamping tenaga ahli dari konsultan Sudah terbentuknya tim teknis untuk masing-masing pendamping tenaga ahli 4 Kesulitan dalam mengikuti mekanisme lelang berbasis pada Project World Bank Dilakukan koordinasi dari CPCU-HPEQ Menunggu hasil dari CPCU 5 Kesulitan penetapan konsultan dikarenakan harus menunggu terselesainya kegiatan policy studi Konsultan sudah dilibatkan dalam kegiatan policy studi melalui FGD (forum group discussion) Direncanakan pada pertengahan bulan Agustus dilaksanakan FGD 6 Tertundanya kegiatan hibah Melakukan sosialisasi ulang Melakukan pendampingan 1

24 No Kendala dan hambatan Solusi Teknis Hasil pengajaran karena belum terpenuhinya standar kompetisi yang ada kepada seluruh civitas akademika, termasuk melibatkan dosen dari FKIP proposal dan atau meminta dosen dari FKIP sebagai anggota tim hibah pengajaran E. Capaian indikator, program kemajuan fisik dan serapan dana Beberapa hasil evaluasi yang diperoleh berdasarkan laporan tengah tahunan PHK-PKPD dan kegiatan site-visit monevin bahwa sampai akhir Juli 2011, telah diperoleh gambaran tentang kemajuan program hibah yang dilaksanakan. Kemajuan dan keberhasilan program PHK-PKPD dapat dilihat dari persentase capaian indikator utama dan indikator tambahan, persentase capaian program, capaian fisik dan serapan pendanaan, seperti terlihat pada tabel berikut : No Tabel-7 : Capaian indikator, program kemajuan fisik dan serapan dana Kriteria baseline Indikator Capaian (%) target sd juli'2011 sd juli'2011 perkiraan des Persentase capaian indikator utama = (capaian-baseline)/(target-baseline) Dilaksanakannya Kurikulum Berbasis % 100% Kompetensi Persentase Kelulusan UKDI 79, , % 100% Nilai Rata-rata UKDI Lulusan 58, , % 100% Nilai Rata-rata Ujian Nasioanal Mahasiswa Baru 8,49 8,6 8,84 318% 100% Status Akreditasi B B B na na 2 Persentase capaian indikator tambahan = (capaian-baseline)/(target-baseline) IPK Rata-rata per Semester 2,35 2,5 2,65 200% 100% Kelulusan Rata-rata Progess Test % 50% Nilai Akhir Blok di atas C+ 25, ,25-95% 50% Sistem MCQ-CBT % 0% Tingkat Ketepatan Waktu Lulus Sarjana Kedokteran 52, ,5 2333% 100% Jumlah Penelitian Dosen % 100% Nilai Rata-rata Ujian Praktikum 59, ,42-72% 75% Kelulusan OSCE Nasional n.a. n.a. n.a. n.a n.a Nilai Rata-rata Tutorial 70, ,4-77% 75% Tidak Tidak Tidak Pembelajaran Berbasis E-Learning n.a n.a Ada Ada Ada 2

25 No Kriteria baseline Indikator Capaian (%) target sd juli'2011 sd juli'2011 perkiraan des 2011 Nilai Rata-rata Ujian Skills 73, ,39-31% 75% Nilai Rata-rata Ujian MCQ 58, ,4 3% 100% Persentase capaian program = program yang telah terlaksana vs program yang % 100% direncanakan Persentase capaian fisik = persentase pelaksanaan pengadaan barang/jasa, ,65% 100% non-degree training dll Persentase serapan pendanaan = total serapan dana/total dana ,82% 100% F. Rekomendasi Berdasarkan hasil evaluasi pada tengah tahunan PHK-PKPD, maka terdapat sejumlah rekomendasi yang diusulkan dari Tim Monevin, sebagai berikut. 1. Aktivitas program hibah PHK-PKPD sampai awal Agustus 2011 secara keseluruhan belum menunjukkan progress fisik yang menggembirakan, walaupun beberapa capaian indikator sudah ada peningkatan dan telah memenuhi target akhir tahun. 2. Tingkat penyerapan anggaran masih rendah sebesar 3,82%, karena hampir 61% anggaran PHK-PKPD dialokasikan untuk kegiatan pengadaan barang dan jasa. Sedangkan sulitnya mekanisme pengadaan barang dan jasa yang berbasis pada Project World Bank cukup mempengaruhi kegiatan-kegiatan lanjutan yang berhubungan. Sehingga jika kegiatan pengadaan barang dan jasa dapat direalisasi (perkiraan bulan Agustus-September 2011) maka serapan dana dan kemajuan fisik dapat meningkat secara signifikan. 3

26 Check List 1. Kegiatan MonevIn Perguruan Tinggi No Kegiatan Program dan Pengamatan Ya Tidak Keterangan 1 Ada kegiatan dan investasi fiktif v 2 Ada anggaran yang tidak akan diimplementasikan sampai dengan 11 Desember (harus dikembalikan ke Kas Negara) 3 Ada dana effisiensi (harus dikembalikan ke Kas Negara) 4 Kepatuhan terhadap peraturan-peraturan DikTi : Perijinan Program Studi masih berlaku 1 Ketertiban melaporkan EPSBED Akreditasi masih berlaku 2 Tidak menyelenggarakan kelas jauh Pemenuhan sarana minimal penyelenggaraan pendidikan 5 Mengevaluasi ketertiban pelaksanaan hibah : Pelaksanaan MonEvIn Laporan keuangan bulanan dan pembukuan, dilengkapi dengan buktibukti pengeluaran Laporan kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan (workshop, teaching grant, dll) Pelaksanaan pengadaan barang dan jasa sesuai KepPres 80 (tim pengadaan, tender, tim penerima dan pemeriksa barang, dsb) Pelaksanaan sistem inventarisasi barang Integrasi pengelolaan PHK-PKPD dengan Struktur Organisasi PT 6 Menginformasikan bahwa laporan akhir harus memuat tentang kegiatan dan investasi yang benar-benar dilaksanakan sampai dengan tanggal 11 Desember 2011 Laporan lengkap diterima pada tanggal 20 Desember 2011 v v v v v v v v v v v v Pengadaan barang dan Jasa berbasis Project World Bank 1 Jika sedang mengajukan perpanjangan ijin periksa bukti pendukung 2 Jika sedang mengajukan perpanjangan akreditasi periksa bukti pendukung 4

27 5

MONITORING DAN EVALUASI INTERNAL PROGRAM HIBAH KOMPETISI PENINGKATAN KUALITAS PENDIDIKAN DOKTER (PHK PKPD) LAPORAN AKHIR TAHUN KETIGA

MONITORING DAN EVALUASI INTERNAL PROGRAM HIBAH KOMPETISI PENINGKATAN KUALITAS PENDIDIKAN DOKTER (PHK PKPD) LAPORAN AKHIR TAHUN KETIGA MONITORING DAN EALUASI INTERNAL PROGRAM HIBAH KOMPETISI PENINGKATAN KUALITAS PENDIDIKAN DOKTER (PHK PKPD) LAPORAN AKHIR TAHUN KETIGA FAKULTAS KEDOKTERAN UNIERSITAS ANDALAS PADANG 2014 PENGANTAR Puji dan
