P U T U S A N. NOMOR : 177/Pid/2013/PT. BDG DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

dokumen-dokumen yang mirip
P U T U S A N. Nomor : 281/PID/2013/PT. Bdg DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

sebagai berikut dalam perkara Terdakwa ; Nama : ANGELA ADELIA FERDINA alias ELLA ;

P U T U S A N. NOMOR 339/PID/2013/PT. Bdg

P U T U S A N NOMOR : 93/PID/2013/PT. BDG

DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHAHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N NOMOR : 259/PID /2014/PT.BDG. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N NOMOR : 222/PID/2013/PT.BDG. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

Nama lengkap : Ny. Hj. Wartami Binti Khanafi ; Umur / tanggal lahir : 59 Tahun ; Jenis kelamin : Perempuan ; Pekerjaan : Ibu Rumah Tangga ;

P U T U S A N Nomor 218/Pid/2014/PT.BDG. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N Nomor : 666/PID/2012/PT-MDN.

P U T U S A N NOMOR : 405/PID/2012/PT-MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N. Nomor : 665/PID/2012/PT-MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

NOMOR : 154/PID/2014/PT.BDG

P U T U S A N. NOMOR 294/Pid/2013/PT.Bdg. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N. Nomor : 65/Pid/2013/PT.Bdg.

P U T U S A N. Nomor 193 / Pid / 2015 /PT.Bdg.

Nomor : 264/Pid.Sus/2013/PT.Bdg. Nama lengkap : H. SUJANA Bin EMAD ; Tempat Lahir : Sumedang ; Umur/tanggal lahir : 49 tahun / 17 Agustus 1963 ;

P U T U S A N. Nomor 73/Pid/2015/PT.Bdg.

P U T U S A N. Nomor : 491/PID/2015/PT-MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N. Nomor 372/Pid/2013/PT.Bdg. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N. Nomor : 33/Pid/2013/PT Bdg. Nama Lengkap : ENCENG HARMAIN bin. Tempat lahir : Tasikmalaya. Umur/Tanggal lahir : 65 tahun/5 Juli 1948

P U T U S A N Nomor 264/Pid./2015/PT Bdg. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N NOMOR : 198/PID.B/2012/PTR. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA;

P U T U S A N. Nomor : 376/PID/2012/PT-MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N. II. Nama lengkap : AGUS RISWANDI Bin WAWAS; Umur / tanggal lahir : 26 tahun / tahun 1987;

P U T U S A N. Nomor : 529/PID/2015/PT-MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N. Nomor : 227/PID/2014/PT-MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N. Nomor : 358/Pid/2013/PT.Bdg. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N. Nomor : 254/PID/2013/PT-MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N Nomor 349/PID/2015/PT.Bdg

P U T U S A N Nomor : 103 /PID/2013/PT-MDN.-

PENGADILAN TINGGI MEDAN

Terdakwa ditahan dalam Rumah Tahanan Negara oleh :

P U T U S A N Nomor : 62/PID.B/2013/PTR DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA. Pengadilan Tinggi Pekanbaru, yang memeriksa dan mengadili

P U T U S A N NOMOR 49/PID/2014/PT.Bdg

P U T U S A N. Nomor : 241/Pid/2013/PT.Bdg. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N NOMOR 265/PID/2015/PT.BDG

P U T U S A N Nomor : 368/PID/2012/PT-MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N. Nomor : 58/Pid/2013/PT.Bdg. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA.

P U T U S A N NOMOR 158 /PID/2015/PT.BDG. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N. Nomor : 273/Pid/2013/PT.Bdg.

P U T U S A N. Nomor 15/Pid/2014/PT.Bdg. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA.

Pendidikan : SMP Terdakwa dalam perkara ini tidak ditahan ;

P U T U S A N. Nomor : 421/PID/2015/PT-MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA. Pekerjaan : Ibu rumah tangga.

P U T U S A N Nomor : 267/PID.B/2012/PTR DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N. Nomor : 31/Pid/2013/PT.Bdg.

P U T U S A N. Nomor : 650/PID/2014/PT-MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N. Nomor : 630/PID/2013/PT-MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA. Umur/Tanggal Lahir : 50 tahun/27 Desember 1962;

P U T U S A N. Nomor : 377/PID/2011/PT-MDN.

DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA. PENGADILAN TINGGI SUMATERA UTARA DI MEDAN, dalam. sebagai berikut, dalam perkara Terdakwa :

P U T U S A N. Nomor : 08/PID/2013/PT.BDG. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA.

P U T U S A N Nomor : 328/PID/2015/PT.MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N. Nomor : 234/Pid/2014/PT.Bdg. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA.

P U T U S A N. Nomor :180/Pid/2014/PT.Bdg. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N NOMOR : 631/PID/2013/PT- MDN DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA. Umur/Tgl lahir : 30 Tahun /30 Januari 1982

PENGADILAN TINGGI MEDAN

P U T U S A N NOMOR : 89/PID/2013/PT-MDN

P U T U S A N Nomor : 100/Pid.Sus/2013/PT.Bdg. PENGADILAN TINGGI BANDUNG, yang memeriksa dan mengadili perkara

P U T U S A N NOMOR 266 /PID/2015/PT.BDG. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N Nomor : 240/Pid/2015/PT.Bdg. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N Nomor 189/PID/2015/PT-Bdg.

P U T U S A N NOMOR 341/PID/2014/PT.BDG DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA. Umur / tanggal lahir : 41 tahun / 14 Desember 1972;

P U T U S A N. Nomor : 273/PID/2013/PT-MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N NOMOR : 167 /PID/2012/PT-MDN DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N. Nomor : 467/PID/2014/PT-MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N Nomor : 210/PID/2015/PT.BDG. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N Nomor 365/PID/2013/PT-Bdg.

P U T U S A N. Nama lengkap : EKO YUNIANTO Bin PARJIMIN;

PENGADILAN TINGGI MEDAN

- 1 - P U T U S A N NOMOR : 57 /PID/2012/PT.MDN DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA. Umur/ tanggal lahir : 31 tahun / 24 Juli 1980.

P U T U S A N Nomor : 82/PID.B/2012/PTR

P U T U S A N NOMOR : 210/PID/2013/PT.BDG. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N Nomor : 317/Pid/2015/PT.Bdg. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA.

P U T U S A N. Nomor : 286/PID/2013/PT-MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N NOMOR :440/PID/2014/PT- MDN DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA : RUDI MULYADI

P U T U S A N NOMOR : 596 / PID / 2014 / PT- MDN DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA. Pekerjaan : Wiraswasta Pendidikan : S M P

DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA.

P U T U S A N NOMOR : 489/PID/2014/PT-MDN DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA. Umur / tanggal lahir : 34 Tahun / 25 Mei 1979

P U T U S A N. Nomor : 374/PID/2013/PT-MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA. Umur/ Tanggal Lahir : 43 Tahun / 05 Mei 1968;

P U T U S A N. Nomor : 446/PID.SUS /2015/PT-MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N. Nomor 236/Pid/2014/PT BDG DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N. Nomor : 568/PID/2015/PT-MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

PENGADILAN TINGGI MEDAN

P U T U S A N. Nomor : 47/Pid/2013/PT.Bdg.

P U T U S A N. Nomor : 398/PID.SUS/2015/PT-MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N. Nomor : 12/PID.SUS.ANAK/2014/PT-MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA : TERDAKWA;

P U T U S A N. Nomor : 159/PID/2014/PT-MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA. Umur / Tgl. lahir : 32 tahun / 29 April 1981

P U T U S A N NOMOR : 80/PID/2013/PT-MDN DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA.

P U T U S A N. Umur / Tanggal Lahir : 39 tahun/ 11 Mei Penyidik sejak tanggal 24 Mei 2013 sampai dengan tanggal 12 Juni 2013 ;

P U T U S A N. Nomor : 613/PID/2013/PT-MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA. U m u r/tgl lahir : 29 Tahun/ 29 Nopember 1982;

P U T U S A N Nomor : 584/PID/2014/PT.MDN.

P U T U S A N NOMOR : 751/PID/2011/PT-MDN DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N Nomor : 85/PID/2015/PT.MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA. Umur/tanggal lahir : 21 tahun / 27 Agustus 1992

PUTUSAN. Nomor 356/Pid/2014/PT.BDG. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

P U T U S A N. Pengadilan Tinggi Bandung, yang memeriksa dan mengadili perkaraperkara

P U T U S A N NOMOR 274/PID/2015/PT MDN. Tempat Lahir : Sei Kamah II; Umur/tanggal lahir : 30 tahun / 13 Juli 1984; Jenis Kelamin : Laki-laki;

P U T U S A N NO 93/PID/2013/PT.MDN.-

P U T U S A N NOMOR : 270/PID/2013/PT-MDN. DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA. Umur/ Tgl Lahir : 33 tahun/ 29 Februari 1979

P U T U S A N NOMOR : 247 / PID / 2013 / PT. BDG DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

Transkripsi:

P U T U S A N NOMOR : 177/Pid/2013/PT. BDG DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA PENGADILAN TINGGI BANDUNG, yang memeriksa dan mengadili perkara pidana dalam peradilan tingkat banding telah menjatuhkan putusan sebagai berikut dalam perkara Terdakwa : Nama Lengkap Tempat Lahir : SONI EKAWIJAYA : Bandung Umur/Tanggal Lahir : 27 Juni 1977 Jenis Kelamin Kebangsaan Tempat Tinggal : Laki-laki : Indonesia : Kampung Mekarsari, RT.07, RW.22 Kecamatan Baleendah Kabupaten Bandung Agama Pekerjaan : Budha : Wiraswasta Terdakwa tidak ditahan PENGADILAN TINGGI tersebut; ----------------------------------------------------------------- Telah membaca berkas perkara dan surat-surat yang bersangkutan serta turunan resmi putusan Pengadilan Negeri sumber tanggal 30 April 2013 No. 41/ Pid.B/ 2012/ PN.Sbr Telah membaca surat dakwaan Penuntut Umum pada Kejaksaan Negeri Sumber tanggal 04 Pebruari 2013 No.Reg. PDM-II-12/SMBER/01/2012 dimana terdakwa didakwa dengan dakwaan sebagai berikut : KESATU : ---------- Bahwa terdakwa SONI EKAWIJAYA, pada hari tidak diingat lagi tanggal 07 September 2011 sampai dengan tanggal 26 September 2011 atau setidaktidaknya pada waktu-waktu lain dalam bulan September 2011 atau setidaktidaknya dalam tahun 2011, bertempat di Pabrik Sohun perahu Laju di Desa Waled Kota kecamatan Waled Kabupaten Cirebon, atau setidak-tidaknya pada halaman 1 dari 12 halaman, Putusan No. 177/Pid/2013/PT.Bdg.

suatu tempat yang masih termasuk dalam daerah hukum Pengadilan Negeri Sumber, telah mengambil sesuatu barang, yang seluruhnya atau sebagian kepunyaan orang lain, dengan maksud untuk dimiliki secara melawan hukum, perbuatan tersebut terdakwa lakukan sebagai berikut : ------------------------------------ 1. Pada awalnya saksi CHARLES MULYONO memiliki perusahaan/pabrik Sohun merek Perahu Laju berlokasi di Desa Waled Kota kecamatan Waled Kabupaten Cirebon, karena dalam produksinya kurang berkembang, sehingga saksi CHARLES MULYONO mengajak terdakwa SONI EKAWIJAYA untuk gabung dalam bisnis memproduksi Sohun, guna meningkatkan dan membantu kelancaran produksi di Pabrik Sohun Perahu Laju, akhirnya pada tanggal 05 September 2011 terdakwa bergabung dengan saksi CHARLES MULYONO sebagai rekanan bisnis, dengan perjanjian secara lisan yaitu a. Hasil produk Sohun yang diproduksi di Pabrik Perahu Laju, sebagian bisa dibeli oleh terdakwa dengan menggunakan merk milik terdakwa FITRI b. Jika dalam jangka waktu 2 sampai 3 bulan, ada keuntungan maka terdakwa akan diberikan 25% dari keuntungan. c. Sesuai keinginan terdakwa tidak diberikan gaji selama membantu memproduksi Sohun dengan tujuan produksi Sohun sebagian dibeli terdakwa. 2. Pada tanggal 07 September 2011 saksi CHARLES MULYONO melalui saksi YOGA RUSDIONO memberikan ATM Bank Danamond atas nama CHARLES MULYONO kepada terdakwa guna mempermudah pengambilan uang untuk oeperasional dalam memproduksi Sohun, dengan cara apabila terdakwa memerlukan uang supaya menghubungi saksi NUNGKY, dan NUNGKY mengirim uang ke rekening saksi CHARLES MULYONO sesuai permintaan terdakwa. 3. Terdakwa mulai memproduksi Sohun dan terdakwa pun memerlukan uang guna memproduksi Sohun yaitu terdakwa telah mengambil uang sebesar Rp. 21.000.000,- (dua puluh satu juta) melalui ATM atas nama CHARLES MULYONO yang telah ditransfer oleh saksi NUNGKY ke rekening ATM atas nama CHARLES MULYONO sebagai berikut : a. Tanggal 07 September 2011 sebesar Rp. 1.000.000,- (satu juta rupiah). b. Tanggal 12 September 2011 sebesar Rp. 4.000.000,- (empat juta rupiah) c. Tanggal 14 September 2011 sebesar Rp 2.000.000,- (dua juta rupiah) d. Tanggal 16 September 2011, 2 kali masing-masing sebesar Rp. 1.500.000,- (satu juta lima ratus rupiah). halaman 2 dari 12 halaman, Putusan No. 177/Pid/2013/PT.Bdg.

e. Tanggal 20 September 2011, 2 kali masing-masing sebesar Rp. 525.700,- (lima ratus dua puluh lima ribu tujuh ratus rupiah) dan Rp. 3.500.000,- (tiga juta lima ratus rupiah) f. Tanggal 22 September 2011 sebesar Rp. 3.000.000,- (tiga juta rupiah). g. Tanggal 26 September 2011 sebesar Rp. 4.000.000,- (empat juta rupiah) Jumlah seluruhnya sebesar Rp. 21.025.700,- (dua puluh satu juta dua puluh lima ribu tujuh ratus rupiah) Selain mengambil uang sebesar Rp. 21.000.000,- (dua puluh satu juta) melalui ATM atas nama CHARLES MULYONO, terdakwa juga mengambil langsung uang dari saksi NUNGKY sebesar Rp. 390.000,- (tiga ratus sembilah puluh ribu rupiah) dan dari saksi CHARLES MULYONO sebesar Rp. 50.000,- (lima puluh ribu rupiah) total seluruhnya sebesar Rp. 21.465.700,- (dua puluh satu juta empat ratus enam puluh lima ribu tujuh ratus rupiah) namun terdakwa membuat laporan penggunaan uang sebesar Rp. 19.278.250,- (sembilan belas juta dua ratus tujuh puluh delapan ribu dua ratus lima puluh rupiah) sehingga terdakwa tidak melaporkan penggunaan uang sebesar Rp. 2.161.750,- (dua juta seratus enam puluh satu ribu tujuh ratus lima puluh rupiah) dan uang sebesar Rp. 2.161.750,- (dua juta seratus enam puluh satu ribu tujuh ratus lima puluh rupiah) oleh terdakwa dipergunakan untuk keperluan terdakwa tanpa seijin saksi CHARLES MULYONO. 4. Pada tanggal 17 September 2011 terdakwa telah memproduksi Sohun dengan diberi merk FITRI sejumlah 825 (delapan ratus dua puluh lima) Ball seberat 1.485 (seribu empat ratus delapan puluh lima) Kg seharga Rp. 16.335.000,- (enam belas juta tiga ratus tiga puluh lima ribu rupiah) kemudian Sohun tersebut diambil dari Pabrik Perahu Laju tanpa seijin saksi CHARLES MULYONO dan dibawa ke Gudang milik terdakwa di Bandung dengan menggunakan 1 (satu) unit mobil cold diesel tahun 2001 No. mesin : AD31160626 No. Rangka MHMFE334E1R009824 milik saksi CHARLES untuk dimiliki dan dijual. 5. Pada tanggal 26 September 2011 tanpa seijin saksi CHARLES MULYONO, terdakwa mengambil plastic kemasan ukuran 34X78X05 sebanyak 1 (satu) bal seberat 34,9 Kg seharga Rp. 656.120,- (enam ratus lima puluh enam ribu seratus dua puluh rupiah) dimasukan kedalam 1 (satu) mobil Mitsubishi Pajero tahun 2010 milik tersangka SONI untuk dimiliki dan dipergunakan untuk bungkus Soun Merk FITRI. halaman 3 dari 12 halaman, Putusan No. 177/Pid/2013/PT.Bdg.

6. Akibat perbuatan terdakwa SONI EKAWIJAYA maka saksi CHARLES MULYONO mengalami kerugian kurang lebih sebesar Rp. 19.152.870,- (sembilan belas juta seratus lima puluh dua ribu delapan ratus tujuh puluh rupiah) atau setidak-tidaknya lebih dari Rp. 250,- (dua ratus lima puluh rupiah). -----------Perbuatan terdakwa SONI EKAWIJAYA sebagaimana diatur dan diancam pidana pasal 362 KUHP.---------------------------------------------------------------- ATAU : KEDUA : ----------- Bahwa terdakwa SONI EKAWIJAYA, pada hari tidak diingat lagi tanggal 07 September 2011 sampai dengan tanggal 26 September 2011 atau setidaktidaknya pada waktu-waktu lain dalam bulan September 2011 atau setidaktidaknya dalam tahun 2011, bertempat di Pabrik Sohun perahu Laju di Desa Waled Kota kecamatan Waled Kabupaten Cirebon, atau setidak-tidaknya pada suatu tempat yang masih termasuk dalam daerah hukum Pengadilan Negeri Sumber, dengan sengaja memiliki dengan melawan hak sesuatu barang yang sama sekali atau sebagiannya termasuk kepunyaan orang lain dan barang itu ada dalam tangannya bukan karena kejahatan, perbuatan tersebut terdakwa lakukan sebagai berikut : 1. Pada awalnya saksi CHARLES MULYONO memiliki perusahaan/pabrik Sohun merek Perahu Laju berlokasi di Desa Waled Kota kecamatan Waled Kabupaten Cirebon, karena dalam produksinya kurang berkembang, sehingga saksi CHARLES MULYONO mengajak terdakwa SONI EKAWIJAYA untuk gabung dalam bisnis memproduksi Sohun, guna meningkatkan dan membantu kelancaran produksi di Pabrik Sohun Perahu Laju, akhirnya pada tanggal 05 September 2011 terdakwa bergabung dengan saksi CHARLES MULYONO sebagai rekanan bisnis, dengan perjanjian secara lisan yaitu a. Hasil produk Sohun yang diproduksi di Pabrik Perahu Laju, sebagian bisa dibeli oleh terdakwa dengan menggunakan merk milik terdakwa FITRI b. Jika dalam jangka waktu 2 sampai 3 bulan, ada keuntungan maka terdakwa akan diberikan 25% dari keuntungan. c. Sesuai keinginan terdakwa tidak diberikan gaji selama membantu memproduksi Sohun dengan tujuan produksi Sohun sebagian dibeli terdakwa. halaman 4 dari 12 halaman, Putusan No. 177/Pid/2013/PT.Bdg.

2. Pada tanggal 07 September 2011 saksi CHARLES MULYONO melalui saksi YOGA RUSDIONO memberikan ATM Bank Danamond atas nama CHARLES MULYONO kepada terdakwa guna mempermudah pengambilan uang untuk operasional dalam memproduksi Sohun, dengan cara apabila terdakwa memerlukan uang supaya menghubungi saksi NUNGKY, dan NUNGKY mengirim uang ke rekening saksi CHARLES MULYONO sesuai permintaan terdakwa. 3. Terdakwa mulai memproduksi Sohun dan terdakwa pun memerlukan uang guna memproduksi Sohun yaitu terdakwa telah mengambil uang sebesar Rp. 21.000.000,- (dua puluh satu juta) melalui ATM atas nama CHARLES MULYONO yang telah ditransfer oleh saksi NUNGKY ke rekening ATM atas nama CHARLES MULYONO sebagai berikut : a. Tanggal 07 September 2011 sebesar Rp. 1.000.000,- (satu juta rupiah). b. Tanggal 12 September 2011 sebesar Rp. 4.000.000,- (empat juta rupiah) c. Tanggal 14 September 2011 sebesar Rp 2.000.000,- (dua juta rupiah) d. Tanggal 16 September 2011, 2 kali masing-masing sebesar Rp. 1.500.000,- (satu juta lima ratus rupiah). e. Tanggal 20 September 2011, 2 kali masing-masing sebesar Rp. 525.700,- (lima ratus dua puluh lima ribu tujuh ratus rupiah) dan Rp. 3.500.000,- (tiga juta lima ratus rupiah) f. Tanggal 22 September 2011 sebesar Rp. 3.000.000,- (tiga juta rupiah). g. Tanggal 26 September 2011 sebesar Rp. 4.000.000,- (empat juta rupiah) Jumlah seluruhnya sebesar Rp. 21.025.700,- (dua puluh satu juta dua puluh lima ribu tujuh ratus rupiah) Setelah menguasai uang sebesar Rp. 21.000.000,- (dua puluh satu juta) melalui ATM atas nama CHARLES MULYONO, terdakwa juga meminta uang dari saksi NUNGKY sebesar Rp. 390.000,- (tiga ratus sembilah puluh ribu rupiah) dan dari saksi CHARLES MULYONO sebesar Rp. 50.000,- (lima puluh ribu rupiah) total seluruhnya sebesar Rp. 21.465.700,- (dua puluh satu juta empat ratus enam puluh lima ribu tujuh ratus rupiah) namun terdakwa membuat laporan penggunaan uang sebesar Rp. 19.278.250,- (sembilan belas juta dua ratus tujuh puluh delapan ribu dua ratus lima puluh rupiah) sehingga terdakwa tidak melaporkan penggunaan uang sebesar Rp. 2.161.750,- (dua juta seratus enam puluh satu ribu tujuh ratus lima puluh rupiah) dan tidak dikembalikan kepada saksi CHARLES MULYONO. halaman 5 dari 12 halaman, Putusan No. 177/Pid/2013/PT.Bdg.

4. Pada tanggal 17 September 2011 terdakwa telah memproduksi Sohun dengan diberi merk FITRI sejumlah 825 (delapan ratus dua puluh lima) Bal seberat 1.485 (seribu empat ratus delapan puluh lima) Kg seharga Rp. 16.335.000,- (enam belas juta tiga ratus tiga puluh lima ribu rupiah) kemudian Sohun tersebut diambil dari Pabrik Perahu Laju dan dibawa ke Gudang milik terdakwa di Bandung dengan menggunakan 1 (satu) unit mobil cold diesel tahun 2001 No. mesin : AD31160626 No. Rangka MHMFE334E1R009824 milik saksi CHARLES tanpa menempuh prosedur yang ditetapkan Pabrik Sohun Perahu Laju yaitu tidak disertai Surat pengeluaran Barang dari pabrik dengan menggunakan perintah order kepada kepala pabrik, kepala pabrik mengeluarkan Nota dengan ditandatangani oleh sopir yang membawa barang, setelah barang sampai tujuan harus ditandatangani oleh penerima barang kemudian Nota tersebut dikembalikan kepada kepala pabrik dan diserahkan ke kantor. 5. Pada tanggal 26 September 2011 terdakwa mengambil plastic kemasan ukuran 34X78X05 sebanyak 1 (satu) bal seberat 34,9 Kg seharga Rp. 656.120,- (enam ratus lima puluh enam ribu seratus dua puluh rupiah) dimasukan kedalam 1 (satu) mobil Mitsubishi Pajero tahun 2010 milik tersangka SONI dan plastic tersebut dipergunakan pembungkus Saun merk FITRI milik terdakwa. 6. Terdakwa SONI EKAWIJAYA dalam penggunaan uang sebesar Rp. 2.161.750,- (dua juta seratus enam puluh satu ribu tujuh ratus lima puluh rupiah), membawa Sohun merk FITRI sejumlah 825 (delapan ratus dua puluh lima) Bal seberat 1.485 (seribu empat ratus delapan puluh lima) Kg seharga Rp. 16.335.000,- (enam belas juta tiga ratus tiga puluh lima ribu rupiah) dan membawa plastic kemasan ukuran 34X78X05 sebanyak 1 (satu) bal seberat 34,9 Kg seharga Rp. 656.120,- (enam ratus lima puluh enam ribu seratus dua puluh rupiah) tanpa seijin pemiliknya, seolah-olah milik terdakwa sendiri yang seharusnya dikembalikan kepada pemiliknya sehingga pemilik Pabrik Sun Perahu Laju yaitu saksi CHARLES MULYONO mengalami kerugian kurang lebih sebesar Rp. 19.152.870,- (sembilan belas juta seratus lima puluh dua ribu delapan ratus tujuh puluh rupiah). Perbuatan terdakwa SONI EKAWIJAYA sebagaimana diatur dan diancam pidana pasal 372 KUHP. halaman 6 dari 12 halaman, Putusan No. 177/Pid/2013/PT.Bdg.

Menimbang, bahwa berdasarkan surat tuntutan pidana (Requisitoir) Penuntut Umum No.Reg. PDM-II-12/SMBER/01/2012 tanggal 09 April 2013 yang pada pokoknya menuntut terdakwa dengan tuntutan sebagai berikut: 1. Menyatakan Terdakwa SONI EKA WIJAYA terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah telah melakukan tindak pidana Penggelapan sebagaimana diatur dalam pidana bersalah Pasal 372 KUHP (dakwaan Kedua). 2. Menjatuhkan pidana terhadap Terdakwa SONI EKA WIJAYA dengan pidana penjara selama 6 (enam) bulan dengan perintah segera ditahan di Rutan Cirebon. 3. Memerintahkan barang bukti berupa : - 184 ball sohun isi @25 bungkus merk fitri; - 1 (satu) buku tabungan bank danamon an Charles; - 2 (dua) lbr nota pembelian plastic tgl 25 desember 2010 dan 1 lembar surat keterangan pelunasan pembelian plastic sebesar Rp. 3.998.760,- tgl 05 desember 2011; - 1 (satu) lbr nota pengiriman plastic dari kantor ke pabrik tgl 26 september 2011; - 1 (satu) lbr nota yang ditanda tangani oleh Soni tiga hari kemudian setelah penggelapan barang tersebut tgl 20 september 2011; - 1 (satu) lbr kwitansi pembayaran sebesar Rp. 2.000.000,- kepada sdr. Endang; - 1 (satu) lbr kertas laporan pembayaran kpd karyawan; - 14 (empat belas) lbr laporan harian dari tgl 06 September 2011 sampai dengan tgl 26 september 2011; - 2 (dua) lbr nota penjualan sohun tgl 14 juni 2011 sebanayk 660 ball seharga Rp. 13.068.000,- dan tertanggal 3 agustus 2011 sebanyak 656 ball seharga Rp. 12.464.000,-; - 2 (dua) karung yang berisikan plastic masing-masing karung berisi 7 ikat plastic merk fitri dan 1 ikat plastic merk fitri. - DIKEMBALIKAN KEPADA SAKSI CHARLES MULYONO 4. Menyatakan agar Terdakwa SONI EKA WIJAYA supaya dibebani biaya perkara sebesar Rp. 2.000,- (dua ribu rupiah). Menimbang, bahwa atas tuntutan tersebut, Majelis Hakim Tingkat Pertama yang memeriksa dan mengadili perkara ini menjatuhkan putusan tanggal 23 April 2013 No. 41/ Pid.B/ 2013/ PN.Sbr,, yangamarnya sebagai berikut : halaman 7 dari 12 halaman, Putusan No. 177/Pid/2013/PT.Bdg.

1. Menyatakan Terdakwa SONI EKAWIJAYAterbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana : Penggelapan ;---------------- 2. Menjatuhkan pidana kepada Terdakwa oleh karena itu dengan pidana penjara selama 6 (enam) bulan). ---------------------------------------------------------------------- 3. Menetapkan barang-barang bukti dan surat bukti berupa :---------------------------- - - 184 ball sohun isi @25 bungkus merk fitri; - 1 (satu) buku tabungan Bank Danamon an. Charles; - 2 (dua) lembar nota pembelian plastic tanggal 25 Desember 2010 dan 1 lembar surat keterangan pelunasan pembelian plastic sebesar Rp. 3.998.760,- tanggal 05 Desember 2011; - 1 (satu) lembar nota pengiriman plastic dari kantor ke pabrik tanggal 26 September 2011; - 1 (satu) lembar nota yang ditandatangani oleh terdakwa Soni 3 hari setelah pengambilan barang tersebut tanggal 20 September 2011; - 1 (satu) lembar kwitansi pembayaran sebesar Rp. 2.000.000,- kepada sdr. Endang; - 1 (satu) lembar kertas laporan pembayaran kepada karyawan; - 14 (empat belas) lembar laporan harian dari tanggal 06 September 2011 sampai dengan tanggal 26 September 2011; - 2 (dua) lembar nota penjualan sohun tanggal 14 Juni 2011 sebanayk 660 ball seharga Rp. 13.068.000,- dan tertanggal 3 Agustus 2011, sebanyak 656 ball seharga Rp. 12.464.000,-; - 2 (dua) karung yang berisikan plastic masing-masing karung berisi 7 ikat plastic merk fitri dan 1 ikat plastic merk fitri. Dikembalikan kepada saksi Charles Mulyono. 4. Membebankan biaya perkara kepada terdakwa sebesar Rp 2.000,00 (dua ribu rupiah) ; Menimbang, bahwa Terdakwa dan Penuntut Umum pada tanggal 30 April 2013 dan 02 Mei 2013 telah mengajukan permintaan pemeriksaan dalam tingkat banding terhadap putusan tersebut di atas dan telah diberitahukan kepada Penuntut Umum dan Terdakwa pada tanggal 06 dan 08 Mei 2013, dengan seksama ; halaman 8 dari 12 halaman, Putusan No. 177/Pid/2013/PT.Bdg.

Menimbang, bahwa Penasehat Hukum Terdakwa telah menyerahkan Memori Banding tertanggal 20 Mei 2013, yang diterima di Kepaniteraan Pengadilan Negeri Sumber pada tanggal 23 Mei 2013, dan telah diberitahukan kepada Penuntut Umum dengan menyerahkan 1 (satu) copy salinan memori banding tersebut pada tanggal 23 Mei 2013 dengan seksama ; Menimbang, bahwa atas memori banding yang diajukan Terdakwa tersebut, Penuntut Umum telah mengajukan kontra memori banding yang diterima di Kepaniteraan Pengadilan Negeri Sumber pada tanggal 29 Mei 2013, dan telah diberitahukan kepada Terdakwa dengan menyerahkan 1 (satu) copy salinan kontra memori banding tersebut pada tanggal 29 Mei 2013 dengan seksama ; Menimbang, bahwa kepada Terdakwa dan Penuntut Umum telah diberi kesempatan untuk mempelajari berkas perkara sebelum berkas perkara ini dikirimkan ke Pengadilan Tinggi terhitung sejak tanggal 13 Mei 2013 sampai dengan tanggal 21 Mei 2013 ; Menimbang, bahwa permohonan banding dari Terdakwa dan Penuntut Umum tersebut diajukan masih dalam tenggang waktu dan dengan cara serta syarat-syarat yang ditentukan oleh undang-undang, oleh karena itu permohonan banding tersebut secara formal dapat diterima ; Menimbang, bahwa setelah Pengadilan Tinggi mempelajari dengan seksama berkas perkara, dan surat-surat yang berkenaan serta turunan resmi putusan Pengadilan Negeri Sumber tanggal 30 April 2013 NO. 41/Pid.B/2013/PN.Sbr. memori banding dari Penasehat Hukum Terdakwa dan kontra memori banding dari Penuntut Umum, Pengadilan Tinggi berpendapat bahwa pertimbangan Hakim Tingkat Pertama tersebut telah tepat dan benar menurut hukum, pertimbangan mana oleh Pengadilan Tinggi diambil alih sebagai pertimbangan hukum sendiri dalam memutus perkara ini, kecuali sepanjang mengenai lamanya pidana yang dijatuhkan kepada terdakwa ; Menimbang, bahwa mengenai pidana yang dijatuhkan kepada terdakwa karena kesalahannya tersebut, setelah memperhatikan hal-hal yang memberatkan dan yang meringankan hukuman, sebagaimana tercantum dalam putusan Majelis Hakim Tingkat Pertama, maka Pengadilan Tinggi berpendapat bahwa penjatuhan Pidana selama 6 (enam) bulan penjara oleh Majelis Hakim Tingkat Pertama dipandang belum mencerminkan rasa keadilan, dengan pertimbangan sebagai berikut : halaman 9 dari 12 halaman, Putusan No. 177/Pid/2013/PT.Bdg.

- Bahwa permasalahan kerja sama antara terdakwa dan saksi pelapor adalah dalam rangka bisnis ; - Bahwa dalam kerja sama tersebut dilakukan secara lisan dan tanpa ada surat perjanjian tertulis ; - Bahwa dalam perjanjian lisan tersebut tidak secara detail mengatur tentang kapan harus membayar atau dalam jangka waktu berapa lama dlsb ; Menimbang, bahwa dengan demikian terdapat pula keteledoran atau kelalaian dari pihak saksi pelapor yang terbuka peluang bagi terdakwa untuk melakukan tindak pidana yang didakwakan kepadanya sehingga oleh karena tidaklah adil hanya semata-mata kepada terdakwa yang dapat dipersalahkan, dengan kata lain ada peran saksi korban sehingga terdakwa leluasa melakukan perbuatannya ; Menimbang, bahwa berdasarkan pertimbangan-pertimbangan tersebut di atas dan pula mengingat bahwa tujuan pemidanaan bukanlah sebagai sarana balas dendam, melainkan untuk mendidik agar terdakwa tidak mengulangi perbuatannya, tidak melakukan perbuatan main hakim sendiri serta tidak bertindak sewenang-wenang terhadap orang lain, maka pidana yang dianggap paling efektif dan pantas serta setimpal dengan perbuatannya adalah menerapkan pasal 14 ayat (1) KUHP bagi terdakwa, dengan memerintahkan bahwa pidana yang dijatuhkan kepadanya tidak usah dijalankan oleh terdakwa kecuali dikemudian hari ada putusan hakim yang menentukan lain, disebabkan karena para terdakwa melakukan suatu tindak pidana sebelum masa percobaan yang ditentukan habis ; Menimbang, bahwa berdasarkan pertimbangan tersebut di atas, maka putusan Pengadilan Negeri Sumber tanggal 30 April 2013 Nomor : 41/Pid.B/2013/PN.Sbr. haruslah diperbaiki sepanjang mengenai pidana yang dijatuhkan, sehingga amar selengkapnya berbunyi sebagaimana tersebut di bawah ini ; halaman 10 dari 12 halaman, Putusan No. 177/Pid/2013/PT.Bdg.

Menimbang, bahwa karena Terdakwa tetap dinyatakan bersalah dan dijatuhi pidana, maka terdakwa harus dibebani membayar biaya perkara dalam kedua tingkat peradilan ; Mengingat akan pasal Undang-Undang Nomor 48 Tahun 2009, Undang- Undang Nomor 49 Tahun 2009 dan pasal 372 KUHP, dan pasal 14 ayat (1) KUHP serta peraturan perundang-undangan lain yang bersangkutan ; M E N G A D I L I Menerima permintaan banding dari Terdakwa dan Penuntut Umum ; Memperbaiki putusan Pengadilan Negeri Sumber tanggal 30 April 2013 NO. 41/Pid.B/2013/PN.Sbr. sekedar mengenai lamanya pidana yang dijatuhkan, sehingga amar selengkapnya berbunyi sebagai berikut : 1. Menyatakan Terdakwa SONI EKAWIJAYA terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana : Penggelapan ; 2. Menjatuhkan pidana kepada Terdakwa oleh karena itu dengan pidana penjara selama 6 (enam) bulan). 3. Menetapkan bahwa hukuman pidana tersebut di atas tidak usah dijalankan, kecuali jika dikemudian hari ada putusan hakim yang menentukan lain, disebabkan karena terdakwa melakukan suatu tindak Pidana sebelum habis masa percobaan selama 1 (satu) tahun ; 4. Menetapkan barang-barang bukti dan surat bukti berupa : - 184 ball sohun isi @25 bungkus merk fitri; - 1 (satu) buku tabungan Bank Danamon an. Charles; - 2 (dua) lembar nota pembelian plastic tanggal 25 Desember 2010 dan 1 lembar surat keterangan pelunasan pembelian plastic sebesar Rp. 3.998.760,- tanggal 05 Desember 2011; - 1 (satu) lembar nota pengiriman plastic dari kantor ke pabrik tanggal 26 September 2011; - 1 (satu) lembar nota yang ditandatangani oleh terdakwa Soni 3 hari setelah pengambilan barang tersebut tanggal 20 September 2011; - 1 (satu) lembar kwitansi pembayaran sebesar Rp. 2.000.000,- kepada sdr. Endang; - 1 (satu) lembar kertas laporan pembayaran kepada karyawan; - 14 (empat belas) lembar laporan harian dari tanggal 06 September 2011 sampai dengan tanggal 26 September 2011; halaman 11 dari 12 halaman, Putusan No. 177/Pid/2013/PT.Bdg.

- 2 (dua) lembar nota penjualan sohun tanggal 14 Juni 2011 sebanyak 660 ball seharga Rp. 13.068.000,- dan tertanggal 3 Agustus 2011, sebanyak 656 ball seharga Rp. 12.464.000,-; - 2 (dua) karung yang berisikan plastic masing-masing karung berisi 7 ikat plastic merk fitri dan 1 ikat plastic merk fitri. Dikembalikan kepada saksi Charles Mulyono. 5. Membebani terdakwa membayar biaya perkara dalam dua tingkat peradilan yang untuk tingkat banding sebesar Rp 2.500,- (dua ribu lima ratus rupiah) ; Demikianlah diputus dalam sidang permusyawaratan Majelis Hakim Pengadilan Tinggi Bandung pada hari kamis 20 Juni 2013, oleh Kami : NY. CH. KRISTI PURNAMIWULAN, SH. M.Hum. sebagai Hakim Ketua Majelis, dengan H. EFFENDI GAYO, SH., MH. dan H. SJOFIAN MOCHAMMAD, SH. masing-masing sebagai Hakim Anggota, berdasarkan surat penetapan Ketua Pengadilan Tinggi Bandung tanggal 31 Mei 2013 Nomor : 177/Pen/Pid./2013/PT. Bdg, ditunjuk untuk memeriksa dan mengadili perkara ini di tingkat banding dan putusan tersebut pada hari dan tanggal itu juga diucapkan dalam sidang yang terbuka untuk umum oleh Hakim Ketua Majelis dengan dihadiri Hakim-Hakim Anggota dibantu oleh KAIRUL FASJA, SH Panitera Pengganti pada Pengadilan Tinggi tersebut akan tetapi tanpa dihadiri oleh Penuntut Umum maupun Terdakwa ; HAKIM ANGGOTA HAKIM KETUA TTD H. EFFENDI GAYO, S.H., MH. TTD NY. CH KRISTI PURNAMIWULAN, SH. M.Hum. TTD H. SJOFIAN MOCHAMMAD, SH PANITERA PENGGANTI TTD KAIRUL FASJA, SH halaman 12 dari 12 halaman, Putusan No. 177/Pid/2013/PT.Bdg.