STMIK GI MDP. Program Studi Sistem Informasi Skripsi Sarjana Komputer Semester Ganjil Tahun 2010/2011

dokumen-dokumen yang mirip
BAB 3 ANALISIS SISTEM. perusahaan serta akibat yang ditimbulkan masalah tersebut. dimana masih berstatus sewaan dari orang lain.

STMIK GI MDP. Program Studi Sistem Informasi Skripsi Sarjana Komputer Semester Ganjil Tahun 2010 / 2011

BAB III PROSES PENGUMPULAN DATA. III. 1. Sejarah Singkat Perkembangan Perusahaan. PI adalah perusahaan yang berbadan hukum CV (Commanditaire

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN. dibidang jasa industri vulkanisir ban, yang bahan bakunya

BAB 3 TATA LAKSANA SISTEM YANG BERJALAN

STMIK GI MDP. Program Studi Sistem Informasi Skripsi Sarjana Komputer Semester Ganjil Tahun 2010/2011

BAB III OBJEK PENELITIAN. Pada tanggal 6 Januari 2002 PT Prima Auto Mandiri didirikan di Tebet dengan

STMIK GI MDP. Program Studi Sistem Informasi Skripsi Sarjana Komputer Semester Ganjil Tahun 2010/2011

BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN. penyelenggara pembuatan rumah, gedung, jalanan, jembatan, dan lainnya. Perusahaan

guna memenuhi kebutuhan furniture di Indonesia.

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

BAB 3 OBJEK PENELITIAN

BAB 3 ANALISIS SISTEM YANG SEDANG BERJALAN

DEWAN KOMISARIS DIREKTUR UTAMA MANAJER UMUM MANAJER PERSONALIA MANAJER KEUANGAN MANAJER MANAJER MANAJER PENJUALAN MANAJER PEMASARAN PEMBELIAN

BAB 3 ANALISIS SISTEM INFORMASI BERJALAN


BAB 3 ANALISIS SISTEM YANG SEDANG BERJALAN

BAB II TINJAUAN UMUM PERUSAHAAN

BAB II CV. MORAWA TIMBER INDUSTRI

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN. pada tahun 2002, perusahaan ini berdiri dengan akta notaris NO SPP. 161/2001.

BAB III METODOLOGI ANALISIS

BAB III SISTEM ORGANISASI DAN MANAJEMEN PROYEK

BAB III PEMBAHASAN DAN HASIL

BAB 3 ANALISIS SISTEM YANG SEDANG BERJALAN

LAMPIRAN Apa saja jabatan yang ada pada PD Berkat Cahaya Kontraktor? 7. Pelaksana 1 dan 2 (Surveyor) 8. Pelaksana 3 (pengawas lapangan)

BAB IV PENYAJIAN DAN ANALISA DATA

BAB 3 ANALISIS SISTEM YANG SEDANG BERJALAN

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

BAB 3 ANALISIS SISTEM YANG SEDANG BERJALAN

BAB III GAMBARAN UMUM PT MULTIFARMA SATWA MAJU. III.1. Sejarah dan Perkembangan PT.Multifarma Satwa Maju

BAB IV PEMBAHASAN. Berdasarkan bagan struktur organisasi yang dimiliki oleh perusahaan PT.Petra

Hasil Wawancara dengan CV. AGH. Tanggal Wawancara : 22 Oktober 2013

BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

LAMPIRAN. Wawancara berikut ini merupakan tanya jawab antara kami dengan pihak PT. INTI. 1. Apa tujuan dari PT. MATARAM SUMA INDORAYA?

BAB II KARAKTERISTIK & MANAJEMEN PROYEK

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN. I. Implementasi Sistem Informasi atas Pembelian dan Penjualan pada CV.


BAB III. Objek Penelitian. PT. Rackindo Setara Perkasa merupakan salah satu perusahaan swasta yang

STMIK GI MDP. Program Studi Sistem Informasi Skripsi Sarjana Komputer Semester Ganjil Tahun 2010/2011

BAB 3 ANALISIS SISTEM YANG BERJALAN

BAB 3 GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

LAMPIRAN 1 HASIL WAWANCARA. 1. PT. Afdhi Surya Mandiri berdiri tahun berapa? Jawab : PT. Afdhi Surya Mandiri berdiri di Pekanbaru pada tahun 2007.

Pembagian Tugas dan Tanggung Jawab Masing-Masing Jabatan di. PT. Intan Suar Kartika. 1. Menentukan visi dan misi perusahaan

BAB 3 DAN PEN ERIMAAN KAS PADA S IS TEM YANG BERJALAN. di Bandung. PT Gemilang Elektrik Indonesia telah mendapat Surat Keputusan

LAMPIRAN. Universitas Sumatera Utara

BAB III ANALISIS SISTEM

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. A. Tempat Penelitian dan Gambaran Umum Objek Penelitian

-BAB 3 ANALISIS SISTEM YANG BERJALAN. mendukung sistem baru yang diusulkan penulis, maka kami melakukan survei dan

BAB 3 ANALISIS SISTEM YANG BERJALAN. mekanikal, peralatan elektrikal, peralatan keselamatan kerja.

BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

BAB III OBJEK PENELITIAN

BAB III OBJEK PENELITIAN

BAB 3 ANALISIS PERUSAHAAN. PT. Sarana Prima Kencana merupakan perusahaan yang berdiri di

BAB 3 ANALISIS SISTEM INFORMASI AKUNTANSI SIKLUS PENJUALAN, PENAGIHAN PIUTANG, DAN PENERIMAAN KAS YANG SEDANG BERJALAN PT RACKINDO SETARA PERKASA

BAB IV ANALISIS HASIL DAN PEMBAHASAN. A. Sistem Penerimaan Kas pada PT Hasta Bayu. 1. Kas dari Penjualan tunai produk

BAB 3 OBJEK PENELITIAN. PT. Putra Maya Abadi merupakan perusahaan keluarga yang bergerak di

SURAT PERNYATAAN. Yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Lastari Maryani Sutiono NRP :

BAB 3 ANALISIS KEBUTUHAN SISTEM BASISDATA

BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN. PT Mitra Makmurjaya Mandiri adalah sebuah perusahaan yang bergerak di

BAB III PROSES PENGUMPULAN DATA. III.1. Sejarah Singkat PT Kurnia Mulia Citra Lestari

BAB III PROSES PENGUMPULAN DATA. dan bergerak dalam bidang industri dan distribusi tali kipas (v-belt & fan belt) untuk

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN. (17/10/2008) Nomor 30, yang dibuat dihadapan Hj. YULFITA RAHIM Sarjana

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN. dengan pembayaran cash dan kredit. Lokasi kantor PT. Jasarendra Jawisesa terletak

BAB II GAMBARAN UMUM PT. MITRA INDAH SEMPURNA. untuk mengembangkan usahanya sehingga bermunculan perusahaan-perusahaan

BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

BAB IV PENYAJIAN DAN ANALISIS DATA Gambaran Umum Perusahaan PT. Sehat Sukses Sentosa

BAB 3 ANALISIS SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENJUALAN, PIUTANG USAHA DAN PENERIMAAN KAS YANG SEDANG BERJALAN

Bab 4 PEMBAHASAN. 4.1 Evaluasi Terhadap Prosedur Siklus Pengeluaran. pembelian yang sudah berjalan dengan cukup baik, yaitu: berurut nomor cetak.

BAB 3 ANALISIS DAN PERANCANGAN

BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN. PT PMJ (dahulu PD DH) berdiri pada bulan Oktober 2001 dibuat dihadapan

BAB IV PENYAJIAN DAN ANALISIS DATA

Hasil Wawancara. sepeda motor dan pelayanan jasa service motor. Yamaha dengan tipe-tipe Vega, V- IXION, Jupiter, Mio, Scorpio

BAB III ANALISIS SISTEM YANG BERJALAN

BAB 3 ANALISIS SISTEM YANG BERJALAN PADA PT.RIZKI ADHIBUANA PERKASA. pendirian perseroan terbatas No. 19 oleh Notaris Miranti Tresnining Timur SH

BAB 3 ANALISIS SISTEM YANG BERJALAN

BAB 3 ANALISIS SISTEM YANG SEDANG BERJALAN

Lampiran 1 Kuisioner Internal Control atas Integritas dan Nilai Etika

BAB 3 ANALISIS SISTEM YANG BERJALAN

BAB 3 ANALISIS SISTEM BERJALAN

BAB 3 ANALISIS SISTEM YANG BERJALAN

BAB II GAMBARAN UMUM PT. ARJUNA MAHKOTA PLAYWOOD. A. Sejarah Berdirinya PT. Arjuna Mahkota Palywood

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

LAMPIRAN. Universitas Sumatera Utara

BAB 3 ANALISIS SISTEM BERJALAN. dengan akta bernomor 26 oleh notaris Silvia, SH yang bertempat di Jalan Suryopranoto

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

BAB IV PEMBAHASAN. Dalam bab ini akan membahas mengenai evaluasi pengendalian intern atas

BAB III SISTEM ORGANISASI DAN MANAJEMEN PROYEK

STRUKTUR ORGANISASI SEDERHANA DAN DESKRIPSI TUGASNYA

STMIK GI MDP. Program Studi Sistem Informasi Skripsi Sarjana Komputer Semester Genap Tahun 2010/2011

BAB III ANALISA SISTEM BERJALAN

BAB III OBYEK PENELITIAN. Perubahan akta terakhir dengan akta No. 13 yang dibuat diihadapan notaris

: MANAGER & STAFF. 5 Apakah terdapat rotasi pekerjaan yang dilakukaan perusahaan?

BAB 3 GAMBARAN PROSES BISNIS BIDANG USAHA

BAB III OBJEK DAN METODE PENELITIAN. Indonesia yang didirikan pada tanggal 10 Mei Perusahaan didirikan oleh Endang

BAB IV PENYAJIAN DAN ANALISIS DATA. Pada bab empat ini akan dijelaskan mengenai sejarah

BAB 3 ANALIS IS S IS TEM YANG BERJALAN

BAB 3 ANALIS IS S IS TEM YANG BERJALAN

BAB 3 ANALISIS SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENJUALAN KREDIT, PIUTANG DAN PENERIMAAN KAS YANG SEDANG BERJALAN PADA PT PANCA KEMAS KRIDA MANUNGGAL

BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN. pendirian perusahaan nomor 11 tanggal 21 Februari 2003 dihadapan notaris

STMIK GI MDP. Program Studi Sistem Informasi Skripsi Sarjana Komputer Semester Ganjil tahun 2010 / 2011

Transkripsi:

STMIK GI MDP Program Studi Sistem Informasi Skripsi Sarjana Komputer Semester Ganjil Tahun 2010/2011 ANALISIS BIAYA DAN MANFAAT SISTEM PENGELOLAAN PERSEDIAAN PADA PT. RICKY KENCANA SUKSES MANDIRI PALEMBANG Sudrojono 2007240046 Adi Wijaya 2007240183 Abstrak Tujuan penelitian adalah untuk menganalisa manfaat penggunaan Sistem Pengelolaan Persediaan terhadap perkembangan PT. Ricky Kencana Sukses Mandiri. Metode penelitian yang digunakan penulis adalah menggunakan metode analisis Information Economics dimana peneliti melakukan penilaian terhadap kelayakan proyek yang dikembangkan oleh Parker untuk menghubungkan kinerja bisnis dengan teknologi informasi. Hasil yang dicapai dalam penelitian adalah analisis manfaat Sistem Pengelolaan Persediaan yang digunakan PT. Ricky Kencana Sukses Mandiri mempunyai pengaruh seberapa besar manfaat yang diperoleh dari biaya yang dikeluarkan oleh PT. Ricky Kencana Sukses Mandiri. Simpulan yang diperoleh adalah dengan menggunakan sistem teknologi mempengaruhi kinerja dan tingkat produktivitas dari karyawan PT. Ricky Kencana Sukses Mandiri. Kata kunci : Information Economics, Intangible benefit, Quasi benefit, Tangible benefit. vii

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Nama dan Sejarah Perusahaan Perkembangan teknologi informasi yang pesat telah merubah pola hidup dan pola pikir masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk cara untuk memenuhi kebutuhannya akan informasi. Salah satu perkembangan dari teknologi adalah teknologi informasi dimana teknologi yang memungkinkan penyajian format teks dalam satu media. Perusahaan-perusahaan baik yang berskala besar maupun kecil harus cepat menanggapi perkembangan ini apabila ingin terus bersaing di dunia usaha atau bisnis. Penerapan teknologi dapat membantu meningkatkan keunggulan bersaing perusahaan. Keunggulan bersaing seringkali merupakan keunggulan perusahaan dalam berkomunikasi dan berinteraksi dengan pelanggannya. PT. Ricky Kencana Sukses Mandiri merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang Developer-Contractor-Supplier yang ada di Palembang maupun diluar Palembang. PT. Ricky Kencana Sukses Mandiri berlokasi di Jalan Sebatok (Tembus Patal-Pusri) No.1B. Di bidang Developer, perusahaan ini membangun sejumlah ruko untuk dijual kembali secara kredit maupun tunai. Di bidang Contractor, perusahaan ini mengerjakan pekerjaan 1

2 sesuai pasal-pasal yang terdapat dalam surat perjanjian atau kontrak. Di bidang Supplier, perusahaan ini menyediakan alat-alat untuk pengguna jasa sesuai kontrak yang telah disepakati. PT. Ricky Kencana Sukses Mandiri sebelumnya bernama CV. Ricky Kencana Corporation yang didirikan tanggal 28 Oktober 1989 berkedudukan di Palembang yang dipimpin oleh Eddy Satryadi. CV. Ricky Kencana Corporation bergerak dibidang konstruksi bangunan, jembatan, jalan dan pengembang. CV. Ricky Kencana Corporation mengalami beberapa perubahan anggaran dasar sampai tanggal 17 Mei 1999. PT. Ricky Kencana Sukses Mandiri didirikan pada tanggal 17 Mei 1999 berkedudukan di Jalan Sebatok (Tembus Patal-Pusri) No.1B Palembang yang dipimpin oleh Eddy Satryadi. PT. Ricky Kencana Sukses Mandiri berdiri berdasarkan akta notaris Kemas Abdullah, SH nomor 12 tanggal 17 Mei 1999 dan memiliki Surat Izin Tempat Usaha (SITU) dari Walikota Palembang nomor 1990 tanggal 29 Maret 2010, Tanda Daftar Perusahaan (TDP) dari Walikota Palembang nomor 060614502279 tanggal 26 Maret 2010, Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP) dari Walikota Palembang nomor 182/KPTS/SIUP-PM/2010 tanggal 29 Maret 2010, Izin Usaha Jasa Konstruksi (IUJK) dari Walikota Palembang nomor 1.000922.0071.2.003051 tanggal 16 September 2009. Pada pelaksanaannya PT. Ricky Kencana Sukses Mandiri dipimpin oleh Eddy Satryadi selaku Direktur Utama dengan dibantu oleh manajer dari setiap

3 divisi dan para stafnya sehingga menjadikan PT. Ricky Kencana Sukses Mandiri berkembang dengan pesat dan menyelesaikan setiap proyek dengan hasil yang memuaskan. PT. Ricky Kencana Sukses Mandiri sudah menyelesaikan banyak proyek yang dipercayakan kepadanya sampai sekarang berkat dukungan dari banyak pihak. 1.2 Struktur Organisasi Struktur organisasi merupakan hal penting bagi perusahaan dalam menjalankan aktivitas atau usahanya agar tujuan perusahaan dapat tercapai. Dengan struktur yang baik dapat mengetahui setiap kedudukan dari masingmasing pegawai, sehingga tugas dan tanggung jawab dapat dijalankan. Dalam menjalankan kegiatan keorganisasiannya tentunya perlu dilakukan pembagian tugas dan tanggung jawab diantara para karyawan. Pembagian tugas dan tanggung jawab ini tertuang dalam stuktur organisasi. Struktur organisasi PT. Ricky Kencana Sukses Mandiri dapat dilihat pada Gambar 1.

5 1.3 Unit-unit Kerja Unit-unit kerja yang ada pada PT. Ricky Kencana Sukses Mandiri meliputi Komisaris selaku pemilik saham perusahaan, Direktur Utama yang merupakan pemimpin perusahaan sekaligus sebagai atasan yang membawahi dan memerintah secara langsung bawahannya. Dalam memimpin perusahaannya Direktur Utama dibantu oleh seorang direktur dalam menyiapkan laporan progress dari setiap divisi dan manajer dari setiap divisi yang bertanggung jawab penuh atas divisi yang dipimpinnya. Disamping itu setiap manajer divisi dibantu oleh asisten yang bertanggung jawab atas pekerjaan yang dipercayakan kepadanya. Setiap pekerjaan yang dilakukan asisten atas nama perusahaan harus dilaporkan kepada manajer didivisinya. Antara satu divisi dan divisi lainnya dapat saling berkaitan dan bekerja sama dalam melaksanakan proyek sehingga tercipta lingkungan kerja yang dinamis dan tercapailah hasil kerja yang maksimal. Manager Marketing bertugas untuk memasarkan produk-produk yang ditawarkan perusahaan ke masyarakat. Dalam melakukan pekerjaannya Manager Marketing dibantu oleh seorang asisten marketing untuk memasarkan produk perusahaan. Manajer Proyek adalah manajer yang bertanggung jawab atas jalannya semua proyek yang dilaksanakan oleh perusahaan. Dalam bertugas manajer proyek dibantu oleh Site Manager yaitu manajer yang mengurus proyekproyek yang ditugaskan kepadanya. Setiap Site Manager dibantu oleh

6 pelaksana yaitu orang yang bertugas dilapangan dan mengatur jalannya proyek. Pelaksana juga dibantu oleh logistik yaitu orang yang bertugas dalam hal mendatangkan bahan-bahan bangunan yang mau dipakai. Surveyor membantu pelaksana untuk mengamati jalannya proyek apakah sudah sesuai dengan rancangan yang diinginkan. Dibutuhkan juga Pengawas Lapangan untuk menjaga jalannya proyek dan mengatur tukang dan buruh dilapangan agar bekerja dengan teratur dan disiplin. Disamping itu, Direktur juga dibantu oleh Manajer teknik. Dimana tugas manajer teknik adalah mengurus pekerjaan teknik dan dokumen diperusahaan. Dalam melaksanakan pekerjaannya manajer teknik dibantu oleh seorang administrasi teknik dan engineer. Tugas administrasi teknik yaitu membuat surat-surat untuk keperluan tender maupun keperluan proyek dilapangan dan mengurus kelengkapan dokumen perusahaan, dalam bertugas administrasi teknik dibantu oleh administrasi proyek yang bertugas dalam hal membuat laporan proyek. Tugas Engineer adalah menghitung rincian biaya yang akan diperlukan dalam suatu proyek, rencana anggaran biaya untuk keperluan tender. Engineer dibantu oleh Draftman yaitu orang yang bertugas dalam menggambar rancangan proyek yang diperlukan dilapangan. Manager Accounting bertugas untuk mengurus neraca perusahaan dan menghitung kas perusahaan. Dalam bertugas Manager Accounting dibantu oleh seorang asisten.

7 Manager Finance bertugas mengatur keluar masuknya uang perusahaan, dimana setiap laporan keluar masuknya uang perusahaan harus dilampirkan bukti. Divisi ini diisi oleh seorang kasir yang bertugas dalam transaksi langsung dengan orang yang telah disetujui transaksinya oleh atasan. Asistance Representative bertugas membantu Manager Finance dalam menghitung keluar masuknya uang perusahaan dan menyimpan dokumen bahan/ alat. Sedangkan Asisten Pembelian bertugas membantu Manager Finance dalam hal membeli bahan atau menyewa alat untuk keperluan proyek dan mengawasi keluar masuknya bahan/ alat di gudang. Manajer Personalia bertugas untuk mengatur absensi, wawancara karyawan yang melamar ke perusahaan, memberikan laporan keterangan izin atau cuti karyawan kepada atasan. Dalam bertugas Manajer Personalia dibantu oleh seorang asisten personalia. 1.4 Wewenang dan Tanggung Jawab Berdasarkan struktur organisasi yang telah disajikan, maka dapat diuraikan garis besar wewenang serta tanggung jawab setiap bagian yang ada didalam perusahaan yaitu: A. Komisaris Wewenang komisaris antara lain : 1. Memiliki perusahaan karena sebagai pemilik saham.

8 2. Mendapat keuntungan dari perusahaan sesuai bagian saham yang dimiliki. 3. Menerima laporan laba rugi perusahaan. 4. Mengikuti rapat penting diperusahaan dan berhak menentukan kearah mana perusahaan dimasa depan. 5. Menjual bagian saham yang dimilikinya kepada orang lain. Tanggung jawab komisaris antara lain : 1. Mengawasi kinerja perusahaan. 2. Mengawasi setiap laba dan rugi perusahaan. 3. Menghadiri rapat penting bersama Komisaris lainnya. B. Direktur Utama Wewenang direktur utama antara lain : 1. Memegang kekuasaan dan tanggung jawab atas semua aktivitas perusahaan PT. Ricky Kencana Sukses Mandiri. 2. Memutuskan suatu kebijakan yang berkaitan dengan permasalahan perusahaan PT. Ricky Kencana Sukses Mandiri. 3. Menandatangani surat-surat berharga dan dokumen penting lainnya. 4. Mengangkat dan memberhentikan karyawan yang bekerja di perusahaan PT. Ricky Kencana Sukses Mandiri. 5. Menjalin kerjasama dengan berbagai pihak.

9 6. Menerima berbagai laporan dari Direktur dan Manajer. Tanggung jawab direktur utama antara lain : 1. Melakukan kerja sama dengan perusahaan-perusahaan lain. 2. Mengawasi kinerja bawahannya. 3. Memajukan perusahaan. 4. Meningkatkan kesejahteraan karyawan. 5. Mengawasi setiap pemasukan dan pengeluaran perusahaan. C. Direktur Wewenang direktur antara lain : 1. Menerima laporan dari setiap manajer divisi. 2. Menyiapkan strategi dalam mendapatkan proyek. 3. Mengatur setiap divisi agar tercipta kerja sama yang baik. Tanggung jawab direktur antara lain : 1. Melaporkan progress perusahaan kepada Direktur Utama. 2. Mengawasi jalannya strategi yang telah dirancang. 3. Mencegah terjadinya hal-hal yang dapat merugikan perusahaan. 4. Mengawasi setiap pemasukan dan pengeluaran perusahaan. D. Manager Marketing Wewenang manager marketing antara lain : 1. Menerima laporan dari asistennya. 2. Menyiapkan strategi dalam pemasaran produk perusahaan.

10 3. Mengatur kerja sama antar divisi. Tanggung jawab manager marketing antara lain : 1. Melaporkan progress pemasaran kepada atasannya. 2. Mengawasi jalannya strategi yang telah dirancang. 3. Mencegah terjadinya hal-hal yang dapat merugikan perusahaan. E. Assistant Marketing Wewenang assistant marketing antara lain : 1. Mengetahui dan menjalankan strategi yang telah dibuat. 2. Berkerja sama dengan divisi lain bila diperlukan. Tanggung jawab assistant marketing antara lain : 1. Melaporkan progress pemasaran kepada atasannya. 2. Menjalankan strategi pemasaran sesuai kebijakan perusahaan. F. Manajer Proyek Wewenang manajer proyek antara lain : 1. Menerima laporan dari bawahannya. 2. Menyiapkan strategi dalam menjalankan proyek. 3. Mengatur kerja sama antar divisi. Tanggung jawab manajer proyek antara lain : 1. Melaporkan progress proyek kepada atasannya. 2. Mengawasi jalannya strategi proyek yang telah dirancang.

11 3. Mencegah terjadinya hal-hal yang dapat merugikan perusahaan. G. Site Manager Wewenang site manager antara lain : 1. Menerima laporan pekerjaan dilapangan. 2. Mengawasi pekerjaan dilapangan. 3. Bekerja sama dengan divisi lain dilapangan bila diperlukan. Tanggung jawab site manager antara lain : 1. Melaporkan progress proyek dilapangan kepada atasannya. 2. Mengawasi jalannya strategi proyek yang telah dirancang. 3. Mencegah terjadinya hal-hal yang dapat merugikan perusahaan. H. Pelaksana Wewenang pelaksana antara lain : 1. Membuat laporan pekerjaan lapangan. 2. Mengawasi pekerjaan dilapangan. Tanggung jawab pelaksana antara lain : 1. Melaporkan pekerjaan dilapangan kepada atasannya. 2. Menjalankan pekerjaan dilapangan sesuai prosedur perusahaan.

12 I. Logistik Wewenang logistik antara lain : 1. Mengurus keluar masuknya bahan-bahan konstruksi dilapangan. 2. Membuat laporan persediaan bahan dilapangan. Tanggung jawab logistik antara lain : 1. Melaporkan setiap pemakaian bahan konstruksi kepada atasannya. 2. Mengawasi pemakaian bahan konstruksi dilapangan. J. Surveyor Wewenang surveyor antara lain : 1. Mengawasi dan memantau progress konstruksi dilapangan 2. Membuat laporan progress konstruksi dilapangan. Tanggung jawab surveyor antara lain : 1. Melaporkan setiap permasalahan yang timbul dilapangan kepada atasannya. 2. Mengawasi bila terjadi kesalahan dalam konstruksi. K. Pengawas Lapangan Wewenang pengawas lapangan antara lain : 1. Mengawasi kegiatan pekerja dan buruh dilapangan. 2. Membuat absensi pekerja dan buruh dilapangan. Tanggung jawab pengawas lapangan antara lain :

13 1. Melaporkan absensi pekerja dilapangan kepada atasannya. 2. Menjaga keamanan dilokasi proyek. L. Manajer Teknik Wewenang manajer teknik antara lain : 1. Mengikuti proses tender proyek. 2. Mengawasi kinerja bawahannya di divisi teknik. 3. Menjalin kerja sama dengan divisi lain. Tanggung jawab manajer teknik antara lain : 1. Membuat rencana anggaran biaya untuk penawaran tender. 2. Melaporkan proses tender kepada atasannya. 3. Menjaga kerahasiaan dokumen perusahaan. M. Administrasi Teknik Wewenang administrasi teknik antara lain : 1. Mengikuti proses tender proyek. 2. Mengurus dokumen perusahaan untuk tender. 3. Menjalin kerja sama dengan divisi lain. Tanggung jawab administrasi teknik antara lain : 1. Membuat surat-surat untuk keperluan penawaran tender. 2. Melaporkan proses tender kepada atasannya. N. Administrasi Proyek Wewenang administrasi proyek antara lain :

14 1. Mengurus dokumen perusahaan untuk keperluan proyek dilapangan. 2. Menjalin kerja sama dengan divisi lain. Tanggung jawab administrasi proyek antara lain : 1. Membuat surat-surat untuk keperluan proyek dilapangan. 2. Membuat laporan proyek kepada atasannya. O. Engineer Wewenang engineer antara lain : 1. Mengurus dokumen perusahaan untuk keperluan proyek. 2. Menjalin kerja sama dengan divisi lain. Tanggung jawab engineer antara lain : 1. Menghitung rencana anggaran biaya untuk keperluan proyek. 2. Membuat laporan proses tender kepada atasannya. 3. Menjaga kerahasiaan dokumen perusahaan. P. Draftman Wewenang draftman antara lain : 1. Membuat gambar, sketsa untuk keperluan proyek. 2. Menjalin kerja sama dengan divisi lain. Tanggung jawab draftman antara lain : 1. Menggambar sesuai dengan proyek yang dijalankan. 2. Membuat laporan gambar proyek kepada atasannya.

15 3. Menjaga kerahasiaan dokumen perusahaan. Q. Manager Accounting Wewenang manager accounting antara lain : 1. Mengakun keuangan perusahaan. 2. Menjalin kerja sama dengan divisi lain. Tanggung jawab manager accounting antara lain : 1. Membuat laporan akuntansi perusahaan kepada atasannya. 2. Menjaga kerahasiaan dokumen perusahaan. R. Assistant Accounting Wewenang assistant accounting antara lain : 1. Membantu manajernya mengakun keuangan perusahaan. 2. Menjalin kerja sama dengan divisi lain. Tanggung jawab assistant accounting antara lain : 1. Membantu membuat laporan akuntansi perusahaan kepada atasannya. 2. Menjaga kerahasiaan dokumen perusahaan. S. Manager Finance Wewenang manager finance antara lain : 1. Menerima laporan keuangan harian. 2. Memberikan keputusan bila terjadi masalah di administrasi. 3. Menjalin hubungan baik antar staf divisi.

16 Tanggung jawab manager finance antara lain : 1. Bertanggung jawab atas aktivitas keuangan perusahaan. 2. Bertanggung jawab atas keputusan yang dibuat. 3. Bertanggung jawab terhadap karyawan satu divisinya. T. Kasir Wewenang kasir antara lain: 1. Mengawasi keluar masuknya uang perusahaan. 2. Membuat laporan keuangan. 3. Menarik uang dari rekening perusahaan dengan sepengetahuan pimpinan untuk keperluan perusahaan. Tanggung jawab kasir antara lain: 1. Bertanggung jawab atas uang perusahaan. 2. Bertanggung jawab atas laporan yang dibuatnya. 3. Bertanggung jawab atas pengeluaran perusahaan. U. Assistant Representative Wewenang assistant representative antara lain: 1. Menyimpan faktur pembelian/ penyewaan. 2. Membuat laporan pengeluaran. 3. Membuat arsip-arsip perusahaan. Tanggung jawab assistant representative antara lain: 1. Bertanggung jawab atas arsip perusahaan yang disimpannya.

17 2. Bertanggung jawab atas laporan yang dibuatnya. V. Asisten Pembelian Wewenang asisten pembelian : 1. Melakukan pemesanan bahan atau penyewaan alat kebutuhan proyek perusahaan. 2. Menghitung persediaan bahan baku dan alat perusahaan. 3. Membuat laporan harian pengeluaran perusahaan. Tanggung jawab asisten pembelian : 1. Bertanggung jawab atas barang yang telah dipesan. 2. Bertanggung jawab atas jumlah persediaan barang di gudang. W. Manajer Personalia Wewenang manajer personalia antara lain : 1. Membuat keputusan terhadap karyawan yang melanggar aturan. 2. Menerima atau menolak karyawan yang akan melamar. 3. Menerima laporan dari staf personalia. 4. Membuat slip gaji. Tanggung jawab manajer personalia antara lain : 1. Bertanggung jawab atas keputusan yang dibuat. 2. Bertanggung jawab atas karyawan perusahaan.

18 X. Asisten Personalia Wewenang asisten personalia antara lain : 1. Memasukkan data absensi karyawan. 2. Membuat laporan data karyawan. 3. Menyimpan data pribadi karyawan. Tanggung jawab asisten personalia antara lain : 1. Bertanggung jawab atas laporan yang dibuat. 2. Bertanggung jawab atas data-data karyawan yang disimpan. 1.5 Proses Bisnis Prosedur pengelolaan persediaan pada PT. Ricky Kencana Sukses Mandiri : 1. Asisten pembelian memesan bahan atau menyewa alat untuk kebutuhan proyek kepada agen yang telah bekerja sama dengan perusahaan melalui telepon. 2. Asisten pembelian mengawasi bahan/ alat yang telah dipesan untuk dikirim ke dalam gudang perusahaaan oleh agen tersebut. 3. Asisten pembelian memberikan nota pembelian bahan/ penyewaan alat kepada Assistant Representative. 4. Assistant Representative menyimpan nota pembelian bahan/ penyewaan alat ke dalam kotak penyimpanan berkas dan menuliskan data nota ke dalam buku catatan.

19 5. Asisten pembelian membuat surat jalan bahan/ alat yang keluar dari gudang untuk dikirim ke lokasi proyek. 6. Asisten pembelian memberikan fotocopy surat jalan bahan/ alat kepada Assistant Representative. 7. Assistant Representative menyimpan berkas surat jalan tersebut ke dalam kotak penyimpanan berkas dan menuliskannya di buku catatan. 8. Assistant Representative menghitung biaya pembelian bahan/ penyewaan alat dan menuliskan rincian biaya yang harus dibayarkan kepada agen yang melakukan transaksi dalam selembar kertas untuk diserahkan kepada manajer finance. 9. Manajer finance mengecek rincian biaya tersebut dan menanda tanganinya bila tidak terdapat kesalahan. 10. Assistant Representative memberikan rincian biaya yang telah disetujui manajer finance kepada kasir. 11. Kasir membayar biaya pembelian material atau penyewaan alat kepada agen yang melakukan transaksi sesuai rincian biaya tersebut. Permasalahan yang terjadi dalam prosedur pengelolaan persediaan adalah sering terjadinya kesalahan komunikasi dalam memesan bahan/ alat melalui telepon, kesalahan pencatatan dari nota ke buku catatan, mudah rusak/ hilangnya arsip nota yang disimpan dalam kotak penyimpanan berkas, sulitnya mencari arsip nota dalam kotak penyimpanan berkas maupun mencari catatan transaksi tertentu dalam buku catatan, sulitnya mengelompokkan

20 catatan transaksi untuk pembuatan laporan kepada atasan, mudah rusak/ hilangnya catatan transaksi yang telah dicatat dalam buku catatan, dapat terjadi kesalahan perhitungan jumlah biaya dari nota karena perhitungan masih dilakukan secara manual. Semua hal tersebut menyebabkan kerugian bagi perusahaan. Berdasarkan permasalahan yang terjadi, maka pihak pimpinan PT. Ricky Kencana Sukses Mandiri berniat untuk menggunakan sistem informasi untuk mengelola proses pengelolaan persediaan perusahaannya. Teknologi sistem informasi yang akan dipakai dapat mengurangi resiko kesalahan pencatatan transaksi, penyimpanan arsip, pemesanan bahan/ alat, sampai ke perhitungan jumlah biaya yang dikeluarkan perusahaan. Teknologi sistem informasi ini juga dapat menguntungkan perusahaan dilihat dari biaya dan manfaat karena dalam pencatatan tidak lagi menggunakan banyak kertas dalam pencatatan data transaksi serta hemat waktu dalam pencatatan data transaksi, pencarian data transaksi maupun perhitungan jumlah biaya yang dikeluarkan perusahaan. Penggunaan teknologi sistem informasi memberikan banyak keuntungan bagi perusahaan.