Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

dokumen-dokumen yang mirip
SILABUS. 8 Silabus Matematika Kelas 5. Standar Kompetensi : 5. Menggunakan pecahan dalam pemecahan masalah. desimal dan sebaliknya.

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

Membimbing siswa untuk merangkum materi yang baru saja disajikan

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( RPP ) B. Kompetensi Dasar 5.1 Mengubah pecahan kebentuk persen dan desimal serta sebaliknya

Silabus dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Matematika SD

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

KURIKULUM BERBASIS KOMPETENSI SEKOLAH DASAR ( SD ) PENGEMBANGAN SILABUS BERBASIS KOMPETENSI DASAR MATA PELAJARAN M A T E M A T I K A

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

SILABUS Membulatkan bilangan dalam satuan, puluhan, dan ratusan terdekat Menaksirkan hasil hitung dua bilangan

PERANGKAT PEMBELAJARAN SILABUS PEMBELAJARAN

CONTOH SOAL UAN/UN/UASBN SD 2012

30 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Matematika Kelas IV

Silabus dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

Ringkasan Materi Soal-soal dan Pembahasan MATEMATIKA. SD Kelas 4, 5, 6

Sifat-Sifat Bangun Datar dan Bangun Ruang

LAMPIRAN. Berikut ini adalah pertanyaan wawancara yang dilakukan dengan Bapak Gabriel

37. Mata Pelajaran Matematika untuk Sekolah Dasar (SD)/Madrasah Ibtidaiyah (MI)

BAB I PENDAHULUAN. Salah satu upaya guru menciptakan suasana belajar yang menyenangkan

Silabus Matematika Kelas VII Semester Genap 44

4 Silabus Matematika Kelas IV

Inisiasi 2 Geometri dan Pengukuran

Kumpulan soal masuk perguruan tinggi, SNMPTN, SPMB, Ujian Masuk ITB, Undip, dsb

Lampiran 1 DATA NILAI HASIL EVALUASI SISWA KELAS V SD NEGERI 3 REJOSARI PRA SIKLUS. Nilai. Nama

PANDUAN MATERI SD DAN MI

A. MENGHITUNG LUAS BERBAGAI BANGUN DATAR

37. Mata Pelajaran Matematika untuk Sekolah Dasar (SD)/Madrasah Ibtidaiyah (MI)

Ruang Lingkup Pengukuran di SD

Silabus dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP 1) : Memahami sifat-sifat kubus, balok, prisma, dan bagian-bagiannya, serta menentukan ukurannya

Silabus dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

SILABUS. Standar Kompetensi : 1. Melakukan pengerjaan hitung bilangan bulat dalam pemecahan masalah. 1.2 Menggunakan. pengerjaan hitung bilangan

BAB UNSUR DAN SIFAT BANGUN DATAR SEDERHANA

Bab 6 - Segitiga dan Segi Empat

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP-1)

14. KOMPETENSI INTI DAN KOMPETENSI DASAR MATEMATIKA SD/MI

Silabus dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( RPP ) : 2 x 40 menit (satu kali pertemuan)

Silabus dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

Bab 3 Bangun Datar dan Bangun Ruang

PEMBELAJARAN BANGUN RUANG (1)

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) Nama Sekolah : SMP dan MTs Mata Pelajaran : Matematika Kelas : VIII (Delapan) Semester : 2 (Dua)

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( R P P No. 1 ) KESEBANGUNAN DAN KEKONGRUENAN

PETUNJUK UMUM TRY OUT UJIAN NASIONAL MATEMATIKA 1 2 0,6; 1 ; ; 140% ,6; 140%; 1 ; ; 1 ; 0,6; 140% ; 0,6; 1 ; 140% 5 4

8 Silabus Matematika Kelas VI

:5. Memahami sifat-sifat kubus, balok, prisma, limas, dan bagian-bagiannya, serta menentukan ukurannya

PROGRAM PEMBELAJARAN KELAS VII SEMESTER I. Mata Pelajaran : Matematika

PAKET 3 CONTOH SOAL DAN PEMBAHASAN MATEMATIKA SMP/MTs

Soal-soal dan Pembahasan UASBN Matematika SD/MI Tahun Pelajaran 2008/2009

Silabus dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

LAMPIRAN A. A. 1. Jadwal Penelitian

SIMULASI 2 NASKAH SOAL MATEMATIKA

PEMBELAJARAN BANGUN DATAR (2)

PAKET 1 CONTOH SOAL DAN PEMBAHASAN MATEMATIKA SMP/MTs

08. Mata Pelajaran Matematika A. Latar Belakang B. Tujuan

UJIAN NASIONAL SD/MI TAHUN PELAJARAN 2004/2005

Silabus dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN Kelas Problem Based Learning (PBL) Satuan Pendidikan : SMP Mata Pelajaran : Matematika

SILABUS PEMELAJARAN Sekolah : SMP Negeri 1 Poncol Kelas : VII (Tujuh) Mata Pelajaran : Matematika Semester : II (dua) GEOMETRI

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN. Guru menyiapkan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), gambar

Prediksi Soal US/M SD/MI Tahun Pelajaran 2015/2016 1

Bab 6. Memahami Sifat-Sifat Bangun dan Hubungan Antarbangun

SMPIT AT TAQWA Beraqidah, Berakhlaq, Berprestasi

LAMPIRAN 1 Surat Ijin Uji Validitas

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( RPP )

SILABUS MATEMATIKA KELAS VII. Menjelaskan jenis-jenis. segitiga. berdasarkan sisisisinya. berdasarkan besar. pengertian jajargenjang,

UN SD 2010 Matematika

UJIAN NASIONAL SMP/MTs

UJI COBA UJIAN NASIONAL (UN) Tingkat Sekolah Dasar (SD) & Madrasah Ibtidaiyah (MI) Tahun Pelajaran 2011/2012 MATEMATIKA. Disusun oleh : Usman Jayadi

pagar kebun, ternyata masih kurang dan Pak Sulis membeli kawat lagi sebanyak 3 m.

UN SD 2013 Matematika

Silabus dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

C D Tanda yang tepat untuk kalimat : 3,2 x ( 4,3 + 0,7 )... ( 4,3-0,3 ) x 0,4 adalah... A. B. <

PAKET 1 CONTOH SOAL DAN PEMBAHASAN MATEMATIKA SMP/MTs

SMP / MTs Mata Pelajaran : Matematika

DATA OBSERVASI SEBELUM TINDAKAN

SILABUS PEMELAJARAN. Indikator Pencapaian Kompetensi. Menjelaskan jenisjenis. berdasarkan sisisisinya. berdasarkan besar sudutnya

41. Mata Pelajaran Matematika untuk Sekolah Menengah Pertama (SMP)/Madrasah Tsanawiyah (MTs)

Lampiran 1. (Surat Ijin Penelitian)

Pembahasan Soal UN Matematika SMP Tahun Ajaran 2010/2011 Paket 12

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) Nama Sekolah : SMP dan MTs Mata Pelajaran : Matematika Kelas : VIII (Delapan) Semester : 2 (Dua)

KRITERIA KETUNTASAN MINIMAL ( KKM ) MATA PELAJARAN MATEMATIKA KELAS VII ( 1 ) SEMESTER I

Silabus dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

KOMPETENSI DASAR MATEMATIKA SEKOLAH DASAR KELAS I - VI

Petunjuk: Kerjakan secara berkelompok! 1. Lengkapilah titik-titik di dalam tabel di bawah ini dengan bilangan yang tepat!. cc L m

LAMPIRAN I SURAT KETERANGAN PENELITIAN

Silabus dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) DUNIA MATEMATIKA 2

Identitas, bilangan identitas : adalah bilangan 0 pada penjumlahan dan 1 pada perkalian.

SIFAT-SIFAT PERSEGIPANJANG. Oleh Nialismadya & Nurbaiti, S. Si

PENELAAHAN SOAL MATEMATIKA PREDIKSI UN 2012

PROGRAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA SEKOLAH DASAR KELAS IV SEMESTER 2

Matematika [632] Januari 2016 / Rabi ul Akhir 1437 H

TES MATEMATIKA Alokasi Waktu: 120 Menit

41. Mata Pelajaran Matematika untuk Sekolah Dasar Luar Biasa Tunalaras (SDLB-E)

Kue yang bulat, Lingkungan. Garis bilangan Termometer. Tangga rumah. 1x40 menit Buku teks. Instrumen. dan kurang dari 10.

PREDIKSI UN 2012 MATEMATIKA SMP

PROGRAM TAHUNAN. Sekolah : MTs... Mata Pelajaran : MATEMATIKA Kelas / Semester : VII / 1 dan 2 Tahun pelajaran : Target Nilai Portah : 55

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Transkripsi:

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Sekolah : SD Mata Pelajaran : Matematika Kelas/Semester : V/2 Standar Kompetensi : 5. Menggunakan pecahan dalam pemecahan masalah. Kompetensi Dasar : 5.1 Mengubah pecahan ke bentuk persen dan desimal serta sebaliknya. Indikator : 5.1.1 Mengubah pecahan biasa ke bentuk persen dan sebaliknya. 5.1.2 Menentukan persentase dari banyak benda tertentu. 5.1.3 Mengubah pecahan biasa ke bentuk pecahan desimal dan sebaliknya. 5.1.4 Mengubah pecahan biasa ke bentuk persen dan desimal serta sebaliknya. Alokasi Waktu : 10 jam pelajaran (4 kali pertemuan) A. Tujuan Pembelajaran 1. Siswa dapat mengubah pecahan biasa ke bentuk persen dan sebaliknya. 2. Siswa dapat menentukan persentase dari banyak benda. 3. Siswa dapat mengubah pecahan biasa ke bentuk desimal dan sebaliknya. 4. Siswa dapat mengubah pecahan biasa ke bentuk persen dan desimal serta sebaliknya. B. Materi Ajar Pengerjaan hitung pecahan. C. Metode Pembelajaran Tanya jawab, demonstrasi, diskusi, dan ceramah. D. Langkah-Langkah Kegiatan Pertemuan 1 (3 35 menit) Apersepsi: Mengingat kembali bahwa pecahan merupakan bagian dari keseluruhan. Motivasi : Materi ini sangat berguna bagi seorang pengusaha. 1. Siswa dan guru bertanya jawab tentang berbagai bentuk pecahan. 2. Siswa mengubah bentuk pecahan campuran ke bentuk pecahan biasa dan sebaliknya. 3. Guru menginformasikan tentang arti persen pada pecahan dan cara mengubah pecahan biasake bentuk persen. 4. Siswa mengerjakan soal-soal latihan (Uji Keterampilan) yang terdapat pada Buku Matematika kelas V, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati, halaman. 122. 5. Siswa dan guru berdiskusi membahas pekerjaan siswa. Pertemuan 2 (2 35 menit) Apersepsi: Membahas tugas rumah dan mengingat kembali tentang persen. Motivasi : Materi ini sangat berguna bagi pedagang. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Matematika Kelas V 27

1. Beberapa siswa maju ke depan kelas mengerjakan soal tentang pengubahan bentuk pecaan biasa ke bentuk persen dan sebaliknya (pengulangan), sedangkan siswa yang lain menanggapi pekerjaan temannya. 2. Siswa dan guru bertanya jawab tentang diskon di toko dan cara menentukan besar diskon atau tentang persentase dari sejumlah benda. 3. Siswa mengerjakan soal-soal latihan yang disediakan guru. 4. Siswa dan guru berdiskusi membahas pekerjaan siswa. Pertemuan 3 (3 35 menit) Apersepsi: Membahas tugas rumah dan mengingat kembai tentang persentase. Motivasi : Materi ini sangat berguna bagi pegawai bank. 1. Siswa dan guru bertanya jawab tentang arti pecahan desimal. 2. Gur menginformasikan cara mengubah pecahan biasa ke bentuk pecahan desimal. 3. Siswa mengerjakan soal-soal latihan yang telah disediakan oleh guru. 4. Beberapa siswa maju mengerjakan di papan tulis dan siswa yang lai menanggapi, kemudian siswa yang lain menilai hasil pekerjaan di papan tulis dengan bimbingan guru. Pertemuan 4 (2 35 menit) Apersepsi: Membahas tugas rumah dan mengingat kembali tentang pecahan desimal. Motivasi : Konsep tentang persentase dan pecahan desimal banyak dijumpai dalam kegiatan sehari-hari. 1. Siswa dan guru membahas dan bertanya jawab tentang masalah sehari-hari yang melibatkan persentase dan pecahan desimal. 2. Secara berkelompok, siswa mengerjakan soal-soal latihan yang terdapat pada Buku Matematika kelas V, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati, halaman. 123. 3. Beberapa siswa maju ke depan kelas untuk menyampaikan hasil kerja kelompoknya, sedangkan kelompok yang lain menanggapi. 4. Dibimbing guru, siswa membuat kesimpulan. E. Alat dan Sumber Belajar 1. Buku Matematika kelas V untuk SD/MI, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati 2. Tulisan atau gambar diskon suatu produk F. Penilaian Teknik : Tes lisan dan tertulis Bentuk instrumen : Kuis dan uraian 28 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Matematika Kelas V

Contoh instrumen: 1) Ubahlah ke bentuk persen dan desimal. a) b) c) 2) Ubahlah ke bentuk pecahan biasa dan persen. a) 0,75 b) 0,125 c) 0,49 3) Banyak mangga dalam keranjang 60 buah. Mangga yang busuk ada 9 buah. Berapa persen mangga yang tidak busuk? d) Mengetahui, Kepala Sekolah Guru Kelas Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Matematika Kelas V 29

Sekolah : SD Mata Pelajaran : Matematika Kelas/Semester : V/2 Standar Kompetensi : 5. Menggunakan pecahan dalam pemecahan masalah. Kompetensi Dasar : 5.2 Menjumlah dan mengurangkan berbagai bentuk pecahan. Indikator : 5.2.1 Membandingkan dua pecahan serta letaknya pada garis bilangan. 5.2.2 Melakukan penjumlahan berbagai bentuk pecahan. 5.2.3 Melakukan pengurangan berbagai bentuk pecahan. Alokasi Waktu : 8 jam pelajaran (3 kali pertemuan) A. Tujuan Pembelajaran 1. Siswa dapat membandingkan dua pecahan. 2. Siswa dapat menjumlahkan berbagai bentuk pecahan. 3. Siswa dapat mengurangkan berbagai bentuk pecahan. B. Materi Ajar Pengerjaan hitung pecahan. C. Metode Pembelajaran Tanya jawab, demonstrasi, diskusi, dan ceramah. D. Langkah-Langkah Kegiatan Pertemuan 1 (3 35 menit) Apersepsi: Mengingat kembali pecahan sebagai bagian dari keseluruhan. Motivasi : Seorang pedagang perlu memahami materi ini. 1. Siswa dan guru bertanya jawab tentang perbandingan pecahan yang berpenyebut sama. 2. Bersama teman sebangku, siswa membandingkan dua pecahan yang penyebutnya tidak sama. 3. Dibimbing guru, siswa menanggapi pekerjaan temannya. 4. Guru menginformasikan bahwa untuk membandingkan pecahan, lebih mudah jika semua pecahan diubah ke bentuk pecahan biasa dahulu. 5. Siswa mengerjakan soal-soal latihan yang terdapat pada Buku Matematika kelas V, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati, halaman. 127 tentang perbandingan pecahan. Pertemuan 2 (2 35 menit) Apersepsi: Membahas tugas rumah dan mengingat kembali tentang perbandingan pecahan. Motivasi : Untuk membeli bumbu dapur, kita memerlukan materi ini. 1. Siswa menjumlahkan pecahan yang berpenyebut sama dari soal yang telah disediakan guru, kemudian dibahas bersama-sama (pelajaran pengulangan kelas IV). 2. Dibimbing guru, siswa menjumlahkan dua pecahan yang penyebutnya tidak sama dan menjumlahkan pecahan desimal. 3. Siswa mengerjakan soal-soal latihan tentang penjumlahan pecahan campuran dan pecahan desimal yang telah disiapkan guru. 4. Siswa dan guru mengadakan diskusi kelas membahas hasil pekerjaan siswa. 30 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Matematika Kelas V

Pertemuan 3 (3 35 menit) Apersepsi: Membahas tugas rumah dan mengingat kembali tentang penjumlahan pecahan. Motivasi : Seorang penjual bumbu dapur juga perlu memahami materi ini. 1. Siswa dan guru bertanya jawab tentang pengurangan pecahan yang cara pengerjaannya sama dengan penjumlahan pecahan. 2. Siswa mengerjakan soal-soal latihan tentang pengurangan pecahan yang terdapat pada Buku Matematika kelas V, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati, halaman. 132. 3. Siswa dan guru mengadakan diskusi kelas tentang pengurangan pecahan. 4. Dibimbing guru, siswa mengambil kesimpulan tentang pengurangan pecahan. E. Alat dan Sumber Belajar 1. Buku Matematika kelas V untuk SD/MI, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati 2. Kartu bilangan pecahan F. Penilaian Teknik : Tes lisan dan tertulis Bentuk instrumen : Kuis dan isian Contoh instrumen: Selesaikan soal-soal berikut. 1) a) + =... b) 1 + 1 =... c) =... d) 2 1 =... 2) a) 0,73 + 0,65 =... b) 1,418 + 0,8 =... c) 0,954 0,271 =... d) 5,27 3,415 =... Mengetahui, Kepala Sekolah Guru Kelas Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Matematika Kelas V 31

Sekolah : SD Mata Pelajaran : Matematika Kelas/Semester : V/2 Standar Kompetensi : 5. Menggunakan pecahan dalam pemecahan masalah. Kompetensi Dasar : 5.3 Mengalikan dan membagi berbagai bentuk pecahan. Indikator : 5.3.1 Menentukan hasil perkalian berbagai bentuk pecahan. 5.3.2 Menentukan hasil pembagian berbagai bentuk pecahan. Alokasi Waktu : 5 jam pelajaran (2 kali pertemuan) A. Tujuan Pembelajaran 1. Siswa dapat mengalikan berbagai bentuk pecahan. 2. Siswa dapat membagi berbagai bentuk pecahan. B. Materi Ajar Pengerjaan hitung pecahan. C. Metode Pembelajaran Tanya jawab, demonstrasi, diskusi, dan ceramah. D. Langkah-Langkah Kegiatan Pertemuan 1 (2 35 menit) Apersepsi: Mengingat kembali tentang penjumlahan dan pengurangan pecahan. Motivasi : Materi ini sangat bermanfaat bagi pegawai bank (akuntan). 1. Siswa mengerjakan perkalian pecahan biasa dari soal yang disiapkan oleh guru. 2. Siswa dan guru mendiskusikan cara mengalikan pecahan biasa, pecahan campuran, dan pecahan desimal. 3. Siswa mengerjakan soal-soal latihan pada Buku Matematika kelas V, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati, halaman. 141 dan 143. 4. Guru dan siswa berdiskusi membahas hasil pekerjaan siswa. Pertemuan 2 (2 35 menit) Apersepsi: Membahas tugas rumah dan mengingat kembail tentang perkalian pecahan. Motivasi : Seorang arsitek juga sangat memerlukan materi ini. 1. Melalui bimbingan guru, siswa mengerjakan latihan cara pembagian pecahan biasa dan pecahan campuran. 2. Siswa mengerjakan soal-soal latihan yang terdapat pada Buku Matematika kelas V, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati, halaman. 146. 3. Melalui tanya jawab, siswa membahas hasil pekerjaannya pada diskusi kelas. 4. Siswa dan guru bertanya jawab tentang pembagian pecahan desimal. 5. Siswa mengerjakan soal-soal latihan yang terdapat pada Buku Matematika kelas V, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati, halaman. 149. 32 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Matematika Kelas V

E. Alat dan Sumber Belajar 1. Buku Matematika kelas V untuk SD/MI, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati 2. Kartu bilangan pecahan F. Penilaian Teknik : Tes lisan dan tertulis Bentuk instrumen : Isian dan uraian Contoh instrumen: 1) = = 2) 1 = = = 3) 2,4 0,9 =... 4) 0,14 7,25 =... 5) : = 6) 1 : = 7) 1,2 : 48 =... : = = = = = 8) 8,64 : 0,24 =... Mengetahui, Kepala Sekolah Guru Kelas Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Matematika Kelas V 33

Sekolah : SD Mata Pelajaran : Matematika Kelas/Semester : V/2 Standar Kompetensi : 5. Menggunakan pecahan dalam pemecahan masalah. Kompetensi Dasar : 5.4 Menggunakan pecahan dalam masalah perbandingan dan skala. Indikator : 5.4.1 Menjelaskan arti perbandingan dan skala. 5.4.2 Melakukan pengerjaan hitung dengan menggunakan skala. Alokasi Waktu : 7 jam pelajaran (3 kali pertemuan) A. Tujuan Pembelajaran 1. Siswa dapat menjelaskan arti perbandingan dan skala. 2. Siswa dapat mengerjakan pengerjaan hitung tentang skala. B. Materi Ajar Perbandingan dan skala. C. Metode Pembelajaran Tanya jawab, demonstrasi, diskusi, dan tugas. D. Langkah-Langkah Kegiatan Pertemuan 1 (2 35 menit) Apersepsi: Mengingat kembali tentang pembagian pecahan biasa, serta penulisan pembagian bilangan bulat. Motivasi : Materi ini sangat diperlukan seorang arsitektur. 1. Dibimbing guru, siswa menuliskan bentuk perbandingan dari beberapa contoh. 2. Dengan tanya jawab bersama guru, siswa mengerjakan soal-soal latihan pada Buku Matematika kelas V, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati, halaman. 152. 3. Siswa menyebutkan contoh-contoh skala dan pengertian skala, dengan bimbingan guru. 4. Siswa mengerjakan soal-soal latihan tentang perbandingan yang terdapat pada Buku Matematika kelas V, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati, halaman. 155, kemudian dibahas bersama. Pertemuan 2 (2 35 menit) Apersepsi: Membahas tugas rumah dan mengingat kembali tentang perbandingan skala. Motivasi : Seorang arsitek sangat memerlukan konsep ini. 1. Siswa dan guru bertanya jawab tentang skala yang terdapat pada peta atau buku atlas yang dimiliki siswa. 2. Siswa menentukan jarak sebenarnya dua buah kota dengan menggunakan skala yang ada. 3. Guru menginformasikan tentang cara menentukan skala yaitu dengan membandingkan jarak sebenarnya dengan jarak pada gambar dalam bentuk pecahan paling sederhana. 4. Siswa mengerjakan soal-soal latihan tentang skala yang terdapat pada Buku Matematika kelas V, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati, halaman. 155. 5. Siswa dan guru mengadakan diskusi kelas untuk membahas hasil pekerjaan siswa. 34 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Matematika Kelas V

Pertemuan 3 (2 35 menit) Apersepsi: Membahas tugas rumah dan mengingat kembali tentang skala. Motivasi : Untuk menggambar rumah atau denah, biasanya menggunakan skala tertentu. 1. Siswa dibagi dalam kelompok, dan menyiapkan peralatan pengukuran (alat tulis dan meteran/rol meter). 2. Secara kelompok, siswa melakukan pengukuran di lingkungan sekolah (lokasi ditentukan oleh guru). Contoh: ruang kelas, kantor, halaman, kebun dan sebagainya. 3. Selesai pengukuran siswa mengubah ukuran dengan menggunakan skala. 4. Secara kelompok, siswa membuat gambar lokasi yang diukur. 5. Beberapa siswa maju untuk menyampaikan hasil kerja kelompoknya dan kelompok yang lain menanggapi. E. Alat dan Sumber Belajar 1. Buku Matematika kelas V untuk SD/MI, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati 2. Meteran/penggaris, peta, denah, dan buku gambar F. Penilaian Teknik : Tes lisan dan tertulis Bentuk instrumen : Kuis, uraian, dan produk Contoh instrumen: 1) Di meja ada 4 bolpoin dan 6 pensil. Perbandingan banyak bolpoin dan pensil adalah... Banyak pensil =... dari seluruh alat tulis. 2) Jarak kedua kota pada peta 25 cm. Jarak kedua kota sebenarnya 10 km. Tentukan skala peta yang dipakai. 3) Panjang Pulau Bali 125 km. Panjang Pulau Bali pada peta 25 cm. Berapa skala peta? 4) Jarak kota A ke kota B pada peta 5 cm. Jika skala peta 1 : 250.000, berapa jarak sesungguhnya? Mengetahui, Kepala Sekolah Guru Kelas Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Matematika Kelas V 35

Sekolah : SD Mata Pelajaran : Matematika Kelas/Semester : V/2 Standar Kompetensi : 6. Memahami sifat-sifat bangun datar dan bangun ruang serta hubungan antarbangun. Kompetensi Dasar : 6.1 Mengidentifikasi sifat-sifat bangun datar. Indikator : 6.1.1 Menyebutkan sifat-sifat bangun datar, segitiga, persegi, persegi panjang, trapesium, jajargenjang, lingkaran, belah ketupat, dan layang-layang. 6.1.2 Menggambar bangun datar dari sifat-sifat bangun datar yang diberikan. Alokasi Waktu : 10 jam pelajaran (4 kali pertemuan) A. Tujuan Pembelajaran 1. Siswa dapat menyebutkan sifat-sifat bangun datar. 2. Siswa dapat menggambar bangun datar dengan benar. B. Materi Ajar Sifat-sifat bangun datar dan bangun ruang. C. Metode Pembelajaran Tanya jawab, demonstrasi, diskusi, dan tugas. D. Langkah-Langkah Kegiatan Pertemuan 1 (3 35 menit) Apersepsi: Mengingat kembali tentang bangun segitiga dan layang-layang. Motivasi : Materi ini berguna bagi para arsitek bangunan. 1. Siswa menyebutkan nama bangun datar (segitiga, persegi panjang, persegi dan trapesium) yang ditunjukkan oleh guru. 2. Siswa mengidentifikasi ciri-ciri bangun datar yang ditunjukkan guru, dengan membuat daftar isian yang dicontohkan guru. 3. Siswa menuliskan sifat-sifat bangun datar berdasarkan ciri-ciri yang telah ditemukan. 4. Siswa menyebutkan macam-macam segitiga berdasarkan panjang sisinya. 5. Siswa menyebutkan jenis-jenis trapesium dan menyebutkan sifat-sifatnya. Pertemuan 2 (2 35 menit) Apersepsi: Membahas tugas rumah dan mengingat kembali sifat-sifat segitiga, persegi, persegi panjang, dan trapesium. Motivasi : Untuk membuat maket bangunan sangat memerlukan materi ini. 1. Melalui tanya jawab, siswa menyebutkan kembali sifat-sifat bangun datar dan guru menulis di papan tulis. 2. Siswa menggambar bangun datar yang telah disebutkan berdasarkan sifat-sifat bangun datar dengan bimbingan guru. 3. Siswa menggambar jenis-jenis segitiga dan jenis-jenis trapesium berdasarkan sifat-sifatnya. 4. Dibimbing guru, siswa membuat kesimpulan. 36 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Matematika Kelas V

Pertemuan 3 (3 35 menit) Apersepsi: Membahas tugas rumah dan mengingat kembali tentang bangun datar, segitiga, dan trapesium. Motivasi : Jika membangun taman kita perlu memahami materi ini. 1. Siswa menebak nama bangun datar (jajargenjang, belah ketupat, lingkarang, dan layang-layang) yang ditunjukkan guru. 2. Siswa mengidentifikasi ciri-ciri bangun datar yang ditunjukkan guru. 3. Guru menginformasikan nama bangun datar yang ditunjukkan dengan bertanya jawab. 4. Siswa menyebutkan sifat-sifat bangun datar di atas (jajargenjang, belah ketupat, lingkaran, dan layanglayang) dengan bimbingan guru. Pertemuan 4 (2 35 menit) Apersepsi: Membahas tugas rumah dan mengingat bangun datar jajargenjang, belah ketupat, lingkaran, dan layang-layang. Motivasi : Materi ini bermanfaat pada waktu kita membuat taman di halaman, atau rambu-rambu lalu lintas. 1. Melalui bertanya jawab, siswa menyebutkan kembali sifat-sifat jajargenjang, belah ketupat, lingkaran, dan layang-layang. 2. Siswa menggambar bangun datar tersebut di atas berdasarkan sifat-sifatnya. 3. Siswa mengerjakan soal-soal latihan tentang sifat-sifat belah ketupat dan layang-layang yang terdapat pada buku Matematika kelas V, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati, halaman. 173 174. 4. Siswa dan guru berdiskusi kelas membahas jawaban siswa. E. Alat dan Sumber Belajar 1. Buku Matematika kelas V untuk SD/MI, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati 2. Penggaris, busur derajat, jangka, dan pensil F. Penilaian Teknik : Tes lisan dan tertulis Bentuk instrumen : Kuis, produk, dan uraian Contoh instrumen: 1) Sifat-sifat persegi panjang adalah: a) Persegi panjang merupakan bangun segi... b) Keempat sudutnya berupa sudut... yang besarnya... c) Banyak sisi yang sejajar ada... pasang d) Pasangan sisi yang sejajar panjangnya... Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Matematika Kelas V 37

2) Sifat-sifat belah ketupat adalah a) Panjang keempat sisinya... b) Kedua diagonalnya berpotongan saling... c) Kedua diagonalnya saling membagi dua... d) Sisi-sisi yang berhadapan... e) Sudut-sudut yang berhadapan... 3) Sebutkan tiga jenis segitiga menurut panjang sisinya. 4) Gambarlah sebuah trapesium sama kaki. 5) Gambarlah layang-layang berdasarkan sifat-sifatnya. Mengetahui, Kepala Sekolah Guru Kelas 38 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Matematika Kelas V

Sekolah : SD Mata Pelajaran : Matematika Kelas/Semester : V/2 Standar Kompetensi : 6. Memahami sifat-sifat bangun datar dan bangun ruang serta hubungan antarbangun. Kompetensi Dasar : 6.2 Mengidentifikasi sifat-sifat bangun ruang. Indikator : 6.2.1 Menyebutkan sifat-sifat bangun ruang, tabung, prisma tegak, limas dan kerucut. 6.2.2 Menggambar bangun ruang dari sifat-sifat bangun ruang yang diberikan. Alokasi Waktu : 10 jam pelajaran (4 kali pertemuan) A. Tujuan Pembelajaran 1. Siswa dapat menyebutkan sifat-sifat bangun ruang. 2. Siswa dapat menggambar bangun ruang dengan benar. B. Materi Ajar Sifat-sifat bangun datar dan bangun ruang. C. Metode Pembelajaran Tanya jawab, demonstrasi, diskusi, dan tugas. D. Langkah-Langkah Kegiatan Pertemuan 1 (3 35 menit) Apersepsi: Mengingat kembali bentuk kubus dan balok. Motivasi : Ketika akan membuat rumah, kita perlu memahami materi ini. 1. Guru menginformasikan tentang lingkaran, tabung, dan prisma tegak. 2. Guru menunjukkan bentuk tabung, prisma tegak segitiga, dan balok yang terbuat dari karton/triplek. 3. Dibimbing guru, siswa mengidentifikasi ciri-ciri bangun ruang yang ditunjukkan guru. 4. Siswa menyebutkan sifat-sifat bangun ruang yang ditunjukkan guru. 5. Siswa mengerjakan soal-soal latihan yang terdapat pada Buku Matematika kelas V, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati, halaman. 182. Pertemuan 2 (2 35 menit) Apersepsi: Membahas tugas rumah dan mengingat kembali tentang sifat-sifat tabung dan prisma tegak. Motivasi : Materi ini juga diperlukan pada waktu membuat maket rumah atau pabrik. 1. Melalui tanya jawab siswa menyebutkan kembali sifat-sifat tabung, prisma tegak, kubus, dan balok. 2. Guru menginformasikan tentang perbedaan lingkaran dan elips, yang berhubungan dengan ngambar tabung. 3. Siswa menggambar bangun ruang tabung dan prisma tegak termasuk kubus dan balok dengan bimbingan guru. Pertemuan 3 (3 35 menit) Apersepsi: Membahas tugas rumah dan mengingat kembali bangun datar segitiga, elips segi empat dan lingkaran. Motivasi : Dalam membuat topi dan alat rumah tangga perlu materi ini. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Matematika Kelas V 39

1. Siswa memperhatikan bentuk kerucut dan berbagai macam limas, kemudian mengidentifikasi ciri-ciri bangun tersebut. 2. Siswa menyebutkan sifat-sifat bangun ruang yang ditunjukkan guru (kerucut dan limas). 3. Siswa mengerjakan soal-soal latihan yang terdapat pada Buku matematika kelas V, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati, halaman. 187. 4. Guru dan siswa berdiskusi membahas hasil pekerjaan siswa. Pertemuan 4 (2 35 menit) Apersepsi: Membahas tugas rumah mengingat kembai sifat-sifat bangun kerucut dan limas. Motivasi : Materi ini sering dijumpai pada iklan es krim. 1. Melalui tanya jawab, siswa mengingat kembali bangun datar yang telah dipelajari (berupa gambar). 2. Siswa memperhatikan kerangka kerucut dan limas yang ditunjukkan oleh guru. 3. Siswa menggambar kerucut dan berbagai limas. E. Alat dan Sumber Belajar 1. Buku Matematika kelas V untuk SD/MI, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati 2. Penggaris, pensil, gambar-gambar bangun datar, dan bangun ruang. F. Penilaian Teknik : Tes lisan dan tertulis Bentuk instrumen : Kuis, produk, dan isian Contoh instrumen: 1) Pada limas segi empat berlaku sifat-sifat berikut a) sisi tegaknya berupa bangun datar... b) sisi alasnya berupa bangun datar... c) jumlah titik sudutnya ada... d) jumlah rusuknya ada... e) jumlah sisinya ada... 2) Pada bangun ruang prisma tegak segitiga berlaku sifat-sifat sebagai berikut a) sisi alas dan sisi atasnya berupa bangun datar... b) sisi tegaknya berupa bangun datar... c) jumlah titik sudutnya ada... d) jumlah rusuknya ada... e) jumlah sisinya ada... 3) Gambarlah bangun ruang tabung dan kerucut. Mengetahui, Kepala Sekolah Guru Kelas 40 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Matematika Kelas V

Sekolah : SD Mata Pelajaran : Matematika Kelas/Semester : V/2 Standar Kompetensi : 6. Memahami sifat-sifat bangun datar dan bangun ruang serta hubungan antarbangun. Kompetensi Dasar : 6.3 Menentukan jaring-jaring berbagai bangun ruang sederhana. Indikator : 6.3.1 Menggambar berbagai bentuk jaring-jaring kubus dan balok. 6.3.2 Menggambar jaring-jaring tabung, kerucut, dan limas. Alokasi Waktu : 8 jam pelajaran (3 kali pertemuan) A. Tujuan Pembelajaran 1. Siswa dapat menggambar berbagai jaring-jaring kubus dan balok. 2. Siswa dapat menggambar jaring-jaring tabung kerucut, dan limas. B. Materi Ajar Sifat-sifat bangun datar dan bangun ruang. C. Metode Pembelajaran Tanya jawab, demonstrasi, diskusi, dan tugas. D. Langkah-Langkah Kegiatan Pertemuan 1 (3 35 menit) Apersepsi: Mengingat kembali bentuk dan sifat-sifat kubus. Motivasi : Materi ini berguna ketika akan membuat kardus makanan/snack. 1. Siswa memperhatikan bentuk kubus yang telah disiapkan guru. 2. Siswa membuka kubus dengan berbagai macam cara. 3. Siswa merangkai 6 buah persegi yang sama untuk menemukan berbagai jaring-jaring kubus. 4. Siswa menentukan jaring-jaring kubus. 5. Siswa menggambar berbagai jaring-jaring kubus. Pertemuan 2 (2 35 menit) Apersepsi: Membahas tugas rumah dan mengingat kembali tentang jaring-jaring kubus. Motivasi : Materi ini juga berguna dalam membuat tempat minuman kotak, mie instan, dan sebagainya. 1. Siswa memperhatikan kardus tempat sabun, tempat obat, tempat pasta gigi, dan sejenisnya yang dibawa dari rumah. 2. Siswa membuka kardus yang dibawa dengan berbagai cara. 3. Kardus digunting setiap sisinya, kemudian siswa merangkai kembali dengan berbagai cara. 4. Siswa menentukan berbagai macam jaring-jaring balok. 5. Siswa menggambar berbagai macam jaring-jaring balok. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Matematika Kelas V 41

Pertemuan 3 (3 35 menit) Apersepsi: Membahas tugas rumah dan mengingat kembali jaring-jaring kubus dan balok. Motivasi : Materi ini bermanfaat pada waktu kita akan membuat kemasan suttle cock dan kemasan es krim, dan sebagainya. 1. Siswa memperhatikan bangun-bangun ruang yang ditunjukkan oleh guru (tabung, prisma tegak, kerucut, dan limas). 2. Bersama teman sebangku, siswa memperkirakan cara membuka bangun-bangun tersebut dengan berbagai cara. 3. Siswa menentukan jaring-jaring setiap bangun ruang yang dimaksud. 4. Siswa menggambar bangun ruang yang telah ditunjukkan guru. E. Alat dan Sumber Belajar 1. Buku Matematika kelas V untuk SD/MI, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati 2. Berbagai bangun ruang, jaring-jaring berbagai bangun ruang, berbagai bangun datar, penggaris, jangka, gunting, dan pensil. F. Penilaian Teknik : Tes lisan dan tertulis Bentuk instrumen : Kuis, produk, dan uraian Contoh instrumen: Gambarlah pada kertas berpetak. 1) Jaring-jaring kubus dengan rusuk 3 petak. 2) Balok dengan panjang 3 petak satuan, lebar 2 petak satuan dan tinggi 1 petak satuan. 3) Limas segi empat yang alasnya berupa persegi dengan sisi 4 cm. Mengetahui, Kepala Sekolah Guru Kelas 42 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Matematika Kelas V

Sekolah : SD Mata Pelajaran : Matematika Kelas/Semester : V/2 Standar Kompetensi : 6. Memahami sifat-sifat bangun datar dan bangun ruang serta hubungan antarbangun. Kompetensi Dasar : 6.4 Menyelidiki sifat-sifat kesebangunan dan simetri. Indikator : 6.4.1 Menunjukkan kesebangunan antarbangun datar. 6.4.2 Menentukan simetri lipat suatu bangun datar. 6.4.3 Menentukan tingkat simetri putar suatu bangun datar. Alokasi Waktu : 7 jam pelajaran (3 kali pertemuan) A. Tujuan Pembelajaran 1. Siswa dapat menunjukkan kesebangunan antarbangun datar. 2. Siswa dapat menentukan simetri lipat pada bangun datar. 3. Siswa dapat menentukan tingkat simetri putar pada bangun datar. B. Materi Ajar Sifat-sifat bangun datar. C. Metode Pembelajaran Tanya jawab, demonstrasi, diskusi, dan tugas. D. Langkah-Langkah Kegiatan Pertemuan 1 (2 35 menit) Apersepsi: Mengingat kembali berbagai bentuk bangun datar. Motivasi : Materi ini sangat bermanfaat bagi seorang desainer. 1. Siswa memperhatikan berbagai bentuk bangun datar yang disiapkan oleh guru. 2. Guru menginformasikan arti kesebangunan sepasang bangun datar. 3. Siswa mengukur besaran-besaran pada bangun datar yang sejenis yang ditunjukkan guru dan menentukan pasangan bangun yang sebangun. 4. Siswa mengerjakan soal-soal latihan yang terdapat pada Buku Matematika kelas V, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati, halaman. 200. 5. Siswa menggambar bangun-bangun datar yang sebangun. Pertemuan 2 (2 35 menit) Apersepsi: Membahas tugas rumah dan mengingat kembali tentang kesebangunan bangun datar. Motivasi : Materi ini berguna untuk merancang dan mendesain bangunan. 1. Siswa memperhatikan berbagai bentuk bangun datar dari kertas yang disiapkan secara kelompok. 2. Bersama kelompoknya, siswa melipat berbagai bangun datar yang telah disiapkan dengan berbagai cara. 3. Melalui bertanya jawab, guru menginformasikan tentang arti simetri lipat. 4. Siswa menentukan banyak simetri lipat pada berbagai bangun datar. 5. Siswa menentukan banyak sumbu simetri pada berbagai bangun datar. 6. Beberapa siswa maju menyampaikan hasil kerja kelompoknya, sedangkan kelompok lain menanggapi dengan bimbingan guru, kemudian mengambil kesimpulan. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Matematika Kelas V 43

7. Siswa memberi sumbu simetri dari berbagai bangun datar, seperti pada Buku Matematika kelas V, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati, halaman. 203. Pertemuan 3 (3 35 menit) Apersepsi: Membahas tugas rumah dan mengingat tentang simetri lipat. Motivasi : Materi ini berguna bagi desainer motif pakaian. 1. Bersama kelompoknya, siswa memutar berbagai bangun datar pada pusatnya. 2. Secara berkelompok, siswa memutar berbagai bangun datar berdasarkan besar derajat sudut putarnya. 3. Siswa menentukan tingkat simetri putar berbagai berbagai bangun datar. 4. Beberapa siswa maju ke depan kelas menyampaikan hasil kerja kelompoknya, dan kelompok lain menanggapi. 5. Siswa mengerjakan soal-soal latihan yang terdapat pada Buku Matematika kelas V, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati, halaman. 206 207. E. Alat dan Sumber Belajar 1. Buku Matematika kelas V untuk SD/MI, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati 2. Berbagai bangun datar, pensil, penggaris. F. Penilaian Teknik : Tes lisan dan tertulis Bentuk instrumen : Isian, kuis, dan produk Contoh instrumen: 1. Huruf H mempunyai... simetri lipat. 2. Lengkapilah tabel berikut. Bangun Tingkat Simetri Putar Besar Sudut Putar 1. Persegi 2. Persegi panjang 3. 4. 5. 4............ 90............ Mengetahui, Kepala Sekolah Guru Kelas 44 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Matematika Kelas V

Sekolah : SD Mata Pelajaran : Matematika Kelas/Semester : V/2 Standar Kompetensi : 6. Memahami sifat-sifat bangun datar dan bangun ruang serta hubungan antarbangun. Kompetensi Dasar : 6.5 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan bangun datar dan bangun ruang. Indikator : 6.5.1 Menyuelesaikan soal cerita yang berhubungan dengan bangun datar dan bangun ruang. Alokasi Waktu : 5 jam pelajaran (2 kali pertemuan) A. Tujuan Pembelajaran Siswa dapat menyelesaikan masalah sehari-hari yang berhubungan dengan bangun datar dan bangun ruang. B. Materi Ajar Sifat-sifat bangun datar dan bangun ruang. C. Metode Pembelajaran Ceramah, tanya jawab, diskusi, dan tugas. D. Langkah-Langkah Kegiatan Pertemuan 1 (3 35 menit) Apersepsi: Mengingat kembali tentang bentuk dan sifat-sifat bangun datar. Motivasi : Banyak permasalahan sehari-hari yang berhubungan dengan bangun datar. 1. Guru dan siswa bertanya jawab mengingat kembali tentang luas dan keliling bangun datar. 2. Bersama teman sebangku, siswa menentukan luas dan keliling bangun datar. 3. Siswa mengerjakan soal cerita yang berhubungan dengan bangun datar yang ditulis guru di papan tulis. 4. Siswa dan guru mengadakan diskusi kelas membahas hasil pengerjaan sisiwa. Pertemuan 2 (2 35 menit) Apersepsi: Membahas tugas rumah dan mengingat kembali tentang volume kubus dan balok. Motivasi : Konsep tentang bangun ruang banyak dijumpai dalam kehidupan sehari-hari. 1. Melalui tanya jawab, siswa menyebutkan benda-benda di lingkungan sekolah yang berhubungan dengan bangun ruang. 2. Siswa mengerjakan soal cerita yang berhubungan dengan bangun ruang yang ditulis guru di papan tulis. 3. Salah satu siswa maju ke depan untuk mengerjakan di papan tulis dan siswa yang lain menanggapi urutan pengerjaan dan hasil pengerjaannya tentang bangun ruang. 4. Siswa mengerjakan soal-soal latihan yang telah disiapkan guru, dengan urutan pengerjaan yang benar. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Matematika Kelas V 45

E. Alat dan Sumber Belajar 1. Buku Matematika kelas V untuk SD/MI, karangan Nur Akhsin dan Heny Kusumawati 2. Soal cerita F. Penilaian Teknik : Tes lisan dan tertulis Bentuk instrumen : Kuis dan uraian Contoh instrumen: 1) Kamar tamu Pak Joko berukuran 3 m 4 m, akan dipasangi ubin dengan ukuran 25 cm 25 cm. Berapa buah ubin yang harus dibeli Pak Joko? 2) Bak mandi di sekolah mempunyai panjang 1 m, lebar 0,5 m, dan kedalaman 0,75 m. Jika diisi air sampai penuh, berapa liter air di dalam bak mandi tersebut? Mengetahui, Kepala Sekolah Guru Kelas 46 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Matematika Kelas V