Pekan Seni Pelajar 2008

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "Pekan Seni Pelajar 2008"

Transkripsi

1 Pekan Seni Pelajar 2008 PANDUAN PEKAN SENI PELAJAR KOTA MALANG TAHUN 2008 Untuk Informasi silakan menghubungi: Tri Suheryadi - Bidang PLS, Telp: I. LATAR BELAKANG Kesenian sebagai salah satu media pengungkapan pengalaman hidup yang unik dan kreatif dapat bermanfaat dalam pembentukan sikap, kepribadian, tingkah laku maupun moral bagi diri pelaku dan orang lain sehingga perlu terus menerus diupayakan pengenalan dan penanamannya pada anak-anak. Kesenian juga berfungsi dan bermanfaat dalam pengembangan prinsip, daya serap, daya pikir, emosi, daya cipta, bakat dan sekaligus sebagai media bermain sehingga sangat relevan dalam menunjang tercapainya tujuan pendidikan. Pekan Seni Pelajar sebagai wahana untuk kemampuan olah kreasi dan prestasi dibidang seni oleh para siswa merupakan salah satu program Dinas Pendidikan Kota Malang dalam pembinaan dan pengembangan seni di sekolah serta sebagai salah satu upaya memasyarakatkan seni di lingkungan sekolah. II. MAKSUD DAN TUJUAN 1. Pekan Seni Pelajar bertujuan menyiapkan anak-anak sebagai generasi penerus yang berkemampuan tinggi, berkepribadian luhur, berakhlak mulia 2. Mengembangkan minat, bakat, kreativitas dan ketrampilan di bidang seni bagi siswa 3. Memupuk cita rasa seni dan kecintaan terhadap khasanah budaya bangsa, sebagai rujukan dan filter terhadap pengaruh budaya luar III. MATERI KEGIATAN 1. Lomba dan Festival tingkat SD/MI, meliputi : a. Lomba Lukis b. Lomba Patung 1 / 33

2 c. Lomba Teater d. Lomba Samroh Anak e. Lomba Tari Anak f. Lomba Tetembangan g. Lomba Paduan Suara h. Lomba Baca Puisi 2. Lomba dan Festival tingkat SMP/MTs, meliputi : a. Lomba Lukis Poster b. Lomba Teater Remaja c. Lomba Samroh Remaja d. Lomba Tari Remaja e. Lomba Tetembangan f. Lomba Paduan Suara g. Lomba Baca Puisi 3. Lomba dan Festival tingkat SMA/SMK/MA, meliputi : a. Lomba Desain Tekstil b. Lomba Teater Remaja c. Lomba Samroh Remaja d. Lomba Tari Remaja e. Lomba Tetembangan f. Lomba Paduan Suara g. Lomba Musikalisasi Puisi IV. WAKTU KEGIATAN Rencana kegiatan Pekan Seni Pelajar Kota Malang akan dilaksanakan tanggal 16 s.d 20 Desember 2008 LOMBA LUKIS Bentuk karya cipta 2 (dua) dimensi yang merupakan ungkapan perasaan/penuangan ide/imajinasi serta kreasi pribadi secara spontanitas, murni, apa yang terkandung di dalam hati secara bebas dicurahkan ke dalam suatu media. 1. Peserta lomba lukis adalah 5 (lima) orang putra atau putri siswa SD / MI ( kelas 1 sd. 5) yang masih aktif dan merupakan wakil dari masing-masing Kecamatan 2. Peserta dianggap sah bila mendaftarkan diri secara tertulis pada panitia penyelenggara selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan dengan melampirkan surat pengantar dari UPTD Pendidikan Dasar setempat 2 / 33

3 1. Obyek bebas / Tema bebas 2. Teknik melukis bebas 3. Bahan : cat air, crayon, acrylic, cat poster dsb. (disiapkan peserta) 4. Alat : kuas, palet dll. (disiapkan peserta) 5. Media kertas disediakan panitia ukuran (40 x 50 cm); 6. Waktu pengerjaan 4 (empat) jam sudah termasuk persiapan alat-alat lukis. IV. KRITERIA PENILAIAN / PENGAMATAN Kriteria penilaian dalam lomba ini adalah : 1. Orisinalitas 2. Artistik 3. kreatifitas 4. Teknik V. LAIN-LAIN 2. Juara I berhak mewakili Kota Malang dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke tingkat Prop. Jatim Th (apabila Juara I berhalangan, akan digantikan Juara II, dst.) LOMBA PATUNG Suatu bentuk karya cipta 3 dimensi yang merupakan hasil penuangan ide / imajinasi pribadi melalui media tanah liat / plastizien /semen pasir / batu kapur / bahan lain yang dianggap mampu menjadi sarana ekspresi dengan teknik dan cara yang dikuasai sehingga menjadi karya seni tiga dimensi. 1. Peserta lomba Patung adalah 5 (lima) orang putra atau putri siswa SD / MI ( kelas 1 sd. 5) yang masih aktif dan merupakan wakil dari masing-masing Kecamatan; 2. Peserta dianggap sah bila mendaftarkan diri secara tertulis pada panitia penyelenggara selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan dengan melampirkan surat pengantar dari UPTD Pendidikan Dasar setempat 1. Ukuran : panjang maksimal 40 cm, lebar maksimal 40 cm, tinggi maksimal 40 cm; *Ukuran tersebut tidak termasuk alas / tataan 2. Kerangka dikerjakan di tempat lomba; 3. Obyek bebas / Tema bebas; 4. Bahan : plastezien / malam (warna coklat), tanah liat, tanah abu abu, kayu dll disiapkan sendiri oleh peserta; 5. Alat : butsir / bebas; 3 / 33

4 6. Teknik bebas; 7. Finishing tanpa dicat. IV. KRITERIA PENILAIAN / PENGAMATAN Kriteria penilaian dalam lomba ini adalah : a. Orisinalitas b. Artistik c. Kreatifitas d. Teknik (keseimbangan kostruksi, kekuatan, dan kerapihan). V. LAIN-LAIN 2. Juara I berhak mewakili Kota Malang dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke tingkat Prop. Jatim Th (apabila Juara I berhalangan, akan digantikan Juara II, dst.) LOMBA TEATER ANAK Teater anak yang dimaksud adalah : a. Tema dan isi ceritanya tentang dunia anak anak; b. Cerita yang disajikan dengan alur yang utuh; c. Mengedepankan artistik dan estetik seni; d. Mengandung nilai dan pesan moral tentang pendidikan, etika, budi pekerti, dsb. 1. Pemain (actor/aktris) adalah murid SD / MI ( kelas 1 sd. 5) yang masih aktif dan merupakan wakil dari masing-masing Kecamatan sedangkan sutradara, pemusik, dan kru boleh bukan murid Sekolah Dasar (bebas); 2. Setiap Kecamatan mengirim 5 (lima) grup peserta 3. Peserta dianggap sah bila mendaftarkan diri secara tertulis pada panitia penyelenggara selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan dengan melampirkan surat pengantar dari UPTD Pendidikan Dasar setempat a. Durasi penampilan masing masing peserta maksimal 20 menit, termasuk penataan dan pembenahan setting / property; b. Bentuk garapan bisa mendekatkan pada konsep teater tradisional atau modern; c. Bahasa yang dipergunakan adalah bahasa Indonesia; d. Tema cerita bebas atau mengandung nilai nilai pendidikan, etika, estetika, dll dengan penyampaian sesuai logika anak anak; e. Musik iringan menggunakan iringan hidup. IV. KRITERIA PENILAIAN / PENGAMATAN 4 / 33

5 1. Penyajian : a. Penyutradaraan, meliputi pemilihan naskah, pemilihan pemain, pengaturan struktur dramatik dan pengaturan bentuk garapan; b. Penataan artistik (keterpaduan dan ketepatan penataan kostum, rias, dekor, dan property); c. Penataan musik iringan; d. Harmonisasi, totalitas dan kreativitas penyajian (keserasian, kekompakan, kemantapan dan keutuhan). 2. Pemain (kemampuan acting dalam menyajikan peran masing masing) : a. Ekspresi pemain; b. Penghayatan dan interprestasi; c. Teknik pemain (vokal dan olah tubuh) V. LAIN-LAIN 2. Juara I berhak mewakili Kota Malang dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke tingkat Prop. Jatim Th (apabila Juara I berhalangan, akan digantikan Juara II, dst.) LOMBA SAMROH ANAK Lomba Samroh Anak anak merupakan bentuk penyajian lagu lagu qosidah dengan unsur garapan vocal, musik, dan gerak yang bertumpu pada musik diatonis, baik gerak tradisi maupun modern dengan menyajikan satu lagu wajib dan satu lagu pilihan. 1. Peserta lomba Samroh adalah siswa SD / MI ( kelas 1 sd. 5) yang masih aktif dan merupakan wakil dari masing-masing Kecamatan; 2. Setiap Kecamatan mengirim 5 (lima) grup peserta 3. Peserta dianggap sah bila mendaftarkan diri secara tertulis pada panitia penyelenggara selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan dengan melampirkan surat pengantar dari UPTD Pendidikan Dasar setempat 1. Dalam setiap penyajian grup samroh terdiri dari : a. Penyajian terdiri dari : 1 3 murid putri; b. Pemain musik utama : 5 7 murid putri (rebana / tambourine) c. Pemain musik pendukung : 1 4 siswa/pelatih/guru/seniman (pa/pi) d. Total : 7 14 pemain 2. a. Pemain musik utama dimainkan siswi SD; b. Pemain musik utama diharapkan juga sebagai vokalis; 5 / 33

6 c. Peserta membawa alat musik sendiri (rebana / tambourin) d. Tidak dibenarkan memainkan alat musik lain selain yang telah ditentukan; e. Rebana yang dipergunakan tanpa kencer / mini cymbal 3. Pemain musik pendukung : a. Disajikan oleh 1 4 pemain pa / pi; b. Dapat dimainkan oleh murid / pelatih / guru / seniman (putra / putri) c. Dibenarkan memainkan alat musik melodis lain selain yang telah ditentukan panitia; d. Panitia menyediakan : - 1 buah keyboard dan monitor - 1 buah gitar melodi dan monitor - 1 buah gitar bass dan monitor * keyboard hanya dibunyikan melodis saja dan manual III. MATERI LAGU Lagu terdiri dari lagu wajib dan lagu pilihan : a. Lagu wajib INGAT HARI DEPAN (Nasida ria, Cipt. NN ); b. Lagu pilihan bebas ( sesuai dengan jiwa anak yang bernuansa islam ); c. Setiap grup menyanyikan 2 (dua) buah lagu berturut-turut terdiri 1 (satu) lagu wajib, 1 (satu) lagu pilihan dengan waktu penyajian maksimal 15 menit, termasuk persiapannya; IV. KRITERIA PENILAIAN / PENGAMATAN 1.Vokal 2. Aransemen (Pengolah Lagu) 3. Teknik 4. Pembawaan 5. Penampilan * Aransemen bebas V. LAIN-LAIN 2. Juara I berhak mewakili Kota Malang dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke tingkat Prop. Jatim Th (apabila Juara I berhalangan, akan digantikan Juara II, dst.) LOMBA TARI ANAK a. Tari anak adalah suatu garap tari yang motivasi, isi, dan bentuk ditata sesuai dengan tingkat kehidupan jiwa dan perilaku anak (tingkat SD); b. Tarian yang disajikan adalah tarian kelompok; c. Garap medium (gerak, iringan, rias busana dan medium bantu lainnya) menyesuaikan dengan tema dan kebutuhan tari anak. 6 / 33

7 1. Peserta adalah murid Sekolah Dasar / MI ( kelas 1 sd. 5) yang masih aktif dan merupakan wakil dari masing-masing Kecamatan; 2. Setiap Kecamatan mengirim 5 (lima) grup peserta 3. Peserta dianggap sah bila mendaftarkan diri secara tertulis pada panitia penyelenggara selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan dengan melampirkan surat pengantar dari UPTD Pendidikan Dasar setempat 1. Durasi masing masing peserta 5 7 menit; 2. Jumlah penari 5 7 orang, bisa putra / putri / campuran; 3. Musik iringan boleh menggunakan musik hidup atau kaset / CD IV. KRITERIA PENILAIAN / PENGAMATAN Kriteria pengamatan sebagai berikut : a. Kemampuan Peraga Merupakan kemampuan peraga dalam menyajikan konsep kekaryaan yang meliputi : 1. Kemampuan ungkap 2. Kemampuan gerak 3. Kepekaan musical 4. Penguasaan panggung dan ruang b. Garap Medium Kemampuan dalam menata medium listrik yang terdiri : 1. Gerak 2. Pola Lantai 3. Musik 4. Rias busana 5. Property c. Penyajian Kemampuan untuk memanfaatkan berbagai unsur garap dan kualitas penyajian. V. FASILITAS 1. Panitia menyediakan Gamelan Pelog dan Slendro VI. LAIN-LAIN 2. Juara I berhak mewakili Kota Malang dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke tingkat Prop. Jatim Th (apabila Juara I berhalangan, akan digantikan Juara II, dst.) LOMBA SENI PERTUNJUKAN TETEMBANGAN 7 / 33

8 Lomba dimaksud adalah suatu bentuk kegiatan penyajian suatu kesatuan garapan penataan tembang tembang dolanan / lagu lagu tradisi daerah yang tediri dari kesatuan unsur : musik, vokal, dan gerakan dengan menggunakan musik yang bertumpu pada laras slendro dan atau pelog yang mencerminkan musik vokal anak anak. 1. Peserta lomba dalah murid Sekolah Dasar / MI ( kelas 1 sd. 5) yang masih aktif dan merupakan wakil dari masing-masing Kecamatan; 2. Jumlah anggota peserta (grup) : a. Peraga / vokalis orang siswa campuran putra dan putri b. Pengiring (pemusik / pengrawit) adalah siswa SD dan tidak boleh dibantu oleh guru atau orang dewasa / seniman lainnya dengan jumlah sesuai kebutuhan; 3. Setiap Kecamatan mengirim 5 (lima) grup peserta 4. Peserta dianggap sah bila mendaftarkan diri secara tertulis pada panitia penyelenggara selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan dengan melampirkan surat pengantar dari UPTD Pendidikan Dasar setempat a. Bentuk penyajian adalah perpaduan garap musik vocal tunggal, koor, dan instrumental yang bertumpu pada alat musik tradisi atau daerah Jawa Timur sebagai perwujudan satu kesatuan yang utuh; b. Pembagian unsur yang dimaksud antara lain sebagai berikut : musik dan vocal tembang adalah dominan sedangkan gerak dan rias busana merupakan unsur garapan; c. Tema garapan : bebas tidak bertentangan dengan nilai pendidikan, etika, estetika, dan relevan dengan dunia anak anak; d. Durasi penyajian masing masing peserta adalah 8 12 menit (sudah termasuk persiapan); e. Busana dan perias peraga menyesuaikan dengan kebutuhan penyajian serta tema garapan III. KRITERIA PENGAMATAN a. Penata artistik; b. Komposisi, dinamika, harmonisasi (keselarasan, kekompakan, keutuhan, dan kemantapan); c. Kreatifitas garap penyajian (kekayaan garap, pemunculan idiom-idiom baru, dan factor kesulitan / teknik) IV. FASILITAS 1. Panitia menyediakan Gamelan Pelog dan Slendro V. LAIN-LAIN 8 / 33

9 2. Juara I berhak mewakili Kota Malang dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke tingkat Prop. Jatim Th (apabila Juara I berhalangan, akan digantikan Juara II, dst.) LOMBA PADUAN SUARA Paduan suara adalah sebuah kegiatan berolah musik yang melibatkan sejumlah penyanyi dengan suara vokal untuk menghasilkan suara yang serasi, harmonis, indah, dan merdu. 1. Peserta lomba Paduan Suara adalah murid SD / MI ( kelas 1 sd. 5) yang masih aktif dan merupakan wakil dari masing-masing Kecamatan; 2. Setiap Kecamatan mengirim 5 (lima) grup peserta 3. Jumlah anggota grup peserta adalah 21 orang termasuk dirigent dan pianis; 4. Peserta dianggap sah bila mendaftarkan diri secara tertulis pada panitia penyelenggara selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan dengan melampirkan surat pengantar dari UPTD Pendidikan Dasar setempat 1. Peserta wajib membawakan 2 (dua) buah lagu berturut turut dan masing masing dinyanyikan satu kali : 2. Lagu wajib : Dimata Mama Ada Bintang a. Ciptaan : AT. Mahmud b. Tata Suara : M. Isfanhari c. Lagu pilihan : bebas 3. Memilih salah satu lagu daerah Indonesia yang masih berkembang dan relevan anak anak. * khusus untuk lagu pilihan diaransir peserta masing masing dengan syarat : a. Minimal 2 (dua) suara, maksimal 3 (tiga) suara dengan nada dasar ; b. Aransemen lagu wajib telah ditetapkan panitia tapi nada dasar boleh naik / turun paling banyak 1 (satu) laras dari nada dasar yang tertulis pada partitur lagu. 4. Penampilan peserta baik lagu wajib maupun lagu pilihan akan diiringi oleh instrument piano yang disediakan panitia, sedangkan pianis disediakan sendiri oleh peserta; 5. Busana bebas, rapi, sopan tetapi bukan seragam sekolah; 6. Dirigent adalah siswa SD / MI; 7. Peserta maupun dirigent tidak dibenarkan merangkap grup lain selain pianis / pengiring. IV. KRITERIA PENGAMATAN a. Suara : Materi suara, jangkauan suara, kwalitas suara; b. Teknik : Pernafasan, produksi suara, ketepatan nada (intonasi), 9 / 33

10 pengucapan kata / kejelasan ucapan; c. Pembawaan : Penjiwaan lagu, penafsiran tempo, penafsiran dinamika, pengkalimatan lagu; d. Penampilan : Tertib panggung, tertib busana. V. LAIN-LAIN 2. Juara I berhak mewakili Kota Malang dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke tingkat Prop. Jatim Th (apabila Juara I berhalangan, akan digantikan Juara II, dst.) LOMBA BACA PUISI Bahwa lomba Baca Puisi merupakan sebuah wadah kegiatan kompetitif untuk mengungkapkan karya sastra yang dilakukan oleh siswa SD / MI yang diberikan kebebasan untuk membawakannya. 1. Peserta lomba baca puisi adalah 5 (lima) putra dan 5 (lima) putri siswa SD / MI ( kelas 1 sd. 5) yang masih aktif dan merupakan wakil dari masing-masing Kecamatan; 2. Peserta dianggap sah bila mendaftarkan diri secara tertulis pada panitia penyelenggara selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan dengan melampirkan surat pengantar dari UPTD Pendidikan Dasar setempat 1. Setiap peserta wajib membawakan salah satu judul puisi yang telah ditentukan oleh panitia (naskah terlampir), ialah : a. Aku Bayangkan karya D. Zawawi Imron b. Balada Sang Merah Putih karya Ras Nawastara. c. Embong Malang karya Aming Aminoedhin 2. Pembacaan puisi disampaikan di atas panggung yang telah disediakan panitia dan boleh membaca atau tanpa teks; 3. Pembacaan puisi tanpa alat bantu pengeras suara; 4. Pakaian peserta pada saat tampil bebas tapi sopan; 5. Peserta dipanggil berdasarkan nomor undian peserta. IV. KRETERIA PENGAMATAN 1. Interpretasi / penafsiran (termasuk penghayatan); 2. Teknik vocal (volume, artikulasi, warna suara); 3. Penampilan. V. LAIN-LAIN 10 / 33

11 2. Juara I berhak mewakili Kota Malang dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke tingkat Prop. Jatim Th (apabila Juara I berhalangan, akan digantikan Juara II, dst.) PUISI UNTUK TINGKAT SD / MI D. Zawawi Imron AKU BAYANGKAN aku bayangkan sebuah bisul yang membesar menjadi gunung setelah pecah di puncaknya muncul kaldera aku bayangkan sebuah luka yang meluas menjadi laut yang airnya darah bercampur nanah aku bayangkan ada orang kepanasan berenang dalam kaldera aku bayangkan ada orang menyelam di laut darah di laut nanah aku bayangkan aku bayangkan tapi siapa tahu aku telah melakukannya dalam kehidupan sehari hari sebagai hobi yang menyenangkan Ras Navastara BALADA SANG MERAH PUTIH Kek, lihatlah bendera negeriku merahnya sudah pada luntur putihnya sudah pada kabur Belikan aku kesumba tuk mencelupnya Belikan aku pemutih tuk merendamnya 11 / 33

12 Kek, lihatlah bendera yang tegak merahnya bergincu, putihnya berbedak Cucuku, dengarlah itu merah bukan kesumba tapi merahnya darah darah pahlawan itu putih bukan pemutih tapi putihnya hati hati pejuang tak pula bergincu yang ditube kepalsuan tak pula berbedak yang disapu kemunafikan Kakek, aku ingin melihat bendera negeriku semerah darah dan seputih melati bersulam benang benang keikhlasan bersuci mata air air mata kesabaran Wahai bendera negeriku! Teruslah berkibar menjilat matahari Sejarah adalah saksi abadi Bangkalan, Agustus 1995 Aming Aminoedhin EMBONG MALANG menapaki trotoar jalan embong malang siang hari terasa jalan mengembang kebak polusi kendaraan mengalir satu arah keringatku mencair begitu gerah memandang selatan jalan embong malang terasa diriku hilang ditelan gedung menjulang engkaukah yang telah mengubah wajah kota begitu indah atau mungkin menyulap kota tampak begitu gagah? sementara di beberapa tempat banyak orang mengumpat soal pendapatan upah buruh tak lagi diterima utuh soal rumah leluhur menyimpan arsitektur lama dengan pongah digusur gusur, kota lama 12 / 33

13 seperti telah dikubur embong malang jalan satu arah tak memberi satu arah, lagi arti kehidupan tanpa jurang pemisah antara yang mewah dan lainnya berdarah, atau mungkin bernanah Surabaya, KATEGORI SMP/MTs III. MATERI KEGIATAN 1. Lomba dan Festival tingkat SD/MI, meliputi : a. Lomba Lukis b. Lomba Patung c. Lomba Teater d. Lomba Samroh Anak e. Lomba Tari Anak f. Lomba Tetembangan g. Lomba Paduan Suara h. Lomba Baca Puisi 2. Lomba dan Festival tingkat SMP/MTs, meliputi : a. Lomba Lukis Poster b. Lomba Teater Remaja c. Lomba Samroh Remaja d. Lomba Tari Remaja e. Lomba Tetembangan f. Lomba Paduan Suara g. Lomba Baca Puisi 3. Lomba dan Festival tingkat SMA/SMK/MA, meliputi : a. Lomba Desain Tekstil b. Lomba Teater Remaja c. Lomba Samroh Remaja d. Lomba Tari Remaja e. Lomba Tetembangan f. Lomba Paduan Suara g. Lomba Musikalisasi Puisi IV. WAKTU KEGIATAN Rencana kegiatan Pekan Seni Pelajar Kota Malang akan dilaksanakan tanggal 16 s.d / 33

14 Desember 2008 LOMBA LUKIS POSTER Bentuk karya cipta dua dimensi yang dirancang secara kreatif dan artistik sebagai media komunikasi masa untuk menyebarluaskan informasi yang berisikan himbauan untuk menyadarkan masyarakat. 1. Peserta lomba lukis adalah 1 (satu) putra atau putri siswa kls VII VIII yang masih aktif 2. Peserta dianggap sah bila mendaftarkan diri secara tertulis pada panitia penyelenggara selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan dengan melampirkan surat pengantar Sekolah 1. Tema tentang lingkungan hidup, kesetiakawanan sosial, penanggulangan kenakalan remaja; 2. Desain poster direncanakan untuk media informasi yang akan ditempatkan di luar ruang, di tepi jalan raya; 3. Teknik bebas; 4. Waktu perngerjaan 4 (empat) jam (sudah termasuk persiapan alat alat poster) 5. Proses pengerjaan dilakukan sendiri; 6. Media kertas disediakan panitia; 7. Boleh menggunakan mal / karton yang dibuat sendiri di waktu / tempat lomba; 8. Alat (kuas, palet dll) dan bahan (cat air, acrylic, cat poster, kuas, dll) dipersiapkan sendiri oleh peserta. IV. KRITERIA PENILAIAN / PENGAMATAN Kriteria penilaian dalam lomba ini adalah : 1. Tema 2. Orisinalitas; 3. Artistitik; 4. Teknik; 5. Komunikatif. V. LAIN-LAIN 2. Juara I berhak mewakili Kota Malang dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke tingkat Prop. Jatim Th (apabila Juara I berhalangan, akan digantikan Juara II, dst.) 14 / 33

15 LOMBA TEATER REMAJA Teater Remaja yang dimaksud adalah : a. Tema dan isi ceritanya tentang dunia remaja; b. Cerita yang disajikan dengan alur utuh; c. Mengedepankan artistik dan estetika seni; d. Mengandung nilai dan pesan moral tentang pendidikan, etika, budi pekerti 1. Pemain (actor / aktris) adalah murid SMP / MTS ( kelas VII - VIII ) yang masih aktif dan merupakan wakil dari sekolah sedangkan sutradara, pemusik, dan kru boleh bukan murid SMP / MTS (bebas) 2. Setiap sekolah hanya boleh mengirim 1 (satu) grup peserta 3. Peserta dianggap sah bila mendaftarkan diri secara tertulis pada panitia penyelenggara selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan dengan melampirkan surat pengantar dari sekolah 1. Durasi penampilan masing masing peserta maksimal 20 menit, termasuk penataan dan pembenahan setting / property; 2. Bentuk garapan bisa mendekatkan pada konsep teater tradisional atau modern; 3. Bahasa yang dipergunakan adalah bahasa Indonesia; 4. Tema cerita bebas atau mengandung nilai nilai pendidikan, etika, estetika, dll dalam lingkup persoalan remaja; 5. Musik iringan menggunakan iringan hidup; tidak boleh menggunakan kaset / CD; 6. Pemain / Pemeran minimal 2 orang, maksimal tidak terbatas, bisa putra/putri / campuran. IV. KRITERIA PENILAIAN / PENGAMATAN 1. Penyutradaraan, meliputi pemilihan naskah, pemilihan pemain, pengaturan struktur dramatik dan pengaturan bentuk garapan; Penataan artistik (keterpaduan dan ketepatan penataan kostum, rias, dekor, dan property); Penataan musik iringan; Harmonisasi, totalitas dan kreativitas penyajian (keserasian, kekompakan, kemantapan dan keutuhan). 2. Pemain (kemampuan akting dalam menyajikan peran masing masing) : a. Ekspresi pemain; b. Penghayatan dan interpretasi; c. Teknik pemain (vokal dan olah tubuh). V. LAIN-LAIN 15 / 33

16 2. Juara I berhak mewakili Kota Malang dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke tingkat Prop. Jatim Th (apabila Juara I berhalangan, akan digantikan Juara II, dst.) LOMBA SAMROH REMAJA Lomba Samroh Remaja merupakan bentuk penyajian lagu lagu qosidah dengan unsur garapan vocal, musik, dan gerak yang bertumpu pada musik diatonis, baik gerak tradisi maupun modern dengan menyajikan satu lagu wajib dan satu lagu pilihan. 1. Peserta lomba Samroh adalah murid SMP / MTS ( kelas VII - VIII) yang masih aktif dan merupakan wakil dari sekolah; 2. Peserta dianggap sah bila mendaftarkan diri secara tertulis pada panitia penyelenggara selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan dengan melampirkan surat pengantar dari sekolah Dalam setiap penyajian grup samroh terdiri dari : Penyanyi terdiri dari : 1 3 murid putri; Pemain musik utama : 5 7 murid putri a. Total : 7 14 pemain b. Pemain musik utama dimainkan siswi SMP/MTs; c. Pemain musik utama diharapkan juga sebagai vokalis; Peserta membawa alat musik sendiri (rebana / tambourin) a. Tidak dibenarkan memainkan alat musik lain selain yang telah ditentukan; b. Rebana yang dipergunakan tanpa kecer / mini cymbal Pemain musik pendukung : a. Disajikan oleh 1 4 pemain pa / pi; b. Dapat dimainkan oleh murid / pelatih / guru / seniman (putra / putri) c. Dibenarkan memainkan alat musik melodis lain selain yang telah ditentukan panitia; Panitia menyediakan : - 1 buah keyboard dan monitor - 1 buah gitar melodi dan monitor - 1 buah gitar bass dan monitor * keyboard hanya dibunyikan melodis saja dan manual IV. MATERI LAGU 1. Lagu terdiri dari lagu wajib dan lagu pilihan : 2. Lagu wajib SANG PENYERU (Pravitasari Group, Cipt. Dra. Hj. Euis Sri Mulyani, M. Pd); 3. Lagu pilihan bebas ( sesuaii dengan jiwa remaja yang bernuansa islam ); 16 / 33

17 4. Setiap grup menyanyikan 2 (dua) buah lagu berturut-turut terdiri 1 (satu) lagu wajib, 1 (satu) lagu pilihan dengan waktu penyajian maksimal 15 menit, termasuk persiapannya; V. KRITERIA PENILAIAN / PENGAMATAN Untuk memilih dan menetapkan pemenang / juara penilaian didasarkan pada Kriteria : 1.Vokal 2. Aransemen (Pengolah Lagu) * Aransemen bebas 3. Teknik 4. Pembawaan 5. Penampilan V. LAIN-LAIN 2. Juara I berhak mewakili Kota Malang dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke tingkat Prop. Jatim Th (apabila Juara I berhalangan, akan digantikan Juara II, dst.) LOMBA TARI REMAJA Penyajian karya tari yang diproduksi oleh daerah (baru) yang memanfaatkan idiom idiom seni tradisi di wilayah budaya masing masing daerah (muatan lokal) dan sesuai tingkat kehidupan jiwa dan perilaku siswa 1. Peserta adalah murid SMP / MTS ( kelas VII - VIII) yang masih aktif dan merupakan wakil dari sekolah 2. Setiap sekolah hanya boleh mengirim 1 (satu) grup peserta 3. Peserta dianggap sah bila mendaftarkan diri secara tertulis pada panitia penyelenggara selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan dengan melampirkan surat pengantar dari sekolah a. Durasi masing masing peserta 5 7 menit; b. Jumlah penari minimal 5 (lima) orang, bisa putra / putri / campuran; c. Musik iringan boleh menggunakan iringan hidup atau kaset / CD IV. KRITERIA PENILAIAN / PENGAMATAN Kriteria pengamatan sebgai berikut : a. Kemampuan Peraga Merupakan kemampuan peraga dalam menyajikan konsep kekaryaan yang meliputi : Kemampuan ungkap Kemampuan gerak Kepekaan musikal Penguasaan panggung dan ruang 17 / 33

18 b. Garap Medium Kemampuan dalam menata medium artistik yang terdiri : Gerak Pola Lantai Musik Rias busana Property c. Penyajian Kemampuan untuk memanfaatkan berbagai unsur garap dan kualitas penyajian. V. FASILITAS 1. Panitia menyediakan Gamelan Pelog dan Slendro VI. LAIN-LAIN 2. Juara I berhak mewakili Kota Malang dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke tingkat Prop. Jatim Th (apabila Juara I berhalangan, akan digantikan Juara II, dst.) LOMBA TETEMBANGAN Lomba dimaksud adalah suatu bentuk kegiatan penyajian tetembangan vocal tunggal putra / putri yang bertumpu pada lagu vokal tradisional dalam laras slendro dan atau pelog dengan diiringi oleh gamelan / alat musik tradisional lainnya. 1. Peserta lomba Tetembangan ( kelas VII - VIII) yang masih aktif dan merupakan wakil dari masing-masing sekolah yang terdiri dari : a. 1 (satu) orang putra b. 1 (satu) orang putri 2. Pengiring (pemusik / pengrawit) campuran dari guru dan siswa minimal 7 orang (maksimal 2 guru / seniman dan sisanya siswa); 3. Peserta dianggap sah bila mendaftarkan diri secara tertulis pada panitia penyelenggara selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan dengan melampirkan surat pengantar dari sekolah. Bentuk penyajian diawali dengan bawa atau buka celuk yang kemudian dilanjutkan dengan dolanan, langgam atau lagu lagu daerah / tradisi yang ada; Materi lagu bisa membawakan hasil karya atau membawakan lagu yang sudah ada; Penyajian tembang diiringi musik hidup; Disajikan dengan durasi 5 10 menit; Tema garapan bebas dan tidak bertentangan dengan nilai pendidikan, etika, dan estetika; 18 / 33

19 Sifat lomba kompetitif, edukatif, dan apresiatif; Rias busana menyesuaikan dengan kebutuhan penyajian. IV. KRITERIA PENGAMATAN Suara Teknik Harmonisasi penyajian V. FASILITAS 1. Panitia menyediakan Gamelan Pelog dan Slendro VI. LAIN-LAIN 2. Juara I berhak mewakili Kota Malang dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke tingkat Prop. Jatim Th (apabila Juara I berhalangan, akan digantikan Juara II, dst.) ~~~~~~~~~ LOMBA PADUAN SUARA Paduan suara adalah sebuah kegiatan berolah musik yang melibatkan sejumlah penyanyi dengan suara vokal untuk menghasilkan suara yang serasi, harmonis, indah, dan merdu., 1. Peserta lomba Paduan Suara adalah murid SMP / MTS ( kelas VII - VIII) yang masih aktif tediri dari campuran siswa putra dan putri yang merupakan wakil dari masing-masing sekolah; 2. Jumlah anggota grup peserta adalah 21 orang termasuk dirigent dan pianis; 3. Peserta dianggap sah bila mendaftarkan diri secara tertulis pada panitia penyelenggara selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan dengan melampirkan surat pengantar dari sekolah. 1. Peserta wajib membawakan 2 (dua) buah lagu berturut turut dan masing masing dinyanyikan satu kali : 2. Lagu wajib : NEGARA KEPULAUAN Ciptaan : Egi R. Tritman Tata Suara : M. Isfanhari Lagu pilihan : bebas Memilih salah satu lagu daerah Indonesia yang masih berkembang dan relevan untuk remaja remaja. * khusus untuk lagu pilihan diaransir peserta masing masing dengan syarat : a. Aransir lagu diserahkan oleh masing masing peserta dengan syarat susunan paduan suara 19 / 33

20 3 (tiga) suara dengan nada dasar bebas ; b. Aransemen lagu wajib telah ditetapkan panitia tapi nada dasar boleh naik / turun paling banyak 1 (satu) laras dari nada dasar yang tertulis pada partitur lagu. 3. Jenis suara anak SMP / MTS masih tergolong suara anak, karenanya pembagian suara ada suara tinggi dan suara rendah (tidak dibedakan antara pria dan wanita); 4. Penampilan peserta baik lagu wajib maupun lagu pilihan akan diiringi oleh instrument piano, pianis disediakan sendiri oleh peserta; 5. Busana bebas, rapi, sopan tapi bukan seragam sekolah; 6. Dirigent adalah siswa SMP / MTS; 7. Peserta maupun dirigent tidak dibenarkan merangkap grup lain selain pianis / pengiring. IV. KRITERIA PENGAMATAN 1. Suara : Materi suara, jangkauan suara, kwalitas suara; 2. Teknik : Pernafasan, produksi suara, ketepatan nada (intonasi), pengucapan kata / kejelasan ucapan; 3. Pembawaan : Penjiwaan lagu, penafsiran tempo, penafsiran dinamika, pengkalimatan lagu; 4. Penampilan : Tertib panggung, tertib busana. V. LAIN-LAIN 2. Juara I berhak mewakili Kota Malang dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke tingkat Prop. Jatim Th (apabila Juara I berhalangan, akan digantikan Juara II, dst.) LOMBA BACA PUISI Bahwa lomba Baca Puisi merupakan sebuah wadah kegiatan kompetitif untuk mengungkapkan karya sastra yang dilakukan oleh siswa SMP / MTS yang diberikan kebebasan untuk membawakannya. 1. Peserta lomba puisi adalah 1 (satu) putra dan 1 (satu) putri siswa SMP / MTS ( kelas VII - VIII) yang masih aktif dan merupakan wakil dari masing-masing sekolah; 2. Peserta dianggap sah bila mendaftarkan diri secara tertulis panitia penyelenggara selambatlambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan dengan melampirkan surat pengantar dari sekolah 1. Setiap peserta wajib membawakan salah satu judul puisi yang telah ditentukan oleh panitia (naskah terlampir), ialah : Pada Laut Yang Menemukan Purnama karya W. Haryanto Kado Surabaya karya Tan Tjin Siong Rajungan karya S. Yoga 2. Pembacaan puisi disampaikan di atas panggung yang telah disediakan panitia dan boleh 20 / 33

21 membaca atau tanpa teks; 3. Pembacaan puisi tanpa alat bantu pengeras suara; 4. Pakaian peserta pada saat tampil bebas tapi sopan; 5. Peserta dipanggil berdasarkan nomor undian peserta. IV. KRITERIA PENGAMATAN Interpretasi / penafsiran (termasuk penghayatan); Teknik vocal (volume, artikulasi, warna suara); Penampilan. V. LAIN-LAIN 2. Juara I berhak mewakili Kota Malang dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke tingkat Prop. Jatim Th (apabila Juara I berhalangan, akan digantikan Juara II, dst.) W. Haryanto PADA LAUT YANG MENEMUKAN PURNAMA laut adalah sajak yang tak pernah selesai kalaupun tangan tangan kita masih akan masa silam di atas pasir, semacam ruang tamu, atau perdu tempat persinggahan purnama, maka, tak ada yang menggantikan ombak masa kecil kita. ada layar menusuk langit di kejauhan, seperti sejuta bingkai rindu di atas karang, pesta pesta masih berlangsung pada irama omak, jalan jalan meratapi musim. dan di tubuh kita, kenangan itu masih akan menantikan perahu yang akan disinggahi camar camar 1996 Tan Tjing Siong KADO SURABAYA aku bertanya, apakah Surabaya semacam kota sakti di mana mampu merubah segalanya? 21 / 33

22 tak ada jawaban pas kenyataanya, Surabaya telah memberi banyak pada manusia di dalamnya si Tini juga mengalaminya - contoh tercomot sekenanya dari salah satu sudut kota kehilangan wajah tergores hawa Surabaya, luka dan darah menetes dari pori wajahnya cairnya tak lagi sebening Brantas lebih mirip kali Undaan yang tak dibersihkan enceng gondoknya mulut Tini yang terluka tak lagi mampu melafal semua bahasa ibunya menyambut pagi tak lagi ada sugeng juga dalam siang malam langkahnya dipacu rancak disco - uyon uyon dianggap sekadar guyon - o, aku kaget seweknya telah luruh diganti span ketat Kado Surabaya sudah banyak Tini berterima kasih dengan sungging senyum tanpa bibir terangkat aku duduk bersila, berusaha melihat semua dan kali Peneleh yang kugunakan berkaca tak nampakkah wajahku ada Tini di situ tampak menyimpan entah untuk siapa? Batu, 1991 RAJUNGAN S. Yoga bila ingin tahu dalamnya air 22 / 33

23 cabut akar pohon teratai bila ingin tahu dalamnya hati cabut nyawa yang hanya sekali agar tahu apa warna pelangi pada hujan pagi hari yang tak akan abadi telah kusempurnakan kesunyian pada laut lepas yang menanti luka luka telah kukuburkan pada asam garam kehidupan yang dulu pernah kumaknai sebagai doa sebelum terdampar ke samudera kini merayap di bawah lautan kehidupan yang terdalam tanpa cahaya dan matahari hanya kuserap hidup dari pohon laut yang kadang berada di permukaan dengan segala mara bahaya namun akarnya menancap hingga ke dasar hanyalah dewa ruci yang mau kutemui sebelum pelayaran berakhir Pantai camplong sampang, 2005 Kepiting yang hidup di dalam laut, biasanya dimasak asam manis KATEGORI SMA/SMK/MA LOMBA DESAIN TEKSTIL Bentuk karya cipta dua dimensi yang dirancang secara kreatif dan artistik sebagai olahan dari suatu pola hias yang disusun dalam formasi yang sedemikian rupa melahirkan pola pola baru yang dapat dimanfaatkan sebagai motif tekstil yan aktual dan indah. 1. Peserta lomba Desain Testil adalah 1 (satu) putra atau putri siswa SMA/SMK/ MA ( kelas X XI ) yang masih aktif dan merupakan wakil dari sekolah 2. Peserta dianggap sah bila mendaftarkan diri secara tertulis pada panitia penyelenggara selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan dengan melampirkan surat pengantar dari sekolah 23 / 33

24 1. Motif tekstil mencerminkan ciri khas daerah masing masing; 2. Waktu pengerjaan 4 (empat) jam sudah termasuk 3. Proses pengerjan dilakukan sendiri di waktu / tempat lomba; 4. Patron / mal dibuat sendiri di waktu / tempat lomba; 5. Alat dan bahan bebas (cat air, acrylic, cat poster, kuas, jangka, penggaris dll) dipersiapkan sendiri oleh peserta. IV. KRITERIA PENILAIAN / PENGAMATAN Kriteria penilaian dalam lomba ini adalah : Orisinalitas; Artistitik; Teknik; Komunikatif. V. LAIN-LAIN 2. Juara I berhak mewakili Kota Malang dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke tingkat Prop. Jatim Th (apabila Juara I berhalangan, akan digantikan Juara II, dst.) FESTIVAL TEATER REMAJA I. BATASAN PERSOALAN Teater Remaja yang dimaksud adalah suatu garapan dengan tema persoalan sosial dari lingkungan sosial yang mengandung nilai pendidikan, etika, dan estetika. 1. Pemain (aktor / aktris) adalah siswa SMA / SMK / MA ( kelas X - XI ) yang masih aktif dan merupakan wakil dari sekolah, sedangkan sutradara, pemusik, dan kru boleh bukan murid SMA / SMK / MA (bebas) 2. Peserta dianggap sah bila mendaftarkan diri secara tertulis pada panitia penyelenggara selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan dengan melampirkan surat pengantar dari sekolah a. Durasi penampilan masing masing peserta maksimal 20 menit, termasuk penataan dan pembenahan setting / property; b. Bentuk garapan bisa mendekatkan pada konsep teater tradisional atau modern; c. Bahasa yang dipergunakan adalah bahasa Indonesia; d. Tema cerita bebas atau mengandung nilai nilai pendidikan, etika, estetika, dll dalam lingkup persoalan remaja; e. Musik iringan menggunakan iringan hidup; tidak boleh menggunakan kaset / CD; f. Pemain / pemeran minimal 2 orang, maksimal tidak terbatas, bias putra / putri / campuran. 24 / 33

25 IV. KRITERIA PENILAIAN / PENGAMATAN 1. Penyutradaraan, meliputi pemilihan naskah, pemilihan pemain, pengaturan struktur dramatik dan pengaturan bentuk garapan; Penataan artistik (keterpaduan dan ketepatan penataan kostum, rias, dekor, dan property); Penataan musik iringan; Harmonisasi, totalitas dan kreativitas penyajian (keserasian, kekompakan, kemantapan dan keutuhan). 2. Pemain (kemampuan akting dalam menyajikan peran masing masing) : a. Ekspresi pemain; b. Penghayatan dan interpretasi; c. Teknik pemain (vokal dan olah tubuh). V. LAIN-LAIN 2. Juara I berhak mewakili Kota Malang dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke tingkat Prop. Jatim Th (apabila Juara I berhalangan, akan digantikan Juara II, dst.) LOMBA SAMROH REMAJA Lomba Samroh Remaja merupakan bentuk penyajian lagu lagu qosidah dengan unsur garapan vocal, musik, dan gerak yang bertumpu pada musik diatonis, baik gerak tradisi mauppun modern dengan menyajikan satu lagu wajib dan satu lagu pilihan. 1. Peserta lomba Samroh adalah siswa SMA / SMK / MA ( kelas X - XI) yang masih aktif dan merupakan wakil dari sekolah; 2. Peserta dianggap sah bila mendaftarkan diri secara tertulis pada panitia penyelenggara selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan dengan melampirkan surat pengantar dari sekolah 1. Dalam setiap penyajian grup samroh terdiri dari : 1. Penyajian terdiri dari : 1 3 murid putri; 2. Pemain musik utama : 5 7 murid putri (rebana / tambourine) 3. Pemain musik pendukung : 1 4 siswa / pelatih / guru / seniman (pa/pi) 4. Total : 7 14 pemain 2. a. Pemain musik utama dimainkan siswi SMA; b. Pemain musik utama diharapkan juga sebagai vokalis; c. Peserta membawa alat musik sendiri (rebana / tambourin); d. Tidak dibenarkan memainkan alat musik lain selain yang telah ditentukan; e. Rebana yang dipergunakan tanpa kencer / mini cymbal 3. Pemain musik pendukung : 25 / 33

26 a. Disajikan oleh 1 4 pemain pa / pi; b. dapat dimainkan oleh murid / pelatih / guru / seniman (putra / putri) c. Dibenarkan memainkan alat musik melodis lain selain yang telah ditentukan panitia; d. Panitia menyediakan : - 1 buah keyboard dan monitor - 1 buah gitar pengiring dan monitor - 1 buah gitar bass dan monitor * keyboard hanya dibunyikan melodis saja dan manual IV. MATERI LAGU 1. Lagu terdiri dari lagu wajib dan lagu pilihan : Lagu wajib BUSANA MUSLIMAH (Pravitasari Group, Cipt. Dra. Hj. Euis Sri Mulyani, M. Pd); Lagu pilihan bebas ( sesuai dengan jiwa remaja yang bernuansa islam ); 2. Setiap grup menyanyikan 2 (dua) buah lagu berturut-turut terdiri 1 (satu) lagu wajib, 1 (satu) lagu pilihan dengan waktu penyajian maksimal 15 menit, termasuk persiapannya; V. KRITERIA PENILAIAN / PENGAMATAN Untuk memilih dan menetapkan pemenang/juara penilaian didasarkan pada kriteria 1.Vokal 2. Aransemen (Pengolah Lagu) * Aransemen bebas 3. Teknik 4. Pembawaan 5. Penampilan VI. LAIN-LAIN 2. Juara I berhak mewakili Kota Malang dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke tingkat Prop. Jatim Th (apabila Juara I berhalangan, akan digantikan Juara II, dst.) LOMBA TARI REMAJA Penyajian karya tari yang diproduksi oleh daerah (baru) yang memanfaatkan idiom idiom seni tradisi di wilayah budaya masing masing daerah (muatan lokal) dan sesuai tingkat kehidupan jiwa dan perilaku siswa SMA /SMK / MA. 1. Peserta adalah siswa SMA / SMK / MA ( kelas X - XI) yang masih aktif dan merupakan wakil dari masing-masing sekolah; 1. Peserta dianggap sah bila mendaftarkan diri secara tertulis pada panitia penyelenggara selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan dengan melampirkan surat pengantar dari sekolah 26 / 33

27 a. Durasi masing masing peserta 5 7 menit; b. Jumlah penari minimal 5 (lima) orang, bisa putra / putri / campuran; c. Musik iringan boleh menggunakan iringan hidup atau kaset / CD. IV. KRITERIA PENILAIAN / PENGAMATAN Kriteria pengamatan sebgai berikut : a. Kemampuan Peraga Merupakan kemampuan peraga dalam menyajikan konsep kekaryaan yang meliputi : Kemampuan ungkap Kemampuan gerak Kepekaan musikal Penguasaan panggung dan ruang b. Garap Medium Kemampuan dalam menata medium artistik yang terdiri : Gerak Pola Lantai Musik Rias busana Property c. Penyajian Kemampuan untuk memanfaatkan berbagai unsur garap dan kualitas penyajian. V. FASILITAS 1. Panitia menyediakan Gamelan Pelog dan Slendro VI. LAIN-LAIN 2. Juara I berhak mewakili Kota Malang dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke tingkat Prop. Jatim Th (apabila Juara I berhalangan, akan digantikan Juara II, dst.) LOMBA DRAMA TEMBANG Lomba dimaksud adalah suatu bentuk garapan tetembangan yang bertema (unsur cerita) dengan bentuk dialog yang dilagukan / ditembangkan oleh siswa baik putra maupun putri, putri dan putri ataupun campuran, yang bertumpu pada lagu vokal tradisional dalam laras slendro dan atau pelog dengan diolah gamelan / alat musik tradisional. 1. Peserta Drama Tembang adalah grup siswa SMA / SMK / MA (kelas X - XI) yang aktif dan merupakan wakil dari masing masing sekolah 2. Peserta dianggap sah bila mendaftarkan diri secara tertulis pada panitia penyelenggara selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan dengan melampirkan surat pengantar dari sekolah 27 / 33

28 1. Bentuk penyajian Drama Tembang dengan adanya unsur tema (cerita) yang dalam penampilannya ada unsur vokal tunggal (bawa / buka celuk) yang dilanjutkan tembang / lagu) ; 2. Materi lagu bisa membawakan hasil karya atau membawakan lagu yang sudah ada 3. Disajikan dengan durasi 5 10 menit; 4. Penyaji terdiri dari : a. Vokalis, 3 5 orang putra / putri / campuran b. Pengiring / pengrawit adalah campuran guru dan siswa minimal 7 orang (maksimal 2 orang guru / seniman sisanya siswa) ; 5. Tema garapan bebas dan tidak bertentangan dengan nilai pendidikan, etika, dan estetika; 6. Sifat festival kompetitif, edukatif, dan apresiatif; 7. Rias busana menyesuaikan dengan kebutuhan penyajian. IV. KRITERIA PENGAMATAN a. Kreatifitas penyajian b. Teknik vocal c. Harmonisasi b. Kemampuan peraga V. FASILITAS 1. Panitia menyediakan Gamelan Pelog dan Slendro VI. LAIN-LAIN 2. Juara I berhak mewakili Kota Malang dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke tingkat Prop. Jatim Th (apabila Juara I berhalangan, akan digantikan Juara II, dst.) LOMBA PADUAN SUARA Paduan suara adalah sebuah kegiatan berolah musik yang melibatkan sejumlah penyanyi dengan suara vokal untuk menghasilkan suara yang serasi, harmonis, indah, dan merdu. 1. Peserta lomba PaduanSuara adalah siswa SMA / SMK / MA ( kelas X - XI) yang masih aktif tediri dari campuran siswa putra dan putri yang merupakan wakil dari masing-masing sekolah; 2. Jumlah anggota grup peserta adalah 21 orang termasuk dirigent dan pianis; 2. Peserta dianggap sah bila mendaftarkan diri secara tertulis pada panitia penyelenggara selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan dengan melampirkan surat pengantar dari sekolah 1. Peserta wajib membawakan 2 (dua) buah lagu berturut turut dan masing masing dinyanyikan satu kali : 28 / 33

29 Lagu wajib : BERKIBARLAH BENDERAKU Ciptaan : Ibu Sud Tata Suara : M. Isfanhari Lagu pilihan : bebas Memilih salah satu lagu daerah Indonesia yang masih berkembang dan relevan untuk remaja remaja. * khusus untuk lagu pilihan diaransir peserta masing masing dengan syarat : a. Aransir lagu diserahkan oleh masing masing peserta dengan syarat susunan paduan suara S.A.T.B. 4 (empat) suara / nada dasar bebas. b. Aransemen lagu wajib telah ditetapkan panitia tapi nada dasar boleh naik / turun paling banyak 1 (satu) laras dari nada dasar yang tertulis pada partitur lagu. 2. Penampilan peserta baik lagu wajib maupun lagu pilihan diiringi oleh instrumen piano, pianis disediakan sendiri oleh peserta; 3. Busana bebas, rapi, sopan tapi bukan seragam sekolah; 4. Dirigent adalah siswa SMA/K/MA; 5. Peserta maupun dirigent tidak dibenarkan merangkap grup lain selain pianis / pengiring. IV. KRITERIA PENGAMATAN 1. Suara : Materi suara, jangkauan suara, kwalitas suara; 2. Teknik : Pernafasan, produksi suara, ketepatan nada (intonasi), pengucapan kata / kejelasan ucapan; 3. Pembawaan : Penjiwaan lagu, penafsiran tempo, penafsiran dinamika, pengkalimatan lagu; 4. Penampilan : Tertib panggung, tertib busana. V. LAIN-LAIN 2. Juara I berhak mewakili Kota Malang dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke tingkat Prop. Jatim Th (apabila Juara I berhalangan, akan digantikan Juara II, dst.) LOMBA MUSIKALISASI PUISI Bahwa Lomba Musikalisasi Puisi merupakan sebuah wadah kegiatan kompetitif untuk mengungkapkan karya sastra yang dilakukan oleh siswa SMA / SMK / MA yang diberikan kebebasan untuk membawakannya. 1. Peserta Lomba Musikalisasi Puisi adalah 1(satu) kelompok putra atau putri atau campuran siswa SMA / SMK / MA ( kelas X - XI) yang masih aktif 2. Peserta dianggap sah bila mendaftarkan diri secara tertulis pada panitia penyelenggara selambat-lambatnya 1 (satu) minggu sebelum pelaksanaan dengan melampirkan surat 29 / 33

30 pengantar dari sekolah 1. Setiap peserta wajib membawakan salah satu judul puisi yang telah ditentukan oleh panitia (naskah terlampir) dengan diiringi musik : Jadikan Aku karya Syaf Anton Wr. Apa Kau Telah Dapat Ganti Rugi karya Suripan Sadi Hutomo Wanita Yang Datang Dari Negeri Hijau karya Tjahyono Widarmanto Layar Layar Kesunyian karya S. Yoga 2. Setiap peserta menata / menafsir sendiri musik yang dipergunakan untuk mengiringi puisi; 3. Iringan Musik diutamakan menggunakan musik akustik (non Elektrik) 4. Setiap peserta membawa alat musik sendiri, panitia tidak menyediakan alat musik; 5. Pembawaan puisi disampaikan di atas panggung yang telah disediakan panitia dan boleh membaca atau melagukan (dengan atau tanpa teks); 6. Pakaian peserta pada saat tampil bebas tapi sopan; 7. Peserta maksimal 7 siswa II. KRITERIA PENGAMATAN 1. Interpretasi / penafsiran (termasuk penghayatan); 2. Teknik vokal (volume, artikulasi, warna suara); 3. Harmonisasi / musikalitas. V. LAIN-LAIN 2. Juara I berhak mewakili Kota Malang dalam lomba Pekan Seni Pelajar ke tingkat Prop. Jatim Th (apabila Juara I berhalangan, akan digantikan Juara II, dst.) JADIKAN AKU Syaf Anton Wr jadikan aku sungai dibuangi sampah jadikan aku laut tempat berlayar para nahkoda jadikan aku gelombang tempat bersiul camar camar jadikan aku goa tempat orang bertapa jadikan aku telaga bermandi orang orang terluka jadikan aku oase tempat persinggahan para musafir jadikan aku mabuk yang tak hirau kata kata jadikan aku celah pemantul cahaya dongeng orang orang kota makin lelah mengejar waktu dan tak lagi mampu menulis sejarah : sejarah telah ditimbuni oleh luapan angka dan menari nari sampai ringkih aku coba untuk mengerti lempang jalan ini, raut wajah yang kehilangan tanda tanda; kehilangan makna 30 / 33

31 betapa piciknya, ketika matahari menerpa ubun ubun kita makin dibuai beribu muslihat menggagahkan diri sambil menggapai gapai langit yang kian menjauh aku coba untuk mengerti makna hari ini aku coba untuk mengerti ketidak mengertian ini bila aku sampai tepian saudaraku biarkan kuraih cahaya yang berbinar sebab laut, sungai, telaga, dan percikan air adalah hausku yang purnama sebab hutangku pada waktu makin menjejal sebab dari sini persoalan demi persoalan akan berakhir ketika kubasuh wajah seraya kusapa waktu begitu sejuknya matahari di padang sahara aku mencoba meniadakan kesangsian tapakmu tapi jangan kau tanya, mengapa tubuhku berlumur darah lantaran beban bumi ini makin sarat dan berkarat maka jadikan aku tanah tempat pijakmu APA KAU TELAH DAPAT GANTI RUGI Suripan Sadi Hutomo Apa kau telah dapat ganti rugi Dari tanahmu yang dibuat pabrik jerami Apa kau telah dapat ganti rugi Apa kau hanya dibohongi? Materi dan kertas berhuruf kanji Tak seindah bunga bakung di tepi kali Materai dan kertas yang digores belati Tak seindah jemari menorah pasir di bumi Telah ditebang pohon kedondong dan maoni Telah ditebang pohon pohon hijau trembesi Telah ditebang pohon pohon pakisaji Telah ditebang jiwamu yang ditopang beton bersigi Aku sebagai saksi Aku semut yanag bersarang di daun pakisaji Aku ulat yang merayap di kelopak kulit trembesi Aku burung pelatuk yang berumah di pohon maoni 31 / 33

32 Apa kau telah dapat ganti rugi Dari tanahmu yang dibuat pabrik jerami Apa aku telah dapat ganti rugi Apakah kau hanya dibohongi? Aku sebagai saksi 27 Mei Tjahjono widarmanto WANITA YANG DATANG DARI NEGERI HIJAU konon, dia datang dari negeri hijau tanah penuh padang bunga bunga, ringkik kuda, kupu kupu dan pematang sawah yang melingkar lingkar. : datanglah ke negeriku tanah tanpa caci maki wanita itu penuh senyum bidadari bau rambutnya tanpa parfum dan matanya adalah embun tempat belalang berkaca : inilah rumahmu penuh lukisan mozaik warna warni rumah tempat anak anak kita tumbuh jadi boneka rajawali. belajar menerka arah cuaca! wanita itu, datang dari negeri hijau rambutnya tanpa parfum, tapi penuh bunga dan senyum bidadari menjanjikan bunga bunga serta rumah dengan lukisan mozaik warna warni (astaga, aku rindu rumah tanpa caci maki, kupu, dan bunga bunga! ) Dengarlah. kuda kuda meringkik di pematang sawah saat aku jadi seperti belalang, berkaca pada cermin embun di matamu. ngawi, S. Yoga 32 / 33

33 Powered by TCPDF ( Dinas Pendidikan Kota Malang LAYAR LAYAR KESUNYIAN layar layar kesunyian terus terkembang badai badai rasa sakit terus menerjang kapal kapal setan datang dan pergi membongkar muatan dan mengangkut jarahan kapal kapal para perampok dunia kapal kapal gila yang berlayar sejak adam ada di bumi menjelajah dunia menjarah dunia kapal kapal dari negeri gelap kapal kapal dari muntahan api mereka terus mengarungi dunia menyelam ke dasar lautmu terbang ke angkasa anganmu memasuki pintu pintu rumah di tengah malam sambil menawarkan kebahagiaan dan harta benda yang sekejab bergetar dengan imbalan seiris nurani yang siap kita hidangkan dimana pun dan kapan pun ia mau kapal kapal akan berangkat lagi merampok dan menukar barang haram kapal kapal gila bagai bayang bayang yang samar namun nyata yang menyerbu ke dalam cuaca udara, dalam tarikan nafasmu merasuk dalam urat nadimu darahmu akan menghitam hatimu hilang kapal pergi dan kau mati 33 / 33

Seleksi Siswa Berprestasi Seni

Seleksi Siswa Berprestasi Seni Seleksi Siswa Berprestasi Seni KATA PENGANTAR Membangun masa depan masyarakat, bangsa dan negara tidak bias lepas dari membangun dan menyiapkan anak-anak agar menjadi sumber daya manusia yang handal mampu
