TUGAS AKHIR. Identifikasi dan Penerapan Biaya Mutu (Cost of Quality) Wall Thickness Bearing

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "TUGAS AKHIR. Identifikasi dan Penerapan Biaya Mutu (Cost of Quality) Wall Thickness Bearing"

Transkripsi

1 TUGAS AKHIR Identifikasi dan Penerapan Biaya Mutu (Cost of Quality) sebagai Dasar Perbaikan Mutu pada proses produksi Wall Thickness Bearing Diajukan Guna Melengkapi Sebagian Syarat Dalam Mencapai Gelar Sarjana Strata Satu (S1) Disusun Oleh : Nama : Wahyono NIM : Program Studi : Teknik Industri PROGRAM STUDI TEKNIK INDUSTRI FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI UNIVERSITAS MERCU BUANA JAKARTA 2007

2 LEMBAR PENGESAHAN Identifikasi dan Penerapan Biaya Mutu (Cost of Quality) sebagai Dasar Perbaikan Mutu pada proses produksi Wall Thickness Bearing Disusun Oleh : Nama : Wahyono NIM : Program Studi : Teknik Industri Pembimbing Mengetahui Koordinator TA / KaProdi ( Ir. Herry Agung P, M.Sc ) ( Ir. Muhammad Kholil, MT ) iii

3 ABSTRAKS Identifikasi dan Penerapan Biaya Mutu (Cost of Quality) sebagai dasar Perbaikan Mutu pada Proses Produksi Wall Thickness Bearing Mutu adalah kehidupan. Sebuah kata sederhana namun memiliki arti penting dalam menjaga keberlangsungan suatu organisasi. Beberapa perusahaan berusaha untuk melakukannya dengan mengembangkan dan menerapkan perencanaan mutu, kontrol dan rekayasa. Mereka yakin bahwa dengan melakukan aktivitas mutu yang intensif akan mendapatkan keuntungan internal dan eksternal. Persaingan di era global juga berdampak pada strategi perusahaan bahkan pelanggan juga minta persyaratan khusus. Sehingga perusahaan membutuhkan alat untuk mencerminkan posisi kinerjanya termasuk dalam hal mutu. Penelitian ini memfokuskan pada identifikasi biaya mutu (cost of quality) dan bagaimana menerapkan hasilnya untuk mendukung dan membantu mengembangkan kelangsungan perbaikan mutu. Penelitian dilakukan pada sebuah perusahaan komponen otomotif bernama DMIC yang memproduksi Wall Thickness Bearing. Dengan penerapan biaya mutu perusahaan akan dapat memposisikan kinerjanya sehingga dapat membuat kebijakan dan strategi mutu di masa mendatang. Hasil menunjukkan biaya mutu (COQ) mencapai 1,09% ~ 1,51% dibandingkan dengan nilai penjualan. Berdasara kategorinya (model P-A-F), Biaya pencegahan mencapai hasil terendah antara 0.17% ~ 0.21%, sementara biaya Kegagalan mencapai hasil tertinggi antara 0,50% ~0,94%. Ini berarti bahwa perusahaan harus langsung mengfokuskan pada bagaimana melakukan perbaikan pencegahan internal maupun eksternal. Hasil juga menunjukkan bahwa alokasi waktu untuk biaya Penilaian sangat tinggi (2 kali lipat dari biaya pencegahan dan kegagalan) karena pemeriksaan visual memerlukan waktu banyak dan semua produk harus dilakukan pemeriksaan, tidak sekedar sampling. Ini berarti tidak ada jaminan mutu internal proses yang dikembangkan di jalur produksi sehingga di akhir pemeriksaan akhir perusahaan harus menempatkan petugas untuk melakukan pekerjaan pemeriksaan. Beberapa rencana perbaikan penting yang segera dilakukan adalah menurunkan reject dan pengerjaan ulang yang merupakan cerminan buruknya kinerja mutu melalui program Gugus Kendali Mutu dan perbaikan berkesinambungan yang melibatkan seluruh karyawan. Penelitian ini dialkukan dengan pendekatan praktis sehingga pola kuantitatif tidak ditemukan. Dengan penelitian langsung di lapangan didukung data langsung, penulis yakin bahwa alat ini cukup dapat digunakan untuk kemanfaatan perusahaan. Kata kunci : Biaya Mutu v

4 Halaman Judul Halaman Pernyataan Halaman Pengesahan Abstract Abstraksi Kata Pengantar Daftar Isi Daftar Tabel Daftar Gambar DAFTAR ISI Hal. i ii iii iv v vi vii ix xi BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Perumusan Permasalahan Tujuan Penelitian Pembatasan Permasalahan Metode Penelitian Sistematika Penulisan 4 BAB II LANDASAN TEORI Pengertian TQM/Manajemen Mutu Terpadu Definisi Mutu Tantangan Terhadap Mutu Interpretasi CoQ Teknik Manajemen yang dipakai dalam Analisa CoQ Dokumentasi, Pelatihan, Komunikasi, dan Penerapan 14 BAB III IDENTIFIKASI COST OF QUALITY (CoQ) Proses Produksi Wall Thickness Bearing Identifikasi Cost of Quality (CoQ) 24 vii

5 BAB IV PENGOLAHAN DAN ANALISA DATA Pengolahan Cost of Quality (CoQ) Analisa Data CoQ Upaya Perbaikan terkait Hasil Analisa Biaya Mutu 48 BAB V KESIMPULAN DAN SARAN Kesimpulan Saran 54 Daftar Pustaka 55 Lampiran I 56 Lampiran II 59 viii

6 DAFTAR TABEL Halaman Tabel 2.1. Biaya Produk vs. Biaya Mutu 10 Tabel 3.1. Tahapan QA 18 Tabel 3.2. Rencana Mutu (tipe sederhana) 20 Tabel 3.3. Data Kuantitas Item Inspeksi 24 Tabel 3.4. Data Waktu Pengendalian Tools 26 Tabel 3.5. Data Pemeriksaan Roundness & Roughness Jig/Tools 27 Tabel 3.6. Data Pelaksanaan TPM (dalam jam) 27 Tabel 3.7. Data Pelaksanaan Pelatihan 28 Tabel 3.8. Data Audit Mutu 29 Tabel 3.9. Data Cek Menyeluruh 31 Tabel Jumlah Produk gagal/ng/reject (dalam pcs) 32 Tabel Jumlah Produk rework/pengerjaan ulang (dalam pcs) 32 Tabel Biaya Pengerjaan Ulang ( dalam Rupiah ) 32 Tabel Waktu Pengerjaan Ulang ( 1 Operator dalam jam ) 33 Tabel Tabel Penghitungan tingkat kegagalan 33 Tabel Tabel Hasil Tingkat Kegagalan 36 Tabel Ranking Klaim berdasarkan informasi pelanggan 38 Tabel Rangking Tingkat Kepentingan 39 Tabel Rangking Tingkat Keseringan/Occurence 39 Tabel Rangking Tingkat Deteksi 39 ix

7 Tabel Eksternal Claim 40 Tabel 4.1. Data Biaya Mutu ( CoQ ) 42 Tabel 4.2. Rangkuman Pengambilan Data Biaya Mutu 42 Tabel 4.3. Data Dasar pengukuran Kinerja CoQ 44 Tabel 4.4. CoQ / Biaya Mutu vs Sales 45 Tabel 4.5. Waktu yang diperlukan untuk Pengendalian Mutu dan CoQ 47 Tabel 4.6. Program Penurunan Biaya Kegagalan Internal 49 Tabel 5.1. Persentase Biaya Mutu 51 Tabel 5.2. Persentase masing-masing komponen Biaya Mutu 52 Tabel 5.3. Persentase komponen Biaya kegagalan 52 Tabel 5.4. Waktu pemenuhan Biaya Mutu 52 Tabel 5.5. Program Perbaikan Mutu 53 x

8 DAFTAR GAMBAR Halaman Gambar 2.1. Struktur bangunan TQM 8 Gambar 3.1. Bagan proses produksi Wall Thickness Bearing 16 Gambar 3.2. Proses Pressing, Machining, dan Plating 17 Gambar 4.1. Grafik kecenderungan COQ terhadap Sales 45 Gambar 4.2. Grafik kecenderungan COQ terhadap Cost of Sales 46 Gambar 4.3. Grafik persentase alokasi waktu dalam COQ 47 Gambar 4.4. Diagram tulang ikan Biaya penilaian dan kegagalan internal tinggi 48 xi

9 BAB I PENDAHULUAN 1.1. LATAR BELAKANG Perkembangan industri otomotif yang semakin meningkat, mendorong para pelaku industri untuk meningkatkan kinerja perusahaan dan melakukan berbagai strategi dalam pemenuhan permintaan pasar. Selain dipicu oleh tingginya tingkat persaingan, harus dilakukan pula upaya peningkatan dan perbaikan mutu dalam pencapaian sasaran-sasaran yang telah ditetapkan dalam visi perusahaan. Perkembangan tersebut juga merupakan suatu peluang untuk memperkuat posisi pasar dan mendongkrak penjualan, tentu dengan menerapkan kebijakan yang strategis dalam peningkatan perbaikan mutu, meredam cost of poor quality/biaya mutu rendah [CoQ], sistem jaminan mutu [QA] dalam operasional perusahaan, dan alat-alat analisa lainnya, sehingga tercapai hasil yang mampu memenuhi suara pelanggan termasuk di dalamnya mutu, biaya yang kompetitif, dan tepat waktu penyerahan serta keluwesan dalam operasional. Maka dalam menentukan kebijakan dan strategi tersebut diperlukan berbagai pertimbangan dan ketelitian yang rinci agar menjadi dasar penentuan kebijakan yang hendak dicapai perusahaan. Penelitian ini difokuskan pada identifikasi, dan penerapan biaya mutu [cost of quality] dalam proses TQM/Manajemen Mutu Terpadu di perusahaan. Hasil identifikasi tersebut akan dapat dijadikan dasar pertimbangan untuk mendukung usaha perbaikan mutu yang mengarah kepada peningkatan efisiensi biaya perusahaan. 1

10 2 DMIC adalah salah satu perusahaan yang memproduksi salah satu komponen otomotif yaitu Wall Thickness Bearing. Tingkat kinerja perusahaan dapat diukur secara kasar dari 3 hal yaitu QCD [Quality, Cost, Delivery]. Dengan memperkuat pondasi operasional yaitu mutu yang baik, maka keberlangsungan perusahaan akan terjaga. Mutu dalam hal ini merupakan keseluruhan mutu dalam perusahaan, artinya tidak hanya meningkatkan mutu produk melainkan pula keseluruhan mutu pekerja, perlengkapan proses, informasi, sistem dan manajemen. Untuk mempertahankan, dan meningkatkan mutu secara terus menerus, ada beberapa hal yang sangat penting diantaranya; mengoptimalkan tingkat kepuasan pelanggan dan karyawan, efektif dalam penggunaan sumber daya, keluwesan peraturan perusahaan, dan menciptkan profit dengan mengeliminasi pemborosan. Adapun salah satu alat untuk mencapai usaha tersebut adalah konsep CoQ yang secara umum akan dapat menggambarkan kinerja mutu dalam suatu operasional perusahaan PERUMUSAN PERMASALAHAN Dengan menentukan dan merumuskan biaya mutu dengan baik, akan suatu parameter dan dasar perbaikan mutu yang tepat sasaran. Identifikasi CoQ yang benar akan memperoleh nilai yang tepat dalam menetapkan kebijakan dan aktivitas mutu.

11 TUJUAN PENELITIAN Penelitian ini berguna untuk mendukung usaha perbaikan mutu yang mengarah kepada peningkatan efisiensi biaya perusahaan, dengan tujuan utama: 1. Identifikasi CoQ dalam aktivitas operasional perusahaan 2. Implementasi hasil identifikasi CoQ untuk menentukan kebijakan mutu beserta upaya-upaya peningkatan perbaikan mutu 1.4. PEMBATASAN PERMASALAHAN Cukup kompleksnya alat-alat analisa perbaikan mutu, maka dilakukan pembatasan, yaitu: 1. Sistem informasi akuntansi yang terintegrasi, perumusan account no pada laporan keuangan dari CoQ tidak dibahas. 2. Penelitian dilakukan hanya pada proses produksi (tidak termasuk item trading), jenis produk Aluminium dan Kelmet. 3. Data-data terkait berdasarkan data produksi tahun 2006 dan METODE PENELITIAN Pada penelitian ini metodologi yang digunakan adalah : 1. Studi lapangan (field research). Data-data yang diperoleh dengan mengumpulkan data identifikasi CoQ di perusahaan dan menanyakan permasalahan yang berhubungan dengan persoalan yang dibahas.

12 4 2. Studi kepustakaan (library research) mempelajari referensi, buku-buku, tulisan ilmiah dan browsing di internet yang membahas permasalahan yang akan diteliti SISTEMATIKA PENULISAN Untuk memudahkan dalam penulisan tugas akhir ini serta memperoleh gambaran yang jelas mengenai apa yang akan dibahas maka sistematikanya adalah sebagai berikut: BAB I : PENDAHULUAN Dalam Bab ini diuraikan latar belakang permasalahan, perumusan masalah, tujuan penelitian, pembatasan masalah, metode penelitian, dan sistematika penulisan. BAB II : LANDASAN TEORI Dalam Bab ini dikemukakan teori-teori dan penjelasan-penjelasan yang digunakan untuk pengolahan data serta untuk proses penganalisaan terhadap permasalahan yang dihadapi : sekilas TQM, konsep mutu, CoQ dan penerapannya, serta aktivitas pengendalian mutu. BAB III : IDENTIFIKASI COST OF QUALITY Menjelaskan cara identifikasi biaya mutu pada proses manufaktur di DMIC sehingga didapat data-data yang relevan. Data yang diambil terdiri atas biaya pencegahan, penilaian dan biaya kegagalan proses.

13 5 BAB IV : PENGOLAHAN DAN ANALISA DATA Membahas tentang keterkaitan antar faktor-faktor dari data yang diperoleh dari masalah yang diajukan kemudian menyelesaikan masalah tersebut dengan metode yang diajukan dan menganalisa proses dan hasil penyelesaian masalah. BAB V : KESIMPULAN DAN SARAN Pada Bab ini dikemukakan kesimpulan yang didapat dari penelitian serta saran-saran yang diusulkan untuk penerapan hasil penelitian ini.

14 BAB II LANDASAN TEORI Dalam Bab ini dikemukakan teori-teori dan penjelasan-penjelasan yang digunakan untuk pengolahan data dan proses analisa terhadap permasalahan yang dihadapi PENGERTIAN TQM/ MANAJEMEN MUTU TERPADU Konsep TQM (Total Quality Management) dikembangkan pertama kali pada tahun 1950-an (setelah Perang Dunia II) oleh ilmuwan Amerika bernama Dr. Edward Deming, dalam rangka memperbaiki mutu dari produk dan pelayanan yang dihasilkan oleh industri-industri di Amerika. Namun tidak begitu diperhatikan oleh industri saat itu, sampai akhirnya ia ditugaskan ke Jepang dalam rangka membawa pengaruh barat ke Jepang. Di Jepang ia mengadakan seminar tentang konsepnya dan diikuti 45 CEO dari perusahaan Jepang. Dalam seminar tersebut Dr. Deming mengemukakan 4 hal penting: 1. Sebuah organisasi bisinis harus mengetahui dan tanggap terhadap kebutuhan pelanggannya. Tanpa pelanggan, berarti tidak ada pesanan, dan tanpa pesanan berarti tidak akan ada pekerjaan. 2. Pentingnya melakukan survey terhadap kebutuhan-kebutuhan dan harapan pelanggan. 3. Pengelolaan Sumber daya manusia. 4. Menciptakan keinginan unruk melakukan perbaikan secara terus menerus. 6

15 7 Ke-4 hal tersebut berpengaruh besar terhadap Jepang yang kemudian mengadopsi untuk menghidupkan kembali bisnis dan industri mereka yang hancur setelah perang. Jepang mengadopsi konsep Dr. Deming dengan menerapkan fungsi-fungsi mutu seperti bagan control, kehandalan proses, dan lain-lain. Mereka menerapkan silkus PDCA (Plan-Do-Check-Action) yang merupakan suatu metode yang dipakai dalam TQM untuk menghasilkan perbaikan/peningkatan mutu secara berkesinambungan dalam rangka mencapai kepuasan pelanggan. Secara spesifik TQM dapat didefinisikan sebagai suatu system manajemen yang dinamis yang mengikutsertakan seluruh anggota organisasi dengan penerapan konsep dan teknik pengendalian mutu untuk mencapai kepuasan pelanggan dan kepuasan yang mengerjakannya ELEMEN TQM Mutu terpadu (Total Quality) merupakan sebuah deskripsi dari budaya, sikap, dan organisasi, dari sebuah perusahaan yang berusaha untuk menyediakan produk dan pelayanan yang bisa memuaskan memenuhi kebutuhan pelanggannya. Budaya tersebut meletakkan mutu dalam semua aspek operasional perusahaan, dengan proses-proses yang dilakukan secara benar pertama kali, dan cacat (defct) atau pemborosan dihilangkan dari operasi. Agar sukses dalam menerapkan TQM, suatu organisasi harus berkonsentrasi pada 8 elemen kunci yaitu: etika, integritas (kejujuran), kepercayaan, pelatihan, kerja tim, kepemimpinan, penghargaan, dan komunikasi.

16 8 TQM telah diciptakan untuk menggambarkan sebuah filsafat yang menjadikan mutu sebagai tenaga penggerak di belakang kepemimpinan, desain, dan inisiatif perbaikan. Untuk hal itu, TQM membutuhkan bantuan dari ke-8 elemen kunci di atas. Elemen-elemen ini selnjutnya dapat dikelompokkan lagi ke dalam 4 bagian berdasarkan fungsinya dalam membentuk struktur bangunan TQM, yaitu: 1. Pondasi, mencakup etika, integritas, dan kepercayaan 2. Batu bata, mencakup pelatihan, kerja tim, dan kepemimpinan 3. Campuran semen pengikat, mencakup komunikasi 4. Atap, mencakup pengahargaan Recognition Training Communication Teamwork Leadership Integrity, Ethics, Trust Communication Communication Gambar 2.1. Struktur bangunan TQM Sumber: Manual Internal Training ISO 9001 PTDM

17 DEFINISI MUTU Mutu dapat diartikan dalam beberapa variasi sebagai: a. Mutu merupakan kesesuaian penggunaan ( Juran ) b. Mutu adalah kesesuaian terhadap persyarataan yang ditetapkan ( Crosby ) c. Mutu adalah koreksi dan pencegahan kerugian, tidak ada hidup berdampingan dengan kerugian ( hoshin) d. Mutu adalah tingkat keseragaman dan ketergantungan, pada biaya yang rendah dan sesuai dengan pasar ( Deming ) e. Mutu adalah pemenuhan persyaratan pelanggan sebagaimana persyaratan dari pihak laim yang terkait. ( ISO 9000:2000 ) Pengertian terakhir Mutu mengimplikasikan bahwa berujung pada produktifitas dan profitabilitas. Tiap organisasi/industri harus memelihara biaya persaingan dan menjaminkan bahwa mutu produk dan jasanya adalah memenuhi permintaan dan persyaratan pelanggan TANTANGAN TERHADAP MUTU Tantangan terhadap teknologi mutu dan manajemen terus berkembang. Pada tahun 1990-an seluruh organisasi menghadapi isu pengembangan mutu produk dan jasa, serta peningkatan inovasi. Konsekuensinya adalah disiplin ilmu Mutu telah mengalami evolusi dan berkembang begitu cepat dari sekedar pengujian/inspeksi menjadi manajemen mutu keseluruhan organisasi.

18 10 Globalisasi merupakan salah satu factor kunci dalam dunia bisnis sekarang. Bisnis akan terus diupayakan untuk meningkatkan dan menumbuhkan persaingan internasional secara intens, sehingga seluruh organisasi akan bersaing dalam hal mutu dan harga. Biaya Mutu ( CoQ ) dapat diartikan sebagai alat pengembalian mutu dalam suatu organisasi dan bagaimana berdampak pada lini bawah. CoQ dapat juga dijadikan platform yang berguna untuk menurunkan biaya bisnis dan menumbuhkan semangat kompetisi. Biaya Mutu ( CoQ ) sekarang ini dikenal sebagai alat utama untuk mengukur perkembangan dan perbaikan kuantitas dari sebuah organisasi selama proses penerapan TQM/Total Quality Management, dan CoQ membentuk sebagai bagian integral dari model TQM yang efektif. Banyak orang termasuk para akuntan professional tidak peduli perbedaan antara Biaya Produk dengan Biaya Mutu. Tabel dibawah menggambarkan perbedaan kedua hal tersebut. Tabel 2.1. Biaya Produk vs. Biaya Mutu No Deskripsi Biaya Produk Biaya Mutu 1 Biaya Material Biaya bahan baku material yang dipakai 2 Labor Cost Biaya operator produksi, dan inspector QC Biaya material yang terbuang [waste] Biaya inspector QC 3 Biaya Mesin Biaya mesin yang dipakai Biaya Down Time mesin 4 Lainnya Overhead cost [mis: bangunan & fasilitas, staff, dll] Termasuk overhead cost, bila diaplikasikan

19 11 Adalah sangat penting untuk mengidentifikasi dan mengukur komponen Biaya Mutu dalam suatu organisasi untuk menurunkan Biaya Produk. Kita sadar bahwa Biaya Produk benar-benar dipengaruhi oleh Biaya Mutu, dengan kata lain adalah sangat perlu untuk meminimalkan Biaya Mutu untuk menurunkan Biaya Produk. Penurunan Biaya Mutu memerlukan pemahaman mendalam tentang operasi bisnis dan aplikasi dari beberapa teknik manajemen untuk menerapkan program penurunan biaya. Untuk mengetahui konsep CoQ perlu terlebih dahulu pengertian tentang Mutu INTERPRETASI CoQ CoQ adalah ukuran yang tepat untuk menilai usaha-usaha perbaikan mutu. Produk maupun jasa yang kompetitif berdasarkan pada keseimbangan antara factor mutu dan biaya adalah sasaran utama dari tanggung jawab manajemen. Analisa tentang mutu yang berhubungan dengan biaya merupakan alat manajemen yang signifikan yang menyediakan sebuah metode pengujian efektifitas dari manjemen mutu, dan merupakan pengertian dari penentuan area masalah, peluanag, penghematan, dan prioritas tindakan. Aktivitas utama yang berhubungan dengan CoQ dapat secara ringkas dikategorikan pada 3 komponen biaya yaitu: Preventive Cost (Biaya Pencegahan), Appraisal Cost (Biaya Penilaian), Failure Cost (Biaya Kegagalan). Ketiga hal tersebut dikenal sebagai P-A-F Model.

20 12 1. Prevention Cost Biaya-biaya Pencegahan ini timbul dari beberapa tindakan yang diambil untuk penyidikan, pencegahan, atau pengurangan resiko ketidaksesuiaan atau kerusakan. Biaya Pencegahan direncanakan dan terjadi sebelum operasional proses dilakukan. Biaya Pencegahan meliputi keperluan produksi atau jasa, rencana mutu, rekayasa dan pemeliharaan system QA, dan pelatihan. 2. Appraisal Cost Merupakan biaya evaluasi dari keperluan/persyaratan mutu termasuk di dalamnya biaya verifikasi dan control yang dibentuk pada tiap tingkatan aliran mutu (quality loop). Biaya-biaya ini meliputi verifikasi/pengujian, peralatan inspeksi, dan performa pemasok. 3. Failure Cost Biaya-biaya Kegagalan dapat dibagi pada kegagalan internal maupun eksternal. a. biaya Kegagalan internal, terjadi apabila hasil dari suatu pekerjaan gagal untuk mencapai standar mutu yang telah ditetapkan dan dideteksi sebelum diserahkan ke pelanggan. Biaya kegagalan internal meliputi limbah, skrap, rework (pekerjaan-ulang), reinspeksi, turun grade, dimana kesemuanya tersebut tidak memenuhi spesifikasi, dan analisa kegagalan dari produk atau jasa.

21 13 b. Biaya kegagalan eksternal, terjadi ketika produk atau jasa gagal mencapai standar mutu yang telah ditetapkan tetapi tidak terdeteksi hingga akhirnya sampai ke konsumen/pelanggan. Biaya kegagalan eksternal ini meliputi perbaikan dan pelayanan produk, klaim garansi, hal-hal yang berhubungan dengan penolakan/pengembalian (seperti cacat atau produk yang ditarik kembali), kewajiban, serta kehilangan pemilikan goodwill TEKNIK MANAJEMEN YANG DIPAKAI DALAM ANALISA CoQ Terdapat teknik manajemen yang digunakan dalam analisa CoQ, diantaranya sebagai berikut: 1. Analisa kecenderungan ( trend analysis ) Analisa kecenderungan sangat tepat dipakai dalam analisa CoQ bila data lampau dan sekarang tersedia, sebagaimana keterlibatan perbandingan antara data Nonconformance Cost/Biaya ketidaksesuaian lampau dan sekarang. Trends analysis dapat dipakai untuk menyoroti kecenderungan yang signifikan dalam kinerja item CoQ diman perlu untuk dituju, kemungkinan peningkatan atau penurunan pada data Biaya Ketidaksesuaian sehubungan dengan fluktuasi musiman, on-off CoQ seperti downtime yang diakibatkan oleh mesin baru. Data dari trens analysis dapat diplot di sebuah grafik untuk mendemonstrasikan gerak perubahan.

22 14 2. Analisa varian ( variance analysis ) Metode ini berguna bila ada sasaran atau target untuk menunjukkan suatu kinerja. Analisa varian melibatkan tabulasi dari CoQ dengan target yang ditetapkan. Perbedaan antara dua hal ini disebut sebagai varian. 3. Analisa pareto ( pareto analysis ) Analisa ini melibatkan urutan CoQ berdasarkan besar kontribusi CoQ. Porsi CoQ yang besar diidentifikasikan untuk penyidikan dan tindakan perbaikan, juga untuk melakukan perbaikan DOKUMENTASI, PELATIHAN, KOMUNIKASI, DAN PENERAPAN Dalam rangkaian identifikasi dan penerapan CoQ, sangat penting untuk selalu melakukan hal-hal sebagai berikut: 1. Dokumentasi Digunakan untuk mendokumentasikan perubahan-perubahan yang diperlukan dari aktivitas mutu pada model jaminan kualitas (QA) atau Quality System ISO 9000 maupun manual TQM. 2. Pelatihan Identifikasi kebutuhan pelatihan dan menyediakan in-house atau eksternal pelatihan kepada orang yang relevan yang terlibat dalam pengaturan CoQ. Berikut beberapa pelatihan umum yang diperlukan: - Teknik pengumpulan data

23 15 - Analisa dan diagram Sebab akibat - Teknik Pemecahan Masalah - Model Proses untuk Biaya Mutu - Analisa Grafik Pareto - Statistik Quality Control - Teknik Manajemen yang relevan 3. Komunikasi dan Penerapan Manajemen organisasi harus mendefinisikan dan menerapkan proses yang efektif dan efisien untuk mengkomunikasikan dari semua orang di semua tingkatan dalam organisasi untuk menerapkan perubahan secara aktif. Semua data CoQ yang relevan harus dibangun, ditinjau dan dipublikasikan seperlunya.

24 BAB III IDENTIFIKASI COST OF QUALITY (CoQ) Proses identifiksi Cost of Quality (COQ) dilakukan pada salah satu perusahaan komponen otomotif DMIC yang memproduksi Wall Thickness Bearing. Adalah penting untuk mengetahui proses produksinya sebagai gambaran awal dalam penyidikan data yang menunjang identifikasi Cost of Quality (CoQ). 3.1 PROSES PRODUKSI WALL THICKNESS BEARING Wall Thickness Bearing adalah salah satu komponen otomotif yang dipasang di bagian Crankshaft dan Connecting Rod pada Engine Mobil maupun mesin industri yang memakai bahan bakar gasoline maupun solar. Secara umum, proses Produksi Wall Thickness Bearing dapat dilihat dalam bagan seperti di bawah ini: Material Pressing Machining Kelmet Aluminium Plating Inspection Packing/Delivery Gambar 3.1. : Bagan proses produksi Wall Thickness Bearing 16

25 Uncoiler 17 Leveler Blanking Splitting Bending Forming Face Chamfer Lug relief Lug Nicking Oil Hole Oil Grooving Oil Hole chamfer Joint face Bore Broaching Plating Gambar 3.2. : Proses Pressing, Machining dan Plating Setelah mengetahui alur proses produksi, perlu dilengkapi dengan sistem jaminan mutu (Quality Assurance-QA) yang diterapkan, sebagai berikut:

26 18 Tahapan Jaminan Mutu ( Quality Assurance-QA) Tabel 3.1. : Tahapan QA Tahapan Aktivitas Penanggung Jawab Inquiry Inquiry Customer Tinjauan dan Marketing Pengujian Syarat dan Ketentuan Pre- Produksi Tinjauan dan Pengujian Kelayakan Fasilitas Produksi Marketing, Quality, Teknik, Produksi Quality, Teknik, Produksi Standar Formulir Keterangan Riset pasar, Laporan pengembangan teknologi, dan Kebijakan Perusahaan Tinjauan Desain Gambar, Spesifikasi, dan ECR, Jadwal Quotation dan Jadwal Marketing Quotation dan Jadwal Negosiasi Customer Order Customer P.O. / LOI Persiapan Produksi Agreement dan Marketing Agreement Administrasi lainnya QC Plan, Standar Inspeksi, gauge, dan Quality QC Plan, PIS, Inspection Check sheet Gambar, Rencana Produksi, Material, Pengadaan part, Production Planning Spesifikasi Packing, Material Spesifikasi kemasan, Palet dan Delivery Fasilitas dan Lay-out Teknik Gambar Manpower, Jig/Tool, Instruksi Kerja, Jadwal Produksi, dan Perawatan Produksi Approval persiapan Customer produksi Audit Vendor Customer Pelatihan dilakukan kepada seluruh operator terkait

27 19 Tahapan Aktivitas Penanggung Jawab Standar Formulir Keterangan Tes Sample dan Pengananan Klaim Mass pro dan penanganan Tes Sample Produksi Laporan Inspeksi tes sample Quality Inspeksi, Approval Customer Customer Lembar Claim (jika ada) Customer Tindakan Corrective Action Quality, Teknik, Produksi Perbaikan Tes kelayakan Customer Bench Test Report Mass Produksi Produksi Inspeksi Quality Delivery PP Claim/Fatal Error Lembar Tindakan Perbaikan Klaim Corrective Action Quality, Teknik, Produksi Service Pelanggan Evaluasi Quality Meeting Marketing Marketing, Quality, Teknik, Produksi Laporan Klaim, Harga, Agreement, Laporan Meeting Quality, Riset Pasar, dan Pengembangan Teknologi Jika ada Dari tabel di atas, seluruh proses mulai dari inquiry, persiapan produksi, tes sample, mass produksi, hingga pelayanan purna jual terdapat aktivitas jaminan mutu guna meyakinkan kepada pelanggan bahwa produk yang diproduksi memang diproses secara baik. Secara lebih khusus lagi, sesuai persyaratan ISO/TS 16949:2004 di industri otomotif untuk mempersiapkan Rencana Mutu (Quality Planning), untuk memastikan jaminan mutu di proses internal dilakukan dengan sempurna.

28 20 Tabel 3.2. : Rencana Mutu (tipe sederhana) Proses Inspeksi Material Item Kontrol - Blanking Cutter Clearance Splitting Bending Forming Face Chamfer -Cutter Clearance -Cutter -Press Die -Marking Penyayatan Faktor Mutu Kontrol Inspeksi Frekuensi Catatan -No. Material -Bimetal Tag Tiap Koil -Tipe Alloy -Spherical (A,B,E) -Dimensi Bimetal Micro -Point Micro -Caliper -Panjang Caliper A,C,E -Lebar Caliper A,B,E -Lebar Sisa Caliper A,B,E -Kesikuan -Square A,C,E -Thickness gauge -Kesejajaran Caliper A,C,E Visualisasi Visual A,C,E -Panjang Caliper A,B,E Lebar Caliper A,C,E Kesikuan Square, A,C,E Thickness gauge Jumlah Potongan Visual A,B,E Kesejajaran Caliper A,C,E Visualisasi Visual A,C,E Marking Visual A,D,E Tebal Tengah Spherical Micro A,D,E Tebal Backsteel Point Micro A,B,E Permukaan kontak Mesin Crush A,D,E Height Puntiran Twisting Device A,D,E Taper Comparator A,D,E Rentang Bebas Caliper A,D,E Torishiro Caliper A,B,E Lebar Caliper A,B,E Kesejajaran Caliper A,D,E Alloy Visual A Visualisasi Visual A,D,E Lebar Comparator, caliper, gauge block A,C,E Chamfer dalam/luar Caliper A,C,E Sudut Chamfer Protractor A,C,E Puntiran Twisting device, dial A,C,E Visualisasi Visual A,C,E Formulir dan dokumentasi terkait di sesuaikan dengan persyaratan ISO TS ver.2004

29 21 Proses Oil Hole Drill Lug Relief Nicking Oil Grooving Hole Chamfer Joint Face Item Kontrol Punch, Die Punch, Die Cutter Jig Cutter Drill, Cutter Cutter Faktor Mutu Kontrol Inspeksi Frekuensi Catatan Dimensi Caliper A,C,E Hole/window Posisi Lingkar Caliper A,C,E Posisi Lintang Caliper A,C,E Permukaan Kontak Mesin Crush Height A,C,E Visualisasi Visual A,C,E Dimensi Caliper A,C,E Hole/window Posisi Lingkar Caliper A,C,E Posisi Lintang Caliper A,C,E Permukaan Kontak Mesin Crush A,C,E Height Visualisasi Visual A,C,E Lebar Caliper A,C,E Posisi Caliper A,C,E Kedalaman Point Micro A,C,E Panjang Caliper, Point A,C,E micro Kelonggaran Relief Visual A,B,E Visualisasi Visual A,C,E Panjang Caliper A,C,E Lebar Disc Micro A,C,E Posisi Point Micro A,C,E Kedalaman Depth device A,C,E Notch Visual A,B,E Clearance Visual A,B,E Slope Depth device A,B,E Visualisasi Visual A,C,E Lebar Caliper A,C,E Posisi Lintang Caliper A,C,E Posisi Lingkar Point micro A,C,E Kedalaman Groove micro A,C,E Sudut Tool indicator A,B,E Visualisasi Visual A,C,E Chamfer Caliper A,C,E Sudut Chamfer Drill indicator A,C,E Visualisasi Visual A,C,E Crush Height Mesin Crush A,C,E Height Taper Comparator A,C,E Chamfer Caliper A,C,E Formulir dan dokumentasi terkait di sesuaikan dengan persyaratan ISO TS ver.2004

30 22 Proses Joint face Broaching Cutter, tekanan clamp, Jig Final Inspeksi Item Kontrol Faktor Mutu Kontrol Inspeksi Frekuensi Cutter Permukaan kontak Mesin crush A,C,E height Rentang bebas Caliper A,C,E Sisa Nicking Visual A,C,E Permukaan Surface tester, A,C,E penyayatan roughness test Visualisasi Visual A,C,E Tebal tengah Thickness test A,C,E Tebal tepi Thickness test A,B,E Panjang relief Caliper A,B,E Kedalaman relief Relief micro A,B,E Kekasaran Roughness test A,C,E Permukaan kontak Roughness test, A,B,E dalam visual Visualisasi Visual A,C,E Face Puntiran Twisting 5pcs/lot Chamfer device, dial Lebar Comparator, 20pcs/lot caliper, gauge block Chamfer dalam/luar Caliper 5pcs/lot Sudut Chamfer Protractor 5pcs/lot Oil Hole Posisi Lingkar Caliper 5pcs/lot Posisi Lintang Caliper Diameter Caliper Chamfer dalam Caliper Chamfer Luar Caliper Relief Panjang Caliper, Point 5pcs/lot micro Nicking Panjang Caliper 5pcs/lot Lebar Disc Micro Posisi Point Micro Kedalaman Depth device Oil Groov Lebar Caliper 5pcs/lot Posisi Lintang Caliper Posisi Lingkar Point micro Kedalaman Groove micro Sudut Tool indicator Oil hole Panjang/lebar Caliper 5pcs/lot Posisi Lingkar Caliper Posisi Lintang Caliper Catatan Formulir dan dokumentasi terkait di sesuaikan dengan persyaratan ISO TS ver.2004

31 23 Proses Item Kontrol Faktor Mutu Kontrol Inspeksi Frekuensi Catatan Final Joint Face Crush Height Mesin Crush 32pcs/lot Formulir Inspeksi Height dan Taper Comparator 5pcs/lot dokumentasi Chamfer Caliper 5pcs/lot Permukaan kontak Mesin crush height 5pcs/lot terkait di sesuaikan Rentang bebas Caliper 20pcs/lot dengan Broaching Tebal tengah Thickness test 32pcs/lot persyaratan ISO Tebal tepi Thickness test 20pcs/lot Tebal Alloy Alloy tester 5pcs/lot TS Panjang relief Caliper 5pcs/lot ver.2004 Kedalaman relief Relief micro 5pcs/lot Magnet Gauss meter 5pcs/lot Permukaan kontak dalam Roughness test, visual 5pcs/lot Kekasaran permukaan back steel Visual 1pc/lot Visual Visualisasi visual Semua Check Stamping Tinta Warna Visual Semua Cleaning dan smearing Kandungan oli Kebersihan Visual Semua Packing Delivery Remarks: A: Awal B: 1 x/ shift C: 1 x/ 200 pcs D: 1 x/ 500 pcs E: selesai produksi Kuantitas Crosscheck Semua Label Visual Semua Penempatan Qty / box Semua Visualisasi Visual Semua Item Visual Semua Kuantitas Qty / box Semua Tanggal kirim Visual Semua Dari rencana mutu tersebut diatas akan diuraikan proses yang terkait dengan identifikasi Biaya Mutu mulai dari incoming material hingga umpan balik pelanggan.

32 IDENTIFIKASI COST OF QUALITY (CoQ) Seperti dipaparkan pada Bab II, bahwa terdapat 3 item utama yang akan menjadi fokus pengambilan data CoQ, yaitu: Biaya Pencegahan, Biaya Penilaian, dan Biaya Kegagalan ( internal / eksternal ). Dalam proses identifikasi ke-3 item biaya mutu tersebut, diperlukan data awal berapa kuantitas yang perlu dilakukan inspeksi/pemeriksaaan di jalur produksi hingga siap penyerahan/delivery. Dalam bab ini akan dilakukan pengambilan data-data yang relevan terhadap CoQ pada proses produksi Wall Thickness Baring di DMIC KUANTITAS ITEM INSPEKSI Kuantitas item yang akan diinpeksi merupakan salah satu parameter yang digunakan untuk mengurai lebih detail lagi faktor-faktor yang mendukung dan berpengaruh terhadap komponen CoQ lainnya. Tabel 3.3. : Data Kuantitas Item Inspeksi No Item Des 06 Jan 07 Feb 07 1 Inspection pcs Quantity 2 Lot Quantity item Sales Amount x Rp 1.000,

33 BIAYA PENCEGAHAN Biaya ini diadakan untuk mencegah terjadinya ketidaksesuaian di masa depan. Identifikasi biaya pencegahan dimulai dengan melakukan pengamatan terhadap proses produksi hingga siap penyerahan. Komponen-komponen yang berpengaruh terhadap Biaya Pencegahan ini meliputi: 1. Investigasi Kapasitas Produksi Penghitungan Kapasitas produksi dipakai untuk melakukan rencana tindakan dan upaya pencegahan kegagalan selama proses produksi berlangsung. Proses penyidikan kapasitas ini diukur dalam waktu kerja penghitungan. Item investigasinya adalah sebagai berikut: - mesin produksi - cycle time tiap mesin - operator yang dibutuhkan - waktu setting dan persiapan - efisiensi (target vs. aktual) - jam operasional produksi (dalam shift kerja) 2. Kontrol Jig / tool / part terkait Dari proses produksi Wall Thickness Bearing, diperlukan kepastian dan pengendalian jig/alat-alat/part terkait. Tercatat ada 12 proses di jalur produksi yang memerlukan pengendalian terhadap jig yang dipakai, yaitu:

34 26 - Blanking, mencakup cutter, pad urethan, dan spacer. - Splitting, mencakup cutter, pad atas dn bawah, dan spacer. - Bending dan forming, mencakup jig, die set atas dan bawah. - Face chamfer, mencakup cup, cutter, dan toe-piece. - Lug relief, mencakup cup, cutter, dan toe-piece. - Nicking, mencakup cup, punch, spacer, dan cushion plate. - Oil hole, mencakup die, punch, base plate, dan stopper. - Oil groove, mencakup cutter, cup, dan toe-piece. - Oil hole chamfer, mencakup mata drill. - Oil window chamfer, mencakup mata drill. - Joint face, mencakup jig, mandrell, kawat, cutter, dan leveler. - Bore broaching, mencakup jig, cutter, dan transfer. Terdapat lebih dari 150 Part no yang diproduksi di DMIC, sementara tiap proses memerlukan tool yang siap pakai tanpa kerusakan, sehingga untuk mempermudah biaya pengendalian tool tersebut, secara konsep CoQ hanya diambil waktu pengendalian yang terpakai selama proses produksi berlangsung. Tabel 3.4. : Data Waktu Pengendalian Tools (dalam jam) No Nama Des 06 Jan 07 Feb 07 1 Ito jam Irman jam Ibot jam Total

35 27 Tabel 3.5. : Data Pemeriksaan Roundness & Roughness Jig/Tools (dalam jam) No Nama Des 06 Jan 07 Feb 07 1 Bending pcs (press) 2 Broaching pcs Total Pcs jam ,75 51 Grand Total jam , Kontrol Preventive maintenance Salah satu faktor yang menjamin mutu dan kehandalan proses adalah terlaksananya Total Productive maintenance/tpm. Sehingga waktu yang dipakai untuk melaksanakan program tersebut menjadi faktor untuk proses identifikasi CoQ. Waktu pelaksanaan TPM ini akan dihitung sebagai komponen biaya pencegahan CoQ. Tabel 3.6. : Data Pelaksanaan TPM (dalam jam) Des '06 Jan '07 Feb '07 Mar '07 TPM 55,12 50,98 66,79 187,74 4. Pendidikan dan Pelatihan Waktu pendidikan atau pelatihan yang berhubungan dengan TQM diperhitungkan dalam komponen CoQ, karena begitu pentingnya pengetahuan dan pemahaman pekerja terhadap mutu produk atau jasa, pekerjaan, sistem dan manajemennya.

36 28 Pendidikan/pelatihan ini mencakup pendidikan QC, on the job training, metode statistik, pendidikan standar mutu internasional ( ISO, QS, VDA6.1 dan lain-lain ). Tabel 3.7. : Data Pelaksanaan Pelatihan (dalam jam) ALOKASI JAM PELATIHAN Des'06 Jan '07 Feb '07 Mar '07 JAM PELATIHAN Aktivitas QC Aktivitas QC meliputi pertemuan-pertemuan membahas masalah mutu sewaktu terjadi ketidaksesuaian terhadap standar mutu. Aktivitas ini bersifat menyeluruh dan tidak hanya dilakukan oleh pihak QC saja, melainkan semua elemen yang terkait dengan topik mutu. Komponen ini lebih memfokuskan pada proses pembelajaran pemeliharaan sistem jaminan mutu, karena waktu untuk menghitung, menganalisa, menciptakan sistem di proses dibutuhkan sumber daya manusia yang handal. 5. Audit Mutu Komponen ini meliputi waktu yang digunakan untuk melakukan audit mutu International Quality Standar, Audit klien (misalnya: audit sistem, audit proses, inspeksi kehadiran, dan lain-lain), audit mutu internal (misalnya: audit mutu headquarter, pemenuhan persyaratan QS, audit

37 29 proses, produk, dan lain-lain), dan audit perusahaan outsourcing (misalnya: audit sistem, audit proses, inspeksi kehadiran, dan lain-lain). Tabel 3.8. : Data Audit Mutu (dalam jam) Des '06 Jan '07 Feb '07 Mar '07 Audit Mutu Internal 16 1 Audit Headquarter 8 0 Audit Customer ISIX 1 MKMX 1 ISO /TS 16949:2002 Total BIAYA PENILAIAN Biaya Penilaian merupakan biaya yang berhubungan dengan mengukur, mengevaluasi, atau memeriksa produk atau jasa untuk memastikan kesesuaian terhadap standar kualitas dan persyaratan kinerja. Komponen-komponen biaya penilaian yang teridentifikasi pada proses manufaktur Wall Thickness Bearing adalah sebagai berikut: 1. Inspeksi keberterimaan produk Biaya ini mencakup waktu yang diperlukan untuk pemeriksaan incoming bahan baku utama dan penunjang lainnya, inspeksi keberterimaan part beli/outsource, inspeksi penyerahan produk jadi siap kirim. Pemeriksaan bahan baku utama/penunjang mencakup inspeksi terhadap: - inspeksi visual terhadap bimetal, material penunjang yang datang

38 30 - dokumen CoA/certificate of analysis; sebatas pada dokumen karena DMIC tidak mempunyai fasilitas pemeriksaan komposisi kimia/fisika maupun kandungan lainnya dalam suatu material. Sehingga kalau akan mengetahuinya harus mendatangkan Surveyor/lembaga penelitian lainnya untuk memastikan kesesuaian yang dipersyaratkan. Inspeksi keberterimaan part beli/ousource meliputi: - pengujian Roundness dan Roughness terhadap Jig Sementara inspeksi penyerahan produk jadi siap kirim meliputi: - kesesuaian dokumen terhadap produk - inspeksi visual kemasan - pengendalian instruksi kemasan tiap produk sesuai persyaratan pelanggan Ketiga hal tersebut dilakukan oleh petugas/inspektor QC yang secara periodik juga akan melakukan patrol pelaksanaan prosedur mutu di jalur produksi, untuk membantu proses produksi dalam hal menentukan judgement terhadap produk yang tidak memenuhi standar. 2. Inspeksi Menyeluruh, Packing, dan Pengiriman Pada gambar 3.1. dijelaskan secara umum bahwa setelah proses Machining dan Plating, dilakukan Inspeksi menyeluruh produk yang dihasilkan. Standar Mutu terhadap produk dari proses sebelumnya dicek visual oleh petugas inspektor sebagai pemastian produk bebas cacat.

39 31 Tabel 3.9. : Data Cek Menyeluruh (dalam jam) ( dalam jam ) Inspektor Des '06 Jan '07 Feb '07 Mar '07 Grand Total Anah Umi Yeyen Ijah Rohman Agus Nike Grand Total Pada proses Packing, dilakukan pula inspeksi akhir terhadap kemungkinan tercampurnya set suatu produk. 3. Kontrol alat Ukur Kontrol ini meliputi seluruh alat ukur yang dipakai dalam proses produksi, kalibrasi terhadap alat ukur tersebut, kontrol riwayat alat ukur, dan penyediaan life time/ spare part alat ukur. Untuk memastikan kontrol alat ukur, metode pengukuran, serta kesepahaman penilai terhadap produk/alat ukur/metode pengukuran ada suatu metode yang populer yaitu Measuring System Analysis (MSA) BIAYA KEGAGALAN INTERNAL Merupakan biaya dihasilkan sebelum produk dikirim sebagai hasil ketidaksesuaian persyaratan. Komponen biaya kegagalan internal meliputi:

40 32 1. Jumlah produk gagal/ng Produk NG yang dihasilkan selama proses produksi, produk NG yang lolos inspeksi selama di jalur produksi, dihitung sebagai komponen biaya CoQ. Tabel : Jumlah Produk gagal/ng/reject (dalam pcs) PRODUKSI Reject % 0,90% 1,29% 0,66% 0,79% 2. Pengerjaan Ulang/rework Adakalanya produk yang dihasilkan memerlukan pengerjaan ulang, dikarenakan tidak memenuhi standar mutu yang ditetapkan. Dalam hal ini lebih banyak terjadi pada appearance/visual-nya, misalnya terdapat gores/scratch, kotor adanya gram/bintik yang menempel pada produk, burr/sisi tajam akibat pemotongan/penyayatan pada proses tertentu, dan lain sebagainya. Berikut tabel jumlah rework yang muncul selama beberapa periode. Tabel : Jumlah Produk rework/pengerjaan ulang (dalam pcs) Des '06 Jan '07 Feb '07 Mar '07 PRODUKSI REWORK % 9,80% 19,29% 14,40% 14,59% Tabel : Biaya Pengerjaan Ulang (dalam Rupiah) Des '06 Jan '07 Feb '07 Mar '07 BIAYA TOTAL

41 33 Tabel : Waktu Pengerjaan Ulang (1 Operator dalam jam) Des '06 Jan '07 Feb '07 Mar '07 WAKTU REWORK Internal Claim measures meeting Biaya ini dimasukkan dalam identifikasi CoQ didasarkan oleh pertimbangan waktu yang tersedot oleh faktor kegagalan internal, yang mengakibatkan tertundanya/hilangnya waktu kerja normal. Waktu tersebut dipakai untuk mengadakan meeting pengambilan disposisi pengerjaan ulang maupun produk reject/ng. Total waktu = Standar waktu x kasus Dalam melakukan penghitungan faktor kegagalan, dipakai cara yang tepat sehingga dapat menginformasikan kondisi kegagalan secara sistematik. Penghitungan tingkat kegagalan dapat dilakukan sebagai berikut: Tabel : Tabel Penghitungan tingkat kegagalan Loading (T) Pass (a) Failure Primary Pass Secondary Pass Primary Fault Secondary Fault Third Fault Fourth Fault (a1) (a2) (r1) (r2) (r3) (r4) [Pass] [Pass with Correcction] [Failure] [Correction Failure] [Control Use] [Unknown] - Loading (T) : kuantitas dan nilai produk yang masuk/dibebankan pada proses awal proses produksi - Primary Pass (a1) : kuantitas dan nilai produk yang melalui inspeksi akhir dengan proses normal

42 34 - Secondary Pass (a2) : kuantitas dan nilai produk yang melalui inspeksi akhir dengan penambahan proses permesinan/produksi lainnya - Primary Fault (r1) : kuantitas dan nilai dari produk gagal yang keluar dari standar mutu yang ditetapkan, tidak ada penambahan proses/mesin - Secondary Fault (r2) : kuantitas dan nilai dari produk gagal yang dinyatakan NG setelah ada penambahan proses/mesin - Third Fault (r3) : indikasi kuantitas dan nilai produk yang dilakukan proses pengrusakan item - Fourth fault (r4) : kuantitas dan nilai yang tidak diketahui. Kondisi ini akan muncul bilamana penjumlahan item-item diatas menghasilkan suatu yang tidak balans/imbang. Metode Penghitungan Index Variasi ( value rate ) 1. Direct forwarding rate a1 Rm % = (a1xm) atau [(A-a2)xm] x 100 x 100 (Txm) (Txm) 2. Lot Pass rate ARm % = (Axm) (Txm) x Lot Failure rate RRm % = (Rxm) (Txm) x 100

43 35 4. Correction Pass Rate a2rm % = (a2xm) (Txm) x Correction Failure Rate r2rm % = (r2xm) (Txm) x Correction Rate % = a2rm + r2rm Metode Penghitungan Index Variasi ( kuantitas rate ) 1. Direct first run rate a1 R % = a1 x 100 atau (A-a2) T T x Lot Pass rate AR % = A T x Lot failure rate RR % = R T x Correction Pass rate a2r % = a2 T x 100

44 36 5. Correction Failure rate r2r % = r2 T x Correction rate % = a2r + r2r Data Failure/kegagalan dapat dilihat sebagai berikut: Tabel : Tabel Hasil Tingkat Kegagalan MonthZone Loading Pass Failure Lot Failure Rate Correc tion Rate (%) Unkn own Rate (%) Direct Flow Rate (%) T a1 a2 r1 r2 r3 r4 R R/T (PPM) (a2r2)/t r4/t a1/t H/B ,03 0,00 89,28 DEC H/B ,90 0,00 83,10 H/B ,04 0,00 77,05 JAN H/B ,90 0,00 76,10 H/B ,03 0,00 83,71 FEB H/B ,83 0,00 83,17 H/B ,03 0,00 84,29 MAR H/B ,08 0,00 82, BIAYA KEGAGALAN EKSTERNAL Merupakan biaya dihasilkan setelah produk dikirim sebagai hasil ketidaksesuaian persyaratan. Komponen biaya kegagalan ekternal meliputi: 1. Claim Response Expenses Biaya mutu/coq ini meliputi : biaya perjalanan yang ditempuh untuk melakukan investigasi lapangan di tempat klien/pelanggan, waktu yang dipakai selama melakukan meeting.

45 37 2. External returned Product Merupakan kuantitas dan nilai yang diklaim oleh klien. Nilai kompensasi/pengganti dari produk yang dikembalikan menjadi pertimbangan untuk dimasukkan sebagai komponen biaya mutu/coq. Komponen ini juga memuat jumlah produk yang hilang, biaya perbaikan/investigasi lapangan yang dilakukan oleh petugas yang ditunjuk untuk melakukan pengujian/penyidikan/pengerjaan ulang/sortir produk dan lain sebagainya. Selain itu bila ada penarikan produk yang diakibatkan produk yang dikirim ke pelanggan, juga dimasukkan ke dalam komponen ini. Standar Disposisi Klaim Eksternal Klaim eksternal merupakan tidak terpenuhinya persyaratan yang ditentukan oleh pelanggan, sehingga mereka mengeluarkan lembar ketidaksesuaian yang ditujukan kepada pemasok. Klaim tersebut dapat mencakup kegagalan selama penyimpanan dan transportasi ( misalnya: salah produk, karat, salah kuantitas yang terjadi selama penyimpanan dan transportasi ), ataupun kegagalan selama proses produksi dan inspeksi ( misalnya: salah desain, material, permesinan, inspeksi, pengepakan dan lain sebagainya ) Kadang pula, pelanggan tidak mengeluarkan lembar ketidaksesuaian hanya komplain melalui lisan, ini dilakukan bilamana produk yang dikirim tidak mempengaruhi fungsi produk itu sendiri.

46 38 Metode urutan/rangking klaim Rangking klaim didasarkan atas informasi pelanggan, dapat dikelompokkan dalam tabel di bawah ini: Tabel : Ranking Klaim berdasarkan informasi pelanggan Kls Tingkat Kepentingan Derajat Emergensi Tindakan Utama Rank Acuan Acuan Rank Pelanggan Internal A Ditemukan oleh Muncul disebab- Diperlaku- A Diselesaikan secara K pelanggan dan kan cacat saat I kan secepatnya total dengan pe- L mengalir hingga produksi sesuai sistem nekanan perusahaan A ke market Emergensi I M Ditemukan oleh Kesalahan pelanggan dan material menyebabkan line stop di jalur produksi Ditemukan di Masalah fungsi Diperlakukan Diselesaikan oleh tempat pelanggan produk, tidak ter normal sesuai B departemen B terjadi biaya proses, penyim- II sistem kerja operasional penyeleksian dan pangan dimensi retur, disebabkan utama misalnya karena masalah ketinggian atau pengiriman ketebalan K Ditemukan oleh Tidak mempe- Diperlakukan Diselesaikan oleh O pelanggan se- ngaruhi fungsi normal sesuai departemen M C belum dipakai, produk, tapi III sistem kerja C Sales/Marketing P dikembalikan, ke- sesuai spek pada waktu yang L mudian dikirim gambar, dan tersedia A ulang sesuai memerlukan I due-date modifikasi N Tidak dikeluarkan Biasanya cacat surat komplain visual

47 39 Secara internal, dilakukan proses evaluasi terhadap klaim/komplain yang diterima dari pelanggan. Evaluasi dikelompokkan pada 3 hal sesuai tabel berikut: Tabel : Rangking Tingkat Kepentingan Rank Tingkat Kriteria Kepentingan 5 Extremely High Kesalahan mengakibatkan kegagalan fungsi, membahayakan atau menyebabkan kerusakan kepada operator, mesin atau parts lainnya 4 High Ketidakmampuan operasi, (mesin tidak bisa di-start); memerlukan perbaikan atau re-permesinan 3 Medium Menyebabkan penurunan fungsi operasi. Modifikasi atau perbaikan diperlukan pada proses hilir 2 Low Mengakibatkan sedikit penurunan fungsi operasi. 1 Light Tidak menyebabkan turunnya fungsi operasi Tabel : Rangking Tingkat Keseringan/Occurence Rank Tingkat Kriteria Frekuensi Occurence 5 Extremely High Klaim selalu terjadi Lebih dari sekali per minggu 4 High Sering terjadi Sekali sebulan 3 Medium Kadang-kadang terjadi Sekali per 6 bulan 2 Low Tidak sering terjadi Sekali per tahun 1 Extremely Low Jarang sekali terjadi Sekali dalam 3 tahun Tabel : Rangking Tingkat Deteksi Rank Tingkat Deteksi Kriteria 5 Extremely Low Kontrol sangat rendah terhadap deteksi kegagalan sejak dari awal 4 Low Kontrol rendah terhadap kontrol deteksi kegagalan sejak dari awal 3 Medium Ada kemungkinan kontrol dapat mendeteksi kegagalan 2 High Kegagalan dapat dideteksi selama proses berlangsung 1 Extremely High Jaminan kegagalan dapat dideteksi dengan otomatis sejak dari awal

48 40 3. Client Repair Cost Merupakan biaya penggantian dari aktivitas perbaikan yang dilakukan oleh pelanggan. Tabel : Eksternal Claim (dalam kasus) OEM Customer Des '06 Jan '07 Feb '07 Mar '07 Total MKMX 0 ADMX ISIX 1 1 MIIX 0 KIX 0 KTBX 0 YADINX 0 TMMINX HPMX 0 Total

49 BAB IV PENGOLAHAN DAN ANALISA DATA Data data yang ditampilkan dalam Bab sebelumnya akan dijadikan bahan analisa dalam mendukung dan mendukung usaha perbaikan mutu yang mengarah kepada peningkatan efisiensi biaya perusahaan. Dalam Bab ini, ada 2 hal utama yang akan dibahas yaitu: 1. Pengolahan dan analisa data terhadap daftar identifikasi Cost of Quality (CoQ) yang telah dipaparkan pada Bab sebelumnya. 2. Usaha-usaha perbaikan mutu yang diselaraskan pada hasil analisa biaya mutu Cost of Quality (CoQ) PENGOLAHAN DATA COST OF QUALITY (COQ). Banyak data tentang mutu yang diperlukan untuk membuat laporan tentang biaya mutu CoQ yang terlibat tersedia melalui sistem akunting perusahaan dan pabrik ( namun pada TA ini tidak dibahas ). Sehingga pelaporan lebih bersifat aplikatif terhadap usaha perbaikan mutu, yaitu bagaimana memformulasikan hasil data identifikasi CoQ dari faktor pencegahan, penilaian, dan kegagalan proses ke dalam suatu tindakan logis-praktis agar efisiensi biaya perusahaan dapat tercapai. Ke depannya, diharapkan data identifikasi biaya mutu tersebut dapat ditetapkan sebagai bagian dari program informasi manajemen, sehingga update dan penyempurnaan CoQ terus menerus dilakukan dan terpadu. 41

50 42 Dari daftar identifikasi CoQ yang telah dipaparkan pada bab III, dapat dirangkum hasilnya sebagai berikut: Laporan CoQ Tabel 4.1. : Data Biaya Mutu (dalam Rupiah) Inspection Quantity Des '06 Jan '07 Feb '07 (H) Cost(Rp) (H) Cost(Rp) (H) Cost(Rp) a. Quantity b. Lot Quantity c. Production Amount External Internal Appraisal Prevention d. Capacity Inv estigatio e. Jig control f. Maintenance g. Education h. FS Study 0 i. Quality Audit Subtotal j. Product Acceptance I k. Appearance Inspectio l. Measuring Control Subtotal m. Reject n. Rework o. Internal Claim Subtotal p. Claim Response q. Ext. returned product r. Client repair cost Subtotal Subtotal Total CoQ Catatan rangkuman pengambilan data Biaya Mutu di atas djelaskan sebagai berikut: Tabel 4.2. : Rangkuman Pengambilan Data Biaya Mutu Jenis Biaya Mutu Data terkait Keterangan (d) Investigasi Kapasitas Slip lembur petugas yang ditunjuk untuk melakukan penghitungan Jumlah jam lembur yang terkait dikonversikan dalam nilai rupiah sebagai komponen Biaya Mutu (e) Pemeriksaan Jig dan alat Slip upah petugas yang Termasuk bilamana petugas yang bersangkutan melakukan

BAB II LANDASAN TEORI

BAB II LANDASAN TEORI BAB II LANDASAN TEORI Dalam Bab ini dikemukakan teori-teori dan penjelasan-penjelasan yang digunakan untuk pengolahan data dan proses analisa terhadap permasalahan yang dihadapi. 2.1. PENGERTIAN TQM/ MANAJEMEN
