ANALISIS PROSPEK PERKEMBANGAN BAUKSIT. Triswan Suseno

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "ANALISIS PROSPEK PERKEMBANGAN BAUKSIT. Triswan Suseno"

Transkripsi

1 ANALISIS PROSPEK PERKEMBANGAN BAUKSIT Triswan Suseno Pusat Penelitian dan Pengembangan Teknologi Mineral dan Batubara tekmira S A R I Bauksit adalah bijih paling penting dalam proses pengolahan alumina, sedangkan alumina adalah bahan baku utama dalam industri peleburan aluminium. Aluminium adalah salah satu bahan logam yang saat ini banyak digunakan di dalam kehidupan manusia. Pada tahun 2010, sumber daya bauksit Indonesia tercatat sekitar ton bijih, sedangkan cadangannya diperkirakan mencapai ton. Pada tahun 2010, Indonesia tercatat sebagai produsen bauksit ke-7 dunia dengan produksi sebesar 10,28 juta ton. Hingga saat ini, seluruh produksinya diekspor ke luar negeri (Jepang), karena Indonesia belum memiliki industri pengolahan alumina dalam skala besar. Untuk skala kecil, Indonesia telah memiliki industri pengolahan aluminium dengan kapasitas ton, alumina yang digunakan sebagai bahan baku seluruhnya diimpor dari Australia. Pada tahun 2020, konsumsi aluminium dunia diperkirakan mencapai 81,09 juta ton, sedangkan produksinya diperkirakan sebesar 77,23 juta ton. Ini berarti bahwa dunia akan mengalami kekurangan pasokan sebesar 3,76 juta ton. Hal ini menjadi peluang pasar bagi produk alumina Indonesia, apabila dua pabrik pengolahan bauksit smelter grade alumina dan chemical grade alumina telah dibangun oleh PT. Aneka Tambang Tbk. dan beroperasi sebelum tahun Terbitnya Undang-Undang No. 4 tahun 2009 dan Peraturan Menteri ESDM tentang nilai tambah mineral, akan meningkatkan daya saing alumina dan aluminium Indonesia di dunia, sehingga prospek perkembangan bauksit Indonesia di masa mendatang akan lebih baik. Kata kunci : alumina, aluminium, bauksit, prospek 1. PENDAHULUAN Aluminium adalah sejenis logam yang sangat banyak manfaatnya dalam berbagai industri manufaktur dan banyak digunakan sehari-hari. Aluminium berasal dari bahan baku bauksit setelah sebelumnya diolah terlebih dahulu menjadi alumina. Pabrik pengolahan aluminium terbesar dan satu-satunya di Indonesia saat ini terdapat di Sumatera Utara, yaitu PT. Inalum. 100% alumina yang selama ini digunakan oleh PT. Inalum sebagai bahan baku untuk mengolah aluminium diperoleh dari luar negeri, yaitu Australia. Indonesia saat ini belum memiliki pabrik pengolahan alumina, padahal apabila bauksit dapat diolah di dalam negeri, tentu akan menghasilkan keuntungan yang jauh lebih besar dibandingkan dengan hanya menjualnya dalam bentuk bijih bauksit ke luar negeri. Indonesia merupakan salah satu penghasil bauksit, potensinya tersebar di Kijang- Bintan dan sekitarnya di Kepulauan Riau. Pengelola bauksit terbesar di Indonesia saat ini adalah PT. Aneka Tambang Tbk (PT. Antam Tbk). Seiring dengan intensitas produksi yang tinggi dan terusmenerus, jumlah cadangan di daerah ini terus 73

2 mengalami penurunan dan diperkirakan telah habis. Namun setelah ditemukannya cadangan baru (1994) di daerah Tayan dan di Kendawangan Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat yang cukup besar, maka harapan keberlangsungan produksi menjadi lebih lama. Konsumen tetap bauksit PT. Antam Tbk adalah perusahaan-perusahaan internasional, yaitu Showa Denko KK Co. Ltd, Sumitomo Chemical Co. Ltd, dan Nippon Light Metals Co. Ltd (Jepang), serta Shandong Aluminium Co. dari Cina. Namun setelah terbitnya Undang-Undang (UU) Nomor (No.) 4 tahun 2009 tentang pertambangan mineral dan batubara, maka ekspor dalam bentuk wantah itu tidak akan terjadi lagi. Seperti yang dinyatakan dalam pasal 170 yang menyebutkan bahwa pemerintah melarang ekspor tambang dalam bentuk bahan baku, kecuali perusahaan tersebut mampu mengolahnya, baik dalam bentuk setengah jadi maupun jadi. Untuk mendukung pelaksanaan tersebut, pemerintah melalui peraturan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral memberikan waktu hingga tahun 2014 mendatang agar perusahaan dapat membangun industri pengolahan (smelter) di dalam negeri dengan tujuan untuk meningkatkan nilai tambah komoditas tambang, agar dapat memenuhi kebutuhan industri hilir (manufaktur) di dalam negeri. Larangan ekspor wantah setelah setelah diterbitkannya UU No. 4 tahun 2009 ini ternyata telah direspon secara positif oleh beberapa perusahaan tambang di Indonesia. Salah satunya adalah PT. Antam Tbk yang telah mengambil langkah strategis akan membangun pabrik pengolahan dan pemurnian chemical grade alumina (CGA) dan smelter grade alumina (SGA) di Kalimantan Barat (Miraza, 2011). Apabila bauksit tersebut dapat diolah menjadi alumina di dalam negeri, tentu akan memiliki nilai tambah yang jauh lebih besar dibandingkan dijual dalam bentuk bijih bauksit. Selain itu, keberadaan industri ini diharapkan dapat mengurangi impor alumina yang selama ini dilakukan oleh PT. Inalum, sehingga dapat mengurangi biaya produksi. Oleh karena itu, perlu dikaji sampai sejauh mana prospek bauksit pasca-uu no. 4 tahun 2009 dan Peraturan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral dalam mendukung perkembangan industri hilir. Untuk mengetahui prospek bauksit Indonesia di masa mendatang adalah dengan mengetahui sejauh mana alumina dan aluminium ini digunakan oleh industri hilir, baik sebagai bahan antara maupun sebagai bahan utama dan jenis industri yang sangat tergantung kepada aluminum. 2. METODOLOGI Data yang digunakan dalam pengkajian ini terdiri dari data primer dan sekunder, baik yang bersifat kualitatif maupun yang bersifat kuantitatif. Data primer diperoleh melalui pengamatan dan pencatatan secara langsung di lapangan serta wawancara langsung dengan bagian pengolahan, jumlah produksi. Data sekunder diperoleh dari studi pustaka dari berbagai instansi seperti perusahaan, Badan Pusat Statistik, Kementerian Peridustrian, Kementerian Perdagangan, PT. Antam Tbk., PT. Inalum, hasil-hasil penelitian terdahulu serta literatur lainnya yang terkait dengan penelitian ini. Data yang diperoleh diolah dan dianalisis dengan dua cara, yaitu secara kualitatif dan kuantitatif. Data kuantitatif diolah dan disajikan dalam bentuk tabel. Data kualitatif dipaparkan dalam bentuk uraian untuk mendukung data kuantitatif. Model Produksi Dan Konsumsi Bauksit Model hubungan fungsional antara produksi dan konsumsi menurut waktu dapat dinyatakan dalam bentuk persamaan sebagai berikut: P t = β 0 + β 1 t + ξ 1t... (1) K t = γ 0 + γ 1 t + ξ 2t... (2) 74 M&E, Vol. 11, No. 3, September 2013

3 Dalam hal ini, P t = jumlah produksi (bauksit, alumina, aluminium) pada tahun ke-t K t = jumlah konsumsi (bauksit, alumina, aluminium) pada tahun ke-t β 0, γ 0 = garis perpotongan β 1, γ 1 = koefisien regresi untuk waktu ke-t ξ t = galat baku (deviasi proyeksi) Model di atas disebut sebagai model regresi sederhana yang dapat digunakan untuk menghitung atau memperkirakan besarnya pengaruh dari perubahan suatu kejadian, seperti produksi dan konsumsi atau harga bauksit akibat perkembangan produksi alumina dan aluminium secara kuantitatif. Nilai perkiraan untuk waktu yang akan datang, yang disebut sebagai nilai ramalan, sangat berguna untuk melihat perkembangan bauksit di masa mendatang. 3. PERKEMBANGAN BAUKSIT, ALUMINA DAN ALUMINIUM DUNIA a. Sumber Daya Bauksit Tiga wilayah yang memiliki sumber daya bauksit terbesar di Indonesia saat ini adalah Kalimantan Barat, Kepulauan Riau dan Bangka-Belitung. Berdasarkan jumlah pemegang izin usaha pertambangan (IUP), potensi sumber daya bauksit yang dimiliki secara keseluruhan diperkirakan mencapai sekitar 3,48 miliar ton (7,47% dari sumber daya bauksit dunia, lihat Tabel 1). Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Kepulauan Riau (DESDM Kepulauan Riau, 2011) mencatat bahwa jumlah perusahaan penambangan bauksit yang memiliki IUP di wilayah ini terdapat 32 perusahaan, terdiri dari 3 IUP di Karimun, 12 IUP di Tanjung Pinang, Bintan 9 IUP dan 2 perusahaan berada di perbatasan kabupaten. Total luas yang dikuasai oleh para pemegang IUP diperkirakan mencapai 34,99 ha, masing-masing 1,64% dari luas tersebut berada di Karimun, Lingga (93,36%), Tanjung Pinang (1,61%), Bintan (2,33%) dan 1,06% berada di perbatasan dua wilayah. Jumlah sumber daya bauksit di Kepulauan Riau diperkirakan mencapai 180,97 juta ton. Daerah yang masih menyimpan sumber daya bauksit paling besar adalah Kabupaten Lingga, dengan jumlah sekitar 168,96 juta ton, sisanya tersebar di empat wilayah dengan jumlah yang relatif kecil, karena lokasi penambangannya berada di lahan bekas tambang PT. Antam Tbk yang sudah ditinggalkan. Di Kalimantan Barat (DESDM Kalimantan Barat, 2011) terdapat 49 perusahaan yang memiliki IUP dengan luas total yang dikuasai sekitar ha, 27 perusahaan berada di Sanggau dengan luas ha, di Bengkayang terdapat 2 perusahaan dengan luas ha, Landak sebanyak 8 perusahaan ( ha), Kayong Utara 5 perusahaan (9.985 ha), Kabupaten Pontianak 3 perusahaan ( ha) dan di perbatasan antarkabupaten/kota sebanyak 4 perusahaan ( ha). Jumlah sumber daya bauksit di wilayah ini diperkirakan cukup besar, yaitu sekitar 3,29 miliar ton. Sanggau dan lokasi yang berada di wilayah perbatasan dua kabupaten adalah wilayah yang memiliki sumber daya bauksit terbesar, masing-masing 1,28 miliar ton dan 1,02 miliar ton. Masa berlakunya IUP tersebut berkisar antara dua 2-20 tahun. Hingga berita ini diturunkan, belum ada informasi yang jelas mengenai besarnya sumber daya bauksit di Bangka-Belitung, namun diperkirakan sekitar 13,50 juta ton ( bkpm.go.id/, 2011). Dibandingkan dengan tahun 2009, jumlah sumber daya bauksit mengalami kenaikan sebesar 9,79%, sedangkan cadangan naik sebesar 23,03%. Sebagian besar sumber daya dan cadangan dimiliki oleh pemegang IUP, seperti PT. Harita Prima Abadi, Mineral Kalbar, PT. Wahana Karya Suksesindo, sisanya IUP yang dimiliki BUMN PT. Antam Tbk (Sihite, 2011). Kepulauan Riau merupakan lokasi pengusahaan bauksit tertua di Indonesia yang saat ini telah mengalami penurunan potensi dan kualitas bijih. Namun banyak perusahaan yang masih menambang di daerah ini, terbukti sekitar 32 perusahaan yang memiliki IUP dan sebagian besar telah beroperasi, baik di lokasi bekas 75

4 tambang PT. Antam Tbk, maupun lahan baru seperti di Kabupaten Lingga. Hal ini disebabkan oleh adanya permintaan dari Cina, walaupun dengan kadar bauksit berkisar antara 40-48%. US Geological Survey (2011) dan Hydro (2011) menyatakan bahwa sumber daya bauksit dunia jumlahnya diperkirakan sekitar 46,5 miliar ton; 32,01% sumber daya bauksit berada di Guinea, 20,41% di Australia, 17,62% berada di Brasil, sisanya berada di beberapa negara seperti Indonesia sekitar 1,56% (Tabel 1). Jumlah cadangan bauksit Indonesia masih bisa bertambah mengingat seluruh wilayah di Kalimantan Barat yang diperkirakan terdapat bauksit belum terdeteksi dan tereksplorasi secara komprehensif. b. Prospek Bauksit (2011) menyebutkan bahwa pada tahun 2010, sekitar 30,66% produksi bauksit dunia berasal dari Australia, diikuti oleh Tabel 1. Cadangan dan sumber daya bauksit dunia (1000 Ton) Negara Cadangan Sumber daya Australia Cina Brazil Guinea Jamaika India Rusia Venezuela Suriname Kazakhstan Yunani Indonesia Negara lainnya Jumlah Sumber : Hydro (2011): U.S. Geological Survey (2008): Setiawan (2010) Cina 20,11%, Brasil 14,01%, sedangkan Indonesia memberikan kontribusi produksi dunia sebesar 3,27% (Tabel 2). Hingga tahun 2010, tercatat tidak kurang dari 25 negara yang menghasilkan bijih bauksit dengan total produksi diperkirakan mencapai 221,73 juta ton. Selama kurun waktu , tingkat pertumbuhan produksi bauksit dunia naik sebesar 5,23% per tahun. Cina adalah negara yang paling tinggi tingkat pertumbuhan produksi bauksitnya yaitu 20,83%, disusul kemudian oleh Brasil 8,60%. Di kawasan Asia, Indonesia adalah pengekspor bauksit ketiga. Namun saat ini Indonesia menjadi pengekspor terbesar di Asia setelah kedua negara tersebut menghentikan ekspornya dalam rangka memenuhi kebutuhan industri di dalam negeri masing-masing. Seluruh produksi bauksit Indonesia diekspor ke luar negeri dalam bentuk bijih, khusus produk yang berasal dari PT. Antam Tbk. diekspor ke Jepang, sedangkan bauksit yang berasal perusahaan pemilik IUP diekspor ke Cina. Tingginya perkembangan kebutuhan bauksit di kedua negara tersebut, sehingga negara yang menjadi sasaran untuk mendapatkannya adalah Indonesia, mengingat Indonesia adalah negara penghasil yang terdekat dibandingkan harus mencarinya ke negara penghasil yang jauh seperti Amerika Latin. Produksi bauksit Indonesia selama kurun waktu sangat fluktuatif, bahkan cenderung tidak stabil. Hal ini dikarenakan Jepang sebagai konsumen utama PT. Antam Tbk. melakukan restrukturisasi dalam industri logam aluminium Jepang sebagai akibat semakin mahalnya biaya energi yang diperlukan dalam proses pengolahan bauksit, maka permintaan bauksit Jepang cenderung menurun. Selain itu, ketergantungan Jepang terhadap bauksit negara lain (khususnya Indonesia) juga turut memengaruhi perkembangan produksi alumina Jepang. Sebagai penghasil bauksit, Indonesia saat ini belum memiliki perusahaan peleburan bauksit, sehingga seluruh bijih bauksit diekspor ke luar 76 M&E, Vol. 11, No. 3, September 2013

5 Tabel 2. Produksi bauksit dunia menurut negara, (000 ton) Negara Produksi Australia Cina Brasil Guinea Jamaika India Rusia Venezuela Suriname Kazakhstan Yunani Indonesia Negara lainnya Total (Dunia) Sumber : - Hydro(2011) - (2011) - Setiawan (2010) negeri (Jepang dan Cina), sedangkan alumina sebagai bahan baku untuk pembuatan aluminium harus diimpor dari negara lain (Australia). Mengantisipasi UU No 4 tahun 2009, saat ini PT. Antam Tbk berencana membangun pabrik pengolahan bauksit SGA dan CGA. Pabrik CGA akan dibangun di daerah Tayan, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, dengan kapasitas produksi 300 ribu ton alumina per tahun. Dengan demikian, bauksit yang diperlukan sebagai umpan untuk proses pengolahan alumina diperkirakan mencapai ton/tahun. Rencana pembangunan pabrik SGA di Kecamatan Toho, Kabupaten Pontianak, dengan kapasitas 1,2 juta ton alumina per tahun, berarti bijih bauksit yang diperlukan sekitar 2,7 juta ton per tahun. Apabila kedua produk tersebut berjalan sesuai dengan rencana, berarti setiap tahun kedua pabrik ini memerlukan bahan baku bijih bauksit paling sedikit 3,42 juta ton per tahun. Dengan kondisi cadangan yang ada saat ini, maka diperkirakan umur pabrik diperkirakan dapat bertahan paling tidak selama 100 tahun. Dengan asumsi bahwa bijih bauksit ini memang digunakan untuk pabrik alumina di dalam negeri, karena sebagaimana diketahui, Cina adalah 77

6 negara yang paling banyak mengonsumsi bauksit dunia, sehingga negara ini banyak memerlukan bauksit dari negara penghasil, di samping karena keterbatasan cadangan yang dimilikinya. Hal ini dapat dilihat dari tingkat pertumbuhan industri pengolahan alumina di negara ini selama kurun waktu yang naik sebesar 15%. Pada tahun 2010, kebutuhan bauksit Cina sebesar 79,16 juta ton, 37,25 juta ton di antaranya diimpor dari Indonesia (75%) dan sisanya dari Australia (Hydro, 2011). Selain itu, Cina juga menguasai sekitar 40,48% produk alumina dunia (Tabel 3). Konsumsi bauksit Cina akan terus meningkat dan pada tahun 2020 akan menjadi 211,93 juta ton (Gambar 1). Sedangkan produksi bauksit dunia pada tahun yang sama diperkirakan akan meningkat menjadi 394,46 juta ton (Gambar 3), berarti sekitar 53,73% produk bauksit dunia terserap oleh kebutuhan bauksit Cina. Oleh karena itu, wajar bahwa Cina sangat tergantung kepada bauksit. Namun dengan diberlakukannya larangan ekspor bauksit Indonesia dalam bentuk bijih, kemungkinan Cina akan mengalihkan pencarian ke negara-negara Australia atau kawasan Asia lainnya. Seiring dengan perkembangan industri yang begitu pesat, khususnya industri aluminium, ternyata akan meningkatkan laju pertumbuhan kebutuhan bauksit dunia sebesar 5,79%. Cina Gambar 1. Sumber konsumsi bauksit Cina (000 ton) sendiri dengan gerakan industri nasionalnya diperkirakan akan mengalami kenaikan konsumsi bauksit sebesar 15,71%, disusul kemudian oleh India 9,48% (Gambar 1). Hal ini mengindikasikan bahwa untuk 10 tahun ke depan masih menjadi komoditas tambang yang menjadi andalan industri pengolahan alumina dan aluminium. c. Prospek Alumina Hinga tahun 2010, alumina sebagai bahan baku utama dalam proses pengolahan aluminium saat ini dipasok oleh sekitar 30 negara penghasil alumina dengan total produksi 121,83 juta ton (Tabel 3). Hingga tahun 2006 produksi alumina dunia dikuasai oleh Australia (25,82%). Namun, memasuki tahun 2007, Cina mulai mendominasi produksi alumina dunia dengan kontribusi sebesar 39,17% (2010). Dominasi ini terlihat pula dari laju pertumbuhan produksi alumina Cina dalam kurun waktu yang naik sebesar 15,71%, sedangkan Australia naik hanya 3,35%. Sekitar 85% produk tambang bauksit digunakan untuk memproduksi alumina yang disempurnakan untuk menjadi aluminium metal, sisanya digunakan untuk refractories, abrasives, produk bangunan, integrated circuit, dan juga bahan baku untuk LCD screen ( ). Hingga tahun 2020, perkembangan alumina dunia akan mengalami peningkatan sebesar 17,81% atau menjadi sebesar 143,52 juta ton (Gambar 3). Hal ini dipicu oleh adanya permintaan alumina dari Cina dan telah beroperasinya dua pabrik pengolahan alumina di Indonesia. Pertumbuhan industri yang sangat pesat di Cina mengakibatkan kebutuhan alumina semakin tinggi. Selama kurun waktu , konsumsi alumina Cina naik cukup signifikan, yaitu 34,76%. Pada tahun 2010, kebutuhan alumina Cina mencapai 54,36 juta ton. 87,88% kebutuhan alumina Cina dipenuhi dari dalam negeri, namun kekurangannya diimpor dari beberapa negara (Gambar 2). Konsumsi 78 M&E, Vol. 11, No. 3, September 2013

7 Tabel 3. Perkembangan produksi alumina dunia menurut negara, (1.000 ton) Negara Australia Cina Brasil Jamaika India Rusia Venezuela Suriname Kazakhstan Amerika Serikat Ukraina Spanyol Italia Kanada Irlandia Jepang Negara Lainnya Jumlah Sumber : - (2011), diolah kembali. alumina Cina tahun 2015 sebesar 56,23 juta. 90,74% dipenuhi oleh industri alumina dalam negeri, sedangkan sisanya akan diimpor. Hingga tahun 2020, konsumsi alumina Cina akan terus meningkat, yaitu menjadi 60,02 juta ton, berarti jumlah ini akan menyerap 41,82% produksi alumina dunia. d. Prospek Aluminium Di dunia ini sudah tercatat tidak kurang sekitar 43 negara yang memiliki industri pengolahan aluminium, salah satunya adalah Indonesia. Negara penghasil aluminium terbesar antara lain Cina, Rusia, Amerika Serikat dan Australia. 79

8 Gambar 2. Proyeksi konsumsi alumina Cina (1.000 ton) Produksi aluminium dunia tahun 2010 diperkirakan telah mencapai 40,76 juta ton, naik sebesar 53,12% dibandingkan dengan tahun 2003 yang jumlahnya hanya sebesar 27,89 juta ton (Tabel 4). Tingkat pertumbuhan produksi aluminium yang paling tinggi adalah negara Cina (6,04%), disusul kemudian oleh India (5,18%). Dalam kurun waktu , pertumbuhan produksi aluminium mengalami kenaikan rata- rata sebesar 6,05%, lebih rendah dari pertumbuhan produksi alumina yang rata-rata meningkat 12,28%. Cina mendominasi produksi aluminium dunia dengan jumlah 14,97 juta ton atau 36,73% dari produksi dunia, namun produksinya tidak untuk diekspor, melainkan untuk memenuhi kebutuhan industri hilir yang tengah berkembang di negara ini. Sektor industri yang menggunakan aluminium tersebut antara lain : Industri otomotif, untuk membuat bak truk dan komponen kendaraan bermotor. Sektor konstruksi dalam pembangunan perumahan seperti kusen dan jendela. Industri manufaktur untuk membuat badan pesawat terbang. Industri pengolahan makanan dan minuman, untuk kemasan berbagai jenis produk. Sektor lain, misal untuk kabel listrik, peralatan rumah tangga dan barang kerajinan. Membuat termit, yaitu campuran serbuk aluminium dengan serbuk besi oksida, digunakan untuk mengelas baja di tempat, misalnya untuk menyambung rel kereta api. Gambar 3. Realisasi dan proyeksi produksi bauksit, alumina dan aluminium dunia, (000 ton) 80 M&E, Vol. 11, No. 3, September 2013

9 Tabel 4. Produksi aluminium dunia menurut negara, (1.000 ton) Negara Australia Cina Brazil Amerika Serikat India Rusia Venezuela Yunani Jepang Indonesia Negara lainnya Jumlah Sumber : Hydro (2011) Pada tahun 2010, PT. Inalum Indonesia hanya mampu memasok 0,7% dari kebutuhan aluminium dunia yang besarnya 41,01 juta ton (Subiantoro, 2011); 24 juta ton di antaranya konsumsi aluminium Cina. Dengan kemampuan produksi aluminium yang sebesar 14,97 juta ton, maka Cina masih mengalami kekurangan pasokan sebesar 9,03 juta ton. Kekurangannya biasanya dipasok dari negara-negara penghasil alumina lainnya. Seiring dengan semakin tinginya pertumbuhan industri manufaktur di bagai sektor menyebabkan permintaan aluminium juga semakin tinggi, mengingat hampir seluruh industri manufaktur selalu mengandung unsur aluminium. Subiantoro (2011) memperkirakan kebutuhan aluminium dunia hingga tahun 2020 diperkirakan akan mengalami kenaikan sebesar 7,56% per tahun atau mencapai 81,09 juta ton. Dengan kata lain, konsumsi aluminium dunia akan naik dua kali lebih besar dibandingkan dengan tahun 2010 yang jumlahnya sebesar 39,13 juta ton. Cina sebagai konsumen terbesar aluminium dunia terutama untuk memenuhi kebutuhan di bidang otomotif dan perumahan dengan total permintaan mencapai 41,01 juta ton pada tahun 2020 ( 2010). Tingginya produksi makanan dan minuman juga memicu besarnya jumlah permintaan aluminium yang digunakan untuk pengemasan, yaitu aluminium foil. Perkembangan produksi aluminium dunia diperkirakan akan terus meningkat dengan laju pertumbuhan 6,32% per tahun. Cina adalah negara yang paling tinggi tingkat pertumbuhannya, yaitu 11,12%. Dengan menggunakan model dalam persamaan (1) dan (2), maka pada tahun 2015, produksi aluminium dunia diperkirakan akan naik sebesar 55,98 juta ton, sedangkan pada tahun 2020 naik menjadi 77,23 juta ton (Gambar 3). Hydro (2011) memperkirakan kebutuhan aluminium dunia pada tahun 2015 akan mencapai 59 juta ton. Ini berarti dunia akan mengalami kekurangan pasokan aluminium sebesar 3,02 juta ton. Sedangkan pada tahun 2020 kemungkinan akan mengalami kekurangan pasokan aluminium dunia sebesar 3,76 juta ton. Kondisi ini menjadi peluang bagi industri pengolahan alumina Indonesia untuk memasok kebutuhan aluminium dunia. 81

10 Kemampuan Indonesia memasok kebutuhan aluminium dunia hanya 0,70%, karena kapasitas produksi aluminium Indonesia hanya ton (Tabel 5) ton (60%) dari jumlah produk tersebut diekspor ke Jepang, sisanya ton untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri. Padahal, kebutuhan domestik aluminium Indonesia sudah mencapai 350 ribu ton per tahun dengan rata-rata pertumbuhan 15 persen per tahun ( 2011). Artinya bahwa industri hilir aluminium Indonesia akan mengalami kekurangan sebesar 71,43% per tahun, selama ini kekurangannya dipasok dari Australia. Tabel 5. Produksi dan penjualan aluminium ingot PT Inalum, TAHUN PRODUKSI (Ribu Ton) PENJUALAN (Ribu Ton) (Juta $ US) Sumber : PT. Inalum (2011) Sementara ini, PT. Inalum hanya mengolah aluminium dalam bentuk batang. Perusahaan ini belum mampu memproduksi aluminium billet, slab, aluminium rod (kabel) atau casting alloy (otomotif); padahal, produk-produk ini yang paling banyak digunakan oleh industri manufaktur sebagai bahan baku industri hilir. Untuk memenuhi kebutuhan aluminium billet dan slab di dalam negeri, Indonesia masih mengimpor dari perusahaan luar negeri, seperti Rio Tinto, Alcan, Comalco, Hydro dan Dubai. Menurut data Kementerian Perindustrian, produsen aluminium di Indonesia jumlahnya sekitar 76 perusahaan, terdiri dari produsen produk aluminium alloy ingot, aluminium ekstrusi, aluminium lembaran (sheet) dan aluminium foil. Hingga tahun 2009, total kapasitas produksi aluminium nasional sekitar ton per tahun untuk aluminium lembaran dan aluminium foil. Industri aluminium lembaran menggunakan aluminium ingot sebagai bahan baku. Produksi aluminium lembaran terutama digunakan sebagai bahan dasar industri peralatan dapur dan rumah tangga, peralatan listrik, bahan bangunan dan aluminium foil. Ada empat perusahaan aluminium terbesar di Indonesia, yaitu PT. Alumíndo Light Metal Industry Tbk. (ALMI), PT. Indal Aluminium Industry (Indal), PT. Starmas Inti Aluminium Industry (SIAI) dan PT. Indo Aluminium Intikarsa (IAI). Maspion Grup melalui dua anak perusahaannya, yaitu PT. Alumindo Light Metal Industry Tbk (ALMI) dan PT. Indal Aluminum Industry merupakan produsen aluminium lembaran terbesar di Indonesia. ALMI merupakan perusahaan aluminium terintegrasi, sebab ALMI juga memiliki pabrik aluminium foil. Dengan demikian, produksi aluminium lembarannya dapat diserap oleh pabrik aluminium foil, sebab salah satu industri pengguna produk aluminium lembaran adalah industri aluminium foil. Pada tahun 2009 ini, total kapasitas produksi industri aluminium lembaran diperkirakan akan meningkat menjadi ton/tahun. Menyusul rencana ALMI yang akan melakukan ekspansi dengan meningkatkan kapasitas produksinya menjadi ton/ tahun dari sebelumnya hanya ton/tahun. Selain untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri, aluminium produk perusahaan ini telah diekspor ke berbagai negara di kawasan Asia, Eropa dan Australia. Produk aluminium foil yang dihasilkan dari perusahaan ini terdiri dari berbagai macam jenis, yaitu aluminium untuk pembungkus 82 M&E, Vol. 11, No. 3, September 2013

11 makanan, aluminium tape, rice warmer component, aluminium foil untuk rokok, aluminium foil untuk flexible food packaging, aluminium foil untuk farmasi, aluminium foil isolasi dan aluminium ducting. Asia merupakan pasar aluminium terbesar dunia, wilayah ini menyerap 39% produk aluminium dunia, disusul kemudian oleh Amerika Utara (25%) dan Eropa Barat (23%) (Daystar Marketing, 2008). 4. PERKEMBANGAN BAUKSIT, ALUMINA DAN ALUMINIUM DUNIA a. Aluminium Lembaran Dalam periode lima tahun terakkhir ( ), produksi aluminium lembaran nasional mengalami pertumbuhan rata-rata sekitar 3,4% per tahun. Produksi aluminium ini tercatat sebesar ton pada 2004, kemudian meningkat hingga mencapai ton pada Jumlah produksi ini menurun 4,2% dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang ton. Tingginya permintaan produk aluminium di pasar domestik ini didorong oleh pembangunan proyek properti yang cukup cepat, dengan salah satu bahan baku yang dibutuhkan adalah produk aluminium. Produksi aluminium lembaran nasional yang meningkat ini merupakan kontribusi dari ALMI sebagai produsen terbesar aluminium ini di dalam negeri. ALMI saat ini memproduksi aluminium lembaran, aluminium foil, dan aluminium roll forming building decoration, juga memenuhi permintaan industri peralatan rumah tangga yang cukup besar. Pada 2008 lalu ALMI berhasil mendapatkan pesanan produk aluminium hingga ton. Jumlah pesanan yang masuk ini melebihi kapasitas produksi ALMI yang hanya ton per bulan. b. Aluminium Foil Dalam periode produksi aluminium foil mengalami pertumbuhan rata-rata yang relatif kecil, yaitu hanya 0,95% per tahun. Produksi aluminium foil tercatat sebesar ton pada 2005 atau meningkat 1,4% dari ton pada Namun pada 2006 produksi aluminium foil merosot 5,3% menjadi ton, kemudian tahun berikutnya menjadi ton atau turun 4,3%. Namun pada 2008, produksi aluminium foil kembali mengalami kenaikan sebesar 12,5% menjadi ton. Peningkatan produksi ini disebabkan oleh meningkatnya permintaan di pasar domestik. Tingginya permintaan terhadap aluminium foil, baik di pasar domestik maupun pasar ekspor, mendorong ALMI sebagai produsen aluminium foil terbesar di Indonesia, menambah kapasitas produksi aluminium foil. Pada 2007 meski sudah meningkatkan kapasitas produksi hingga dua kali lipat menjadi 7 ribu ton per tahun, ALMI terus berupaya menggenjot kapasitas produksi menjadi 8 ribu ton untuk mengantisipasi lonjakan permintaan aluminium foil di pasar domestik dan ekspor. Pada 2009 ini ALMI menambah lagi kapasitas produksi aluminium foil menjadi ton per tahun melalui penambahan mesin separator dan doubler. Sebelumnya kapasitas produksinya tercatat masih sebesar ton per tahun. Peningkatan kapasitas ini seiring dengan kenaikan daya serap pasar menyusul kondisi pasar yang mulai pulih dari dampak krisis ekonomi global. Untuk meningkatkan daya saing di pasar global, ALMI menjalin kerja sama dengan perusahaan sejenis di Cina, yakni Southern Aluminium Industry Co Ltd yang memiliki kapasitas produksi aluminium foil ton per tahun. Kerja sama tersebut mencakup pemasaran produk jadi ke Cina dan pengadaan bahan baku dari Cina. Kerjasama tersebut semakin meningkatkan kemampuan produksi kedua perusahaan dalam memenuhi permintaan produk aluminium di pasar dunia. Terlebih, pasar bebas Asean-China (Asean- China Free Trade Agreement) mulai dilakukan bertahap yang ditandai dengan penghapusan tarif bea masuk aluminium lembaran menjadi 0%. Begitu pula dengan bea masuk aluminium foil yang saat ini dikenai 5%, akan dihapus menjadi 0% mulai

12 Sejauh ini produksi aluminium coil ALMI sebanyak 60% diekspor dengan tujuan utama Amerika Serikat yang mencapai 60% dari total ekspor ALMI. Sisanya diekspor ke Australia dan beberapa negara Asia lainnya seperti Malaysia, Singapura, dan Cina. Sementara sisanya sekitar 40% ditujukan untuk penjualan di pasar domestik, yang mengandalkan produk aluminium lembaran dan aluminium foil. Selama tahun 2010, Jepang mengimpor 1,9 juta ton aluminium. Sebanyak 410 ribu ton masuk dari Australia, 250 ribu ton dari Brasil dan dari Amerika Serikat sebesar 200 ribu ton. Dari Indonesia (PT. Inalum), Jepang mendapat pasokan 140 ribu ton selama tahun silam. Berdasarkan indikator tersebut, maka diperkirakan bahwa ekspor aluminium Indonesia ke Jepang akan terus meningkat. 5. PENUTUP a. Pembangunan pengolahan bauksit menjadi alumina memiliki prospek yang baik di masa mendatang, mengingat pasar alumina dunia masih cukup besar terutama Cina, karena negara ini masih mengalami kekurangan pasokan alumina hingga tahun b. Harga alumina Indonesia dapat bersaing, apabila energi yang digunakan adalah energi air, karena biayanya lebih murah. c. Indonesia perlu membangun pengolahan jenis produk aluminium yang saat ini banyak diminati oleh pasar internasional, seperti aluminium lembaran, ekstrusi dan foil. d. Salah satu kendala yang akan dihadapi oleh para penambang kecil (IUP) terkait dengan UU no. 4 tahun 2009 adalah mereka tidak memiliki modal untuk membangun pabrik pengolahan, sehingga dikhawatirkan terhentinya kegiatan pertambangan atau yang lebih mengkhawatirkan adalah terjadinya penyelundupan komoditas ini. Upaya untuk mengatasi kendala ini antara lain : a. Membangun kerja sama antarpemilik modal untuk mendirikan pabrik pengolahan dengan modal bersama/konsorsium. b. Membangun pabrik pengolahan berskala kecil (custom plant) di daerah-daerah yang memiliki potensi bauksit prospektif. c. Membangun kerja sama dengan perusahaan pengolahan agar dapat menampung bauksit dari IUP sekitar perusahaan pengolah. DAFTAR PUSTAKA Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Kalimantan Barat, 2011, Daftar Perusahaan Pemegang Izin Usaha Pertambangan (IUP) dan izin Kontrak Karya di Kalimantan Barat, Pontianak. Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Kepulauan Riau, 2011, Daftar Perusahaan Pemegang Izin Usaha Pertambangan (IUP) dan izin Kontrak Karya di Kepulauan Riau, Tanjung Pinang. Daystar Marketing, 2008, Value Added Aluminum Manufacturing : Market Analysis for Investment Attraction. Hydro, 2011, New global Bauxite & Alumina Business, April, Miraza, T., 2011, Industri Pengolahan Bijih Bauksit Menuju Alumina, Pt. Antam, Tbk, Seminar Nasional Persatuan Insinyur Indonesia 2011, Jakarta. OECD, 2010, Materials Case Study 2: Aluminium, Working Document, OECD Environment Directorate, OECD Global Forum On Environment, Focusing On Sustainable Materials Management, October 2010, Mechelen, Belgium. PT. Antam (Persero) Tbk, 2011, Laporan Tahunan 2010, Titik Balik untuk Mempercepat Pertumbuhan. 84 M&E, Vol. 11, No. 3, September 2013

13 PT. Inalum, 2011, Company Profile, Asahan, Medan. Soelarno, Witoro, 2011, Kesiapan SDM dalam Industri berbasis Alumina, Seminar Nasional Persatuan Insinyur Indonesia, "Visi dan Nilai Tambah Industri Berbasis Alumina, 18 Mei 2011, Jakarta. Sihite, T., 2011, Kebijakan Peningkatan Nilai Tambah Mineral dan Batubara "Cadangan dan Pemanfaatan Mineral Bauksit Terkini dan Harapan ke Depan", Seminar Nasional Persatuan Insinyur Indonesia, Persatuan Insinyur Indonesia, "Visi dan Nilai Tambah Industri Berbasis Alumina, 18 Mei 2011, Jakarta. Setiawan, B., 2010, Kebijakan dan Rencana Strategis Pengembangan Pertambangan, Pertemuan Tahunan Pengelolaan Energi Nasional 2010, Jakarta. Subiantoro, A., 2011, Bisnis Industri Aluminium Indonesia Peluang dan Tantangan, Seminar Nasional Visi dan Nilai Tambah Industri Berbasis Alumina, Jakarta. Sulaiman, Indah, Hoki dan Aditya, 2009, Proses Isolasi Aluminium dari Bauksit dan Pemanfaatannya, Jurusan Kimia, Fakultas Matematika Dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Brawijaya, Malang. U.S. Geological Survey, Bauxite And Alumina, 2011, Mineral Commodity Summaries, January , Aluminum News, Nonferrous Metal, Nonferrous Metals Prices, , 14: , 3 Tahun Lagi, Indonesia Tak Lagi Impor Alumina, 11/ 04/ :40 WIB , Aluminium. ppt, Cost of Making Aluminium, 20:03, , BUMN Didesak Ambil Alih Saham Inalum Kepemilikan Saham, Danareksa Siap Beli Aset-aset Milik Pemerintah, Jumat, 15 Oktober 2010, 1:07, 1 Mei Buram Ekspor-Impor, Analisa Ekonomi, 23:59, 30 April , Pasca Pengambilalihan Inalum, RI Bakal Jadi Produsen Alumina Terbesar, 0:23, 1 Mei Bisnis Indonesia Permintaan aluminium naik, 28 Mei 2011, 20: Production and Consumption of Bauxite, Alumina and Aluminium by Country (thousand metric tons) Potensi Bauksit di Bangka-Belitung, Rabu, 22/2/2012, 13:2). 85

Prospek PT Inalum Pasca Pengambilalihan oleh Pemerintah. Oleh: Hilman Qomarsono 1

Prospek PT Inalum Pasca Pengambilalihan oleh Pemerintah. Oleh: Hilman Qomarsono 1 Prospek PT Inalum Pasca Pengambilalihan oleh Pemerintah Oleh: Hilman Qomarsono 1 Latar Belakang & Urgensi Akuisisi PT Inalum PT Inalum merupakan perusahaan penghasil aluminium hasil kerjasama Pemerintah
