PERSEPSI PEMUSTAKA TERHADAP KUALITAS LAYANAN BERDASARKAN ANALISIS LIBQUAL +TM DI PERPSUTAKAAN UNIVERSITAS HALU OLEO

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "PERSEPSI PEMUSTAKA TERHADAP KUALITAS LAYANAN BERDASARKAN ANALISIS LIBQUAL +TM DI PERPSUTAKAAN UNIVERSITAS HALU OLEO"

Transkripsi

1 PERSEPSI PEMUSTAKA TERHADAP KUALITAS LAYANAN BERDASARKAN ANALISIS LIBQUAL +TM DI PERPSUTAKAAN UNIVERSITAS HALU OLEO *Sirdawati **Sitti Harmin ***Marsia Sumule Jurusan Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Halu Oleo ABSTRACT The problem in this research is the perception of the user of service quality at Halu Oleo University Library based on LibQual + TM analysis. This study aims to determine the perception of the users of the quality of service based on LibQual + method in Halu Oleo University Library. The LibQual + TM method is used to measure the quality of library services based on three dimensions: Affect of Service (Librarian performance), Information Access (Access information), and Library as Place (library as a place). Data collection techniques used observation and questionnaires. Population in this research is pemustaka registered to become member in Halu Oleo University Library with sampling technique of Accidental Sampling counted 35 respondents. From the results of data analysis obtained value Adequacy Gap / service sufficiency positive 0.82 but has a value Superiority Gap / service excellence negative which means not meet the maximum expectations of the user. Thus the perception of pemustaka be apada zone of tolerance / tolerance zone, so it can be stated that the quality of services in Halu Oleo University Library perceived by the user is already quite good means that the pemustaka is quite satisfied with the services provided at Halu Oleo University Library. Keywords: Perception, Quality of Service, LibQual + TM

2 ABSTRAK Permasalahan dalam penelitian ini adalah persepsi pemustaka terhadap kualitas layanan di Perpustakaan Universitas Halu Oleo berdasarkan analisis LibQual +TM. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi pemustaka terhadap kualitas layanan berdasarkan metode LibQual +TM di Perpustakaan Universitas Halu Oleo. Metode LibQual +TM digunakan untuk mengukur kualitas layanan perpustakaan berdasarkan tiga dimensi yaitu Affect of Service (kinerja pustakawan), Information Access (akses informasi), dan Library as Place (perpustakaan sebagai tempat). Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah pemustaka yang terdaftar menjadi anggota di Perpustakaan Universitas Halu Oleo dengan teknik pengambilan sampel Accidental Sampling sebanyak 35 responden. Dari hasil analisis data diperoleh nilai Adequacy Gap/kecukupan layanan positif 0.82 namun memiliki nilai Superiority Gap/keunggulan layanan negative yang berarti belum memenuhi harapan maximum pemustaka. Dengan demikian persepsi pemustaka berada apada zona of tolerance/zona toleransi, sehingga dapat dinyatakan bahwa kualitas layanan di Perpustakaan Universitas Halu Oleo yang dirasakan pemustaka sudah tergolong baik artinya bahwa pemustaka sudah cukup puas dengan layanan yang diberikan di Perustakaan Univeristas Halu Oleo. Kata Kunci: Persepsi, Kualitas Layanan, LibQual +TM

3 PENDAHULUAN Latar Belakang Perpustakaan perguruan tinggi merupakan unit pelaksanaan teknis (UPT) yang berfungsi sebagai salah satu sarana penunjang Tri Dharma Perguruan Tinggi (pendidikan, pengajaran, penelitian, maupun pengabdian masyarakat) yang senantiasa menjadi acuan bagi para sivitas akademik dalam memenuhi kebutuhan sumber informasi dan merupakan salah satu persyaratan mutlak dibentuknya sebuah perguruan tinggi. Perpustakaan Universitas Halu Oleo adalah perpustakaan akademik yang mempunyai tugas melayani pemustaka yaitu seluruh sivitas akademik Universitas Halu oleo yang menyediakan berbagai macam informasi untuk meningkatkan pengetahuan pemustaka baik yang ada dilingkup UHO maupun di luar lingkup UHO melalui layanan yang diberikan oleh pustakawan. Memberikan layanan yang sempurna dari layanan perpustakaan tentu sangat berkaitan erat dengan persepsi pemustaka terhadap layanan perpustakaan. Perpustakaan harus melakukan antisipasi untuk mengetahui, mengidentifikasi, mengukur, menggambarkan, menganalisis, bagaimana persepsi pemustaka terhadap kualitas layanan yang telah diberikan perpustakaan selama ini karena kegiatan pelayanan merupakan ujung tombak dari kegiatan yang dilaksanakan dalam sebuah pusat dokumentasi. Untuk mengukur kualitas layanan perpustakaan dalam penelitian ini penulis menggunakan LibQual +TM (Library Quality) yang merupakan suatu metode pengukuran kualitas layanan perpustakaan berdasarkan harapan dan persepsi pemustaka. Dalam LibQual +TM (Library Quality) terdapat 3 dimensi

4 pengukuran yaitu Affect of Service, Information Control, dan Library as Place. Analisis yang dapat dilakukan penulis terhadap metode ini adalah bahwa dengan menggunakan LIbQual +TM (Library Quality) ini maka perpustakaan dapat mengetahui tingkat persepsi, tingkat harapan minimum, dan harapan ideal dari pemustaka terhadap layanan perpustakaan. Rumusan Masalah Berdasarkan latar belakang tersebut dapat dirumuskan permasalahan dalam penelitian ini adalah Bagaimana persepsi pemustaka terhadap kualitas layanan berdasarkan analisis LibQual +TM di Perpustakaan Universitas Halu Oleo? Tujuan Penelitian Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui persepsi pemustaka terhadap kualitas layanan berdasarkan analisis LibQual +TM di Perpustakaan Universitas Halu Oleo. TINJAUAN PUSTAKA Persepsi Persepsi yang berarti tanggapan ataupun pendapat/opini merupakan suatu jawaban terbuka terhadap suatu persoalan ataupun isu. Menurut Cutlip dan Center (Sastropoetro, 1990 : 41), opini adalah suatu ekspresi tentang sikap mengenai suatu masalah yang bersifat kontroversial. Opini timbul sebagai hasil pembicaraan tentang masalah yang kontroversial, yang menimbulkan pendapat yang berbedabeda. Dari pengertian diatas dapat disimpulkan bahwa persepsi merupakan suatu hasil tanggapan atau pendapat (opini) dari proses ransangan yang berasal

5 dari penginderaan. Persepsi dalam penelitian ini adalah suatu bentuk penilaian, pendapat (opini) atau tanggapan pemustaka terhadap kualitas layanan di Perpustakaan Universitas Halu Oleo berdasarkan analisis LibQual +TM. Opini Publik Definisi opini publik oleh Leonard W. Doob dalam Sunarjo (1984:26) dipaparkan sebagai sikap individu-individu yang tergabung dalam kelompok masyarakat yang sama mengenai sebuah persoalan tertentu. Pendapat lain dikemukan oleh William Albiq yang dikutip oleh Sastropoetro (1990:40) menyatakan bahwa Opini publik merupakan suatu jumlah dari individu-individu yang diperoleh melalui perdebatan dan opini publik merupakan hasil interaksi antar individu dalam suatu public. a. Pemustaka Pemustaka merupakan sebutan untuk orang yang memanfaatkan perpustakaan. Istilah pemustaka baru digunakan setelah disahkannya UU RI No. 43 Tahun 2007 tentang perpustakaan. Pemustaka dahulu biasa disebut dengan pengguna atau pemakai perpustakaan. Menurut UU RI No. 43 tahun 2007 pemustaka adalah pengguna perpustakaan, yaitu perseorangan, kelompok orang, masyarakat, atau lembaga yang memanfaatkan fasilitas layanan perpustakaan. b. Pustakawan Pustakawan merupakan tenaga profesional yang berkecimpung di dunia buku yang telah memiliki pendidikan ilmu perpustakaan baik melalui kegiatan formal maupun informal. Menurut Hartono (2016:185) Pustakawan merupakan unsur pengerak dan penyelenggaraan kegiatan layanan.

6 c. Perpustakaan Perguruan Tinggi Istiana (2014:5) mengemukakan bahwa perpustakaan perguruan tinggi merupakan unit layanan yang menunjang kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat. Menurut Basuki (1991:51) mengemukakan bahwa tujuan perpustakaan perguruan tinggi dikenal dengan nama Tri Dharma perguruan tinggi (pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat) maka perpustakaan perguruan tinggi pun bertujuan membantu melaksanakan ketiga dharma perguruan tinggi. Pada prinsipnya fungsi utama perpustakaan perguruan tinggi adalah menunjang Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Adapun layanan perpustakaan yang dapat diberikan kepada pemustaka menurut Fatmawati (2013:95) layanan yang diberikan antara lain: (a) Layanan sirkulasi, (b) Layanan pinjam antar perpustakaan, (c) Layanan referensi, (d) Layanan pendidikan pengguna, (e) Layanan pendidikan pengguna dan literasi informasi diberikan kepada mahasiswa dan pengajar, (f) Layanan penelusuran informasi. d. Kualitas Layanan Perpustakaan Kualitas merupakan faktor penting kepuasan pemustaka dalam menunjang keberhasilan layanan perpustakaan, sehingga perlu dilakukan pengontrolan kualitas untuk menjaga stabilitas mutu layanan perpustakaan. Kualitas layanan perpustakaan bisa diukur dalam berbagai aspek yang berkaitan dengan interaksi pemustaka dengan sumber daya perpustakaan yang dimiliki maupun dari segi layanan yang diberikan oleh pustakawan. Soeatminah

7 mengemukakan bahwa pelayanan perpustakaan dikatakan baik apabila dapat dilakukan dengan cepat, tepat waktu dan benar, Fatmawati (2013:39). e. LibQual +TM Menurut Fatmawati (2013:168), LibQual +TM (Library Quality) adalah alat atau metode terbaru di perpustakaan untuk mengumpulkan, mencari, memahami dan bertindak atas pendapat pemustaka mengenai kualitas layanan perpustakaan yang telah diberikan. Sedangkan menurut Rahayuningsih (2015:33), LibQual +TM (Library Quality) merupakan salah satu panduan layanan yang digunakan perpustakaan untuk mengumpulkan, memetakan, memahami dan bertindak atas pendapat pengguna perpustakaan terhadap kualitas layanan perpustakaan. Menurut Woodward dalam Fatmawati (2013:201), metode LibQual +TM (Library Quality) dilakukan dengan tujuan agar pustakawan dapat mengetahui kebutuhan pemustaka dan memungkinkan perpustakaan untuk memfokuskan pada masalah serius yang segera perlu ditangani di perpustakaan. Rahayuningsih (2015:36) menjabarkan dimensi dalam Metode LibQual +TM (Library Quality), yaitu: Affect of Service (Kinerja Petugas dalam Pelayanan), Information Control (Kualitas Informasi dan Akses Informasi), Library as Place (Sarana Perpustakaan). METODE PENELITIAN Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Metode ini dipilih karena penelitian tentang kualitas layanan

8 perpustakaan memerlukan skala pengukuran terhadap indicator layanan yang ditanyakan kepada responden. Analisis data dalam penelitian ini dilakukan menggunakan metode statistic deskriptif dimana metode yang digunakan berkaitan dengan pengumpulan dan penyajian data sehingga memberikan informasi yang jelas. Analisis kualitas layanan perpustakaan dalam penelitian ini dibagi menjadi 3 tahap yaitu: a. Analisis secara umum b. Analisis berdasarkan dimensi LibQual +TM c. Analisis berdasarkan indicator pada setiap dimensi LibQual +TM Adapun prosedur analisis data yang dilakukan pada penelitian ini adalah: a. Menghitung total skor harapan minimum (HM), total skor harapan ideal (HI), dan total skor persepsi (P) untuk setiap item pernyataan. b. Menghitung skor rata-rata harapan minimum (HM), harapan ideal (HI), dan persepsi (P) untuk setiap item pernyataan. Dengan cara menjumlahkan jawaban yang diberikan pada setiap pernyataan lalu dibagi dengan jumlah responden. c. Menghitung selisih ( Gap) antara rata-rata layanan yang diterima (dirasakan) dengan rata-rata layanan minimum yang dibutuhkan pemustaka, untuk menentukan nilai kecukupan (Adequacy Gap). Rumusnya: AG = PERCEIVED MINIMUM Keterangan : AG = Adequacy Gap

9 Perceived (persepsi) = layanan yang diterima (dirasakan). Minimum = layanan minimal yang dibutuhkan. AG ( Adequacy Gap) merupakan kesenjangan antara persepsi pemustaka dengan harapan minimum pemustaka. AG juga menunjukkan kualitas layanan minimum perpustakaan. AG diperoleh dengan cara menghitung selisih antara nilai persepsi denagn harapan minimum. Apabila AG bernilai positif, hal ini menunjukkan bahwa layanan yang diberikan telah memenuhi harapan pemustaka, juga dapat diartikan bahwa pemustaka cukup puas terhadap layanan yang diterimanya. Apabila AG bernilai negatif, hal ini menunjukkan bahwa layanan yang diberikan tidak sesuai dengan harapan yang mereka inginkan, dapat diartikan pula bahwa pemustaka tidak puas terhadap layanan yang diterimanya. d. Menghitung selisih ( Gap) antara rata-rata layanan yang diterima (dirasakan) dengan rata-rata layanan yang diharapkan (diinginkan) pemustaka, untuk menentukan nilai kepuasan (Superiority Gap). Rumusnya: SG = PERCEIVED DESIRED Keterangan: SG = Superiority Gap Perceived = layanan yang diterima (dirasakan). Desired = layanan yang diharapkan. SG ( Superiority Gap) adalah kesenjangan antar harapan maximum dengan persepsi pemustaka. SG menunjukkan kualitas layanan yang unggul (Superior).

10 Apabila SG menunjukkan nilai positif, hal ini berarti pemustaka menilai bahwa layanan yang diberikan telah memenuhi harapan pemustaka, dapat diartikan bahwa pemustaka sangat puas terhadap layanan yang diterimanya. Apabila SG bernilai negatif, hal ini berada pada zone of tolerance, dimana kualitas layanan berada diantara tingkat minimum yang dapat diterima dan tingkat harapan yang diinginkan. Apabila skor Superoirity Gap negative namun skor Adequacy Gap positif, berarti persepsi pemustaka berada pada zona of tolerance, sehingga dapt dinyatakan bahwa kualitas layanan perpustakaan yang diberikan tergolong baik bagi pemustaka. PEMBAHASAN HASIL PENELITIAN Analisis Kualitas Layanan Perpustakaan Secara Umum Analisis secara umum ini diperoleh dengan cara menjumlah semua skor harapan minimum, harapan maksimum (harapan yang diinginkan) dan persepsi, kemudian dibagi dengan jumlah butir pernyataan untuk mendapatkan nilai ratarata harapan minimum, harapan maksimum (h arapan yang diinginkan) dan persepsi. Fatmawati (2013:229) Skor kesenjangan ( Gap) diperoleh dengan rumus sebagai berikut: Adequacy Gap (AG) = Persepsi (P) Harapan Minimum (HM) Superiority Gap (SG) = Persepsi (P) Harapan Ideal (HI) Dari hasil perhitungan menunjukkan bahwa rata-rata harapan minimum sebesar 5.78, nilai rata-rata harapan maximum sebesar 6.87, dan nilai rata-rata persepsi sebesar Data tersebut menunjukkan bahwa nilai rata-rata persepsi

11 lebih tinggi dari harapan minimum. Dengan hasil perhitungan rumus kesenjangan maka diperoleh nilai Adequacy Gap (AG) sebesar 0.76, sementara nilai Superiority Gap (SP) sebesar Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa secara umum kualitas layanan Perpustakaan Universitas Halu Oleo masih berada pada Zona of Tolerance karena belum memenuhi harapan sesungguhnya, dimana apabila Superiority Gap (SP) bernilai negative maka layanan tersebut berada pada Zona of Tolerance, Fatmawati 2013:229). Analisis Kualitas Layanan Perpustakaan Berdasarkan Dimensi LibQual +TM Analisis berdasarkan dimensi LibQual +TM diperoleh dengan cara menjumlahkan semua skor harapan minimum, harapan maksimum (harapan yang diinginkan) dan persepsi, kemudian dibagi dengan jumlah butir pernyataan pada masing-masing dimensi untuk mendapatkan nilai rata-rata harapan minimum, harapan maksimum (harapan yang diinginkan) dan persepsi. Setelah mengetahui skor persepsi, harapan minimu, harapan maximum selanjutnya dicari kesenjangan yaitu Adequacy Gap (AG) dan Superiority Gap (SG). Fatmawati (2013:229) Skor kesenjangan (Gap) diperoleh dengan rumus sebagai berikut: Adequacy Gap (AG) = Persepsi (P) Harapan Minimum (HM) Superiority Gap (SG) = Persepsi (P) Harapan Ideal (HI) Dari hasil analisis ini, maka dapat diketahui selisih Gap (kesenjangan) antara layanan yang diharapkan dengan layanan yang diterima. Di bawah ini akan dijelaskan secara rinci hasil penelitian dari penyebaran kuesioner yang dilakukan oleh penulis:

12 Tabel. 1 Hasil Analisis Kualitas Layanan Perpustakaan Berdasarkan Dimensi LibQual +TM Dimensi HM HI P AG SG Affect of Service Information Access Library as Place Pada tabel tersebut dapat dilihat bahwa dimensi kualitas layanan yang paling tinggi nilai kualitasnya adalah dimensi Information Access (akses informasi) yang memperoleh niali skor Adequacy Gap (AG) sebesar 1.03 dan skor Superiority Gap sebesar Dimensi berikutnya adalah Library as Place (fasilitas dan suasana ruang perpustakaan) atau dapat pula diartikan sebagai perpustakaan sebagai sebuah tempat memperoleh skor rata-rata Adequacy Gap (AG) yaitu 0.76 dan skor Superiority Gap (SG) yakni Posisi terakhir dari dimensi Affect of Service yang hanya mendapat skor AG sebesar 0.67 dan skor SG Adequacy Gap (AG) pada setiap dimensi menunjukkan nilai positif dan berada diatas nilai rata-rata harapan minimum yang berarti kualitas layanan perputakaan dikatakan cukup baik. Hal tersebut juga menunjukkan bahwa pemustaka menilai kualitas layanan perpustakaan berdasarkan tiga dimensi yang diterimanya sudah cukup memenuhi harapan minimum yang diinginkan sehingga pengguna dapat dikatakan cukup puas dengan layanan perpustakaan yang diberikan. Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa berdasarkan tiga dimensi LibQual +TM tentang pengukuran kualitas layanan perpustakaan, responden

13 menyatakan bahwa kualitas layanan Perpustakaan Univeristas Halu Oleo sudah cukup baik dan cukup memuaskan mereka para pengguna perpustakaan. Analisis Kualitas Layanan Perpustakaan Berdasarkan Indikator pada Setiap Dimensi Analisis data berdasarkan indikator pernyataan adalah analisis yang dilakukan terhadap 14 butir pernyataan dari ketiga dimensi LibQual +TM (Library Quality) yaitu Affect of Service (5 item pernyataan), Information Access (5 item pernyataan), dan Library as Place (4 item pernyataan). Nilai yang didapat dari harapan minimum, harapan yang diinginkan dan persepsi responden pada masing-masing indicator pernyataan dijumlah kemudian dibagi dengan jumlah responden, sehingga diketahui nilai rata-rata harapan minimum, harapan maximum, dan persepsi. Setelah mengetahui skor persepsi, harapan minimum, harapan maximum selanjutnya dicari kesenjangan yaitu skor Adequacy Gap dan Superiority Gap. Nilai kesenjangan diperoleh dengan perhitungan sebagai berikut, Fatmawati (2013:229): Adequacy Gap (AG) = Persepsi (P) Harapan Minimum (HM) Superiority Gap (SG) = Persepsi (P) Harapan Ideal (HI)

14 Analisis Kualitas Layanan Perindikator pada Dimensi Affect of Service Tabel 2 Hasil Analisis Kualitas Layanan Perpustakaan Berdasarkan Indikator Pada Dimensi Affect of Service/Kinerja Pustakawan Indikator HM HI P AG SG Keramahan pustakawan dalam melayani pemustaka. Penampilan pustakawan rapi dan sopan Empati pustakawan dalam membantu pemustaka Pustakawan cepat tanggap memberikan bantuan kepada pemustaka. Pustakawan memiliki pengetahuan dalam bidangnya Berdasarkan tabel diatas, apabila dilihat dari skor Adequacy Gap (AG) semua indicator bernilai positif, yang berarti ke-lima indicator tersebut mencapai kategori puas artinya bahwa dari segi harapan minimum pemustaka sudah cukup puas dengan kualitas layanan di Perpustakaan Univeristas Halu Oleo. Tetapi apabila dilihat dari skor Superoirity Gap (SG) yang bernilai negative, ke-lima indicator pada dimensi Affect of Service belum mencapai kategori sangat puas yang mengindikasikan bahwa harapan sesungguhnya yang pemustaka inginkan akan terpenuhi belum terlaksana dengan baik. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa secara keseluruhan kualitas layanan di Perpustakaan Universitas Halu Oleo pada dimensi Affect of Service masih berada pada zona toleransi atau batas sewajarnya yang dapat diterima oleh pemustaka dimana kualitas layanan berada diantara tingkat minimum yang dapat diterima dan tingkat harapan yang diinginkan dan dapat diartikan bahwa pemustaka di Perpustakaan

15 Univeristas Halu Oleo merasa kualitas kinerja pustakawananya yang baik sehingga merasa cukup puas. Analisis Kualitas Layanan Perindikator pada Dimensi Information Access Tabel 3 Hasil Kualitas Layanan Perpustakaan Berdasarkan Indikator Pada Dimensi Information Access/akses informasi Indikator HM HI P AG SG Kelengkapan koleksi buku sesuai dengan kebutuhan pemustaka Kelancaran dalam mengakses berbagai informasi Relevansi koleksi Kemutakhiran koleksi yang ada di perpustakaan Jam layanan perpustakaan Berdasarkan tabel diatas, apabila dilihat dari skor Adequacy Gap (AG) semua indicator bernilai positif, yang berarti ke-lima indicator tersebut mencapai kategori puas artinya bahwa dari segi harapan minimum pemustaka sudah cukup puas dengan kualitas layanan yang diberikan di Perpustakaan Univeristas Halu Oleo. Tetapi apabila dilihat dari skor Superoirity Gap (SG) ditemukan 1 pernyataan yang bernilai positif dan empat diantaranya bernilai negative, hal ini menunjukkan bahwa 4 indicator dari keseluruhan indikator pada dimensi Information Access belum mencapai kategori sangat puas yang mengindikasikan bahwa harapan sesungguhnya yang pemustaka inginkan akan terpenuhi belum terlaksana dengan baik, walaupun 1 indikator telah memenuhi harapan sesungguhnya dari pemustaka karena bernilai positif. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa secara keseluruhan kualitas layanan di Perpustakaan Universitas Halu Oleo pada dimensi Information Accees masih berada pada zona

16 toleransi atau batas sewajarnya yang dapat diterima oleh pemustaka. Fatmawati (2013:229) bahwa Apabila Superiority Gap (SG) bernilai negative, hal ini menunjukkan bahwa kualitas layanan berada dalam zona of tolerance, dimana kualitas layanan berada diantara tingkat minimum yang dapat diterima dan tingkat harapan yang diinginkan. Analisis Kualitas Layanan Perindikator pada Dimensi Library as Place Tabel 4 Hasil Analisis Kualitas Layanan Perpustakan Berdasarkan Indikator Pada Dimensi Library as Place Indikator HM HI P AG SG Desain perpustakaan Ruang perpustakaan Ketenangan ruang perpustakaan untuk belajar Memiliki berbagai fasilitas yang memadai Berdasarkan tabel diatas, apabila dilihat dari skor Adequacy Gap (AG) semua indicator bernilai positif, yang berarti ke-empat indicator tersebut mencapai kategori puas artinya bahwa dari segi harapan minimum pemustaka sudah cukup puas dengan kualitas layanan yang diberikan di Perpustakaan Univeristas Halu Oleo. Tetapi apabila dilihat dari skor Superoirity Gap (SG) ditemukan 1 pernyataan yang bernilai positif yaitu desain perpustakaan dengan skor 0. Skor kesenjangan 0 sudah masuk dalam nilai positif namun nilai 0 sangat dekat dengan niali negative oleh sebab itu hendaknya mendpat perhatian dari manajemen perpustakaan Universitas Halu Oleo. sedangkan tiga diantaranya bernilai negative, hal ini menunjukkan bahwa 3 indicator dari keseluruhan indikator pada dimensi

17 Affect of Service belum mencapai kategori sangat puas yang mengindikasikan bahwa harapan sesungguhnya yang pemustaka inginkan akan terpenuhi belum terlaksana dengan baik, walaupun 1 indikator telah memenuhi harapan sesungguhnya dari pemustaka karena bernilai positif. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa secara keseluruhan kualitas layanan di Perpustakaan Universitas Halu Oleo pada dimensi Library as Place masih berada pada zona toleransi atau batas sewajarnya yang dapat diterima oleh pemustaka. Fatmawati (2013:229) bahwa Apabila Superiority Gap (SG) bernilai negative, hal ini menunjukkan bahwa kualitas layanan berada dalam zona of tolerance. PENUTUP Kesimpulan Pada hasil penelitian dan pembahasan yang telah dijelaskan sebelumnya, maka dapat disimpulkan bahwa secara umum, kualitas layanan di Perpustakaan Universitas Halu Oleo berdasarkan ketiga dimensi LibQual +TM (Library Quality) yaitu Affect of Service, Information access, dan Library as Place sudah cukup baik memenuhi harapan minimum pemustaka. Walaupun belum dinilai sangat memuaskan karena belum memenuhi harapan sesungguhnya dari pemustaka. Adequacy Gap pada setiap dimensi menunjukkan nilai positif dan berada diatas nilai rata-rata harapan minimum yakni sebesar Sedangkan Superiority Gap hanya terdapat dua pernyataan saja yang memiliki nilai positif dari ketiga dimensi LibQual +TM (Library Quality). Nilai rata-rata Superiority Gap dari ketiga dimensi LibQual +TM (Library Quality) sebesar yang berarti belum memenuhi harapan sesungguhnya/harapan maximum dari pemustaka. Dengan demikian, persepsi pemustaka masih berada pada area zona of tolerance atau persepsi pemustaka masih berada pada area zona toleransi/ batas sewajarnya,

18 sehingga dapat dinyatakan bahwa kualitas layanan di Perpustakaan Universitas Halu Oleo yang diberikan tergolong baik bagi pemustaka atau pemustaka cukup puas dengan layanan yang diberikan. Saran Berdasarkan pembahasan dan kesimpulan hasil penelitian menytakan bahwa kualitas layanan di Perpustakaan Universitas Halu Oleo sudah baik, akan tetapi untuk terus meningkatkan kualitas layanan di pepustakaan, penulis perlu menyampaikan saran-saran sebagai beriku: a. Perpustakaan Universitas Halu Oleo lebih baik mulai memperbaiki layanan yang ada terlebih dahulu daripada menambah layanan baru. Memperbaiki susunan koleksi yang ada di rak dan memperbaiki kembali layanan internet di perpustakaan. b. Walaupun secara umum pemustaka telah cukup puas akan layanan yang diberikan oleh pustakawan alangkah lebih baik jika pustakawan tersebut selalu siap sedia ditempat. c. Pustakawan harus terus mengembangkan kemampuan agar dapat melayani pemustaka dengan baik. Hal tersebut bisa dilakukan dengan mengikuti sminar-seminar tentang kepustakawanan, mengikuti lomba karya ilmiah pustakawan, dan mengikuti pelatihan-pelatihan mengenai perpustakaan. d. Kriteria terendah pada dimensi Affect of Service yaitu keramahan petugas perpustakaan dalam melayani pemustaka. Pada item ini perlu dilakukan perbaikan dengan pelatihan keperpustakaan kepada pustakawan dalam menjalin komunikasi yang baik dengan pemustaka agar pemustaka tidak merasa terabaikan.

19 e. Kriteria terendah pada dimensi Information Access yaitu tersedianya layanan internet. Pada item ini perlu akses internet dipercepat dan diperluas wifi-nya. f. Kriteria terendah pada dimensi Library as Place yaitu ketenangan ruang perpustakaan untuk belajar dan berdiskusi. Pada item ini perpustakaan perlu memisah antara ruang untuk belajar dan ruang berdiskusi agar satu dengan yang lainnya tidak merasa terganggu.

20 DAFTAR PUSTAKA Arikunto, Suharsimi Jakarta : Rineka Cipta Prosedur Penelitian: suatu pendekatan praktek. Association of Research Libraries, LibQual +TM, dapat diakses di Basuki, Sulistiyo Pengantar Ilmu Perpustakaan. Jakarta : Gramedia Pustaka Utama Berawi, Imran Mengenal lebih dekat perpustkaan perguruan tinggi, Jurnal Iqra volume 06 No. 01, unduh tanggal 18 November Dalam vo.1.06.copy(7).pdf, Cahyani Opni masyarakat kota Kendari megenai wanita PSK.Kendari:Jurusan Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Dalimunthe, Nurmaini dan Dewi Sartika (2016), Analisis Kualitas Layanan Sistem Informasi Inlis Lite Menggunakan Metode LibQual (studi kasus: Badan Perpustakaan dan Arsip Kota Pekan Baru), Jurnal Sains, Teknologi dan Industri, Vol. 13, No.2, Juni 2016, pp Fatmawati, Endang, Mata Baru Penelitian Perpustakaan dari Servqual ke LibQual. Jakarta: Agung Seto. Ghazali, Z. Standar prngukuran layanan. Dalam: akses tanggal 18 November Hadi, Sutrisno Bimbingan menulis skripsi & thesis. Yogyakarta: andi. Hartono, Manajemen Perpustakaan Sekolah Menuju Perpustakaan Modern dan Profesional. Yogyakart: Ar-ruzz. Iskandar, M Syahril, Pembentukan persepsi visual pada iklan televise. Jurnal visualita universitas computer Indonesia Vol. 3 (1) Februari Akses di tanggal 1 januari Istiana, Purwati Layanan Perpustakaan. Yogyakarta: Ombak. Manulang, M Pedoman menulis skripsi. Yogyakarta: Andi. Mujab, Ahmad Isyawrul dkk (2015), Persepsi P emustaka Terhadap Sikap Pustakawan dalam Layanan Referensi di Perpustakaan Universitas Katolik Soegijapranata,Jurnak Ilmu Perpustakaan Vo. 4, No. 2 (2015): April Nasution,S Metode Research (penelitian ilmiah). Jakarta: Bumi Aksara.

21 Noerhayati S Pengelolaan Perpustakaan Jilid II. Bandung: Penerbit Alumni Olii, Helena, Opini Public. Jakarta : PT. Indeks. Perpustakaan Perguruan Tinggi. Akses eprints.uny.ac.id/7708/3/bab%202%20- % pdf, tanggal 19 November 2016 Rahayuningsih, Fransiska Mengukur Kepuasan Pemustaka Menggunakan Metode LibQual +TM Rohman, Asep Sipul dan Yulianti, Affect of Library Service Quality to Users Satisfactio in The Library of The Faculty of Communication: Pengaruh Kualitas Layanan Terhadap Kepuasan Pneggna di Perpustakaan Fakultas Ilmu Komunikasi. Tahun 6, No.2, November Saguni, Fatimah, Persepsi tentang penampilan fisik wanita pada masa remaja Vol. 4 (2) Desember Dapat diakses pada rnal%20musawa/jurnal%20musawaa.pdf. Tanggal 1 Januarri Sastropoetra, Santoso Komunikasi Sosial. Bandung: Remaja Karya. Standar Nasional Indonesia Bidang Perpustakaan. Perpsutakaan RI 2011 ( Akses Desember 2016 Sunarjo Opini Public. Yogyakarta: Liberty Undang-undang RI No.43 tahun 2007 tentang perpustakaan. (eprints.dinus.ac.id/14765/1/uu perpustakaan.pdf). unduh tanggal 19 November Wajdi, Farid M. kualitas%layanan.pdf, akses tanggal 16 November Widayati, Weka, Ekologi manusia: Konsep implementasi dan pengembangan. Kendari: Unhalu Press Yusuf, Pawit M Ilmu Informasi, Komunikasi, dan Kepustakaan. Jakarta: Bumi Aksara.

KUALITAS LAYANAN PERPUSTAKAAN SMK-PP NEGERI KUPANG DALAM PERSPEKTIF LIBQUAL +TM

KUALITAS LAYANAN PERPUSTAKAAN SMK-PP NEGERI KUPANG DALAM PERSPEKTIF LIBQUAL +TM Jurnal Kualitas J. Perpus. Perpustakaan layanan Pert. perpustakaan Vol. Pertanian 23 No. Vol. SMK 1 April 25 PP No. 2014: Negeri 2 Oktober...-... Kupang 2016:... 55-62 Widaryono DOI: 10.21082/jpp.v25n2.2016.p55-62
