Bab I. Pendahuluan. Indonesia adalah salah satu Negara yang berada pada daerah ring of fire yang dilalui oleh

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "Bab I. Pendahuluan. Indonesia adalah salah satu Negara yang berada pada daerah ring of fire yang dilalui oleh"

Transkripsi

1 Bab I Pendahuluan 1.1. Latar Belakang Indonesia adalah salah satu Negara yang berada pada daerah ring of fire yang dilalui oleh barisan gunung aktif termasuk Filipina, Jepang, dan tepi barat Benua Amerika. Barisan cincin api pasifik tersebut membawa Indonesia kepada kondisi rawan bencana berupa gempa bumi, tsunami, hingga erupsi gunung api. Indonesia memiliki 129 gunung aktif dimana 70 gunung dinyatakan sangat mengancam bagi masyarakat sekitarnya (Zamroni: 2011). Dibalik keindahannya, Indonesia memiliki barisan gunung api terpusat melewati sabuk dari Aceh hingga selat sunda menyusuri Pulau Jawa, Bali, Nusa Tenggara, Maluku, hingga Sulawesi Utara. Beberapa gunung yang terletak di wilayah Indonesia telah mencatat sejarah kebencanaan dunia, seperti halnya Supervolcano Toba dan Gunung Krakatau yang akibat erupsinya hingga mengakibatkan manusia hampir mengalami kepunahan 1. Dalam satu dekade terakhir, salah satu yang selalu menjadi sorotan dunia ialah Gunung Merapi. Gunung Merapi merupakan gunung bertipe strato, memiliki karakter lava yang kental dan bersifat asam, menumpuk pada kawah gunung sehingga membentuk sebuah kubah lava. Dengan karakternya ini, erupsi Merapi bersifat efusif dari hasil guguran kubah lava dengan periode erupsi yang pendek sekitar 2 5 tahun. Dalam beberapa kasus, erupsi Merapi juga dapat bersifat eksplosif tergantung seberapa besar tekanan yang di timbulkan akibat aktivitas vulkanis Gunung Merapi (Subagyono: 2014). Biasanya, erupsi yang bersifat eksplosif memiliki jangka waktu 10 hingga 15 tahun sekali. Tipe aktivitas erupsi gunung Merapi sangatlah khas, sehingga pola erupsi Merapi diklasifikasikan tersendiri sebagai tipe Merapi oleh para pakar vulkanologi (Asriningrum: 2004). 1 Supervolcano not to blame for humanity s near extinction, Charles Q choi dalam Livescience.com diakses pada 19 Feb 2015 pukul

2 Gunung Merapi telah menaungi masyarakat Jawa yang berkarakter agraris semenjak kerajaan Mataram Islam berkuasa di wilayah Gunung Merapi, bahkan sebelumnya. Hingga kini, wilayah Gunung Merapi terbagi menjadi 4 kabupaten, di bagian utara masuk dalam wilayah administrasi Kabupaten Boyolali, bagian barat termasuk dalam wilayah Kabupaten Magelang, wilayah Kabupaten Sleman terletak di bagian selatan Gunung Merapi, sedangkan wilayah tenggara dan timur berada dalam wilayah administrasi Kabupaten Klaten. Tanah vulkanis Merapi menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat untuk tinggal dan bercocok tanam di lerengnya yang subur. Lereng Merapi dikenal produktif dengan ditanami berbagai macam sayur dan buah, seperti cabai, kentang, loncang, serta dikenal sebagai penghasil salak pondoh sebagai varietas unggul yang identik dengan lereng Merapi. Tanah lereng Merapi yang subur juga mendukung peternakan sapi perah dengan ketersediaan pakan untuk sapi yang sangat melimpah, dengan begitu masyarakat lereng Merapi menjadi penghasil susu yang menyediakan permintaan akan susu sapi di wilayah DIY dan Jawa Tengah. Selain itu, sungai sungai aliran lahar Merapi menghasilkan material vulkanik yang seringkali dimanfaatkan sebagai bahan bangunan, material ini merupakan hasil aktivitas erupsi Merapi, sehingga, tambang pasir diperbaharui setiap erupsi Merapi terjadi. Dengan potensinya tersebut, lereng Merapi menjadi wilayah hunian bagi lebih dari jiwa di tiga kecamatan Kabupaten Sleman. Meskipun lahan Merapi sangatlah produktif, kenyataan bahwa gunung Merapi sebagai salah satu gunung api aktif di Jawa, berakibat fatal. Dalam sepuluh tahun terakhir, telah tercatat beberapa aktivitas Merapi yang dimulai dari tahun Erupsi ini cukup mengejutkan karena aliran awan panas menuju wilayah selatan dimana erupsi sebelumnya mengarah ke timur atau tenggara, pada tahun ini pula geger baya sebagai benteng alam erupsi Merapi rusak. Pada tahun 2008 terjadi aktivitas erupsi berupa guguran kubah lava dengan skala kecil, sehingga dampaknya tidak begitu 2

3 dirasakan oleh masyarakat sekitar lereng Merapi. Aktivitas erupsi Merapi kembali terjadi pada tahun 2010, dengan skala letusan terbesar dalam 100 tahun terakhir 2. Pada peristiwa tersebut, Merapi mengeluarkan hingga 140 juta meter kubik material. Sedangkan, peristiwa besar lain terjadi pada tahun 1872 dengan catatan material yang dikeluarkan oleh Merapi sebesar 100 juta meter kubik. Dampak paling parah tentu dirasakan oleh masyarakat kawasan rawan bencana III (KRB III) yang berada di radius 10km dari lereng Merapi. Fenomena pada tahun 2010 telah mencatat 386 orang meninggal dunia dan 500 orang luka luka. Dampak fisik berupa hunian di 18 dusun wilayah KRB III menyebabkan jiwa kehilangan lokasi huniannya, selain itu fasilitas umum dan infrastruktur sosial ekonomi juga tidak luput dari terjangan erupsi Merapi. Total kerugian masyarakat Merapi pasca erupsi Merapi tahun 2010 tercatat sebesar 3,62 trilyun rupiah, hal tersebut belum mencakup kerusakan sumber daya hutan dan perkebunan lereng Merapi yang telah lama menjadi tumpuan perekonomian masyarakat, akibatnya, masyarakat yang semula bergerak di sektor informal seperti peternakan, pertanian, dan perkebunan kehilangan sumber pendapatannya. Berangkat dari catatan dampak erupsi Merapi tahun 2010 tersebut pemerintah Kabupaten Sleman melalui badan penanggulangan bencana daerah (BPBD) Kabupaten Sleman melakukan upaya rehabilitasi dan rekonstruksi pasca erupsi Merapi Upaya tersebut direalisasikan pada akhir tahun 2010 melalui program rekompak (rehabilitasi dan rekonstruksi masyarakat dan pemukiman berbasis komunitas). Tujuan utama dari program pemerintah daerah Kabupaten Sleman tersebut ialah mengurangi resiko kerugian akibat peristiwa erupsi mendatang, selain itu ialah mengatasi permasalahan sosial ekonomi dan menyediakan hunian bagi para korban erupsi 2 Berita diakses dari megapolitan.kompas.com dengan judul artikel erupsi Merapi 2010 lebih besar dari

4 Merapi. Demi mengurangi resiko, pemerintah daerah Kabupaten Sleman melakukan relokasi hunian warga menuju tempat yang dinilai memiliki resiko terdampak erupsi yang lebih kecil, selain itu peningkatan kapasitas demi meningkatkan kesadaran masyarakat akan erupsi Merapi juga dilakukan melalui pelatihan tanggap bencana. Kompensasi atas hilangnya mata pencaharian juga telah digelontorkan pemerintah daerah Kabupaten Sleman untuk menjaga roda ekonomi masyarakat lereng Merapi tetap bergulir, salah satunya adalah dengan cara pengadaan sapi dan bantuan tunai bagi masyarakat yang tinggal di wilayah hunian tetap (huntap) yang menjadi lokasi baru hunian pasca relokasi. Kebijakan Resettlement atau relokasi sebagai bagian dari upaya rekonstruksi bencana adalah sebuah kebijakan yang membutuhkan biaya yang besar (Laquian, 1969). Pasalnya, kebijakan relokasi yang efektif membutuhkan beberapa hal yang harus dipenuhi oleh pemangku kebijakan. Yang pertama adalah terjaminnya fasilitas keberlangsungan hidup seperti ketersediaan air, listrik, tenaga medis serta fasilitas kesehatan lainnya, keberlangsungan pendidikan, dan lain sebagainya. Selain itu, dalam program relokasi tidak selamanya menyediakan basis basis penunjang perekonomian masyarakat sebagai mata pencaharian masyarakat. Bilamana tidak dapat terpenuhi, menjadi sebuah keniscayaan apabila masyarakat, terutama yang berusia produktif akan mencari pekerjaan di kota besar. Atau lebih buruk, menjadi pengangguran membuka permasalahan baru seperti tindak pidana ataupun terjebak dalam agenda prostitusi bagi kelompok wanita untuk itulah akses akses perekonomian juga wajib menjadi perhatian (Sagir, 1982). Upaya rehabilitasi dan rekonstruksi masyarakat terdampak peristiwa erupsi Merapi dalam rekompak rupanya tidak mampu merehabilitasi fungsi fungsi lingkungan yang semula. Hal tersebut dikeluhkan masyarakat huntap karena akses kepada sumber sumber ekonomi tidak lagi merata, terlebih lagi untuk kaum manula yang secara fisik tidak lagi kuat menempuh jarak jauh 4

5 dari lokasi ladang semula menuju lokasi huntap yang sangat jauh. Selain itu, beberapa sektor informal seperti petani hutan dan produsen arang yang sudah tidak lagi menjadi mata pencaharian warga karena masyarakat tidak lagi menghuni wilayah hutan masyarakat. Tata ruang huntap juga menjadi sumber permasalahan yang kini harus dihadapi masyarakat, lokasi pedukuhan yang semula ditinggali memiliki tata ruang hunian yang tidak padat berubah menjadi huntap dengan tata ruang dengan kepadatan yang tinggi. Perubahan tata ruang turut serta menggeser kebiasaan, perilaku, dan budaya masyarakat yang hingga kini masih menjadi sumber konflik masyarakat, selain itu terdapat beberapa huntap yang terdiri dari beberapa pedukuhan yang dijadikan menjadi satu wilayah, akibatnya, potensi konflik antar warga menjadi semakin besar. Salah satu contoh yang dapat diambil adalah huntap Pagerjurang, didalam huntap ini tidak hanya dihuni oleh satu komunitas dusun saja. Didalamnya terdapat lima dusun yakni Kaliadem, Manggong, Petung, Wukirsari, dan Kepuh Harjo. Dari kelima dusun tersebut dikelompokkan menjadi satu wilayah, sehingga tata letak huntap pagerjurang, meskipun berada pada satu kawasan, tetap dibangun per wilayah administrasi dusun. Perubahan lingkungan fisik yang terjadi di kawasan Huntap Pagerjurang tentu berdampak pula terhadap lingkungan sosial, ekonomi, dan budaya masyarakat yang menghuninya. Maka hal tersebutlah yang membuat kawasan ini menarik bagi penulis untuk menceritakan lebih lanjut perubahan apa saja yang dialami masyarakat Huntap Pagerjurang selama beradaptasi pada lingkungan huniannya yang baru. Sikap warga awal mulanya menolak program relokasi karena wilayah hunian lama mereka direncanakan akan menjadi kawasan hutan. Namun, pada akhirnya warga menerima program relokasi karena pemerintah telah menjamin kepemilikan lahan di tempat tinggal terdahulu, dengan memberikan surat kepemilikan tanah di lokasi huntap maupun di tempat tinggal semula. Dalam pembangunan huntap, warga huntap membentuk kelompok kelompok kecil yang didalamnya 5

6 dibentuk koordinator kelompok, bagian logistik, sekertaris, dan bendahara kelompok. Selebihnya, tiap kelompoklah yang menentukan bagaimana hunian mereka akan dibangun, baik menyewa kontraktor, sekedar mempekerjakan orang untuk membangun, ataupun dikerjakan sendiri. Dengan dana tunjangan sebesar 30 juta per-kk, masing masing kelompok berusaha mengoptimalkan dana yang telah mereka dapat untuk membangun hunian masing masing. Dampaknya, secara kasat mata dapat dilihat dari bentuk bangunan yang beragam, namun, tiap bangunan telah dilakukan standartisasi supaya tahan terhadap gempa bumi. Dalam huntap Pagerjurang ditemui berbagai masalah terutama pemenuhan kebutuhan warga yang semakin sulit, meskipun bantuan pemerintah berupa sapi perah telah diperoleh warga. Faktor biaya perawatan sapi yang dirasa lebih mahal turut serta menuntut warga untuk menggeluti usaha lain yang lebih menguntungkan. Berada pada lingkungan yang lebih heterogen tentu membawa keuntungan bagi masyarakat huntap Pagerjurang, salah satunya adalah potensi dalam mengembangkan relasi usaha. Hal tersebut tercermin jelas bagaimana sebagian rumah rumah warga telah berdiri lebih mewah di kawasan huntap Pagerjurang adalah cermin dari melonjaknya perekonomian warga huntap. Perekonomian warga memang mengalami peningkatan pasca erupsi gunung Merapi tahun 2010 karena melimpahnya bahan tambang pasir. Tak terkecuali warga huntap Pagerjurang yang juga turut berperan dalam kegiatan penambangan pasir hasil erupsi gunung Merapi Namun begitu, tidak seluruh warga mendapatkan akses yang sama dalam industri penambangan, terutama adalah kaum manula, difabel, atau pemuda yang enggan menambang pasir. Akses dalam lahan basah yang tidak merata mengakibatkan kesenjangan bagi warga huntap Pagerjurang. Rumah rumah mewah yang terdapat di dalam huntap Pagerjurang rupanya berdiri diantara hunian sederhana warga lainnya. Tata letak hunian yang saling berdekatan pun membawa pemasalahan 6

7 yang lain, minimnya ruang pribadi bagi tiap warga membentuk sebuah persaingan gengsi tersendiri. Kebijakan rehabilitasi dan rekonstruksi pemerintah daerah Kabupaten Sleman telah membawa tantangan baru bagi masyarakat. Sebuah hal menarik untuk dikaji, bagaimana upaya pemerintah untuk mempertahankan kehidupan masyarakat lereng Merapi, yang diejawantahkan dalam sebuah kebijakan membawa dampak bagi masyarakat Rumusan Masalah Dari uraian latar belakang di atas, untuk mempermudah penganalisaan peneliti menarik rumusan masalah sebagai berikut: 1. Bagaimana perkembangan pekerjaan masyarakat Desa Kepuharjo di Huntap Pagerjurang? 2. Apa kecenderungan perubahan yang dialami oleh masyarakat Huntap Pagerjurang? 1.3. Tujuan Penelitian - Mengetahui akibat perubahan lingkungan terhadap aspek sosial ekonomi masyarakat terdampak erupsi Merapi Memetakan pola relasi masyarakat lereng Merapi pasca kebijakan relokasi pasca erupsi gunung Merapi 2010 di huntap Pagerjurang Tinjauan Pustaka Dalam melakukan penelitian ini, digunakan tinjauan pustaka yang nantinya akan membantu analisis peneliti terhadap permasalahan yang ada. Tinjauan pustaka diperoleh dari buku buku serta sumber lainnya yang sesuai dengan kajian penelitian kali ini. Untuk mempermudah dalam menjawab rumusan masalah, maka perlu dipaparkan beberapa konsep yang menjadi pokok penelitian kali ini. Maka dalam penelitian ini digunakan batasan konsep mengenai: Indikator kesejahteraan masyarakat, Urbanisasi, dan sektor informal. 7

8 1.4.1 Indikator Kesejahteraan Masyarakat Huntap Pagerjurang Dalam sebuah upaya pembangunan dapat digambarkan dalam sebuah upaya dalam menuju sebuah kondisi yang lebih baik. Disamping itu, tujuan diadakannya relokasi juga turut menambah taraf hidup masyarakat lereng Merapi. Sesuai tujuan penelitian yakni mengukur keberhasilan sebuah pembangunan, perlu diketahui sebuah indikator kesejahteraan masyarakat. Dalam penelitian ini, acuan indikator kesejahteraan masyarakat mengacu pada publikasi tahunan Badan Pusat Statistik Daerah Istimewa Yogyakarta (BPS DIY) tahun 2013 dengan beberapa indikator sebagai berikut: a. Kependudukan Penduduk merupakan salah satu faktor pembangunan yang paling berpengaruh. Karena, penduduk memiliki dualitas sebagai subyek maupun obyek pembangunan. Semakin banyak jumlah sumber daya manusia (SDM) yang mendiami suatu daerah menjadi potensi dalam melakukan upaya pembangunan (BPS DIY, 2013:1). Namun disisi lain, jumlah sumber daya manusia yang melimpah dapat menjadi permasalahan pembangunan pula (BPS DIY, ibid). Maka dari itu jumlah serta kualitas sumber daya yang ada harus diperhatikan demi mencapai kesejahteraan yang telah ditetapkan. Kesejahteraan dapat dicapai dengan jumlah sumber daya manusia yang ideal, dengan pernyataan tersebut faktor kependudukan dalam pembangunan menitikberatkan pada tiga aspek yakni: Jumlah Dalam mencapai kesejahteraan maka kebijakan pengendalian jumlah penduduk seperti keluarga berencana (KB) dan penetapan batas minimal usia pernikahan. Komposisi 8

9 Selain jumlah penduduk yang ideal, kualitas dan komposisi penduduk juga merupakan faktor yang mempengaruhi kesejahteraan masyarakat. Kualitas sumber daya manusia menjadi salah satu faktor penting dalam pembangunan suatu daerah. Selain itu, komposisi penduduk yang meliputi usia produktif, tingkat ketergantungan, serta persebaran laki-laki dan perempuan yang menentukan ukuran fertilitas penduduk. Distribusi Penduduk Aspek ketiga dalam kependudukan ialah persebaran sumber daya manusia yang merata dalam suatu wilayah. Hal ini diharapkan mampu mendorong pembangunan yang merata, sehingga kesejahteraan yang merata dapat terwujud b. Kesehatan Kesehatan masyarakat menjadi salah satu faktor pembangunan dikarenakan dengan terpenuhinya aspek kesehatan, maka manusia dapat melakukan agenda pembangunan secara optimal. Karenanya, kesehatan juga merupakan salah satu indikator kesejahteraan suatu daerah. Untuk itulah Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta berupaya dengan meningkatkan akses kepada tiap-tiap masyarakat terhadap pelayanan kesehatan, peningkatan sarana dan prasarana kesehatan, serta penyediaan tenaga kesehatan yang kompeten. Pada kurun waktu penekanan pembangunan kesehatan diprioritaskan pada pencapaian sasaran nasional, standar pelayanan minimal (SPM), dan Millenium Development Goals (MDGs). Keberhasilan aspek kesehatan dapat dilihat melalui mutu kehidupan dan perilaku penduduk yang sehat serta pelayanan kesehatan yang terjangkau bagi seluruh lapisan masyarakat (BPS DIY, ibid:8). 9

10 Kesehatan masyarakat dapat dilihat dengan banyak indikator, namun beberapa indikator pokok dalam melihat derajat kesehatan masyarakat meliputi: Angka kematian bayi dan angka harapan hidup. Selain itu, indikator lain digunakan dalam melihat kondisi kesehatan masyarakat ialah: pemanfaatan fasilitas kesehatan, angka kesakitan (morbidity rate), kondisi persalinan, pola pemberian ASI, dan imunisasi c. Pendidikan Salah satu indikator kesejahteraan dalam pembangunan ialah pendidikan. Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, kualitas sumber daya manusia dapat mendorong tercapainya tujuan pembangunan. Selain itu, pendidikan merupakan hak asasi manusia dan tiap-tiap warga negara untuk mengembangkan potensi dirinya melalui lembaga pendidikan. Untuk itulah menjadi kewajiban pemerintah untuk memenuhi hak masyarakatnya dengan menyediakan akses pendidikan yang luas dan merata. Terpenuhinya hak masyarakat atas pendidikan merupakan tolok ukur sebuah pembangunan dan kesejahteraan yang adil dan merata. Keberhasilan pemerintah dalam menyediakan akses pendidikan dapat dilihat melalui menurunnya rasio penduduk buta huruf, meningkatnya rasio penduduk yang menyelesaikan wajib belajar 9 tahun dan pendidikan lanjutan, serta berkembangnya pendidikan kejuruan yang ditandai dengan meningkatnya rasio ketersediaan tenaga terampil (BPS DIY, ibid:16) d. Angkatan Kerja Kualitas sumber daya manusia dinilai dari jumlah tenaga kerja terdidik maupun terlatih dalam suatu wilayah. Ketersediaan tenaga kerja tersebut menghasilkan penawaran tenaga kerja yang tersedia. Hal tersebut merupakan sebuah potensi daerah yang sedang melakukan pembangunan terutama di bidang ekonomi. Namun, ketersediaan tenaga 10

11 kerja juga menjadi sebuah permasalahan serius jika tidak diimbagi dengan permintaan tenaga kerja yang seimbang. Timpangnya penawaran dan permintaan kerja tersebut menghasilkan residu berupa pengangguran. Permasalahan pengangguran telah menjadi masalah serius dan tidak banyak berkurang dalam 40 tahun pembangunan di Indonesia (BPS DIY, ibid:25). Menanggapi permasalahan pengangguran, pembangunan yang ada perlu memperhatikan ketersediaan permintaan kerja dengan menciptakan lapangan baru. Pekerjaan dapat menjadi indikator tingkat kesejahteraan masyarakat dengan melihat keadaan angkatan kerja dalam beberapa aspek, yakni: Tingkat partisipasi angkatan kerja (TPAK) Aspek ini mengukur seberapa banyak penduduk usia kerja (16-64 tahun) yang turut aktif dalam kegiatan perekonomian pada suatu wilayah. Tingkat pengangguran terbuka Tingkat pengangguran terbuka merupakan perbandingan antara banyaknya penduduk usia kerja dan banyaknya pengangguran. Semakin tinggi tingkat pengangguran terbuka menandakan daya serap tenaga kerja yang semakin menurun atau pertumbuhan permintaan kerja lebih sedikit dari pada pertumbuhan angkatan kerja. Lapangan usaha Lapangan usaha merupakan diferensiasi pekerjaan yang digolongkan sesuai sektornya. Potensi perekonomian suatu daerah dapat dilihat melalui proporsi pekerja menurut lapangan usahanya. Status pekerjaan. 11

12 Indikator ini berfungsi untuk memberikan gambaran tentang kedudukan pekerja. Berikut ini merupakan macam-macam status pekerjaan masyarakat: Berusaha sendiri, yakni bekerja atau berusaha dengan menanggung resiko secara ekonomis, yaitu dengan tidak kembalinya ongkos produksi yang telah dikeluarkan dalam rangka usahanya tersebut, serta tidak menggunakan pekerja dibayar maupun pekerja tak dibayar, termasuk yang sifat pekerjaannya memerlukan teknologi atau keahlian khusus. Berusaha dibantu buruh tidak tetap, yakni bekerja atau berusaha atas resiko sendiri, dan menggunakan pekerja tidak tetap. Tidak tetap disini berarti tidak adanya surat perjanjian hitam diatas putih mengenai besaran upah maupun rentang waktu masa pengabdian, atau biasa disebut kontrak kerja. Berusaha dibantu buruh tetap, yakni berusaha atas resiko sendiri dengan pekerja minimal satu orang dengan kontrak kerja yang jelas. Buruh/ karyawan/ pegawai, yakni seseorang yang bekerja pada orang lain dengan kontrak kerja yang jelas. Pekerja bebas/ serabutan, yakni seseorang yang bekerja pada orang lain tanpa menggunakan kontrak kerja yang jelas. Biasanya tidak menetap pada satu majikan dan satu bidang, pekerja bebas dapat berpindah majikan maupun jenis pekerjaan. Majikan, yakni orang atau pihak yang memberikan pekerjaan dengan pembayaran yang disepakati. 12

13 Pekerja keluarga/ tidak dibayar, yakni seseorang yang bekerja membantu orang lain tanpa mendapatkan upah. Biasanya banyak dijumpai karena kekerabatan, namun tidak sedikit dijumpai pekerja sukarela tanpa ada hubungan keluarga e. Taraf dan Pola Konsumsi Tingkat kesejahteraan ekonomi masyarakat dapat dilihat melalui pendapatan rumah tangga. Namun, bukanlah hal mudah untuk mendapatkan data pendapatan rumah tangga tersebut, terlebih lagi bagi pelaku sektor informal kecil menengah. Untuk itulah pendekatan taraf dan pola konsumsi (consumption approach) digunakan untuk melihat tingkat penghasilan rumah tangga. Kesejahteraan masyarakat dapat dinilai dengan melihat jumlah dan persentase penduduk miskin pada suatu wilayah. Penduduk miskin dapat didefinisikan sebagai penduduk yang pendapatannya dibawah kebutuhan hidupnya secara layak di wilayah tempat tinggalnya. Hidup layak diartikan bila mampu memenuhi konsumsi makanan dalam sehari sebesar 2100 kilo kalori perorang perhari. Selain itu mampu memenuhi kebutuhan non makanan yang paling esensial yang terdiri dari perumahan, pakaian, kesehatan, pendidikan, dan transportasi (BPS, ibid:30). Rasio pendapatan keluarga yang meningkat tidak sama halnya dengan peningkatan kesejahteraan suatu wilayah. Kesejahteraan juga berarti peningkatan pendapatan yang merata. Untuk itulah dalam agenda pembangunan sebaiknya memiliki target pemerataan tingkat pendapatan masyarakat f. Permukiman dan Komunitas Selain konsumsi makanan perhari, kesejahteraan juga dilihat dari perumahan dan permukiman. Selain menjadi kebutuhan dasar, perumahan memiliki fungsi yang sangat 13

14 strategis dalam perannya sebagai pusat sosialisasi dan pendidikan keluarga demi membentuk kualitas sumber daya manusia mendatang. Permukiman dalam hal ini berarti tempat tinggal anggota masyarakat dan individu-individu yang terikat dalam perkawinan atau keluarga beserta berbagai fasilitas pendukungnya. Perumahan juga menjadi tempat untuk tumbuh, hidup, berinteraksi, perlindungan dari gangguan, serta fungsi yang lain bagi penghuninya. Dengan fungsi-fungsi tersebut, maka perumahan yang baik harus memenuhi beberapa syarat yang harus dipenuhi supaya dapat dihuni dengan nyaman, aman, dan asri. Diantaranya, beberapa syarat tersebut adalah: Memiliki sumber penerangan Sumber penerangan merupakan sebuah indikator kemajuan suatu wilayah permukiman. Dengan tersedianya fasilitas penerangan berupa listrik dan lampu, maka subuah daerah dapat menjangkau modernisasi. Selain itu, penggunaan penerangan dengan listik lebih ramah lingkungan dibandingkan dengan lampu minyak. Sumber air minum terjangkau Ketersediaan air bersih menjamin kondisi kesehatan masyarakat tetap terjaga karena air merupakan kebutuhan pokok manusia. Air bersih dapat diperoleh dari beberapa sumber diantaranya adalah mata air alami, mata air buatan seperti sumur, air ledeng, maupun air kemasan bermerk. Memiliki sanitasi yang baik Selain beberapa hal sebelumnya, salah satu faktor yang mempengaruhi permukiman yang nyaman adalah tata kelola sistem sanitasi yang memadai. 14

15 Dengan dikelolanya sanitasi rumah tangga, maka lingkungan permukiman akan terhindar dari penyakit serta terjamin kenyamanannya. Jarak sumber air minum ke tempat penampungan kotoran Jarak sumber air yang terlalu dekat dengan penampungan kotoran seperti septic tank ataupun penampungan sampah sementara akan mempengaruhi kualitas air yang ada. Pencemaran sumber air tersebut akan mempengaruhi kesehatan masyarakat, sehingga pengelolaan tata letak antara sumber air dan penampungan kotoran harus diperhatikan Sektor Informal dan Pekerjaan Masyarakat Merapi Permasalahan pengangguran seringkali menjadi dilema pembangunan yang tidak merata. Meningkatnya jumlah angkatan kerja yang tidak diimbangi dengan ketersediaan permintaan kerja yang cukup menjadi penyebab banyaknya fenomena pengangguran dalam masyarakat. Pendekatan umum dalam menyelesaikan masalah pengangguran adalah dengan mempertentangkan dua sektor pekerjaan yang sangat berbeda dalam pemenuhan persyaratan kerja yakni sektor formal dan sektor informal (Gilbert dan Gugler, 1996:94). Terminologi sektor formal dan sektor informal pertama kali diperkenalkan oleh K.Hart (1975) yang membicarakan variasi dalam hal tersedianya peluang pendapatan masyarakat. Adapun perbedaan antara sektor formal dan informal adalah: Sektor Informal - Mudah untuk dimasuki, - Bersandar pada sumberdaya lokal, - Usaha milik sendiri, - Operasi dalam skala kecil, - Padat karya dengan penggunaan teknologi yang adaptif, 15

16 - Keterampilan dapat diperoleh diluar sistem pendidikan formal, dan - Tidak terkena langsung oleh regulasi dan pasarnya bersifat kompetitif Sektor Formal - Memerlukan kualifikasi tertentu untuk berpartisipasi, - Bergantung pada sumberdaya dan teknologi impor, - Kepemilikan secara patungan (melalui pasar modal), - Operasi berskala luas, - Padat modal, - Keterampilan diperoleh melalui sistem pendidikan formal, dan - Pasar diproteksi (melalui tariff, kuota, dan izin dagang) Dengan melihat perbedaan tersebut, Sektor informal banyak diyakini memberikan jawaban atas peliknya masalah pengangguran yang ada. Walaupun upaya dalam menilai upah tenaga kerja sektor informal masih mengalami kesulitan, sehingga pekerja sektor informal dapat menghindar dari upaya-upaya pencatatan (Gilbert dan Gugler, 1996:97). Upaya tersebut sangatlah penting untuk mengukur tingkat kesejahteraan masyarakat yang nantinya akan berpengaruh pada kebijakan pemerintah setempat Urbanisasi Dalam Huntap Pasca Erupsi Merapi 2010 Kota (urban) secara sosiologi dimengerti sebagai sebuah perkembangan masyarakat yang sudah bukan masyarakat desa. Keadaan masyarakat dan budaya perkotaan dikatakan oleh Louis Wirth seorang ilmuwan Perancis sebagai Urbanism. Dalam Bahasa Perancis, urbanisme memiliki makna yang lebih luas, yang dapat pula berarti: Ilmu, seni atau teknik pengorganisasian ruang bagi keberadaan manusia. 16

17 Pemaknaan urbanisasi akan langsung berhubungan dengan makna kota (urban), didalamnya memiliki dua komponen pembentuk yakni city (fisik) dan citizen (manusia). Bagan 1: Urbanisasi sebagai sebuah proses, 1994, Paul. L.Knox (Dalam Soetomo, 2009:43) Urbanisasi selanjutnya didefinisikan oleh Alain Garnier sebagai suatu proses terbentuknya kehidupan perkotaan yang berbeda dengan kehidupan pedesaan, dalam konteks ekonomi, sosial dan mentalitas masyarakatnya. Dalam sebuah proses perubahan, sudah tentu terdapat motor yang menggerakkan perubahan tersebut. Senada dengan Alain Garnier, Paul Knox merumuskan perubahan ekonomi sebagai motor yang juga mendorong dan didorong oleh faktor-faktor manusia, sumber daya alam dan teknologi (Soetomo, 2009:43). Proses urbanisasi menurut Knox (1994) memiliki tiga proses perubahan yang dimotori oleh faktor ekonomi masyarakat. Perubahan ekonomi yang ada akan mempengaruhi segala aspek seperti: kependudukan, politik, budaya, sosial, teknologi, sumber daya lingkungan, dan hasil hasil sejarah. Tahap kedua ialah hasil perubahan internal yang ada berupa produkproduk fisik lingkungan atau morfologi wilayah, interaksi sosial atau ekologi sosial, pemanfaatan lahan, menciptakan kehidupan perkotaan dalam segala aspek atau yang disebut sebagai urbanism, selain itu, urban system tercipta dalam lingkup eksternal. Tahap ketiga dari proses urbanisasi Knox ialah munculnya permasalahan yang diakibatkan oleh perubahan masyarakat tersebut. Permasalahan yang ada dapat diatasi melalui kebijakan yang mengatur perkembangan kota, salah satunya melalui perencanaan kota (urban planning). 17

18 1.4.4 Jejaring Sosial (Social Network) Dalam Huntap Pagerjurang Dengan lingkungannya yang baru, masyarakat huntap membentuk sebuah jejaring (network) dimana satuan komunitas kecil seperti keluarga hingga satuan komunitas yang lebih besar saling berhubungan. Terlebih lagi jejaring yang telah dibangun menjadi sebuah jembatan bagi masyarakat untuk membangun serta mengembangkan mata pencaharian demi memenuhi penghidupan mereka. Dengan upaya komunitas tersebut, turut mendukung keberlangsungan program pemerintah dalam rangka merespons peristiwa erupsi Merapi tahun Pasalnya upaya relokasi yang dilakukan pemerintah daerah Kabupaten Sleman tersebut menjadi sia sia ketika masyarakat rentan terhadap bencana sosial lain yang diakibatkan oleh penganguran dan kemiskinan. Adapun jaringan yang dimaksud, peneliti merujuk pada Monge dan Contractor dalam Castells (2009:20) dimana menurutnya jejaring berarti merupakan struktur komunikasi yang berarti pola hubungan yang diciptakan melalui pesan pesan antar aktor yang mengalir melalui batas ruang dan waktu tertentu. Didalam sebuah jejaring, terdapat sebuah kekuatan berupa informasi dan mengalami sebuah proses sirkulasi, yang artinya tiap komunitas dapat berperan sebagai penerima informasi ataupun sebagai informan bagi komunitas lain. Dengan adanya informasi tersebut tiap komunitas yang ada membentuk sebuah jejaring yang lebih besar yang memungkinkan komunitas kecil seperti keluarga untuk tetap eksis didalam masyarakat huntap. Tentu dalam penelitian kali ini lebih menitikberatkan pada jejaring yang berkaitan dengan aspek pekerjaan masyarakat yakni organisasi masyarakat terkait jenis pekerjaan tertentu seperti kelompok peternak atau kelompok sadar wisata yang terbentuk setelah pelaksanaan relokasi warga terdampak erupsi Merapi tahun

19 Melalui organisasi tersebut menerjemahkan informasi informasi yang telah dikumpulkan melalui serangkaian variasi kriteria sukses dan gagal, serta penentuan tujuan. Selanjutnya setelah organisasi melakukan upaya upaya untuk mencapai tujuan melalui program kerja, dan tiap anggota didalamnya dengan sendirinya melakukan penyesuaian terhadap tujuan serta prosedur tiap organisasi. Melalui tolok ukur tersebut, sebuah organisasi akan diuji keberlangsungannya apakah akan tetap berjalan dan menghidupi tiap tiap anggotanya, ataupun terbengkalai begitu saja karena ketidak mampuan anggota untuk memenuhi tujuan organisasi (Castells, 2009:20). Dalam perjalanannya, tiap komunitas yang berjejaring tersebut akan mengidentifikasikan mana pesaing juga mitra (coop). Persaingan terbentuk atas kinerja satu jejaring yang lebih baik dibandingkan dengan jejaring yang lain dalam akibat yang dihasilkan. Sedangkan kemitraan (Cooperation) terbentuk atas kemampuan berkomunikasi antar satu jejaring terhadap jejaring yang lain. Atas dasar tersebut, peneliti menyisipkan teori lain yang dirasa lebih mampu membedah masyarakat dalam berjejaring (Networking) Adaptasi Masyarakat Huntap Pagerjurang Kebijakan limitasi wilayah hunian pasca erupsi 2010 telah memaksa masyarakat Kepuharjo untuk menyesuaikan diri terhadap perubahan yang ada. Dalam proses adaptasi dengan lingkungan barunya, masyarakat tidak hanya berinteraksi dengan lingkungan fisik saja. Proses interaksi yang ada juga meliputi interaksi sosial antar masyarakat yang kini menghuni kawasan Huntap Pagerjurang. Analisis adaptasi ini dilakukan menggunakan teori aksi dan interaksi (action and interaction) milik Peter Hedström. Dalam teori tersebut, peneliti mencoba menganalisis proses interaksi sosial yang ada didalam masyarakat Huntap Pagerjurang. Melalui proses 19

20 interaksi sosial tersebut, aktor-aktor yang tergabung dalam masyarakat Huntap Pagerjurang dalam kehidupan sehari-harinya melakukan tindakan sosial. Ketika mengamati sekelompok orang yang berpikir dan bertindak yang mirip satu sama lain, salah satu penjelasannya ialah mereka telah berinteraksi dan mempengaruhi satu dan yang lain (Latane, 1981, dalam Hedström, 2005:45). Adapun tindakan sosial yang dilakukan masyarakat didasari oleh tiga hal, diantaranya adalah keinginan, kepercayaan, dan kesempatan, atau yang biasa disebut DBO (desire, believe, and opportunity). Keberadaan DBO tidaklah lepas dari interaksi yang terjadi didalam masyarakat Huntap Pagerjurang baik dengan aktor diluar komunitas maupun didalam masyarakat sendiri. Dengan analisis teori aksi melalui DBO, peneliti mampu memahami dan menjelaskan pola tindakan sosial individu maupun kelompok dalam masyarakat Huntap Pagerjurang Metode Penelitian Dalam melakukan sebuah penelitian yang nantinya dapat dipertanggungjawabkan haruslah mengikuti kaidah kaidah keilmuan atau bersifat ilmiah. Untuk memenuhi sifat ilmiah, maka sebuah penelitian haruslah rasional, empiris, dan sistematis (Sugiyono, 2006). Rasional dalam hal ini berarti langkah dalam melakukan penelitian dapat diterima oleh akal manusia. Empiris berarti peneliti maupun orang lain dapat mengetahui cara cara yang dilakukan dalam melakukan penelitian. Selanjutnya ialah sistematis yang berarti menempuh tahapan yang tertata sesuai dengan sistem yang telah ditentukan Desain Penelitian Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif, yaitu suatu prosedur penelitian yang menghasilkan data naratif melalui pengamatan terhadap tulisan, lisan, dan perilaku subyek penelitian. Hal itu sejalan dengan definisi yang diberikan oleh 20

21 Berg (1989) yang menyatakan bahwa arti, konsep, definisi, karakteristik, perumpamaan, simbol, dan deskripsi dari suatu hal berkaitan dengan penelitian kualitatif. Sementara itu, dengan digunakannya metode kualitatif, diharapkan penelitian dapat lebih mendekatkan diri pada objek-objek yang diteliti serta meningkatkan sensitivitas terhadap kontekskonteks yang ada dan sifat-sifat tersebut cenderung membuahkan konfidensi yang lebih besar pada kesahihan data kualitatif dibandingkan kuantitatif (Brannen, 1999). Adapun paradigma atau pendekatan yang dipilih dalam penelitian ini menggunakan paradigma kritis. Pendekatan tersebut dipilih karena kemampuannya dalam mengamati transformasi sosial, ekonomi yang saling menindih. Sehingga darinya tercipta kompetisi, perlawanan, hingga mengarah kepada konflik. Kelebihan pendekatan kritis berada dalam pemahamannya atas pengetahuan yang tumbuh dan berubah melalui proses revisi historis yang berlangsung (Denzin & Lincoln, 2009:140). Selain kemampuan dan kelebihannya, paradigma kritis dipilih sesuai dengan tujuan penelitian yang telah dijelaskan dalam bagian 1.3. Sudut pandang yang dipilih dalam melakukan penelitian ini adalah sudut pandang deskriptif yang menurut Nawawi (1983) adalah penelitian yang terbatas pada usaha mengungkapkan fakta (fact finding). Hasil dalam sudut pandang deskriptif lebih ditekankan pada penyajian gambaran secara obyektif tentang keadaan yang senyatanya dari obyek/ subyek yang sedang diteliti. Selain itu, sudut pandang ini juga berusaha mengemukakan hubungannya satu dengan yang lain didalam aspek aspek yang diteliti. Maka dari itulah temuan dari sudut pandang deskriptif lebih terperinci dibandingkan dengan hanya sekedar mencari tahu permasalahan yang terjadi (Nawawi, 1983). 21

22 Penggunaan sudut pandang deskriptif pun memiliki tiga variasi bentuk sesuai dengan analisisnya, namun yang dilakukan dalam penelitian kali ini adalah studi perbandingan (Comparative studies). Sesuai namanya, studi perbandingan bertujuan untuk membandingkan persamaan dan perbedaan sebuah fenomena untuk mencari faktor faktor apa, atau situasi bagaimana yang menyebabkan timbulnya suatu peristiwa tertentu. Studi ini dimulai dengan pengumpulan fakta tentang faktor faktor yang menyebabkan timbulnya suatu peristiwa tertentu, kemudian dibandingkan dengan satuan lain atau sekaligus membandingkan sesuatu gejala atau peristiwa dan faktor faktor yang mempengaruhinya. Setelah mengetahui persamaan dan perbedaan penyebab, selanjutnya ditetapkan bahwa faktor yang menyebabkan munculnya gejala pada obyek yang diteliti itulah sebenarnya yang menyebabkan munculnya gejala tersebut, baik pada obyek yang diteliti maupun pada subyek yang diperbandingkan (Notoatmodjo, 1993:138). Studi komparatif dipilih karena penelitian ini bertujuan untuk mengungkap dan memahami sesuatu dibalik kebijakan rehabilitasi dan rekonstruksi pasca bencana berupa relokasi warga. Peneliti memilih huntap Pagerjurang yang memiliki ciri khas dan karakteristik yang berbeda, meskipun seluruh penghuni huntap memiliki kesamaan nasib sebagai korban peristiwa erupsi Gunung Merapi 2010 silam Lokasi Penelitian Penelitian ini dilakukan di Huntap Pagerjurang yang terletak di Desa Kepuharjo, Kecamatan Cangkringan, Daerah Istimewa Yogyakarta. Didalamnya terdapat lima dusun yakni Kaliadem, Manggong, Petung, Wukirsari, dan Kepuharjo. Dari kelima dusun tersebut 22

23 dikelompokkan menjadi satu wilayah, sehingga tata letak huntap pagerjurang, meskipun berada pada satu kawasan, tetap dibangun per wilayah administrasi dusun. Gambar 1.1. Peta wilayah Huntap Pagerjurang Sumber: Siteplan Rekompak (2012) Huntap Pagerjurang merupakan wilayah huntap dengan jumlah populasi terbesar di kecamatan Cangkringan, selain itu dihuni oleh beberapa warga yang berasal dari beberapa wilayah yang berbeda. Adapun setting sosial yang dihadapi dalam penelitian ini mencakup satu wilayah Huntap Pagerjurang yang terdiri dari beberapa komponen yakni: keluarga, kelompok sosial, komunitas (community), dan masyarakat (society). Masyarakat (society) Huntap Pagerjurang dalam hal ini terbentuk oleh sekumpulan orang yang memiliki sertifikat tanah yang dimanfaatkan untuk relokasi hunian masyarakat terdampak erupsi Pada level komunitas (community), pengamatan yang dilakukan 23

24 pada penelitian ini menitikberatkan pada tiga komunitas bidang usaha dominan yakni peternakan, pariwisata, dan pertambangan. Pada tingkat kelompok/organisasi, pengamatan dilakukan pada sekumpulan orang menjalin interaksi untuk tujuan tertentu seperti: kelompok peternak, operator jeep, maupun kelompok pengelola tambang yang beroperasi didalam masyarakat Huntap Pagerjurang. Pada level terkecil yakni keluarga, ditandai dengan rumah per rumah yang dihuni, atau secara administratif dilihat melalui kartu keluarga yang dimiliki Teknik Pengumpulan Data Proses pengumpulan data merupakan kegiatan operasional pokok penelitian yang nantinya menghasilkan sebuah data kasar untuk menjawab pertanyaan penelitian dalam bagian sebelumnya. Proses pengumpulan data dilakukan semenjak penyusunan proposal penelitian ini dilakukan pada bulan Juni 2015 hingga dirasa cukup. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan untuk memperoleh data-data penelitian adalah sebagai berikut: a. Observasi Observasi ini dilakukan untuk melihat perilaku alamiah dan keseharian masyarakat seperti interaksi dan kebiasaan subyek penelitian (Black dan Champion, 1999). Observasi ini telah dilakukan dalam huntap Pagerjurang semenjak proposal penelitian mulai dikerjakan. Mulanya, kegiatan observasi dilakukan pada bulan Maret Pada tahap awal observasi, kegiatan yang dilakukan ialah mengamati bentuk tata letak hunian warga dan bentuk hunian warga di lingkungan huntap Pagerjurang. Dari observasi tersebut dapat diketahui sejauh mana masyarakat Huntap Pagerjurang beradaptasi secara ekonomi dengan melihat secara langsung hunian masyarakat. Dari pengamatan tahap awal tersebut, dapat diketahui tingkat ekonomi masyarakat yang beragam dimana beberapa 24

25 hunian masyarakat sudah direnovasi menurut kemampuan ekonomi masing-masing keluarga. Pada observasi tahap awal, pengamatan juga dilakukan untuk mengetahui titik titik ruang publik dimana masyarakat berinteraksi satu sama lain dan berkomunikasi. Beberapa titik yang penting diamati ialah teras rumah warga, warung warung desa maupun di obyek wisata, ladang warga, kandang sapi, dan tempat lain dimana warga banyak menghabiskan waktunya untuk bekerja dan berinteraksi satu sama lain. Peneliti juga diharapkan untuk turut serta terlibat atau paling tidak mampu menangkap pembicaraan yang dilakukan warga. Dengan begitu akan terlihat jelas bagaimana masyarakat bertukar informasi, membicarakan gosip, atau berinteraksi satu sama lain baik dengan aktor di luar komunitasnya. Setelah pengamatan tahap awal selesai, dilakukan pengamatan lanjut pada bulan Juli hingga Agustus Pada tahap ini, teknik yang dilakukan adalah observasi semi partisipatif dimana peneliti tinggal bersama salah satu warga Kaliadem yang kini tinggal dalam Huntap Pagerjurang. Hal tersebut dilakukan supaya perubahan yang sudah terjadi dalam masyarakat Huntap Pagerjurang dapat dirasakan secara langsung oleh peneliti. Selain tinggal bersama warga, peneliti juga turut serta bekerja bersama masyarakat dengan mengikuti kegiatan sehari-hari warga seperti mencari rumput, mengamati kegiatan penambangan pasir secara manual, serta mengunjungi obyek wisata yang berada di wilayah Desa Kepuharjo. Dalam rentang satu bulan observasi semi partisipatoris, peneliti juga turut andil dalam kegiatan adat warga seperti upacara pernikahan yang diadakan salah satu warga Kaliadem pada akhir bulan Juli Selain itu, peneliti berkesempatan untuk mengikuti 25

26 upacara pemakaman yang dilakukan salah satu warga Manggong pada akhir bulan Juli dan warga Kaliadem pada awal bulan Agustus. Dalam tahap observasi ini pula, peneliti mampu melihat secara langsung bagaimana masyarakat Huntap Pagerjurang berinteraksi satu sama lain. Peran pemerintah juga tidak boleh diabaikan dalam pengamatan, pasalnya, sebagai pemangku kebijakan pemerintah wajib bertanggungjawab atas apa yang telah dihasilkan oleh kebijakannya. Dengan kata lain, nasib warga terdampak Merapi yang kini menghuni Huntap Pagerjurang tidak boleh dibiarkan saja oleh pemerintah daerah Kabupaten Sleman. Sehingga observasi semi partisipatif juga dilakukan untuk mengamati bagaimana fasilitas kehidupan yang diberikan pemerintah mampu dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat atau tidak. Hasil observasi yang dihasilkan dalam penelitian ini berupa dokumentasi pengamatan berbentuk foto, video, serta rekaman percakapan masyarakat b. Wawancara Kegiatan wawancara yang dilakukan terbagi dalam dua tahap mengikuti kegiatan observasi yang dilakukan. Wawancara dilakukan karena observasi pada bulan Maret 2016 dirasa kurang memberi gambaran mengenai masyarakat Huntap Pagerjurang. Untuk itulah, peneliti merencanakan sebuah wawancara untuk memahami sikap, pilihan, serta tanggapan informan kunci terhadap program relokasi masyarakat di Huntap Pagerjurang. Beberapa informan kunci yang telah diperkirakan guna menjawab pertanyaan penelitian adalah perangkat desa yang dianggap mewakili salah satu wilayah: a) Pak Sokijo selaku Kepala Dukuh Kaliadem b) Pak Pairin selaku Kepala Dukuh Petung 26

27 c) Pak Sriono selaku RT wilayah Manggong Dalam tahap ini, kegiatan yang dilakukan adalah wawancara terstruktur dengan menggunakan interview guide seputar pekerjaan masyarakat, kelompok kerja, beserta aktor-aktor pelaku bidang usaha terkait. Hal tersebut dilakukan karena peneliti tidak mengetahui kondisi masyarakat Huntap Pagerjurang secara utuh. Sehingga, dengan dilakukannya wawancara terstruktur dengan didukung data observasi tahap awal, peneliti dapat mengetahu gambaran awal kondisi masyarakat Huntap Pagerjurang. Tahap selanjutnya, wawancara dilakukan pada saat observasi semi partisipatif pada bulan Juli hingga Agustus Pada proses wawancara tahap ini, peneliti tidak lagi melakukan wawancara terstruktur dengan interview guide. Pasalnya, wawancara yang dilakukan sebatas upaya konfirmasi dari data yang diperoleh saat melakukan observasi. Upaya peneliti supaya proses wawancara yang dilakukan berlajan tertata, rapi, dan dapat dilakukan pengecekan ulang adalah pembuatan dokumentasi wawancara berupa rekaman. Selain digunakan untuk sumber-sumber primer, instrumen wawancara juga digunakan kepada sumber-sumber sekunder seperti pemangku kebijakan serta aktivis yang mengiring pembangunan huntap. Wawancara dilakukan saat informan informan penting telah selesai ditentukan saat observasi atau bisa disebut created based selection. Dengan begitu data yang diperoleh telah mengalami uji intersubjektifitas dan lebih valid serta dapat dipertanggungjawabkan. 27

BAB I PENDAHULUAN. Erupsi Gunung Merapi merupakan fenomena alam yang terjadi secara

BAB I PENDAHULUAN. Erupsi Gunung Merapi merupakan fenomena alam yang terjadi secara 1 BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Erupsi Gunung Merapi merupakan fenomena alam yang terjadi secara periodik setiap tiga tahun, empat tahun atau lima tahun. Krisis Merapi yang berlangsung lebih dari
