MAHKAMAH KONSTITUSI REPUBLIK INDONESIA RISALAH SIDANG PERKARA NOMOR 78, 79, 80, 81, 82/PHPU.D-X/2012

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "MAHKAMAH KONSTITUSI REPUBLIK INDONESIA RISALAH SIDANG PERKARA NOMOR 78, 79, 80, 81, 82/PHPU.D-X/2012"

Transkripsi

1

2 MAHKAMAH KONSTITUSI REPUBLIK INDONESIA RISALAH SIDANG PERKARA NOMOR 78, 79, 80, 81, 82/PHPU.D-X/2012 PERIHAL Perselisihan Hasil Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Paniai Tahun 2012 PEMOHON PERKARA NOMOR 78/PHPU.D-X/ Yan Tebay dan Marselus Takege PEMOHON PERKARA NOMOR 79/PHPU.D-X/ Yulianus Kayame dan Haam Nawipa PEMOHON PERKARA NOMOR 80/PHPU.D-X/ Yosafat Nawipa dan Bartholomeus Yogi 2. Martinus Yogi dan Mathias Mabi Gobay 3. Williem Y. Keiya dan Yohan Yaimo PEMOHON PERKARA NOMOR 81/PHPU.D-X/ Lukas Yeimo dan Olean Gobai PEMOHON PERKARA NOMOR 82/PHPU.D-X/ Marius Yeimo dan Anselmus Petrus Youw TERMOHON KPU Kabupaten Paniai ACARA Pemeriksaan Perkara (I) Jumat, 2 November 2012, Pukul WIB Ruang Sidang Panel Gedung Mahkamah Konstitusi RI, Jl. Medan Merdeka Barat No. 6, Jakarta Pusat SUSUNAN PERSIDANGAN 1) Achmad Sodiki (Ketua) 2) Ahmad Fadlil Sumadi (Anggota) 3) Muhammad Alim (Anggota) Fadzlun Budi S.N. Rizki Amalia Hani Adhani Dewi Nurul S. Achmad Edi S. Panitera Pengganti Panitera Pengganti Panitera Pengganti Panitera Pengganti Panitera Pengganti

3 Pihak yang Hadir: A. Pemohon Perkara Nomor 78/PHPU.D-X/2012: 1. Yan Tebay 2. Marselus Tekege B. Kuasa Hukum Pemohon Perkara Nomor 78/PHPU.D-X/2012: 1. Hotwy Gultom 2. Stefanus Budiman C. Pemohon Perkara Nomor 79/PHPU.D-X/2012: 1. Yulianus Kayame 2. Haam Nawipa D. Kuasa Hukum Pemohon Perkara Nomor 79/PHPU.D-X/2012: 1. Heru Widodo E. Pemohon Perkara Nomor 80/PHPU.D-X/2012: 1. Willem Y. Keiya F. Kuasa Hukum Pemohon Perkara Nomor 80/PHPU.D-X/2012: 1. Juhari G. Pemohon Perkara Nomor 81/PHPU.D-X/2012: 1. Lukas Yeimo 2. Olean Gobai H. Kuasa Hukum Pemohon Perkara Nomor 81/PHPU.D-X/2012: 1. Jan Sulwan Saragih I. Pemohon Perkara Nomor 82/PHPU.D-X/2012: 1. Marius Yeimo J. Kuasa Hukum Pemohon Perkara Nomor 82/PHPU.D-X/2012: 1. Juhari

4 K. Kuasa Hukum Termohon: 1. Aris Bongga Salu L. Pihak Terkait: 1. Yehuda Gobay M. Kuasa Hukum Pihak Terkait: 1. Herman Bongga Salu

5 SIDANG DIBUKA PUKUL WIB 1. KETUA: ACHMAD SODIKI Sidang Perkara Nomor 78, 79, 80, 81, 82/PHPU.D-X/2012, dengan ini saya nyatakan dibuka dan terbuka untuk umum. Baik. Saya persilakan kepada Pemohon Perkara 78/PHPU.D-X/2012 perkenalkan diri. Silakan, Pak. 2. KUASA HUKUM PEMOHON PERKARA NOMOR 78/PHPU.D- X/2012 : HOTWY GULTOM Terima kasih, Majelis. Kami sebagai Kuasa Hukum Perkara Nomor 78/PHPU.D-X/2012, saya sendiri Hotwy Gultom, S.H. (...) 3. KETUA: ACHMAD SODIKI Baik. 4. KUASA HUKUM PEMOHON PERKARA NOMOR 78/PHPU.D- X/2012 : HOTWY GULTOM Dan Stefanus Budiman, dengan Prinsipal Pak Yan Tebay dengan Wakil Marselus. Terima kasih, Majelis. 5. KETUA: ACHMAD SODIKI 79/PHPU.D-X/2012? 6. KUASA HUKUM PEMOHON PERKARA NOMOR 79/PHPU.D- X/2012 : BUDI SETYANTO Assalamualaikum wr. wb. 7. KETUA: ACHMAD SODIKI Waalaikumsalam wr. wb. KETUK PALU 3X

6 8. KUASA HUKUM PEMOHON PERKARA NOMOR 79/PHPU.D- X/2012 : BUDI SETYANTO Salam sejahtera bagi kita sekalian. Majelis Mahkamah yang kami muliakan, kami dari Pemohon Perkara Nomor 79/PHPU.D-X/2012, hadir dalam persidangan ini Prinsipal Bapak Yulianus Kayame dan Haam Nawipa sebagai Pasangan Calon Nomor Urut 3 dalam Pemilukada Kabupaten Paniai. Dan Kuasa Hukumnya Heru Widodo, Budi Setyanto, dan Supriadi Adi, Dhimas Pradana, dan Subagiyanto. Terima kasih. 9. KETUA: ACHMAD SODIKI Baik. Nomor 80/PHPU.D-X/2012? 10. KUASA HUKUM PEMOHON PERKARA NOMOR 80/PHPU.D- X/2012 : JUHARI Kuasa Hukum Perkara Nomor 80/PHPU.D-X/2012 dan 82/PHPU.D- X/2012. Perkara Nomor 80/PHPU.D-X/2012 atas nama Yosafat Nawipa dan kawan-kawan. Kemudian, Perkara Nomor 82/PHPU.D-X/2012, Marius Yeimo, S.E. Demikian, terima kasih. 11. KETUA: ACHMAD SODIKI Baik. 81/PHPU.D-X/2012? 12. KUASA HUKUM PEMOHON PERKARA NOMOR 81/PHPU.D- X/2012 : JAN SULWAN SARAGIH Baik, Yang Mulia. Kami Kuasa Hukum dari Lukas Yeimo, S.Pd. dan Olean Gobai, S.E. Saya sendiri Kuasa Hukum, Jan Sulwan Saragih. Terima kasih. 13. KETUA: ACHMAD SODIKI Baiklah. Jadi, ini ada 78, 79, 80, 81, 82/PHPU.D-X/2012, lima perkara ya? Baik. Silakan dari Termohon, siapa yang hadir? 14. KUASA HUKUM TERMOHON: ARIS BONGGA SALU Terima kasih, Yang Mulia. Saya atas nama Aris Bongga Salu, Kuasa Hukum dari KPU Kabupaten Paniai atas Perkara Nomor 78, 79, 80, 81, 82/PHPU.D-X/2012. Terima kasih, Yang Mulia.

7 15. KETUA: ACHMAD SODIKI Baik. Pihak Terkait, silakan. 16. KUASA HUKUM PIHAK TERKAIT: HERMAN BONGGA SALU Terima kasih, Yang Mulia. Saya atas nama Herman Bongga Salu, Kuasa Hukum dari Pihak Terkait atas nama Hengki Kayame, S.H. sebagai Bupati dan Yohanes Youw sebagai Calon Bupati. Terima kasih, Majelis. 17. KETUA: ACHMAD SODIKI Ya, baik. Yang di samping Saudara? 18. PIHAK TERKAIT: YEHUDA GOBAY Selamat pagi, Yang Mulia Majelis Hakim. Nama saya Yehuda Gobay sebagai Pihak Terkait, tidak pakai pengacara. Saya sendiri Calon Nomor Urut 1, Yehuda Gobay Pasangan dengan Melkias Muyapa, S.Ip. 19. KETUA: ACHMAD SODIKI Ya. 20. PIHAK TERKAIT: YEHUDA GOBAY Terima kasih, Yang Mulia. 21. KETUA: ACHMAD SODIKI Ya, baiklah. Jadi, ada dua Terkait ya? Baiklah, saya persilakan sekarang Saudara Pemohon Nomor 78/PHPU.D-X/2012, garis besar dari permohonan Saudara apa? Silakan. 22. KUASA HUKUM PEMOHON PERKARA NOMOR 78/PHPU.D- X/2012 : STEFANUS BUDIMAN Baik, terima kasih, Majelis Hakim Yang Mulia. Yang Mulia Ketua dan Anggota Majelis Hakim, Yang Terhormat Penitera Pengganti, Kuasa Hukum Termohon, Kuasa Hukum Pemohon, Prinsipal, serta para pengunjung sidang yang kami hormati pula. Pertama-tama, kami menyampaikan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa karena atas perlindungannya, kita boleh berada di sini. Kami langsung pada pokok permohonan kami.

8 Bahwa Pemohon dalam hal ini Yan Tebay, S.Sos., M.Si., bersama Marselus Tekege, S.Pd. adalah Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Paniai Periode , yang telah mendaftarkan diri melalui jalur perseorangan pada tanggal 12 Januari Adapun jumlah dukungan yang disampaikan oleh Pemohon adalah surat dukungan. Terhadap surat dukungan tersebut, Termohon telah melakukan verifikasi dan pada tanggal 17 Februari 2012, mengeluarkan Berita Acara hasil verifikasi yang menyatakan bahwa dari jumlah dukungan yang disampaikan oleh Pemohon yang memenuhi syarat hanya sebesar atau 5,53%. Dalam hal ini tidak memenuhi syarat minimal, yaitu 6,5% dari jumlah Distrik Paniai, Kabupaten Paniai, yaitu surat dukungan. Selanjutnya, atas kekurangan berkas dukungan surat dukungan tersebut, Pemohon pada tanggal 19 Maret 2012 sesuai dengan tahapan, mengajukan dukungan tambahan sebanyak surat dukungan. Terhadap surat dukungan yang diajukan dalam tahap kedua atau dalam tahap tambahan tersebut, ternyata dari jumlah yang diajukan oleh Pemohon, semuanya tidak dilakukan verifikasi oleh Termohon, baik verifikasi administrasi maupun verifikasi faktual. Selanjutnya, pada tanggal 24 April 2012, Termohon mengeluarkan penetapan, mengeluarkan Keputusan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Paniai Nomor 20 Tahun 2012 tanggal 24 April tentang Penetapan Pasangan Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Paniai Tahun 2012 menjadi peserta Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Paniai Periode Tahun 2012, dimana dalam lampiran keputusan tersebut Pemohon tidak dimasukkan sebagai pasangan calon. Selanjutnya karena proses verifikasi terhadap berkas dukungan, terutama di tahap kedua itu tidak dilakukan secara profesional oleh Termohon, maka Pemohon pada tanggal 30 April tahun 2012 mengajukan gugatan Tata Usaha Negara terhadap Termohon di Pengadilan Tata Usaha Negara Jayapura dengan objek sengketa adalah Surat Keputusan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Paniai Nomor 20 Tahun 2012 tanggal 24 April 2012 tentang Penetapan Pasangan Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Menjadi Peserta Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Paniai Periode , dengan Register Perkara Nomor 16/G.TUN/2012/PTUN-Jayapura. Bahwa pada tanggal 23 Mei tahun 2012 atas perkara yang diajukan oleh Pemohon di Pengadilan Tata Usaha Negara Jayapura (Perkara Nomor 16) Majelis Hakim mengeluarkan Penetapan Nomor 16/PEN/2012/PTUN-JPR yang pada pokoknya, Majelis Hakim memerintahkan kepada Termohon untuk menunda/menangguhkan pelaksanaan Surat Keputusan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Paniai Nomor 20 Tahun 2012 tanggal 24 April 2012 tentang Penetapan

9 Pasangan Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah menjadi Peserta Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Paniai Periode sampai ada keputusan yang final dan/atau adanya keputusan/penetapan lain yang mencabut penetapan ini. Bahwa pada tanggal 4 Juni 2012 Pengadilan Tata Usaha Jayapura memutus perkara yang diajukan oleh Pemohon, yaitu Perkara Nomor 16/G.TUN/2012/PTUN-Jayapura tersebut dengan amar utusan. 1. Mengabulkan gugatan pemohon sebagian. 2. Menyatakan batal Surat Keputusan KPU Kabupaten Paniai Nomor 20 Tahun 2012 tanggal 24 April 2012 tentang Penetapan Pasangan Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah menjadi Peserta Pemilihan Umum Kepada Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Paniai Periode Memerintahkan Termohon untuk mencabut Surat Keputusan Kabupaten Paniai Nomor 20 Tahun 2012 tanggal 24 April Memerintahkan Termohon, menyerahkan seluruh surat dukungan yang belum diserahkan kepada PPD dan PPS untuk selanjutnya diadakan verifikasi, baik administrasi maupun verifikasi faktual. 5. Menolak gugatan Pemohon selebihnya. 6. Menyatakan tetap dipertahankan Penetapan Nomor 16/PEN/2012/PTUN-JPR tanggal 23 Mei 2012 tentang Penundaan Penangguhan Pelaksanaan Surat Keputusan Kabupaten Paniai Nomor 20 Tahun Menghukum Termohon untuk mengenai biaya perkara sebesar Rp ,00. Bahwa atas putusan Pengadilan Tata Usaha Negara tersebut, Termohon mengajukan upaya hukum banding pada tanggal 11 Juni Bahwa pada tanggal 3 September 2012, Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Makassar telah mengeluarkan Keputusan Nomor 94/B.TUN/2012/PT.TUN-MKS dalam tingkat banding perkara antara Termohon (Kabupaten Paniai) sebagai pembanding semula Tergugat melawan Termohon (Yan Tebay, S.Sos., M.Si. dan Marselus Tekege, S.Pd. sebagai Terbanding/Penggugat). Adapun amar putusan Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara tersebut adalah: 1. Menerima permohonan banding dari Termohon/Pembanding. 2. Menguatkan Putusan Pengadilan Tata Usaha Jayapura Nomor 16/G.TUN/2012/PTUN.JPR tanggal 4 Juni Menghukum Termohon/Pembanding biaya perkara di kedua tingkat pengadilan. Bahwa atas Putusan Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Makassar 94/B.TUN/2012 tersebut, Pengadilan Tata Usaha Negara Jayapura telah memberitahukan kepada para pihak, baik kepada Termohon sebagai pembanding semula tergugat maupun

10 kepada Pemohon sebagai Terbanding/Penggugat pada tanggal 1 Oktober Bahwa pada hari yang sama, yaitu tanggal 1 Oktober saat pada saat Termohon menerima Keputusan Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Makassar, Termohon juga mengeluarkan Surat Keputusan KPU Kabupaten Paniai Nomor 25 Tahun 2012 tentang Perubahan atas Keputusan Kabupaten Paniai Nomor 01 Tahun 2011 tentang Perubahan atas Keputusan tentang Penetapan Tahapan Program dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Paniai Periode , dimana pada lampirannya halaman 5 bagian b menyatakan bahwa pelaksanaan pemungutan suara dan perhitungan suara di TPS oleh KPPS, serta rekapitulasi hasil penghitungan suara adalah dilaksanakan pada tanggal 13 Oktober Bahwa tanggal 13 Oktober 2012, Termohon telah melaksanakan pemungutan suara dan pada tanggal 19 Oktober 2012, Termohon telah melakukan rekapitulasi dan penetapan melalui Surat Keputusan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Paniai Nomor 27 Tahun 2012 tentang Penetapan dan Pengumuman Hasil Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Paniai Periode tertanggal 19 Oktober Bahwa Keputusan Tata Usaha Negara Jayapura Nomor 16 tanggal 4 Juni 2012 yang dikuatkan oleh Keputusan Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Makassar Nomor 94 tanggal 13 September, telah dengan tegas menyatakan bahwa menunggak menunda/menangguhkan pelaksanaan keputusan kabupaten Kabupaten Paniai Nomor 20 Tahun 2012 tanggal 24 April tentang Penetapan Pasangan Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah. Bahwa Termohon secara hukum terikat untuk tidak melaksanakan tahapan pemillukada lebih lanjut oleh karena Surat Keputuan Kabupaten Paniai Nomor 20 sebagai dasar landasan proses tahapan pemilukada selanjutnya, belum bisa digunakan dan/atau diberlakukan akibat keputusan penundaan dari Pengadilan Tata Usaha Negara. Bahwa Keputusan Pengadilan Tata Usaha Negara Jayapura yang menunda menangguhkan pelaksanaan Surat Keputusan Kabupaten Paniai Nomor 20 yang dikuatkan oleh Keputusan Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Makassar tanggal 3 September adalah berlaku sampai adanya keputusan yang final/total dalam perkara tersebut dan/atau adanya penetapan/keputusan yang lain yang mencabut penetapan keputusan penundaan tersebut, walaupun ada upaya hukum banding maupun kasasi terhadap perkara dimaksud. Bahwa keputusan Termohon untuk melaksanakan pemungutan suara pada tanggal 13 Oktober 2012 yang dilanjutkan dengan melalui rekapitulasi perolehan suara dan penetapan melalui surat Keputusan Nomor 27 Tahun 2012 ( )

11 23. KETUA: ACHMAD SODIKI Saudara, pokok-pokoknya saja, jangan dibaca per kalimat! 24. KUASA HUKUM PEMOHON PERKARA NOMOR 78/PHPU.D- X/2012 : STEFANUS BUDIMAN Baik. Bahwa pelaksanaan pemungutan suara yang dilakukan oleh Termohon pada tanggal 13 Oktober dan penetapan tanggal 19 Oktober, telah melanggar Penetapan Pengadilan Tata Usaha Negara Jayapura tentang Penundaan/Penangguhan Surat Keputusan Nomor 20 Tahun Oleh karena Termohon melawan perintah pengadilan, dalam hal ini penetapan penundaan penangguhan pelaksanaan, maka proses pemungutan suara sekaligus penetapan yang dilakukan oleh Termohon adalah cacat hukum. Dan oleh karena itu, dengan hormat kami sampaikan kepada Yang Mulia Majelis Hakim Mahkamah Konstitusi untuk menyatakan mengabulkan permohonan Pemohon untuk seluruhnya. Menyatakan tidak sah dan cacat hukum Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Paniai Periode Menyatakan tidak sah Keputusan Pemilihan Nomor 27 Tahun Memerintahkan Termohon untuk melaksanakan Keputusan Pengadilan Tata Usaha Negara Jayapura Nomor 16, dan memerintahkan Termohon untuk melakukan pemilukada ulang, dan menetapkan Pemohon sebagai pasangan calon peserta pemilihan umum kepala daerah dan wakil kepala daerah. Demikian permohonan kami, semoga Tuhan Yang Maha Esa selalu melindungi dan menyertai setiap pertimbangan dan keputusan yang akan diambil oleh Mahkamah Konstitusi. Demikian. Terima kasih, Yang Mulia. 25. KETUA: ACHMAD SODIKI Ya, baik. Jadi yang Pemohon yang lain juga mencoba untuk meringkas ya. Jadi jangan dibaca per kalimat nanti, kita sudah menerima semua ini. Kalau demikian, saya mempersilakan pada berikutnya Nomor 79 ya, silakan.

12 26. KUASA HUKUM PEMOHON PERKARA NOMOR 79/PHPU.D- X/2012 : HERU WIDODO Terima kasih, Majelis Hakim. Untuk Pemohon 79, kami sudah sampaikan perbaikan permohonanya dan akan kami bacakan dari poinpoin yang ada di perbaikan permohonan yang sudah kami sampaikan. Pertama, Yang Mulia. Bahwa Pemohon Perkara 79 adalah Pasangan Calon Nomor Urut 3 dari tujuh pasangan calon peserta Pemilukada di Kabupaten Paniai. Kemudian mengenai tenggang waktu, sedikit kami sampaikan bahwa Pleno rekapitulasi di kabupaten itu dilaksanakan tanggal 19 Oktober, hari Jumat dan permohonan ini diajukan pada hari Selasa tanggal 23 Oktober, sehingga masih memenuhi tenggang waktu. Selanjutnya, terhadap penetapan hasil rekapitulasi di tingkat kabupaten yang dilakukan oleh Termohon pada tanggal 19 Oktober, Termohon telah menetapkan perolehan suara pasangan calon Pemohon dengan suara Kemudian Pasangan Calon Nomor Urut 3 eh, Nomor Urut 7 dengan suara , sehingga terhadap penetapan yang dilakukan oleh Termohon tersebut, Pasangan Calon Nomor Urut 7-lah yang menjadi pasangan calon yang meraih suara terbanyak dengan selisih 959 suara. Terhadap penetapan yang dilakukan oleh Termohon tersebut, Termohon eh, Pemohon menolak dan berkeberatan oleh karena ada pendiskualifikasian suara milik Pemohon sebanyak di Distrik Ekadide. Sehingga dengan didiskualifikasinya suara tersebut, perolehan suara total Pemohon di kabupaten hanya suara. Padahal seharusnya, perolehan suara Pemohon yang benar adalah suara, lebih tinggi atau tertinggi daripada Pasangan Calon Nomor Urut 7 tadi. Terhadap diskualifikasi yang dilakukan oleh Termohon dalam Pleno kabupaten, saksi Pemohon di tingkat kabupaten sudah mengajukan keberatan, yakni waktu itu Saudara Apit Kabaipa, mengajukan keberatan di depan Panwaslukada Kabupaten yang ikut hadir di Pleno, kemudian juga di hadapan panwas distrik. Kemudian Pemohon juga sudah menyampaikan laporan kepada panwas, bahkan dari panwaslukada sudah melakukan kajian dengan kesimpulan bahwa hasil perolehan suara Distrik Ekadide untuk Kandidat Nomor 3, dalam hal ini Pemohon adalah dicopot keluar, ini bahasanya panwas, oleh Zeth Yeimo, S.H., Ketua KPU Kabupaten Paniai, dan tinggal hanya Dan kemudian panwaslu merekomendasikan, disampaikan kepada Ketua KPU Kabupaten Paniai agar segera kembalikan suara milik Kandidat Nomor 3, menjadi kembali di Distrik Ekadide. Kemudian Yang Mulia, kronologis pendiskualifikasian suara itu terjadi ketika pada hari Kamis, atau satu hari sebelum Pleno di tingkat

13 kabupaten tanggal 18 Oktober. Ketika itu Termohon memanggil Ketua PPD Distrik Ekadide dan sekretaris. Pada saat itu menurut pengakuan Ketua PPD, dia ditekan oleh Ketua KPU agar didiskualifikasi suara milik Pasangan Nomor Urut 3 daripada semua suara didiskualifikasi semuanya di Distrik Ekadide. Oleh karena itu, di bawah tekanan, kemudian Ketua PPD Distrik Ekadide mencoret, mengurangi perolehan suara Pemohon menjadi di Distrik Ekadide. Yang Mulia, pengurangan itu dari menjadi oleh Termohon ditempatkan menjadi suara tidak sah. Ini di tabel poin halaman 9 kami sampaikan bahwa itu dimasukkan ke dalam kolom surat suara tidak sah sebanyak 1.169, kemudian sisanya yang dua, dimasukkan atau ditambahkan ke dalam perolehan suara Pasangan Nomor Urut 2 yang tadinya delapan menjadi sepuluh suara. Ini juga kami bisa tampilkan di dalam tabel Padahal Yang Mulia, pemungutan suara di Distrik Ekadide, itu dilaksanakan dengan sistem noken, sehingga tidak ada surat suara yang tidak sah dalam pemilihan dalam pemungutan suara tersebut. Kemudian Yang Mulia, menurut hemat Pemohon, berdasarkan hasil rekapitulasi di tingkat distrik yang diumumkan oleh PPD Distrik Ekadide tanggal 17 Oktober, perolehan suara Pemohon di Distrik Ekadide yang benar adalah dan Pasangan Nomor Urut 2 tadi hanya delapan, ini bisa kami buktikan nanti dengan formulir DA-1.KWK. Kemudian juga kami breakdown ke bawah, dari perolehan suara di masing-masing TPS di lima kampung, ada 18 TPS. Ketika kami jumlah, perolehan suaranya juga ternyata adalah untuk Pemohon 6.584, untuk Pasangan Nomor Urut 2=8, dan tidak ada surat suara atau tidak ada suara yang tidak sah. Terhadap apa yang kami sampaikan dalam persidangan ini, kami lampirkan semua dengan bukti-bukti salinan Berita Acara rekapitulasi, baik di tingkat distrik maupun di tingkat TPS. Oleh karena itu, Yang Mulia. Atas dasar uraian dalil-dalil yang Pemohon kemukakan di atas, maka cukup beralasan hukum bagi Pemohon untuk memohon kepada Mahkamah untuk memperbaiki perolehan suara Pemohon di Distrik Ekadide yang semula ditetapkan sebanyak suara, ditetapkan menjadi sebanyak suara. Dan perolehan suara Pemohon pada rekapitulasi tingkat kabupaten yang semula ditetapkan oleh Termohon sebanyak suara menjadi suara. Terakhir Yang Mulia, petitum. Berdasarkan alasan-alasan hukum yang Pemohon uraikan di atas, perkenankan Pemohon memohon kepada Mahkamah Konstitusi agar berkenan menjatuhkan putusan dengan amar: 1. Menerima dan mengabulkan permohonan Pemohon untuk seluruhnya.

14 2. Menyatakan tidak sah dan batal, serta tidak mengikat Berita Acara rekapitulasi hasil perhitungan suara Pemilukada di Kabupaten Paniai tertanggal 19 Oktober 2012 dan Surat Keputusan KPU Kabupaten Paniai Nomor 27 Tahun 2012 tertanggal 19 Oktober Pemohon memohon agar Mahkamah menetapkan hasil rekapitulasi perhitungan suara yang benar di Distrik Ekadide berdasarkan Berita Acara Rekapitulasi hasil perhitungan suara tingkat kecamatan oleh panitia pemilihan distrik tertanggal 17 Oktober 2012, dengan perolehan Pasangan Calon Nomor Urut 1 sejumlah 131 suara, Nomor Urut 2 sejumlah 8 suara, Nomor Urut 3 sejumlah suara, Nomor Urut 4 sejumlah 900 suara, Nomor Urut 5 sejumlah 6 suara, Nomor Urut 6 sejumlah 6 suara, dan Nomor Urut 7 sejumlah suara. Kemudian juga kami mohon dalam petitum agar memerintahkan Termohon untuk menetapkan hasil rekapitulasi perhitungan suara yang benar di tingkat KPU Kabupaten Paniai sebagai berikut. 1. Nomor Urut 1 jumlah totalnya suara. 2. Nomor Urut 2 sejumlah suara. 3. Nomor Urut 3 (Pemohon) sejumlah suara. 4. Nomor Urut 4 sejumlah suara. 5. Nomor Urut 5 sejumlah suara. 6. Nomor Urut 6 sejumlah suara. 7. Nomor Urut 7 sejumlah suara. Petitum berikutnya, kami mohon agar Mahkamah memerintahkan kepada Termohon untuk menetapkan Pasangan Calon Nomor Urut 3. Dalam hal ini adalah Pemohon sebagai Pasangan Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Terpilih Kabupaten Paniai Periode dengan perolehan suara sebanyak suara. Atau setidak-tidaknya dalam hal Mahkamah berpendapat lain, Pemohon memohon kepada Mahkamah agar memerintahkan Termohon melaksanakan pemungutan suara ulang di 18 TPS, di 5 kampung yang ada di Distrik Ekadide yang meliputi Kampung Pasir Putih, Kampung Obaipugaida, Kampung Eyagitaida, Kampung Agapo, dan Kampung Geida. Terakhir, Yang Mulia. Apabila Mahkamah berpendapat lain, kami mohon putusan yang seadil-adilnya. Selanjutnya, Pemohon Perkara Nomor 79/PHPU.D-X/2012 sudah menyiapkan saksi-saksi untuk dihadirkan pada sidang berikutnya dan kami mohon kepada Mahkamah untuk berkenan menghadirkan Panwaslukada Kabupaten Paniai, surat permohonan sudah kami siapkan. Terima kasih, Yang Mulia. 27. KETUA: ACHMAD SODIKI Baik. Ini Perkara Nomor 79/PHPU.D-X/2012 ya. Sekarang Nomor Pemohon Perkara Nomor 80/PHPU.D-X/2012 dan Perkara Nomor 82/PHPU.D-X/2012 ya?

15 28. KUASA HUKUM PEMOHON PERKARA NOMOR 80/PHPU.D- X/2012 : JUHARI Ya. 29. KETUA: ACHMAD SODIKI Ya, silakan Saudara menguraikan yang singkat-singkat saja. 30. KUASA HUKUM PEMOHON PERKARA NOMOR 80/PHPU.D- X/2012 : JUHARI Ya, terima kasih, Majelis Hakim Yang Mulia. Ya pada prinsipnya, Perkara Nomor 80/PHPU.D-X/2012 dengan Perkara Nomor 82/PHPU.D- X/2012 itu sama dengan Perkara Nomor 78/PHPU.D-X/2012. Artinya bahwa yang dipersoalkan oleh Pemohon, itu berkaitan dengan Surat Keputusan KPU Nomor 20 Tahun 2012 per tanggal 24 April 2012, yang mana dalam surat tersebut menyatakan bahwa para Pemohon tidak lolos dalam verifikasi faktual maupun verifikasi administrasi. Terhadap surat tersebut, Pemohon mengajukan gugatan di Pengadilan Tata Usaha Negara Jayapura. Yang mana seperti tadi diberitahukan oleh teman saya bahwa putusannya sama, sama. Amar putusannya pun sama, begitu. Di pengadilan banding pun sama, begitu. Ada juga penetapannya sama. 31. KETUA: ACHMAD SODIKI Artinya Saudara dimenangkan? 32. KUASA HUKUM PEMOHON PERKARA NOMOR 80/PHPU.D- X/2012 : JUHARI Ya sama, Pak. Kami dimenangkan semua, Pak. Itu karena include semua, Pak. Nah kemudian, terhadap putusan tersebut, hingga saat ini kami ajukan kami ajukan ini perkara bandingnya, Termohon belum mengajukan kasasi hingga saat ini terhadap perkara banding, Pak, begitu. Kemudian berkaitan hal-hal tersebut, kami memohon kepada petitum kami sebagai berikut. 1. Menerima dan mengabulkan permohonan Para Pemohon untuk seluruhnya. 2. Menyatakan tidak sah atau cacat hukum Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Paniai tanggal 13 Oktober 2012.

16 3. Menyatakan batal dan tidak sah Keputusan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Paniai Nomor 27 Tahun 2012 tentang Penetapan Hasil Pemilihan Umum, Hasil Rekapitulasi, Hasil Perhitungan Suara Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Paniai Periode , tanggal 19 Oktober 2012, berserta Berita Acara Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah di Tingkat Kabupaten oleh Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Paniai pada hari Jumat tanggal 19 Oktober Memerintahkan kepada Termohon untuk melakukan pemilukada ulang dan menetapkan Para Pemohon sebagai pasangan calon peserta pemilu Calon Peserta Pemilu Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Paniai Tahun Bilamana Majelis Hakim berpendapat lain, mohon putusan yang seadil-adilnya. Demikian, terima kasih. 33. KETUA: ACHMAD SODIKI Baik. Jadi Saudara termasuk calon independent? 34. KUASA HUKUM PEMOHON PERKARA NOMOR 80/PHPU.D- X/2012 : JUHARI Ya, independent 3. Satu yang dari apa namanya partai politik, parpol. 35. KETUA: ACHMAD SODIKI Oh, baik. Ya jadi, sama sudah? 36. KUASA HUKUM PEMOHON PERKARA NOMOR 80/PHPU.D- X/2012 : JUHARI Sudah, Pak. 37. KETUA: ACHMAD SODIKI Baiklah. Terakhir Saudara Pemohon Nomor 81, silakan. 38. KUASA HUKUM PEMOHON PERKARA NOMOR 81/PHPU.D- X/2012 : JAN SULWAN SARAGIH Baik, Yang Mulia.

17 39. KETUA: ACHMAD SODIKI Ini juga independent ya, ini ya? 40. KUASA HUKUM PEMOHON PERKARA NOMOR 81/PHPU.D- X/2012 : JAN SULWAN SARAGIH Ya. Kami dari jalur perseorangan atas nama Lukas Yeimo. Pada prinsipnya sama. Karena Termohon tidak melaksanakan penetapan yang dikeluarkan oleh PTUN Jayapura, dan melaksanakan amar putusan PTUN Jayapura, dan amar putusan dari PTUN Makassar. Dimana awalnya Prinsipal kami mendapat jumlah dukungan suara. Namun, Termohon pada saat itu tidak melakukan verifikasi, bahkan mengesampingkan berkas kami, boleh dikatakan menghilangkan, sehingga gugatan kami layangkan ke PTUN Jayapura, dan gugatan kami dikabulkan, demikian juga di Makassar. Untuk itu, Yang Mulia, dalam permohonan kami, Majelis Hakim Mahkamah Konstitusi untuk: 1. Mengabulkan seluruh permohonan Para Pemohon karena sangat beralasan hukum. 2. Menyatakan Termohon melakukan kesalahan dan tidak menaati penetapan dan putusan PTUN Jayapura dan PT TUN Makassar. 3. Menyatakan dan memerintahkan kepada Termohon, dalam hal ini KPU Kabupaten Paniai, untuk melaksanakan pemilukada ulang dan menetapkan Para Pemohon menjadi atau sebagai pasangan calon Bakal Calon sebagai KEPALA DAERAH KABUPATEN Paniai Periode Atau jika Yang Mulia berpedapat lain, kami mohon keputusan seadil-adilnya. Demikian, Yang Mulia. Terima kasih. 41. KETUA: ACHMAD SODIKI Ya, jadi Saudara sudah ini Saudara meminta pemilukada ulang ya? Baiklah. Oke, cukup ya? Jadi lima Pemohon ini, mungkin ada ( ) 42. HAKIM ANGGOTA: AHMAD FADLIL SUMADI Khusus untuk permohonan mengenai petitum itu, di permohonan 79 dan bisa jadi juga terjadi pada permohonan 80 80, 82, 81 mungkin sama juga, gitu ya. Untuk 78 itu ada permohonan yang isinya memerintahkan supaya Mahkamah Konstitusi ulangi, meminta supaya Mahkamah Konstitusi memerintahkan kepada KPU untuk melaksanakan putusan Pengadilan Tata Usaha Negara, itu tidak ada kewenangan Mahkamah Konstitusi untuk itu ya. Yang ada itu meminta supaya putusan KPU mengenai hasil rekap, itu dibatalkan. Kemudian penetapan

18 pasangan calon itu supaya dibatalkan, mengadakan pemilukada ulang, itu ada di dalam ruang lingkup Mahkamah Konstitusi. Tapi kalau yang memerintahkan supaya KPU... meminta supaya KPU diperintahkan melaksanakan putusan pengadilan tata usaha negara, itu tidak menjadi kewenangan Mahkamah Konstitusi. Karena Mahkamah Konstitusi tidak punya kewenangan memerintahkan pada suatu lembaga negara melaksanakan putusan pengadilan yang lain, selain Mahkamah Konstitusi. Supaya dipertimbangkan. 43. KETUA: ACHMAD SODIKI Saudara Pemohon Nomor 80 ya, ini Saudara sebaiknya memperbaiki legal standing ya. Karena dalam secara de facto Para Pemohon adalah bakal pasangan calon yang dirugikan oleh tindakan Termohon ya, serta legal standing-nya ya. Kemudian, saya kira itu yang untuk Pasangan Calon Nomor 80. Kemudian untuk pasangan untuk Saudara... kekurangan Saudara Nomor 81 ya, Pemohon belum melampirkan kopi KTP Para Pemohon dan kartu anggota advokat kalau Saudara advokat. Tolong dilampirkan itu, ya! Atau itu terdapat perbedaan penulisan dalam jumlah perolehan suara untuk seluruh pasangan calon ya, yang tertulis dalam surat keputusan KPU itu suara, sedangkan tertulis dalam Berita Acara itu Tolong itu dicek lagi, ya. Ada hal yang perlu Saudara cek kembali. Juga mengenai perbaikan petitum, minta KPU membatalkan Surat Keputusan Kabupaten Paniai. Itu yang... itu sama dengan yang ini nomor... maaf... Nomor 82, melampirkan fotokopi dari KPP kartu anggota advokat ya, catatannya sama. Baiklah, jadi ini waktunya cukup panjang, jadi Saudara karena perbaikannya juga kecil-kecil, supaya diselesaikan kalau bisa hari ini saja. Dan segera nanti diserahkan ke... jam WIB ya. Karena itu kan hanya fotokopi sama beberapa catatan tadi. Dan nanti jam WIB diserahkan ke bagian Panitera, silakan Saudara Termohon nanti mengambil sendiri. Ya, jadi permohonan yang dianggap telah final itu (...) 44. HAKIM ANGGOTA: AHMAD FADLIL SUMADI Untuk Pihak Terkait Yehuda itu ya, itu Saudara sendiri apa berdua dengan Melkias? 45. PIHAK TERKAIT: YEHUDA GOBAY Baik, Majelis Hakim. Saudara Melkias saat ini sedang halangan, saya (...)

19 46. HAKIM ANGGOTA: AHMAD FADLIL SUMADI Ndak, artinya maksud saya ini, Saudara ini mengajukan permohonan ini untuk menjadi Pihak Terkait ini murni sebagai pemberi keterangan saja, tidak mohon apa-apa? 47. PIHAK TERKAIT: YEHUDA GOBAY Ada permohonannya, Pak. 48. HAKIM ANGGOTA: AHMAD FADLIL SUMADI Oh, menjadi Pemohon saja kalau mau menjadi anu... karena saya lihat isinya ini, saya baca isinya ini, Saudara menyatakan ada beberapa pelanggaran hukum yang dilakukan oleh KPU secara terstruktur, sistematis, masif, itu... itu kenapa Saudara tidak mengajukan permohonan sendiri atau bergabung dengan yang sudah ada itu? Kok menjadi Pihak Terkait? 49. PIHAK TERKAIT: YEHUDA GOBAY Baik, Majelis Hakim Yang Mulia. Karena saya terlambat pesawat karena jauh, membuat tidak sempat waktu penetapan KPU itu tenggang waktu hanya tiga hari. 50. HAKIM ANGGOTA: AHMAD FADLIL SUMADI Oh, berarti lewat waktu? 51. PIHAK TERKAIT: YEHUDA GOBAY Lewat waktu, maka saya masuk sebagai Pihak Terkait dalam perkara tersebut. 52. HAKIM ANGGOTA: AHMAD FADLIL SUMADI Ya, nanti akan kami rapatkan oleh Majelis. 53. KETUA: ACHMAD SODIKI Baiklah, jadi ini jam ya, ada apa? 54. KUASA HUKUM PEMOHON PERKARA NOMOR 79/PHPU.D- X/2012 : HERU WIDODO

20 Mohon izin sedikit, Yang Mulia, ada... ada kesalahan sedikit, tapi apa namanya... kami sampaikan di persidangan ini di amar yang ketiga, Yang Mulia, halaman 17, ada kesalahan ketik. Seharusnya, panitia pemilihan distrik, tapi tertulis Paniai pemilihan distrik. Jadi mohon untuk dengan ini direnvoi menjadi panitia (...) 55. KETUA: ACHMAD SODIKI Direnvoi. Ya, nanti sore sudah selesai diperbaiki, ya. 56. KUASA HUKUM PEMOHON PERKARA NOMOR 79/PHPU.D- X/2012 : HERU WIDODO Terima kasih, Yang Mulia. 57. KETUA: ACHMAD SODIKI Pukul di ruang Panitera. Dan sidang ini akan dilanjutkan hari Senin, tanggal 5 November Jam WIB. Saudara Termohon supaya siap dengan jawaban dari Para Pemohon yang 5 Perkara ini, ya, baik. Juga Pihak Terkait yang kalau Saudara ada hubungannya dengan disebut-sebut di sini dan itu merugikan Saudara, Saudara berhak untuk menjawabnya. Cukup, ya? Baiklah, dengan demikian sidang saya nyatakan selesai dan ditutup. KETUK PALU 3X SIDANG DITUTUP PUKUL WIB Jakarta, 2 November 2012 Kepala Sub Bagian Risalah, t.t.d Rudy Heryanto NIP Risalah persidangan ini adalah bentuk tertulis dari rekaman suara pada persidangan di Mahkamah Konstitusi, sehingga memungkinkan adanya kesalahan penulisan dari rekaman suara aslinya.

MAHKAMAH KONSTITUSI REPUBLIK INDONESIA RISALAH SIDANG PERKARA NOMOR 78, 79, 80, 81, 82/PHPU.D-X/2012

MAHKAMAH KONSTITUSI REPUBLIK INDONESIA RISALAH SIDANG PERKARA NOMOR 78, 79, 80, 81, 82/PHPU.D-X/2012 MAHKAMAH KONSTITUSI REPUBLIK INDONESIA -------------- RISALAH SIDANG PERKARA NOMOR 78, 79, 80, 81, 82/PHPU.D-X/2012 PERIHAL Perselisihan Hasil Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten
