PENGARUH LAYANAN PENGUASAAN KONTEN DENGAN TEKNIK ROLE PLAYING

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "PENGARUH LAYANAN PENGUASAAN KONTEN DENGAN TEKNIK ROLE PLAYING"

Transkripsi

1 PENGARUH LAYANAN PENGUASAAN KONTEN DENGAN TEKNIK ROLE PLAYINGTERHADAP KONSEP DIRI PADA SISWA KELAS VIII C SMP NEGERI 17 SURAKARTA TAHUN PELAJARAN 2015/2016 Oleh : KHOIRUNNISA NPM JURNAL SKRIPSI Disusun Untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan Mendapat Gelar Sarjana Pendidikan Jurusan Ilmu Pendidikan Program Studi Bimbingan Dan Konseling FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SLAMET RIYADI SURAKARTA

2 ABSTRAK Khoirunnisa. PENGARUH LAYANAN PENGUASAAN KONTEN DENGAN TEKNIK ROLE PLAYING TERHADAP KONSEP DIRI PADA SISWA KELAS VIII C SMP NEGERI 17 SURAKARTA TAHUN PELAJARAN 2015/2016. Skripsi.Surakarta : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Slamet Riyadi Surakarta, Maret Penelitian ini bertujuan untuk menegetahui ada tidaknya pengaruh layanan penguasaan konten dengan teknik role playing terhadap konsep diri pada siswa kelas VIII C SMP Negeri 17 Surakarta tahun pelajaran 2015/2016. Dalam penelitian ini, populasinya adalah kelas VIII C SMP Negeri 17 Surakarta tahun pelajaran 2015/2016 dengan jumlah 30 siswa. Sampel yang digunakan adalah sampel total atau dengan teknik sampling jenuh dengan jumlah siswa sebanyak 30 siswa. Teknik pengumpulan data ini menggunakan metode angket dan metode dokumentasi. Metode angket digunakan untuk mengumpulkan data tentang konsep diri, sedangkan metode dokumentasi digunakan untuk memperoleh data tentang identitas responden. Teknik analisis data data digunakan t-tes. Hasil analisis data secara statistik tentang pengaruh layanan penguasaan konten dengan teknik role playingterhadap konsep diri pada siswa kelas VIII C SMP Negeri 17 Surakarta tahun pelajaran 2015/2016 diperoleh t hitung sebesar 12,570. Selanjutnya nilai t hitung tersebut dikonsultasikan dengan t tabel dengan db = (N 1) = (30 1) = 29 pada taraf signifikansi 5% = 2,045 dan 1% = 2,756. Jadi dapat disimpulkan bahwa hasil t hitung = 12,570 lebih besar dari t tabel pada taraf signifikansi 5% = 2,045 dan 1% = 2,756 atau 2,045<12,570>2,756. Berdasarkan hasil analisis data di atas, maka hipotesis nihil (Ho) yang menyatakan bahwa tidak ada pengaruh layanan penguasaan konten dengan teknik role playing terhadap konsep diri pada siswa kelas VIII C SMP Negeri 17 Surakarta tahun pelajaran 2015/2016 tidak diterima kebenarannya. Sedangkan Hipotesis alternatif (Ha) dinyatakan bahwa ada pengaruh layanan penguasaan konten dengan teknik role playing terhadap konsep diri pada siswa kelas VIII SMP Negeri 17 Surakarta tahun pelajaran 2015/2016 diterima kebenarannya baik pada taraf signifikansi 5% maupun 1%. Kata kunci : Layanan Penguasaan Konten, Teknik Role Playing, Konsep Diri Siswa 2

3 ABSTRACT Khoirunnisa. THE INFLUENCE OF SERVICE ASSIGNMENT CONTENT WITH ROLE PLAYING TECHNIQUE TOWARD THE SELF CONCEPT TO THE STUDENTS AT CLASS VIII C SMP NEGERI 17 SURAKARTA IN THE ACADEMIC YEAR OF 2015/ The goal of this research is to know whether or not the influence of content assignment with role playing technique toward the self-concept to the students at class VIII C SMP Negeri 17 Surakarta in the academic year of 2015/ The population in this research is class VIII C SMP Negeri 17 Surakarta in the academic year of 2015/ 2016 which total 30 students. All students are used as sample so that the resercher uses total sampling as her sampling technique. Technique of collecting the data used in this research are questionnaire and documentation. The questionnaire method is used to collect the data on self concept, documentation method is used to get the respondent identity. The data is analyzed through t-test. Statistically, the result of data analysis shows that there is influence of service assignment content with role playing technique toward the self-concept of the students at class VIII C SMP Negeri 17 Surakarta in the academic year of 2014/ 2015 that is t count 12,570. Next, the t count is consulted by t table with db = (N 1) = (30 1) = 29 at the 5 % significance level 1 % = and It can be concluded that the t count = is greater than t table in the significance level of 5 % and 1 % = or < > Based on the data analysis, Ho which stated that there is no influence on service assignment content using role playing technique toward the self-concept of the students at class VIII C SMP Negeri 17 Surakarta in the academic year of 2015/2016 cannot be accepted. While, (Ha) is stated that there is influence on service assignment concept using role playing technique toward the self-concept of the students at class VIII C SMP Negeri 17 Surakarta in the academic year of 2015/ 2016, is accepted with the level of significance 5% and 1%. Keyword: Service Assignment Content, Role Playing Technique, The Self Concept 3

4 PENDAHULUAN Latar Belakang Masalah Pendidikan pada dasarnya adalah usaha sadar untuk menumbuh kembangkan sumber daya manusia bagi peseta didik dengan cara mendorong dan menfasilitasi kegiatan belajar yang dibutuhkan. Tanpa adanya pendidikan yang diterapkan atau diberikan, maka dapat menghasilkan individu yang tidak berkualitas atau tidak bermoral. Salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas tersebut salah satunya dapat melalui cara membentuk dan meningkatkan konsep diri positif. Konsep diri positif merupakan suatu bagian yang penting dalam setiap pembicaraan tentang kepribadian manusia. Individu yang memiliki konsep diri positif adalah individu yang tau betul akan dirinya sendiri, dapat memahami dan menerima dirinya. Individu yang memiliki konsep diri positif, ia akan dapat merencanakan tujuan tujuan yang sesuai dengan realitas yang dihadapinya. Bimbingan dan Konseling merupakan suatu pelayanan bantuan kepada individu maupun kelompok untuk mandiri dan dapat berkembang secara optimal. Hal ini diperjelas dengan pernyataan yang diungkapkan menurut SK Mendikbud No.025/O/1995 Bimbingan dan Konseling adalah pelayanan bantuan untuk peserta didik, baik secara perorangan maupun kelompok agar mampu mandiri dan berkembang secara optimal dalam bidang bimbingan pribadi, bimbingan sosial, bimbingan belajar dan bimbingan karir melalui berbagai jenis layanan dan kegiatan pendukung, berdasarkan norma-norma yang berlaku (Prayitno, 2001: 91) Dengan demikian, bahwa bimbingan dan konseling merupakan bagian integral dari sistem pendidikan di sekolah. Seperti yang telah dijelaskan dalam pengertian tersebut bahwa dalam pelaksanaannya pelayanan bimbingan dan konseling terdapat beberapa layanan salah satunya yaitu layanan penguasaan konten. Dimana layanan penguasaan konten merupakan layanan dalam Bimbingan dan Konseling yang bertujuan agar individu dapat menguasai aspek-aspek konten tertentu secara tersinergikan. Layanan Penguasaan Konten (PKO) merupakan layanan bantuan kepada individu (sendiri sendiri ataupun dalam kelompok) untuk menguasai kemampuan atau kompetensi tertentu melalui kegiatan belajar. Kemampuan atau 4

5 kompetensi yang dipelajari itu merupakan satu unit konten yang didalamnya terkandung fakta dan data, konsep, proses, hukum dan aturan, nilai, persepsi, afeksi, sikap dan tindakan yang terkait di dalamnya. Berdasarkan pengertian tersebut maka dengan layanan penguasaan konten, diharapkan individu mampu memenuhi kebutuhannya serta mengatasi masalah masalah yang dialaminya. Dan melalui layanan penguasaan konten juga mampu membantu individu menguasai aspek-aspek konten tersebut secara optimal. Dalam penelitian ini teknik layanan penguasaan konten yang digunakan yaitu bermain peran ( role playing ). Peneliti mencoba menerapkan teknik bermain peran ini untuk mengetahui pengaruh konsep diri terlebih dalam mengikuti kegiatan belajar mengajar maupun dalam kehidupan sehari - hari. Salah satu teknik yang menunjang keterlibatan siswa dalam kegiatan belajar mengajar adalah dengan bermain peran. Alasan digunakannya layanan penguasaan konten ini karena sesuai dengan tujuan dari layanan penguasaan konten itu sendiri yaitu tujuan umum agar terkuasainya konten atau kompetensi tertentu serta menambah pemahaman, mengarahkan sikap dan kebiasaan tertentu, memenuhi kebutuhan dan mengatasi masalahnya, serta tujuan khusus memahami konten/kompetensi yang diperlukan, konten yang akan mengarahkan individu kepada terhindarinya dari masalah, penguasaan konten diarahkan untuk mengatasi masalah yang sedang dialami, mengembangkan individu dan memelihara potensi yang dimilikinya, Layanan penguasaan konten ini didukung dengan suatu teknik yaitu teknik bermain peran. Bermain peran merupakan salah satu teknik/bentuk pembelajaran, dimana peserta didik ikut terlibat aktif memainkan peran-peran tertentu. Melalui kegiatan bermain yang menyenangkan, individu berusaha untuk menyelidiki dan mendapatkan pengalaman, baik pengalaman dengan dirinya sendiri, orang lain maupun dengan lingkungan yang ia tempati. Hal ini juga didukung oleh penelitian yang dilakukan Lilik Maryanto yang berjudul Upaya Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Melalui Layanan Penguasaan Konten Dengan Teknik Bermain Peran (Role Playing) Pada Siswa Kelas 5 Mi Al Islam Mangunsari 02 Semarang, dimana hasil penelitian menunjukkan rata-rata 5

6 motivasi belajar siswa sebelum pemberian layanan adalah 62% (kriteria sedang) dan setelah pemberian layanan naik menjadi 77% (kriteria tinggi) artinya setelah pemberian layanan penguasaan konten dengan teknik bermain peran (role playing) terjadi peningkatan sebesar 15 %. Hal tersebut membuktikan bahwa layanan penguasaan konten dengan teknik bermain peran ( role playing) dapat berpengaruh dalam peningkatan motivasi belajar siswa Kelas 5 Mi Al Islam Mangunsari 02 Semarang. Berdasarkan hasil pengamatan selama Program Pengalaman Lapangan (PPL) di SMP Negeri 17 Surakarta kurang lebih 3 bulan yakni dari tanggal 19 Oktober 2015 sampai 9 Januari 2016 bahwa kondisi kelas VIII C kaitanya dengan konsep diri masih dalam kategori rendah terlihat dari beberapa perilakunya di kelas antara lain : tidak bisa menerima dirinya dengan apa adanya, mengalami hambatan dalam berinteraksi dengan lingkungan, tidak percaya diri tetapi suka mengkritik orang lain dan memandang dirinya lemah. Hal ini terjadi disebabkan karena individu belum mengenal diri sendiri atau konsep diri positif dengan baik. Dalam upaya membantu individu dalam mengenali dirinya sendiri maka perlu adanya pemberian layanan penguasaan konten dengan teknik bermain peran yang bertujuan untuk mengetahui sejauh mana pengaruh konsep diri positif pada siswa yang tidak lain membantu individu dalam mengenali dan memahami dirinya sendiri. Berdasarkan uraian di atas maka perlu dilakukan penelitian tentang Pengaruh Layanan Penguasaan Konten dengan teknik role playing terhadap Konsep Diri pada Siswa Kelas VIII C SMP Negeri 17 Surakarta Tahun Pelajaran 2015/2016 Identifikasi Masalah Berdasarkan latar belakang masalah di atas, maka dapat di identifikasi masalah masalah sebagai berikut : 1. Siswa kurang percaya diri tetapi suka mengkritik orang lain 2. Memandang dirinya sendiri lemah dan sering bersikap pesimis 3. Lingkungan sekolah misalnya pelayanan bimbingan konseling yang kurang optimal sehingga 6

7 siswa tidak dapat mengembangkan sikap konsep diri 4. Masih terdapat siswa yang belum memahami adanya layanan penguasaan konten dengan teknik role playing secara mendalam Pembatasan Masalah Peneliti membatasi masalah sebagai berikut Pengaruh Layanan Penguasaan Konten Konsep Diri (Pemahaman Diri, Menangani Konflik Pribadi, Menumbuhkan Sikap Tanggung Jawab dan Mengembangkan Sikap Disiplin) dengan Teknik Role Playing terhadap Konsep Diri pada Siswa Kelas VIII C SMP Negeri 17 Surakarta Tahun Pelajaran 2015/2016 Perumusan Masalah Berdasarkan pembatasan masalah di atas dapat dirumuskan permasalahan sebagai berikut Apakah ada pengaruh Layanan Penguasaan Konten dengan teknik role playing terhadap peningkatan konsep diri siswa klas VIII C SMP Negeri 17 Surakarta Tahun Pelajaran 2015/2016? Tujuan Penelitian Adapun tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk 7 mengetahui ada tidaknya pengaruh Layanan Penguasaan Konten dengan teknik role playing terhadap Konsep Diri pada siswa kelas VIII C SMP Negeri 17 Surakarta. Manfaat Penelitian 1. Secara Teoritis Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan bagi pengembangan ilmu pengetahuan pada umumnya serta pengembangan ilmu bimbingan dan konseling pada khususnya. 2. Secara Praktis a. Bagi Siswa 1) Siswa akan lebih termotivasi untuk belajar memiliki konsep diri positif 2) Siswa mampu menerapkan sikap konsep diri dalam kehidupan sehari hari b. Bagi Guru 1) Merupakan bahan masukan pengembangan ilmu bimbingan dan konseling. 2) Menambah wawasan guru bimbingan dan konseling atau

8 konselor dalam memberikan pelajaran khususnya melalui layanan penguasaan konten dengan teknik bermain peran c. Bagi Lembaga atau Sekolah Hasil penelitian ini diharapkan sebagai sumbangan pemikiran dalam melaksanakan layanan penguasaan konten dengan teknik bermain peran dalam rangka meningkatkan konsep diri siswa. METODE PENELITIAN Tempat Dan Waktu Penelitian Penelitian dilaksanakan di SMP Negeri 17 Surakarta dan dilaksanakan pada bulan Januari - Februari Bentuk dan Strategi Penelitian Penelitian dalam skripsi ini menggunakan penelitian deskriprif kuantitatif dengan jenis eksperimen. Penelitian kuantitaif adalah metode penelitian yang dilandaskan pada filsafat positivisme, digunakan untuk meneliti pada populasi atau sampel tertentu, pengumpulan data menggunakan instrumen penelitian analisis data bersifat kuantitatif atau statistik, dengan tujuan untuk menguji hipotesis yang telah ditetapkan ( Sugiyono, 2014 : 11 ) Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian pre eksperimental design. Pre eksperimental design seringkali dipandang sebagai eksperimen yang belum sungguh-sungguh. Oleh karena itu sering disebut dengan istilah non design. Penelitian eksperimen dilakukan untuk meneliti ada tidaknya pengaruh dari perlakuan yang diberikan, dalam hal ini responden yang digunakan adalah siswa dalam satu kelas. Eksperimen dilakukan dengan memberikan perlakuan pada individu yang sedang diamati. Populasi, Sampel dan Teknik Sampling 1. Populasi Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objek/subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya (Sugiyono, 2012:80). Berdasarkan pernyataan tersebut maka peneliti menetapkan populasi yang akan diteliti adalah siswa kelas VIII C SMP Negeri 17 Surakarta dengan jumlah 30 siswa. 8

9 2. Sampel Sampel adalah sebagian dari jumlah populasi yang dipilih untuk sumber data (Sukardi, 2003: 54). Sedangkan deskripsi lain menyebutkan sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut (Sugiyono, 2014:120). Apa yang dipelajari dari sampel itu, kesimpulannya akan dapat diberlakukan untuk populasi. Untuk itu sampel yang diambil dari populasi harus betul betul representatif. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu seluruh populasi atau sampel total dari kelas VIII C SMP Negeri 17 Surakarta tahun pelajaran 2015/2016 yang berjumlah 30 siswa. 3. Teknik Sampling Teknik Sampling merupakan teknik pengambilan sampel (Sugiyono, 2012 : 81). Hal ini juga diperjelas oleh Sofian Effendi dan Tukiran (2012 : 172) menyebutkan bahwa sampel jenuh adalah metode pengambilan sampel bilamana semua anggota populasi diambil sebagai anggota sampel. Pada beberapa referensi sampel jenuh disebut pula dengan sensus, artinya semua populasi dianggap sebagai sampel. Untuk menetukan sampel yang akan digunakan dalam penelitian ini menggunakan sampling jenuh dimana teknik penentuan sampel bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel. Variabel Penelitian Variabel Penelitian adalah suatu atribut atau sifat atau nilai dari orang, obyek atau kegiatan yang mempunyai variasi tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian di tarik kesimpulannya (Sugiyono, 2014 : 63). Variabel merupakan segala sesuatu yang berkaitan dengan kondisi, keadaan, faktor, perlakuan, atau tindakan yang diperkirakan dapat mempengaruhi hasil eksperimen. Dalam penelitian ini terdapat dua variabel penyebab atau variabel bebas dan variabel akibat atau variabel terikat. Variabel bebas adalah variabel yang mempengaruhi atau yang diselidiki pengaruhnya terhadap variabel dependen (variabel terikat). Dalam penelitian ini sebagai variabel bebas adalah layanan penguasaan konten dengan teknik bermain peran (role playing). Sedangkan variabel terikat adalah variabel yang 9

10 dipengaruhi atau yang timbul sebagai akibat dari adanya variabel bebas. Sebagai variabel terikat adalah konsep diri siswa. Teknik Pengumpulan Data 1. Angket Angket merupakan teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara memberi seperangkat pertanyaan atau pernyataan tertulis kepada responden untuk dijawabnya ( Sugiyono, 2012: 142) Angket adalah sejumlah pertanyaan tertulis yang digunakan untuk memperoleh informasi dari responden dalam arti laporan tentang pribadinya, atau halhal yang ia ketahui ( Suharsimi Arikunto, 2010 : 194) Berdasarkan pengertian di atas maka angket merupakan daftar pertanyaan tertulis yang diberikan kepada sejumlah subyek yang harus dijawab secara tertulis. 2. Dokumentasi Metode dokumentasi yaitu suatu metode untuk mencari data, hal hal atau variabel yang berupa catatan, buku, surat kabar, majalah, prasasti dan lainnya (Suharsimi Arikunto,2013:158 ) 10 Berdasarkan pengertian tersebut dokumentasi adalah catatan tentang suatu peristiwa yang pernah terjadi dimana catatan tersebut digunakan sebagai pertimbangan hal hal yang akan datang. Uji Coba Instrumen 1. Validitas Validitas adalah suatu ukuran yang menunjukkan tingkat tingkat kevalidan atau kesahihan suatu instrument. Suatu instrumen yang valid atau sahih mempunyai validitas tinggi. Sebaliknya, instrumen yang kurang valid berarti memiliki validitas rendah ( Suharsimi Arikunto, 2010 : 211 ). Untuk mencari validitas item tersebut digunakan rumus korelasi product moment angka kasar sebagai berikut: Keterangan : r xy : Koefisien korelasi X dan Y N : Jumlah Responden X : Sigma atau jumlah X (skorbutir) : Sigma X kuadrat Y : Sigma Y (skortotal ) : Sigma Y kuadrat XY : Jumlah perkalian antara X dan Y (Suharsimi Arikunto, 2013: 87)

11 2. Uji Reliabilitas Untuk menguji reliabilitas digunakan rumus belah dua dari Spearman-Brown dengan langkahlangkah sebagai berikut: a. Korelasi Product Moment angka kasar dengan rumus sebagai berikut: Suharsimi Arikunto (2013: 89) sebagai berikut : Besarnya Nilai Interpretasi Antara 0,800-1,000 Sangat Tinggi Antara 0,600-0,800 Tinggi Antara 0,400-0,600 Cukup Antara 0, 200-0,400 Rendah Antara 0, 000-0,200 Sangat Rendah Keterangan : r xy : Koefisien korelasi antara variabel X dan Y N : Jumlah sampel X : Nilai total atribut Y : Nilai dari variabel b. Kemudian dimasukkan ke dalam rumus Spearman-Brown sebagai berikut: 2 r ½ ½ r 11 = (1 + r ½ ½ ) Keterangan : r 11 : Koefisien reliabilitas yang sudah disesuaikan r ½ ½ : Korelasi antar skor skor setiap belahan instrumen (Suharsimi Arikunto, 2013: 107) Untuk mengetahui kriteria reliabilitas maka hasil perhitungan r 11 diatas kemudian dikonsultasikan dengan tabel interpretasi koefisien korelasi dari Teknik Analisis Data Teknik analisis data merupakan bagian terpenting dalam penelitian, karena dengan analisis data tersebut dapat diberi arti dan makna yang berguna dalam masalah penelitian ( Sugiyono, 2009 : 243 ). Adapun rumus dalam analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah t tes sebagai berikut : MD t = 2 Σ d N Keterangan: [ N 1] t = t - test Md = Mean differences atau perbedaan dua mean d = Deviasi individual dari M D N = Jumlah subjek D.b = Ditentukan N-1 11

12 HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN Pengujian Hipotesis Berdasarkan hasil analisis data secara statistik tentang pengaruh layanan penguasaan konten dengan teknik role playing terhadap konsep diri pada siswa kelas VIII C SMP Negeri 17 Surakarta tahun pelajaran 2015/2016 diperoleh t hitung sebesar 12,570. Selanjutnya nilai t hitung tersebut dikonsultasikan dengan t tabel dengan db = (N 1) = (30 1) = 29 pada taraf signifikansi 5% = 2,045 dan 1% = 2,756. Jadi dapat disimpulkan bahwa hasil t hitung = 12,570 lebih besar dari t tabel pada taraf signifikansi 5% = 2,045 dan 1% = 2,756. Berdasarkan hasil analisis data di atas, maka hipotesis menyatakan bahwa: Ada Pengaruh Layanan Penguasaan Konten dengan Teknik Role playing Terhadap Konsep Diri Pada Siswa Kelas VIII C SMP Negeri 17 Surakarta Tahun Pelajaran 2015/2016 terbukti kebenarannya baik pada taraf signifikansi 5% maupun 1%. Pembahasan Hasil Analisis Data Berdasarkan hasil uji hipotesis di atas dapat diterima dengan baik pada taraf signifikansi 5% dan 1% dengan demikian bahwa Ada Pengaruh Layanan Penguasaan Konten dengan Teknik Role playing Terhadap Konsep Diri Pada Siswa Kelas VIII C SMP Negeri 17 Surakarta Tahun Pelajaran 2015/2016. Hasil penelitian ini dapat peneliti jelaskan bahwa layanan penguasaan konten dengan teknik role playing memberikan peranan penting dalam konsep diri siswa kelas VIII C SMP Negeri 17 Surakarta. Hal tersebut dapat peneliti jelaskan bahwa konsep diri merupakan penilaian terhadap dirinya mengenai kemampuan mengenal diri, gambaran atau penilaian seseorang tentang dirinya yang menyangkut tentang karakteristik fisik, psikologis dan emosi serta aspirasi dan prestasinya. Dalam hal ini layanan penguasaan konten dengan teknik role playing justru merupakan hal baru bagi siswa di SMP Negeri 17 Surakarta sebagai upaya efektif dalam pemberian perlakuan. Ada banyak siswa yang kurang dapat memahami dan mengetahui konsep diri dengan baik terlihat dari sikapnya yang sering memandang dirinya lemah (tidak mampu), suka mengkritik orang lain dan menganggap kurang percaya diri. Perpaduan antara layanan penguasaan konten dengan teknik role 12

13 playing ini dimaksudkan untuk dapat memberi pengaruh akan layanan yang diberikan terhadap konsep diri siswa. Pengaruh tersebut didasarkan atas hasil sebelum pemberian perlakuan dengan sesudah pemberian perlakuan. Perlakuan layanan penguasaan konten dengan teknik role playing dilakukan sebanyak 4 kali pertemuan dengan materi yang berbeda pada setiap pertemuannya. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa layanan penguasaan konten dengan teknik role playing dapat mempengaruhi konsep diri siswa kelas VIII C SMP Negeri 17 Surakarta Tahun Pelajaran 2015/2016 dengan diperoleh t hitung yaitu sebesar 12,570. Selanjutnya nilai t hitung tersebut dikonsultasikan dengan t tabel dengan db = (N 1) = (30 1) = 29 pada taraf signifikansi 5% = 2,045 dan 1% = 2,756. Jadi dapat disimpulkan bahwa hasil t hitung = 12,570 lebih besar dari t tabel pada taraf signifikansi 5% = 2,045 dan 1% = 2,756. Keterbatasan Penelitian Hasil penelitian ini masih kurang sempurna, hal itu dapat dilihat dari keterbatasan-keterbatasan antara lain dalam hal pengetahuan, waktu dan tenaga, Metode pengumpulan data dan pelaksanaan layanan, Kurangnya ketelitian dan kecermatan, Jumlah sampel yang kecil dan Pemberian perlakuan. KESIMPULAN DAN SARAN Kesimpulan Berdasarkan hasil analisis data secara statistik tentang pengaruh layanan penguasaan konten dengan teknik role playing terhadap konsep diri pada siswa kelas VIII C SMP Negeri 17 Surakarta tahun pelajaran 2015/2016 diperoleh t hitung sebesar 12,570. Selanjutnya nilai t hitung tersebut dikonsultasikan dengan t tabel dengan db = (N 1) = (30 1) = 29 pada taraf signifikansi 5% = 2,045 dan 1% = 2,756. Jadi dapat disimpulkan bahwa hasil t hitung = 12,570 lebih besar dari t tabel pada taraf signifikansi 5% = 2,045 dan 1% = 2,756 atau 2,045<12,570>2,756. Berdasarkan hasil analisis data di atas, maka hipotesis nihil (Ho) yang menyatakan bahwa tidak ada pengaruh layanan penguasaan konten dengan teknik role playing terhadap konsep diri pada siswa kelas VIII C SMP Negeri 17 Surakarta tahun pelajaran 2015/2016 tidak diterima kebenarannya. Sedangkan Hipotesis alternatif (Ha) dinyatakan bahwa ada pengaruh layanan penguasaan konten dengan teknik role 13

14 playing terhadap konsep diri pada siswa kelas VIII C SMP Negeri 17 Surakarta tahun pelajaran 2015/2016 diterima kebenarannya baik pada taraf signifikansi 5% maupun 1%. Saran Berdasarkan hasil penelitian, maka dapat diajukan beberapa saran baik untuk Kepala Sekolah maupun guru Bimbingan dan Konseling sebagai berikut: 1. Kepala Sekolah Hendaknya Kepala Sekolah dapat lebih mengintensifkan layanan penguasaan konten dengan teknik role playing untuk meningkatkan konsep diri siswa. 2. Guru Bimbingan dan Konseling Hendaknya guru Bimbingan dan Konseling menggunakan metode layanan yang menerapkan kontenkonten tertentu dalam perkembangan fisik maupun psikologis siswa, sehingga ada pengawasan bagi perkembangan anak secara berkelanjutan. Lilik Maryanto, Upaya Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Melalui Layanan Penguasaan Konten Dengan Teknik Bermain Peran (Role Playing) Pada Siswa Kelas 5 Mi Al Islam Mangunsari 02 Semarang. Skripsi. Program Studi Bimbingan dan Konseling Jurusan Ilmu Pendidikan. Universitas Negeri Semarang. Prayitno dan ErmanAmti, Dasar Dasar Bimbingan dan Konseling. Jakarta : PT RinekaCipta Sofian Effendi dan Tukiran, Metode Penelitian Survei. Jakarta : LP3ES Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta : Rineka Cipta, Dasar Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta : Bumi Aksara Sugiyono, Metode Penelitian Kuantitatif, kualitatif dan R&D. Bandung : Alfabetha CV, Metode Penelitian Kuantitatif, kualitatif dan R&D. Bandung :Alfabetha CV, Metode Penelitian Kombinasi (Mixed Method). Bandung :Alfabetha CV DAFTAR PUSTAKA Desmita, Psikologi Perkembangan Peserta Didik. Jakarta : PT Remaja Posdakarya Sukardi, 2003.Metodologi Penelitian Pendidikan (Kompetensi dan Praktiknya). Jakarta : Bumi Aksara 14

PENGARUH LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK TERHADAP PERILAKU PRO-SOSIAL PADA SISWA KELAS VIII A SMP NEGERI 2 GONDANGREJO TAHUN PELAJARAN 2015/2016

PENGARUH LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK TERHADAP PERILAKU PRO-SOSIAL PADA SISWA KELAS VIII A SMP NEGERI 2 GONDANGREJO TAHUN PELAJARAN 2015/2016 PENGARUH LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK TERHADAP PERILAKU PRO-SOSIAL PADA SISWA KELAS VIII A SMP NEGERI 2 GONDANGREJO TAHUN PELAJARAN 2015/2016 Oleh : Dian Setyorini ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk
