Rima Rizkiyah ( ) Abstrak

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "Rima Rizkiyah ( ) Abstrak"

Transkripsi

1

2

3 PERJANJIAN SCHENGEN DAN MAASTRICHT Rima Rizkiyah ( ) Program Studi Prancis, Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya, Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Indonesia Abstrak Artikel ini membahas mengenai Perjanjian Schengen dan Maastricht. Perjanjian ini pada awalnya hanya bekerjasama di bidang ekonomi. Namun, setelah kerjasama ekonomi berkembang, negara-negara anggota ingin memperluas kerjasama di bidang politik, budaya, pendidikan, hukum, dan lain-lain. Perluasan kerjasama ini dimaksudkan untuk meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan antar negara-negara Eropa sehingga dapat mewujudkan integrasi Eropa yang kuat. Perjanjian Schengen dan Perjanjian Maastricht merupakan langkahlangkah ke kesatuan Eropa yang utuh. Kedua perjanjian ini menghasilkan berbagai keputusan di bidang politik dan ekonomi yang semakin meningkatkan kerjasama antar negara Eropa. Kata kunci: Maastricht; Schengen; Treaty Abstract This article discusses the Schengen and Maastricht Treaty. This treaty was originally only in the field of economic cooperation. However, after developing economic cooperation, the member states want to expand cooperation in the fields of politics, culture, education, law, and etc. Expansion of cooperation is intended to increase the sense of unity amongst European countries so as to realize a strong European integration. Schengen and the Maastricht Treaty are the steps to European unity intact. Both of these treaty resulted in numerous decisions in the political and economic fields that are increasing cooperation among European countries. Keywords: Maastricht; Schengen; Treaty

4 PENDAHULUAN Pasca Perang Dunia II, negara negara Eropa menginginkan adanya penyatuan Eropa untuk membangun kembali Eropa yang hancur akibat perang serta menjadi kekuatan baru untuk menandingi Amerika Serikat dan Uni Soviet. Pada awalnya, pembentukan Eropa yang bersatu lebih didasarkan pada bidang ekonomi, yaitu dengan dibentuknya European Coal and Steel Community ( ECSC ). Kerja sama antar negara anggota meningkat dengan dibentuknya European Economic Community ( EEC ) yang membentuk suatu pasar bebas yang menjamin kebebasan bergerak bagi barang, jasa, dan modal diantara negara-negara anggota. Setelah kerjasama ekonomi berkembang, kemudian negara-negara anggota ingin memperluas kerjasama di bidang politik, budaya, pendidikan, hukum dan lain-lain. Perluasan kerjasama ini dimaksudkan untuk meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan antar negara-negara Eropa sehingga integrasi Eropa yang kuat dapat terwujud. Perjanjian Schengen dan Perjanjian Maastricht merupakan langkah-langkah ke kesatuan Eropa yang utuh. Kedua perjanjian ini menghasilkan berbagai keputusan di bidang politik dan ekonomi yang semakin meningkatkan kerjasama antar negara Eropa. PERJANJIAN SCHENGEN I. Sejarah Perjanjian Schengen Perjanjian Schengen ditandatangani oleh lima negara anggota European Community, yaitu Prancis, Jerman Barat, Belanda, Luksemburg, dan Belgia pada tanggal 14 Juni 1985 di atas kapal Princess Marie-Astrid di kota Schengen, Luksemburg. 1 Latar belakang diadakannya perjanjian ini adalah keinginan negara - negara anggota untuk menjamin kebebasan bergerak bagi orang di wilayah negara - negara anggota. Sebelumnya, kebebasan bergerak bagi barang, jasa, dan modal sudah diberlakukan, yaitu dengan adanya pasar bebas. Dengan adanya keinginan untuk membentuk integrasi Eropa yang lebih maju, maka kelima negara anggota EC berpendapat bahwa 1 Philip Thody, An Historical Introduction to the European Union, (London:Roudledge, 1997), 57.

5 kebebasan bagi orang perlu diwujudkan agar dapat menunjang proses integrasi Eropa. Pada tahun 19 Juni 1990, Schengen Convention ditandatangani sebagai lanjutan dari perjanjian Schengen. Schengen Convention berisi aturan dan sistem penghapusan kontrol perbatasan antar negara anggota perjanjian Schengen serta aturan - aturan dalam hal kontrol perbatasan bersama. Schengen Convention ini merupakan implementasi dari perjanjian Schengen. Perjanjian Schengen kemudian menjadi kerangka kerja Uni Eropa pada tahun 1995 melalui Perjanjian Amsterdam. I. Negara Negara Anggota Schengen Pada awal pembentukannya, Schengen hanya beranggotakan 5 negara anggota yaitu Prancis, Jerman Barat, Belgia, Belanda, dan Luksemburg. Kelima negara tersebut merupakan negara pendiri Schengen. Kemudian pada perkembangan selanjutnya, negara - negara Eropa banyak yang bergabung ke dalam Schengen. Keanggotaan Schengen sendiri tidak terbatas pada negara anggota European Community yang kemudian menjadi Uni Eropa saja, namun terbuka bagi semua negara Eropa. Saat ini negara yang tergabung dalam Schengen berjumlah 27 negara. Diantara negara-negara tersebut terdapat 22 negara anggota Uni Eropa dan 3 negara non Uni Eropa yang sepenuhnya menerapkan kebijakan Schengen, sedangkan Inggris dan Irlandia yang merupakan anggota Uni Eropa tidak secara penuh menerapkan kebijakan Schengen. 22 negara yang merupakan anggota Uni Eropa dan merupakan anggota full Schengen member adalah Prancis, Jerman, Belgia, Belanda, Luksemburg, Italia, Portugal, Spanyol, Austria, Yunani, Denmark, Finlandia, Swedia, Rep. Ceko, Slovakia, Polandia, Slovenia, Latvia, Lithuania, Estonia, Hungaria, dan Malta. Negara - negara tersebut sepenuhnya menerapkan kebijakan yang terdapat dalam Schengen. Tiga negara non Uni Eropa yang tidak sepenuhnya menerpakan kebijakan Schengen adalah Norwegia, Eslandia, dan Swiss.

6 Pada tahun 1954, semua negara Nordic telah menjadi anggota Nordic Passport Union, yang juga menetapkan area tanpa batasan perjalanan untuk Eslandia, Denmark, Swedia, Finlandia dan Norwegia. Karena anggota Uni Eropa Nordic yaitu Denmark, Swedia, dan Finlandia bergabung dengan kerjasama Schengen, maka Norwegia dan Eslandia juga harus ikut menandatangani perjanjian untuk mempertahankan Nordic Passport Union. Sedangkan Swiss yang baru masuk pada tahun 2008, hanya bergabung dalam kebijakan pembukaan perbatasan bagi kebebasan orang untuk bergerak, namun Swiss tidak tergabung dalam Schengen Information System (SIS) karena Swiss masih memiliki polisi perbatasan sendiri. Meskipun Swiss memperbolehkan warga negara anggota Schengen untuk masuk ke Swiss tanpa visa, namun Swiss masih memberlakukan pengecekan - pengecekan di perbatasan bagi orang yang ingin masuk ke Swiss. Dua negara anggota Uni Eropa non full Schengen member, yaitu Inggris dan Irlandia. Kedua negara ini tidak berpartisipasi dalam pembukaan perbatasan bagi kebebasan bergerak orang, namun hanya berpartisipasi dalam usaha pencegahan tindak kriminal yang diatur dalam Schengen melalui Schengen Information System (SIS). Alasan Inggris dan Irlandia untuk tidak membuka perbatasannya lebih merupakan alasan politis. Inggris dan Irlandia yang merupakan negara kepulauan yang terpisah dari daratan Eropa menganggap bahwa pengawasan perbatasan merupakan hal yang sangat penting bagi pertahanan nasional. Dengan dibukanya perbatasan, dikhawatirkan akan mengancam keamanan negara. Selain itu, Inggris dan Irlandia juga telah tergabung dalam Common Travel yang juga menjamin kebebasan bergerak bagi orang di wilayah negara anggotanya sehingga Inggris dan Irlandia tidak berpartisipasi dalam Schengen dalam hal pembukaan perbatasan. II. Kebijakan Kebijakan dalam Schengen Perjanjian Schengen pada awalnya memuat penghapusan dan pembangunan kontrol perbatasan bersama, peraturan bersama dalam hal pergerakan

7 orang di wilayah Schengen serta harmonisasi peraturan dalam hal visa. Setelah Schengen menjadi kerangka kerja Uni Eropa, kebijakan penghapusan pengecekan bagi orang ketika melintas di perbatasan, kerjasama antar kepolisian negara - negara anggota, kerja sama dalam hal penumpasan kriminalitas serta kebijakan dalam hal pembuatan dan pengembangan Schengen Information System (SIS). Dalam hal kebijakan pergerakan orang, Schengen memuat beberapa aturan bagi warga negara Uni Eropa, yaitu semua warga negara Uni Eropa bebas bepergian baik untuk tujuan bisnis atau berlibur ke semua negara - negara yang termasuk dalam wilayah Schengen tanpa visa yang dibutuhkan hanyalah paspor atau kartu identitas. Ketika melintas di perbatasan negara anggota Schengen yang lain, mereka hanya perlu menunjukan paspor atau kartu identitas tersebut. Sedangkan untuk warga negara dari negara - negara non Uni Eropa, visa Schengen dibutuhkan untuk dapat melintas di negara - negara Uni Eropa yang termasuk dalam wilayah Schengen. Jika mereka melakukan kunjungan ke beberapa negara anggota Schengen, mereka cukup membuat visa Schengen di negara pertama yang dikunjungi. Visa yang dikeluarkan oleh negara tersebut berlaku di negara negara lain yang merupakan anggota Schengen. Warga non Uni Eropa tersebut berhak diberikan izin tinggal selama 3 bulan. Jika mereka menginginkan perpanjangan waktu, mereka bisa mengajukan visa jangka panjang. Visa Schengen dapat diperoleh di kedutaan besar atau konsulat dari negara yang ingin dikunjungi yang terdapat di negara pemohon visa. Meskipun ada 27 negara yang tergabung dalam Schengen, namun hanya 15 negara yang bergabung dalam kebijakan visa Schengen. Kelima belas negara tersebut adalah Austria, Jerman, Belgia, Prancis, Spanyol, Italia, Denmark, Finlandia, Yunani, Luksemburg, Eslandia, Norwegia, Portugal, Belanda, dan Swedia. Dalam hal pencegahan tindak kriminal terdapat

8 pembentukan Schengen Information System (SIS), kepolisian dari negara negara anggota yang saling bertukar informasi atau data mengenai para pelaku kejahatan yang sedang dicari, barang hilang atau curian dan sebagainya. Kerjasama tersebut memungkinkan kepolisian dari negara - negara Schengen untuk memberikan peringatan mengenai hal - hal tersebut sehingga akan meningkatkan keamanan bagi semua orang. SIS sangat penting bagi negara - negara Schengen karena dengan adanya kebebasan orang untuk bepergian di wilayah Schengen, memungkinkan para pelaku kejahatan dan imigran gelap bergerak bebas. SIS saat ini memiliki data lebih dari 1 juta orang yang mencurigakan. SIS memuat informasi tentang nama, pekerjaan, pandangan politik, bahkan orientasi seksual seseorang. Dalam hal kebijakan kontrol perbatasan bersama, bukan berarti pengecekan di perbatasan dihilangkan sama sekali. Pada saat tertentu dan di negara - negara tertentu diadakan pengecekan perbatasan oleh kepolisian negara tersebut untuk mengantisipasi masuknya imigran gelap dan barang-barang ilegal. PERJANJIAN MAASTRICHT 1. Sejarah Perjanjian Maastricht Perjanjian Maastricht ditandatangani pada tanggal 7 Februari 1992 di Maastricht oleh lima negara anggota European Community. Perjanjian ini terbentuk setelah melewati dua IGC yang membahas tentang penyatuan ekonomi dan politik Eropa, barulah pada tahun 1992 Perjanjian Maastricht resmi ditandatangani. 2 Perjanjian ini merupakan modifikasi terhadap Perjanjian Paris, Roma, dan Single European Act. Terdapat 3 pilar struktur Perjanjian Maastricht, yaitu European Community, Common foreign and security policy (CFSP) dan Justice and Home Affairs (JHA). Perjanjian ini mulai berlaku pada tanggal 1 November Latar belakang diadakannya perjanjian ini adalah 2 Michael J. Baum, The Maastricht Treaty as High Politics: Germany, France, and EuropeanIntegration, Political Science Quarterly Volume 110 No.4 ( ): 619

9 adanya keinginan dari negara anggota European Community untuk membentuk suatu kesatuan yang lebih besar baik di bidang ekonomi maupun politik. Selain faktor internal tersebut, Perjanjian Maastricht diadakan sebagai reaksi atas runtuhnya Uni Soviet dan penyatuan Jerman. Kedua peristiwa tersebut menandakan runtuhnya kekuatan komunisme di Eropa Timur yang membuka peluang bagi integrasi Eropa yang lebih luas dan sehingga menjadi kekuatan yang dapat diperhitungkan di dunia. Peningkatan kerjasama selain pada bidang ekonomi mengubah European Community yang hanya terpusat pada bidang tersebut menjadi Uni Eropa yang merupakan suatu kesatuan ekonomi dan politik. European Community resmi berubah menjadi Uni Eropa pada tahun Perjanjian Maastricht, merupakan sebuah jawaban atas pergolakan politik di antara negaranegara anggota European Community (EC) pada akhir tahun 1980an akibat peristiwa penyatuan Jerman Barat dan Jerman Timur. Namun karena Perjanjian Maastricht dirasa belum mampu mengakomodir semua permasalahan yang terjadi diantara anggota-anggota UE, maka diadakan Intergovernmental Conference (IGC) pada tahun 1996 yang kemudian berakhir dengan ditandatanganinya Perjanjian Amsterdam. Tujuan utama ketiga perjanjian tersebut sama, yaitu merintis Eropa yang bersatu. Sebagai contoh, Perjanjian Schengen, dengan adanya kemudahan mobilitas manusia dari satu negara ke negara lain, secara jelas memberikan efek positif terhadap konsep Eropa bersatu. Di lain pihak, Perjanjian Maastricht, merupakan sebuah jawaban atas pergolakan politik di antara negaranegara anggota EC pada akhir tahun 1980an akibat peristiwa penyatuan Jerman Barat dan Jerman Timur. Namun karena Perjanjian Maastricht dirasa belum mampu mengakomodir semua permasalahan yang terjadi diantara anggota-anggota UE, maka diadakan Intergovernmental Conference (IGC) pada tahun 1996 yang kemudian berakhir dengan

10 ditandatanganinya Perjanjian Amsterdam pada tahun Perbedaan yang mendasar antara Perjanjian Maastricht dan Amsterdam adalah dalam hal fungsi dan struktur organisasi. Pada Perjanjian Maastricht, yang ditekankan adalah perubahan struktur organisasi yang menghasilkan tiga pilar sebagai substansi penting organisasi, sedangkan pada Perjanjian Amsterdam, hanya ada pemindahan lokasi, sebagai contoh, proses administrasi penerimaan anggota baru dari negara dunia ketiga yang dulunya diatur pada pilar ketiga (Justice and Home Affaires) dipindah ke pilar pertama yaitu (European Community). Adapun perbedaan lainnya, yaitu Perjanjian Maastricht bertujuan untuk memperluas kekuatan komunitas yang ditandai dengan banyaknya rencana kegiatan, penambahan bidang kerja, 4 serta pengambilan kebijakan-kebijakan baru, sedangkan Perjanjian Amsterdam hanya dalam tataran mengefektifkan kemampuan yang ada, seperti memilih seorang High Representative, 5 serta lebih berisi tentang persiapan dalam menghadapi perluasan anggota yang berasal dari Eropa Timur. Untuk menciptakan kesatuan Uni Eropa dalam bidang ekonomi, mereka membentuk kesatuan ekonomi dan moneter (Economic and Monetary Union/EMU), dan pembentukan mata uang tunggal euro. Terdapat 3 tahapan, adapun tahapan-tahapan tersebut, yaitu tahun terciptanya kebebasan bergerak modal, 1 Jan Jan 1999, koordinasi kebijakan ekonomi untuk mencapai kriteria konvergensi yang harus dipenuhi jika suatu negara ingin menggunakan euro. Pada 1 Januari Jan 2002, pembentukan European Central Bank (ECB) dan pengenalan mata uang tunggal. 3 Paul Craid & Grainne de Burca, EC Law, (England : Oxford University Press, 2003), 29 4 The treaty adds several new fields of activity, including the following titles : culture, trans-european networks, industry, and development cooperation. Stephen Weatherill & Paul Beaumont, EC Law, (England: Penguin books, 1995), High Representative atau Menteri Luar Negeri Uni Eropa bertugas mewakili UE dalam pertemuanpertemuan Internasional. Pemilihan Menlu baru pertama kali diadakan berdasarkan hasil dariperjanjian Amsterdam.

11 Terdapat kriteria-kriteria konvergensi, yaitu : kemantapan harga, laju inflasi tidak boleh melebihi 1,5% dari rata-rata laju inflasi tiga negara anggota yang memiliki inflasi terendah, suku bunga jangka panjang tidak diperkenankan bervariasi lebih dari 2% dibanding rata-rata suku bunga dari ketiga negara anggota yang memiliki suku bunga terendah, defisit anggaran nasional harus mendekati atau di bawah 3% dari hasil kotor nasional, hutang pemerintah tidak boleh lebih dari 60%, mata uang nasional tidak boleh mengalami devaluasi dalam dua tahun sebelumnya dan harus tetap berada dalam margin fluktuasi EMS sebesar 2,25%. European Community memiliki 3 pilar, adapun pilar I dalam Eropean Community adalah Cohesion Fund atau yang disebut dengan bantuan finansial untuk pembangunan lingkungan dan transportasi (negara penerima bantuan adl yang ber-gdp per kapita kurang dari 90% rata-rata GDP negara-negara anggota, antara lain Spanyol, Yunani, Portugal, dan Irlandia). Kontak & kerja sama bid. pendidikan (Socrates, Erasmus, Leonardo da Vinci), wewenang yang lebih besar pada Parlemen Eropa, Mahkamah Eropa, Badan Pemeriksa Keuangan Eropa, Komisi Ekonomi dan Sosial Eropa. Pilar II mengenai Common Foreign and Security Policy (CFSP), yaitu Western European Union (WEU), kerja sama bidang pertahanan. Pilar III mengenai Justice and Home Affaires (JHA), mengenai kerjasama kepolisian dan hukum, masalah kriminal seperti terorisme, imigran gelap, kebijakan suaka, lalu lintas obat-obatan terlarang, kejahatan internasional, dll, dan membahas mengenai politik dari Perjanjian Schengen Uni Eropa. Perjanjian Maastricht sering disebut sebagai Treaty of European Union. Pada perkembangan selanjutnya, Perjanjian Maastricht mengalami ratifikasi yaitu melalui Perjanjian Amsterdam pada tahun 1997 dan Perjanjian Nice pada tahun II. Kebijakan- Kebijakan dalam Perjanjian Maastricht Perjanjian Maastricht memiliki beberapa tujuan, yaitu menguatkan demokrasi antar negara, meningkatkan keefektifan

12 institusi, membangun kesatuan ekonomi dan moneter, mengembangkan bidang sosial antar negara anggota, dan mengadakan kebijakan luar negeri dan keamanan bersama. Perjanjian Maastricht menghasilkan beberapa kebijakan, yaitu : a. Pembentukan Uni Eropa Perjanjian Maastricht berhasil membentuk Uni Eropa. Pembentukan Uni Eropa di dalam Perjanjian Maastricht tertuang dalam teks pembukaan Perjanjian Maastricht yang terdiri dari tujuh bagian yang berisi tiga pilar pembentuk Uni Eropa. Tiga pilar tersebut merupakan dasar bagi pembentukan Uni Eropa. Pilar pertama pembentuk Uni Eropa adalah European Community, yaitu Eropa sebagai kesatuan ekonomi yang tercermin dengan dibentuknya European Community yang terdiri dari ECSC, Euratom dan EEC. Kerjasama di bidang ekonomi yang telah terjalin yaitu dengan adanya pasar bersama yang menjamin kebebasan bergerak bagi barang, modal, dan jasa. Pilar kedua pembentuk Uni Eropa yaitu Eropa sebagai kesatuan politik yaitu dengan adanya kerjasama mengenai kebijakan luar negeri dan keamanan bersama. Pilar ketiga pembentuk Uni Eropa yaitu dengan adanya keadilan bagi semua negara anggota dan tidak adanya campur tangan terhadap urusan dalam negeri negara - negara anggota. Dengan dibentuknya Uni Eropa, integrasi Eropa menjadi semakin luas, tidak hanya terpaut di bidang ekonomi saja, melainkan juga di bidang politik dan sosial. b. European Monetary Union Pembentukan European Community Bank (ECB) diawali dengan institusi awal yakni European Monetary Institute (EMI) yang berdiri 1 Januari Institut Moneter Eropa bertugas untuk mempersiapkan kerangka sistem kerja bank sentral Eropa yang disebut ESCB (European System of Central Bank) dan perangkat lainnya yang dibutuhkan bagi beroperasinya satu bank sentral di kawasan Eropa Barat. Bank Sentral Eropa baru resmi berdiri mulai 1 Juni Setelah bekerja lebih dari empat tahun lamanya akhirnya EMI dibubarkan

13 dan Bank Sentral Eropa berdiri pada 1 Juni Bank Sentral Eropa sebagai institusi pelanjut tugas EMI atau pelengkap dari program kerja EMU (Economic and Monetary Union) seperti yang diamanatkan oleh Perjanjian Maastricht Bank Sentral Eropa adalah satu institusi baru dalam organisasi regional Uni Eropa. Institusi ini memiliki wilayah kerja kawasan Uni Eropa karena anggotanya terdiri dari bank-bank sentral negara anggota Uni Eropa. Dalam bidang ekonomi, Perjanjian Maastricht menyinggung tentang proses integrasi ekonomi Eropa yang dilakukan dengan lebih berorientasi sosial agar kebijakan yang diambil disesuaikan dengan keadaan sosial negara-negara anggota. Dari perjanjian ini pula muncul gagasan untuk mendirikan bank Sentral Eropa sebagai salah satu bentuk penyatuan sistem moneter di antara negara anggota. European Monetary Union memiliki arti bahwa Eropa sebagai kesatuan ekonomi dan moneter. Untuk lebih mengembangkan EMU, dibuat berbagai kebijakan bidang ekonomi dan moneter. Dalam bidang ekonomi antara lain dengan cara meningkatkan pasar bebas. Kebijakan dalam bidang moneter memiliki tujuan untuk menciptakan mata uang tunggal bagi negaranegara Uni Eropa dan menjamin kestabilan mata uang tersebut. Tahap-tahap yang telah dilakukan untuk menciptakan mata uang tunggal tersebut adalah adanya kebebasan bergerak bagi modal yang telah dimulai sejak 1 Januari Lalu pada tanggal 1 Januari 1994, diadakan koordinasi kebijakan ekonomi antar negara anggota, dan pada tanggal 1 Januari 1998, dilakukan pengenalan mata uang tunggal Euro dan pembentukan European Central Bank ( ECB ). Program peluncuran mata uang tunggal Eropa telah berhasil dilakukan dengan baik oleh Bank Sentral Eropa. Program kerja mata uang, tunggal Eropa ini telah memakan proses waktu yang cukup lama, kurang lebih sejak adanya Perjanjian Paris tahun 1951, ide penyatuan ekonomi-moneter Eropa ini telah ada. Saat ini, ECB adalah satu-satunya institusi moneter Uni Eropa yang bertanggung jawab

14 penuh atas jalannya program mata uang tunggal Eropa (euro). Dalam peluncuran mata uang tunggal euro, terdapat peranan yang dilakukan oleh Bank Sentral Eropa. Peranan ECB tersebut adalah sebagai pengontrol stabilitas di kawasan pemberlakuan Euro sebagai financial stability and role of central banks in banking supervision. Selain itu ECB baru sebagai pengawas dari lima persyaratan konvergensi EMU bagi negara-negara anggotanya agar program mata uang tunggal Eropa ini bisa tetap berjalan dengan lancar dan baik sesuai yang diharapkan. Euro dari satu negara boleh dipakai di Negara Eropa yang bergabung dalam mata uang tunggal euro yang lain. Meskipun uang kertas Euro rupanya sama, tetapi ada juga perbedaan kecil, yaitu nomornya, sehingga bisa diketahui asalnya dari negara apa. Di Jerman nomornya mulai dengan X, Irlandia nomornya mulai dengan T, Belanda nomornya mulai dengan P, Yunani nomornya mulai dengan Y, Perancis nomornya mulai dengan U, Austria nomornya mulai dengan N, Finlandia nomornya mulai dengan L, Belgia nomornya mulai dengan Z, Italia nomornya mulai dengan S, Portugal nomornya mulai dengan M. dan Spanyol nomornya mulai dengan V. Ada tujuh-belas negara anggota Uni Eropa yang menggunakan Euro sebagai mata uang. Wilayah pengguna mata uang ini disebut sebagai Zona Euro. Sebelas negara pertama mulai menggunakan sejak awal Yunani menjadi pengguna ke-12 sejak awal Mulai tanggal 1 Januari 2007 Slovenia turut bergabung. Siprus dan Malta menggunakan sejak 1 Januari Yang terakhir adalah Slovakia, yang bergabung mulai 1 Januari Negara-negara pengguna mata uang ini adalah Jerman, Irlandia, Belanda, Perancis, Luxemburg, Austria, Finlandia, Belgia, Italia, Portugal, Spanyol, Yunani, Slovenia, Siprus, Malta, Slowakia, dan Estonia. Selain itu beberapa negara kecil juga memakai Euro, yaitu Andorra, Monako, San Marino, dan Vatikan. Beberapa daerah juga diperbolehkan memakai Euro

15 sebagai mata uang, yaitu Montenegro dan Kosovo. Beberapa tahun terakhir muncul krisis ekonomi di sejumlah negara Eropa seperti Yunani, Portugal, Irlandia dan Spanyol yang diwarnai dengan kelesuan dan defisit anggaran dalam jumlah besar. Seiring dengan itu, nilai tukar mata uang Euro juga melemah di banding mata uang lainnya. Kondisi itu membuat sejumlah negara seperti Jerman yang mendukung pemberian dana bantuan untuk menyelamatkan negara-negara Eropa yang terlilit utang, mengkhawatirkan membengkaknya pendanaan ini. Di sisi lain, program penyelamatan ekonomi yang dilaksanakan dengan cara pengetatan ekonomi telah menimbulkan gejolak dan protes rakyat. Banyak pakar yang meyakini bahwa krisis ini tidak hanya melanda negara-negara seperti Yunani. Sebab, negaranegara kaya seperti Italia, Perancis dan Jerman juga dililit utang yang semakin membengkak. Tak hanya itu, negara-negara anggota Uni Eropa yang tidak menggunakan mata uang Euro juga terkena imbas dari krisis yang ada. Badai krisis yang dialami negara-negara Eropa memiliki efek domino terhadap negara-negara Eropa lain. Negara-negara seperti Irlandia, Portugal, Hungaria dan Spanyol terseret dalam badai krisis ekonomi domestik bahkan Irlandia hingga harus mendapat suntikan dana dari otoritas moneter Eropa dan International Moneter Fondation (IMF) sebagai langkah penyelamatan Irlandia ke dalam krisis yang lebih jauh. Dengan alasan, bail out dibutuhkan untuk stabilitas finansial di Eropa, terutama menjaga nilai mata uang euro. Permasalahan ini tidak hanya dalam bidang ekonomi saja, akan tetapi juga politik dikarenakan adanya konflik militer dan ancaman bagi keamanan Eropa pecah di Ukraina, bersamaan dengan invasi dan aneksasi Rusia terhadap kawasan Krimea di timur Ukraina. Konflik berkepanjangan melumpuhkan ekonomi Rusia dan menyebabkan jatuhnya banyak korban jiwa di kedua pihak yang bertikai di Ukraina. Upaya peradaan ketegangan, hingga tahun

16 2014 berakhir tidak menunjukkan hasil signifikan. Berbagai krisis, konflik dan tantangan diharapkan dapat menjadi bahan pelajaran dan renungan seluruh 28 negara anggota Uni Eropa. Uni Eropa disebutkan makin solid, tapi tetap menghadapi situasi yang sulit pada tahun c. Kewarganegaraan Uni Eropa Salah satu inovasi penting yang ditetapkan oleh perjanjian Maastricht adalah terciptanya kewarganegaraan Eropa atas kewarganegaraan nasional. Setiap warga negara dari negara-negara anggota Uni Eropa adalah warga Uni Eropa. Hak-hak warganegara yang tercantum dalam undangundang yang baru, yaitu hak untuk tinggal dan menetap dimana saja dalam komunitas, hak untuk memilih dan menjadi kandidat dalam pemilihan umum di tempat dia berada, hak atas perlindungan oleh otoritas diplomatik atau konsuler dari suatu Negara Anggota lainnya dari warga negara Negara Anggota asal terhadap wilayah suatu negara ketiga di mana negara asal tidak diwakili, hak untuk mengajukan permohonan kepada Parlemen Eropa, dan hak untuk menyampaikan keluhan kepada ombudsman. Perjanjian Schengen ditandatangai oleh kelima negara anggota European Community yaitu Prancis, Jerman Barat, Belanda, Luksemburg dan Belgia pada tanggal 14 Juni 1985 di atas kapal Princess Marie-Astrid di kota Schengen, Luksemburg. Perjanjian ini dibuat dalam rangka mewujudkan keinginan kelima anggota EC untuk membentuk suatu integrasi eropa yang lebih maju dengan cara membuat kebijakan pergerakan orang. Di Dalam Perjanjian Schengen terdapat dua aturan mengenai kebijakan pergerakan orang itu sendiri yaitu kebijakan untuk warga Uni Eropa dan warga non Uni Eropa. Pada awal pembentukan perjanjian Schengen, negara anggotanya hanya lima yaitu yaitu Prancis, Jerman Barat, Belgia, Belanda, dan Luksemburg. Namun seiring berjalannya waktu, anggotanya pun bertambah menjadi

17 27 negara yaitu 22 negara merupakan anggota Uni Eropa dan merupakan full Schengen member. Tiga negara non Uni Eropa yang tergabung dalam Nordic Pasport dan dua negara Uni Eropa non full Schengen member. Perjanjian Maastricht ditandatangani pada tanggal 7 Februari 1992 lalu setelah itu disahkan pada tanggal 1 November Perjanjian ini merupakan ratifikasi dari Perjanjian Paris, Perjanjian Roma, dan Single European Act. Perjanjian Maastricht dibuat karena adanya keinginan dari para anggota EC untuk membentuk suatu kesatuan, baik di bidang ekonomi maupun politik. Beberapa hasil dari Perjanjian Maastricht adalah pembentukan Uni Eropa yang didalamnya berisi tiga pilar yang merupakan dasar dari pembentukan Uni Eropa itu sendiri, yaitu European Community yang terdiri dari ECSC, EC, Euratom. Common Foreign and Security Policy (CFSP ) dan Justice and Home Affaires (JHA). Selain itu, Perjanjian Maastricht juga menghasilkan European Monetary Union atau kesatuan ekonomi dan moneter dan Citizenship European atau kewarganegaraan Eropa. Dalam bidang sosial, Perjanjian Maastricht memberi ruang sebesar-besarnya terhadap isu sosial yang menjadi permasalahan utama di dalam organisasi. Lewat beberapa kebijakan yang diambil, UE berusaha meningkatkan kualitas hidup para pekerja, memberi perlindungan sosial, serta mengembangkan sumber daya manusia untuk meningkatkan kinerja para pekerja. Dari uraian di atas, dapat disimpulkan bahwa Perjanjian Maastricht telah memberi warna baru terhadap proses integrasi Eropa, dan sudah cukup mengakomodir semangat kebersamaan Uni Eropa. Hal tersebut dapat dilihat dari perubahan nama dari EC menjadi UE, pemberian status warga negara Uni Eropa sebagai bentuk identitas komplementer, penyatuan sistem moneter dengan kebijakan didirikannya bank Sentral Eropa, serta beberapa kebijakan baru yang lebih berorientasi sosial serta perbaikan terhadap kualitashidup para pekerja sehingga tidak ada

18 lagi kesenjangan sosial antara negara anggota. Dengan kata lain bahwa kesatuan Uni Eropa sudah dapat terwujud dengan hak-hak warganegara yang tercantum dalam undang-undang yang baru, yaitu hak untuk tinggal dan menetap dimana saja dalam komunitas, hak untuk memilih dan menjadi kandidat dalam pemilihan umum di tempat dia berada, hak atas perlindungan oleh otoritas diplomatik atau konsuler dari suatu negara anggota lainnya dari warga negara negara anggota asal terhadap wilayah suatu negara ketiga di mana negara asal tidak diwakili, hak untuk mengajukan permohonan kepada Parlemen Eropa, dan hak untuk menyampaikan keluhan kepada ombudsman. Kesimpulan Pada awal tahun 1985, lima negara di Eropa Barat, yaitu Prancis, Jerman, Belgia, Belanda dan Luksemburg menandatangani sebuah perjanjian di kota Schengen, Luksemburg. Perjanjian itu kemudian terkenal dengan sebutan Perjanjian Schengen. Pada awalnya, perjanjian tersebut bertujuan untuk memberi kemudahan perpindahan manusia antar negara anggota wilayah Schengen. Meskipun negara-negara yang menandatangani perjanjian ini adalah anggota-anggota European Community (EC), perjanjian ini tidak termasuk ke dalam bingkai EC. Akan tetapi, berbeda dengan Perjanjian Maastricht yang ditandatangani pada tahun 1992 ataupun Perjanjian Amsterdam pada tahun 1997, keduanya merupakan kelanjutan proses integrasi Eropa dan berhubungan langsung dengan EC. Secara umum, perjanjian Schengen, Maastricht, dan Amsterdam memiliki kesamaan, yaitu ditandatangani oleh negara-negara pelopor Economic Community (EC), ketiganya juga membahas tentang free movements of persons atau perpindahan manusia. 6 Pada Perjanjian Schengen, lebih ditekankan dalam memudahkan perpindahan manusia dari satu negara ke negara lain tanpa pemeriksaan di perbatasan 6 Thody, Op.cit.,48.

19 internal. Kemudian dikembangkan pada Perjanjian Maastricht yang mengatur tentang perpindahan manusia dalam kategorisasi (turis dan pekerja) serta menetapkan beberapa kebijakan tentang imigrasi yang dimasukkan ke dalam pilar ketiga, yaitu Justice and Home Affaires. Selanjutnya pada Perjanjian Amsterdam, Perjanjian Schengen dimasukkan ke dalam bingkai Uni Eropa. 7 Daftar Referensi Philip Thody, An Historical Introduction to the European Union, (London:Roudledge, 1997), 57. Josephine Steiner, EC Law, (England:Oxford University Press, 2006), 10 Paul Craid & Grainne de Burca, EC Law, (England : Oxford University Press, 2003), 29 The treaty adds several new fields of activity, including the following titles : culture, trans-european networks, industry, and development cooperation. Stephen Weatherill & Paul Beaumont, EC Law, (England: Penguin books, 1995), 12. Michael J. Baum, The Maastricht Treaty as High Politics: Germany, France, and European Integration, Political Science Quarterly, Volume 110 No.4 ( ): 619. Nasrulloh Riyano, Integrasi Eropa dan Konsep Negara-bangsa: Perbedaan Pengalaman HistorisPrancis, Inggris, dan Jerman, Jurnal Kajian Wilayah Eropa, Volume III-no.3 (2007): 95. Pasal 8 (1) Perjanjian Maastricht : Citizenship of the Union is hereby established. Every personholding the nationality of a Member State shall be a citizen of the Union. Citizenship of the Union shallcomplement and not replace national citizenship. zerland_schengen/full_steam_ahead_towa rds_schengen.html?cid= The United Kingdom s Position in Schengen. (n.d.). April 1, grad/paterson/britain.html 7 Josephine Steiner, EC Law, (England:Oxford University Press, 2006), 10

20

EUROPEAN UNION PERHIMPUNAN MASYARAKAT EROPA

EUROPEAN UNION PERHIMPUNAN MASYARAKAT EROPA EUROPEAN UNION PERHIMPUNAN MASYARAKAT EROPA SEJARAH DAN TRAKTAT PENDIRIAN Disepakati & ditandatangani di Maastricht, 7 Februari 1992. Perjanjian mulai berlaku 1 November 1993 Terbentuk atas 3 Traktat:
