BAB II KAJIAN PUSTAKA, RERANGKA PENELITIAN DAN HIPOTESIS. hal-hal yang berkenaan dengan tata letak dan material handling.

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB II KAJIAN PUSTAKA, RERANGKA PENELITIAN DAN HIPOTESIS. hal-hal yang berkenaan dengan tata letak dan material handling."

Transkripsi

1 BAB II KAJIAN PUSTAKA, RERANGKA PENELITIAN DAN HIPOTESIS A. Kajian Pustaka Pada kajian pustaka ini, penulis akan menggunakan teori-teori yang berhubungan dengan masalah-masalah yang dihadapi. Seperti yang telah penulis paparkan pada bab sebelumnya, bahwa permasalahan yang akan diteliti adalah hal-hal yang berkenaan dengan tata letak dan material handling. Kajian pustaka ini akan penulis jadikan landasan teori dalam melaksanakan penelitian. 1. Pengertian Manajemen Operasi Dalam menjalankan aktifitas transformasi input menjadi output, setiap perusahaan membutuhkan suatu sistem yang dapat mengelola sumber-sumber daya yang ada, agar dapat menghasilkan sesuatu yang sesuai dengan tujuan perusahaan. Proses menghasilkan produk dan jasa ini membutuhkan tehnik dan metode tertentu agar proses produksi dapat berjalan efektif dan efisien. Disiplin ilmu yang mempelajari segala macam hal mengenai proses produksi ini dikenal dengan nama manajemen operasi. Pengertian manajemen menurut Assauri (2008) manajemen adalah kegiatan atau usaha yang dilakukan untuk mencapai tujuan dengan menggunakan atau mengorganisasikan kegiatan-kegiatan orang lain. Dalam pengertian ini terdapat tiga unsur penting, yaitu adanya orang yang lebih dari pada satu, adanya tujuan yang ingin dicapai dan orang yang bertanggung jawab akan tercapainya tujuan 8

2 9 tersebut. Sedangkan manajemen operasi memiliki beberapa pengertian dan definisi menurut beberapa ahli, diantaranya: Menurut Heizer dan Render (2008) Operation management is the set of activities that creates value in the form of goods and service bytransforming inputs into outputs yang artinya: manajemen operasi adalah sekumpulan kegiatan yang membuat barang dan jasa melalui perubahan dari masukan menjadi keluaran. Sedangkan menurut Chase et al. dalam Mawadah (2007) Operation management is defined as the design, operation and improvement of the system that create and deliver the firm s primary products and services yang artinya manajemen operasi didefinisikan sebagai desain, operasi dan pengembangan dari sistem penciptaan dan penyampaian produk dan jasa utama dari suatu perusahaan. Sementara Stevenson (2009) mendefinisikan manajemen operasional sebagai sistem manajemen atau serangkaian proses dalam pembuatan produk atau penyediaan jasa. Definisi lainnya juga dikemukakan oleh Herjanto (2007) bahwa manajemen operasional adalah suatu kegiatan yang berhubungan dengan pembuatan barang, jasa dan kombinasinya, melalui proses transformasi dari sumber daya produksi menjadi keluaran yang diinginkan. Dari pengertian diatas dapat disimpulkan bahwa, manajemen operasi adalah suatu proses perencanaan, pelaksanaan, pengawasan, dan perbaikan dari sistem untuk mengolah sumber daya-sumber daya yang ada secara efisien untuk mencapai tujuan perusahaan.

3 10 Bidang ilmu manajemen operasi merupakan bidang ilmu yang mencangkup banyak hal dan keputusan dalam berbagai aspek. Heizer dan Render (2009) menyebutkan bahwa terdapat sepuluh keputusan keputusan strategi terkait manajemen operasi yaitu perencanaan produk dan jasa, pengelolaan kualitas, perencanaan proses dan kapasitas, strategi lokasi, strategi tata letak, sumber daya manusia dan perancangan pekerjaaan, manajemen rantai pasokan, persediaan perencanaan kebutuhan bahan baku dan JIT (just in time), penjadwalan jangka menengah dan jangka pendek, dan perawatan (maintenance). Berdasarkan pada penjelasan tersebut, dalam hal ini manajemen operasi memiliki cangkupan yang sangat luas dan sangat erat sekali kaitanya dengan bagaimana perusahaan merancang strategi-strategi dalam memproduksi barang ataupun jasa yang akan dihasilkan. 2. Produksi Menurut Heizer dan Render (2009) produksi adalah proses menciptakan barang dan jasa. Salah satu indikator pengukuran produksi adalah pengukuran produktifitas yang mengukur kemampuan produksi dari suatu proses produksi. Selain itu Heizer dan Render (2009) juga menyebutkan bahwa produktifitas (productivity) adalah perbandingan antara output (barang dan jasa) dibagi dengan input (sumber daya, seperti tenaga kerja dan modal). Perusahaan dalam memproduksi barang ataupun jasa, dan dalam rangka mencapai produktifitas maka perlu menentukan proses produksi apa yang akan dijalankan, fasilitas-fasilitas yang akan digunakan, dan bagaimana mengatur fasilitas tersebut agar dapat mendukung proses produksi secara baik. Setiap

4 11 sumber daya dalam perusahaan merupakan modal yang perusahaan gunakan untuk menghasilkan output dan mencapai tujuan perusahaan. Sehingga kombinasi setiap sumber daya yang ada haruslah berkontribusi secara optimal dan secara efisien dalam menjalankan proses produksi. 3. Proses Produksi Perusahaan tidak terlepas dari proses produksi dalam melaksanakan kegiatan dalam rangka mencapai tujuan perusahaan. Oleh karena itu, perusahaan berusaha agar kegiatan proses produksi dapat dilaksanakan dengan baik, ekonomis, serta mencegah timbulnya hambatan-hambatan terhadap kegiatan operasi perusahaan. Assauri (2008) proses produksi adalah cara, metode dan tehnik untuk menciptakan atau menambahkan kegunaan suatu barang atau jasa dengan menggunakan sumber-sumber (tenaga kerja, mesin, bahan-bahan, dana) yang ada. Menurut Assauri (2008:) proses produksi dapat dibedakan menjadi tiga jenis, yaitu : 1. Proses produksi yang terus-menerus (continuous processes) Proses produksi secara terus-menerus adalah proses produksi yang menggunakan mesin dan peralatan yang disiapkan untuk memproduksi produk dalam jangka waktu yang lama / panjang, tanpa mengalami perubahan untuk jenis produksi yang sama. Sifat-sifat atau ciri-ciri proses produksi terus-menerus ialah : a. Produk yang dihasilkan dalam jumlah besar (produksi masal) dengan variasi yang sangat sedikit dan sudah distandarisasi.

5 12 b. Biasanya menggunakan sistem atau cara penyusunan peralatan berdasarkan urutan pengerjaan dari produk yang dihasilkan (product layout) atau departementalisasi berdasarkan produk. c. Mesin-mesin yang dipakai dalam proses produksi adalah mesin-mesin yang bersifat khusus untuk menghasilkan produk tersebut, yang dikenal dengan nama special purpose machine. d. Oleh karena mesin-mesin bersifat khusus dan biasanya semi otomatis, maka pengaruh individu operator terdahap produk dihasilkan kecil sekali, sehingga operatornya tidak perlu mempunyai keahlian atau keterampilan yang tinggi untuk pengerjaan produk tersebut. e. Apabila terjadi salah satu mesin / peralatan terhenti atau rusak, maka seluruh proses produksi akan berhenti. f. Oleh karena mesin-mesinnya bersifat khusus dan variasi dari produknya kecil maka jobs structure nya sedikit dan jumlah tenaga kerjanya tidak perlu banyak. g. Persediaan bahan baku dan bahan dalam proses adalah lebih rendah dibandingkan dengan proses produksi terputus (intermitten process). h. Oleh karena mesin-mesin yang dipakai bersifat khusus, maka proses seperti ini membutuhkan ahli pemeliharaan yang mempunyai pengetahuan dan pengalaman yang banyak. i. Biasanya bahan-bahan dipindahkan dengan peralatan handling yang tetap (fixed path equipment) yang menggunakan tenaga mesin seperti ban berjalan (conveyor).

6 13 2. Proses produksi yang terputus-putus (intermittent processes) Menurut Assuari (2008) proses produksi yang terputusputus adalah proses produksi yang menggunakan waktu yang pendek dalam persiapan peralatan untuk perubahan yang cepat guna dapat menghadapi variasi produk yang berganti-ganti. Sedangkan sifat-sifat dan ciri-ciri dari proses produksi yang terputus-putus adalah: a. Biasanya produk yang dihasilkan dalam jumlah yang sangat kecil dengan variasi yang sangat besar dan didasarkan atas pesanan (make to order). b. Proses seperti ini biasanya menggunakan sistem, atau cara penyusunan peralatan yang berdasarkan atas fungsi dalam proses produksi, dimana peralatan yang sama dikelompokkan pada tempat yang sama, yang disebut dengan process layout atau departementalisasi berdasarkan peralatan. c. Mesin-mesin yang dipakai didalam proses produksi adalah mesin - mesin yang bersifat umum yang dapat digunakan umum menghasilkan bermacam-macam produk dengan variasi yang hampir sama, mesin ini dinamakan general purpose machine. d. Oleh karena mesin-mesinnya bersifat umum dan biasanya kurang otomatis, maka pengaruh individual operator terhadap yang dihasilkan sangat besar sehingga operatornya perlu mempunyai keahlian dan keterampilan yang tinggi dalam pengerjaan produk tersebut.

7 14 e. Proses produksi tidak akan mudah terhenti walaupun terjadi kerusakan atau terhentinya salah satu mesin atau peralatan. f. Oleh karena mesin-mesinnya bersifat umum dan variasi dari produknya besar, maka terdapat pekerjaan yang bermacammacam, sehingga pengawasannya lebih sulit. g. Persediaan bahan baku biasanya tinggi, karena tidak dapat ditentukan pesanan apa yang akan dipesan oleh pembeli dan juga persediaan bahan dalam proses akan lebih tinggi dibandingkan proses kontinu, karena prosesnya terputus-putus. h. Biasanya bahan-bahan dipindahkan dengan peralatan handling yang bersifat fleksible (varied path equipment) dengan menggunakan tenaga manusia seperti kereta dorong atau forklift. i. Dalam proses seperti ini sering dilakukan pemindahan bahan yang bolak balik sehingga perlu ruangan gerak (asile) yang besar dan ruang tempat bahan-bahan dalam proses (work inprocess) yang besar. 3. Proses Produksi Batch Sistem batch memproduksi banyak variasi produk dan volume, lama produksi untuk tiap produk agak pendek, dan satu lintasan produksi dapat digunkan untuk beberapa tipe produk. Pada sistem ini, pembuatan produk dengan tipe yang berbeda akan mengakibatkan pergantian peralatan produksi, sehingga sistem tersebut harus general purpose dan fleksibel untuk produk dengan volume rendah tetapi variasinya tinggi. Sistem ini bersifat make to order atau juga make to stock dimana digunakan juga terhadap produk-produk yang

8 15 diperlukan secara continue. Menggunakan peralatan yang umumnya mempunyai fungsi umum tetapi dirancang untuk tingkat produksi yang tinggi. Berdasarkan pada penjelasan diatas dapat ditarik kesimpulan bahwa proses produksi setiap perusahaan antara perusahaan satu dengan perusahaan lainnya pasti berbeda, karena proses produksi yang dijalankan didasarkan pada berbagai pertimbangan, diantaranya adalah jenis produk yang diproduksi dan fasilitas produksi yang digunakan. Dalam hal ini fasilitas produksi merupakan unsur yang sangat penting bagi kelancaran proses produksi. Sehingga perlu dilakukan pengaturan fasilitas produksi yang baik dan efisien untuk menghindari pemborosan waktu dan biaya melalui aktifitas-aktifitas yang seharusnya tidak perlu terjadi. 4. Fasilitas Produksi Dalam industri manufaktur yang menjalankan proses produksi dibutuhkan fasilitas produksi untuk menunjang berjalannya proses produksi secara baik dan lancar. Fasilitas adalah sarana pendukung dalam aktifitas perusahaan berbentuk fisik dan digunakan dalam kegiatan normal perusahaan, memiliki jangka waktu kegunaan yang relatif permanen dan memberikan manfaat untuk masa yang akan datang. Kaitannya dengan produksi, fasilitas merupakan keseluruhan unsur-unsur fisik yang digunakan oleh perusahaan dalam rangka menjalankan proses produksinya. Yang termasuk kedalam fasilitas produksi diantaranya adalah :

9 16 1. Mesin. Mesin adalah suatu alat yang digunakan untuk melakukan proses produksi. Menurut Assauri (2008:112) pada prinsipnya mesin dapat dibedakan menjadi dua yaitu : 1). Mesin yang bersifat umum atau serba guna (general purpose machine) merupakan suatu mesin yang dibuat untuk mengerjakan pekerjaanpekerjaan tertentu untuk berbagai jenis barang atau produk atau bagian dari produksi. 2). Mesin yang bersifat khusus (special purpose machine) adalah mesinmesin yang direncanakan untuk mengerjakan satu atau beberapa jenis kegiatan yang sama. 2. Stasiun kerja. Stasiun kerja merupakan sekumpulan kombinasi mesin, tenaga kerja dan alat. Biasanya stasiun kerja dibentuk untuk mngelompokkan berbagai jenis mesin berdasarkan fungsinya, melalui pengelompokkan ini diharapkan dapat mempermudah mengidentifikasi urutan proses yang diperlukan untuk menyelesaikan suatu pekerjaan. 3. Alat angkut. Alat angkut merupakan fasilitas yang digunakan untuk memindahkan barang dari satu tempat ketempat lainnya. Dalam hal ini alat angkut merupakan media yang digunakan untuk mengalirkan bahan di dalam proses produksi. Contoh dari alat angkut ini adalah trolly, forklift, conveyer. Dalam suatu perusahaan biasanya alat angkut yang digunakan

10 17 menyesuaikan dengan jenis barang yang diproduksi serta lintasan yang berkaitan dengan material handling. 4. Lintasan. Dalam industri manufaktur modern lintasan merupakan suatu kebutuhan yang harus dipertimbangkan keberadaaannya dalam upaya memperlancar penangganan bahan. Tujuan dari adanya lintasan adalah untuk memberikan jalur khusus bagi perpindahan material sehingga akan dapat mempercepat waktu tempuh dan menghindari hambatanhambatan yang tidak seharusnya terjadi. Dalam hal ini lintasan yang dibuat mempertimbangkan alat angkut yang digunakan, luas area, jarak yang akan ditempuh, dan jenis barang yang akan di alirkan serta tenaga kerja yang akan terlibat. Berkaitan dengan produksi, proses produksi, dan fasilitas produksi yang digunakan serta dalam rangka mencapai efisiensi dan menghindari pemborosan, maka perusahaan dituntut untuk membuat kebijakan strategis didalam perusahaannya. Salah satu strategi yang dibahas dalam manajemen operasi adalah strategi tata letak (layout). 5. Tata Letak Fasilitas Pabrik (Layout) 5.1. Definisi Menurut Wignjosoebroto dalam Ramadhan (2012), bahwa : Tata letak pabrik dapat didefinisikan sebagai tata cara pengaturanfasilitas-fasilitas pabrik guna menunjang kelancaran proses produksi. Pengaturan tersebut akan memanfaatkan luas area (space) untuk penempatan mesin atau fasilitas penunjang

11 18 produksi lainya, kelancaran gerakan-gerakan material, penyimpanan material (strorage) baik yang bersifat temporer maupun permanen, personil pekerja dan sebagainya. Menurut Yamit dalam Ramadhan (2012) menyebutkan bahwa pengaturan tata letak fasilitas pabrik adalah rencana pengaturan semua fasilitas produksi guna memperlancar proses produksi yang efisien dan efektif. Tata letak fasilitas pabrik tersebut berarti menyangkut hal penempatan mesin, jarak antar mesin tersebut, penempatan tenaga kerja, dan keluwesan yang dikehendaki Tujuan dan manfaat pengaturan Tata Letak Fasilitas Menurut Heizer dan Render (2009) tujuan dari strategi tata letak adalah mengembangkan tata letak dengan biaya yang efektif yang memenuhi kebutuhan bersaing perusahaan. Menurut Yamit dalam Ramadhan (2012) bahwa tujuan utama yang ingin dicapai dalam perencanaan tata letak fasilitas pabrik adalah untuk meminimumkan biaya atau meningkatkan efisiensi dalam pengaturan segala fasilitas produksi dan area kerja. Secara spesifik, tata letak fasilitas pabrik yang baik akan memberikan manfaat sebagai berikut : 1. Meningkatkan jumlah produksi yang dapat dihasilkan sebagai akibat dari semakin lancarnya proses produksi yang terjadi. 2. Mengurangi waktu tunggu antar mesin ataupun antar departemen dalam pabrik dengan cara menciptakan keseimbangan beban dan waktu antara mesin dan departemen tersebut.

12 19 3. Mengurangi proses perpindahan bahan yang dengan cara menghemat jarak perpindahan bahan dan biaya yang ditimbulkan dari perpindahan bahan tersebut. 4. Perencanan tata letak fasilitas pabrik yang optimum akan menyebabkan efisiensi dari ruangan pabrik dan meminimumkan penggunaan ruangan 5. Efisiensi penggunaan fasilitas dalam pabrik 6. Meningkatkan kepuasan dan keselamatan kerja bagi karyawan dengan menciptakan susunan area kerja yang aman, rapi, tertib, dan nyaman. 7. Mengurangi kesimpang-siuran dan hal-hal lain yang sebenarnya tidak perlu terjadi. 5.3 Prinsip Dasar Penyusunan Tata Letak Pabrik Dalam penyusunan tata letak fasilitas pabrik yang baik perlu memperhatikan adanya beberapa hal penting. Menurut Heizer dan Render (2009), bahwa : Dalam semua kasus, desain tata letak harus mempertimbangkan bagaimana untuk mencapai: 1) Utilisasi ruang, peralatan, dan orang yang lebih tinggi. 2) Aliran perpindahan informasi, barang atau orang lebih baik. 3) Moral karyawan lebih baik, juga kondisi kerja yang lebih aman. 4) Interaksi dengan pelanggan yang lebih baik. 5) Fleksibilitas (bagaimanapun kondisi tata letak yang ada sekarang, tata letak tersebut perlu dirubah).

13 20 Sedangkan menurut Yamit dalam Ramadhan (2012) menyebutkan bahwa berdasarkan tujuan dan manfaat yang diperoleh dalam pengaturan tata letak fasilitas pabrik yang baik, dapat disimpulkan prinsip dasar dalam menyusun tata letak fasilitas pabrik adalah sebagai berikut : a. Integrasi secara total. Prinsip ini menyatakan bahwa tata letak fasilitas pabrik dilakukan secara terintegrasi dari semua factor yang mempengaruhi proses produksi menjadi satu unit organisasi yang besar b. Jarak perpindahan barang paling minimum. Waktu perpindahan bahan dari satu proses ke proses lainya dalam satu industry dapat dihemat dengan cara mengurangi jarak perpindahanntersebut seminimum mungkin. c. Memperlancar aliran kerja. Material diusahakan bergerak terus tanpa adanya interupsi atau gangguan skedul kerja. d. Kepuasan dan keselamatan kerja. Suatu layout dikatakan baik apabila pada akhirnya mampu memberikan keselamatan dan keamanan dari orang yang bekerja didalamnya. e. Fleksibilitas. Fleksibel untuk diadakan penyesuaian atau pengaturan kembali (relayout) maupun layout yang baru dapat dibuat dengan cepat dan murah. Prosedur umum yang dilakukan sebagai langkah-langkah proses perencanaan tata letak fasilitas pabrik adalah sebagai berikut : 1. Analisis produk dan proses produksi yang diperlukan.

14 21 2. Penentuan jumlah mesin dan luas area yang dibutuhkan. 3. Penentuan tipe layout yang dikehendaki. 4. Penentuan aliran kerja dan bahan. 5. Penentuan luas area untuk departemen. 6. Rencana secara detail layout yang dipilih. 6. Tipe-tipe Tata Letak (Layout) Jenis produk, proses produksi yang diharapkan, bahkan strategi perusahaan akan mempengaruhi manajer operasi dalam memilih tipe tata letak yang sesuai dengan perusahaan. Terdapat tujuh pendekatan mengenaitipe tata letak yang dapat digunakan oleh para manajer operasi ( Heizer dan Render : 2009): 1. Tata letak kantor Perbedaan utama dari tata letak kantor dengan tata letak pabrik adalah perpindahan informasi. Konsep utama dari tata letak kantor adalah pengelompokan pekerja, peralatan, dan ruangan/ kantor untuk menyajikan keamanan, kenyamanan, dan kelancaran perpindahan informasi atau bahan (bagi pabrik). 2. Tata letak toko eceran (retail layout) Merupakan sebuah pendekatan yang berkaitan dengan aliran, pengalokasian ruang dan merespon pada perilaku pelanggan. Tipe tata letak ini didasarkan pada ide bahwa penjualan dan keuntungan bervariasi tergantung kepada produk mana yang dilihat dan dan dapat menarik perhatian pelanggan di posisikan.

15 22 3. Tata letak Gudang dan Penyimpanan (Warehouse Layout) Tipe tata letak ini merupakan sebuah desain bagi gudang atau fasilitas penyimpanan bahan yang mencoba meminimalkan biaya total dengan mencari paduan yang terbaik antara luas ruang dan penanganan bahan. 4. Tata letak dengan posisi tetap Dalam tata letak posisi tetap (fixed-position layout) proyek tepat berada dalam suatu tempat, sementara para pekerja dan peralatan datang pada tempat tersebut. Contoh: proyek pembuatan kapal, jalan layang, jembatan dan rumah. 5. Tata letak berorientasi proses (process-oriented layout) Tipe tata letak ini dapat menangani beragam barang atau jasa secara bersamaan. Tipe tata letak ini merupakan tipe yang cocok bagi organisasi yang menerapkan strategi diferensiasi produk. Tata letak ini paling efisien disaat pembuatan produk dengan persyaratan berbeda atau pada saat penanganan pelangan dengan kebutuhan berbeda. 6. Tata letak sel kerja Pendekatan dalam tata letak sel kerja adalah menata mesin-mesin dan peralatan lain untuk fokus pada produksi sebuah produk atau sekelompok produk yang berkaitan Keunggulan sel kerja adalah sebagai berikut : a. Mengurangi persediaan bahan setengah jadi karena sel kerja diatur untuk menghasilkan keseimbangan aliran dari mesin ke mesin b. Ruang yang dibutuhkan lebih sedikit karena berkurangnya persediaan bahan setengah jadi yang diperlukan diantara mesin.

16 23 c. Megurangi biaya tenaga kerja langsung karena meningkatnya komunikasi antar pekerja, aliran bahan yang lebih baik, dan penjadwalan yang lebih baik. d. Meningkatkan partisipasi pekerja dalam organisasi dan produk karena pekerja dapat menerima tanggung jawab yang lebih dari kualitas produk yang dikaitkan secara langsung kepada mereka dan sel kerja mereka e. Meningkatkan utilisasi peralatan dan mesin karena penjadwalan yang lebih baik dan aliran bahan yang lebih cepat. f. Mengurangi modal pada mesin dan peralatan karena tingkat pemanfaatan fasilitas yang baik mengurangi jumlah mesin serta jumlah peralatan dan perangkat. 7. Tata letak berorientasi produk Tipe tata letak ini merupakan tipe tata letak yang cocok untuk diterapkan bagi sistem produksi yang berulang dan kontinu dengan jenis produk yang seragam (distandarisasi) dan bervolume tinggi. Terdapat dua jenis tata letak yang berorientasi produk, yaitu lini fabrikasi dan lini perakitan. Tujuan dari tata letak berorientasi produk adalah meninimalkan ketidakseimbangan dalam lini fabrikasi atau perakitan. Berikut merupakan keuntungan dari tata letak berorientasi produk : 1. Rendahnya biaya variabel per unit yang biasanya dikaitkan dengan produk yang terstandardisasi dan bervolume tinggi. 2. Rendahnya biaya penanganan bahan.

17 24 3. Mengurangi persediaan bahan setengah jadi. 4. Proses pelatihan dan pengawasan lebih mudah. 5. Hasil keluaran produksinya lebih cepat. Sementara kelemahan dari tata letak yang berorientasi produk adalah 1. Dibutuhkan volume yang tinggi karena modal yang diperlukan untuk menjalankan proses cukup besar. 2. Adanya pekerjaan yang harus terhenti pada setiap titik mengakibatkan seluruh operasi pada lini yang sama juga terganggu. 3. Fleksibilitas yang ada kurang saat menangani beragam produk atau tingkat produk yang berbeda. Uraian diatas menjelaskan bahwa perencanaan tata letak dan kondisi tata letak yang baik akan sangat berpengaruh terhadap penanganan bahan dan kelancaran proses produksi. Dimana melalui tata letak yang baik akan dapat dicapai efisiensi kerja dan produktifitas dalam proses transformasi input menjadi output. 7. Material Handling Permasalahan selanjutnya dalam proses produksi adalah bergeraknya material dari satu tingkat ke tingkat proses produksi berikutnya. Pada bagian proses produksi juga terjadi perpindahan material yang diawali dengan mengambil dari gudang bahan baku kemudian diproses pada proses pertama dan berpindah pada proses berikutnya sampai akhirnya dipindah ke gudang barang jadi. Untuk memungkinkan proses produksi dapat berjalan dibutuhkan adanya kegiatan pemindahan material yang disebut dengan material handling.

18 25 Menurut Sritomo (2009) Material handling adalah seni dan ilmu pengetahuan dari perpindahan, penyimpanan, perlindungan, dan pengawasan. Sebagai seni material handling dikarenakan tidak dapat secara eksplisit diselesaikan semata-mata dengan formula atau model matematika. Material handling dapat dinyatakan sebagai ilmu pengetahuan karena menyangkut metode enjinering. Mendefinisikan masalah, mengumpulkan dan menganalisis data, membuat alternatif solusi, evaluasi alternatif, memilih dan mengimplementasikan alternatif terbaik merupakan bagian intergral dari penyelesaian material handling dan proses perencanaan sistem. Perpindahan material membutuhkan waktu dan memerlukan penggunaan tempat. Perpindahan material memerlukan kesesuaian antara ukuran, bentuk, berat, dan kondisi material dengan lintasannya dan analisis frekuensi gerakan. Penyimpanan material sebagai penyangga antar operasi, memudahkan dalam pekerjaan manusia dan mesin. Yang perlu dipertimbangkan dalam penyimpanan material antara lain, ukuran, berat, kondisi dan kemampuan tumpukan material, keperluan untuk mengambil serta menempatkan material. 1. Menjaga atau mengembangkan kualitas produk, mengurangi kerusakan, dan memberikan perlindungan kondisi kerja. 2. Meningkatkan keamanan dan mengembangkan kondisi kerja 3. Meningkatkan produktifitas : material akan mengalir pada garis lurus, material akan berpindah dengan jarak sedekat mungkin, perpindahan sejumlah material pada satu kali waktu, mekanisasi penangana material, otomasi penanganan material.

19 26 4. Meningkatkan tingkat penggunaan fasilitas : meningkatkan penggunaan bangunan, pengadaan peralatan serbaguna, standardisasi peralatan material handling, menjaga dan menempatkan seluruh peralatan sesuai kebutuhan dan mengembangkan program pemeliharaan preventif. 5. Mengurangi bobot mati 6. Sebagai pengawsan persediaan Perpindahan material ini menggunakan berbagai jenis peralatan yang disesuaikan dengan jenis barang dan lokasi fasilitas. Jenis peralatan material handling tersebut diantaranya adalah ( Heizer dan Render 2009) : 1. Conveyor Conveyor digunakan untuk memindahkan material secara continue dengan jalur yang tetap. Memiliki beberapa keuntungan diantaranya : a. Kapasitas tinggi sehingga memungkinkan untuk memindahkan material dalam jumlah besar b. Kecepatan dapat disesuaikan c. Penanganan dapat digabungkan dengan aktivitas lainnya seperti proses dan inspeksi d. Serbaguna dan dapat ditaruh diatas lantai maupun diatas operator e. Pengiriman dan pengangkutan bahan secara otomatis dan tidak memerlukan bantuan beberapa operator. f. Tidak memerlukan aisle (gang)

20 27 Sementara conveyor memiliki kelemahan yaitu : a. Mengikuti jalur yang tetap sehingga pengangkutan terbatas pada area b. Dimungkinkan terjadi botleneck dalam sistem c. Kerusakan pada salah satu bagian akan menghentikan aliran d. Karena berapa pada posisi yang tetap maka dapat mengganggu pergerakan mesin lainnya 2. Cranes dan Hoists Cranes (derek) dan hoists (kerekan) adalah peralatan yang digunakan untuk memindahkan beban secara terputus-putus dan pada area yang terbatas. Keuntungan : a. Dimungkinkan untuk mengangkat dan memindahkan benda b. Keterkaitan dengan lantai kerja/ produksi sangat kecil c. Menghemat lantai kerja Kelebihan a. Membutuhkan investasi yang besar b. Pelayanan terbatas pada area yang ada c. Hanya bergerak satu arah garis lurus dan tidak dapat berputar d. Hanya dapat digunakan untuk periode waktu yang pendek 3. Trucks Truck merupakan alat angkut yang digerakkan tangan atau mesin yang dapat memindahkan material dengan berbagai macam jalur. Yang

21 28 masuk kelompok truck antara lain adalah forklift truck, hand truck, trailer trains, automated guided vihicies (AVG). Keuntungan truck : a. Perpindahan tidak menggunakan jalur yang tetap, oleh seabab itu dapat digunakan dimana-mana selama ruangan dapat dimasuki trucks. b. Mampu untuk loading, unloading dan mengangkat kecuali memindahkan material. c. Karena gerakannya tidak terbatas, memungkinkan untuk melayani tempat yang berbeda, truck dapat mencapai tingkat pemakaian yang tinggi. Kerugian truck : a. Tidak mampu menangani beban yang berat b. Mempunyai kapasitas yang terbatas setiap pengangkutan c. Memerlukan gang d. Sebagian besar trucks harus dijalankan oelh operator e. Trucks tidak bisa melakukan tugas ganda atau gabungan yaitu proses dan inspeksi seperti peralatan lainnya. 8. Ukuran Jarak Terdapat beberapa sistem yang digunakan untuk melakukan pengukuran jarak suatu lokasi terhadap lokasi lain. Ukuran yang digunakan banyak tergantung dari adanya personil yang memenuhi syarat, waktu untuk mengumpulkan data dan

22 29 tipe-tipe perpindahan material yang digunakan. Dalam Hari Purnomo (2004) terdapat lima macam ukuran jarak. 1. Jarak Eucliden Jarak Eucliden merupakan jarak yang diukur lurus antara pusat fasilitas satu dengan pusat fasilitas lainnya. Untuk menentukan jarak Eucliden fasilitas satu dengan fasilitas lainnya menggunakan formula sebagai berikut dij = [(xi xj)2 + (y y)2 ] 1/2 di mana : x1 = koordinat x pada pusat fasilitas i y2 = koordinat y pada pusat fasilitas i dij = Jarak antara pusat fasilitas i dan j 2. Jarak Rectilinear Jarak rectilinear merupakan jarak yang diukur mengikuti jalur tegak lurus. Pengukuran rectilinear sering digunakan karena mudah pengukurannya, mudah dimengerti dan untuk beberapa masalah lebih sesuai, misalnya jarak antar fasilitas dimana peralatan pemindahan bahan hanya dapat bergerak secara tegak lurus. Dalam pengukuran jarak rectilinear digunakan rumus sebagai berikut dij = [ xi xj ] + [ yi + yj] 3. Jarak Square Euclidean

23 30 Square euqliden merupakan ukuran jarak dengan mengkuadratkan bobot terbesar suatu jarak antara dua fasilitas yang berdekatan. Formula yang digunakan dalam square euclidean adalah dij = [(xi xj)2 + (yi yj)2] 4. Aisle Aisle distance akan mengukur jarak sepanjang lintasan yang dilalui alat pengangkut pemindah bahan. 5. Adjacency Adjacency merupakan ukuran kedekatan antara fasilitasfasilitas atau departemen-departemen yang terdapat dalam suatu perusahaan. Kelemahan dari ukuran jarak adjacency adalah tidak dapat memberikan perbedaan riil jika terdapat dua pasang fasilitas dimana satu dengan yang lainnya tidak berdekatan. 9. Efisiensi dan Inefisiensi Efisiensi dalam produksi merupakan perbandingan output dan input berhubungan dengan tercapainya output maksimum dengan sejumlah input, artinya jika rasio output / input besar maka efisiensi dikatakan semakin tinggi. Dapat dikatakan bahwa efisiensi adalah penggunaan yang terbaik dalam memproduksi barang. Menurut Handoko (2003) Efisiensi adalah kemampuan untuk menyelesaikan suatu pekerjaan dengan benar. Ini merupakan konsep matematik, atau merupakan perhitungan ratio antar output dan input. Ada tiga faktor yang menyebabkan efisiensi yaitu apabila dengan input yang sama menghasilkan output lebih besar, dengan input yang lebih kecil

24 31 menghasilkan output yang sama, dan dengan input yang lebih besar menghasilkan output yang lebih besar (Soeharno, 2006). Dalam proses produksi efisiensi merupakan parameter yang digunakan untuk menilai apakah sumber-sumber daya produksi dalam hal ini faktor produksi (modal, tenaga kerja, material, mesin) sudah secara maksimal memberikan kontribusi terhadap pencapaian output melalui proses transformasi yang dilakukan. Efisiensi merupakan aspek yang sangat penting bagi suatu industry ataupun perusahaan dalam mengukur skala produksinya. Menurut Miller dan Mainers (Kristianto 2013), efisiensi lebih bertumpu pada hubungan antara input dan output. Dalam kaitannya dengan hubungan input dan output efisiensi terbagi menjadi efisiensi tehnis dan efisiensi ekomonis. Secara definitif, efisiensi tehnis mengharuskan atau mensyaratkan adanya proses produksi yang dapat memanfaatkan input yang lebih sedikit demi menghasilkan output dalam jumlah yang sama sedangkan efisiensi ekonomis secara definitif jika suatu perusahaan dapat memanfaatkan sumber daya yang biaya untuk setiap outputnya (berapapun total outputnya) paling murah atau rendah, Miller dan Mainers (Kristianto 2013). Dalam ternimologi ilmu ekonomi menurut Soekarwati (2005) efisiensi dibagi menjadi tiga macam, yaitu : 1. Efisiensi tehnis, yaitu dimana jika dalam penggunaan factor produksi yang dipakai menghasilkan produksi yang maksimum.

25 32 2. Efisiensi alokatif, efisiensi alokatif menerangkan tentang hubungan biaya dan output. Efisiensi harga tercapai jika suatu perusahaan mampu memaksimalkan keuntungan dengan menyamakan nilai produksi marjinal setiap faktor produksi dengan harganya. 3. Efisiensi ekonomis, suatu keadaan dimana tercapainya efisiensi tehnis dan efisiensi harga dalam usaha produksi. Penggunaan sumber daya produksi dikatakan belum efisien (inefisiensi) apabila sumber daya tersebut masih mungkin digunakan untuk memperbaiki setidaktidaknya keadaaan kegiatan yang satu tanpa menyebabkan kegiatan yang lain menjadi lebih buruk. 10. Tata Letak Berorientasi Proses dan Konsep Efisiensi Dalam menyusun tata letak yang berorientasi proses, tujuan utamanya adalah bagaimana untuk menyusun departemen atau stasiun kerja yang dapat meminimalkan biaya penanganan bahan. Dengan kata lain, departemen departemen yang memiliki aliran komponen atau tenaga kerja yang banyak harus diletakkan secara berdekatan. Dalam pendekatan ini, biaya penanganan bahan bergantung pada (1) jumlah muatan (atau tenaga kerja) yang harus dipindahkan di antara dua departemen dalam suatu waktu dan (2) biaya memindahkan muatan (atau tenaga kerja) yang berkaitan dengan jarak antar departemen. Biaya diasumsikan sebagai sebuah fungsi jarak antar departemen. Tujuan dari fungsi ini dapat dinyatakan sebagai berikut :

26 33 Di mana : n = jumlah total stasiun kerja atau departemen i,j = setiap departemen X i j = jumlah beban yang dipindahkan dari departemen i ke departemen j C i j = biaya untuk memindahkan beban antar departemen i dan j Fasilitas yang berorientasi proses (dan juga tata letak dengan posisi tetap) mencoba meminimalkan beban atau perjalanan, dikalikan dengan biaya yang berkaitan dengan jarak. Suku C i j menggabungkan jarak dan] biaya lain menjadi satu faktor. Di sini, tidak hanya diasumsikan tingkat kesulitan perpindahan yang sama, tetapi juga biaya penjemputan dan pengiriman yang konstan. Walaupun tidak selalu konstan untuk menyederhanakan, data yang ada yaitu : jarak, kesulitan, serta biaya penjemputan dan pengiriman) dirangkum dalam satu variabel, yakni biaya. Kelebihan utama dari tata letak berorientasi proses adalah adanya fleksibilitas peralatan dan penugasan tenaga kerja. Tata letak ini juga sangat baik untuk menangani produksi komponen dalam batch yang kecil atau disebut job lot, dan untuk memproduksi beragam komponen dalam ukuran dan bentuk yang berbeda. Sementara, kelemahan dari tata letak berorientasi proses terletak pada peralatan yang biasanya memiliki kegunaan umum, sulitnya penjadwalan, penyetelan mesin yang berubah, dan penanganan bahan yang unik serta membutuhkan tenaga kerja yang terampil dan pengalaman. Selain itu jumlah barang setengah jadi yang tinggi membutuhkan modal yang lebih banyak (Heizer dan Render, 2009). 11. Tata Letak Berorentasi Produk dan Konsep Efisiensi

27 34 Tata letak yang berorientasi produk fasilitasnya disusun di sekitar produk atau keluarga produk yang sama yang memiliki volume tinggi, dan bervariasi rendah (Heizer dan Render, 2009). Dalam tata letak berorientasi pada produk, bahan-bahan akan diproses dalam suatu urutan pengerjaan yang terdiri atas tugastugas. Dimana tugas-tugas tersebut akan tersusun dalam urutan proses atau liniproduksi. Keunggulan tata letak berorientasi produk ini adalah (Heizer dan Render, 2009) 1. Rendahnya biaya variabel per unit yang biasanya dikaitkan 2. dengan produk yang terstandarisasi dan bervolume tinggi. 3. Rendahnya biaya penanganan bahan. 4. Mengurangi persediaan barang setengah jadi. 5. Proses pelatihan dan pengawasannya lebih mudah. 6. Hasil keluaran produksinya lebih cepat. Sementara kelemahan dari tata letak berorientasi proses (Heizer dan Render, 2009) adalah sebagai beikut : 1. Dibutuhkan volume yang tinggi karena modal yang diperlukan untuk menjalankan proses cukup besar. 2. Adanya pekerjaan yang harus terhenti pada setiap titik mengakitbatkan seluruh operasi pada lini yang sama juga terganggu. 3. Fleksibilitas yang ada kurang saat menangani beragam produk atau tingkat produksi yang berbeda. Dalam tata letak berorientasi produk dikenal dua macam lini, yaitu lini perakitan dan dan lini pabrikasi. Lini pabrikasi merupakan lini produksi yang

28 35 membuat komponen dan biasanya menggunakan mesinmesin untuk membuat komponen tersebut. Sedangkan lini perakitan merupakan lini produksi dimana komponen akan dipabrikasi melalui sekumpulan stasiun kerja yang biasanya terdiri dari tenaga kerja dan mesin. Seperti yang disebutkan Hiezer dan Render (2009) : Terdapat dua jenis tata letak yang berorientasi produk, yaitu lini fabrikasi dan perakitan. Lini fabrikasi (fabrication line) membuat komponen seperti ban mobil atau komponen logan sebuah kulkas pada beberapa mesin. Lini perakitan (assembly line) meletakkan komponen yang difabrikasi secara bersamaan pada sekumpulan stasiun kerja. Kedua lini merupakan proses yang berulang, dan dalam kedua kasus, lini ini harus seimbang. Artinya waktu yang dihabiskan untuk mengerjakan suatu pekerjaan haruslah sama atau seimbang dengan waktu yang dihabiskan untuk mengerjakan pada mesin beriktunya pada lini fabrikasi, sebagaimana waktu yang dihabiskan pada satu stasiun kerja oleh seorang pekerja di lini perakitan harus seimbang dengan waktu yang dihabiskan pada stasiun kerja berikutnya yang dikerjakan oleh pekerja berikutnya. Lini pabrikasi biasanya menggunakan mesin dan sulit untuk membuat keseimbangan karena diperlukan perubahan mekanis dan rekayasa. Sedangkan lini perakitan biasanya menggunakan tenaga kerja dalam prosesnya. Sehingga mudah untuk menciptakan keseimbangan dengan memindahkan orang dari stasiun kerja ke stasiun kerja yang lain untuk menciptakan keseimbangan disetiap stasiun.

29 36 Untuk menciptakan keseimbangan di setiap lini, diperlukan suatu proses penyeimbangan untuk menyeimbangkan waktu dan beban di setiap stasiun kerja. Proses penyeimbangan tersebut dikenal dengan konsep Line Balancing atau penyeimbangan lini. B. Kajian Riset Terdahulu Dalam penelitian berkaitan dengan tata letak dan material handling peneliti bukan satu-satunya yang melakukan penelitian terhadap tata letak dan material handling suatu industri atau perusahaan. Dalam penelitian terdahulu telah banyak ditunjukan bahwa tata letak sangatlah penting dalam proses produksi. Strategi tata letak berdampak stategis bagi perusahaan karena tata letak menentukan daya saing perusahaan dalam halkapasitas, proses, fleksibilitas biaya, kualitas lingkungan kerja, kontak dengan pelanggan dan citra perusahaan. Selain itu, tata letak yang efektif dapat membantu perusahaan dalam mencapai strategi yang menunjang differensiasi, biaya rendah dan respon yang cepat. Pada tabel 2.1 disajikan beberapa penelitian terdahulu yang menunjukkan pentingnya perencanaan tata letak sebagai strategi dalam menciptakan keunggulan bersaing. Fokus penelitian terdahulu dalam hal ini digunakan peneliti sebagai acuan dan data pendukung dalam meneliti tata letak dan material handling

30 37 TABEL 2.1 HASIL PENELITIAN TERDAHULU No Peneliti Tahun Judul Hasil Temuan Penerbit 1 Tanjung dan Hariman syah 2014 Usulan perbaikan tata letak fasilitas lantai produksi produk sepatu perlengkapan dinas harian (Studi Kasus Pada CV.Mulia) Diperoleh jarak yang paling optimal yaitu sebesar meter (Relationship Diagramming Methode) Besar efisiensi yang dihasilkan pada total jarak perpindahan material antar mesin adalah sebesar 128 meter atau sebesar 33.20% JIEMS, Journal of Industrial Engineering & Management 2 Damanik, Deddy Yuria Pranata, Efendi Usman et Al. 3 Pailin Bunga 2014 Perencanaan Ulang Tata Letak Fasilitas Produksi Teh Hitam (CTC) Menggunakan Alogaritma CRAFT (Studi Kasus PT.Perkebunan Nusantara XII(Persero) Bantaran Blitar) 2013 Usulan Perbaikan Tata Letak Lantai Produksi Menggunakan Algoritma CRAFT dalam Meminimumkna Ongkos Material Handling dan Jarak tempuh dari tata letak awal PT. Perkebunan Nusantara XII (Persero) Bantaran Blitar adalah sebesar 9.610,9 m/hari dengan biaya material handling sebesar Rp /hari dan biaya OMH/meter. Hasil perencanaan ulang layout dengan menggunakan Algoaritma CRAFT menunjukan adanya pengurangan jarak menjadi 8.758,04 m/hari dengan biaya OMH menjadi RP /hari serta biaya OMH/m menjadi sebesar RP. 543,5 Total momen pergerakan layout awal sebesar m, setelah dilakukan perbaikan maka total jarak perpindahan sebesar 3.748,6 terjadi penghematan sebesar 19,95% sedangkan biaya layout awal sebesar Rp setelah dilakukan perbaikan Universitas Brawijaya Jurnal Metris, 14 (2013): 73-82

31 38 4 Maheswari, Firdaus Total Momen Jarak Perpindahan (Studi Kasus PT.Grand Kartect Jakarta 2015 Evaluasi Tata Letak Fasilitas Produksi Untuk Meningkatkan Efisiensi Kerja pada PT. Nusa Multilaksana menjadi sebesar Rp atau terjadi penghematan sebesar 23,46% Total momen jarak perpindahan layout awal sebesar ,9 meter, setelah dilakukan perbaikan dan penyesuaian menggunakan algoaritma Craft maka total momen perpindahan jarak sebesar ,9 meter, terjadi penghematan sebesar 5% dari layout awal. Total OMH awal sebesar Rp menjadi RP atau terjadi penghematan 30% dari layout Awal. Dan Total waktu pergerakan sebesar detik menjadi detik, terjadi penghematan 8% Universitas Mercu Buana C. Rerangka Pemikiran Berdasarkan landasan teori dan penelitian terdahulu yang telah dilakukan berkaitan dengan tata letak dan material handling. Peneliti melakukan adopsi terhadap kerangka pemikiran penelitian-penelitian terdahulu berkaitan dengan tata letak suatu perusahaan di dalam industri. Bagaimana suatu tata letak sebaiknya mampu menangani keseluruhan perpindahan barang secara efisien dan berbiaya yang rendah. Adapun yang membedakan penelitian ini dengan penelitian yang sebelumnya adalah pada industri dan perusahaan, metode yang digunakan, jenis

32 39 produk yang diproduksi, jenis fasilitas produksi dan sistem produksi di dalam perusahaan. Tata letak sangat berpengaruh terhadap efisiensi waktu dan biaya dalam penangganan perpindahan barang. Selain hal tersebut, suatu tata letak sebaiknya menjamin kelancaran perpindahan barang dari satu stasiun kerja ke stasiun kerja lainnya tanpa adanya perpotongan aliran barang yang mengakibatkan terhambatnya aliran barang. Untuk itu suatu tata letak fasilitas produksi juga harus memperhatikan sistem produksi yang dianut di dalam perusahaan, dengan demikian akan dapat dirancang tata letak fasilitas produksi yang mampu mencapai harapan perusahaan dalam upaya menciptakan daya saing dan pencapaian tujuan. Untuk lebih jelasnya disini dijelaskan gambaran rerangka pemikiran dalam penelitian ini yang merupakan suatu landasan dalam meneliti masalah. Hal ini ditunjukkan dalam model sebagai berikut : Analisis Tata Letak Tata Letak Efisiensi Waktu Biaya Analisis Material Handling Tingkat Efisiensi Metode ARC, Metode ARD, Metode CRAFT Tata letak usulan Relayout GAMBAR 2.1 RERANGKA PEMIKIRAN

BAB 2 LANDASAN TEORI

BAB 2 LANDASAN TEORI BAB 2 LANDASAN TEORI 2.1 Definisi Line Balancing Line Balancing adalah suatu analisis yang mencoba melakukan suatu perhitungan keseimbangan hasil produksi dengan membagi beban antar proses secara berimbang
