Tyas, Nabila, Rini, Puji, Heni, Tutut

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "Tyas, Nabila, Rini, Puji, Heni, Tutut"

Transkripsi

1 Tyas, Nabila, Rini, Puji, Heni, Tutut

2 KATA PENGANTAR Buku ini disusun berdasarkan Kurikulum Buku ini bermanfaat sebagai buku teks agar siswa dapat memahami materi pembelajaran Sains (Ilmu Pengetahuan Alam) dengan lebih mudah. Materi dalam buku ini disajikan secara sistematis mulai dari pengenalan, pemahaman, sampai dengan aplikasi untuk kehidupan sehari- hari. Proses pemahaman disajikan dengan metode kegiatan atau aktivitas agar siswa mendapatkan pengalaman belajar. Penerapan materi diaplikasikan dengan cerita. Demi kesempurnaan buku ini, kami berharap Bapak, Ibu dan seluruh pembaca berkenan memberikan kritik dan saran. Akhirnya kami ucapkan terima kasih kepada seluruh pihak dalam pembuatan buku ini. Semoga bermanfaat Salatiga, januari 2018 Penulis ii

3 DAFTAR ISI Halaman Judul i Kata Pengantar ii Daftar Isi iii Kompetensi Inti 5 BAB 1: Bentuk Tubuh Hewan dan Tumbuhan 6 A. Bagian tubuh hewan 8 B. Penggolongan hewan 9 C. Bentuk tubuh tumbuhan 11 BAB 2: Daur Hidup Makhluk Hidup 25 A. Daur hidup tanpa metamorfosis 28 B. Daur hidup dengan metamorfosis 29 BAB 3: Gaya, Gerak, dan Energi 40 A. Gaya memengaruhi gerak benda 41 B. Berbagai macam gerak benda 43 C. Gaya memengaruhi bentuk benda 46 D. Jenis- jenis gaya 47 BAB 4: Energi dan Penggunaannya 56 A. Energi Panas 58 B. Energi Bunyi 63 C. Energi Alternatif 66 BAB 5: Cahaya dan sifat- sifatnya 74 A. Sifat- sifat cahaya 75 B. Hubungan antara cahaya dan penglihatan 82 BAB 6: Sumber Daya Alam 93 A. Pengertian sumber daya alam 95 B. Pengelompokan Sumber Daya Alam 95 C. Peran masyarakat dalam pelestarian sumber daya alam 103 iii

4 DAFTAR PUSTAKA 117 GLOSARIUM 118 iv

5 KOMPETENSI INTI 1. Menerima, menghargai, dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya. 2. Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, tetangga, dan guru. 3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah, di sekolah dan tempat bermain. 4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis dan logis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia. 5

6 BAB 1 Bentuk Tubuh Hewan dan Tumbuhan 6

7 KOMPETENSI DASAR 3.1Menganalisis hubungan antara bentuk dan fungsi bagian tubuh pada hewan dan tumbuhan. 4.1 Menyajikan laporan hasil pengamatan tentang bentuk dan fungsi bagian tubuh hewan dan tumbuhan. INDIKATOR Menyampaikan hasil pengamatan tentang hubungan antara bentuk dan fungsi bagian tubuh pada hewan dan tumbuhan di lingkungan sekitar dengan percaya diri. (A5) Membandingkan hubungan antara bentuk dan fungsi bagian tubuh pada hewan dan tumbuhan di lingkungan sekitar. (C4) Menyimpulkan hubungan antara bentuk dan fungsi bagian tubuh pada hewan dan tumbuhan di lingkungan sekitar. (C5) Membuat laporan mengenai hubungan antara bentuk dan fungsi bagian tubuh pada hewan dan tumbuhan di lingkungan sekitar sesuai dengan pengamatan yang dilakukan. (C6) Membuat laporan hasil pengamatan tentang bentuk dan fungsi bagian tubuh hewan dan tumbuhan di lingkungan sekitar. (P5) MATERI PEMBELAJARAN Bagian tubuh hewan serta fungsinya. Bagian tubuh tumbuhan serta fungsinya. Hubungan antara bentuk dan fungsi bagian tubuh hewan dan tumbuhan. KEGIATAN PEMBELAJARAN Mengamati dan mengidentifikasi bagian hewan dan tumbuhan di sekitar tanpa merusak lingkungan. Menghubungkan hasil pengamatan dan identifikasi dengan fungsi bagian-bagian hewan dan tumbuhan sesuai dengan apa yang dilakukan saat pengamatan. Menyajikan laporan hasil pengamatan tentang bentuk dan fungsi bagian tubuh hewan dan tumbuhan sesuai dengan waktu yang ditentukan. 7

8 MATERI AJAR A. Bagian Tubuh Hewan beserta Fungsinya Taukah kalian tubuh hewan terdiri dari apa saja? Ternyata tubuh hewan terdiri dari beberapa bagian. Bagian tubuh utama hewan terdiri dari kepala, badan, dan alat gerak. Mari kita perhatikan mengenai penjelasan setiap bagian tubuh hewan tersebut. 1. Kepala Kepala termasuk bagian tubuh yang paling penting. Hal ini karena pada kepala merupakan tempat melekatnya otak, mata, hidung, mulut, dan telinga. Selain itu, masih terdapat beberapa bagian tubuh khusus yang juga terdapat di kepala seperti antena, gading, belalai, tanduk, dan cula. Bagian khusus seperti antena pada serangga digunakan sebagai alat pendengaran, peraba, perasa, penciuman, dan komunikasi. Kemudian terdapat bagian khusus seperti gading pada gajah berfungsi sebagai alat perlindungan diri., selain itu terdapat belalai yang berfungsi sebagai alat untuk memegang. Bagian khusus lain yaitu tanduk dan cula yang terdapat pada badak digunakan sebagai alat untuk melindungi diri. 2. Badan Badan termasuk bagian tubuh paling penting lainnya. Hal ini karena badan berfungsi untuk melindungi oragan yang ada seperti organ pencernaan, pernapasan, perkembangbiakan, dan lain sebagainya. Selain itu berfungsi untuk tempat melekatnya kepala, alat gerak, dan ekor. Ekor memiliki berbagai fungsi yang berbeda tergantung dengan jenis hewannya. Misalnya pada ikan untuk membantu pergerakan di air, ekor pada kucing berguna untuk keeimbangan, ekor pada burung digunakan untuk mengatur arah terbang, dan lain sebagainya. Selain itu pada tubuh hewan dilapisi kulit pelindung dan lapisan penutup tubuh yang berupa sisik, bulu, dan rambut. 3. Alat Gerak Alat gerak pada hewan ini berupa kaki. Kaki pada hewan tidak memiliki jumlah yang sama. Terdapat hewan yang berkaki dua seperti bebek, ayam, dan angsa. Kemudian hewan berkaki empat seperti kucing, anjing, dan sapi. Kemudian hewan berkaki enam seperti meut, kupu-kupu, dan belalang. Selanjutnya hewan yang jumlah kakinya lebih dari enam seperti kaki seribu, lana-laba, dan kelabang. Namun alat gerak tersebut tidak semuanya dimiliki oleh hewan karena terdapat hewan yang tidak memiliki kaki. Meskipun tidak memiliki kaki hewan tersebut tetap dapat 8

9 bergerak dengan alat gerak lain seperti perut pada cacing dan ular, kemudian bergerak dengan sirip pada ikan. B. Penggolongan Hewan Bentuk tubuh pada hewan dapat digunakan untuk menggolongkan hewan. Penggolongan hewan ada dua, yaitu hewan tidak bertulang belakang dan hewan bertulang belakang.\ 1. Hewan Tidak Bertulang Belakang (Invertebrata) Hewan tidak bertulang belakang lebih mudah ditemukan karena hidup pada lingkungan yang beragam seperti hutan, gua, hingga dasar laut. Pada kehidupan sehari-hari hewan tidak bertulang belakang yang sering ditemui yaitu kupu-kupu, lebah, dan belalang. 2. Hewan Bertulang Belakang (Vertebrata) Hewan bertulang belakang ini dapat ditemukan di semua lingkungan, baik dratan, air laut, dan air tawar. Tubuh hewan bertulang belakang yang banyak ditemui terdiri atas kepala dan tubuh yang terdiri atas rongga dada dan perut. Dan untuk hewan bertulang belakang yang hidup di darat biasanya memiliki leher. Hewan bertulang belakang dapat dibagi menjadi beberapa kelompok berikut: a. Ikan Ikan adalah hewan bertulang belakang yang hidup di air dan bernapas dengan insang. Sirip pada ikan berfungsi sebagai alat bantu berenang dan tubuh yang ramping berguna untuk memudahkan ikan bergerak di dalam air. Ikan berkembang biak dengan cara bertelur. Ikan termasuk kelompok hewan berdarah dingin, yaitu hewan yang memanfaatkan suhu lingkungan untuk mengatur suhu tubuhnya. Contoh ikan antara lain ikan hiu, ikan pari, ikan cucut, dan ikan badut. Gambar 1.1 Ikan hiu. 9

10 b. Amfibi Hewan amfibi adalah hewan bertulang belakang yang hidup di darat dan di air. Kebanyakan hewan amfibi pada waktu berupa kecebong hidup di air dan bernapas dengan ingsang. Selanjutnya, setelah dewasa hidup di darat dan bernapas dengan paru-paru dan kulit. Hewan amfibi memiliki kulit yang lembab. Hewan amfibi juga termasuk kelompok hewan berdarah dingin. Katak berkembang biak dengan cara bertelur. Gambar 1.2 katak bertelur. c. Reptilia Hewan reptilia atau hewan melata merupakan hewan dengan ciri yaitu bertulang belakang yang berkulit keras, bersisik, dan hewan tersebut bernapas dengan paruparu. Yang termasuk dalam hewan reptilia atau melata yaitu buaya, ular, kura-kura, dan lain sebagainya. Gambar 1.3 Buaya. 10

11 C. Bagian Tubuh Tumbuhan beserta Fungsinya Apakah kalian tau tumbuhan terdiri dari apa saja? Ternyata tumbuhan terdiri dari bagianbagian seperti biji, buah, bunga, daun, batang, dan akar. Namun diantara bagian-bagian tersebut terdapat tiga bagian yang menjadi bagian utama pada tumbuhan. Bagian utama tumbuhan yang dimaksud adalah akar, batang, dan daun. 1. Akar a. Jenis dan Struktur Akar Akar sendiri terdiri dari dua jenis akar. Jenis yang pertama yaitu akar serabut yang bentuknya sesuai dengan namanya yaitu serabut. Akar serabut ini bagian bagian ujung dan pangkalnya memiliki ukuran yang hampir sama, selain itu bagian akar semuanya keluar dari pangkal batang. Akar serabut ini terdapat pada tumbuhan dengan biji berkeping satu atau yang kita sebut denan monokotil seperti padi, tebu, dan jagung. Kemudian jenis akar yang kedua yaitu akar tunggang yang memiliki akar pokok. Akar pokok ini memiliki ukuran yang sangat berbeda dengan akar cabangnya, dimana pada akar pokok cukup besar dan pada cabang-cabang akar memiliki ukuran yang lebih kecil. Akar tunggang ini terdapat pada tumbuhan dengan biji berkeping dua atau yang sering kita sebut dengan dikotil seperti jeruk, mangga, kacang, dan sebagainya. Selain jenis akar yang dijelaskan di atas, ternyata masih ada jenis akar lainnya yaitu jenis akar khusus dengan sifat dan tugas yang kusus pula. Akar khusus ini meliputi akar gantung, akar pelekat, akar tunjang, dan akar napas. 1) Akar Gantung Bentuk dari akar ganung ini serupa dengan namanya yaitu gantung sehingga posisi akar ini pun juga menggantung. Akar gantung ini sering ditemukan pada pohon beringin. 11

12 Gambar 1.4 Akar gantung pada pohon beringin. 2) Akar Pelekat Serupa dengan namanya akar ini pun melekat pada tumbuhan. Melekatnya akar ini sering ditemukan pada sirih. Gambar 1.5 Akar pelekat pada tanaman sirih. 3) Akar Tunjang Akar tumbuh dari bagian bawah batang sehingga terlihat seakan-akan akar tersebut membantu batang agar mampu berdiri tegak dan tidak rubuh. Akar tunjang ini dapat ditemukan pada bakau. Gambar 1.6 Akar tunjang pada bakau. 4) Akar Napas Tumbuh dengan posisi tegak lurus ke atas yang dapat muncul ke permukaan baik tanah maupun air. Akar napas ini merupakan cabang dari akar untuk aliran masuknya udara. 12

13 Gambar 1.7 Akar napas. b. Fungsi Akar Bagi Tumbuhan Akar dikatakan sebagai bagian utama pada tumbuhan karena fungsinya. Fungsi akar sendiri berbeda pada setiap bagian akarnya. Seperti pada bagian rambut akar (bulu akar) yang berfungsi sebagai jalan masuk air dan zat hara dari tanah ke dalam tumbuhan tersebut. Sedangkan bagian tudung akar memiliki fungsi sebagai pelindung pada saat akar merambat di dalam tanah. Selain itu bentuk akar yang memiliki cabangcabang berfungsi untuk memperluas upaya penyerapan air yang ada di dalam tanah serta memperkuat batang agar dapat berdiri dengan kokoh. Pada tumbuhan, akar memiliki fungsi lain yaitu sebagai alat pernapasan dengan memanfaatkan pori-pori yang terdapat pada permukaan akar untuk menyerap udara yang ada di dalam tanah. 2. Batang Pada tumbuhan batang termasuk dalam bagian utamanya. Hal ini karena batang merupakan bagian penghubung antara akar dan daun. a. Jenis Batang Jenis batang pada tumbuhan digolongkan menjadi beberapa jenis. Jenis yang pertama yaitu batang basah terdapat pada tumbuhan yang memiliki batang lunak dan berair seperti sawi. Jenis kedua yaitu batang berkayu terdapat pada jenis tumbuhan yang memiliki kambium seperti jati, mahoni, dan nangka. Jenis yang ketiga yaitu batang rumput terdapa pada tumbuhan yang memiliki rongga seperti jagung, padi, dan sebagainya. 13

14 Gambar 1.8 Batang basah pada sawi. Gambar 1.9 Batang berkayu pada jati. b. Fungsi Batang Fungsi batang pada tumbuhan yaitu sebagai pengangkut, penompang, dan penyimpan cadangan makanan pada tumbuhan. Batang sebagai pengangkut, yang diangkut berupa air dan zat hara ke daun kemudian mengangkut makanan dari tempat pemasakannya ke bagian tumbuhan lainya. Batang sebagai penompang agar tumbuhan mendapatkan cahaya matahari. Batang sebagai penyimpan, yang disimpan berupa cadangan makanan. Batang sebagai penyimpan ini dapat kita temukan pada tebu dan sagu. 3. Daun Daun yang sering kita temukan biasanya memiliki warna hijau. Warna hijau ini dikarenaan adanya zat hijau daun atau klorofil. Daun dengan struktur lengkap terdiri dari beberapa bagian seperti pelepah, tangkai, dan helai daun. Helai daun merupakan bagian yang paling terlihat, bentuk helai daun dipengaruhi dengan betuk tulang daun itu sendiri. a. Jenis Daun Jenis daun disesuaikan dengan bentuk susunan tulang daun seperti: 1) Tulang Daun Menyirip 14

15 Tulang daun menyirip seperti namanya tulang daun ini pun tersusun seperti sirip pada ikan. Jenis daun ini dapat ditemukan pada tumbuhan jambu, mangga, dan lain sebagainya. Gambar 1.10 Tulang daun menyirip pada jambu. 2) Tulang Daun Menjari Tulang daun menjari seperti namanya tulang daun seperti jari tangan. Jenis daun ini dapat ditemukan pada tumbuhan singkong, pepaya, dan lain sebagainya. Gambar 1.11 Tulang daun menjari pada pepaya. 3) Tulang Daun Melengkung Tulang daun melengkung seperti namanya tulang daun berbentuk seperti garis lengkung yang ujungnya menyatu. Jenis daun ini dapat ditemukan pada daun genjer. Gambar 1.12 Tulang daun melengkung pada genjer. 15

16 4) Tulang Daun Sejajar Tulang daun sejajar seperti namanya tulang daun berupa garis lurus yang sejajar seperti pada rumput. Gambar 1.13 Tulang daun sejajar pada rumput. Selain keempat jenis daun diatas terdapat dua jenis daun lainnya yaitu daun tunggal dan daun majemuk. Daun tunggal terdapat pada sebuah tangkai yang terdapat satu helai daun saja seperti pada tumbuhan singkong. Daun majemuk terdapat pada sebuah tangkai daun dengan beberapa helai daun, seperti daun belimbing. Gambar 1.14 Tulang Daun Tunggal pada tumbuhan singkong. Gambar 1.15 Tulang Daun Majemuk pada tumbuhan belimbing. 16

17 b. Fungsi Daun Terdapat beberapa fungsi daun seperti tempat pembuatan makanan, alat pernapasan tumbuhan, tempat berlangsungnya proses penguapan, sebagai dapur tumbuhan. Daun sebagai alat pernapasan karena permukaan daun terdapat mulut daun atau stomata untuk masuknya udara ke tumbuhan. Daun sebagai tempat penguapan dengan mengeluarkan air yang berlebihan pada tumbuhan dikeluarkan melalu mulut daun berupa uap air. 4. Bagian Tumbuhan lainnya Bagian tumbuhan lain yang dimaksud adalah bagian pokok yang telah mengalami perubahan dari bentuk dan fungsinya. 1. Bunga a. Struktur Bunga Struktur bunga dengan bagian yang lengkap terdiri dari tangkai, dasar bunga, kelopak, mahkota, benang sari, dan putik. Tangkai pada bunga yang berukuran sedikit lebih besar disebut dengan dasar bunga yang berfungsi untuk menghubungkan batang dengan bunga. Kemudian terdapat kelopak bunga yang berfungsi membungkus mahkota bunga yang belum mekar. Mahkota bunga sendiri merupakan perhiasan pada bunga karena memiliki bentuk dan warna yang beragam. Selanjutnya terdapat benang sari yaitu bagian bunga yang menyerupai benang dan terletak di tengah bunga berperan sebagai alat kelamin jantan, sedangkan alat kelamin betina pada bunga disebut dengan putik yaitu bagian bunga yang berada di tengah dengan ukuran yang lebih besar. Gambar 1.15 Bunga sepatu. 17

18 b. Fungsi Bunga Fungsi bunga bagi tumbuhan yaitu sebagai tempat terjadinya penyerbukan. Penyerbukan merupakan peristiwa jatuhnya serbuk sari ke atas kepala putik sebagai tahapan pertama dalam perkembangbiakan tumbuhan. Penyerbukan ini terjadi karena serangga tertarik dengan bentuk dan warna pada mahkota bunga. c. Penggolongan Tumbuhan berdasarkan Bunga Tumbuhan dapat digolongkan berdasarkan bunganya. Penggolongan tumbuhan berdasarkan bunga, yaitu tumbuhan berbunga dan tumbuhan tidak berbunga. Tumbuhan berbunga memiliki bagian seperti akar, batang, daun, bunga, buah, dan biji untuk berkembangbiak. Tumbuhan berbunga terdapat pada mawar, anggrek, dan sebagainya. Kemudian tumbuhan tidak berbunga ini tidak memiliki buah, biji, dan tentu saja bunga sehingga perkembangbiakannya melalui spora di balik aunnya. Tumbuhan tidak berbunga ini terdapat pada suplir, paku, dan lain sebagainya. 2. Buah dan Biji Buah dan biji merupakan bentuk perubahan pada saat proses perkembangbiakan tumbuhan. a. Struktur Buah dan Biji Buah terdiri dari tangkai sebagai penghubung antara buah dan batang. Kemudian ada kulit buah sebagai lapisan terluar pada buah tersebut. Selanjutnya terdapat daging buah yang berada di bagian dalam menyelimuti biji dari buah tersebut. b. Fungsi Buah dan Biji Fungsi buah yaitu sebagai pelindung calon tumbuhan baru yang masih berupa biji yang masih dapat tumbuh menjadi matang. Biji yang telah matang dapat ditanam dan tumbuh menjeadi tumbuhan baru. c. Penggolongan Tumbuhan berdasarkan Biji Penggolongan tumbuhan dapat dibedakan berdasarkan jumlah keping bijinya yaitu tumbuhan biji berkeping dua (dikotil) dan tumbuhan biji berkeping satu (monokotil). Tumbuhan biji berkeping dua terdapat pada rambutan, mangga, dan pepaya. Tumbuhan biji berkeping satu terdapat pada kelapa, pisang, dan jagung. KEGIATAN 1. Bagilah kelas menjadi 4 kelompok. 18

19 2. Masing-masing kelompok membuat memilih 1 hewan dan 1 tumbuhan yang sering kalian jumpai di lingkungan sekitar sebagai objek pengamatan. 3. Pengamatan dilakukan dilakukan di luar jam pelajaran. 4. Lakukan pengamatan mengenai bentuk tubuh hewan dan tumbuhan tersebut. 5. Lakukan pengamatan mengenai fungsi dari bagian tubuh hewan dan bagian tubuh tumbuhan tersebut. 6. Bandingkanlah fungsi fungsi dari bagian tubuh hewan dan bagian tubuh tumbuhan tersebut. 7. Simpulkanlah hasil pengamatan kalian dalam bentuk laporan pengamatan. 8. Presentasikan laporan pengamatan di depan kelas pada pertemuan minggu depan. 9. Kumpulkan laporan kepada guru. 19

20 RANGKUMAN 1. Bagian tubuh utama hewan terdiri dari kepala, badan, dan alat gerak. 2. Penggolongan hewan ada dua, yaitu hewan tidak bertulang belakang dan hewan bertulang belakang. 3. Tumbuhan terdiri dari biji, buah, bunga, daun, batang, dan akar. 4. Tiga bagian utama pada tumbuhan adalah akar, batang, dan daun. 5. Jenis akar secara umum ada dua yaitu akar serabut dan akar tunggang. 6. Jenis akar khusus meliputi akar gantung, akar pelekat, akar tunjang, dan akar napas. 7. Fungsi akar bagi tumbuhan sebagai jalan masuk air dan zat hara dari tanah ke dalam tumbuhan, memperkuat batang agar dapat berdiri dengan kokoh, dan sebagai alat pernapasan. 8. Jenis batang ada dua yaitu batang basah dan batang berkayu. 9. Fungsi batang pada tumbuhan sebagai pengangkut, penompang, penyimpan cadangan makanan pada tumbuhan, dan penghubung antara akar dan daun. 10. Jenis daun meliputi tulang daun menyirip, tulang daun menjari, tulang daun melengkung, dan tulang daun sejajar. 11. Dua penggolongan daun yaitu daun tunggal dan daun majemuk. 12. Fungsi daun yaitu sebagai tempat pembuatan makanan, alat pernapasan tumbuhan, tempat berlangsungnya proses penguapan, dan dapur tumbuhan. 13. Bunga terdiri dari tangkai, dasar bunga, kelopak, mahkota, benang sari, dan putik. 14. Benang sari yaitu bagian bunga yang berperan sebagai alat kelamin jantan. 20

21 UJI KEMAMPUAN I. Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c atau d di depan jawaban yang paling tepat! 1. Fungsi paruh elang seperti gambar di samping adalah untuk. a. memakan biji-bijian b. mematuk batang c. mengais makanan d. mengoyak mangsa 2. Hewan berikut yang memiliki penutup tubuh berupa sisik adalah a. ayam c. singa b. ular d. katak 3. Hewan berikut yang berkembang biak dengan cara melahirkan adalah a. paus c. ikan badut b. ayam d. katak 4. Perhatikan gambar di samping. Sayap pada hewan tersebut berfungsi untuk a. terbang di saat udara dingin b. menghangatkan tubuhnya 5. Perhatikan hewan-hewan berikut. 1. Ular 2. Nurung 3. Kadal 4. Cacing c. berenang di air d. mempercepat laju larinya 5. Buaya 6. Katak 21

22 Hewan yang berpindah tempat dengan cara melata adalah a. 1, 2, dan 3 c. 3, 5, dan 6 b. 1, 3, dan 5 d. 4, 5, dan 6 6. Hewan berikut yang memiliki rambut dan kelenjar susu sehingga digolongkan sebagai mamalia adalah a. salamander c. paus b. penyu d. ikan pari 7. Fungsi utama akar pada tumbuhan adalah a. mengangkut air dan mineral c. menyimpan cadangan makanan b. menyimpan air dan mineral d. menyerap air dan mineral 8. Tumbuhan di bawah ini yang memiliki bentuk tulang daun menyirip adalah... a. singkong dan rambutan c. jarak dan genjer b. jambu dan mangga d. gadung dan mangga 9. Padi, jagung, dan tebu digolongkan ke dalam kelompok tumbuhan yang memiliki akar... a. tunggang c. serabut b. tunjang d. pelekat 10. Bagian tumbuhan yang berfungsi sebagai pengangkut atau alat transportasi adalah... a. batang c. daun b. akar d. bunga 11. Perhatikan keterangan berikut. 1. Tempat memasak makanan 2. Sebagai alat pernapasan 3. Tempat berlangsungnya proses penguapan 4. Menyerap air dari dalam tanah Fungsi daun adalah... a. 1 dan 2 c. 1, 2, dan 3 b. 1 dan 3 d. 1, 2, 3, dan Bentuk susunan tulang daun pada gambar disamping adalah... 22

23 a. sejajar c. menjari b. melengkung d. menyirip 13. Kelompok tumbuhan yang termasuk dalam golongan batang berkayu adalah... a. mahoni c. sawi b. bayam d. rumput 14. Fungsi utama mahkota bunga yang berwarna mencolok bagi tumbuhan adalah... a. agar menjadi tanaman hias b. agar disukai banyak orang c. untuk menakut-nakuti serangga d. untuk menarik perhatian serangga 15. Fungsi mulut daun pada tumbuhan adalah... a. mendapatkan zat-zat mineral b. proses penguapan c. membuat makanan d. menyerap air hujan 23

24 II. Isilah titik- titik dibawah ini dengan jawaban yang singkat dan benar! 1. Perhatikan gambar hewan disamping. Hewan ini bergerak dengan cara Ayam, ular, dan ikan berada dalam satu golngan berdasarkan cara berkembangbiaknya. Hewan-hewan ini berkembang biak dengan cara Pada umumnya, permukaan tubuh ikan ditutupi oleh Dari susunan gignya, dapat diambil kesimpulan bahwa hewan di samping adalah pemakan Perhatikan gambar di bawah ini. Jenis akar disebut akar Bagian tumbuhan yang berfungsi mengedarkan air dari akar ke bagian tumbuhan yang lain adalah Daun jambu dan daun nangka memiliki kesamaan bentuk helai daun karena susunan tulang daunnya sama-sama berbentuk Bagian tumbuhan yang berfungsi untuk membuat makanan bagi tumbuhan adalah Akar kelamin betina pada bunga disebut Bagian buah yang biasanya dapat kita makan adalah... 24

25 BAB 2 DAUR HIDUP MAKHLUK 25

26 KOMPETENSI DASAR 3.2 Memahami siklus hidup beberapa jenis makhluk hidup yang ada di lingkungan sekitar dan upaya pelestariannya 4.2 Membuat skema siklus hidup beberapa jenis mahluk hidup yang ada di lingkungan sekitarnya, dan slogan upaya pelestariannya INDIKATOR menunjukan hasil pengamatan tentang metamorfosis sempurna dan metamorfosis tidak sempurna dengan jujur menjelaskan siklus hidup beberapa jenis makhluk hidup pada metamorfosis sempurna dan metamorfosis tidak sempurna menetukan beberapa jenis makhluk hidup yang masuk pada metamorfosis sempurna dan tidak sempurna mendesain sekema siklus hidup beberapa jenis mahluk hidup yang ada di lingkungan sekitarnya, dan slogan upaya pelestariannya MATERI PEMBELAJARAN Siklus hidup makhluk hidup dan upaya pelestariannya. Pengertian siklus hidup Metamorfosis sempurna Metamorfosis tidak sempurna Metamorfosis amfibi Upaya pelestarian beberapa makhluk hidup di lingkungan sekitar. KEGIATAN PEMBELAJARAN Mengamati dan mengidentifikasi proses siklus hidup pada beberapa hewan yang mengalami metamorfosis di sekitar. Mendiskusikan hubungan proses metamorfosis hewan dengan fungsinya di alam serta upaya pelestariannya. Menampilkan hasil karya skema siklus hidup beberapa hewan yang ada di lingkungan sekitar serta slogan pelestarian hewan dan tumbuhan di dinding kelas atau sekolah. 26

27 Guru memberikan siswa tugas yaitu mencari informasi tentang daur hidup hewan yang tidak mengalami metamorfosis siswa dapat mencari informasi tersebut melalui koran, buku, internet. Siswa mencari tahu tahapan daur hidup dari hewan-hewan tersebut. Kemudian hasilnya ditempelkan di kertas karton warna-warnin dan memperesentasikan didepan kelas dengan percaya diri dan tanggung jawab. MATERI AJAR Daur Hidup Makhluk Hidup Seluruh tahapan perubahan yang dialami makhluk hidup selama hidupnya disebup daur hidup. pada bab ini, kita akan belajar tentang daur hidup hewan. Misalnya, perubahan yang dialami ayam dan katak mulai dari telur sampai dewasa dan dapat menghasilkan telur lagi. Daur hidup hewan ada yang tanpa metamorfosis dan ada yang dengan metamorphosis. Seperti apa itu semua? Mari kita pelajari lebih lanjut. Gambar 2.1 anak kucing (a) dan kucing dewasa (b) Pernahkah kamu memperhatikan perkembangan hewan yang hidup dilingkunganmu?jika kamu memelihara hewan, kamu pasti mengetahuinya. Coba kamu amati anak ayam yang baru menetas atau anak kucing yang baru lahir. Bagaimana rupa anak ayam dan anak kucing itu? Apakah anak-anak hewan itu mirip dengan induknya? Anak ayam dan anak kucing mirip dengan induknya. Jika ada perbedaan, mungkin hanya pada warna bulu atau rambutnya. Tahukah kamu rupa anak katak yang baru menetas? Anak katak yang baru menetas amat berbeda dengan induknya. Bentuk anak katak itu seperti ikan teri. Anak katak yang baru menetas disebut kecebonng. kecebong tumbuh dan mengalami tahap perubahan bentuk menjadi katak dewasa. Tahap perubahan bentuk yang sangat bebeda yang dialami hewan sejak menetas sampai menjadi hewan dewasa disebut metamorphosis. 27

28 A. Daur Hidup Tanpa Metamorfosis Sebagian besar hewan mengalami daur hidup tanpat metamorfosis. Ayam tidak mengalami metamorfosis. Begitu juga dengan kucing, anjing, kambing, ikan, burung dan banyak hewan lain. 1. Daur Hidup Ayam Ayam menghasilkan anak dengan cara bertelur. Telur ayam perlu dierami kira-kira 21 hari agar dapat menetas. Jika anak ayam sudah tumbuh dengan sempurna didalam telur, makan menetaslah telur tersebut menjadi anak ayam yang lucu dengan bulu-bulu halusnya. Semakin lama, anak ayam tumbuh semakin besar. Bulu-bulu halus berubah menjadi bulu-bulu seperti induknya. Bulu ayam dewasa lebih besar dan memiliki semacam poros ditengahnya. Akhirnya, semua bulu halus anak yam berganti menjadi seperti bulu induknya. Ayam betina menjadi seperti induk betina. Ayam jantan terlihat seperti ayam jago. Setelah dewasa, ayam berkembang biak dengan menghasilkan telur. seperti inilah daur hidup ayam. 2.2 Daur hidup ayam 2. Daur Hidup Kucing Kucing menghasilkan anak dengan cara beranak (melahirkan). Kucing dewasa akan mengalama masa mengandung dan setelah melewati masa kurang lebih 3 bulan, maka kucing akan beranak. Anak kucing yang beru lahir ini belum bisa bergerak lincah. Anak kucing ini belum dapat makan sendiri. Dia hanya menyusu ke induknya. Setelah satu bulan anak kucing sudah dapat makan sendiri. Tubuh anak kucing tidak akan berubah sampai anak kucing tersebut dewasa. Hanya ukuran tubuhnya saja yang bertambah. Geraknyapun semakin lincah. Kucing dewasa dapat memanjat dan melompat dari tempat yang tinggi. 28

29 2.3 Daur hidup kucing 3. Daur Hidup kanguru Kanguru banyak hidup di benua Australia. Beberapa jenis kanguru juga hidup di papua (irian jaya). Kanguru menghasilkan anak dengan cara beranak (melahirkan). Berbeda dengan kucing, kanguru mengandung kira-kira hanya sebulan. Anak kanguru yang baru lahir sangat kecil dan lemah. Setelah induk kanguru beranak, dengan perlahan anak kanguru akan masuk kekantong induknya yang terletak di depan perut. Dikantong itu, anak kanguru menyusu sampai berbulan-bulan. Jika tubuh anak kanguru sudah besar maka anak kanguru akan keluar dari kantong induknya. 2.4 Daur hidup kanguru B. Daur Hidup Dengan Metamorfosis Mari kita belajar mengenai daur hidup hewan baik hewan yang mengalami metamorfosis sempurna maupun hewan yang mengalami metamorfosis tidak sempurna berdasarkan perubahan bentuk tubuh hewan. 1. Metamorfosis Sempurna (lengkap) Hewan yang sejak lahir sangat berbeda bentuknya saat dewasa disebut metamorphosis sempurna Metamorfosis sempurna dialami hewan yang saat lahir berbeda sekali bentuknya dengan hewan dewasa. Hewan yang mengalami metamorphosis sempurna pasti melewati tahap kepompong (pupa). Metamorfosis sempurna antara lain terjadi pada kupu-kupu, lalat, dan nyamuk. 29

30 a. Daur Hidup Kupu-Kupu 2.5 Daur hidup kupu-kupu Daur hidup kupu-kupu dimulai dari telur. Telur kupu-kupu biasanya di permukaan daun. Telur menetas menjadi ulat. Ulat mempertahankan hidupnya dengan makan dedauana. Selama berhari-hari, ulat makan. Akan tetapi, lama-kelamaan ulat makan makin sedikit. Demikian pula gerakan ulat, makin lama makin lambat. Pada masa ini, ulat akan berhenti untuk makan daun-daunan dan ulat tidak bergerak. Tetapi ulat tersebut masih hidup. Ulat segera membuat sarang dari air liurnya. Kemudian terbentuklah semacam benang sutra yang berasal dari air liur ulat. Benang-benang itu melekat pada daun atau batang. Akhirnya, benang-benang itu menutup seluruh tubuh ulat. Dan ulat yang sudah terbungkus disebut kepompong (pupa). Selama masa kepompong, ulat berubah menjadi kupu-kupu. Masa kepompong berlangsung selama berhari-hari. Jika telah berubah secara sempurna, kupu-kupu keluar dari kepompong. Kupu-kupu hidup dengan memakan nektar yang ada didasar bunga. Kupu-kupu dewasa berkembang biak dengan bertelur. Dari telur ini, daur hidup kupu-kupu yang baru dimulai lagi. Daur hidup kupu-kupu: Telur ulat kepompong kupu-kupu b. Daur Hidup Nyamuk 30

31 2.6 Daur hidup nyamuk Daur hidup nyamuk dimulai dari telur. Telur nyamuk berada di air. Telur menetas menjadi jentik-jentik (tempayak). Jentik-jentik hidup dengan cara berenang di air. Jentik-jentik juga mendapatkan makanan di air. Jentik-jentik terus bergerak-gerak di air. Kemudian, jentik-jentik tumbuh dan berubah menjadi pupa. Pupa tidak bergerak. Jika air tertiup angin pupa yang berada diatas air tersebut dapat berpindah-pindah. Selanjutnya, pupa berubah menjadi nyamuk. Nyamuk terbang keudara. Jika nyamuk sudah dewasa maka akan kembali ke air untuk bertelur. Beberapa jenis nyamuk meletakkan telurnya di air jernih. Daur hidup nyamuk: Telur jentik-jentik pupa nyamuk c. Daur hidup lalat 2.7 Daur hidup lalat Daur hidup lalat dimulai dari telur. Telur lalat biasanya berada ditempat-tempat yang kotor, misalnya diatas timbunan sampah da kotoran. Selain itu, lalat juga meletakkan telur-telurnya diatas makanan yang terbuka. Telur yang baru menetas memerlukan bahan makanan untuk pertumbuhannya. Telur menetas menjadi belatung. Bentuk belatung seperti ulat kecil. Belatung bergerak dan merayap mencari makanannya. Belatung paling banyak berada ditempat yang kotor dan bau. Lalu, belatung tumbuh dan berubah menjadi pupa. Pupa tidak bergerak. Pupa menempel ditempat kotor. Setelah beberapa hari, pupa berubah menjadi lalat. Lalat terbang dan mencari makan ditempat kotor. Lalat dewasa betelur ditempat itu juga. Dari telur ini, daur hidup lalat yang baru dimulai lagi. Daur hidup lalat: Telur belatung pupa lalat 31

32 2. Metamorfosis Tidak Sempurna (Tidak Lengkap) Metamorfosis tidak sempurna dialami serangga yang saat lahir tidak terlalu berbeda bentuknya dengan hewan dewasa. Hewan yang mengalami metamorfosis tidak sempurna tidak menjalani tahap pupa (kepompong). Metamorfosis tidak sempurna terjadi pada kecoak (lipas) dan belalang. Mari kita pelajari daur hidup hewan-hewan yang mengalami metamorfosis tidak sempurna. a. Daur hidup kecoak 2.8 Daur hidup kecoak Daur hidup kecoak (lipas) dimulai dari telur. Telur kecoak menetas menjadi kecoak muda. Bentuk kecoak muda mirip dengan kecoak dewasa. Bedanya, kecoak muda tidak bersayap. Kecoak muda tumbuh menjadi kacoak dewasa. Kecoak tidak melalui tahap pupa. Oleh karena itu, perubahan atau metamorfosis kecoak merupakan metamorfosis tidak sempurna (tidak lengkap). Kecoak dewasa memiliki sayap. Kecoak dewasa dapat terbang. Kecoak dewasa kemudian bertelur di air kotor. Dari sini, daur hidup kecoak yang baru dimulai lagi. Daur hidup kecoak: Daur hidup belalang Telur kecoak muda kecoak b. Daur Hidup Belalang 2.8 Daur hidup belalang Daur hidup belalang dimulai dari tahap telur. Telur kemudian menetas menjadi belalang muda yang bentuknya menyerupai belalang dewasa. Akan tetapi, belalang muda belum memiliki sayap. Alat perkembangbiakannnya juga belum sempurna. 32

33 Belalang muda kemudian akan berganti kulit beberapa kali dan akhirnya tumbuh menjadi belalang dewasa. Daur hidup belalang: Telur belalang muda belalang dewasa 3. Metamorfosis Amfibi 2.9 Daur hidup katak Katak adalah contoh hewan amfibi yang mengalami metamorfosis. Hewan amfibi adalah hewan yang hidup di air dan didarat. Sepanjang hidupnya, katak hidup di dua alam. Katak tidak dapat bertahan hidup jika tinggal di air saja atau didarat saja. Daur hidup katak dimulai dari telur. Telur katak berada di air. Telur menetas menjadi kecebong (berudu). Bentuk kecebong seperti ikan teri. Kecebong hidup dan tumbuh didalam air. Kecebong bernafas dengan insang. Kemudian, pada kecebong tumbuh sepanjang kaki belalang dan disusul sepasang kaki depan. Kecebong berubah menjadi katak berekor. Semakin lama, ekor katak semakin mengerut. Katak berekor tumbuh menjadi katak muda. Akhirnya, ekor katak hilang. Katak muda berubah menjadi katak dewasa yang tidak berekor. Katak dewasa bernafas dengan paru-paru dan kulit. Katak dewasa hidup di air dan didarat. Katak dewasa bertelur didalam air. Dari sini, mulailah telur katak menjalani daur hidupnya. Daur hidup katak: Telur kecebong katak muda katak dewasa 33

34 KEGIATAN Tugas Carilah di internet, koran, buku dan sumber lainnya tentang daur hidup hewan yang tidak mengalami metamorfosis. Tuliskan jawaban kalian pada kertas karton warna-warni dan lengkapi dengan gambar yang jelas. Kegiatan 1. Bagilah kelas menjadi 4 kelompok 2. Carilah informasi dari internet, koran, buku dan sumber yang lain tentang daur hidup hewan yang tidak mengalami metamorfosis. 3. Tulislah jawaban kalian pada kertas karton warna-warni disertai dengan gambar dan berilah keterangan dibawah tiap gambar. 4. Hiaslah daur hidup buatan kelompokmu semenarik mungkin. 5. Presentasikan hasil kerja kelompok mu didepan kelas secara bergantian. 6. Pajanglah hasil kreativitas kalian di majalah dinding yang ada disekolah. 34

35 RANGKUMAN 1. Daur hidup adalah tahap perubahan yang dialami makhluk hidup selama hidupnya. 2. Dalam daur hidup, terdapat hewan yang mengalami metamorfosi sempurna dan ada hewan yang mengalami metamorfosis tidak sempurna. 3. Tahap perubahan bentuk perubahan bentuk yang terjadi pada hewan sejak menetas sampai dewasa disebut metamorfosis. 4. Hewan yang tidak mengalami metamorfosis adalah ayam, kucing dan kanguru. 5. Terdapat dua jenis metamorfosis, yaitu metamorfosis sempurna dan metamorfosis tidak sempurna. 6. Metamorfosis sempurna adalah bentuk tubuh hewan saat lahir sangat berbeda dengan bentuk tubuh hewan saat dewasa. Hewan tersebut mengalami tahap kepompong (pupa) 7. Contoh hewan yang mengalami metamorfosis sempurna adalah nyamuk, kupu-kupu dan lalat. 8. Metamorfosis tidak sempurna adalah bentuk tubuh hewan yang saat lahir tidak terlalu berbeda dengan bentuk hewan tersebut saat dewasa. Hewan dengan metamorfosis tidak sempurna ini tidak mengalami masa kepompong (pupa). 9. Contoh hewan yang mengalami metamorfosis tidak sempurna adalah kecoak (lipas) dan belalang. 10. Daur hidup kupu-kupu: telur ulat kepompong kupu-kupu 11. Daur hidup nyamuk: telur jentik-jentik pupa nyamuk 12. Daur hidup lalat: telur belatung pupa lalat 13. Daur hidup kecoak: telur kecoak muda kecoak 14. Daur hidup belalang: telur belalang muda belalang dewasa 15. Daur hidup katak: telur kecebong katak muda katak dewasa 35

36 UJI KEMAMPUAN I. Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c atau d di depan jawaban yang paling tepat! 1. Metamorfosis adalah bagian dari proses a. Perkembangbiakan b. Daur hidup c. Rantai makanan d. Penyerbukan 2. Kupu-kupu Kucing Kecoak katak Ayam kambing Penggolongan daur hidup hewan di atas berdasarkan atas kesamaan a. Jumlah kakinya b. Cara perkembangbiakan c. Metamorfosis d. Jenis makanannya 3. Hewan berikut yang mengalami metamorfosis adalah a. b. c. 36

37 d. 4. Urutan metamorfosis yang benar pada nyamuk adalah a. Telur-ulat-jentik nyamuk b. Telur-pupa-jentik-nyamuk c. Telur-jentik-pupa-nyamuk d. Ulat-kepompong-pupa-nyamuk 5. Serangga yang mengalami tahap pupa (kepompong)dalam daur hidupnya adalah a. Laba-laba b. Nyamuk c. Belalang d. Kecoak 6. Hewan berikut ini yang mengalami metamorfosis tidak sempurna adalah a. Kecoak b. Nyamuk c. Lalat d. Kupu-kupu 7. Telur kupu-kupu menetas menjadi a. Berudu b. Jentik-jentik c. Kepompong d. Ulat 8. Sumber makanan kupu-kupu dewasa adalah a. Nektar b. Nyamuk c. Daun d. Semut 9. Telur nyamuk banyak ditemukan di a. Dinding rumah b. Lantai rumah c. Daun-daunan d. Air 10. Telur nyamuk menetas menjadi 37

38 a. Kecebong b. Jentik-jentik c. Pupa d. Ulat 11. Telur lalat biasanya terdapat pada tempat a. Berair b. Dingin c. Kotor d. Bersih 12. Telur kecoak menetas menjadi a. Lipas muda b. Ulat c. Lerva d. Kecebong 13. Urutan metamorfosis yang benar pada kecoak adalah a. Telur - kecoak muda - kecoak dewasa b. Telur - larva kecoak muda kecoak dewasa c. Telur larva pupa kecoak muda - kecoak dewasa d. Larva pupa kecoak muda kecoak dewasa 14. Saat berada pada fase seperti pada gambar disamping, calon katak ini bernapas dengan a. Paru-paru b. Insang c. Trakea d. Kulit 15. Berikut ini keterangan nama hewan yang benar, jumlah tahapan yang dialami, dan letak telur pada proses daur hidup adalah a. Nyamuk, 5 tahap, darat b. Lalat, 4 tahap, darat c. Katak, 4 tahap, air d. Kupu-kupu, 3 tahap, darat II. Isilah titik- titik dengan jawaban yang benar! 1. Tahapan perubahan bentuk yang sangat berbeda yang dialami hewan mulai dari menetas hingga menjadi hewan dewasa disebut. 2. Hewan pada gambar dibawah ini terbungkus dalam. 38

39 3. Hewan pada gambar dibawah ini berkembang biak dengan cara.. 4. Telur lalat menetas menjadi larva yang disebut 5. Hewan pada gambar dibawah ini mengalami metamorphosis. 6. Jika air di bak mandi jarang dikuras, dapat ditemukan nyamuk dalam bentuk 7. Saat kupu-kupu berada dalam fase., para petani sangat dirugikan. 8. Kupu-kupu akan mengalami masa puasa saat berada dalam bentuk 9. Telur katak menetas menjadi 10. Katak dewasa bernapas menggunakan 39

40 BAB 3 GAYA, GERAK DAN ENERGI 40

41 KOMPETENSI DASAR 3.4 Memahami hubungan antara gaya dan gerak 4.4 Menyajikan hasil percobaan tentang hubungan antara gaya dan gerak INDIKATOR : 2.1 Melaksanakan tanggung jawab dalam kerja kelompok 2.2 Mandiri dalam mengerjakan soal esay 3.4 Menjelaskan dan memberikan contoh hubungan antara gaya dan gerak 4.4 Mempraketkan hasil percobaan tentang hubungan antara gaya dan gerak KEGIATAN PEMBELAJARAN : Mengamati gerak benda akibat dorongan/tarikan, dilempar, pengaruh magnet, dan lainnya, seperti yang sudah dilakukan pada materi sebelumnya. Melakukan percobaan dan melaporkannya untuk menunjukkan perubahan gerak akibat gaya secara kelompok. Melakukan percobaan gaya yang dapat mempengaruhi bentuk benda dalam kelompok Mengerjakan soal secara individu MATERI PEMBELAJARAN Gaya dan Gerak Pengertian gerak Gaya mempengaruhi gerak benda Pengaruh gaya terhadap gerak benda MATERI AJAR A. Gaya, Gerak Dan Energi Gaya tidak dapat di lihat, tetapi akibat dari gaya pada sebuah benda dapat kita lihat dan rasakan. Kita akan mempelajari pengharuh gaya terhadap gerak dan bentuk benda. 1. Gaya Mempengaruhi Benda Diam Gaya dapat menyebabkan benda dia menjadi bergerak. Contohnya dalam kehidupan sehari hari, banyak sekali contoh gaya yang menyebabkan benda diam menjadi bergerak. Salah satu contohnya adalah kuda menarik delman. Jika tidak ditarik kuda, delman tetap diam. Tukang bakso mendorong gerobak setelah beberapa saat parkir di 41

42 depan rumahmu. Kamu membuka pintu pagar dengan cara mendorongnya. Dengan semangat, kamu menendang bola di tanah lapang. Senin pagi, kamu bertugas mengerek ( menarik tali ) bendera dalam upacara. Apakah gaya selalu mengakibatkan benda diam menjadi bergerak? Untuk menjawab pertanyaan itu, lakukan kegiatan berikut ini. KEGIATAN Alat dan Bahan 1. Berbagai benda yang sangat berat 2. Dinding rumah atau selokan Cara kerja : Carilah benda yang sangat berat, misalnya lemari besar yang erisi buku, selanjtnya doronglah lemari itu amatilah apa yang terjadi? kemudian berdiri di dekat tembok dorongah termbok tersebut, apa yang terjadi? apakah kamu bisa mendorong tembok dan lamari tersebut? Apakah gaya selalu mengakibatkan benda diam menjadi bergerak? lakukan percobaan ini dengan teman sebangku 3.1 Orang mendorong meja Untuk membuat benda diam menjadi bergerak dibutuhkan besar gaya yang diberikan tidak cukup, benda diam akan tetapi diam. Misalnya, seorang anak kecil tidak dapat menggerakan bus mogok, walapun ia telah mendorong dengan sekuat tenaga. Bus akan bergerak jika didorong beberapa orang dewasa. Benda diam dapat di gerakan jika dikenai besar gaya yang cukup. Misalnya, dinidng rumah memang tidak roboh jka didorong oleh lima atau sepuluh orang dewasa. Akan tetapi, dinding rumah akan sangat mudah dirobohkan jika di dorong buldoser. Buldoser mampu memberikan gaya yang cukup besar untuk merobohkan tembok. Akan tetapi, jika tembok terbuat dari beton yang sangat tebal, buldoser mngkin tidak mampu juga menggerakanya 42

43 B. Macam Macam Gerak Benda Sebelum kita mulai membahas pembelajaran mengenai macam macam gaya, coba kalian ambil sebutir klereng dan letakanlah di atas papan yang miring. Selanjutnya amatilah apa yang terjadi pada klereng tersebut?itu adalah salah satu contoh benda bergerak. Benda bulat dapat bergerak sesuai dengan tempat keadaan yang di letakan pada benda buat. Macam macam gerak benda bulat : 1. Benda berputar : keadaan dimana sebuah benda yang bisa berputa berbagai arah. 2. Benda menggelinding : keadaan dimana sebuah benda yang berputar sambil berpindah. 3. Benda jatuh : dimana keadaan seubuah benda yang berpindah dari atas ke bawah 4. Benda memantul : benda yang apabila di jatuhkan akan berpindah tempat dengan gerakan memantul. 3.2 bersepeda Apabila sebuah benda mengenai permukaan atau lapisan yang keras, maka benda itu akan memiliki berbagai macam gaya. Contoh lain apabila kalian menghadap sebuah tembok dan melemparkan sebuah bola maka bola tu akan bergerak kembali ke arah kita. Jenis jenis gerak benda tersebut bisa terjadi pada benda kotak, benda bulat, ataupun benda lemparan. Coba kalian lakukan percobaan dengan menuangkan botol minuman yang berisikan air ke dalam gelas selanjutnya amatilah air yang sedang mengalir, apa yang terjadi? Pastikan air tampak memiliki gaya atau bergerak, nah gerakan air mengalir tersebut dinamakan menggalir. Benda dapat mengalir dari dari tempat yang tinggi ke tempat yang rendah. 43

44 3.3 tuang air dalam gelas 1. Hal yang mempengaruhi gerak benda Berikut ini adalah hal yang dapat mempengaruhi gerak benda a. Berat benda mempengaruhi gerak benda Coba lakukan kegiatan di bawah ini dengan berkelompok Alat dan bahan Dua bola bekel (bola karet) yang memiliki perbedaan berat benda Cara Kerja 1. Kamu boleh menggunakan benda lain seperti kelereng, akan tetapi klereng yang digunakan tetap memiliki bobot yang berbeda kleren besar dan klereng kecil. 2. Pantulakn kedua bola secara bersama, amatilah apa yang terjadi dengan tinggi rendahnya bola kecil atau besar dan amatilah gerak bola yang akan berhenti terjadi secara sesakma sampai bola tidak bergerak lagi. 3. Lakukan percobaan diatas selama dua kali untuk memastikan pemahaman kalian dengan bola kecil dan besar. 4. Selanjutnya buatlah sebuah gerakan lain dengan bola tersebut, menggelindikan atau memantulakn bola besar dan kecil dengan sesakma Pertanyaan 1. Apakah tinggi pantulan kedua bola sama? 2. Apakah gerakan bola itu berhenti pada saat bersamaan? 3. Apakah gerakan benda yang lebih berat dengan gerakan benda yang lebih ringan? Benda padat dapat mempengaruhi gerak benda. Contohya bisa di lihat perbedaaan mobil dengan kereta api. Mobil lebih mudah di rem dari pada kereta api, karena kereta api jauh lebih berat dari pada mobil. Jadi kereta api lebih jarang berhenti dari pada mobil atau bus. 44

45 b. Luas permukaan benda mempengaruhi gerak benda Contohnya bisa kalian laukan dengan mengambil selembar kertas dan remaslah kertas tersebut sehingga membentuk sebuah bola dan ambilah satu kertas tanpa di apa apakan. Selanjutnya jatuhkan kedau kertas dengan bersamaan, kemudiaan amatilah apa yang terjadi, lebih duluan mana kertas yang terjatuh. Jadi benda bisa di katakan walaupun memilki jenis bahan dan bobot yang sama, namun kecepatan benda yang jatuh akan berbeda. Penyebabnya adalah bisa karena perbedaan luas permukaan masing masing benda. Luas permukaan benda mempengaruhi gerak jatuh benda. c. Bentuk permukaan benda mempengaruhi gerak benda Untuk lebih jelas mengetahui bentuk gerak benda dapat dimelaukan percobaan di bawah ini. Siapkan dua dua benda bulat kecil ( klereng atau bola pimpong) dan lem kertas, selanjutnya salah satu bola olesi dengan lem kemudian diam kanlah agar kerng terlebih dahulu. Lakukan percobaan dengan mengelindingkan dua bola secara bersamaan di latai yang licin amatilah apa yang terjadi. Bola manakah yang lebih cepat bererak? Jadi semakin kasar permukaan benda, semakin sulit benda itu menggelinding. Dan semakin halus atau licin permukaan benda semakin mudah benda itu menggelinding. d. Bentuk permukaan lintasan mempengaruhi gerak benda Benda akan lebih cepat atau lebih mudah bergerak apabila berada di lintasan yang halus di bandingkan lintasan yang kasar. Kalian bisa melakukan percobaan dengan teman sebangku yaitu siapkan bola pingpong lalu gelindingkan bola tersebut di dalam lantai dan jalan berpasir. Selanjutnya kalian akan mengetahui lebi cepat manakah bolapingpong bergerak, di permukaan lantai apa di permukaan jalan berpasir. Selain percobaan diatas kalian juga bisa memandingkan laju mobil yang berjalan di jalan beraspal dan mobil yang berjalan di jalan berpatu, makan mobil akan lebih vepat laju di jalan yang berpaspal. Karena jalan yang beraspal memiliki permukaan lebih halus di banding jalan yang berbatu sehingga laju mobil bisa lebih cepat. 45

46 Jadi permukaan lintasan yang lebih halus dapat memprmudah gerak sebuah benda di bandinkan dengan permukaan lintasan yang lebih kasar dapat memperlabat atau mempersulit gerak benda. 2. Manfaat Gerak Benda Manusia dapat memanfaatkan gerak benda untuk mempermudah melakukan sebuah pekerjaan. Contoh dalam kehidupan sehari hari bisa di lihat gerak roda berputar dengan gerak air yang menggalir. Contoh contoh dalam kehiudpan sheari hari : 1. Gerakan air yang menggalir dari kran dapat di manfaat untuk menyiram tanaman 2. Geakan putaran roda dapat di manfaatkan dalam transportasi yang kita jumpai sehari hari, motor, mobil, becak dll 3. Gerakan air, pada turbin yang dapat membangkitkan tenaga listrik. C. Gaya Mempengaruhi Bentuk Benda Pernahkah kalian lihat bentuk kaleng di pinggir jalan? amatilah bentuknya ada yang gepeng? kenapa kalengtersebut bisa berubah bentuk? Kaleng yang di pukul dengan palu atau di tekan dengan benda keras akan berubah bentuknya menjadi gepeng, kerana kaleng terkena gaya dan menjadi berubah bentuk. Dari contoh kaleng dapat di katakan bahwa gaya dapat membuat benda beerubah wujud. 3.4 kaleng bekas Selain itu kalian juga dapat menjumpai benda yang berubah bentuk karena terkena gaya. Contoh lainya plastisin yang di gulung atau tekan akan berubah bentuk. Adonan kue juga dapat berubah bentuk karena mendapt gaya dari tekanan tangan. 46

47 D. Jenis Jenis Gaya Dalam kehiudpan sehari hari kita dapat menjupai banyak jenis jenis gaya yang kita manfaatkan dalam kebutuhan kita. Kamu akan mempelajari berbagai bentuk bentuk gaya yang di terapkan dalam kehiudpan sehari hari 1. Gaya Magnet Magnet dapat menarik benda benda tertentu, benda yang bagaimankah yang dapat di tarik oleh magnet? Lakukan percobaan di bawah ini dengan teman sekelompokmu : Alat dan bahan : sebuah magnet, peniti, paku payung, klip kertas, saputangan, kertas. Cara Kerja : letakan sebuah benda di atas meja, usahakan jarak antara benda cukup jauh. Selanjutnya dekatkan magnet dengan benda tersebut secara bergantian atau satu persatu. Kerjakan secara berkelompok dan catatlah hasil percobaan dengan membuat kolom (Tertarik magnet dan Tidak tertarik magnet). Selanjutnya diskusikan dengan teman sekelompok terbuat dari apakah benda benda yang dapat tertarik magnet dan yang tidak bisa tertarik magnet. Presentasikan hasil kerja kalian di depan kelas secara bergantian dengan kelompok lain. Dari percobaan yang kalian laukan dapat di ketahu bahwa tidak semua benda dapat di terik oleh magnet. Benda benda yang dapat di terik oleh magnet yang terbuat dari logam mislanya, besi, nikel. Jadi apabila terdapat benda yang terbuat dari salah satu bahan besi atau nikel dapat di tarik oleh magnet. Sedangkan benda yang tidak dapat di tarik oleh magnet dapat di sebut benda tidak magnetis atau nonmagnetis. 2. Gaya Gravitasi Ambilan sebuah bola lalu angkatlah bola tersebut setinggi atas kepalamu lalu jatuhkan bola tersebut, apa yang terjadi? ke arah manakah bola jatuh? Benda benda yang terdapat di bumi apabila di jatuhkan dari atas akan jatuh ke arah bawah. Bagaimana hal itu bisa terjadi? Gerak jatuh adalah gerak turun menuju ke bumi. Benda dapat jatuh ke bumi karena bumi dapat menarik benda tersebut. Gaya gravitasi adalah gaya yang tarik bumi. Gaya gravitasilah yang dapat menarik semua benda jatuh ke bumi. Para astronot apabila terbang ke luar angkasa mereka bisa terbang kesana kemari, karena di luar angkasa tidak terdapat gaya gravitasi yang menyebabkan astronot dapa terbang dengan leluasa. 47

48 3. Gaya Gesek Sebelum masuk ke materi gaya gesek laukan percobaan di bawah ini denagn berkelompok. Alat dan bahan antara lain : dua buah kursi, klereng, bulu ayam Cara kerja : letakan dua kursi berdekatan kanan dan kiri, kamu dan temanmu berdiri di atas kursi yang berbeda, kamu memangan klereng dan temanmu memegang bulu ayam, temanmu yang satunya mendapkan tugas mengamati gerak jatuh antara klerang dan bulu ayam secara bersama jatuhkanlah kedua benda tersebut. Diskusikan hasil kerjamu dengan teman sekelompokmu tentang, benda apakah yang sampai lantai lebih cepat, dan benda apakah yang sampai lantai lebib lambat? Gaya gesek memiliki sifat menahan gerakan benda. Untuk mengukur gaya gesek udara terdapat benda itu tergantung pada bentuk dan ukuan benda. Jadi apakah gaya gesek itu? hambatan atau gesekan yang terjadi antara dua permukaan yang saling bersentuhan. a. Manfaat gaya gesek 1. Membantu benda bergerak tanpa terjadi kegelinciran Contohnya apabila kamu berjalan dengan menggunakan sepatu yang memiliki permukaan yang timbul dan berjalan di lantai, maka kamu terhindari dari tergelincir karena sepatu dengan lantai terdapat gaya gesek. 2. Menghentikan benda yang sedang bergerak Bisa di laukan apabila kamu sedang bersepada dan akan mengehentikan sepadamu yang kamu kayuh, kamu bisa menekan rem yang ada pada sepedamu. Yang terjadi karet rem akan mencengkram karet tersebut dengan memberikan gaya gesek. 3. Menahan benda benda agar tidak bergeser Kita bisa mnemui benda benda disekitar kita, contohnya pada kursi dan meja yang meiliki gaya gesek antara bawahan meja dan kursi degan lantai. Dengan gaya gesek menja dan kursi tidak dengan mudah untuk bergeser. b. Benda benda yang memperbesar gaya gesek Gaya gesek memilik manfaat utama adalah agar tidak terjadi tergelincir. Jadi benda benda di rancang untuk memperbesar gaya gesek. 48

49 1. Bahan karet Contoh bahan karet adalah sol sepatu, rem sepeda, tali tiba sumur. Bahan karet dapat menghasilkan gaya yang kuat jika tesentuh dengan permukaan jalan atau lantai tidak tergelincir. 2. Paku paku atau pul Biasanya terdapat pada sepatu sepak bola yang pada bagian bawah sepatu terdapat pul yang manfaatnya aga apabila di gunakan pada saat beramian sepak bola tidak mudah terjatuh atau tergelincir. c. Kerugian akibat gaya gesek Selain memeberi manfaat gaya gesek juga memiliki kerugian : 1. Menghambat gerakan Benda yang bergerak selalu di tahan, jadi dapat menghambat bedna bergerak 2. Mengkis permukaan yang bergesek Contohnya bisa kamu lihat pada permukaan ban sepeda motor yang sudah lama di pakai, maka akan terlihat halus di karenakan terlalu sering d gunakan untuk gaya gesek dengan permukaan jalan. 3. Memboroskan energi untuk mengatasi gaya gesek Contohnya pada saat kamu menarik benda di atas karpet akan tersa berat di bandingkan dengan benda yang berada di atas lantai. Gaya gesek perlu banyak tambahan untuk mengeluarkan energi. d. Cara menggurangi gaya gesek Agar tetap bisa menggunakan gaya gesek, kebanyakan orang menggatasinya dengan memperkecil gaya gesek terebut. 1. Memasang roda Roda yang menggelinding dapat membuat benda yang diatasnya mudah untuk bergerak dan perpindah tempat. Roda dapat kita temukan di berbagai kendaraan. Roda juga bisa di pasang diatas meja atau atas kursi agar bisa engan mudah unutk perpindah tempat. 2. Memasang bantalan pluru Contohnya pada bola bola dapat di berikan minyak pelumas agar bebas bergerak. Akibatnya kamu bisa lihat gesekan menjadi lebih kecil dan roda pun menjadi lebih mudah untuk perputar. 3. Menghaluskan permukaan benda 49

50 Permukaan benda yang halus akan mempermudah benda bergerak. Contonya kamu bisa melaukan perbandingan mana mobil yang mudah laju di jalan berbatu batu atau yang di jalan aspal 50

51 RANGKUMAN 1. Gaya bisa dapat berupa dorongan dan tarikan 2. Gaya dapat menggubah bentuk benda di sekitar kita 3. Gaya dapat mempengaruhi bentuk dan gerak benda 4. Gaya dapat mengakibatkan benda yang diam akan bergerak 5. Gaya juga dapat mengakibatkan benda diam menjadi bergerak, benda bergerak menjadi diam, bergerak makin cepat atau berubah arah 6. Jenis jenis gerak benda, berputar, menggelinding jatuh, memantul dan mengalir 7. Contoh contoh gaya antara lain, gaya magnet, gaya gravitasi, 8. Gaya magnet berasal dari magnet dari magnet 9. Gaya gravitasi bumi, gaya yang menyebabkan semua benda yang ada di bumi jauh ke bawah 10. Gaya gesek, gaya yang terjadi apabila kedau benda saling bersangkutan 11. Hal yang dapat mempengaruhi gerak benda adalah berat benda. Luas permukaan benda, bentuk permukaan benda, bentuk permukaan lintasan. 51

52 UJI KEMAMPUAN I. Berikan tanda silang (x) pada huruf a, b, c, d di dalam tanda jawaban yang menurutmu paling benar. 1. Perhatikan kegiatan di bawah ini A. Membuka Pintu B. Mengayuh Sepeda C. Menekan bel pintu D. Menonton televisi E. Membuka Laci Meja Gaya yang merupakan dorongan adalah a. A dan C c. A dan E b. D dan C d. B dan E 2. Perhatikan gambar di bawah, gaya yang di hasilakan oleh... a. Tarikan Karbau c. Dorong Manusia b. Dorongan Sapi d. Sapi dan Manusia 3. Ani mempunyai besi dan di panskan lalu besi akan berubah menjadi pipih, jadi hal ini membuktikan bahwa gaya dapat... a. Menggubah warna besi c. Menggurangi berat besi b. Menggubah gerak benda d. Menggubah bentuk benda 4. Bola yang menggelinding dapat berbalik arah atau dapat berhenti saat di tahan dengan kaki, hal ini dapat membuktikan bahwa gaya dapat... a. Mengubah bentuk benda b. Membuat benda berubah arah gerak c. Membuat benda dapat gerak menjadi diam 52

53 d. Membuat benda dapat menjadi diam 5. Perhatikan gambar di atas Amatilah dari gambar tersebut menunujkan bahwa benda dapat... a. Menggubah arah bentuk benda c. Membuat benda bergerak b. Menggubah bentuk benda d. Membuat benda diam 6. Anton bermain bola basket dan jatuh membentur lantai, lalu kembali bergerak ke atas. Bola tersebut menggalami gerak... a. Menggelinding c. Mengalir b. Memantul d. Memutar 7. Air dapat berpindah tempat ke tempa yan lebih rendah. Gerakan air yang dapat melewati saluran di namakan... a. Menggalir c. Memantul b. Memancur d. Menyemprot 8. Gerak yang selalu menggarah ke bawah menuju bumi di sebut gerak... a. Melompat c. Memantul b. Jatuh d. Meluncur 9. Sasa menggelidningkan klereng di atas papan yang keadanya miring, gerakan klereng yang jatuh ke lantai di namakan... a. Melompat c. Menggelinding b. Memantulkan d. Memisah 10. Benda dapat dengan mudah di pindahkan menggunakan roda, roda tersebut menggunakan gaya... a. Gesek c. Gaya dan Gerak b. Gravitasi Bumi d. Gaya Buatan 11. Perhatiakan benda benda berikut ini 1. Jarum pentul 2. Busa 3. Sendok plastik 4. Kayu 5. Paku payung Benda benda yang dapat di tarik oleh manget adalah... a. 1 dan 4 c. 2 dan 3 b. 1 dan 5 d. 5 dan 3 53

54 12. Di udara apabila ada benda yang luas permukaanya besar akan jatuh lebih lambat dari pada benda yang permukaanya kecil, karena... a. Gaya graviatsi lebih kecil b. Gaya hambatan udara lebih besar c. Benda yang luas lebih besar d. Benda yang lebih kecil beratnya lebih ringan 13. Hal yang dapat mempercepat gerak benda adalah... a. Permukaan lintasan yang halus c. Benda yang bersudut b. Permukaan benda yang kasar d. Bentuk benda yang berupa lembara 14. Roda pada kendaran berbentuk bundar atau tidak bersudut. Hal ini disebabkan... a. Roda bundar lebih bagus di lihat b. Roda bundar lebih lambat menggelinding c. Roda bersudut lebih sulih menggelinding d. Roda sudut lebih sulit di buat 15. Benda yang berat lebih mudah di pindahkan dengan roda melakukan gerak.. a. Menggelinding c. Meluncur b. Memantul d. Menggalir II. Isilah titik di bawah ini dengan jawaban yang benar, singkat dan jelas. 1. Gaya yang di berikan oleh kuda yang sedang berjalan adalah Toni bermain bola dan menendangnya, gaya yang di berikan toni untuk menendang bola adalah Kiper pada pemain sepak bola menendang bola sampai bola keluar dari area permainan, dari kegiatan tersbut menunjukan bahawa gaya Pada saat kamu lihat air di sungai, gerak yang kamu lihat pada air adalah Rem sepeda agar bisa berhenti dengan cepat dan tidak jatuh di berikan gaya Kertas lembar lembaran apabila di jatuhkan akan berlaman laman jatuh ke lantai, hal ini di namakan gaya Astronot yang berada di luar angkasa dapat melayang layang, kerana di luar angkasa tidak terdapat gaya Perhatikan gambar di bawah ini 54

55 Bola yang di lakukan pada gambar di samping akan mengalami gaya Pada bagian bawah sepatu sepak bola di berikan pul tujuanya untuk...gaya gesek 10. Andi menendang bola hingga menabrak dinding, bola kemudian berbalik arah ketika menabrak dinding, bola itu menggalami... 55

56 BAB 4 ENERGI DAN PENGGUNAANNYA 56

57 KOMPETENSI DASAR 3.5 Memahami berbagai sumber energi, perubahan bentuk energi, dan sumber energi alternatif (angin, air, matahari, panas bumi, bahan bakar organik, dan nuklir) dalam kehidupan sehari-hari 4.5 Menyajikan laporan hasil pengamatan dan penelusuran informasi tentang berbagai perubahan bentuk energi INDIKATOR Menyampaikan pendapat dengan percaya diri dalam diskusi tentang pentingnya energi dan sumber energi dalam kehidupan manusia serta berbagai sumber energi alternatif yang ada dan banyak digunakan di lingkungan setempat Menentukan macam-macam sumber energi Membedakan berbagai sumber energi yang berasal dari minyak bumi dan bukan minyak bumi (sumber energi alternatif) Mempresentasikan laporan hasil pengamatan tentang berbagai perubahan bentuk energi dilingkungan. MATERI PEMBELAJARAN Sumber Energi dan Perubahan Bentuk Energi Macam-macam sumber energi. Berbagai perubahan bentuk energi. Macam-macam sumber energi alternatif. Pemanfaatan sumber energi dalam kehidupan sehari-hari. KEGIATAN PEMBELAJARAN Mengamati dan membedakan berbagai sumber energi yang berasal dari minyak bumi dan bukan minyak bumi (sumber energi alternatif). Melakukan percobaan tentang berbagai perubahan bentuk energi. Mendiskusikan pentingnya energi dan sumber energi dalam kehidupan manusia serta berbagai sumber energi alternatif yang ada dan banyak digunakan di lingkungan setempat. Melaporkan hasil pengamatan dan penelusuran informasi tentang perubahan bentuk energi. 57

58 MATERI AJAR A. Energi dan Penggunaannya Energi ada disekitar kita. Energi tidak selalu dapat dilihat tetapi pengaruhnya dapat dirasakan. Energi tidak dapat dimusnahkan, tapi dapat berubah dari bentuk ke energi yang lain. Ketika, kamu berjalan saat siang hari, kamu akan merasakan panas. Panas adalah salah satu bentuk energi. Sumber energi terbesar dari bumi adalah matahari. Energi panas juga dihasilkan dari panas dan dua benda yang saling bergesekan. Kamu pasti juga sering mendengar bunyi. Bunyi juga termasuk contoh energi. Sumber energi bunyi adalah getaran benda. Selain panas dan bunyi, pada bab ini kamu akan mengenal energi alternatif. Energi alternatif adalah energi pengganti bahan bakar fosil. a. Energi Panas Apa yang kamu rasakan saat upacara di lapangan pada pagi hari yang cerah? Tentu, kamu merasakan panas. Panas itu berasal dari sinar matahari. Adakah sumber energi panas selain matahari? Untuk menjawabnya, pelajari uraian dan lakukan kegiatan berikut. KEGIATAN Alat dan Bahan 1. Dua buah batu 2. Dua buah penggaris mika. Cara kerja 1. pastikan kedua telapak tangannmu dalam keadaan kering. Gesek-gesekkan kedua telapak tanganmu selama 5 menit. Catat yang kamu rasakan. 2. Gesekkan kedua batu selama 5 menit. Sentuhlah permukaan batu yang saling bergesekan. Catat yang kamu rasakan. 3. Gesekkan dua penggaris selama 5 menit. Sentuhlah permukaan batu yang saling bergesekkan. Catat yang kamu rasakan. Pertanyaan 1. Apa yang kamu rasakan saat kedua tanganmu bergesekan? 2. Apa yang kamu rasakan saat menyentuh permukaan batu yang digesekkan? 3. Apa yang kamu rasakan pada penggaris yang digesekkan? 4. Apa kesimpulanmu tentang kegiatan ini! 58

59 Sumber energi panas adalah segala sesuatu yang dapat menghasilkan panas. Lilin yang menyala menghasilkan panas. Api unggun menghasilkan panas. Gesekan antara dua benda dapat menghasilkan energi panas. Ini berarti bahwa lilin yang menyala, api unggun, dan gesekkan antara dua benda merupakan sumber energi panas. Dua telapak tangan yang saling digesekkan menghasilkan panas. Itulah yang menyebabkan orang yang kedinginan akan merasa lebih hangat jika kedua tangannya digesekkan. Pada zaman dahulu orang membuat api dengan cara menggosok-gosok dua batu. b. Manfaat energi panas Manusia membutuhkan pana untuk bertahan hidup. Beberapa manfaat energi panas adalah sebagai berikut. a. Panas matahari mempertahankan suhu atmosfer sehingga panas di bumi sesuai untuk kehidupan makhluk hidup. b. Panas matahari memungkinkan terjadinya daur air dan perubahan musim dibelahan bumi bagian utara dan bagian selatan. c. Panas matahari berguna untuk mengeringkan pakaian serta bermacam-macam bahan pangan misalnya gabah, padi, ikan asin, kerupuk, dan garam. d. Panas dari kompor digunakan untuk memasak makanan dan air. 4.1 jemuran baju TUGAS Carilah informasi dengan internet, membaca buku, majalah, menonton televisi tentang berbagai sumber energi panas. Tuliskan informasi tersebut pada selembar kertas. Lengkapilah dengan gambar yang jelas. Lalu, tuliskan manfaat energi panas tersebut. c. Jika kamu berada didekat api, lama-kelamaan tubuhmu akan terasa panas. Hal itu terjadi karena panas dari api masuk ke dalam tubuhmu. Jika kamu kehujanan tubuhmu lamskelamaan akan menggigil kedinginan. Ini disebabkan panas keluar dari tubuhmu. 59

60 Kedua peristiwa ini menunjukkan bahwa panas dapat beprindah. Sebelum membahas perpindahan panas lebih lanjut, lakukan kegiatan berikut ini. Kegiatan Alat dan Bahan 1. Empat mug (gelas keramik) yang mirip 5. Air hangat 2. Kantong plastik 6. Jam 3. Kertas koran 7. Karet gelang 4. Kain wol atau handuk Cara kerja. 1. Selimuti bagian luar mug I dengan koran, ikatlah dengan karet gelang. 2. Selimuti bagian luar mug II dengan kain wol atau handuk. Ikatlah dengan karet gelang. 3. Masukkan mug III kedalam kantong plastik dan biarkan mug IV tanpa pelapis atau penutup. 4. Tuangkan air hangat kesemua mug sama banyak, kira-kira hingga 2 cm dari tepi atas mug. 5. Segera ikat plastik pada mug III dengan karet. 6. Biarkan selama 15 menit. 7. Gunakan jari-jarimu yang berbeda untuk menguji air hangat dalam semua mug. Tentukan air yang paling panas dan air yang paling dingin. Pertanyaan 1. Air di mug mana yang paling panas? Apa sebabnya? 2. Air di mug mana yang paling dingin? Apa sebabnya? 3. Apa kesimpulanmu? Panas dapat berpindah dari sumbernya ketempat yang lain. Panas matahari berpindah ke bumi sehingga permukaan bumi menjadi hangat. Walaupun sebagian panas matahari berpindah kebumi, matahari tidak menjadi dingin. Air panas juga merupakan sumber energi panas. Panas yang dikandungnya tentu dapat berpindah. Tetapi, air tidak dapat menghasilkan panas yang baru. Jadi, karena adapanas yang keluar, air yang semula panas dapat berubah menjadi dingin. Panas itu berpindah ke udara luar yang lebih dingin. 60

61 Perpindahan panas dapat dicegah misalnya memasukkan air air panas kedalam termos.termos adalah alat yang dapat mencegah terjadinya perpindahan panas. Perhatikan skema bagian dalam termospada gambar.bagian dalam termosterbuat dari botol kaca yang dindingnya berlapis dua.dinding itu juga dicat perakruang hampa diantara kedua dinding dan dicat perakdapat mencegah perpindahan panas. Penutup termos biasanya terbuat dari gabus atau plastik yang tahan panas. Pernahkah kamu memperhatikan ayam atau burung yang sedang kedinginan, misalnya karena kehujanan?ayam dan burung mengembangkan bulu-bulunya saat kedinginan.hal itu menyebabkan udara terperangkat diantara bulu-bulunya. Akibatnya panas yang berpindah dari tubh ayam atau burung ke udara dapat dikurangi. Ayam dan burung pun dapat kembali hangat. Bagaimana panas berpindah? Panas dapat berpindah dengan cara konduksi, konveksi, radiasi. a. Perpindahan panas secara konduksi Lakukan kegiatan di bawah ini dengan sangat hati-hati. KEGIATAN Alat dan Bahan 1. Lilin 2. Korek api 3. Kawat atau sendok logam Cara kerja 1. Nyalakan lilin. 2. Dekatkan kawat keatas api. 3. Diamkan beberapa saat. 4. Ketika kawat mulai panas segera angkat kawat dari api. Pertanyaan 1. Apakah bagian kawat yang tidak terkena api terasa panas? 2. Apakah ada bahan yang berpindah selama percobaan? Selama percobaan kamu tidak dapat melihat adanya perpindahan bahan. Akan tetapi,tanganmu dapat merasakan seluruh bagian kawat menjadi panas. Perpindahan panas yang tidak diikuti perpindahan bagian-bagian zat dilaluinya disebut perpindahan panas secara konduksi. 61

62 Contoh konduksi adalah ketika sabatang logam dipanaskan, seluruh bagian logam akan terasa panas.tidak ada bagian logam yang ikut berpindah dari bagian yang dipanaskan ke bagian yang dingin (tidak dipanaskan). 4.2 logam yang dipanaskan b. Perpindahan panas secara konveksi Lakukan kegiatan berikut ini secara berkelompok dengan sangat berhati-hati. KEGIATAN Alat dan Bahan 1. Air 5. Pemanas 2. Kecap/pemanis/pewarna/makanan cair 6.korek api 3. Mangkuk gelas tahan panas atau gelas piala 7. Pipet atau sedotan 4. Gelas Cara kerja 1. Isilah gelas dengan air sampai hampir penuh. Masukkan atu sendok makan kecap manis ke dasar gelas dengan menggunakan sedotan/pipet. Amati. 2. Isilah mangkuk gelas tahan panas dengan air hingga setengah penuh. Masukkan satu sendok makan kecap manis kedasar mangkuk dengan menggunakan pipet/sedotan. 3. Letakkan mangkuk gelas ke atas pemanas. Panaskan air dan amati. 4. Matikan kompor saat air mulai mendidih. Pertanyaan 1. Apa yang terjadi saat kecap didalam gelas? 2. Apa yang terjadi pada kecap di dalam mangkuk saat dipanaskan. 62

63 Bagian-bagian terkecil dari air adalah molekul air. Molekul-molekul air bergerak sangat cepat jika dipanaskan. Gerakan air saat dipanaskan terlihat jelas pada air yang diberi warna. Pewarna cair dan air dibagian bawah mangkuk menerima panas terlebih dahulu. Bagian yang menerima pana ini lalu bergerak ke atas, yaitu bagian yang lebih dingin. Perpindahan panas itu dapat terlihat dari naikknya partikel pewarna sehingga seluruh bagian air menjadi berwarna. Jadi, perpindahan panas pada air diikuti oleh perpindahan bagian-bagian air.perpindahan panas yang diikuti oleh perpindahan bagian zat yang dilalui disebut perpindahan panas konveksi atau aliran. Konveksi terjadi pada zat cair dan gas. c. Perpindahan panas secara radiasi Saat siang hari kamu dapat merasakan panas matahari mengenai kulitmu, jarak matahari ke bumi sangat jauh. Panas matahari sampai ke bumi melalui ruang hampa udara di angkasa luar. Kemudian, panas matahari memasuki lapisan atmosfir bumi dan akhirnya mengenai kulit kita. Artinya, panas matahari berpindah tanpa memerlukan bahan perantara. Perpindahan panas tanpa melalui perantara disebut perpindahan panas radiasi. 4.3 menghangatkan tangan B. Energi Bunyi 1. Sumber Energi Bunyi Kita dapat mendengarkan bunyi dengan alat musik yang sedang dimainkan. Bunyi tidak dapt kita dengar apabila alat musik tidak dimainkan. Untuk mengetahui terjadinya bunyi, marilah kita lakukan kegiatan berikut ini. 63

64 KEGIATAN Alat dan Bahan 1. Kaleng bekas 2. Karet gelang Cara kerja 1. Rentangkan karet gelang pada mulut kaleng. 2. Petiklah karet gelang. Perhatikan yang terjadi. Pertanyaan 1. Apakah karet gelang menghasilkan bunyi sebelum dipetik? 2. Apakah karet gelang menghasilkanbunyi saat dipetik? 3. Apa kesimpulanmu? Karet gelang yang dipetik akan bergetar dan menghasilkan bunyi. Sama halnya saat kita bergetar pita suara dalam tenggorokan akan bergetar. Untuk membuktikan hal itu, peganglah tenggorokanmu dan berteriaklah agak keras hai... apakah yang kamu rasakan? Tenggorokkanmu bergetar, bukan? Bunyi-bunyi tersebut dihasilkan oleh getaran. Semua getaran benda yang menghasilkan bunyi disebut sumber bunyi. 2. Frekuensi Bunyi Bunyi tinggi dan bunyi rendah dapat kita dengarkan setiap hari. Bunyi tinggi terdengar ketika orang menjerit, bunyi rendah misalnya ketika seseorang berbisik. Tinggi rendahnya bunyi bergantung pada frekuensi bunyi. Frekuensi atau kekerapan adalah banyaknya getaran yang terjadi dalam satu detik. Yang disebut dengan satu getaran yaitu gerakan bolak-balik dalam satu kali. Satu getaran per detik disebut satu hertz yang dilambangkan dengan hz. Contohnya, dalam frekuensi 150 hz lebah mengepakkan sayapnya. Artinya setiap 150 detik lebah mengepakkan sayapnya. Semakin tinggi bunyi maka semakin banyak getaran yang dihasilkan benda itu per detik. Bunyi yang frekuensinya teratur disebut nada. Bunyi yang frekuensinya tidak teratur disebut desah. Berdasarkan frekuensinya, bunyi dapat dibedakan menjadi 3 yaitu: 64

65 a. Infrasonik, yaitu bunyi yang getarannya kurang dari 20hz. Bunyi infrasonik hanya dapat didengar oleh hewan-hewan tertentu misalnya jangkrik. b. Audiosonik yaitu bunyi yang getarannya antara hz. Audiosonik adalah bunyi yang dapat didengar oleh manusia dan pendengaran normal. c. Sedangkan, Bunyi yang getarannya lebih dari hz disebut ultrasonik. Lumba-lumba dan kelelawar adalah hewan yang dapat mendengarkan bunyi ultrasonik. Walaupun dapat menangkap bunyi dengan getaran antara hz, telinga kita lebih peka terhadap bunyi dengan frekuensi sekitar hz. Ini adalah tingkat frekuensi pada percakapan biasa. Saat berbisik suara kita hanya dapat mencapai 50 hz sedangkan saat berteriak mencapai hz. 3. Amplitudo Bunyi Kuat lemahnya bunyi ditentukan oleh amplitudo. Amplitudo adalah kedudukan terjauh dari kedudukan kesetimbangan. Kedudukan kesetimbangan adalah kedudukan benda pada saat tidak bergetar. Makin besar amplitudo maka suara yang dihasilkan akan lebih keras. Pada waktu kita memetik senar gitar secara perlahan-lahan, bunyi yang dihasilkan terdengar lemah. Sebaliknya jika kita memetik senar gitar dengan kuat bunyi yang dihasilkan akan kuat pula. Bunyi yang kuat ditimbulkan oleh getaran yang kuat., sedangkan bunyi yang lemah dihasilkan oleh getaran yang lemah pula. Kuat lemahnya bunyi ditentukan oleh amplitudo bunyi. 4. Manfaat Energi Bunyi Energi bunyi memiliki manfaat bagi manusia dalam kehidupan sehari-hari yaitu sebagai berikut: a. Bunyi digunakan oleh manusia dan hewan untuk berkomunikasi. b. Bunyi digunakan untuk menghasilkan musik. c. Pantulan bunyi dimanfaatkan dalam tekhnologi sonar untuk mengukur kedalaman laut. 5. Perubahan Bunyi Melalui Alat Musik Ada beberapa alat musik yang dimanikan dengan menggetarkan sumber bunyi. Antara lain: a. Gitar Semua alat musik bersenar, seperti gitar dan biola dipetik dikedua ujungnya sehingga senar memiliki rentang panjang yang tetap. Getaran senar menggetarkan udara disekitarnya dan udara yang berada di dalam lubang udara. 65

66 b. Biola Biola adalah alat musik bersenar yang dimainkan dengan cara digesek. Menggesek senar biola bertujuan untuk menggetarkan senar. c. Piano Piano adalah alat musik bersenar. Piano memiliki satu senar untuk setiap tuts. Dengan menekan tuts sejenis palu kecil akan menghantam senar dan membuatnya bergetar. d. Alat musik tiup Alat musik tiup tiup dimainkan dengan cara meniup bagian khusus alat sehingga mengeluarkan udara didalam tabung. Contoh alat musik tiup adalah suling dan teromper. Seorang pemain terompet dapat memainkan nada yang berbeda-beda dengan cara menekan katup yang terdapat pada badan terompet. C. Energi Alternatif Energi digunakan untuk menjalankan berbagai alat demi kenyamanan dan kesejahteraan hidup manusia. Ada berbagai macam sumber energi, misalnya minyak tanah, gas bumi, baterai, bensin, listrik. Beberapa jenis energi itu dapat habis, misalnya, minyak tanah, gas bumi,batu bara dan bensin. Sumber energi itu merupakan bahan bakar fosil yang diperoleh dari makhluk hidup yang tertimbun jutaan tahun yang lalu. Jika digunakan secara terus menerus akan habis. Kita perlu menggunakan energi alternatif yang dapat menggantikan energi fosil Agar bahan bakar fosil tidak cepat habis,. 1. Sumber Energi Alternatif Alam menyediakan energi alternatif yang tidak akan habis. Energi alternatif itu antara lain dapat diperoleh dari matahari, angin, air, dan panas bumi. a. Matahari Matahari merupakan sumber energi utama dan terbesar bagi bumi. Energi panas dan energi cahaya merupakan energi yang dihasilkan matahari yang dapat langsung kita gunakan. Energi matahari dapat diubah dulu menjadi energi listrik, baru kemudian dapat dikakai untuk menjalankan berbagai peralatan elektronik. Cahaya matahari dapat langsung kita nikmati sebagai penerangan disiang hari. Tumbuhan hijau juga dapat memanfaatkan cahaya matahari untukmembuat makanannya. Selain itu juga dapat digunakan untuk pemanas air tenaga surya. Panas matahari dikumpulkan pada alat pengumpul panas matahari. Alat itu 66

67 biasanya terletak diatas rumah.alat itu terbuat dari kaca, lapisan tembaga dan pipa (atas). Dibawahnya ada lapisan tembaga yang dicat hitam.tembaga merupakan alat penghantar panar yang baik. warna hitam adalah warna yang kuat dalam menyerap panas. Panas yang dikumpulkan oleh pengumpul akaan memanaskan pipa dibawahnya.didalam pipa ada cairan. Cairan itu ikut panas. Dengan bantuan pompa air akan mengalir ke arah tertentu.aliran panas dari cairan ini memanaskan air dalam tangki dengan demikia, air dalam tangki pun akan ikut menjadi panas. Cahaya matahari juga dapat diubah menjadi energi listrik oleh alat yang disebut sel surya. Sel surya dibuat dari lembaran silikon tipis. Bagian atas lembaran dibuat sedikit berbeda dengan bagian bawah. Sel surya dirakit saling terhubung dan membentuk panel surya. Panel surya sederhana terdapat pada kalkulator tenaga surya. Panel surya dapat diletakkan diatas rumah untuk menghasilkan listrik. Saat ini sel surya mulai dicoba untuk menggerakkan mobil dan pesawat terbang bertenaga matahari. b. Angin Tenaga angin sudah dimanfaatkan orang sejak zaman dahulu. Tenaga angin digunakan kapal layar untuk berkeliling dunia. Untuk menjalankan mesin penggiling jagung dan pompa air menggunakan tenaga angin. Di eropa dapat masih ada kincir angin untuk menggiling biji dan memompa air. Saat ini, listrik juga dapat dihasilkan oleh tenaga dengan alat disebut turbin angin atau aerogenerator. Padaumumnya generator berbentuk menara. Pada puncak menara dipasang kincir atau baling-baling. Baling-baling berputar saat diterpa angin. Panjang baling-baling mancapai 20 meter. Perputaran balingbaling ini yang menyebabkan generator menghasilkan listrik. Aerogenerator dipasang dilapangan terbuka yang sangat luas.semakin banyak aerogenerator semakin besar energi lisrik yang dihasilkan. c. Air Aliran air yang sangat deras dapat digunakan sebagai sumber energi gerak. Secara langsung energi air dapat dimanfaatkan untuk memutar kincir air. Putaran kincir bisa digunakan untuk menggiling jagung menjadi tepung atau memoton batang kayu menjadi potongan kayu. Energi gerak air juga dimanfaatan untuk menghasilkan energi listrik. Air yang deras menghasilkan energi listrik yang semakin besar. Pada stasiun pembangkit 67

68 listrik tenaga air, air biasanya dibendung sehingga permukaannya menjadi tinggi. Stasiun pembangkit listrik tenaga air biasanya dibangun diwilayah perbukitan yang sering terjadi hujan.air yang dibendung dialirkan melalui terowongan yang menurun sehingga memutar turbin yang terhubung dengan generator yang akan menghasilkan energi listrik. d. Panas Bumi Bumi terbentuk dari beberapa lapisan.lapisan pada pusat bumi sangat panas. Sehingga bumi merupakan sumber energi panas yang sangat besar. Di beberapa tempat sumber energi panas cukup dekat ke permukaan bumi sehingga dimanfatkan oleh manusia. Air yang mengalir kedalam tanah akan kembali kepermukaan sehingga uap air yang memancar. Air panas ini disebut geser. Di pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) tenaga panas bimi digunakan untuk menghasilkan energi listrik. Prosesnya yaitu air dingin dari permukaan dipompa dan dialirkan melalui pipa ke dalam tanah hingga ke lapisan batuan panas. Saat sampai disana, air langsung mendidih dan berubah menjadi uap panas. Uap panas ini memutar turbin. Turbin kemudian memutar generator sehingga menghasilkan listrik. KEGIATAN Energi alternatif banyak manfaatnya bagi manusia. Energi alternatif dapat dimanfaatkan secara langsung maupun tidak langsung. Diskusikanlah tentang berbagai manfaat energi alternatif dalam kedupan sehari-hari. 1. Bagilah kelas menjadi 4 kelompok. 2. Masing-masing kelompok membuat karya tulis tentang energi alternatif yang berbeda. Jenis energi alternatif yang dapat dipilih adalah cahaya matahari, angin, air, dan panas bumi. 3. Carilah artikel di internet, koran, majalah untuk mendukung laporanmu. Sertakan gambar dan buatlah sebaik mungkin. 4. Diskusikan tentang penggunaan energi alternatif secara langsungmaupun tidak langsung. Diskusikan juga kemudahan dan kesulitan dalam pemanfaatannya. 5. Kumpulkan laporan kepada guru. 68

69 2. Keuntungan dan Kerugian Bahan Bakar Fosil Bahan bakar fosil adalah sumber energi yang paing banyak digunakan saat ini. Keuntungan bahan bakar fosil sebagai berikut: a. Tidak membutuhkan biaya yang banyak untuk mendapatkannya. b. Hasil olahan bahan bakar fosil dapat digunakan secara mudah. Misalnya, bensin hanya perlu dituang ke tangki, bensin itu akan menggerakkan mobil. Kerugian penggunaan bahan bakar fosil sebagai berikut: a. Jika digunakan secara terus menerus akan cepat habis. b. Lingkungan akan tercemar oleh bahan bahan bakar fosil karena ada gas racun sisa pembakara, misalnya karbon monoksida. 3. Keuntungan dan Kesulitan Peggunaan Sumber Energi Alternatif Sumber energi alternatif memiliki keuntungan untuk masa depan karena a. Tidak akan habis walaupun digunakan setiap hari. b. Energi yang dihasilkan oleh energi alternatif sangat besar. c. Tidak mencemari lingkungan karena energi alternatif tidak menghasilkan zat buangan ke lingkungan. Kesulitan yang dihapapi dalam pemanfaatan energi alternatif antara lain. a. Membutuhkan biaya yang sangat besar. Misalnya untuk membuat PLTA perlu dibuat bendungan besar terlebih dahulu.hal ini tentu membutuhkan biaya yang sangat besar. b. Dibutuhkan teknologi tinggi untuk mengubah energi alternatif menjadi bentuk energi yang dapat digunakan. c. Tersedianya energi aternatif dipengaruhi oleh musim. Misalnya, volume di bendungan menyusut, akibatnya energi yang dihadilkan juga berkurang. 69

70 RANGKUMAN 1. Segala sesuatu yang dapat menghasilkan panas disebut sumber energi panas. 2. Sumber energi panas terbesar dari bumi adalah matahari. 3. Panas dapat berpindah dari sumbernya ketempat lain. 4. Panas dapat berpindah dengan cara konduksi, konveksi, radiasi. 5. Perpindahan panas secara konduksi adalah perpindahan panas yang tidak diikuti dengan perpindahan zat yang dilaluinya. 6. Perpindahan panas secara konveksi adalah perpindahan panas yang diikuti oleh perpindahan zat yang dilaluinya. 7. Perpindahan panas secara radiasi adalah perpindahan panas tanpa melalui zat perantara. 8. Semua getaran benda yang dapat menghasilkan bunyi disebut sumber bunyi. 9. Tinggi rendahnya bunyi tergantung pada frekuensi. 10. Kuat lemahnya bunyi tergantung pada amplitudo. 11. Energi alternatif dapat diperoleh dari matahari, angin, air, dan panas bumi. 12. Cahaya matahari diubah menjadi listrik oleh alat yang disebut sel surya. 13. Angin diubah menjadi listrik dengan menggunakan alat yang disebut aerogenerator. 14. Aliran air yang sangat deras dan uap panas bumi digunakan untuk menggerakkan generator yang mengubahnya menjadi listrik. 15. Penggunaan energi alternatif sangat menguntungkan untuk memenuhi kebutuhan energi yang makin besar. 70

71 UJI KEMAMPUAN I. Berilah tanda (X) pada huruf a,b,c,d pada jawaban yang benar! 1. Perhatikan benda berikut ini! 1. Api unggun 4. Gesekkan 2 benda 2. 2 batang lilin 5. Bohlam 3. Tiga lilin menyala Benda yang termasuk sumber energi panas adalah... a. 1 dan 3 c. 2 dan 4 b. 2 dan 3 d. 2 dan 5 2. Peristiwa naiknya partikel pewarna sehingga seluruh bagian air menjadi berwarna terjad karena panas berpindah secara... a. Konduksi c. Radiasi b. Konveksi d. Pancaran 3. Margarin yang dipanaskan pada ujung kawat lama-kelamaan akan meleleh. Hal ini menunjukkan perpindahan panas secara... a. Konveksi c. Radiasi b. Konduksi d. Pancaran 4. Bunyi dihasilkan oleh benda yang... a. Bergetar c. panas b. Bersinar d. bersenar 5. Frekuensi bunyi yang didengar manusia adalah... getaran per detik. a. Kurang dari 20 c. 20 sampai b. Kurang dari 200 d. Lebih dari Tinggi rendahnya bunyi ditentukan oleh... a. Frekuensi c. Nada bunyi b. Jarak simpangan d. Amplitudo 7. Kelelawar adalah hewan yang dapat mendengar bunyi dengan frekuensi tinggi yang diseebut juga... a. Infrasonik c. diasonik b. Ultrasonik d. Audiosonik 8. Energi terbesar bumi adalah... a. Matahari c. bintang 71

72 b. Bulan d. Batu 9. Sonar adalah alat yang digunakan untuk mengukur kedalaman laut dengan memanfaatkan sifat bunyi yaitu... a. Bunyi yang dihasilkan oleh getaran c. Bunyi dapat dipantulkan b. Bunyi merambat di udara d. Bunyi dapat berpindah 10. Pengaturan nada dengan membuka tutup lubang disebut... a. Gitar c. Piano b. Gendang d. Suling 11. Contoh sumber energi yang dapat habis adalah... a. Air c. Minyak bumi b. Angin d. Panas bumi 12. Alat tersebut mengubah energi alteratif menjadi energi listrik. Energi alternatif yang dimaksud adalah... a. Air c. Cahaya b. Angin d. Panas bumi 13. Contoh sumber energi yang tidak dapat habis adalah... a. Matahari c. Batu bara b. Minyak bumi d. Solar 14. Air panas yang memancar keluar dari dalam bumi disebut... a. Geyser c.gletser b. Panas bumi d. Air panas 15. Kesulitan dalam pemanfaatan energi alternatif antara lain... a. Tidak mencemari lingkungan b. Energi yang dihasilkan sangat besar c. Sumber energi tidak akan habis d. Membutuhkan biaya yang besar II. Isilah titik-titik dibawah ini dengan jawaban yang singkat dan tepat. 1. Benda yang menghasilkan panas disebut Jika kedua telapak tangan kita saling digesekkan maka timbul... hal ini dapat mengurangi rasa dingin. 3. Jika ibu berdiri didepan kompor yang menyal, tubuh ibu akan terasa hangat. Hal ini terjadi karena perpindahan panas secara... 72

73 4. Badan akan terasa panas ketika berada dibawah terik matahari. Hal ini terjadi akibat ada perpindahan panas secara Sendok logam terasa panas setelah dicelupkan pada gelas berisi air panas. Perpindahan panas pada sendok logam itu terjadi secara Terjadinya angin darat dan angin laut termasuk contoh konveksi pada media Tinggi rendahnya bunyi ditentukan oleh Bunyi dengan getaran lebih dari kali per detik disebut Telinga manusia dapat mendengar bunyi pada frekuensi... getaran per detik 10. Turut bergetarnya suatu benda karena pengaruh getaran benda lain disebut... 73

74 BAB 5 CAHAYA DAN SIFAT- SIFATNYA 74

75 KOMPETENSI DASAR 3.7 Menerapkan sifat-sifat cahaya dan keterkaitannya dengan indera penglihatan 4.7 Menyajikan laporan hasil pengamatan dan/atau percobaan yang memanfaatkan sifat-sifat cahaya INDIKATOR membuktikan sifat- sifat cahaya secara bertanggung jawab melalui pengamatan mengidentifikasi sifat- sifat cahaya menganalisis sifat- sifat cahaya dan keterkaitannya dengan indera penglihatan dalam kehidupan sehari- hari menerapkan manfaat sifat- sifat cahaya dalam kehidupan sehari- hari menciptakan laporan hasil percobaan yang memanfaatkan sifat- sifat cahaya MATERI PEMBELAJARAN Cahaya dan Penglihatan Sifat-sifat cahaya. Mata sebagai indera penglihatan serta cara merawatnya. Pemanfaatan sifat-sifat cahaya. KEGIATAN PEMBELAJARAN Mengamati fenomena alam yang ada di sekitar, misalnya: pelangi, benda di dalam air terlihat lebih dangkal dari posisinya, gambar dengan menggunakan suryakanta atau lainnya. Melakukan percobaan cahaya merambat lurus, pemantulan cahaya, pembiasan cahaya, penguraian cahaya, cahaya menembus benda bening Menyimpulkan sifat-sifat cahaya. Mengamati bagian-bagian mata dan hubungannya dengan penglihatan. MATERI AJAR A. Sifat- sifat cahaya Cahaya adalah bentuk energi yang dapat dilihat dengan mata. Sumber cahaya dapat berasal dari matahari, api, lampu dan senter. Hewan kunang- kunang, ikan lentera juga dapat menghasilkan cahaya. Sifat- sifat cahaya yang dapat dimanfaatkan dalam kehidupan 75

76 sehari- hari yaitu cahaya dapat merambat lurus, cahaya dapat dipantulkan, cahaya dapat menembus benda bening, cahaya dapat dipantulkan, cahaya dapat dibiaskan cahaya dapat diuraikan. 1. Cahaya merambat lurus Jika kita memerhatikan cahaya matahari, tampak bahwa berkas cahayanya merambat dengan lurus. Apabila cahaya matahari yang masuk kedalam ruang atau celah rumah yang gelap maka akan tampak seperti garis- garis putih yang lurus. Cahaya yang dapat merambat lurus dapat dilihat pada cahaya lampu senter, lampu mobil ketika malah hari. Jika kita memperhatikan sejenak cahaya pada waktu malam hari terlihat seperti batang lurus, sehingga dapat dikatakan bahwa cahaya tersebut merambat lurus. 5.1 cahaya merambat lurus KEGIATAN Alat dan bahan a. Karton tebal atau kertas kardus b. Tiga potongan kayu c. Gunting d. Pelubang kertas Cara kerja a. Kerjakan kegiatan ini secara berkelompok b. Potonglah karton tebal menjadi tiga, masing- masing berbentuk persegi yang berukuran sama c. Tegakkan masing- masing karton di tengah- tengah kayu penjepit. Usahakan karton pada kayu penjepit tersebut dapat berdiri tegak d. Buatlah lubang tepat di tengah tiap karton pada posisi yang sama. Sekarang deretkan bidang- bidang karton tersebut. Usahakan lubang pada tiap karton segaris e. Letakkan sebatang lilin dan nyalakan lilin tersebut f. Atur posisi lilin sehingga nyala apinya tepat berada di depan celah ketiga karton 76

77 Pertanyaan a. Apakah lilin dapat terlihat melalui celah dari lubang karton? b. Jika salah satu dari karton yang berlubang digeser apakan lilin akan masih terlihat? 2. Cahaya dapat menembus benda bening Benda- benda yang dapat ditembus oleh cahaya disebut benda bening. Sedangkan benda- benda yang tidak dapat ditembus oleh cahaya disebut benda gelap. sifat cahaya yang dapat menembus benda bening misalkan saja di air sungai atau kolam yang jernih yang memungkinkan cahaya matahari dapat menembus air. Sehingga tanaman yang hidup didasar air dapat tumbuh dengan baik jika cahaya tersebut dapat menembus air tersebut. 5.2 cahaya menembus benda bening KEGIATAN Alat dan bahan 1. Senter 2. Gelas yang bening 3. Gelas berwarna 4. Kaleng susu 5. Batu 6. Karton 7. Potongan kayu triplek 8. Plastik bening Cara kerja 1. Letakkan masing- masing benda diatas meja seperti gelas bening dan berwarna, kaleng susu, batu, karton, potongan kayu tripleks, plastik yang bening 2. Sorotkan lampu senter kepada benda- benda yang sudah disiapkan 77

78 3. Amati cahaya senter apakah tembus terhadap benda tersebut atau tidak 4. Catatlah hasil kegiatanmu pada tabel berikut dengan memberikan tanda jika benda dapat ditembus cahaya dan tanda jika benda tidak dapat ditembus cahaya No Nama Tembus cahaya/ tidak 1. Gelas bening 2. Gelas berwarna 3. Kaleng susu 4. Batu 5. Karton 6. Potongan kayu tripleks 7. Plastik bening Pertanyaan 1. Apa sajakah benda- benda yang dapat ditembus cahaya senter? 2. Apa sajakah benda- benda yang tidak dapat ditembus cahaya senter? 3. Cahaya dapat dipantulkan Pemantulan (refleksi atau pencerminan adalah proses terpancarnya kembali cahaya dari permukaan benda yang terkena sinar cahaya. a. Pemantulan cahaya Pemantulan cahaya dapat di lihat pada saat kita becermin, maka wajah/ tubuh kita dapat dipantulkan oleh cahaya melalui kaca sehingga wajah/ tubuh kita dapat dilihat di dalam cermin. Cermin merupakan benda yang dapat memantulkan cahaya paling sempurna. Cahaya dipantulkan dengan arah yang sejajar sehingga dapat membentuk bayangan benda dengan sangat baik. KEGIATAN Alat dan bahan 1. Lampu senter 2. Cermin datar 3. Kertas hitam atau merah Cara kerja 1. Carilah tempat yang agak gelap 78

79 2. Tutuplah kaca senter demgam kertas hitam atau merah 3. Buatlah beberapa celah sempit seperti garis pada kertas penutup tersebut 4. Sorotkan cahaya senter ke cermin datar 5. Amati cahaya yang keluar dari senter dan yang terpantul dari cermin datar Pertanyaan Bagaimana berkas cahaya senter setelah terpantul pada cermin datar? b. Bayangan pada cermin Cermin mempunyai permukaan yang licin atau mengkilap. Cermin dapat membentuk bayangan benda yang tampak sama seperti benda asli. Hal itu terjadi karena permukaan licin cermin dapat menghasilkan pemantulan teratur. Berdasarkan permukaannya, cermin digolongkan menjadi 3 yaitu: 1. Cermin datar, yaitu cermin yang memiliki bagian pemantul cahaya yang datar. Jarak bayangan cermin sama dengan jarak benda ke cermin, bayangan tersebut berbentuk mirip seperti aslinya akan tetapi berkebalikan posisi kanan dan kiri, bayang sama tegak seperti benda aslinya hal tersebut merupakan sifat dari cermin datar. Contoh: cermin yang digunakan untuk berkaca 5.3 kaca untuk becermin 2. Cermin cekung, yaitu cermin yang memiliki bagian pemantul cahaya berupa cekungan. Cekungan ini berbentuk seperti bagian dalam bola. Sifat bayangan pada cermin cekung yaitu apabila kita mendekati cermin cekung maka kita akan terlihat besar akan tetapi jika suatu benda yang jauh dari cermin cekung makan akan terlihat tegak dan terbalik. Contoh: bagian dalam lampu mobil dan lampu senter. 5.4 senter 79

80 3. Cermin cembung, yaitu cermin yang memiliki bagian pemantul cahaya berupa cembungan. Cembungan ini seperti bagian luar suatu bola. Jika kita berkendara menggunakan mobil maka ada spion yang dapat melihat keadaan dibelakang akan tetapi posisi asli sama pantulan cahaya yang terdapat di spion berbeda karena jika kita melihat benda dibelakang kita menggunakan spion maka akan terlihat kecil.. Contoh: kaca spion pada mobil dan motor. 5.5 spion mobil atau motor 4. Cahaya dapat dibiaskan Cahaya dapat dibiaskan jika cahaya matahari melalui dua medium yang kerapatannya berbeda. 5.6 cahaya dibiaskan KEGIATAN Percobaan A Alat dan bahan a. Pensil b. Gelas atau stoples bening Cara kerja a. Isilah gelas dengan air b. Celupkan sebagian pensil kedalam air. Amati apa yang terjadi Pertanyaan Apakah pensil tampak lurus atau bengkok 80

81 Percobaan B Alat dan bahan 1. Uang logam 2. Mangkuk atau cangkir bening Cara kerja 1. Masukkan uang logam ke dalam cangkir. Lihatlah uang logam dari jaral yang agak jaug. Tandailah tempat kamu berdiri 2. Isilah mangkuk dengan air bening secara perlahan sehingga tidak mengubah posisi uang logam 3. Lihatlah kembali uang logam itu dari tempat kamu berdiri tadi Pertanyaan Bagaimana letak uang logam pada saat tidak diberi air dan sesudah diberi air Jika cahaya merambat melalui dua medium (zat perantara) yang berbeda, misalnya dari udara ke air, cahaya tersebut mengalami pembiasan atau pembelokan. Kerapatan medium berbeda- beda. Kerapatan gelas bening lebih besar dari pada air jernih. Kerapatan air jernih lebih besar dari pada kerapatan udara. Saat cahaya merambat melalui dua medium yang berbeda kerapatannya cahaya dibiaskan atau dibelokkkan a. Jika cahaya merambat dari zat yang kurang rapat ke zat yang lebih rapat, cahaya akan dibiaskan mendekati garis normal. Misalnya cahaya yang merambat dari udara ke air. b. Cahaya akan dibiaskan menjauhi garis normal, Jika cahaya merambat dari zat yang lebih rapat ke zat yang kurang rapat. Misalnya cahaya yang merambat dari kaca ke udara. Garis normal adalah garis maya yang tegak lurus pada bidang batas kedua zat 5. Cahaya dapat diuraikan Cahaya yang terpancar dari matahari berwarna putih, ketika cahaya mengenai titiktitik air warna cahaya yang tampak bukan putih lagi. Macam- macam warna seperti merag, jingga, kuning, hijau, biru, nila, ungu merupakan pantulan dari cahaya putih yang terurai sehingga membentuk warna pelangi. Proses penguraian cahaya tersebut dinamakan dispersi cahaya 81

82 5.7 cahaya diuraikan KEGIATAN Alat dan bahan 1. Baskom 2. Cermin 3. Selembar kertas putih Cara kerja 1. Kerjakanlah kegiatan berikut secara berkelompok 2. Isilah baskom dengan air jernih 3. Masukkan cermin datar ke dalam baskom 4. Mengatur posisi cermin hingga cermin dapat memantulkan cahaya matahari 5. Gunakanlah kertas putih selembar untuk menangkap cahaya 6. Amatilah apa yang terjadi Pertanyaan 1. Warna- warna apa yang terlihat 2. Mengapa pada percobaan ini digunakan air jernih B. Hubungan antara cahaya dan penglihatan 1. Benda dapat dilihat karena benda memantulkan cahaya Kita dapat melihat suatu benda jika benda itu memantulkan cahaya, dan cahaya yang dipantulkan tersebut masuk kedalam mata. Cahaya yang dipantulkan berasal dari cahaya matahari, lampu listrik, atau sumber cahaya lainnya. Jika keadaan gelap gulita mata kita tidak dapat melihat sehingga jika malam hari membutukan cahaya lampu agar mata kita bisa melihat keadaan sekitar, kalau tidak ada cahaya lampu, senter maupun cahaya lainnya maka mata kita tidak dapat melihat keadaan sekitar dan pastinya keadaan sangatlah sunyi. Akan tetapi pada siang hari kita tidak 82

83 membutuhkan lampu karena kita mendapat cahaya dari sinar matahari. Cahaya matahari lah yang dapat menerangkan bumi ketika siang hari sehingga manusia dapat beraktivitas melakukan pekerjaannya dengan mudah karena keadaan sangatlah terang. 2. Alat- alat optik membantu penglihatan Kita dapat melihat suatu benda karena kita mempunyai mata dan ada cahaya. Untuk dapat melihat secara sempurna diperlukan mata yang sehat dan normal dan cahaya yang cukup. Mata sehatpun mempunyai batas kemampuan. Mata tidak mampu melihat benda yang sangat kecil, misalnya bakteri, benda yang letaknya jauh misalnya planet yang ada di luar angkasa. Oleh karena itu, kita membutuhkan alat bantu yang menggunakan lensa, alat itu disebut alat optik. Agar benda yang kita lihat dapat terlihat secara jelas maka membutuhkan cahaya yang cukup, apabila cahaya terlalu terang dapat merusak mata. Melihat dengan cahaya remang- remang juga akan mengganggu kesehatan mata. Sehingga untuk menjaga mata agar tidak rusak, maka: a. Sebaiknya membaca ditempat yang cukup terang b. Jangan memandangan secara langsung sumber cahaya yang menyilaukan, misalnya tidak memandang matahari dengan mata telanjang. Macam- macam alat optik yang mempunyai peranan penting dalam membantu penglihatan: 1. Kacamata Ada dua jenis kacamata, yaitu kacamata berlensa dan kacamata tak berlensa. Kacamata berlensa digunakan untuk menolong penderita cacat mata. Sedangkan untuk melindungi mata dari debu maupun sinar matahari yang terang maka menggunakan kacamata tidak berlensa. orang yang mempunyai cacat mata membutuhkan kacamata agar dapat melihat dengan baik. Cacat mata terjadi karena hilangnya kelenturan lensa mata. Akibatnya lensa mata kurang mampu berakomodasi. Pada mata normal, bayangn benda jatuh tepat diretina. Akan tetapi, pada mata cacat bayangan benda jatuh di depan atau belakang retina sehingga benda terlihat tidak jelas (blur). Ada beberapa macam cacat mata, yaitu rabun jauh, rabun dekat, dan cacat mata tua. a. Rabun jauh (miopi) Rabun jauh adalah cacat mata berupa ketidakmampuan mata untuk melihat banda yang jauh. Pada cacat mata rabun jauh, bayangan dari benda yang jauh, 83

84 jatuh di depan retina. Agar bayangan benda itu jatuh tepat diretina, maka digunakan kacamata berlensa cekung b. Rabun dekat (hipermetropi) Rabun dekat adalah cacat mata berupa ketidakmampuan mata untuk melihat benda yang dekat. Pada cacat mata rabun dekat, bayangan dari benda yang dekat, jatuh dibelakang retina. Kacamata berlensa cembung digunakan agar bayangan benda dapat jatuh tepat pada retina. c. Cacat mata tua (presbiopi) Cacat mata tua adalah cacat mata berupa ketidakmampuan mata untuk melihat benda yang jauh dan benda yang dekat. Cacat mata tua biasa terjadi pada orang berusia lanjut, sebab daya akomodasi matanya telah sangat berkurang. Orang yang mendapat cacat mata tua dapat dibantu dengan kacamata berlensa rangkap yaitu dibagian atas lensa digunakan lensa cekung, sedangkan dibagian bawah lensa digunakan lensa cembung 2. Kaca pembesar (lup) Kaca pembesar/ lup merupakan mikroskop yang paling sederhana. Kaca pembesar terdiri atas sebuah lensa cembung. Alat ini berguna untuk melihat benda- benda yang kecil agar kelihatan lebih besar. Pemakaian kaca pembesar didasarkan pada sifat- sifat lensa cembung. Kaca pembesar ini digunakan untuk melihat huruf maupun angka atau benda- benda lain yang berukuran kecil sehingga dapat dilihat melalui lup. Misalkan saja ada sebuah buku yang berukuran kecil pasti didalamnya pun hurufnya berukuran sangat kecil sehingga dapat dilihat menggunakan lup agar huruf tersebut dapat terlihat karena lup mempunyai lensa yang berbentuk cembung. 5.8 kaca pembesar untuk melihat benda berukuran kecil 3. Kamera Kamera atau alat pemotret adalah alat optik yang digunakan untuk membentuk gambar suatu benda. Lensa kamera umumnya terdiri atas lensa yang dipasang bersusun. Didalam susunan itu terdapat diafragma. Kegunaan diafragma yaitu 84

85 untuk mengatur cahaya yang akan masuk ke dalam kamera, jika cahaya terlalu terang maka diafragma akan menyempit dan jika cahaya redup/ gelap diafragma akan melebar. Cahaya yang masuk kedalam kamera membentuk gambar pada film. Jadi diafragma berfungsi seperti pupil pada mata. Pada kamera film gambar jatuh pada film. Film yang digunakan pada kamera merupakan gulungan seluloid yang dilapisi zat kimia yang peka terhadap cahaya. Pada kamera digital, gambar ditangkap oleh alat elektronik. Gambar bisa langsung ditampilkan langsung dilayar kamera. 5.9 kamera untuk menangkap gambar benda 4. Mikroskop Mikroskop adalah alat optik yang berguna untuk mengamati benda- benda renik (sangat kecil) misalnya bakteri. Mikroskop dapat membentuk bayangan yang diperbesar kira- kira sampai seratus kali. Pada dasarnya, mikroskop terdiri atas dua lensa cembung. Lensa cembung yang terletak dekat benda disebut lensa objektif. Lensa cembung yang terletak dekat mata disebut lensa okuler. Perbesaran lensa 6 atau 12 kali biasanya dimiliki oleh lensa okuler, yang terdapat dibagian ujung atas tabung pada gambar yang berfungsu memperbesar kembali bayangan dari lensa objektif. Lensa objektif yaitu lensa yang dekat dengan objek. Biasanya terdapat 3 lensa objektif pada mikroskop, yaitu dengan perbesaran 10, 40 atau 100 kali. Minyak emersi digunakan pengamat untuk mengolesi lensa objektif di bagian objeknya, karena minyak emersi digunakan sebagai pelumas dan digunakan untuk memperjelas bayangan saat perbesaran 100 kali. 85

86 5.10 untuk melihat benda berukuran sangat kecil 5. Teropong Teropong adalah alat optik yang digunakan untuk mengamati benda- benda yang letaknya jauh. Teropong biasanya digunakan untuk mengamati bintang, bulan, planet, dan benda langit lainnya. Teropong juga dapat digunakan untuk melihat bulan atau untuk menentukan jatuhnya tanggal 1 bulan ramadhan, atau juga untuk hal- hal lainnya. Misalkan saja orang yang mempunyai hobi berburu mereka juga memanfaatkan teropong untuk melihat hewan yang keadaan jauh dari orang yang berburu tersebut sehingga mereka dapat lebih mendekat ke arah hewan yang diburu teropong untuk melihat benda jauh 6. Periskop Periskop adalah sejenis teropong yang bisa dipasang pada kapal selam untuk mengamati keadaan pernukaan laut. Didalam sebuah periskop terdapat dua cermin dan lensa agar kita dapat melihat benda- benda yang beraada diatas jarak pandang. Cara kerja periskop yaitu pemantulan cahaya yang dilakukan oleh cermin karena letak cermin masing- masing 45 derajat sehingga jika kita melihat melalui cermin yang bawah. Jika kita didalam kapal selam makan cermin yang diatas memantulkan cahaya di atar permukaan laut yang dapat kita lihat didalam kapal selam melalui kaca atau lensa yang terletak dibawah. 86

87 5.12 periskop digunakan untuk melihat benda diatas batas pandang 7. Overhead projector (OHP) Overhead projector digunakan pada gambar tembus cahaya. Alat ini biasanya digunakan sebagai alat bantu mengajar, rapat, atau seminar. Alat ini dapat digunakan diruang yang tidak terlalu gelap. Gambar atau tulisan dengan sppidol pada plastik tembus cahaya dapat di proyeksikan pada layar 5.13 OHP untuk memproyeksikan gambar pada layar 87

88 RANGKUMAN 1. Cahaya berasal dari sumber cahaya,cmatahari merupakan sumber cahaya paling utama 2. Sifat- sifat cahaya a. Cahaya merambat lurus b. Cahaya menembus benda bening c. Cahaya dapat dipantulkan d. Cahaya dapat dibiaskan atau dibelokkan e. Cahaya dapat diuraikan 3. Cahaya putih terdiri atas beberapa warna 4. Bayangan pada cermin datar bersifat semu, tegak seperti bendanya, jarak bayangan sama dengan jarak benda, dan ukuran sama dengan bendanya 5. Bayangan pada cermin cekung bergantung dari letak benda itu terhadap cermin a. Jika benda berada dekat dari cermin cekung, bayangannya bersifat semu, lebih besar dan tegak b. Jika benda berada jauh dari cermin cekung, bayangannya bersifat nyata dan terbalik 6. Bayangan pada cermin cembung bersifat semu, lebih kecil, dan tegak seperti bendanya 7. Cahaya dapat dibiaskan atau dibelokkan jika cahaya merambat melalui dua medium yang kerapatannya berbeda 8. Cahaya matahari yang terlihat putih sebenarnya merupakan paduan dari berbagai warna cahaya yang disebut spektrum 9. Bayangan yang terjadi di retina mata bersifat terbalik, diperkecil dan nyata 10. Beberapa macam cacat mata, antara lain miopi (rabun jauh), hipermetropi (rabun dekat), presbiopi (cacat mata tua) 11. Semua alat yang menggunakan lensa disebut alat optik 12. Contoh alat- alat optik antara lain, kacamata, kamera, lup, mikroskop, teropong, periskop, overhead projector (OHP) 88

89 UJI KEMAMPUAN I. Berilah tanda (X) pada huruf a,b,c,d pada jawaban yang benar! 1. Berikut ini yang termasuk sumber energi cahaya adalah... a. Matahari, bumi dan bulan c. Api, lampu, dan kilat b. Matahari, bulan dan bintang d. Bintang, bulan, dan lampu. 2. Perhatikan gambar disamping. Cahaya lilin tidak dapat dilihat oleh pengamat jika layar karton tebal B digerakkan sedikit mengikutiarah anak panah. Hal ini disebabkan karena perambatan cahaya... a. Dipantulkan c. Dibelokkan b. Dibiaskan d. Terhalang 3. Sebuah pensil yang diletakkan didalam gelas berisi air akan tampak seperti pada gambar disamping. Hal ini menunjukkan sifat cahaya, yaitu... a. Merambat lurus c. Dapat dipantulkan b. Dapat dibiaskan d. Terdiri atas spektrum cahaya 4. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut: I. Bentuk selalu berubah II. Benda dibaliknya terlihat jelas III. Berwarna hitam Pernyataan yang benar untuk menjelaskan benda yang bening adalah... a. II c. II dan III b. I dan II d. I,II, dan III 5. Bayangan benda pada cermin datar tampak seperti benda asli hal itu terjadi karena cermin mempunyai permukaan licinyang dapat menghasilkan pemantulan... 89

90 a. Datar c.teratur b. Lurus d. Uraian 6. Berikut ini yang merupakan contoh cermin cekung adalah... a. Cermin untuk berkaca c. Bagian dalam lampu senter b. Kaca spion mobil d. Kaca pembesar 7. Kaca spion pada mobil berfungsi untuk melihat keadaan disamping atau dibelakang mobil, tanpa perlu menoleh kebelakang. Hal itu disebabkan karena cahaya... a. Dipantulkan c. Dibelokkan b. Dibiaskan d. Bergerak lurus 8. Gambar di samping menunjukkan berkas pantulan cahaya pada permukaan X dan Y. I. Permukaan X memantulkan secara teratur II. Permukaan X licin dan rata III. Permukaan Y mungkin kayu IV. Permukaan Y menyebabkan cahaya diserap Pernyataan benar adalah... a. I dan II c. II,III, dan IV b. I,II, dan III d. I,II,III, IV 9. Cahaya yang dibiaskan mendekati garis normal apabila cahaya merambat dari... a. zat yang rapat ke zat yang kurang rapat b. zat yang kurang rapat ke zat yang lebih rapat c. zat yang tidak rapat ke zat yang rapat d. zat yang rapat ke zat yang tidak rapat 10. Berdasarkan gambar disamping, sifat cahaya yang ingin dibuktikan dalam kegiatan ini adalah... a. cahaya matahari dibelokkan menjadi beberapa warna. 90

91 b. cahaya matahari dipantulkan oleh air c. air dapat menyerap warna pelangi d. cahaya matahari dapat diserap oleh air 11. Benda dapat dilihat karena benda... cahaya a. memantulkan c. membiaskan b. menyerap d. Menguraikan 12. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut: I. Cahaya dapat dipantulkan II. Cahaya merambat lurus III. Cahaya dapat dibiaskan IV. Cahaya hanya terdiri atas satu warna Pernyataan yang benar untuk menjelaskan sifat-sifat cahaya adalah... a. I dan II c. I, II, dan III b. I dan III d. I, II, dan IV 13. Pembiasan seperti pada gambar di bawah ini terjadi jika cahaya datang dari... a. Udara menuju air c. udara menuju udara b. Air menuju udara d. Air menuju air 14. Pasangan pernyataan berikut yang tepat adalah... a. Miopi Ketidakmampuan mata untuk melihat benda yang jauh b. Hipermetropi Ketidakmampuan mata untuk melihat benda yang jauh dan dekat c. Presbiopi Ketidakmampuan mata untuk melihat benda yang dekat d. Cacat mata tua Ketidakmampuan mata untuk melihat benda yang tua 15. Penderita cacat mata pada gambar disamping dapat dibantu dengan kaca mata berlensa... 91

92 a. Cekung c. tipis b. Cembung d. Rangkap II. Isilah titik-titik dibawah ini dengan jawaban yang singkat dan benar. 1. Sumber cahaya utama bagi bumi adalah Tumbuhan yang hidup di air keruh akan mati karena Kaca spion sepeda motor menggunakan cermin Bagian dalam lampu mobil menggunakan cermin Semua alat yang menggunakan lensa disebut Cahaya yang merambat melalui dua medium yang berbeda akan mengalami peristiwa Jika berkas cahaya sejajar jatuh padapermukaan yang licin, terjadi pemantulan Benda terlihat lebih besar daripada aslinya jika dipantulkan cermin Penderita hipermetropi dapat ditolong menggunakan lensa Mikroskop menggunakan 2 lensa cembung yaitu lensa... dan lensa... 92

93 BAB 6 SUMBER DAYA ALAM 93

94 KOMPETENSI DASAR : 3.8 Memahami pentingnya upaya keseimbangan dan pelestarian sumber daya alam di lingkungannya 4.8 Melakukan kegiatan upaya pelestarian sumber daya alam bersama orang-orang di lingkungannya INDIKATOR : Mandiri serta bertanggungjawab dalam mengerjakan tugas individu maupun kelompok Menuliskan pentingnya upaya keseimbangan dan pelestarian sumber daya alam di lingkungannya (C1) menjelaskan pentingnya upaya keseimbangan dan pelestarian sumber daya alam di lingkungan. (C2) Melakukan kegiatan upaya pelestarian sumber daya alam bersama orang-orang di lingkungannya (P2) MATERI PEMBELAJARAN Keseimbangan dan Pelestarian Sumber Daya Alam Pengertian sumber daya alam. Macam-macam sumber daya alam. Upaya keseimbangan dan pelestarian sumber daya alam di lingkungannya. KEGIATAN PEMBELAJARAN Mengamati sumber daya alam dan pemanfaatannya di lingkungan sekitar. Menyimpulkan pentingnya menjaga keseimbangan dan pelestarian sumber daya alam di lingkungannya. Mengerjakan soal tentang pentingnya pelestarian sumber daya alam. Melaporkan/memaparkan secara lisan dan tulisan kegiatan upaya pelestarian SDA yang sudah dilakukan bersama orang-orang di lingkungan sekitarnya. 94

95 MATERI AJAR A. Sumber Daya Alam semua benda hidup dan benda mati yang berasal dari alam yang berada dibumi disebut sumber daya alam. Sumber daya alam dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan hidup manusia. Contohnya sumber daya alam disekeliling kita, seperti : Tanah dan segala yang dapat dihasilkan dari tanah, keindahan alam misalnya pantai, danau, lembah, gunung, hutan dan sebagainya. Perlunya menjaga dan melestarikan sumber daya alam agar sumber daya alam dapat tumbuh dan berkembang dengan baik sehingga kita dapat menikmati sumber daya alam secara terus menerus. 6.1 Sumber Daya Alam B. Pengelompokan Sumber Daya Alam sumber daya hayati dan sumber daya non hayati merupakan jenis-jenis sumber daya alam yang harus kita jagadan lestarikan, sedangkan berdasarkan sifatnya sumber daya alam dibedakan menjadi 2 yaitu sumber daya alam dapat diperbarui dan sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui. 1. Sumber Daya Alam Hayati Sumber daya alam yang berasal dari makhluk hidup (biotik) misalnya tumbuhtumbuhan dan hewan disebut dengan sumber daya hayati. Sumber daya alam beraneka ragam seperti tumbuhan dan hewan. a. Sumber daya alam dari tumbuhan Seluruh bagian tumbuhan dapat dimanfaatkan manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya misalnya : Akar, batang, daun, bunga, buah, dan biji memberi banyak kegunaan bagi manusia. Bagian-bagian tumbuhan tersebut banyak dimanfaatkan sebagai sumber makanan. Selain sebagai sumber makanan sumber daya alam dari tumbuhan dapat di jadikan macam-macam benda yang dapat berguna bagi manusia. Macam-macam benda tersebut sebagai berikut : 1. Bahan Pangan 95

96 Berbagai jenis makanan berasal dari tumbuhan. Seperti : Sayuran adalah contoh bahan pangan dari tumbuhan, misalnya bayam, kangkung, wortel, sledr, dan lainya. Nasi dibuat dari beras, beras berasal dari bahan pangan padi. Roti dibuat dari terigu, terigu berasal dari biji gandum. Kecap, tahu, tempe danoncom berasal dari kedelai. Coklat beraal dari biji coklat. Permen dibuat dari gula, gula berasal dari tebu. Agar-agar berasal dari rumput laut. Minyak goreng berasal dari kelapa sawit dan jagung. 6.2 sayur mayur 2. Bahan Sandang Bahan sandang merupakan bahan Pakaian yang kamu pakai, bahan sandang pasti ada yang terbuat dari kain katun. Kain katun tersebut terbuat dari serat kapas. Serat kapas berasal dari buah kapas. Selain digunakan untuk bahan sandang serat kapas atau kapuk juga dapat digunakan sebagai bahan pembuat kasur, bantal dan guling. Di zaman yang modern ini semakin punahnya pohon kapuk dan petaninya dikarenakan harga jual yang relatif rendah. Oleh sebab itu maka kita perlu menjaga dan melestarikan pohon kapuk sehingga pohon kapuk masih dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan manusia. 6.3 kapas 96

97 3. Peralatan Rumah Tangga Peralatan rumah tangga adalah bergabagi macam benda yang dibutuhkan manusia. Berbagai Bagian dari tumbuhan yang paling banyak dimanfaakan untuk membuat peralatan rumah tangga adalah kayu. Kayu dipotong dan dihaluskan menjadi blok dan papan. Blok dan papan diguanakan untuk membuat kusen, tiang, pintu, meja, kursi, lemari, dan patung. Kayu juga menjadi bagian penting untuk ganggang pisau, pigura dan pensil. Tahukah kamu darimana kertas berasal? Kertas juga dibuat dari kayu. 6.4 kayu untuk bahan bangunan b. Sumber daya alam dari hewan Sumber daya alam dari hewan Hampir semua dapat dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan mausia. Seperti Daging, susu, telur, kulit, tulang, dan rambut (bulu) hewan memberikan banyak kegunaan. Bagian-bagian tubuh hewan tersebut banya dimanfaatkan sebagai sumber makanan. Selain dijadikan bahan pangan, Setelah mengalami pengelolaan, bagian tubuh hewan dapat dimanfaatkan menjadi berbagai macam benda-benda seperti berikut : 1. bahan pangan Hewan merupkan bahan makan yang sangat lezat dan digemari manusia, makanan yang berasal dari hewan tersebut misalnya daging, telur, dan susu. Keju merupakan produk olahan dari susu. Daging dapat berasal dari ayam, sapi, kambing, kerbau dan ikan. ayam, bebek, dan burung puyuh menghasilkan telur yang bisa dikonsumsi manusia. Susu dapat berasal dari sapi dan kambing. Bahan pangan dari hewan ini sangat bermanfaat bagi manusia karena protenin dan zat zat makanan lainnya yang dihasilkan dari memakan makanan dari hewan ini dapat berguna bagi kesehatan tubuh apabila dalam memakan sesuai takaran atau tidak terlalu banyak. 97

98 6.5 telur, ayam untuk bahan pangan 2. bahan sandang beberapa bahan sandang yang bermutu tinggi terbuat dari hewan. Contohnya Kain sutra beral yang terbuat dari serat kepompong ulat sutra. Kain Wol yang terbuat dari serat rambut (bulu) domba. Kulit sapi, kerbau, ular dan buaya juga memiliki harga yang cukup tinggi. Kulit hewan-hewan itu dapat dibuat menjadi jaket, pelapis sofa dan jok mobil serta dapat dimanfaatkan menjadi kerjaninan sepatu, dan tas yang banyak diminati oleh masyarakat di indonesia mapun diluar negeri. Kerajinan di indonesia seharusnya dapat di kembangkan dan diletarikan dengan baik agar kerajinan-kerajinan di indonesiatidak akan punah mutu dan kualitasnya. Sebagai generasi penerus bangsa maka perlu belajar kerjaninan-kerajinan agar kerajinan tersebut dapat dilestarikan dengan baik. 98

99 6.6 kain untuk baju 3. produk kesehatan. Hewan dapat di jadikan sebagai suatu produk kesehatan. Maka dari itu Berbagai-bagian tubuh hewan dipercaya sebagai obat mujarab atau ampuh dalam mengobati suatu penyakit, seperti madu dihasilkan dari lebah ternyata dapat dimanfaatkn sebagai obat untuk mengurangi gelaja asma dan radang tenggorokan. Susu yang berasal dari kambing bermanfaat untuk saluran pencernaan dan Banyak orang menyakini bahwa air liur burung wallet mampu meningkatkan stamina tubuh dan keindahan kulit. Produk-produk kesehatan tersebut dapat menjadi obat apabila dalam penggunaanya sesuai dosis takaran dan tidak mengkonsumsi secara berlebihan. Selain contoh produk kesehatan dari hewan diatas banyak produk kesehatan lain yang dihasilkan oleh hewan. Kalau penyakit dapat di obati dengan obat-obat yang berbahan alami mengapa harus di obati dengan bahan bahan kimia yang dapat berpengaruh bagi tubuh. Obat alami lebih terjangkau harganya dan dapat menyehatkan tubuh manusia. 6.7 madu dan susu KEGIATAN Bahan makanan ada yang berasal dari tumbuhan dan hewan. Kelompokan bahan-bahan makanan berdasarkan asalnya : No Bahan Makanan Berasal dari Tumbuhana Hewan 1 Keju V 99

100 2 Kopi 3 Telur 4 Teh 5 Cokelat 6 Kangkung 7 Tempe 8 Kedelai 9 Beras 10 Susu 2. Sumber Daya Nonhayati Sumber daya alam yang berasal dari benda tak hidup, antara lain tanah, batuan, dan bahan tambang di sebut sumber daya nonhayati. Pada umumnya, sumber daya alam non hayati dapat dimanfaatkan sebagai bahan bagunan dan peralatan rumah tangga. a. Bahan bagunan Benda untuk membangun sebuah rumah atau sebuh sekolah antara lain menggunakan batu bata, pasir, semen,genting dan tiang besi. Tanah lihat adalah bahan yang digunakan untuk membut genting dan batu bata, sedangkan semen dibuat dari batu dapur dan hancuran batu lainnya. Besi dibuat dari logam begi. Bahan-bahan yang dipergunakan untuk membuat rumah atau sekolahan tersebut merupakan sumber daya non hayati alam on hayati yaitu tidak hidup, dengan menggunakan bahan-bahan tersebut bangunan yang dihasilkan akan lebih kuat dan awet. 6.8 bahan- bahan untuk pembangunan b. Peralatan rumah tangga Plastik adalah bahan yang sering digunakan dalam peralatan rumah tangga. Plastik berasal dari bahan kimia buatan yang diolah di pabrik. Ember, baskom, sendok, 100

101 sedotan, dan kantong plastik adalah contoh peralatan rumah tangga yang terbuat dari bahan plastik. Sedangkan peralatan rumah tangga yang terbuat dari logam besi adalah sendok dan garpu. Peralatan rumah tangga dari logam aluminium adalah panci dan pengorengan. Sedangkan dari emas dan perak adalah kalung gelag dan cincin. Semua bahan peralatan rumah tangga tersebut dari sumber daya alam non hayati. 6.9 peralatan untuk kebutuhan rumah tangga KEGIATAN Tuliskan manfaatmacam-macam sumber daya non hayati pada kolom berikut ini : No Sumber daya alam Manfaat 1 Aluminium 2 Pasir 3 Batu bata 4 Minyak bumi 5 Emas Pertanyaan 1. Apa yang dimaksud dengan sumber daya alam non hayati? 2. Tuliskan sumber daya alam nonhayati yang merupakan bahan tambang. 3. Sumber Daya Alam Dapat diperbarui sumberdaya alam yang akan tetap tersedia, meskipun digunakan secara terus-menerus merupakan sumber daya alam yang dapat diperbarui. Pembaharuan yang terjadi dapat dilakukan secara alamiah atau dengan bantuan (rekayasa manusia). Contoh sumber daya hutan dan sumber daya hewan. Contohnya hewan, tumbuhan, air, udara, dan 101

102 cahaya matahari. Tumbuhan dan hewan selalu ada karena dapat berkembang biak. Air selalu ada selama ada daur air. Angin dan cahaya matahari juga selalu ada. Segala sesuai yang dapat diperbarui misalnya Berbagai alat rumah tangga dari bahan kayu, bahan makanan seperti sayuran dan buah-buahan serta berasal dari hewan seperti daging telur dan ikan. Merupakan sumber daya alam yang dapat dierbarui meskipun manusia menggunakan secara terus menerus namun sumber daya ini akan tetap ada hewan dan sayur- sayuran 4. Sumber Daya Alam yang Tidak Dapat Diperbarui Sumber daya alam yang jika digunakan secara terus-menerusakan habis disebut sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui. Sumber daya alam ini dapat habis karena tidak dapat diperbanyak dan jumlahnya terbatas di alam. Contoh dari sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui: bahan tambang, misalnya minyak bumi, batu bara, besi, emas, perak, besi, tembaga, dan lain sebagainya. KEGIATAN Manusia memperlukan sumber daya alam dalam kehidupan sehari-hari. Buatlah laporan tentng pemanfaatkan sumber daya alam yang dilakukan oleh manusia. 1. Lakukan kegiatan ini secara kelompok. Satu kelompok terdiri dari 4-5 orang. 2. Carilah intentang bermacam-macam sumber daya alam yang ada di indonesia. 3. Carilah informasi tentang pemanfaatannya yang dilakukan oleh manusia 4. Carilah informasi dari koran, majalah, atau internet,. Kamu juga dapat mecari informsi dari orang-orang disekitarmu. 5. Buatlah laporan tentang sumber daya alam dan pemanfaatannya oleh masyarakat. 102

103 6. Tuliskan laporanmu pada kertas HVS, kamu boleh menulisnya degan tangan atau mengetiknya dengan komputer. Serakan gambar jika perlu. 7. Sajikan laporanmu di depan kelas. Lakukan diskusi bersama dengan teman sekelasmu. 8. Kumpulkan hasil laporanmu kepada guru emas, pasir, batu bata C. Upaya keseimbangan dan pelestarian sumber daya alam di lingkungannya. Manusia selain memanfaatkan sumber daya alam, juga harus mengelola dan melestarikan. Untuk melestarikan sumber daya alam tersebut, ada beberapa hal yang dapat dilakukan oleh masyarakat. Sebagai contoh, untuk tetap memiliki persediaan daging, dibuatlah peternakan sapi an ayam. Untuk memiliki persediaan serat kapas, dibuatlah perkebunan kapas. Untuk menghasilkan kayu secara terus-menerus, hutan ditanami kembali setelah ditebang. Kadang kala, pengambilan sumber daya alam tersebut dilakukan dengan cara yang kurang tepat. Misalnya, manusia melakukan penambangan besar-besaran tanpa memperdulikan kondisi tanah. Akibatnya, tanah mudah longsor. Manusia melakukan penebanganhutan tanpa system tebang pilih. Akibatnya, tanah tidak mampu menahan air hujan dan terjadi banjir. Seharusnya, setiap proses pengambilan bahan alam harus diikuti dengan tindakan pelestarian. Tanah pertambangan yang telah digali harus dibenahi. Hutan yang gundul harus ditanami kembali. Untuk mengembalikan kesuburan tanah, tanah perlu di pupuk lalu ditanami dengan tanamanyang sesuai. Tindakan penghijauan lahan ini dapat menjaga lingkungan dari kerusakan. 103

104 Sampah juga merupakan masalah bagi lingkungan. Sampah sisa makhluk hidup akan diuraikan oleh makhluk hidup pengurai. Misalnya, kulit pisang dan bangkaitikus akan diuraikan oleh cacing dan makhluk kecil lainnya. Zat yang telah diuraikan bercampur kmbali ditanah sehingga tanah menjadi subur. Bahan yang dibuat manusia sebagian besar tidak dapat diuraikan oleh pengurai. Akibatnya, benda-benda itu menjadi sampah dan mencemari lingkkungan. Bahan-bahan yang tidak dapat terurai secara alami antara lain: kaleng, kaca, dan berbagai jenis plastic. Untuk menyelamatkan sampah dilingkungan sekitar, maka kamu dapat memulainya dengan melakukan hal-hal sederhana seperti berikut ini : 1. Mengurangi penggunaan kantong plastic baru. Jika kamu hendak membeli sesuatu diwarung atau toko, bawalah kantong plastic atau tas belanja dari rumah. 2. Memisahkan sampah yang dapat terurai dan tidak terurai saat membuang sampah. Satu tempat sampah untuk bahan yang dapat terurai dan tempat sampah lainnya untuk bahan yang tidak terurai. Jadi dedaunan dan kulit buah dimasukan dalam satu tempat. Sementara itu, plastic, kaleng, dan kertas dalam tempat sampah lainnya. Hal ini juga sering disebutdengan tempat sampah basah (organic) dan tempat sampah kering (nonorganic). Sampah yang tidak dapat terurai selanjutnya dapat didaur ulang di pabrik. 3. Manfaatkan benda semaksimal mungkin sehingga menggurangi sampah. Misalnya, botol bekas selai atau kaleng susu digunakan untuk menyimpan gula atau bahan lain sehingga botol bekas tidak menjadi sampah. 4. Mengolah sampah basah menjadi pupuk kompos untuk menyuburkan tanah. Caranya sangat mudah. Misalnya sediakan lubang dipekarangan rumah. Timbunlah dedaunan, kulitbuah, dan sampah dapur lainnya dalam lubang itu dengn tanah. Setelah beberapa minggu, pupuk kompos ini dapat digunakan untuk menyuburkan tanah. Saat ini, masyarakat di Eropa, Amerika, dan beberapanegara maju Asia juga semakin peduli terhadap lingkungan. Mereka tidak membuang sampah sembarangan sehingga lingkungan tetap bersih. Mereka juga mulai menerapkan teknologi daur ulang terhadap sampah. Kertas dilebur kembali di pabrik kertas. Demikian pula, kaleng bekas dilebur kembali, penerapan teknologi daur ulang dapat menghemat energy dan mengurangi pencemaran. 104

105 RANGKUMAN 1. Sumber daya alam meliputi tumbuhan, hewan, dan bahan alam tidak hidup. 2. Sumber daya alam dibedakan menjadi sumber daya alam hayati, nonhayati, daat diperbarui tdan tidak dapat diperbarui 3. Berbagai bagian tumbuhan dibuat menjadi bahan pangan, bahan sandang, peralatan rumah tangga, produk kesehatan,danperawatan tubuh. 4. Berbagai dari tubuh hewan dapat dibuat menjadi bahan pangan, bahn sandang, serta dapat dibuat produk kesehatan. 5. Bahan alam nonhayati yangbanyak dimanfaatkan antara lain tanah, batuan dan bahan tambang. 6. Pelestarian sumber daya alam dapat dilakukan dengan cara menjaga lingkungan dan mengurangi pencemaran sampah. 105

106 UJI KEMAMPUAN I. Berikan tanda silang (X) pada huruf a, b, c atau d di depan jawaban yang benar! 1. Sumber daya alam adalah a. Bahan alam yang dapat diurai oleh pengurai b. Sumber daya alam yag dapat di olah menjadi makanan c. Bahan dari alam yang dimanfaatkan untuk kebutuhan manusia d. Semua bahan alam yang digunakan dalam proses industri 2. Perhatikan bermacam-macam makanan berikut : 1. Tempe 3. tahu 2. Siomay 4. Oncom Makanan yang terbuat dari kedelai yaitu a. 1 dan 2 c. 2 dan 4 b. 2 dan 3 d. 1 dan 3 3. Perhatikan macam-macam sumber daya alam berikut : 1. Batu bara 5. Serat wol 2. Air 6. Buah kelapa 3. Cahaya matahari 7. Tembaga 4. Mutiara 8. Udara Sumber daya alam nonhayati yang dapat diperbarui adalah a. 1,3 dan 7 b. 2,3 dan 8 c. 2,5 dan 6 d. 1,2 dan 8 4. Meja dan kursi merupakan perabot yang dibuat dari sumber daya alam berupa a. Kayu b. Pasir c. Semen d. Tanah Liat 5. Cara tradisional untuk mengawetkan makanan adalah a. Pemberian zat pengawet b. Pemberian formalin c. Pengeringan di bawah sinar matahari d. Pendinginan di lemari es 6. perhatikan gambar disamping. Sumber daya alam ersebut termasuk sumber daya alam a. Nonhayati dan tidak dapat diperbarui b. Hayati dan dapat diperbarui c. Nonhayati dan dapat diperbarui 106

107 d. Hayati tidak dapat diperbarui 7. perhatikan gambar disamping. Manfaat teknologi seperti gambar disamping adalah a. Mengolah serat menjadi bahan sandang b. Menggolah bahan mentah menjadi makanan c. Mengawetkan bahan makanan d. Mengolah bahan bakar menjadi listrik 8. Salah satu manfaat kompos adalah untuk a. Menyuburkan tanah b. Menghilangkan bau sampah c. Memperbanyak pertumbuhan lalat d. Mengurangi sampah plastik 9. Sumber daya alam berupa air harus dilestarikan, salah satunya dengan cara a. Mandi sesering mungkin b. Menutup semua lahan dengan semen c. Melakukan penghijauan lingkungan d. Mencuci kendaraan setiap hari 10. Proses pengolahan barang bekas menjadi barang baru disebut proses a. Daur hidup b. Pengolahan sampah c. Daur ulang d. Penguraian sampah II. Isilah titik dibawah ini dengan jawaban yang singkat dan benar. 1. Minyak goreng di olah dari tumbuhan Sendok dan garpu banyak di buat dari logam Sumber daya alam yang digunakan sebagai bahan bakar mobil dan motor adalah Serat dari buah tumbuhan pada gambar di samping dapat digunakan sebagai bahan pebuatan Dampak negatif dari penebangan hutan secara liar adalah

108 LATIHAN ULANGAN KENAIKAN KELAS I. Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c, atau d di depan jawaban yang benar! 1. Perhatikan bermacam-macam ciri hewan berikut: 1. Tubuh dilindungi sisik 2. Berkembang biak dengan cra bertelur 3. Bergerak dengan menggunakan perut Ciri-ciri tersebut dimiliki oleh hewan... a. Gurami b. Lele c. Ular d. Kada 2. Berikut ini yang merupakan fungsi akar pada tumbuhan adalah... a. Tempat pembuatan makanan bagi tumbuhan b. Mengangkut zat hara dan air ke daun c. Menyerap air dan zat hara d. Alat perkembangbiakan 3. Urutan yang benar pada metamorfosis kupu-kupu adalah... a. Ulat -> telur -> kepompong -> kupu-kupu b. Kepompong -> telur -> ulat -> kupu-kupu c. Telur -> kepompong -> ulat -> kupu-kupu d. Telur -> ulat -> kepompong -> kupu-kupu 4. Katak mengalami perubahan alat pernapasan saat bermetamirfosis. Pada fase berudu, kecebong katak bernapas dengan menggunakan... a. Paru-paru b. Kulit c. Insang d. Trakea 5. Hewan mengalami metamorfosis tidak sempurna adalah... a. Belalang b. Lalat c. Kupu-kupu d. Nyamuk 108

109 6. Plastisin yang kita tekan akan menjadi pipih. Ini berarti gaya... a. Mengubah arah gerak benda b. Mengubah bentuk benda c. Menghentikan gerak benda d. Mengubah kecepatan gerak benda 7. Seorang anak menendang bola ke arah gawang. Penjaga gawang menepis bola itu sehingga tidak terjadi gol. Hari ini menunjukkan bahwa gaya... a. Mengubah bentuk benda b. Mengubah arah gerak benda c. Menghentikan gerak benda d. Mengubah kecepatan gerak benda 8. Perhatikan gambar di samping. Ketika bermain layang-layang, Andi memberikan gya berupa... a. Geseran b. Tolakan c. Tarikan d. Dorongan 9. Tubuh kita akan terasa hangat ketika duduk di dekat api unggun. Hal tersebut terjadi akibat perpindahan panas secara... a. Induksi b. Konveksi c. Radiasi d. Konduksi 10. Perhaikan sumber-sumber energi berikut ini: 1. Angin 2. Gas alam 3. Batu bara 4. Solar 5. Panas bumi Sumber energi alternatif ditunjukkan oleh... a. 1 dan 2 b. 1 dan 5 c. 2 dan 5 d. 3 dan 4 109

110 11. Bunyi merambat paling lambat melalui zat perantara... a. Logam b. Air c. Udara d. Hampa udara 12. Benda yang memantulkan bunyi paling kuat adalah... a. Keramik b. Busa c. Karet d. Wol 13. Bunyi yang dapat didengar oleh manusia disebut audiosonik, yang frekuensinya... a. Antara 0-20 Hz b. Antar Hz c. Antara Hz d. Lebih dari Hz 14. Bagian telinga tengah yang berfungsi menangkap getaran bunyi adalah... a. Daun telinga b. Gendang telinga c. Saluran Eustachius d. Saraf pendengaran 15. Perhatikan gambar di samping. Bagian telinga yang ditunjuk oleh X berfungsi untuk... a. Mengumpulkan bunyi b. Menangkap getaran bunyi c. Mengatur keseimbangan tubuh d. Menyampaikan bunyi ke otak 16. Bagian mata yan berfungsi untuk menangkap bayangan benda yang dibawa oleh cahaya adalah... a. Kornea b. Lensa c. Retina d. Pupil 17. Perhatikan gambar di samping. Bagian kulit yang ditunjuk oleh huruf Y adalah

111 a. Jaringan lemak b. Kelenjar minyak c. Lapisan Malpighi d. Kelenjar keringat 18. Kita bisa melihat ikan-ikan berenang di kolam yang sangat jernih. Hal itu karena cahaya memiliki sifat... a. Merambat lurus b. Dapat dibiaskan c. Dapat dipantulkan d. Menembus benda bening 19. Peristiwa yang menunjukkan bahwa cahaya putih dapat diuraikan adalah... a. Cahaya memahami diteruskan oleh jendela b. Cermin memantulkan bayangan c. Kolam yang jernih tampak dangkal d. Terbentuk pelangi setelah hujan 20. Barang yang dibuat dari getah tumbuhan adalah... a. Ember plastik b. Cincin emas c. Papan tulis d. Ban motor II. Isilah titik-titik dibawah ini dengan jawaban yang singkat dan benar! 1. Tempat membuat makanan pada tumbuhan adalah pada bagian 2. Burung dibawah ini memiliki alat gerak berupa dan 3. Jika telur nyamuk sudah menetas makanya telur tersebut akan menetas menjadi 4. Katak dewasa bernapas dengan dan.. 5. Gerakan menggerek bendera merupakan gaya berupa 111

112 6. Daun-daun tua akan berguguran dari pohon karena adanya gaya. 7. Menggunakan selimut ketika tubuh merasa kedinginan adalah usaha untuk mencegah terjadinya perpindahan. 8. Bagian telinga yang ditunjuk oleh A adalah 9. Gambar dibawah ini menunjukan sifat cahaya A 10. Bahan baku pembuatan kertas adalah 112

A. Struktur Akar dan Fungsinya

A. Struktur Akar dan Fungsinya A. Struktur Akar dan Fungsinya Inti Akar. Inti akar terdiri atas pembuluh kayu dan pembuluh tapis. Pembuluh kayu berfungsi mengangkut air dari akar ke daun. Pembuluh tapis berfungsi mengangkut hasil fotosintesis
