V. HASIL. A. Potensi Pakan Merak Hijau di Taman Nasional Baluran

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "V. HASIL. A. Potensi Pakan Merak Hijau di Taman Nasional Baluran"

Transkripsi

1 V. HASIL A. Potensi Pakan Merak Hijau di Taman Nasional Baluran 1. Potensi pakan Pengamatan terhadap tumbuhan sebagai pakan merak hijau yang dilakukan pada empat tipe vegetasi di Taman Nasional Baluran diperoleh hasil seperti pada tabel 12. Pada hutan evergreen tercatat 59 jenis tumbuhan tetapi yang dimakan hanya 12 jenis yaitu Barleria prionitis, Achyranthes aspera, Achyranthes sp. Capparis separia, Acalypha indica, Bauhinia angulata, Sida acuta, Streblus asper, Corypha utan, Passiflora foetida, Passiflora sp., dan Azima sarmentosa. Pada hutan musim tercatat 60 jenis tumbuhan, yang dimakan 15 jenis yaitu B. prionitis, A. aspera, Achyranthes sp, C. separia, A. indica, B. angulata, Cassia mimosoides, Clitoria ternatea, Indigofera sumatrana, S. acuta, Wisadula acidula, S. asper, Plumbago zeylanica, Zyzyphus rotundifolia, dan Morinda tomentosa. Hutan pantai hanya 5 jenis tumbuhan yang dimakan dari 37 jenis tercatat yaitu A. aspera, Calotropis gigantea, C. separia, S. asper, dan C. utan. Sedangkan di savana tercatat 36 jenis tumbuhan dan terlihat dimakan sebanyak 22 jenis yaitu A. aspera, Amaranthus sp, C. gigantea, Ipomoea obscura, A. indica, Euphorbia hirta, Phyllanthus sp, Cassia obstusifolia L., C. ternatea L., Flemingia lineata, I. Sumatrana, Tephrosia pumila, S. acuta, W. acidula, C. utan, Passiflora sp, Plumbago zeylanica, Eleusine indica, Z. rotundifolia, Morinda tinctoria, A. sarmentosa, dan Capsicum sp. Empat jenis dari sembilan belas jenis yang tercatat di savana tidak masuk ke dalam analisis vegetasi yaitu Capsicum sp, Eleusine indica, C. obstusifolia dan Amaranthus sp. Total jenis tumbuhan yang dimakan oleh merak hijau di Resort Bekol, Taman Nasional Baluran adalah 30 jenis berupa pohon (4 jenis), tihang (2 jenis), anakan (5 jenis), dan tumbuhan bawah (24 jenis). Sebagian besar merupakan tumbuhan bawah dan bagian yang dimakan berupa daun-daunan (lampiran 2).

2 Tabel 12. Jenis pakan merak di Taman Nasional Baluran No Jenis Tumbuhan Tipe Vegetasi Evergreen Hutan Musim Hutan Pantai Savana Habitus yang ditemui dimakan 1 Barleria prionitis L. herba 2 Achirantes aspera L. herba 3 Achyranthes sp. herba 4 Amaranthus sp herba 5 Calotropis gigantea R. Br. semak 6 Capparis separia L. anakan 7 Ipomoea obscura (L.) Kor liana 8 Acalypha indica L. herba 9 Euphorbia hirta. herba 10 Phyllanthus sp. herba 11 Bauhinia angulata Roxb. liana 12 Cassia mimosoides Bl. herba 13 Cassia obtusifolia L. herba 14 Clitoria ternatea L. liana 15 Flemingia lineata Roxb. herba 16 Indigofera sumatrana Linn. herba 17 Tephrosia pumila Persl. herba 18 Sida acuta Burm. F. herba 19 Wisadula acidula liana 20 Streblus asper Lour. pohon, tihang, anakan 21 Corypha utan Lam. pohon 22 Passiflora foetida L. liana 23 Passiflora sp. liana 24 Plumbago zeylanica L. semak 25 Eleusine indica herba 26 Zyzyphus rotundifolia Lam. pohon, tihang, anakan 27 Morinda tinctoria Roth. pohon, anakan 28 Morinda tomentosa Roth anakan 29 Azima sarmentosa(bl.) B. & H. semak 30 Capsicum sp. semak Jumlah jenis pakan Berdasarkan grafik batang pada gambar 10, terlihat bahwa savana merupakan tipe vegetasi yang memiliki jumlah jenis pakan merak paling banyak (22 jenis tumbuhan). Sedangkan hutan musim mempunyai jenis vegetasi dengan jumlah jenis pakan kedua terbesar (15 jenis). Hutan pantai adalah tipe vegetasi dengan jumlah jenis pakan paling sedikit (5 jenis) jumlah jenis pakan merak 5 0 evergreen hutan musim hutan pantai savana tipe vegetasi Gambar 12. Jumlah jenis pakan merak pada setiap tipe vegetasi

3 Potensi tumbuhan pakan merak hijau akan terkait dengan sebaran, pergerakan, serta kelimpahan populasi merak di suatu wilayah. 2. Struktur dan Komposisi Analisis vegetasi dilakukan pada habitat pakan merak hijau, yang merupakan tempat terbuka (open area) di hutan evergreen, hutan musim, hutan pantai, dan savana. Analisis vegetasi yang dilakukan di empat tipe vegetasi tersebut menghasilkan daftar tumbuhan sebanyak 122 jenis dari kurang lebih 50 suku (lampiran 3). Total jenis pohon yang ditemukan adalah 29 jenis, tingkat tihang 27 jenis, tingkat sapihan 28 jenis, tingkat anakan 37 jenis, dan tumbuhan bawah sebanyak 68 jenis (lampiran 9). Tabel 13. Indeks Nilai Penting tertinggi di Taman Nasional Baluran Evergreeen Hutan Musim Hutan Pantai Savana Total TNB Pohon Nama Streblus asper Schoutenia ovata Korth. Corypha utan Morinda tinctoria Roth. Streblus asper Tihang Sapihan Anakan Tumbuhan bawah INP % % 84.31% % 51.66% Nama Streblus asper Grewia eriocarpa Streblus asper Acacia nilotica (L.) Willd. Ex Del. Streblus asper INP 88.57% 42.73% 47.22% % 43.97% Nama Capparis micracantha DC. Grewia eriocarpa Syzygium polyanthum (Wight.) Walp. Azadirachta indica Capparis micracantha DC. INP 50.04% 43.75% % 55.05% 29.46% Nama Streblus asper Randia sp1. Syzygium polyanthum (Wight.) Walp. Jathropa gossypyfolia L. Syzygium polyanthum (Wight.) Walp. INP 24.73% 56.92% 77.78% 71.43% 31.91% Nama Bauhinia angulata Roxb. Oplismenus burmannii (Retz.) Beauv. Oplismenus burmannii (Retz.) Beauv. Achyranthes aspera L. Oplismenus burmannii (Retz.) Beauv. INP 24.93% 79.28% 83.90% 42.75% 47.67% Hasil rangkuman analisis vegetasi di areal tersebut (tabel 13) menunjukkan bahwa dari keempat tipe vegetasi yang ada (total), serut (Streblus asper) memiliki nilai penting tertinggi (51.655%) pada vegetasi tingkat pohon dan tingkat tihang (43.966%). Pada tingkat sapihan, sanek (Capparis micracantha DC.) yang mendominasi dengan nilai %. Sedangkan nilai penting tertinggi pada tingkat anakan dimiliki oleh manting (Syzygium polyanthum (Wight.) Walp.) dengan nilai penting %. Pada tingkat tumbuhan bawah rumput 006 (Oplismenus

4 burmannii (Retz.) Beauv) memiliki INP tertinggi yaitu % dan setelahnya adalah jarong (14.657%). Masing-masing jenis tumbuhan tersebut mendominasi dengan kerapatan yang tinggi, kecuali pada sanek yang memiliki nilai tertinggi pada frekuensi. Evergreen. Tipe vegetasi evergreen didominasi oleh serut (S. asper) pada tingkat pohon, tihang, maupun anakan yaitu sebesar %, %, dan %. Pada tingkat sapihan didominasi oleh sanek (C. micracantha DC.) dengan nilai penting %, dan tumbuhan bawah didominasi oleh jenis liana berdaun kupu-kupu (Bauhinia angulata Roxb.) dengan nilai penting %. Habitus pohon, tihang, dan sapihan memiliki nilai kerapatan yang tinggi dibandingkan nilai frekuensi. Namun sebaliknya pada anakan dan tumbuhan bawah. Jumlah jenis pohon yang tercatat pada analisis vegetasi di habitat pakan evergreen adalah 12 jenis, tihang sebanyak 10 jenis, sapihan 12 jenis, anakan 21 jenis, dan tumbuhan bawah 30 jenis (lampiran 5). Hutan musim. Berdasarkan analisis vegetasi di hutan musim diperoleh bahwa walikukun (Schoutenia ovata Korth.) memiliki nilai penting tertinggi pada tingkat pohon ( %). Pada tingkat tihang dan sapihan didominasi oleh talok (Grewia eriocarpa) dengan nilai penting % dan %. Dlimoan (Randia sp1.) mendominasi tingkat anakan sebanyak % dan rumput 006 (O. burmanii) mendominasi tingkat tumbuhan bawah sebanyak %. Kelima jenis tumbuhan tersebut memiliki nilai kerapatan yang tinggi dibandingkan nilai frekuensi, terutama pada dlimoan dan jenis rumput O. burmanii. Jumlah pohon yang tercatat dalam analisis vegetasi di hutan musim Taman Nasional Baluran adalah sebanyak 14 jenis, tihang sebanyak 11 jenis, sapihan 13 jenis, anakan 14 jenis, dan tumbuhan bawah sebanyak 31 jenis (lampiran 6). Hutan pantai. Gebang (Corypha utan) mendominasi pepohonan di daerah pantai dengan nilai penting %. Sedangkan di tingkat tihang, serut menduduki nilai penting tertinggi sebesar %, dan di tingkat sapihan dan anakan didominasi oleh manting (Syzygium polyanthum (Wight) Walp.) dengan nilai penting berturut-turut sebesar % dan %. Tumbuhan bawah masih didominasi oleh rumput 006 (O. burmanii) dengan INP sebesar %. Semua jenis yang mendominasi

5 tersebut memiliki nilai kerapatan paling tinggi dibandingkan nilai frekuensi ataupun dominasi. Jumlah jenis tumbuhan bawah di hutan pantai paling sedikit dibandingkan tipe ekosistem lainnya yaitu hanya 15 jenis. Jumlah pohon di hutan pantai sebanyak 12 jenis, tingkat tihang sebanyak 7 jenis, sapihan 5 jenis, dan anakan 13 jenis (lampiran 7). Savana. Habitat makan merak di savana didominasi oleh mengkuduan (M. tinctoria) pada tingkat pohon dengan INP sebesar %. Untuk tingkat tihang didominasi oleh akasia ( Acacia nilotica (L.) Willd. Ex Del) sebanyak %, dan tingkat sapihan oleh mimbo (Azadirachta indica) sebanyak %, serta tingkat anakan oleh jarak (Jathropa gossypifolia L.) sebanyak %. Sedangkan tingkat tumbuhan bawah didominasi oleh jarong (A. aspera L.) sebesar %. Masing-masing nilai penyusun INP jenis tumbuhan tersebut tidak memiliki perbedaan yang signifikan, namun nilai kerapatan masih yang tertinggi. Savana memiliki jumlah jenis pohon paling sedikit yaitu 7 jenis, tihang sebanyak 4 jenis, sapihan dan anakan sebanyak 5 jenis, serta tumbuhan bawah 28 jenis (lampiran 8). Tabel 14. Persentase jumlah jenis tumbuhan pakan merak dari jumlah jenis tumbuhan yang ditemukan No. Tingkat Jumlah Jenis Jumlah Jenis Pertumbuhan Dimakan Merak Persentase 1 Pohon % 2 Tihang % 3 Sapihan Anakan % 5 Tumbuhan Bawah % Jumlah jenis pakan merak dari tumbuhan berbentuk pohon adalah 4 jenis dari 29 jenis atau 13,79%. Jumlah jenis tihang sebagai pakan merak 7,41% dari total tihang yang ditemukan. Jumlah sapihan adalah 0 (nol), jumlah jenis anakan sebanyak 13,51% dari total jenis anakan, dan 35,29% jenis tumbuhan bawah sebagai pakan merak hijau jawa dari total jenis tumbuhan bawah. Tipe vegetasi savanna dan hutan musim lebih disukai merak sebagai habitat makan karena memiliki komposisi jenis tumbuhan bawah yang lebih banyak dan dibandingkan tipe vegetasi lain. Selain itu areal tipe vegetasi tersebut lebih terbuka.

6 B. Distribusi Pakan Merak Hijau Distribusi pakan merak dapat terlihat dari penyebaran masing-masing jenis pakan pada petak contoh. Tabel 15. menunjukkan bahwa jarong (A. aspera L.) dengan frekuensi 0.425% menduduki tempat kedua setelah serut (Streblus asper) dengan frekuensi 0.563%. Kemudian urutan setelahnya adalah jerukan dari suku Capparidaceae (Capparis separia L.) dengan nilai frekuensi 0.263%. Tabel 15. Frekuensi Pakan Merak Hijau di Taman Nasional Baluran No Marga/Jenis Suku Nama Lokal Jumlah petak yang diduduki Frekuensi Pakan (%) 1 Streblus asper Moraceae Serut Achyrantes aspera Amaranthaceae jarong/purutan Capparis separia L. Capparidaceae Jerukan Bauhinia angulata Roxb. Fabaceae rayutan daun kupu Sida acuta Burm. F. Malvaceae sidaguri Corypha utan Palmae gebang Indigofera tinctoria Linn. Fabaceae Tarum Zizyphus rotundifolia Rhamnaceae bukol Achyranthes sp. Amaranthaceae Morinda tinctoria Roth. Rubiaceae mengkuduan Barleria prionitis L. Acanthaceae berduri banyak Acalypha indica L. Euphorbiaceae sangkep Phyllanthus niruri L. Euphorbiaceae meniran Euphorbia hirta Euphorbiaceae pathikan kebo Tephrosia pumila Persl. Fabaceae kacang beneh Calotropis gigantea Asclepiadaceae widuri Cassia mimosoides Bl. Fabaceae aseman Clitoria ternatea L. Fabaceae rayutan kacang Flemingia lineata Fabaceae othok-othok Passiflora sp. Passifloraceae labu hutan Ipomoea obscura (L.) Kor Convolvulaceae rayutan bulu Azima sarmentosa (Bl.) B. & H. Salvadoraceae sokdoy Plumbago zeylanica L. Plumbaginaceae melati hutan Wissadula acidula Malvaceae rayutan kangkung Passiflora foetida Passifloraceae santiet Morinda tomentosa Roth Rubiaceae Mirip mengkuduan Jenis tumbuhan pakan merak hijau yang ditemukan di lokasi pengamatan tercatat 30 jenis, yang masuk pada petak contoh ada 26 jenis sedangkan 4

7 jenis tercatat di luar petak contoh. Empat jenis pakan yang dimaksud adalah Capsicum sp., Amaranthus sp., Eleusine indica, dan Cassia obtusifolia L. Keempat jenis tumbuhan tersebut ditemukan di selokan di antara bangunan kantor taman nasional seksi wilayah Bekol. C. Palatabilitas Pakan Merak Hijau Merak hijau memiliki tingkat kesukaan terhadap bahan pakan tertentu. Hasil pengamatan menunjukkan bahwa jarong (Achirantes aspera L.) dari suku Amaranthaceae merupakan tumbuhan yang paling sering dimakan oleh merak (Pavo muticus muticus Linn.) dengan nilai palatabilitas paling tinggi yaitu %. Kemudian othok-othok (Flemingia lineata Roxb.) dengan nilai % tingkat kesukaan kedua dan rayutan labu hutan (Passiflora sp.) dengan nilai % tingkat kesukaan ketiga. Ketiga jenis ini paling banyak ditemukan di savana. Gambar 13. Jarong (Achyranthes aspera L.) (Doc.: Septania 2006)

8 Gambar 14. Daun dan bunga othok-othok (Flemingia lineata Roxb.) (Doc.: Septania 2006) Tabel 16. Palatabilitas Pakan Merak Hijau di Taman Nasional Baluran No Marga/Jenis Suku Nama Lokal Insiden dimakan Palatabilitas (%) 1 Achyrantes aspera L. Amaranthaceae jarong/purutan Flemingia lineata Roxb. Fabaceae othok-othok Passiflora sp. Passifloraceae labu hutan Morinda tinctoria Rubiaceae mengkuduan Acalypha indica Euphorbiaceae sangkep Indigofera sumatrana Fabaceae tarum Sida acuta Burm. F. Malvaceae sidaguri Corypha utan Palmae gebang Calotropis gigantea Asclepiadaceae widuri Zyzyphus rotundifolia Rhamnaceae bukol Barleria prionitis L. Acanthaceae berduri banyak Bauhinia angulata Roxb. Fabaceae rayutan daun kupu Euphorbia hirta Euphorbiaceae pathikan kebo Tephrosia pumila Persl. Fabaceae kacang beneh Achyranthes sp. Amaranthaceae Capparis separia L. Capparidaceae jerukan Cassia mimosoides Bl. Fabaceae aseman Streblus asper Moraceae serut Azima sarmentosa Salvadoraceae sokdoy Ipomoea obscura (L.) Kor Convolvulaceae rayutan bulu Phyllanthus sp. Euphorbiaceae meniran Plumbago zeylanica L. Plumbaginaceae melati hutan Clitoria ternatea L. Fabaceae rayutan kacang Wisadula acidula Malvaceae rayutan kangkung Passiflora foetida Passifloraceae santiet Morinda tomentosa Roth Rubiaceae mirip mengkuduan

9 Merak hijau di TNB lebih menyukai tumbuhan bawah dan liana sebagai pakan (85%). Hal ini berdasarkan pengamatan yang dituliskan pada tabel 17. mengenai habitus tumbuhan dan jumlah yang terlihat dimakan oleh merak. Tabel 17. Habitus tumbuhan dan jumlah dimakan oleh merak hijau No Habitus Insiden Dimakan 1. Pohon Tihang 2 3. Sapihan 0 4. Anakan Tumbuhan bawah dan liana 222 Uji t-student terhadap habitus tumbuhan dan jumlah yang dimakan oleh merak hijau, diperoleh hasil sebagai berikut : Variable N Mean StDev SE Mean 95% CI T P C ( , ) Hasil uji-t tersebut menunjukkan bahwa tumbuhan bawah pada tingkat kepercayaan 95% lebih disukai daripada tingkat habitus lain. Hal ini berarti merak lebih menyukai tumbuhan bawah sebagai pakan dibandingkan habitus lainnya (pohon, tihang, sapihan, dan anakan) dan juga mendukung pernyataan bahwa merak makan sambil berjalan oleh Hernowo (1996). Tabel 18. Bagian tumbuhan yang dimakan oleh merak hijau dan jumlahnya No Bagian jumlah % 1 daun buah bunga Tabel 18. menunjukkan frekuensi bagian tumbuhan yang paling sering dimakan adalah bagian daun (78.947%).

10 Uji-t terhadap bagian tumbuhan yang dimakan oleh merak dan jumlahnya adalah sebagai berikut: Variable N Mean StDev SE Mean 95% CI T P C ( , ) Hasil uji-t tersebut menunjukkan bahwa bagian daun pada tingkat kepercayaan 95% lebih disukai merak dari pada bagian buah atau bunga. D. Analisis Proksimat Pakan Merak Hijau Analisis proksimat dilaksanakan di Laboratorium Ilmu dan Teknologi Pakan, Fakultas Peternakan IPB. Analisis ini tidak dilakukan pada semua jenis pakan merak yang ditemukan, tetapi hanya pada beberapa jenis yang masuk kategori sangat disukai oleh merak hijau, antara lain adalah jarong, othok-othok, rayutan labu hutan, dan mengkuduan. Bagian tumbuhan yang dianalisis adalah bagian tumbuhan yang dimakan oleh merak. Analisis dilakukan untuk mengetahui nilai gizi pakan merak hijau. Tabel 19. Hasil analisis proksimat beberapa pakan merak hijau No Kode BK Abu PK SK LK Beta-N 1 Jarong 82,08 6,44 12,14 29,69 0,10 33,71 2. Othok-othok 84,25 5,11 17,55 28,26 0,02 33,31 3. Labu Hutan 82,20 13,64 23,39 20,89 0,11 24,17 4. Mengkuduan 83,18 9,61 18,22 23,93 0,07 31,35 Keterangan : BK : Bahan Kering PK : Protein Kasar SK : Serat Kasar LK : Lemak Kasar Beta-N : Bahan Ekstrak Tanpa Nitrogen Hasil analisis proksimat menunjukkan bahwa kandungan serat kasar pada empat jenis pakan yang dianalisis tidak jauh berbeda. Nilai serat kasar paling tinggi terdapat pada jarong (29.69). Nilai protein kasar pada empat jenis pakan merak berbeda-beda. Nilai paling tinggi terdapat pada labu hutan (23.39) dan terendah pada jarong (12.14).

11 Analisis proksimat juga dilakukan pada feses merak, namun hanya terbatas pada kandungan protein kasar dan serat kasar. Hasilnya dapat dilihat pada tabel 20. Tabel 20. Hasil analisis proksimat pada kotoran merak hijau No Kode BK Abu PK SK LK Beta-N ,05 27, ,11 14, ,65 27, Rata-rata ,60 23, Nilai rata-rata hasil analisis proksimat pada kotoran merak menunjukkan kisaran yang tidak berbeda jauh dengan nilai analisis proksimat pada empat jenis pakan merak (tabel 20.). E. Aktivitas makan Aktivitas makan merak hijau di Taman Nasional Baluran secara umum dimulai pada pukul dan dilanjutkan lagi pada pukul Jika terjadi mendung atau gerimis, maka merak akan turun dari pohon tidur lebih siang atau naik ke pohon tidur lebih awal, sehingga waktu makan mengalami perubahan. Di sela-sela waktu makan, merak berteduh dari sengatan sinar matahari. Sangat sulit untuk mengamati merak makan sambil berteduh di Taman Nasional Baluran, karena pada umumnya merak berteduh di bawah semak-semak.

12 Gambar 15. Merak sedang makan buah gebang di pagi hari (Doc.: Septania 2006) Gambar 16. Merak jantan sedang makan buah gebang di sore hari (Doc.: Septania 2006) Hasil pengamatan menunjukkan bahwa merak melakukan pemilihan terhadap tipe vegetasi sebagai tempat mencari pakan. Pada tabel 21. dapat terlihat bahwa merak paling sering terlihat makan di tipe ekosistem savana dengan jumlah 215 kali. Sedangkan hutan pantai paling sedikit dengan jumlah ditemui merak makan hanya 5 kali.

13 Tabel 21. Lokasi ditemui merak sedang makan dan jumlahnya No. Tipe Vegetasi Insiden ditemui merak sedang makan 1 Evergreen 14 2 Hutan Musim 18 3 Hutan Pantai 5 4 Savana 215 Variable N Mean StDev SE Mean 95% CI T P C ( , ) Uji-t terhadap tipe vegetasi tempat merak mencari pakan pada tingkat kepercayaan 95% terhadap lokasi ditemui merak sedang makan menunjukkan bahwa merak menyukai savana sebagai tempat makan dibandingkan tipe vegetasi yang lain. Hal ini mendukung pernyataan Maryanti (2007) bahwa merak menyukai tempat makan yang terbuka. Cara makan merak tergantung pada jenis pakan yang dikonsumsi. Secara umum, merak melakukan gerakan memotong dan menarik (menyobek) untuk jenis pakan berbentuk daun. Sedangkan untuk jenis pakan berbentuk buah atau biji, biasanya merak mematuk dengan paruh. Jika pakan yang diinginkan berada di atas kepala, merak akan meloncat untuk mendapatkannya, seperti yang dilakukan pada buah widuri (C. gigantea). Jenis buah tertentu seperti jarong, memberikan cara makan yang unik bagi merak, yaitu dengan menarik biji yang menempel pada tangkai buah, dengan paruhnya hingga ke ujung tangkai. Merak merupakan hewan omnivora, selain tumbuhan merak juga makan serangga untuk melengkapi kebutuhan protein hewaninya. Serangga yang terlihat dimakan oleh merak adalah semut dan rayap. Untuk memakan serangga, merak biasanya mengais-ais tanah sedikit untuk membuka rumah serangga, kemudian mematuk dengan paruhnya. Cara mematuk juga dilakukan merak untuk mengambil batu kecil (kerikil) yang digunakan untuk membantu proses pencernaan di dalam tembolok. F. Strategi Mencari Pakan (Foraging Strategy) Merak menyukai tempat-tempat yang terbuka (open area) pada saat berjalan. Jalan hewan besar seperti banteng dan kerbau menjadi pilihan utama jalur merak mencapai sumber air. Begitu juga jalan beraspal. Sambil berjalan, merak makan tumbuhan yang berada di kanan atau kirinya.

14 Strategi ini yang dipakai merak dalam mendapatkan pakan. Makan sambil berjalan merupakan cara untuk memenuhi kebutuhan makan merak yang cukup banyak karena tubuhnya yang besar. Selain makan tumbuhan, merak juga makan serangga untuk memenuhi kebutuhan proteinnya. Pada saat berjalan sambil makan, merak biasanya berkelompok. Namun merak jantan dewasa (bulu hias panjang) biasa melakukannya soliter. Saat mematuk atau mengais tanah, merak tetap melakukan gerakan waspada. Kewaspadaan ini biasanya ditandai dengan ditegakkannya leher ke atas dengan kepala diam seakan sedang mengamati dan mendengarkan kondisi di sekitarnya. Penggunaan waktu merak dalam mencari makan terbagi menjadi dua, yaitu pagi dan sore hari. Setelah turun dari tempat tidurnya di pagi hari, merak makan di sepanjang jalan menuju tempat minum atau tempat berteduh. Kemudian di sore hari, merak keluar dari tempat berteduhnya, dan akan makan di sepanjang jalan menuju tempat minum dan tempat tidurnya. Kadang, merak melakukan aktivitas makan pada saat berteduh atau berlindung. Hal ini teramati pada saat merak sedang berteduh di bawah pohon mengkuduan (M. tinctoria) di savana dan pada saat merak berlindung di atas pohon serut di hutan pantai. Kebutuhan merak akan air dipenuhi dengan mencari sumber-sumber air tawar di habitatnya. Jika tidak menemukan air tawar, merak akan minum di sumber air payau. Sumber air tawar di areal penelitian terdapat di sekitar Bukit Bekol, savana tengah, dan sumber air manting di hutan pantai. Sedangkan sumber air payau untuk minum merak terdapat di Kelor, Kalitopo, dan kubangan Bama. Gambar 17. Kelompok merak sedang makan sambil berjalan (Doc.: Puroso 2006)

15 Gambar 18. Sekumpulan merak di kubangan Bekol (Doc.: Septania 2006) Gambar 19. Merak sedang makan di sekitar kubangan Bama (Doc.: Septania 2006) Merak adalah hewan yang sangat waspada dan tajam penglihatannya. Hasil pengamatan menunjukkan bahwa merak merupakan satwa pertama yang mengetahui kehadiran makhluk lain yang dianggap mencurigakan dan membahayakan dibandingkan hewan lain seperti rusa. Kewaspadaan merak juga bisa teramati pada saat pengamat melakukan nyanggong. Pengamat harus melakukan adaptasi terhadap merak untuk melakukan pengamatan pada saat naik pohon. Karena ketika terlihat kejanggalan seperti terlihatnya pengamat atau peralatan penelitian (tangga

16 atau tali), merak tidak akan mau mendekat lokasi tersebut. Hal ini berarti bahwa merak merekam kondisi lokasi pada hari sebelumnya. Ketinggian pohon sebagai titik pengamatan bervariasi, dari 3 meter sampai 7 meter dari permukaan tanah. Gambar 20. Merak sedang mencari makan di pinggir jalan di hutan musim bersikap waspada (Doc.: Septania 2006) Melakukan pengamatan tumbuhan sebagai pakan merak juga tidak mudah. Merak termasuk hewan yang sangat awas dan waspada. Sebagian besar merak waspada (kepala tegak dan berbunyi tak..tak..tak..) pada jarak 20 meter. Sedikit sekali merak yang bisa teramati sampai jarak 7 meter jika dia tidak menyadari kejanggalan dan kehadiran pengamat. Namun jika pengamat melakukan gerakan sedikit saja, merak akan terbang menjauh.

menjadi lebih besar. Artinya, jenis-jenis tumbuhan bawah dan anakan memiliki potensi cukup tinggi sebagai pakan merak.

menjadi lebih besar. Artinya, jenis-jenis tumbuhan bawah dan anakan memiliki potensi cukup tinggi sebagai pakan merak. VI. PEMBAHASAN A. Potensi Pakan Merak Hijau di Taman Nasional Baluran Total jenis tumbuhan yang terinventarisasi pada petak contoh 122 jenis, namun hanya 30 jenis yang menjadi pakan merak. Dari 30 jenis
