RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

dokumen-dokumen yang mirip
Latihan Soal Gerak pada Benda dan Kunci No Soal Jawaban 1 Perhatikan gambar di bawah ini!

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN. : Sistem Gerak pada Tumbuhan dan Hewan

Di unduh dari : Bukupaket.com

Apa kata Isaac Newton tentang pergerakan manusia dan benda-benda?

KISI-KISI SOAL GERAK PADA BENDA. Jeni s soal. Soal. PG 1 B Jawaban benar skor 1. ikan. Bumi mengelilingi matahari dengan

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( RPP ) Kelas / smester : VIII / 1. Standar Kompetensi Kompetensi Dasar Indikator

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( RPP ) Standar Kompetensi Kompetensi Dasar Indikator

Apa kata Isaac Newton tentang pergerakan manusia dan benda-benda?

NAMA : NO PRESENSI/ KELAS : SOAL ULANGAN HARIAN IPA Gerak pada Benda

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) Satuan Pendidikan : SMP / MTs Mata Pelajaran : IPA Kelas / Semester : VIII / 1

BAB iv HUKUM NEWTON TENTANG GERAK & PENERAPANNYA

NAMA : NO PRESENSI/ KELAS : SOAL ULANGAN HARIAN IPA Gerak pada Benda

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN Nomor : 02 : SMP N 1 KOTA MUNGKID. Mata Pelajaran : IPA/ Fisika Kelas/ Semester : VIII/ Ganjil

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) KURIKULUM 2013 UNTUK SMA/MA KELAS X

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN GERAK DAN GAYA

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (Dinten Basa Jawi) Satuan Pendidikan : SMP Negeri 1 Geger : :

BAB iv HUKUM NEWTON TENTANG GERAK & PENERAPANNYA

5. Memahami peranan usaha, gaya dan energi dalam kehidupan sehari hari.

SMP kelas 8 - FISIKA BAB 2. GAYA DAN HUKUM NEWTONLatihan Soal 2.5

SMP kelas 9 - FISIKA BAB 6. GERAK, GAYA DAN HUKUM NEWTONLATIHAN SOAL BAB 6

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( RPP ) Standar Kompetensi Kompetensi Dasar Indikator

RANCANGAN PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) A. Standar Kompetensi 5. Memahami peranan usaha, gaya, dan energi dalam kehidupan sehari-hari.

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

RANCANGAN PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) Satuan Pendidikan : SMP Negeri 2 Mlati Mata Pelajaran : IPA Kelas / Semester : VIII/ 1

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( RPP )

Mahasiswa memahami konsep tentang gerak lurus beraturan dan gerak lurus berubah beraturan

Fis-3.4/4.4/1/4-4. Unit Kegiatan Belajar Mandiri (UKBM) Fantasi Gerak Lurus. Untuk Kelas X SMAN 5 MATARAM

Lembar Observasi Kegiatan Guru dalam Menerapkan Pendekatan Konstruktivisme

BAB 4 GAYA DAN PERCEPATAN

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN : SANTI ADY WAHYUNI NIM : MATA PELAJARAN : IPA : Gerak pada Makhluk Hidup dan Benda

Jenis soal. Perhatikan gambar di bawah ini! Gambar manakah yang menunjukkan gerak fototropisme?

GAYA DAN HUKUM NEWTON

SMP kelas 9 - FISIKA BAB 6. GERAK, GAYA DAN HUKUM NEWTONLatihan Soal 6.1

BAB I PENDAHULUAN. hukum newton, baik Hukum Newton ke I,II,ataupun III. materi lebih dalam mata kuliah fisika dasar 1.Oleh karena itu,sangatlah perlu

Kegiatan Belajar 3 MATERI POKOK : JARAK, KECEPATAN DAN PERCEPATAN

SMP kelas 9 - FISIKA BAB 6. GERAK, GAYA DAN HUKUM NEWTONLatihan Soal 6.2

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN Unit : SMP Nasional KPS Balikpapan Mata Pelajaran : Sains Fisika Kelas / Semester : VII / 1

BAB III GERAK LURUS. Gambar 3.1 Sistem koordinat kartesius

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

RANCANGAN PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) A. Standar Kompetensi 5. Memahami peranan usaha, gaya, dan energi dalam kehidupan sehari-hari.

1.2 Menyadari kebesaran Tuhan yang mengatur karakteristik gerak pada benda titik dan

LKS Gerak Lurus Beraturan dan Gerak Lurus Berubah Beraturan

TUJUAN :Mahasiswa memahami konsep ilmu fisika, penerapan besaran dan satuan, pengukuran serta mekanika fisika.

BAB III GERAK LURUS BERUBAH BERATURAN

BAB IV HUKUM NEWTON DALAM GERAK

PETA KONSEP MATERI GLB DAN GLBB

MODUL MATA PELAJARAN IPA

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN. Kelas/Semester : X / 1 :Hukum Newton Tentang Gerak dan Penerapannya

Gambar 12.2 a. Melukis Penjumlahan Gaya

Di unduh dari : Bukupaket.com

BAB 3 DINAMIKA GERAK LURUS

ANALISA KESALAHAN KONSEP PADA FILM KARTUN

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran. KI 1 : Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya

SUMBER BELAJAR PENUNJANG PLPG

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN. : Hukum Newton Tentang Gerak dan Penerapannya

GAYA. Hoga saragih. hogasaragih.wordpress.com

CONTOH SOAL & PEMBAHASAN

USAHA, ENERGI & DAYA

Tarikan/dorongan yang bekerja pada suatu benda akibat interaksi benda tersebut dengan benda lain. benda + gaya = gerak?????

SOAL REMEDIAL KELAS XI IPA. Dikumpul paling lambat Kamis, 20 Desember 2012

SILABUS MATA PELAJARAN FISIKA

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (Pertemuan ke V)

BAB 3 DINAMIKA. Tujuan Pembelajaran. Bab 3 Dinamika

Hukum I Newton. Hukum II Newton. Hukum III Newton. jenis gaya. 2. Menerapkan konsep dan prinsip dasar kinematika dan dinamika.

PREDIKSI UAS 1 FISIKA KELAS X TAHUN 2013/ Besaran-besaran berikut yang merupakan besaran pokok adalah a. Panjang, lebar,luas,volume

SMP kelas 8 - FISIKA BAB 1. GERAKLatihan Soal m. 50 m. 100 m. 150 m

MOMENTUM LINEAR DAN IMPULS MOMENTUM LINEAR DAN IMPULS

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN. Tabel 2. Saran Perbaikan Validasi SARAN PERBAIKAN VALIDASI. b. Kalimat soal

BAB 9 T U M B U K A N

BAB XI GAYA DAN GERAK

GAYA DAN PERCEPATAN. Gb. anak sedang main ayunan. Apakah dorongan atau tarikan yang kamu lakukan itu? untuk mengetahuinya lakukanlah kegiatan berikut!

BAB V HUKUM NEWTON TENTANG GERAK

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( RPP ) Standar Kompetensi 1. Menerapkan konsep besaran fisika dan pengukurannya.

Soal IPA SMP Gerak Pada Makhluk Hidup Kelas 8 Semester 1 Dengan Kunci Jawaban Gerak pada Makhluk Hidup dan Benda

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( RPP )

A. Pengertian Gaya. B. Jenis-Jenis Gaya

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( RPP )

BAB V Hukum Newton. Artinya, jika resultan gaya yang bekerja pada benda nol maka benda dapat mempertahankan diri.

Bab II Kinematika dan Dinamika Benda Titik

DINAMIKA GERAK. 2) Apakah yang menyebabkan benda yang sedang bergerak dapat menjadi diam?

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

LATIHAN SOAL MENJELANG UJIAN TENGAH SEMESTER STAF PENGAJAR FISIKA TPB

Pelatihan Ulangan Semester Gasal

DINAMIKA PARTIKEL KEGIATAN BELAJAR 1. Hukum I Newton. A. Gaya Mempengaruhi Gerak Benda

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN. Tabel 4.1 Rekapitulasi peningkatan penguasaan konsep

STRUKTURISASI MATERI Gerak lurus

PENGENDALIAN MUTU KLAS X

UJIAN AKHIR SEMESTER 1 SEKOLAH MENENGAH TAHUN AJARAN 2014/2015 Fisika

RPP 1: Besaran Gerak. RPP 2: GLB dan GLBB. RPP 3: Ticker Timer. RPP 4: Gerak Vertikal

Lampiran 1 RENCANA PROGRAM PEMBELAJARAN SMP KATOLIK SANTA KATARINA Tahun Pelajaran Mata Pelajaran : FISIKA. Materi Pokok : BAB VII (Gerak)

Hukum Newton dan Penerapannya 1

LAPORAN PRAKTIKUM FISIKA DASAR MODUL 2 PESAWAT ATWOOD

Kenapa begini? Kenapa bola berperilaku seperti itu? Kenapa suatu benda dapat bergerak? Sebuah benda akan terus diam jika tidak ada gaya yang bekerja p

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Transkripsi:

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN Satuan Pendidikan : SMP N 1 PIYUNGAN Mata Pelajaran : IPA Kelas/ Semester : VIII/ I Materi Pokok : Gerak pada Benda Alokasi Waktu : 12 x 40 menit (12 JP) A. Tujuan Pembelajaran 1. Pertemuan kelima (3 jp) a. Melalui kegiatan praktikum dan diskusi, siswa dapat 1) melakukan penyelidikan Gerak Lurus Beraturan (GLB), 2) mendeskripsikan Gerak Lurus Beraturan (GLB), 3) melakukan penyelidikan Gerak Lurus Berubah Beraturan (GLBB) dipercepat, 4) mendeskripsikan Gerak Lurus Berubah Beraturan (GLBB) dipercepat, 5) melakukan penyelidikan Gerak Lurus Berubah Beraturan (GLBB) diperlambat, dan 6) mendeskripsikan Gerak Lurus Berubah Beraturan (GLBB) diperlambat dengan tepat. 2. Pertemuan kedua (2jp) b. Melalui kegiatan praktikum dan diskusi, siswa dapat 1) mendeskripsikan Hukum I Newton dan 2) menggunakan Hukum I Newton untuk menjelaskan pergerakan benda dengan tepat. 3. Pertemuan ketiga (3jp) c. Melalui kegiatan praktikum dan diskusi, siswa dapat 1) mendeskripsikan Hukum II Newton, 2) menggunakan Hukum II Newton untuk menjelaskan pergerakan benda, 3) melakukan penyelidikan tentang gerak pada benda, dan 4) mengomunikasikan data gerak benda dalam tabel dan grafik dengan tepat. 4. Pertemuan keempat (3jp) d. Melalui kegiatan praktikum dan diskusi, siswa dapat 1) mendeskripsikan Hukum III Newton dan 2) menggunakan Hukum III Newton untuk menjelaskan pergerakan benda dengan tepat. 5. Pertemuan kelima (2jp) e. Melalui kegiatan diskusi, siswa dapat mendeskripsikan keterkaitan Hukum III Newton dengan cara terbang burung. B. Kompetensi Dasar

KD 3.2 Menganalisis gerak lurus, pengaruh gaya terhadap gerak berdasarkan Hukum Newton, dan penerapannya pada gerak benda dan gerak makhluk hidup. KD 4.2 Menyajikan hasil penyelidikan pengaruh gaya terhadap gerak benda. C. Indikator Pencapaian Kompetensi 1. Pertemuan Pertama (3jp) 3.2.1 Melakukan penyelidikan Gerak Lurus Beraturan (GLB). 3.2.2 Mendeskripsikan Gerak Lurus Beraturan (GLB) 3.2.3 Melakukan penyelidikan Gerak Lurus Berubah Beraturan (GLBB) dipercepat. 3.2.4 Mendeskripsikan Gerak Lurus Berubah Beraturan (GLBB) dipercepat. 3.2.5 Melakukan penyelidikan Gerak Lurus Berubah Beraturan (GLBB) dipercepat. 3.2.6 Mendeskripsikan Gerak Lurus Berubah Beraturan (GLBB) diperlambat. 2. Pertemuan Kedua (2jp) 3.2.7 Mendeskripsikan Hukum I Newton. 3.2.8. Menggunakan Hukum I Newton untuk menjelaskan pergerakan benda. 3.2.9 Mendeskripsikan pergerakan benda dengan posisi. 3.2.10 Mendeskripsikan pergerakan benda dengan arah gerak. 3.2.11 Mendeskripsikan pergerakan benda dengan kecepatan. 3. Pertemuan Ketiga (3jp) 3.2.12 Mendeskripsikan Hukum II Newton. 3.2.13 Menggunakan Hukum II Newton untuk menjelaskan pergerakan benda. 4.2.1 Melakukan penyelidikan tentang gerak pada benda. 4.2.2 Mengomunikasikan data gerak benda dalam tabel dan grafik. 4. Pertemuan Keempat (3jp) 3.2.14 Mendeskripsikan Hukum III Newton. 3.2.15 Menggunakan Hukum III Newton untuk menjelaskan pergerakan benda. 5. Pertemuan Kelima (2jp) 3.2.16 Mendeskripsikan keterkaitan Hukum III Newton dengan cara terbang burung. D. Materi Pembelajaran 1. Fakta a. Burung terbang dengan mengepakkan sayapnya. b. Seseorang akan bergerak maju ke depan ketika berada di kendaraan yang direm secara mendadak.

c. Mendorong lemari kayu besar lebih mudah dilakukan oleh dua orang. d. Roket terdorong ke atas. 2. Konsep a. Jarak h. Inersia b. Perpindahan i. Aksi c. Kecepatan j. Reaksi d. Kelajuan k. Lurus e. Percepatan l. Waktu f. Gaya m. Gesek g. Massa n. Net force 3. Prinsip a. Gerak pada benda dinyatakan dalam jarak, perpindahan, kecepatan, kelajuan, dan percepatan. b. Percepatan suatu benda ditentukan oleh besarnya gaya yang bekerja pada benda tersebut dan massa benda. c. Kecenderungan suatu benda diam tetap diam dan benda yang bergerak lurus dengan kecepatan tetap tetap bergerak lurus dengan kecepatan tetap disebut dengan inersia. d. Gaya gesek adalah gaya yang melawan pergerakan suatu benda. e. Ketika net force bekerja pada suatu benda, benda tersebut akan mengalami percepatan yang searah dengan arah net force. f. Setiap terdapat gaya aksi maka terdapat gaya reaksi yang besarnya sama dengan gaya aksi namun arahnya berlawanan. 4. Hukum a. Hukum I Newton Setiap benda tetap berada dalam keadaan diam atau bergerak dengan kecepatan konstan dalam lintasan lurus kecuali bila terdapat net force yang bekerja pada benda tersebut. b. Hukum II Newton Ketika terdapat net force yang bekerja pada suatu benda dengan massa m, percepatan a yang dihasilkan sebanding dengan net force dan memiliki nilai yang berbanding terbalik dengan massa. Arah percepatan sama dengan arah net force yang bekerja pada benda tersebut. c. Hukum III Newton Ketika suatu benda memberikan sebuah gaya pada benda lain, benda lain tersebut akan memberikan gaya yang sama besar namun berlawanan arah dengan gaya yang diberikan benda pertama. 5. Teori

Gaya adalah sebuah tarikan atau dorongan. Gaya terbagi atas dua jenis, yaitu gaya sentuh atau contact force dan gaya tak sentuh atau noncontact force. Gaya sentuh muncul dari kontak fisik antara dua objek. Ketika dua objek saling mengeluarkan gaya tanpa saling melakukan kontak maka gaya tersebut disebut gaya tak sentuh. Isaac Newton memunculkan tiga hokum yang berhubungan dengan gaya dan massa yang disebut dengan Hukum Newton tentang gerak atau Newton s laws of motion yang menjelaskan tentang pengaruh gaya terhadap suatu objek. a. Hukum I Newton Setiap benda tetap berada dalam keadaan diam atau bergerak dengan kecepatan konstan dalam lintasan lurus kecuali bila terdapat net force yang bekerja pada benda tersebut. Net force adalah keadaan gaya yang bekerja pada benda tersebut tidak nol, sehingga bila gaya yang bekerja pada benda tersebut lebih dari dua, maka net force adalah jumlah dari gaya yang bekerja pada benda tersebut. Kecenderungan suatu benda diam tetap diam dan benda yang bergerak lurus dengan kecepatan tetap tetap bergerak lurus dengan kecepatan tetap disebut dengan inersia. Net force yang besar perlu diberikan untuk mengubah kecepatan beberapa objek dibandingkan objek lainnya. Inersia suatu objek bergantung pada massa objek. b. Hukum II Newton Ketika terdapat net force yang bekerja pada suatu benda dengan massa m, percepatan a yang dihasilkan sebanding dengan net force dan memiliki nilai yang berbanding terbalik dengan massa. Arah percepatan sama dengan arah net force yang bekerja pada benda tersebut.

c. Hukum III Newton Ketika suatu benda memberikan sebuah gaya pada benda lain, benda lain tersebut akan memberikan gaya yang sama besar namun berlawanan arah dengan gaya yang diberikan benda pertama. 6. Prosedur Pembelajaran E. Metode Pembelajaran 1. Eksperimen 2. Diskusi 3. Ceramah 4. Tanya-jawab 5. Demonstrasi 6. Kerja kelompok F. Media Pembelajaran 1. LKPD 2. slide 3. video G. Sumber Belajar 1. Bagi Guru

Halliday, Resnick, dan Jeal Walker. (2010). Fisika Dasar Jilid 1. Jakarta: Erlangga. Hewitt,Paul G.,et.al.2007.Conceptual Integrated Science.San Fransisco:Pearson Addison Weasley. Siti Zubaidah,dkk. 2014. Buku Guru Ilmu Pengetahuan Alam untuk SMP kelas VII. Jakarta : Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Balitbang, Kemdikbud. Tipler, Paul A. 1998. Fisika untuk Sains dan Teknik. Jakarta: Erlangga. Trefil James and Robert Hazen.2010.The Sciences: An Integrated Approach.6 th Edition.Hoboken: John Wiley&Sons. 2. Bagi Siswa Siti Zubaidah, dkk. 2014. Ilmu Pengetahuan Alam untuk SMP kelas VII. Jakarta :Pusat Kurikulum danperbukuan, Balitbang, Kemdikbud. Buku-buku lain yang relevan dengan buku siswa IPA terbitan Kemendikbud. H. Langkah Kegiatan/ Skenario pembelajaran 1. Pertemuan Pertama (3 jp) a. Kegiatan Pendahuluan (10 menit) 1) Guru masuk ke dalam kelas. 2) Guru mengucapkan salam. 3) Guru meminta ketua kelas untuk memimpin berdoa. 4) Guru mengecek kehadiran peserta didik. 5) Guru memusatkan perhatian siswa dengan bertanya, Mengapa kalian bisa sampai ke sekolah tadi pagi? (motivasi) 6) (berjalan, bersepeda, dan bergerak) 7) Guru memberikan apersepsi dengan bertanya, Mengapa benda dapat bergerak? Gerakan apa saja yang dapat dilakukan oleh benda? Apakah keadaan sekitar benda dapat mempengaruhi gerak benda? 8) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yaitu mempelajari gerak benda. b. Kegiatan Inti (90 menit) 1) Guru mengorganisasikan siswa ke dalam 5 kelompok. 2) Guru melakukan demonstrasi dengan menggunakan rel dan mobil. a) Mobil dioperasikan dalam lintasan (rel) mendatar. b) Mobil dioperasikan dalam lintasan (rel) menurun. c) Mobil dioperasikan dalam lintasan (rel) menanjak. (mengamati) 3) Guru meminta setiap kelompok membuat satu pertanyaan. (menanya)

4) Guru mengapresisasi pertanyaan siswa kemudian memilih pertanyaan yang sesuai. 5) Guru menyatakan bahwa hari ini siswa akan melakukan penyelidikan mengenai gerak lurus sesuai dengna langkah-langkah pada kotak Ayo Kita Coba pada Buku Siswa halaman 17. 6) Sebelum melaksanakan penyelidikan, siswa diminta untuk merumuskan hipotesis. 7) Siswa kemudian mencatat hasil penyelidikannya pada buku tugas. (mengeksperimen) 8) Siswa diminta untuk mendiskusikan hasil penyelidikannya berdasarkan pertanyaan-pertanyaan pada kotak Ayo Kita Coba. (mengasosiasi) 9) Siswa diperkenankan untuk mengeksplorasi berbagai sumber belajar untuk mendukung kegiatan diskusi. 10) Guru mengecek masing-masing kelompok, bertanya mengenai hasil penyelidikan mereka, dan membantu kesulitan siswa bila siswa mengalami kesulitan. 11) Siswa menyimpulkan hasil penyelidikan. 12) Guru meminta kesediaan kelompok untuk mempresentasikan hasil diskusinya ke depan kelas dengan membawa kertas yang telah berisi hasil penyelidikan. 13) Guru memberikan kesempatan bagi siswa lain untuk menanggapi hasil presentasi. (mengomunikasikan) c. Kegiatan Penutup (20 menit) 1) Guru mempersilakan siswa untuk kembali duduk berkelompok. 2) Guru memberikan klarifikasi bila terdapat miskonsepsi dalam penyampaian hasil penyelidikan. 3) Bersama dengan guru, siswa dibimbing untuk menyimpulkan hasil penyelidikan. 4) Guru memberikan evaluasi dengan memberikan pertanyaan lisan. 5) Guru mengapresiasi hasil kerja siswa dan meminta semua siswa untuk memberikan applause bagi mereka semua atas kerja sama mereka. 6) Guru menutup pembelajaran dengan berdoa. 2. Pertemuan Kedua (2JP) a. Kegiatan Pendahuluan (5 menit) 1) Guru memberikan salam 2) Guru mengecek kehadiran siswa

3) Guru melakukan apersepsi untuk mengetahui pengetahuan awal siswa dengan bertanya, ketika kalian membonceng motor dan tibatiba motor direm secara mendadak, apa yang terjadi pada kalian yang membonceng? (menabrak seseorang yang mengemudi) (apersepsi) 4) Guru memberikan motivasi dengan meletakkan bulatan plastisin di atas meja. Guru bertanya Jika ibu meletakkan plastisin seperti ini, apa yang sedang plastisin lakukan? Apa yang dapat dilakukan oleh plastisin ketika diletakkan di atas meja? Seberapa lama plastisin akan tetap berada di atas meja jika kita meninggalkannya demikian?(motivasi) 5) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran (penyampaian tujuan) b. Kegiatan Inti (70 menit) 1) Guru menanyakan apa yang akan terjadi jika buku yang kita pegang kita jatuhkan ke lantai. Apakah buku tersebut akan melayang di udara? ataukah jatuh ke lantai? Apakah buku tersebut akan jatuh, kemudian sebelum sampai ke lantai buku tersebut akan melayanglayang di udara terlebih dahulu? 2) Guru mendemonstrasikan buku yang dijatuhkan ke lantai dan siswa diminta untuk mengamati peristiwa yang terjadi. (mengobservasi) 3) Guru meminta siswa untuk merumuskan pertanyaan yang muncul dari demonstrasi yang dilakukan oleh guru (menanya) 4) Guru dan siswa mendiskusikan ketiga kemungkinan yang telah disebutkan sebelumnya, yaitu buku tersebut akan melayang di udara, jatuh ke lantai, atau buku tersebut akan jatuh, kemudian sebelum sampai ke lantai buku tersebut akan melayang-layang di udara terlebih dahulu. Siswa diminta untuk memberikan penjelasan mengapa terdapat salah satu dari ketiga kemungkinan di atas yang benar dan ada yang tidak benar. 5) Guru membiarkan buku tetap di lantai, kemudian bertanya pada siswa kemanakah buku tersebut akan berpindah sekarang? apakah buku dapat jatuh lebih dalam ke dalam lantai? Ataukah buku tersebut dapat kembali ke atas meja? Bagaimana cara agar buku dapat kembali ke atas meja? 6) Guru menyatakan bahwa hari ini siswa akan mempelajari fenomena tersebut secara lebih lanjut melalui penyelidikan. 7) Guru membagi siswa dalam kelompok, dengan satu kelompok beranggotakan 3 orang. Guru kemudian membagikan LKPD-3 kepada siswa.

8) Siswa melaksanakan praktikum berdasarkan LKPD-3 (mengeksperimen) 9) Guru membimbing siswa dalam melakukan diskusi hasil penyelidikan dengan menjawab pertanyaan-pertanyaan diskusi pada LKPD-3 (mengasosiasi) 10) Siswa mempresentasikan hasil penyelidikannya di depan kelas (mengomunikasikan) c. Kegiatan Penutup (5 menit) 1) Guru membimbing siswa untuk memahami faktor yang memengaruhi inersia suatu benda. 2) Guru memberikan penghargaan (misalnya pujian, give applause atau bentuk penghargaan lain yang relevan) kepada kelompok yang berkinerja baik. 3) Guru memberikan klarifikasi jika terdapat miskonsepsi dalam kegiatan yang dilakukan siswa, sembari me-recall materi yang telah disampaikan. 4) Guru mengadakan evaluasi dengan post test. 5) Guru menyampaikan informasi pertemuan berikutnya, yaitu: Hukum II Newton. 3. Pertemuan Ketiga (3jp) a. Kegiatan Pendahuluan ( 10 menit) 1) Guru masuk ke dalam kelas. 2) Guru mengucapkan salam. 3) Guru meminta ketua kelas untuk memimpin berdoa. 4) Guru mengecek kehadiran peserta didik. 5) Guru melakukan apersepsi dengan bertanya jika kamu memberikan gaya yang sama pada dua troli belanjaan dengan troli pertama mengangkut beban sebesar 1 kg sedangkan troli kedua mengangkut beban sebesar 2 kg, manakah yang paling mudah kamu dorong? mengapa demikian? (apersepsi) 6) Guru memberikan motivasi dengan menyatakan bahwa pada pertemuan sebelumnya siswa juga telah mempelajari hokum Newton tentang gerak. Disadari atau tidak, Isaac Newton telah merumuskan tiga hokum tetang gerak sebagai usahanya untuk mendeskripsikan pergerakan suatu benda. Setiap harinya siswa juga telah melihat maupun mengalami pergerakan benda-benda maupun melihat dan mengalami posisi diam namun siswa belum memahami ide inti dari suatu pergerakan benda (motivasi)

7) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yaitu melalui observasi dan diskusi, siswa dapat mengorganisasikan jenis sendi yang terdapat pada tubuh manusia dengan benar (penyampaian tujuan) b. Kegiatan Inti (100 menit) 1) Guru meminta siswa untuk berkelompok sesuai dengan kelompok yang telah dibentuk di pertemuan sebelumnya. 2) Guru meminta satu siswa untuk maju ke depan kelas untuk meniup bola pingpong dengan sedotan. Kemudian siswa tersebut diminta untuk meniup plastisin yang ukurannya dibuat serupa dengan bola pingpong dengan sedotan yang sama dengan tiupan yang diusahakan berkekuatan sama. 3) Siswa lain diminta untuk mengamati fenomena yang terjadi pada kedua bola. (mengamati) 4) Masing-masing siswa diminta untuk membuat pertanyaan dari fenomena yang telah diamati selama 1 menit. (menanya) 5) Masing-masing siswa diminta untuk mengkolaborasikan pertanyaan yang telah dibuat dengan kedua teman kelompoknya selama 3 menit. 6) Guru meminta dua kelompok untuk menyampaikan pertanyaan yang telah dikolaborasikan kepada anggota kelas. 7) Guru mengapresiasi pertanyaan siswa dan menyatakan bahwa hari ini siswa akan melakukan penyelidikan sesuai dengan langkahlangkah di LKPD-4 yang telah dibagikan. 8) Sebelum melaksanakan penyelidikan, siswa diminta untuk merumuskan hipotesis. 9) Siswa kemudian mencatat hasil penyelidikannya pada LKPD-4. (mengeksperimen) 10) Guru juga meminta siswa mencatat hasil penyelidikannya ke dalam kertas yang telah dibagikan oleh guru. 11) Siswa diminta untuk mendiskusikan hasil penyelidikannya berdasarkan pertanyaan-pertanyaan pada LKPD-4. (mengasosiasi) 12) Siswa diperkenankan untuk mengeksplorasi berbagai sumber belajar untuk mendukung kegiatan diskusi. 13) Guru mengecek masing-masing kelompok, bertanya mengenai hasil penyelidikan mereka, dan membantu kesulitan siswa bila siswa mengalami kesulitan. 14) Siswa menyimpulkan hasil penyelidikan.

15) Guru meminta kesediaan kelompok untuk mempresentasikan hasil diskusinya ke depan kelas dengan membawa kertas yang telah berisi hasil penyelidikan. (mengomunikasikan) 16) Guru memberikan kesempatan bagi siswa lain untuk menanggapi hasil presentasi. c. Kegiatan Penutup (10 menit) 1) Guru mempersilakan siswa untuk kembali duduk berkelompok. 2) Guru memberikan klarifikasi bila terdapat miskonsepsi dalam penyampaian hasil penyelidikan. 3) Bersama dengan guru, siswa dibimbing untuk menyimpulkan hasil penyelidikan. 4) Guru memberikan evaluasi dengan memberikan posttest. 5) Guru mengapresiasi hasil kerja siswa dan meminta semua siswa untuk memberikan applause bagi mereka semua atas kerja sama mereka. 6) Guru menutup pembelajaran dengan berdoa. 4. Pertemuan Keempat (3JP) a. Kegiatan Pendahuluan (10menit) 1) Guru memberikan salam 2) Guru mengecek kehadiran siswa 3) Guru melakukan apersepsi dengan bertanya apa yang menyebabkan kamu dapat berdiri di permukaan tanah? (gravitasi) mengapa gravitasi dapat menyebabkan demikian?(gravitasi menarik semua benda ke pusat bumi) Apa yang menyebabkan kamu tidak terjatuh ke dalam tanah sekarang (kursi) Bagaimana cara kursi dapat menyebabkan kamu tetap berada di permukaan tanah? (kursi memberikan dorongan ke atas terhadap tubuhmu dengan sebuah gaya yang sama besar dengan berat tubuhmu yang memberikan gaya ke pusat bumi). (apersepsi) 4) Guru juga menanyakan mengenai roket dengan menunjukkan video lepas landasnya sebuah roket. Guru menanyakan apa yang siswa amati ketika siswa melihat roket lepas landas. Kemudian mengapa bahan bakar dan mesin roket dapat menyebabkan roket dapat lepas landas. 5) Guru memberikan kesempatan siswa untuk menjawab dan guru mengapresiasi jawaban siswa. 6) Guru memberikan motivasi dengan menyatakan bahwa pada pertemuan sebelumnya siswa juga telah mempelajari hokum

Newton tentang gerak. Disadari atau tidak, Isaac Newton telah merumuskan tiga hokum tetang gerak sebagai usahanya untuk mendeskripsikan pergerakan suatu benda. Setiap harinya siswa juga telah melihat maupun mengalami pergerakan benda-benda maupun melihat dan mengalami posisi diam namun siswa belum memahami ide inti dari suatu pergerakan benda. (motivasi) 7) Hari ini siswa akan mempelajari bagaimana roket menggunakan Hukum Newton untuk dapat lepas landas. 8) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran (penyampaian tujuan) b. Kegiatan Inti (100 menit) 1) Guru meminta siswa untuk berkelompok sesuai dengan kelompok yang telah dibentuk di pertemuan sebelumnya. 2) Guru meminta satu siswa untuk maju ke depan kelas untuk memasukkan tablet eferseven ke dalam gelas berisi air. 3) Siswa lain diminta untuk mengamati fenomena yang terjadi di dalam gelas. (mengamati) 4) Masing-masing siswa diminta untuk membuat pertanyaan dari fenomena yang telah diamati selama 1 menit. 5) Masing-masing siswa diminta untuk mengkolaborasikan pertanyaan yang telah dibuat dengan kedua teman kelompoknya selama 3 menit. 6) Guru meminta dua kelompok untuk menyampaikan pertanyaan yang telah dikolaborasikan kepada anggota kelas. (menanya) 7) Guru mengapresiasi pertanyaan siswa kemudian bertanya apa yang akan terjadi jika tutup gelas diletakkan untuk menutup gelas berisi air yang telah ditambahkan tablet eferseven. 8) Guru mengapresiasi jawaban siswa dan menyatakan bahwa hari ini siswa akan melakukan penyelidikan sesuai dengan langkahlangkah di LKPD-5 yang telah dibagikan. 9) Sebelum melaksanakan penyelidikan, siswa diminta untuk merumuskan hipotesis. 10) Siswa kemudian mencatat hasil penyelidikannya pada LKPD-5. (mengeksperimen) 11) Guru juga meminta siswa mencatat hasil penyelidikannya ke dalam kertas yang telah dibagikan oleh guru. 12) Siswa diminta untuk mendiskusikan hasil penyelidikannya berdasarkan pertanyaan-pertanyaan pada LKPD-5. (mengasosiasi)

13) Siswa diperkenankan untuk mengeksplorasi berbagai sumber belajar untuk mendukung kegiatan diskusi. 14) Guru mengecek masing-masing kelompok, bertanya mengenai hasil penyelidikan mereka, dan membantu kesulitan siswa bila siswa mengalami kesulitan. 15) Siswa menyimpulkan hasil penyelidikan. 16) Guru meminta kesediaan kelompok untuk mempresentasikan hasil diskusinya ke depan kelas dengan membawa kertas yang telah berisi hasil penyelidikan. 17) Guru memberikan kesempatan bagi siswa lain untuk menanggapi hasil presentasi. (mengomunikasikan) c. Kegiatan Penutup (10 menit) 1) Guru mempersilakan siswa untuk kembali duduk berkelompok. 2) Guru memberikan klarifikasi bila terdapat miskonsepsi dalam penyampaian hasil penyelidikan. 3) Bersama dengan guru, siswa dibimbing untuk menyimpulkan hasil penyelidikan. 4) Guru memberikan evaluasi dengan memberikan posttest. 5) Guru mengapresiasi hasil kerja siswa dan meminta semua siswa untuk memberikan applause bagi mereka semua atas kerja sama mereka. 6) Guru menutup pembelajaran dengan berdoa. 5. Pertemuan Kelima (2jp) a. Kegiatan Pendahuluan (5 menit) 1) Guru masuk ke dalam kelas. 2) Guru mengucapkan salam. 3) Guru meminta ketua kelas untuk memimpin berdoa. 4) Guru mengecek kehadiran peserta didik. 5) Guru memusatkan perhatian siswa dengan bercerita tentang dongeng ayam dan elang. (motivasi) 6) Guru mengakhiri cerita dengan bertanya, Menurut kalian apakah dongeng tersebut kenyataan? Guru mengapresiasi jawaban siswa. 7) Mengapa demikian? Guru mengapresiasi jawaban siswa. (apersepsi) 8) Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yaitu mengapa burung dapat terbang. b. Kegiatan Inti (70 menit)

Guru mengorganisasikan siswa ke dalam 5 kelompok (satu kelompok 5-6 orang) Mengobservasi Guru menampilkan video burung terbang. Menanya Guru memancing siswa untuk bertanya. Guru memilih pertanyaan yang sesuai dengan tujuan. ( Mengapa burung mengepakkan sayapnya ketika terbang? ) Mengeksplorasi Guru membagikan LKPD kepada masing-masing kelompok. Guru membimbing siswa untuk mengingat kembali Hukum III Newton dengan bantuan bacaan pada LKPD. Mengasosiasi Guru membimbing siswa mendiskusikan pertanyaan pada LKPD yaitu mengenai keterkaitan burung terbang dengan Hukum III Newton. Mengomunikasikan Kelompok membacakan hasilnya di depan kelas. Guru menanyakan apakah kelompok kedua setuju dengan hasil diskusi kelompok pertama. Guru memberikan penguatan atas jawaban siswa. Guru megonfirmasi jawaban siswa bahwa kepakan burung berfungsi untuk memberikan gaya kepada udara. Gaya yang diberikan burung disebut gaya aksi. Berdasarkan Hukum III Newton, setiap gaya aksi menghasilkan gaya reaksi yang besarnya sama tetapi arahnya berlawanan. Oleh karena itu, ketika burung mendorong udara dengan sayapnya, sayap burung mendapatkan dorongan balik dari udara (gaya reaksi) sehingga burung terdorong maju. Sebaliknya, ketika burung menarik kembali sayapnya udara menarik sedikit sayapnya (twist). Hal tersebut dilakukan untuk mengurangi tarikan udara sehingga dapat terus maju. c. Kegiatan Penutup (5 menit) Kesimpulan Bersama dengan siswa, guru menyimpulkan hasil kegiatan yang telah dilakukan. Evaluasi Guru mengevaluasi siswa dengan pertanyaan lisan. Pertanyaannya adalah sebagai berikut. 1. Hukum apa yang dapat menjelaskan cara terbang burung? 2. Bagaimana burung bisa terbang?

3. Apakah burung dapat terbang di ruang hampa? Penugasan Guru meminta siswa menjawab soal penugasan yang berada di LKPD-1 secara berkelompok dan dikumpulkan pada pertemuan berikutnya. Guru menutup pembelajaran dengan berdoa. I. Penilaian, Pembelajaran Remedial dan Pengayaan 1. Teknik Penilaian a. Tes tertulis b. Observasi dan penugasan 2. Pembelajaran Remidial dan Pengayaan Pembelajaran remidial dan pengayaan dilakukan setelah ulangan harian dengan memberikan soal remidial dan soal pengayaan. 3. Instrumen Penilaian a. Penilaian Pengetahuan 1) Jenis Tes : Tes Tertulis (soal tes terlampir) 2) Instrumen Penilaian (soal) a) Pertanyaan lisan pertemuan ke-1 i. Sebuah peluru ditembakkan dengan kelajuan 600 m/s. berapakah waktu yang dibutuhkan peluru untuk mengenai target yang berjarak 30Km dari penembak? b) Pertanyaan lisan pertemuan ke-2 i. Jelaskan apa yang kalian ketahui tentang hukum Newton I dan beri contoh! c) Pertanyaan lisan pertemuan ke -3 i. Bagaimanakah bunyi Hukum II Newton? ii. Sebutkan contoh peristiwa Hukum II Newton dalam kehidupan sehari-hari! iii. Berapa gaya yang diperlukan untuk mendorong pesawat jet yang memiliki massa 20.000kg dengan percepatan 1,5 m/s 2? iv. Dodi memindahkan balok yang bermassa 5kg yang awalnya diam. Kemudian setelah 2 detik memiliki kecepatan 10m/s. berapa gaya yang dilakukan oleh Dodi? d) Pertanyaan lisan pertemuan ke -4 i. Bagaimanakah prinsip hukum III Newton? ii. Ketika dua buah benda yang bermasa 3kg dan 1 kg dijatuhkan bersama-sama, benda manakah yang

mengalami percepatan lebih besar? Mengapa demikian? e) Pertanyaan lisan pertemuan ke -5 i. Hukum apa yang dapat menjelaskan cara terbang ii. iii. burung? Bagaimana burung bisa terbang? Apakah burung dapat terbang di ruang hampa? 3) Penilaian Pengetahuan b. Penilaian Keterampilan = 1) Jenis Tes : tes kinerja a) Rubrik Penilaian Jumlah Skor yang diperoleh Jumlah Skor Total X 100

No Aspek Penilaian Skor Mempersiapkan alat dan bahan 1 Mempersiapkan 1. Mengecek alat dan bahan Tiap point alat dan bahan percobaan bernilai 5 2. Alat dan bahan lengkap Total nilai 20 3. Mempersiapkan sendiri alat dan bahan 4. Membawa dengan hati-hati ke meja praktikum Melakukan percobaan 1 Melakukan 1. Membaca petunjuk dengan teliti Tiap point percobaan 2. Melakukan langkah percobaan bernilai 5 sesuai prosedur 30 3. Melakukan percobaan dengan hati-hati 4. Menjaga kebersihan selama percobaan 5. Menggunakan alat dan bahan sesuai prosedur 6. Membereskan alat dengan rapi setelah percobaan selesai Nilai Kinerja = Total skor x 2 2) Rekapitulasi Nilai Tes Praktik a) Rubrik Penilaian Penilaian LKPD 1 (Hukum I Newton) Aspek Kriteria Skor Hipotesis 1. Berdasarkan pengetahuan ataupun observasi awal. 10 2. Berkaitan dengan masalah/pertanyaan yang dibahas. 3. Dirumuskan sendiri oleh siswa tanpa bantuan guru. 4. Memberikan alasan yang mendasari perumusan hipotesis. Data hasil pengamatan Total : 20 1. Mendeskripsikan hasil percobaan 2. Data ditulis dengan benar sesuai penyelidikan. 3. Siswa menuliskan hasil tanpa bantuan guru. Analisis data 1. Analisis dikerjakan berdasarkan hasil Satu

penyelidikan. 2. Mengaitkan hasil penyelidikan untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan pada analisis data. nomor pertanyaan memiliki poin 5. Total skor: 50. Kesimpulan Berdasarkan hasil penyelidikan yang dilakukan. 20 Skor total 100 Penilaian LKPD 2 (Hukum I Newton) Aspek Kriteria Skor Tabel 1. Menuliskan satuan. 20 2. Data ditulis dengan benar sesuai penyelidikan. 3. Siswa menuliskan tabel tanpa bantuan guru. Grafik 1 1. Memberikan judul grafik dengan tepat. (0.5) 20 2. Memberikan satuan pada nilai waktu. (0.5) 3. Memberikan satuan pada nilai posisi rata-rata. (0.5) 4. Menjadikan waktu tempuh sebagai sumbu x. (0.5) 5. Menjadikan posisi rata-rata sebagai sumbu y. (0.5) 6. Memberikan keterangan posisi rata-rata dan waktu sebagai sumbu x dan y (0.5) 7. Mengorganisasikan data pada tabel secara urut dari detik ke-1 hingga ke-4. (8.5) 8. Mengorganisasikan data waktu dan posisi rata-rata dengan tepat. (8.5) Grafik 2 1. Memberikan judul grafik dengan tepat. (0.5) 20 2. Memberikan satuan pada nilai waktu. (0.5) 3. Memberikan satuan pada nilai kecepatan. (0.5) 4. Menjadikan waktu tempuh sebagai sumbu x. (0.5) 5. Menjadikan kecepatan sebagai sumbu y. (0.5) 6. Memberikan keterangan kecepatan dan waktu sebagai sumbu x dan y (0.5) 7. Mengorganisasikan data pada tabel secara urut dari detik ke-1 hingga ke-4. (8.5) 8. Mengorganisasikan data waktu dan kecepatan dengan tepat. (8.5) Analisis 1. Analisis dikerjakan berdasarkan hasil penyelidikan. Satu data 2. Mengaitkan hasil penyelidikan untuk menjawab nomor pertanyaan-pertanyaan pada analisis data. pertanyaan memiliki

poin 5. Total skor: 30. Kesimpulan Berdasarkan hasil penyelidikan yang dilakukan. 10 Skor total 100 Penilaian LKPD 3 (Hukum III Newton) Aspek Kriteria Skor Hipotesis 1. Berdasarkan pengetahuan ataupun observasi awal. 2. Berkaitan dengan masalah/pertanyaan yang dibahas. 3. Dirumuskan sendiri oleh siswa tanpa bantuan guru. 20 4. Memberikan alasan yang mendasari perumusan hipotesis. Data hasil 1. Mendeskripsikan hasil percobaan 20 percobaan 2. Data ditulis dengan benar sesuai penyelidikan. Siswa menuliskan hasil tanpa bantuan guru. Analisis data 1. Analisis dikerjakan berdasarkan hasil penyelidikan. Satu 2. Mengaitkan hasil penyelidikan untuk menjawab nomor pertanyaan-pertanyaan pada analisis data. pertanyaan memiliki poin 5. Total skor: 40. Kesimpulan Berdasarkan hasil penyelidikan yang dilakukan. 20 Skor total 100 Penilaian LKPD 4 (Hukum III Newton dan Gerak Burung) Aspek Kriteria Skor Data hasil 1. Mendeskripsikan hasil percobaan 30 percobaan 2. Data ditulis dengan benar sesuai penyelidikan. 3. Siswa menuliskan hasil tanpa bantuan guru. Analisis data 1. Analisis dikerjakan berdasarkan hasil penyelidikan. 2. Mengaitkan hasil penyelidikan untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan pada analisis data. Satu nomor pertanyaan memiliki poin 20. Total skor: 20. Kesimpulan Berdasarkan hasil penyelidikan yang dilakukan. 30 Penugasan 1. Membandingkan ukuran sayap dan badan ayam 20

dengan ukuran sayap dan badan burung. 2. Memberikan penegasan ketidakseimbangan ukuran sayap dan badan yang menyebabkan burung unta tidak dapat terbang Skor total 100 Nilai tes praktik materi gerak benda = Nilai LKPD 1 + Nilai LKPD 2 + Nilai LKPD 3 + Nilai LKPD 4 4 Nilai tes keterampilan materi gerak benda = Nilai tes kinerja + nilai tes praktik 2 Piyungan, 11 Agustus 2016