DAMPAK PROGRAM PENGEMBANGAN USAHA AGRIBISNIS PERDESAAN (PUAP) TERHADAP PENDAPATAN PETANI

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "DAMPAK PROGRAM PENGEMBANGAN USAHA AGRIBISNIS PERDESAAN (PUAP) TERHADAP PENDAPATAN PETANI"

Transkripsi

1 DAMPAK PROGRAM PENGEMBANGAN USAHA AGRIBISNIS PERDESAAN (PUAP) TERHADAP PENDAPATAN PETANI (Studi Kasus di Desa Hasang Kecamatan Kualuh Selatan Kabupaten Labuhan Batu, Sumatera Utara) SKRIPSI ZAGARUDDIN SAGALA H DEPARTEMEN AGRIBISNIS FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN INSTITUT PERTANIAN BOGOR BOGOR 2010

2 PERNYATAAN Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi saya yang berjudul Dampak Program Pengembangan Usaha Agribisnis Perdesaan (PUAP) Terhadap Pendapatan Petani (Studi Kasus di Desa Hasang Kecamatan Kualuh Selatan Kabupaten Labuhan Batu, Sumatera Utara) adalah karya sendiri dan belum diajukan dalam bentuk apapun kepada perguruan tinggi manapun. Sumber informasi yang berasal atau dikutip dari karya yang diterbitkan maupun tidak diterbitkan dari penulisan lain telah disebutkan dalam teks dan dicantumkan dalam bentuk daftar pustaka di bagian akhir skripsi ini. Bogor, April 2010 Zagaruddin Sagala H

3 RINGKASAN ZAGARUDDIN SAGALA. Dampak Program Pengembangan Agribisnis Pedesaan Terhadap Pendapatan Petani (Studi kasus di Desa Hasang Kecamatan Kualuh Selatan Kabupaten Labuhan Batu, Sumatera Utara. Skripsi. Departemen Agribisnis. Fakultas Ekonomi dan Manajemen, Institut Pertanian Bogor (Di bawah bimbingan EVA YOLYNDA AVINY). Masalah paling dasar bagi sebagian besar petani Indonesia adalah masalah keterbatasan modal yang dimiliki oleh para petani. Permasalahan yang dihadapi dalam permodalan pertanian berkaitan langsung dengan kelembagaan selama ini, yaitu lemahnya organisasi tani, sistem dan prosedur penyaluran kredit yang rumit, birokratis dan kurang memperhatikan kondisi lingkungan sosial budaya perdesaan, sehingga sulit menyentuh kepentingan petani yang sebenarnya. Dalam rangka menanggulangi permasalahan tersebut, dicanangkan program Pengembangan Usaha Agribisnis Perdesaan (PUAP). Program ini bertujuan untuk membantu mengurangi tingkat kemiskinan dan menciptakan lapangan pekerjaan di perdesaan serta membantu penguatan modal dalam kegiatan usaha di bidang pertanian sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan petani. Kehadiran program PUAP diharapkan dapat mengatasi masalah kesulitan modal yang dihadapi petani. Program PUAP di Sumatera Utara khususnya di Kabupaten Labuhan Batu telah dilaksanakan dengan jumlah dana yang diterima sebesar Rp 100 juta untuk setiap desa miskin atau Gapoktan. Salah satu Kecamatan yang telah menerima bantuan dana PUAP adalah Kecamatan Kualuh Selatan Desa Hasang. Penyaluran dana PUAP ini dilakukan melalui Gapoktan Satahi Desa Hasang dimana Gapoktan ini memiliki 8 kelompok tani. Tujuan penelitian ini adalah (1) Menganalisis karakteristik anggota Gapoktan PUAP di Kecamatan Kualuh Selatan, Kabupaten Labuhan Batu. (2) Menganalisis dampak program PUAP dilihat dari pendapatan anggota kelompok tani yang mengambil PUAP di Desa Hasang, Kecamatan Kualuh Selatan, Kabupaten Labuhan Batu. Penelitian ini dilaksanakan di Gapoktan atau di Desa Hasang di Kecamatan Kualuh Selatan, Kabupaten Labuhan Batu, Sumatera Utara. Waktu penelitian dilakukan pada bulan Desember Responden penelitian adalah para petani Domba anggota Gapoktan penerima BLM-PUAP sebanyak 53 responden dan penelitian ini menggunakan analisis pendapatan usahatani. Gapoktan di Kecamatan Kualuh Selatan memiliki karakteristik sebagai lembaga sosial ekonomi perdesaan yang memiliki struktur kepengurusan terdiri dari ketua, sekretaris, bendahara dan beberapa seksi. Masing-masing jabatan mempunyai tugas dan tanggung jawab yang sama penting. Berdasarkan hasil analisis pendapatan usahatani domba di Desa Hasang menunjukkan bahwa pelaksanaan program PUAP pada dasarnya memberikan dampak terhadap produksi Domba dan tingkat pendapatan petani peserta program. Hal ini dapat dilihat dari pendapatan usahataninya bahwa pada awal berjalannya program PUAP, jumlah rata-rata domba Gapoktan Desa Hasang per petani sebanyak 4 ekor dengan rata-rat bobot badan sebesar 30 kg dengan harga jual Rp per kilogramnya, sehingga penerimaan tunai yang diperoleh petani anggota Gapoktan adalah sebesar Rp Namun, setelah berjalannya program PUAP maka

4 jumlah produksi yang dihasilkan mengalami peningkatan sebanyak 3 ekor sehingga jumlahnya menjadi 7 ekor maka penerimaan tunai yang diperoleh sebesar Rp Penerimaan diperhitungkan berdasarkan dari jumlah tenaga kerja, penyusutan alat dan material kandang, dimana ketiga komponen ini seharusnya diperhitungkan tetapi biaya yang dikeluarkan tidak dalam bentuk tunai. Dari penerimaan yang diperhitungkan dapat dilihat jumlah penerimaan yang diperoleh dari ketiga komponen tersebut pada awal PUAP dan setelah PUAP sebesar Rp Hasil analisis imbangan penerimaan dan biaya (R/C ratio analysis) usahatani domba yang diusahakan oleh petani responden menunjukkan bahwa usahatani ini memiliki penerimaan yang lebih besar dibanding biaya usahatani. Hal tersebut ditunjukkan oleh nilai R/C rasio lebih besar dari satu. Artinya setiap satu satuan biaya yang dikeluarkan maka akan memberikan penerimaan sebesar lebih dari satu satuan biaya atau usahatani tersebut menghasilkan penerimaan yang lebih besar dari total biaya yang dikeluarkan. Nilai R/C rasio atas biaya tunai pada awal program PUAP sebesar Artinya setiap Rp 1 biaya yang dikeluarkan pada usahatani domba dengan dengan jumlah awal program sebesar 4 ekor maka akan memberikan keuntungan sebesar Rp 1,13. Sementara itu apabila memasukkan sejumlah biaya yang diperhitungkan sebagai komponen biaya total, maka nilai R/C rasio sebesar 1,85. Rasio dengan nilai 1,85 berarti setiap pengeluaran biaya total sebesar Rp 1 akan memberikan keuntungan sebesar Rp 1,85 dengan jumlah domba 4 ekor pada awal program PUAP berjalan. Selanjutnya adalah melihat nilai R/C rasio dari usahatani domba setelah berjalannya program PUAP. Analisis imbangan R/C rasio biaya tunai sebesar 0,33. Artinya adalah setiap pengeluaran tunai sebesar Rp 1 akan memberikan kerugian sebesar Rp 0,33. Apabila dimasukkan biaya yang diperhitungkan sebagai komponen total biaya maka R/C rasio yang dihasilkan sebesar 0,54 yang berarti setiap pengeluaran biaya total Rp 1 maka akan memberikan kerugian sebesar Rp 0.54 Berdasarkan hasil uraian di atas dapat diinformasikan bahwa nilai kedua R/C rasio di atas setelah berjalannya program PUAP menunjukkan nilai R/C rasio lebih besar dari satu, yang berarti dapat dikatakan bahwa usahatani domba pada Gapoktan Desa Hasang di Kecamatan Kualuh Selatan Kabupaten Labuhan Batu layak diusahakan untuk R/C rasio atas biaya tunai sedangkan R/C rasio atas biaya total secara binis tidak layak untuk dijalankan.

5 DAMPAK PROGRAM PENGEMBANGAN USAHA AGRIBISNIS PERDESAAN (PUAP) TERHADAP PENDAPATAN PETANI (Studi Kasus di Desa Hasang Kecamatan Kualuh Selatan Kabupaten Labuhan Batu, Sumatera Utara) ZAGARUDDIN SAGALA H Skripsi merupakan salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Ekonomi pada Departemen Agribisnis DEPARTEMEN AGRIBISNIS FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN INSTITUT PERTANIAN BOGOR BOGOR

6 2010

7 Judul Skripsi : Dampak Program Pengembangan Usaha Agribisnis Perdesaan (PUAP) Terhadap Pendapatan Petani di Desa Hasang Kecamatan Kualuh Selatan Kabupaten Labuhan Batu Sumatera Utara. Nama : Zagaruddin Sagala NIM : H Disetujui, Pembimbing Eva Yolynda Aviny, SP.MM NIP Diketahui Ketua Departemen Agribisnis Fakultas Ekonomi dan Manajemen Institut Pertanian Bogor Dr. Ir. Nunung Kusnadi, MS NIP Tanggal Lulus:

8 KATA PENGANTAR Puji syukur Kepada Allah SWT yang telah memberikan nikmat dan karunianya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini dengan judul Dampak Program Pengembangan Usaha Agribisnis (PUAP) Terhadap Pendapatan Petani di Desa Hasang Kualuh Selatan Kabupaten Labuhan Batu Sumatera Utara. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis karakteristik petani penerima bantuan dana program PUAP serta dampak terhadap tingkat pendapatan petani di Desa Hasang Kecamatan Kualuh Selatan Kabupaten Labuhan Batu, Sumatera Utara. Skripsi ini sangat bermanfaat bagi penulis sebagai salah satu syarat menyelesaikan tugas akhir pada Program Sarjana Agribisnis, Institut Pertanian Bogor. Skripsi ini merupakan hasil karya yang dapat diselesaikan oleh penulis selama mengikuti kegiatan pembelajaran dalam kegiatan kuliah maupun tugas akhir ini. Penulis berharap semoga skripsi ini dapat bermanfaat bagi semua pihak yang memang membutuhkan. Bogor, April 2010 Zagaruddin Sagala

9 UCAPAN TERIMAKASIH Penyelesaian skripsi ini juga tidak terlepas dari bantuan berbagai pihak. Sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah SWT, penulis ingin menyampaikan terimakasih dan penghargaan kepada: 1. Eva Yolynda Aviny, SP.MM selaku dosen pembimbing atas bimbingan, arahan, waktu dan kesabaran yang telah diberikan kepada penulis selama penyusunan skripsi ini. 2. Dr. Ir. Anna Fariyanti, MS. selaku dosen evaluator penulis pada saat kolokium proposal, atas waktu dan kritiknya didalam perbaikan skripsi ini. 3. Ir. Popong Nurhayati, MM selaku dosen penguji utama yang telah memberikan kritik dan saran yang sangat bermanfaat bagi penulis dalam memperbaiki penulisan skripsi ini. 4. Rahmat Yanuar, SP. MSi selaku dosen penguji komisi pendidikan yang telah memberikan saran dan kritik kepada penulis dalam upaya memaksimalkan penulisan skripsi ini. 5. Ayah, Mamak, adik-adikku dan seluruh keluarga besar Sagala atas segala kasih sayang serta dukungan lahir dan batin, semoga ini menjadi persembahan yang terbaik. 6. Pihak Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Desa Hasang atas waktu, kesempatan, informasi, dan dukungan yang diberikan. Bogor, Mei 2010 Zagaruddin Sagala

10 DAFTAR LAMPIRAN Nomor Halaman 1. Kuisioner penelitian Struktur Organisasi Gapoktan Desa Hasang Daftar Desa Penerima PUAP Kabupaten Labuhan Batu

11 DAFTAR ISI Halaman DAFTAR TABEL... i DAFTAR GAMBAR... ii DAFTAR LAMPIRAN... iii I PENDAHULUAN Latar Belakang Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian II TINJAUAN PUSTAKA Gambaran Umum Bentuk Bantuan Modal Pada Pertanian Tujuan PUAP Sasaran Program PUAP Kelembagaan dan Peran Kelembagaan Gabungan Kelompok Tani Kelompok Tani Pengertian Kredit Penelitian Terdahulu III KERANGKA PEMIKIRAN Kerangka Pemikiran Teoritis Pendapatan Usahatani Imbangan Penerimaan dan Biaya (R/C Rasio) Sistem Integrasi Ternak Dengan Tanaman Kerangka Pemikiran Operasional IV METODE PENELITIAN Lokasi dan Waktu Penelitian Jenis dan Sumber Data Metode Pengumpulan Data Metode Pengambilan Sampel Metode Pengolahan dan Analisis Data Analisis Pendapatan Petani Analisis R/C rasio V GAMBARAN UMUM Gambaran Umum Wilayah Penelitian Desa Hasang VI HASIL DAN PEMBAHASAN Mekanisme penyaluran PUAP Desa Hasang... 45

12 6.2 Karakteristik responden di Gapoktan Desa Hasang Jenis Kelamin Usia Responden Tingkat Pendidikan Jenis Pekerjaan Responden Pengalaman Mengambil Kredit Jumlah Tanggungan Status Kepemilikan dan Luas Lahan Status Kepemilikan Ternak Domba Proses Budidaya Persiapan Kandang Pemilihan Ternak Pemeliharaan dab Penanganan Penyakit Ternak Ternak Siap Panen dan Pemanenan Kinerja Gapoktan Dalam Menyalurkan BLM PUAP Evektivitas Penyaluran BLM PUAP Berdasarkan Kriteria Pihak Penyalur Target dan Realisasi Pinjaman PUAP Jangkauan Realisasi Pinjaman PUAP Frekuensi Pinjaman Persentase Tunggakan Penyaluran BLM PUAP pada petani Persyaratan Awal Prosedur Pinjaman Realisasi Pinjaman Biaya Administrasi Tingkat Bunga Dampak PUAP dilihat dari pendapatan anggota Gapoktan Pemanfaatan Dana BLM PUAP Analisis Usahatani Awal dan Setelah Program PUAP Alat-alat Pertanian Output Usahatani Pendapatan Anggota Gapoktan Awal dan SetelahPUAP Analisis R/C Rasio Awal dan Setelah PUAP Analsis Usahatani Karet,Sawit dan Domba Manfaat Program PUAP Terhadap Ekonomi dan Non Ekonomi Petani Manfaat Ternak Domba Dalam Bentuk Lain Manfaat Pengembangan Bisnis Manfaat integrasi terhadapat produksi Implikasi Dari Penelitian VII KESIMPULAN DAN SARAN DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN... 88

13 DAFTAR TABEL Nomor Halaman 1. Jumlah dan Persentase Penduduk Miskin di Indonesia Menurut Daerah Tahun Kesempatan Kerja Menurut Sektor Ekonomi Tahun Jumlah dan Persentase Penduduk Miskin Sumatera Utara Tahun Luas, Jumlah Penduduk dan Kepadatan Penduduk Menurut Desa/Kelurahan Jumlah Penduduk Berdasarkan Mata Pencaharian Masyarakat Desa Hasang, Kecamatan Kualuh SelatanTahun Jumlah Responden Yang Mengambil Dana PUAP Berdasarkan Jenis Kelamin Data Jumlah Responden Berdasarkan Tingkat Usia Sebaran Responden Petani Domba Berdasarkan Tingkat Pendidikan Data Jumlah Tanggungan Keluarga Responden Jumlah Petani Responden Berdasarkan Kriteria Luasan Lahan Sawit/Karet yang Dimiliki Tahun Data Jumlah Kepemilikan Dombaan Pada Awal Dan Setelah Berjalannya PUAP Realisasi Dana BLM-PUAP di Desa Hasang Menurut Kelompok Tani Tahun Realisasi Penerima PUAP di Desa Hasang berdasarkan kelompok tani Tahun Tingkat Bunga Pinjaman pada Gapoktan Desa Hasang PUAP... 63

14 15. Rata-Rata Nilai Penggunaan Peralatan Pada Usahatani Domba Desa Hasang Kecamatan Kualuh Selatan Labuhan Batu Nilai Penyusutan Peralatan Pada Usahatani Petani Responden Anggota Gapoktan di Kecamatan Bram Itam dan Seberang Kota Jumlah Domba pada Awal Berjalannya PUAP dan Setelah Berjalannya PUAP Jumlah Rata-Rata Kepemilikan Domba Oleh Petani pada Awal Dan Setelah Berjalannya PUAP Pendapatan Usahatani Domba Desa Hasang Awal Berjalan dan Setelah Berjalan PUAP Perbandingan R/C Rasio Sebelum dan Setelah PUAP Jumlah Rata-Rata Pendapatan Usahatani Sawi, Karet Serta Domba Dalam Periode 13 Bulan

15 DAFTAR GAMBAR Nomor Halaman 1. Kerangka Pemikiran Operasional Penelitian... 35

16 I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Sebagian besar penduduk Indonesia berdomisili di daerah perdesaan dan memiliki mata pencaharian di sektor pertanian. Pada tataran tingkat nasional jumlah daerah perdesaan dan cakupan daerah perdesaan jauh lebih luas dibanding daerah kota. Namun akibat pertumbuhan jumlah penduduk yang tinggi sementara ketersediaan sumberdaya lahan dan air yang merupakan faktor produksi utama pada usaha pertanian relatif tetap maka telah terjadi marjinalisasi daerah perdesaan. Pada sisi lain pembangunan di daerah kota yang identik dengan pembangunan sektor industri dan jasa belum sepenuhnya mampu menimbulkan dampak positif bagi kehidupan msyarakat desa sehingga daerah perdesaan relatif tertinggal dibanding daerah kota, dan dalam banyak kasus daerah perdesaan identik dengan daerah miskin. Petani miskin tersebut pada umumnya tergolong petani berlahan sempit atau petani tanpa lahan yang pekerjaan utamanya adalah sebagai buruh tani. Pada umumnya penduduk miskin tersebut memiliki akses yang lemah terhadap sumberdaya lahan pertanian, permodalan, teknologi pertanian, pasar input dan pasar output sehingga mereka tidak mampu meningkatkan taraf hidupnya secara mandiri dan tanpa didukung secara memadai sehingga menyebabkan kemiskinan selalu ada. Dari data persentase penduduk miskin Indonesia menurut daerah tahun , penduduk miskin lebih besar terdapat di perdesaan dibanding dengan perkotaan. Sesuai dengan kesempatan kerja terbesar terjadi pada sektor pertanian sehingga terlihat sinkronisasi antara kesempatan kerja terbanyak dengan penduduk miskin, artinya penduduk miskin banyak yang bekerja di sektor pertanian khususnya di Desa. Hasil perhitungan jumlah penduduk miskin di Indonesia yang dilakukan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) pada Tabel 1 menunjukkan jumlah penduduk miskin dari tahun ke tahun baik di kota maupun di desa terus berfluktuatif. Pada periode yang sama tahun dapat terlihat bahwa jumlah penduduk miskin lebih banyak di daerah perdesaan dari pada di perkotaan.

17 Tabel 1. Jumlah dan Persentase Penduduk Miskin di Indonesia Menurut Daerah Tahun Tahun Jumlah Penduduk Miskin (Juta) Persentase Penduduk Miskin Kota Desa Kota+Desa Kota Desa Kota+Desa ,60 29,30 37,90 9,76 24,84 18, ,30 25,10 38,40 14,46 21,10 18, ,20 25,10 37,30 13,57 20,23 17, ,40 24,80 36,10 12,13 20,11 16, ,40 22,70 35,10 11,68 19,98 15, ,49 24,81 39,30 13,47 21,81 17, ,20 24,32 38,52 12,49 21,89 17,19 Sumber : BPS, (2008) 1 (diolah) Ini membuktikan bahwa desa masih menjadi pusat kemiskinan. Dilihat dari sisi mata pencaharian penduduk desa, dapat dikatakan bahwa kemiskinan mayoritas terjadi pada penduduk yang menggantungkan hidupnya pada sektor pertanian. Hal ini selaras dengan pernyataan Menteri Pertanian pada suatu kesempatan bahwa 70 persen masyarakat miskin Indonesia adalah petani, terutama buruh tani yang jumlahnya sangat besar dan memang rawan terhadap kemiskinan (Deptan, 2008) Pada umumnya suatu masalah kemiskinan berhubungan erat dengan permasalahan pertanian di Indonesia. Menurut Lukman Hakim (2008) 2, beberapa masalah pertanian yang dimaksud yaitu pertama, sebagian besar petani Indonesia sulit untuk mengadopsi teknologi sederhana untuk meningkatkan produktivitas hasil pertaniannya. Selain itu, masih banyak petani yang menggunakan cara-cara tradisional. Hal ini berkaitan dengan keterbatasan ruang gerak petani terhadap fasilitas yang dimiliki sehingga membuat petani menjadi tertutup dan lambat dalam merespon perubahan yang terjadi di dunia luar. 1 BPS.2008.Penduduk Miskin Indonesia.[Terhubung Berkala]. Google.com//search//penduduk Indonesia//penduduk miskin indonesia.html. [15 April 2009]. 2 Lukman Hakim Kelembagaan dan Kemiskinan Indonesia. [17 April 2009]. 2

18 Dalam kemajuan berusahatani harus memiliki akses informasi yang baik sehingga teknologi tentang pertanian dapat cepat diterima oleh petani. Akses informasi selama ini sangat sulit diterima oleh petani sehingga timbul masalah kedua yaitu petani mengalami keterbatasan pada akses informasi pertanian. Adanya penguasaan informasi oleh sebagian kecil pelaku pasar komoditas pertanian menjadikan petani semakin tersudut. Terlihat dari realitas ketidaktahuan petani akan adanya HPP (Harga Pembelian Pemerintah) dan pembelian oleh oknum terhadap hasil pertanian dibawah harga yang ditentukan oleh pemerintah, sehingga tidak sedikit petani yang tidak memperoleh keuntungan dari hasil pertaniannya bahkan mengalami kerugian. Oleh sebab itu, untuk memenuhi kebutuhan hidupnya sebagian besar petani Indonesia tidak mengandalkan dari sektor pertanian, tetapi dari luar sektor petanian, misalnya kerja sampingan buruh pabrik, kuli bangunan dan lain sebagainya. Selain kendala akses informasi masalah yang ketiga yaitu petani memiliki kendala atas sumberdaya manusia yang dimiliki. Terlihat dari rendahnya pendidikan yang dimiliki petani dan keterbatasan atas kepemilikan lahan garapan terutama sawah. Ini terjadi karena masih adanya stigma yang berkembang di tengah masyarakat bahwa menjadi petani adalah pilihan terakhir setelah tidak memperoleh tempat di sektor lain. Faktor penyebab lainnya adalah banyaknya lahan pertanian yang dikonversi menjadi lahan industri diluar pertanian seperti pemukiman, industri otomotif, elektronik dan lain sebagainya yang menyebabkan lahan pertanian semakin menyempit. Selanjutnya masalah keempat adalah masalah paling dasar bagi sebagian besar petani Indonesia adalah masalah keterbatasan modal yang dimiliki oleh para petani. Masalah modal tersebut diantaranya adalah sebagian besar petani yang mengalami kekurangan modal untuk berusaha dan memenuhi kebutuhan hidupnya, belum adanya asuransi pertanian, masih adanya praktek sistem ijon dan sistem perbankan yang kurang peduli kepada petani 3. Dalam mengatasi permasalahan permodalan pada petani, biasanya petani melakukan peminjaman atau kredit kepada lembaga Bank dan non Bank. Akan tetapi pada pada umumnya pihak Bank sangat sulit memberikan kredit ke petani 3 Apriyantono, A Pembangunan Pertanian di Indonesia. indonesia.html. [17 April 2009]. 3

19 karena sifat pertanian yang tergantung pada musim, perishable, bulky, voluminous yang pada akhirnya akan mempengaruhi produk ketika pemanenan sehingga kondisi ini merupakan kendala bagi pihak perbankan dalam memberikan kredit. Umumnya pihak perbankan lebih suka untuk memberikan dananya ke sektor lain yang tingkat pengembaliannya lebih tinggi, seperti sektor perdagangan, jasa, perindustrian dan sebagainya. Dengan keberpihakan Bank pada sektor non pertanian mengakibatkan petani semakin sulit untuk memajukan usahatani diakibatkan modal yang terbatas. Dengan keterbatasan modal tersebut sektor jauh lebih maju dibandingkan dengan sektor pertanian. Akan tetapi meskipun sektor diluar pertanian jauh lebih pesat, sektor pertanian merupakan penyerap tenaga kerja terbesar seperti pada Tabel 2 yang mencapai 0,22 persen untuk tenaga kerja laki-laki dan 0,41 persen tenaga kerja perempuan. Data kesempatan kerja di sektor pertanian menunjukkan bahwa dorongan permodalan pada sektor pertanian sangat dibutuhkan mengingat banyaknya tenaga kerja yang bergerak di bidang pertanian. Tabel 2. Kesempatan Kerja Menurut Sektor Ekonomi Tahun No Lapangan Usaha Tahun 2006 (%) Tahun 2007 (%) Laki-laki Perempuan Laki-laki Perempuan 1 Pertanian 0,22 0,41 0,41 0,41 2 Pertambangan dan 0,01 0,00 0,01 0,00 Penggalian 3 Industri Pengolahan 0,11 0,15 0,11 0,14 4 Listrik, Gas dan Air 0,00 0,00 0,00 0,00 5 Bangunan 0,07 0,00 0,08 0,00 6 Perdagangan Besar, 0,17 0,27 0,16 0,28 Eceran, Hotel dan Rumah Makan 7 Angkutan, 0,09 0,01 0,09 0,01 Pergudangan dan Komunikasi 8 Keuangan, Asuransi, 0,02 0,01 0,02 0,01 Usaha Sewa Bangunan, Tanah dan Jasa Perusahaan 9 Jasa Kemasyarakatan 0,10 0,15 0,11 0,14 Sumber : BPS, (2009) 4 4 BPS. Berita Resmi Statistik No.11/02/Th. XII,16 Februari 2009.[Terhubung Berkala]. Google.com//search//PDB Indonesia. html. Diakses tanggal 15 April

20 Bila ditelusuri lebih jauh lagi, permasalahan yang dihadapi dalam permodalan pertanian berkaitan langsung dengan kelembagaan selama ini yaitu lemahnya organisasi tani, sistem dan prosedur penyaluran kredit yang rumit, birokratis dan kurang memperhatikan kondisi lingkungan sosial budaya perdesaan, sehingga sulit menyentuh kepentingan petani yang sebenarnya. Kemampuan petani dalam mengakses sumber-sumber permodalan sangat terbatas karena lembaga keuangan perbankan dan non perbankan menerapkan prinsip 5-C (Character, Collateral, Capacity, Capital dan Condition) dalam menilai usaha pertanian yang tidak semua persyaratan yang diminta dapat dipenuhi oleh petani. Secara umum usaha di sektor pertanian masih dianggap beresiko tinggi, sedangkan skim kredit masih terbatas untuk usaha produksi, belum menyentuh kegiatan pra dan pasca produksi, dan saat ini belum berkembang lembaga penjamin maupun lembaga keuangan khusus yang menangani sektor pertanian (Syahyuti, 2007). Dengan adanya prinsip 5C yang diberikan oleh pihak perbankan akan mengakibatkan keterbatasan petani dalam mengakses permodalam untuk usahatani. Keterbatasan tersebut berdampak terhadap pendapatan petani menurun yang berakibat kepada kemiskinan ditingkat petani. Untuk mengatasi kekurangan tersebut petani bisanya akan mencari modal ke pihak lain seperti tengkulak dan pihak pemberi modal lainnya, akan tetapi dalam kondisi ini pihak petani selalu dirugikan karena adanya keterikatan antara pemberi modal dengan petani. Keterikatan tersebut membuat petani dirugikan karena pihak pemberi modal dapat memberikan harga pembelian yang murah. Dalam rangka menanggulangi permasalahan kemiskinan ditingkat petani, Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudoyono telah mencanangkan program Revitalisasi pertanian pada tanggal 11 Juni 2005 dengan programprogram utama antara lain: Peningkatan Ketahanan Pangan, Pengembangan Agribisnis, Peningkatan Kesejahteraan Petani dan Pengembangan Sumberdaya dan Pemantapan Pemanfaatannya, baik di bidang perikanan maupun kehutanan yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan petani dan nelayan. Program revitalisasi yang dicanangkan oleh presiden dalam pengembangan agribisnis memang sudah seharusnya segera dilakukan mengingat tingginya masalah petani dibidang agribisnis. Dengan demikian maka pemerintah 5

21 melalui departemen pertanian membuat suatu program terobosan dalam pengembangan agribisnis di perdesaan karena pada umumnya pusat agribisnis terdapat diperdesaan. Salah satu program jangka menengah ( ) yang dicanangkan Departemen Pertanian adalah memfokuskan pada pembangunan pertanian perdesaan. Langkah yang ditempuh adalah melalui pendekatan pengembangan usaha agribisnis dan memperkuat kelembagaan pertanian di perdesaan. Melalui Keputusan Menteri Pertanian (KEPMENTAN) Nomor 545/Kpts/OT.160/9/2007 dibentuk tim Pengembangan Usaha Agribisnis Perdesaan (Departemen Pertanian, 2008) Program PUAP merupakan program terobosan Departemen Pertanian untuk penanggulangan kemiskinan dan penciptaan lapangan kerja, sekaligus mengurangi kesenjangan pembangunan antar wilayah pusat dan daerah serta antara subsektor. PUAP berbentuk fasilitasi bantuan modal usaha petani anggota, baik petani pemilik, petani penggarap, buruh tani maupun rumah tangga tani. Program ini memiliki tujuan yaitu; (1) untuk mengurangi tingkat kemiskinan dan pengangguran melalui penumbuhan dan pengembangan kegiatan usaha agribisnis di perdesaan sesuai dengan potensi wilayah. (2) meningkatkan kemampuan pelaku usaha agribisnis, pengurus Gapoktan, penyuluh dan penyedia mitra tani. (3) memberdayakan kelembagaan petani dan ekonomi perdesaan untuk pengembangan kegiatan usaha agribisnis. (4) meningkatkan fungsi kelembagaan ekonomi petani menjadi jejaring atau mitra lembaga keuangan dalam rangka akses ke permodalan (Syahyuti, 2007) Program Pengembangan Usaha Agribisnis Perdesaan dimulai sejak tahun Dana Bantuan Langsung Masyarakat (BLM) tersebut telah disalurkan sebagian besar kepada gapoktan-gapoktan dengan nilai sebesar Rp. 1,0573 Trilyun dengan jumlah rumah tangga petani yang terlibat adalah sekitar 1,32 juta 5. Penyaluran dana PUAP disalurkan melalui gabungan kelompok tani (Gapoktan) selaku kelembagaan tani yang berfungsi sebagai pelaksana PUAP. Hal ini dilakukan dengan harapan Gapoktan PUAP dapat menjadi kelembagaan ekonomi 5 Anwar, Khoiril Bahan Penjelasan Kepada Pers Tentang Pelaksanaan PNPM Mandiri Tahun Anggaran mandiri.html. [Terhubung Berkala]. Diakses tanggal 30 mei

22 yang dimiliki dan dikelola oleh petani. Penyaluran dana PUAP difokuskan untuk daerah-daerah yang tertinggal namun memiliki potensi pengembangan agribisnis ke depannya. Berdasarkan kebijakan teknis program PUAP, sebaran lokasi PUAP meliputi 33 propinsi, 379 kabupaten atau kota, kecamatan miskin dan desa miskin. Salah satu provinsi yang memperoleh PUAP adalah Provinsi Sumatera Utara. Jumlah kuota PUAP untuk Sumatera Utara berjumlah 175 yang terbagi kabupaten atau kota 6. Sumatera Utara merupakan salah satu provinsi yang mendapat bantuan dana PUAP, bantuan tersebut pada dasarnya sangat membantu petani dalam pengadaan input usahataninya. Program PUAP di Sumatera Utara sudah berjalan selama satu tahun. Berdasarkan data susenas 2008 jumlah penduduk miskis Sumatera Utara cenderung menurun akibat adanya guliran dana bantuan pemerintah sejak jaman orde baru dan salah satunya adalah program PUAP. Hasil Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) yang dilaksanakan pada bulan 2008 yang disajikan pada Tabel 3 menunjukkan bahwa jumlah penduduk miskin di Provinsi Sumatera Utara setiap tahunnya cenderung menurun. Melihat tahun 2008 sampai dengan 2009 dimana pada tahun ini program PUAP telah berjalan kondisi jumlah kemiskinan Sumatera Utara juga menurun, hal ini mengindikasikan program yang diberikan pemerintah sangat berpengaruh signifikan. Pada tahun 2009 jumlah penduduk miskin Sumatera Utara sebanyak orang atau sebesar 11,51 persen. Kondisi ini masih lebih baik jika dibandingkan dengan tahun 2008 yang jumlah penduduk miskinnya sebanyak orang. Dengan demikian, ada penurunan jumlah penduduk miskin sebanyak orang atau sebesar 1,04 persen. 6 Departemen Pertanian Petunjuk Teknis PUAP 7

23 Tabel 3. Jumlah dan Persentase Penduduk Miskin Sumatera Utara Tahun 1999 Maret 2009 Tahun Jumlah (Ribu Jiwa) Persentase Februari ,7 16,74 Februari ,9 15,84 Februari ,4 15,89 Maret ,1 14,93 Juli ,2 14,68 Mei ,7 15,66 Maret ,4 13,90 Maret ,8 12,55 Maret ,7 11,51 Sumber : Diolah Dari Data Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) 2008 Penurunan jumlah penduduk miskin di Sumatera Utara mengindikasikan bahwa diduga dampak dari program pengentasan kemiskinan yang dilakukan oleh Pemerintah cukup berperan dalam menurunkan penduduk miskin di Sumatera Utara. Pada tahun 2008 pemerintah kembali melakukan program bantuan kepada msyarakat khususnya petani yang bertujuan dalam pengentasan kemiskinan seperti PNPM Mandiri, Kredit Usaha Rakyat (KUR) dan Pengembangan Usaha Agribisnis Perdesaan (PUAP). Dari program pemerintah tersebut diharapkan masyarakat khususnya petani dapat terbantu dalam masalah yang dihadapi dan diduga penurunan tingkat kemiskinan pada tahun 2008 sampai dengan Maret 2009 dikarenakan adanya dampak dari program pemerintah tersebut. 1.2 Perumusan Masalah Sumber modal bagi pembiayaan dan modal pertanian dapat diperoleh dari lembaga Bank dan non Bank. Namun sebagian besar petani belum dapat mengakses sumber modal tersebut karena adanya keterbatasan dan ketidakmampuan petani untuk memenuhi persyaratan yang diajukan oleh pihak Bank. Adanya keterbatasan dan ketidakmampuan petani dalam mengakses sumber modal dikarenakan petani tidak dapat memenuhi syarat untuk pengajuan kepihak kreditor. 8

24 Di sisi debitor, karakteristik dari sebagian besar petani antara lain masih belum menjalankan bisnisnya dengan prinsip-prinsip manajemen modern, tidak atau belum memiliki badan usaha resmi, keterbatasan aset yang dimiliki, berlahan sempit, bermodal rendah, minim teknologi serta jumah tenaga kerja yang banyak. Sementara itu, di sisi kreditor sebagai lembaga pemodal menuntut adanya kegiatan bisnis yang dijalankan dengan prinsip-prinsip manajemen modern, ijin resmi serta adanya jaminan. Relatif tingginya tingkat bunga kredit perbankan, prosedur persyaratan yang relatif sulit untuk dipenuhi serta tidak adanya jaminan merupakan faktor penyebab petani menjadi tidak Bankable atau kesulitan mengakses kredit Bank. Keterbatasan petani dalam mengakses sumber modal membuat petani mengalami beragam tekanan baik tekanan ekonomi maupun tekanan sosial. Tekanan ekonomi berhubungan langsung dalam pengadaan sarana produksi meliputi bibit, pupuk maupun obat-obatan dan kemampuan untuk memenuhi kebutuhan hidup. Sementara itu, tekanan sosial lebih bersifat kepada penilaian sebagian besar masyarakat di luar petani yang menilai bahwa petani itu terbelakang dan tertinggal karena tidak mempunyai keinginan untuk maju. Ini yang menyebabkan sebagian besar petani mengalami kemunduran dan kemiskinan. Sehubungan dengan hal tersebut, pemerintah telah berupaya mengatasi permasalahan modal petani melalui program pemberdayaan masyarakat perdesaan yang dituangkan dalam program pengembangan usaha agribisnis perdesaan (PUAP). PUAP merupakan bagian dari pelaksanaan program PNPM- Mandiri melalui bantuan modal usaha dalam menumbuhkembangkan usaha agribisnis sesuai dengan potensi pertanian desa sasaran. Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri adalah program pemberdayaan masyarakat yang ditujukan untuk mengurangi kemiskinan dan meningkatkan kesempatan kerja. Kehadiran program PUAP diharapkan dapat mengatasi masalah kesulitan modal yang dihadapi petani. Program ini bertujuan untuk membantu mengurangi tingkat kemiskinan dan menciptakan lapangan kerja di perdesaan serta membantu penguatan modal dalam kegiatan usaha di bidang pertanian sehingga pada akhirnya dapat meningkatkan kesejahteraan petani. 9

25 Dalam upaya meningkatkan kesejateraan petani di tingkat desa maka pemerintah melalui Departemen Pertanian memberikan bantuan permodalan dalam bentuk kredit yang disalurkan melalui gabungan kelompok tani (Gapoktan). Gapoktan merupakan salah satu lembaga yang dibentuk untuk mempermudah akses petani dalam mengadopsi informasi atau teknologi terbaru dibidang pertanian. Selain itu Gapoktan juga merupakan wadah bagi petani dan anggotanya dalam pengadaan sarana produksi pertanian seperti bibit tanaman, pupuk, benih unggul, alat dan mesin pertanian. Dengan adanya Gapoktan maka segala sesuatu yang diinginkan petani mengenai Saprodi dapat dikoordinir melalui Gapoktan tidak secara individu. Bantuan permodalan yang diberikan kepada Gapoktan dalam bentuk PUAP ini dilakukan agar tingkat pendapatan petani jauh lebih meningkat. Program dana PUAP yang diberikan oleh Departemen Pertanian diberikan langsung ke Gapoktan guna memastikan dana tersebut sudah sampai ke petani. Dalam penelitian ini Gapoktan yang mendapat dana PUAP adalah Gapoktan Satahi Desa Hasang. Gapoktan Desa Hasang ini mendapat dana sebesar 100 juta dan dana tersebut telah disalurkan ke petani. Dalam penyalurannya dana tersebut tidak akan dapat dibagi secara merata keseluruh petani sebab jumlah petani yang sangat besar, oleh sebab itu dilakukannya pemberian dana ke petani secara bertahap agar dana tersebut dapat dimanfaatkan oleh seluruh petani. Pemanfaatan dana PUAP oleh Gapoktan dialokasikan dengan memberikan kredit kepada anggota kelompok tani, dimana penyaluran tersebut tidak diberikan dalam bentuk uang akan tetapi diberikan dalam bentuk hewan ternak domba. Domba yang diberikan ke anggota kelompok tani dilakukan dengan membayar kredit bulanan sesuai dengan harga domba sebesar 500 ribu. Kredit yang disalurkan oleh Gapoktan memiliki bunga 1,2 persen dari jumlah domba yang disalurkan kepada petani. Pemberian hewan ternak sebagai bantuan program PUAP diakibatkan adanya interfensi dari pemerintah daerah dimana wakil Bupati Labuhan Batu H. Sudarwanto menyatakan bahwa kebutuhan daging untuk Kabupaten Labuhan Batu hanya terpenuhi sebesar 30 persen dari kebutuhan dan masih memiliki kekurangan pasokan sebanyak 70 persen. Kekurangan sebanyak 70 persen ini 10

26 diperoleh dari daerah lain diluar daerah Labuhan Batu. Dengan melihat kekurangan ini pemerintah daerah membuat suatu program bahwa dimana pasokan yang sebanyak 70 persen dari luar dapat dipenuhi dari daerah sendiri. Program ini dinyatakan wakil Bupati pada saat penyerahan simbolis bantuan ternak pada masyarakat di Kabupaten Labuhan Batu. Walau demikian program tersebut tidak merupakan salah satu syarat yang harus dilakukan oleh setiap Desa karena setiap Desa tidak memiliki kriteria yang cocok untuk dilakukan pengembangan peternakan khususnya ternak ruminansia kecil dan besar. Desa Hasang sebagai salah satu daerah penghasil perkebunan di Kecamatan Kualuh Selatan Kabupaten Labuhan Batu, mempunyai peluang yang cukup baik untuk terus dikembangkan. Dengan melihat kondisi perkebunan yang sangat luas maka Desa Hasang merupakan tempat yang baik untuk pengembangan peternakan khususnya ruminansia kecil seperti domba karena jumlah pakan yang hijauan yang melimpah. Sesuai dengan program PUAP yang sedang berjalan di Desa Hasang, bentuk bantuan permodalan dalam meningkatkan pendapatan petani Gapoktan Satahi Desa Hasang membuat suatu kesepakatan bahwa penyaluran dana PUAP tersebut dilakukan dengan memberikan hewan ternak domba sesuai dengan program yang dilakukan pemerintah daerah. Selain dari kesepakatan dari musyawarah Gapoktan Desa Hasang pemilihan domba sebagai bentuk bantuan dikarenakan adanya pengalaman sebelumnya yang merupakan bantuan akan tetapi bantuan tersebut tidak berjalan dengan sebagai mana mestinya karena bantuan tersebut tidak digunakan dalam keprluan usahatani melainkan untuk kebutuhan konsumsi rumah tangga. Penyaluran ternak domba yang diberikan kepada petani di Desa Hasang ini sudah berjalan selama 1,1 tahun akan tetapi selama kurun waktu tersebut belum pernah dilakukannya evaluasi mengenai dampak dari program PUAP. Evaluasi yang dimaksud adalah ingin melihat apakah program PUAP tersebut memiliki dampak yang signifikan terhadap pendapatan petani atau tidak. Sesuai dengan tujuan program PUAP bahwa program ini bertujuan untuk memberdayakan kelembagaan petani dan ekonomi pedesaan untuk pengembangan kegiatan agribisnis. Untuk mewujudkan tujuan ini Gapoktan harus mampu sebagai mediator untuk dapat mengupah pola pikir petani untuk bergerak dalam 11

27 pengembangan agribisnis pedesaan guna menunjang kesejahteraan petani. Dalam hal ini apabila perubahan pola pikir petani telah terbentuk khususnya karakter, dimana tadinya petani melihat bantuan untuk usahatani konsumsi keluarga berubah menjadi melihat bantuan tersebut merupakan peluang dalam pengembangan agribisnis akan dapat menunjang kesejahteraan petani. Gapoktan Desa Hasang ini memiliki jumlah anggota sebanyak 228 anggota dengan jumlah 8 kelompok tani. Dari jumlah anggota sebanyak 228 yang mendapat dana PUAP sebanyak 53 orang. Dilihat dari jumlah anggota, dana PUAP tersebut belum menyebar secara merata, hal ini diakibatkan jumlah pengajuan Rencana Usaha Anggota (RUA) ditiap kelompok tani untuk tahap pertama hanya 53 anggota dengan total bantuan dana 100 juta. Sesuai wawancara di lapangan sedikitnya anggota yang mengajukan pinjaman dana PUAP diakibatkan adanya ketidakmampuan petani dalam mengambil kredit diakibatkan banyaknya pengeluaran keluarga petani. Selain pengeluaran di tingkat petani, ada juga petani yang masih merasa tidak mampu melakukan budidaya domba karena pekerjaan yang sangat padat, sehingga tidak berani mengambil kredit PUAP tersebut. Melihat pendapat langsung dari petani yang tidak mengambil dana PUAP pada dasarnya petani tidak mengambil dana PUAP tersebut diakibatkan belum terbentuknya pola pikir untuk melakukan suatu pengembangan bisnis yang dapat meningkatkan pendapatan yang dapat mengatasi pengeluaran keluarga yang basar. Dari 53 petani yang mengambil dana PUAP tersebut beranggapan bahwa bantuan tersebut sangat baik untuk dikembangkan dalam menunjang kesejahteraan dan peningkatan pendapatan. Berdasarkan hal tersebut menarik untuk diteliti apakah program PUAP di Desa Hasang telah mampu mewujudkan tujuan dari program PUAP tersebut. Rumusan masalah yang dikaji dalam penelitian ini, yaitu : 1. Bagaimana karakteristik anggota Gapoktan yang mendapat dana PUAP di Desa Hasang, Kecamatan Kualuh Selatan, Kabupaten Labuhan Batu Utara, Sumatera Utara? 2. Bagaimana dampak program PUAP dalam bentuk bantuan domba terhadap pendapatan petani yang mengambil PUAP di Desa Hasang, 12

28 Kecamatan Kualuh Selatan, Kabupaten Labuhan Batu Utara, Sumatera Utara? 1.3 Tujuan Penelitian Berdasarkan perumusan masalah tersebut, maka tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah: 1. Menganalisis karakteristik anggota Gapoktan yang mendapat dana PUAP di Desa Hasang, Kecamatan Kualuh Selatan, Kabupaten Labuhan Batu Utara, Sumatera Utara. 2. Menganalisis dampak program PUAP terhadap pendapatan anggota kelompok tani yang mengambil PUAP di Desa Hasang, Kecamatan Kualuh Selatan, Kabupaten Labuhan Batu Utara, Sumatera Utara. 1.4 Manfaat Penelitian Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi semua pihak yang terkait dengan program Pengembangan Usaha Agribisnis Perdesaan Desa Hasang, antara lain: 1. Bagi Gapoktan Desa Hasang Kecamatan Kualuh Selatan diharapkan dapat bermanfaat untuk melihat dampak PUAP terhadap petani yang mendapat bantuan PUAP. 2. Bagi mahasiswa, diharapkan dapat dijadikan sebagai bahan pustaka dan referensi untuk penelitian yang akan dilakukan. 3. Bagi penulis, yaitu dapat menerapkan disiplin ilmu yang diperoleh saat kuliah, mengaplikasikan teori, berfikir kristis dan sistematis. 13

29 II TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Gambaran Umum Bentuk Bantuan Modal pada Pertanian Bentuk program bantuan penguatan modal yang diperuntukkan bagi petani pertama kali diperkenalkan pada Tahun 1964 dengan nama Bimbingan Masal (BIMAS). Tujuan dibentuknya program tersebut adalah untuk meningkatkan produksi, meningkatkan penggunaan teknologi baru dalam usahatani dan peningkatan produksi pangan secara nasional. Dalam perjalanannya, program BIMAS dan kelembagaan kredit petani mengalami banyak perubahan dan modifikasi yang disesuaikan dengan perkembangan teknologi dan kebijakan (Hasan, 1979 dalam Lubis 2005). Pada Tahun 1985, kredit BIMAS dihentikan dan diganti dengan Kredit Usaha Tani (KUT) sebagai penyempurnaan dari sistem kredit massal BIMAS, dimana pola penyaluran yang digunakan pada saat itu adalah melalui KUD. Sejalan dengan perkembangannya, ternyata pola yang demikian banyak menemui kesulitan, utamanya dalam penyaluran kredit. Hal ini disebabkan karena tingkat tunggakan pada musim tanam sebelumnya sangat tinggi. Namun dalam kenyataannya, banyak kelompok tani yang berada dalam wilayah KUD yang tidak menerima dana KUT, padahal mereka yang berada di wilayah KUD tersebut justru memiliki kemampuan yang baik dalam pengembalian kredit. Untuk mengatasi hal tersebut, Tahun 1995 pemerintah mencanangkan skim kredit KUT pola khusus. Pada pola ini, kelompok tani langsung menerima dana dari Bank pelaksana. Berbeda dari pola sebelumnya (pola umum) dimana kelompok tani menerima kredit dari KUD. Sepanjang perkembangannya, timbul masalah lain dalam penyaluran KUT yaitu terjadi tunggakan yang besar di sebagian daerah yang menerima dana program tersebut. Beberapa penyebab besarnya tunggakan tersebut antara lain karena rendahnya harga gabah yang diterima petani, faktor bencana alam, dan penyimpangan yang terjadi dalam proses penyaluran serta pemanfaatan dana tersebut. Salah satu contohnya adalah sebagian petani mengalihkan dana KUT dari yang tadinya untuk keperluan usahatani, kemudian digunakan untuk keperluan konsumsi rumah tangga.

30 Selanjutnya perkembangan bentuk program bantuan penguatan modal dari pemerintah lainnya adalah kredit ketahanan pangan (KKP). Program KKP diperkenalkan oleh pemerintah pada Oktober 2000 sebagai pengganti KUT. Program KKP merupakan bentuk fasilitasi modal untuk usahatani tanaman pangan (padi dan palawija), tebu, peternakan, perikanan dan pengadaan pangan. Tujuannya adalah untuk meningkatkan ketahanan pangan nasional dan pendapatan petani (Lubis, 2005). Skim program ini pengaturannya melalui Bank pelaksana yang disalurkan melalui koperasi dan atau kelompok tani. Selanjutnya oleh kedua lembaga tersebut dana tersebut disalurkan kepada anggotanya. Pengajuan untuk memperoleh dana tersebut dilakukan melalui RDKK (Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok). Pada dasarnya program yang diberikan kepada petani sangat membantu dalam mempermudah pengambilan kredit. Peran kredit yang strategis dalam pembangunan pertanian dan perdesaan telah mendorong pemerintah untuk menjadikannya sebagai instrumen kebijakan penting dalam pembangunan perekonomian. Menurut (Nasution, 1990), pemerintah sebenarnya telah memberikan subsidi pada beberapa hal, antara lain subsidi terhadap tingkat suku bunga, subsidi terhadap risiko kegagalan kredit, serta subsidi kepada biaya administrasi dalam penyaluran, pelayanan dan penarikan kredit. Tahun 2002, pemerintah melalui Departemen Pertanian mengeluarkan kebijakan baru dalam upaya untuk memberdayakan masyarakat dalam berusaha berupa program fasilitasi Bantuan Langsung Masyarakat (BLM). Program BLM ini diarahkan untuk pemberdayaan masyarakat yang mencakup bantuan modal untuk pengembangan kegiatan sosial ekonomi produktif, bantuan sarana dan prasarana dasar yang mendukung kegiatan sosial ekonomi, bantuan pengembangan sumberdaya manusia untuk mendukung penguatan kegiatan sosial ekonomi, bantuan penguatan kelembagaan untuk mendukung pengembangan proses hasil-hasil kegiatan sosial ekonomi secara berkelanjutan melalui penguatan kelompok masyarakat dan unit pengelola keuangan, dan bantuan pengembangan sistem pelaporan untuk mendukung pelestarian hasil-hasil kegiatan sosial ekonomi produktif (Sumodiningrat, 1990 dalam Kasmadi, 2005). 15

31 Seiring dengan perkembangan dan perubahan kepemimpinan di pemerintahan, maka kebijakan penguatan modal di bidang pertanian pun berubah untuk lebih baik. Tahun 2008, pemerintah melalui Departemen Pertanian RI mencanangkan program baru yang diberi nama Pengembangan Usaha Agribisnis Perdesaan (PUAP). PUAP merupakan bagian dari pelaksanaan program PNPM- Mandiri melalui bantuan modal usaha dalam menumbuhkembangkan usaha agribisnis sesuai dengan potensi pertanian desa sasaran. Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri adalah program pemberdayaan masyarakat yang ditujukan untuk mengurangi kemiskinan dan meningkatkan kesempatan kerja. Jadi dapat dikatakan bahwa PUAP merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri. Kebijakan Departemen Pertanian dalam pemberdayaan masyarakat diwujudkan dengan penerapan pola bentuk fasilitasi bantuan penguatan modal usaha untuk petani anggota, baik petani pemilik, petani penggarap, buruh tani maupun rumah tangga tani. Operasional penyaluran dana PUAP dilakukan dengan memberikan kewenangan kepada Gapoktan sebagai pelaksana PUAP dalam hal penyaluran dana penguatan modal kepada anggota. Agar mencapai hasil yang maksimal dalam pelaksanaan PUAP, Gapoktan didampingi oleh tenaga penyuluh pendamping dan penyelia mitra tani. Gapoktan PUAP diharapkan dapat menjadi kelembagaan ekonomi yang dimiliki dan dikelola oleh petani (Deptan, 2008) Tujuan PUAP Tujuan utama Program Pengembangan Usaha Agribisnis Perdesaan PUAP berdasarkan pedoman umum PUAP adalah untuk 1 : 1. Mengurangi kemiskinan dan pengangguran melalui penumbuhan dan pengembangan kegiatan usaha agribisnis di perdesaan sesuai dengan potensi wilayah. 2. Meningkatkan kemampuan pelaku usaha agribisnis, Pengurus Gapoktan, Penyuluh dan Penyelia Mitra Tani. 3. Memberdayakan kelembagaan petani dan ekonomi perdesaan untuk pengembangan kegiatan usaha agribisnis. 1 Kebijakan Teknis Program Kebijakan PUAP, Deptan,

32 4. Meningkatkan fungsi kelembagaan ekonomi petani menjadi jejaring atau mitra lembaga keuangan dalam rangka akses ke permodalan Sasaran Program PUAP Adapun sasaran yang diharapkan dari program PUAP ini adalah : a. Berkembangnya usaha agribisnis di desa miskin atau tertinggal sesuai dengan potensi pertanian desa. b. Berkembangnya Gapoktan/Poktan yang dimiliki dan dikelola oleh petani. c. Meningkatnya kesejahteraan rumah tangga tani miskin, petani atau peternak (pemilik dan atau penggarap) skala kecil, buruh tani, dan d. Berkembangnya usaha pelaku agribisnis yang mempunyai usaha harian, mingguan maupun musiman. 2.2 Kelembagaan dan Peran Kelembagaan Menurut Mubyarto (1989), yang dimaksud lembaga adalah organisasi atau kaedah-kaedah baik formal maupun informal yang mengatur perilaku dan tindakan anggota masyarakat tertentu baik dalam kegiatan-kegiatan rutin seharihari maupun dalam usahanya untuk mencapai tujuan tertentu. Sementara Gunadi (1998) dalam Nasution (2002), berpendapat bahwa kelembagaan mempunyai pengertian sebagai wadah dan sebagai norma. Lembaga atau institusi adalah seperangkat aturan, prosedur, norma perilaku individual dan sangat penting artinya bagi pengembangan pertanian. Pada dasarnya kelembagaan mempunyai dua pengertian yaitu : kelembagaan sebagai suatu aturan main (rule of the game) dalam interaksi personal dan kelembagaan sebagai suatu organisasi yang memiliki hierarki (Hayami dan Kikuchi, 1987) 2. Kelembagaan sebagai aturan main diartikan sebagai sekumpulan aturan baik formal maupun informal, tertulis maupun tidak tertulis mengenai tata hubungan manusia dan lingkungannya yang menyangkut hak-hak dan perlindungan hak-hak serta tanggung jawabnya. Kelembagaan sebagai organisasi biasanya merujuk pada lembaga-lembaga formal seperti departemen dalam pemerintah, koperasi, Bank dan sebagainya. 2 Dalam Baga, dkk Diktat Kuliah Koperasi dan Kelembagaan Agribisnis. 17

33 Suatu kelembagaan (instiution) baik sebagai suatu aturan main maupun sebagai suatu organisasi, dicirikan oleh adanya tiga komponen utama (Pakpahan, 1990 dalam Nasution, 2002) yaitu : 1. Batas kewenangan ( jurisdictional boundary) Batas kewenangan merupakan batas wilayah kekuasaan atau batas otoritas yang dimiliki oleh seseorang atau pihak tertentu terhadap sumberdaya, faktor produksi, barang dan jasa. Dalam suatu organisasi, batas kewenangan menentukan siapa dan apa yang tercakup dalam organisasi tersebut. 2. Hak Kepemilikan (Property right) Konsep property right selalu mengandung makna sosial yang berimpiklasi ekonomi. Konsep property right atau hak kepemilikan muncul dari konsep hak (right) dan kewajiban (obligation) dari semua masyarakat yang diatur oleh suatu peraturan yang menjadi pegangan, adat dan tradisi atau consensus yang mengatur hubungan antar anggota masyarakat. Oleh karena itu, tidak ada seorang pun yang dapat mengatakan hak milik atau penguasaan apabila tidak ada pengesahan dari masyarakat sekarang. Pengertian diatas mengandung dua implikasi yakni, hak seseorang adalah kewajiban orang lain dan hak yang tercermin oleh kepemilikan (ownership) adalah sumber kekuasaan untuk memperoleh sumberdaya. 3. Aturan Representasi (Rule of representation) Aturan representasi mengatur siapa yang berhak berpartisipasi dalam proses pengambilan keputusan. Keputusan apa yang diambil dan apa akibatnya terhadap performance akan ditentukan oleh kaidah representasi yang digunakan dalam proses pengambilan keputusan. Dalam proses ini bentuk partisipasi ditentukan oleh keputusan kebijakan organisasi dalam membagi beban dan manfaat terhadap anggota dalam organisasi tersebut. Terkait dengan komunitas perdesaan, maka terdapat beberapa unit-unit sosial (kelompok, kelembagaan dan organisasi) yang merupakan aset untuk dapat dikembangkan dalam rangka mencapai tujuan pembangunan. Pengembangan kelembagaan di tingkat lokal dapat dilakukan dengan sistem jejaring kerjasama yang setara dan saling menguntungkan. Menurut Sumarti, dkk (2008), kelembagaan di perdesaan dapat dibagi ke dalam dua kelompok yaitu : pertama, lembaga formal seperti pemerintah desa, 18

I PENDAHULUAN. Laju 2008 % 2009 % 2010* % (%) Pertanian, Peternakan,

I PENDAHULUAN. Laju 2008 % 2009 % 2010* % (%) Pertanian, Peternakan, I PENDAHULUAN I.1 Latar Belakang Kemiskinan merupakan permasalahan yang banyak dihadapi oleh setiap negara di dunia. Sektor pertanian salah satu sektor lapangan usaha yang selalu diindentikan dengan kemiskinan
