ANALYSIS OF THE EFFECT OF LEADERSHIP ON SAFETY CULTURE AND SAFETY CLIMATE AND ITS IMPACT ON SAFETY BEHAVIOR OF PT. SUTRA MANDIRI.

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "ANALYSIS OF THE EFFECT OF LEADERSHIP ON SAFETY CULTURE AND SAFETY CLIMATE AND ITS IMPACT ON SAFETY BEHAVIOR OF PT. SUTRA MANDIRI."

Transkripsi

1 ANALYSIS OF THE EFFECT OF LEADERSHIP ON SAFETY CULTURE AND SAFETY CLIMATE AND ITS IMPACT ON SAFETY BEHAVIOR OF PT. SUTRA MANDIRI Difky Kamal Bina Nusantara University, JL Raya Kebon Jeruk, Jakarta, Indonesia, Hamid Heriansyah Bina Nusantara University, JL Raya Kebon Jeruk, Jakarta, Indonesia, Masruroh, S.E., M.M. (Advisor) Bina Nusantara University, JL Raya Kebon Jeruk, Jakarta, ABSTRACT The purposes of this research are to analyze and know direct influence of leadership on safety behavior and trought safety culture or safety climate of PT. SUTRA MANDIRI. It is assumed that leadership can establish a safety culture and safety climate will impact on employee safety behavior. This research uses qualitative method to get the description of social phenomena. The plotting was conducted with library study and field research. Data analysis in this research is uses Partial Least Square (PLS) method and the support of SmartPLS software. Partial Least Square (PLS) is an alternative method from Structural Equation Modeling (SEM) that can be used to overcome the complex problem between variable relations. Concluded that the partial influence of the most powerful influences safety behavior is leadership, followed by work safety climate, safety climate factors but has no effect, but the leadership of factors have an influence on safety culture. Keywords : Leadership, Safety Culture, Safety Climate, Safety Behavior, PT. SUTRA MANDIRI, Partial Least Square

2 ABSTRAK Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis dan mengetahui pengaruh langsung dari variabel kepemimpinan terhadap perilaku keselamatan kerja maupun melalui budaya keselamatan kerja atau iklim keselamatan pada PT. SUTRA MANDIRI. Diasumsikan bahwa kepemimpinan dapat membentuk suatu budaya keselamatan kerja dan iklim keselamatan kerja yang akan berdampak pada perilaku keselamatan kerja pada karyawan.penelitian ini menggunakan metode kualitatif untuk mendapatkan gambaran terhadap fenomena sosial yang terjadi.pengumpulan data dilakukan dengan kepustakaan dan penelitian lapangan.analisis data dalam penelitian ini menggunakan metode Partial Least Square (PLS) dibantu menggunakan software SmartPLS.Partial Least Square (PLS) merupakan metode alternatif dari Structural Equation Modeling (SEM) yang dapat digunakan untuk mengatasi permasalahan hubungan diantara variabel yang kompleks. Disimpulkan, pengaruh parsial yang paling kuat mempengaruhi perilaku keselamatan kerja adalah kepemimpinan, kemudian diikuti oleh iklim keselamatan kerja, tetapi faktor budaya keselamatan kerja tidak memiliki pengaruh, namun faktor kepemimpinan mempunyai pengaruh pada budaya keselamatan kerja. Kata Kunci : Kepemimpinan, Budaya Keselamatan Kerja, Iklim Keselamatan Kerja, Perilaku Keselamatan Kerja, PT. SUTRA MANDIRI, (PLS) Partial Least Square PENDAHULUAN Latar Belakang Seiring dengan berkembangnya dunia industri, selalu akan dihadapkan pada tantangan-tantangan baru yang harus bisa segera diatasi apabila perusahaan tersebut ingin tetap bertahan. Salah satu masalah yang selalu berkaitan dan melekat dengan dunia kerja sejak awal dunia industri dimulai adalah timbulnya kecelakaan kerja.keselamatan kerja bagi seorang tenaga kerja harus sangat diperhatikan.karena hal ini dapat mempengaruhi produktivitas pekerjaan. Dengan menerapkan program pengendalian keselamatan dan kesehatan kerja, diharapkan tenaga kerja akan mencapai ketahanan fisik, daya kerja, dan tingkat kesehatan yang tinggi. Disamping

3 itu program keselamatan dan kesehatan kerja juga diharapkan dapat menciptakan kenyamanan dan keselamatan bagi pekerja. Keselamatan dan kesehatan kerja merupakan aspek perlindungan tenaga kerja yang diatur dalam UU RI Nomor 1 tahun 1970 tentang Keselamatan Kerja. Selanjutnya dipertegas dalam UU Nomor 23 tahun 1992 tentang Kesehatan, UU Nomor 3 tahun 1992 tentang Jaminan Sosial Tenaga Kerja dan UU Nomor 13 tahun 2003 tentang Ketenaga kerjaan yang mengamanatkan antara lain, setiap tempat kerja harus melaksanakan upaya keselamatan dan kesehatan kerja agar tidak terjadi gangguan kesehatan pada pekerja, keluarga, masyarakat dan lingkungan sekitar serta mencegah terjadi kecelakaan di tempat kerja (Konradus, 2012:23). Menurut Amri, AK. Direktur Pembinaan Norma Kecelakaan Kerja, Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi menyebutkan, sampai tahun 2013 di Indonesia tercatat setiap hari Sembilan orang meninggal akibat kecelakaan kerja. Jumlah itu meningkat 50 persen dibanding tahun sebelumnya yang hanya mencatat enam orang meninggal akibat kecelakaan kerja.sementara menurut data Internasional Labor Organization (ILO), di Indonesia rata-rata pertahun terdapat kasus kecelakaan kerja. Dari total jumlah itu, sekitar 70 persen berakibat fatal yaitu kematian dan cacat seumur hidup (poskotanews.com) Amri mengungkapkan, ada empat hal yang menyebabkan tingginya angka kecelakaan kerja tersebut.pertama, penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) di perusahaan dan masyarakat masih rendah.kedua, penerapan pemeriksaan uji K3 juga rendah.ketiga, kualitas dan kuantitas pegawai pengawas baik pengawas ketenagakerjaan maupun pengawas K3 rendah dan keempat tugas dan fungsi pegawai pengawas sejak otonomi daerah tidak maksimal, khususnya dalam mengawasi K3 ( Tabel 1 Jumlah Kecelakaan Kerja Beberapa Tahun Terakhir Tahun Jumlah Kecelakaan Korban Mati Luka Berat Luka Ringan Rugi Materi

4 Sumber: ( Dari hasil survei Badan Pusat Statistik di atas menjelaskan bahwa pada tahun tingkat kecelakaan kerja di Indonesia meningkat setiap tahunnya.hal ini dapat dilihat dari jumlah kecelakaan kerja yang meningkat hampir 10 persen setiap tahunnya. Masalah kecelakaan kerjajuga dapat dilihat dari tingkat pendidikan parapekerjanya yang mayoritas berpendidikan rendah, dimana hampir 47 persen dari seluruh pekerja kasar atau buruh di Indonesia memiliki pendidikan hanya sebatas Sekolah Dasar (SD) ( Jadi dalam hal ini dapat diketahui bahwa tingkat pendidikan seseorang mampu mempengaruhi tingkat self awareness dari tiap-tiap individu itu sendiri dan hal tersebut juga dapat memengaruhi kepedulian akan budaya K3. Bidang jasa konstruksi merupakan salah satu dari sekian banyak bidang usaha yang tergolong sangat rentan terhadap kecelakaan.bahkan khusus untuk pekerja konstruksi, ada pengaturan tersendiri dalam Undang-Undang Nomor 18 Tahun 1999 tentang Jasa Konstruksi. Inti regulasi itu adalah perusahaan pelaksana proyek wajib menyiapkan sistem manajemen keselamatan kerja yang diawasi ketat oleh pemerintah daerah. Pengawasan seharusnya tidak hanya dilakukan oleh Dinas Tenaga Kerja setempat, tapi oleh Dinas Pekerjaan Umum yang juga memahami aspek teknis konstruksi ( Faktor penyebab terjadinya kecelakaan kerja dalam suatu proyek konstruksi antara lain, faktor perilaku pekerja yang cenderung kurang memahami ketentuan standar keselamatan kerja, pemilihan metode kerja yang kurang tepat, perubahan tempat kerja, peralatan yang digunakan dan kurang disiplinnya para tenaga kerja dalam mematuhi ketentuan mengenai keselamatan kerja. Dari faktor-faktor penyebab terjadinya kecelakaan kerja sebagaimana disebutkan, menunjukkan bahwa kecelakaan kerja terjadi umumnya lebih disebabkan oleh kesalahan manusia (human error), baik dari aspek kompetensi para pelaksana konstruksi maupun pemahaman arti pentingnya keselamatan kerja, hal ini didukung juga dengan masih banyaknya

5 pekerja konstruksi yang tidak menaati ketentuan seperti tidak memakai helm keselamatan, alas kaki yang layak dan lain sebagainya di saat bekerja ( PT. SUTRA MANDIRI adalah perusahaan yang bergerak di bidang konstruksi aspal beton (hotmix).perusahaan ini merupakan perusahaan kontraktor yang melayani pengadaan dan jasa pekerjaan pengaspalan jalan dengan menggunakan aspal hotmix.pt. SUTRA MANDIRI mempunyai visi menjadi perusahaan kontraktor terkemuka di Lampung khusunya dan wilayah Indonesia umumnya. Tabel 2 Data Kecelakaan Kerja Tahun 2014 Terkait Pekerjaan di Bidang Jasa Konstruksi, Jawa dan Sumatera No Provinsi A B C D E F G 1 Aceh Sumut Sumbar Riau Jambi Sumsel Bengkulu Lampung Bangbel Kepri Jakarta Jabar Jateng Yogya Jatim Banten

6 Jumlah Sumber : Ditjen ppk, diolah Pusdatinaker Keterangan: A. Mesin (mesin pons, mesin pres, gergaji,dll.) B. Penggerak mula dan pompa (motor bakar, pompa angin, kompresor, pompa air, dll.) C. Conveyor D. Perkakas kerja tangan E. Pesawat uap dan bejana tekan F. Bahan kimia G. Bahan mudah terbakar dan benda panas (minyak, kertas, kapuk, uap, dll.) Dari data kecelakaan kerja di atas dapat kita lihat perbandingan angka kecelakaan pada bidang konstruksi di Jawa dan Sumatra memiliki perbedaan yang cukup besar, terutama pada provinsi Lampung terkait dengan penelitian ini yang letaknya berada pada provinsi Bandar Lampung. Tabel 3 Data Kecelakaan Kerja Pada PT. SUTRA MANDIRI Tahun Kecelakaan Ringan Kecelakaan Berat Sumber : PT. SUTRA MANDIRI Tabel ini menjelaskan jumlah kecelakaan kerja pada PT. SUTRA MANDIRI, dimana jumlah kecelakaan terbilang rendah karena mengingat jumlah karyawan di lapangan tidak terlalu banyak, dan dapat dikaitkan dengan tabel 1.2 bahwa jumlah kecelakaan kerja pada bidang jasa konstruksi untuk provinsi Lampung terbilang kecil

7 dibandingkan dengan provinsi-provinsi lain di pulau Sumatra maupun Jawa. Tetapi yang menjadi masalah pada penelitian kali ini adalah perilaku para karyawan yang tidak mau menggunakan perlengkapan keselamatan yang sudah menjadi standar regulasi dari pemerintah. Dari hasil wawancara tidak terstruktur serta observasi pada beberapa karyawan yang tidak menggunakan perlengkapan keselamatan kerja bahwa menganggap jika tanpa menggunakan perlengkapan pun mereka sudah berhati-hati dalam melaksanakan pekerjaannya, hal ini dapat dilihat pada lampiran halaman L34. Dengan demikian tidak menutup kemungkinan bahwa hal ini dapat menambah angka kecelakaan kerja pada PT. SUTRA MANDIRI. Dan dampak dari latar belakang pendidikan tidak terlihat di PT. SUTRA MANDIRI karena mayoritas pekerjanya tidak memiliki latar belakang pendidikan yang tinggi dan penelitian ini ingin mengetahui hal apa yang dapat meminimalisir tingkat kecelakaan kerja tersebut. Dan nantinya penelitian ini dapat juga dapat digunakan oleh umum. Sumber daya manusia merupakan faktor penentu kinerja organisasi karena sumber daya manusia berperan sebagai perencana sekaligus pelaksana seluruh program yang telah ditetapkan organisasi.berhasil atau tidaknya suatu organisasi mencapai tujuannya ditentukan sumber daya manusia yang melaksanakan program tersebut.salah satu faktor yang berpengaruh adalah peran seorang pemimpin.peran manajer sebagai pemimpin adalah kunci bagi penerapan perubahan strategi.peranan pemimpin adalah menyusun arah perusahaan, mengkomunikasikan ini dengan karyawan, memotivasi para karyawan dan melakukan tijauan jangka panjang (Rivai, 2013:821).Faktor ini diduga memiliki peran yang sangat penting dalam mempengaruhi budaya, iklim, serta perilaku keselamatan dalam bekerja. Faktor kedua yang dapat mempengaruhi perilaku keselamatan kerja adalah budaya organisasi dan budaya keselamatan kerja. Budaya organisasi memiliki beberapa fungsi yaitu budaya menciptakan perbedaan yang jelas antara satu organisasi dengan organisasi yang lainnya, budaya memberikan identitas bagi anggota organisasi, budaya mempermudah timbulnya komitmen yang lebih luas dan pada kepentingan individu, budaya meningkatkan kemantapan sistem sosial, budaya sebagai mekanisme pembuatan makna dan kendali yang memandu serta membentuk sikap dan perilaku karyawan (Robbins dan Judge, 2008:262). Budaya organisasi merupakan salah satu faktor yang mampu mempengaruhi perilaku karyawan akan keselamatan kerja, karena budaya yang baik akan berdampak pada tingkat perilaku

8 organisasi yang baik dan hal ini dapat mempengaruhi tingkat perilaku keselamatan kerja. Peran pemimpin juga sangat berpengaruh dalam pembentukan budaya yang baik.pada penelitian ini, PT. SUTRA MANDIRI mempunyai kendala dalam mengomunikasikan tentang keselamatan kerja antara pemimpin dan karyawannya. Hal ini dapat dilihat pada sosialisasi yang kurang mengenai kelengkapan keselamatan kerja pada saat di lapangan dimana hal tersebut mempengaruhi tingkat kesadaran akan keselamatan kerja karyawan. Faktor yang ketiga adalah iklim keselamatan kerja. Iklim keselamatan kerja yang positif akan lebih memotivasi pekerja untuk terikat dengan aktifitas-aktifitas yang menyangkut keselamatan kerja dibandingkan dengan pekerja yang berada dalam grup yang memiliki iklim keselamatan kerja yang negatif. Seseorang yang termotivasi untuk terikat dengan aktifitas keselamatan kerja, lambat laun akan lebih suka untuk memperlihatkan perilaku keselamatan kerja tersebut. Dalam hal ini PT. SUTRA MANDIRI telah mengupayakan terciptanya iklim keselamatan kerja yang baik dengan menerapkan dan membangun sistem manajemen mutu yang memenuhi persyaratan standar international ISO 9001:2008, mengembangkan budaya mutu melalui pembinaan karyawan perusahaan dan menyediakan kelengkapan keselamatan kerja dengan pedoman sistem manajemen keselamatan dan kesehatan kerja konstruksi bidang pekerjaan umum yang diatur dalam Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor 05/MEN/1996. Tetapi tingkat kesadaran karyawan dalam menggunakan kelengkapan keselamatan kerja masih cukup rendah. Pelaksanaan keselamatan kerja yang baik dalam perusahaan tidak hanya bergantung pada satu hal. Namun membutuhkan keterkaitan berbagai hal untuk memperoleh hasil yang maksimal. Untuk mengetahui hubungan antara kepemimpinan yang ditunjukan oleh atasan langsung terhadap perilaku keselamatan kerja dari para pekerja, hubungan ini akan dipengaruhi juga oleh budaya keselamatan kerja di perusahaan dan iklim keselamatan kerja dari para pekerja. Keselamatan kerja membutuhkan komitmen dari manajemen untuk membentuk budaya keselamatan kerja. Budaya keselamatan kerja kemudian dapat memperbaiki dampak kepemimpinan terhadap persepsi pekerja tentang iklim keselamatan kerja. Persepsi keselamatan dari para pekerja dapat memicu pekerja untuk melakukan pekerjaan dengan memperhatikan keselamatan kerja yang dicontohkan oleh pemimpinnya. Dengan terciptanya iklim keselamatan kerja, maka diprediksi bahwa perilaku

9 keselamatan kerja dari para pekerja dapat tercapai dan kecelakaan kerja yang menimbulkan kerugian dapat dihindari (Martinez-Corcoles, Gracia, Tomas, Piero, 2011). Pada penelitian terdahulu yang tercantum pada jurnal acuan yang digunakan yaitu berjudul Leadership and Employees Perceived Safety Behaviours in a Nuclear Power Plant: a Structural Equation Model (Martinez-Corcoles et al, 2011), penelitian tersebut mengungkapkan bahwa ada beberapa model kepemimpinan yang pernah digunakan pada penelitian tentang pengaruh leadership dengan safety behaviours, namun yang pada akhirnya yang digunakan adalah model kepemimpinan ELQ (Empowering Leadership Model) dalam jurnal tersebut. Pendekatan kepemimpinan ini memperlihatkan perilaku-perilaku spesifik dari pemimpin yang seharusnya dapat menstimulasi perilaku aman dari bawahannya. Penelitian pada jurnal ini bermaksud untuk mengidentifikasi jenis-jenis perilaku yang harus ditunjukkan untuk mempengaruhi perilaku keselamatan kerja pekerja di sektor nuklir. Perbedaan antara penelitian yang saat ini dilakukan dengan penelitian sebelumnya adalah pada objek penelitiannya.pada penelitian sebelumnya, riset dilakukan pada sektor nuklir. Sedangkan pada penelitian ini riset dilakukan pada sektor konstruksi pembuatan aspal. Mengingat pentingnya masalah tersebut dan untuk menyikapi kondisi diatas maka dilakukan penelitian yang berkaitan dengan ANALISIS PENGARUH KEPEMIMPINAN TERHADAP BUDAYA KESELAMATAN KERJA DAN IKLIM KESELAMATAN KERJA DAN DAMPAKNYA TERHADAP PERILAKU KESELAMATAN KERJA PADA PT. SUTRA MANDIRI. Identifikasi Masalah Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah : 1. Bagaimana pengaruh kepemimpinan terhadap perilaku keselamatan kerja pada PT. SUTRA MADIRI? 2. Bagaimana pengaruh kepemimpinan terhadap budaya keselamatan kerja pada PT. SUTRA MANDIRI?

10 3. Bagaimana pengaruh kepemimpinan terhadap iklim keselamatan kerja pada PT. SUTRA MANDIRI? 4. Bagaimana pengaruh budaya keselamatan kerja terhadap perilaku keselamatan kerja pada PT.SUTRA MANDIRI? 5. Bagaimana pengaruh iklim keselamatan kerja terhadap perilaku keselamatan kerja pada PT. SUTRA MANDIRI? 6. Bagaimana pengaruh kepemimpinan terhadap budaya keselamatan kerja dan dampaknya terhadap perilaku keselamatan kerja pada PT. SUTRA MANDIRI? 7. Bagaimana pengaruh kepemimpinan terhadap iklim keselamatan kerja dan dampaknya terhadap perilaku keselamatan kerja pada PT. SUTRA MANDIRI? Tujuan Penelitian Tujuan utama dari penelitian ini : 1. Untuk mengetahui adanya pengaruh kepemimpinan terhadap perilaku keselamatan kerja pada PT. SUTRA MANDIRI. 2. Untuk mengetahui adanya pengaruh budaya keselamatan kerja terhadap perilaku keselamatan kerja pada PT. SUTRA MANDIRI. 3. Untuk megetahui adanya pengaruh kepemimpinan terhadap budaya keselamatan kerja pada PT. SUTRA MANDIRI. 4. Untuk mengetahui adanya pengaruh kepemimpinan terhadap iklim keselamatan kerja pada PT. SUTRA MANDIRI. 5. Untuk mengetahui adanya pengaruh iklim keselamatan kerja terhadap perilaku keselamatan kerja pada PT. SUTRA MANDIRI. 6. Untuk mengetahui adanya pengaruh kepemimpinan terhadap budaya keselamatan kerja dan dampaknya terhadap perilaku keselamatan kerja pada PT. SUTRA MANDIRI. 7. Untuk mengetahui adanya pengaruh kepemimpinan terhadap iklim keselamatan kerja dan dampaknya terhadap perilaku keselamatan kerja pada PT. SUTRA MANDIRI.

11 Penelitian Terdahulu Tabel 4 Penelitian Terdahulu NO Judul Pengarang Tujuan Hasil 1 Leadership and employees perceived safety behaviours in a nuclear power plant: A structural equation model Mario Martinez- Corcoles, Francisco Gracia, Ines Tomas, Jose M. Peiro (2011) Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana perilaku pemimpinan mempengaruhi perilaku keselamatan kerja dengan mempertimbangkan beberapa faktor yaitu budaya keselamatan dan iklim keselamatan Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketika budaya keselamatan kuat, perilaku pemimpin akan menghasilkan iklim keselamatan yang tinggi di antara anggota dan memprediksi perilaku keamanan pada pekerja 2 Authentic leader, safe work: the influence of leadership on safety performance Flavia de Souza Costa Neves Cavazotte, Cristiano Jose Pereira Duarte, Anna Maria Calvao Gobbo (2013) Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan yang autentik terhadap perilaku keselamatan kerja Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat pengaruh kepemimpinan yang autentik terhadap perilaku keselamatan kerja. Dimana kepemimpinan menjadi rute untuk mempromosikan perilaku yang aman bagi pengikut mereka. 3 Safety Culture in Combating Occupational Safety and Health Problems in Noor Aina Amirah, Wan Izatul Asma, Mohd Shaladdin Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh budaya keselamatan kerja Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh budaya keselamatan kerja terhadap perilaku keselamatan kerja.

12 the Malaysian Manufacturing Sectors Muda, Wan Abd Aziz Wan Mohd Amin (2013) terhadap perilaku keselamatan kerja Masalah menunjukkan bahwa perilaku keselamatan kerja dan kepatuhan terhadap OSHA akan menyebabkan keselamatan positif, budaya yang pada gilirannya akan menyebabkan pengurangan kecelakaan 4 Examining Safety Behaviour With the Safety Climate and the Theory of Planned Behaviour Ceren AVCI and Ali YAYLI (2014) Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh iklim keselamatan kerja terhadap perilaku keselamatan kerja Hasil penelitian mengungkapkan bahwaiklimkeselamatan, dan normanormakeselamatanrekan kerjamemilikiefek langsungdan tidak langsungpada perilakukeselamatan Sumber : Penulis Kerangka Pemikiran Penelitian ini diawali dengan menuliskan latar belakang penelitian lalu membatasi masalah yang ada dan merumuskannya kebeberapa masalah yang akan dijadikan tujuan dari penelitian. Setelah menemukan tujuan penelitian, selanjutnya, mencari dan mengumpulkan informasi berupa teori dan fakta-fakta atau bukti-bukti yang terkait dengan variabel yang diteliti, yaitu variabel kepemimpinan, budaya keselamatan kerja, iklim keselamatan kerja,dan perilaku keselamatan kerja agar landasan penelitian ini semakin kuat. Langkah berikutnya adalah pengumpulan data yang dilakukan dengan wawancara dan penyebaran kuesioner pada karyawan perusahaan.

13 Budaya Keselamatan Kerja Kepemimpinan Perilaku Keselamatan Kerja Iklim Keselamatan Kerja Gambar 1 Kerangka Pemikiran Sumber : Peneliti METODE PENELITIAN Jenis penelitian ini adalah asosiatif dan metode pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner dengan skala likert (dengan pilihan jawaban sangat setuju sampai sangat tidak setuju). Time horizon yang digunakan adalah crosssectional dimana pengumpulan data hanya dilakukan sebanyak satu kali pada waktu tertentu. Sampel yang digunakan adalah seluruh populasi (karena jumlah populasi <100) yang merupakan karyawan dari PT. SUTRA MANDIRI, dimana diperoleh 62 responden untuk penelitian ini. Kemudian, Analisis data dalam penelitian ini menggunakan metode Partial Least Square (PLS) dibantu menggunakan softwaresmartpls versi 2.0 untuk mengolah data.partial Least Square merupakan factor indeterminacy metode analisis yang powerfull oleh karena tidak mengasumsikan data harus dengan pengukuran skala tertentu, jumlah sampel kecil. PLS juga digunakan untuk mengukur hubungan setiap indikator dengan konstruknya

14 dan dapat dilakukan uji bootstrapping terhadap struktural model yang bersifat outer model dan inner model. Hasil dan pembahasan Evaluasi Struktural (Inner) Model Pengujian terhadap model struktural dapat dilakukan dengan melihat nilai R- Square yang merupakan uji goodness-fit model dan melihat signifikansi dengan melihat nilai koefisien parameter dan nilai signifikansi t-statistik. Tabel 5 R-Square R Square Kepemimpinan budaya keselamatan kerja iklim keselamatan kerja perilaku keselamatan kerja Sumber : Hasil Pengolahan Data R-Square menunjukkan besarnya konstruk yang mampu dijelaskan oleh konstruk lainnya. Dari tabel 4.5, dapat diketahui bahwa sebanyak 67,09% variabel perilaku keselamatan kerja dipengaruhi oleh kepemimpinan, budaya keselamatan kerja dan iklim keselamtan kerja, dimana 32,91% dipengaruhi oleh variabel di luar penelitian ini. Kemudian variabel budaya keselamatan kerja dipengaruhi oleh variabel kepemimpinan sebanyak 25,13%, dimana 74,87% dipengaruhi oleh variabel di luar penelitian ini. Dan variabel iklim keselamatan kerja dipengaruhi oleh variabel kepemimpinan sebanyak 28,18%, dimana 71,82% dipengaruhi oleh variabel di luar penelitian ini.

15 Tabel 6 Path Coefficient (Mean, STDEV, T-Values) Original Sample (O) Sample Mean (M) Standard Deviation (STDEV) Standard Error (STERR) T Statistics ( O/STERR ) budaya keselamatan kerja -> perilaku keselamatan kerja iklim keselamatan kerja -> perilaku keselamatan kerja kepemimpinan -> budaya keselamatan kerja kepemimpinan -> iklim keselamatan kerja kepemimpinan -> perilaku keselamatan kerja Sumber : Hasil Pengolahan Data Tabel 4.6 digunakan untuk mengetahui besarnya pengaruh langsung antara konstruk dengan cara melihat original sample untuk besarnya pengaruh dan nilai t- statistik lebih besar dari 1.96, maka dapat dikatakan konstruk tersebut mempengaruhi konstruk lainnya. Dari table 4.6 dapat dilihat bahwa pengaruh langsung variabel budaya keselamatan kerja terhadap variabel perilaku keselamatan kerja dibawah 1,96 yaitu 0,355102, yang artinya pengaruh variabel tersebut tidak signifikan. Maka dilakukan pengolahan data ulang dengan melakukan trimming pada variabel budaya keselamatan kerja yang hasilnya sebagai berikut. Tabel 7 R-Square Setelah Dilakukan Trimming R Square

16 iklim keselamatan kerja Kepemimpinan perilaku keselamatan kerja Sumber : Hasil Pengolahan Data Dari hasil trimming pada tabel 4.7, dapat diketahui bahwa sebanyak 67,14% variabel perilaku keselamatan kerja dipengaruhi oleh kepemimpinan dan iklim keselamtan kerja, dimana 32,86% dipengaruhi oleh variabel diluar penelitian ini. Kemudian variabel iklim keselamatan kerja dipengaruhi oleh variabel kepemimpinan sebesar 28,21%, dimana 71,79% dipengaruhi oleh variabel diluar penelitian ini. Tabel 8 Path Coefficient (Mean, STDEV, T-Values) Setelah Dilakukan Trimming Original Sample (O) Sample Mean (M) Standard Deviation (STDEV) Standard Error (STERR) T Statistics ( O/STERR ) iklim keselamatan kerja -> perilaku keselamatan kerja kepemimpinan -> iklim keselamatan kerja kepemimpinan -> perilaku keselamatan kerja Sumber : Hasil Pengolahan Data

17 Setelah dilakukan trimming pada tabel 4.8, dapat diketahui bahwa nilai t- statistik lebih besar dari 1,96, maka dapat dikatakan konstruk tersebut mempengaruhi konstruk lainnya dan besarnya pengaruh antara konstruk dapat dilihat pada original sample. Pembahasan Masalah Pengaruh Kepemimpinan terhadap Perilaku Keselamatan Kerja Pada Tabel 4.8 menunjukkan bahwa pengaruh kepemimpinan terhadap perilaku keselamatan kerja bersifat positif, dapat dilihat melalui nilai koefisien pada kolom original sample sebesar Kemudian pengaruh kepemimpinan terhadap perilaku keselamatan kerja bersifat signifikan, terlihat dari nilai t-statistik lebih besar dari pada nilai t-tabel 1.96.Oleh karena itu, hipotesis 1 yang menyatakan ada pegaruh kepemimpinan terhadap perilaku keselamtan kerja, diterima. Pengaruh Kepemimpinan terhadap Iklim Keselamatan Kerja Pada Tabel 4.8 menunjukkan bahwa pengaruh kepemimpinan terhadap iklim keselamatan kerja bersifat positif, dapat dilihat melalui nilai koefisien pada kolom original sample sebesar Kemudian pengaruh kepemimpinan terhadap iklim keselamatan kerja bersifat signifikan, terlihat dari nilai t-statistik lebih besar dari pada nilai t-tabel 1.96.Oleh karena itu, hipotesis 2 yang menyatakan ada pegaruh kepemimpinan terhadap iklim keselamatan kerja, diterima. Pengaruh Iklim Keselamatan Kerja terhadap Perilaku Keselamatan Kerja Pada Tabel 4.8 menunjukkan bahwa pengaruh iklim keselamatan kerja terhadap perilaku keselamatan kerja bersifat positif, dapat dilihat melalui nilai koefisien pada kolom original sample sebesar Kemudian pengaruh iklim keselamatan kerja terhadap perilaku keselamatan kerja bersifat signifikan, terlihat dari nilai t-statistik lebih besar dari pada nilai t-tabel 1.96.Oleh karena itu, hipotesis 3 yang menyatakan ada pegaruh iklim keselamatan kerja terhadap perilaku keselamatan kerja, diterima.

18 Simpulan 1. Kepemimpinan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap perilaku keselamatan kerja dengan sifat pengaruh yang positif. Dengan demikian, naik atau turunnya perilaku keselamatan kerja karyawan PT. SUTRA MANDIRI dapat dipangaruhi langsung oleh kepemimpinan yang ada dalam perusahaan tersebut. Berdasarkan hasil yang ditemukan dalam penelitian ini, maka dapat disimpulkan bahwa hipotesis 1 diterima. 2. Kepemimpinan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap budaya keselamatan kerja dengan sifat pengaruh yang positif. Dengan demikian, naik atau turunnya budaya keselamatan kerja karyawan PT. SUTRA MANDIRI dapat dipangaruhi langsung oleh kepemimpinan yang ada dalam perusahaan tersebut. Berdasarkan hasil yang ditemukan dalam penelitian ini, maka dapat disimpulkan bahwa hipotesis 2 diterima. 3. Kepemimpinan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap iklim keselamatan kerja dengan sifat pengaruh yang positif. Dengan demikian, naik atau turunnya iklim keselamatan kerja karyawan PT. SUTRA MANDIRI dapat dipangaruhi langsung oleh kepemimpinan yang ada dalam perusahaan tersebut. Berdasarkan hasil yang ditemukan dalam penelitian ini, maka dapat disimpulkan bahwa hipotesis 3 diterima. 4. Budaya keselamatan kerja memiliki pengaruh yang tidak signifikan terhadap perilaku keselamatan kerja dengan sifat pengaruh yang negatif. Dengan demikian, naik atau turunnyaperilaku keselamatan kerja karyawan PT. SUTRA MANDIRI tidak dipangaruhi langsung oleh budaya keselamatan kerja yang ada dalam perusahaan tersebut. Berdasarkan hasil yang ditemukan dalam penelitian ini, maka dapat disimpulkan bahwa hipotesis 4 ditolak. 5. Iklim keselamatan kerja memiliki pengaruh yang signifikan terhadap iklim keselamatan kerj dengan sifat pengaruh yang positif. Dengan demikian, naik atau turunnya perilaku keselamatan kerja karyawan PT. SUTRA MANDIRI

19 dapat dipangaruhi langsung oleh iklim keselamatan kerja yang ada dalam perusahaan tersebut. Berdasarkan hasil yang ditemukan dalam penelitian ini, maka dapat disimpulkan bahwa hipotesis 5 diterima. 6. Kepemimpinan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap budaya keselamatan kerja yang berdampak pada perilaku keselamatan kerja, kemudian naik turunnya budaya keselamatan kerja kerja yang di pengaruhi oleh kepemimpinan tidak berdampak pada naik atau turunnya perilaku keselamatan kerja, maka dapat disimpulkan hipotesis 6 ditolak. 7. Kepemimpinan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap iklim keselamatan kerja yang berdampak pada perilaku keselamatan kerja, kemudian naik turunnya budaya keselamatan kerja kerja yang di pengaruhi oleh kepemimpinan akan berdampak pada naik atau turunnya perilaku keselamatan kerja, maka dapat disimpulkan hipotesis 7 diterima. Saran Berdasarkan hasil yang telah didapat dari bab sebelumnya dan kesimpulan yang telah dibuat, maka dibawah ini adalah beberapa saran yang dapat disampaikan kepada perusahaan : 1. Kepada pihak manajemen PT. SUTRA MADIRI untuk memperhatikan peran kepemimpinan yang ada dalam perusahaan, karena variabel ini pengaruhnya sangat kuat terhadap perilaku keselamatan kerja. Peran kepemimpinan yang harus ditingkatkan adalah sebagai berikut: Pemimpin menetapkan standar yang tinggi dalam aspek K3, Pemimpin memimpin dengan memberikan teladan, Pemimpin menjelaskan peraturan dan harapan, Pemimpin menunjukkan perhatian terhadap anggota. 2. Iklim keselamatan kerja merupakan variabel kedua yang terkuat dalam pengaruhnya terhadap perilaku keselamatan kerja PT. SUTRA MANDIRI. Kepada pihak manajemen perusahaan, diharapkan

20 memberikan perhatian yang lebih dikarenakan faktor lingkungan yang baik membuat perilaku keselamatan kerja makin baik. Indikator pada variabel iklim keselamatan kerja yang perlu ditingkatkan adalah sebagai berikut : Perilaku dalam penggunaan alat perlindungan diri, Kesepakatan antara kepentingan penerapan K3, Kecepatan kerja. 3. Kepada pihak manajemen PT. SUTRA MANDIRI untuk memperhatikan perilaku keselamatan kerja karyawanya, karena perilaku keselamatan kerjaakan berpengaruh signifikan terhadap iklim keselamatan kerja karyawannya. Hal-hal yang harus diperhatikan adalah: Mematuhi aturan keselamatan kerja, Melakukan SOP dalam mencapai target, Kondisi tempat kerja memungkinkan untuk bekerja sesuai peraturan, Tidak mengambil jalan pintas yang menyebabkan resiko, Tidak mengikuti rekan kerja yang tidak menaati peraturan. 4. Bagi para peneliti yang ingin melanjutkan penelitian ini atau melakukan penelitian dengan topik ini, diharapkan dapat menambahkan atau mengkaji faktor-faktor lain yang dapat mempengaruhi perilaku keselamatan kerja sehingga dapat memberikan wawasan, cakrawala atau pandangan yang lebih luas, faktor-faktor lain seperti: budaya organisasi, rekrutmen dan seleksi, lingkungan kerja, komunikasi organisasi, dan lainlain. Referansi Badan Pusat Statistik., (2014)., Jumlah Kecelakaan, Koban Mati, Luka Berat, Luka Ringan, dan Kerugian Materi yang Diderita Tahun (online)., data kecelakaan kerja., diakses 24 Desember Depnaker., (2015)., Kecelakaan Kerja di Indonesia Triwulan IV 2014 (online)., pengawasan ketenagakerjaan. diakses 22 Februari Konradus, Danggur., (2012)., Keselamatan dan keselamatan kerja., Jakarta : Bangka Adinatha Mulia.

21 Rivai, Veithzal., Sagala, Ella Jauvani., (2013)., Manajemen Sumber Daya Manusia Untuk Perusahaan: Dari Teori ke Praktik., Jakarta : Raja Grafindo Persada. Robbins, Stephen P., Judge, Timothy A., (2008).,Perilaku Organisasi., Jakarta: Salemba Empat. Tri.,(2014)., Tingkat Kecelakaan Kerja Masih Tinggi (online)., berita nasional., Diakses tanggal 23 Desember Opini., (2013)., Tingginya Angka Kecelakaan Kerja (online)., berita nasional., diakses 23 Desember Amirah, Noor Aina., Asma, Wan Izatul., Muda, Mohd Shaladdin., Amin, Wan Abd Aziz Wan Mohd., (2013)., Safety Culture in Combating Occupational Safety and Health Problems in the Malaysian Manufacturing Sectors., Asian Social Science; Vol. 9(3): Avci, Ceren., Yayli, Ali., (2014)., EXAMINING SAFETY BEHAVIOUR WITH THE SAFETY CLIMATE AND THE THEORY OF PLANNED BEHAVIOUR., International Journal of Arts & Sciences; Vol. 7(4): Cavazotte, Flavia de Souza Costa Neves., Duarte, Cristiano Jose Pereira., Gobbo, Anna Maria Calvao., (2013)., Authentic leader, safe work: the influence of leadership on safety performance., Brazilian Business Review; Vol. 10(6): Corcoles, Mario Martinez., Gracia, Fransisco., Tomas, Ines., M. Peiro, Jose., (2011)., Leadership and employees perceived safety behaviours in a nuclear power plant: A structural equation model., Safety Science; Vol. 49: Riwayat Penulis Difky Kamal lahir di Bandar Lampung pada tanggal 28 oktober Penulis menamatkan pendidikan S1 di Universitas Bina Nusantara (Binus University), Jakarta dalam bidang Manajemen, Program studi Bisnis dan Organisasi pada tahun Hamid Heriansyah lahir di Jakarta pada tanggal 15 juli Penulis menamatkan pendidikan S1 di Universitas Bina Nusantara (Binus University), Jakarta dalam bidang Manajemen, Program studi Bisnis dan Organisasi pada tahun 2015.

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Seiring dengan berkembangnya dunia industri, selalu akan dihadapkan pada tantangan-tantangan baru yang harus bisa segera diatasi apabila perusahaan tersebut ingin tetap
