BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN

dokumen-dokumen yang mirip
BAB III METODE PENELITIAN

BAB VI SIMPULAN, SARAN DAN KETERBATASAN PENELITIAN

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB V ANALISIS DAN PEMBAHASAN. 1. Karakteristik Demografi Responden Penelitian

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN

VALUASI EKONOMI EKOWISATA HUTAN MANGROVE DI REMBANG, JAWA TENGAH : Pendekatan Choice Modelling

FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA 2016

HASIL REKAP DATA. Status

BAB I PENDAHULUAN. kerusakan sehingga perlu dijaga kelestariannya. Hutan mangrove adalah

HASIL REKAP DATA. Jenis Kelamin. Status Pernikahan

BAB III METODE PENELITIAN

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN

DAFTAR PUSTAKA. Adityara, E Mangrove. Diakses dari http: //dokumen.tips/ documents/ mangrove-55b5150de4916.html pada tanggal 29 Februari 2016.

VI. ATRIBUT-ATRIBUT YANG MEMPENGARUHI WISATAWAN UNTUK BERKUNJUNG KEMBALI KE CV ALAM SIBAYAK

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN

VII. HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB V HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN. Tabel 5.1 Uji Validitas Variabel. Sumber : data primer diolah (Lampiran 1)

BAB IV ANALISIS HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB III METODE PENELITIAN

III. KERANGKA PEMIKIRAN

VI. HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB IV ANALISIS HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. Sakit At-Turrots Al-Islamy, PKU Muhammadiyah Gamping, Puskesmas

Pancar termasuk tinggi. Proporsi responden mengenai penilaian terhadap tingkat. Persepsi Pengunjung Presentase (%) Tinggi.

BAB IV BERKEMBANGNYA TEMPAT WISATA PANTAI DALEGAN DAN PERILAKU SOSIAL REMAJA DI DESA DALEGAN KECAMATAN PANCENG KABUPATEN GRESIK

Uji statistik multivariat digunakan untuk menguji

V. FAKTOR PENENTU KETAHANAN PANGAN RUMAH TANGGA DI PROVINSI NUSA TENGGARA TIMUR

BAB III METODE PENELITIAN. Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta. daftar pertanyaan yang telah dipersiapkan terlebih dahulu.

BAB IV ANALISIA HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB IV ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN. perusahaan, financial distress dan opini audit going concern terhadap auditor

Bab III Metodologi Penelitian

BAB I PENDAHULUAN. sektor lain untuk berkembang karena kegiatan pada sektor-sektor lain

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN

VI. HASIL DAN PEMBAHASAN. 6.1 Analisis Eksternalitas Positif Potensi Wisata Air BKB

BAB III METODE PENELITIAN

APLIKASI CONTINGENT CHOICE MODELLING (CCM) DALAM VALUASI EKONOMI TERUMBU KARANG TAMAN NASIONAL KARIMUNJAWA FAZRI PUTRANTOMO

BAB III METODE PENELITIAN

ANALISIS REGRESI LOGISTIK UNTUK MENGETAHUI FAKTOR FAKTOR YANG MEMPENGARUHI FREKUENSI KEDATANGAN PELANGGAN DI PUSAT PERBELANJAAN X

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

BAB IV. Statistik Parametrik. Korelasi Product Moment. Regresi Linear Sederhana Regresi Linear Ganda Regresi Logistik

BAB III METODE PENELITIAN. sectional. Penelitian ini merupakan penelitian observasional yang bersifat

III. KERANGKA PEMIKIRAN

BAB IV. STATISTIK PARAMETRIK. KORELASI PRODUCT MOMENT. REGRESI LINEAR SEDERHANA REGRESI LINEAR GANDA REGRESI LOGISTIK

1. PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang

III. KERANGKA PEMIKIRAN

Gambar 4.1 Suasana di Kampoeng Kopi Banaran

MAKALAH REGRESI LOGISTIK DAN REGRESI DENGAN VARIABLE DUMMY

BAB IV ANALISIS HASIL DAN PEMBAHASAN

LAMPIRAN. Lampiran 1. Peta Pola Ruang Kabupaten Lampung Selatan

BAB I PENDAHULUAN. Indonesia adalah negara kepulauan yang memiliki berbagai macam

BAB I PENDAHULUAN. udara bersih dan pemandangan alam yang indah. Memanfaatkan sumberdaya alam dan lingkungan seperti hutan lindung sebagai

Saintia Matematika ISSN: Vol. 02, No. 04 (2014), pp

BAB IV ANALISIS HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang. Pariwisata pada saat ini, menjadi harapan bagi banyak negara termasuk

3 METODE PENELITIAN 3.1 Tempat dan waktu penelitian 3.2 Metode Pengumpulan Data

ANALISIS DAN PEMBAHASAN. Penelitian ini menggunakan 100 orang responden dengan karakteristik demografi

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN. sehingga analisis deskriptif dipisahkan dari variabel lain. Tabel 4.1. Statistik Deskriptif

BAB V HASIL ANALISIS DAN PEMBAHASAN

BAB IV ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN

VI. KARAKTERISTIK PENGUNJUNG TAMAN WISATA ALAM GUNUNG PANCAR. dari 67 orang laki-laki dan 33 orang perempuan. Pengunjung TWA Gunung

BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB I PENDAHULUAN. diberikan oleh pantai bisa didapat secara langsung dan tidak langsung. Manfaat yang

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN. sampai dengan tahun 2015 berdasarkan metode purposive sampling pada. TABEL 4. 1 Prosedur Pengambilan Sampel

VI. FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERSEPSI DAN SIKAP RESPONDEN TERHADAP PRODUK OREO SETELAH ADANYA ISU MELAMIN

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. resmi pemerintahan daerah yang terdapat di internet. Horizon waktu yang

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian ini merupakan pengujian hipotesis (hypothesis testing) yang

: Josy N Tampubolo NPM : Dosen Pembimbing : FX Aji Sukarno, SE., MM

BAB I PENDAHULUAN. II/1999 seluas ha yang meliputi ,30 ha kawasan perairan dan

Nama : Hartono Halim NPM : Jurusan : Manajemen Fakultas : Ekonomi

BAB VI KESIMPULAN, SARAN, DAN KETERBATASAN PENELITIAN. Loka Yogyakarta, total willingness to pay 110 responden untuk

c. Jenis Kelamin : 1. Laki-laki 2. Perempuan d. Pendidikan : 1. SD/Tidak Tamat SD/Tidak Sekolah 2. SLTP 3. SLTA 4. PT

BAB IV ANALISIS HASIL DAN PEMBAHASAN. Proses pemilihan sampel menggunakan metode sampel bertujuan (purposive sampling), dimana

perembesan zat pencemar dari limbah yang berasal dari aktivitas domestik.

VI FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGEMBALIAN PEMBIAYAAN AGRIBISNIS

BAB IV INTEPRETASI DATA

Sandi Prianggoro / Pembimbing Sundari., SE.,MM

III. METODE PENELITIAN. Penelitian telah dilaksanakan di Desa Margasari, Kecamatan Labuhan Maringgai,

BAB II MENEMUKENALI SPESIFIKASI TIRTA UJUNG DI KARANGASEM

BAB I PENDAHULUAN. perkiraan jumlah wisatawan internasional (inbound tourism) berdasarkan perkiraan

IV. METODOLOGI PENELITIAN. dilakukan secara sengaja (purposive) karena masyarakat dan instansi di daerah

Kuisioner Penelitian Pengaruh Harga, Loaksi, Promosi, dan Gaya Hidup Terhadap Minat Pembelian Ulang Ke SOGO Department Store Sun Plaza Medan

BAB 4 ANALISA DATA. PT. Lodges Ekologika berlokasi dikawasan hijau pegunungan Salak

BAB 4 ANALISIS DAN PEMBAHASAN. Statistik frekuensi digunakan untuk menyajikan distribusi data kedalam

BAB IV ANALISIS HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

METODE PENELITIAN. Cipondoh dan Kecamatan Pinang, Kota Tangerang. Penentuan lokasi sebagai

Gambar 2. Peta Kabupaten Kuningan, Jawa Barat

LAMPIRAN A :HASIL OUTPUT SPSS UJI VALIDITAS DAN RELIABILITAS

IV. METODOLOGI PENELITIAN. wisata tirta. Lokasi penelitian ini dapat dilihat pada Lampiran 1.

METODE PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan di daerah hulu dan hilir Sungai Musi, yang

BAB III METODA PENELITIAN. Dalam penelitian ini digunakan variabel-variabel untuk melakukan analisis data.

VI. HASIL DAN PEMBAHASAN. Peningkatan jumlah industri ini diikuti oleh penambahan jumlah limbah, baik

IV. METODE PENELITIAN. 4.1 Lokasi dan Waktu. dan juga berlokasi tidak jauh dari pusat kota sehingga prospek pengelolaan dan

IV. METODE PENELITIAN. Maret Pemilihan lokasi tersebut dilakukan secara sengaja (purposive), menimbulkan eksternalitas positif bagi masyarakat.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB V PEMBAHASAN. Pembahasan ini diarahkan untuk menganalisis pengaruh variabel. independen (motivasi) terhadap variabel dependen (kinerja) pada BPRS

ANALISIS PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN KOPI BAR MARGONDA DEPOK

ANALISIS WILLINGNESS TO PAY

Transkripsi:

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN A. Analisis Choice Modelling (CM) Penelitian ini dimulai pada tanggal 15 April 2016 sampai dengan tanggal 1 Mei 2016 di Hutan Mangrove Pasar Banggi, Rembang. Data diperoleh dengan cara interview dan pengisisan kuesioner oleh 150 responden yang merupakan pengunjung Hutan Mangrove Pasar Banggi, Rembang. Dari keseluruhan sampel yang digunakan dalam olah data hanya sebanyak 141 responden yang digunakan untuk olah data dikarenakan adanya pengurangan data yang dianggap ekstrim atau data yang dianggap dapat menghasilkan model regresi yang kurang baik, sehingga tujuan dari pengurangan tersebut adalah agar data yang diperoleh dapat menghasilkan model regresi yang baik. Model ini pada dasarnya hampir sama dengan contingent valuation method, karena didasarkan atas preferensi responden untuk mengestimasi nilai ekonomi suatu ekosistem dalam bentuk barang dan jasa, bedanya terletak pada responden yang diminta untuk memilih kondisi yang disukai bukan diminta untuk memberikan penilaian secara langsung dari suatu ekosistem. CM merupakan metode dimana responden diminta untuk menentukan alternatif pilihan berdasarkan skenario. Dalam aplikasinya, responden diberikan serangkaian pilihan yang terdiri dari dua atau lebih alternatif pilihan. Satu alternatif merupakan kombinasi dari beberapa atribut yang memiliki nilai, atau biasa disebut level. Nilai Willingness to 81

82 Pay dari model ini disimpulkan secara tidak langsung berdasarkan pilihan yang diberikan oleh responden. Pada penelitian ini, pengunjung diberikan beberapa skenario untuk menentukan alternatif pilihan dalam menjaga kelestarian hutan mangrove Pasar Banggi, Rembang. Skenario tersebut adalah alternatif pilihan untuk diadakannya biaya masuk di hutan mangrove. Pada setiap alternatif pilihan yang diberikan, disertai dengan beberapa atribut yang bervariasi seperti biaya, pengadaan dan perbaikan sarana maupun prasarana yang ada di lokasi. Pilihan tersebut dapat dilihat pada Tabel 5.1 berikut ini: TABEL 5.1 Skenario Alternatif Pilihan Pengunjung Atribut Kondisi Awal Pilihan A Pilihan B Biaya Masuk Tidak Ada Rp10.000 Rp25.000 Biaya Parkir Tempat Sampah Jalan Gazebo Penjaga Hutan Rp3.000 (motor) Rp8.000 (mobil) Minim tempat sampah sehingga pengunjung terkadang buang sampah sembarangan Jalan masih dari tanah sehingga becek kalau hujan Memiliki 1 gazebo besar menghadap ke pantai Tidak ada penjaga atau petugas untuk mengontrol pengunjung yang datang Rp2.000 (Motor) Rp5.000 (Mobil) Penambahan 3 tempat sampah agar kebersihan area hutan mangrove tetap terjaga Tidak Ada Perbaikan jalan masuk area hutan mangrove sehingga ketika hujan tidak becek Penambahan 1 Gazebo lagi agar ketika banyak pengunjung yang datang tidak perlu berdesakan hanya di 1 gazebo untuk menikmati pemandangan pantai Ada 1 penjaga atau petugas area hutan untuk mengontrol dan menjaga pengunjung agar tidak ke area yang dilarang dalam hutan mangrove Bebas biaya parkir Penambahan 5 tempat sampah agar kebersihan area hutan mangrove tetap terjaga Perbaikan jalan masuk area hutan mangrove sehingga ketika hujan tidak becek Penambahan 2 Gazebo lagi agar ketika banyak pengunjung yang datang tidak perlu berdesakan hanya di 1 gazebo untuk menikmati pemandangan pantai Ada 2 penjaga atau petugas area hutan untuk mengontrol dan menjaga pengunjung agar tidak ke area yang dilarang dalam hutan mangrove

83 Berdasarkan Tabel 5.1 diatas terlihat bahwa pada kondisi awal sebelum adanya alternatif pilihan pengunjung, di lokasi wisata hutan mangrove tidak ada biaya masuk. Kemudian dengan adanya alternatif pengunjung diberikan pilihan untuk memilih alternatif A atau Alternatif B yang merupakan besar biaya masuk yang mungkin dapat diterapkan. Alternatif A menawarkan biaya masuk sebesar Rp10.000,00 sedangkan alternatif B menawarkan biaya masuk sebesar Rp25.000,00. Biaya parkir pada kondisi awal yaitu Rp3.000,00 untuk motor dan Rp8.000,00 untuk mobil. Kemudian pengunjung diberikan pilihan yaitu untuk memilih alternatif A dengan biaya parkir yang diterapkan Rp2.000,00 untuk mobil dan Rp5.000,00 untuk mobil, sedangkan alternatif B pengunjung bebas dari biaya parkir. Untuk menjaga kebersihan lokasi wisata pada kondisi awal tempat sampah yang tersedia masih terbilang minim atau sedikit, sehingga untuk mencegah pengunjung yang suka membuang sampah sembarangan, kemudian pengunjung diberikan pilihan yaitu alternatif A akan diadakannya penambahan 3 tempat sampah dan alternatif B sengan adanya penambahan 5 tempat sampah. Hal ini diharapkan agar pengunjung tertib untuk membuang sampah pada tempatnya. Jalan setapak yang menuju ke lokasi hutan mangrove masih berupa tanah sehingga akan rawan becek dan licin ketika musim hujan. Sehingga pengunjung diberikan pilihan yaitu alternatif A jalan masih tetap berupa tanah dan alternatif B jalan masuk akan diakan perbaikan sehingga ketika

84 musim hutan tidak lagi becek dan licin. Sehingga diharapkan dengan adanya alternatif tersebut, pengunjung tetap nyaman untuk berkunjung ke hutan mangrove. Di lokasi hutan mangrove juga hanya ada sebuah gazebo besar yang berada di ujung jembatan menghadap ke laut lepas. Sehingga pengunjung diberikan pilihan juga yaitu alternatif A adanya penambahan 1 gazebo lagi dan alternatif B adanya penambahan 2 gazebo. Hal ini dimaksutkan agar ketika banyak pengunjung yang datang, tidak perlu berdesakan hanya di 1 gazebo saja sehingga pengunjung tetap nyaman untuk menikmati pemandangan yang tersedia. Pada kondisi awal tidak ada penjaga di dalam hutan mangrove yang daapat mengontrol keamanan pengunjung. Sehingga ditawarkan alternatif A yaitu adanya 1 penjaga dan alternatif B adanya 2 penjaga untuk tetap bisa mengontrol baik itu keamanan maupun keselamatan pengunjung di hutan mangrove. Kemudian dari hasil penelitian dari 141 responden menunjukkan sebanyak 91 pengunjung (64,5 persen) memilih alternatif A dan 50 pengunjung (35,5 persen) memilih alternatif B. Hal ini berarti pengunjung lebih cenderung untuk memilih alternatif A daripada alternatif B. Sebagian besar pengunjung memilih alternatif A berdasarkan biaya masuk yang dianggap masih terjangkau karena kebanyakan pengunjung adalah pelajar. Sedangkan alternatif B dipilih berdasarkan sarana dan prasarana tambahan yang dilengkapi guna menambah kenyamanan pengunjung. Sehingga ini

85 membuktikan bahwa tingkat kesadaran pengunjung untuk ikut memperbaiki kualitas lingkungan hutan mangrove Pasar Banggi, Rembang masih sangatlah kurang. Peluang responden dalam memilih alternatif yang disediakan dianalisis menggunakan analisis regresi logistik binari. Dalam CM, setiap pengamatan merupakan discreate 0 1. Asumsi ini diperlukan untuk menyatakan keputusan pengunjung dalam memilih salah satu alternatif (1) dan tidak memilih alternatif lain (0). TABEL 5.2 Variabel Dependen Variabel Internal Value Alternatif B 0 Alternatif A 1 Berdasarkan Tabel 5.2 diatas diperoleh informasi bahwa variabel dependen memiliki 2 kategori yaitu 1 untuk alternatif A dan 0 untuk alternatif B. Nilai WTP dalam Choice Modelling tidak diperoleh secara langsung tetapi disimpulkan secara tidak langsung berdasarkan keputusan wisatawan, yang selanjutnya WTP dianalisis dengan menggunakan analisis regresi logistik binari. Hasil analisis regresi logistik binari antara alternatif pilihan dan atribut (variabel yang mepengaruhi) dilakukan dengan menggunakan SPSS 16.0 yang telihat seperti Tabel dibawah ini:

86 TABEL 5.3 Variables in The Equation Variabel Koefisien Exp(B) Constant (Konstanta) 7,677 2,159 (1,982) Cost (Biaya Rekreasi) 0,000*** 1,000 (0,000) Cond (Kondisi hutan mangrove) 1,255* 3,507 (0,734) Edu (Tingkat Pendidikan) -0,342** 0,711 (0,146) Atribut (Atribut Lokasi) -1,212** 0,298 (0,526) Variabel dependen: Choice (Alternatif Pilihan) 1: jika memilih A ; 0 : jika memilih B Tanda ( ) menunjukkan Standart Error *signifikan pada α : 10% ; **signifikan pada α : 5% ; ***signifikan pada α : 1% Dari Tabel 5.3 diatas juga dapat diperoleh model logit sebagai berikut (Widodo, 2013): [ ] ( ) ( ) ( ) ( ) Dimana: Cost Cond Edu Atribut : Biaya Rekreasi : Kondisi hutan mangrove dibanding tempat wisata lain : Tingkat Pendidikan Pengunjung : Atribut Lokasi Hutan Mangrove Pada Tabel 5.3 diketahui bahwa nilai Exp (B) variabel biaya rekreasi adalah sebesar 1,000 dan nilai koefisien regresi bertanda positif. Nilai ini dapat diintepretasikan bahwa pengunjung yang biaya rekreasinya semakin besar akan relatif memiliki peluang untuk memilih alternatif A dengan peluang memilih alternatif B sebesar 1,000 kali lebih besar bila dibandingkan dengan pengunjung yang biaya rekreasinya kecil. Tanda positif pada koefisien regresi menunjukkan bahwa jika biaya rekreasi

87 pengunjung semakin besar maka akan ada peningkatan probabilitas pengunjung dalam memilih alternatif A begitupun sebaliknya jika biaya rekreasi pengunjung semakin kecil makan akan ada penurunan probabilitas pengunjung dalam memilih alternatif B.. Nilai Exp (B) variabel kondisi hutan mangrove adalah 3,507 dan nilai koefisien regresi bertanda positif, yang dapat diinterpretasikan bahwa pengunjung yang merasa kondisi hutan mangrove bagus akan relatif memiliki peluang untuk memilih alternatif A dengan peluang memilih alternatif B adalah sebesar 3,507 kali lebih besar dibandingkan dengan pengunjung yang merasa kondisi hutan mangrove kurang bagus. Artinya adalah jika kondisi hutan mangrove itu semakin bagus maka akan ada peningkatan probabilitas pengunjung dalam memilih alternatif A dan sebaliknya jika kondisi hutan mangrove itu kurang bagus maka akan ada penurunan probabilitas pengunjung dalam memilih alternatif B karena koefisien regresi yang juga bertanda positif. Nilai Exp (B) variabel tingkat pendidikan adalah 0,711 dan nilai koefisien regresi bertanda negatif, yang dapat diinterpretasikan bahwa pengunjung yang memiliki tingkat pendidikan yang semakin tinggi akan relatif memiliki peluang untuk memilih alternatif A dengan peluang memilih alternatif B adalah sebesar 0,711 kali lebih besar dibandingkan dengan pengunjung yang tingkat pendidikannya rendah. Hal ini menunjukkan bahwa jika tingkat pendidikan pengunjung hutan mangrove semakin tinggi maka akan ada penurunan probabilitas dalam memilih

88 alternatif A, namun sebaliknya jika tingkat pendidikan pengunjung hutan mangrove semakin rendah maka akan meningkatkan probabilitas pengunjung dalam memilih alternatif B ini dibuktikan dengan nilai koefisien regresi yang juga bertanda negatif. Nilai Exp (B) atribut lokasi hutan mangrove adalah 0,298 dan nilai koefisien regresi bertanda negatif, yang dapat diinterpretasikan bahwa bila atribut lokasi hutan mangrove tersebut semakin baik maka pengunjung akan relatif memiliki peluang untuk memilih alternatif A dengan peluang alternatif B sebesar 0,298 kali lebih besar dibandingkan ketika atribut lokasi hutan mangrove tidak baik. Sehingga jika atribut lokasi hutan mangrove semakin baik maka akan ada penurunan probabilitas pengunjung dalam memilih alterntaif A, sebaliknya jika atribut lokasi hutan mangrove tidak baik maka akan ada peningktan probabilitas pengunjung dalam memilih alternatif B hal ini dikarenakan nilai koefisien regresi yang bertanda negatif. Nilai Willingness to Pay (WTP) wisatawan terhadap alternatif pilihan pengunjung secara tidak langsung diperoleh dengan menggunakan persamaan (Putrantomo, 2010): [ ]

89 Berdasarkan dari persamaan tersebut diperoleh nilai WTP pengunjung untuk memperbaiki kualitas lingkungan hutan mangrove Pasar Banggi, Rembang adalah sebesar Rp5.516,00 per orang. Sehingga dengan jumlah pengunjung sebanyak 141 orang diperoleh nilai ekonomi ekowisata hutan mangrove Pasar Banggi, Rembang sebesar Rp777.756,00. B. Pengujian R Square Pada model regresi biasa, koefisien korelasi dikenal sebagai R 2 atau R square, sedangkan untuk model logit dipakai Cox & Snell R Square atau Nagelkerke R Square. Berikut hasil analisisnya: TABEL 5.4 Uji R Square Nagelkerke R Square 0,429 Dari Tabel 5.4 diatas menunjukkan bahwa nilai Nagelkerke R Square 0,429 yang artinya sebanyak 42,9 % keragaman dapat dijelaskan oleh model, sedangkan sisanya (100%-42,9%) = 57,1% dijelaskan oleh faktor (variabel) lain di luar model penelitian. C. Pengujian LR (Likelihood Ratio) Uji Likelihood Ratio (LR) biasa disebut sebagai Uji F pada model regresi linear berganda biasa. Dalam model regresi logistik binari uji ini

90 biasanya dilihat dari Omnibus Tests of Model Coefficients yaitu dengan melihat signifikasi dan membandingkannya dengan nilai α. H 0 = Tidak ada variabel independen yang signifikan mempengaruhi dependen H 1 = Ada variabel independen yang signifikan mempengaruhi variabel depeden Tingkat signifikasi yang digunakan adalah α = 1%, H 0 ditolak jika nilai signifikasi (P-value) < α. TABEL 5.5 Omnibus Tests of Model Coefficients Sig. Keterangan 0,000 Signifikan Dari Tabel 5.5 diatas terlihat bahwa nilai P-value 0,000 < α 0,01 yang artinya adalah H 0 ditolak. Sehingga dapat disimpulkan dengan α sebesar 1%, maka faktor variabel biaya rekreasi, variabel kondisi hutan mangrove, variabel tingkat pendidikan serta atribut lokasi secara signifikan mempengaruhi pilihan pengunjung. D. Pembahasan 1. Pengaruh Biaya Rekreasi terhadap Pilihan Pengunjung Pada hasil penelitian ini, biaya rekreasi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap pilihan pengunjung untuk memperbaiki kualitas lingkungan hutan mangrove Pasar Banggi, Rembang. Jika biaya rekreasi pengunjung semakin besar maka akan ada peningkatan probabilitas pengunjung dalam memilih alternatif A. Ini sesuai hipotesis awal yaitu

91 bahwa diduga biaya rekreasi berpengaruh positif signifikan terhadap pilihan pengunjung untuk memperbaiki kualitas lingkungan hutan mangrove Pasar Banggi, Rembang. Hasil penelitian ini berbeda dari penelitian yang dilakukan oleh Rawi.SB (2012) dengan studi kasus di Redang Marine Park (RMP) Malaysia. Pada penelitian tersebut bahwa biaya berpengaruh negatif dan signifikan terhadap alternatif pilihan wisatawan untuk memilih lokasi wisata. Hal ini dikarenakan pengunjung ingin menghemat biaya rekreasi mereka sehingga cenderung memilih alternatif A yang memiliki biaya lebih murah meskipun fasilitas yang ditawarkan kurang lengkap tidak mempengaruhi pilihan mereka. Kebanyakan pengunjung hutan mangrove hanya melihat biaya saja dalam memilih alternatif yang terdapat dalam skenario tanpa melihat fasilitas lain yang ditawarkan. Ini menjadi salah satu bukti bahwa masih kurangnya kesadaran pengunjung hutan mangrove untuk ikut memperbaiki kualitas lingkungan disana serta menjadi pembeda dengan penelitian yang dilakukan sebelumnya. 2. Pengaruh Kondisi Hutan Mangrove terhadap Pilihan Pengunjung Pada hasil penelitian ini, kondisi hutan mangrove memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap pilihan pengunjung untuk memperbaiki kualitas lingkungan hutan mangrove Pasar Banggi, Rembang. Jika kondisi hutan mangrove itu semakin bagus maka akan ada peningkatan probabilitas pengunjung dalam memilih alternatif A. Ini

92 sesuai hipotesis awal yaitu bahwa diduga kondisi hutan mangrove berpengaruh positif signifikan terhadap pilihan pengunjung untuk memperbaiki kualitas lingkungan hutan mangrove Pasar Banggi, Rembang. Hasil penelitian ini berbeda dari penelitian yang dilakukan oleh Putrantomo.F (2010) dengan studi kasus di Terumbu Karang, Taman Nasional Karimunjawa. Pada penelitian tersebut kondisi dari tempat lain tidak berpengaruh signifikan terhadap alternatif pilihan wisatawan untuk memilih lokasi snorkeling. Hal ini bisa dikarenakan pengunjung yang merasa dengan biaya masuk yang murah tersebut mereka masih tetap bisa untuk menikmati pemandangan yang bagus di lokasi hutan mangrove, sehingga mereka juga akan merasa cukup puas dengan adanya fasilitas yang tersedia sekarang tanpa perlu adanya perbaikan. Karena mereka yang datang ke hutan mangrove biasanya hanya bertujuan untuk melihat pemandangan lepas kearah laut dan hanya ingin untuk berfoto saja. Sehingga tak jarang mereka tidak terlalu begitu peduli dengan kelengkapan fasilitas yang ditawarkan. 3. Pengaruh Tingkat Pendidikan terhadap Pilihan Pengunjung Pada hasil penelitian ini, tingkat pendidikan pengunjung memiliki pengaruh negatif dan signifikan terhadap pilihan pengunjung untuk memperbaiki kualitas lingkungan hutan mangrove Pasar Banggi, Rembang. Artinya bahwa jika tingkat pendidikan pengunjung hutan

93 mangrove semakin tinggi maka akan ada penurunan probabilitas dalam memilih alternatif A. Ini tidak sesuai dengan hipotesis awal yaitu bahwa diduga tingkat pendidikan berpengaruh positif signifikan terhadap pilihan pengunjung untuk memperbaiki kualitas lingkungan hutan mangrove Pasar Banggi, Rembang. Hal tersebut bisa dipengaruhi faktor pola pikir pengunjung yang berpendidikan tinggi akan semakin matang dan cenderung akan semakin sadar tentang pentingnya untuk ikut memperbaiki kualitas lingkungan hutan mangrove agar tetap lestari sehingga mereka merasa perlu untuk adanya perbaikan kualitas dan penambahan sarana maupun prasarana penunjang yang ada di hutan mangrove demi kenyamanan ketika berkunjung lagi ke hutan mangrove tersebut tanpa harus melihat besar biaya yang harus dikeluarkan. Penelitian ini sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh Jennett. J dan Gillespie. R (2011) studi kasus di South West Marine Area. Penelitian tersebut juga diperoleh hasil bahwa tingkat pendidikan berpengaruh negatif dan signifikan terhadap pilihan wisatawan. 4. Pengaruh Atribut Lokasi terhadap Pilihan Pengunjung Pada hasil penelitian ini, atribut lokasi memiliki pengaruh negatif dan signifikan terhadap pilihan pengunjung untuk memperbaiki kualitas lingkungan hutan mangrove Pasar Banggi, Rembang. Artinya bahwa jika atribut lokasi hutan mangrove semakin baik maka akan ada penurunan probabilitas pengunjung dalam memilih alterntaif A. Ini tidak sesuai

94 dengan hipotesis awal yaitu bahwa diduga atribut lokasi berpengaruh positif signifikan terhadap pilihan pengunjung untuk memperbaiki kualitas lingkungan hutan mangrove Pasar Banggi, Rembang.. Hal tersebut bisa dipengaruhi faktor pengunjung yang menginginkan adanya perbaikan sarana maupun prasarana yang ada di hutan mangrove terutama pada akses jalan masuk menuju hutan mangrove yang masih berupa tanah sehingga ketika musim hutan tiba jalan menuju ke lokasi hutan mangrove akan becek dan licin, inilah yang dapat menyebabkan pengunjung hutan mangrove tersebut ingin adanya perbaikan jalan menuju lokasi hutan mangrove sehingga ketika musim hujan pengunjung yang datang ke area lokasi hutan mangrove juga akan tetap nyaman tanpa takut terpeleset jatuh ke area tambak disekitar jalan menuju ke lokasi. Pengunjung juga tidak begitu mempedulikan meskipun besar biaya yang harus dikeluarkan cenderung lebih tinggi. Penelitian ini sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh Yan. J (2008) studi kasus di China. Penelitian tersebut juga diperoleh hasil bahwa Atribut lokasi berpengaruh negatif dan signifikan terhadap pilihan wisatawan. E. Peluang Pilihan Pengunjung Peluang pilihan pengunjung menunjukkan besarnya peluang yang dimiliki oleh pengunjung untuk memilih salah satu alternatif pilihan yang telah disediakan, peluang pilihan pengunjung ini digunakan untuk mengetahui alternatif pilihan mana yang mendominasi pilihan pengunjung. Untuk

95 menghitung peluang pengunjung dalam memilih alternatif pilihan yang tersedia dihitung dengan rumus (Widiodo, 2013): Dimana: Ṕ = Peluang kejadian = Eksponensial dari L L = [ ] 1. Peluang pengunjung memilih alternatif A untuk memperbaiki kualitas lingkungan hutan mangrove Pasar Banggi, Rembang [ ] [ ] Artinya bahwa peluang pengunjung yang memilih alternatif A untuk memperbaiki kualitas lingkungan hutan mangrove Pasar Banggi, Rembang adalah sebesar 0,629 2. Peluang pengunjung memilih alternatif B untuk memperbaiki kualitas lingkungan hutan mangrove Pasar Banggi, Rembang Ṕ (0) = 1 0,629 = 0,371 Artinya bahwa peluang pengunjung yang memilih alternatif B untuk memperbaiki kualitas lingkungan hutan mangrove Pasar Banggi, Rembang adalah sebesar 0,371

96 Dari penghitungan peluang pilihan pengunjung diatas diperoleh nilai pada alternatif pilihan A adalah sebesar 0,629 dan nilai pada alternatif pilihan B adalah sebesar 0,371 menunjukkan bahwa pengunjung hutan mangrove Pasar Banggi, Rembang lebih dominan memilih alternatif pilihan A, dimana alternatif tersebut memiliki biaya masuk yang lebih rendah bila dibandingkan dengan alternatif pilihan B. Sehingga alternatif pilihan yang memiliki biaya rendah menjadi pilihan favorit pengunjung meskipun fasilitas yang ditawarkan tidaklah begitu lengkap. Hal ini bisa dikarenakan masih kurang sadarnya pengunjung dalam berpartisipasi untuk memperbaiki kualitas lingkungan hutan mangrove, sehingga menyebabkan mereka kurang begitu peduli dalam memilih alternatif pilihan.