Yohanes Karol Hakim/ Lukas Ispandriarno PROGRAM STUDI ILMU KOMUNIKASI FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS ATMA JAYA YOGYAKARTA

dokumen-dokumen yang mirip
Pemberitaan Pemilihan Gubernur Nusa Tenggara Timur 2013

Veronika/ Mario Antonius Birowo. Program Studi Ilmu Komunikasi. Universitas Atma Jaya Yogyakarta. Abstrak

BAB I PENDAHULUAN. pembangunan masyarakat, pemilu juga melibatkan lembaga-lembaga terkait, salah

Keberimbangan Pemberitaan. Dalam Pemberitaan Kasus Korupsi

oleh Stephani Arum Sari Drs. Mario Antonius Birowo, M.A., Ph.D

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN. melakukan dan menerapkan kualitas isi berita dengan baik. Hal tersebut

BAB I PENDAHULUAN DALAM PEMBERITAAN SURAT KABAR HARIAN KOMPAS DAN. Koran Tempo Periode November 2010 Januari 2011

Bab I Pendahuluan. Pada tahun 2011, Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) melaksanakan 14

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN. Obyektivitas pemberitaan adalah suatu penyajian berita yang benar dan

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Perkembangan teknologi yang semakin maju dalam kehidupan masyarakat

KONFLIK ANTARA PARTAI KEADILAN SEJAHTERA DAN PARTAI DEMOKRAT TENTANG KENAIKAN HARGA BBM

BAB I PENDAHULUAN. besar yang setiap gerak-geriknya selalu menjadi perhatian publik. Jika dilihat dari

Objektivitas Pemberitaan Posting Path Florence Sihombing pada Portal Online Harianjogja.com dan Tribunjogja.com

BAB I PENDAHULUAN. Media Performance Pemberitaan Mobil Kiat Esemka dalam Harian Solopos

BAB IV PENUTUP. saat Piala AFF 2010 di VIVANEWS.COM terdapat unsur-unsur yang bisa

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

meningkat, terlebih informasi terkini atau up to date, yang dapat diperoleh dengan

Priska / Birowo. Program Studi Ilmu Komunikasi. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Universitas Atma Jaya Yogyakarta

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang

Objektivitas Pemberitaan Media Cetak. (Studi Analisis Isi Objektivitas Pemberitaan Kandidat Calon

KONFLIK KPK DAN POLRI DALAM PEMBERITAAN DI SURAT KABAR KOMPAS DAN KORAN TEMPO

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN. tanggungjawab sosial memiliki asumsi utama bahwa di dalam kebebasan terkandung

BAB I PENDAHULUAN. Konflik di sini dipahami sebagai kasus-kasus persengketaan dan perbedaan. dalam memberikan ruang pada sebuah pemberitaan.

OBJEKTIVITAS BERITA LINGKUNGAN HIDUP DI HARIAN KOMPAS

BAB IV PENUTUP. liputan, narasumber, dan arah berita. Putaran Pertama Liga Super Indonesia (LSI) 2009/2010, Harian Radar Malang

PEMBERITAAN STUDI BANDING KUNJUNGAN KERJA DEWAN PERWAKILAN RAKYAT KE LUAR NEGERI

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Konteks Penelitian. Kota berasal dari kata urban yang mengandung pengertian kekotaan dan

Sebelum memahami pengelolaan konten majalah dan web, sebaiknya tahu dulu apa itu jurnalistik, karena konten majalan dan web bersentuhan dengan

Objektivitas Pemberitaan Partai Demokrat

BAB I PENDAHULUAN. Pers dalam pemberitaan kerusuhan di Temanggung. Tengah pada Kompas periode Februari 2011 Maret 2011

Public Relations Humas Simetris & Objektivitas Pemberitaan Oleh: Rachmat Kriyantono, Ph.D

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN V.1 Kesimpulan Hasil dari penelitian yang diperoleh peneliti mengenai objektivitas pemberitaan sosok Ahok dan Rizieq di

BAB I PENDAHULUAN. Keberhasilan capres dan cawapres dalam meraih suara tak lepas dari

BAB I PENDAHULUAN. perubahan iklim atau United Nation Climate Change Conference (UNCCC) di Bali

PEMBERITAAN KONGRES LUAR BIASA PARTAI DEMOKRAT PADA HARIAN JURNAL NASIONAL DAN HARIAN KOMPAS

PEMBERITAAN PARTAI NASIONAL DEMOKRAT DALAM SURAT KABAR HARIAN SEPUTAR INDONESIA

Kata Kunci: Agenda Media, Analisis Isi, Jurnalisme Lingkungan, Pers Lokal

PROSEDUR PENELITIAN Metode Penelitian Populasi dan Sampel Populasi

BAB I PENDAHULUAN. Keberpihakan Pers dalam pemberitaan mengenai pernyataan Paus Benediktus

OBJEKTIVITAS BERITA BIAS GENDER DALAM MEDIA ONLINE

Problem Jurnalis Lingkungan di SKH Riau Pos. Oleh : Ayu Puspita Sari / Bonaventura Satya Bharata. Program Studi Ilmu Komunikasi

BAB I PENDAHULUAN. yang menyanjung-nyanjung kekuatan sebagaimana pada masa Orde Baru, tetapi secara

Frietz Calvin Madayanto / Ike Devi Sulistyaningtyas

BAB V PENUTUP A. Kesimpulan

BAB I PENDAHULUAN. mengungkapkan kebenaran secara fairness. Yaitu salah satu syarat objektivitas

III. METODE PENELITIAN. didasarkan pada ciri-ciri keilmuan yaitu rasional, empiris dan sistematis. 1 Metode

BAB I PENDAHULUAN. Media massa pada dasarnya selalu melakukan pembingkaian (framing)

BAB I PENDAHULUAN. elemen yang saling membutuhkan. Dalam menjalankan kewajibannya sebagai

BAB V PENUTUP. 5.1 Kesimpulan. Dari hasil temuan penelitian yang dilakukan peneliti yang mencoba

BAB IV PENUTUP. tujuan penulisan yang telah dipaparkan pada pendahuluan, peneiliti kemudian

BAB IV PENUTUP. A. Kesimpulan. Faktualitas merupakan suatu syarat utama bagi sebuah karya jurnalistik. Ada

Jurnalisme Empati dalam Pemberitaan Media Online Detikcom Mengenai Kasus Pembunuhan Ade Sara Periode Maret-April 2014 JURNAL SKRIPSI

Penyusun Nama : Aisyah Monicaningsih Nim :

BAB I PENDAHULUAN. darurat, tepatnya pada 10 Juni 2012 (Kompas, 12 Juni 2012).

BAB I PENDAHULUAN. dapat langsung tersampaikan kepada khalayak dalam waktu singkat.

PEMILU DALAM PEMBERITAAN DI TRIBUN JOGJA

1. Kinerja Media: Pengaruh Stakeholder Terhadap

BAB IV KESIMPULAN. Berdasarkan analisis data dan pembahasan pada bab-bab sebelumnya, ditarik

BAB IV PENUTUP. A. Kesimpulan. Sembilan Elemen Jurnalisme Bill Kovach dan Tom Rossenstiel merupakan salah

BAB I PENDAHULUAN. Florence semakin ramai diperbincangkan media massa karena capture status yang

Diajukan Sebagai Syarat Memperoleh. Gelar Sarjana Ilmu Komunikasi (S.I.kom)

Made Indira / Mario Antonius Birowo. Program Studi Ilmu Komunikasi. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Universitas Atma Jaya Yogyakarta

BAB I PENDAHULUAN. dunia politik, terutama menyongsong pemilu Kesempatan untuk bergabung

KONFLIK ANTARA PARTAI KEADILAN SEJAHTERA DAN PARTAI DEMOKRAT TENTANG KENAIKAN HARGA BBM

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang. Pemilihan presiden 2014 cukup menyita perhatian masyarakat Indonesia.

PANDANGAN SUMBER BERITA TERHADAP KINERJA JURNALIS SKRIPSI

BAB I PENDAHULUAN. Dasar Negara Republik Indonesia Tahun Dalam Pemilu, para pemilih juga

yang sangat penting, selain aspek lain seperti ketepatan dan keakuratan data. Dengan kemunculan perkembangan internet, maka publik dapat mengakses ber

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Peristiwa politik selalu menarik perhatian media massa sebagai bahan

Kecenderungan Pemberitaan pada Harian Kompas dan Republika Terhadap Pencalonan Basuki Tjahaja Purnama Sebagai Gubernur DKI Jakarta pada Pilkada 2017

BAB I PENDAHULUAN. Manusia selalu membutuhkan informasi, dan informasi yang manusia

BAB III METODE PENELITIAN

BAB I PENDAHULUAN. cetak maupun elektronik. Mulai dari jajaran pemerintahan yang menduduki kursi

Jurnal Komunikasi KAREBA Vol. 5 No.1 Januari - Juni 2016

DEMOKRASI DELIBERATIF DALAM MEDIA ONLINE DETIK.COM, KOMPAS.COM, DAN VIVANEWS

BAB I PENDAHULUAN. Terorisme dan Pemberitaan Media Lokal. (Analisis Isi Pemberitaan Aksi Terorisme dan Upaya Kepolisian dalam

OBJEKTIVITAS MEDIA DALAM PEMBERITAAN KONFLIK AGAMA

BAB I PENDAHULUAN. sendiri. Dengan sendirinya perkembangan usaha penerbitan pers mulai

BAB I PENDAHULUAN. menjadikan media sebagai salah satu alatnya (Maryani, 2011:3).

Tutut Lestari / Bonaventura Satya Bharata. Program Studi Ilmu Komunikasi. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Universitas Atma Jaya Yogyakarta,

Bab IV Penutup. hingga akhirnya sampai pada tahapan akhir yaitu kesimpulan. Kesimpulan ini

BAB V PENUTUP A. Temuan

BAB I PENDAHULUAN. Pada tahun 2014 ini diselenggarakan Pemilihan Umum (Pemilu) Legislatif (DPR,

Lampiran 5. a. Instrumen evaluasi media pembelajaran relasi dan fungsi berbasis multimedia interaktif untuk ahli materi

Teknik Survey dan Reportase KKN TIM I

BAB IV PENUTUP. baik media cetak maupun elektronik. Demikian pula hal tersebut berlaku bagi

BAB I PENDAHULUAN. berjumlah 101 daerah, yang terdiri dari 7 provinsi, 18 kota, dan 76 kabupaten. Banten, Gorontalo, Sulawesi Barat, dan Papua Barat.

Keberpihakan Pers dalam Pemberitaan Mengenai Pernyataan Paus Benediktus XVI tentang Islam di Republika dan Kompas

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

BAB I PENDAHULUAN. Studi ini sudah banyak dilakukan sebelumnya. Salah satu contohnya adalah artikel

BAB I PENDAHULUAN. memerlukan informasi. Kenyataan tersebut di atas tidak dapat dipungkiri kebenarannya.

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. berdemokrasi seperti saat ini. William L. Rivers menempatkan media massa

BAB III SEGEMENTASI PASAR DAN BERITA

BAB 1 PENDAHULUAN. Derasnya arus globalisasi, memudahkan setiap orang mendapat beragam

BAB I PENDAHULUAN. Latar Belakang Masalah

BAB IV PEMBAHASAN. Analisis isi dilakukan secara objektif. Ini berarti tidak boleh ada

Penerapan Objektivitas Pemberitaan Konflik Keistimewaan Yogyakarta di Surat Kabar Kedaulatan Rakyat SUMMARY SKRIPSI

III. METODE PENELITIAN. lokasi, pendekatan, bidang ilmu dan sebagainya. Agar suatu penelitian dapat. digunakan harus ditentukan terlebih dahulu.

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

V. HASIL DAN PEMBAHASAN. Responden dalam penelitian ini adalah masyarakat Kabupaten Way Kanan

Transkripsi:

PEMBERITAAN PEMILIHAN GUBERNUR NUSA TENGGARA TIMUR 2013 (Analisis Isi Keberpihakan Media dalam Pemberitaan Masa Kampanye Pemilihan Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Timur Putaran Pertama di Harian Pos Kupang dan Timor Express Periode 1-14 Maret 2013) Yohanes Karol Hakim/ Lukas Ispandriarno PROGRAM STUDI ILMU KOMUNIKASI FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS ATMA JAYA YOGYAKARTA Jalan Babarsari No.6 Yogyakarta 55281 Abstrak: Media massa yang menjunjung semangat demokrasi harus menyajikan pemberitaan kampanye pemilu yang baik bagi pembaca, agar pemberitaan tersebut dapat dijadikan pedoman untuk menilai kualitas figur pemimpin yang akan dipilih. Peneliti kemudian melihat bagaimana keberpihakan surat kabar Pos Kupang dan Timor Express dalam pemberitaan kampanye Pilgub NTT 2013 putaran pertama terhadap pemberitaan kampanye kelima calon kandidat gubernur dan wakil gubernur. Keberpihakan yang merupakan sikap yang ditampilkan oleh media massa dalam teks pemberitaannya dikaji melalui teori objektivitas dengan keempat dimensi, yakni faktualitas, relevansi, netralitas, dan keseimbangan. Kata kunci: Media massa, Kampanye Pilgub, Keberpihakan, dan Objektivitas 1

A. Latar Belakang Media massa yang menjunjung semangat demokrasi, sudah sepatutnya menjadikan pemilu sebagai objek pemberitaannya. Ada dua hal yang bisa dilakukan media untuk membangun sistem politik yang demokratis berdasarkan pendapat Gunther dan Murghan (Rahayu, 2007: 62), media massa memberikan berita yang tidak memihak, dan memberikan informasi relevan dengan kebijakan (impartiality and policy-relevant information). Penyelenggaraan Pemilihan Gubernur periode 2013-2018 yang terjadi di NTT, menjadi semarak dan akbar karena didukung oleh pemberitaan media massa lokal. Tercatat terdapat beberapa media lokal yang turut meramaikan pesta demokrasi ini, dua diantaranya adalah Pos Kupang (anak perusahan Kompas Gramedia Group) dan Timor Express (anak perusahaan Jawa Pos Group). Khusus mengenai situasi pemilihan gubernur di NTT pada pertengahan maret tahun 2013, Pos Kupang dan Timor Express turut serta memberitakan setiap proses Pemilihan Gubernur yang berlangsung. Namun dalam perkembangannya, penerbitan berita-berita yang diliput oleh media massa Pos Kupang dan Timor Express saat masa kampanye Pilgub berlangsung memperlihatkan adanya kecenderungan keberpihakan dalam proses publikasinya. Indikasi ini dilihat dari ranah adanya keberpihakan pemberitaan media terhadap salah satu figur paket calon gubernur dan wakil gubernur. Asumsi ini, dapat dilihat dalam siklus pemberitaan yang lebih banyak memberitakan salah satu paket calon tertentu pada halaman pertama Pos Kupang dan Timor Express. 2

TABEL 1.1 Berita Kampanye Pasangan Kandidat Gubernur-Wakil gubernur pada Halaman Pertama harian Timor Express dan Pos Kupang 1-14 Maret 2013 No 1 2 3 4 5 Berita Kampanye pasangan kandidat gubernur-wakil gubernur Harian Pos Kupang Harian Timor Express Pemberitaan kampanye pasangan Sembilan paket Frenly berita Empat berita Pemberitaan kampanye pasangan paket Tunas Tujuh berita Tiga berita Pemberitaan kampanye pasangan paket BKH-Nope Tujuh berita Satu berita Pemberitaan kampanye pasangan paket Esthon-Paul Enam berita Tiga berita Pemberitaan kampanye pasangan paket Cristal Lima berita Dua berita Oleh karena itu, berdasarkan adanya alokasi porsi pemberitaan kampanye yang berbeda terhadap masing-masing kandidat, maka peneliti kemudian tertarik untuk melihat kecenderungan keberpihakan media terhadap pemberitaan kampanye kelima pasangan paket calon gubernur-wakil gubernur. Keberpihakan diidentifikasi melalui landasan teori objektivitas dengan keempat dimensinya, yakni faktualitas, relevansi, netralitas, dan keseimbangan (McQuail 1992, 197-200). B. Tujuan Penelitian Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keberpihakan Harian Pos Kupang dan Timor Express dalam pemberitaan masa kampanye Pemilihan Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Timur putaran pertama 1-14 Maret 2013. 3

C. Hasil dan Analisis Data Penelitian C.1 Analisis Isi keberpihakan media dalam pemberitaan kampanye Pemilihan Gubernur Nusa Tenggara Timur 2013 putaran pertama di SKH Pos Kupang a. Unit Analisis sifat fakta Fakta sosiologis paling banyak terdapat pada pemberitaan mengenai kampanye pasangan paket Frenly sebanyak tujuh berita (25%). Sebaliknya, fakta Psikologis juga paling banyak pada pemberitaan mengenai kampanye pasangan paket Frenly sebanyak dua item berita (32%). b. Unit analisis akurasi Ketiadaan cek dan ricek sebanyak 10 pemberitaan, paling banyak terdapat pada berita kampanye paket Frenly sebanyak lima item berita (50%). c. Unit Analisis nilai berita Nilai berita mengarah ke significance paling banyak terdapat pada pemberitaan kampanye pasangan paket Tunas serta BKH-Nope, yakni enam berita (26%). Sebaliknya, nilai berita mengarah ke human interest paling banyak terdapat pada pemberitaan kampanye pasangan paket Frenly sebanyak lima berita (45,6%). d. Unit Analisis stereotip Tiga item berita yang mengandung stereotip terdapat pada berita kampanye ketiga pasang calon gubernur-wakil gubernur, yakni pasangan paket Esthon-Paul, Tunas dan BKH-Nope, masing-masing sebanyak satu item berita (33,3%). 4

e. Unit Analisis Sensasionalisme 1) Dramatisasi Adanya dramatisasi pada harian Pos Kupang paling banyak terdapat pada berita kampanye pasangan paket Frenly, yakni sebanyak tujuh berita (37%). 2) Aspek Emosionalisme Pemberitaan kampanye yang mengandung emosionalisme sebanyak 20 item berita, paling banyak terdapat pada berita kampanye pasangan paket Frenly, yaitu delapan berita (40%). f. Unit Analisis linkages Linkages paling banyak terdapat pada berita kampanye pasangan Frenly, yakni dua berita (50%). g. Unit analisis juxtaposition Juxtaposition merupakan penyandingan dua hal atau dua fakta yang berbeda untuk menimbulkan efek kontras (Rahayu, 2006:26). Juxtaposition pada harian Pos Kupang terdapat pada berita kampanye paket Frenly dan BKH-Nope, masing-masing sebanyak satu item berita (50%). h. Unit Analisis source bias Penyajian berita satu sisi paling banyak terdapat pada berita kampanye paket Frenly sebanyak sembilan berita (27,2%). Sebaliknya source bias dari sisi penyajian berita dua sisi hanya terdapat pada berita mengenai kampanye pasangan paket BKH-Nope, yakni satu item berita (100%). Sedangkan tidak ada pemberitaan dengan penyajian berita multisisi. 5

i. Unit analisis slant Slant pada surat kabar Pos Kupang paling banyak terdapat pada berita kampanye pasangan paket Frenly, yakni sebanyak lima berita (41,67%). C.2 Analisis isi keberpihakan media dalam pemberitaan kampanye Pemilihan Gubernur Nusa Tenggara Timur 2013 putaran pertama di SKH Timor Express a. Unit analisis sifat fakta Fakta sosiologis paling banyak terdapat pada berita kampanye pasangan paket Tunas dan Frenly, yakni tiga berita (33,3%). Disusul paket Esthon sebanyak dua berita (22,2%). Sebaliknya fakta psikologis terdapat pada pemberitaan mengenai ke tiga pasangan paket Frenly, Cristal dan Esthon-Paul, yakni masingmasing sebanyak satu item berita (33,3%). b. Unit Analisis akurasi Ketiadaan cek dan ricek terbanyak terdapat pada berita kampanye paket Frenly dan paket Esthon Paul sebanyak dua berita (40%). c. Unit Analisis Nilai Berita Nilai berita mengarah ke significance paling banyak terdapat pada pemberitaan kampanye pasangan paket Frenly, yakni empat berita (40%). Sebaliknya, nilai berita mengarah ke human interest semuanya terdapat pada berita mengenai pasangan Esthon-Paul, yakni sebanyak tiga berita (100%). 6

d. Unit Analisis Stereotip Stereotip hanya terdapat pada berita kampanye pasangan paket Esthon- Paul sebanyak satu item berita. e. Unit Analisis Sensasionalisme 1) Kategorisasi dramatisasi Dramatisasi paling banyak terdapat pada berita kampanye pasangan paket Frenly yaitu sebanyak empat berita (44,4%). Disusul paket Cristal dan Esthon- Paul sebanyak dua berita (22,2%). 2) Kategorisasi emosionalisme Emosionalisme pada harian Timor Express paling banyak pada berita kampanye pasangan Esthon-Paul dan paket Frenly, yakni dua berita (33,3%). f. Unit Analisis linkages Berdasarkan hasil olah data memperlihatkan adanya linkages sebanyak dua item berita. Linkages terdapat pada berita kampanye kedua pasang calon paket Frenly dan paket Esthon-Paul, yakni masing-masing sebanyak satu item berita (50%). g. Unit Analisis juxtaposition Berdasarkan data hasil penelitian juxtaposition dalam pemberitaan sebanyak satu item berita. Juxtaposition terdapat pada berita kampanye paket Frenly yaitu sebanyak satu berita. 7

h. Unit Analisis source bias Berdasarkan data hasil penelitian sebanyak 13 berita menampilkan penyajian sisi peliputan satu sisi. Sedangkan tidak ada berita yang menampilkan penyajian sisi peliputan dua sisi dan multi sisi. Source bias yang dilihat dari sisi penyajian berita satu sisi paling banyak terdapat pada berita kampanye paket Frenly, yakni empat item berita (30,8%). i. Unit Analisis slant Berdasarkan data hasil penelitian slant dalam pemberitaan sebanyak tiga item berita dari total 13 berita. Slant terdapat pada berita kampanye pasangan paket Esthon-Paul, Frenly, dan Cristal, yakni masing-masing sebanyak satu item berita (33,3%). D. Pembahasan 1. Dimensi kebenaran Kebenaran diukur melalui dua unit analisis, yaitu sifat fakta dan akurasi. Sifat fakta digunakan untuk mengetahui apakah bahan baku berita yang dihimpun wartawan berangkat dari peristiwa nyata atau tidak. Sifat fakta dikaji melalui dua kategorisasi, fakta sosiologis dan fakta psikologis. Data hasil penelitian memperlihatkan bahwa Pos Kupang dan Timor Express sama-sama lebih banyak memuat fakta sosiologis yang bahan bakunya berupa peristiwa, kejadian nyata atau faktual. Pemberitaan objektif menghendaki fakta berangkat dari peristiwa yang benar-benar terjadi. Wartawan memang sebaiknya harus memperlakukan fakta apa adanya, menambah atau mengurangi fakta adalah tabu (Siregar, 1998: 217.) Kedua media ini juga tidak terlepas dari adanya penulisan berita yang 8

memuat fakta psikologis. Fakta psikologis dikaji dari bahan baku berita berupa interpretasi subjektif (pernyataan atau opini) terhadap fakta kejadian maupun gagasan (Siahaan, dkk, 2001: 100). Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui, harian Pos Kupang dalam liputan berita kampanye Pilgub NTT 2013 lebih banyak memperlihatkan fakta psikologis pada pemberitaan kampanye paket Frenly. Sedangkan pada harian Timor Express terdapat tiga berita yang mengandung fakta psikologis. Timor Express memperlihatkan fakta psikologis pada berita kampanye ketiga pasangan calon, yakni paket Frenly, Cristal, dan Esthon-Paul. Tidak ada pemberitaan dari salah satu calon yang memperlihatkan pemberitaan dengan fakta psikologis yang lebih banyak dari pemberitaan kampanye calon lainnya. Selanjutnya kebenaran dikaji melalui akurasi. Akurasi menjadi salah satu aspek penting karena dapat menentukan kualitas suatu berita yang mengedepankan kebenaran fakta pemberitaan. Data hasil penelitian terhadap kedua surat kabar memperlihatkan bahwa kedua media lebih banyak mengedepankan akurasi melaui cek dan ricek. Namun tetap ada kecenderungan kedua media untuk tidak melakukan cek dan ricek. Padahal cek dan ricek harus dilakukan wartawan, agar berita yang disajikan kepada pembaca benar-benar merupakan fakta yang terjadi di lapangan dan bukan merupakan opini sumber berita (Rahayu, 2006: 16). Ketiadaan cek dan ricek dalam pemberitaan mengenai berita kampanye, dikarenakan kedua media masih memuat keterangan apa adanya dari narasumber tanpa melakukan konfirmasi terlebih dahulu. 9

2. Dimensi Relevansi Aspek relevansi berkaitan dengan standar kualitas proses seleksi berita. Relevansi merupakan istilah kunci dalam menilai kualitas seleksi berita (news selection) (McQuail, 1992: 198). Semakin lengkap nilai berita yang terkandung di dalamnya, maka peristiwa tersebut semakin layak untuk diberitakan. Nilai berita dibagi menjadi dua kategorisasi, yakni mengarah ke significance dan mengarah ke human interest. Data temuan hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai berita Pos Kupang dan Timor Express lebih banyak mengarah ke significance. Nilai berita mengarah ke significance sebagian besar berupa nilai berita yang memenuhi unsur nilai berita magnitude dan timeliness. Selain itu terdapat juga pemberitaan dengan nilai berita significance, seperti halnya berita kampanye mengenai program atau visi misi yang ditawarkan oleh pasangan calon gubernur-wakil gubernur untuk menyelesaikan masalah yang dihadapi atau dialami masyarakat NTT, seperti halnya masalah sosial dan ekonomi. Sebaliknya ada juga kecenderungan nilai berita mengarah ke human interest yang dimuat dalam pemberitaan oleh kedua media. Nilai berita yang mengarah human interest memuat informasi mengenai peristiwa yang semakin tidak penting untuk diketahui masyarakat, dan semakin tidak relevan pemberitaan tersebut. Pos Kupang memperlihatkan sebanyak 11 berita yang mengandung nilai berita mengarah ke human interest. Nilai berita mengarah ke human interest Paling banyak terdapat pada berita kampanye paket Frenly, yakni lima berita 10

dibandingkan berita kampanye pasangan calon lainnya. Seperti halnya adanya pemberitan-pemberitaan yang menonjolkan unsur keterkenalan (prominence). Sedangkan, Timor Express sebanyak tiga berita memuat nilai berita mengarah ke human interest semuanya terdapat pada berita kampanye pasangan Esthon-Paul. 3. Dimensi Netralitas Pada penelitian ini, netralitas diukur melalui unit analisis stereotip, sensasionalisme, linkages, dan juxtaposition. Pertama ialah stereotip yang merupakan konsepsi mengenai sifat suatu golongan berdasarkan prasangka yang subjektif dan tidak tepat, melalui pemberian atribut kepada individu, kelompok atau bangsa tertentu dalam penyajian sebuah berita (Rahayu, 2006: 26). Kedua surat kabar tidak terlalu banyak menunjukkan adanya pemberian stereotip yang berlebihan dalam pemberitaan. Unit analisis selanjutnya ialah sensasionalisme, adanya sensasionalisme yang berlebihan dalam pemberitaan mengindikasikan adanya ketidaknetralan. Sebab sensasionalisme cenderung memuat unsur-unsur kata yang mengandung emosionalisme dan warna dalam presentasi yang menjadi titik tolak penilaian netralitas (McQuail, 1992: 233). Bilamana ada penonjolan unsur dramatisasi dan emosionalisme yang berlebihan maka pemberitaan belum sepenuhnya netral. Dramatisasi berkaitan dengan ada atau tidaknya penyajian berita bersifat hiperbolik atau melebihlebihkan sebuah fakta, dengan maksud menimbulkan kesan dramatis bagi pembacanya (Rahayu: 2006, 25). Pos kupang memperlihatkan sebanyak 19 berita mengandung dramatisasi. Dramatisasi paling banyak terdapat pada berita kampanye pasangan Paket Frenly, 11

yakni tujuh berita (37%). Timor Express juga menunjukkan hal yang sama, dimana pemberitaan yang mengandung dramatisasi paling banyak terdapat pada berita kampanye pasangan Paket Frenly, yakni sebanyak empat berita (44,4%). Sensasionalisme kemudian juga diukur melalui kategorisasi emosionalisme. Emosionalisme dilihat melalui kata atau kalimat yang menonjolkan aspek emosi (suka, benci, sedih, gembira, marah, dan sebagainya) dibandingkan aspek logis rasional dalam penyajian sebuah berita (Rahayu, 2006: 25). Timor Express lebih sedikit memperlihatkan adanya emosionalisme dibandingkan adanya emosionalisme. Dari 20 berita Pos Kupang yang mengandung emosionalisme, paling banyak ada pada berita kampanye paket Frenly sebanyak delapan item berita (40%) dibandingkan berita kampanye keempat pasangan kandidat lainnya. Sedangkan, emosionalisme pada Timor Express paling banyak pada pemberitaan kedua pasangan kandidat yakni paket Frenly serta paket Esthon-Paul, masing-masing sebanyak dua berita (33,3%) dibandingkan pemberitaan kampanye ketiga pasangan lainnya. Unit analisis berikutnya ialah Lingkages. Linkages dapat diartikan menyandingkan dua fakta yang berlainan dengan maksud untuk menimbulkan efek asosiatif (Rahayu, 2006: 26). Adanya linkages bisa mengindikasikan adanya pengarahan (direction) ataupun penilaian yang bisa mempengaruhi netralitas dalam pemberitaan. Linkages pada pemberitaan Pos Kupang paling banyak terdapat pada berita kampanye pasangan Frenly, yakni dua berita (50%). Sebaliknya dua berita yang mengandung unsur Linkages pada Timor Express tidak ada hanya terdapat 12

pada berita kampanye salah satu pasangan calon, namun penggunaan unsur linkages terdapat pada pemberitaan kampanye kedua pasang calon paket Frenly dan paket Esthon-Paul. Unit analisis terakhir ialah juxtaposition. Juxtaposition digunakan oleh wartawan untuk menyandingkan dua hal atau dua fakta yang berbeda dengan maksud untuk menimbulkan efek kontras, yang pada akhirnya menambah kesan dramatis berita yang disajikan (Rahayu, 2006: 26). Juxtaposition dari kedua media juga menunjukkan frekuensi kemunculan yang kecil. Pos Kupang dari 34 berita kampanye, terdapat pada berita kampanye kedua pasangan calon yaitu paket Frenly dan BKH-Nope, masing-masing sebanyak satu item berita (50%). Sebaliknya, pada harian SKH Timor Express Juxtaposition hanya terdapat pada berita kampanye paket Frenly, yakni satu item berita. 4. Dimensi Keseimbangan (Balance) Dimensi keseimbangan pertama dilihat dari unit analisis Source bias. Source bias diartikan sebagai penyajian dua atau lebih gagasan tokoh atau pihakpihak yang berlawanan secara bersamaan (Rahayu, 2006:23). Source bias diukur melalui indikator penyajian sisi peliputan berita satu sisi, dua sisi, dan multi sisi. Data temuan hasil penelitian memperlihatkan Pos Kupang lebih banyak menunjukkan adanya penyajian sisi peliputan satu sisi. Source bias dari sisi penyajian berita satu sisi paling banyak terdapat pada pemberitaan kampanye paket Frenly, yakni sebanyak sembilan berita (27,2%). Hal yang sama juga terdapat pada surat kabar Timor Express, dimana source bias dari sisi penyajian 13

berita satu sisi paling banyak terdapat pada pemberitaan kampanye paket Frenly, yakni sebanyak empat berita (30,8%). Penyajian berita kampanye lebih banyak memperlihatkan peliputan satu sisi dibandingkan penyajian sisi peliputan dua sisi dan multi sisi. Hasil penelitian tersebut mengindikasikan adanya usaha yang kurang oleh kedua media untuk menyajikan liputan yang lebih berimbang. Selanjutnya ialah unit analisis slant. Slant dapat diartikan sebagai kecenderungan dalam pemberitaan berupa penilaian, mengandung kritikan atau pujian secara spesifik yang berasal dari media itu sendiri (wartawan, editor) dan bukannya dari narasumber (Rahayu, 2006:23). Berdasarkan data hasil penelitian, terlihat adanya perbedaan mengenai ada tidaknya slant dari kedua surat kabar. Pos Kupang memperlihatkan adanya kecenderungan berupa slant sebanyak 12 berita dari 34 berita. Seluruhnya dalam bentuk kata atau kalimat pujian, dari 12 berita pada surat kabar Pos Kupang yang mengandung slant paling banyak terdapat pada pemberitaan kampanye pasangan paket Frenly, yakni sebanyak lima berita (41,67%). Sedangkan adanya slant pada Timor Express sebanyak tiga item berita total 13 berita. Sebaliknya slant pada SKH Timor Express terdapat pada berita kampanye ketiga pasangan paket Esthon-Paul, Frenly, dan Cristal, yakni masingmasing sebanyak satu item berita (33,3%). D. Kesimpulan Berdasarkan ulasan terhadap ke empat dimensi yang digunakan untuk mengukur keberpihakan, maka dapat disimpulkan bahwa keberpihakan Pos 14

Kupang dalam pemberitaan masa kampanye cenderung mengarah pada pasangan calon kandidat paket Frenly. Hal ini karena data hasil penelitian memperlihatkan bahwa pemberitaan kampanye paket Frenly mempunyai frekuensi serta presentase yang besar dari pengukuran terhadap beberapa unit analisis dengan indikator-indikator pemberitaan yang kurang objektif, terutama penonjolan sensasionalisme yang berlebihan melalui banyaknya dramatisasi dan emosionalisme dalam pemberitaan. Serta adanya ketiadaan cek dan ricek, dan pemberitaan kampanye dengan nilai berita mengarah ke human interest. Dari aspek keseimbangan, pemberitaan kampanye pasangan Frenly paling banyak memperlihatkan pemberitaan dengan penyajian satu sisi, serta masuknya penilaian wartawan (slant) berupa pujian dalam pemberitaan kampanye paket Frenly. Pada harian Timor Express terdapat juga kecenderungan keberpihakan yang muncul dalam pemberitaan kampanye kandidat calon pasangan gubernurwakil gubernur. Namun, tidak semua unit analisis yang diukur memperlihatkan adanya keberpihakan. Hal ini karena berdasarkan data hasil penelitian tidak semua pemberitaan kampanye pasangan calon tertentu yang selalu mempunyai frekuensi serta presantase yang lebih besar dibandingkan pemberitaan kampanye pasangan lainnya dari pengukuran terhadap kesembilan unit analisis. Hal ini karena hanya pada unit analisis sensasionalisme kategorisasi dramatisasi yang memperlihatkan frekuensi atau presentase yang besar pada pemberitaan kampanye paket Frenly. Sedangkan pada beberapa unit analisis lainnya yang memperlihatkan pemberitaan yang cenderung tidak objektif, seperti halnya unit analisis akurasi yang 15

memperlihatkan ketiadaan cek dan ricek jumlah frekuensi dan presentase rendah dan relatif sama besarnya antara pemberitaan kelima pasangan calon kandidat gubernur-wakil gubernur yang bersaing dalam kampanye Pilgub NTT 2013. E. Saran Pada saat pra penelitian pengujian terhadap coding sheet harus dilakukan terlebih dahulu terhadap beberapa berita. Penyajian data berupa grafik atau bagan dapat digunakan untuk mempermudah pemahaman terhadap data hasil penelitian berupa frekuensi atau presentase. Gabungan metode pendekatan kuantitatif dan kualitatif dapat memberikan analisis serta pembahasan yang jauh lebih mendalam mengenai hal keberpihakan media dalam suatu isu tertentu, Misalnya dengan menghubungkan hasil analisis isi dengan hasil penelitian dari metode survei dengan responden wartawan untuk mengetahui keberpihakan wartawan. DAFTAR PUSTAKA McQuail, Denis. 1992. Media Performance: Mass Communication and Public Interest. London: SAGE Publications Rahayu. 2006. Menyingkap Profesionalisme Surat Kabar di Indonesia. Jakarta: Krayon Grafika. Siregar, Ashadi, dkk. 1998. Bagaimana Meliput dan Menulis Berita untuk Media Massa. Yogyakarta: Kanisius. Siahaan, Hotman, dkk. 2001 Pers yang Gamang: Studi Pemberitaan Jajak Pendapat Timor Timur. Surabaya: Lembaga Studi Perubahan Sosial. 16