BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Sebuah idiom Bahasa Inggris yang berbunyi don't judge a book by its cover yang

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Sebuah idiom Bahasa Inggris yang berbunyi don't judge a book by its cover yang"

Transkripsi

1 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Sebuah idiom Bahasa Inggris yang berbunyi don't judge a book by its cover yang memiliki arti janganlah menilai sesuatu berdasarkan penampilan luarnya saja nampaknya tidak berlaku bagi sebagian besar orang di masyarakat, sebab mereka memiliki kecenderungan untuk menilai baik diri sendiri maupun orang lain melalui bagaimana mereka mempresentasikan bentuk penampilan mereka dari luar (Kiisel, 2013). Bagi orang orang tersebut, massa tubuh dan citra tubuh menjadi tolok ukur bagaimana seseorang dipandang menarik oleh orang lain. Akibatnya hal tersebut menjadi faktor pendorong seseorang untuk mempertahankan atau mengubah keadaan massa tubuh yang dimiliki baik dengan cara berolahraga dan atau dengan melakukan diet gizi yang sesuai. Di Indonesia, bentuk tubuh yang ideal umumnya mengikuti informasi yang didapat dari berbagai jenis media, dari internet, acara televisi sampai majalah gaya hidup dan fashion. Masyarakat mengidentifikasikan diri melalui media yang dianggap paling merepresentasikan gaya hidup di zaman modern. Dalam hal ini, masyarakat Indonesia bercondong pada budaya Barat yang sudah mengakar cukup lama akibat globalisasi. Selain itu, dalam kurun waktu dekade terakhir ini, masyarakat terekspos dengan masuknya budaya Asia Timur, yaitu budaya Jepang yang lebih dulu masuk ke Indonesia, kemudian disusul dengan masuknya budaya Korea Selatan yang dengan sangat cepat berkembang dan menjadi populer (Nugroho, 2005). Dengan berkelimpahannya informasi yang tersedia, masyarakat kemudian menyerap dan memproses segala informasi tersebut, yang kemudian menghasilkan sebuah gambaran, konstruk yang antara lain, bagaimana bentuk tubuh dan 1

2 2 berat badan yang ideal. Masyarakat mengekspresikan gambaran tersebut melalui cara berpikir, berpakaian, dan berkomunikasi pada lingkungan sosial mereka. Pratiwi (2012) menemukan bahwa terdapat faktor faktor interpersonal yang mempengaruhi citra tubuh pada remaja putri yang melakukan suntik kurus adalah antara lain sikap ibu terhadap tubuh nya sendiri dan tubuh subjek, bentuk tubuh teman teman sebaya yang mempunyai tubuh yang kurus. Orang lain yang tidak dikenal yang sering dijumpai subjek yang kemudian mempengaruhi bagaimana subjek mempersepsikan citra tubuhnya, tokoh di media dan sosial dan media massa, serta ketidakpuasan terhadap tubuh subjek yang juga dipengaruhi oleh apa yang subjek baca. Semua ini memberi gambaran mengenai faktor faktor apa yang mempengaruhi seorang remaja putri untuk mengubah dirinya. Gambaran badan ideal di Indonesia mengacu pada dua garis besar secara umum, yaitu dari Barat, budaya Amerika Serikat, serta dari Timur, budaya Korea Selatan. Bentuk badan ideal di budaya Barat adalah laki - laki berotot dan kering serta cenderung besar dalam volume. Sementara untuk perempuan berbadan seksi berisi atau bertubuh langsing kencang seperti peragawati. Bentuk badan ideal di budaya Timur adalah laki - laki kurus, berotot dan cenderung kecil. Sementara untuk perempuan kurus tinggi langsing. Meskipun demikian, terdapat garis merah persamaan bentuk ideal yang diakui secara universal, yaitu berotot bagi laki - laki dan langsing bagi perempuan (Markland & Ingledew, 2007). Ada banyak cara untuk mendapatkan tubuh yang ideal, dari berolahraga dan pengaturan pola makan yang sehat, sampai cara ekstrim atau instan seperti operasi plastik dan liposuction. Pada umumnya, orang Indonesia memilih untuk berolahraga dan mengatur pola makan mereka sebagai cara untuk mendapatkan bentuk tubuh yang ideal. Peneliti, melalui observasi dan wawancara kasual yang dilakukan terhadap sejumlah mahasiswa terkait kebiasaan berolahraga dan kesehatan umum, yang dilakukan dari tanggal 29 September 2014 sampai tanggal 3 Oktober 2014 di kampus Fakultas Psikologi UGM dan

3 3 kampus Fakultas Ekonomi UAJY, menemukan bahwa mahasiswa pada umumnya kurang berolahraga dan tidak menjadikan kebugaran tubuh dan kesehatan sebagai prioritas utama mereka sebagai seorang mahasiswa. Hal ini diakibatkan oleh banyaknya kegiatan perkuliahan yang menyita sebagian besar waktu para mahasiswa seperti kegiatan berorganisasi maupun mengerjakan tugas kuliah, transisi kehidupan dari yang dulunya tinggal bersama orang tua menjadi hidup sendiri dan mandiri di dalam kos, sehingga konsumsi dan nutrisi yang utama cenderung diabaikan untuk makanan makanan yang mudah disediakan dan dikonsumsi, sampai faktor ketidakaktifan seorang mahasiswa yang merupakan bawaan dari kecil ataupun masa SMA nya. Hal ini diperkuat oleh penelitian yang dilakukan oleh Kwan dan kolega (2012) yang menemukan bahwa aktivitas fisik terlihat mengalami penurunan ketika seseorang bertransisi dari akhir remaja ke dewasa awal, dengan penurunan yang paling terjal pada laki - laki saat mereka memasuki masa perkuliahan. Sedangkan untuk perempuan, yang pada umumnya telah kurang aktif semenjak masa SMA, hanya menunjukkan penurunan aktivitas yang sedang saat transisi tersebut. Dalam penelitiannya mengenai motivasi mahasiswa untuk melakukan aktivitas fisik dalam bentuk motif untuk berlatih olahraga dan berpartisipasi dalam kegiatan olahraga, Kilpatrick, Hebert dan Bartholomew (2005) menemukan bahwa motif internal seperti kesenangan dan tantangan cenderung muncul ketika mahasiswa terlibat dalam kegiatan olahraga, sementara motivasi untuk berlatih lebih bersifat eksternal dan berfokus pada penampilan dan berat tubuh serta manajemen stres. Hal ini mengisyaratkan bahwa motif untuk berpartisipasi dalam kegiatan berolahraga lebih tinggi dibandingkan untuk berlatih dan dapat memfasilitasi kepatuhan yang lebih tinggi untuk rekomendasi mengenai kegiatan fisik. Akan tetapi, jika melihat keadaan sekitar, kesadaran diri masyarakat untuk berolahraga di Indonesia sendiri terlihat meningkat dari tahun ke tahun. Di Yogyakarta saja, peneliti

4 4 banyak menjumpai kegiatan olah raga terutama berlari di berbagai tempat, dari lokasi yang luas dan memadai untuk berlari seperti areal Grha Sabha Pramana di Bulaksumur sampai jalan jalan protokol biasa yang dipenuhi dengan kendaraan bermotor. Selain itu, banyak terdapat pusat kebugaran dan sarana olah raga yang tumbuh berkembang dengan pesat. Banyak pusat kebugaran tersebut yang merupakan bagian dari fasilitas hotel berbintang, sementara lainnya adalah pusat kebugaran yang berdiri sendiri, seperti Max Gym di di Jalan Baciro, Victory Gym di Jalan Veteran, dan I-Fit Studio & Gym di Jalan Colombo yang cukup baru beroperasi. Selain itu, terdapat banyak event event yang diselenggarakan oleh perusahaan perusahaan nasional dan internasional yang bertemakan kegiatan olah raga di Yogyakarta, contohnya acara FUN BIKE YKS yang diselenggarakan oleh Rumah Sakit Bethesda Yogyakarta pada tanggal 1 Juni 2014, dan acara GLOW RUN 5K yang merupakan rangkaian seri lomba lari yang diadakan oleh PT YAMAHA INDONESIA MOTOR MANUFACTURING pada tanggal 26 April Hal hal ini membuat orang berasumsi bahwa terdapat cukup kesadaran diri dalam masyarakat Indonesia terutama di kalangan mahasiswa untuk berolahraga. Penelitian ini merupakan penelitian pengulangan dari penelitian Markland dan Ingledew (2007) mengenai hubungan antara massa tubuh dan citra tubuh dengan relative autonomy untuk berolahraga pada remaja laki laki dan perempuan di Inggris. Penelitian tersebut menemukan bahwa pada laki laki, relative autonomy ditentukan lewat massa tubuh dan perbedaan ukuran tubuh yang menghasilkan kurva U-terbalik, otonomi berada di tingkatan maksimum ketika Indeks Massa Tubuh berada di (normal range) dan perbedaan ukuran tubuh berada di nol. Sedangkan pada perempuan, relative autonomy ditentukan oleh hanya perbedaan ukuran tubuh saja dan dan hubungan yang terjadi berbentuk huruf R, otonomi meningkat ketika perbedaan ukuran tubuh menjadi kurang negatif, dan mencapai titik maksimum dan menurun ketika perbedaan ukuran menjadi +1.

5 5 Hasil yang berbeda antara laki laki dan perempuan tersebut dapat dijelaskan oleh perbedaan ekspektasi sosio-kultural untuk laki laki dan perempuan itu di masyarakat Barat, yaitu laki laki dipersepsikan ideal apabila memiliki badan yang berotot dan seimbang, yakni tidak gendut dan juga tidak kurus, sementara yang perempuan memiliki badan yang kurus dan kencang. Perbedaan antara penelitian ini dengan penelitian Markland dan Ingledew (2007) terletak pada subjek penelitian dan alat ukur. Peneliti memahami bahwa faktor faktor yang mempengaruhi motivasi untuk berolahraga pada remaja di negara negara Barat adalah massa tubuh dan citra tubuh, sebab budaya dari negara negara tersebut menekankan pada bentuk fisik dan berat badan yang ideal. Bagaimana dengan Indonesia? Negara dengan akar budaya Timur yang kuat ini telah mengalami dampak dari globalisasi selama bertahun tahun. Akibatnya budaya Barat yang masuk lewat media sosial dan media hiburan bersanding dengan budaya lokal seperti budaya suku, ras serta agama masing masing, saling mempengaruhi tentang bagaimana remaja Indonesia mengidentifikasi dirinya. Oleh karena itu, peneliti tertarik untuk mengetahui dan merasa perlu untuk melakukan penelitian tentang pengaruh antara massa tubuh dan citra tubuh terhadap relative autonomy untuk berolahraga pada remaja mahasiswa di Yogyakarta. B. Tujuan Penelitian Untuk menguji pengaruh antara massa tubuh dan citra tubuh terhadap relative autonomy untuk berolahraga pada mahasiswa. C. Manfaat Penelitian 1. Manfaat teoritis Memberikan kontribusi nyata bagi ilmu psikologi. Secara lebih rinci, penelitian ini akan memberikan pemahaman yang lebih lanjut mengenai hubungan antara berat

6 6 tubuh dan citra tubuh dengan motivasi yang bersifat otonomi untuk berolahraga pada mahasiswa di Yogyakarta. 2. Manfaat praktis a. Bagi peneliti, semakin memperdalam pemahaman praktek teori determinasi-diri (self-determination theory) pada kehidupan nyata di lingkungan sekitar peneliti. Selain itu, peneliti dapat semakin memperdalam pengetahuan tentang dinamika motivasi manusia. b. Bagi masyarakat, penelitian diharapkan dapat memberikan informasi yang dapat digunakan sebagai pedoman untuk menjelaskan arah dari kegiatan berolahraga yang dilakukan mahasiswa dan menemukan alasan dari mengapa mereka berolahraga. c. Bagi subjek penelitian, akan secara tidak langsung merupakan sarana pemberianinformasi dan introspeksi diri bagi mereka untuk berolahraga.

BAB I PENDAHULUAN. I.1. Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. I.1. Latar Belakang BAB I PENDAHULUAN I.1. Latar Belakang Kemajuan zaman seperti sekarang ini dan arus globalisasi sangatlah mempengaruhi kehidupan setiap individu di Indonesia maupun di negara-negara lainnya baik ditinjau
