TINJAUAN PUSTAKA. Pengelolaan Daerah Aliran Sungai

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "TINJAUAN PUSTAKA. Pengelolaan Daerah Aliran Sungai"

Transkripsi

1 4 TINJAUAN PUSTAKA Pengelolaan Daerah Aliran Sungai Pengertian dan Tujuan Daerah aliran sungai (DAS) adalah suatu wilayah yang dibatasi oleh topografi secara alami sehingga semua air yang jatuh pada area tersebut mengalir keluar melalui titik tertentu (outlet). Di dalam suatu DAS terdapat suatu sistem yang terdiri dari komponen yang mempengaruhi input dan output. Adapun komponen yang ada di dalam DAS tersebut adalah topografi, vegetasi, tanah dan manusia, sedangkan proses yang bekerja antara lain evaporasi, transpirasi, intersepsi, infiltrasi, perkolasi dan surface detention (Sinukaban, 2005). Secara umum sistem DAS dapat dibagi menjadi dua bagian yaitu subsistem biofisik dan subsistem sosial ekonomi. Subsistem biofisik suatu DAS mencakup sumberdaya alam seperti tanah, vegetasi dan air yang merupakan objek. Subsistem biofisik merupakan dasar yang akan menentukan bentuk dan struktur dari subsistem sosial ekonomi (Arsyad, 2000). Subsistem sosial ekonomi mencakup sumberdaya manusia yang merupakan subjek dalam memanfaatkan sumberdaya alam yang ada di dalam DAS. Unsur unsur utama yang ada di dalam DAS akan membentuk suatu sistem yang saling berhubungan satu sama lain (Asdak, 2002). Pengelolaan DAS merupakan suatu usaha untuk memanfaatkan semua sumberdaya yang terdapat pada DAS tersebut secara rasional untuk mencapai produksi optimum secara berkelanjutan dan untuk meminimalkan degradasi sehingga didapatkan hasil air (water yield) dengan jumlah, kualitas dan distribusi yang baik. Dalam pengelolaan yang dimaksudkan diperlukan perencanaan yang spesifik dan komprehensif berdasarkan kemampuan lahan (Sinukaban, 1998). Langkah langkah yang perlu dilakukan dalam kegiatan pengelolaan DAS adalah: (a) melakukan evaluasi kemampuan lahan, (b) memprediksi besarnya erosi yang terjadi pada sistem pengelolaan lahannya, dan (c) membuat perencanaan ulang penggunaan lahan berdasarkan evaluasi kemampuan lahan dan menentukan tindakan pengelolaan yang diperlukan atas hasil evaluasi kemampuan lahan dan prediksi erosi yang telah dilakukan (Sinukaban, 2005).

2 5 Menurut Sinukaban (1995) suatu pengelolaan DAS yang lestari memiliki minimal tiga indikator utama, yaitu (1) pendapatan dan produktifitas masyarakat di dalam DAS yang relatif tinggi, sehingga dapat mendisain kehidupan keluarganya dengan layak, (2) erosi yang terjadi harus lebih kecil dari erosi yang dapat ditolerir, serta (3) agroteknologi yang diterapkan dapat diterima dan dikembangkan oleh petani dengan sumberdaya lokal yang tersedia. Selain itu juga, kelestarian suatu ekosistem DAS dicirikan oleh kemapuan DAS untuk mempertahankan produktivitasnya dari berbagai macam gangguan dan tekanan yang masuk ke dalam ekosistem DAS tersebut baik secara alami ataupun dibuat oleh manusia. Secara garis besar ada tiga sasaran umum yang ingin dicapai dalam pengelolaan DAS, yaitu (1) rehabilitasi lahan terlantar atau lahan yang masih produktif tetapi digarap dengan cara yang tidak mengindahkan prinsip-prinsip konservasi tanah dan air, (2) perlindungan terhadap lahan-lahan yang umumnya sensitif terhadap terjadinya erosi dan tanah longsor dan (3) peningkatan atau pengembangan sumber daya air dengan cara manipulasi satu atau lebih komponen penyusun sistem DAS yang diharapkan mempunyai pengaruh terhadap prosesproses hidrologi atau kualitas air (Asdak 2002). Pengelolaan DAS Kecil Analisis pada suatu Daerah Aliran Sungai akan valid atau akurat dengan menggunakan suatu model dan hanya untuk DAS dengan lingkup wilayah yang kecil (small watershed). Hal tersebut dilakukan dengan alasan bahwa kondisi dari DAS yang kecil (small watershed) mempunyai karakteristik: (1) luas areal yang kecil ( ha), (2) data hidrologi terbatas bahkan hampir tidak ada sama sekali; (3) pola hujan identik dengan pola run off, (4) intensitas hujan maksimal 15 (I 15 ) menit seringkali akan menghasilkan puncak aliran permukaan (peak discharge), (5) dengan luas yang kecil, maka perubahan yang sedikit dalam DAS akan memberikan pengaruh yang nyata pada keluaran, (6) masalah erosi (Sinukaban, 2000).

3 6 Erosi dan Prediksi Erosi Istilah erosi tanah umumnya diartikan sebagai kehilangan tanah oleh air atau angin. Erosi adalah peristiwa terangkutnya tanah atau bagian-bagian tanah dari suatu tempat ke tempat lain oleh media alami yaitu air dan angin. Selanjutnya Schwaab, et.al (1981) menyatakan bahwa erosi merupakan proses pelepasan (detachment) dan pengangkutan (transportation) dari bahan-bahan tanah oleh air melalui limpasan serta pengendapan (sedimentation) bahan tanah yang terangkut. Dua peristiwa utama, yaitu pelepasan (detachment) dan pengangkutan (transportation) merupakan komponen-komponen erosi tanah yang penting; Di dalam proses terjadinya erosi, peristiwa pelepasan butir tanah mendahului peristiwa pengangkutan. Hal ini menunjukkan bahwa pelepasan merupakan variabel yang penting yang berdiri sendiri, tetapi pengangkutan tergantung dari pelepasan. Menurut Arsyad (2000), besarnya erosi ditentukan oleh faktor-faktor yang terdiri dari : iklim, topografi, vegetasi, tanah dan manusia. Faktor-faktor tersebut bila dinyatakan dengan persamaan deskripsi sebagai berikut : A = f ( C, T, V, S, H) dimana, C = iklim, T = topografi, V = vegetasi, S = tanah dan H = manusia. Pengaruh iklim terhadap erosi dapat bersifat langsung maupun tidak langsung. Pengaruh langsung adalah melalui energi kinetik butir hujan, terutama intensitas dan diameter butir hujan. Pada hujan yang intensif dalam waktu pendek, erosi yang terjadi biasanya lebih besar dari pada hujan dengan intensitas kecil dengan waktu berlangsungnya hujan lebih lama (Asdak, 2002). Faktor topografi yang mempengaruhi erosi adalah besarnya sudut lereng, bentuk dan panjang lereng serta bentuk daerah tangkapan air (Schwab et.al, 1981). Selanjutnya menurut Kohnke dan Bertrand (1959 dalam Erlina, 2006) bahwa kemiringan lereng merupakan faktor yang paling berperan, karena selain dapat memperbesar jumlah aliran permukaan, juga mempengaruhi kecepatan aliran permukaan sehingga akan memperbesar kapasitas merusak air.

4 7 Vegetasi sebagai penutup tanah dapat mengurangi pengaruh hujan dan topografi terhadap erosi. Pengaruh vegetasi terhadap aliran permukaan dan erosi dapat dibagi dalam empat bagian yaitu: (1) intersepsi hujan oleh tajuk tanaman, (2) mengurangi kecepatan aliran permukaan dan kekuatan merusak air, (3) pengaruh akar dan aktivitas biologi yang berhubungan dengan pertumbuhan vegetasi serta pengaruhnya terhadap stabilitas struktur dan porositas tanah, dan (4) transpirasi yang mengakibatkan kandungan air tanah berkurang (Schwab et.al, 1981). Sedangkan sifat sifat tanah yang mempengaruhi erosi meliputi struktur tanah, tekstur, kandungan bahan organik, kadar air, mineralogi liat, kerapatan, serta sifat kimia dan biologi tanah (Schwab et.al, 1981). Dari semua faktor di atas, faktor manusia merupakan faktor yang paling menentukan apakah tanah yang diusahakannya akan rusak atau lestari. Pengaruh manusia yang menentukan terhadap sumber daya tanah, antara lain: (1) luas tanah pertanian yang diusahakan, (2) sistem pengelolaan yang dilakukan, (3) tingkat pengetahuan dan penguasaan teknologi, (4) status penguasaan tanah, (5) harga produk pertanian, (6) pajak, (7) pasar dan input pertanian, dan (8) infrastruktur dan fasilitas (Arsyad, 2000). Prediksi erosi dari sebidang tanah merupakan cara untuk memperkirakan laju erosi pada tanah yang digunakan dalam setiap jenis penggunaan lahan dan pengelolaan tertentu. Untuk memprediksi besarnya erosi pada suatu penggunaan lahan yang spesifik, maka digunakan persamaan USLE (universal soil loss equation) (Wischmeier dan Smith, 1978). Persamaan USLE mengkombinasikan faktor-faktor utama penyebab erosi dan hubungan kuantitatifnya untuk memprediksi besarnya erosi akibat air hujan dan aliran permukaan pada suatu daerah tertentu. Model persamaan yang digunakan adalah : A = R x K x L x S x C x P Dimana: A : banyaknya tanah tererosi (ton/ha/thn) R : faktor curah hujan, yaitu jumlah satuan indeks erosi hujan, yang merupakan perkalian antara energi hujan total (E) dengan intensitas hujan maksimum 30 menit (I 30 ) tahunan.

5 8 K : faktor erodibilitas tanah, yaitu laju erosi per indeks erosi hujan (R) untuk suatu tanah yang didapat dari petak percobaan standar yaitu petak percobaan yang panjangnya 22 m yang terletak pada lereng 9% tanpa tanaman. Jika tidak ada data lapangan, maka K dapat dihitung dengan: 100K= 1.29 [2.1 M 1.14 (10-4 ) (12-a) (b-2)+2.5 (c-3) M adalah persentase pasir sangat halus dan debu ( )x(100-% liat), a adalah persentase bahan organik, b adalah kode struktur tanah dan c adalah kelas permeabilitas profil tanah. L : faktor panjang lereng, yaitu nisbah antara besarnya erosi dari tanah dengan suatu panjang lereng tertentu terhadap erosi dari tanah dengan panjang lereng 22 m dibawah keadaan yang identik. Persamaannya adalah: X L = 22 Dimana X adalah panjang lereng (m) dan m adalah konstanta yang besarnya 0.5 untuk lereng >5%, 0.4 untuk lereng %, 0.3 untuk 1-3% dan 0.2 untuk <1%. S : faktor kecuraman lereng, yaitu nisbah antara besarnya erosi yang terjadi dari suatu tanah dengan kecuraman lereng tertentu terhadap besarnya erosi dari tanah dengan lereng di bawah keadaan yang identik. Persamaannya adalah: S= sin 2 θ sin 2 θ Dalam prakteknya L dan S dihitung sekaligus dengan persamaan: LS = X m 2 ( ) s s C P : faktor vegetasi penutup tanah dan pengelolaan tanaman, yaitu nisbah antara besarnya erosi dari suatu areal dengan vegetasi penutup dan pengelolaan tanaman tertentu terhadap besarnya erosi dari tanah yang identik tanpa tanaman. : faktor tindakan konservasi tanah, yaitu nisbah antara besarnya erosi tanah yang diberi perlakuan tindakan konservasi khusus seperti pengolahan menurut kontur, penanaman dalam strip atau terras terhadap besarnya erosi dari tanah yang diolah searah lereng dalam keadaan yang identik. Dari kelima faktor yang menentukan nilai prediksi erosi tersebut, faktor faktor yang memungkinkan untuk dimodifikasi secara teknologi dan sosial ekonomi adalah faktor C dan P. Beberapa cara untuk memodifikasi nilai C dan P

6 9 misalnya melalui penanaman dengan sistem rotasi, tumpang sari, tumpang gilir, mulsa dan lain-lain. Nilai CP untuk setiap jenis pola tanam ditentukan berdasarkan hasil-hasil penelitian plot erosi, baik di dalam maupun di luar daerah penelitian. Pengaruh pola tanam dan jenis tanaman tidak saja tergantung pada jenis vegetasi, kerapatan, kualitas pertumbuhan, pengelolaan tanaman, namun bervariasi antara bulan dan musim. Oleh karena itu, efektivitas tanaman dalam menurunkan tingkat erosi sangat tergantung pada ketebalan dan lebar tajuk tanaman dan sistem pengelolaaannya yang paling tepat (Sinukaban, 1989). Metode USLE penggunaannya sangat terbatas karena: (1) tidak dapat digunakan untuk memprediksi area yang relatif luas, (2) hanya dapat dipakai untuk area yang relatif sempit dengan topografi yang relatif seragam dan bentuk usahatani yang spesifik, (3) hanya memperkirakan erosi lembar dan erosi alur, dan tidak ditujukan untuk menghitung erosi parit, dan (4) USLE bersifat empiris dan secara matematik tidak mewakili proses erosi yang sebenarnya. Persamaan USLE sebagai model untuk memprediksi erosi jika dibandingkan dengan model yang lain mempunyai kelebihan, yaitu variabel variabel yang berpengaruh terhadap besarnya kehilangan tanah dapat diperhitungkan secara terperinci dan terpisah. Selain itu indikator variabel datanya relatif mudah diperoleh, data tersebut sebagai faktor yang digunakan untuk memprediksi erosi tanah. Hasil prediksi erosi di atas akan dibandingkan dengan erosi yang dapat ditoleransikan (ETol) dalam jangka waktu yang lama untuk menentukan apakah tanah yang digunakan tersebut lestari atau tidak. Erosi Yang Masih dapat Ditoleransikan Menurut Sinukaban (1989), apabila laju erosi digunakan sebagai petunjuk kerusakan suatu DAS, maka diperlukan suatu tolak ukur untuk menentukan kebijaksanaan penanggulangannya. Tolak ukur yang sudah secara luas dipakai adalah erosi yang masih dapat ditoleransikan (ETol). Erosi yang masih dapat ditoleransikan adalah jumlah tanah hilang yang diperbolehkan per tahun agar produktivitas lahan tidak berkurang sehingga tanah produktif secara lestari (Hardjowigeno et.al, 2001).

7 10 Penetapan batas tertinggi laju erosi yang masih dapat ditoleransikan adalah perlu karena tidak mungkin untuk menekan laju erosi menjadi nol pada tanah tanah yang diusahakan untuk kegiatan pertanian. Oleh sebab itu suatu kedalaman tanah tertentu harus dipelihara agar terdapat suatu volume tanah yang cukup dan baik bagi tempat berkembangnya akar tanaman, tempat menyimpan air serta unsur hara yang diperlukan oleh tanaman sehingga dapat tumbuh dengan baik (Arsyad, 2000). Dalam menentukan besarnya erosi yang dapat ditoleransikan harus mempertimbangkan ketebalan lapisan tanah atas (top soil), sifat fisik tanah, pencegahan terjadinya erosi (gully), penurunan kandungan bahan organik dan kehilangan unsur hara (Hardjowigeno et.al, 2001). Selain itu, dalam menentukan erosi yang dapat ditoleransikan, perlu ditentukan jangka waktu penggunaan tanah (Soil Resource Life) yang diharapkan. Jangka waktu penggunaan tanah adalah lamanya waktu yang ditentukan dimana erosi yang terjadi hanya menghilangkan tanah sampai kedalaman yang telah ditetapkan, sehingga kedalaman tanah yang tersisa masih dapat produktif. Makin lama jangka waktu kelestarian yang diharapkan, berarti makin sedikit jumlah erosi yang dapat ditoleransi setiap tahun (Hardjowigeno et.al, 2001). Kemampuan Lahan Kemampuan lahan pada dasarnya merupakan potensi lahan untuk berbagai penggunaan dalam sistem pertanian secara luas dan tidak menitik-beratkan pada peruntukan jenis tanaman tertentu. Lahan dengan kelas kemampuan yang tinggi mempunyai potensi lebih besar untuk berbagai bentuk penggunaan dalam kegiatan pertanian secara intensif (Klingebeil dan Montgomery, 1976). Klasifikasi kemampuan lahan adalah cara penilaian lahan terhadap komponen komponen lahan secara sistematis dan mengelompokkannya ke dalam berbagai kategori berdasarkan sifat-sifat yang merupakan potensi dan atau penghambat dalam penggunaannya secara lestari. Dalam klasifikasi kemampuan lahan, lahan dapat digolongkan ke dalam tiga kategori utama yaitu: kelas, sub kelas dan satuan kemampuan lahan (Klingebeil dan Montgomery, 1976).

8 11 Kelas Kemampuan Lahan Kelas kemampuan lahan merupakan pengelompokan tertinggi dan bersifat luas dalam struktur klasifikasi kemampuan lahan. Pengelompokan kelas didasarkan atas kemampuan lahan tersebut untuk memproduksi pertanian secara umum tanpa menimbulkan kerusakan dalam jangka panjang. Dalam kelas kemampuan lahan, tanah dikelompokkan kedalam delapan kelas yang diberi nomor Romawi I sampai VIII. Ancaman kerusakan atau hambatan meningkat berturut-turut dari kelas I sampai VIII (Klingebeil dan Montgomery, 1976). Sub Kelas Kemampuan Lahan Pengelompokan dalam sub kelas didasarkan pada jenis faktor penghambat atau ancaman kerusakan. Sub kelas kemampuan lahan menunjukkan unit kemampuan lahan yang mempunyai jenis hambatan atau ancaman dominan yang sama jika digunakan untuk pertanian sebagai akibat faktor sifat-sifat tanah, topografi, hidrologi dan iklim. Terdapat empat jenis hambatan atau ancaman dalam sub kelas kemampuan lahan, yaitu: 1) ancaman erosi (e), 2) kondisi draenase atau kelebihan air atau ancaman banjir (w), 3) hambatan daerah perkaran (s), dan 4) hambatan iklim (c) (Arsyad, 2000). Satuan Kemampuan Lahan (Land Capability Unit) Satuan kemampuan lahan memberikan informasi yang lebih spesifik dan lebih terinci untuk setiap bidang lahan dibandingkan sub kelas kemampuan lahan. Satuan kemampuan lahan adalah pengelompokan lahan yang sama atau hampir sama kesesuaiannya bagi tanaman. Satuan kemampuan lahan memerlukan pengelolaan yang sama dan memberikan respon atau tanggapan yang sama terhadap masukan pengelolaan yang diberikan. Tanah-tanah yang dikelompokkan dalam satu satuan kemampuan harus cukup seragam dalam sifat-sifat tanah dan lingkungan yang mempengaruhi kualitas lahan sehingga mempunyai potensi dan hambatan yang sama. Dengan demikian, lahan di dalam satu satuan kemampuan lahan harus cukup seragam dalam: (a) produksi tanaman pertanian di bawah tindakan pengelolaan yang sama, (b) kebutuhan akan tindakan konservasi dan pengelolaan yang sama di bawah vegetasi penutup yang sama, dan (c) mempunyai

9 12 produktivitas potensial yang setara (Arsyad, 2000). Pendugaan jangka panjang hasil tanaman yang diusahakan pada setiap bidang lahan dalam satuan kemampuan lahan yang sama dengan pengelolaan yang sama tidak boleh mempunyai perbedaan lebih dari 25%. Perencanaan Usahatani Lahan Kering dan Pertanian Berkelanjutan Usahatani lahan kering belum banyak dipahami secara mendalam. Hidayat, et al. (2000) mendefinisikan lahan kering sebagai lahan yang tidak pernah digenangi atau tergenang air pada sebagian waktu dalam setahun. Sedangkan menurut Abdurrachman, et al. (2000) lahan kering adalah lahan yang dapat digunakan untuk usaha pertanian dengan menggunakan air secara terbatas dan biasanya hanya bersumber dari air hujan. Lahan kering pada umumnya berada di bagian hulu suatu DAS. Kriteria yang membedakan lahan kering dengan lahan jenis lainnya adalah sumber air. Sumber air bagi lahan kering adalah air hujan, sedangkan bagi lahan basah di samping air hujan juga dari sumber air irigasi. Usahatani lahan kering dalam keadaan alami memiliki berbagai kondisi yang menghambat pengembangannya. Beberapa kendala tersebut antara lain keterbatasan air, kesuburan tanah yang rendah, peka terhadap erosi, topografi yang bergelombang sampai berbukit, ketersediaan sarana yang kurang memadai dan sulitnya memasarkan hasil (Haridjaja, 1990). Kendala lingkungan dan kondisi sosial-ekonomi petani, serta keterbatasan sentuhan teknologi konservasi yang sesuai tersebut menyebabkan kualitas dan produktivitas sistem usahatani yang ada masih sangat terbatas. Sebagian besar lahan kering ini dikelola oleh petani miskin yang tidak mampu melaksanakan upaya-upaya konservasi, sehingga makin lama kondisinya makin memburuk. Lahan tersebut pada umumnya terdapat di wilayah desa tertinggal dan hasil pertaniannya tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan hidup penggarap bersama keluarganya (Karama dan Abdurrachman, 1995). Usahatani lahan kering umumnya dilakukan hanya untuk memenuhi kebutuhan pangan keluarga petani. Oleh sebab itu pemilihan jenis tanaman yang diusahakan masih berorientasi pada jenis komoditas pangan seperti padi gogo, jagung, kacang tanah, dan ubi kayu. Sistem usahatani yang demikian, disadari

10 13 maupun tidak akan mempercepat terbentuknya lahan kritis. Permasalahan petani miskin yang semakin terdesak menggunakan lahan marginal akan menyebabkan petani dan lahan terjebak dalam lingkaran yang saling memiskinkan. Petani miskin di lahan yang miskin akan terus saling memiskinkan apabila faktor-faktor penyebabnya tidak dibenahi (Sinukaban, 2001). Pemilihan skala prioritas yang harus ditanggulangi lebih dahulu, apakah kemiskinan atau kerusakan lingkungan menghadapkan pada pilihan yang sulit. Pilihan yang sulit ini menyebabkan pemutusan siklus yang saling memiskinkan ini harus dilakukan secara bersamaan antara pengendalian kerusakan lingkungan dan pengentasan kemiskinan (Sinukaban dan Sihite, 1993). Pada kondisi lahan yang telah terdegradasi berat tidak mudah untuk meningkatkan produktivitasnya, semakin parah tingkat kekritisan lahan maka semakin serius gangguan terhadap lingkungan; akibatnya adalah upaya untuk meningkatkan produktivitas lahannya semakin sulit. Lahan lahan yang terdegradasi harus segera direhabilitasi sehingga produktivitas lahan dapat ditingkatkan. Mengingat lahan kering marginal dan kritis tersebut sebagian besar terletak di DAS bagian hulu dan tengah, maka pembangunan usahatani lahan kering tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan produktivitas lahan dan kesejahteraan penduduk. Disamping itu terdapat fungsi yang lebih jauh lagi, yaitu untuk menyelamatkan sumberdaya yang terdapat di dalam DAS, dari hulu hingga ke daerah hilir. Penanganan masalah secara parsial yang telah ditempuh selama ini ternyata tidak mampu mengatasi masalah lahan kering yang kompleks dan juga tidak efisien ditinjau dari segi biaya. Untuk itu diperlukan suatu pendekatan yang holistik dengan fokus sumberdaya alam. Dalam skala makro strateginya disebut ecoregional initiative dan dalam skala mikro dijabarkan dalam integrated crop management. Kunci keberhasilan usahatani lahan kering berkelanjutan dalam skala mikro (integrated crop management) adalah: (a) mengusahakan agar tanah tertutup tanaman sepanjang tahun guna melindungi tanah dari erosi dan pencucian unsur hara, (b) mengembalikan sisa-sisa tanaman, kompos dan pupuk kandang ke dalam tanah guna mempertahankan bahan organik tanah (Kartaatmadja dan Fagi, 1999).

11 14 Pengembangan usahatani lahan kering di daerah hulu DAS saat ini telah mendapat perhatian yang cukup besar. Besarnya perhatian ini tidak hanya dikaitkan dengan keberlanjutan usahatani di daerah tersebut, tetapi juga dampak hidrologinya di daerah hilir. Terlebih lagi dengan ketidakseimbangan pembangunan dan investasi antara lahan kering di daerah hulu dengan lahan kering di daerah hilir akhir-akhir ini. Alternatif utama yang dapat dilakukan dalam perencanaan usahatani lahan kering meliputi beberapa tahap (Sinukaban, 1999) yaitu: (1) mengevaluasi kesesuaian penggunaan lahan, (2) melakukan prediksi erosi, (3) melakukan analisis ekonomi usahatani, dan (4) mempertimbangkan aspek sosial. Pertanian berkelanjutan adalah pertanian yang dirancang secara sistematis menggunakan akal sehat dan usaha keras yang berkesinambungan sehingga pertanian itu sangat produktif secara terus menerus. Pertanian berkelanjutan merupakan habitat tenaga kerja dalam jumlah yang besar dan merupakan suatu usaha yang menguntungkan. Dengan demikian, pertanian semacam ini akan menghasilkan produksi pertanian yang cukup tinggi dan memberikan penghasilan yang layak bagi petani secara terus menerus, sehingga mereka dapat merancang masa depannya sendiri. Disamping menghasilkan produksi yang tinggi secara terus menerus, pertanian berkelanjutan juga harus menghasilkan spektrum produksi yang luas sehingga dapat menyediakan bahan baku berbagai agroindustri dan produk-produk eksport secara lestari. Selanjutnya akan mempunyai kemampuan menyerap tenaga kerja dalam jumlah besar dengan pendapatan yang cukup tinggi, sehingga daerah perianian ini akan menjadi penyerap hasil-hasil industri (Sinukaban, 2001). Produksi pertanian yang cukup tinggi dapat dipertahankan secara kontinyu apabila erosi lebih kecil dan erosi yang dapat ditoleransikan. Hal ini dapat dicapai jika petani menerapkan sistem pertanian yang pengelolaannya sesuai dengan kaidah-kaidah konservasi tanah dan air. Disamping itu pembangunan pertanian harus dapat memberikan hasil yang cukup tinggi bagi petani dalam jangka pendek tanpa menimbulkan kerusakan sumberdaya alam dalam jangka panjang. Dengan demikian diperlukan penerapan teknologi berupa penerapan sistem usahatani konservasi untuk membangun pertanian menjadi industri yang lestari berdasarkan

12 15 pengembangan sistem pengelolaan lahan dan tanaman yang ekonomis dalam jangka pendek dan dapat mempertahankan produktivitas lahan yang cukup tinggi dalam waktu yang tidak terbatas (Sinukaban, 2001). Sinukaban (1998) menjelaskan bahwa sistem usahatani konservasi adalah sistem usahatani yang mengintegrasikan tindakan/teknik konservasi tanah dan air ke dalam sistem usahatani yang telah ada dengan tujuan untuk meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan petani, serta menekan erosi sehingga sistem usahatani tersebut dapat berkelanjutan tanpa batas waktu. Dengan demikian sistem usahatani konservasi bukan hanya bertujuan untuk menerapkan tindakan konservasi tanah dan air, tetapi juga untuk meningkatkan kesejahteraan petani dan mempertahankan pertanian yang lestari. Dalam sistem usahatani konservasi akan diwujudkan ciri-ciri sebagai berikut : (1) produksi usahatani cukup tinggi sehingga petani tetap bergairah melanjutkan usahanya, (2) pendapatan petani yang cukup tinggi, sehingga petani dapat mendisain masa depan keluarganya dengan pendapatan usahataninya, (3) teknologi yang diterapkan baik teknologi produksi maupun teknologi konservasi merupakan teknologi yang diterima dan diterapkan sesuai dengan kemampuan sendiri sehingga sistem usahatani tersebut dapat diteruskan tanpa bantuan dari luar secara terus menerus, (4) komoditi yang diusahakan sangat beragam dan sesuai dengan kondisi biofisik daerah, dapat diterima oleh petani dan laku di pasar, (5) laju erosi lebih kecil dari erosi yang dapat ditoleransikan, sehingga produksi yang tinggi tetap dapat dipertahankan atau ditingkatkan secara lestari dan fungsi hidrologis daerah tetap terpelihara dengan baik sehingga tidak terjadi banjir di musim hujan dan kekeringan pada musim kemarau, dan (6) sistem penguasaan/pemilikan lahan dapat menjamin keamanan investasi jangka panjang (longtime invesvtment security) dan menggairahkan petani untuk tetap berusahatani. Beberapa teknik konservasi yang telah dikenal seperti pemberian mulsa, budidaya lorong (alley cropping), teras gulud dan teras bangku telah terbukti dapat menekan laju erosi. Meskipun pemberian mulsa kurang efektif dalam mengendalikan laju erosi, tetapi mulsa memiliki beberapa keunggulan lain yang dapat meningkatkan produksi tanaman, bahkan memungkinkan untuk melakukan

13 16 budidaya tanpa olah tanah atau olah tanah minimum. Oleh karena itu, penggunaan mulsa tetap sangat dianjurkan namun dengan cara mengkombinasikannya dengan teknik konservasi tanah lainnya yang efektif dalam mengendalikan erosi. Analisis Finansial Usahatani dan Standar Hidup Layak Menurut Soekartawi (1986), ada tiga variabel yang perlu diperhatikan dalam analisis finansial usahatani dan standar hidup layak, yaitu (1) penerimaan usahatani, (2) biaya usahatani dan (3) pendapatan usahatani. 1. Penerimaan Usahatani, merupakan perkalian antara produksi yang diperoleh dengan harga jual, persamaannya sebagai berikut : TR = Σ Yi.Pyi dimana : TR = total penerimaan ; Yi = produksi yang diperoleh dalam satu musim tanam ke-i (kg) ; Pyi = harga komoditas ke-i (Rp) 2. Biaya Usahatani, merupakan nilai semua input yang dipakai dalam satu musim tanam selama proses produksi, baik langsung maupun tidak, dengan persamaan sebagai berikut : TC = Σ Xi.Pxi dimana : TC = Biaya total ; Xi = jumlah fisik dari input usahatani ; Pxi = harga input ke-i (Rp) dan i = macam komoditas yang dikembangkan dalam suatu usaha tani 3. Pendapatan Usahatani, merupakan selisih dari total penerimaan terhadap total pengeluaran. PU = TR TC dimana : PU = pendapatan usahatani (Rp); TR = total penerimaan (Rp); dan TC = total biaya usahatani (Rp) Garis kemiskinan untuk wilayah Indonesia dikategorikan menjadi 3 (tiga) yang dinyatakan sebagai Nilai Ambang Kecukupan Pangan yaitu : miskin, miskin sekali, dan paling miskin (Sajogyo, 1990). Garis kemiskinan tersebut dinyatakan dalam nilai mata uang (Rp/bulan), ekivalen dengan nilai tukar beras (kg/orang/tahun), dimana nilai ambang kecukupan untuk tingkat pengeluaran

14 17 rumah tangga di pedesaan berkisar antara kg/orang/tahun sedangkan di perkotaan berkisar antara kg/orang/tahun. Adapun perhitungan untuk kebutuhan fisik minimum dan kebutuhan hidup layak dapat dilakukan dengan menggunakan pendekatan sebagai berikut : 1. Kebutuhan Fisik Minimum (KFM) = kebutuhan beras satu rumah tangga x 100% x jumlah anggota keluarga x harga beras. 2. Kebutuhan Hidup Tambahan (KHT) = pendidikan dan sosial + kesehatan dan rekreasi + asuransi dan tabungan. - Kebutuhan untuk pendidikan dan kegiatan sosial = 50% KFM; - Kebutuhan untuk kesehatan dan rekreasi = 50% KFM; dan - Kebutuhan untuk asuransi dan tabungan = 50% KFM. 3. Kebutuhan Hidup Layak (KHL) = KFM + KHT = kebutuhan equivalen beras satu rumah tangga x 2,5 x jumlah anggota keluarga x harga beras. Jika setiap rumah tangga diasumsikan terdiri dari 5 orang, dengan harga beras Rp 2.800/kg (harga di lokasi), maka kebutuhan hidup layak (KHL) = 320 kg/orang/tahun x 2,5 x 5 orang/kk x Rp = Rp /kk/tahun. Agar usahatani tersebut dapat berlangsung terus, maka pendapatan bersih petani harus > Rp /kk/thn.

BAHAN DAN METODE. Waktu dan Tempat

BAHAN DAN METODE. Waktu dan Tempat 18 BAHAN DAN METODE Waktu dan Tempat Penelitian ini dilaksanakan pada bulan April 2006 - Agustus 2006 di wilayah daerah aliran sungai (DAS) Dodokan (34.814 ha) dengan plot pengambilan sampel difokuskan
