BAB II TINJAUAN PUSTAKA. A. Minat Berwirausaha

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB II TINJAUAN PUSTAKA. A. Minat Berwirausaha"

Transkripsi

1 BAB II TINJAUAN PUSTAKA A. Minat Berwirausaha 1. Definisi Minat Berwirausaha a. Minat Minat adalah suatu rasa ketertarikan pada suatu hal atau aktivitas, tanpa ada yang menyuruh untuk melakukanya, minat pada dasarnya suatu penerimaan akan suatu hubungan antara diri sendiri dengan sesuatu diluar diri, semakin dekat hubungan tersebut akan menumbuhkan minat yang besar (Slameto, 2010). Menurut Djaali (2009), mengatakan minat tidak dibawa sejak lahir, melainkan diperoleh kemudian. Djaali (2009), juga menyimpulkan bahwa minat memiliki unsur afeksi, kesadaran sampai pilihan nilai, pengerahan perasaan, seleksi dan kecenderungan hati. Minat merupakan aspek psikologis yang berpengaruh pada kesuksesan seseorang dalam melakukan suatu tugas, seseorang akan berkemauan keras untuk mencapai apa yang diinginkan jika memiliki minat, minat merupakan sesuatu hal yang penting dalam melakuan tugas didalam berwirausaha (Fatmawati, 2005). Menurut Hurlock (1978), Minat menambah kegembiraan pada setiap kegiatan yang ditekuni oleh seseorang, bila seseorang berminat pada suatu kegiatan, pengalaman seseorang tesebut akan jauh lebih menyenangkan dari pada bila mereka merasa bosan. Hurlock (1978) juga mengatakan bahwa 13

2 14 minat itu tidak dibawa sejak lahir, tetapi minat berkembang dari pengalaman individu itu sendiri. Berdasarkan beberapa penjelasan diatas maka dapat disimpulkan bahwa minat adalah keinginan, ketertarikan pada sesuatu, karena individu tersebut merasa senang dan suka terhadap aktivitas yang diminatinya, dan tanpa ada paksaan apapun melainkan minat itu muncul dari diri individu itu sendiri. b. Wirausaha Wirausaha menurut Hendro (2011) adalah petualang, pengambil resiko, orang-orang yang mengusahakan pekerjaan tertentu dan pencipta yang menjual hasil ciptaanya. Menurut kasmir (2009), wirausaha adalah suatu kemampuan dalam hal menciptakan kegiatan usaha yang memerlukan adanya kreatifitas dan inovasi yang terus-menerus untuk menemukan sesuatu yang berbeda dari sesuatu yang sudah ada. Berdasarkan penjelasan diatas maka dapat disimpulkan wirausaha adalah orang-orang yang mengusahakan pekerjaan tertentu serta memiliki kemampuan dalam menciptakan kegiatan usaha yang kreatif dan inovatif dalam menciptakan sesuatu yang baru. c. Minat Berwirausaha Minat berwirausaha adalah pemusatan perhatian, keinginan, ketertarikan, serta kesediaan individu pada bidang wirausaha untuk bekerja keras atau berkemauan keras untuk berusaha memenuhi kebutuhan hidupnya

3 15 tanpa merasa takut dengan resiko yang akan terjadi, serta berkemauan keras untuk belajar dari kegagalan (Wulandari, 2013). Santoso (1993), menyatakan bahwa minat berwirausaha adalah gejala psikis untuk memusatkan perhatian dan berbuat sesuatu terhadap wirausaha itu dengan perasaan senang, karena membawa manfaat bagi dirinya maupun orang lain. Menurut pengertian diatas, yang dimaksud dengan minat berwirausaha adalah keinginan, ketertarikan, serta kesediaan individu melalui ide-ide yang dimiliki untuk bekerja keras atau berkemauan keras untuk berusaha memenuhi kebutuhan hidupnya, tanpa merasa takut dengan resiko yang akan terjadi, dapat menerima tantangan, percaya diri, kreatif dan inovatif serta mempunyai kemampuan dan keterampilan untuk memenuhi kebutuhan. 2. Aspek-aspek Minat Menurut Hurlock (1978), minat memiliki dua aspek yaitu aspek kognitif dan aspek afektif. a. Aspek kognitif Berdasarkan pada konsep yang dikembangkan seseorang mengenai bidang yang berkaitan dengan minat. Aspek kognitif minat ini berkisar sekitar pertanyaan apa saja keuntungan dan kepuasan pribadi yang dapat diperoleh dari minat itu. Konsep yang membangun aspek kognitif ini didasarkan atas proses pengalaman dan apa yang dipelajari dilingkungan sekitar.

4 16 b. Aspek afektif Suatu bobot emosional positif dari minat memperkuat minat itu dalam tindakan dan begitu pula sebaliknya. Minat adalah sebuah aspek psikologis yang dipengaruhi oleh pengalaman afektif yang berasal dari minat itu sendiri. 3. Aspek-aspek minat berwirausaha Aspek-aspek minat berwirausaha dijelaskan oleh Pintrich dan Schunk (1996) sebagai berikut: a. Sikap umum terhadap aktivitas (general attitude toward the activity), yaitu perasaan suka tidak suka, setuju tidak setuju dengan aktivitas, umumnya terhadap sikap positif atau menyukai aktivitas. b. Kesadaran spesifik untuk menyukai aktivitas ( specivic conciused for or living the activity), yaitu memutuskan untuk menyukai suatu aktivitas atau objek. c. Merasa senang dengan aktivitas ( enjoyment of the activity), yaitu individu merasa senang dengan segala hal yang berhubungan dengan aktivitas yang diminatinya. d. Aktivitas tersebut mempunyai arti atau penting bagi individu ( personal importence or significance of the activity to the individual). e. Adanya minat intriksik dalam isi aktivitas (intrinsic interes in the content of the activity), yaitu emosi yang menyenangkan yang berpusat pada aktivitas itu sendiri.

5 17 f. Berpartisipasi dalam aktivitas ( reported choise of or participant in the activity) yaitu individu memilih atau berpartisipasi dalam aktivitas. Aspek-aspek minat menimbulkan daya ketertarikan dibentuk oleh dua aspek yaitu kognitif dan afektif berupa berupa sikap, kesadaran individual, perasaan senang, arah kepentingan individu, adanya ketertarikan yang muncul dari dalam diri, dan berpartisipasi terhadap apa yang diminati. 4. Faktor-faktor yang mempengaruhi Minat Berwirausaha Koranti (2013), menyatakan terdapat berbagai faktor yang mempengaruhi minat berwirausaha yaitu: a. Faktor eksternal (keluarga dan lingkungan sekitar) 1) Orang tua yang memiliki usaha secara tidak langsung akan memberikan praktek kepada anaknya bagaiman cara usaha yang baik, ketika anak melihat usaha yang dijalani oleh keluarganya berhasil, maka anak akan berminat untuk meneruskan usaha yang dilakukan oleh keluarganya. 2) Lingkungan sekitar, ketika individu berada pada lingkungan orang-orang berwirausaha dan merasa lingkungan yang ada tersebut cocok untuk membuka usaha baru, maka akan menumbuhkan minat yang tinggi untuk membuka usaha baru, namun hal itu tidak terlepas dari pertimbangan usaha apa yang cocok dengan lingkungan yang ada. b. Faktor internal (motivasi) Motivasi dianggap sebagai faktor penting dalam minat berwirausaha karena motivasi dapat menyebabkan minat positif ataupun negatif, menyalurkan, dan mendukung perilaku manusia, supaya mau bekerja giat dan antusias.

6 18 Menurut Robinson (1991), beberapa karakteristik Psikologis internal sebagai penentu dari minat berwirausaha yaitu: 1) Harga diri Harga diri adalah bagaimana individu menilai dirinya sendiri berdasarkan evaluasi yang positif ataupun negatif tentang kemampun, kebehargaan, penting dan dapat diterima oleh orang lain. Harga diri dapat menumbuhkan minat berwirausaha pada individu, dimana individu yang memiliki harga diri yang tinggi, menilai dirinya berharga, akan mampu melakukan sesuatu dalam berwirausaha, sehingga minat individu juga akan tinggi terhadap wirausaha begitu sebaliknya. 2) Inovatif Seseorang yang berwirausaha tidak terlepas dari istilah inovasi, karena inovasi merupakan sesuatu modal awal yang harus dimiliki oleh seseorang wirausaha, seseorang yang memiliki inovasi yang tinggi, akan melihat pasaran produk terbaru, menciptakan ide-ide baru yang baru demi kemajuan usahanya. Sedangkan menurut Indarti (2008 ), faktor karakteristik yang mempengaruhi minat berwirausaha antara lain: a. Faktor kepribadian (efikasi diri dan kebutuhan akan prestasi) 1) Efikasi diri adalah suatu keyakinan ataupun kepercayaan yang dimiliki seseorang tentang kemampuan yang dimiliki dan merasa percaya bahwa tugas yang dilakukan itu berpeluang sangat besar terhadap keberhasilan, dan sesuai dengan apa yang diharapkan. Menurut pandangan Indarti

7 19 (2008) menyatakan bahwa, efikasi diri dapat berpengaruh terhadap minat berwirausaha, dimana individu yang memiliki keyakinan dan kepercayaan yang tinggi terhadap peluang usaha dan yakin akan berhasil maka akan memiliki minat terhadap wirausaha, dan akan mampu untuk melakukan berwirausaha. 2) Kebutuhan akan prestasi merupakan salah satu karaktristik kepribadian yang akan mendorong seseorang untuk memiliki minat berwirausaha yang tinggi, dengan kata lain kebutuhan prestasi akan menguatkan seseorang untuk mengambil resiko atau peluang yang ada dalam berwirausaha. b. Faktor lingkungan (akses kepada modal ) Akses modal yang diberikan pemerintah akan menentukan minat berwirausaha pada seseorang, studi empiris menyebutkan bahwa kesulitan dalam mendapatkan akses modal akan menurunkan minat berwirausaha pada individu yang baru akan memulai usaha. c. Faktor demografis (latar belakang pendidikan) Latar belakang pendidikan berkaitan terhadap minat berwirausaha, Indarti (2008) mengatakan, individu yang memiliki pend idikan dalam bidang yang berhubungan dengan wirausaha, akan lebih cenderung untuk mengaplikasikan apa yang didapat pada saat pendidikan. 5. Karakteristik seorang Berwirausaha Banyak orang yang ingin berwirausaha, namun mereka terkadang berhenti ditengah jalan atau bahkan mundur sebelum memulainya. Mereka

8 20 tidak tahu bagaimana caranya, atau takut mengalami kegagalan. Menurut Hendro (2011), sisi kekuatan karakter emosilah yang membedakan seorang wirausaha dengan orang biasa, kerakter tesebut ialah: a. Pandai mengelola ketakutan Orang yang pandai mengelola ketakunya ini akan mengubah ketakutan menjadi sesuatu yang hati-hati dalam bertindak dan membangkitkan keberanian dan percaya diri dalam menghadapi resiko. b. Mempunyai iris mata yang berbeda dengan orang lain Iris mata adalah cara seseorang memandang sesuatu masalah, kesulitan, perubahan, diri sndiri, lingkungan, tren dan kejadian untuk memunculkan ide-ide, gagasan dan konsep yang diinginkan demi memajukan usahanya. c. Mempunyai keteguhan hati yang tinggi Keteguhan hati membuat seseorang berbeda didalam memandang suatu kegagalan, orang-orang yang memiliki keteguhan hati kegagalan itu tidak ada, yang ada hanyalah suatu rintangan besar, sangat besar dan kecil. d. Tidak merima apa yang ada didepannya dan selalu mencari yang terbaik Seseorang yang berkarakter wirausaha harus mampu memberikan yang terbaik untuk pelanggannya, anggapannya adalah jika memberikan sesuatu yang buruk kepada pelanggan maka akan berdampak buruk pada dirinya sendiri, dan berakibat fatal pada usahanya. Minat berwirausaha adalah keinginan, ketertarikan, serta kesediaan untuk bekerja keras atau berkemauan keras untuk berusaha memenuhi

9 21 kebutuhan hidupnya tanpa merasa takut dengan resiko yang akan terjadi, serta berkemauan keras untuk belajar dari kegagalan (Wulandari, 2013). B. Harga Diri 1. Definisi Harga Diri Coopersmith (dalam Burn, 1993) mendefinisikan mengenai harga diri itu mengacu kepada evaluasi seseorang tentang dirinya sendiri, baik positif maupun negatif dan menunjukkan tingkat dimana individu menyakini dirinya sendiri sebagai individu yang mampu, penting, berhasil dan berharga. Menurut Christia (2007), harga diri adalah evaluasi yang dilakukan seseorang terhadap kualitas-kualitas yang ada dalam dirinya sendiri, yang dapat menimbulkan sikap yang favorable atau unfavorable terhadap dirinya sendiri. Perasaan harga diri dalam hubungannya dengan evaluasi diri mengacu kepada pembuatan suatu penilaian kesadaran berkenaan dengan arti dan nilai pentinganya seseorang atau segi-segi dari seseorang (Burn. 1993). Pandangan klasik yang dikemukakan oleh james (dalam Burn, 1993) tentang perasaan harga diri sebagai ratio antara hasil-hasil yang sebenarnya dan aspirasi-aspirasi merupakan suatu pernyataan dari titik acuan yang utama didalam evaluasi diri, aktualisasi diri dari titik acuan utama didalam evaluasi diri adalah cita-cita. Senada dengan Rosenberg (d alam Burn, 1993) menyatakan harga diri sebagai suatu sikap positif atau negatif terhadap sutau objek khusus yaitu diri, perasaan harga diri yang tinggi menyatakan bahwa individu yang bersangkutan merasakan bahwa diri seseorang tersebut berharga dan

10 22 menghargai diri sendiri yang positif, perasaan harga diri yang rendah memaknai penolakan diri, penghinaan diri dan evaluasi yang negatif. Berdasarkan pengertian diatas dapat disimpulkan bahwa, harga diri adalah evaluasi seseorang terhadap dirinya sendiri, baik itu penilaian yang positif ataupun negatif yang akan mengarahkan sikap kepada harga diri yang tinggi ataupun harga diri yang rendah, tergantung bagaimana individu menilai dirinya sendiri. 2. Aspek-Aspek Harga Diri Coopersmith (1967) menyatakan aspek-aspek harga diri, yaitu: a. Kekuasaan (power) Merupakan kemampuan untuk mengatur dan mengontrol serta mendapat pengakuan tingkah laku tersebut dari orang lain. Ditandai dengan pengakuan dan penghormatan yang diterima dari orang lain dan adanya kualitas dari pendapat yang diutarakan oleh individu yang nantinya mendapat pengakuan dari orang lain. b. Keberartian (signivicance) Adanya kepedulian, penilaian dan afeksi yang diterima individu dari orang lain yang menunjukkan penerimaan dan popularitas individu dari lingkungan sosial. Ditandai dengan adanya kehangatan, respon yang baik dari lingkungan, adanya ketertarikan lingkungan terhadap individu dan lingkungan menerima individu tersebut apa adanya.

11 23 c. Kemampuan (competence) Menunjuk pada adanya evaluasi kualitas-kualitas dalam diri dan performansi yang tinggi untuk memenuhi kebutuhan mencapai prestasi (need for achievement). 3. Karakteristik Individu Berdasarkan Harga Diri Coopersmith ( dalam Burns, 1993), membagi tingkat harga diri individu menjadi dua golongan yaitu: a. Individu dengan harga diri tinggi, yaitu: 1) Aktif dan mengekspresikan diri dengan baik 2) Lebih suka memimpin dan mengeluarkan pendapat dalam kelompoknya 3) Tidak takut menghadapi pertentangan atau perdebatan 4) Peka terhadap kritik, kritik dijadikan pijakan demi kemajuannya 5) Peduli dengan fenomena sosial, tidak sibuk dengan urusan pribadinya 6) Memiliki keyakinan dapat meraih kesuksesan 7) Bersikap terbuka kepada orang lain 8) Optimis dengan mengetahui bakatnya, kemampuan sosialnya dan kualitas pribadinya. b. Individu dengan harga diri rendah, yaitu: 1) Sering merasa putus asa 2) Tidak mampu mempertahankan diri sehingga sering mengalah 3) Tidak mampu menyingkapi kelemahannya 4) Takut akan menarik perhatian, lebih senang menarik diri dari pergaulan 5) Cenderung menutup diri

12 24 6) Hanya menjadi pendengar dalam kelompok diskusinya 7) Peka dengan kritik orang lain, mudah merasa putus asa dan tidak mau melangkah lagi 8) Pemalu dan sibuk dengan persoalan pribadinya 4. Sumber yang Membentuk Harga Diri Sumber-sumber terpenting dalam pembentukan dan pengembangan harga diri adalah dengan adanya pengalaman dalam keluarga, umpan balik terhadap performance dan pembanding sosial. Coopersmith (dala m Burn 1993) menyimpulkan ada empat tipe perilaku orang tua yang dapat meningkatkan harga diri, yakni: a. Menunjukkan penerimaan, afeksi, minat dan keterlibatan pada kejadiankejadian atau kegiatan yang dialami oleh anak b. Menerapkan batasan-batasan yang jelas pada perilaku anak secara teguh dan konsisten c. Memberikan kebebasan dalam batas-batas dan menghargai inisiatif d. Bentuk disiplin yang tak memaksa (menghindari hak -hak istimewa dan mendiskusikan alasan-alasan daripada memberikan hukuman fisik). 5. Faktor yang Mempengaruhi Harga Diri Faktor-faktor yang mempengaruhi harga diri menurut Burn (1993) adalah: a. Jenis Kelamin Beberapa penelitian menunjukan bahwa wanita mudah terkena gangguan citra diri dibandingkan dengan pria. Sebagai contoh wanita lebih sensitif

13 25 tentang diri mereka, merasa khawatir tentang kemampuan mereka, menerima kekurangan diri dan peka terhadap penilaian orang lain. b. Kelas Sosial Kelas sosal mempengaruhi perkembangan harga diri seseorang. Secara umum individu yang berasal dari strata sosial bawah mempunyai harga diri yang rendah dibandingkan dengan seseorang yang berasal dari sosial atas. Secara umum menunjukan bahwa, pekerjaan, pendidikan penghasilan orang tua merupakan penentu paling terpenting dari harga diri individu. c. Lingkungan Lingkungan juga sangat berpengaruh terhadap perkembangan harga diri indivdu. Dalam penjelasan ini, lingkungan terbagi dua yaitu lingkungan rumah dan lingkungan pergaulan. Notman (dalam Burn 1993), mengatakan bahwa lingkungan pergaulan mendorong wanita untuk menekan, menyembunyikan perasaan agresi dan mengakibatkan kepasifan sehingga harga diri rendah. Sedangkan lingkungan rumah berpengaruh pada perkembangan harga diri individu, individu yang diasuh dengan kekerasan fisik yang tujuannya untuk disiplin, malah bisa menyebabkan harga diri anak menjadi rendah. C. Efikasi Diri 1. Definisi Efikasi Diri Efikasi diri diartikan oleh Bandura (1997), sebagai keyakinan terhadap kemampuan dalam mengorganisasikan dan menampilkan tindakan yang

14 26 dibutuhkan untuk menghasilkan kecakapan tertentu. Baron dan Byrne (dalam Ghufron & Risnawati, 2010) mendefinisikan efikasi diri sebagai kepercayaan seseorang mengenai kemampuan atau kompetensi dirinya untuk melakukan suatu tugas, mencapai tujuan, dan mengatasi hambatan. a. Efikasi diri atau efikasi ekspektasi Adalah persepsi diri sendiri mengenai seberapa bagus diri dapat berfungsi dalam situasi tertentu. Efikasi diri berhubungan dengan keyakinan bahwa diri memiliki kemampuan melakukan tindakan yang diharapkan. b. Ekspektasi hasil Adalah perkiraan atau estimasi diri bahwa tingkah laku yang dilakukan diri itu akan mencapai hasil tertentu. Berdasarkan uraian diatas dapat disimpulakan bahwa efikasi diri adalah keyakinan individu mengenai terhadap peluang dan penilaian terhadap kemampuan-kemampuan diri dalam mengatasi beraneka ragam situasi yang muncul dalam kehidupannya. 2. Aspek-aspek Efikasi Diri Menurut Bandura ( 1997), menyebutkan tiga dimensi efikasi diri, diantaranya adalah: a. Dimensi Magnitude atau Level Dimensi ini berkaitan dengan tingkat kesulitan tugas ketika individu merasa mampu untuk melakukannya. Apabila individu dihadapkan pada tugas-tugas yang disusun menurut tingkat kesulitannya, maka efikasi diri individu mungkin akan terbatas pada tugas-tugas yang mudah, sedang, atau

15 27 bahkan meliputi tugas-tugas yang paling sulit, sesuai dengan batas kemampuan yang dirasakan untuk memenuhi tuntutan perilaku yang dibutuhkan pada masing-masing tingkat. Dimensi ini memiliki implikasi terhadap pemilihan tingkah laku yang dirasa mampu dilakukannya dan menghindari tingkah laku yang berada diluar batas kemampuan yang di rasakannya. b.dimensi Generalisasi (generality) Dimensi ini berkaitan dengan luas bidang tingkah laku yang mana individu merasa yakin akan kemampuannya. Apakah terbatas pada suatu aktivitas dan situasi tertentu atau pada serangkaian aktivitas dan situasi yang bervariasi. Penilaian ini berkaitan dengan perilaku dan konteks situasi yang mengungkapkan keyakinan individu terhadap keberhasilan mereka. Keyakinan ini sangat dipengaruhi oleh lingkungan sekitar dan manajemen diri. c. Dimensi Kekuatan (strength) Dimensi ini berkaitan dengan tingkat kekuatan dari keyakinan atau pengharapan individu mengenai kemampuannya. Pengharapan yang lemah mudah digoyahkan oleh pengalaman-pengalaman yang tidak mendukung. Sebaliknya, pengharapan yang mantap mendorong individu tetap bertahan dalam usahanya. Meskipun mungkin ditemukan pengalaman yang kurang menunjang. Dimensi ini biasanya berkaitan langsung dengan dimensi level, yaitu makin tinggi level taraf kesulitan tugas, makin lemah keyakinan yang dirasakan untuk menyelesaikannya.

16 28 Bandura (dalam Luthans, 2006) menekankan bahwa efikasi diri juga memainkan peranan vital dalam menentukan kinerja manusia lainnya seperti aspirasi tujuan, insentif hasil, dan kesempatan yang dirasakan terhadap suatu proyek. Apapun tingkat tujuan yang dipilih, seberapa banyak usaha yang dikeluarkan untuk mencapai tujuan tertentu, dan bagaimana reaksi atau ketahanan seseorang saat mengahadapi masalah dalam proses pencapaian tujuan sangat dipengaruhi oleh efikasi diri. Begitu pula dengan insentif hasil yang diantisipasi seseorang. Orang dengan efikasi diri tinggi mengharapkan keberhasilan dan mendapat yang diinginkan, dan insentif hasil yang positif, sementara orang dengan efikasi diri rendah mengharapkan kegagalan dan memikirkan dis-insentif hasil yang negatif (misalnya, saya ti dak akan menyelesaikan apapun ). 3. Faktor-faktor Efikasi Diri Faktor-faktor efikasi diri menurut Luthans (2006) terdiri dari empat sumber utama yaitu sebagai berikut: a. Pengalaman penguasaan (mastery experience) atau pencapaian kinerja. Inilah yang paling kuat dalam membentuk keyakinan efikasi, karena merupakan informasi langsung mengenai kesuksesan. Akan tetapi, sekali lagi, perlu ditekankan bahwa pencapaian kinerja tidak berarti sama dengan efikasi diri. Proses situasi maupun kognitif (persepsi kemampuan seseorang) yang berkaitan dengan kinerja akan mempengaruhi penilaian dan keyakinan efikasi diri. Bandura juga menunjukkan bahwa pengalaman

17 29 yang diperoleh melalui usaha terus-menerus dan kemampuan untuk belajar membentuk efikasi yang kuat dan fleksibel. b. Pengalaman pribadi atau pemodelan. Seperti halnya individu yang tidak perlu mengalami secara langsung perilaku personal yang memperkuat pembelajaran (mereka belajar sendiri dengan mengamati dan melihat orang lain yang relevan), hal yang sama juga terjadi pada pencapaian efikasi. Perlu ditekankan bahwa semakin mirip modelnya (misalnya, aspek -aspek demografi seperti umur, jenis kelamin, karakteristik fisik, pendidikan, dan status serta pengalaman) dan semakin relevan tugas yang dilakukan semakin besar pengaruh pada proses efikasi pengamat. Sumber informasi pribadi ini penting untuk orang dengan pengalaman langsung (misalnya, tugas baru) dan sebagai strategi praktik untuk meningkatkan efikasi seseorang melalui pelatihan dan perkembangan. c. Persuasi sosial Persuasi sosial dapat dipilih dan diproses untuk membentuk efikasi dengan memberikan informasi objektif dan melakukan berbagai tindakan tindak lanjut untuk membentuk kesuksesan seseorang. Persuasi sosial lebih berguna untuk menghapus kesenjangan saat orang mulai berjuang atau ragu pada diri sendiri ketika mereka melakukan tugas, daripada dilakukan untuk membangun efikasi pada tugas baru.

18 30 d. Peningkatan fisik dan psikologi Orang sering mengandalkan perasaan merek, secara fisik dan emosi, untuk menilai kapabilitas mereka. Lebih dari sumber informasi lainnya, jika ada hal-hal negatif (misalnya, orang sangat lelah dan atau tidak sehat secara fisik atau cemas/depresi dan atau merasa tertekan), maka hal tersebut akan sangat mengurangi efikasi. Pada sisi lain, jika keadaan fisik dan mental dalam keadaan baik, maka kondisi tersebut tidak perlu memberi kontribusi pada efikasi individu. Kesimpulannya, jika individu berada dalam kondisi mental dan fisik yang sehat, maka hal ini merupakan titik awal yang baik untuk membangun efikasi. Kondisi tersebut juga meningkatkan efikasi seseorang pada tugas yang menuntut kondisi fisik dan atau psikologis yang baik. Bandura mengatakan bahwa efikasi diri pada dasarnya adalah hasil dari proses kognitif berupa keputusan, keyakinan, atau pengharapan tentang sejauh mana individu memperkirakan kemampuan dirinya dalam melaksanakan tugas atau tindakan tertentu yang diperlukan untuk mencapai hasil yang diinginkan (dalam Ghufron & Risnawati, 2010). Individu yang memiliki efikasi diri tinggi percaya bahwa mereka mampu melakukan sesuatu untuk mengubah kejadian-kejadian disekitarnya, sedangkan individu dengan efikasi diri rendah menganggap dirinya pada dasarnya tidak mampu mengerjakan segala sesuatu yang ada disekitarnya. Dalam situasi yang sulit, individu dengan efikasi diri yang rendah cenderung akan mudah menyerah. Sementara individu dengan efikasi diri yang tinggi

19 31 akan berusaha lebih keras untuk mengatasi tantangan yang ada (dalam Luthans, 2006). D. Kerangka Berfikir Minat merupakan faktor pendorong yang menjadikan seseorang lebih giat bekerja dan memanfaatkan setiap peluang yang ada dengan potensi yang tersedia. Minat tidak muncul begitu saja tetapi tumbuh dan berkembang sesuai dengan faktor faktor yang mempengaruhinya (Walgito, 2003). Minat berwirausaha dapat dimunculkan oleh banyak faktor, Robinson (1991) menyebutkan faktor utama yang dapat menentukan minat berwirausaha adalah harga diri. Sesuai dengan teori yang dikatakan oleh Burn (1993), Harga diri adalah penilaian seseorang terhadap dirinya sendiri, baik berupa penilaian negatif maupun penilaian positif yang akhirnya menghasilkan perasaan yang membawa kepercayaan diri dan akan merasa senang dalam mejalani kehidupan. Harga diri merupakan suatu keyakinan menilai diri sendiri berdasarkan evaluasi diri secara keseluruhan yang terbentuk oleh keadaan kita dan bagaimana orang lain memperlakukan kita, individu dengan harga diri yang tinggi akan merasa dirinya berharga, mampu melakukan sesuatu, dan dapat diterima (Engko, 2008). Harga diri akan menentukan perasaan individu tersebut dalam melakukan tugasnya, ketika individu memiliki harga diri yang tinggi, maka akan membuat individu tersebut merasa mampu dalam melakukan tugas berwirausaha, namun sebaliknya ketika individu merasa harga dirinya rendah,

20 32 maka individu tersebut akan merasa tidak mampu dalam melakukan kegiatan berwirausaha, sehingga akan menimbulkan perasaan yang tidak suka atau senang untuk berwirausaha, dan perasaan tidak senang tersebut akan menurunkan minat seseorang untuk berwirausaha. Selain faktor harga diri yang dapat berpengaruh terhadap minat berwirausaha seseorang, efikasi diri juga menjadi komponen karakteristik psikologis internal yang dapat mempengaruhi minat berwirausaha seseorang. Efikasi diri selalu berhubungan dan berdampak pada pemilihan perilaku, minat dan keteguhan individu dalam menghadapi setiap persoalan. Efikasi diri juga dapat memberikan pengaruh terhadap fungsi kognitif, minat, afeksi dan fungsi selektif individu yang diproyeksikan ke dalam pemilihan perilaku. Engko (2006), menyebutkan bahwa efikasi diri adalah keyakinan ataupun kepercayaan seseorang mengenai peluangnya untuk berhasil mencapai tugas tertentu. Sedangkan menurut Myers (2012), dalam bukunya mengatakan efikasi diri mengarahkan seseorang pada sekumpulan target yang menantang dan untuk tidak menyerah mendapatkannya. Individu yang memiliki keyakinan yang tinggi terhadap peluang usaha dan yakin akan berhasil maka akan meningkatkan minat individu dalam berwirausaha (Indarti, 2008). Berdasarkan penjelasan diatas dapat disimpulkan bahwa efikasi diri yang tinggi akan menumbuhkan minat individu dalam berwirausaha, ketika seseorang merasa optimis dan penuh keyakinan yang tinggi terhadap peluang keberhasilan yang dimiliki oleh individu, bahwa usaha yang akan dilakukan

21 33 berhasil, maka indvidu tersebut akan mampu dan kuat menghadapi segala resiko yang akan terjadi dan tidak mudah menyerah untuk mendapatkan apa yang ingin dicapai. E. Hipotesis Berdasarkan kajian teori dan kerangka berfikir, pada penelitian ini diajukan hipotesis penelitian dengan rumusan bahwa ada hubungan positif antara harga diri dan efikasi diri dengan minat berwirausaha siswa SMK Masmur Pekanbaru. Semakin tinggi harga diri dan efikasi diri maka semakin tinggi minat berwirausaha, dan semakin rendah harga diri dan efikasi diri, maka semakin rendah minat berwirausaha.

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Pengangguran sudah menjadi masalah klasik dan seakan-akan tidak pernah

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Pengangguran sudah menjadi masalah klasik dan seakan-akan tidak pernah BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Pengangguran sudah menjadi masalah klasik dan seakan-akan tidak pernah berhenti di Indonesia. Banyak permasalahan-permasalahan yang dihadapi Indonesia, yaitu krisis
