Indonesia. Survei Demografi dan Kesehatan Ringkasan Hasil

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "Indonesia. Survei Demografi dan Kesehatan Ringkasan Hasil"

Transkripsi

1 Indonesia Survei Demografi dan Kesehatan Ringkasan Hasil

2 Laporan ini memuat ringkasan dari hasil Survei Demografi dan Kesehatan Indonesia (SDKI ) yang dilaksanakan oleh Badan Pusat Statistik (BPS). SDKI adalah bagian dari program internasional Survei Demografi dan Kesehatan, yang dirancang untuk mengumpulkan data fertilitas, keluarga berencana, dan kesehatan ibu dan anak. Hampir seluruh biaya survei ini disediakan oleh Pemerintah Indonesia melalui pinjaman dana dari Bank Dunia (World Bank). United States Agency for International Development (USAID) menyediakan tambahan dana untuk pelaksanaan survei di tiga propinsi baru dan bantuan teknis dari ORC Macro. Keterangan tambahan tentang survei dapat diperoleh dari Direktorat Statistik Kependudukan, BPS, Jalan Dr. Sutomo No. 6-8, Jakarta 10710, Indonesia (Telepon/Fax , bps.go.id), atau Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional, BKKBN, Jalan Permata 1, Halim Perdanakusumah, Jakarta 13650, Indonesia (Telepon/Fax ), atau Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Departemen Kesehatan, Jalan Percetakan Negara 29, Jakarta 10560, Indonesia (Telepon/Fax ). Keterangan tambahan mengenai program Demographic Health Surveys (DHS) dapat diperoleh dengan menulis surat kepada: MEASURE/DHS+, ORC Macro, Beltsville Drive, Suite 300, Calverton, MD 20705, USA (Telepon ; Fax ; Kutipan yang dianjurkan: Badan Pusat statistik (BPS) dan ORC Macro Survei Demografi dan Kesehatan Indonesia : Ringkasan Hasil, Calverton, Maryland, USA: ORC Macro. Semua gambar bantuan UNICEF dan BPS Komparasi data internasional berasal dari laporan DHS negara masing-masing dan dari 2003 ESCAP Population Data Sheet, Economic and Social Commission for Asia and the Pacific, Bangkok 2003.

3 SURVEI DEMOGRAFI DAN KESEHATAN INDONESIA Halaman 1 RINGKASAN HASIL Metodologi Survei...2 Responden dan Keadaan Tempat Tinggal Responden Survei... 3 Keadaan Tempat Tinggal... 3 Kepemilikan Barang... 3 Fertilitas dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Tingkat dan Tren... 4 Umur Kawin Pertama... 4 Umur Persalinan Pertama... 4 Keinginan Mempunyai Anak... 5 Kebutuhan Pelayanan Keluarga Berencana... 5 Selang Kelahiran... 5 Apakah Perbedaan Fertilitas?... 5 Keluarga Berencana Pengetahuan dan Pemakaian Kontrasepsi... 6 Pemakaian Kontrasepsi Masa Kini... 6 Kualitas Pemakaian... 7 Sumber Alat/Cara Keluarga Berencana... 7 Tingkat Putus Pakai... 7 Keinginan untuk Memakai Kontrasepsi... 7 Alasan Tidak Memakai Kontrasepsi... 7 Kesehatan Reproduksi dan Anak Pemeriksaan Kehamilan... 8 Penolong Persalinan... 8 Pemeriksaan Masa Nifas... 9 Imunisasi Anak... 9 Asupan Mikronutrien...10 Pemberian Air Susu Ibu...10 Kematian dan Kesakitan Kematian Bayi dan Anak...11 Perbedaan Angka Kematian Anak menurut Karakteristik Demografi...11 Kematian Ibu...12 Penyakit Anak-Anak...12 Pengetahuan tentang HIV/AIDS...12 Partisipasi Bapak dalam Perawatan Kesehatan Keluarga Kontak dengan Tenaga Kesehatan...13 Perawatan selama Kehamilan, Persalinan, dan Masa Nifas...13 Persiapan Persalinan...13 Pengetahuan tentang Imunisasi Anak...13 Ringkasan dan Rekommendasi...14 Indikator Kunci menurut Propinsi...16

4 Halaman 2 METODOLOGI SURVEI Survei Demografi dan Kesehatan Indonesia (SDKI) secara khusus dirancang untuk memenuhi kebutuhan berikut: Menyediakan data tentang fertilitas, keluarga berencana, kesehatan ibu dan anak, kematian ibu, dan pengetahuan tentang AIDS, yang dapat dipakai oleh pengelola program, pembuat kebijakan, dan peneliti untuk mengevaluasi dan meningkatkan program yang sudah berjalan; Mengukur perubahan angka fertilitas dan prevalensi kontrasepsi, serta mempelajari faktor-faktor yang mempengaruhi perubahan, seperti pola perkawinan, pendidikan, kebiasaan menyusui, dan ketersediaan kontrasepsi; Mengukur perkembangan dan keberhasilan program yang berhubungan dengan kebijakan kesehatan, terutama yang berhubungan dengan perkembangan program kesehatan ibu dan anak; Menghasilkan data yang dapat dipakai untuk mempelajari partisipasi pria dalam perawatan kesehatan keluarga, dan Menyediakan data base yang berhubungan dengan fertilitas, keluarga berencana, dan kesehatan untuk pengelola program, pembuat kebijakan, dan peneliti. SDKI adalah proyek lanjutan dari Survei Prevalensi Indonesia (SPI) 1987, dan SDKI 1991, 1994, dan SDKI menggunakan tiga kuesioner: Daftar Rumah Tangga, Daftar Pertanyaan Wanita untuk wanita pernah kawin umur tahun, dan Daftar Pertanyaan Pria kawin umur tahun. Daftar Rumah Tangga digunakan untuk mendaftar semua anggota rumah tangga biasa dan tamu yang menginap di rumah tangga terpilih. Keterangan yang dikumpulkan untuk setiap anggota rumah tangga mencakup: umur, jenis kelamin, pendidikan, dan hubungan dengan kepala rumah tangga. Keterangan tentang tempat tinggal rumah tangga, seperti sumber air, jenis kakus, jenis bahan bangunan untuk lantai dan dinding terluar dari rumah, dan kepemilikan dari barang-barang tahan lama juga dicatat dalam Daftar Rumah Tangga. Daftar Pertanyaan Wanita digunakan untuk mengumpulkan keterangan dari semua wanita pernah kawin umur tahun. Wanita ini ditanyai mengenai: karakteristik responden, seperti umur, status perkawinan, pendidikan, dan pemanfaatan media; pengetahuan dan penggunaan metode keluarga berencana, preferensi fertilitas; pemeriksaan kehamilan, persalinan dan masa nifas; pemberian air susu ibu dan makanan bayi; vaksinasi dan penyakit anak; perkawinan dan kegiatan seks; pekerjaan responden dan karakteristik suami responden; kematian masa kanak-kanak; pengetahuan dan perilaku mengenai AIDS dan penyakit seksual menular lainnya; kematian saudara kandung termasuk kematian ibu. Daftar Pertanyaan Pria diberlakukan pada semua pria kawin umur tahun yang tinggal di sepertiga dari jumlah rumah tangga sampel SDKI. Daftar Pertanyaan Pria mengumpulkan keterangan serupa dengan yang dicakup di daftar pertanyaan wanita, tetapi lebih singkat, karena tidak mencakup pertanyaan rinci tentang riwayat kelahiran, kesehatan ibu dan anak, gizi dan kematian ibu. Sebagai pengganti, pria ditanya tentang pengetahuan dan partisipasi dalam pemilihan pengobatan untuk anak mereka. Seperti SDKI sebelumya, sampel SDKI dirancang untuk menghasilkan estimasi nasional, daerah perkotaan-perdesaan, dan tingkat propinsi. Namun, dengan alasan keamanan, empat propinsi tidak di cakup dalam sampel: Nanggroe Aceh Darussalam, Maluku, Maluku Utara, dan Papua. SDKI sebelumya juga mencakup Timor Timur. Karena perbedaan cakupan geografis, perbandingan hasil SDKI dengan SDKI sebelumnya harus dilakukan dengan hati-hati.

5 Halaman 3 RESPONDEN SURVEI DAN KEADAAN TEMPAT TINGGAL Selain mencerminkan tingkat sosial ekonomi, keadaan tempat tinggal juga mempengaruhi status kesehatan dari anggota rumah tangga. Kepemilikan barang-barang tahan lama juga menunjukkan tingkat sosial-ekonomi rumah tangga. Responden Survei Dalam survei ini rumah tangga diwawancarai dengan tingkat jawaban sebesar 99 persen. Dari sekian banyak rumah tangga tersebut, diwawancarai wanita pernah kawin umur tahun. Dari rumah tangga yang terpilih sampel untuk survei pria, diwawancarai pria berstatus kawin. Sekitar sepertiga responden wanita dan 20 persen pria yang berpartisipasi dalam survei ini berumur di bawah 30 tahun. Secara keseluruhan, pria lebih banyak yang bersekolah daripada wanita. Namun demikian, tingkat pendidikan wanita meningkat. Persentase wanita dengan tingkat pendidikan sekolah lanjutan meningkat dari 28 persen di tahun 1997 menjadi 38 persen di tahun Keadaan Tempat Tinggal Secara keseluruhan, rumah tangga menggunakan listrik mengalami kenaikan yang cukup besar yaitu dari 80 persen SDKI 1997 menjadi 91 pesen SDKI Secara nasional, 61 persen rumah tangga mendapatkan air minum dari sumber terlindung (dialirkan melalui pipa, sumur terlindung, atau tangki air). Sumber terlindung lebih banyak dipakai oleh rumah tangga di perkotaan daripada di perdesaan (masingmasing 49 persen dan 75 persen). Tiga puluh sembilan persen rumah tangga di Indonesia tidak mempunyai kakus. Di daerah perkotaan 17 persen tidak punya kakus, sementara di perdesaan sebesar 57 persen. Kepemilikan Barang Barang tahan lama dan alat transportasi adalah indikator dari status sosial-ekonomi rumah tangga. Secara keseluruhan, 62 persen rumah tangga memiliki televisi, 56 persen memiliki radio, 18 persen memiliki lemari es, dan 13 persen memiliki pesawat telepon. Untuk tranportasi, 44 persen rumah tangga memiliki sepeda atau perahu, 30 persen memiliki motor atau perahu motor, dan 6 persen mempunyai mobil/truk. Secara nasional, 16 persen rumah tangga tidak memiliki satupun barang-barang tersebut di atas.

6 Halaman 4 FERTILITAS DAN FAKTOR YANG MEMPENGARUHI SDKI mengumpulkan berbagai indikator fertilitas, termasuk tingkat, pola, dan tren fertilitas saat ini maupun fertilitas kumulatif; selang kelahiran; dan umur perkawinan dan umur kelahiran anak pertama. Keterangan tentang fertilitas saat ini dan fertilitas kumulatif sangat diperlukan untuk memonitor program dan mengevaluasi dampak program kependudukan di Indonesia. Tingkat dan Tren Pada tingkat fertilitas dewasa ini, seorang wanita di Indonesia secara rata-rata akan mempunyai 2,6 anak pada masa reproduksinya. Tingkat fertilitas terus menerus turun, dari 3,0 anak per wanita di SDKI 1991, suatu penurunan hampir separo anak. Wanita perdesaan memiliki tingkat fertilitas lebih tinggi daripada wanita perkotaan (2,7 anak berbanding 2,4 anak per wanita). Selain itu, wanita dari rumah tangga yang miskin mempunyai fertilitas yang lebih tinggi dibandingkan wanita dari rumah tangga yang kaya (3,0 anak berbanding 2,2 anak per wanita). Angka Fertilitas, Negara-Negara ASEAN Laos 4,7 Kamboja 4,0 Filipina 3,5 Malaysia 2,9 Myanmar 2,8 Indonesia 2,6 Fertilitas bervariasi menurut propinsi. Wanita di Nusa Tenggara Timur dan Sulawesi Tenggara masing-masing memiliki 4,1 anak dan 3,6 anak. Sebaliknya, wanita di Jawa Tengah, D.I. Yogyakarta, Jawa Timur, dan Bali telah mencapai atau melampaui tingkat fertility replacement sebesar 2,1 anak per wanita. Brunei Vietnam Thailand Singapura 2,5 1,9 1,7 1,4 Jumlah anak per wanita Angka fertilitas total di Indonesia lebih rendah daripada di beberapa negara di Asia Tenggara, seperti Kamboja, Filipina, Malaysia, dan Myanmar. Umur Kawin Pertama Antara tahun 1997 dan , median umur perkawinan pertama wanita umur tahun meningkat dari 18,6 tahun menjadi 19,2 tahun. Wanita perkotaan menikah dua tahun lebih lambat daripada wanita perdesaan; median umur perkawinan pertama untuk wanita perkotaan adalah 20,3 tahun, dibandingkan dengan 18,3 tahun untuk wanita perdesaan. Umur Persalinan Pertama Wanita juga menunda kelahiran anak pertama. Median umur kelahiran anak pertama wanita umur tahun meningkat dari 20,8 tahun di tahun 1997 menjadi 21,0 tahun di tahun Lebih jauh lagi, persentase remaja yang melahirkan atau hamil anak pertama juga telah turun dari 12 persen di SDKI 1997 menjadi 10 persen di SDKI

7 Halaman 5 Keinginan Mempunyai Anak Separo wanita berstatus kawin menyatakan keinginan untuk tidak punya anak lagi dan 4 persen telah disterilisasi. Empat puluh persen menyatakan keinginan punya anak lagi; 13 persen ingin punya anak dalam 2 tahun dan 24 persen ingin punya anak setelah dua tahun atau lebih. Di antara wanita dengan dua anak, 58 persen tidak ingin punya anak lagi atau telah disterilisasi. Untuk wanita dengan tiga anak, sebesar 79 persen. Kebutuhan Pelayanan Keluarga Berencana Persentase wanita kawin yang tidak ingin punya anak lagi atau ingin menunda kelahiran anak berikutnya, tetapi tidak menggunakan metode keluarga berencana didefinisikan sebagai kebutuhan KB yang tidak terpenuhi (unmet need). Tingkat kebutuhan KB yang tidak terpenuhi di Indonesia adalah 9 persen, 5 persen untuk membatasi kelahiran dan 4 persen untuk menjarangkan kelahiran. Angka kebutuhan KB yang tidak terpenuhi sama dengan SDKI Program pembangunan nasional telah mentargetkan kebutuhan KB yang tidak terpenuhi di Indonesia turun dari 9 persen di tahun 1997 menjadi 7 persen atau kurang di tahun Sejauh ini, 11 propinsi telah mencapai atau melampaui target: Jambi, Sumatera Selatan, Bangka Belitung, DKI Jakarta, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, dan Sulawesi Utara. Jumlah kebutuhan keluarga berencana didefinisikan sebagai jumlah dari prevalensi kontrasepsi dan kebutuhan yang tidak terpenuhi adalah 68 persen, 88 persen diantaranya telah terpenuhi. Secara teori jika semua kebutuhan KB harus dipenuhi, maka prevalensi kontrasepsi harus mencapai 70 persen. Apakah perbedaan fertilitas? Angka fertilitas total yang diinginkan menggambarkan tingkat fertilitas yang akan dihasilkan jika wanita hanya mempunyai jumlah anak yang mereka inginkan. Perbandingan angka fertilitas sesungguhnya dengan angka fertilitas yang diinginkan mengindikasikan potensi pengaruh demografi untuk mencapai ukuran keluarga yang diinginkan. Secara keseluruhan, angka fertilitas total yang diinginkan adalah hampir setengah anak lebih rendah dari angka fertilitas total yang sesungguhnya. Dengan demikian, jika kelahiran yang tidak diinginkan dapat dikurangi, angka fertilitas total di Indonesia akan menjadi 2,2 anak per wanita, bukan 2,6. Angka fertilitas total yang diinginkan hasil SDKI lebih rendah dari yang tercatat di SDKI 1997 (2,4 anak per wanita). Selang Kelahiran Pada umumnya selang kelahiran wanita Indonesia cukup panjang. Median selang kelahiran adalah 54 bulan, jauh lebih panjang daripada hasil SDKI 1997 dan SDKI 1994 (masing-masing 45 bulan dan 42 bulan). Lima puluh tujuh persen kelahiran selama lima tahun terakhir terjadi paling sedikit 48 bulan setelah kelahiran sebelumnya, dan hanya 14 persen kelahiran terjadi dalam dua tahun dari kelahiran sebelumnya. Wanita tahun mempunyai selang kelahiran terpendek (32 bulan).

8 Halaman 6 KELUARGA BERENCANA Keterangan tentang keinginan mengikuti program keluarga berencana di masa mendatang menjadi perhatian khusus bagi pembuat kebijakan dan pengelola program untuk mengetahui kebutuhan kontrasepsi bagi yang belum menggunakan tapi berkeinginan untuk menjarangkan dan membatasi kelahiran. Pengetahuan dan Pemakaian Kontrasepsi Pengetahuan tentang metode kontrasepsi di Indonesia telah lama diketahui oleh seluruh masyarakat. Di tahun , 99 persen wanita berstatus kawin dan 96 persen pria berstatus kawin mengetahui paling sedikit satu alat kontrasepsi modern. Suntik dan pil adalah metode yang paling banyak diketahui (masingmasing 97 persen dan 96 persen oleh wanita kawin), diikuti oleh IUD dan susuk KB (87 persen). Enam puluh persen wanita kawin saat ini memakai kontrasepsi, naik dari 57 persen di tahun Pemakaian Kontrasepsi Masa Kini Enam puluh persen wanita berstatus kawin saat ini memakai kontrasepsi; 57 persen memakai cara KB modern dan 4 persen memakai cara tradisional. Persentase wanita memakai kontrasepsi telah meningkat dari 50 persen di tahun 1991 dan 57 persen di tahun Dewasa ini, alat/cara KB yang paling banyak dipakai adalah suntikan (28 persen), pil ( 13 persen), dan IUD (6 persen). Di tahun 1997, 21 persen wanita menggunakan suntikan, 15 persen menggunakan pil, dan 8 persen menggunakan IUD. Pemakaian kontrasepsi meningkat sejalan dengan tingkat pendidikan. Empat puluh tujuh persen wanita berstatus kawin yang tidak sekolah memakai alat/cara KB, sedangkan untuk wanita berpendidikan SLTP ke atas adalah 64 persen Tren Beberapa Metode Kontrasepsi yang Sedang Dipakai, Pemakaian kontrasepsi juga bervariasi menurut propinsi. Lebih dari 65 persen wanita kawin di DI Yogyakarta, Sulawesi Utara, Bengkulu, Jawa Timur, dan Bangka Belitung saat ini sedang memakai kontrasepsi. Sebaliknya, di Nusa Tenggara Timur, hanya sebesar 35 persen. Pil IUD Suntikan SDKI 1991 SDKI 1994 SDKI 1997 SDKI Catatan: SDKI tidak mencakup Propinsi Nanggroe Aceh Darussalam, Maluku, Maluku Utara, dan Papua. SDKI sebelumnya mencakup Timor Timur.

9 Halaman 7 Kualitas Pemakaian Pengelola program perlu mengetahui bukan hanya metode apa yang sedang dipakai, tetapi juga perlu mengetahui apakah metode kontrasepsi yang paling banyak dipakai sudah digunakan secara benar. Sembilan puluh lima persen pemakai suntikan KB satu bulan menerima suntikan empat minggu sebelum wawancara dan 98 persen pemakai suntikan KB tiga bulan menerima suntikan tiga bulan sebelumnya. Sembilan puluh persen pemakai pil dapat menunjukkan kemasan kepada pewawancara, 83 persen dari wanita ini minum pil secara teratur, dan 87 persen wanita minum pil kurang dari dua hari sebelum survei berlangsung. Sumber Alat/Cara Keluarga Berencana Pemakai kontrasepsi modern lebih cenderung memanfaatkan jasa pelayanan sektor swasta daripada pemerintah. Pemanfaatan sumber pelayanan sektor swasta meningkat dari 42 persen di tahun 1997 menjadi 63 persen di tahun , sementara pemanfaatan sumber pelayanan pemerintah menurun dari 43 persen menjadi 28 persen pada periode yang sama. Tingkat Putus Pakai Secara umum, 21 persen wanita berhenti memakai alat/cara KB dalam waktu 12 bulan sejak mulai memakai. Tingkat putus pakai selama satu tahun yang tertinggi untuk pemakaian metode KB modern adalah kondom (39 persen), pil (32 persen), dan suntikan (18 persen). Proporsi tertinggi pengguna kontrasepsi yang berhenti memakai karena hamil (kegagalan kontrasepsi) adalah pemakai KB senggama terputus dan kondom (masing-masing 6 dan 5 persen). Hal yang menarik untuk dicatat bahwa tingkat putus pakai untuk kondom dan pil tetap tinggi, angka untuk suntikan dan IUD tetap turun perlahan sejak Keinginan untuk Memakai Kontrasepsi Empat puluh tiga persen wanita berstatus kawin yang tidak memakai kontrasepsi berkeinginan untuk memakai alat/cara KB di masa mendatang. Lebih dari separo (56 persen) wanita ini ingin menggunakan suntikan. Sembilan persen pria berstatus kawin yang tidak memakai kontrasepsi berkeinginan untuk menggunakan suatu metode KB, dan separo dari mereka ingin memakai kondom. Alasan Tidak Memakai Kontrasepsi Di antara wanita yang tidak berkeinginan untuk memakai alat/ cara KB, faktor-faktor yang berkaitan dengan fertilitas merupakan alasan yang sering disebutkan untuk tidak menggunakan kontrasepsi, diikuti oleh alasan yang berhubungan dengan alat/cara KB (masing-masing 58 persen dan 26 persen). Sebanyak 24 persen laki-laki yang tidak berkeinginan menggunakan alat/cara KB di masa datang mengemukakan alasan yang berkaitan dengan alat/cara KB.

10 Halaman 8 KESEHATAN REPRODUKSI DAN KESEHATAN ANAK SDKI mengukur seberapa jauh wanita mendapatkan perawatan kesehatan selama kehamilan, saat persalinan, dan selama masa nifas. Untuk anak, vaksinasi melawan enam penyakit berat yang dapat dicegah, bersamaan dengan pemeriksaan dini dan pengobatan terhadap penyakit yang umum pada anak-anak, dapat mencegah proporsi kematian anak yang cukup tinggi. Pemeriksaan Kehamilan Pemeriksaan kehamilan sudah merata di Indonesia, 92 persen ibu yang melahirkan dalam lima tahun terakhir menerima paling sedikit satu kali pemeriksaan kehamilan dari tenaga kesehatan. Delapan puluh satu persen ibu melakukan pemeriksaan kehamilan sebanyak empat kali atau lebih, seperti yang direkomendasikan oleh program kesehatan ibu di Indonesia. Tujuh puluh dua persen melakukan paling sedikit satu kali kunjungan pemeriksaan kehamilan dalam trimester pertama, cakupan ini dibawah target cakupan program kesehatan ibu (90 persen). Separo ibu menerima dua atau lebih suntikan tetanus selama kehamilan terakhir mereka. Namun angka ini cukup bervariasi menurut propinsi. Ibu di Sulawesi Utara, DI Yogyakarta, dan Nusa Tenggara Timur umumnya menerima dua kali atau lebih suntikan (masing-masing 71 persen, 67 persen, dan 64 persen). Sebaliknya, hanya 21 persen ibu di Sumatera Utara menerima suntikan tetanus sebanyak dua kali atau lebih. Pemberian tambahan zat besi merupakan komponen penting pada pemeriksaan kehamilan. Di tahun , 78 persen wanita yang memeriksakan kehamilan menerima tablet zat besi, turun dari 83 persen di tahun Tiga dari sepuluh wanita ini selama kehamilan mengkonsumsi 90 tablet atau lebih sesuai dengan anjuran program kesehatan ibu Tren Penolong Persalinan, Indonesia, Penolong Persalinan Meskipun proporsi wanita yang mendapatkan pemeriksaan kehamilan dari tenaga kesehatan besar, enam diantara 10 kelahiran bayi di Indonesia masih dilahirkan di rumah. Persalinan di rumah di daerah perdesaan hampir dua kali lipat daripada di daerah perkotaan (masing-masing 76 persen dan 40 persen). Ibu yang tidak sekolah tiga kali lebih besar kemungkinannya untuk bersalin di rumah dibandingkan dengan ibu yang berpendidikan SLTP ke atas (masing-masing 89 dan 27 persen). SDKI SDKI SDKI SDKI Dokter atau bidan Dukun Dua per tiga kelahiran lima tahun sebelum survei, ditolong oleh tenaga kesehatan, baik dokter atau bidan. Telah terjadi kenaikan yang sangat mencolok pada proporsi persalinan yang ditolong oleh tenaga ahli kesehatan. Di tahun , 55 persen persalinan ditolong oleh tenaga kesehatan, sementara di tahun 1991, 32 persen persalinan ditolong oleh dokter dan bidan.

11 Halaman 9 Persalinan di daerah perkotaan lebih cenderung ditolong oleh tenaga medis daripada persalinan di perdesaan (masing-masing 79 persen dan 55 persen). Cakupan persalinan yang ditolong oleh tenaga medis bervariasi antar propinsi, dari 94 persen di DKI Jakarta sampai 55 persen di Nusa Tenggara Timur dan Sulawesi Tenggara. Dukun tetap memainkan peran yang penting dalam menolong persalinan di Gorontalo (51 persen) dan di Jawa Barat (50 persen). Hanya 4 persen kelahiran dilaporkan sebagai kelahiran dengan bedah caesar. Pemeriksaan Masa Nifas Di antara wanita yang tidak melahirkan di fasilitas kesehatan, delapan dari sepuluh wanita mendapat perawatan selama masa nifas. Enam puluh dua persen mendapat perawatan dalam 2 hari setelah persalinan dan 13 persen dalam 3-6 hari setelah persalinan. Imunisasi Anak Lebih dari separo anak umur bulan (52 persen) telah diimunisasi lengkap, dimana mereka telah menerima imunisasi melawan TBC; tiga dosis untuk dipteria, pertusis dan tetanus; tiga dosis untuk polio; dan campak. Selain itu, 45 persen anak-anak menerima tiga dosis vaksinasi untuk hepatitis B. Anak Berumur Bulan yang Diimunisasi Lengkap menurut Karakteristik Latar Belakang Ibu Kota Desa Anak laki-laki (51 persen) hampir sama seperti anak perempuan (52 persen) telah diimunisasi lengkap. Namun, cakupan vaksinasi berbeda nyata menurut karakteristik lainnya. Urutan kelahiran yang tinggi, ke enam atau lebih, sangat sedikit yang diimunisasi lengkap dibanding kelahiran pertama (masing-masing 17 persen dan 59 persen). Anak dari ibu yang tidak sekolah sangat sedikit yang menerima semua vaksinasi (16 persen) daripada anak dari ibu yang berpendidikan SMTP ke atas (69 persen). Anak dari rumah tangga yang tinggal di perkotaan lebih banyak yang mendapatkan imunisasi lengkap daripada anak dari rumah tangga yang tinggal di perdesaan (masing-masing 56 persen dan 47 persen). Tidak sekolah Tidak tamat SD Tamat SD Tidak tamat SMTP Tamat SMTP Lebih dari 80 persen anak di DI Yogyakarta dan Bali telah menerima imunisasi lengkap dibandingkan dengan kurang dari 40 persen anak di Banten, Sumatera Utara dan Kalimantan Barat.

12 Halaman 10 Pemberian Air Susu Ibu Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan UNICEF merekomendasikan bahwa selama enam bulan sejak lahir, anak harus disusui secara ekskusif, dan sejak umur tujuh bulan mereka harus diberi makanan pendamping padat atau lunak disamping diberi air susu ibu. Rekomendasi ini sudah diterapkan oleh Pemerintah Indonesia. Pola pemberian makanan mempunyai efek yang penting bagi anak dan juga ibu. Pemberian makanan yang benar adalah dasar yang penting untuk kelangsungan hidup anak, pertumbuhan, perkembangan, kesehatan dan gizi bayi dan anak. Gizi yang buruk membuat anak-anak mudah terkena risiko sakit dan kematian. Pemberian air susu ibu juga mempengaruhi ibu melalui tekanan phisikologis dalam pengembalian status kesuburan, dengan demikian mempengaruhi panjang selang antar kelahiran. Asupan Mikronutrien Sekitar dua dari tiga anak umur 6-59 bulan mengkonsumsi buah dan sayuran yang kaya dengan vitamin A selama tujuh hari sebelum wawancara. Makanan ini termasuk: labu, wortel, ubi merah, sayuran hijau, mangga, pepaya, serta buah dan sayuran lain yang mengandung banyak vitamin A. Enam puluh empat persen anak umur 6-59 bulan mendapatkan kapsul vitamin A dalam enam bulan terakhir sebelum survei. 1 Anak-anak di DI Yogyakarta adalah yang paling banyak mengkonsumsi kapsul vitamin A (81 persen anak berumur 6-59 bulan), sementara anak-anak di Sumatera Utara yang terendah (45 persen). Empat puluh tiga persen ibu menerima satu dosis kapsul vitamin A dalam dua bulan setelah melahirkan. Wanita perkotaan lebih banyak yang menerima kapsul vitamin A selama masa nifas (48 persen) daripada wanita perdesaan (38 persen). Persentaase ibu yang menerima vitamin A selama masa nifas bervariasi menurut propinsi. Antara 55 dan 60 persen ibu menerima kapsul vitamin A di Jawa Timur, Kalimantan Timur, dan Gorontalo. Namun, kurang dari 30 persen ibu di Lampung, Sumatera Utara dan Bangka yang menerima kapsul vitamin A. Pemberian air susu ibu hampir menyeluruh di Indonesia; 96 persen anak disusui ibunya. Namun, hanya 27 persen anak dibawah umur lima tahun disusui dalam waktu 24 jam sejak lahir. Hanya 14 persen anak umur 4-5 bulan disusui secara eksklusif, seperti anjuran Pemerintah Indonesia. Tiga dari empat anak umur 6-9 bulan diberi makanan pendamping selain ASI, seperti yang dianjurkan. 1 Kapsul vitamin A juga telah diberikan pada saat Pekan Imunisasi Nasional di beberapa propinsi tertentu pada tahun 2002.

13 Halaman 11 KEMATIAN DAN KESAKITAN Mengidentifikasi kelompok penduduk yang mempunyai risiko kematian dan terkena penyakit yang tinggi dapat membantu usaha untuk meningkatkan kelangsungan hidup anak dan penduduk dewasa serta menurunkan peluang seseorang akan risiko tersebut. Kematian Bayi dan Anak Kematian bayi telah turun sebesar 41 persen selama lima belas tahun terakhir, dari 59 kematian per kelahiran di periode menjadi 35 kematian per 1000 kelahiran pada periode Tren Kematian Bayi dan Balita, Secara umum, anak yang lahir dari ibu yang tinggal di daerah perkotaan mempunyai angka mortalitas yang lebih rendah daripada yang lahir dari ibu di perdesaan. Sebagai contoh, angka kematian bayi di daerah perkotaan adalah lebih dari separo kematian bayi di daerah perdesaan (32 per kelahiran berbanding 52 per kelahiran) Kematian anak-anak juga berbeda nyata menurut propinsi. Sebagai contoh, angka kematian di bawah lima tahun (balita) adalah tinggi di Nusa Tenggara Barat, Gorontalo, dan Sulawesi Tenggara (masing-masing 103, 97, dan 92 kematian per kelahiran). Bali mempunyai angka kematian balita terendah (19 kematian per kelahiran). Bagaimana Karakteristik Demografi Mempengaruhi Angka Kematian Bayi? Selang kelahiran sebelumnya <2 tahun 2 tahun 3 tahun 4+ tahun Urutan kelahiran Kematian per kelahiran hidup SDKI SDKI SDKI Kematian bayi Kematian balita Kematian per kelahiran hidup Angka kematian bayi untuk anak yang lahir kurang dari dua tahun setelah kelahiran sebelumnya adalah dua kali lipat tingginya dari anak yang lahir dengan selang kelahiran dua tahun atau lebih. Perbedaan Angka Kematian Anak menurut karakteristik Demografi Angka kematian anak-anak menurun tajam sejalan dengan meningkatnya selang kelahiran; angka kematian bayi pada anak yang lahir kurang dari dua tahun setelah kelahiran sebelumnya adalah lebih dari dua kali lipat tingginya daripada anak yang lahir dengan selang kelahiran dua tahun atau lebih (102 berbanding dengan 47 kematian per kelahiran).

14 Halaman 12 Umur ibu saat persalinan juga mempengaruhi kelangsungan hidup anak. Kematian bayi pada anak yang dilahirkan oleh ibu yang masih muda (umur 15-19) adalah 53 kematian per kelahiran. Untuk wanita yang melahirkan pada umur dan 30-39, angka kematian adalah 39 dan 46 kematian per kelahiran, kemudian meningkat lagi menjadi 50 kematian per kelahiran untuk wanita yang melahirkan pada usia tahun. Kematian Ibu Diperkirakan bahwa selama periode , ada 307 kematian ibu per kelahiran. Kematian ibu didefinisikan sebagai kematian yang terjadi selama kehamilan, persalinan, atau dua bulan setelah kelahiran atau berakhirnya kehamilan. SDKI 1994 menunjukkan angka kematian ibu adalah 390 kematian per kelahiran. Karena angka kematian ibu dipengaruhi oleh kesalahan sampling yang tinggi dan selang kepercayaan yang besar, maka tidak mungkin menyimpulkan bahwa telah terjadi penurunan pada angka kematian ibu selama tahun terakhir. Penyakit Anak-anak Keterangan mengenai penyakit anak-anak selama dua minggu sebelum survei dikumpulkan dari anakanak berumur di bawah lima tahun. Delapan persen anak umur di bawah lima tahun mempunyai gejala infeksi saluran pernafasan akut (ISPA)-batuk disertai nafas yang cepat dan pendek, dan 24 persen anak sakit panas dalam dua minggu sebelum survei. Pengobatan didapat dari fasilitas kesehatan atau petugas kesehatan untuk 57 persen anak dengan gejala ISPA dan atau panas. Empat puluh tujuh persen anak yang sakit panas hanya diberi acetaminophen atau paracetamol, sementara kurang dari 1 persen anak diberi obat anti malaria. Selama dua minggu sebelum survei, 11 persen anak di bawah lima tahun menderita diare. Dari seluruh responden, 92 persen ibu tahu mengenai kemasan garam oralit, namun, hanya 36 persen anak yang diare diobati dengan garam oralit. Persentase ini lebih rendah daripada tahun 1997 (48 persen). Separo lebih dari anak yang menderita diare dibawa ke fasilitas kesehatan atau tenaga kesehatan. Pengetahuan tentang HIV/AIDS Pengetahuan tentang AIDS sangat rendah di Indonesia. Hanya 59 persen wanita berstatus pernah kawin dan 73 persen pria berstatus kawin mengatakan pernah mendengar tentang AIDS. Hanya 34 persen wanita berstatus pernah kawin dan 54 persen pria berstatus kawin mengatakan ada suatu cara untuk menghindari AIDS. Pengetahuan tentang tiga cara utama untuk mengurangi penularan HIV: puasa kumpul, membatasi jumlah pasangan kumpul, dan penggunaan kondom masih sangat rendah. Ketika ditanya cara menghindari AIDS, satu persen wanita dan pria mengatakan puasa kumpul, 6 persen wanita dan 10 persen pria mengatakan membatasi jumlah pasangan kumpul, dan 5 persen wanita dan 13 persen pria mengatakan menggunakan kondom. Enam belas persen wanita dan 41 persen pria mengatakan menghindari hubungan seks dengan pelacur sebagai suatu cara untuk menghindari terkena AIDS.

15 Halaman 13 PARTISIPASI BAPAK DALAM PERAWATAN KESEHATAN KELUARGA Pria berstatus kawin yang telah memiliki paling sedikit satu anak sejak tahun 1997 ditanya tentang beberapa hal mengenai perawatan kesehatan anak terakhir mereka. Kebijakan baru yang dibuat Pemerintah Indonesia adalah mengikutsertakan pria dalam perawatan kesehatan istri dan anak mereka. Kontak dengan Tenaga Kesehatan Hanya empat dari sepuluh bapak melakukan kontak dengan petugas kesehatan selama kehamilan istri mereka. Bapak yang berumur tigapuluhan dan tinggal di daerah perkotaan lebih banyak yang berinteraksi dengan petugas kesehatan. Nusa Tenggara Timur menunjukkan kontak yang paling jarang antara bapak dengan petugas kesehatan, sementara Bali menunjukkan sebaliknya. Sebagai contoh,di Nusa Tenggara Timur, hanya 12 persen bapak mengadakan interaksi dengan petugas kesehatan, di Bali hampir semua bapak melakukannya. Perawatan selama Kehamilan, Persalinan, dan Masa Nifas Untuk 87 persen kelahiran, suami menyatakan bahwa istri mendapatkan nasihat atau perawatan selama hamil. Dari 77 persen kelahiran, istri mendapat perawatan selama persalinan, dan 71 persen mendapat perawatan selama masa nifas. Persiapan Persalinan Secara keseluruhan, 77 persen bapak mendiskusikan persiapan kelahiran anak mereka, seperti tempat untuk melahirkan, transportasi yang digunakan ke tempat persalinan, siapa yang akan membantu persalinan, biaya persalinan, dan donor darah, jika diperlukan. Sembilan puluh persen atau lebih bapak di Sumatera Barat, Sumatera Selatan, DKI Jakarta, dan Bali mendiskusikan persiapan kelahiran anak mereka. Sebaliknya, bapak di Lampung dan Kalimantan Barat adalah yang paling sedikit mendiskusikan persiapan persalinan (masing-masing 55 dan 59 persen). Pengetahuan tentang Imunisasi Anak Mayoritas bapak mengetahui bahwa anaknya sudah diimunisasi untuk penyakit tertentu. Enam puluh empat persen menyatakan bahwa anak mereka telah diimunisasi campak, sementara 82 persen menyatakan bahwa anak mereka telah diimunisasi polio. Secara umum, pengetahuan tentang imunisasi tertinggi adalah diantara bapak berumur tahun, bapak yang tinggal di perkotaan, dan bapak yang berpendidikan. Pengetahuan tentang imunisasi BCG adalah sebesar 49 persen untuk bapak yang tidak sekolah dan 89 persen diantara bapak dengan pendidikan SLTP ke atas.

16 Halaman 14 RINGKASAN DAN REKOMENDASI Fertilitas dan Keluarga Berencana Angka fertilitas total telah turun perlahan dari 3,0 anak per wanita di tahun 1991 menjadi 2,6 anak per wanita di tahun Pada saat yang sama, penggunaan kontrasepsi telah meningkat dari 50 persen menjadi 60 persen selama periode yang sama. Kebutuhan akan kontrasepsi juga meningkat. Meskipun tren ini umumnya positif, perubahan pada indikator ini lambat dari yang diharapkan. Secara umum, ketergantungan pada dua jenis kontrasepsi (suntikan dan pil) terlalu tinggi hampir lebih dari dua per tiga dari seluruh penggunaan kontrasepsi. Memperkenalkan dan mensosialisasikan metode kontrasepsi alternatif yang tersedia secara luas mungkin dapat meningkatkan penggunaannya, selain itu juga memberikan pilihan yang lebih banyak dalam rangka memenuhi kebutuhan wanita. Tujuh puluh sembilan persen wanita dengan tiga anak tidak ingin memiliki anak lagi oleh karena itu penekanan program perlu diarahkan ke promosi metode kontrasepsi permanen seperti sterilisasi wanita (hanya digunakan oleh 4 persen wanita berstatus kawin) dan sterilisasi pria (hanya dilakukan oleh 0,4 persen pria dari wanita berstatus kawin) dan metode jangka panjang seperti susuk (4 persen) dan IUD (6 persen). Peran pemerintah dalam penyediaan kontrasepsi menurun sejak tahun Pada saat yang sama, peran bidan meningkat, terutama sebagai sumber kontrasepsi suntikan dan pil. Peran sektor swasta harus didukung untuk meneruskan perannya dalam penyediaan alat/cara KB hormonal, sebaliknya, pemerintah harus mengambil peran yang aktif dalam mempromosikan metode kontrasepsi permanen seperti sterilisasi wanita dan pria. Perlu adanya perhatian yang khusus pada bimbingan paska persalinan untuk perawatan kesehatan ibu setelah melahirkan dan kebutuhan keluarga berencana di masa mendatang, terutama pada wanita yang tidak melahirkan di fasilitas kesehatan. Karena pemeriksaan kehamilan sudah meluas, maka pada saat itu wanita dapat diberi penyuluhan mengenai keluarga berencana setelah melahirkan. Kematian Anak-anak Secara umum, selang kelahiran di Indonesia sangat panjang. Separo dari seluruh anak kedua atau urutan selanjutnya, lahir empat tahun atau lebih setelah kelahiran anak sebelumya. Namun demikian, di antara anak-anak yang lahir kurang dari dua tahun setelah kelahiran kakaknya, angka kematian di masa anak-anak sangat tinggi. Angka kematian anak-anak ini dua kali lipat dari mereka yang lahir setelah selang kelahiran paling sedikit dua tahun. Umur ibu saat melahirkan juga merupakan faktor yang penting dalam kematian anak. Anak yang dilahirkan dari ibu yang masih sangat muda mempunyai angka mortalitas yang lebih tinggi daripada anak yang lahir dari ibu yang lebih tua. Antara SDKI 1991 dan SDKI , melahirkan pada usia remaja mengalami penurunan yang sedang. Usaha mencegah kelahiran pada usia remaja harus diteruskan.

17 Halaman 15 Kesehatan Reproduksi Walaupun proporsi wanita yang melakukan pemeriksaan kehamilan pada petugas kesehatan cukup tinggi, penolong persalinan masih merupakan masalah. Proporsi wanita yang melahirkan di rumah masih sangat tinggi, terutama di daerah perdesaan (76 persen). Di beberapa propinsi, lebih dari 90 persen kelahiran terjadi di rumah (Kalimantan Tengah, Sulawesi Tenggara, dan Kalimantan Selatan). Sejak tahun 1991 telah terjadi peningkatan yang besar dalam proporsi kelahiran yang ditolong oleh tenaga kesehatan yang terlatih. Di tahun , dua per tiga kelahiran ditolong oleh tenaga kesehatan, dibandingkan dengan kurang dari separo di tahun Namun, ketergantungan kepada dukun masih sangat tinggi, terutama di propinsi Nusa Tenggara Timur, Sulawesi Tenggara, Gorontalo, dan Jawa Barat. Peran tenaga kesehatan terlatih dalam pertolongan kelahiran harus terus ditingkatkan, terutama di daerah perdesaan. Rendahnya cakupan pelayanan kesehatan ibu mempengaruhi kematian anak. Secara umum, propinsi dengan proporsi kelahiran di rumah yang tertinggi dan proporsi kelahiran yang ditolong oleh tenaga kesehatan terlatih yang terendah juga mempunyai angka kematian anak tertinggi. Pelayanan kesehatan reproduksi di propinsi tersebut perlu ditingkatkan. Kesehatan Anak Secara nasional, angka imunisasi masih sangat rendah; lebih dari separo anak umur bulan belum diimunisasi secara lengkap. Dana yang besar perlu dialokasikan untuk mendukung kampanye imunisasi, terutama di propinsi-propinsi daerah perdesaan. Meskipun pengetahuan tentang paket garam oralit sangat tinggi, hanya sekitar sepertiga anak yang menderita diare diobati dengan garam oralit. Kurang lebih dua per tiga anak yang menderita diare tidak diberi terapi gula-garam dalam bentuk apapun. Ibu diharapkan waspada, jika anaknya diare maka perlu terapi gula garam dalam bentuk paket garam oralit, buatan sendiri, atau tambahan cairan. Meskipun pemberian ASI hampir menyeluruh, hanya 14 persen anak umur 4-5 bulan yang disusui secara eksklusif seperti yang dianjurkan oleh WHO, UNICEF, dan Pemerintah Indonesia. HIV/AIDS Secara nasional, pengetahuan tentang HIV/AIDS dan tiga cara penting untuk mencegah AIDS masih sangat rendah, bahkan di perkotaan sekalipun. Kampanye pendidikan harus ditujukan pada kepedulian AIDS dan masalah pencegahannya, seperti puasa kumpul, setia pada satu pasangan, dan penggunaan kondom, demi untuk menjaga prevalensi HIV tetap rendah.

18 Halaman 16 INDIKATOR KUNCI MENURUT PROPINSI Sumatera Sumatera Sumatera Bangka DKI Jawa Indonesia Utara Barat Riau Jambi Selatan Bengkulu Lampung Belitung Jakarta Barat Fertilitas Kelahiran per wanita umur tahun Angka Kelahiran Total 2,6 3,0 3,2 3,2 2,7 2,3 3,0 2,7 2,4 2,2 2,8 Angka KelahiranTotal yang Diinginkan 2,2 2,6 2,9 2,7 2,4 2,0 2,5 2,0 2,1 2,0 2,4 Median Selang Kelahiran (Bulan) Kematian Anak Kematian per kelahiran hidup dalam 10 tahun sebelum survei Angka Kematian Neonatal Angka Kematian Bayi Angka Kematian di Bawah 5 Tahun Kesehatan Reproduksi Persentase wanita dengan kelahiran hidup dalam 5 tahun sebelum survei Pemeriksaan Kehamilan oleh Petugas Kesehatan Wanita yang memperoleh Imunisasi Tetanus 2 kali atau lebih Persalinan di Fasilitas Kesehatan Persalinan dengan Tenaga Medis Keluarga Berencana Persentase wanita yang berstatus kawin umur Tahun Wanita yang Mengetahui Suatu Cara/Alat KB Wanita yang Memakai Suatu Cara/Alat KB Wanita yang Memakai Suatu Cara/Alat KB Modern Wanita yang Sedang Memakai Suntikan Pil IUD Susuk Sterilisasi Wanita Cara Tradisional Kebutuhan KB yang Tidak Terpenuhi Kesehatan Anak Anak-anak umur Bulan yang Mendapat Imunisasi Lengkap (BCG, Campak, dan 3 kali suntikan Masingmasing untuk DPT dan Polio) Median Lamanya Pemberian ASI (Bulan) Ibu yang Menerima Vitamin A Setelah Melahirkan Anak Umur 6-59 Bulan yang Menerima Tambahan Vitamin A HIV/AIDS Wanita yang Pernah Mendengar AIDS Pria yang Pernah Mendengar AIDS Wanita yang Mengetahui 2 atau 3 Cara yang Penting untuk Menghindari AIDS

19 Nusa Nusa Kali- Kali- Kali- Kali- Sula- Sula- Sula- Sula- Jawa DI Jawa Tenggara Tenggara mantan mantan mantan mantan wesi wesi wesi wesi Goron- Tengah Yogyakarta Timur Banten Bali Barat Timur Barat Tengah Selatan Timur Utara Tengah Selatan Tenggara talo 2,1 1,9 2,1 2,6 2,1 2,4 4,1 2,9 3,2 3,0 2,8 2,6 3,2 2,6 3,6 2,8 1,8 1,5 1,8 2,3 1,9 2,1 3,5 2,4 3,0 2,6 2,2 2,2 2,5 2,2 3,1 2, <

20 Badan Pusat Statistik Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional Departemen Kesehatan MEASURE / DHS +

Indonesia Survei Demografi dan Kesehatan

Indonesia Survei Demografi dan Kesehatan Indonesia Survei Demografi dan Kesehatan 2002-2003 Konferensi tingkat tinggi untuk indikator anak, Indonesia 2002-2003 Angka kematian balita Angka kematian bayi Angka kematian ibu Penggunaan sumber air
