BAB III MEKANISME PEMBULATAN TIMBANGAN PADA JASA LAUNDRY DI. juga berada di lingkungan kos mahasiswa/mahasiswi. Alamat KAEY

dokumen-dokumen yang mirip
BAB 1 PENDAHULUAN. Intensitas persaingan yang semakin meningkat menuntut suatu perusahaan

KARYA ILMIAH LINGKUNGAN BISNIS PELUANG BISNIS LAUNDRY KILOAN

I. PENDAHULUAN. untuk terus mengoptimalkan kegiatan usahanya sebagai upaya memenangkan

PELUANG BISNIS USAHA LAUNDRY ON KILO. Oleh: NAMA : ACHMAD BUKHORI KELAS : S1 SI 2C NIM :

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. Dalam peneitian ini penulis menggunakan objek penelitian pada

PELUANG BISNIS LOUNDRY KILOAN ABSTRAK


HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PELAYANAN JASA LAUNDRY PADA HELLO LAUNDRY

BAB I PENDAHULUAN. Jasa laundry merupakan salah satu bentuk jasa yang sangat. berkembang pesat di era sekarang, apalagi di kota-kota besar seperti

SKRIPSI. iyah Surakarta. Oleh : NIM

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN. Laundry & Colours Laundry maka beberapa informasi yang dapat disampaikan

BAB I PENDAHULUAN. 1-1 Universitas Kristen Maranatha

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. Seiring perkembangan teknologi yang semakin canggih, membuat

Berikut beberapa persiapan jika Anda ingin menjalankan bisnis Laundry ini:

BAB III PRAKTIK PEMBERIAN HADIAH TERHADAP PENUKARAN KUPON AIR ISI ULANG DI KALILOM LOR KOTA SURABAYA

tertentu makanan yang merupakan kebutuhan pokok justru dianjurkan untuk dikurangi. Adapun mencuci pakaian tidak memiliki kasus ini.

BAB V PEMBAHASAN. 5.1 Analisis Cluster

BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN

LAMPIRAN 1 Kepada Yth. Pelanggan Waroeng Spesial Sambal Cabang Tanjung Duren Utara Di Tempat

BAB 6 KESIMPULAN DAN SARAN

PELUANG BESAR DENGAN SISTEM PROFESIONAL. kiloslaundryblog.wordpress.com (021)

KARYA ILMIAH TENTANG BISNIS BISNIS LAUNDRY

BAB I PENDAHULUAN. dilakukan para manajer dalam sebuah organisasi, agar tujuan yang telah

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

LAMPIRAN 1 DAFTAR WAWANCARA

DIVISI OUTLET JASA LAUNDRY KILOAN

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah

Gambar 1.1 Logo Laundry Bar Sumber: Laundry Bar

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BAB 2 PRODUK/ JASA. Gambar 2.1 Contoh Merk Bahan yang Digunakan Sebagai Bahan Dasar Pembuatan Jok Paten

BAB III IDENTIFIKASI DATA. A. Data Perusahaan

LAMPIRAN. Universitas Sumatera Utara

BAB I PENDAHULUAN. meningkatnya ilmu pengetahuan dan teknologi.

bahasa indonesia Kelas X MEMPRODUKSI DAN MENGANALISIS TEKS NEGOSIASI K-13 SEMESTER 2, KELAS X SMA/MA/SMK/MAK KURIKULUM 2013

offline yang didirikan pada tahun 2005, yang beralamat di jalan Pahlawan

BAB III MEKANISME PEMBULATAN TIMBANGAN DAN BERLIPATNYA TARIF PADA JASA PENGIRIMAN BARANG DI PT. TIKI JALUR

BAB IV ANALISIS DAYA SAING KONVEKSI SEMAR DI KECAMATAN KARANGPILANG KELURAHAN KEDURUS KOTA SURABAYA

BAB 6 KESIMPULAN DAN SARAN

BAB I PENDAHULUAN. industri rumah tangga laundry. Saat ini industri rumah tangga laundry

BAB III DESKRIPSI PELAKSANAAN AKAD SEWA MENYEWA KAMAR (KOST) BAGI MAHASISWA DI JEMURWONOSARI WONOCOLO SURABAYA

BAB I PENDAHULUAN. bergerak di bidang jasa maupun industri yang belum siap dan bangkit dari

DAFTAR WAWANCARA. Daftar Wawancara untuk Pemilik Usaha. 1) Kapan ibu memulai usaha kue ini?

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

ANALISIS MANAJEMEN KAS UNTUK MENJAGA LIKUIDITAS ( Studi Kasus Pada CV. Accu Batu Kediri)

PENGARUH TATA LETAK PRODUK DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PADA MINIMARKET ALFAMART A. YANI WONOGIRI TAHUN 2009/2010

Strategi yang dapat dilakukan yang pertama dengan melakukan inovasi program

Wawancara dengan Ibu Nurhayati selaku Legal Staff di JNE Cabang Medan. 1. Bagaimana proses pengiriman barang yang dilakukan JNE

BAB I PENDAHULUAN. selalu efektif dan efisien dalam segala kegiatan. Banyaknya jasa pencucian

: pemilik usaha pisang aroma Mahkota. 3. Apakah ibu pernah melakukan inovasi pada produknya?

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan oleh penulis serta didukung oleh

BAB IV PENYAJIAN DAN ANALISIS DATA

DAFTAR PERTANYAAN WAWACARA DENGAN PESAING (VEVADE)

Karya Ilmiah PELUANG BISNIS MAKELAR LAUNDRY

BAB 2 DATA DAN ANALISA. Data dan informasi yang mendukung pada pembuatan Tugas Akhir ini saya dapatkan dari berbagai sumber, antara lain :

BAB II LANDASAN TEORI. A. Pelayanan (Service) dalam Perbankan Syariah

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN. Berdasarkan pada pembahasan-pembahasan yang telah diuraikan pada babbab

NO NAMA BARANG SPESIFIKASI

MEMANFAATKAN JASA PEGADAIAN

BAB I PENDAHULUAN. bersangkutan. Untuk itu, kegiatan bisnis tersebut harus dapat memberikan kepuasan

BAB 1. Pendahuluan. Laundry atau binatu, adalah merupakan suatu jasa pencucian pakaian yang pada

BAB III PRAKTEK PESANAN BARANG DI PERCETAKAN MEDIAFFA. Sari Rt.03 Rw.03 Kec. Pedurungan Kota Semarang. Semarang termasuk kota

LAMPIRAN LAMPIRAN 74

SISTEM INFORMASI PELAYANAN JASA LAUNDRY TOKO QUIN S LAUNDRY BERBASIS DESKTOP

BAB III DESKRIPSI PELAKU USAHA KECIL DAN MENENGAH TERHADAP ATRIBUT PRODUK BANK SYARIAH DI KELURAHAN JEMUR WONOSARI

LAMPIRAN HASIL WAWANCARA. terlebih dahulu mengetahui data informan yaitu Pemilik Burger Al-barokah (Ibu Sri)

I. PENDAHULUAN. A. Latar Belakang

Assurance, Reliability, Tangible, Empathy, dan Responsiveness, sehingga

APLIKASI ANTAR JEMPUT LAUNDRY MENGGUNAKAN GOOGLE MAPS API BERBASIS ANDROID (STUDI KASUS: LAUNDRY CV. RATU SABRINA)

AJM Medical Surabaya

BAB 1 LATAR BELAKANG. : Kucing anggora dan peralatan perawatannya : nologaten. Gg selada,seleman Yogyakarta

PELUANG BISNIS LAUNDRY

Peluang Bisnis USAHA LAUNDRY

ANALISIS KEPUASAN KONSUMEN TERHADAP PELAYANAN LAUNDRY DAN DRY CLEANING SALMA. : Yoga Oktavianti Wiranata NPM : Pembimbing : Anisah, SE.,MM.

PELUANG USAHA LAUNDRY

MAKALAH PENDIRIAN PERUSAHAAN : KINCLONG LAUNDRY

BAB II URAIAN TEROITIS. dekorasi dengan tujuan agar hotel tersebut tampak rapi, bersih, menarik dan

BAB 1 PENDAHULUAN. dibidang perdagangan eceran yang berbentuk toko, minimarket, departement

BAB I PENDAHULUAN. enak dan harga yang bersahabat, pelayanan kepada customer menjadi point

BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

BAB I PENDAHULUAN. Kecil Menengah (UMKM). Adalah suatu kegiatan ekonomi yang berperan

Q fr sh Laundry Indonesia

BAB III PRAKTEK TRANSAKSI JUAL BELI MESIN RUSAK DI PASAR LOAK SURABAYA

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. Pernikahan adalah upacara pengikatan janji nikah yang dirayakan atau

BAB IV ANALISIS STRATEGI PEMASARAN KERAJINAN KESET DARI LIMBAH GARMEN PADA KOPERASI WANITA MELATI. A. Strategi Pemasaran Koperasi Wanita Melati

Perencanaan bisnis usaha laundry De Cuci

BAB I PENDAHULUAN. efektifitas aliran informasi dalam perusahaan, kontrol kualitas, dan menciptakan

BAB I PENDAHULUAN. Pada zaman sekarang ini, semakin padat dan dinamisnya kinerja

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. bagi setiap orang, karena kualitas memiliki banyak criteria dan sangat tergantung

BAB I PENDAHUALAN. 1.1 Latar Belakang Masalah. Kemajuan dibidang perekonomian selama ini telah banyak

PANDUAN WAWANCARA. 2.Bagaimanakah jumlah pelanggan dari Laundry ini selama ini? 3. Selama ini bagaimanakah jumlah permintaan dari pelanggan?

BISNIS WARUNG KOPI STMIK AMIKOM YOGYAKARTA. Oleh : Nur cholis / S1TI2M

BAB III GAMBARAN UMUM DESA BATUR KECAMATAN GADING DAN PRAKTEK HUTANG PANENANAN KOPI BASAH. 1. Sejarah Desa Batur Kecamatan Gading

BAB 1 PENDAHULUAN. 1-1 Universitas Kristen Maranatha

BAB I PENDAHULUAN. sarana usaha. Hal ini dapat dijumpai pada kegiatan usaha franchise yang sekarang ini

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN. bidang medical equipment hospital supplies. Perusahaan ini didirikan dan dikelola

BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN

Transkripsi:

62 BAB III MEKANISME PEMBULATAN TIMBANGAN PADA JASA LAUNDRY DI KAEY LAUNDRY SURABAYA A. Gambaran Umum Tentang Perusahaan 1. Lokasi Perusahaan KAEY Laundry berada pada lokasi yang sangat strategis karena terletak di pusat kota Surabaya. Jika dilihat dari ekonomisnya maka tempat laundry ini sangat mudah dijangkau oleh siapapun entah itu mahasiswa ataupun bukan mahasiswa karena letaknya di samping pinggir jalan, di belakang Jatim Expo, jalan utama menuju wonocolo dan juga berada di lingkungan kos mahasiswa/mahasiswi. Alamat KAEY Laundry berada di JL. Wonocolo Pabrik Kulit No. 15 Surabaya. 1 2. Sejarah KAEY Laundry Berdirinya usaha laundry ini dimulai sekitar pertengahan tahun 2011 oleh Pak Herkan. Laundry milik Pak Herkan diberi nama Alyza Laundry, namun lokasinya menempati kontrakan milik Pak Zainuri. Pada waktu itu Pak Herkan mempunyai 2 orang pegawai. Setelah 4 tahun berjalan, Pak Herkan merasa jenuh menjalankan usaha laundrynya. Salah satu faktor dari rasa bosan tersebut adalah karena laundrynya ini terlalu jauh dari kediamannya yang berada di Sidoarjo. 1 Nur Izzah Irma Sari, Pemilik Laundry, Wawancara, Surabaya, 15 Juni 2016. 62

63 Akhirnya Pak Herkan memutuskan untuk menjual usaha laundry tersebut. Tak lama setelah keputusan Pak Herkan ingin menjual usaha tersebut lalu dibeli oleh Ibu Nur Izzah Erma Sari atau kerap disapa dengan Mbak Erma. Pak Herkan menjual usaha laundrynya dengan harga Rp. 20.000.000.,. Tidak berpikir lama akhirnya Mbak Erma mau membeli usaha laundry milik Pak Herkan tersebut. Pada saat itu Mbak Erma membeli usaha laundry milik Pak Hekan dengan uang pinjaman dari Bank. Sebelum membeli usaha laundry milik Pak Herkan, sebenarnya Mbak Erma juga sudah memiliki usaha laundry sendiri di daerah Jemur Sari. Tujuan Mbak Erma membeli usaha laundry milik Pak Herkan ini adalah untuk mengembangkan usaha laundrynya yang sudah ada itu. Usaha laundry milik Pak Herkan yang sudah dibeli oleh Mbak Erma ini berganti nama dari Alyza Laundry menjadi KAEY Laundry. Namun setelah setengah tahun dari pembelian usaha laundry milik Pak Herkan, usaha laundry milik Mbak Erma yang berada di Jemur Sari sedang mengalami sepi pelanggan. Setelah berusaha sedemikian rupa untuk meramaikan kembali laundrynya itu tapi hasil yang didapat tetap sama, laundry masih sepi pelanggan. Salah satu faktor dari sepinya pelanggan laundry dikarenakan lokasi laundry yang kurang strategis, sehingga keputusan akhirnya laundry yang di Jemur Sari dengan terpaksa ditutup.

64 Semua barang berupa mesin dan peralatan lainnya di laundry Jemur Sari dibawa ke KAEY Laundry yang berada di daerah Wonocolo Surabaya. Letak laundry yang ada di Wonocolo ini sangat strategis, sehingga perkembangannya cukup pesat. Dan akhirnya Mbak Erma memutuskan untuk fokus pada KAEY Laundry saja. Sampai saat ini KAEY Laundry masih berjalan dan bahkan semakin ramai. Sekarang pegawai mbak Erma di KAEY Laundry ada 3 orang, 1 laki-laki dan 2 perempuan. 2 3. Struktur Organisasi Nur Izzah Erma Sari (Pemilik KAEY Laundy) Riyanto (Wakil Manager KAEY Laundry) Binti Mardliaturrohma (Pegawai KAEY Laundry) Bu Yessi (Pegawai KAEY Laundry) 4. Produk-produk di KAEY Laundry Layanan yang terdapat di KAEY Laundry terdapat 5 layanan dengan sistem yang berbeda-beda diantaranya: 3 a. Cuci Mamel Layanan ini menawarkan layanan dengan biaya ekonomis. Paling murah dari layanan-layanan yang lain dan juga merupakan layanan 2 Nur Izzah Irma Sari, Pemilik Laundry, Wawancara, Surabaya 15 Juni 2016. 3 Ibid.,

65 yang paling cepat diantara layanan yang lainnya. Layanan cuci mamel atau cuci basah ini bisa diambil dalam waktu 1 hari bahkan layanan ini bisa request waktu pengambilan. Bisa diambil dalam waktu yang cepat karena layanan cuci mamel ini proses pengerjaannya paling cepat dan paling mudah. Setelah baju diterima dari konsumen lalu ditimbang dan setelah itu bisa langsung di masukkan ke mesin cuci untuk dicuci. Dalam hari itu juga barang sudah bisa diambil, karena hasil akhir dari barang masih dalam keadaan basah. b. Cuci Kering Layanan cuci kering adalah layanan yang melayani pencucian barang pelanggan selesai dalam keadaan bersih dan kering saja. Layanan ini terbagi lagi menjadi 3 bagian, yaitu: 1. Cuci Kering Reguler Cuci kering reguler adalah layanan jasa yang menjanjikan barang akan selesai dalam 2-3 hari dari pencucian. Layanan adalah layanan yang biasa dan paling sering digunakan oleh para konsumen. 2. Cuci Kering ODS (One Day Service) Layanan One Day Service ini menjanjikan barang akan selesai dalam waktu 24 jam atau 1 hari. Yang artinya sekarang barang di berikan ke pegawai laundry kemudian ditimbang dan akan selesai pada esok harinya.

66 3. Cuci Kering EKS (Ekspres) Sering juga dikenal dengan sebutan Spesial Speed. Layanan ini merupakan layanan yang paling cepat yaitu menjanjikan waktu pengerjaan akan selesai pada hari yang sama, hitungannya 12 jam dari hari penaruhan barang di laundry. c. Cuci Kering Setrika Cuci kering setrika adalah layanan yang hasil akhir dari barangnya dalam keadaan kering, bersih dan rapih karena sudah di setrika. Sama dengan layanan cuci kering, cuci kering setrika juga terbagi menjadi 3 layanan lagi, yaitu: 1. Cuci Kering Setrika Reguler 2. Cuci Kering Setrika ODS (One Day Service) 3. Cuci Kering Setrika EKS (Ekspres) 3 jenis pelayanan ini sebenarnya sama dengan layanan cuci kering yang sudah dijelaskan diatas, hanya saja yang membedakan adalah pada hasil akhir yang didapat pelanngan yaitu dalam keadaan sudah bersih, dan rapih karena sudah disetrika, dan juga perbedaan dari segi harga. d. Dry Clean Layanan ini adalah layanan pencucian yang khusus. Kenapa dikatakan khusus karena jasa ini merupakan jasa cuci profesional untuk mencuci pakaian berbahan lembut, bahan wol, baju kebaya berpayet, jas, karpet, gorden, boneka, bad cover, dll. Memang tidak

67 semua baju bisa di dry clean hanya baju-baju yang berbahan ataupun berlebel khusus karena pengerjaannya menggunakan sistem cuci kering atau mencuci dengan tidak menggunakan air. Tetapi layanan dry clean ini tidak dilakukan sendiri oleh KAEY Laundry, KAEY Laundry bekerjasama dengan dry clean dari Waru-Sidoarjo yang bernama Shafira Dry Clean. Jadi, jika ada barang yang di dry clean, maka pihak KAEY Laundry menelpon ke Shafira Dry Clean untuk mengambil barang tersebut. Prosentase keuntungan yang diambil oleh KAEY Laundry sebesar 30% dari harga sebenarnya yang ditarif oleh pihak Shafira Dry Clean. e. Jasa Setrika Layanan ini melayani konsumen yang ingin menyetrika baju bersih yang dicucinya sendiri, jadi pihak laundry tidak mencuci kan baju tersebut melainkan hanya menyetrika saja. Layanan ini menjanjikan barang selesai dalam waktu 2-3 hari dari penaruhan barang di laundry. f. Wanter Layanan ini menawarkan jasa pewarnaan kembali baju ataupun celana yang sudah memudar warnanya. Sama dengan dry clean layanan ini juga hasil kerjasama atau sistem titip antara KAEY Laundry dengan jasa wenter yang bernama Raja Wenter. Raja Wenter berada di JL. Ksatria Perumahan The Taman Dhika Blok J-9 Buduran Sidoarjo. Jika ada barang yang ingin di wenter maka pihak KAEY

68 Laundry menghubungi Raja Wenter untuk mengambil barang tersebut. Layanan ini memang membutuhkan waktu yang lama. Sekitar 4-5 hari. Tarif yang diberikan dari Raja Wenter adalah Rp. 20.000,- kemudian KAEY Laundry mengambil keuntungan Rp. 5000,- dari setiap barang yang akan diwenter. Penjelasan produk-produk diatas merupakan pilihan layanan jasa yang ditawarkan KAEY Laundry, pelanggan KAEY Laundry bisa memilih sesuai dengan kebutuhan ataupun budget yang diinginkan, karena setiap produk berbeda harga. B. Mekanisme Pembulatan Timbangan di KAEY Laundry Dalam penghitungan berat barang yang akan di cuci untuk menentukan tarif dari barang tersebut, pihak KAEY Laundry mempunyai peraturan yang sudah menjadi ketentuannya. Untuk penghitungan berat barang yang akan di laundry maka barang tersebut harus di timbang terlebih dahulu. Dalam penghitungan timbangannya menurut Mbak Erma yang berkedudukan sebagai pemilik laundry bahwa apabila barang yang akan di laundry tersebut berat timbangannya mencapai 1,5 kg atau lebih, maka akan dibulatkan menjadi 2 kg. 4 Ketentuan ini berbeda dengan yang dilakukan para karyawan yang ada di KAEY Laundry, mereka mengatakan bahwa pembulatan timbangan yang dilakukan apabila barang yang akan di laundry mencapai 1,4 kg atau lebih, 4 Nur Izzah Irma Sari, Pemilik Laundry, Wawancara, Surabaya 15 Juni 2016.

69 maka akan dibulatkan menjadi 2 kg. 5 Tetapi terkadang berat 1,2 kg sudah dihitung menjadi 2 kg oleh karyawan KAEY Laundry, kejadian ini terjadi saat keadaan laundry sedang ramai pelanggan sehingga karyawan tergesahgesah dan tidak terlalu memperhatikan dengan benar timbangannya. 6 Pembulatan yang dilakukan tersebut lebih memudahkan dan mempercepat transaksi karyawan dan pelanggan dalam menentukan timbangan dan juga menentukan tarif. 7 Dengan dilakukannya pembulatan timbangan seperti yang dijelaskan diatas para konsumen juga merasa dirugikan yang dinyatakan dalam wawancara oleh beberapa konsumen bahwa: Sebagai anak kos yang selalu menggunakan jasa laundry sebenarnya saya juga merasa dirugikan dengan adanya pembulatan yang dilakukan oleh pihak KAEY Laundry, karena berat barang yang sesungguhnya tidak pernah diberitahukan mereka langsung mematok berat timbangannya dan menentukan tarif laundrynya. Jika berat barang yang asli diberitahukan mungkin saya bisa menambah ataupun mengurangi barang yang akan saya laundry agar pembulatan yang dilakukan tidak terlalu merugikan saya. 8 Bukan hanya sarah, faridah juga mengalami hal yang sama, bahwa: Saya sebagai pelanggan yang sering menggunakan jasa laundry mengenai pembulatan timbangan yang dilakukan di KAEY Laundry menurut saya lebih tepat lagi jika menimbang barang yang akan di laundry, jangan terlalu banyak ditambah-tambahkan. Harus memberitahukan berat barang yang aslinya, jangan asal timbang lalu ditentukan dengan ketentuan yang tidak seharusnya. Seharusnya beritahukan dulu berat aslinya baru menentukan pembulatannya. Pembulatan yang terlalu banyak kan berarti menambah tarif karena mengikuti harga berat selanjutnya. 9 5 Riyanto, Karyawan Laundry, Wawancara, Surabaya 15 Juni 2016. 6 Binti Mardliaturrohma, Karyawan Laundry, Wawancara, Surabaya 15 Juni 2016. 7 Ibid., 8 Sarah Aulia, Konsumen, Wawancara, Surabaya 16 juni 2016. 9 Nur Farida. Konsumen, Wawancara, Surabaya 16 juni 2016.

70 Selain sarah dan faridah adalagi saudara muhammad jugavmengalami hal yang sama, bahwa: Saya pelanggan lama di KAEY Laundry jadi bisa dibilang sering menggunakan jasa laundry. Menurut saya pembulatan yang dilakukan di sini terkadang sering melebih-lebihkan. Saya pernah melakukan protes karena masalah pembulatan timbangan. Barang saya beratnya hanya 4,2 kg tapi sudah dihitung 5 kg oleh pegawai laundry, lalu saya pertanyakan dan meminta penjelasan dan pada akhirnya mereka membenarkan pembulatan yang seharusnya hanya menjadi 4 kg dan mereka meminta maaf dengan alasan laundry sedang ramai sehingga menghitung berat barangpun harus dengan cepat. Seharusnya meskipun keadaan laundry sedang ramai mereka harus tetap sportif dalam pembulatan timbangannya, tidak asal-asalan. Jika mebulatkannya benar maka tarif yang mahalpun tidak masalah bagi saya, tetapi jika pembulatannya berlebihan maka tarif yang sudah mengikuti berat selanjutnya ini sungguh merugikan bagi saya pribadi. 10 C. Sistem Berlipatnya Tarif Dengan adanya penghitungan pembulatan diatas berpengaruh sekali dalam menentukan tarif barang yang akan di laundry. Dalam penentuan tarif, KAEY Laundry juga mempunyai ketentuan sendiri yang sudah ditetapkan oleh pemiliknya. Penentuan tarif di KAEY Laundry bermacam-macam sesuai dengan produk dan beratnya. Tarif untuk 1 kg dengan kilogram selanjutnya berbeda, di KAEY Laundry tidak menggunakan sistem berlipatnya harga. Dimana yang dimaksud dengan berlipatnya harga adalah jika 1 kg maka tarif yang dekanakan adalah Rp. 7000,- sedangkan tarif untuk 2 kg adalah Rp. 14.000,-. Di KAEY Laundry tidak menggunakan sistem tarif yang seperti itu, melainkan jika berat barang 1 kg tarif yang dikenakan 10 Muhammad Nata, Konsumen, Wawancara, Surabaya 16 juni 2016.

71 adalah Rp. 7000,- sedangkan 2 kg dikenakan tarif Rp. 8000,-. Tetapi, jika berat barang 5 kg maka harganya Rp. 15.000,- setiap kilogram kenaikannya tidak berlipat dan tidak pasti. 11 Semakin banyak barang yang akan di laundry maka tarif yang diberikan oleh pihak laundry akan semakin murah, tetapi jika barang semakin sedikit maka harga yang harus dibayar semakin mahal. 12 Ada beberapa produk yang menyamakan tarif antara 1 kg dan 2 kg nya. Jadi, dalam menentukan tarif laundry barang ditentukan dari beberapa faktor diantaranya: 1. Berat barang yang akan di laundry, karena berat barang sangat menentukan tarif yang akan dibayarkan. 2. Jenis layanan yang digunakan yaitu terdapat 6 (enam) pilihan layanan yang ditawarkan oleh KAEY Laundry. Dalam keenam layanan tersebut sangat berbeda sistemnya, yang membedakan yaitu hasil akhir yang diperoleh pelanggan. 13 11 Riyanto, Karyawan Laundry, Wawancara, Surabaya 15 Juni 2016. 12 Nur Izzah Irma Sari, Pemilik Laundry, Wawancara, Surabaya 15 Juni 2016. 13 Ibid.,

72 DAFTAR HARGA KAEY LAUNDRY Berat KG Cuci Bash (Mamel) Reguler Cuci Kering (CK) ODS (24 Jam) EKS (12 Jam) Cuci Kering Setrika (CKS) Reguler ODS (24 Jam) EKS (12 Jam) 1 7000 7000 11000 16000 8000 13000 18000 2 7000 8000 11000 17000 12000 14000 19000 3 7000 10000 15000 19000 15000 19000 24000 4 7000 13000 17000 22000 17000 23000 28000 5 7000 15000 20000 25000 20000 28000 33000 6 9000 18000 23000 28000 23000 33000 38000 7 9000 21000 26000 31000 26000 38000 43000 8 11000 24000 29000 34000 29000 43000 48000 9 11000 27000 32000 37000 32000 48000 53000 10 13000 30000 35000 40000 35000 53000 58000 11 13000 33000 38000 43000 38000 58000 63000 12 15000 36000 41000 46000 41000 63000 68000 13 15000 39000 44000 49000 44000 68000 73000 14 17000 42000 47000 52000 47000 73000 78000 15 17000 45000 50000 55000 50000 78000 83000 16 19000 48000 53000 58000 53000 83000 88000 17 19000 51000 56000 61000 56000 88000 93000 18 21000 54000 59000 64000 59000 93000 98000 19 21000 57000 62000 67000 62000 98000 103000 20 23000 60000 65000 70000 65000 103000 108000 72