Travelair N Penyimpanan Nirkabel

dokumen-dokumen yang mirip
Tanya Jawab tentang Transformer TF201

Tanya Jawab tentang Eee Pad TF201

SP-1101W Panduan Instalasi Cepat

Memasukkan kartu SIM dan baterai

SP-1101W/SP-2101W Panduan Instalasi Cepat

Panduan Network Connection

pqireader Aplikasi untuk Drive USB seri pqireader RIWAYAT REVISI Power Quotient International Co., Ltd. Panduan Pengguna

Aegis Padlock Portable Secure Hard Drive...5. Isi Kemasan Tombol Panel Aegis Padlock...6. Aegis Padlock Permulaan...6. Sebelum penggunaan...

Pedoman Pemakaian. Kamera Digital

Tips penting. N91 dan N91 8GB umum. Nokia PC Suite (terutama Nokia Audio Manager) Manajemen File

Instruksi Manual Fungsi Wi-Fi (Komunikasi Nirkabel)

Panduan penggunamu. NOKIA SU-27W

Fungsi Library EX-word TextLoader

BlackBerry Protect. Versi: Panduan Pengguna

Panduan Langkah demi Langkah Peningkatan Windows 8 RAHASIA 1/53

Memperbarui Firmware Kamera SLR Digital

Panduan Ringkas Nokia N70. Copyright 2006 Nokia. All rights reserved.

2008 Nokia. Semua hak dilindungi. Nokia, Nokia Connecting People, logo Nokia Original Enhancements, Nseries, N79, N-Gage, Navi, Visual Radio, dan

Home Media Server. Hak Cipta 2007 Nokia. Semua hak dilindungi undang-undang.

Buku Petunjuk Nokia Digital Pen (SU-27W)

Home Media Server. Hak cipta 2007 Nokia. Semua hak dilindungi undang-undang.

MB168B/MB168B+ Monitor USB. Panduan Pengguna

Persiapan Nokia N82 Hak cipta 2007 Nokia. Semua hak dilindungi undang-undang.

Buku Petunjuk Manajer sambungan Edisi 1.0 ID

Selamat datang di Dropbox!

Mulai Dari Sini. Melepas semua pita perekat dan membuka layar. Mengenali komponen-komponennya

Adobe Photoshop Album Starter Edition 3.0

Pengoperasian yang menyangkut Komputer

Pendaftaran Token Perangkat Lunak: SafeNet MobilePASS+ untuk Apple ios

Memperbarui Firmware bagi Kamera Nikon 1 Canggih dengan Lensa yang bisa Dipertukarkan, Lensa 1 NIKKOR, dan Aksesori Nikon 1

PENGGUNAAN GOOGLE DOCUMENT

Instruksi Manual Fungsi Wi-Fi (Komunikasi Nirkabel)

Memperbarui Firmware Kamera

LASERJET ENTERPRISE MFP. Panduan Ringkas

Buku panduan. Xperia Tablet Z SGP321/SGP351

Hard Disk Eksternal Dell. Panduan Pengguna

XPS 12. Manual Servis. Model Komputer: XPS Model Resmi: T02H Tipe Resmi: T02H001

Copyright 2016 HP Development Company, L.P.

EOS 80D (W) Instruksi Manual. Fungsi Nirkabel

Windows 8.1 Panduan Pembaruan Langkah Demi Langkah

Panduan Penggunaan Aplikasi incloud Bahasa Indonesia

ADAPTOR ANTARMUKA untuk ipod KS-PD100 Sebelum menggunakan adaptor ini

Memperbarui Firmware Kamera SLR Digital

JABRA STEALTH. Panduan bagi Pengguna. jabra.com/stealth

BlackBerry Desktop Software. Versi: 7.1. Panduan Pengguna

Peringatan Sebelum Melakukan Instalasi

PROYEKTOR DATA XJ-F20XN/XJ-F200WN/ XJ-F210WN. Panduan Fungsi Jaringan

Aegis Padlock Pro...5. Isi Kemasan Tombol Panel Aegis Padlock Pro...6. Aegis Padlock Pro Permulaan...6. Sebelum penggunaan...

F-Secure Mobile Security for S60

LASERJET ENTERPRISE COLOR FLOW MFP. Panduan Ringkas M575

Memperbarui Firmware bagi Kamera Nikon 1 Canggih dengan Lensa yang bisa Dipertukarkan, Lensa 1 NIKKOR, dan Aksesori Nikon 1

Mari mulai Nokia N81. Hak cipta 2007 Nokia. Semua hak dilindungi undang-undang.

PETUNJUK SETTING KEMENTERIAN PERHUBUNGAN DI MOBILE PHONE ANDROID, APPLE iphone, BLACKBERRY, DAN WINDOWS PHONE

Mari mulai Nokia N81 8GB. Hak cipta 2007 Nokia. Semua hak dilindungi undang-undang.

Informasi penting tentang pemasangan. Melepas semua pita perekat dan membuka layar. Mengenali komponen-komponennya

Penentuan Posisi. Hak Cipta 2007 Nokia. Semua hak dilindungi undang-undang.

Lenovo K900. Panduan Mulai Cepat v1.0. Untuk Perangkat Lunak Android 4.2. Baca panduan ini dengan saksama sebelum menggunakan ponsel.

ASUS Tablet PANDUAN PENGGUNA ID8802

MENGGUNAKAN APLIKASI TELEGRAM DI BERBAGAI PERANGKAT

Seri Voyager Headset Bluetooth. Panduan Pengguna

Informasi Keamanan Produk

Buku panduan. Xperia Z C6603/C6602

Isi 2. Memulai 15. Pengenalan Polar M Mengisi daya M Waktu Pengoperasian Baterai 16. Notifikasi Baterai Lemah 16

Memperbarui Firmware Kamera

LASERJET ENTERPRISE 500 MFP. Panduan Ringkas M525

Registrasi Produk. Memperoleh aksesori Acer. Cara Mendaftar

BlackBerry Link untuk Windows. Versi: Panduan Pengguna

ASUS Tablet PANDUAN PENGGUNA ID8815

Isi 2. Memulai 14. Pengenalan Polar M Mengisi daya M Waktu Pengoperasian Baterai 15. Notifikasi Baterai Lemah 15

Memperbarui Firmware Kamera

Terima kasih telah memilih Philips PicoPix Projector, semoga anda bisa menikmati semua fitur yang ada dalam Philips PicoPix Projector ini.

ASUS Tablet PANDUAN PENGGUNA ID8810

BlackBerry World Storefront. Versi: 4.4. Panduan Pengguna

User Guide. 1. Record - Klik kanan pada layar,monitor akan menampilkan tampilan TaskBar (Lihat gambar 1) Gambar 1

MANUAL BOOK BUKU PETUNJUK PEMAKAIAN

Buku Petunjuk Nokia Bluetooth Stereo Headset BH-504

RESUME JARINGAN KOMPUTER

PROYEKTOR DATA XJ-A147/XJ-A247/XJ-A257 XJ-M146/XJ-M156 XJ-M246/XJ-M256. Seri XJ-A. Seri XJ-M. Pedoman Fungsi Jaringan

Buku panduan. Xperia M2 Aqua D2403/D2406

Buku Petunjuk Nokia Bluetooth Headset BH-803. Edisi 1

PANDUAN PENGGUNA SP-1V SPEAKER

Share Online 2.0. Hak Cipta 2007 Nokia. Semua hak dilindungi undang-undang.

Buku panduan. Xperia ZR C5503/C5502

Cara Menggunakan Aplikasi ShareIt

PROSEDUR MENJALANKAN APLIKASI. Petunjuk instalasi aplikasi adalah sebagai berikut: 1. Copy file SeeYou.apk ke dalam memory card.

Panduan ini menjelaskan tentang fitur-fitur yang umumnya terdapat hampir di semua model. Beberapa fitur mungkin tidak tersedia di komputer Anda.

ASUS Tablet PANDUAN PENGGUNA ID8712

Melaksanakan rapat yang lebih efektif dengan Skype for Business. Presentasi Pelatihan Microsoft Corporation

Panduan ini menjelaskan tentang fitur-fitur yang umumnya terdapat hampir di semua model. Beberapa fitur mungkin tidak tersedia di tablet Anda.

COLOR LASERJET ENTERPRISE CM4540 MFP SERIES. Panduan Penginstalan Perangkat Lunak

Mengeset IP Address Switch DLINK DES 3526 Oleh Happy Chandraleka (a.k.a. ÇäkrabiRâwÄ)

BlackBerry Desktop Software

OliveQS_SL.book Page 1 Wednesday, September 25, :29 AM Mulai Cepat

Buku Petunjuk Dok Layar

Penggunaan Notebook GIGABYTE Untuk Pertama Kalinya

Cara Mengambil File atau Data dari Hardisk Rusak

Panduan penggunamu. NOKIA BH-803

Penyandingan Bluetooth. Panduan Pengguna

JABRA STORM. Panduan bagi Pengguna. jabra.com/storm

Buku Petunjuk Nokia Bluetooth Stereo Headset BH-503

Transkripsi:

Travelair N Penyimpanan Nirkabel Panduan Pengguna

ID11181 Edisi Revisi V2 Januari 2016 Hak Cipta 2016 ASUSTeK COMPUTER INC. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang. Tidak ada bagian dari petunjuk ini, yang meliputi produk dan perangkat lunak yang dijelaskan di dalamnya, yang boleh direproduksi ulang, disebarkan, ditulis, disimpan di dalam sistem perolehan kembali, atau diterjemahkan ke dalam berbagai bahasa dalam bentuk atau dengan maksud apa pun, kecuali dokumentasi yang disimpan oleh pembeli untuk tujuan pencadangan, tanpa pernyataan persetujuan tertulis dari ASUSTek COMPUTER INC. ( ASUS ). Jaminan produk atau servis tidak dapat diperpanjang jika: (1) produk telah mengalami perbaikan, modifikasi, atau perubahan, kecuali jika perbaikan, modifikasi, atau perubahan tersebut atas izin tertulis dari ASUS; atau (2) nomor seri produk cacat atau hilang. PANDUAN INI DISEDIAKAN OLEH ASUS SEBAGAIMANA ADANYA, TANPA JAMINAN APAPUN, BAIK SECARA TERSURAT MAUPUN TERSIRAT, TERMASUK NAMUN TIDAK TERBATAS PADA JAMINAN YANG TERSIRAT ATAU KETENTUAN ATAS KELAYAKAN UNTUK DIPERDAGANGKAN MAUPUN KESESUAIAN UNTUK TUJUAN TERTENTU. DALAM KONDISI APAPUN, ASUS, DIREKTUR, STAF, KARYAWAN, ATAU AGENNYA TIDAK BERTANGGUNG JAWAB ATAS KERUSAKAN TIDAK LANGSUNG, KHUSUS, INSIDENTAL, ATAU KONSEKUENSIAL (TERMASUK KERUSAKAN AKIBAT KERUGIAN, KEGAGALAN BISNIS, ATAU KEHILANGAN MANFAAT MAUPUN DATA, DAN LAIN-LAIN), MESKIPUN ASUS TELAH DIPERINGATKAN TENTANG KEMUNGKINAN ADANYA KERUSAKAN TERSEBUT AKIBAT DARI CACAT ATAU KESALAHAN PANDUAN MAUPUN PRODUK INI. SPESIFIKASI DAN INFORMASI YANG TERCANTUM DALAM PANDUAN INI HANYA SEBAGAI PETUNJUK DAN REFERENSI, DAN DAPAT BERUBAH SEWAKTU-WAKTU TANPA PEMBERITAHUAN SEBELUMNYA, DAN TIDAK DAPAT DIANGGAP SEBAGAI JAMINAN YANG DIBERIKAN ASUS. ASUS MENYATAKAN TIDAK BERKEWAJIBAN ATAU BERTANGGUNG JAWAB ATAS KESALAHAN ATAU KEKURANGAN APAPUN YANG TERDAPAT DALAM PANDUAN INI, TERMASUK PRODUK DAN PERANGKAT LUNAK YANG DIJELASKAN DI DALAMNYA. Produk dan nama perusahaan yang tercantum dalam panduan ini mungkin atau bukan merek dagang terdaftar maupun hak cipta dari masing-masing perusahaan, dan hanya digunakan sebagai keterangan atau penjelasan dan demi kepentingan pemiliknya, tanpa bermaksud melakukan pelanggaran. 2 ASUS Travelair N

Daftar Isi Ringkasan Spesifikasi Travelair N...4 Isi kemasan...4 Mengenal Travelair N...5 Mengisi daya Travelair N...6 Memasang/mengeluarkan kartu memori...6 Menyambungkan perangkat bergerak...6 Menyambung melalui NFC One Touch...8 Menetapkan SSID dan sandi unik untuk Travelair N...9 Membuat sandi admin/tamu... 10 Mengubah sandi admin/tamu... 12 Menyambung ke Internet... 14 Menyalin file dari perangkat seluler ke Travelair N... 15 Berbagi file dengan pengguna tamu... 17 Mengakses file yang dibagikan... 19 Berbagi file melalui Facebook atau email... 20 3 ASUS Travelair N

Ringkasan Spesifikasi Travelair N Interface Kapasitas Drive Baterai Dimensi Berat Perangkat yang didukung: Jenis file yang didukung USB 3.0/Wi-Fi 500 GB/1 TB/2 TB Baterai Lithium-ion yang tidak dapat diganti 140 x 90 x 25,5 mm 350 g Perangkat bergerak ios: ipad, iphone, dan ipod Touch (ios 7 dan versi lebih baru) Perangkat bergerak Android: Tablet dan smartphone (Android 4.0 dan versi lebih baru) Komputer Windows : Windows 7, Windows 8, dan versi lebih baru Komputer Mac: Mac OS x10.6 atau versi lebih baru Perangkat ios Foto:.jpg,.tiff,.bmp,.gif Video:.mp3,.mp4,.mov Musik:.mp3,.mp4,.wav,.aiff Dokumen:.xls/.xlsx,.doc/.docx,.pdf,.txt,.ppt/.pptx Perangkat Android dan Windows Tergantung pada jenis file yang didukung aplikasi perangkat Anda Isi kemasan ASUS Travelair N Adaptor daya Kabel daya USB 3.0 Quick Start Guide Panduan Ringkas Kartu jaminan CATATAN: Jika salah satu item tersebut rusak atau tidak ada, hubungi peritel. Jumlah dan jenis adaptor daya beragam menurut wilayah. 4 ASUS Travelair N

Mengenal Travelair N Tempat kartu SD Buka tempatnya, lalu masukkan kartu SD (Secure Digital ) ke dalam slot. Tombol daya Tekan tombol ini untuk untuk menghidupkan/mematikan daya Travelair N. Indikator LED Menunjukkan status Travelair N. Berkedip biru: Tekan lama tombol daya selama 2 (dua) detik untuk membuat sambungan Wi-Fi Menyala biru: Wi-Fi tersambung Berkedip hijau: Travelair N sedang menjalankan boot Menyala hijau: Travelair N siap digunakan Tempat port interface USB 3.0 Buka tempatnya, lalu masukkan kabel USB 3.0 yang disertakan ke port untuk mengisi daya Travelair N atau menyambungkannya ke komputer.* CATATAN: *Untuk menggunakan Travelair N sebagai hard drive biasa, nonaktifkan sebelum menyambungkannya ke komputer. 5 ASUS Travelair N

Mengisi daya Travelair N Isi penuh daya perangkat minimal selama 8 (delapan) jam setelah penggunaan untuk pertama kalinya. Untuk mengisi daya Travelair N: 1. Sambungkan konektor USB 3.0 ke port USB adaptor daya. 2. Buka tempat port interface USB 3.0, lalu sambungkan ujung lainnya dari kabel USB 3.0 ke Travelair N. 3. Sambungkan adaptor daya ke stopkontak. 3 1 2 CATATAN: Gunakan hanya adaptor daya yang disertakan dengan perangkat. Menggunakan adaptor daya lain dapat merusak perangkat. Memasang/mengeluarkan kartu memori Travelair N mendukung kartu memori SD (Secure Digital ) dengan kapasitas hingga 128 GB. Untuk memasang/mengeluarkan kartu memori: 1. Buka tempat kartu SD di sisi kiri Travelair N. 2. Untuk memasangnya, masukkan kartu SD ke dalam slot hingga terpasang dengan benar. Untuk mengeluarkannya, tekan untuk melepas, lalu keluarkan kartu SD dari slot. 3. Tutup tempat kartu SD. Menyambungkan perangkat bergerak Sambungkan perangkat bergerak untuk melihat atau memutar file media secara nirkabel, seperti foto, video, atau musik dari Travelair N. Anda juga dapat berbagi file media tersimpan kepada pengguna tamu, ke Facebook, atau akun email. CATATAN: Pastikan fungsi Wi-Fi di perangkat bergerak telah diaktifkan. Anda juga dapat menyambungkan perangkat yang mendukung NFC ke Travelair N. Untuk informasi lebih rinci, lihat bagian Menyambung melalui NFC One Touch. Untuk menyambungkan perangkat bergerak: 1. Pada Travelair N, tekan lama tombol daya hingga ikon Wi-Fi berkedip biru. 2. Pada perangkat bergerak, ketuk nama jaringan atau SSID Travelair-XXXX untuk menyambung ke Travelair N. 3. Bila diminta, masukkan sandi default 12345678. CATATAN: Anda dapat menetapkan nama jaringan atau SSID unik dan sandi untuk Travelair N. Untuk informasi lebih rinci, lihat bagian Assigning unique SSID and password to your Travelair N (Menetapkan SSID dan sandi unik untuk Travelair N). 6 ASUS Travelair N

4. Pastikan Anda telah men-download dan menginstal aplikasi ASUS AiDrive di perangkat bergerak. CATATAN: Download aplikasi ASUS AiDrive dari Google Play, App Store, atau Amazon Appstore. 5. Akses aplikasi ASUS AiDrive. Tidak ada sandi default, jadi klik OK saat log in untuk pertama kali. PENTING! Buat sandi untuk Travelair N agar aman dari akses tidak sah. Untuk informasi lebih rinci, lihat bagian Membuat sandi admin/tamu). 6. Kini Anda dapat mengakses file media secara nirkabel dari Travelair N. Menunjukkan bahwa sambungan dengan Travelair N berhasil dibuat Ketuk untuk menampilkan atau memilih foto untuk dibagikan Ketuk untuk memutar video Ketuk untuk memutar musik Ketuk untuk menampilkan semua file dan berbagi folder 7 ASUS Travelair N

Menyambung melalui NFC One Touch Hanya dengan sekali sentuh atau ketuk perangkat bergerak yang mendukung NFC di Travelair N, Anda dapat mengakses file media tersimpan secara nirkabel. Untuk menyambung melalui NFC One Touch: 1. Aktifkan fungsi NFC perangkat bergerak. 2. Aktifkan Travelair N. 3. Sentuh atau ketuk perangkat yang mendukung NFC di bagian tengah Travelair N. 4. Aplikasi AiDrive akan terbuka secara otomatis. Kini Anda dapat log in ke aplikasi AiDrive dan mengakses file media secara nirkabel dari Travelair N. NFC sensor (Sensor NFC) Ketuk perangkat yang mendukung NFC di sekitar area ini PENTING! Perangkat bergerak yang mendukung NFC harus menjalankan Android 4.0 atau versi lebih baru. 8 ASUS Travelair N

Menetapkan SSID dan sandi unik untuk Travelair N Anda dapat mengubah SSID dan sandi default Travelair N. Untuk menetapkan SSID dan sandi unik untuk Travelair N: 1. Pada layar awal AiDrive, geser dari bagian kiri untuk menampilkan menu aplikasi. 2. Ketuk AiDrive Settings (Pengaturan AiDrive). 3. Ketuk Wi-Fi Settings (Pengaturan Wi-Fi) dan pada kolom Name (Nama), masukkan nama unik minimal berisi 8 (delapan) karakter. 4. Pada bidang Security (Keamanan), masukkan 8-63 karakter alfanumerik sebagai sandi. 5. Setelah selesai, ketuk Save (Simpan). 6. Anda harus mengaktifkan ulang perangkat agar perubahan diterapkan. Ketuk untuk mengkonfigurasi pengaturan terkait CATATAN: Dengan mengaktifkan UPnP, pengguna dan perangkat di jaringan Anda dapat mengakses gambar, musik, atau video pada Travelair N Anda. 9 ASUS Travelair N

Membuat sandi admin/tamu Buat sandi admin dan tamu untuk mengamankan Travelair N dan kontennya dari akses yang tidak sah. CATATAN: Travelair N dapat diakses hingga 5 (lima) pengguna, termasuk pengguna admin secara bersamaan. Membuat sandi admin Untuk membuat sandi admin: 1. Pada layar awal AiDrive, geser dari bagian kiri untuk menampilkan menu aplikasi. 2. Ketuk AiDrive Settings (Pengaturan AiDrive). 3. Ketuk Sharing Settings (Pengaturan Berbagi) > Admin Password (Sandi Admin). 4. Saat membuat sandi admin untuk pertama kalinya, kosongkan kolom Old Password (Sandi Lama). 5. Masukkan 5 hingga 32 karakter alfanumerik ke kolom New Password (Sandi Baru). 6. Masukkan kembali sandi admin ke kolom Confirm Password (Konfirmasikan Sandi), lalu ketuk Save (Simpan). 7. Log out untuk mengaktifkan sandi admin. 10 ASUS Travelair N

Membuat sandi tamu Untuk membuat sandi tamu: 1. Pada layar awal AiDrive, geser dari bagian kiri untuk menampilkan menu aplikasi. 2. Ketuk AiDrive Settings (Pengaturan AiDrive). 3. Ketuk Sharing Settings (Pengaturan Berbagi), lalu alihkan Allow Guest User (Bolehkan Pengguna Tamu) ke ON (AKTIF). 4. Ketuk Guest Password (Sandi Tamu). 5. Masukkan Guest Password (Sandi Tamu). Jika Anda belum membuat sandi ini, biarkan kolomnya kosong. 6. Masukkan 5 hingga 32 karakter alfanumerik ke kolom New Password (Sandi Baru). 7. Masukkan kembali sandi tamu ke kolom Confirm Password (Konfirmasikan Sandi), lalu ketuk Save (Simpan). 8. Log out untuk mengaktifkan sandi tamu. 11 ASUS Travelair N

Mengubah sandi admin/tamu Mengubah sandi admin Untuk mengubah sandi admin: 1. Pada layar awal AiDrive, geser dari bagian kiri untuk menampilkan menu aplikasi. 2. Ketuk AiDrive Settings (Pengaturan AiDrive). 3. Ketuk Sharing Settings (Pengaturan Berbagi) > Admin Password (Sandi Admin). 4. Pada kolom Old Password (Sandi Lama), masukkan sandi admin yang telah ditetapkan sebelumnya. 5. Masukkan 5 hingga 32 karakter alfanumerik ke kolom New Password (Sandi Baru). 6. Masukkan kembali sandi admin ke kolom Confirm Password (Konfirmasikan Sandi), lalu ketuk Save (Simpan). 7. Log out untuk mengaktifkan sandi admin baru. 12 ASUS Travelair N

Mengubah sandi tamu Untuk mengubah sandi tamu: 1. Pada layar awal AiDrive, geser dari bagian kiri untuk menampilkan menu aplikasi. 2. Ketuk AiDrive Settings (Pengaturan AiDrive). 3. Ketuk Sharing Settings (Pengaturan Berbagi). 4. Ketuk Guest Password (Sandi Tamu). 5. Pada kolom Guest Password (Sandi Tamu), masukkan sandi tamu yang telah ditetapkan sebelumnya. 6. Masukkan 5 hingga 32 karakter alfanumerik ke kolom New Password (Sandi Baru). 7. Masukkan kembali sandi tamu ke kolom Confirm Password (Konfirmasikan Sandi), lalu ketuk Save (Simpan). 8. Log out untuk mengaktifkan sandi tamu baru. 13 ASUS Travelair N

Menyambung ke Internet Sambungkan ke Internet untuk berbagi file media ke Facebook atau akun email. Untuk menyambung ke Internet: 1. Pada layar awal AiDrive, geser dari bagian kiri untuk menampilkan menu aplikasi. 2. Ketuk Connect to the Internet (Sambungkan ke Internet). 3. Geser Wi-Fi Connection (Sambungan Wi-Fi) ke ON (AKTIF). 4. Dari daftar, pilih jaringan Wi-Fi yang akan disambungkan. 5. Bila diminta, masukkan kode akses keamanan untuk jaringan Wi-Fi yang disambungkan. 14 ASUS Travelair N

Menyalin file dari perangkat seluler ke Travelair N Anda dapat menyalin file secara nirkabel dari perangkat seluler ke Travelair N. Untuk menyalin file dari perangkat seluler ke Travelair N: 1. Pada layar awal AiDrive, ketuk Files (File). Ketuk untuk melihat dan mengedit semua file 2. Ketuk Local (Lokal), lalu ketuk folder yang berisi file yang akan disalin dari perangkat seluler. 15 ASUS Travelair N

3. Pilih file, lalu ketuk > Copy (Salin). 4. Ketuk AiDrive, buka folder yang akan menyimpan salinan file, lalu ketuk Paste (Tempel). Tunggu hingga proses selesai. 16 ASUS Travelair N

Berbagi file dengan pengguna tamu Anda dapat berbagi file media dari Travelair N atau perangkat bergerak dengan pengguna tamu yang sah. CATATAN: Untuk informasi lebih rinci tentang cara memberikan akses ke pengguna tamu, lihat bagian Setting up the admin/guest password (Membuat sandi admin/tamu). PENTING! Agar pengguna tamu dapat mengakses file media yang akan dibagikan, pastikan yang berikut ini: Aplikasi AiDrive telah terinstal di perangkat bergerak pengguna tamu. Perangkat bergerak pengguna tamu tersambung ke Travelair N. Untuk informasi lebih rinci, lihat bagian Menyambungkan perangkat bergerak. Sinkronisasi dapat dilakukan hingga (5) perangkat ios dengan ID Apple berisi konten yang dibeli dan berhak cipta. Dilarang menyalin atau menambahkan lagu yang tidak resmi ke perangkat seluler ios. Untuk berbagi file dengan pengguna tamu: 1. Pada layar awal AiDrive, ketuk Files (File). Ketuk untuk menampilkan semua file dan berbagi folder 17 ASUS Travelair N

2. Untuk memilih file dari direktori internal Travelair N, ketuk AiDrive > HDD. Untuk memilih file dari kartu SD atau microsd, ketuk Local (Lokal), lalu ketuk SD Card (Kartu SD) atau microsd. 3. Pilih foto yang akan dibagikan, lalu ketuk > Copy (Salin). 18 ASUS Travelair N

4. Ketuk AiDrive > HDD > Share (Bagikan), pilih folder yang akan dibagikan, lalu ketuk > Paste (Tempel). Tunggu sebentar hingga proses pengiriman file selesai. Mengakses file yang dibagikan Pengguna resmi dapat mengakses file yang dibagikan dari Travelair N pada perangkat seluler mereka. Untuk mengakses file yang dibagikan: 1. Buka dan log in ke aplikasi ASUS AiDrive. 2. Pada layar beranda AiDrive, geser dari bagian kiri untuk menampilkan menu aplikasi. 3. Ketuk Share Files (Bagikan File) untuk melihat dan mengakses file yang dibagikan. 19 ASUS Travelair N

Berbagi file melalui Facebook atau email Anda dapat berbagi file media dari Travelair N atau perangkat bergerak ke Facebook atau akun email. CATATAN: Pastikan perangkat Anda telah tersambung ke Internet. Untuk informasi lebih rinci, lihat bagian Menyambung ke Internet. Berbagi file dari Travelair N ke Facebook atau email Untuk berbagi file dari Travelair N ke Facebook atau email: 1. Pada layar awal AiDrive, ketuk Files (File). 2. Untuk memilih file dari Travelair N, ketuk AiDrive > HDD > Share (Bagikan). 3. Ketuk salah satu folder ini untuk memilih file yang akan dibagikan: Documents (Dokumen), Music (Musik), Pictures (Foto), dan Videos (Video). 4. Dari daftar file, ketuk untuk memilih salah satu file. 5. Ketuk untuk berbagi file melalui Facebook, Photos (Foto), atau Email. CATATAN: Bila memilih Photos (Foto) sebagai pilihan berbagi file, file akan disimpan ke Gallery (Galeri) di perangkat bergerak. Geser ke kiri atau kanan untuk membuka foto sebelumnya atau berikutnya. Ketuk untuk berbagi file 20 ASUS Travelair N

Berbagi file dari perangkat bergerak ke Facebook atau email Untuk berbagi file dari perangkat bergerak ke Facebook atau email: 1. Pada layar awal AiDrive, ketuk Files (File). 2. Untuk memilih file dari perangkat bergerak, ketuk AiDrive > Local (Lokal). 3. Ketuk SD Card (Kartu SD) untuk memilih file dari ruang penyimpanan internal perangkat bergerak. Ketuk MicroSD card (Kartu MicroSD) untuk memilih file dari kartu penyimpanan eksternal. 4. Telusuri dan temukan file yang akan dibagikan. 5. Ketuk untuk berbagi file melalui Facebook, Photos (Foto), atau Email. CATATAN: Bila memilih Photos (Foto) sebagai pilihan berbagi file, file akan disimpan ke Gallery (Galeri) di perangkat bergerak. Geser ke kiri atau kanan untuk membuka foto sebelumnya atau berikutnya. Ketuk untuk berbagi file 21 ASUS Travelair N