SEKOLAH DASAR NEGERI TAHUN MATA PELAJARAN : BAHASA INDONESIA. Kasus Caca Coco

dokumen-dokumen yang mirip
BAB. Penerapan Energi

Mengajarkan Budi Pekerti

SD kelas 4 - BAHASA INDONESIA BAB 1. INDAHNYA KEBERSAMAANLatihan Soal 1.1

CINTA 2 HATI. Haii...! Tiara terkejut, dan menatap pada pria itu. Pada saat itu, ternyata pria itu juga menatap kearah Tiara. Mereka saling menatap.

Buku BI 1 (5 des).indd 1 10/12/2014 8:43:03

S a t u DI PAKUAN EXPRESS

Pagi itu, Roni beranjak dari tempat tidur.

Ayo, minum, katanya seolah mengajaknya ikut minum bersamanya.

Seru sekali lomba lari itu! Siapa yang lebih dulu tiba di lapangan, dialah yang menjadi pemenang...

Sayang berhenti menangis, masuk ke rumah. Tapi...tapi kenapa mama pergi, Pa? Masuk Sayang suatu saat nanti pasti kamu akan tahu kenapa mama harus

Keluarga 117. Bab 11. Keluarga

APA ITU GLOBAL WARMING???

Bagian 1 : Tak Kan Kubiarkan Kau Merebutnya Dariku!

Buku BI 3 (12 des).indd 1 16/12/ :41:24

Bayangan Merah di Laut dan Tempat Untuk Kembali:

Eliora. orang yang sedang menjalaninya. 1 Artinya, seberat-berat kami melihat sesuatu terjadi, lebih menyakitkan lagi bagi

Belajar Memahami Drama

[Fanfic] Sebuah gambar aneh menarik perhatianmu. Gambar itu jelek, tapi memiliki sesuatu yang membuatmu penasaran. Cast : Kalian yang membaca~

PAGI itu Tahir dengan terburu-buru menuju

V.O. OCA Selamat siang! Yak. Ini buku album foto CACA (20). Hobinya adalah fotografi. Meskipun amatir, ia sangat suka foto-foto

BAB I PENDAHULUAN. Suatu masalah terbesar yang dihadapi oleh negara-negara di dunia

Then, something unexpected happened.

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) SIKLUS I

APA YANG SALAH? Kasus Sejarah Malapetaka Pabrik Proses EDISI KEEMPAT

HET (Harga Eceran Tertinggi) Rp...

STMIK AMIKOM YOGYAKARTA

Apa itu menstruasi? Menstruasi adalah tanda anak perempuan tumbuh menjadi dewasa. Menstruasi adalah proses alami bagi perempuan.

KOPI DI CANGKIR PELANGI..

Cerita Tak Bernama. Reyuni Adelina Barus

pernah terasa sama lagi setelah kau mengalami hal yang fantastis. Bagiku, pengalaman selama di Vazard adalah hal yang fantastis.

AKHIR PERJALANAN. ( Kisah Tentang Kehidupan ) Aghana V Idents. Diterbitkan secara mandiri. melalui Nulisbuku.com

SAHABAT PERTAMA. Hari Senin pagi, Lisha masih mandi. Padahal seharusnya ia sudah berangkat sekolah.

"ne..cheonmaneyo" jawab Yunho mewakili DBSK sambil sedikit membungkuk.

KARENA KASIH Sebuah fragmen berdasarkan perumpamaan Anak Yang Hilang

Pemilik jiwa yang sepi

Sumber-Sumber Energi yang Ramah Lingkungan dan Terbarukan

Hidup ini singkat bagiku! Kebahagian saat ini hanyalah sementara, tak mudah bagiku untuk menjalani hidup normal layaknya sebagai manusia biasa.

Tak Ada Malaikat di Jakarta

TUGAS PERANCANGAN FILM KARTUN. Naskah Film Dan Sinopsis. Ber Ibu Seekor KUCING

PATI AGNI Antologi Kematian

BAB 1: ASAL MULA KEJADIAN

Di Pantai Pasir Putih

Skala Kecemasan Anak Perempuan Pada Masa. Pubertas Menghadapi Perubahan Fisik

Fiction. John! Waktunya untuk bangun!

1 Curahan Hati Sebatang Pohon Jati

BAB 1 PENDAHULUAN. 1-1 Universitas Kristen Maranatha

Kebersihan Pangkal Kesehatan

Anak laki-laki itu segera mengangkat kakinya. Maaf, ujarnya, sementara si anak

Semalam Aldi kurang tidur. Hujan deras ditambah. Rahasia Gudang Tua

Suatu hari, saat liburan semester pertama mereka pergi ke sebuah pantai. Disana mereka menghabiskan waktu hanya bertiga saja. ``Aku mau menuliskan

Bab 5. Jual Beli. Peta Konsep. Kata Kunci. Jual Beli Penjual Pembeli. Jual Beli. Pasar. Meliputi. Memahami Kegiatan Jual Beli di Lingkungan Rumah

MENYIAPKAN KEUANGAN SAAT MUDIK LEBARAN

Cerita Tak Bernama. Re.

AKU AKAN MATI HARI INI

Alifia atau Alisa (2)

HEMAT ENERGI = Kurangi Polusi

Disusun Oleh: Ir. Erlinda Muslim, MEE Nip : Departemen Teknik Industri-Fakultas Teknik-Universitas Indonesia 2008

Pasang Surut Ombak Segare Sopianus Sauri XII IPA

Pendidikan 97. Bab 9. Pendidikan

SMP kelas 8 - BAHASA INDONESIA BAB 1. TEKS CERITA MORAL/FABELLatihan Soal 1.7

Matahari dan Kehidupan Kita

BAB 5 KONSEP PERENCANAAN DAN PERANCANGAN. dengan lingkungannya yang baru.

KONSEP ENERGI GERAK DAN PENGHEMATAN ENERGI

BAB 6 PERUBAHAN BENTUK ENERGI

Kesehatan 39. Bab 4. Kesehatan

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Perempuan tua itu mengayunkan kakinya pelan.

Ramadan di Negeri Jiran

Apakah ada setup yang berbeda untuk hibrida hidrolik? Baca terus untuk mencari tahu. Paralel dan seri hidrolik hibrida

Berlari. Nurlaeli Umar

Berbagai Bentuk Energi dan Penggunaannya

P A D A M U E M B U N

Sahabat Terbaik. Semoga lekas sembuh ya, Femii, Aldi memberi salam ramah. Kemarin di kelas sepi nggak ada kamu.

Peristiwa di Sekitarku

semoga hujan turun tepat waktu

Indonesian Beginners

SD kelas 6 - BAHASA INDONESIA BAB 7. MEMBACA SASTRALatihan Soal 7.11

Lingkungan Sehat, Nyaman Dilihat, Gairah Meningkat!

BAB 1 PENDAHULUAN. peningkatan mutu manajemen sekolah. Namun demikian, berbagai indikator

Kegiatan yang Menyenangkan

DI BALIK DINDING. Apa ya, yang berada di balik dinding itu?, selalu dan selalu dia bertanya-tanya

Sebuah kata teman dan sahabat. Kata yang terasa sulit untuk memasuki kehidupanku. Kata yang mungkin suatu saat bisa saja meninggalkan bekas yang

Puzzle-Puzzle Fiksi. Inilah beberapa kisah kehidupan yang diharapkan. menginspirasi pembaca

Hari Raya Korban? (Idul Adha)

Cerah Berawan. Senin... Selasa... Rabu... Kamis... Jumat... Sabtu...

POLA ASUH MELALUI KOMUNIKASI EFEKTIF AUD. Zumrotus Sholichati PPL PLS UNY

BAHAGIAN B. Dari SOALAN 24 hingga SOALAN 41, tulis jawapan kamu di tempat kosong yang disediakan di Kertas Soalan ini.

BAB I PENDAHULUAN. permasalahan emisi dari bahan bakar fosil memberikan tekanan kepada setiap

Hai Cindy selamat ya sudah jadi anak SMU Suara yang sudah tak asing lagi baginya.

Ibu, Ibu tenang yah. Sella nanti akan cari di mana Andrie berada, yang penting Ibu sabar dan gak usah kawatir yah Bu..! Iya de, Ibu mohon de.

NASKAH PUBLIKASI DESAIN SISTEM PARALEL ENERGI LISTRIK ANTARA SEL SURYA DAN PLN UNTUK KEBUTUHAN PENERANGAN RUMAH TANGGA

MEMILIH TRANSPORTASI UNTUK MUDIK

Konsep Energi Gerak dan Penghematan Energi

Liburan 63. Bab 6. Liburan

Juli Milik kita. Aku sudah sampai depan RS Margono. siap. menunggu. engga usah kaget, aku bisa. menit aku sampai, tunggu ya mas

C. Ikan di laut banyak terdampar

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang

Bacalah bacaan berikut untuk menjawab soal nomor 1-3!

Buku BI 2 (9 des).indd 1 11/12/ :46:33

Annyeong Haseyo... 1 Panggilan adik laki-laki kepada kakak laki-laki

Transkripsi:

1. Dengarkanlah cerita ini dengan seksama Kasus Caca Coco Sahabatku Caca paling doyan makan cokelat. Setiap hari entah berapa bungkus cokelat habis dilahapnya. Caca bahkan telah bergurau bahwa darahnya telah berlumeran cokelat sehingga warnanya bukan merah lagi. Ah, ada-ada saja, ya. Isi tas Caca pasti selalu ada cokelat. Caca pun masih menyelipkan beberapa cokelatnya disaku supaya ia bisa ngemil di mana-mana. Jadi, ya wajar bila temanteman menju-lukinya si Caca Coco. Tapi, tidak semua teman bisa mencicipi lezatnya cokelat Caca. Ia selalu pilih-pilih dan hanya memberi teman dekatnya saja, misalnya aku. Nah, sudah hampir dua minggu lebih kuperhatikan Caca sering kebingungan. Ia sering tampak kesal dan bersikap ketus. Suatu hari seusai sekolah aku sedang memergokinya sedang sibuk memeriksa tiap laci di meja kelas. Heh, kamu lagi cari apa, Ca? tegurku penasaran. Kelas sudah kosong yang ada hanya kami berdua. Aku cari bungkus cokelat atau apalah sisa-sisanya... jawab Caca dengan wajah kesal. Aku yakin ada pencuri di kelas ini! Cokelat-cokelatku sering hilang dari dalam tas. Yang betul, Ca? Mungkin kau lupa sudah memberinya ke teman. Atau malah sudah kaumakan sendiri. Kataku tak percaya. Caca mendesah lelah. Ia duduk dengan wajah muram. Tak mungkin, May. Aku tahu persis berapa jumlah cokelat yang kubawa setiap hari. Belakangan ini, setiap pulang sekolah, cokelat-cokelatku sering berkurang jumlahnya. Hari ini saja sekantong cokelatku juga hilang. Aku jadi gemas ingin tahu siapa pelakunya. Jelas Caca. Caca lalu menceritakan awal peristiwa pencurian pertama. Saat itu, ia membawa sekantong cokelat asli dari Belgia. Aku ingat, saat itu ikut mencicipi cokelat kiriman Om Caca itu. Caca sama sekali tidak menawarkan pada teman yang lain. Saat itu, kulihat ada beberapa pasang mata yang memandang ke arah kami dengan rasa ingin. Sekantong cokelat itu pun hilang entah ke mana. Kemudian disusul dengan hilangnya sejumlah cokelat lainnya. Aku pun berpikir keras mencari cara menjebak pelaku pencurian itu. Akhirnya, aku menemukan cara yang bagus. Kujelaskan pada Caca. Caca tampak bersemangat. Maka, kami berdua sibuk menyiapkan jebakan tersebut. Hari berikutnya, Caca sengaja menggembar-gemborkan bahwa ia telah membeli cokelat-cokelat yang istimewa dari mini market Miaw. Mini market itu terletak tidak jauh dari sekolah. Dengan gayanya yang sedikit heboh, aku yakin seisi kelas tahu Caca Coco telah membeli cokelat di mini market itu. May, cokelat itu hilang. Pencuri itu kembali beraksi. desis Caca saat kami pulang. Oke, berarti pengintaian di mulai sore ini. Kataku mantap. Sore itu kami berdua menunggu di dekat mini market Miaw. Aku dan Caca memesan minuman di salah satu kedai sambil berpura-pura membaca majalah. Mata 1 www.sumantomantos.wordpress.com www.gurusd.co.cc

kami awas memperhatikan mini market itu. Tempat itu cukup strategis karena bisa melihat jelas ke dalam mini market. Bagaimana kalau pencuri itu tahu ini cuma jebakan, May? Caca ragu. Ya, kita kan masih punya waktu seminggu lagi, Ca. Tenang dan Sabarlah. Aku yakin pencuri itu akan muncul, kataku meyakinkan. Benar saja, dari ujung jalan tampak seorang anak perempuan yang kami kenal. Ia berjalan santai, tangan kanannya menggenggam dompet. Iin! Aku dan Caca ternganga. Kami sama sekali tidak menduga. Iin itu pendiam dan tidak banyak tingkah. Orangnya juga sederhana dan lugu. Lin masuk ke dalam mini market dan langsung menuju ke kasir. Ia tampak mengeluarkan sehelai kertas yang aku tahu itu adalah bungkus cokelat batang Caca. Ia kemudian berbicara, sambil menunjukkan bungkus cokelat itu kepada penjaga kasir. Dari mimik wajahnya, jelas kasir itu sangat keheranan. Kasir itu menggeleng-gelengkan kepala. Iin tampak ngotot sehingga kasir melambaikan tangan kepada rekannya yang lain. Dua orang penjaga toko datang menghampiri. Mereka bergantian memeriksa Duh, May, galak amat, sih, si Bapak kumis itu. gumam Caca tegang. Syukurlah, petugas itu kemudian meninggalkannya. Iin pun memungut kertas bungkus itu lalu bergegas keluar. Jelas, ia amat terpukul. Matanya berkaca-kaca menahan tangis. Ia berjalan sambil memandangi bungkus tadi. Pasti tulisan inilah yang dibacanya pada bagian dalam bungkus cokelat itu: Berhadiah langsung tanpa diundi Rp. 100.000,00. Tukarkan segera di tempat pembelian pada pukul,16.00 s/d 17.00. Promo ini berlaku hingga 11 Maret 2007. Aku meminta Omku yang bekerja di percetakan untuk mencetak label itu. Hasil cetakannya sangat meyakinkan. Buktinya, Iin terkecoh. Ayo, Ca, kita tangkap basah pelakunya sebelum jauh. ajakku. Tapi, Caca malah menggeleng lemah. Nggak, May. Aku pikir ini tidak perlu diteruskan. Apapun alasan Iin mencuri cokelat-cokelatku, aku maafkan, deh. Sekarang, pasti dia merasa malu, takut, dan sedih. Aku nggak tega, kata Caca pelan. Lagipula, ia melanjutkan, selama ini aku belum pernah menawari Iin sebatang cokelat pun. Mungkin dia jadi penasaran... Ah, alasan apapun hanya Iin yang tahu. Aku yakin, cepat atau lambat, Iin akan menyadari tipuan ini. Sementara, tampaknya Caca mulai sadar akan sifatnya yang pelit. Semoga saja semua akan berakhir dengan baik. Sumber: Bobo, edisi 13 September 2007 hal. 6-7 (dengan pengubahan seperlunya) Ayo, jawab pertanyaan-pertanyaan di bawah ini. a) Sebutkan tokoh-tokoh dalam cerpen tersebut? b) Sebutkan pula watak setiap tokoh dalam cepen tersebut! c) Tentukan latar dalam cerpen tersebut! d) Apa tema cerpen tersebut! e) Amanat apa yang bisa kamu ambil dari cerpen tersebut? 2 www.sumantomantos.wordpress.com www.gurusd.co.cc

1. A. Amatilah gambar di bawah ini! Bagaimana tanggapanmu tentang kegiatan yang dilakukan oleh anak itu? Ungkapkanlah secara lisan isi pujianmu! B. Amatilah gambar di bawah ini! Bagaimana tanggapanmu tentang kegiatan yang dilakukan oleh anak itu? Ungkapkanlah secara lisan isi kritikanmu! 3 www.sumantomantos.wordpress.com www.gurusd.co.cc

2. Bacalah bacaan di bawah ini dengan seksama! Bagaimana Menghemat Minyak Bumi? Setiap hari kita dekat dengan kendaraan bermotor, baik sepeda motor, mobil pribadi, maupun angkutan umum. Kita juga sangat bergantung kepada listrik untuk penerangan dan mengoperasikan alat-alat elektronik. Kendaraan bermotor dan mesin pembangkit tenaga listrik sebagian besar mendapat tenaga dari pembakaran bensin dan solar. Untuk memasak di dapur juga membutuhkan kompor yang dinyalakan dengan sumber tenaga minyak tanah atau gas. Tahukah kamu, dari mana bahan dasar bensin, solar dan minyak tanah? Tentu saja dari minyak bumi. Lantas, minyak bumi berasal dari apa? Minyak bumi berasal dari fosil hewan dan tumbuhan yang telah mati berjuta-juta tahun yang lalu. Mereka telah menjadi lapisan cairan hitam yang tebal. Ini terjadi di rongga-rongga di bawah tanah dan sering ditemukan bersama dengan gas alam. Minyak bumi dapat dibakar untuk mengeluarkan energi panas dengan cara yang sama seperti batu bara. Minyak bumi, batu bara, dan gas alam lebih dikenal sebagai bahan bakar fosil, karena dihasilkan oleh fosil hewan dan tumbuh-tumbuhan yang telah mati berjuta juta tahun yang lalu. Minyak bumi diambil dengan cara mengebor lubang pada permukaan bumi, lalu memompanya keluar. Lubang itu dikenal sebagai sumur minyak. Kadang minyak bumi berada di bawah tekanan dalam perut bumi, sehingga menyembur keluar setelah bor mencapai tempat penyimpanan dan membentuk pancuran minyak. Minyak bumi dapat diolah jadi bensin, solar, parafin danlain-lain. Minyak bumi yang ditemukan di Amerika Serikat sejak satu abad lalu, sudah lama habis. Saat ini pasokan minyak bumi ke seluruh dunia terutama berasal dari negaranegara di Timur Tengah. Negara lain yang memasok minyak bumi ke seluruh dunia termasuk Indonesia. Inggris memperoleh minyak bumi dari Laut Utara. Cara pengeborannya sangat sulit, karena harus memasang anjungan tinggi yang berdiri di atas kaki panjang sekali menembus kedalaman laut dengan ombak yang besar. Untuk pekerjaan eksplorasi (mengambil minyak dari perut bumi), alat pengebor dipasang di atas anjungan yang terapung apung dan bisa ditarik ke mana-mana. Para pekerja di Laut Utara diterpa hawa dingin, sedangkan para pekerja di Timur Tengah diterpa hawa panas gurun pasir. Di Indonesia, sumur minyak terdapat di darat dan lepas pantai. Manfaat minyak bumi terutama menyediakan energi untuk menggerakkan mesin, khususnya mesin pembakaran. Contohnya, kendaraan bermotor atau mesin mesin industri. Namun, hasil pembakaran minyak bumi menyebabkan polusi udara yang 4 www.sumantomantos.wordpress.com www.gurusd.co.cc

berbahaya. Tumpahan minyak bumi di laut juga merusak pantai dan membunuh banyak hewan dan tumbuhan yang hidup di perairan laut yang tercemar. Sekarang cadangan minyak bumi sudah hampir habis. Padahal untuk memperbarui sumber minyak memakan waktu sangat lama. Semakin menipisnya cadangan minyak bumi, menyebabkan semakinmeningginya harga minyak. Jadi, kita semua harus menghemat dan menyimpan persediaan minyak bumi selama mungkin. Bersamaan dengan penghematan minyak bumi, kita dapat mencari sumber sumber energi pengganti untuk kemudian hari, seperti tenaga matahari, tenaga angin, bahkan tenaga nuklir. Upaya ini juga mengurangi polusi yang ditimbulkan olehpembakaran minyak bumi. Nah, bagaimana cara kita ikut menghemat penggunaan minyak bumi? Kita dapat melakukannya antara lain dengan cara menghemat listrik, karena minyak bumi juga digunakan sebagai energi pembangkit listrik. Lampu, TV, AC, dan alat-alat elektronik lainnya dihidupkan bila diperlukan saja. Pemakaian kendaraan bila perlu saja, dan sebaiknya sekali bepergian untuk beberapa tujuan di jalur yang sama. Selain itu, kita berharap pemerintah bisa menyediakan sarana transportasi yang bisa mengangkut sekaligus orang banyak, tetapi nyaman dan murah. Sumber: Yunior, Minggu, 7 Mei 2006 Kerjakanlah soal-soal berikut! a. Bacalah kembali bacaan Bagaimana Menghemat Minyak Bumi dan catatlah lima kata yang mempunyai sinonim! b. Tentukan sinonim kata-kata yang telah kamu catat dari bacaan. Ingat, jika sebuah kata mempunyai banyak sinonim, catatlah semua sinonimnya! c. Catatlah lima kata dari bacaan Bagaimana Menghemat Minyak Bumi dan tentukan antonim kata-kata tersebut! 5 www.sumantomantos.wordpress.com www.gurusd.co.cc

3. Bacalah puisi dibawah ini dengan seksama! Pancaran Hidup Karya: Amal Hamzah Di pagi hari Aku berangkat bekerja Tampak olehku seorang lelaki Mengorek-orek tong mencari nasi Sepintas hatiku sedih Terasa miskin badan sendiri Di tengah kekayaan negeri raya Awak menjadi peminta-minta Lalu mataku menoleh ke badannya Tampak tegap-teguh semata Tiada cacat membuat celaka Hatiku marah Orang begini tak perlu dikasihani Di dunia Allah penuh rezeki Ia tinggal bermalas diri a. Jelaskan amanat yang terkandung dalam puisi tersebut! b. Ubahlah puisi tersebut kedalam bentuk prosa, tanpa merubah makna puisi tersebut! 6 www.sumantomantos.wordpress.com www.gurusd.co.cc