TEMA DAN GAYA BAHASA KARYA HAJI ABDUL MALIK

dokumen-dokumen yang mirip
BAB I PENDAHULUAN. Seorang pengarang karya sastra tentu mempunyai berbagai ciri khas dalam

BAB I PENDAHULUAN. mengidentifikasi diri (Chaer, 2007:33). Oleh karena itu, bahasa merupakan hal

I. PENDAHULUAN. Dalam pembahasan bab ini, peneliti akan memaparkan sekaligus memberikan

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

ANALISIS GAYA BAHASA PERTENTANGAN DALAM NOVEL PEREMPUAN BERKALUNG SORBAN KARYA ABIDAH EL KHALIEQY ARTIKEL E-JOURNAL

BAB I PENDAHULUAN. metaforis, lokalitas merupakan sebuah wilayah tempat masyarakatnya secara

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

untuk dibicarakan. Hal ini dikarenakan bahasa telah menjadi bagian dari kehidupan manusia. Bahasa adalah alat komunikasi manusia untuk

BAB I PENDAHULUAN. keinginan, memberikan saran atau pendapat, dan lain sebagainya. Semakin tinggi

BAB 3 METODE PENELITIAN

BAB I PENDAHULUAN. Bahasa merupakan alat komunikasi yang sangat penting bagi anggota

ANALISIS GAYA BAHASA PADA LIRIK LAGU EBIT G. ADE SKRIPSI. Untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan. Guna Mencapai Derajat Sarjana S-1

BAB I PENDAHULUAN. Unsur utama karya sastra adalah bahasa, baik bahasa lisan maupun tulisan.

BAB II KONSEP, LANDASAN TEORI DAN TINJAUAN PUSTAKA. bahasa yang digunakan untuk memahami hal-hal yang lain (KBBI, 2003: 588).

BAB 1 PENDAHULUAN. Unsur utama karya sastra adalah bahasa, baik bahasa lisan maupun tulisan. Hubungan bahasa

PENGGUNAAN GAYA BAHASA DALAM IKLAN DI RCTI. E- mail : ABSTRAK

Novel Selamat Tinggal Jeanette merupakan novel yang mempunyai latar belakang adatistiadat

GAYA BAHASA MARIO TEGUH DALAM ACARA GOLDEN WAYS SEBAGAI ALTERNATIF KAJIAN PENGEMBANGAN

GAYA BAHASA DALAM CERITA MADRE KARYA DEWI LESTARI

ANALISIS GAYA BAHASA CALON PRESIDEN PADA ACARA DEBAT DALAM PEMILIHAN UMUM 2014 SKRIPSI. Oleh: Ahmad Rizal Arafat NIM

ANALISIS GAYA BAHASA NOVEL LA GRANDE BORNE KARYA NH. DINI

ARTIKEL PENELITIAN. Diksi dan Gaya Bahasa Novel Moga Bunda Disayang Allah Karya Tere Liye. Oleh: ROSA MAULIDYA

ANALISIS DIKSI DAN GAYA BAHASA PADA NOVEL 5 CM KARYA DONNY DHIRGANTORO. Jurnal Publikasi Skripsi

BAB I PENDAHULUAN. Desa Karangsari memiliki beberapa upacara adat Jawa, salah satu di

INTISARI A. LATAR BELAKANG

BAB I PENDAHULUAN. dapat dilepaskan dari sastra. Pemakaian bahasa dalam karya sastra mempunyai

POLA GAYA BAHASA DALAM TEKS PIDATO SISWA KELAS X SMA MAARIF LAWANG TAHUN PELAJARAN 2012/2013. Dianti Setia Dharma 1 Sumadi 2 Titik Harsiati 3

ANALISIS GAYA BAHASA IKLAN ELEKTRONIK PRODUK KOSMETIK. Fadlun Al fitri

KONTRIBUSI MINAT BACA PUISI DAN PENGUASAAN GAYA BAHASA TERHADAP KETERAMPILAN MENULIS PUISI BEBAS SISWA KELAS IX SMP NEGERI 2 LEMBAH GUMANTI

ANALISIS PENGGUNAAN GAYA BAHASA DALAM PUISI KARANGAN SISWA KELAS IX MADRASAH TSANAWIYAH MADANI CERUK IJUK TAHUN AJARAN 2012/2013 ARTIKEL E-JOURNAL

ANALISIS GAYA BAHASA MANTRA MASYARAKAT MELAYU PULAU PENAAH KECAMATAN SENAYANG KABUPATEN LINGGA ARTIKEL E-JOURNAL

ANALISIS GAYA BAHASA DALAM KUMPULAN PUISI PEREMPUAN WALIKOTA JILID 2 KARYA SURYATATI A. MANAN

BABII LANDASAN TEORI. secara indah (Keraf, 2002: 112). Secara singkat (Tarigan, 2009:4) mengemukakan bahwa

KARAKTERISTIK PEMAKAIAN GAYA BAHASA DALAM WACANA STIKER KENDARAAN BERMOTOR (TINJAUAN SOSIOLINGUISTIK)

Luthfi Muhyiddin Fakultas Tarbiyah Institut Studi Islam Darussalam Gontor Abstrak

GAYA BAHASA KOMENTATOR SEPAK BOLA DALAM ACARA INDONESIA SUPER LEAGUE DI STASIUN TELEVISI ANTV

MACAM-MACAM MAJAS (GAYA BAHASA)

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. dengan sastra yaitu tentang gaya bahasa pada novel. Penelitian itu yang dilakukan

ANALISIS GAYA BAHASA DALAM KUMPULAN CERPEN RECTOVERSO KARYA DEWI LESTARI

ANALISIS GAYA BAHASA KUMPULAN CERPEN MATAHARI DI RUMAHKU

BAB II LANDASAN TEORI. berkaitan dengan novel Perawan Remaja dalam Cengkeraman Militer. Pertama,

PEMAKAIAN MAJAS DALAM RUBRIK GAGASAN PADA SURAT KABAR SOLOPOS DAN IMPLEMENTASINYA DALAM PEMBELAJARAN DI SMP NEGERI 3 SRAGEN

GAYA BAHASA NOVEL SAAT UNTUK MENARUH DENDAM DAN SAAT UNTUK MENABURKAN CINTA KAYRA JULIUS R. SIYARANAMUAL

BAB II LANDASAN TEORI. 1. Analisis Gaya Bahasa pada Lirik Lagu Grup Band Noah dalam Album Seperti Seharusnya (Edi Yulianto, 2015)

ANALISIS GAYA BAHASA MANTRA MASYARAKAT MELAYU PIABUNG KECAMATAN PALMATAK KABUPATEN KEPULAUAN ANAMBAS ARTIKEL E-JOURNAL

PEMANFAATAN GAYA BAHASA DAN NILAI-NILAI PENDIDIKAN PADA NOVEL REMBULAN TENGGELAM DI WAJAHMU KARYA TERE LIYE. SKRIPSI Oleh :

Jurnal Sasindo Unpam, Volume 3, Nomor 3, Desember 2015 ANALISIS GAYA BAHASA DALAM KUMPULAN NOVEL MIMPI BAYANG JINGGA KARYA SANIE B.

GAYA BAHASA IKLAN PADA KORAN KOMPAS

GAYA BAHASA DALAM LIRIK LAGU BAND COKELAT ALBUM UNTUKMU INDONESIAKU SKRIPSI

I. KAJIAN PUSTAKA. yakni bentuk novel lebih pendek dibanding dengan roman, tetapi ukuran

MAJAS DALAM KUMPULAN PUISI DAN PEMBELAJARANNYA DI SMA. Oleh

BAB II TINJAUAN PUSTAKA, LANDASAN TEORI, DAN KERANGKA BERPIKIR. A. Tinjauan Pustaka

Gaya Bahasa pada Lirik Lagu dalam Album Gajah Karya Tulus dan Implikasinya. Oleh

BAB II KAJIAN PUSTAKA. fiksi yaitu cerita rekaan atau cerita khayalan. Hal ini disebabkan fiksi merupakan karya naratif

BAB III METODE PENELITIAN. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Pendekatan

TEMA DAN FAKTOR KEBAHASAAN NOVEL TENGGELAMNYA KAPAL VAN DER WIJCK

BAB II LANDASAN TEORI. penelitian dengan menggunakan kajian stilistika yaitu:

GAYA BAHASA IKLAN PRODUK KESEHATAN DAN KOSMETIK PADA HARIAN PAGI POSMETRO PADANG

GAYA BAHASA DALAM SELOKO TUNJUK AJAR TEGUR SAPO UPACARA ADAT PERNIKAHAN DI KELURAHAN SENGETI KECAMATAN SEKERNAN KABUPATEN,UARO JAMBI SKRIPSI OLEH

GAYA BAHASA DALAM KUMPULAN PUISI DOA UNTUK ANAK CUCU SEBAGAI BAHAN AJAR Oleh

ANALISIS GAYA BAHASA NOVEL SEBELAS PATRIOT KARYA ANDREA HIRATA

BAB 1 PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. atau penyucian jiwa pada pembacanya, yaitu setiap orang yang intens membaca

PENGGUNAAN GAYA BAHASA DALAM DEBAT CALON GUBERNUR DAN CALON WAKIL GUBERNUR DKI JAKARTA PERIODE

BAB 2 GAYA BAHASA IKLAN

Gaya Bahasa dalam Karangan Bahasa Jawa Siswa Kelas VI SDN 2 Carat Kecamatan Kauman Kabupaten Ponorogo Tahun Pelajaran 2011/2012

BAB II KAJIAN PUSTAKA

PEMAKAIAN GAYA BAHASA DALAM IKLAN KORAN SINGGALANG

BAB II LANDASAN TEORI. Indonesia di kelas VII SMP N 3 Cilacap Tahun Ajaran Hasil penelitian

ANALISIS PENGGUNAAN GAYA BAHASA PADA PUISI KARYA SISWA SMA DI YOGYAKARTA SKRIPSI

GAYA BAHASA DAN STRUKTUR FEATURE PERJALANAN MAJALAH INTISARI EDISI JANUARI 2016: STUDI KASUS SKRIPSI

BAB II KAJIAN PUSTAKA. pada Acara Indonesia Lawak Klub Di Trans 7 ini membutuhkan penelitian yang

MAJAS DALAM KUMPULAN PUISI SETIAP BARIS HUJAN KARYA ISBEDY STIAWAN ZS ARTIKEL ILMIAH RANI FUJIATI NINDRI NPM

Oleh Meizar Fatkhul Izza NIM

BAB II KAJIAN PUSTAKA. Karya sastra terbagi menjadi dua yaitu, karya sastra nonfiksi dan fiksi. Karya

ARTIKEL E-JOURNAL. Oleh FARINA DWI ASMARANI NIM

MAJAS DALAM PUISI SISWA KELAS VIII SMPN 3 GUNUNG TULEH PASAMAN BARAT

PERSETUJUAN PENERBITAN ARTIKEL E-JURNAL. Nim : : Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Tanggal lulus ujian skripsi : 19 Agustus 2015

ANALISIS GAYA BAHASA DALAM SLOGAN LINGKUNGAN HIDUP

ANALISIS GAYA BAHASA DALAM SLOGAN IKLAN MINUMAN DI TELEVISI SKRIPSI

ANALISIS GAYA BAHASA DALAM NOVEL TERJEMAHAN SANG PENGEJAR LAYANG-LAYANG (THE KITE RUNNER) KARYA KHALED HOSSEINI (KAJIAN STILISTIKA)

BAB II KONSEP, LANDASAN TEORI, DAN TINJAUAN PUSTAKA. Dalam menyusun sebuah karya ilmiah, diperlukan sebuah konsep guna

Wosing tembung: gagrag basa, hip hop, Jogja hip hop foundation

PENGGUNAAN DIKSI DAN GAYA BAHASA DALAM IKLAN BISNIS. Silvi Tri Rohmaida 1 Sumadi 2 Titik Harsiati 3

KEMAMPUAN MENULIS SYAIR MAHASISSWA SEMESTER VI JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA UNIVERSITAS MARITIM RAJA ALI HAJI TAHUN AJARAN 2012/2013

GAYA BAHASA TUNG DESEM WARINGIN DALAM SEMINAR FINANCIAL REVOLUTION SERTA IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SMA.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA

KEMAHIRAN MENULIS PUISI SISWA KELAS X SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 5 TANJUNGPINANG TAHUN AJARAN 2012 / 2013 ARTIKEL E-JOURNAL

GAYA BAHASA DAN KAITANNYA DENGAN TEMA, LATAR DAN PENOKOHAN DALAM NOVEL CINTA BERTABUR DI LANGIT MEKKAH KARYA ROIDAH

BAB II LANDASAN TEORI. kata-kata indah yang menjadikan puisi memiliki daya tarik dan nilai keindahan.

BAB II LANDASAN TEORI. tersebut berjudul Gaya Bahasa Sindiran pada Rubrik Kartun Terbitan Kompas Edisi

GAYA BAHASA RETORIS PADA LIRIK LAGU-LAGU DALAM ALBUM WALI BAND SKRIPSI. Oleh: Vivi Ayu Dwi Agustin

KRITIK SOSIAL MELALUI GAYA BAHASA DALAM PROGRAM SENTILAN SENTILUN DI METRO TV DAN IMPLIKASINYA DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SMA.

GAYA BAHASA KIAS DALAM NOVEL KUBAH KARYA AHMAD TOHARI ARTIKEL OLEH VERRI YULIYANTO ( )

STRUKTUR DAN GAYA BAHASA TAJUK RENCANA SURAT KABAR HARIAN LAMPUNG POST, 4 JANUARI 2016 BERJUDUL TERORISME BERSEMAI SKRIPSI

ANALISIS GAYA BAHASA DALAM KUMPULAN CERITA PENDEK HITAM KORRIE LAYUN RAMPAN ARTIKEL E-JOURNAL AZWIR NIM

GAYA BAHASA DALAM KUMPULAN CERPEN KACAPIRING KARYA DANARTO (SEBUAH KAJIAN STILISTIKA)

JURNAL PENELITIAN ANALISIS PEMAKAIAN GAYA BAHASA PADA IKLAN PRODUK KECANTIKAN PERAWATAN KULIT WAJAH DI TELEVISI. Oleh : KUSUMAWATI K

ANALISIS STRUKTUR PARAGRAF DALAM KARANGAN EKSPOSISI SISWA KELAS VII DI MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI TANJUNGPINANG TAHUN PELAJARAN

ANALISIS GAYA BAHASA KIASAN DALAM NOVEL 5 cm KARYA DONNY DHIRGANTORO ARTIKEL ILMIAH. Yuni Harike Saputri NPM

Transkripsi:

TEMA DAN GAYA BAHASA MENJEMPUT TUAH MENJUNJUNG MARWAH KARYA HAJI ABDUL MALIK ARTIKEL E-JOURNAL Oleh Fatih Muftih NIM 090388201097 JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS MARITIM RAJA ALI HAJI TANJUNGPINANG 2013

Tema dan Gaya Bahasa Menjemput Tuah dan Menjunjung Marwah Karya Haji Abdul Malik oleh Fatih Muftih.Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Dosen Pembimbing (1) Drs. H. Said Barakbah Ali, M.M. (2) Muhammad Candra, S.Pd, M.Ed. chiefat@gmail.com. Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ragam tema dan gaya bahasa yang terdapat pada buku Menjemput Tuah dan Menjunjung Marwah karya Haji Abdul Malik. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, yaitu dengan menganalisis isi. Dari hasil penelitian diperoleh simpulan bahwasanya buku Menjemput Tuah dan Menjunjung Marwah karya Haji Abdul Malik memiliki keragaman tema dan gaya bahasa. Kata Kunci: Tema, Gaya Bahasa. Abstract The research aims to know themes and styles of Menjemput Tuah Menjunjung Marwah by Haji Abdul Malik. It uses qualitative descriptive method, by analyzing content. The result of this research shows that Menjemput Tuah Menjunjung Marwah by Haji Abdul Malik has many themes and styles. Key Words: Themes, Styles. 1. Pendahululan Kecerdasan berkomunikasi seseorang diindikasikan dalam dua hal.pertama, lewat cara berbicara yang singkat, jelas, dan mudah dipahami. Kedua, lewat media tulis yang cerdas, bernas, komunikatif, dan efektif.indikator kedua merupakan jenis kecerdasan yang harus dilatih. Karena dalam seni komunikasi tulis, seseorang dituntut mampu menyampaikan gagasan tanpa perlu kehadiran. Dalam menulis, orang cenderung menemukan rumusan terbaiknya. Ini berkaitan dengan teknik yang memudahkan, pertimbangan efektifitas, dan tujuan penulisan.ketika penulis sudah menemukan rumusan yang paling tepat, maka tulisan yang dihasilkan akan lebih komunikatif, mudah dipahami.kepiawaian seorang penulis juga berbanding lurus dengan kemampuannya mengolah bahasa, mengingat bahasa meupakan medium utama sebuah penulisan. Ketika penguasaan terhadap bahasa itu telah terpenuhi, maka penulis pun dapat dengan mudah menyampaikan gagasannya lewat tulisan. Bahasa memiliki peran terpenting dalam penciptaan segala ragam tulisan. Setiap penulis memiliki gaya bahasa tersendiri dalam mengungkapkan karyanya. Tarigan (1985:5) menyatakan bahwa, gaya bahasa adalah bahasa indah yang dipergunakan untuk meningkatkan efek dengan jalan memperkenalkan serta membandingkan suatu benda atau hal tertentu dengan benda atau hal lain yang lebih umum. Dari pendapat di atas, jelas bahwa bahasa, sebagai medium utama, memegang pengaruh besar dalam pencapaian estetik sebuah karya. Bahkan, Pradopo (2009:263) mengatakan nilai estetik karya sastra ditentukan oleh gaya bahasanya. Berdasarkan uraian di atas, maka setiap penulis selalu punya gaya bahasanya sendiri. Keragaman ini menunjukkan ada upaya keras untuk selalu bisa memproduksi

karya-karya yang khas. Sehingga, tanpa membaca nama penulisnya, pembaca dapat mengetahui tulisan ini karya penulis A atau penulis B. Semakin khas gaya bahasa seorang penulis, semakin mudah pembaca mengidentifikasi. Terlebih bila meninjau perkembangan media saat ini.selain menyajikan ragam informasi, media juga memberikan ruang-ruang bagi para penulis untuk menyampaikan gagasannya. Di ruang inilah penulis bisa menyampaikan segala gagasan pada pembaca secara langsung. Batam Pos, misalnya. Tiap edisi Minggunya, mereka menyediakan satu halaman penuh untuk para kolomnis pilihannya.satu di antaranya adalah Haji Abdul Malik yang rutin menulis untuk kolom budaya Batam Pos. Menurut Agus R. Sarjono, dalam pengantar buku Menjemput Tuah Menjunjung Marwah (2012:x) Haji Abdul Malik, sebagaimana terlihat dalam kolom-kolomnya, menunjukkan kemampuannya untuk menulis esai. Itu sebabnya dia dapat bebas berpindah dari satu gagasan ke gagasan lainnya, serta dari satu tantangan masalah ke masalah lainnya. Selama mengasuh kolom budaya Batam Pos, Haji Abdul Malik telah menghasilkan dua buku yang memuat tulisan-tulisannya. Setelah Memelihara Warisan yang Agung terbit pada 2009 silam, pada akhir tahun 2012 kemarin, Menjemput Tuah Menjunjung Marwah diterbitkan. Buku ini juga merangkum kumpulan tulisannya di kolom budaya Batam Pos. Di dalam buku terbarunya yang merangkum 122 tulisan itu, Haji Abdul Malik banyak membahas beragam isu kekinian.baik yang terjadi di Kepulauan Riau, tempat tinggalnya, sampai ke isu-isu internasional. Dari isu yang ditulis Haji Abdul Malik lalu mengerucut pada beragam rupa tema.tema menjadi penting karena sebuah tulisan yang baik juga bermula dari pengambilan tema yang matang. Maka akan sangat penting untuk mengurai tema-tema yang terdapat di tulisan dalam buku Menjemput Tuah Menjunjung Marwah. Sehingga, dari paparan di atas, penelitian ini memiliki tujuan menemukan keragaman tema dan gaya bahasa yang terdapat pada buku Menjemput Tuah dan Menjunjug Marwah karya Haji Abdul Malik. Tema dan gaya bahasa pada buku Menjemput Tuah dan Menjunjung Marwah akandikaji menggunakan beberapa teori. Untuk teori tema, Zaidan (1994:204) berpendapat tema adalah gagasan, ide, pikiran utama, atau pokok pembicaraan dalam karya sastra yang dapat dirumuskan dalam kalimat pernyataan. Sedangkan untuk teori gaya bahasa, Tarigan (2009:5) menyatakan gaya bahasa adalah bahasa indah yang dipergunakan untuk meningkatkan efek dengan jalan memperkenalkan serta membandingkan suatu benda atau hal tertentu dengan benda atau hal lain yang lebih umum. Dalam menganalisis gaya bahasa pada buku Menjemput Tuah dan Menjunjung Marwah, digunakan teori Keraf (2009:115) yang membagi jenis-jenis gaya bahasa dari beberapa segi; 1) segi kebahasaan; 2) segi pilihan kata; 3) segi nada; 4) segi struktur kalimat; 5) segi langsung tidaknya makna. Penelitian ini akan meninjau gaya bahasa dari segi struktur kalimat dan segi langsung tidaknya makna. Keraf (2009:124) membagi gaya bahasa berdasarkan struktur kalimat menjadi lima jenis, yaitu: 1) Klimaks; 2) Antiklimaks; 3) Paralelisme; 4) Antitesis; 5) Repetisi. Sedangkan bilamana ditinjau dari segi langsung tidaknya makna, Keraf (2009:129) membaginya menjadi dua jenis, yaitu: 1) Retoris, di antaranya aliterasi, asonansi, anastrof, apofasis, apostrof, asindenton, polisindeton, kiasmus, elipsis, eufemismus, litotes, hysteron proteron, pleonasme, perifrasis, prolepsis, erotesis, silepsis, koreksio, hiperbol, paradoks, dan oksimoro; 2) Kiasan, di antaranya, simile, metafora, alegori, parabel, fabel, personifikasi, alusi, eponim, epitet, sinekdoke, metonimia, antonomasia, hipalase, ironi, sinisme, sarkasme, satire, inuendo, antifrasis, dan paronomasia. Populasi penelitian ini adalah seluruh judul tulisan pada buku Menjemput Tuah Menjunjung Marwah yang berjumlah 122 judul.dengan menggunakan teori Arikunto (2006:120) yang menyatakan bilamana subjek terlalu banyak dapat diambil 10-25% sebagai sampel penelitian.

Maka, dari 122 judul itu didapati 12 judul tulisan sebagai sampel penelitian.kedua belas judul tersebut diambil dengan terlebih dahulu membagi populasi menjadi tiga bagian, yakni awal, tengah, dan akhir.kemudian di setiap bagian diambil 4 judul sebagai sampel. Sehingga total sampel menjadi 12 judul tulisan dengan rataan yang sama. Tahap selanjutnya dibuat tabel instrumen yang digunakan untuk menganalisis tema dan gaya bahasa pada buku Menjemput Tuah Menjunjung Marwah karya Haji Abdul Malik. 2. Pembahasan Setelah menganalisis kedua belas sampel yang didapat dari tiga bagian, diperoleh hasil penelitian yang menyatakan bahwasanya terdapat tema dan gaya bahasa yang beragam pada buku Menjemput Tuah dan Menjunjung Marwah. Dari bagian awal, tulisan berjudul Menjemput Tuah Menjunjung Marwah memiliki tema nasionalisme dan ragam gaya bahasa dengan rincian 2 (dua) sinekdoke, 1 (satu) antitesis, 1 (satu) pleonasme, 1 (satu) eufemismus, 3 (tiga) asindenton, 1 (satu) simile, 3 (tiga) hiperbol, 2 (dua) metafora, 2 (dua) aliterasi, 1 (satu) antonomasia, 1 (satu) asonansi, 1 (satu) silepsi, 2 (dua) personifikasi, 1 (satu) erotesis, dan 1 (satu) ironi. Tulisan berjudul Hujan Rahmat di Bumi Lingga memiliki tema kebudayaan dan ragam gaya bahasa dengan rincian 4 (empat) personifikasi, 1 (satu) antitesis, 4 (empat) hiperbol, 4 (empat) erotesis, 1 (satu) litotes, 1 (satu) simile, 1 (satu) silepsis, 2 (dua) prolepsis, 2 (dua) metafora, dan 1 (satu) klimaks. Tulisan berjudul Karena Obama Membungkuk memiliki tema etika dan ragam gaya bahasa dengan rincian 1 (satu) sinekdoke, 2 (dua) antonomasia, 1 (satu) metonimia, 3 (tiga) hiperbol, 1 (satu) eufimismus, 2 (dua) sarkasme, 1 (satu) klimaks, 1 (satu) simile, 4 (empat) hiperbol, 1 (satu) litotes, 1 (satu) antitesis, dan 1 (satu) metafora. Tulisan berjudul Tamasya Ibadah memiliki tema religiusitas dan ragam gaya bahasa dengan rincian 1 (satu) elipsis, 2 (dua) metafora, 3 (tiga) simile, 4 (empat) erotesis, 1 (satu) aliterasi, 1 (satu) perifrasis, 1 (satu) repetisi, dan 3 (tiga) hiperbol. Sementara pada sampel yang terdapat di bagian tengah, tulisan berjudul Kabupaten Kundur memiliki tema pembangunan dan ragam gaya bahasa dengan rincian 4 (empat) erotesis, 1 (satu) klimaks, 1 (satu) eufemismus, 1 (satu) metafora, 2 (dua) hiperbol, 1 (satu) epitet, 1 (satu) sinekdoke, dan 1 (satu) personifikasi. Tulisan berjudul Menjunjung Bahasa Persatuan memiliki tema nasionalisme dan ragam gaya bahasa dengan rincian 3 (tiga) erotesis, 1 (satu) repetisi, 3 (tiga) hiperbol, 3 (tiga) aliterasi, 1 (satu) asonansi, 1 (satu) klimaks, dan 1 (satu) alusi. Tulisan berjudul Karena Hang Tuah Belum Kembali memiliki tema kepahlawanan dan ragam gaya bahasa dengan rincian 6 (enam) aliterasi, 1 (satu) Asindenton, 2 (dua) anastrof, 6 (enam) hiperbol, 2 (dua) simile, 1 (satu) pleonasme, 1 (satu) asonansi, 6 (enam) eufemismus, 1 (satu) silepsis, 8 (delapan) antonomasia, 8 (delapan) metafora, 1 (satu) klimaks, 8 (erotesis), 1 (satu) antitesis, 1 (satu) paradoks, 2 (dua) satire, 1 (satu) litotes, 1 (satu) alusi, dan 1 (satu) klimaks. Tulisan berjudul Perkara il Itu Termasuk Izrail, Bang! memiliki tema obituari dan ragam gaya bahasa dengan rincian 1 (satu) sinekdoke, 1 (satu) klimaks, 1 (satu) simile, 1 (satu) eufemismus, 1 (satu) sarkasme, 1 (satu) metafora, 1 (satu) erotesis, 1 (satu) hiperbol, 1 (satu) eponim, 1 (satu) antonomasia, dan 1 (satu) apostrof. Sementara pada sampel yang terdapat di bagian akhir, tulisan berjudul Malam Tujuh Likur memiliki tema kasih sayang dan ragam gaya bahasa dengan rincian 3 (tiga) asonansi. 2 (dua) aliterasi, 3 (tiga) personifikasi, 1 (satu) erotesis, 2 (dua) eufemismus, 1 (satu) antitesis, 4 (empat) hiperbol, 1 (satu) paradoks, 1 (satu) prolepsis, 1 (satu) simile, 1 (satu) repetisi, dan 1 (satu) litotes. Tulisan berjudul Guru dan Seteru memiliki tema pendidikan dan ragam gaya bahasa dengan rincian 4 (empat) erotesis, 1 (satu) metafora, 1 (satu) asonansi, 1 (satu) asindenton, 2 (dua) polisendenton, 1 (satu) perifrasis, 1 (satu) personifikasi, 3 (tiga) hiperbol, 1 (satu) eponim, 1 (satu) satire, dan 1 (satu) aliterasi.

Tulisan berjudul Sikap Melayu memiliki tema kedaerahan dan ragam gaya bahasa dengan rincian 3 (tiga) repetisi, 2 (dua) aliterasi, 3 (tiga) eufemismus, 1 (satu) erotesis, 1 (satu) metafora, 1 (satu) personifikasi, dan 1 (satu) klimaks. Tulisan berjudul Rukun Tetangga memiliki tema politik dan ragam gaya bahasa dengan rincian 1 (satu) asindenton, 1 (satu) prolepsis, 2 (dua) hiperbol, 1 (satu) sarkasme, 3 (tiga) aliterasi, 1 (satu) satire, 7 (tujuh) erotesis, 3 (tiga) metafora, 3 (tiga) personifikasi, 1 (satu) antonomasia, 1 (satu) epitet, 1 (satu) simile, 1 (satu) ironi, dan 1(satu) metonimia. 3. Simpulan dan Rekomendasi Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwasanya buku Menjemput Tuah Menjunjung Marwah memiliki keragaman tema dan gaya bahasa. Terdapat tema-tema seperti nasionalisme, kebudayaan, etika, religiusitas, pembangunan, kepahlawanan, obituari, kasih sayang, pendidikan, kedaerahan, dan politik. Keseluruhan tema itu ditulis dengan sama baiknya. Sementara gaya bahasa yang dipakai seperti sinekdoke, antitesis, pleonasme, eufimismus, asindenton, simile, hiperbol, metafora, aliterasi, antonomasia, asonansi, silepsis, personifikasi, erotesis, hiperbol, litotes, prolepsis, klimaks, metonimia, sarkasme, elipsis, perifrasis, repetisi, epitet, alusi, anastrof, paradoks, satire, eponim, apostrof, polisendenton, dan ironi. Keragaman gaya bahasa ini sekaligus menunjukkan kecakapan strategi kepenulisan Haji Abdul Malik, karena penggunaan gaya bahasa yang tepat akan menambah efektisitas tulisan dalam menyampaikan gagasan. Buku Menjemput Tuah Menjunjung Marwah sangat menarik untuk terus diteliti.terutama di bidang kemelayuannya.ke depannya, kepada peneliti buku ini, diharapkan mampu mengulas sisi Melayu dalam teks yang terdapat pada buku Menjemput Tuah Menjunjung Marwah karya Haji Abdul Malik ini. Daftar Pustaka Arikunto, Suharsemi. 2006. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta. Keraf, Gorys. 2009. Diksi dan Gaya Bahasa. Jakarta: Penerbit PT.Gramedia. Malik, Haji Abdul. 2012. Menjemput Tuah Menjunjung Marwah. Depok: PT. Komodo Books Tarigan, Hennry Guntur. 2009. Pengajaran Gaya Bahasa. Bandung: Angkasa. Zaidan, Abdul Rozak, dkk. 2007. Kamus Istilah Sastra. Jakarta: Balai Pustaka.