2016 MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN ANAK TUNAGRAHITA RINGAN MELALUI MEDIA KARTU KATA BERGAMBAR

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "2016 MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN ANAK TUNAGRAHITA RINGAN MELALUI MEDIA KARTU KATA BERGAMBAR"

Transkripsi

1 1 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Kemampuan membaca merupakan kemampuan yang kompleks yang menuntut kerjasama antara sejumlah kemampuan. Kesanggupan seseorang dalam membaca atau menangkap makna yang tersirat dari yang tersurat serta mengarahkan pada lambang-lambang tertulis degan lafal dan nada yang tepat tidak sama atau berbeda-beda satu sama lainnya. Perbedaan ini tergantung kepada kemampuan seseorang untuk menangkap, memahami, serta mengungkapkan apa yang dinyatakan lambang-lambang tertulis. Oleh sebab itu, perlu diperhatikan tentang penggunaan metode yang sesuai dengan karakteristik anak agar proses pembelajaran dapat berjalan sesuai dengan yang diharapkan. Faktor yang mempengaruhi perkembangan membaca seorang anak, salah satunya adalah kemampuan yang dimiliki oleh anak tersebut. Sehubungan dengan hal tersebut, keterampilan membaca yang dimiliki anak tunagrahita dapat berinteraksi dengan lingkungan sekitar dan juga sebagai dasar untuk menguasai berbagai bidang studi. Pada kenyataanya, anak tunagrahita mengalami hambatan dalam perkembangan kognitifnya sehingga perkembangan bahasanya juga terhambat. Hambatan tersebut ditunjukkan dengan tidak seiramanya antara perkembangan bahasa dengan usia kalendernya (cronolical age), tetapi lebih seirama dengan usia mentalnya (mental age). Pembelajaran membaca permulaan bagi anak tunagrahita ringan masih dirasakan belum memenuhi apa yang diharapkan. Hal ini benarbenar menjadi suatu masalah bagi guru untuk dicari pemecahannya dalam meningkatkan kemampuan membaca permulaan bagi anak tunagrahita ringan. Menurut Soendari & Nani (2010, hlm. 66) mengemukakan bahwa membaca permulaan adalah: Proses pemahaman atas hubungan antara huruf (grafim) dengan bunyi (morfem) atau menterjemahkan kata-kata tercetak menjadi bahasa lisan atau sejenisnya.

2 2 AAMD (dalam Astati, 2011, hlm. 14) mendefinisikan tunagrahita sebagai berikut : Mental retardation refers to significantly subaverage general intellectual functioning resulting in or adaptive behavior and manifested during the developmental period. Artinya, ketunagrahitaan mencacu pada fungsi intelektual umum yang secara nyata (signifikan) berada di bawah rata-rata (normal) bersamaan dengan kekurangan dalam tingkah laku penyesuaian dan semua ini berlangsung (termanifestasi) pada masa perkembangannya. Berdasarkan pengertian diatas maka anak tunagrahita mengalami hambatan intelegensi yaitu dibawah rata-rata anak pada umumnya sehingga berdampak pada hasil akademik yang meliputi menulis, membaca dan berhitung. Selain itu, anak tunagrahita juga mengalami hambatan pada prilaku adaptif yang meliputi kemampuan menolong diri, kemampuan mengurus diri, keterampilan sosial dan komunikasi. Salah satu klasifikasi anak tunagrahita adalah anak tunagrahita ringan, mereka memiliki rentang IQ yang berakibat pada terbatasnya pencapaian usia mental mereka. Kemampuan dan kecerdasan maksimal anak tunagrahita ringan setaraf dengan anak usia 12 tahun. Jika melihat pada tahapan kognitif anak pada umumnya menurut Piaget (dalam Hurlock, 1980, hlm 45) menyatakan bahwa Usia 12 tahun adalah tahap konkrit operasional yaitu penalaran anak mulai menyerupai penalaran orang dewasa, namun masih terbatas pada realitas konkret. Berdasarkan hasil pengamatan awal peneliti di SLB Al-Ma rifah Cirebon siswa tunagrahita ringan kelas dua bahwa kondisi kemampuan membaca masih belum optimal, hal ini terlihat dari hasil ulangan bahasa Indonesia semester satu tahun ajaran , siswa belum mampu membaca kata tanpa gambar disamping kata atau dibawah kata. Dalam membaca gambar anak tunagrahita ringan kelas dua bisa dengan lancar membaca bahwa nama itu misalnya bola, padahal di depan gambar bola ada kata ini tetapi siswa hanya bisa membaca gambarnya saja. Sering kali siswa merasa bosan pembelajaran membaca hanya sekedar di tulis di

3 3 papan tulis atau di buku catatan siswa. Kemudian guru membacakannya diikuti oleh siswa. Dalam hal ini guru sekaligus peneliti ingin agar belajar membaca anak tunagrahita ringan termotivasi dengan baik. Melihat kesulitan membaca siswa tersebut, maka peneliti ingin membantu siswa agar dapat membaca kata lebih mudah, dengan cara peneliti mengupayakan bagaimana caranya agar kemampuan anak tunagrahita ringan dalam membaca permulaan dapat meningkat. Untuk meningkatkan kemampuan anak tunagrahita ringan dalam membaca permulaan, guru biasanya menggunakan media gambar sebagai alat dalam mengajar membaca permulaan dengan tujuan menarik minat siswa untuk belajar membaca dan untuk mengurangi hambatan yang dialami siswa dalam membaca. Banyak yang menjadi kendala bagi anak tunagrahita ringan dalam hal membaca permulaan khususnya kelas dua SDLB diantaranya: 1. Terbatasnya kemampuan atau daya ingat anak tunagrhita ringan sehingga akan mempengaruhi kemampuan membaca. 2. Kurangnya penggunaan media pembelajaran akibatnya anak cepat bosan dan kurang menarik minat siswa dalam membaca. 3. Metode mengajar yang digunakan guru kurang tepat. Hasil belajar siswa atau kemampuan siswa dalam membaca masih rendah yakni masih di bawah Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) yang ditetapkan 70. Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar bahasa Indonesia kelas II belum tercapai karena nilai semua siswa masih di bawah KKM. Hasil belajar saat evaluasi yaitu siswa AL mendapat nilai 65, siswa DW mendapat nilai 60 dan siswa UL mendapat nilai 60. Salah satu indikator pada pembelajaran bahasa Indonesia yang harus dicapai oleh siswa adalah : (1) Siswa dapat membaca kata benda dengan benar tanpa bantuan gambar (2) Siswa dapat membaca kata benda, dengan lancar, dan (3) Siswa dapat membaca gambar dan mencocokannya dengan kata benda.

4 4 Untuk meningkatkan membaca permulaan anak tunagrahita ringan melalui media kartu kata bergambar guru sekaligus peneliti melakukan refleksi agar hasil belajar siswa meningkat. Menurut Wardhani dkk (2007, hlm. 1.6) untuk melakukan refleksi, guru berusaha bertanya kepada diri sendiri, misalnya dengan mengajukan pertanyaan berikut: a. Apakah penjelasan saya terlampau cepat? b. Apakah saya sudah memberi contoh yang memadai? c. Apakah saya sudah memberi kesempatan bertanya kepada siswa? d. Apakah saya sudah memberi yang memadai? e. Apakah latihan siswa sudah saya komentari? f. Apakah bahasa yang saya gunakan dapat dipahami siswa? Dari pertanyaan tersebut, guru akan dapat memperkirakan penyebab dari masalah yang dihadapi. Berdasarkan penyebab tersebut guru akan mencoba mencari jalan keluar untuk memperbaiki meningkatkan hasil belajar siswa. Untuk mengatasi hambatan yang dialami oleh siswa, maka peneliti berusaha menerapkan media kartu kata bergambar untuk mempermudah membaca permulaan anak tunagrahita ringan. Media kartu kata bergambar yang akan digunakan untuk membantu anak tunagrahita ringan kelas II SDLB Al-Ma,rifah Cirebon dalam membaca permulaan dan membangkitkan motivasi belajar adalah media kartu kata bergambar. Media kartu bergambar adalah media berisi kata-kata, gambar atau kombinasi dan dapat digunakan mengembangkan perbendaharaan katakata dimana guru membimbing siswa sesuai kemampuan siswa serta dapat memotivasi siswa dan konsentrasi dalam belajar siswa. Penelitian terdahulu yang dilakukan oleh saudara Suharjo menunjukan bahwa penelitian dengan menggunakan media kartu kata bergambar dapat meningkatkan motivasi belajar, meningkatkan prestasi belajar dan meningkatkan keterampilan anak tunagrahita ringan. Berdasarkan latar belakang masalah tersebut, peneliti menganggap penting untuk mengadakan perbaikan pembelajaran melalui penelitian tindakan kelas (PTK) tentang meningkatkan kemampuan membaca

5 5 permulaan anak tunagrahita ringan melalui media kartu kata bergambar di kelas II SDLB Al-Ma rifah Cirebon. B. Sasaran Tindakan Penelitian tindakan kelas ini subjek yang akan dijadikan sasaran penelitian tindakan kelas yaitu siswa tunagrahita ringan kelas II yang terdiri dari 3 siswa yaitu dua siswi perempuan dan satu siswa laki-laki. Penelitian ini dilaksanakan di SLB AL-Ma rifah Cirebon. Ada beberapa hal yang dapat dijadikan sebagai dasar peneliti memilih siswa kelas II C di SLB AL-Ma rifah Cirebon. Sebagai subjek penelitian, antara lain : 1. Pada saat menemukan permasalahan pembelajaran tersebut, peneliti sedang bertugas mengajar bahasa Indonesia di kelas. sehingga peneliti memahami permasalahan yang ada di dalam kelas. 2. Adanya kesesuaian antara kurikulum dengan materi pelajaran yang dijadikan sebagai sasaran dari penelitian. 3. Mendapat dukungan dari pihak sekolah baik kepala sekolah maupun guru - guru SLB Al-Ma rifah Cirebon. C. Rumusan Masalah Berdasarkan uraian latar belakang di atas peneliti merumuskan masalah sebagai berikut : Apakah penggunaan media kartu kata bergambar dapat meningkatkan kemampuan membaca permulaan anak tunagrahita ringan di kelas II SLB AL-Ma rifah Cirebon? D. Hipotesis Tindakan (Cara Pemecahan Masalah) Penelitian ini direncanakan terbagi ke dalam tiga siklus, setiap siklus direncanakan mengikuti prosedur perencanaan (planning), tindakan (acting), pengamatan (observing), dan refleksi (reflecting). Melalui tiga siklus tersebut dapat diamati meningkatkan membaca permulaan anak tunagrahita ringan melalui kartu kata bergambar. Dengan demikian, dapat dirumuskan hipotesis tindakan sebagai berikut: Untuk Mengetahui

6 6 Efektifitas penggunaan media kartu kata bergambar dalam meningkatkan kemampuan membaca permulaan anak tunagrahita ringan di kelas II SDLB AL-Ma rifah Cirebon? E. Tujuan Penelitian Tindakan Kelas 1. Tujuan Umum Untuk memperbaiki kinerja guru sehingga hasil belajar siswa meningkat dalam proses pembelajaran penggunaan media kartu kata dalam meningkatkan kemampuan membaca permulaan anak tunagrahita ringan kelas II SDLB AL-Ma rifah Cirebon 2. Tujuan Khusus Untuk memperoleh gambaran apakah siswa tunagrahita ringan mengetahui akan kemampuan membaca permulaan melalui media kartu kata bergambar. F. Manfaat Penelitian Tindakan Kelas Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat sebagai berikut: 1. Bagi Siswa Meningkatkan perhatian, minat, mempermudah menyerap materi dan mendorong siswa tunagrahita ringan aktif dalam pembelajaran membaca 2. Bagi Guru Kegiatan penelitian tindakan kelas ini akan melatih peneliti sekaligus guru kelas dalam memecahkan permasalahan dan meningkatkan pembelajaran serta mencari strategi pembelajaran membaca permulaan yang tepat. 3. Bagi Kelas Sebagai perbaikan dalam meningkatkan kualitas kemampuan membaca permulaan.

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Rina Agustiana, 2013

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Rina Agustiana, 2013 1 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Anak tunagrahita merupakan anak dengan kebutuhan khusus yang memiliki intelegensi jelas-jelas berada dibawah rata-rata yang disertai dengan kurangnya dalam
