MODUL SIB 04 : MEMBACA GAMBAR

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "MODUL SIB 04 : MEMBACA GAMBAR"

Transkripsi

1 PELATIHAN SITE INSPECTOR OF BRIDGE (INSPEKTUR PEKERJAAN LAPANGAN PEKERJAAN JEMBATAN) MODUL SIB 04 : MEMBACA GAMBAR 2006 DEPARTEMEN PEKERJAAN UMUM BADAN PEMBINAAN KONSTRUKSI DAN SUMBER DAYA MANUSIA PUSAT PEMBINAAN KOMPETENSI DAN PELATIHAN KONSTRUKSI (PUSBIN-KPK) MyDoc/Pusbin-KPK/Draft1

2 Modul SIB-04 : Membaca Gambar Kata Pengantar KATA PENGANTAR Modul ini berisi bahasan tentang Membaca Gambar pekerjaan jalan dan jembatan mencakup gambar rencana, gambar kerja (shop drawing) maupun gambar hasil pelaksanaan (as built drawing). Gambar rencana adalah gambar yang dibuat untuk mempersiapkan suatu proyek sampai dengan tahap pelelangan. Gambar ini belum merupakan gambar lengkap karena hanya terdiri dari gambar yang pokok-pokok saja, misalnya gambar denah dilengkapi dengan gambar konstruksi dan gambar pelengkap lainnya untuk keperluan pelelangan. Gambar kerja (shop drawing) adalah gambar rencana yang dilengkapi dengan gambar-gambar detail dan gambar tambahan agar pelaksanaan pembangunannya sesuai dengan spesifikasi yang telah ditetapkan dalam dokumen tender. Gambar kerja tersebut harus mendapatkan persetujuan dari Direksi Pekerjaan terlebih dahulu sebelum digunakan di lapangan. Gambar hasil pelaksanaan (as-built drawing) adalah perubahan gambar yang terjadi apabila terdapat perbedaan dalam pelaksanaan yang disebabkan oleh koreksi di lapangan dan telah mendapat persetujuan dari Direksi Pekerjaan, dan merupakan gambar akhir yang harus diserahkan kepada Pemilik Pekerjaan untuk kepentingan operasi dan perawatan dan dokumentasi proyek. As-built drawing kadang-kadang disebut juga record drawing. Dengan memahami kodefikasi dan standar gambar untuk pekerjaan jalan dan jembatan di maksud di atas, diharapkan hasil kerja Site Inspector of Bridge dapat memenuhi standar yang dipersyaratkan dalam jabatan ini. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) -i-

3 Modul SIB-04 : Membaca Gambar Kata Pengantar Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) -ii-

4 Modul SIB-04 : Membaca Gambar Kata Pengantar LEMBAR TUJUAN JUDUL PELATIHAN : Pelatihan Site Inspector of Bridge TUJUAN UMUM PELATIHAN Setelah melakukan pelatihan, peserta mampu melaksanakan pengawasan dan perlaporan pekerjaan konstruksi jembatan untuk memastikan kesesuaian dengan rencana, metode kerja dan dokumen kontrak. TUJUAN KHUSUS PELATIHAN Setelah pelatihan, peserta mampu: 1. Menjelaskan keselamatan dan kesehatan kerja (K3) 2. Membaca gambar geoteknik. 3. Menjelaskan tentang bahan jembatan. 4. Membaca gambar. 5. Menjelaskan tentang alat berat 6. Mengawasi pekerjaan pengukuran dan pematokan. 7. Mengawasi pekerjaan tanah. 8. Mengawasi pekerjaan beton. 9. Mengawasi pekerjaan bangunan pelengkap dan perlengkapan jembatan. 10. Mengawasi pekerjaan pemeliharaan jalan darurat dan pengaturan lalu lintas. 11. Menjelaskan metode kerja pelaksanaan pekerjaan jembatan. 12. Melakukan teknik pelaporan. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) -iii-

5 Modul SIB-04 : Membaca Gambar Kata Pengantar NOMOR DAN JUDUL MODUL : SIB - 04 Membaca Gambar TUJUAN INSTRUKSIONAL UMUM (TIU) Setelah modul ini dipelajari, peserta mampu mengimplementasikan gambar rencana pekerjaan jalan dan jembatan menjadi gambar kerja (shop drawing) dan selanjutnya dalam proses pelaksanaan di lapangan, sesuai dengan kondisi lapangan menjadi gambar hasil pelaksanaan(as-built drawing). TUJUAN INSTRUKSIONAL KHUSUS (TIK) Pada akhir pelatihan peserta mampu : 1. Menjelaskan fungsi gambar, gambar sebagai bahasa teknik, dan jenis gambar konstruksi 2. Menjelaskan penyajian gambar 3. Menjelaskan kodefikasi dan normalisasi gambar. 4. Menjelaskan desain jembatan 5. Menjelaskan kelegkapan gambar. 6. Menjelaskan sistimatika gambar Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) -iv-

6 Modul SIB-04 : Membaca Gambar Kata Pengantar DAFTAR ISI KATA PENGANTAR LEMBAR TUJUAN DAFTAR ISI DESKRIPSI SINGKAT PENGEMBANGAN MODUL PELATIHAN INSPEKTOR LAPANGAN PEKERJAAN JEMBATAN (Site Inspector of Bridge) DAFTAR MODUL PANDUAN INSTRUKTUR Halaman i ii iv vi vii viii BAB I PENDAHULUAN I Umum I Fungsi Gambar I Gambar Sebagai Bahasa Teknik I Jenis Gambar Konstruksi I-3 BAB II PENYAJIAN GAMBAR II Ukuran Kertas Gambar II Garis Batas Atau Garis Tepi II Kepala Gambar II Skala Gambar II-3 BAB III KODEFIKASI DAN SIMBOL GAMBAR III Garis III Huruf Dan Angka III Gambar Jalan III Gambar Beton Bertulang III-4 BAB IV DESAIN JEMBATAN IV Data Perencanaan IV Rencana Kelas Jembatan & Kriteria Perencanaan IV Pemilihan Jenis Bangunan Atas Jembatan IV Perencanaan Lajur Lalu-Lintas Rencana IV Perencanaan Struktur Jembatan IV Perencanaan Bangunan Bawah Jembatan IV Perangkat Lunak Perencanaan IV-12 Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) -v-

7 Modul SIB-04 : Membaca Gambar Kata Pengantar BAB V KELENGKAPAN GAMBAR V Umum V Halaman Sampul V Daftar Gambar V Daftar Singkatan Dan Simbol V Gambar Situasi V Denah Perencanaan Jalan (Plan) V Potongan Memanjang (Profile) V Potongan Melintang Jalan (Cross Section) V Denah Perencanaan Drainase V Potongan Memanjang Saluran V Gambar Detail V Gambar Perencanaan Traffic Engineering V Gambar Desain V-4 BAB VI SISTEMATIKA DAN CONTOH GAMBAR VI Sistematika Gambar VI Contoh Gambar VI-2 RANGKUMAN LAMPIRAN : Contoh Gambar-Gambar Proyek. DAFTAR PUSTAKA HAND OUT Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) -vi-

8 Modul SIB-04 : Membaca Gambar Kata Pengantar DESKRIPSI SINGKAT PENGEMBANGAN MODUL PELATIHAN INSPEKTOR LAPANGAN PEKERJAAN JEMBATAN (Site Inspector of Bridge) 1. Kompetensi kerja yang disyaratkan untuk jabatan kerja Inspektor Lapangan Pekerjaan Jembatan (Site Inspector of Bridge) dibakukan dalam Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) yang didalamnya telah ditetapkan unit-unit kerja sehingga dalam Pelatihan Inspektor Lapangan Pekerjaan Jembatan (Site Inspector of Bridge) unit-unit tersebut menjadi Tujuan Khusus Pelatihan. 2. Standar Latihan Kerja (SLK) disusun berdasarkan analisis dari masing-masing Unit Kompetensi, Elemen Kompetensi dan Kriteria Unjuk Kerja yang menghasilkan kebutuhan pengetahuan, keterampilan dan sikap perilaku dari setiap Elemen Kompetensi yang dituangkan dalam bentuk suatu susunan kurikulum dan silabus pelatihan yang diperlukan untuk memenuhi tuntutan kompetensi tersebut. 3. Untuk mendukung tercapainya tujuan khusus pelatihan tersebut, maka berdasarkan Kurikulum dan Silabus yang ditetapkan dalam SLK, disusun seperangkat modul pelatihan (seperti tercantum dalam Daftar Modul) yang harus menjadi bahan pengajaran dalam pelatihan Inspektor Lapangan Pekerjaan Jembatan (Site Inspector of Bridge). Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) -vii-

9 Modul SIB-04 : Membaca Gambar Kata Pengantar DAFTAR MODUL Jabatan Kerja : Nomor Modul Kode Inspektur Lapangan Pekerjaan Jembatan Site Inspector of Bridge (SIB) Judul Modul 1 SIB 01 Keselamatan dan Kesehatan Kerja 2 SIB 02 Membaca Data Geoteknik 3 SIB 03 Bahan Jembatan 4 SIB 04 Membaca Gambar 5 SIB 05 Alat Berat 6 SIB 06 Pengukuran dan Pematokan 7 SIB 07 Pekerjaan Tanah 8 SIB 08 Pekerjaan Beton 9 SIB 09 Pekerjaan Bangunan Pelengkap dan Perlengkapan Jalan 10 SIB 10 Pemeliharaan Jalan Darurat dan Pengaturan Lalu Lintas 11 SIB 11 Metode Kerja Pelaksanaan Pekerjaan Jembatan 12 SIB 12 Teknik Pelaporan Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) -viii-

10 Modul SIB-04 : Membaca Gambar Kata Pengantar PANDUAN INSTRUKTUR A. BATASAN JUDUL : MEMBACA GAMBAR KETERANGAN KODE MODUL : SIB 04 Deskripsi : Materi ini terutama membahas gambar pelaksanaan dan menyusun rencana kerja terutama meliputi fungsi gambar, jenis gambar, penyajian gambar, kodefikasi gambar, kelengkapan gambar, gambar teknik jalan dan desain serta sistematika gambar beserta contoh-contohnya dan menyusun rencana kerja Tempat Kegiatan : Dalam ruang kelas lengkap dengan fasilitasnya Waktu Kegiatan : 2 jam pelajaran (1 jp = 45 menit) B. KEGIATAN PEMBELAJARAN KEGIATAN INSTRUKTUR KEGIATAN PESERTA PENDUKUNG 1. Ceramah : Pembukaan Menjelaskan tujuan instruksional (TIU & TIK) Merangsang motivasi peserta dengan pertanyaan atau pengalamannya dalam penerapan gambar pelaksanaan Mengikuti penjelasan TIU dan TIK dengan tekun dan aktif Mengajukan pertanyaan apabila kurang jelas. OHT Waktu : 5 menit 2. Ceramah : Pendahuluan Tahapan penyiapan gambar, jenis dan fungsi gambar : Menjelaskan tahapan pembuatan gambar konstruksi Menjelaskan jenis dan fungsi gambar Menjelaskan pengertian gambar sebagai bahasa teknik Mendiskusikan setiap pokok Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) Mengikuti penjelasan instruktur dengan tekun dan aktif Mencatat hal-hal yang perlu Mengajukan pertanyaan bila perlu OHT -ix-

11 Modul SIB-04 : Membaca Gambar Kata Pengantar KEGIATAN INSTRUKTUR KEGIATAN PESERTA PENDUKUNG bahasan tersebut Waktu : 9 menit Bahan : Materi Serahan (Bab I, Pendahuluan) 3. Ceramah : Penyajian gambar Ukuran kertas gambar, garis tepi, kepala gambar dan skala gambar. Menjelaskan ukuran kertas gambar Menjelaskan garis batas atau garis tepi Menjelaskan kepala gambar Menjelaskan skala gambar Mendiskusikan setiap pokok bahasan tersebut. Waktu : 8 menit Bahan : Materi Serahan (Bab 2, Penyajian Gambar) 4. Ceramah : Kodefikasi dan simbol gambar Garis, huruf dan angka, gambar jalan dan gambar beton. Menjelaskan jenis, bentuk dan ukuran garis Menjelaskan huruf dan angka yang digunakan dalam gambar konstruksi Menjelaskan gambar jalan atau letak dan arah jalan Menjelaskan gambar beton bertulang Mendiskusikan setiap pokok bahasan tersebut. Waktu : 8 menit Bahan : Materi serahan (Bab 3, Kodefilaksi dan Simbol Gambar) 5. Ceramah : Desain Jembatan o Data Perencanaan o Rencana Kelas Jembatan & Kriteria Perencanaan o Pemilihan Jenis Bangunan Atas Jembatan o Perencanaan Lajur Lalu-Lintas Rencana o Perencanaan Struktur Jembatan o Perencanaan Bangunan Bawah Jembatan o Perangkat Lunak Perencanaan Waktu : 15 menit Bahan : Materi Serahan (Bab 4, Desain Jembatan) Mengikuti penjelasan instruktur dengan tekun dan aktif Mencatat hal-hal yang perlu Mengajukan pertanyaan bila perlu Mengikuti penjelasan instruktur dengan tekun dan aktif Mencatat hal-hal yang perlu Mengajukan pertanyaan bila perlu Mengikuti penjelasan instruktur dengan tekun dan aktif Mencatat hal-hal yang perlu Mengajukan pertanyaan bila perlu OHT OHT OHT Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) -x-

12 Modul SIB-04 : Membaca Gambar Kata Pengantar KEGIATAN INSTRUKTUR KEGIATAN PESERTA PENDUKUNG 6. Ceramah : Kelengkapan gambar Kelengkapan gambar untuk mendukung terlaksananya suatu proyek pekerjaan jalan. Menjelaskan halaman sampul, daftar gambar, daftar singkatan dan simbol Menjelaskan gambar situasi dan denah perencanaan jalan/jembatan Menjelaskan gambar potongan jalan memanjang dan melintang Menjelaskan denah perencanaan drainase dan potongan memanjang saluran Menjelaskan gambar detail Menjelaskan gambar perencanaan traffic engineering Menjelaskan gambar standard Mendiskusikan setiap pokok bahasan tersebut Waktu : 15 menit Bahan : Materi Serahan (Bab 5, Kelengkapan Gambar) 7. Ceramah : Sistematika dan contoh gambar Mengikuti penjelasan instruktur dengan tekun dan aktif Mencatat hal-hal yang perlu Mengajukan pertanyaan bila perlu OHT Sistematika penyajian gambar dan contoh gambar beberapa proyek jalan Menjelaskan sistematika penyajian gambar Menjelaskan contoh gambar dari beberapa proyek jalan Mendiskusikan setiap pokok bahasan. Waktu : 15 menit Bahan : Materi Serahan (Bab 6, Sistematika dan Contoh Gambar) Mengikuti penjelasan instruktur dengan tekun dan aktif Mencatat hal-hal yang perlu Mengajukan pertanyaan bila perlu OHT 8. Praktek : Membaca gambar Membagikan gambar desain atau gambar pelaksanaan pekerjaan jalan dan jembatan Menjelaskan simbol dan kode yang ada pada gambar tersebut. Menjelaskan cara menginterpretasikan gambar kontrak dan gambar pelaksanaan Menjelaskan cara perhitungan kuantitas berdasar gambar desain dan gambar pelaksanaan Memberi tugas kelompok mengitung kuantitas pekerjaan jalan dan jembatan berdasarkan Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) Mempelajari gambar yang diterimanya Mengikuti penjelasan dengan tekun dan aktif Mengiterpretasikan gambar desain atau gambar pelaksanaan Menentukan cara perhitungan kuantitas pekerjaan berdasar gambar desain atau gambar pelaksanaan Menjelaskan simbol dan kode pada gambar Gambar desain / pelaksanaan jalan dan jembatan Komputer Kalkulator Alat tulis/ gambar -xi-

13 Modul SIB-04 : Membaca Gambar Kata Pengantar KEGIATAN INSTRUKTUR KEGIATAN PESERTA PENDUKUNG gambar desain dan gambar pelaksanaan Mencatat hal-hal yang perlu Mengajukan pertanyaan bila perlu Waktu : 15 menit Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) -xii-

14 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab I Pendahuluan BAB I PENDAHULUAN 1.1. UMUM Untuk menciptakan sebuah proyek, kita harus membuat sketsa atau gambar berskala kecil yang memberi memberi gambaran tentang bentuk bangunan keseluruhan, situasi, dan kemungkinan-kemungkinan perencanaan. Setelah sketsa pemikiran pertama dari proyek tersebut dikaji secara mendalam, termasuk garis besar biaya yang diperlukan dan manfaatnya, maka dibuatlah prarencana yang terdiri dari gambar / sketsa yang lebih detail dalam skala kecil dari bagianbagian bangunan proyek. Dari gambar tersebut dibuatlah anggaran biaya secara lebih teliti. Setelah dipelajari lebih mendalam dan dipandang feasible untuk diteruskan rencana proyek tersebut, maka dibuatlah rencana pelaksanaannya. Tahap selanjutnya adalah membuat gambar-gambar (bestek) berdasarkan pra-rencana dan gambar detail yang lebih teliti dengan skala yang lebih besar. Kemudian dikaji lagi untuk mencari kemungkinan-kemungkinan yang lebih menguntungkan dan lebih ekonomis. Setelah ini semua mantap, maka dibuatlah gambar yang lebih lengkap. Gambar detail dibuat dengan skala yang cukup besar, supaya ada gambaran yang jelas tentang seluruh pekerjaan yang diperlukan lengkap dengan biaya-biayanya. Dari uraian diatas maka jelas bahwa dalam bidang pembangunan konstruksi sangat diperlukan pengetahuan tentang gambar-gambar konstruksi. Pengetahuan tentang gambar konstruksi sudah cukup jika : a. Mengenal kodefikasi dan normalisasi gambar, misalnya : Gambar pasangan batu Gambar pekerjaan beton Garis-garis yang kelihatan Garis-garis yang tak kelihatan b. Dapat mengerti / membaca dan menerjemahkan gambar, misalnya gambar bestek, gambar konstruksi / detail, dsb. c. Dapat mengenal pengetahuan konstruksi. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) I-1

15 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab I Pendahuluan 1.2. FUNGSI GAMBAR Gambar secara garis besar mempunyai 2 fungsi, yaitu : Sebagai alat untuk menyampaikan informasi. Untuk menyimpan data atau sebagai arsip. 1. Alat penyampaian informasi Sebagai contoh ada satu bundel gambar perencanaan jalan yang dibuat oleh seorang perencana. Dalam gambar tersebut seorang perencana menyampaikan ide pikirannya melalui gambar dan selanjutnya informasi tersebut diterima oleh orang lain misalnya kontraktor untuk dilaksanakan. Setelah proyek tersebut selesai dibangun ternyata hasilnya sama seperti yang diinginkan oleh perencananya. Ini suatu bukti bahwa melalui gambar tersebut terjadilah transformasi informasi secara tepat dan benar. 2. Alat menyimpan data Gambar merupakan data teknis yang paling ampuh untuk mengarsipkan data. Informasi tentang suatu proyek atau konstruksi yang telah dibuat beberapa tahun yang silam dapat dilihat kembali dan diperoleh keterangannya melalui sebuah gambar yang diarsipkan. Sebagai contoh suatu jembatan beton bertulang setelah jembatan tersebut jadi, tidak dapat diketahui berapa jumlah penulangan baja yang digunakan untuk memperkuat jembatan beton bertulang tersebut. Tetapi 50 tahun kemudian, dengan pengarsipan gambar yang baik maka penulangan jembatan tersebut masih dapat diketahui sehingga kekuatan jembatan dapat dihitung ulang untuk menahan perkembangan beban kendaraan yang melewatinya. Sekarang gambar-gambar dapat disimpang dengan menggunakan micro-film, dimana penyimpanannya lebih menghemat tempat dan lebih tahan lama GAMBAR SEBAGAI BAHASA TEKNIK Gambar adalah bahasa yang dipakai oleh orang teknik, seperti Teknik Sipil, Teknik Mesin, Teknik Elektro, Arsitektur dan lain-lain. Oleh karena itu gambar dapat disebut sebagai bahasa teknik. Dengan gambarr, orang-orang teknik menggunakan / melengkapi komunikasinya, yang mana sangat sulit bahkan tidak mungkin apabila diceritakan dengan bahasa lisan ataupun tulis. Sebagai alat komunikasi, suatu gambar dapat untuk menyampaikan ide / gagasan yang ada dipikiran seseorang untuk disampaikan kepada orang lain. Penerusan informasi adalah sebagai fungsi yang penting untuk suatu gambar, oleh karena itu diharapkan gambar dapat meneruskan keterangan secara tepat dan obyektif. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) I-2

16 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab I Pendahuluan Sebuah gambar memerlukan kelengkapan keterangan-keterangan. Karena gambar juga merupakan bahasa lambang yang mana perlu kesepakatan dalam mengartikan lambanglambang yang dipakai untuk kelengkapan gambar JENIS GAMBAR KONSTRUKSI Dalam pekerjaan konstruksi dikenal jenis-jenis gambar, yaitu : Gambar rencana Gambar kerja (shop drawing) Gambar hasil pelaksanaan (as-built drawing) Termasuk didalamnya terdapat gambar detail. Gambar detail yaitu suatu gambar dengan skala besar untuk menggambarkan lebih jelas tentang hal-hal yang perlu dijelaskan lebih rinci, biasanya dilengkapi dengan beberapa gambar potongan dan gambar tampak. Gambar desain adalah gambar yang dibuat untuk mempersiapkan suatu proyek sampai dengan tahap pelelangan. Gambar desain juga disebut gambar perencanaan. Adapula gambar desain yang disebut gambar prarencana. Gambar ini belum merupakan gambar lengkap karena hanya terdiri dari gambar yang pokok-pokok saja, misalnya gambar denah. Biasanya gambar prarencana diperlukan hanya untuk kebutuhan negosiasi atau konsultasi. Setelah rencana proyek tersebut disepakati / disetujui oleh Pengguna Jasa dan pihak-pihak yang terkait, maka dibuatlah gambar rencana yang dilengkapi dengan gambar konstruksi dan gambar pelengkap lainnya untuk keperluan tender atau pelelangan. Gambar kerja (shop drawing) adalah gambar rencana yang dilengkapi dengan gambargambar detail dan gambar tambahan agar pelaksanaan pembangunannya sesuai dengan spesifikasi yang telah ditetapkan dalam dokumen tender. Gambar kerja harus mendapat persetujuan Pengawas / Direksi Pekerjaan terlebih dahulu tentang persyaratan yang harus dipenuhi sesuai spesifikasi. Gambar hasil pelaksanaan (as-built drawing) adalah perubahan gambar yang terjadi apabila terdapat perbedaan dalam pelaksanaan yang disebabkan oleh koreksi di lapangan dan telah mendapat persetujuan dari Pengguna Jasa, dan merupakan gambar akhir yang harus diserahkan kepada Pemilik / Pengguna Jasa untuk kepentingan operasi dan perawatan dan dokumentasi proyek. As-built drawing kadang-kadang disebut juga record drawing. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) I-3

17 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab II Penyajian Gambar BAB II PENYAJIAN GAMBAR 2.1. UKURAN KERTAS GAMBAR Gambar disajikan dalam kertas dengan ukuran yang berbeda-beda. Ukuran kertas gambar mempunyai standard ukuran tertentu. Ukuran yang paling banyak digunakan adalah dengan menggunakan seri A yang diikuti huruf mulai dari 0 sampai 4. Ukuran standard yaitu A0 mempunyai luas 1 m 2, dengan perbandingan ukuran panjang kertas terhadap lebar kertas adalah 2 : 1. Ukuran-ukuran berikutnya diperoleh dengan membagi 2 ukuran yang mendahuluinya. Misalnya A1 mempunyai ukuran setengah A0, ukuran A2 mempunyai ukuran setengah A1, ukuran A3 mempunyai ukuran setengah A2, ukuran A4 mempunyai ukuran setengah A3. Ukuran kertas gambar dapat dilihat seperti pada Tabel 2.1. berikut. Tabel 2.1. : Ukuran kertas. Lambang Panjang (mm) Lebar (mm) A A A A A GARIS BATAS ATAU GARIS TEPI Kertas gambar harus diberi garis batas pada tepinya. Jarak garis batas / tepi pada kertas gambar sekurang-kurangnya mempunyai lebar 20 mm untuk kertas ukuran A0 dan A1. Sedangkan untuk ukuran kertas A2, A3 dan A4 biasanya diambil sekurang-kurangnya 10 mm. Untuk keperluan pengarsipan bagian tepi kertas sebelah kiri diberi lubang untuk menjepit kertas-kertas gambar tersebut dalam suatu bundel arsip. Demikian juga bila sekelompok kertas gambar harus dijilid, maka bagian kiri kertas gambar perlu disiapkan tempat untuk menjilid bundel kertas gambar tersebut. Oleh karena itu pada bagian kiri kertas gambar biasanya jarak garis tepinya lebih lebar dari sisi yang lain, misalnya diambil 30 sampai 40 mm, seperti tampak pada gambar dibawah ini. Sedangkan garis tepi ini biasanya dipakai ketebalan garis minimum 0,5 mm. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) II-1

18 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab II Penyajian Gambar Garis tepi 2.3. KEPALA GAMBAR Kepala gambar harus dibubuhkan pada lembar kertas gambar. Pada ruang kepala gambar tercantum hal-hal penting antara lain sebagai berikut : Nomor gambar Judul gambar Nama perusahaan Tanda-tangan petugas yang bertanggung-jawab Keterangan gambar, seperti skala gambar Tempat untuk menulis catatan penting, dll. Letak kepala gambar yang baku adalah disebelah kanan bawah. Namun untuk kepentingan tertentu maka kepala gambar dapat diperpanjang kekiri atau keatas sehingga sering terjadi kepala gambar terletak pada sisi bawah gambar sepanjang ukuran kertas gambar atau pada sisi kanan kertas gambar selebar ukuran kertas gambar, ada pula pada sisi atas gambar sepanjang ukuran kertas gambar. Bentuk / format kepala gambar bisa berbeda, sesuai dengan yang ditentukan oleh Pengguna Jasa. Contoh bentuk kepala gambar dan letaknya dapat dilihat seperti Gambar 2.3. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) II-2

19 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab II Penyajian Gambar PROYEK PENINGKATAN JALAN ARJUNA DKI JAKARTA CATATAN DENAH JALAN No. 2/8 NAMA TANDA-TANGAN DIGAMBAR DIPERIKSA DISETUJUI Skala 1 : 100 Kepala gambar Gambar 2.3. : Contoh kepala gambar dan letaknya SKALA GAMBAR Untuk ilmu bangunan, dapat digunakan gambar dengan skala : 1 : 5 1 : 10 1 : 20 1 : 50 1 : : : : Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) II-3

20 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab II Penyajian Gambar Untuk pembuatan peta, skala gambar yang digunakan adalah 1 : 500 dan seterusnya hingga 1 : Sedangkan penggunaan skala untuk masing-masing jenis dan fungsi gambar adalah : Gambar situasi menggunakan skala 1 : 500, 1 : Gambar konstruksi menggunakan skala 1 : 200, 1 : 100, 1 : 50 Gambar detail menggunakan skala 1 : 20, 1 : 10, 1 : 5 Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) II-4

21 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab III Kodefikasi dan Simbol Gambar BAB III KODEFIKASI DAN SIMBOL GAMBAR 3.1. GARIS Dalam gambar dipergunakan bermacam jenis garis baik bentuknya maupun ukurannya. Karena gambar adalah alat untuk komunikasi maka penggunaan garis tersebut harus sesuai dengan maksud dan tujuannya. Jenis-jenis garis yang dipergunakan untuk gambar teknik sipil biasanya terdiri dari 3 jenis, yaitu : Garis nyata atau garis penuh Garis putus-putus Garis putus titik Jenis garis yang lain misalnya : Garis titik-titik Garis putus dengan dua titik Garis-garis tersebut diatas mempunyai ketebalan. Jenis garis menurut tebalnya, dibagi menjadi 3 macam, yaitu : Garis tebal Garis sedang Garis titpis Perbandingan ketebalan garis tersebut diatas lebih kurang adalah 1 : 0,7 : 0,5. Perbandingan tersebut tidak terlalu mengikat karena ketebalan garis sebenarnya juga tergantung dari besarnya gambar. Penggunaan garis untuk gambar teknik sipil biasanya sebagai berikut : Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) III - 1

22 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab III Kodefikasi dan Simbol Gambar Garis tebal biasanya digunakan untuk garis tepi, garis kepala gambar. Selain itu garis tebal juga digunakan untuk membuat garis benda. Tetapi garis benda biasanya dibuat dengan ukuran sedang. Garis titpis dipakai untuk keperluan garis pembantu atau garis ukuran, garis penunjuk dan garis arsir. Garis putus-putus biasanya digunakan untuk membuat garis benda yang mana dari arah kita memandang garis tersebut sebenarnya tidak terlihat. Garis putus-titik biasanya digunakan untuk menggambar garis sumbu (garis simetri), garis potong bidang benda, garis pada benda yang berada dibelakang kita. Bisa saja garis putus maupun garis putus-titik dipakai untuk keperluan lain, tetapi harus diberi keterangan HURUF DAN ANGKA Huruf biasanya digunakan untuk keperluan menulis keterangan, catatan, judul dan sebagainya. Sedangkan angka biasanya digunakan untuk penomoran, menulis ukuran, peng-kode-an dan lain-lain. Huruf maupun angka tidak boleh menimbulkan keraguraguan bagi yang membaca. Oleh karena itu yang perlu diperhatikan dalam membuat huruf maupun angka, ialah : Dapat terbaca dengan jelas Bentuknya seragam, konsisten Berikut diberikan contoh standard membuat huruf dan angka yang dipakai oleh ISO 3098/ dan JIS seperti pada Gambar dan Ukuran huruf secara umum dapat diambil perbandingan tinggi huruf terhadap lebarnya adalah 3 : 2 ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWXYZ abcdefghijklmnopqrstuvwxyz [(!?., -=+x %&)]Ø IVX Gambar : Bentuk huruf sesuai standard ISO Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) III - 2

23 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab III Kodefikasi dan Simbol Gambar 1 0 m m m Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) III - 3

24 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab III Kodefikasi dan Simbol Gambar m , 3 m m Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) III - 4

25 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab III Kodefikasi dan Simbol Gambar A B C D E F G H I J 5 m m K L Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) III - 5

26 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab III Kodefikasi dan Simbol Gambar M N O P Q R S T 4 m m U V W X Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) III - 6

27 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab III Kodefikasi dan Simbol Gambar Y Z 3, 2 m m a b c d e f g h i Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) III - 7

28 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab III Kodefikasi dan Simbol Gambar j 2, 5 m m k l m n o p q r s t Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) III - 8

29 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab III Kodefikasi dan Simbol Gambar 2 m m u v w x y z Gambar : Bentuk huruf sesuai standard JIS 3.3. GAMBAR JALAN Dalam menggambar denah badan jalan harus ditetapkan dulu letak dan arah badan jalan secara tepat dan benar. Untuk mengetahui letak yang benar perlu ada pedoman titik-titik koordinat. Masing-masing wilayah atau kota biasanya sudah ada titik tertentu sebagai sumbu koordinatnya dimana sumbu X dan Y dari koordinat tersebut menunjukkan arah Utara dan Selatan. Oleh karena itu agar arah sumbu jalan dapat digambar dengan benar, perlu ditetapkan arah mata angin pada gambar tersebut. Simbol mata angin menunjukkan arah Utara (North) dengan tanda panah seperti contoh gambar dibawah ini dan biasanya diikuti dengan ukuran skala yang dipakai pada gambar tersebut. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) III - 9

30 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab III Kodefikasi dan Simbol Gambar U km Gambar : Simbol mata angin Simbol-simbol yang sering dipakai biasanya dikumpulkan dalam satu daftar yang biasa disebut Legenda (Legend) seperti contoh pada Lampiran GAMBAR BETON BERTULANG Ukuran ketebalan plat beton dengan simbol t = thickness = tebal. Contoh : t = 20 cm. Untuk balok, lebar disebut lebih dahulu dari pada tinggi, misalnya 25 x 60. Tinggi balok adalah jarak antara tepi bawah balok dan tepi atas lantai. Bila balok terletak diatas lantai, maka tingginya diukur dari tepi bawah balok sampai tepi atas balok. Ukuran tinggi dipakai simbol H atau h = high = tinggi. Contoh : h = 40 cm. Ukuran diameter = d atau D atau Ø. Contoh : d = 8 mm, D = 40 cm. Ukuran diameter dan jumlah penulangan pada beton. Misalnya 4 Ø 20 artinya dipakai tulangan baja d = 20 mm jumlahnya 4 buah. Ukuran diameter dan jarak tulangan. Misalnya Ø 8 20 artinya pelat beton tersebut menggunakan tulangan baja dengan diameter 8 mm dipasang pada jarak 20 cm. Kemiringan digunakan simbol I yang artinya inclination. Contoh : I = 1 % = 1 : 100 Gambar beton biasanya dibuat dalam skala 1 : 20, kecuali bila perlu lebih jelas dipakai skala lebih besar. Penampang biasanya ditengah-tengah antara 2 tumpuan dan ditepi balok dekat tumpuan. Gambar-gambar tulangan dan jarak antara tulangan harus jelas. Jika letak batang tak jelas, maka tempatkanlah di tempat batang itu suatu segitiga, dengan puncaknya menunjuk ke sebelah dalam pelat, misalnya : Tulangan bawah : Letak batang pada tulangan bersilangan adalah : Lapis terbawah, penulangan atas atau bawah : Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) III - 10

31 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab III Kodefikasi dan Simbol Gambar Lapis teratas, penulangan bawah atau atas : Pada Lampiran diberikan contoh-contoh gambar pekerjaan beton bertulang. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) III - 11

32 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab IV Desain Jembatan 4.1. DATA PERENCANAAN BAB IV DESAIN JEMBATAN Perencanaan utama yang harus dilaksanakan minimal dan tidak terbatas pada : 1). Jembatan baru Perencanaan bangunan atas jembatan Perencanaan bangunan bawah jembatan (pilar, abutment dan pondasi) Perencanaan jalan pendekat / oprit jembatan 2). Jembatan lama Perencanaan perbaikan atau pemeliharaan bangunan atas jembatan Perencanaan perbaikan atau pemeliharaan komponen perletakan jembatan Perencanaan perbaikan atau pemeliharaan bangunan bawah jembatan 4.2. RENCANA KELAS JEMBATAN & KRITERIA PERENCANAAN Sistem jembatan harus direncanakan berdasar kriteria sebagai berikut : Estimasi biaya konstruksi terendah Kuat Kenyamanan Estetika struktur Kemudahan pelaksanaan Suatu penampang melintang jembatan yang normal harus sesuai dengan kriteria perencanaan geometrik yang diberikan, meliputi : Lebar jalan kendaraan. Bentang jembatan. Tinggi ruang bebas jembatan. Muka air banjir PEMILIHAN JENIS BANGUNAN ATAS JEMBATAN Bentang maksimum bangunan atas jembatan tergantung pada jenis konstruksi yang akan dipilih. Bila panjang keseluruhan jembatan memerlukan lebih dari satu bentang Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) IV - 1

33 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab IV Desain Jembatan untuk suatu jenis konstruksi maka diperlukan satu pilar atau lebih. Pada dasarnya jenis bangunan atas jembatan dapat diklasifikasikan sebagai berikut : Balok dan pelat (beam & slab). Pelat (slab). Culvert. Box girder. Rangka baja. Untuk kepentingan syarat pemilihan jenis jembatan yang sangat penting ini disarankan memakai jenis jembatan dengan mempertimbangkan hal-hal sebagai berikut : 1. Persyaratan fungsinya a. Panjang span : Panjang span jembatan merupakan faktor terpenting dalam menentukan jenis jembatan. Mengenai seleksi jpendekatan enis struktur bangunan atas dapat dilihat pada Tabel 4.1, 4.2., dan 4.3 b. Perbandingan tinggi gelagar terhadap panjang span : Formula ini dibuat untuk tujuan mendapatkan biaya konstruksi yang ekonomis. Pada Tabel 4.1, 4.2., dan 4.3 disajikan formula sebagai pendekatan penentuan tinggi gelagar. 2. Persyaratan lingkungan Sistem jembatan yang direncanakan estetikanya harus harmonis dengan lingkungan sekitarnya baik dipandang dari jarak jauh maupun dipandang dari bawah. Standarisasi jembatan juga dibuat untuk pandangan estetis yang lebih baik. 3. Persyaratan pelaksanaan konstruksi a. Metode konstruksi Metode pracetak dan metode pengangkatan dengan crane adalah yang disarankan dalam pelaksanaan jembatan beton karena kemudahan pelaksanaannya, ekonomi dan pendeknya periode pelaksanaan. Alternative metode konstruksi dapat dilihat pada Tabel 4.4. b. Periode pelaksanaan Untuk mengoptimalkan jangka waktu pelaksanaan maka kecepatan pelaksanaan jembatan harus menjadi pertimbangan dalam menentukan jenis jembatan. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) IV - 2

34 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab IV Desain Jembatan Tabel 4.1. : Standar pendekatan pemilihan jenis gelagar bangunan atas. No. Jenis bangunan atas Bentang efektif (m) Perbandingan H/L I. Struktur prategang 1 Slab berongga 1/22 (1/20-1/30) 2 Str. komposit sederhana : gelagar I 1/15 (1/13-1/20) 3 Str. komposit menerus : gelagar I 1/18 (1/16-1/22) 4 Str. sederhana : gelagar I 1/18 (1/16-1/22) 5 Str. menerus : gelagar I 1/20 (1/18-1/22) 6 Str. komposit sederhana : gelagar U 1/18 (1/16-1/20) 7 Gelagar kotak sederhana 1/20 (1/18-1/24) 8 Gelagar kotak menerus * 1/22 (1/20-1/27) 9 Gelagar kotak menerus ** 1/18 (1/16-1/22) II. Struktur beton bertulang 1 Gelagar sederhana 1/15 2 Slab berongga 1/20 3 Konstruksi kaku 1/12 4 Slab di tiang 1/20 Catatan : * = di-ereksi dengan penopang H = tinggi gelagar ** = di-ereksi dengan metoda kantilever L = bentang Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) IV - 3

35 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab IV Desain Jembatan Tabel 4.2. : Tipe-tipe bangunan atas struktur jembatan yang menggunakan beton bertulang. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) IV - 4

36 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab IV Desain Jembatan Tabel 4.3. : Tipe-tipe bangunan atas struktur jembatan yang menggunakan beton pratekan. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) IV - 5

37 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab IV Desain Jembatan Tabel 4.4. : Tipe-tipe bangunan atas struktur jembatan yang menggunakan beton pratekan. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) IV - 6

38 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab IV Desain Jembatan Tabel 4.5. : Metode pelaksanaan struktur atas jembatan. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) IV - 7

39 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab IV Desain Jembatan Jembatan rangka baja dibagi dalam dua kelas : A dan B, pembagian kelas ini didasarkan pada perbedaan lebar lantai dan lebar trotoar. a. Kelas A Lebar lantai kendaraan : 7,00 m Trotoar : 2 x 1,00 m Clearance height : 5,10 m b. Kelas B Lebar lantai kendaraan : 6,00 m Trotoar : 2 x 0,50 m Clearance height : 5,10 m c. Mutu baja Struktur utama : SM 490 YB Struktur sekunder : SM 400 YB Semua baut mutu tinggi : Grade 8.8 (kecuali untuk sandaran) Jembatan sistim rangka baja umumnya dengan bentang 40 ~ 60 meter, kecuali jembatan gantung atau jembatan yang di-desain secara khusus dapat berbentang panjang. Kriteria perencanaan pembebanan Pembebanan mengacu pada BMS7-C2-BRIDGE DESIGN CODE1992 termasuk kombinasi dan faktor beban. Prinsip pembebanannya adalah : Lalu lintas : Kelas A dan B 2 jalur penuh ditambah jalur tidak penuh kedua sisi jalan. 100 % beban D dan beban T. Ditambahkan pengaruh lain jika diketahui. Trotoar : Kelas A - 2 kpa s/d 5 kpa pembebanannya. Kelas B - Nil. Sandaran : 0,7 kn/m ditransfer secara vertikal kesetiap simultannya. Angin : Desain beban angin Maksimal : 35 m/s. Beban Layan : 30 m/s. Gempa : Koefisien gempa = 0,2 sesuai dengan spesifikasi kontrak. Arus : Bangunan atas dianggap terletak diatas permukaan air banjir Temperatur : Minimum 15ºC Maksimum : 40 ºC Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) IV - 8

40 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab IV Desain Jembatan Spesifikasi perencanaan Berdasarkan spesifikasi desain jembatan AASHTOLRFD tahun Catatan : Beban & faktor beban yang digunakan berdasarkan BMS7-C2-Bridge Design Code PERENCANAAN LAJUR LALU-LINTAS RENCANA Lajur lalu-lintas rencana harus mempunyai lebar 3,50 m (per lajur). Jumlah rencana lajur lalu-lintas yang digunakan untuk berbagai lebar jembatan bisa dilihat dalam Tabel 4.6. Tabel 4.6. : Lebar jalur kendaraan dan jumlah lajur lalu-lintas rencana. Tipe jembatan Lebar jalur kendaraan Jumlah lajur lalu-lintas (m) rencana Satu lajur 4,00 5,00 1 Dua arah, tanpa median 5,50 8,25 11,30 15,00 2 (3) 4 Dua arah / banyak arah 8,25 11,25 11,30 15,00 15,10 18,75 18,80 22, PERENCANAAN STRUKTUR JEMBATAN 1. Metode analisis Untuk memenuhi persyaratan untuk kestabilan, kekuatan dan batas layan, pengaruh aksi pada struktur dan komponennya harus ditentukan berdasarkan pendekatan sebagai berikut : Struktur diasumsikan elastis linier Metode analisis berdasarkan pendekatan fleksibilitas atau kekakuan Pengaruh efek P delta dapat memperhitungkan dalam analisis struktur 2. Tahapan analisis Perencanaan balok jembatan harus mempertimbangkan penampang komposit dan penampang non komposit sesuai dengan langkah-langkah pelaksanaan konstruksi di lapangan. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) IV - 9

41 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab IV Desain Jembatan 3. Penempatan beban lalu lintas Jika jembatan merupakan suatu sistem struktur statis tertentu (bentang tunggal), maka beban lalu lintas diletakkan sepanjang bentang. Dalam hal ini, beban terpusat diletakkan di tengah bentang. Jika jembatan merupakan suatu sistem struktur statis tak tentu (bentang banyak) maka beban lalu lintas harus diletakkan pada bentang-bentang yang menghasilkan gaya-gaya dalam terbesar di tengah bentang dan di perletakan seperti diuraikan di bawah ini. Untuk mendapatkan momen lentur maksimum pada bentang 1 (bentang 5 serupa), beban KEL harus diletakkan pada bentang 1 dan mengambil L adalah pengaruh terburuk S 1; S 1 + S 3; atau S 1 + S 3 + S 5. Untuk mendapatkan momen lentur maksimum pada bentang 3, beban KEL harus diletakkan pada bentang 3 dan mengambil L adalah pengaruh terburuk S 3; S 1 + S 3; atau S 3 + S 5. S 1 S 2 S 3 S 4 S 5 Gambar 4.1. : Momen Lentur Positif Bentang 1, 3 dan 5 Untuk mendapatkan momen lentur maksimum pada bentang 2, beban KEL harus diletakkan pada bentang 2 dan mengambil L adalah pengaruh terburuk S 2; S 2 + S 4. Untuk mendapatkan momen lentur maksimum pada bentang 4, beban KEL harus diletakkan pada bentang 4 dan mengambil L adalah pengaruh terburuk S 4; S 2 + S 4. S 1 S 2 S 3 S 4 S 5 Gambar 4.2. : Momen Lentur Positif Bentang 2 dan 4 Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) IV - 10

42 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab IV Desain Jembatan Untuk mendapatkan momen lentur maksimum pada bentang 2, beban KEL harus diletakkan pada bentang 2 dan mengambil L adalah pengaruh terburuk S 2; S 2 + S 4. Untuk mendapatkan momen lentur maksimum pada bentang 4, beban KEL harus diletakkan pada bentang 4 dan mengambil L adalah pengaruh terburuk S 4; S 2 + S 4. S 1 S 2 S 3 S 4 S 5 Gambar 4.3. : Momen Lentur Negatif pada Pilar Untuk mendapatkan momen lentur maksimum di pilar 2, beban KEL harus diletakkan pada bentang 2 dan 3; dengan mengambil L adalah pengaruh terburuk S 2 + S 3; S 3 + S PERENCANAAN BANGUNAN BAWAH JEMBATAN 1. Tumpuan / perletakan Fungsi tumpuan / perletakan ialah untuk meneruskan gaya-gaya dari bangunan atas jembatan ke bangunan bawah jembatan. a. Tumpuan tetap Rotasi terbatas bangunan atas jembatan dapat terjadi, tetapi perpindahan tempat kearah horizontal akan dicegah oleh perletakan tetap tersebut. b. Tumpuan yang dapat bergerak Rotasi terbatas dan perpindahan tempat kearah horizontal dapat terjadi pada perletakan yang dapat bergerak. 2. Jenis perletakan a. Sendi dan Rol Sendi merupakan tumpuan tetap dan Rol merupakan perletakan yang dapat bergerak. Jenis tumpuan ini merupakan tumpuan yang paling umum digunakan pada jembatan-jembatan di Indonesia. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) IV - 11

43 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab IV Desain Jembatan b. Tumpuan Garis Dapat berupa tumpuan tetap dan perletakan rol. c. Tumpuan Elastomer Tumpuan elastomer dapat mengikuti perpindahan tempat kearah vertikal dan horizontal dan rotasi atau kombinasi gerakan-gerakan bangunan atas jembatan. d. Tumpuan Pelat Untuk jembatan bentang pendek, tumpuan dapat diberikan berupa pelat-pelat baja rata. 3. Pondasi Konstruksi pondasi mendukung dan meneruskan gaya-gaya dari bangunan bawah jembatan ke lapis daya dukung tanah. Pemilihan konstruksi pondasi dipengaruhi oleh hal-hal berikut : Gaya-gaya dari konstruksi jembatan. Kapasitas daya dukung tanah. Stabilitas tanah yang mendukung pondasi. Tersedianya alat transportasi, kemungkinan adanya bahan pondasi dan pelaksanaannya. Pengaruh sungai, besarnya gerusan dan sedimentasi harus se-minimum mungkin PERANGKAT LUNAK PERENCANAAN Dalam melaksanakan perencanaan harus dengan menggunakan perangkat lunak yang kompatibel seperti perangkat MOSS atau AD-CAD (perencanaan teknis harus dilakukan secara compturized program). Perangkat lunak untuk analisis struktur dan analisis perencanaan teknis lain terkait harus mendapat persetujuan Pengguna Jasa. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) IV - 12

44 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab V Kelengkapan Gambar BAB V KELENGKAPAN GAMBAR 5.1. UMUM Suatu gambar teknik sipil untuk perencanaan proyek jalan, misalnya, harus dilengkapi gambar-gambar yang mendukung terlaksananya proyek tersebut tanpa menimbulkan konflik atau interpretasi yang berbeda bagi setiap unsur yang terlibat dalam pelaksanaan proyek tersebut. Biasanya gambar perencanaan yang lengkap terdiri atas : 1. Halaman sampul. 2. Daftar gambar. 3. Daftar singkatan dan simbol. 4. Gambar situasi. 5. Denah perencanaan jalan (plan). 6. Potongan memanjang (profile). 7. Potongan melintang jalan (cross section). 8. Denah perencanaan drainase. 9. Potongan memanjang saluran. 10. Gambar detail. 11. Gambar perencanaan traffic engineering. 12. Gambar standard HALAMAN SAMPUL Pada halaman ini tercantum keterangan tentang : Siapa pemilik dari proyek tersebut atau yang biasa disebut sebagai Pengguna Jasa. Apa nama proyek tersebut beserta keterangan-keterangannya apabila diperlukan. Siapa konsultan perencana-nya DAFTAR GAMBAR Daftar gambar ini hampir sama dengan daftar isi pada buku. Pada lembar ini dimuat daftar judul gambar secara ber-urutan. Setiap lembar gambar diberi kode dengan menggunakan huruf kapital sebagai singkatan nama judulnya. Untuk gambar yang sejenis diletakkan pada lembar yang saling berdekatan. Untuk membedakan antara Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) V - 1

45 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab V Kelengkapan Gambar lembar satu dengan lainnya, pada tiap lembar diberi kode nomor urut yang diletakkan setelah huruf kapital tersebut diatas. Nomor urut tersebut menunjukkan jumlah lembarnya DAFTAR SINGKATAN DAN SIMBOL Agar tidak terjadi salah pengertian terhadap simbol, kode huruf maupun istilah (khususnya istilah asing) maka perlu disediakan lembar gambar khusus yang mencantumkan arti dari simbol, kode maupun istilah yang digunakan dalam gambar perencanaan / kerja GAMBAR SITUASI Pada gambar situasi ini mengkaitkan letak proyek yang akan dibangun terhadap daerah sekitarnya yang telah dikenal oleh masyarakat secara umum. Biasanya gambar situasi ini merupakan gambar peta untuk suatu wilayah tertentu. Untuk mempermudah dalam menentukan lokasi yang akan dibangun, biasanya diberikan keterangan-keterangan seperlunya DENAH PERENCANAAN JALAN (PLAN) Panjang suatu proyek jalan biasanya sampai ratusan meter atau beberapa kilometer. Oleh karena itu gambar denah jalan dibagi-bagi menjadi beberapa bagian. Biasanya pada sumbu jalan dipasang titik-titik pembantu dengan interval jarak tertentu, misalnya setiap 50 m, titik-titik tersebut disebut station atau disingkat STA. Angka dibelakang huruf STA menunjukkan jarak diukur dari station yang pertama yaitu STA. 0. Dari denah, dapat diketahui antara lain : letak jalan, bentuk dan arah jalan, panjang dan lebar jalan serta fasilitas-fasilitas jalan POTONGAN MEMANJANG (PROFILE) Pada gambar potongan memanjang disamping gambar titik-titik station juga disajikan ketinggian (peil/level) dari permukaan tanah yang ada, rencana permukaan jalan, dan rencana dasar saluran. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) V - 2

46 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab V Kelengkapan Gambar 5.8. POTONGAN MELINTANG JALAN (CROSS SECTION) Potongan melintang digambar untuk jarak tertentu dari penampang jalan, biasanya diambil potongan pada setiap station. Disamping itu dapat pula dibuat potongan melintang diluar titik station apabila pada tempat tersebut ingin ditampilkan hal-hal yang khusus, misalnya terdapat tiang penerangan jalan dsb. Dari potongan melintang ini dapat diketahui antara lain : bentuk lapisan perkerasan jalan, ukuran lebar maupun tinggi, kemiringan jalan, fasilitas jalan, misalnya saluran air, trotoir (side walk), dinding penahan tanah, pagar jalan, penerangan jalan dll DENAH PERENCANAAN DRAINASE Dari gambar denah drainase dapat diketahui antara lain : letak saluran air terhadap badan jalan, arah pengaliran air, model konstruksi saluran terbuka maupun saluran tertutup POTONGAN MEMANJANG SALURAN Pada potongan memanjang ini disamping letak titik-titik station juga dicantumkan ketinggian permukaan tanah dan dasar saluran yang direncanakan. Sehingga melalui gambar potongan ini dapat dihitung jumlah galian maupun urugan tanah untuk pembuatan saluran air GAMBAR DETAIL Gambar detail adalah gambar-gambar konstruksi dengan skala kecil misalnya 1 : 5, 1 : 10 atau 1 : 20. Pada gambar potongan dilengkapi ukuran-ukuran dengan jelas dan lengkap disamping keterangan-keterangan gambar. Bahkan dibuat tabel-tabel misalnya untuk kebutuhan pembesian pekerjaan beton. Gambar detail biasanya meliputi pekerjaan : detail saluran air terbuka dan tertutup, detail trotoir dan kanstin (side walk & curb), detail dinding penahan tanah, detail pagar, pondasi, detail jembatan, pelat penutup saluran dll GAMBAR PERENCANAAN TRAFFIC ENGINEERING Traffic engineering dibuat dengan denah tersendiri agar tidak rancu dengan gambargambar yang lainnya. Gambar perencanaan traffic engineering memuat antara lain : perencanaan rambu lalu-lintas, marka jalan, penerangan jalan, pengaturan traffic light, dll. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) V - 3

47 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab V Kelengkapan Gambar GAMBAR DESAIN JEMBATAN Gambar rencana akhir minimal harus terdiri sebagai berikut ini jika tidak ditentukan lain : a) Sampul luar (cover) dan sampul dalam. b) Daftar isi. c) Peta lokasi proyek. d) Peta lokasi sumber bahan material (quarry) e) Daftar simbol dan singkatan. f) Daftar bangunan pelengkap g) Daftar rangkuman volume pekerjaan. h) Alinyemen Horizontal (plan) digambar di atas peta situasi skala 1 : 500 untuk jembatan dengan interval garis tinggi 1 meter dan dilengkapi dengan data yang dibutuhkan. i) Alinyemen Vertikal (profile) digambar dengan skala horizontal 1 : 500 untuk jembatan dan skala vertikal 1 : 100 yang mencakup data yang dibutuhkan. j) Potongan Melintang (Cross Section) digambar untuk setiap titik STA (maximum interval 50 meter), dibuat dengan skala horizontal 1 : 100 dan skala vertikal 1 : 50. Dalam gambar potongan melintang harus mencakup : Tinggi muka tanah asli dan tinggi rencana muka jalan dan jembatan Profil tanah asli dan profil / dimensi RUMIJA (ROW) rencana Penampang bangunan pelengkap yang diperlukan Data kemiringan lereng galian / timbunan (bila ada) k) Potongan Melintang Tipikal (Typical Cross Section) harus digambar dengan skala yang pantas dan memuat semua informasi yang diperlukan antara lain : Gambar konstruksi existing yang ada. Penampang pada daerah galian dan daerah timbunan pada ketinggian yang berbedabeda. Penampang pada daerah perkotaan dan daerah luar kota. Rincian konstruksi perkerasan. Penampang bangunan pelengkap. Bentuk dan konstruksi bahu jalan, median. Bentuk dan posisi saluran melintang (bila ada). l) Gambar standar yang mencakup antara lain gambar bangunan pelengkap, drainase, rambu jalan, marka jalan, dan sebagainya. m) Gambar detail bangunan bawah dan bangunan atas jembatan. n) Keterangan mengenai mutu bahan dan kelas pembebanan. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) V - 4

48 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab VI Sistematika dan Contoh Gambar BAB VI SISTEMATIKA DAN CONTOH GAMBAR 6.1. SISTEMATIKA GAMBAR Pada umumnya susunan / sistematika gambar akan terdiri dari : No. Kode Gambar SAMPUL SAMPUL A UMUM 1. A/1/1 Daftar gambar 2. A/2/1 Peta lokasi proyek 3. A/2/2 Key Plan 4. A/2/3 Peta Quarry 5. A/3 Abbreviations, Legend & Keterangan umum 6. A/4 Daftar Kuantitas Pekerjaan B TYPICAL CROSS SECTION 7. B/1 Typical Cross Section Type I 8. B/2 Typical Cross Section Type II C ALIGNMENT LAYOUT 9. B/1 Alignment Layout STA B/2 Alignment Layout STA D PLAN & PROFILE 11. D/1 Plan & Profile STA D/2 Plan & Profile STA E CROSS SECTION 13. E/1 Cross Section STA E/2 Cross Section STA F INTERSECTION 15. F/1/1 Plan of Intersection STA F/1/2 Cross Section of Intersection STA F/1/3 Intersection Details STA G STRUKTUR 18. G/1/1 Tampak samping jembatan 19. G/1/2 Denah / tampak atas jembatan 20. G/1/3 Longitudinal & Cross Section 21. G/1/4 Girder Detail & Reinforcement 22. G/1/5 Bar Reinforcement of Girder 23. G/1/6 Deck Slab Detail & Reinforcement 24. G/1/7 Bar Reinforcement of Deck Slab 25. G/1/8 Railing Detail & Reinforcement 26. G/1/9 Bar Reinforcement of Railing 27. G/1/10 Detail of Abutment & Reinforcement 28. G/1/11 Bar Reinforcement of Abutment 29. G/1/12 Detail pondasi 30. G/1/13 Detail Expansion Joint Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) VI - 1

49 Modul SIB 04 : Membaca Gambar Bab VI Sistematika dan Contoh Gambar No. Kode Gambar H DRAINASE 31. H/1/1 Plan & Longitudinal Section STA H/2/1 Ditch Type I 33. H/3/1 Inlet & Outlet Structure Drain Type I 34. H/4/1 Catch Basins Type I 35. H/5/1 Reinforced Concrete Pipe Culvert 36. H/5/2 Headwall for Pipe Culvert Type I 37. H/6/1 Box Culvert Type I 38. H/6/3 Box Culvert Bar Reinforcement Type I 39. H/6/5 Box Culvert Detail Type I 40. H/6/7 Single Cell Slab Culvert Type I 41. H/6/8 Multi Cell Slab Culvert Type II 42. H/6/9 Slab Culvert Reinforcement 43. H/6/10 Sub Surface Drain I RETAINING WALL & SLOPE PROTECTION 44. I/1/1 Retaining Wall & Slope Protection Type I 45. I/1/2 Retaining Wall & Slope Protection Type II 46. I/2/1 Bar Reinforcement 47. I/3 River Bank Slope Protection 48. I/4 Rip-rap Slope Protection J MISCELLANEOUS & STANDARD DRAWING 49. J/1 Curb 50. J/2/1 Median 51. J/3 Concrete Barrier 52. J/4/1 Side-walk 53. J/5/1 Island 54. J/6/1 U-Turn Type I 55. J/7 Truck Parking Area 56. J/8/1 Traffic Signs 57. J/9/1 Road Marking 58. J/10 Guardrail 59. J/11 KM Post 60. J/12/1 Lighting Type I 61. J/13 Bus Bay 62. J/14/1 Lanscape Plan 63. J/14/2 Detail planting plan 64. J/14/3 Description of planting plan 6.2. CONTOH GAMBAR Pada lampiran diberikan contoh gambar dari beberapa proyek yang telah ada, dan contoh dari proyek-proyek dari instansi : Kimpraswil, Dinas Pekerjaan Umum DKI Jakarta, dan dari PT. Jasa Marga (Persero). Nampak bahwa masing-masing instansi mempunyai format yang tidak sama, tetapi pada dasarnya mempunyai pengertian gambar yang harus di-interpretasikan sama oleh pelaku proyek. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) VI - 2

50 Modul SIB-04 : Membaca Gambar Rangkuman RANGKUMAN Gambar secara garis besar mempunyai 2 fungsi, yaitu : Sebagai alat untuk menyampaikan informasi. Untuk menyimpan data atau sebagai arsip. Karena gambar juga merupakan bahasa lambang yang mana perlu kesepakatan dalam mengartikan lambang-lambang yang dipakai untuk kelengkapan gambar. Dalam pekerjaan konstruksi dikenal jenis-jenis gambar, yaitu : Gambar rencana Gambar kerja (shop drawing) Gambar hasil pelaksanaan (as-built drawing) Kepala gambar harus dibubuhkan pada lembar kertas gambar. Pada ruang kepala gambar tercantum hal-hal penting antara lain sebagai berikut : Nomor gambar Judul gambar Nama perusahaan Tanda-tangan petugas yang bertanggung-jawab Keterangan gambar, seperti skala gambar Tempat untuk menulis catatan penting, dll. Dalam gambar dipergunakan bermacam jenis garis baik bentuknya maupun ukurannya. Karena gambar adalah alat untuk komunikasi maka penggunaan garis tersebut harus sesuai dengan maksud dan tujuannya. Huruf biasanya digunakan untuk keperluan menulis keterangan, catatan, judul dan sebagainya. Sedangkan angka biasanya digunakan untuk penomoran, menulis ukuran, peng-kode-an dan lain-lain. Huruf maupun angka tidak boleh menimbulkan keraguraguan bagi yang membaca. Oleh karena itu yang perlu diperhatikan dalam membuat huruf maupun angka, ialah : Dapat terbaca dengan jelas Bentuknya seragam, konsisten Dalam menggambar denah badan jalan harus ditetapkan dulu letak dan arah badan jalan secara tepat dan benar. Untuk mengetahui letak yang benar perlu ada pedoman titik-titik koordinat. Masing-masing wilayah atau kota biasanya sudah ada titik tertentu sebagai sumbu koordinatnya dimana sumbu X dan Y dari koordinat tersebut menunjukkan arah Utara dan Selatan. Oleh karena itu agar arah sumbu jalan dapat digambar dengan benar, perlu ditetapkan arah mata angin pada gambar tersebut. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) R-1

51 Modul SIB-04 : Membaca Gambar Rangkuman Perencanaan jalan baru ini juga berlaku untuk perencanaan rekonstruksi jalan (full depth pavement) pada peningkatan jalan. Metode perencanaan didasarkan pada buku Petunjuk Perencanaan Tebal Perkerasan Lentur Jalan Raya dengan Metode Analisa Komponen No. SNI F. Pada dasarnya jenis bangunan atas jembatan dapat diklasifikasikan sebagai berikut : Balok dan pelat (beam & slab). Pelat (slab). Culvert. Box girder. Rangka baja. Perencanaan struktur jembatan meliputi: 1. Metode analisis Untuk memenuhi persyaratan untuk kestabilan, kekuatan dan batas layan, pengaruh aksi pada struktur dan komponennya harus ditentukan berdasarkan pendekatan sebagai berikut : Struktur diasumsikan elastis linier Metode analisis berdasarkan pendekatan fleksibilitas atau kekakuan Pengaruh efek P delta dapat memperhitungkan dalam analisis struktur 2. Tahapan analisis Perencanaan balok jembatan harus mempertimbangkan penampang komposit dan penampang non komposit sesuai dengan langkah-langkah pelaksanaan konstruksi di lapangan. 3. Penempatan beban lalu lintas Jika jembatan merupakan suatu sistem struktur statis tertentu (bentang tunggal), maka beban lalu lintas diletakkan sepanjang bentang. Dalam hal ini, beban terpusat diletakkan di tengah bentang. Jika jembatan merupakan suatu sistem struktur statis tak tentu (bentang banyak) maka beban lalu lintas harus diletakkan pada bentang-bentang yang menghasilkan gaya-gaya dalam terbesar di tengah bentang dan di perletakan seperti diuraikan di bawah ini. Dalam melaksanakan perencanaan harus dengan menggunakan perangkat lunak yang kompatibel seperti perangkat MOSS atau AD-CAD (perencanaan teknis harus dilakukan secara compturized program). Perangkat lunak untuk analisis struktur dan analisis perencanaan teknis lain terkait harus mendapat persetujuan Pengguna Jasa. Gambar rencana akhir minimal harus terdiri sebagai berikut ini jika tidak ditentukan lain : a) Sampul luar (cover) dan sampul dalam. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) R-2

52 Modul SIB-04 : Membaca Gambar Rangkuman b) Daftar isi. c) Peta lokasi proyek. d) Peta lokasi sumber bahan material (quarry) e) Daftar simbol dan singkatan. f) Daftar bangunan pelengkap g) Daftar rangkuman volume pekerjaan. h) Alinyemen Horizontal (plan) digambar di atas peta situasi skala 1 : 500 untuk jembatan dengan interval garis tinggi 1 meter dan dilengkapi dengan data yang dibutuhkan. i) Alinyemen Vertikal (profile) digambar dengan skala horizontal 1 : 500 untuk jembatan dan skala vertikal 1 : 100 yang mencakup data yang dibutuhkan. j) Potongan Melintang (Cross Section) digambar untuk setiap titik STA (maximum interval 50 meter), dibuat dengan skala horizontal 1 : 100 dan skala vertikal 1 : 50. Dalam gambar potongan melintang harus mencakup : Tinggi muka tanah asli dan tinggi rencana muka jalan dan jembatan Profil tanah asli dan profil / dimensi RUMIJA (ROW) rencana Penampang bangunan pelengkap yang diperlukan Data kemiringan lereng galian / timbunan (bila ada) k) Potongan Melintang Tipikal (Typical Cross Section) harus digambar dengan skala yang pantas dan memuat semua informasi yang diperlukan antara lain : Gambar konstruksi existing yang ada. Penampang pada daerah galian dan daerah timbunan pada ketinggian yang berbedabeda. Penampang pada daerah perkotaan dan daerah luar kota. Rincian konstruksi perkerasan. Penampang bangunan pelengkap. Bentuk dan konstruksi bahu jalan, median. Bentuk dan posisi saluran melintang (bila ada). l) Gambar standar yang mencakup antara lain gambar bangunan pelengkap, drainase, rambu jalan, marka jalan, dan sebagainya. m) Gambar detail bangunan bawah dan bangunan atas jembatan. n) Keterangan mengenai mutu bahan dan kelas pembebanan. Pelatihan Site Inspector of Bridge (SIB) R-3

53 LAMPIRAN Contoh Gambar-gambar Proyek

54 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-1

55 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-2

56 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-3

57 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-4

58 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-5

59 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-6

60 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-7

61 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-8

62 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-9

63 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-10

64 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-11

65 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-12

66 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-13

67 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-14

68 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-15

69 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-16

70 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-17

71 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-18

72 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-19

73 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-20

74 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-21

75 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-22

76 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-23

77 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-24

78 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-25

79 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-26

80 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-27

81 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-28

82 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-29

83 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-30

84 Modul SIB-04 Membaca Gambar Lampiran Pelatihan Site Inspector of Bridges (SIB) L-31

PELATIHAN INSPEKTOR LAPANGAN PEKERJAAN JALAN (SITE INSPECTOR OF ROADS)

PELATIHAN INSPEKTOR LAPANGAN PEKERJAAN JALAN (SITE INSPECTOR OF ROADS) SIR 04 = GAMBAR TEKNIK PELATIHAN INSPEKTOR LAPANGAN PEKERJAAN JALAN (SITE INSPECTOR OF ROADS) 2007 DEPARTEMEN PEKERJAAN UMUM BADAN PEMBINAAN KONSTRUKSI DAN SUMBER DAYA MANUSIA PUSAT PEMBINAAN KOMPETENSI
