BAB II GAMBARAN UMUM LOKASI PENELITIAN. ini dijumpai di Kecamatan Tilatang Kamang Kabupaten Agam, di Kecamatan

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB II GAMBARAN UMUM LOKASI PENELITIAN. ini dijumpai di Kecamatan Tilatang Kamang Kabupaten Agam, di Kecamatan"

Transkripsi

1 BAB II GAMBARAN UMUM LOKASI PENELITIAN 2.1. Sejarah Kamang Mudiak Kamang adalah salah satu Nagari yang terletak di Kecamatan Kamang Magek Kabupaten Agam. Propinsi Sumatera Barat. Kamang dalam bahasa Minang, sama maksudnya dengan Kemang dalam bahasa Indonesia. Istilah Kamang atau Kemang ini dijumpai di Kecamatan Tilatang Kamang Kabupaten Agam, di Kecamatan Tanjung Gadang Kabupaten Sawahlunto Sijunjung, di Kotamadya Bengkulu, dan di Jakarta Selatan DKI Jaya. Arti Kamang atau Kemang didapatkan keterangan yang bersamaan yaitu nama dari jenis pohon. Hal ini cocok dengan informasi yang terdapat dalam Kamus Besar Indonesia yakni pohon yang kulit batangnya berwarna abu-abu serta pecah-pecah, tingginya antara meter, buahnya besar berbentuk buah apokat yang tidak simetris dengan warna kecoklatan-kecoklatan, daging buah berwarna kuning kotor, mengandung banyak cairan dan rasanya asam manis, dalam bahasa latin pohon ini disebut Mangifera Cereria. Nama pohon inilah yang dipakai sebagai mana dari Wilayah, Nagari, Jalan dan nama Hotel. Pemakaian nama pohon yang tersebut diatas sudah umum di Wilayah Nusantara kita ini. Misalnya di Sumatera Barat untuk nama Nagari seperti: Nagari Kajai di Pasaman, Nagari Bayua di Agam, Nagari Surian di Solok, Nagari Durian Gadang di Sawah Lunto Sijunjung, Nagari Batang Kapeng di Pesisir Selatan dan Nagari Kataping dan Duku di Padang Pariaman.

2 Dari fakta-fakta lapangan tersebut diatas, jelas bahwa Kamang atau Kemang adalah nama yang dipakai untuk menjadi nama dari kawasan Wilayah atau Nagari yang terletak di kaki bukit Batu Bajak sebagai tapal batas di bagian utara dari Kabupaten Agam dengan Kabupaten 50 kota. Menurut masyarakat Kanagarian Kamang Mudiak, tidak diketahui dengan pasti tentang kapan Wilayah Kamang itu terbentuk dan siapa yang memberikan nama Kamang itu. Namun demikian, mungkin ada kaitannya dengan Tambo Alam Minangkabau yang menginformasikan tentang perpindahan nenek moyang orang Minangkabau dari Pariangan-Padang Panjang menuju Salimpaung, Baso dan Biaro. Dari sini terus bergerak masa demi masa kearah Barat sampai akhirnya di kawasan Wilayah yang diberi nama Kamang. Masa demi masa Wilayah Kamang sering mengalami perubahan, baik dalam hal kedudukannya sebagai Wilayah pemerintahan maupun dalam hal jumlah Nagari. Sebelum terjadinya Perang Paderi, jumlah Nagari dalam Wilayah Kamang ada belasan banyaknya. Nagari-Nagari tersebut dibentuk berdasarkan ketentuan-ketentuan adat yaitu: Undang-Undang Nagari dan Undang-Undang Dalam Nagari. Setelah perang Paderi usai, Pemerintahan Kolonial Hindia Belanda menatanya menjadi empat Nagari, yakni: Nagari Pauh dan Nagari Ilalang dibagian Barat, sedangkan dibagian timurnya adalah Nagari Tangah dan Nagari Hilir. Pada masa dasawarsa abad kedua, abad duapuluh, Nagari yang empat tata tadi ditata menjadi dua yaitu: Nagari Surau Koto Samik di bagian Barat dan Nagari Aur dibagian Timur. Di zaman merdeka pun terjadi lagi perubahan nama Nagari menjadi Kamang Mudiak dan Kamang Hilir, yang kemudian ditata pula dengan UU No.5

3 tahun 1979 tentang pemerintahan desa. Dengan penataan ini, Nagari tidak lagi berkiprah dalam hal pemerintahan melainkan mengurus soal adat saja. Hal ini diatur dengan PERDA Dati I Sumatera Barat No.13 tahun 1983 tentang Nagari sebagai kesatuan masyarakat hukum adat Sejarah Permainan Berburu Babi Permainan berburu babi yang telah meluas dalam masyarakat Kanagarian Kamang Mudiak sampai sekarang ini tidak diketahui dengan pasti tentang sejarah asal usulnya. Permainan yang bersifat rekreasi dan olahraga tersebut sudah ada sejak dahulunya. Hal ini disebabkan karena tidak ada keterangan dari sumber-sumber tertulis yang menerangkan tentang asal usul permainan ini. Hal ini disebabkan karena tidak adanya kebiasaan dari anggota-anggota masyarakat yang mencatat kejadiankejadian dalam masyarakat masa lampau, sehingga menimbulkan kesulitan untuk menelitinya, tentang asal usul perkembangan permainan ini. Sumber-sumber yang diperoleh dari orang-orang tua yang suka menggeluti permainan ini, akan tetapi sumber tersebut terbatas sifatnya, orang-orang tua tersebut hanya menyebutkan bahwa permainan berburu babi itu sudah ada juga pada waktu dahulu dan masih seperti itu juga sampai sekarang, baik tentang aturan aturan, pelaksanaan, peristiwa, waktu dan suasana itu tidak banyak mengalami perubahan sampai saat sekarang ini. Namun kemungkinan kebiasaan berburu yang berkembang di Kanagarian Kamang Mudiak merupakan warisan nenek moyang mereka sejak zaman dahulu. Seperti yang dikatakan oleh Soekmono, pada zaman prasejarah kehidupan manusia

4 merupakan kehidupan nomaden, berpindah dari satu tempat ketempat yang lain. Mereka tidak mempunyai tempat tinggal yang tetap, selalu berpindah-pindah tergantung pada binatang-binatang buruannya dan tumbuh-tumbuhan disekitarya. Cara hidup yang seperti ini dinamakan dengan hunter foodgathering. Barulah pada zaman Neolithiikum kehidupan Hunter Foodghathering berubah menjadi Food Producing (Soekmono,1973:49). Kehidupan mengembara telah berakhir, masyarakat pada masa neolithikum sudah mulai mengenal sistem bercocok tanam dan beternak. Pada masa itu orang sudah mulai mempunyai tempat tinggal yang permanen. Akan tetapi kebiasaan berburu yang pernah dilakukan pada masa dahulunya tetap mereka kerjakan sebagai suatu permainan yang berorientasi kepada hiburan. Lama kelamaan kebiasaan hidup mereka berburu dahulunya kembali berkembang, karena cara menetap mengharuskan mereka menanam tanaman untuk dikonsumsi, dan tanaman yang mereka tanam itu harus dijaga dari serangan hamahama pengganggu. Salah satu dari binatang pengganggu lahan pertanian mereka adalah babi hutan. Adanya binatang yang mengganggu lahan pertanian mereka tersebut, mendorong mereka terpaksa terus mempertahankan kebudayaan berburu mereka. Pada saat sekarang ini orientasinya bukan lagi untuk pemenuhan kebutuhan hidup sehari-hari, kebiasaan berburu pada saat ini semata-mata hanyalah untuk penyelamatan lahan pertanian mereka dari serangan hama babi hutan. Pada awalnya perburuan mereka lakukan sendiri-sendiri, yang bertujuan untuk menyelamatkan lahan pertanian masing-masing dari serangan hama babi hutan. Namun cara berburu yang seperti ini mereka rasa tidak efektif lagi, sehingga mereka

5 mulai melakukan perburuan secara berkelompok, walaupun belum terorganisir dengan baik tetapi sudah memperlihatkan hasil yang cukup memuaskan. Pada tahun 1975 salah seorang pemuka masyarakat Kanagarian Kamang Mudiak yang bernama Datuk Nan Beco mulai merasakan kekurangan-kekurangan dari cara pelaksanaan berburu babi saat itu. Dia melihat bahwa pelaksanaan berburu secara berkelompok-kelompok berbagai tempat di Kanagarian tersebut. Oleh karena itu dia menginginkan untuk menyatukan para pemburu-pemburu tersebut kedalam suatu wadah perkumpulan berburu babi. Ide Datuk Nan Beco ini berhasil, dia berhasil menyatukan beberapa buah Jorong di Kanagarian Kamang Mudiak itu kedalam satu wadah organisasi. Jorong- Jorong itu antara lain yaitu Jorong Bansa, Babukik, Pakan Sinayan, Pauh dan Aia Tabik. Pada saat itu Datuk Nan Beco juga membentuk persatuan buru babi yang sifatnya Kanagarian sebagai wadah bagi para penggemar permainan ini. Dan pada masa itu juga dipilih seoarang tuo buru. Jabatan sebagai tuo buru merupakan jabatan tetap selama tuo buru itu aktif mengikuti perburuan. Tujuan pembentukan persatuan buru babi yang sifatnya Nagari ini adalah untuk menyatukan kelompok-kelompok yang ada di Kanagarian Kamang Mudiak tersebut kedalam suatu wadah organisasi. Pelaksanaanya bukan lagi terpecah-pecah, semua menjadi satu. Sasaran perburuan pada saat itu mereka lakukan secara bergiliran antara satu desa dengan desa lainnya, begitulah seterusnya. Sekitar tahun 1996 organisasi buru babi di Kanagarian Kamang Mudiak semakin berkembang dan semakin diminati oleh berbagai lapisan masyarakat. Mereka mulai mengadakan acara perburuan secara

6 besar-besaran dengan mengundang persatuan buru babi yang ada di Sumatera Barat ini. Pelaksanaan buru besar-besaran ini menyebabkan Persatuan Buru Babi di Kanagarian Kamang Mudiak ini dikenal oleh masyarakat pecandu buru babi Lokasi dan Keadaan Alam Kanagarian Kamang Mudiak terletak di Kecamatan Kamang Magek. Kanagarian ini berjarak lebih kurang 4 Km dari Kecamatan Kamang Magek dan dengan ibu kota Kabupaten berjarak 70 Km dan 112 Km dari Ibu kota Propinsi. Kanagarian ini berada diwilayah Kabupaten Agam dan Kotamadya Bukittinggi, Padang Sumatera Barat. Kanagarian Kamang Mudiak ini juga terletak berdekatan dengan Nagari- Nagari lain yang ada di wilayah ini. Adapun batas-batas Nagari ini adalah: - Sebelah Utara berbatasan dengan Pasir Laweh - Sebelah Selatan berbatasan dengan Koto Tangah - Sebelah Barat berbatasan dengan Koto Rantang - Sebelah Timur berbatasan dengan Kamang Hilir Secara administratif Kanagarian ini dibagi atas 8 Jorong yaitu Jorong Pauh, Jorong Durian, Jorong Air Tabit, Jorong Pakan Sinayan, Jorong Bansa, Jorong Babukik, Jorong Halalang dan Jorong Padang Kunyik. Setiap jorong dikepalai oleh seorang Kepala Jorong dibawah kepemimpinan Wali Jorong. Letak setiap Jorong ini cukup berjauhan dimana, jarak antara Jorong lebih kurang 2 Km. Kanagarian Kamang Mudiak mempunyai daerah seluas Ha, yang terdiri atas sawah Ha. Ladang Ha. Pekarangan 476 Ha dan hutan Ha.

7 Kanagarian Kamang Mudiak terdiri dari dataran tinggi dengan ketinggian 900 dari permukaan laut. Mempunyai iklim sedang dengan curah hujan 2500 Mm/tahun, hujan banyak turun pada bulan September sampai dengan Januari, dengan suhu udara 32 o C. Jenis tanah tergolong sangat subur dan berpori. Sehingga sangat cocok untuk pertanian. Jenis tanaman yang terdapat di Kanagarian Kamang Mudiak adalah jenis tanaman tua yaitu kelapa, cengkeh dan kulit manis, disamping itu juga terdapat tanaman yang diusahakan sendiri oleh masyarakat yang bergerak dibidang pertanian seperti padi, jagung, cabe, tomat dan sayur-sayuran. Selain dari tumbuh-tumbuhan juga terdapat hewan ternak seperti sapi, ayam, kambing, kerbau, itik dan juga terdapat kolam ikan untuk kebutuhan sehari-hari. Masyarakat Kamang Mudiak sebagian besar memanfaatkan sumber air bersih dan air yang berasal dari mata air. Disamping itu juga ada memanfaatkan air yang berasal dari sumur dan air ledeng dengan memanfaatkan jasa PDAM. Air ledeng ini hanya baru bisa dimanfaatkan oleh dua Jorong yaitu Jorong Pakan Sinayan dan Jorong Durian. Kondisi Jalan di Kanagarian Kamang Mudiak beraspal dan ada juga jalan yang masih berkerikil atau batu. Jalan beraspal terdapat sepanjang 19,7 Km, sedangkan jalan batu terdapat sepanjang 16,5 Km dengan 8,5 m. Untuk sampai di Kanagarian Kamang Mudiak dapat dicapai dengan naik mobil dari pusat kota Bukit tinggi sebagai Ibu Kota Kabupaten dengan waktu ± 3 jam dengan jarak ± 70 Km. Jarak Kanagarian Kamang Mudiak dari Ibu Kota Kecamatan 4 Km dan dapat

8 ditempuh dalam waktu 30 menit. Sedangkan dari Ibu Kota Propinsi berjarak 112 Km dengan waktu tempu ± 3 jam. 2.4 Keadaan Penduduk Menurut data yang diperoleh dari Kantor Wali Nagari Kamang Mudiak, Jumlah Penduduk Nagari ini pada tahun 2003 adalah jiwa. Jumlah jiwa tersebut terdiri dari Kepala Keluarga yang tersebar didelapan Jorong. Dari jumlah tersebut masyarakat Nagari Kamang Mudiak ini diklasifikasikan dalam beberapa klasifikasi yaitu menurut jenis kelamin, umur, pendidikan, agama, dan mata pencaharian Jumlah Penduduk Berdasarkan Jenis Kelamin Tabel Jumlah Penduduk Berdasarkan Jenis Kelamin No Jenis Kelamin Jumlah Persentase 1 Laki-laki ,23 % 2 Perempuan ,77 % Jumlah % Sumber data: Kantor Wali Nagari Kamang Mudiak, Kecamatan Kamang Magek Kabupaten Agam (data diolah kembali oleh penulis). Berdasarkan tabel diatas, dapat dilihat bahwa jumlah penduduk Kanagarian Kamang Mudiak Tahun 2003 berjumlah sebanyak jiwa,yang terdiri dari penduduk laki-laki berjumlah jiwa (48,23 %) dan penduduk perempuan berjumlah jiwa (51,77 %).

9 Jumlah Penduduk Berdasarkan Pendidikan Tabel Jumlah Penduduk Berdasarkan Pendidikan No Penddikan Jumlah Persentase 1 Belum Sekolah , 27 % 2 Tidak Tamat SD , 76 % 3 SD , 95 % 4 SLTP , 07 % 5 SLTA 983 9, 11 % 6 DI-SI 953 8, 84 % Jumlah % Sumber data: Kantor Wali Nagari Kamang Mudiak, Kecamatan Kamang Magek Kabupaten Agam (data diolah kembali oleh penulis). Berdasarkan tabel diatas, dapat dilihat bahwa tingkat pendidikan formal yang paling banyak di Kantor Wali Nagari, Kanagarian Kamang Mudiak adalah tamat SLTP sebanyak 3135 (29,07 %). Kemudian diikuti tamat SD sebanyak 2366 (21,95), sementara tamatan SLTA tidak berbanding terlalu jauh dengan tamatan SD, yaitu sebanyak 983 (9,11%) dari jumlah keseluruhan. Penduduk yang tidak tamat SD masih cukup banyak, jika kita membandingkannya dengan kemajuan tingkat pendidikan sekarang pada umumnya, yaitu sebanyak 1322 (12,27 %). Tetapi, masyarakat yang buta huruf tidak ada lagi. Sedangkan untuk tamatan Akademi dan Universitas terdapat sebanyak 953 orang. Menurut keterangan yang diberikan sebagian penduduk, sebenarnya banyak anggota masyarakat Kanagarian Kamang Mudiak yang telah menjadi sarjana atau sarjana muda hanya saja mereka berada diluar daerah Kanagarian Kamang Mudiak (Marantau) sehingga mereka tidak terdaftar lagi di Kantor Wali Nagari.

10 Tingkat pendidikan di Kanagarian Kamang Mudiak, boleh dibilang cukup bagus, walaupun belum banyak menamatkan Perguruan Tinggi Negeri (PTN) maka dengan jalan apapun oarang tua akan mengusahakan uang kuliahnya, dan apabila anaknya tersebut tidak lulus tes untuk masuk ke Perguruan Tinggi Negeri umumnya mereka tidak mau melanjutkan sekolah anaknya karena faktor ekonomi anaknya (biaya). Walaupun begitu, ada juga sebagian orang tua yang mampu merasa malu kalau anaknya tidak melanjutkan ke Perguruan Tinggi, sehingga mereka tetap memaksakan anaknya walaupun ke Perguran Tinggi Swasta (PTS). Di Kanagarian Kamang Mudiak sarana penunjang pendidikan bagi masyarakat sudah ada delapan bangunan Sekolah Dasar (SD) masing-masing berada di Jorong Bansa, Jorong Pauh, Jorong Durian, Jorong Air Tabit, Jorong Pakan Sinayan, Jorong Babukit, Jorong Halalang, dan Jorong Padang Kunyik. Dan juga telah ada bangunan Sekolah Menengah Pertama (SMP) serta 2 bangunan Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA) dan 5 bangunan Sekolah Taman Kanak-Kanak (TK).

11 Jumlah Penduduk Berdasarkan Kelompok Umur Tabel Jumlah Penduduk Berdasarkan Kelompok Umur No Golongan Umur Jumlah Persentase Tahun 372 3,46 % Tahun 950 8,81 % Tahun 527 4,89 % Tahun ,87 % Tahun 802 7,44 % Tahun 409 3,79 % Tahun ,71 % Tahun ,30 % Tahun ,33 % Tahun 586 5,43 % Tahun 448 4,16 % Tahun 535 4,96 % Tahun 330 3,06 % 14 > - 70 Tahun 623 5,77% Jumlah % Sumber data: Kantor Wali Nagari Kamang Mudiak, Kecamatan Kamang Magek Kabupaten Agam (data diolah kembali oleh penulis). Berdasarkan Tabel diatas, dapat dilihat bahwa penduduk Kanagarian Kamang Mudiak yang berusia 0-11 tahun sebanyak 372 orang (3,46 %), umur 1-5 tahun sebanyak 950 (8,81 %), Umur 5-6 Tahun 527 (4,89), Umur 7-12 tahun 1495 (13,87 %), umur tahun sebanyak 802 (7,44 %), umur tahun sebanyak 409 (3,79), umur tahun sebanyak 1155 (10,71 %) umur tahun sebanyak 1111 (10,30 %), umur sebanyak 1938 (13,33 %), umur tahun sebanyak 586 (5,43 %), umur tahun sebanyak 448 (4,16 %), umur tahun sebanyak 535 (4,96%), umur tahun sebanyak (3,06 %), umur >-70 tahun sebanyak 623

12 (5,77 %). Kelompok umur yang paling sedikit adalah 60 tahun keatas yang berjumlah 330 orang yang terdiri dari laki-laki 163 orang dan perempuan sebanyak 167 orang Jumlah Penduduk Berdasarkan Agama Tabel Jumlah Penduduk Berdasarkan Agama No Agama Jumlah Persentase 1 Islam % Jumlah % Sumber data: Kantor Wali Nagari Kamang Mudiak, Kecamatan Kamang Magek Kabupaten Agam (data diolah kembali oleh penulis). Berdasarkan tabel diatas, dapat dilihat bahwa mayoritas penduduk Kanagarian Kamang Mudiak adalah beragama Islam sebanyak (100 %). Kehidupan masyarakat Kanagarian Kamang Mudiak juga dilandasi oleh Tali Tiga Sapilin yang berarti adanya tiga macam peraturan, ketiga macam peraturan yang dimaksud yaitu: pertama, Undang-Undang yang dibuat oleh pemerintah, kedua, Agama dan ketiga Adat. Ketiga peraturan itu berhubungan satu sama lainnya sekaligus berjalan sejajar dan saling mendukung. Sampai sekarang ketentuan tersebut tetap dipegang teguh oleh masyrakat Kanagarian Kamang Mudiak. Masyarakat Kanagarian sangat kuat dalam memegang adat istiadat dan tradisi yang telah digariskan oleh nenek moyang yang merupakan adat yang tak lekang dek paneh dan tak lapuk dek hujan (adat yang takkan rusak sepanjang masa). Hal ini dilihat pada pelaksanaan upacara perkawinan, kelahiran bayi, katam Al-Qur an

13 dan sebagainya. Begitu juga dalam masalah agama, tidak seorangpun dari anggota masyarakat Kanagarian ini yang tidak beragama islam. Sepuluh buah Mesjid dan 32 Mushalla di Kangarian ini merupakan tempat beribadah sekaligus tempat pembinaan mental dan spritual bagi masyarakat yang seratus persen beragama islam. Pembinaan mental dan spritual ini dilakukan dengan jalan mengajak atau mengimbau masyarakat agar lebih tekun melaksanakan syariat islam. Dan sekali seminggu diadakan wirit atau pengajian agama dengan guru disamping mubaligh yang ada di Kanagarian Kamang Mudiak, juga secara bergiliran satu kali dalam sebulan didatangkan guru dari Kantor Urusan Agama Kecamatan dan mubaligh dari daerah lain.

14 Jumlah Penduduk Berdasarkan Mata Pencaharian Tabel Jumlah Penduduk Berdasarkan Mata Pencaharian No Jenis Pekerjaan Jumlah Persentase 1 Petani ,90 % 2 Tukang 764 9,95 % 3 Pegawai Negeri 250 3,26 % 4 Pedagang 115 1,50 % 5 Pegawai Nagari 14 0,18 % 6 Perawat 8 0,10 % 7 Bidan 5 0,06 % 8 Pegacara 4 0,05 % Jumlah % Sumber data: Kantor Wali Nagari Kamang Mudiak, Kecamatan Kamang Magek Kabupaten Agam (data diolah kembali oleh penulis). Berdasarkan tabel diatas, dapat dilihat bahwa penduduk di Kanagarian Kamang Mudiak sebagian besar bermata pencaharian pokok sebagai petani dan persentasenya diantara mata pencaharian yang lain sangat besar yaitu (84,90 %), dari seluruh mata pencaharian yang ada di Kanagarian Kamang Mudiak. Mata pencaharian ini diwarisi secara turun temurun dari nenek moyang masyarakat dahulunya, dan juga ditunjang oleh kondisi lingkungan alam yang luas untuk pengembangannya. Dengan luasnya wilayah dan banyaknya masyarakat yang bermata pencaharian sebagai petani ini, maka Kanagarian ini tidak pernah mengalami kesulitan dalam hal kebutuhan pokok. Dengan lahan-lahan yang subur dan sumber air yang banyak serta rajinnya para petani Kanagarian ini menggarap lahannya maka

15 produksi terus meningkat. Bahkan hasil-hasil pertanian terutama beras diproduksi keluar daerah seperti Pekan Baru, Jambi. Selain bermata pencaharian sebagai petani, 1160 jiwa (15,10 %) penduduk bermata pencaharian beragam seperti tukang, pegawai negeri, pegawai nagari, perawat, bidan dan pengacara. Bekerja sebagai Pegawai Negeri merupakan suatu kebanggaan (Prestise) tersendiri bagi masyarakat Kanagarian Kamang Mudiak, dan hal ini juga sama dengan pandangan masyarakat Kanagarian manapun di Kecamatan Kamang Magek. Dengan bekerja sebagai pegawai negeri, kehidupan akan terjamin walaupun pendapatannya sederhana. Oleh sebab itu mereka lebih senang apabila anak-anaknya tidak melanjutkan pekerjaan orang tuanya, sebagai petani. Tukang juga merupakan pekerjaan yang mulai digemari oleh masyarakat Kanagarian Kamang Mudiak yakni berupa tukang batu dan tukang kayu (perabot). Di Kanagarian Kamang Mudiak ini telah terdapat suatu tempat pembuatan meja, kursi, kusem, dan jendela, yang menampung tenaga kerja lebih dari 20 orang yang umumnya mereka tamatan SLTA dan SLTP yang tidak melanjutkan sekolahnya. Awalnya mereka hanya coba-coba dan karena banyak pesanan yang datang, mereka diperkerjakan sesuai dengan kemampuan mereka, mulai dari mengergaji, cat, memahat, dan lainnya. Setelah cukup pandai mereka disuruh mengerjakan yang lebih berbobot dan seterusnya menerima pesanan sendiri dan menggantungkan kehidupan mereka pada pekerjaan ini.

16 Berdagang adalah ciri khas keahlian yang dimiliki oleh masyarakat Minangkabau, juga tercermin pada masyarakat Kanagarian Kamang Mudiak. Mereka berdagang dilingkunggan tempat tinggal mereka yaitu pasar-pasar terdekat di Kanagarian Kamang Mudiak jauhnya 3 km, dan 2 kali dalam seminggu yaitu hari Senin dan Jumat. Untuk hari selain hari-hari tersebut mereka tetap berdagang dimana ada pasar, walaupun jauhnya mencapai 9 km seperti Pakan Kamis. Disamping mata pencaharian diatas, masyarakat Kanagarian Kamang Mudiak juga berusaha dibidang lain seperti Perawat 8 orang (0,10 %), Bidan sebanyak 5 orang (0,06 %), Pengacara sebanyak 4 orang (0,05 %). Dan juga dibidang lain seperti beternak, mencari ikan di sungai dan buruh tani untuk mencukupi kebutuhan keluarga Pola Pemukiman Pola pemukiman adalah wujud atau bentuk pemukiman pada suatu daerah yang meliputi bentuk-bentuk rumah di pemukiman tersebut. Pola pemukiman penduduk di Kanagarian Kamang Mudiak adalah tertumpu pada satu areal, dimana areal itu berdasarkan pada pola pemukiman tanah keluarga atau suku misalnya: suku Koto memiliki satu areal, maka disana dibangun rumah-rumah penduduk yang berasal dari suku yang sama atau satu keluarga termasuk didalamnya ada rumah adat atau rumah gadang. Rumah-rumah di Kanagarian ini sebagian besar adalah rumah permanen dengan model yang sudah agak modern. Tetapi ada juga rumah permanen yang meniru rumah kota, sehingga rumah-rumah yang dari kayu sudah sulit ditemui karena sudah diganti oleh penghuninya dengan membuat rumah permanen.

17 Rumah adat di Kanagarian Kamang Mudiak juga sudah sulit ditemui hanya tinggal 7 buah itupun hanya dipakai apabila ada upacara-upacara adat atau kematian. Rumah-rumah tersebut tidak terawat lagi, hal ini disebabkan mereka sudah memiliki rumah masing-masing sehingga rumah gadang itu ditinggalkan saja. Pola pemukiman masyarakat Kamang Mudiak bersifat Uxorilokal yaitu adat menetap didekat kerabat istrinya. Hal ini disebabkan oleh sifat matrilineal orang Minagkabau, dimana keturunan dihitung dari kerabat ibu, sehingga pola tempat tinggal mereka sebagian besar saling berdekatan dengan sanak saudara mereka yang lainnya Sarana Dan Prasarana Sarana Pendidikan Tabel Sarana Pendidikan Sarana Pendidikan Jumlah Persentase 1 TK 5 22,72% 2 SD 12 54,55% 3 SLTP 3 13,63% 4 SLTA 2 9,10% Jumlah % Sumber data: Kantor Wali Nagari Kamang Mudiak, Kecamatan Kamang Magek Kabupaten Agam (data diolah kembali oleh penulis). Berdasarkan tabel diatas, dapat dilihat bahwa sarana pendidikan yang ada di Kanagarian Kamang Mudiak dirasa sudah cukup memadai. Sarana pendidikan yang ada dimulai dari tingkat pendidikan yang rendah sampai ke SLTA. Bangunan

18 sekolah yang ada di Kanagarian Kamang Mudiak berjumlah 22 buah. Bangunan Sekolah terdiri dari 5 buah bangunan Taman Kanak-Kanak (TK), 12 buah bangunan Sekolah Dasar (SD), 3 buah bangunan Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama (SLTP), dan 2 buah Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA). Pendidikan merupakan hal yang penting dalam kehidupan saat sekarang ini. Penduduk Kanagarian juga menganggap pendidikan merupakan hal yang sangat penting. Orang tua tidak menginginkan anaknya menjadi orang yang tidak berpendidikan nantinya disaat hidup semakin ketat persainganya. Maka pendidikan dijadikan faktor yang sangat penting dalam kehidupanya Sarana Ibadah Tabel Sarana Ibadah No Sarana Ibadah Jumlah Persentase 1 Mesjid 10 buah 23,80% 2 Mushalla 32 buah 76,20% Jumlah 42 buah 100% Sumber data: Kantor Wali Nagari Kamang Mudiak, Kecamatan Kamang Magek Kabupaten Agam (data diolah kembali oleh penulis). Berdasarkan tabel diatas, dapat dilihat bahwa Sarana Ibadah yang terdapat di Kanagarian Kamang Mudiak ini merupakan sarana Ibadah untuk agama Islam. Bangunan sarana Ibadah yang ada berupa Mesjid dan Mushalla. Bangunan untuk Ibadah yang paling banyak yaitu berupa Mushalla yaitu sebanyak 32 buah Mesjid hanya berjumlah 10 buah.

19 Sarana Olahraga Tabel Sarana Olahraga No Sarana Olahraga Jumlah Persentase 1 Lapangan bulu tangkis 4 buah 57,16% Lapangan voley ball 1 buah 14,28% Lapangan bola basket 1 buah 14,28% Stadion 1 buah 14,28% Jumlah 7 buah 100% Sumber data: Kantor Wali Nagari Kamang Mudiak, Kecamatan Kamang Magek Kabupaten Agam (data diolah kembali oleh penulis). Berdasarkan Tabel diatas, dapat dilihat bahwa kegiatan olahraga masyarakat Kanagarian Kamang Mudiak sangat baik. Terbukti dengan tersediannya banyak olahraga yang cukup memadai dan tersebar merata disetiap Nagari. Di Kanagarian ini terdapat 4 buah lapangan bulu tangkis, 1 buah lapangan bola volli, 1 buah lapangan bola basket dan 1 buah stadion. Sarana olahraga ini kebanyakan terdapat di Jorong Durian dan Jorong Aia Tabik. Sarana olahraga ini tersedia cukup memadai karena masyarakatnya sering melaksanakan pertandingan olahraga dengan warga masyarakat dari Nagari lain Sistem kekerabatan Masyarakat Minangkabau mempunyai ciri khas diantara suku bangsa lain yaitu sistem kekerabatan menurut garis keturunan ibu yaitu sistem matrilineal. Adapun ciri-ciri khas tentang ke-matrilinealan antara lain: sistem perkawinannya bersifat eksogami suku atau kawin dengan orang diluar suku, tempat tinggal bersifat

20 matrilokal yaitu suami tinggal di tempat kerabat istrinya setelah nikah dan sistem kekerabatan menurut garis ibu serta kekuasaan ada di tangan mamak. Pada masyarakat Kanagarian Kamang Mudiak ciri-ciri khas tersebut sampai sekarang masih dipakai terutama ciri-ciri 1 dan ciri-ciri 3. Ciri-ciri kedua walaupun telah ada yang menempati rumah baru (neolokal) setelah perkawinan, tetapi umumnya masih tinggal di tanah atau areal kerabat istrinya. Sedangkan ciri-ciri ke empat yaitu kekuasaan ada ditangan mamak, sekarang telah mengalami pergeseran, dimana seorang mamak pada masyarakat Kanagarian Kamang Mudiak tidak lagi berkuasa penuh terhadap kemenakannya maupun saudara-saudara perempuanya. Hal ini bukan berarti bahwa peranan mamak tidak ada sama sekali, untuk urusan yang berkaitan dengan upacara (ceremonial) seperti kematian, pesta pernikahan dan sebagainya, peranan mamak besar sekali. Hal-hal yang bersifat pribadi menyangkut kehidupan rumah tangga kemenakan atau saudara perempuannya seperti pemilihan jodoh. Peranan mamak hampir tidak ada. Hal ini disebabkan karena pertama, mulai beralihnya sistem kekerabatan masyarakat Kanagarian Kamang Mudiak dari pola lama seperti halnya masyarakat Minangkabau tradisional yakni keluarga luas (ekstended family), yang memberikan peluang berkuasanya seorang mamak terutama mamak kepala waris terhadap saudara perempuannya kepada sistem kekerabatan yang bersifat keluarga batih (nuclear family). Kedua, hal tersebut mengakibatkan kecenderungan laki-laki masyarakat Kanagarian ini, lebih banyak memperlihatkan kepentingan keluarga batihnya. Sedangkan kepentingan kemenakan atau anak dari saudara perempuannya sudah menjadi tanggung jawab suami perempunnya (urang sumando).

BAB II GAMBARAN UMUM LOKASI PENELITIAN. Seberang Pulau Busuk merupakan salah satu desa dari sebelas desa di

BAB II GAMBARAN UMUM LOKASI PENELITIAN. Seberang Pulau Busuk merupakan salah satu desa dari sebelas desa di BAB II GAMBARAN UMUM LOKASI PENELITIAN A. Geofrafis dan Demografis Seberang Pulau Busuk merupakan salah satu desa dari sebelas desa di wilayah Kecamatan Inuman Kabupaten Kuantan Singingi Propinsi Riau.
