No. Penutupan / Penggunaaan Lahan Luas (ha)

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "No. Penutupan / Penggunaaan Lahan Luas (ha)"

Transkripsi

1 49 HASIL DAN PEMBAHASAN Penutupan/Penggunaan Lahan Aktual Informasi penutupan/penggunaan lahan diperoleh dari Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Pasaman Barat. Peta penutupan/penggunaan lahan dilihat dengan interpretasi citra satelit Landsat tahun 2008 yang diverifikasi dengan pengecekan lapangan (ground check) secara kontinyu dengan menggunakan Global Positioning System (GPS). Hasil analisis menunjukkan bahwa struktur penutupan/penggunaan lahan pada tahun 2012 adalah sebagai berikut: penutupan/penggunaan lahan berupa perkebunan kelapa sawit menempati luas terbesar yaitu ha (28,46%), disusul oleh pertanian lahan kering seluas ha (24,77%), hutan ha (22,06%), pertanian campuran ha (12,88 %), sawah seluas ha (7,70 %) yang terdiri dari sawah beririgasi ha dan sawah tadah hujan sebesar ha, semak belukar sebesar ha (2,91 %), pemukiman sebesar ha (1,05%), semak belukar rawa sebesar ha (0,8 %), tanah terbuka sebesar ha (0,38%) dan rawa sebesar 106 ha (0,03%). Kelas penutupan dan penggunaan lahan Kabupaten Pasaman Barat Tahun 2012 disajikan pada Gambar 7 dan Tabel 19. Tabel 19. Penutupan/Penggunaan Lahan No. Penutupan / Penggunaaan Lahan Luas (ha) Persentase (%) 1 Hutan Primer ,69 2 Hutan Mangrove Sekunder ,43 3 Hutan Rawa Primer 187 0,05 4 Hutan Rawa Sekunder ,56 5 Hutan Sekunder ,95 6 Hutan Tanaman ,33 7 Pemukiman ,05 8 Pertanian Campuran ,88 9 Perkebunan ,46 10 Pertanian Lahan Kering ,77 11 Rawa 106 0,03 12 Sawah Irigasi ,81 13 Sawah Tadah Hujan ,89 14 Semak Belukar ,91 15 Semak belukar rawa ,80 16 Tanah Terbuka ,38 Jumlah ,00

2 50 Sawah Semak Tadah Belukar Hujan 3% 2% Sawah Irigasi 6% Rawa 0% Pertanian Lahan Kering 25% PENGGUNAAN LAHAN Semak belukar rawa 1% Tanah Terbuka 0% Hutan Rawa Primer Hutan Rawa Skunder 0% Hutan Skunder 4% 14% Hutan Mangrove Pemukiman Skunder 1% 0% Hutan Primer 3% Hutan Tanaman 0% Perkebunan 28% Pertanian Campuran 13% Gambar 7. Diagram Persentase (%) Penutupan/Penggunaan Lahan Kabupaten Pasaman Barat Tahun 2012 Perkebunan kelapa sawit mendominasi tutupan lahan di Kabupaten Pasaman Barat, yaitu sebesar ha (28,46%) dari total luasan penutupan lahan, sedangkan penggunaan lahan untuk kegiatan pertanian pangan berupa sawah irigasi dan sawah tadah hujan hanya memiliki luasan sebesar ha (7,70 %) dari total luasan penutupan lahan. Data ini menunjukkan bahwa luas lahan pertanian pangan khususnya padi sawah lebih kecil dibandingkan dengan penutupan/penggunaan lahan berupa perkebunan bahkan setiap tahunnya lahan sawah terus mengecil beralih fungsi ke perkebunan kelapa sawit (pengecekan ke lapangan pada tahun 202). Pengecekan langsung di lapangan tahun 2012 ini sudah 2 (dua) kecamatan di Kabupaten Pasaman Barat lahan sawahnya 100 % beralih fungsi ke perkebunan kelapa sawit yakni Kecamatan Sasak Ranah Pasisie dan Kecamatan Sungai Aur. Penutupan/penggunaan lahan berupa sawah irigasi dan sawah tadah hujan berada menyebar merata di seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Pasaman Barat. Sebaran kelas penutupan/penggunaan lahan secara spasial dapat dilihat pada Gambar 8.

3 51 Gambar 8. Peta Penggunaan Lahan Tahun 2012 Kabupaten Pasaman Barat Kesesuaian Lahan untuk Tanaman Padi Sawah Lahan aktual adalah lahan sawah yang telah dimanfaatkan sebagai lahan pertanian pangan yang terdiri dari sawah irigasi dan sawah tadah hujan. Lahan potensial adalah lahan yang memiliki potensi teknis dan kesesuaian lahan yang sangat sesuai, sesuai, dan agak sesuai untuk areal persawahan ataupun untuk pertanian pangan. Yang masuk dalam kategori lahan potensial adalah rawa, semak belukar dan semak belukar rawa. Identifikasi potensi lahan pertanian pangan khususnya untuk tanaman padi sawah merupakan penilaian tingkat kesesuaian lahan berdasarkan karakteristik fisik dan alamiah dari komponen-komponen lahan. Proses penilaian kelas kesesuaian lahan atau evaluasi lahan menggunakan peta kesesuaian lahan untuk menentukan wilayah mana saja yang sesuai secara fisik dan alamiah untuk pengembangan tanaman padi sawah. Pada prinsipnya penilaian kelas kesesuaian lahan dilaksanakan dengan cara mencocokkan data tanah dan fisik lingkungan dengan tabel kriteria kesesuaian lahan yang telah disusun berdasarkan persyaratan penggunaan lahan yang mencakup persyaratan tumbuh/hidup komoditas pertaniannya, pengelolaan dan konservasi.

4 52 Penentuan kelas kesesuaian lahan untuk tanaman padi sawah menggunakan beberapa kriteria yang dianggap mempengaruhi pertumbuhan tanaman. Kriteria penentuan areal untuk tanaman padi sawah mengacu pada kriteria-kriteria kesesuaian lahan untuk tanaman padi sawah (LREP II, 1994) dalam Hardjowigeno, Widiatmaka (2007). Kriteria yang digunakan antara lain adalah: banjir dan genangan musiman, kedalaman solum, ketinggian tempat, lereng dan keadaan permukaan, zone agroklimat, ph/reaksi tanah lapisan atas, kesuburan tanah, kelas drainase, serta tekstur tanah Paralel dengan proses pembuatan peta penggunaan lahan, proses analisis kelas kesesuaian lahan juga dilakukan secara spasial dengan proses tumpang tindih antara peta banjir dan genangan musiman, peta drainase, peta ketinggian, peta tekstur tanah, peta kedalaman tanah, peta lereng dan keadaan permukaan, peta zone agroklimat, peta ph, serta peta tekstur tanah sehingga diperoleh peta kelas kesesuaian lahan untuk tanaman padi sawah. Kelas kesesuaian lahan disusun sampai tingkat kelas yakni kelas sangat sesuai (S1), cukup sesuai (S2), sesuai marginal (S3) dan Tidak Sesuai (N). Peta kelas kesesuaian lahan untuk tanaman padi disajikan pada Gambar 9. Gambar 9. Peta Kelas Kesesuaian Lahan Tahun 2012 Kab. Pasaman Barat.

5 53 Berdasarkan hasil pengolahan data spasial diperoleh informasi bahwa Kabupaten Pasaman Barat memiliki kelas kesesuaian lahan S1, S2, S3 (Sesuai) dan N (Tidak Sesuai) yang tersebar hampir di semua wilayah. Kelas kesesuaian lahan S1 seluas ha, S2 seluas ha, S3 seluas ha dan N seluas ha. Hasil analisis kelas kesesuaian lahan menunjukkan bahwa sebagian besar wilayah Kabupaten Pasaman Barat atau sekitar 60% berada pada kelas kesesuaian lahan S yang secara teknis sangat subur untuk pengembangan tanaman padi sawah, sedangkan kelas kesesuaian lahan yang tidak sesuai N sekitar 40%. Kelas kesesuaian lahan disajikan pada Tabel 20. Tabel 20. Kesesuaian Lahan Untuk Tanaman Padi Sawah di Kab. Pasaman Barat Kelas Kesesuaian Lahan Luasan (ha) Persentase (%) S S S N Jumlah Informasi mengenai kesesuaian lahan aktual dan potensial, disajikan pada Tabel 21 dan Gambar 10. Tabel 21. Kesesuaian Lahan Aktual dan Potensial Kabupaten Pasaman Barat No. Penutupan / Penggunaaan Lahan Kelas Kesesuaian Lahan Sesuai S1 S2 S3 N Luas (ha) 11 Rawa Sawah Irigasi Sawah Tadah Hujan Semak Belukar Semak belukar rawa Jumlah Dari hasil análisis diketahui bahwa, penggunaan lahan yang mendominasi tutupan lahan pada lahan sawah berupa sawah irigasi seluas ha atau 76%, selanjutnya sawah tadah hujan seluas ha atau 24%. Hasil analisis terlihat bahwa penggunaan lahan pertanian berupa sawah irigasi mendominasi penggunaan lahan pada lahan sawah. Ditinjau dari aspek peruntukan kawasan, penggunaan lahan di Kabupaten Pasaman Barat telah sesuai dengan arahan penggunaan lahan

6 54 karena sawah irigasi merupakan kawasan budidaya yang berdasarkan kondisi dan potensi sumberdaya yang ada dapat dilakukan kegiatan/aktifitas budidaya diatasnya (Gambar 11, 12 dan 13). Gambar 10. Peta Kesesuaian Lahan (2012) Gambar 11. Peta Lahan Sawah Irigasi dan Tadah Hujan (2012) Kab. Pasaman Barat

7 55 Analisis dan Identifikasi Luas Lahan Aktual dan Potensial Identifikasi luas lahan aktual dan lahan potensial untuk padi sawah yang dapat diusulkan sebagai LP2B dan LCP2B dilakukan dengan melakukan proses tumpang tindih antara peta lahan aktual (sawah irigasi dan tadah hujan) dan lahan potensial (rawa, semak belukar dan semak belukar rawa) dengan peta kesesuaian lahan yang telah dianalisis pada tahap ke 2. Lahan Aktual Secara aktual kelas kesesuaian lahan yang berada pada areal persawahan di Kabupaten Pasaman Barat adalah untuk sawah irigasi, kelas kesesuaian lahan sangat sesuai (S1) seluas ha, sesuai marginal (S3) ha dan tidak sesuai (N) 7 ha. Untuk sawah tadah hujan, kelas kesesuaian lahan sangat sesuai (S1) seluas ha dan tidak sesuai (N) 2756 ha dari total luasan sawah aktual yang tersebar di 9 kecamatan yaitu: Kecamatan Kinali, Luhak Nan Duo, Talamau, Pasaman, Gunung Tuleh, Lembah Melintang, Koto Balingka, Ranah Batahan dan Sungai Beremas. Gambar 12. Sawah Irigasi yang Dikategorikan Sebagai Lahan Sawah Aktual

8 56 Gambar 13. Sawah Tadah Hujan yang Dikategorikan Sebagai Lahan Sawah Aktual Identifikasi lahan aktual diharapkan nantinya dapat diusulkan sebagai LP2B. Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 1 tahun 2011 tentang Penetapan dan Alih Fungsi Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan (LP2B) pasal 22, Lahan yang dapat ditetapkan menjadi LP2B harus memenuhi kriteria : a. Berada pada kesatuan hamparan lahan yang mendukung produktivitas dan efisiensi produksi; b. Memiliki potensi teknis dan kesesuaian lahan yang sangat sesuai, sesuai, atau agak sesuai untuk peruntukan pertanian pangan; c. Didukung infrastruktur dasar; dan/atau d. Telah dimanfaatkan sebagai lahan pertanian pangan. Persyaratan tersebut menjadi acuan dalam penentuan lahan aktual yang diusulkan LP2B, diantaranya: (a) Lahan tersebut telah dimanfaatkan sebagai lahan pertanian pangan, (b) Lahan yang memiliki kelas kesesuaian lahan S. Dari hasil analisis berdasarkan kriteria tersebut, diketahui bahwa potensi lahan aktual terluas terletak di Kecamatan Kinali dengan luas ha atau 29% dari total luas lahan aktual, sedangkan luasan lahan aktual terkecil berada di Kecamatan Koto Balingka dengan luas sebesar 273 ha atau 1% dari total luas lahan aktual. Selengkapnya disajikan pada Tabel 22 dan Gambar 14.

9 57 Tabel 22. Luas Lahan Aktual sebagai LP2B berdasarkan Kecamatan di Kabupaten Pasaman Barat No. Kecamatan S G.Tuleh Kinali Pasaman Talamau 5 Luhak ND Sasak RP 7 S.Aur 8 L. Melintang K.Balingka R.Batahan 11 S. Beremas Jumlah Sawah (ha) Irigasi Jml Tadah Hujan S2 S3 N (ha) S1 S2 S Jml (ha) Jml (ha) (3+4) % N LAHAN AKTUAL K. BALINGKA 1% R BATAHAN 10% L.MELINTANG 22% LND 3% S.BEREMAS 5% TALAMAU 10% G.TULEH 3% KINALI 29% PASAMAN 17% Gambar 14. Diagram Persentase (%) lahan aktual di Kabupaten Pasaman Barat Lahan Potensial Kondisi penutupan/penggunaan lahan berupa rawa, semak belukar dan semak belukar rawa pada penelitian ini dikategorikan sebagai lahan potensial untuk tanaman padi sawah, dengan pertimbangan jika dimasa akan datang lahan pertanian pangan mengalami degradasi akibat alih fungsi lahan atau penyebab lainnya, maka lahan-lahan tersebut dapat dialihfungsikan menjadi areal pertanian pangan (sawah). Meskipun untuk menciptakan kondisi lahan yang layak untuk diusahakan kegiatan pertanian pangan memerlukan biaya yang besar (Gambar 15).

10 58 Identifikasi lahan potensial diharapkan nantinya dapat diusulkan sebagai LCP2B. Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 1 tahun 2011 tentang Penetapan dan Alih Fungsi Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan pasal 30, Lahan yang dapat ditetapkan menjadi Lahan Cadangan Pertanian Pangan Berkelanjutan harus memenuhi kriteria : a. Berada pada kesatuan hamparan lahan yang mendukung produktivitas dan efisiensi produksi; b. Memiliki potensi teknis dan kesesuaian lahan yang sangat sesuai, cukup sesuai, dan sesuai marginal untuk peruntukan pertanian pangan; dan/atau c. Didukung infrastruktur dasar Gambar 15. Semak Belukar yang Dikategorikan Sebagai Lahan Potensial. Persyaratan tersebut menjadi acuan dalam penentuan lahan potensial yang dapat diusulkan sebagai LCP2B, diantaranya: (a) Lahan tersebut memiliki kondisi penutupan/penggunaan lahan berupa rawa, semak/belukar dan semak belukar rawa yang penggunaannya saat ini berupa non hutan, (b) Lahan dengan kelas kesesuaian lahan S serta (c) Lahan-lahan tersebut merupakan kawasan budidaya. Sementara lahan yang berada di hutan lindung, hutan produksi terbatas dan tanah terbuka dianggap tidak memenuhi syarat karena merupakan kawasan lindung, kawasan penyangga dan kawasan fasilitas umum.

11 59 Dari hasil pengolahan data, dapat diketahui bahwa ketersediaan lahan potensial di Kabupaten Pasaman Barat masih besar yakni seluas ha. Potensi lahan potensial terbesar berada di Kecamatan Talamau dengan luas sebesar ha atau 28% dari total luasan lahan potensial. Luasan lahan potensial terkecil berada di Kecamatan Luhak Nan Duo dengan luas sebesar 43 ha atau 0,4% dari total luasan lahan potensial (Tabel 23 dan Gambar 16). Tabel 23. Luas Lahan Potensial sebagai LCP2B berdasarkan Kecamatan di Kabupaten Pasaman Barat No. Kecamatan Rawa (ha) jml Semak Belukar (ha) S1 S2 S3 (ha) S1 S2 S3 N jml (ha) G.Tuleh Kinali Pasaman Talamau Luhak ND 6 Sasak RP S.Aur L. Melintang K.Balingka R.Batahan S. Beremas Jumlah Tabel 23. (Lanjutan) No. Kecamatan Semak Belukar Rawa (ha) jml (ha) S1 S2 S3 N Luas (ha) (3+4+5) Jumlah (ha) G.Tuleh Kinali Pasaman Talamau Luhak ND Sasak RP S.Aur L. Melintang K.Balingka R.Batahan S. Beremas Jumlah (%)

12 60 RANAH BATAHAN 12% KOTO BALINGKA 5% LBH.MELINTAN G 16% LAHAN POTENSIAL SEI.BEREMAS 14% S.AUR 4% SASAK RANAH PASISIE 4% LND 0% GTULEH 13% KINALI 5% PASAMAN 3% TALAMAU 24% Gambar 16. Diagram Persentase (%) Lahan Potensial Kabupaten Pasaman Barat Penggunaan lahan berupa rawa, semak belukar, dan semak belukar rawa dapat dikonversi menjadi sawah melalui pencetakan sawah baru, walau dalam pelaksanaannya memerlukan kajian lebih jauh untuk mengetahui faktor pembatas utama. Pencetakan sawah baru pada lahan berupa rawa, semak/belukar semak belukar rawa memerlukan kajian yang lebih dalam dan komprehensif baik dari kondisi fisik lahan maupun secara finansial. Perlu dilakukan survei lapang untuk mengetahui secara detail sifat fisik dan kimia tanah pada tiap unit lahan. Hasil survey tersebut akan memberikan informasi tentang faktor-faktor pembatas pada setiap unit lahan, sehingga dapat diketahui besaran biaya yang dibutuhkan. Hal ini diperlukan karena jangann sampai biaya yang dikeluarkan untuk biaya produksi tidak sebanding dengan biayaa yang dikeluarkan. Informasi-informasi tersebut akan menjadi pertimbangan dalam melakukan perencanaan terhadap lahan-lahan yang akan diusulkan sebagai LCP2B. Setelah dilakukan proses analisis tumpang tindih antara beberapa peta diantaranya: peta penutupan dan penggunaan lahan, peta kesesuaian lahan dan peta administrasi potensi lahan aktual dan lahan potensial di Kabupaten Pasaman Barat. Dari hasil pengolahan data spasial terlihat bahwa dari 11 wilayah kecamatan di Kabupaten Pasaman Barat, 2 wilayah kecamatan tidak memiliki lahan aktual tetapi memiliki lahan potensial yang dimungkinkan untuk diusulkan sebagai LCP2B yaitu Kecamatan Sasak Ranah Pasisie dan Kecamatan Sungai Aur, secara spasial dapat dilihat pada Gambar 17.

13 61 Untuk Kecamatan Sasak Ranah Pasisie dan Sungai Aur, perlu pertimbangan yang lebih mendalam karena tidak memiliki luas lahan aktual. Penggunaan lahan di 2 wilayah Kecamatan tersebut telah diusahakan untuk tanaman padi sawah akan tetapi ditengah lahan persawahan ditanami kelapa sawit (Gambar 18). Gambar 17. Peta Lahan Aktual dan Potensial Gambar 18. Kondisi Lahan dengan Areal Sawah ditengah Areal berupa Perumahan dan Kelapa Sawit

14 62 Identifikasi Luas Lahan Sawah Aktual yang Mempunyai Jaringan Infrastruktur Pendukung Pertanian Identifikasi lahan aktual dan lahan potensial yang akan diusulkan sebagai KP2B berdasarkan infrastruktur pendukung pertanian, membutuhkan data dan informasi berupa jaringan infrastruktur jalan dan irigasi. Tahapan ini akan menghasilkan peta lahan aktual untuk LP2B yang mempunyai jaringan infrastruktur jalan dan irigasi. Hasil analisis secara spasial disajikan pada Gambar 19, dimana sebagian besar atau hampir secara keseluruhan lahan sawah aktual di Kabupaten Pasaman Barat sudah ada jaringan jalan dan irigasinya.. Jalan usahatani merupakan salah satu faktor pendukung peningkatan pertanian. Jalan tersebut diperlukan untuk pengangkutan (transportasi) sarana produksi pertanian seperti benih, pupuk, pertisida serta mesin dan peralatan pertanian. Hasil produksi pertanian juga seringkali harus diangkut untuk proses lebih lanjut agar kerusakan ataupun kehilangan hasil dapat ditekan. Jalan usaha tani juga digunakan untuk melaksanakan operasi dan pemeliharaan fasilitas irigasi dan drainase. Gambar 19. Peta Lahan Aktual dan Lahan Potensial yang mempunyai Jaringan Infrastruktur Pendukung Pertanian Pangan Berupa Jalan sebaran Irigasi

15 63 Jalan usahatani dapat dibedakan menjadi 3, yaitu: (1) Jalan utama (main farm road), yaitu jalan yang menghubungkan antara pemukiman atau pusat fasilitas pertanian dengan lahan pertanian, blok lahan dengan blok lahan lainnya ataupun jalan raya dengan blok lahan, (2) jalan cabang (branch farm road), yaitu yang menghubungkan antara petak lahan dengan jalan utama, (3) jalan kecil (small farm road), yaitu jalan kecil di batas petakan untuk kepentingan khusus seperti pemberantasan hama, pemupukan dan sebagainya (Sapei, 2009). Informasi jaringan jalan dibutuhkan untuk melihat tingkat aksesibilitas lahan aktual dan lahan potensial terhadap pemukiman, industri pengolahan hasil pertanian, sarana produksi pertanian dan sarana dan prasarana lainnya. Dengan adanya jaringan jalan diharapkan dapat meminimalkan jarak dan waktu tempuh sehingga dapat meningkatkan pendapatan petani. Lahan yang memiliki akses jalan akan menjadi areal-areal prioritas utama untuk diusulkan sebagai LP2B dan LCP2B. Kondisi riil di lapangan terkait dengan ketersediaan jaringan infrastruktur pendukung pertanian disajikan pada Gambar 20 dan 21. Sebagian besar area yang akan diusulkan sebagai LP2B dan LCP2B memiliki jaringan jalan. Lahan aktual dan lahan potensial yang akan dijadikan sebagai LP2B dan LCP2B tersebut menjadi sebuah kesatuan wilayah yang dihubungkan oleh adanya jaringan jalan. Gambar 20. Kondisi Jaringan Jalan di Kecamatan Talamau

16 64 Gambar 21. Kondisi Jaringan Irigasi di Kecamatan Luhak Nan Duo Jaringan irigasi adalah saluran dan bangunan yang merupakan satu kesatuan dan diperlukan untuk pengaturan air irigasi mulai dari penyediaan, pengambilan, pembagian, pemberian, dan penggunaannya. Jaringan irigasi terdiri dari 2 tingkat yaitu: (a) jaringan irigasi utama meliputi waduk atau bendungan, saluran primer, saluran sekunder dan saluran tersier sampai 50 meter dari pintu sadap tersier atau boks bagi tersier, (b) jaringan irigasi usahatani, yaitu jaringan setelah 50 meter dari pintu sadap tersier atau boks bagi tersier (Sapei, 2009). Jaringan irigasi merupakan salah satu infrastruktur penunjang utama kegiatan pertanian pangan. Jaringan irigasi berfungsi sebagai prasarana untuk meningkatkan produktivitas lahan baik untuk meningkatkan produktivitas per hektar maupun untuk meningkatkan intensitas panen. Data dan informasi jaringan irigasi sangat dibutuhkan untuk mengetahui tingkat ketersediaan sumberdaya air terhadap lahan aktual dan lahan potensial yang akan diusulkan sebagai LP2B dan LCP2B.

17 65 Analisis Proyeksi Kebutuhan Lahan Sawah Kabupaten Tahapan pertama dalam perencanaan lahan pertanian pangan berkelanjutan adalah penyusunan usulan perencanaan lahan pertanian pangan berkelanjutan. Usulan perencanaan meliputi usulan perencanaan terhadap luas lahan baku sawah, luas kesatuan hamparan, lokasi, produksi, produktivitas dan lain-lain. Dasar yang digunakan dalam usulan perencanaan ini adalah pertumbuhan penduduk, kebutuhan konsumsi pangan (beras), produktivitas lahan, kebutuhan dan ketersediaan lahan pertanian pangan serta pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Hasil usulan perencanaan ini adalah proyeksi kebutuhan lahan sawah pada jangka waktu tertentu. Jangka waktu yang digunakan untuk perencanaan adalah tahunan, jangka menengah, dan jangka panjang. Untuk jangka menengah dan jangka panjang, rentang waktu yang digunakan didasarkan pada rentang waktu penyusunan dan revisi RTRW yaitu 5 tahun dan 20 tahun. Untuk skala nasional diketahui ketersediaan lahan baku sawah selama 20 tahun ke depan mengkhawatirkan. Berdasarkan skenario pesimis terlihat adanya kenaikan kebutuhan lahan sawah yang cukup tinggi. Slope tersebut masih berada di bawah slope ketersediaan lahan sawah. Kecenderungan slope kebutuhan lahan sawah yang terus menaik sehingga defisit lahan sangat mungkin terjadi dimasa yang akan datang seperti disajikan pada Gambar , , ,00 Luas Lahan (Ha) , , , , , ,00 - Indonesia Pesimis Indonesia Optimis Ketersediaan Lahan Gambar 22. Proyeksi Kebutuhan Lahan Sawah Nasional (Christina, 2011)

18 66 Konversi lahan sawah ke peruntukan dan atau komoditas lain tidak bisa dihindari sehingga untuk menanggulangi kemungkinan adanya defisit lahan perlu dilakukan proteksi terhadap lahan-lahan produktif. Dalam pembangunan, beras merupakan komoditas strategis bahkan bisa disebut komoditas politik karena menguasai hajat hidup rakyat Indonesia. Ketidakstabilan ketersediaan pangan khususnya beras telah memicu kerusuhan akibat kerisauan masyarakat akan kekurangan stok pangan nasional. Untuk itu perlu campur tangan pemerintah dalam menjaga ketersediaan beras sepanjang tahun, distribusi yang merata dan harga yang stabil. Salah satu upaya yang harus dilakukan pemerintah adalah melakukan proteksi terhadap lahan sawah produktif dari kemungkinan alih fungsi lahan. Perlindungan atau proteksi ini tidak akan bisa meniadakan terjadinya konversi, tetapi diharapkan dapat menghambat laju alih fungsi lahan (Christina, 2011). Untuk mengimbangi peningkatan kebutuhan beras, produksi beras nasional harus meningkat secara memadai dalam rangka mempertahankan kecukupan pangan. Peningkatan produktivitas beras tersebut merupakan faktor utama bagi peningkatan produksi beras nasional. Pertumbuhan produksi bersumber dari dua faktor, yakni : (a) pertambahan areal panen dan (b) peningkatan produktivitas. Kabupaten Pasaman Barat sebelum tahun 1990 merupakan kawasan sentra produksi pangan terutama beras dan kedelai di Propinsi Sumatera Barat. Akan tetapi sejak tahun 1990 permasalahan utama yang dihadapi oleh kabupaten ini adalah alih fungsi lahan pertanian pangan ke perkebunan kelapa sawit. Ketersediaan lahan sawah diwilayah ini akan berpengaruh terhadap ketersediaan pangan propinsi (Bappeda Kabupaten Pasaman Barat, 2011). Analisis proyeksi kebutuhan lahan sawah di Kabupaten Pasaman Barat menunjukkan hasil yang berbeda pada dua skenario pesimis dan optimis sebagaimana disajikan pada Tabel 24.

19 67 Skenario Optimis Skenario optimis dibagi 2 yaitu sufficient optimis dan kontribusi optimis. Sufficient optimis merupakan kebutuhan pangan masyarakat Kab. Pasaman Barat itu sendiri dengan memakai skenario optimis, sedangkan kontribusi optimis merupakan kebutuhan pangan Propinsi Sumatera Barat yang diperoleh dari hasil produksi pangan Kabupaten Pasaman Barat, juga dengan memakai skenario optimis. Dari skenario optimis terlihat bahwa kebutuhan lahan sawah untuk mencukupi kebutuhan pangannya sendiri maupun berkontribusi secara propinsi sampai tahun 2031 belum melampaui ketersediaan lahan sawah yang ada bahkan cendrung terus menurun. Penurunan kebutuhan lahan sawah untuk skenario optimis terjadi karena perluasan areal tanam dan kenaikan produktivitas. Ini menandakan bahwa dengan perbaikan prasana pendukung pertanian seperti jaringan irigasi dan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi mampu mengatasi kebutuhan pangan. Namun perlu diperhatikan juga bahwa pada penelitian ini diasumsikan tidak terjadi degradasi lahan dan konversi lahan. Jika kedua faktor tersebut dimasukkan dalam analisis ini hasilnya akan berbeda (Christina, 2011). Hasil analisis proyeksi kebutuhan lahan sawah dengan skenario optimis ini, memperlihatkan bahwa perluasan areal luas tanam tidak selalu dengan menambah baku lahan sawah tetapi bisa dengan membangun dan atau memperbaiki/rehabilitasi jaringan irigasi sehingga sawah tersebut mampu ditanami 2 kali setahun. Kab. Pasaman Barat saat ini memiliki IP 1,09. Pada skenario ini, tahun 2031 proyeksi IP di kabupaten ini masih belum mampu mencapai IP 2. Permasalahan lain yang dihadapi oleh petani sekarang adalah manajemen pengelolaan irigasi yang tidak berjalan dengan baik (dapat dilihat pada Lampiran 22). Dengan melakukan pemeliharaan jaringan irigasi maka akan menghemat biaya dibanding harus membangun jaringan irigasi baru, sehingga masih bisa mempertahankan lahan sawah yang masih ada. Proyeksi kebutuhan lahan sawah Kab. Pasaman Barat tertera pada Tabel 24. Tabel 24. Proyeksi Kebutuhan Lahan Sawah Kabupaten Pasaman Barat Tahun Sufficient Optimis (ha) Kontribusi Optimis (ha) Ketersediaan Lahan (ha) Sufficient Pesimis (ha) Kontribusi Pesimis (ha)

20 68 Tabel 24. (Lanjutan) Tahun Sufficient Optimis (ha) Kontribusi Optimis (ha) Ketersediaan Lahan (ha) Sufficient Pesimis (ha) Kontribusi Pesimis (ha) Faktor produksi yang mempengaruhi produktivitas adalah air, pupuk, bibit, pestisida, dan tenaga kerja/kelembagaan. Pada skenario optimis ini, diasumsikan produktivitas selalu naik 1,35% per tahun. Pada tahun terakhir (2031) produktivitas mencapai 6,626 ton/ha. Hal tersebut dapat tercapai apabila seluruh faktor produksi dapat bekerja secara optimal. Kenaikan produktivitas dapat terjadi seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi baik tentang benih, organisme pengganggu tanaman (OPT) maupun pengelolaannya misalnya penemuan benih padi yang mampu berproduksi tinggi, pengelolaan usahatani ramah lingkungan seperti System of Rice Intensification (SRI). Khusus benih, pada saat ini di Pulau Jawa sedang dikembangkan dan disosialisasikan benih padi baru yang mempunyai produktivitas 8-9 ton/ha. Benih yang sekarang banyak digunakan yaitu varietas Ciherang telah mencapai tahap pelandaian pada level produktivitas 5,37 ton/ha. Varietas ini akan dikembangkan di luar Jawa, untuk menggenjot produktivitas lahan yang masih dibawah 5 ton/ha. Skenario Pesimis Skenario pesimis dibagi 2 yaitu sufficient pesimis dan kontribusi optimis. Sufficient pesimis merupakan kebutuhan pangan masyarakat Kab. Pasaman Barat itu sendiri dengan memakai skenario pesimis, sedangkan kontribusi pesimis merupakan kebutuhan pangan propinsi Sumatera barat yang diperoleh dari hasil produksi pangan Kabupaten Pasaman Barat, juga dengan memakai skenario

21 69 pesimis. Hal berbeda terjadi pada skenario pesimis. Kebutuhan lahan sawah setiap tahunnya cenderung naik, baik untuk memenuhi kebutuhan pangannya sendiri maupun berkontribusi terhadap propinsi sebagaimana Gambar Luas Lahan (ha) Sufficient Optimis Kontribusi Optimis Ketersediaan Lahan Sufficient Pesimis Kontribusi Pesimis Tahun Gambar 23. Proyeksi Kebutuhan Lahan Sawah Kabupaten Pasaman Barat Penyebab kecendrungan naik adalah konsumsi pangan sebesar 140 kg/kapita/tahun, produktivitas dan intensitas pertanaman tetap. Kondisi ini mungkin sekali terjadi karena berdasarkan data yang selama ini ada produktivitas dan luas tanam naik turun dari waktu ke waktu sehingga secara akumulatif bisa dianggap tetap atau tidak berubah. Angka konsumsi pangan yang besar tersebut berdasarkan pada konsumsi energi yang sesuai Pola Pangan Harapan (PPH) Nasional. Konsumsi beras 140 kg/kapita/tahun adalah setara kkal/kapita/hari atau 64% dari konsumsi yang ditetapkan oleh PPH Nasional. Sesuai dengan standar PPH Nasional, konsumsi karbohidrat dari padi-padian adalah 50% atau setara dengan kkal/kapita/hari. Dengan tingkat konsumsi tersebut, maka kebutuhan lahan sawah juga sangat tinggi sehingga apabila diterapkan maka dapat memberatkan Kabupaten Pasaman Barat. Dengan menggunakan asumsi terjadi konversi lahan sawah seperti yang terjadi selama tahun yaitu seluas ha atau 458 ha/tahun maka pada tahun-tahun mendatang kabupaten ini sudah tidak bisa berkontribusi pada level propinsi dan nasional dan akhirnya Kabupaten Pasaman Barat harus mengimpor

22 70 beras dari luar daerah atau bahkan dari luar negeri karena sudah tidak bisa memenuhi kebutuhan pangannya sendiri. Apabila terus berlanjut akan mengakibatkan kelangkaan pangan. Hal ini sangat merugikan baik bagi masyarakat maupun pemerintah. Untuk itulah, perlu dilakukan berbagai upaya untuk mencegah terjadinya kelangkaan pangan sedini mungkin. Upaya yang dapat dilakukan diantaranya adalah melakukan zonasi untuk melindungi lahan sawah agar tidak terkonversi menjadi peruntukan atau komoditas lain, upaya diversifikasi pangan, dan menekan laju pertumbuhan penduduk. Laju pertumbuhan penduduk di Kabupaten Pasaman Barat termasuk tinggi yaitu 2,2 % dibandingkan dengan laju pertumbuhan penduduk nasional yaitu 1,49%. Kedua upaya tersebut pelaksanaannya memerlukan waktu yang lama. Upaya yang harus dilakukan secepatnya adalah mencegah terjadinya alih fungsi lahan sawah tersebut dengan melaksanakan perlindungan lahan pertanian pangan berkelanjutan. Dari Gambar 23, terlihat bahwa ketersediaan lahan sawah di kabupaten Pasaman Barat untuk 20 tahun mendatang masih aman. Namun perlu diwaspadai adanya kecenderungan kenaikan kebutuhan lahan sawah setelah 20 tahun. Kemungkinan terjadinya defisit lahan sangat mungkin terjadi apabila dilihat dari slope sufficient pesimis yang mengalami kenaikan yang cukup tajam. Ada kecenderungan menurun pada kedua kondisi tersebut. Hal ini dipengaruhi oleh peningkatan produktivitas dan penambahan luas tanam (intensitas pertanaman). Produktivitas lahan di kabupaten ini yaitu 4,5 ton/ha dan IP wilayah 1,09. Kebijakan yang perlu dilakukan oleh pemerintah daerah setempat bagi lahan sawahnya adalah melindungi dan menjaga lahan sawahnya baik dari konversi ke komoditas atau peruntukan lain maupun dari degradasi lahan. Tingginya angka konsumsi beras yang disebabkan oleh laju pertumbuhan penduduk yang tinggi yaitu 2,2 % selama 8 tahun terakhir. Pada tahun 2012, kabupaten ini memerlukan lahan sawah mínimum seluas ha dan maksimum ha. Pilihan ini digunakan untuk mempermudah pengambilan keputusan. Luasan lahan yang dipilih akan menentukan kebijakan yang akan diambil selanjutnya oleh pemerintah daerah kabupaten dalam memenuhi kebutuhan pangan daerahnya.

23 71 Analisis Proyeksi Kebutuhan Lahan Sawah Kecamatan Paralel dengan analisis proyeksi kebutuhan lahan sawah kabupaten, dimana proyeksi kebutuhan lahan sawah kecamatan juga memakai 2 skenario yaitu skenario optimis dan skenario pesimis. Setiap skenario juga dibagi 2 yaitu sufficient dan kontribusi. Hasil analisis proyeksi kebutuhan lahan sawah tingkat kecamatan di Kabupaten Pasaman Barat, disajikan pada Tabel 25. Tabel 25. Proyeksi Kebutuhan Lahan Sawah Kecamatan Kecamatan Tahun Suff Opt (ha) Kont Opt (ha) Ket Lahan(ha) Suf Pes (ha) Kont Pes. (ha) Keterangan S. Beremas Surplus Defisit R. Batahan Surplus Surplus K. Balingka Defisit Defisit S. Aur Defisit Defisit L. Melintang Surplus Surplus G.Tuleh Defisit Defisit Talamau Surplus Surplus Pasaman Surplus Surplus Luhak ND Defisit Defisit Sasak RP Defisit Defisit Kinali Surplus Surplus Hasil analisis, diketahui bahwa pada tahun 2012, kecamatan yang mengalami surplus lahan sawah adalah Kecamatan Sungai Beremas, Ranah Batahan, Lembah Melintang, Talamau, Pasaman dan Kinali. Kecamatan yang mengalami defisit lahan sawah adalah Kecamatan Koto Balingka, Sungai Aur, Gunung Tuleh, Luhak Nan Duo dan Sasak Ranah Pasisie.

24 72 Analisis secara spasial, disajikan pada Gambar 24. Gambar 24. Peta Surplus-Defisit Lahan Berdasarkan hasil pengolahan data spasial diperoleh informasi bahwa kecamatan-kecamatan yang mengalami defisit lahan bersebelahan secara kontinyu sehingga secara agregat menjadi suatu kesatuan yang kontigus atau saling mempengaruhi. Dalam proses pewilayahan, kesatuan atau kesinambungan hamparan adalah sangat dikehendaki. Wilayah-wilayah yang berkesinambungan secara spasial akan mempermudah pengelolaan. Kecamatan-kecamatan yang surplus lahan sawah terletak pada lokasi yang berbatasan dengan kabupaten tetangga Kabupaten Pasaman Barat. Kebijakan yang diambil Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat adalah dengan membedakan dan mengelompokkan daerah-daerah yang mengalami defisit lahan dan surplus lahan. Daerah yang mengalami defisit sebaiknya megambil kebijakan dengan menambah areal persawahan, sedangkan daerah yang surlpus lahan dengan cara meningkatkan produksi, indeks pertanaman, perbaikan jaringan irigasi, jalan dan lain sebagainya.

25 73 Analisis Pendapat Masyarakat terhadap Penentuan LP2B dan LCP2B Pengkajian tentang pendapat masyarakat terhadap LP2B dan LCP2B perlu dilakukan untuk penetapannya di Kabupaten Pasaman Barat. Kebutuhan bahan pangan terutama beras akan terus meningkat sejalan dengan bertambahnya jumlah penduduk dan peningkatan konsumsi perkapita akibat peningkatan pendapatan, namun di lain pihak upaya peningkatan produksi beras saat ini terganjal oleh berbagai kendala, seperti konversi lahan sawah subur yang masih terus berjalan, penyimpangan iklim, gejala kelelahan teknologi, penurunan kualitas sumberdaya lahan yang berdampak terhadap penurunan atau pelandaian produktivitas. Berbagai upaya untuk mengendalikan alih fungsi lahan sawah telah banyak dilakukan. Beragam studi yang ditujukan untuk memahami proses terjadinya alih fungsi, faktor penyebab, tipologi alih fungsi, maupun estimasi dampak negatifnya telah banyak pula dilakukan (Bappenas, 2006). Untuk dapat melaksanakan intervensi yang terkait dengan ketahanan pangan dan gizi, Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat masih terus meningkatkan sarana untuk penentuan target intervensi sasaran secara geografis. Pembahasan dan penanganan masalah alih fungsi lahan pertanian yang dapat mengurangi jumlah lahan pertanian, terutama lahan sawah, telah berlangsung sejak dasawarsa 90-an. Akan tetapi sampai saat ini pengendalian alih fungsi lahan pertanian belum berhasil diwujudkan. Selama ini berbagai kebijaksanaan yang berkaitan dengan masalah pengendalian konversi lahan sawah sudah banyak dibuat. Namun demikian, implementasinya tidak efektif karena tidak didukung oleh data dan sikap proaktif yang memadai. Tiga kendala mendasar yang menjadi alasan peraturan pengendalian konversi lahan sulit dilaksanakan yaitu: (i) Kebijakan yang kontradiktif; (ii) Cakupan kebijakan yang terbatas; (iii) Kendala konsistensi perencanaan. Dalam penelitian ini untuk mempelajari pendekatan dalam penentuan bobot dan skor oleh 7 (tujuh) orang expert dari birokrasi, Akademisi dan LSM menggunakan nilai eigenvektor utama yang merupakan kepentingan relatif tertentu, maka matriks perbandingan berpasangan serta nilai eigenvektor utama dari setiap faktor dan kriteria penentuan persepsi masyarakat terhadap keberadaan LP2B dan LCP2B di Kabupaten Pasaman Barat yaitu (1) fisik, (2) infrastruktur, dan (3) sosial ekonomi.

26 74 Faktor fisik merupakan salah satu faktor penting dalam perencanaan LP2B dan LCP2B, disebabkan oleh keterkaitan antara karakteristik wilayah yang satu dengan yang lainnya. Perencanaan LP2B dan LCP2B harus berada di kawasan budidaya menurut peta Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Pasaman Barat. Skala penilaian setiap kriteria dan nilai eigenvektor utamanya (E) disajikan pada Tabel 26 dan Tabel 27. Tabel 26. Matriks perbandingan berpasangan setiap kriteria pada faktor fisik Kriteria Ketersediaan Lahan Aktual dan Potensial Kesesuaian fungsi dalam RTRW Ketersediaan Lahan 1 1,3655 Aktual dan Potensial Kesesuaian fungsi dalam 0, RTRW Jumlah 1,7323 1,3655 Tabel 26 menunjukkan skala penilaian setiap kriteria pada faktor fisik dengan menggunakan matriks perbandingan berpasangan, penilaian kriteria ketersediaan lahan aktual dan potensial terhadap kesesuaian fungsi dalam RTRW mendapat skala tertinggi dengan nilai 1,3655 (kedua elemen relatif sama penting). Hal itu berarti bahwa nilai berkebalikannya 0,7323 merupakan penilaian kesesuaian fungsi dalam RTRW terhadap ketersediaan lahan aktual dan potensial padi sawah. Tabel 27. Nilai eigenvektor utama setiap kriteria pada faktor fisik Kriteria Ketersediaan Lahan Kesesuaian fungsi Aktual dan Potensial dalam RTRW E Ketersediaan Lahan Aktual dan Potensial 0,577 0,577 0,577 Kesesuaian fungsi 0,423 0,423 0,423 dalam RTRW Jumlah 1,000 1,000 1,000 Tabel 27 menunjukkan nilai eigenvektor utama dari setiap kriteria pada faktor fisik, bahwa ketersediaan lahan aktual dan potensial merupakan prioritas utama persepsi masyarakat dalam perencanaan LP2B dan LCP2B di Kabupaten Pasaman Barat dengan nilai eigenvektor utama tertinggi 0,577 kemudian kesesuaian fungsi dalam RTRW dengan nilai eigenvektor utama 0,423. Dari jumlah yang dihasilkan yaitu bernilai 1 pada kolom 4, dapat disimpulkan bahwa nilai tersebut merupakan nilai persentasenya terhadap 1.

27 75 Faktor selanjutnya dalam analisis pendapat masyarakat untuk perencanaan LP2B dan LCP2B di Kab. Pasaman Barat adalah faktor infrastruktur dengan kriteria jaringan jalan, jaringan irigasi dan jarak dari ibu kota kabupaten yaitu Simpang Empat. Skala penilaian setiap kriteria dan nilai eigenvektor utamanya (E) disajikan pada Tabel 28 dan Tabel 29. Tabel 28. Matriks perbandingan berpasangan setiap kriteria pada faktor infrastruktur Kriteria Ketersediaan Ketersediaan Jarak dari Ibu Jaringan Jalan Jaringan Irigasi Kota Kabupaten Ketersediaan 1 0,856 1,385 Jaringan Jalan Ketersediaan 1, ,827 Jaringan Irigasi Jarak dari Ibu Kota 0,609 0,547 1 Kabupaten (IKK) Jumlah 2,778 2,403 4,212 Tabel 28 menunjukkan penilaian kriteria ketersediaan jaringan irigasi terhadap jarak dari IKK mendapat skala tertinggi dengan nilai 1,827 (sangat sedikit lebih penting). Hal itu berarti bahwa nilai berkebalikannya 0,547 merupakan penilaian jarak dari IKK terhadap ketersediaan jaringan irigasi. Nilai 1,385 menunjukkan skala penilaian kriteria ketersediaan jaringan jalan terhadap jarak dari IKK. Untuk ketersediaan jaringan jalan terhadap jaringan irigasi mendapat nilai 0,856 (relatif sama penting), dimana nilai berkebalikannya yaitu 1,169 adalah penilaian ketersediaan jaringan irigasi terhadap jaringan jalan. Tabel 29. Nilai eigenvektor utama setiap kriteria pada faktor infrastruktur Kriteria Ketersediaan Ketersediaan Jarak Jaringan Jalan Jaringan Irigasi dari IKK E Ketersediaan 0,359 0,359 0,359 0,359 Jaringan Jalan Ketersediaan 0,421 0,421 0,421 0,421 Jaringan Irigasi Jarak dari IKK 0,220 0,220 0,220 0,220 Jumlah 1,000 1,000 1,000 Dari Tabel 29 dapat dilihat bahwa kriteria ketersediaan jaringan irigasi menjadi prioritas utama dalam perencanaan LP2B dan LCP2B di Kabupaten Pasaman Barat dengan nilai eigenvektor utama tertinggi 0,421, sedangkan kriteria jarak dari IKK mendapat nilai eigenvektor utama terendah 0,220.

28 76 Faktor yang ketiga dalam perencanaan LP2B dan LCP2B di Kabupaten Pasaman Barat adalah faktor sosial ekonomi. Faktor sosial ekonomi ditetapkan berdasarkan 3 (tiga) kriteria yaitu jumlah produksi, indeks pertanaman, subsidi dan pemasaran. Matriks perbandingan berpasangan serta nilai eigenvektor utamanya disajikan pada Tabel 30 dan 31. Tabel 30. Matriks perbandingan berpasangan setiap kriteria pada faktor sosial ekonomi Kriteria Produktifitas Indeks Pertanaman Subsidi dan Pasar Produktifitas 1 1,350 1,699 Indeks Pertanaman 0, ,259 Subsidi dan Pasar 0,589 0,795 1 Jumlah 2,330 3,145 3,958 Tabel 30 menunjukkan penilaian kriteria produktifitas terhadap subsidi dan pemasaran mendapat skala tertinggi dengan nilai 1,699 (sangat sedikit lebih penting). Hal ini berarti bahwa nilai berkebalikannya 0,589 merupakan subsidi dan pemasaran terhadap produktifitas, sedangkan nilai 1,259 merupakan skala penilaian kriteria indeks pertanaman terhadap subsidi dan pemasaran. Untuk kriteria subsidi dan pemasaran terhadap indeks pertanaman mendapat nilai 1,350 (relatif sama penting), dimana nilai berkebalikannya yaitu adalah penilaian indeks pertanaman terhadap subsidi dan pemasaran. Tabel 31. Nilai eigenvektor utama setiap kriteria pada faktor sosial ekonomi Kriteria Subsidi dan Pemasaran Jumlah Produksi Ketersediaan Tenaga Kerja Produktifitas 0,429 0,429 0,429 0,429 Indeks Pertanaman 0,318 0,318 0,318 0,318 Subsidi dan Pasar 0,253 0,253 0,253 0,253 Jumlah 1,000 1,000 1,000 Dari Tabel 31, dapat dilihat bahwa kriteria produktifitas menjadi prioritas utama dalam perencanaan LP2B dan LCP2B Kabupaten Pasaman Barat dengan nilai eigenvektor utama tertinggi 0,429, sedangkan kriteria subsidi dan pemasaran mendapatkan nilai eigenvektor utama terendah 0,253. Setelah pada setiap kriteria ditetapkan nilai eigenvektor utamanya tahapan selanjutnya adalah perbandingan berpasangan dari setiap faktor yang telah ditentukan. Sumber penilaian dari perbandingan berpasangan terdiri dari expert. Skala penilaian melalui matriks perbandingan berpasangan pada Tabel 32. E

29 77 Tabel 32. Matriks perbandingan berpasangan setiap faktor Faktor Fisik Sosek Infrastruktur Fisik 1 1,228 1,241 Sosek 0, ,011 Infrastruktur 0,806 0,989 1 Jumlah 2,621 3,252 3,217 Pada Tabel 32, gabungan penilaian expert menetapkan skala penilaian faktor fisik terhadap infrastruktur dengan nilai 1,241 (relatif sama penting) sebagai yang tertinggi, sedangkan kebalikannya faktor infrastruktur terhadap faktor fisik 0,806. Faktor fisik terhadap faktor sosial ekonomi dengan nilai 1,228 dan yang terendah adalah penilaian faktor infrastruktur terhadap faktor sosial ekonomi yaitu 0,989. Selanjutnya ditentukan nilai eigenvektor utama dari setiap faktor, yaitu faktor fisik, infrastruktur dan sosial ekonomi berdasarkan gabungan penilaian 7 (tujuh) expert yang disajikan pada Tabel 33. Tabel 33. Nilai eigenvektor utama setiap faktor Faktor Fisik Sosek Infrastruktur E Fisik 0,382 0,382 0,382 0,382 Sosek 0,311 0,311 0,311 0,311 Infrastruktur 0,307 0,307 0,307 0,307 Jumlah 1,000 1,000 1,000 1,000 Pada Tabel 33, terlihat bahwa faktor fisik menjadi prioritas utama perencanaan LP2B dan LCP2B di Kabupaten Pasaman Barat dengan nilai eigenvektor utama 0,382 dan yang paling rendah adalah faktor infrastruktur dengan nilai eigenvektor utama 0,307. Prioritas tersebut berturut-turut adalah faktor fisik, sosial ekonomi dan infrastruktur. Bobot serta skor untuk setiap faktor maupun kriteria secara keseluruhan disajikan pada Tabel 34 dan Gambar 25.

30 78 Tabel 34. Bobot dan skor untuk setiap faktor dan kriteria hasil perbandingan berpasangan Faktor Nilai Bobot Kriteria Skor Nilai Akhir (Bbt*Skor) Fisik 0,382 Ketersediaan Lahan aktual dan Potensial Kesesuaian Fungsi dengan RTRW 0,577 0, Sosek 0,311 Produktifitas Indeks Pertanaman (IP) Subsidi dan Pemasaran 0,429 0,318 0, Infrastruktur 0,307 Ketersediaan Jaringan Irigasi Ketersediaan Jaringan Jalan Jarak dari IKK Jumlah 1,000 0,421 0,359 0, Tabel 35. Nilai Akhir AHP sebagai salah satu Kelompok pada kategori lahan LP2B dan LCP2B LA (ha) LP (ha) AHP Fisik AHP Sosial Ekonomi AHP Infrastruktur Kecamatan K LALP FR P I P Irigasi JJ S. Beremas ,220 0,162 0,133 0,099 0,110 0,724 Defisit III R. Batahan ,220 0,162 0,133 0,099 0,110 0,724 Surplus III K. Balingka ,220 0,162 0,133 0,099 0,129 0,110 0,853 Defisit II S. Aur 550 0,220 0,162 0,382 Defisit IV L. Melintang ,220 0,162 0,133 0,099 0,129 0,110 0,853 Surplus I G.Tuleh ,220 0,162 0,133 0,099 0,129 0,110 0,853 Defisit II Talamau ,220 0,162 0,133 0,099 0,110 0,724 Surplus III Pasaman ,220 0,162 0,133 0,099 0,129 0,110 0,853 Surplus I Luhak ND ,220 0,162 0,133 0,099 0,129 0,110 0,853 Defisit II Sasak RP 554 0,220 0,162 0,382 Defisit IV Kinali ,220 0,162 0,133 0,099 0,129 0,110 0,853 Surplus I Keterangan Tabel: Jml Nilai AHP LA = Lahan Aktual FR = Fungsi RTRW JJ = Jaringan Jalan LP = Lahan Potensial P = Produktifitas P * = Proyeksi, dimana sawah tadah hujan tidak memerlukan hasilnya LALP=Lahan Aktual dan Potensial IP = Indeks Pertanaman K = Kategori Lahan Dari Tabel 34 dan 35, terlihat bahwa pada faktor fisik yang paling mempengaruhi penetapan LP2B dan LCP2B adalah hamparan ketersediaan lahan aktual dan potensial. Faktor sosial ekonomi yang paling mempengaruhi adalah produktifitas lahan dan faktor infrastruktur adalah jaringan irigasi dan jalan sawah. P *

31 79 PERSEPSI MASYARAKAT TENTANG LP2B DAN LCP2B FISIK (0,382) INFRASTRUKTUR (0,307) SOSIAL EKONOMI (0,311) LAHAN AKTUAL DAN POTEN SIAL (0,577) KESE SUAIAN FUNGSI DG RTRW (0,423) JARI NGAN JALAN (0,359) JARI NGAN IRIGASI (0,421) JARAK DARI KOTA KABU PATEN (0,220) PRO DUKTI FITAS (0,429) INDEKS PERTA NAMAN (0,318) SUBSIDI DAN PEMAS ARAN (0,253) Gambar 25. Hasil AHP Pendapat Masyarakat tentang Perencanaan LP2B dan LCP2B Menurut pendapat expert yang terdiri dari Bappeda, Dinas Pertanian Tanaman Pangan Hortikultura Peternakan, Dinas PU, Dinas Koperindag UKM, Dinas Perkebunan, Akademisi (Lembaga Penelitian Universitas Andalas Padang), dan LSM menilai bahwa faktor fisik lebih diutamakan dalam perencanaan LP2B dan LCP2B di Kabupaten Pasaman Barat dibandingkan dengan faktor sosial ekonomi dan infrastruktur. Asumsi yang digunakan adalah faktor fisik tidak bisa dirubah dan jika dilakukan perbaikan akan sangat sulit dan membutuhkan waktu, biaya dan energi karena terkait dengan kesesuaian lahan serta kesesuaian fungsi dalam RTRW Kabupaten Pasaman Barat yang terus dalam revisi. Penelitian ini selain menanyakan pendapat para pakar, juga ingin mendapatkan masukan-masukan dari para petani padi sawah dalam hal perencanaan penetapan LP2B dan LCP2B ini. Pada Umumnya masyarakat petani menyerahkan saja kepada pemerintah daerah Kabupaten Pasaman Barat. Ini mengartikan bahwa pemerintah daerah Kabupaten Pasaman Barat harus serius dalam melindungi lahan sawah mereka dan agar memberikan ruang bagi penetapan LP2B dan LCP2B tersebut dalam RTRW, RRTRWK dan Perda Kabupaten Pasaman Barat.

32 80 Pengelompokan Lahan Pertanian Pangan untuk Kelompok Kategori Lahan pada LP2B dan LCP2B Berdasarkan Undang-Undang Nomor 41 tahun 2009, LP2B adalah bidang lahan pertanian yang ditetapkan untuk dilindungi dan dikembangkan secara konsisten guna menghasilkan pangan pokok bagi kemandirian, ketahanan, dan kedaulatan pangan nasional. LCP2B adalah lahan potensial yang dilindungi pemanfaatannya agar kesesuaian dan ketersediaannya tetap terkendali untuk dimanfaatkan sebagai Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan pada masa yang akan datang. Berdasarkan hasil analisis, diketahui bahwa Kabupaten Pasaman Barat memiliki potensi lahan aktual dan lahan potensial baik dari ketersediaan maupun kesesuaiannya. Ketersediaan lahan aktual seluas ha dengan penutupan lahan berupa sawah irigasi dan sawah tadah hujan, sedangkan ketersediaan lahan potensial seluas ha terdiri dari penutupan lahan berupa rawa, semak/belukar dan semak belukar rawa. Matriks ketersediaan lahan aktual dan lahan potensial berdasarkan penutupan/penggunaan lahan pada masing-masing kecamatan secara rinci dapat dilihat pada Tabel 36. Tabel 36 menunjukkan bahwa pengusulan rencana LP2B dan LCP2B di Kabupaten Pasaman Barat masih memiliki peluang yang sangat besar. Dari segi letak dan sebaran, lahan aktual dan lahan potensial sebagian besar berada dalam kesatuan hamparan yang luas kompak, serta bersifat bersebelahan secara kontinyu dan sebagai suatu kesatuan. Kontiguitas spasial dari lahan-lahan tersebut terbentang di sepanjang wilayah kabupaten baik di wilayah pesisir maupun di daerah dataran tinggi ataupun wilayah utara dan selatan. Lahan-lahan yang berada dalam kesatuan hamparan yang luas tersebut, nantinya merupakan lahan-lahan yang akan disaring secara visual berdasarkan kelompok-kelompok yang telah ditetapkan untuk menjadi LP2B dan LCP2B. Selain bentang lahan yang berkesinambungan secara spasial, terdapat pula lahan-lahan yang tersebar dalam kelompok-kelompok yang kecil dan terfragmentasi.

PENDAHULUAN Latar Belakang

PENDAHULUAN Latar Belakang 1 PENDAHULUAN Latar Belakang Indonesia dikaruniai Tuhan dengan keanekaragaman hayati, ekosistem, budaya yang sangat tinggi, satu lokasi berbeda dari lokasi-lokasi lainnya. Kemampuan dan keberadaan biodiversitas
