BAB 2 TINJAUAN TEORITIS DAN PERUMUSAN HIPOTESIS. Beberapa model penelitian telah dilakukan untuk menganalisis dan

Ukuran: px
Mulai penontonan dengan halaman:

Download "BAB 2 TINJAUAN TEORITIS DAN PERUMUSAN HIPOTESIS. Beberapa model penelitian telah dilakukan untuk menganalisis dan"

Transkripsi

1 BAB 2 TINJAUAN TEORITIS DAN PERUMUSAN HIPOTESIS 2.1 Tinjauan Teoritis Pada sub bab ini akan dibahas mengenai teori-teori yang mendasari serta review penelitian terdahulu yang mendukung Technology Acceptance Model (TAM) Beberapa model penelitian telah dilakukan untuk menganalisis dan memahami berbagai faktor yang mempengaruhi diterimanya penggunaan teknologi komputer, diantaranya adalah Theory of Reasoned Action (TRA), Theory of Planned Behavior (TPB), dan Technology Acceptance Model (TAM). TAMmerupakan salah satu model penelitian yang paling banyak digunakan dalam memprediksi penerimaan teknologi informasi (Khakim, 2011). Technology Acceptance Model (TAM) diperkenalkan oleh Davis pada tahun TAM merupakan hasil pengembangan dari Theory of Reasoned Action (TRA) yang dikembangkan oleh Fishbein dan Ajzen. TRA merupakan teori tindakan beralasan dengan suatu premis bahwa reaksi dan persepsi seseorang terhadap sesuatu hal akan menentukan sikap dan perilaku orang tersebut (Nelvia dan Harahap, 2009). Reaksi dan persepsi pengguna Teknologi Informasi (TI) akan mempengaruhi sikapnya dalam penerimaan terhadap teknologi tersebut. Technology Acceptance Model (TAM) adalah model yang disusun untuk menjelaskan penerimaan teknologi yang akan digunakan oleh pengguna teknologi. Dalam memformulasikan TAM, Davis menggunakan Theory of Reasoned

2 Action(TRA) sebagai grand theory-nya namun tidak mengakomodasi semua komponen dari TRA. Davis hanya memanfaatkan komponen Belief dan Attitude saja, sedangkan Normative Belief dan Subjective Norms tidak digunakannya. Menurut Davis, perilaku menggunakan teknologi informasi diawali oleh adanya persepsi mengenai manfaat (perceived of usefulness) dan persepsi mengenai kemudahan menggunakan teknologi informasi (perceived ease of use). Kedua komponen ini bila dikaitkan dengan TRA adalah bagian dari Belief. Model TAM dengan dua konstruk fundamental penerimaan teknologi akan disajikan pada gambar 1, yakni sebagai berikut: Perceived Usefulness Attitude Behavioral Intention Actual Use Perceived Ease of Used Sumber: Davis (1989) Gambar 1 Technology Acceptance Model (TAM) 1. Persepsi Kegunaan (Perceived Usefulness) Davis (1989) mendefinisikan persepsi kegunaan (Perceived Usefulness) sebagai the degree to which a person believes that using particular system would enhance his or her job performance (suatu tingkatan dimana seseorang percaya bahwa penggunaan suatu sistem tertentu akan dapat meningkatkan prestasi kerja

3 orang tersebut). Berdasarkan definisi tersebut dapat diartikan bahwa manfaat dari penggunaan teknologi informasi dapat meningkatkan kinerja dan prestasi kerja orang yang menggunakannya. Penerimaan teknologi oleh pengguna ditentukan oleh dua tipe motivasi, yaitu motivasi intrinsik dan motivasi ekstrinsik. Motivasi intrinsik timbul karena adanya ekspektasi yang dirasakan oleh individu itu sendiri dari hasil berinteraksi dengan sebuah aplikasi sistem teknologi informasi. Sedangkan motivasi ekstrinsik muncul karena adanya ekspektasi atas penggunaan aplikasi sistem teknologi informasi tertentu yang diterima dari luar yaitu penghargaan karena kinerjanya meningkat. Thompson et al. (1991) menyimpulkan kemanfaatan teknologi informasi merupakan manfaat yang diharapkan oleh pengguna teknologi informasi dalam melaksanakan tugas. Thompson et al. (1991) juga menyebutkan bahwa individu akan menggunakan teknologi informasi jika orang tersebut mengetahui manfaat atau kegunaan (usefulness) positif atas penggunaanya. 2. Persepsi Kemudahan Penggunaan (Perceived Ease of Use) Davis (1989) mendefinisikan persepsi kemudahan penggunaan (perceived ease of use) sebagai the degree to which a person believes that using particular system wouldbe free of effort (suatu tingkatan dimana seseorang percaya bahwa penggunaan suatu sistem tertentu akan terbebas dari usaha). Ease diartikan Davis sebagai freedom from difficultyor great effortyaitu bebas dari kesulitan atau usaha yang besar.

4 Intensitas penggunaan dan interaksi antara pengguna (user) dengan sistem juga dapat menunjukkan kemudahan penggunaan (Khakim, 2011). Dapat diartikan bahwa sistem yang sering digunakan menunjukkan bahwa sistem tersebut lebih dikenal, lebih mudah dioperasikan dan lebih mudah digunakan oleh penggunanya. Berdasarkan definisi diatas dapat disimpulkan bahwa persepsi kemudahan penggunaan akan mengurangi usaha (baik waktu dan tenaga) seseorang didalam mempelajari teknologi informasi. Pengguna mempercayai bahwa teknologi informasi yang lebih fleksibel, mudah dipahami dan mudah pengoperasiannya (compartible) sebagai karakteristik kemudahan penggunaan. 3. Sikap Pengguna (Attitude Toward Using) Attitude toward using dalam TAM dikonsepkan sebagai sikap terhadap penggunaan sistem yang berbentuk penerimaan atau penolakan sebagai dampak bila seseorang menggunakan suatu teknologi dalam pekerjaannya (Davis, 1993). Sikap menjelaskan penerimaan seseorang terhadap teknologi informasi dimana sikap menyatakan apa yang kita sukai dan tidak (Widyarini, 2005). Sikap seseorang terdiri atas beberapa unsur diantaranya kognitif/cara pandang (cognitive), afektif (affective), dan komponen-komponen yang berkaitan dengan perilaku (behavioral components). Kognitif (cognitive) merupakan representasi atas sesuatu yang dipercayai oleh individu pemilik sikap, sedangkan afektif (affective) merupakan aspek emosional atas perasaan pemilik sikap. 4. Minat Perilaku (Behavioral Intention) Minat (intention) didefinisikan sebagai suatu keinginan seseorang untuk melakukan suatu perilaku tertentu (Hartono, 2007). Davis (1989) mendefinisikan

5 behavioral intention to use merupakan kecenderungan atas perilaku pengguna untuk tetap menggunakan suatu teknologi. Khakim (2011) menyatakan bahwa tingkat penggunaan sebuah teknologi komputer pada seseorang dapat diprediksi dari sikap perhatian pengguna terhadap teknologi tersebut, misalnya keinginan menambah peripheral pendukung, motivasi untuk tetap menggunakan, serta keinginan untuk memotivasi pengguna lain. 5. Penggunaan Senyatanya (Actual Use) Penggunaan senyatanya (actual system use) didefinisikan oleh Davis (1989) sebagai suatu kondisi yang sebenarnya dan nyata atas penggunaan suatu sistem tersebut. Seseorang akan merasa puas menggunakan sistem jika mereka meyakini bahwa sistem tersebut mudah digunakan dan akan meningkatkan produktifitas mereka, yang tercermin dari kondisi nyata dalam penggunaannya. Bentuk pengukuran penggunaan senyatanya (actual use) adalah frekuensi dan durasi waktu penggunaan terhadap teknologi informasi. Penggunaan teknologi sesungguhnya (actual technology use), diukur dengan jumlah waktu yang digunakan untuk berinteraksi dengan teknologi dan frekuensi penggunaan Kemampuan Menggunakan Komputer (Computer Self Efficacy) Computer Self Efficacy dipandang sebagai salah satu variabel yang penting untuk studi perilaku individual dalam bidang teknologi informasi. Computer Self Efficacy didefinisikan oleh Compeau dan Higgins (1995) sebagai penilaian kapabilitas dan keahlian komputer seseorang untuk melakukan tugas-tugas yang berhubungan dengan teknologi informasi. Menurut Compeau dan Higgins studi

6 tentang CSE ini penting dalam rangka untuk menentukan perilaku individu dan kinerja dalam penggunaan teknologi informasi. Compeau dan Higgins (1995) menjelaskan tiga dimensi CSE, yaitu (1) magnitude, (2) strength dan (3) generalizability. Dimensi magnitude mengacu pada tingkat kapabilitas yang diharapkan dalam penggunaan komputer. Individu yang mempunyai magnitude CSE yang tinggi diharapkan mampu menyelesaikan tugas-tugas komputasi yang lebih komplek dibandingkan individu yang mempunyai level magnitude CSE yang lebih rendah. Dimensi ini juga menjelaskan bahwa tingginya magnitude CSE seseorang dikaitkan dengan level yang dibutuhkan untuk memahami suatu tugas. Pada individu yang memiliki level magnitude CSE tinggi mampu menyelesaikan tugas walaupun kurangnya bantuan dan dukungan orang lain. Sedangkan level magnitude CSE yang lebih rendah membutuhkan lebih besar bantuan dan dukungan orang lain untuk menyelesaikan tugasnya. Pada dimensi kedua yakni strength, ini mengacu pada level keyakinan tentang judge atau kepercayaan individu untuk mampu menyelesaikan tugas-tugas komputasi dengan baik. Dimensi terakhir adalah generalizability yang mengacu pada tingkat judgement user yang terbatas pada domain khusus aktivitas. Dalam konteks komputer, domain ini menunjukkan perbedaan konfigurasi hardware dan software, sehingga individu yang memiliki level generalizability CSE yang tinggi diharapkan secara kompeten menggunakan paket-paket software dan sistem komputer yang berbeda.

7 2.1.3 Sistem Informasi Akuntansi Informasi pada dasarnya adalah sumber daya seperti halnya pabrik dan peralatan (Bodnar dan Hopwood, 2004). Produktivitas sebagai sesuatu hal yang penting agar tetap kompetitif, dapat ditingkatkan melalui sistem informasi yang lebih baik. Keberadaan sistem informasi akuntansi menjadi sangat penting di dalam suatu perusahaan, dimana sistem informasi akuntansi merupakan suatu alat untuk mempertahankan kemampuan berkompetisi. Sistem informasi akuntansi terdiri dari kata sistem, informasi dan akuntansi. Bodnar dan Hopwood (2004) mendefinisikan secara terpisah sistem informasi akuntansi. Sistem adalah kumpulan sumber daya yang berhubungan untuk mencapai tujuan tertentu. Informasi adalah data yang berguna yang diolah, sehingga dapat dijadikan dasar untuk mengambi keputusan yang tepat. Akuntansi, sebagai suatu sistem informasi, mengidentifikasikan, mengumpulkan, dan mengkomunikasikan informasi ekonomik mengenai suatu badan usaha kepada beragam orang. Jadi, sistem informasi akuntansi merupakan kumpulan sumber daya, seperti manusia dan peralatan, yang diatur untuk mengubah data menjadi informasi, untuk dikomunikasikan kepada beragam pengambil keputusan Software Akuntansi Software (perangkat lunak) komputer adalah sekumpulan data elektronik yang disimpan dan diatur oleh komputer, data yang disimpan oleh komputer itu dapat berupa program atau instruksi yang akan menjalankan suatu perintah. Secara umum software komputer dibedakan menjadi dua yakni software sistem operasi dan software program apikasi. Software sistem operasi merupakan sumber

8 dari software aplikasi yang dapat mengijinkan software aplikasi untuk berjalan seperti, Windows Vista, Linux, Apple, Machintos. Melalui sofware atau perangkat lunak inilah suatu aplikasi dapat terpasang. Software aplikasi adalah software yang dibuat khusus untuk mengerjakan suatu pekerjaan tertentu, software aplikasi diinstal pada komputer yang sesuai dengan operating system (OS) yang ada, seperti Microsoft Office (Word, Excel, Power Point dan lainnya). Akuntansi merupakan suatu proses mencatat, mengklasifikasi, meringkas, mengolah transaksi sampai dengan menyajikan suatu laporan keuangan. Sehingga software akuntansi dapat didefinisikan sebagai suatu program yang dijalankan untuk memproses atau mengolah transaksi keuangan. Software akuntansi merupakan program yang dibuat untuk memudahkan aktivitas dan pencatatan akuntansi. Semua rangkaian kegiatan dalam akuntansi seperti menjurnal, posting ke buku besar, menyusun neraca saldo dan laporan keuangan dapat dikerjakan melalui program akuntansi. Dapat dikatakan bahwa kehadiran software akuntansi ini mampu memangkas pekerjaan seorang akuntan menjadi lebih cepat. Ada berbagai macam jenis software akuntansi antara lain MYOB, Accurate, Ms.Excel (Spreadsheet), Dac Easy Accounting (DEA), Peachtree, K- System Indonesia, Zahir Accounting dan lainnya. Penelitian ini berusaha untuk menguji penerimaan software akuntansi di kalangan mahasiswa, maka dalam penelitian ini akan dibahas secara ringkas software akuntansi yang terkait dalam lingkup mahasiswa Akuntansi diantaranya Accurate, MYOB, dan Ms. Excel.

9 Accurate dan Ms. Excel merupakan program akuntansi yang diajarkan dalam mata kuliah Aplikasi Komputer untuk Akuntansi di STIESIA. Sedangkan MYOB merupakan program akuntansi yang diajarkan pada sebagian besar sekolah kejuruan akuntansi, salah satunya adalah SMKN 1 Surabaya. Berikut ini ulasan singkat mengenai ketiga software akuntansi. 1. Accurate Accuratemerupakan software akuntansi yang terdiri dari beberapa modul yakni account payable, account receivable, inventory, dan general ledger yang terintegrasi.accurate diciptakan oleh Putera/Puteri Bangsa Indonesia di bawah naunganpt. Cipta Piranti Sejahtera yang lebih dikenal dengan sebutan CPSSoft. Accurate memiliki kelebihan, yaitu a) tersedia dua pilihan menu bahasa yang diinginkan yaitu dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, b) sesuai dengan standar akuntansi keuangan Indonesia terutama dalam penentuan metode pencatatan dan perhitungan, c) terhubung dengan laporan perpajakan Indonesia seperti pembuatan faktur pajak standar, pelaporan SPT Masa, PPN 1195, dan SPT Tahunan PPh Badan Formulir 1771 (Andayani, 2014). Accurate dibagi menjadi tiga versi sesuai dengan jenis usaha dan kebutuhan dari para pemakainya yakni, Accurate SE (Standart Edition), Accurate DE (Deluxe Edition), dan Accurate EE (Enterprise Edition). Accurate SE merupakan paduan dari beberapa modul sales, purchases, fixed asset, inventory, general ledger, cash and bank, dan job costing. Accurate DE merupakan paduan dari modul-modul yang sudah ada di standart edition ditambah dengan fungsi berupa pengisian proyek dan departemen. Sehingga dalam versi DE ini laporan

10 laba/rugi masing-masing proyek dan departemen dapat diketahui. Accurate EE merupakan gabungan fasilitas dari versi Standart Edition dan Deluxe Edition dengan tambahan fungsi yang diperlukan bagi perusahaan manufaktur seperti pencatatan bill of material, production order, production activity, finished production activity (Andayani, 2014). 2. MYOB Accounting MYOB (Mind Your Own Business) Accounting adalah program paket komputer untuk olah data akuntansi yang meliputi pencatatan transaksi, pembuatan faktur, sampai dengan pembuatan laporan keuangan.myob Accounting dapat diterapkan pada berbagai jenis perusahaan, baik bidang jasa, dagang (retail) maupun industri (pengolahan), dan pertanian serta usaha-usaha yang lain. MYOB Accounting dibuat oleh Data-Tech Software Pty. Ltd. Australia dan telah banyak digunakan oleh perusahaan-perusahaan di Indonesia, bahkan telah menjadi materi wajib bagi siswa SMK, mahasiswa perguruan tinggi Akuntansi, serta lembaga kursus khususnya untuk materi Komputer Akuntansi.Software inimemiliki beberapa kelebihan diantaranya mudah digunakan dan dipelajari,dapat digunakan untuk pengelolaan proyek serta departmen sehingga dapat diperoleh laporan manajemen per proyek maupun per department, dapat digunakan untuk memantau 3 tahun periode pembukuan. Namun kelemahannya adalah tidak dapat digunakan untuk mengelola perusahaan dengan multi company sehingga laporan keuangan konsolidasian tidak dapat

11 disusun, tidak memiliki pilihan menu bahasa yang tersedia hanyalah bahasa Inggris. 3. Microsoft Excel Microsoft Excel atau Microsoft Office Excel adalah sebuah program aplikasi lembar kerjaspreadsheet yang dibuat dan didistribusikan oleh Microsoft Corporation. Microsoft Excel merupakan perangkat lunak untuk mengolah data secara otomatis meliputi perhitungan dasar, penggunaan fungsi-fungsi, pembuatan grafik dan manajemen data. Perangkat lunak ini sangat membantu untuk menyelesaikan permasalahan administratif mulai yang paling sedernaha sampai yang lebih kompleks. Permasalahan sederhana meliputi pembuatan rencana kebutuhan barang seperti nama barang, jumlah barang dan perkiraan harga barang. Sampai dengan permasalahan yang lebih kompleks seperti pembuatan laporan keuangan (general ledger) yang memerlukan banyak perhitungan, manajemen data dengan menampilkan grafik atau pivot tabel atau penggunaan fungsi-fungsi matematis ataupun logika pada sebuah laporan Penelitian Terdahulu Penelitian ini mengacu pada penelitian-penelitian terdahulu yang akan dipaparkan dalam bentuk ringkasan berikut: Maharsih dan Mulyadi (2007) meneliti tentang faktor-faktor yang mempengaruhi minat nasabah menggunakan internet bankingdengan menggunakan kerangka technology acceptance model(tam). Variabel dalam penelitian tersebut ialah computer self efficacysebagai variabel eksogen, kemudian perceived usefulness, perceived ease of use, perceived credibility, behavioral

12 intention sebagai variabel endogen. Hasil pengujian menunjukkan bahwa faktor yang mempengaruhiminat menggunakan internet banking adalah Perceived Usefulness, Perceived Ease of Use, dan PerceivedCredibility. Faktor Computer Self Efficacy juga berpengaruh pada minat menggunakan internet bankingsecara tidak langsung melalui Perceived Usefulness, Perceived Ease of Use, dan Perceived Credibility. Saifudin et al. (2013) meneliti tentang pengaruh kualitas informasi, kemampuan individual, dannorma subyektif terhadap minat mahasiswa akuntansi dalammenggunakan internet sebagai media sumber pustaka. Variabel eksogen dalam penelitian ini meliputi kualitas informasi, computer self efficacy, knowledge of search domain, dan norma subjektif. Sedangkan variabel endogen dalam penelitian ini adalah perceived usefulness, perceived ease of use, dan behavioral intention. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa kualitas informasi secarasignifikan mempengaruhi ketertarikan mahasiswa dalam menggunakan internet sebagai mediasumber pustaka jika dilihat dari kegunaannya dan dan kemudahan dalam menggunakannya.selanjutnya kemampuan individu (computer self efficacy and knowledge of search domain) berpengaruh secara signifikan pada ketertarikanmahasiswa dalam menggunakan internet jika dilihat dari kemudahan dalampenggunaannya.kemudian, norma subyektif mempengaruhi ketertarikan mahasiswa secara langsung walaupunkegunaan ataupun kemudahan dalam penggunaannya tidak diperhatikan. Ari (2013) meneliti tentang pengaruh technology acceptance model dan pengembangannya dalam perilaku menggunakan core banking system. Variabel

13 yang digunakan dalam penelitian ini meliputi kegunaan persepsian, kemudahan penggunaan persepsian, pengaruh sosial, dan kondisi-kondisi pemfasilitasi sebagai variabel eksogen. Sedangkan sikap perilaku, minat perilaku, dan perilaku penggunaan sebagai variabel endogen. Hasil pengujian menyatakan bahwa kegunaan persepsian dan kemudahan penggunaan persepsian berpengaruh positif terhadap sikap perilaku. Selanjutnya sikap perilaku dan pengaruh sosial berpengaruh positif terhadap minat perilaku. Minat perilaku tersebut berpengaruh positif terhadap perilaku penggunaan sedangkan kondisi-kondisi pemfasilitasi tidak memiliki pengaruh terhadap perilaku penggunaan. Khakim (2011) melakukan penelitian tentang faktor-faktor yang mempengaruhi penerimaan dan penggunaan softwareakuntansi MYOB dengan menggunakan pendekatan technology acceptance model (TAM). Variabel yang digunakan meliputi kesesuaian tugas, pengalaman, dan kerumitan sebagai variabel eksogen. Sedangkan persepsi kemudahan, persepsi kegunaan, sikap penggunaan, minat perilaku, dan penggunaan senyatanyasebagai variabel endogen. Hasil pengujian menyatakan bahwa variabel pengalaman tidak mempengaruhi persepsi kegunaan, namun berpengaruh signifikan terhadap persepsi kemudahan. Variabel kerumitan tidak berpengaruh terhadap persepsi kegunaan maupun kemudahan. Kesesuaian tugas dan persepsi kemudahan berpengaruh positif terhadap persepsi kegunaan. Persepsi kemudahan dan kegunaan berpengaruh positif terhadap sikap penggunaan yang kemudian berpengaruh positif terhadap minat perilaku. Minat perilaku tersebut berpengaruh positif terhadap perilaku penggunaannya.

14 2.2 Rerangka Pemikiran Mengacu pada tinjauan teori dan hasil penelitian terdahulu, maka dapat digambarkan rerangka pemikiran yang akan disajikan pada gambar 2 berikut ini: Sistem Informasi Akuntansi Kemampuan Mahasiswa Menggunakan Komputer (CSE) Technology Acceptance Model (TAM) Persepsi Kemudahan dalam penggunaan softwareakuntansi Persepsi Kegunaan software akuntansi Sikap mahasiswa : menerima atau menolak, suka atau tidak suka Minat perilaku mahasiswa untuk tetap menggunakan Penggunaan Aktual mahasiswa software akuntansi Gambar 2 Rerangka Pemikiran

15 Fokus utama sistem informasi akuntansi (SIA) adalah pada pemahaman tentang bagaimana sistemakuntansi bekerja mulai dari bagaimana mengumpulkan data,bagaimana mengolah data menjadi informasi yang berguna bagi manajemen, dan bagaimana menjaminbahwa informasi yang dihasilkan adalah akurat dan dapat diandalkan (Tjandra, 2007). Seorang akuntan dituntut memiliki pengetahuan dan keahlian yang memungkinkan dalam aplikasi komputer yang efektif sesuai fungsinya, sehingga akan lebih produktif dalam mengaplikasikan pengetahuan dan keahlian akuntansi. Peneliti menggunakan konsep TAM untuk menganalisis faktor penggunaan software akuntansi di kalangan mahasiswa. TAM memiliki dua konstruk utama yaitu persepsi kemudahan (perceived ease of use) dan persepi kegunaan (perceived usefulness). Dalam penelitian ini peneliti menambahkan satu konstruk yaitu kemampuan menggunakan komputer (computer self efficacy). Kemampuan menggunakan komputer ini dihubungkan pada dua konstruk utama TAM yakni persepsi kemudahan dan persepsi kegunaan. Persepsi kemudahan berpengaruh pada sikap mahasiswa dalam menggunakan software akuntansi. Sikap ini menjelaskan tentang penerimaan atau penolakan terhadap sesuatu. Mahasiwa yang beranggapan bahwa software akuntansi mudah dipelajari atau digunakan, maka software tersebut akan lebih mudah diterima dan disukai oleh mahasiswa. Persepsi kemudahan ini juga akan mempengaruhi persepsi kegunaan yang digambarkan sebagai keyakinan bahwa penggunaan software akuntansi akan meningkatkan kinerja mahasiswa.

16 Persepsi kegunaan berpengaruh pada sikap mahasiswa dalam menggunakan software akuntansi. Mahasiswa yang beranggapan bahwa softwareakuntansi memiliki manfaat atau pengaruh positif baginya, maka dengan begitu software tersebut akan lebih dapat diterima dan disukai oleh mahasiswa. Dari sikap mahasiswa yang dipengaruhi oleh dua persepsi (kemudahan dan kegunaan) tersebut, maka selanjutnya akan mempengaruhi minat mahasiswa terhadap penggunaan software akuntansi. Minat ini digambarkan sebagai kecenderungan perilaku untuk tetap menggunakan software akuntansi. Minat perilaku dapat memprediksi bagaimana tingkat penggunaan senyatanya yang dilakukan oleh mahasiswa. Penggunaan senyatanya ini biasanya diukur melalui frekuensi pemakaian software. 2.3 Perumusan Hipotesis Hipotesis secara ringkas dapat digambarkan melalui model penelitian yang disajikan pada gambar 3 berikut:

17 H1 (+) POU H4 (+) CSE H3 (+) ATU BEI ACU H6 (+) H7 (+) H2 (+) H5 (+) PEU Keterangan : CSE (Computer Self Efficacy); POU (Perceived Of Usefulness); PEU (Perceived Ease of Use); ATU (Attitude Toward Using); BEI (Behavioral Intention); ACU (Actual Use). Gambar 3 Model Penelitian Berdasarkan rerangka konseptual yang tertuang pada model penelitian di atas, maka dapat dijabarkan hipotesis melalui hubungan antar konstruk berikut Hubungan Kemampuan Menggunakan Komputer (Computer Self Efficacy) dengan Persepsi Kegunaan (Perceived Of Usefulness) dan Persepsi Kemudahan Penggunaan (Perceived Ease of Use) Computer Self Efficacy menggambarkan persepsi individu tentangkemampuannya menggunakan komputer untuk menyelesaikan tugastugasseperti menggunakan paket-paket software untuk analisis data dan tugaslainnya. Kemampuan dalam mengoperasikan program komputer dapatmendorong seseorang memberikan pendapat mengenai kemudahan penggunaan sistem informasi yang ada. Bekerja dengan suatu sistem yang mampu menghasilkan kinerja yang baik serta cara mengoperasikannya tidak menimbulkan

18 kesulitan akan membuat karyawan berpendapat bahwa sistem tersebut mudah digunakan. Dalam penelitian Maharsih dan Mulyadi (2007) yang berjudul Faktor- Faktor yang Mempengaruhi Minat Nasabah Menggunakan Internet Banking dengan Menggunakan Kerangka Technology Acceptance Model(TAM) dinyatakan bahwa computer self efficacy berpengaruh positif pada minat menggunakan internet banking secara tidak langsung melalui perceived usefulness dan perceived ease of use, hasil penelitian ini sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh Wang (2002). Penelitian lain yang dilakukan oleh Saifudin et al. (2013) dalam penelitiannya menyebutkan bahwa computer self efficacy berpengaruh positif terhadap ketertarikan mahasiswa dalam menggunakan internet jika dilihat dari kemudahan penggunaannya (perceived ease of use). H1 : kemampuan menggunakan komputer (computer self efficacy) berpengaruh positif terhadap persepsi kegunaan (perceived of usefulness)software akuntansi. H2 : kemampuan menggunakan komputer (computer self efficacy) berpengaruh positif terhadap persepsi kemudahan penggunaan (perceived ease of use) software akuntansi Hubungan Persepsi Kemudahan Penggunaan (Perceived Ease Of Use) dengan Persepsi Kegunaan (Perceived Of Usefulness) dan Sikap Pengguna (Attitude Toward Using) Davis (1989) mendefinisikan persepsi kemudahan penggunaan sebagai tingkat keyakinan seseorang bahwa dalam menggunakan sistem tertentu tidak

19 diperlukan usaha yang keras. Meskipun usaha menurut setiap orang bebeda-beda tetapi pada umumnya untuk menghindari penolakan dari pengguna sistem atas sistem yang dikembangkan, maka sistem harus mudah diaplikasikan oleh pengguna tanpa mengeluarkan usaha yang dianggap memberatkan. Persepsi kemudahan penggunaan merupakan salah satu konstruk dalam TAM yang telah diuji dalam penelitian Davis (1989). Hasil penelitian tersebut menunjukkan bahwa faktor ini terbukti dapat menjelaskan alasan seseorang dalam menggunakan sistem informasi dan menjelaskan bahwa sistem baru yang sedang dikembangkan diterima oleh pengguna. Beberapa penelitian lainnya juga memberikan bukti mengenai pengaruh yang signifikan dari variabel persepsi kemudahan penggunaan (perceived ease of use) terhadap sikap pengguna (attitude toward using) dan persepsi kegunaan (perceived usefulness). Hasil dari penelitian Ari (2013) membuktikan bahwa kemudahan penggunaan persepsian dalam Technology Acceptance Model berpengaruh positif terhadap sikap perilaku dalam menggunakan Core Banking System. Penelitian ini selaras dengan Khakim (2011) yang menyatakan bahwa persepsi kemudahan penggunaan berpengaruh positif terhadap sikap karyawan dalam menggunakan MYOB. Penelitian tersebut juga menyatakan bahwa persepsi kemudahan berpengaruh positif terhadap persepsi kegunaan. H3 : persepsi kemudahan penggunaan (perceived ease of use) berpengaruh positif terhadap persepsi kegunaan (perceived of usefulness) software akuntansi

20 H5 : persepsi kemudahan penggunaan (perceived ease of use) berpengaruh positif terhadap sikap pengguna (attitude toward using) software akuntansi Hubungan Persepsi Kegunaan (Perceived of Usefulness) dengan Sikap Pengguna (Attitude Toward Using) Persepsian kegunaan (perceived usefulness) adalah sejauh mana seseorang percaya bahwa menggunakan suatu teknologi akan meningkatkan kinerjanya. Dari definisi tersebut dapat diketahui bahwa kegunaan persepsian merupakan suatu kepercayaan tentang proses pengambilan keputusan. Jika seseorang merasa percaya bahwa sistem berguna maka dia akan menggunakannya. Sebaliknya jika seseorang merasa percaya bahwa sistem informasi kurang berguna maka dia tidak akan menggunakannya. Penelitian-penelitian sebelumnya menunjukan bahwa konstruk kegunaan persepsian mempengaruhi secara positif dan signifikan terhadap penggunaan sistem informasi (Davis, 1989; Khakim, 2011; Ari, 2013; Lawrence, 2013). Penelitian sebelumnya menunjukan bahwa kegunaan persepsian merupakan konstruk yang paling banyak signifikan dan penting yang mempengaruhi sikap, niat dan perilaku dalam penggunaan teknologi dibanding konstruk yang lain. H4 : persepsi kegunaan (perceived of usefulness) berpengaruh positif terhadap sikap pengguna (attitude toward using) software akuntansi Hubungan Sikap Pengguna (Attitude Toward Using) dengan Minat Perilaku (Behavioral Intention) Attitude merupakan cermin perasaan suka atau tidak suka tentang kinerja dari target perilaku yang telah dilakukandavis(1989). Davis (1989)

21 mendefinisikan behavioral intention to usesebagai kecenderungan atas perilaku pengguna untuk tetap menggunakan suatu teknologi.sikap yang berupa perasaan suka atau tidak suka dapat dijadikan faktor yang mempengaruhi minat atau keinginan seseorang dalam melakukan sesuatu. Beberapa penelilian yang dilakukan sebelumnya menunjukkan hubungan yang signifikan antara sikap dengan minat penggunaan sistem informasi. Penelitian tersebut dilakukan oleh Fathinah (2012), Lawrence (2013), Khakim (2011), Ari (2013). H6 : sikap pengguna (attitude toward using) software akuntansiberpengaruh positif terhadap minat perilaku (behavioral intention) Hubungan Minat Perilaku (Behavioral)dengan Penggunaan Senyatanya (Actual Use) Minat Perilaku adalah pemrediksi yang baik terhadap penggunaan senyatanya. Minat (intention) didefinisikan sebagai suatu keinginan seseorang untuk melakukan suatu perilaku tertentu (Hartono, 2007). Pada dasarnya, minat (intention) dan perilaku actual (actual behavior) merupakan dua hal yang berbeda. Minat (intention) merupakan keinginan seseorang untuk melakukan perilaku. Namun minat tersebut hanya berupa minat atau keinginan, belum tercermin dalam tindakan atau perilaku. Sedangkan perilaku aktual (actual behavior) adalah tindakan atau kegiatan nyata yang dilakukan.penelitian yang dilakukan oleh Fathinah (2012), Khakim (2011), Ari (2013) menunjukkan hasil yang signifikan antara minat dengan perilaku aktual. H7 : minat perilaku (behavioral intention)berpengaruh positif terhadap penggunaan senyatanya (actual use) software akuntansi.

BAB 1 PENDAHULUAN. akurat, dan secepat mungkin. Meningkatnya kebutuhan ini seiring dengan

BAB 1 PENDAHULUAN. akurat, dan secepat mungkin. Meningkatnya kebutuhan ini seiring dengan BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Kebutuhan akan informasi selalu mengalami peningkatan dari waktu ke waktu, di mana setiap orang berusaha untuk mendapatkan informasi dengan tepat, akurat, dan secepat
