BAB IV PEMBAHASAN. A. Layanan E-Channel Pada PT. Bank BRISyariah Kantor Cabang

dokumen-dokumen yang mirip
TIPS PENGAMANAN TRANSAKSI

Table of Contents FREQUENTLY ASKED QUESTIONS (FAQ)

FREQUENTLY ASKED QUESTIONS (FAQ) Rekening Ponsel

FAQ LAYANAN MEGA SYARIAH MOBILE

Waspadai Bahaya Phising!! Waspadai Malware, Virus/Worm, Trojan & Spyware. Tips Transaksi Aman di BNI Internet Banking. Tips Transaksi Aman di BNI ATM

FAQ MEGA MOBILE Apa itu layanan Mega Mobile? Apa saja syarat untuk memperoleh atau menggunakan layanan Mega Mobile?

SYARAT DAN KETENTUAN LAYANAN MEGA INTERNET

SYARAT DAN KETENTUAN NOBUPAY

FAQ Mandiri SMS. Mandiri SMS adalah layanan perbankan elektronik untuk mengakses rekening nasabah dengan

mandiri sms - *141*6# Keuntungan mandiri sms *141*6# Registrasi mandiri sms *141*6# :

FAQ MEGA INTERNET 1 / 5

Syarat dan Ketentuan Mega Syariah Mobile

FAQ LAYANAN MEGA MOBILE

I. PENDAHULUAN. *Fasilitas KS212Mobile melalui fitur SMS mobile dan Internet dalam tahap pengembangan

Mewaspadai Penipuan Berkedok Phising

FREQUENTLY ASKED QUESTIONS (FAQ) Layanan Branchless Banking

Phone Banking Mandiri Call adalah suatu cara melakukan transaksi perbankan via telepon

SYARAT DAN KETENTUAN LAYANAN MEGA MOBILE & BELANJA DEBIT ONLINE

Frequently Asked Questions (FAQ) Gratis Uang Saku Rp ,- dengan Aplikasi Mobile Mandiri Fiestapoin

Panduan Registrasi & Penggunaan bjb NET. Registrasi bjb NET. Penggunaan bjb NET

Memulai. Q : Bagaimana cara mengakses Bank Ekonomi Mobile Banking? A : Kunjungi pada browser standar ponsel Anda.

FAQ AKSES ADIRA FINANCE (Khusus Wilayah Jabodetabekser dan Jabar)

Definisi. Pendaftaran, Kode Aktivasi, m-pin

Waspadai Penipuan Bermodus Phishing

PETUNJUK PEMESANAN TIKET KERETA API DENGAN LAYANAN CALL CENTER DAN PERBANKAN

TATA CARA PEMBAYARAN MAHASISWA/I INSTITUT MANAJEMEN TELKOM UNTUK PRODUK STUDENT PAYMENT CENTRE (SPC) BNI MELALUI TELLER, AUTOMATIC TELLER MACHINE

PANDUAN PEMBAYARAN VIRTUAL ACCOUNT

Waspadai Penipuan Bermodus Phishing. Apa itu phishing? Bagaimana phishing dilakukan?

USER GUIDE BII VA PAYMENT V 2.0 INSTANTICKET.COM DAFTAR ISI

Muamalat Cash Management System - Basic User Manual

Panduan KlikBCA. Halo BCA (021) l fb.com/goodlifebca

SMART Platform Pada T-Cash Telkomsel

e-banking STUDI TENTANG e-banking PADA BANK BNI

Panduan Registrasi & Penggunaan bjb SMS. Registrasi bjb SMS. Penggunaan bjb SMS

DAFTAR ISI PETUNJUK PENGGUNAAN ATM LESTARI 1 GANTI PIN 3 CEK SALDO 7 PENARIKAN UANG 10 TRANSFER 16

mandiri virtual account

BAB I PENDAHULUAN. teknologi merupakan hal yang wajib. Peranan teknologi dalam. transaksi perbankan, sehingga meningkatkan retensi penggunaan jasa

Petunjuk Penggunaan ATM Mandiri

KETENTUAN UMUM TATA CARA PEMBAYARAN BIAYA KULIAH

Panduan Penggunaan Token (meb) Daftar Isi

FAQ LAYANAN MEGA CREDIT CARD MOBILE

SYARAT DAN KETENTUAN BTPN SINAYA ONLINE dan BTPN SINAYA MOBILE

MANUAL LAYANAN MEGA INTERNET

User Guide Front-End 2011

FAQ Mandiri Mobile. Merupakan layanan e-banking untuk melakukan transaksi finansial dan non finansial dengan

Cara Bertransaksi Di Mandiri internet

APLIKASI MEGA MOBILE BLACKBERRY

DAPATKAN CASHBACK HINGGA 20% SETIAP HARI

Memulai Layanan PermataNET

Panduan Penggunaan. AndaraLink Web Portal (AWP) Version 2.0. Bank Andara 2015

Tata Cara Pembayaran BRI Virtual Account (BRIVA)

Daftar Ulang Online. Daftar Ulang Mahasiswa PENS secara ONLINE dilakukan dengan 2 Langkah yaitu:

Panduan Deposit Topup 24 Jam (Mandiri) PT. Bimasakti Multiwealth

Frequently Asked Questions (FAQ) mandiri online

KINI SELURUH TRANSAKSI DI TOKOPEDIA DAPAT MELALUI DANAMON VIRTUAL ACCOUNT

PAYMENT POINT ONLINE BANK BRI PANDUAN TEKNIS INSTALASI DAN PENGGUNAAN APLIKASI PAYMENT POINT

Tata Cara Pembayaran BRI Virtual Account (BRIVA)

Tata Cara Pembayaran BRI Virtual Account (BRIVA)

BUKU MANUAL MEGA MOBILE MELALUI SMS DAN APLIKASI DARI SMARTPHONE (CARA INSTALL & TRANSAKSI)

TATA CARA TOP UP SALDO

Cara Bertransaksi Di Internet Banking Mandiri

BAB I PENDAHULUAN. Mandiri e-cash merupakan salah satu alternatif alat pembayaran secara

Panduan Penggunaan AndaraLink Web Portal (AWP) Version 1.0. Bank Andara 27 Februari 2012

Permata e-banking Nikmati Ragam Pilihan Bertransaksi Sesuai Kebutuhan

V. SIMPULAN DAN SARAN. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan dan diuraikan pada bab-bab

BNI ipay I. Apa itu BNI ipay

BAB I PENDAHULUAN. Berbagai produk layanan perbankan yang ditawarkan kepada nasabah muncul dengan

SYARAT DAN KETENTUAN UMUM DANAMON ACCESS CENTER

BAB I PENDAHULUAN. sekarang ini, peranan perbankan dalam memajukan perekonomian suatu

DISKON ISTIMEWA UNTUK TIKET PESAWAT ATAU HOTEL

Deposit Tunai/Manual Datang langsung ke kantor Dhana Pulsa. Deposit Transfer/Sistim Tiket Transfer sejumlah uang ke rekening Dhana Pulsa.

SYARAT DAN KETENTUAN UMUM PROGRAM PERBANYAK TRANSAKSI. HADIAH MELIMPAH D-MOBILE DANAMON ONLINE BANKING ATM CDM DANAMON 1 April 30 Juni 2017

PANDUAN AGEN MENJADI. Edisi 2.0/2/2016/II. Kudoplex Jl. Yado 1 No. 7, Radio Dalam Jakarta Selatan

Petunjuk Penggunaan Mandiri atm

Syarat dan Ketentuan Umum Layanan PermataNet

TATA CARA PEMBAYARAN BIAYA PENDIDIKAN MAHASISWA YAYASAN PENDIDIKAN TELKOM Menggunakan Student Payment Centre (SPC) Host to Host BNI melalui Channel

BAB I PENDAHULUAN. e-channel (SMS banking, internet banking, phone banking, ATM), jasa. pengiriman uang (kliring, transfer mata uang asing, RTGS).

Panduan Penggunaan. AndaraLink Web Portal (AWP) Version 2.2. Bank Andara 2016

Lampiran 1. Tata Cara Pembayaran Biaya ujian SBMPTN 2013 melalui Bank Mandiri

MAKIN MUDAH BAYAR ASURANSI ZURICH

Makin mudah bayar asuransi Zurich

Panduan. Pembayaran PNBP melalui ATM & EDC Mini KEMENTERIAN AGRARIA DAN TATA RUANG PUSDATIN DAN LPPB. kementerian agraria dan tata ruang

Frequently Asked Question (FAQ)

Buku Petunjuk Penggunaan Token PIN Mandiri

Panduan Pembayaran PNBP melalui ATM

TATA CARA PEMBAYARAN BIAYA UJIAN SBMPTN 2014

Cara Aktivasi Di Website Bank Mandiri

BAB 1 PENDAHULUAN. Kita telah menghadapi suatu era dimana keberhasilan strategi pemasaran suatu

PETUNJUK SINGKAT PENDAFTARAN, MEGA TOKEN, DAN TRANSAKSI MEGA INTERNET. ELBK_Ver4.0

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN. bahwa semua tujuan yang telah ditetapkan penulis dapat dicapai dengan

BAB I PENDAHULUAN. pelayanan bagi penggunannya serta membuat lebih efektif dan efisien

BAB V REKOMENDASI. Rekomendasi berikut kami buat untuk mendukung peningkatan pelayanan

Petunjuk Penggunaan ATM Mandiri

Pembayaran Tagihan melalui Virtual Account Muamalat

DISKON ISTIMEWA TIKET PESAWAT DAN HOTEL

Keep your business simple with Maybank Corporate Credit Card.

Contoh bukti Pembayaran yang di terima:

RINGKASAN INFORMASI PRODUK DANAMON LEBIH

Syarat dan Ketentuan. Syarat dan ketentuan mandiri call. Untuk Nasabah Perorangan dan Badan (pemilik rekening TBM)

Pilihan Transfer Dana

Transkripsi:

BAB IV PEMBAHASAN A. Layanan E-Channel Pada PT. Bank BRISyariah Kantor Cabang Pembantu (KCP) Simpang Empat Layanan E-channel pada Bank BRISyariah Kantor Cabang Pembantu (KCP) Simpang Empat hadir pada tahun 2014. Bank BRISyariah yang dikenal sebagai bank yang mempunyai visi menjadi bank retail modern, Bank BRISyariah menyediakan layanan E-channel ini untuk memenuhi kebutuhan nasabahnya akan layanan melalui media elektronik untuk memudahkan nasabah dalam melakukan transaksi finansial seperti transfer antar BRISyariah maupun antar Bank, Pembayaran Tagihan, dan pembelian pulsa, serta transaksi non finansial seperti informasi saldo, informasi mutasi rekening, yang dapat dilakukan secara gratis. 1 Dengan layanan E-channel BRISyariah, nasabah tidak perlu lagi membuang waktu untuk antri dikantor Bank atau ATM, karena saat ini banyak transaksi perbankan yang dapat dilakukan kapanpun dan dimanapun dengan mudah dan praktis melalui jaringan elektronik seperti internet, telpon genggam dan telepon. Hampir semua transaksi yang dilakukan dengan menggunakan layanan E-channel tidak dikenakan biaya. Hal ini dilakukan untuk menarik minat 1 Nurdiana, Customer Service, Bank BRISyariah Kantor Cabang Pembantu (KCP) Simpang Empat, Wawancara Langsung, 25 Februari 2017 46

47 nasabah menggunakan layanan E-channel BRISyariah. Melakukan cek saldo (gratis), mutasi rekening (gratis), kecuali untuk transfer antar bank dengan layanan SMS BRIS, Mobile BRIS dan Internet Banking BRIS biayanya sama seperti ATM, sedangkan transfer menggunakan Internet Banking apabila menggunakan Sistem Kliring Nasional (SKN) maka nasabah dikenakan biaya Rp. 5.000,- dan RTGS Rp. 15.000,-. Biaya yang lain juga dikenakan untuk pembayaran dan pembelian PLN baik postpaid maupun prepaid menggunakan layanan ATM BRIS, SMS BRIS, dan Mobile BRIS nasabah akan dikenakan biaya Rp. 1.000,-, sedangkan dengan Internet Banking maka nasabah akan dikenakan biaya Rp. 1.500,-. Untuk pembelian pulsa simpati dikenakan biaya Rp. 1.500,- menggunakan ATM BRIS, SMS BRIS, dan Mobile BRIS. Dan untuk pembayaran tagihan Telkom sekarang dikenakan biaya Rp. 2.500,- serta pembayaran tiket kereta KAI di ATM dikenakan biaya Rp. 7.500,-. 2 Dalam aplikasinya, layanan E-channel Bank BRISyariah Kantor Cabang Pembantu (KCP) Simpang Empat menerapkan beberapa layanan yang terdiri dari ATM BRIS, SMS BRIS, Call BRIS, Mobile BRIS, dan Internet Banking. 3 Nasabah yang paling banyak menggunakan layanan ini adalah mahasiswa atau nasabah yang berumur masih muda. Sementara yang lainnya nasabah dari kalangan pelaku bisnis atau yang sudah berumur. Nasabah yang menggunakan layanan ini juga merupakan nasabah yang menggunakan handphone dengan sistem operasi (smartphone) dan nasabah yang mengerti 2 Ibid. 3 Mega Violliza, Branch Operation Supervisor, Bank BRISyariah Kantor Cabang Pembantu (KCP) Simpang Empat, Wawancara Langsung, 25 Februari 2017

48 bagaimana cara penggunaan internet. Layanan yang paling banyak digunakan oleh nasabah adalah ATM BRIS dan Mobile BRIS karena penggunaannya yang lebih mudah. 4 Keuntungan menggunakan layanan E-channel ini mudah digunakan, fleksibel, efisien dan dapat digunakan selama 24 jam. Dan nasabah tidak perlu takut akan keamanan dari layanan ini karena dilengkapi dengan verifikasi data nasabah untuk bertransaksi cek saldo maupun mutasi dalam penggunaan Call BRIS officer, sedangkan untuk Call BRIS mesin menggunakan nomor pin ATM untuk bertransaksi. Penggunaan SMS BRIS juga aman, namun pastikan sent item yang ada pin nya agar dihapus terlebih dahulu agar tidak terjadinya pencurian pin nasabah. Mobile BRIS juga sangat aman, selain pinnya tersembunyi juga ada notifikasi setiap melakukan transaksi. Sedangkan Internet Banking juga aman dalam penggunaannya karena untuk transaksi finansial menggunakan soft token, dan dilengkapi dengan Automatic Log Off apabila selama 3 menit tidak digunakan maka secara otomatis akan terlog out. 5 Biaya yang dikeluarkan juga terjangkau sesuai provider: Telkomsel lebih kurang 750-1000, indosat lebih kurang 550, sedangkan XL lebih kurang 550-750. Sedangkan penggunaan Mobile BRIS menggunakan kuota Internet. Akan tetapi, dibalik keuntungan menggunakan internet ada pula kerugian yang dapat dirasakan dari internet. Seperti penggunaan internet dalam dunia perbankan pada bank BRISyariah dalam melakukan transaksinya 4 Op.cit. 5 Brosur PT. Bank BRISyariah

49 dengan menggunakan layanan E-channel, yaitu adanya risiko dalam penggunaan layanan E-channel ini. Karena setiap apapun yang dibuat pastilah memiliki risiko. Sama halnya dengan layanan E-channel ini, dibalik kemudahan menggunakannya namun kita harus berhati-hati karena rawan terjadi tindakan kejahatan dalam dunia maya atau biasa disebut dengan cyber crime. Risiko yang dibahas disini yaitu risiko penggunaan layanan E-channel oleh nasabah dalam melakukan transaksi diperbankan. Risiko ini dapat mengancam laba dan modal bank yang bisa saja ditimbulkan oleh fraud, kesalahan (error), ketidakmampuan mengelola tingkat pelayanan yang ditawarkan atau menjadi ekspektasi para nasabah. Walaupun bank BRISyariah dalam menawarkan layanan E-channel selalu berpromosi tidak menimbulkan tipe risiko yang baru karena dilengkapi dengan sistem keamanan, namun bank BRISyariah tidak lengah terhadap risiko-risiko kecil yang dapat menimbulkan masalah besar. Kebanyakan yang melakukan transaksi dengan layanan E- channel adalah nasabah prioritas yang tidak bisa datang langsung ke bank dan sangat membutuhkan layanan E-channel. Mau tidak mau risiko tersebut harus diterima nasabah, akan tetapi nasabah tidak perlu takut. Karena, risiko ini dapat dikendalikan dan dikelola, sehingga nasabah harus tetap waspada terhadap risiko. Para eksekutif bank BRISyariah menyadari risiko tersebut dan memberikan solusi dalam penanganan risiko yang disampaikan kepada nasabah yang melakukan transaksi dengan layanan E-channel ini.

50 B. Risiko dan Solusi Penggunaan Layanan ATM BRISyariah ATM BRISyariah merupakan layanan E-channel yang paling popular di BRISyariah. Fitur dari layanan ini untuk mengetahui informasi saldo dan penarikan tunai serta mentransfer uang ke bank BRISyariah atau Bank lainnya, pembayaran (listrik, telepon, dan telkom), pembelian (tiket, pulsa). Selain bertransaksi untuk melakukan penarikan tunai, ATM BRISyariah juga dapat digunakan untuk menerima setoran uang yang disebut juga dengan cash deposite machine (CDM). ATM BRISyariah selain dapat bertransaksi dijaringan ATM BRISyariah, ATM ini juga dapat bekerja sama dengan ATM BRI, Bersama dan jaringan Prima. Untuk limit transaksi yang bisa dilakukan dimasing-masing jaringan untuk penarikan tunai 5 juta. Sedangkan untuk transfer di BRILINK 10 juta, bersama dan prima masing-masing 25 juta. Selain itu BRISyariah memberikan potongan biaya administrasi sebesar 50% untuk transaksi dijaringan BRI, Bersama dan Prima, jika saldo sebelum transaksi sebesar Rp. 500.000,-. 6 Jika nasabah melakukan cek saldo dijaringan Prima seperti BCA, seharusnya tarif yang digunakan sebesar Rp. 4.000,- tetapi pada bank BRISyaraih hanya dikenakan sebesar Rp.2.000,- saja. berikut: Risiko dalam penggunaan ATM BRISyariah antara lain sebagai 1. Pencurian data kartu ATM nasabah yang dilakukan oleh Pelaku kejahatan terhadap ATM nasabah saat melakukan transaksi penarikan tunai melalui 6 Op.cit.

51 mesin ATM yang dilakukan oleh nasabah. Hal ini dilakukan dengan cara menyalin (membaca dan menyimpan) informasi yang terdapat pada garis lebar hitam yang berada dibagian belakang kartu ATM untuk mendapatkan data kartu ATM dan pin ATM nasabah. 2. ATM nasabah tersangkut di mesin ATM, sehingga ATM tidak dapat masuk maupun keluar dari mesin ATM. Modus yang dilakukan Pelaku kejahatan yaitu dengan berpura-pura menawarkan bantuan dan meminta nasabah untuk memasukkan pin ATM. Selain itu, hal terjadi bisa saja ATM nasabah akan di ambil oleh sipelaku atau menukarkan kartu ATM yang asli dengan yang palsunya. 3. Meminjamkan kartu ATM dan pin kepada orang lain dapat menjadi risiko bagi nasabah. karena, kartu dan pin ATM nasabah dapat disalahgunakan untuk bertransaksi diluar pengetahuan nasabah. Banyak kejadian pembobolan kartu ATM oleh orang dekat yang dipercaya oleh nasabah. 4. Tertelannya ATM oleh mesin ATM. Solusi yang diberikan oleh pihak Bank BRISyariah untuk meminimalisir terjadinya risiko tersebut adalah: 1. Sebelum menggunakan mesin ATM nasabah harus memperhatikan kondisi ATM secara keseluruhan baik yang tidak Nampak secara kasat mata. Selalu berhati-hati pada saat menekan tombol pin, hindari penggunaan pin yang mudah ditebak seperti tanggal lahir, dan nasabah harus mengganti nomor pin secara periodic.

52 2. Nasabah tidak perlu panik yang berlebihan apabila kartu tidak dapat keluar dari mesin ATM sebaiknya nasabah segera menghubungi nomor call center. Begitu juga sebaliknya, apabila kartu tidak dapat masuk kedalam mesin ATM maka nasabah tidak perlu melanjutkan transaksi. Nasabah jangan menginformasikan nomor pin kepada orang lain termasuk kepada karyawan Bank itu sendiri. 3. Nasabah hendaknya tidak meminjamkan kartu ATM atau memberitahukan pin ATM kepada orang lain sekalipun kepada orang yang dipercaya maupun petugas Bank. Hindari pencatatan pin dimanapun termasuk diponsel, dompet, buku dan tempelan dinding yang dapat ditemui secara mudah oleh orang lain. 4. Untuk menghindari bahaya tertelannya mesin ATM tersebut dan saldo nasabah agar tetap aman, nasabah tidak perlu panik dan takut yang berlebihan, nasabah harus bersikap sewajarnya saja seolah-olah tidak ada kejadian apapun agar tidak adanya modus dari orang lain berpura-pura bisa membantu nasabah atau orang yang mengaku sebagai pegawai bank itu sendiri. Setelah itu, nasabah bisa secara langsung menghubungi Call BRIS yang telah diberikan nomornya oleh Customer Service untuk meminta dilakukan pemblokiran terhadap ATM BRIS yang tertelan. C. Risiko dan Solusi Penggunaan SMS BRISyariah Layanan ini merupakan layanan yang memungkinkan nasabah untuk bertransaksi via handphone dengan perintah SMS. Fitur layanannya sama dengan ATM BRIS, Mobile BRIS, Call BRIS, dan Internet Banking. Layanan

53 SMS BRIS lumayan susah untuk dilakukan apalagi nasabah lebih memilih untuk melakukan transaksi yang memudahkannya. Karena, dalam prakteknya nasabah harus menghafal kode-kode transaksi dalam pengetikan SMS. Contohnya yaitu Jika nasabah ingin melakukan transfer antar bank, petunjuk penggunaannya yaitu dengan cara mengetik transfer bank lain (spasi) kode bank tujuan (spasi) no rekening (spasi) nominal, kirim ke 3338. Dan masih banyak format lainnya yang harus diketahui nasabah dalam melakukan transaksi menggunakan layanan SMS BRISyariah. Risiko dalam penggunaan layanan SMS BRISyariah antara lain sebagai berikut: 1. Terjadi pencurian ponsel yang dialami oleh nasabah atau ponsel tersebut dipinjamkan kepada orang lain. Ponsel tersebut bisa saja disalahgunakan oleh Pelaku apabila setting pengamanan terhadap ponsel tidak diaktifkan, seperti password. Pelaku bisa saja mengambil pin, user ID ataupun password yang biasanya disimpan oleh nasabah agar tidak lupa dan memudahkan bertransaksi. Sehingga terjadinya risiko pencurian pin, user id ataupun password SMS BRIS nasabah. 2. Terjadinya pembajakan nomor ponsel atau pengambilalihan nomor ponsel nasabah dengan cara pelaku kejahatan melaporkan kehilangan ponsel kepada perusahaan operator telepon dan menerbitkan kartu sim yang baru, maka risiko yang dialami nasabah akan kehilangan nomor ponsel untuk melakukan transaksi dengan menggunakan layanan SMS BRIS.

54 Solusi yang diberikan pihak Bank BRISyariah untuk meminimalisir terjadinya risiko tersebut adalah: 1. Untuk menghindari kesalahan terhadap keamanan dari ponsel seperti password, maka nasabah sebaiknya mengaktifkan pengamanan pada ponsel seperti password yang sudah ada pengaturan keamanan dalam ponsel nasabah. 2. Nasabah harus berhati-hati dalam meminjamkan ponsel kepada orang lain, sebaiknya meminjamkan ponsel dalam pengawasan nasabah yang memiliki layanan SMS BRIS. Hal tersebut dilakukan agar tidak terjadinya pencurian pin maupun data-data SMS BRIS nasabah. Apabila ponsel nasabah hilang segera laporkan kepada Bank BRISyariah atau kepada layanan operator telekomunikasi agar ponsel segera diblokir baik nomor ponsel ataupun transaksi SMS BRIS. Nasabah harus merahasiakan pin SMS BRIS, dan menggunakan pin yang tidak mudah ditebak orang lain. D. Risiko dan Solusi Penggunaan Call BRIS Call BRIS merupakan layanan yang diberikan bank BRISyariah untuk memungkinkan nasabah dalam melakukan transaksi dengan bank lewat telepon. Layanan Call BRIS tidak hanya bersifat informasi seperti informasi jasa atau produk bank dan informasi saldo rekening, juga berbagai hal yang dibutuhkan oleh nasabah menyangkut tentang transaksi yang dilakukan oleh nasabah yang akan dilayani oleh customer service. Dalam penggunaan Call BRIS nasabah tidak perlu melakukan pendaftaran ke bank, layanan ini merupakan nomor telepon yang bisa digunakan oleh nasabah pada saat

55 membutuhkan bantuan dari bank. Nasabah langsung saja tekan 500-789 untuk menghubungi bank. Jika nasabah ingin berbicara langsung dengan officer nasabah bisa secara langsung menekan angka 0. Disini nasabah dapat menanyakan berbagai informasi tentang produk dana, informasi produk pembiayaan, informasi jasa perbankan, informasi nisbah dan informasi BRISyariah akses. Kalau seandainya nasabah ingin melakukan transaksi melalui mesin maka nasabah bisa menekan angka 1. Kemudian, masukan 16 digit nomor kartu ATM, lalu nasabah memasukan pin ATM nasabah. berikut: Risiko dalam penggunaan layanan Call BRIS anatar lain sebagai 1. mengelabui nasabah yang bertransaksi dengan telepon. Dengan cara memasang nomor Call center palsu dilokasi yang dianggap strategis seperti dekat mesin ATM dengan harapan pelaku kejahatan agar nasabah Call BRIS mencatat dan menghubungi call center palsu tersebut untuk bertransaksi keuangan. Dan pelaku berpura-pura bertindak sebagai pegawai dari bank tempat nasabah menggunakan layanan E-channel. Sehingga, risiko yang terjadi nasabah akan kehilangan uangnya maupun data rahasia nasabah seperti pin dapat diketahui oleh pelaku kejahatan. solusi yang diberikan pihak Bank BRISyariah untuk meminimalisir terjadinya risiko tersebut adalah: 1. Sebelum terjadinya risiko call center palsu tersebut Customer Service Bank BRISyariah memberitahukan nomor call center yang asli kepada nasabah

56 agar tidak terjadinya penipuan lewat call center palsu. Nasabah sebaiknya mengingat nomor call center bank agar nasabah dapat menghubungi call center bank pada saat dibutuhkan. Jika ada call center palsu yang menghubungi nasabah yang nomornya tidak sama dengan Bank BRISyariah tetapi orang tersebut mengaku sebagai pegawai bank yang tidak dikenali nasabah sebaiknya membatalkan transaksi tersebut. E. Risiko dan Solusi Penggunaan Mobile BRIS Mobile BRIS adalah layanan untuk memungkinkan nasabah dalam melakukan transaksi dengan menggunakan smartphone. Namun, sebelum menggunakan aplikasi Mobile BRIS maka nasabah harus melakukan pendaftaran SMS BRISyariah terlebih dahulu agar dapat digunakan untuk transaksi finansial. Layanan ini banyak digunakan oleh nasabah karena dalam melakukan transaksi lumayan mudah untuk digunakan. Sebelumnya, nasabah harus mendownload aplikasi Mobile BRIS untuk dapat melakukan transaksi dengan layanan ini. Risiko dalam penggunaan layanan Mobile BRISyariah antara alain sebagai berikut: 1. pembajakan nomor ponsel dan pencurian pin Mobile BRIS. Pembajakan ini terjadi apabila ponsel nasabah tidak aktif atau tidak mendapatkan sinyal. Modus ini dilakukan untuk menghindari kecurigaan nasabah. Risiko lainnya, pelaku kejahatan dapat meminta reset pin SMS BRIS nasabah yang kemudian perubahan pin akan dikirim ke e-mail atau sms

57 nasabah yang mana ponsel tersebut dipegang oleh pelaku kejahatan. Sehingga, pelaku kejahatan akan menyalahgunakan pin tersebut untuk melakukan pembobolan terhadap rekening nasabah. 2. Ponsel digunakan orang lain, baik itu karena dipinjam, dicuri maupun hilang. Sama halnya dengan SMS BRIS, Pelaku bisa saja mengambil pin, user ID ataupun password yang biasanya disimpan oleh nasabah agar tidak lupa dan memudahkan bertransaksi. Sehingga terjadinya risiko pencurian pin, user id ataupun password SMS BRIS nasabah. Solusi yang diberikan pihak Bank BRISyariah untuk meminimalisir risiko tersebut adalah: 1. Nasabah harus merahasiakan pin dan jangan menggunakan pin yang mudah ditebak oleh orang lain, nasabah juga harus mengaktifkan pengamana terhadap ponsel seperti penggunaan password agar tidak mudahnya orang lain memasuki aplikasi ponsel nasabah. 2. Selalu menghapus SMS yang berisi pin dari sent item maupun dari folder lainnya. Saat mendownload aplikasi, jangan sampai nasabah menggunakan sebuah aplikasi Mobile BRIS yang palsu, sebab ini akan sangat berisiko terhadap sejumlah data dan dana yang terdapat dalam rekening nasabah. Oleh sebab itu, Customer Service BRISyariah selalu memberi saran agar aplikasi sebaiknya di download oleh Customer Service untuk memastikan penggunaan aplikasi yang secara resmi dari Bank BRISyariah.

58 F. Risiko dan Solusi Penggunaan Internet Banking BRIS Internet Banking BRISyariah merupakan layanan yang diberikan kepada nasabah yang memungkinkan nasabah untuk melakukan transaksi via internet dengan menggunakan computer, laptop/notebook atau PDA dan sebagainya. Dalam melakukan transaksi menggunakan Internet Banking BRIS maka bank memberlakukan limit transaksi bagi nasabah untuk membatasi transaksi agar semua nasabah dapat dilayani dengan baik dan juga sehubungan dengan jumlah kas yang dimiliki oleh Bank BRISyariah dalam satu hari maka limit transaksi tersebut adalah transfer ke sesama Bank BRISyariah Rp.100.000.000,- per hari, transfer antar bank Rp.100.000.000,- per hari, Sistem Kliring Nasional (SKN) Rp.100.000.000,- per hari, RTGS Rp.100.000.000,- per hari. Kelebihan menggunakan saluran ini adalah kenyamanan bertransaksi dengan tampilan menu dan informasi secara lengkap terpampang dilayar computer, hemat waktu karena tidak perlu meninggalkan pekerjaan kita untuk melakukan transaksi perbankan. Untuk dapat melakukan transaksi nasabah harus masuk melalui website www.brisyariah.co.id atau https://ibank.brisyariah.co.id. Risiko dalam pengguanan layanan Internet Banking BRISyariah antara lain sebagai berikut: 1. Modus yang dilakukan pelaku dengan cara meminta atau memancing pengguna computer untuk menggungkapkan informasi rahasia dengan

59 mengirimkan pesan penting palsu, dapat berupa e-mail, website atau komunikasi elektronik lainnya. Dan juga dapat dilakukan dengan gaya bahasa yang baik sehingga nasabah yakin bahwa pesan tersebut merupakan pesan resmi dari bank. Contohnya pelaku akan mengirimkan pesan bahwa saat ini sedang terjadi pemeliharaan server untuk transaksi internet banking sehingga nasabah diminta untuk memasukkan data-data sensitif dan penting. Apabila nasabah tidak memasukkan, maka rekening nasabah tersebut akan menjadi tidak aktif dan tidak dapat digunakan. Dalam hal ini risiko yang terjadi dengan memasukkan data-data yang sensitif, pelaku dapat mengetahui user id nasabah, dan pin Internet Banking nasabah sehingga pelaku dapat melakukan pembobolan rekening nasabah. 2. Pembobolan rekening internet banking dengan memanfaatkan software jahat (malware) yang telah menginfeksi browser internet nasabah. Sehingga, pelaku dapat mengambil alih koneksi internet nasabah lalu terjadilah pemindahbukuan dari rekening nasabah ke rekening pelaku. Pembuatan halaman web yang alamatnya mirip dengan halaman web internet banking suatu bank. Tujuannya untuk menjebak nasabah agar memasukkan user ID, password, dan informasi rahasia lainnya pada halaman web palsu tersebut. Selanjutnya, informasi rahasia yang telah diperoleh, digunakan oleh pelaku untuk mengakses halaman web yang sebenarnya, tanpa sepengetahuan nasabah.

60 3. Untuk mendapatkan user ID dan password nasabah pelaku akan menggunakan cara lain dengan cara memasang suatu perangkat diantara keyboard dan CPU, yang digunakan pelaku untuk merekam apapun yang diketik oleh nasabah ke keyboard. Sehingga, dapat memudahkan pelaku untuk mengetahui apa saja yang dilakukan oleh nasabah dan terjadilah risiko pencurian user id atau password internet banking nasabah. Solusi yang diberikan pihak Bank BRISyariah untuk meminimalisir terjadinya risiko tersebut adalah: 1. jika ada permintaan tentang suatu informasi pribadi nasabah melalui e- mail, sebaiknya nasabah jangan pernah memberikan informasi pribadi tersebut. Karena, Bank BRISyariah tidak pernah meminta nasabahnya untuk mengirimkan informasi penting melalui e-mail atau sarana elektronik lainnya yang tidak aman. Permintaan yang mencurigakan melalui e-mail, sebaiknya nasabah mengkonfirmasi hal tersebut kepada bank BRISyariah melalui Call BRIS. 2. Agar transaksi nasabah tetap aman menggunakan layanan Internet Banking, sebaiknya nasabah menggunakan computer pribadi dan jaringan yang dapat dipercaya untuk mengakses layanan Internet Banking ini, dan nasabah harus menghindari penggunaan computer umum seperti warnet. 3. Dalam ejaan nama situs tanpa kita sadari terjadi kesalahan dalam pengetikan yang dilakukan nasabah, sebaiknya nasabah selalu memeriksa kembali ejaan nama situs, jangan sampai ada kesalahan ketik termasuk penggunaa simbol atau sebaiknya nasabah menyimpan alamat situs resmi

61 Internet Banking pada browser sehingga nasabah dapat menggunakan bookmark tersebut untuk meminimalkan kesalahan pengetikan alamat situs Internet Banking.