CERITA RAKYAT DEWI SRITANJUNG SEBAGAI UPAYA MEWUJUDKAN PENDIDIKAN KARAKTER BERBASIS NILAI KEARIFAN LOKAL

dokumen-dokumen yang mirip
BAB I PENDAHULUAN. dikenal masyarakat luas sampai saat ini adalah prosa rakyat. Cerita prosa rakyat

Memahami Budaya dan Karakter Bangsa

BAB I PENDAHULUAN. Undang-Undang Sisdiknas tahun 2003 pasal I mengamanahkan bahwa tujuan

BAB I PENDAHULUAN. Mitra Pustaka, 2006), hlm 165. Rhineka Cipta,2008), hlm 5. 1 Imam Musbikiin, Mendidik Anak Kreatif ala Einstein, (Yogyakarta:

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian Atik Rahmaniyar, 2015

BAB I PEDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. khas sekaligus aset bagi bangsa Indonesia. Generasi muda sudah banyak

NASKAH PUBLIKASI Untuk memenuhi sebagian persyaratan guna mencapai derajat Sarjana S-1 Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

Kompetensi Inti Kompetensi Dasar

PERAN GURU DALAM MENANAMKAN PENDIDIKAN KARAKTER DI SEKOLAH DASAR 1

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Pendidikan merupakan usaha yang dilakukan dengan sengaja dan sistematis

BAB I PENDAHULUAN. kehidupan bangsa, oleh karena itu setiap individu yang terlibat dalam

KURIKULUM Kompetensi Dasar. Mata Pelajaran PENDIDIKAN PANCASILA DAN KEWARGANEGARAAN. Untuk KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN TAHUN 2012

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Penelitian. Kehidupan manusia baik sebagai pribadi maupun sebagai anggota

BAB I PENDAHULUAN. pengawasan orang tua terhadap kehidupan sosial anak, kondisi lingkungan anak

NASKAH PUBLIKASI. Untuk memenuhi sebagian persyaratan guna mencapai derajat Sarjana S-1 Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan BAB I

BAB I PENDAHULUAN. setiap warga negara berhak mendapatkan pendidikan. Kemudian dalam

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

Disusun Oleh: SRITOMI YATUN A

2015 KAJIAN NILAI-NILAI BUDAYA UPACARA ADAT NYANGKU DALAM KEHIDUPAN DI ERA MODERNISASI

BAB I PENDAHULUAN. yang terwujud dalam pikiran, sikap, perasaan, perkataan, dan perbuatan

PENANAMAN NILAI-NILAI KREATIF DAN CINTA TANAH AIR PADA SENI TARI. Polokarto Kabupaten Sukoharjo) NASKAH PUBLIKASI. Untuk memenuhi sebagian persyaratan

BAB I PENDAHULUAN. Pembinaan moral bagi siswa sangat penting untuk menunjang kreativitas. siswa dalam mengemban pendidikan di sekolah dan menumbuhkan

BAB I PENDAHULUAN. dari kata majemuk bahasa Inggris folklore, yang terdiri atas kata folk dan lore.

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

PEMBENTUKAN WATAK BANGSA INDONESIA MELALUI PENDIDIKAN PANCASILA SEBAGAI UPAYA PEMBANGUNAN BANGSA INDONESIA ABAD 21

BAB I PENDAHULUAN. Taqwa, (Yogyakarta: Teras, 2012), hlm. 1. Nasional, (Jakarta: Sinar Grafika, 2011), hlm. 7.

BAB I PENDAHULUAN. BP. Dharma Bhakti, 2003), hlm Depdikbud, UU RI No. 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional, (Jakarta :

BAB I PENDAHULUAN. sikap, perilaku, intelektual serta karakter manusia. Menurut Undang-Undang

BAB I PENDAHULUAN. harus dijaga, di asuh dengan sebaik-baiknya. Kiranya semua setuju dengan

BAB I PENDAHULUAN. masyarakat. Kebudayaan Indonesia sangat beragam. Pengaruh-pengaruh

BAB VI PENUTUP. A. Kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dibahas dalam bab-bab sebelumnya,

BAB II LANDASAN TEORI. dengan judul Nilai-Nilai Moral dalam Novel Nyanyian Lembayung Karya Sin

BAB I PENDAHULUAN. anak sejak lahir sampai dengan usia enam tahun yang dilakukan melalui

BAB I PENDAHULUAN. pedoman hidup sehari-hari. Keberagaman tersebut memiliki ciri khas yang

GRAND DESIGN PENDIDIKAN KARAKTE& Oleh: NUR ROHMAH MUKTIANI, MPd. NIP

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Undang-Undang No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional,

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Sekolah merupakan suatu lembaga pendidikan formal yang mempunyai

PENGEMBANGAN PENDIDIKAN KARAKTER BANGSA BERBASIS KEARIFAN LOKAL* 1

Pendidikan Kewarganegaraan

BAB I PENDAHULUAN. hingga sekarang. Folklor termasuk dalam suatu kebudayaan turun-temurun yang

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. pembangunan nasional. Menurut Samani dan Harianto (2011:1) paling tidak ada

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Bangsa Indonesia terdiri dari berbagai macam suku, adat istiadat dan

BAB II KAJIAN PUSTAKA. orang yang memiliki ciri-ciri pengenal kebudayaan yang membedakannya dari

BAB 1 PENDAHULUAN. keduanya. Sastra tumbuh dan berkembang karena eksistensi manusia dan sastra

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Indonesia merupakan negara kepulauan yang terdiri dari banyak pulau

BAB I PENDAHULUAN. objeknya manusia dan kehidupannya dengan menggunakan bahasa sebagai

DESKRIPSI KARAKTER SISWA PADA PEMBELAJARAN SAINS MATERI BUNYI DI SMP DI KOTA GORONTALO

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. menjadi orang yang bermanfaat bagi bangsa dan negara. Setiap manusia harus

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

A. KUALIFIKASI PEMBIMBING

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. untuk mengikuti dan menaati peraturan-peraturan nilai-nilai dan hukum

CERITA RAKYAT GUNUNG SRANDIL DI DESA GLEMPANG PASIR KECAMATAN ADIPALA KABUPATEN CILACAP (TINJAUAN FOLKLOR)

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. segala lingkungan dan sepanjang hidup. Pendidikan dapat dikatakan sebagai

BAB I PENDAHULUAN. Sastra secara nyata memang berbeda dengan psikologi. Psikologi

BAB I PENDAHULUAN. Masyarakat Buton dalam kehidupannya terikat kuat oleh tradisi lisan.

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. asusila, kekerasan, penyimpangan moral, pelanggaran hukum sepertinya sudah

BAB 7. Standar Kompetensi. Memahami kesamaan dan keberagaman Bahasa dan Dialek. Kompetensi Dasar. Tujuan Pembelajaran

BAB I PENDAHULUAN. BP. Dharma Bhakti, 2003), hlm. 6. 2

BAB II TINJAUAN PUSTAKA DAN PENELITIAN YANG RELEVAN. Kebudayaan berasal dari bahasa Sansekerta yaitu buddhayah, ialah

PEMBELAJARAN MENULIS KARYA ILMIAH BERBASIS PENDIDIKAN KARAKTER

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Masalah. Indonesia memerlukan sumber daya manusia dalam jumlah dan mutu yang

PENANAMAN NILAI-NILAI NASIONALISME MELALUI PEMBELAJARAN PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN (Studi Kasus di MTs Negeri Surakarta II Tahun 2013)

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Penelitian. harkat dan martabat bangsa dapat terjaga. Pemerintah telah mencanangkan program

BAB II LANDASAN TEORI

BAB I PENDAHULUAN. dan masyarakat sehingga membuat orang dan masyarakat menjadi beradab.

BAB I PENDAHULUAN. bermoral, sopan santun dan berinteraksi dengan masyarakat.

BAB I PENDAHULUAN. kearifan nenek moyang yang menciptakan folklor (cerita rakyat, puisi rakyat, dll.)

BAB I PENDAHULUAN. untuk mengikuti dan menaati peraturan-peraturan nilai-nilai dan hukum

BAB I PENDAHULUAN. berkarakter. Hal ini sejalan dengan Undang-undang No 20 tahun 2003 tentang Sistem

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Penelitian. motivasi pokok penanaman pendidikan karakter negara ini. Pendidikan karakter perlu

BAB I PENDAHULUAN. pribadi dalam menciptakan budaya sekolah yang penuh makna. Undangundang

PENDIDIKAN KARAKTER DALAMKELUARGA

PERATURAN MENTERI PENDIDIKAN NASIONAL REPUBLIK INDONESIA NOMOR 41 TAHUN 2009 TENTANG STANDAR PEMBIMBING PADA KURSUS DAN PELATIHAN

BAB I PENDAHULUAN. Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 berfungsi mengembangkan

03FDSK. Folklore. Denta Mandra Pradipta Budiastomo, S.Ds, M.Si.

BAB I PENDAHULUAN. kegiatan pendidikan di Sekolah atau lembaga pendidikan formal. Pada umumnya

BAB I PENDAHULUAN. Pada bab I ini, akan memaparkan beberapa sub judul yang akan digunakan

BAB I PENDAHULUAN. adalah generasi penerus yang menentukan nasib bangsa di masa depan.

BAB I PENDAHULUAN. Persoalan utama yang dihadapi bangsa Indonesia adalah minimnya nilainilai

Pendidikan pada hakekatnya merupakan proses pembudayaan dan pemberdayaan

MEMBANGUN KARAKTER MELALUI INTERNALISASI NILAI-NILAI PANCASILA DI LINGKUNGAN KELUARGA. Listyaningsih

BAB I PENDAHULUAN. seiring dengan dinamika perubahan sosial budaya masyarakat. mengembangkan dan menitikberatkan kepada kemampuan pengetahuan,

LEMBARAN DAERAH KABUPATEN BANJARNEGARA TAHUN 2013 NOMOR 23 SERI E

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Dampak globalisasi yang terjadi saat ini membawa masyarakat Indonesia

Pada bab ini dipaparkan (1) latar belakang penelitian (2) rumusan penelitian (3) tujuan

BAB I PENDAHULUAN. Bima itu. Namun saat adat istiadat tersebut perlahan-lahan mulai memudar, dan

BAB I P E N D A H U L U A N. Karakter yang secara legal-formal dirumuskan sebagai fungsi dan tujuan

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Penelitian. masyarakat, bangsa, dan negara sesuai dengan pasal 1 UU Nomor 20 Tahun 2003.

BAB I PENDAHULUAN. Papua seperti seekor burung raksasa, Kabupaten Teluk Wondama ini terletak di

C. Tujuan. D. Profil Lulusan

PENDIDIKAN KARAKTER BERBASIS KEARIFAN LOKAL DI LINGKUNGAN KELUARGA. Maria Purnama Nduru Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas Flores

BAB I PENDAHULUAN. ini. Akan tetapi, perkembangan teknologi dan industri yang menghasilkan budaya teknokrasi

NASKAH PUBLIKASI Untuk memenuhi sebagian persyaratan guna mencapai derajat Sarjana S-1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaaraan

BAB 1 PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Pendidikan pada dasarnya memiliki tujuan untuk mengubah perilaku

PENDIDIKAN KARAKTER BERBASIS KEARIFAN LOKAL BUDAYA JAWA. Novi Trisna Anggrayni Program Studi Pendidikan Sekolah Dasar Universitas PGRI Yogyakarta

BAB I PENDAHULUAN. dikaruniai berbagai kelebihan dibandingkan dengan ciptaan lainnya. Karunia itu

Pendahuluan Manusia adalah Makhluk Individu Memiliki akal pikiran, perasaan, dan kehendak. Makhluk Sosial Memiliki perilaku etis

Transkripsi:

CERITA RAKYAT DEWI SRITANJUNG SEBAGAI UPAYA MEWUJUDKAN PENDIDIKAN KARAKTER BERBASIS NILAI KEARIFAN LOKAL Firdauzia Nur Fatimah, Edy Tri Sulistyo Universitas Sebelas Maret ningfirda15@gmail.com, edytrisulistyo9@gmail.com Abstrak: Artikel ini mendeskripsikan cerita rakyat Dewi Sritanjung sebagai upaya mewujudkan pendidikan karater berbasis kearifan lokal. Kajian ini merupakan kajian deskriptif kualitatif dengan objek penelitian nilai-nilai kearifan lokal cerita rakyat Dewi Sritanjung. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi dan wawancara dengan ahli sejarah dan budayawan. Teknik analisis data dalam penelitian ini dilakukan dengan model mengalir, yaitu (1) pengumpulan data, (2) reduksi data, (3) penyajian data, dan (4) penarikan simpulan. Hasil analisis dan simpulan dalam penelitian ini, yakni nilai kearifan lokal yang tercermin dalam cerita rakyat Dewi Sritanjung berupa nilai jujur dan religius. Wujud pendidikan karakter berbasis nilai kearifan lokal dari cerita rakyat Dewi Sritanjung, yakni sikap dan perilaku tokoh yang diwujudkan dalam bentuk pengorbanan Dewi Sritanjung dengan merelakan dirinya dibunuh untuk menujukkan bahwa dirinya benar-benar jujur dan karakter religius juga digambarkan pada tokoh Dewi Sritanjung, hingga akhirnya dihidupkan kembali oleh Dewa. Kata kunci: Cerita Rakyat, Pendidikan Karakter, Nilai Kearifan lokal PENDAHULUAN Nilai kearifan lokal berasal dari pemikiran masyarakat yang dipercaya dan dianggap baik. Pemikiran dan sikap hidup manusia yang dilandasi kearifan dianggap mampu memberikan ketentraman dan kebahagiaan hidup pada sesama manusia dalam bermasyarakat. Sebagai sebuah pemikiran, kearifan akan menghasilkan nilai-nilai dan norma-norma yang luhur untuk kepentingan hidup bersama. Pada proses penerapan, kearifan akan mengarahkan penerapan nilai-nilai dan norma-norma tersebut dalam wujud perilaku secara benar, bukan membelokkan nilai ataupun norma tersebut untuk kepentingan individual. Berperilaku arif adalah berperilaku sesuai dengan etika dan etiket yang berlaku di masyarakat. Berperilaku yang tidak arif adalah perilaku melanggar etika dan etiket. Keseluruhan norma dan nilai yang digunakan oleh masyarakat untuk mengetahui bagaimana manusia seharusnya menjalankan kehidupannya disebut etika (Unsriana, 2013:311). Nilai kearifan lokal berawal dari nilai-nilai yang dianggap baik oleh sekelompok masyarakat tertentu di suatu daerah. Di kabupaten Banyuwangi Jawa Timur ada beberapa cerita rakyat yang akan diteliti untuk selanjutnya digunakan sebagai materi ajar melestarikan nilai kearifan lokal daerah. Setiap daerah tentu memiliki aturan yang kemudian diyakini oleh masyarakat setempat dapat mendatangkan kebahagiaan. Apabila dikaji lebih mendalam aturan tersebut muncul dan diterima masyarakat 606

berdasarkan pengalaman masa lampau oleh-orang-orang terdahulu dan diwariskan secara turun-temurun menjadi adat-istiadat suatu daerah. Pengalaman masa lampau secara turun-temurun diperoleh dari cerita lisan yang disampaikan dari nenek moyang. Hal tersebut yang menarik untuk diteliti karena melalui pengalaman orang-orang terdahulu, dapat diperoleh nilai kearifan yang diajarkan nenek moyang sebagai pedoman hidup. Nilai-nilai yang diajarkan nenek moyang diyakini dapat mendatangkan ketentraman dan kebahagiaan. Orang-orang yang lebih tua berharap generasi selanjutnya lebih baik sehingga mereka menanamkan nilai-nilai yang dianggap baik agar dijadikan pedoman oleh generasi selanjutnya. Nilai-nilai tersebut berasal dari pengalaman mereka di masa lampau yang berdampak baik jika dilaksanakan di masa mendatang. Nilai-nilai seperti itu yang kemudian diajarkan secara turun temurun. Apabila nilai-nilai yang diajarkan oleh nenek moyang dikaitkan dengan yang dirumuskan pada nilai-nilai moral dalam pendidikan karakter tentu saling berhubungan karena karakter dipengaruhi hereditas. Perilaku seorang anak serng kali tidak jauh dari perilaku ayah atau ibunya. Dalam bahasa Jawa dikenal istilah kacang ora ninggal lanjaran (kacang panjang tidak pernah meninggalkan kayu atau bambu tempat melilit dan menjalar) kecuali disebabkan lingkungan, baik lingkangn sosial maupun lingkungan alam ikut membentuk karakter (Samani dan Hariyanto, 2012:43). Oleh karena itu, nilai moral yang berasal dari cerita rakyat dijadikan sebagai bentuk nilai kearifan lokal. Adapun nilai-nilai pendidikan karakter akan dikembangkan dalam budaya satuan pendidikan formal dan nonformal, diuraikan Samani dan Hariyanto (2012:51) sebagai berikut. Jujur, menyatakan apa adanya, terbuka, konsisten antara apa yang dikatakan dan dilakukan, berani karena benar, dapat dipercaya (amanah), dan tidak curang dalam segala sesuatu. Tanggung jawab, melakukan tugas sepenuh hati, bekerja dengan etos kerja yang tinggi, berusaha keras untuk mencapai prestasi terbaik (giving the best), mampu mengontrol diri dan mengatasi stres, berdisiplin diri, akuntabel terhadap pilihan dan keputusan yang diambil. Cerdas, berpikir secara cermat dan tepat, bertindak dengan penuh perhitungan, rasa ingin tahu yang tinggi, berkomunikasi efektif dan empatik, bergaul secara santun, menjunjung kebenaran dan kebajikan, mencintai Tuhan dan lingkungan. Sehat dan bersih, menghargai ketertiban, keteraturan, kedisiplinan, terampil, menjaga diri dan lingkungan, menerapkan pola hidup seimbang. Peduli memperlakukan orang lain dengan sopan, bertindak santun, toleran terhadap perbedaan, tidak suka menyakiti orang lain, mau mendengar orang lain, mau berbagi, tidak merendahkan orang lain, tidak mengambil keuntungan dari orang lain, mampu bersosialisasi dalam kegiatan masyarakat. Kreatif, mampu menyelsaikan maslaah secara inovatif, luwes, kritis, berani mengambil keputusan dengan cepat dan tepat dan memiliki ide baru. Gotong royong, mau bekerja sama dengan baik, berprinsip bahwa tujuan akan lebih mudah dan cepat tercapai jika dikerjakan bersama-sama, tidak memperhitungkan tenaga untuk saling berbagi dengan sesama. 607

METODE Pendekatan pada penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan desain penelitian deskriptif. Objek dalam penelitian ini adalah nilai kearifan lokal cerita rakyat Dewi Sritanjung sebagai wujud pendidikan karakter berbasis nilai kearifan lokal. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi dan wawancara dengan ahli sejarah dan budayawan. Kedua teknik pengumpulan data berdasarkan pendapat Sukmadinata(2015: 216-221) sebagai berikut. Pertama, observasi atau pengamatan merupakan suatu teknik atau cara mengumpulkan data dengan jalan mengadakan pengamatan terhadap kegiatan yang sedang berlangsung. Kedua, wawancara dilaksanakan secara lisan dalam pertemuan tatap muka secara individual. Teknik analisis data dalam penelitian ini diadaptasi dari model analisis mengalir Sutopo, yakni (1) pengumpulan data, (2) reduksi data, (3) penyajian data, dan (4) penarikan simpulan/verifikasi. HASIL DAN PEMBAHASAN Folklore berasal dari dua kata dasar, yakni folk dan lore. Folk adalah sinonim dengan kolektif, yang juga memiliki ciri-ciri pengenal fisik atau kebudayaan yang sama, serta mempunyai kesadaran kepribadian sebagai kesatuan masyarakat. Lore adalah tradisi folk, yaitu sebagian kebudayaannya diwariskan secara turun-temurun secara lisan melalui suatu contoh yang disertai dengan gerak isyarat atau pembantu pengingat (Danandjaya, 1997:1). Folklor diklasifikasikan menjadi tiga, yaitu (1) folklor lisan, (2) folklor sebagian lisan, dan (3) folklor material (Danandjaja dalam Sukatman, 2009:3). Pada folklor lisan, hampir seluruh materialnya adalah lisan, dan biasanya mempunyai tradisi penuturan lisan. Tuturan lisan digunakan sebagai media penyampaian informasi dalam dunia pendidikan. Pendidikan termasuk bentuk institusi atau pranata sosial untuk memenuhi kebutuhan hidup manusia yang berhubungan dengan pencerahan akal-budi, sehingga terbentuk manusia yang berkebudayaan dan berkeadaban mulia. Hal tersebut yang menjadi alasan pentingnya pendidikan karakter sebagai proses dan strategi untuk transformasi kebudayaan bangsa menuju masa depan yang lebih maju adil, makmur, bermartabat, dan berdaulat (Nashir, 2013:38). Tujuan pendidikan karakter adalah untuk meningkatkan mutu penyelenggaraan hasil pendidikan yang mengarah pada pencapaian pembentukan karakter dan akhlak mulia peserta didik secara utuh, terpadu, dan seimbang. Melalui pendidikan karakter diharapkan peserta didik mampu secara mandiri meningkatkan dan menggunakan pengetahuannya, mengkaji dan menginternalisasi, serta mempersonalisasi nilai-nilai karakter dan akhlak mulia sehingga terwujud dalam perilakuk sehari-hari. Pada tingkat institusi, pendidikan karakter mengarah pada pembentukan budaya sekolah, yakni nilainilai yang melandasi perilaku, tradisi, kebiasaan keseharian, dan simbol-simbol yang diparktikkan oleh semua warga sekolah, dan masyarakat sekitar sekolah. Budaya 608

sekolah merupakan ciri khas, karakter atau watak, dan citra sekolah tersebut di mata masyarakat (Muslich 2011:81). Dunia pengetahuan dan pendidikan sekarang folklor mempunyai dua arti. Pertama, folklor mencakup segala macam karya tradisional rakyat, baik yang merupakan hasil fantasi umum, adat istiadat, kepercayaan rakyat, maupun segala sesuatu yang berhubungan dengan kekuatan gaib, legenda, ritus, dan lain-lain. Kedua, folklor sebagai nama ilmu yang menyelidiki hal-hal tersebut, dari kegiatan ilmiah pengumpulan data, membandingkannya, menggolong-golongkan, dan interpretasi. Hakikat dari dua pengertian folklor itu menandai adanya upaya serius di jagad pendidikan untuk selalu menelusuri folklor (Endraswara, 2010:87). Folklor dibagi menjadi berbagai macam, salah satunya dalam bentuk legenda. Legenda merupakan cerita rakyat mempunyai isi yang luas sekali, seperti cerita makhluk kahyangan, kisah raja-raja, cerita para nabi, cerita cikal bakal, cerita ksatria, cerita manusia biasa, cerita jenaka, cerita binatang, cerita tumbuhan, cerita makhluk halus, dan sebagainya (Endraswara, 2010:91). Pada penelitian ini, cerita rakyat Dewi Sritanjung termasuk dalam legenda asal mula Kabupaten Banyuwangi. Dalam cerita tersebut tokoh utama mengambarkan kejujuran seorang wanita yang amat setia dengan suaminya difitnah hingga akhirnya dihidupkan kembali oleh Dewa. Dari perilaku tokoh utama dalam cerita rakyat tersebut diharapkan dapat digunakan sebagai upaya untuk mewujudkan pendidikan karakter berbasis nilai kearifan lokal. Nilai kearifan lokal yang dapat diambil dari cerita Dewi Sritanjung, yakni jujur dan religius. Hal tersebut diwujudkan dalam bentuk pengorbanan Dewi Sritanjung dengan merelakan dirinya dibunuh untuk menujukkan bahwa dirinya benar-benar jujur. Cerita Dewi Sritanjung termasuk legenda karena diceritakan secara lisan dan disertai bukti situs peninggalan berupa sumur Sritanjung. Dari cerita rakyat Dewi Sritanjung, karakter religius juga digambarkan pada tokoh Dewi Sritanjung, hingga akhirnya dihidupkan kembali oleh Dewa. Perilaku religius yang juga dimiliki tokoh Dewi Sritanjung sangat ditekankan karena segala perbuatan yang baik akan mendatangkan kebaikan di masa yang akan datang. Hal tersebut, ditunjukkan dalam cerita bahwa, tokoh Dewi Sritanjung akhirnya dapat berkumpul kembali dengan suaminya patih Sidopekso. SIMPULAN Cerita rakyat Dewi Sritanjung termasuk legenda karena diceritakan secara lisan dan disertai bukti situs peninggalan berupa sumur Sritanjung. Nilai-nilai kearifan lokal dari cerita rakyat Dewi Sritanjung adalah sebagai berikut. Nilai kearifan lokal yang digambarkan pada tokoh Dewi Sritanjung hingga akhirnya dihidupkan kembali, yakni jujur dan religius. Perilaku jujur diwujudkan dalam bentuk pengorbanan Dewi Sritanjung dengan merelakan dirinya dibunuh untuk menujukkan bahwa dirinya benarbenar jujur. Perilaku religius yang juga dimiliki tokoh Dewi Sritanjung sangat ditekankan karena segala perbuatan yang baik akan mendatangkan kebaikan di masa yang akan datang. Hal tersebut, ditunjukkan dalam cerita bahwa, tokoh Dewi Sritanjung akhirnya dapat 609

berkumpul kembali dengan suaminya patih Sidopekso. Dari perilaku tokoh utama dalam cerita rakyat tersebut diharapkan dapat digunakan sebagai upaya untuk mewujudkan pendidikan karakter berbasis nilai kearifan lokal.. REFERENSI Danandjaya, J. (1997). Folklor Indonesia. Jakarta: Pustaka Utama Grafiti. Endraswara, Suwardi. (2013). Folklor Jawa. Makna, Bentuk dan Nilainya. Jakarta: Penaku. Muslich, Masnur. (2011). Pendidikan Karakter. Menjawab Tantangan Krisis Multidimensional. Jakarta: Bumi Aksara. Nashir, Haedar. (2013). Pendidikan Karakter Berbasis Agama dan Kebudayaan. Yogyakarta: Multi Presindo. Samani & Hariyanto. Pendidikan Karakter. Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2012. Sukmadinata. Nana Syaodih. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2015. Sutopo. Metodologi Penelitian Kualitatif. Surakarta: UNS Press, 2002. Unsriana, Linda, Nilai Kearifan Lokal Dalam Cerita Rakyat Jepang (Minwa), Jurnal Humaniora, 4, no. 1 (2013): 310-317. 610