ABSTRAK. Kata kunci : runway, taxiway dan apron I. PENDAHULUAN

dokumen-dokumen yang mirip
BAB V ANALISA KEBUTUHAN RUANG BANDARA PADA TAHUN RENCANA

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

Bandara Internasional Ahmad Yani Semarang 1

BAB I PENDAHULUAN 1.1. LATAR BELAKANG

PERENCANAAN BANDAR UDARA. Page 1

BAB I PENDAHULUAN PENDAHULUAN

STUDI ANALISA PENGEMBANGAN AIR SIDE AREAL LAPANGAN TERBANG TANJUNG HARAPAN, KABUPATEN BULUNGAN - KALTARA

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN. A. Spesifikasi Bandara Radin Inten II

BAB I PENDAHULUAN. Peningkatan kondisi ekonomi, sosial dan pertumbuhan penduduk

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. Menurut Annex 14 dari ICAO (International Civil Aviation

KAPASITAS LANDAS PACU BANDAR UDARA SAM RATULANGI MANADO

BAB 1 PENDAHULUAN. Tabel 1. 1 Bandara tersibuk di dunia tahun 2014 versi ACI

BAB III METODOLOGI 3.1. TINJAUAN UMUM

OPTIMASI KAPASITAS LANDAS PACU BANDAR UDARA SAM RATULANGI MANADO

Perencanaan Sisi Udara Pengembangan Bandara Internasional Juanda Surabaya

BAB I PENDAHULUAN. strategis sehingga memiliki pengaruh positif dalam berbagai bidang. Moda

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang. Kabupaten Sikka dengan ibu kotanya bernama Maumere merupakan salah

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang. Kabupaten Ende dengan ibukotanya bernama Ende merupakan salah satu

EVALUASI TAHAPAN PENGEMBANGAN FASILITAS SISI UDARA BANDARA TEBELIAN SINTANG

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB III METODOLOGI BAB III METODOLOGI

BAB I PENDAHULUAN. Hairul Azhar, 2014 kajian kapasitas terminal penumpang dan apron bandar udara h.as. hanandjoeddintanjungpandan

BAB I PENDAHULUAN. memperlancar perekonomian sebagai pendorong, penggerak kemajuan suatu wilayah.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. Menurut PP RI No.70 Tahun 2001 tentang Kebandar udaraan, Pasal 1 Ayat

STUDI ALTERNATIF PERENCANAAN FASILITAS SISI UDARA BANDAR UDARA BLIMBINGSARI DI KABUPATEN BANYUWANGI

ANALISIS PROYEKSI PENUMPANG BANDARA PERINTIS SERAI LAMPUNG BARAT - PROVINSI LAMPUNG

BAB IV EVALUASI DAN ANALISA KONDISI EKSISTING

Bagian 4 P ERENCANAAN P ANJANG L ANDAS P ACU DAN G EOMETRIK LANDING AREA

JURNAL TEKNIK ITS Vol. 6, No. 1, (2017) ISSN: ( Print) E-12

STUDI OPTIMASI KAPASITAS LANDASAN PACU (RUNWAY) PADA BANDAR UDARA INTERNASIONAL JUANDA SURABAYA TUGAS AKHIR

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. pembangunan akan bersifat melanjutkan, meningkatkan dan memperluas

PENGEMBANGAN TERMINAL PENUMPANG BANDAR UDARA SULTAN SYARIF KASIM II PEKANBARU RIAU

BAB I PENDAHULUAN. terhadap tingkat pelayanan (level of service) terminal dan apron Bandara. Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang.

PENDAHULUAN BAB I. berpopulasi tinggi. Melihat kondisi geografisnya, transportasi menjadi salah satu

Dosen Pembimbing. Mahasiswa. Ir. Hera Widyastuti, MT. PhD. Sheellfia Juni Permana TUGAS AKHIR ( RC )

Perhitungan panjang landasan menurut petunjuk dari. persyaratan yang ditetapkan FAA, dengan pesawat rencana:

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (1986), Bandar Udara adalah. operator pelayanan penerbangan maupun bagi penggunanya.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA DAN DASAR TEORI

BAB I PENDAHULUAN I-1 BAB I PENDAHULUAN

Selain digunakan untuk operasional penerbangan

BAB I PENDAHULUAN. tahun terakhir. Batas-batas geografis Kota Sorong adalah: 1. sebelah barat : Selat Dampir,

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. ini telah menjadikan peranan transportasi menjadi sangat

HALAMAN PENGESAHAN TUGAS AKHIR ANALISA DAN PERENCANAAN LANDSIDE BANDAR UDARA WIRASABA PURBALINGGA. Disusun Oleh :

BAB 3 METODOLOGI PENELITIAN. jenis data yang diperlukan untuk menunjang proses penelitian, untuk kemudian diolah

PENGEMBANGAN TERMINAL PENUMPANG BANDAR UDARA AHMAD YANI SEMARANG

( LAPANGAN TERBANG ) : Perencanaan Lapangan Terbang

[[PERANCANGAN INTERIOR BANDARA INTERNASIONAL KERTAJATI MAJALENGKA]] BAB I PENDAHULUAN

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang. Kabupaten Sumba Barat dengan ibu kotanya bernama Waikabubak

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. (Airport) berfungsi sebagai simpul pergerakan penumpang atau barang dari

BAB II TINJAUAN PUSTAKA Bandar Udara dan Sistem Lapangan Terbang. Menurut Annex 14 dari ICAO (International Civil Aviation Organization):

ICAO (International Civil Aviation Organization)

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. Bandara atau bandar udara yang juga populer disebut dengan istilah airport

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

BAB III METODOLOGI PERENCANAAN

PENYUSUNAN RENCANA INDUK BANDAR UDARA KABUPATEN BLITAR PENYUSUNAN RENCANA INDUK BANDAR UDARA KABUPATEN BLITAR

BAB I PENDAHULUAN. Pengembangan Terminal Penumpang Bandar Udara Internasional Ahmad Yani Semarang Hans Dian Sintong

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang. Transportasi memiliki peran penting dalam suatu negara yaitu

TERMINAL PENUMPANG LOMBOK INTERNATIONAL AIRPORT Penekanan Konsep Desain Renzo Piano

ANALISIS KINERJA GATE PADA TERMINAL KEBERANGKATAN DOMESTIK DI BANDAR UDARA INTERNASIONAL SULTAN HASANUDDIN

1.1. Latar Belakang Masalah 1

KESIMPULAN DAN SARAN

PENGEMBANGAN TERMINAL BANDAR UDARA SULTAN ISKANDAR MUDA NANGGROE ACEH DARUSSALAM (PENEKANAN DESAIN ARSITEKTUR RENZO PIANO)

ANALISIS KAPASITAS APRON: PERMSALAHAN DAN USULAN KONSEP DESAIN TERMINAL BARU PADA BANDAR UDARA INTERNATIONAL SULTAN HASANUDDIN

BAB I PENGANTAR. 1.1 Latar Belakang. ini telah menjadi pendorong pada integrasi kota-kota besar di Indonesia, dan juga di

BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN. Berdasarkan data yang ada yaitu pada tahun 2028 perkiraan jumlah penumpang

Konsep Dasar Demand Study Masterplan Karakteristik Sarana Prasarana (Fasilitas) Bandara. Sisi Darat Sisi Udara Struktur Perkerasan

BAB I PENDAHULUAN. LU dan antara 133,5-133,5 BT dengan luas wilayah 6,269 km 2 yang terbagi. dalam dua kelurahan 117 Desa dan 7 Kecamatan.

STUDI PENGEMBANGAN BANDAR UDARA HANG NADIM BATAM

PERTEMUAN KE - 1 PENGENALAN

PERENCANAAN LANDASAN PACU BANDAR UDARA TUANKU TAMBUSAI KABUPATEN ROKAN HULU. B U D I M A N 1 ARIFAL HIDAYAT, ST, MT 2 BAMBANG EDISON, S.

BAB I PENDAHULUAN. Bandara Internasional Minangkabau yang terletak 23 km dari pusat Kota

BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN

BAB III LANDASAN TEORI. A. Petunjuk Pelaksanaan Perencanaan/ Perancangan Landasan pacu pada Bandar Udara

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. Kecamatan Mego, Kecamatan Lela, Kecamatan Nita, Kecamatan Maumere,

ANALISIS KAPASITAS AIR SIDE RENCANA PENGEMBANGAN BANDAR UDARA INTERNASIONAL AHMAD YANI SEMARANG ABSTRAK

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. diantara 96 buah pulau tersebut, telah diberi nama pada tahun. - sebelah Timur berbatasan dengan Laut Sabu,

BAB I PENDAHULUAN. Tahun Berangkat Transit Total % Pertumbuhan

BAB I PENDAHULUAN 1.1 LATAR BELAKANG

PENGARUH BEBAN PESAWAT BOEING B ER TERHADAP TEBAL PERKERASAN LANDAS PACU BANDAR UDARA

TAMBAHAN LEMBARAN NEGARA RI

BAB III HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN. Terbentuknya Provinsi Gorontalo berdasarkan Undang-Undang No. 38 tahun 2000 maka

Physical Characteristics of Aerodromes

BAB III METODOLOGI. Sumber: UPT Bandar Udara H.AS. Hanandjoeddin, 2014

BERITA NEGARA REPUBLIK INDONESIA

TUGAS AKHIR OPTIMALISASI KAPASITAS APRON TERMINAL 2 BANDAR UDARA SOEKARNO-HATTA AKIBAT PERPINDAHAN PESAWAT INTERNASIONAL

BAB I PENDAHULUAN. mengadakan transportasi udara adalah tersedianya Bandar Udara (Airport)

BAB I PENDAHULUAN. Encyclopedia, 8 Oktober Artikel: Wikipedia Thre Free

Analisis Kawasan Keselamatan Operasional Penerbangan Bandar Udara Bokondini Papua Indonesia

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. A. Pengertian Bandar Udara

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

Standar dan Regulasi terkait Perencanaan, Perancangan, Pembangunan, dan Pengoperasian Bandar Udara Juli 28, 2011

Jurusan Teknik Sipil dan Lingkungan - Universitas Gadjah Mada. Pertemuan Kesembilan TRANSPORTASI UDARA

PENGEMBANGAN TERMINAL PENUMPANG BANDAR UDARA ADISUTJIPTO SEBAGAI BANDARA INTERNASIONAL

PERENCANAAN ULANG LAYOUT RUNWAY BANDAR UDARA SYAMSUDIN NOOR BANJARMASIN YANG DIDASARKAN PADA HASIL ANALISIS AIRPORTS GIS FAA

BAB I PENDAHULUAN. mempunyai kemampuan untuk mencapai tujuan dalam waktu cepat, berteknologi

Transkripsi:

ABSTRAK Kabupaten Tana Toraja di dalam tatanan regional dan nasional adalah sebagai wilayah tujuan wisata nasional dan internasional, sehingga pembangunan dan pengembangan sistem transportasi sangat dibutuhkan untuk mendukung dan menunjang kegiatan tersebut. Keberadaan Bandar Udara Pongtiku yang berlokasi di Rantetayo kurang mampu memberikan pelayanan kepada masyarakat dan wisatawan karena hanya memiliki panjang landasan pacu 1.275 x 23 meter yang hanya mampu didarati jenis pesawat Cassa 212 dengan kapasitas 18-24 penumpang. Dalam penulisan ini, mengikuti peraturan yang ditetapkan oleh ICAO, FAA dan Direktorat Jenderal Perhubungan Udara serta di dukung oleh datadata yang diperoleh dari lapangan serta disusun berdasarkan teori-teori pendukung dari buku-buku literatur yang ada hubungannya dengan lapangan terbang. Dalam rangka meningkatkan mutu pariwisata di Tana Toraja maupun Toraja Utara, bertambahnya jumlah penduduk dan PDRB Kabupaten Tana Toraja dan Toraja Utara yang tiap tahunnya mengalami peningkatan, tentunya akan mempengaruhi pertumbuhan di bidang ekonomi, sehingga mempengaruhi pertambahan jumlah penumpang. Berdasarkan hasil analisa, diperoleh bahwa pesawat rencana B737-500 pada tahun rencana 2025 sudah bisa beroperasi dengan membutukan panjang runway 2.900 x 30 meter, taxiway 64 x 15 meter dan apron 265 x 81 meter. Kata kunci : runway, taxiway dan apron I. PENDAHULUAN Latar Belakang Bandar Udara sebagai salah satu unsur dalam penyelenggaraan angkutan udara, dan merupakan tempat asal maupun tujuan perjalanan penguna angkatan udara dalam melakukan berbagai kegiatan ekonomi, kegiatan pemerintahan maupun kegiatan lainnya. Bandar udara perlu terus ditata dan ditingkatkan secara terpadu dalam satu kesatuan tatanan kebandarudaraan nasional untuk mewujudkan penyelenggaraan penerbangan yang handal dan berkemampuan tinggi. Bandar udara mempunyai kedudukan yang cukup strategis dalam konteks peran dan sumbangannya dalam pembangunan nasional, salah satu komponen penting

dalam pengembangan dan peningkatan kapasita pelayanan pada transportasi udara adalah pengembangan kinerja Bandar Udara. Kabupaten Tana Toraja di dalam tatanan regional dan nasional adalah sebagai wilayah tujuan wisata nasional dan internasional, sehingga pembangunan dan pengembangan sistem transportasi sangat dibutuhkan untuk mendukung dan menunjang kegiatan tersebut. Kegiatan perekonomian lainnya yang potensial adalah sektor perkebunan (terutama jenis tanaman kopi), kehutanan (kayu dan rotan) serta peternakan. Guna menunjang dan mendukung kegiatan tersebut, Bandar Udara di Tana Toraja perlu di kembangkan. Kondisi prasarana dan sarana transportasi masih belum memadai. Hal ini dapat diliat dari berbagai kegiatan terutama disektor pariwisata yang terbesar dibeberapa wilayah kecamatan. Kondisi jaringan jalan umumnya masih minim dan belum di tunjang oleh jaringan pelayanan yang memadai, sedangkan keberadaan Bandar Udara Pongtiku yang berlokasi di Rantetayo kurang mampu memberikan Pelayanan kepada masyarakat dan wisatawan karena saat ini hanya memiliki panjang landasan pacu sepanjang 1.275 x 23 meter dengan kondisi permukaan aspal kolakan yang hanya mampu didarati oleh jenis pesawat Cassa 212 dengan kapasitas penumpang 18 sampai dengan 24 penumpang. Terdapat bukti di sekitar Bandar udara yang merupakan kendala yang dapat membahayakan keselamatan penerbangan, pada ujung landas pacu terdapat lembah yang cukup curam. Pada dasarnya area Bandar Udara saat ini sudah tidak dapat dikembangkan lagi. Berdasarkan kondisi di atas, rencana pembangunan Bandar Udara baru di wilayah Kabupaten Tana Toraja menjadi sangat penting dalam rangka memberikan layanan jasa angkutan yang lebih cepat, efektif, efisien dan layanan yang lebih baik dari dan ke wilayah tersebut baik kepada para investor, pelaku pariwisata, maupun peningkatan pelayanan kepada masyarakat sekitarnya. Dalam rangka mewujudkan harapan tersedianya Bandar Udara yang sesuai kebutuhan saat ini dan mengantisipasi perkembangan dimasa mendatang.

II. METODE PENELITIAN Letak dan Lokasi Penelitian Kabupaten Tana Toraja dengan ibu kota Makale, terletak sekitar 329 km disebelah utara kota Makassar. Secara geografis Kabupaten Tana Toraja terletak antara 2 o dan 3 o Lintang Selatan serta 199 o dan 120 o Bujur Timur pada ketinggian di antara 300 meter sampai 2.884 meter di atas permukaan laut dengan luas wilayah 3.205,77 km 2. Sebelum pemekaran Kabupaten Toraja Utara, daerah ini terdiri dari 40 kecamatan, 87 kelurahan dan 223 lembang dengan jumlah penduduk 446.661 jiwa (Kabupaten Tana Toraja dalam angka tahun 2006). Lokasi pembangunan Bandar Udara Baru Tana Toraja terletak di Buntu Kunik (Kelurahan Tampo), Lembang Rante Dada, Kecamatan Mengkendek yang berada pada ketinggian ±900 meter dari permukaan laut. Jarak lokasi pembangunan Bandar Udara dari kota Makale ± 15 km. Adapun batas-batas lokasi rencana Bandar Udara Baru Tana Toraja adalah sebagai berikut : Sebelah Utara berbatasan dengan Kecamatan Sangalla ; Sebelah Timur berbatasan dengan Kecamatan Sangalla Selatan; Sebelah Selatan berbatasan dengan Perkebunan milik masyarakat; Sebelah Barat berbatasan dengan kawasan hutan Mapangka (hutan produksi terbatas). Data Jumlah Penduduk Hasil pendataan dari tahun 2007 2011 penduduk Kabupaten Tana Toraja yang terdiri dari 19 kecamatan dan Kabupaten Toraja Utara yang terdiri dari 21 kecamatan setiap tahunnya mengalami peningkatan. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel 1.

Tabel 1 Jumlah Penduduk Tana Toraja dan Toraja Utara (Tahun 2007 2011) No Tahun Tana Toraja Toraja Utara Jumlah 1 2007 230.286 222.377 452.663 2 2008 234.534 226.478 461.012 3 2009 240.249 221.620 461.869 4 2010 221.795 216.762 438.557 5 2011 223.306 218.934 442.240 Sumber : Badan Pusat Statistik (BPS) Tana Toraja dan Toraja Utara 2012. Jumlah Penduduk 465,000 460,000 455,000 450,000 445,000 440,000 435,000 430,000 425,000 461,012 461,869 452,663 442,240 438,557 2007 2008 2009 2010 2011 Tahun Gambar 1. Grafik Pertumbuhan Penduduk Kabupaten Tana Toraja dan Kabupaten Toraja Utara Dalam menyusun langkah-langkah yang dilakukan mulai dari awal penulisan berupa pengambilan data pada instansi yang terkait dan pengolahan data sampai selesai dibuatkan suatu kerangka berfikir yang berupa bagan alir. Adapun model bagan alir dalam penulisan ini dapat dilihat dibawah ini :

Mulai Pengumpulan Data Data Primer Data Sekunder Analisa Data Analisa Pergerakan Pesawat Perencanaan Dimensi Runway, Taxiway dan Apron Selesai Gambar 2. Bagan Alir Penelitian Dalam penelitian ini data data yang diperlukan berupa data primer dan data sekunder yaitu : 1. Data Primer Data primer diperoleh melalui observasi dan wawancara. Observasi di lapangan dilakukan dengan melihat kondisi eksisting bandara, sedangkan wawancara adalah mengajukan beberapa pertanyaan secara langsung kepada pihak yang terkait.

2. Data Sekunder Data sekunder adalah data yang diperoleh tanpa survey atau pengamatan langsung. Data sekunder didapat dari instansi instansi yang terkait, yaitu sebagai berikut : a. Kepala Kantor Bandar Udara Pongtiku. Data-data yang di peroleh adalah data lalu lintas angkutan udara Bandar Udara Pongtiku. b. Dinas Perhubungan, Informatika dan Postel. Data-data yang di peroleh adalah data jenis pesawat yang akan di operasikan di Bandar udara baru Kabupaten Tana Toraja. c. Badan Pusat Statistik Tana Toraja dan Toraja Utara. Data-data yang di peroleh adalah data Jumlah penduduk dan data Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Kabupaten Tana Toraja dan Kabupaten Toraja Utara. d. Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Toraja Utara. Data-data yang di peroleh adalah data jumlah wisatawan yang masuk ke Toraja. Analisa Data Setelah dilakukan pencarian data maka dilanjutkan ke Analisa perkiraan jumlah penduduk, PDRB, kedatangan wisatawan, penumpang datang dan penumpang berangkat sampai tahun rencana 2030. Perkiraan permintaan jasa angkutan udara untuk tahun rencana 2030 yang akan datang perlu dilakukan untuk mengetahui berapa kapasitas runway, taxiway dan apron akibat peramalan jumlah penumpang di masa yang akan datang. Analisa Pergerakan Pesawat Dengan data hasil analisa perkiraan pergerakan penumpang tiap tahun, jenis pesawat campuran yang beroperasi dan kapasitas duduk masing-masing jenis pesawat maka pegerakan pesawat dapat diketahui. Perencanaan Dimensi Runway, Taxiway dan Apron Dalam perencanaan menentukan dimensi runway, taxiway dan apron mengikuti peraturan-peraturan yang telah di tentukan oleh FAA dan ICAO.

III. HASIL DAN PEMBAHASAN Berdasarkan data jumlah penduduk, data Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Kabupaten Tana Toraja dan Kabupaten Toraja Utara, data kedatangan wisatawan di Toraja dan data pergerakan penumpang Bandar Udara Pongtiku, sangat dibutuhkan dalam pengembangan dan merencanakan fasilitas fasilitas Bandar Udara Baru di Kabupaten Tana Toraja pada tahun rencana. Hasil perkiraan yang digunakan dalam memprediksi jumlah penumpang pada tahun rencana menggunakan analisa regresi yang berupa persamaan linier. Jumlah penumpang tahun rencana berdasarkan data hasil perkiraan penumpang datang dan data hasil perkiraan penumpang berangkat dapat dilihat pada tabel berikut : Tahun Tabel 2 Jumlah Penumpang Tahun Rencana Jumlah Penumpang Datang + Jumlah Penumpang Berangkat Tahun Jumlah Penumpang Datang + Jumlah Penumpang Berangkat 2012 11.344 2022 25.994 2013 12.809 2023 27.459 2014 14.274 2024 28.924 2015 15.739 2025 30.389 2016 17.204 2026 31.854 2017 18.669 2027 33.319 2018 20.134 2028 34.784 2019 21.599 2029 36.249 2020 23.064 2030 37.714 2021 24.529

Jumlah Penumpang 40,000 35,000 30,000 25,000 20,000 15,000 10,000 5,000 0 2012 2013 2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021 2022 2023 2024 2025 2026 2027 2028 2029 2030 Tahun Gambar 3. Grafik Hasil Perkiraan Penumpang Analisa Pergerakan Pesawat Jenis pesawat yang akan melayani penumpang di Bandar Udara Kabupaten Tana Toraja sudah di tentukan melalui studi kelayakan yang dilakukan oleh PT. Dana Kencana/ Maret 2008 (Dinas Perhubungan dan Postel Kabupaten Tana Toraja). Jenis Pesawat yang akan di operasikan dapat diliat pada tabel di berikut : Tabel 3. Jenis Pesawat yang Akan Dioperasikan Karakteristik Kelas Jenis Pesawat Pesawat Panjang Rencana Panjang Pesawat Bentangan Sayap Landasan Pacu (m) (m) Dasar (m) C 212 16,15 20,15 866 M 50 ART 42 22,67 24,57 1.165 MA 60 24,71 29,20 M 75 ATR 72 27,16 27,05 1.290 M 100 B737 500 31,01 28,88 2.286 Sumber : Dinas Perhubungan, Informatika dan Postel Kabupaten Tana Toraja Faktor yang mempengaruhi perhitungan pergerakan pesawat, yaitu :

Jenis pesawat campuran yang beroperasi, Kapasitas duduk masing-masing jenis pesawat, Jenis pesawat yang dimungkinkan melayani masing-masing rute penerbangan. Menurut Japan International Corporation Agency dalam buku Study On The Airport Development, faktor muatan atau beban untuk penerbangan domestik sekitar 70% (perbandingan penumpang dan kapasitas tempat duduk). Dari faktor tersebut dapat diperkirakan jumlah pergerakan pesawat dengan membagi jumlah penumpang dengan faktor muatan penerbangan domestok. (Sumber: Nilam P. Pattiiha dan Sri Mulyani, Semarang 2005). Tipe pesawat dan kapasitas tempat duduk dapat dilihat pada tabel berikut: Tabel 4. Jenis Pesawat dan Kapasitas Tempat Duduk. Kapasitas Tempat Perbandingan Penumpang dan Tipe Pesawat Duduk Kapasitas Tempat Duduk (70%) B737 500 123 86,10 ATR 72 72 50,40 MA 60 60 42,00 ATR 42 50 35,00 C - 212 18 12,6 Sumber : www.satuuntukindonesia.com Analisa Pergerakan Pesawat B737 500 Pada Tahun Rencana Dengan Rute Tana Toraja Makassar. Untuk memperkirakan jumlah penumpang bulanan, dihitung dari jumlah penumpang tahunan, dengan anggapan rata-rata bulanan dalam satu tahun adalah 12 bulan dan untuk memperkirakan jumlah penumpang mingguan, dihitung dari jumlah penumpang tahunan, dengan anggapan rata-rata mingguan dalam satu tahun adalah 52 minggu sedangkan untuk memperkirakan jumlah penumpang harian, dihitung dari jumlah penumpang tahunan dengan anggapan rata-rata harian dalam satu tahun adalah 365 hari. (Sumber: Nilam P. Pattiiha dan Sri Mulyani, Semarang 2005).

Berdasarkan hasil perkiraan jumlah penumpang pada tahun rencana, dengan metode Japan International Cooperation Agency (JICA), maka pergerakan pesawat dapat dilihat pada tabel berikut : Tabel 5. Jumlah Hasil Perkiraan Pergerakan Pesawat Pada Tahun Rencana Dengan Rute Tana Toraja Makassar Pergerakan Pesawat Tahun Penumpang B737-500 ATR-72 MA-60 ATR-42 C-212 2006 2012 2015 2020 2025 2030 Tahun 2.991 254 Bulan 249 20 Minggu 58 4 Hari 8 1 Tahun 11.344 225 270 324 873 Bulan 945 19 23 28 74 Minggu 218 4 5 6 17 Hari 31 1 1 1 2 Tahun 15.739 312 375 450 1.249 Bulan 1.312 27 32 38 106 Minggu 303 6 7 9 24 Hari 43 1 1 1 3 Tahunan 23.064 458 549 659 1.831 Bulan 1.922 39 47 56 155 Minggu 444 9 11 13 35 Hari 63 1 1 2 5 Tahun 30.389 353 603 724 868 2.412 Bulan 2.532 30 51 61 74 205 Minggu 584 7 12 14 17 46 Hari 83 1 2 2 2 7 Tahunan 37.714 438 748 898 1.078 2.993 Bulan 3.143 37 64 76 92 254 Minggu 725 8 14 17 21 57 Hari 103 1 2 2 3 8 Berdasarkan tabel jumlah pergerakan pesawat di atas, pesawat rencana B737-500 diperkirakan pada tahun 2025 sudah bisa beroperasi.

Salah satu alasannya karena pertumbuhan penumpang yang semakin meningkat tiap tahunnya, sehingga kapasitas pesawat B737-500 juga diperhitungkan dalam penentuan dimensi runway, taxiway dan apron. Perencanaan Dimensi Runway, Taxiway dan Apron Berdasarkan hasil perkiraan terhadap pertumbuhan jumlah penumpang dan pergerakan pesawat, pada tahun rencana sampai tahun 2030 yang selalu mengalami peningkatan. Dengan adanya peningkatan ini maka sangat diperlukan perencanaan penentuan dimensi runway, taxiway dan apron sehingga dapat memberikan pelayanan yang lebih baik. Dalam hal ini pesawat yang dipakai untuk perhitungan kebutuhan ruang bandara pada tahun rencana adalah B737-500. Kebutuhan Lebar Runway Klasifikasi pesawat terbang rencana (Airplane Design Group) dipakai sebagai acuan dalam merencanakan landasan pacu (runway) dan landasan penghubung (taxiway) secara geometrik. Klasifikasi ini didasarkan atas karakteristik pesawat terbang, yakni pada dimensi panjang sayap (wing span), dapat dilihat pada tabel berikut : Tabel 6. Klasifikasi Pesawat Terbang Rencana Grup Tipe Pesawat Lebar Sayap I Cessna, Piper Navajo, T-82 4,5-15 m II N-212, CN-235, STOL Sky-van, 15-24 m III DC-9-32, DC-9-50, B-737-200, B-727-200, ATR-42, MA-60, B737-500 24-36 m IV DC-10-A, DC-10-B, B-720B, B-707-120B, B-707-320B, Airbus A-300 36-52 m V B-747-300, B-747-400, B-767, B-747 SP 52-60 m Sumber : Perencanaan dan Perancangan Bandar Udara (Horonjeff,1998)

Pesawat terbang rencana B737-500 dengan ukuran lebar sayap 28,88 meter, maka pesawat terbang rencana B737-500 termasuk dalam Airplane Design Group III (Tabel 4.16). Menurut Advisory Circular 150/5300-13 Airport Design and Engineering dari FAA tentang desain landasan pacu pada tabel berikut : B737-500 termasuk Airplane Design Group III (Tabel 4.16) sehingga dari tabel ukuran komponen pada runway sesuai dengan Airplane Design Group diperoleh : Lebar landasan pacu = 30 meter, Lebar bahu landasan pacu = 3 meter, Lebar Blast pad = 36 meter, Panjang Blast pad = 45 meter, Lebar Daerah aman = 90 meter, Panjang Daerah aman = 180 meter Kebutuhan Panjang Runway Untuk perhitungan panjang ranway yang digunakan adalah berdasarkan komponen pada pesawat terbang rencana B-737-500, dengan panjang landasan pacu rencana dasar (basic length runway) adalah 2.286 meter. Maka untuk kondisi : Operasional pesawat terbang normal : Untuk operasional lepas landas : TOD = 1,15 x panjang landasan pacu rencana B737-500 = 1,15 x 2.286 = 2.628,90 meter TOR = Panjang landasan pacu rencana = 2.286 meter LOD = 0,55 x TOD = 0,55 x 2.628,90 = 1.445,895 meter Untuk operasional pendaratan (landing) : LD = TOD = 2.628,90 meter SD = 0,6 x LD = 0,6 x 2.628,90 = 1.577,34 meter CW = ( 0,5.(TOD LOD)) = ( 0,5.(2.628,90 1.445,895)) = 591,50 meter SW) = 0,05 x LD = 0,05 x 2.628,90 = 131,445 meter Panjang total dari jalur landasan pacu dengan perkerasan penuh (full strength hardening) yang dibutuhkan adalah :

FL = TOR + (0,5.(TOD LOD)) = 2.286 + (0,5.(2.628,90 1.445,895)) = 2.286 + 591,50 = 2.877,50 meter ~ 2.900 meter Operasi pesawat terbang melakukan lepas landas dengan kondisi kegagalan mesin LD = TOD ---- 2.628,90 = 2.628,90 SD = 0,6 x LD = 0,6 x 2.628,90 = 1.577,34 meter CW = 0,15 x LD = 0,15 x 2.628,90 = 394,335 meter SW = 0,05 x LD = 0,05 x 2.628,90 = 131,445 meter Untuk kondisi kegagalan mesin panjang jalur landasan pacu yang dibutuhkan: FL = TOR + SW = 2.286 + 131,445 = 2.417 meter Clearway (CW) 591,50 m A Bahu Runway = 3 m Blast Pad Daerah Aman Runway Perkerasan Struktur 30 m 36 m 90 m 45 m 1 131.445 m Stopway (SW) A 2.628,90 m LD= TOD TOR=2.286 m Gambar 4. Dimensi Runway B a h u L a n d a s a n P e r k e ra s a n S tr u k tu r D a e ra h A m a n R u n w a y 3 0 m 3 m 3 m 9 0 m P o to n g a n A - A Gambar 5. Potongan Melintang Runway

Perencanaan Penentuan Dimensi Taxiway Kebutuhan Lebar Taxiway Dalam merencanakan desain pada landasan penghubung (taxiway) digunakan referensi perencanaan dari FAA, dengan pesawat terbang rencana B-737-500 dengan wing span 28,88 meter termasuk Airplane Design Group III (lihat tabel 4.1). sehingga dari tabel 2.10 diperoleh : 1. Lebar taxiway (W) = 15 meter 2. Jarak tepi aman taxiway (M) = 3 meter 3. Lebar bahu taxiway (S) = 3 meter 4. Jari-jari tikungan taxiway (R) = 30 meter 5. Jari-jari tikungan tambahan (F) = 18 meter 6. Panjang jalur tikungan tambahan ((L) = 45 meter Kebutuhan Panjang Taxiway Berdasarkan data di bawah ini, dimensi kebutuhan panjang taxiway yang di butukan oleh pesawat rencana B737-500 adalah : a. Lebar runway strip yaitu 75 m b. Panjang pesawat B737-500 yaitu 30,01 m c. Lebar ruang bebas dibelakang ekor pesawat, yang merupakan total dari : - Lebar clearance = 4,5 m - Lebar 0,5 x wing span (28,88) = 14,44 m maka x = 18,94 m T = (R + L) ( x + 22,5) = (75 + 30,01) (18,94 + 22,5) = 63, 57 m ~ 64 m Jadi panjang taxiway (T) = 64 meter

300 1500 4500 Jarak Tepi Aman Terluar Taxiway (M) = 3 m R = 30 m Lebar Bahu Taxiway Tambahan/ Fillet = 3 m F = 18 m L = 45 m Taxiway Centerline Lebar Taxiway (W) = 15 m Lebar Bahu Taxiway (S) = 3 m Gambar 6. Dimensi Taxiway Perencanaan Penentuan Dimensi Apron Dalam merencanakan luas apron adalah dengan menganalisa karakteristik pesawat sebagai berikut: Tabel 7. Pesawat Rencana Dengan Clearance No Jenis Pesawat Clearance (m) 1 C 212 3,0 2 ATR 42 4,5 3 MA 60 4,5 4 ATR 72 4,5 5 B737 500 4,5 G = (V x T) U V = 16 pesawat, U = diambil 0,75 ; T = 0,33 G = 16 x 0,33 = 5,333 = 7,1 = 7 pesawat 0,75 0,75

Dengan pesawat rencana B737 500 maka : Kebutuhan Lebar Apron 1. Lebar service road, berbatasan langsung dengan apron, konstruksi perkerasan berbeda dengan apron, diambil lebar service road = 10 m 2. Bagian apron untuk pergerakan yang melayani pesawat parkir dan merupakan (clearance) antara hidung pesawat terbang dengan service road, lebarnya = 4,5 m 3. Panjang pesawat terbang (B737-500) = 31,01 m 4. Minimum clearance antara ekor pesawat yang parkir dengan apron taxiway centerline ; D = (0,5 x wing span) + 10,5 = (0,5 x 28,88) + 10,5 = 24,94 m 5. Jarak antara apron taxiway centerline dengan pinggir apron = 10 m Jadi Lebar Apron = 10 + 4,5 + 31,01 + 24,94 +10 = 80.45 m ~81 meter Kebutuhan Panjang Apron Penentuan panjang apron dipengaruhi oleh dimensi clearance (jarak terdekat antara pesawat dengan objek terdekat) dan wing span (lebar bentang sayap pesawat). Jadi Panjang Apron = (2 x 10) +(G x wing span)+(clearance) + Lebar Taxiway = (2 x 10) +(7 x 28,88) + (6 x 4,5) + 15 = 264,16 m ~ 265 m KESIMPULAN 1. Bandar Udara Pongtiku hanya memiliki panjang landasan pacu (runway) sepanjang 1.275 x 23 meter, landasan hubung (taxiway) 55 x 15 meter dan Apron 60 x 40 meter, sedangkan pesawat yang di rencanakan untuk beroperasi di Bandar Udara Baru Kabupaten Tana Toraja adalah B737-500 yang membutuhkan dimensi lebih besar dan

untuk mengembangkan Bandar Udara Pongtiku tidak bisa lagi dilakukan karena di sekitar Bandar Udara tersebut terdapat bukti yang merupakan kendala dan dapat membahayakan keselamatan penerbangan, juga pada ujung landasan pacu terdapat lembah yang cukup curam. 2. Agar bisa memberikan pelayanan yang lebih baik, Bandar Udara Baru di Kabupaten Tana Toraja, dengan pesawat rencana B737-500 membutukan dimensi runway = 2.900 x 30 meter, taxiway = 64 x 15 meter dan apron = 265 x 81 meter. 3. Pada tahun rencana 2030 jumlah penumpang yang menggunakan Bandar Udara Kabupaten Tana Toraja dengan rute Makassar-Tana Toraja adalah sebesar 37.714 penumpang.

DAFTAR PUSTAKA 1. Basuki, Heru Ir. 1984, Merancang dan Merencana Lapangan Terbang, Penerbit Alumni, Bandung. 2. Horonjeff, Robert. 1975. Planning and Design of Airports. 2nd edition. McGraw-Hill. 3. Sandhyavitri Ari Dr, Taufik Hendra ST,MSc. 2005. Teknik Lapangan Terbang 1(TEORI DASAR). Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Riau Pekanbaru. 4. Susetyo Arief. 2012. Studi Dan Perencanaan Penambahan Runway Di Bandar Udara Internasional Juanda Surabaya. Skripsi. Tidak Dipublikasikan. Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan Institut Teknologi. Surabaya. 5. Widiyahartani Dian, Sjafaat Abidis Nisful.2007. Perencanaan Perpanjangan Landasan Pacu Bandar Udara Ahmad Yani Semarang. Jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Diponegoro Semarang. 2007. 6. http://eprints.undip.ac.id/33809/5/1608_chapter_ii.pdf. 7. http://eprints.uny.ac.id/1430/2/skripsi_lengkap.pdf. 8. eprints.undip.ac.id/33809/8/1608_chapter_v.pdf - Cache. 9. http://id.wikipedia.org/wiki/atr_42-500. 10. http://www.google.co.id/url?q=http://k12008.widyagama.ac.id/rl/diktatpdf/bab4_studi_lalu_ Lintas.pdf&sa=U&ei=Ry6wUInaMZCyrAeFwoHwCg&ved=0CBwQFjAE&usg=AFQjCNFkkgl cxmsznmth9qbox6fn7odjcw 11. Rahardjo Adisasmita, Pembangunan Kawasan dan Tata Ruang, Penerbit Graha Ilmu, Yogyakarta, 2010.