BAB III LANDASAN TEORI

dokumen-dokumen yang mirip
BAB III Landasan Teori

BAB 3 LANDASAN TEORI

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. instansi pelayanan kesehatan masyarakat. Dalam hal ini pelayanan kesehatan yang

BAB II LANDASAN TEORI. semua fungsi manajemen karena tanpa perencanaan fungsi-fungsi lain

BAB II LANDASAN TEORI

Sistem Informasi Pendidikan

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

Pemodelan Proses Bisnis. Mia Fitriawati M.Kom

BAB 2 LANDASAN TEORI

BAB II LANDASAN TEORI. Apabila mengharapkan penerapan TI yang optimal, dibutuhkan strategi

ANALISA STRATEGIS SI/TI: MENENTUKAN POTENSI DI MASA DEPAN. Titien S. Sukamto

Bab II Tinjauan Pustaka

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Analisis Proses Bisnis. Mia Fitriawati M.Kom

BAB III LANDASAN TEORI. Pelayanan akademik dalam pekerjaan teknis administrasi, Menurut (Kotler

BAB III LANDASAN TEORI. mendukung operasi, bersifat manajerial dan kegiatan strategis dari suatu

PERANCANGAN ARSITEKTUR SISTEM INFORMASI DENGAN METODE ENTERPRISE ARCHITECTURE PLANNING (STUDI KASUS: PT INDACO WARNA DUNIA) TUGAS AKHIR

ANALISA STRATEGIS SI/TI: MENILAI DAN MEMAHAMI KONDISI SAAT INI. Titien S. Sukamto

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. menggunakan Framework Enterprise Architecture pada perguruan tinggi.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. Salah satunya adalah penelitian yang melakukan analisa lingkungan internal dan

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

ANALISIS LINGKUNGAN INTERNAL DAN EKSTERNAL BISNIS STMIK SUMEDANG DENGAN MENGGUNAKAN METODE SWOT ANALYSIS

BAB 1 PENDAHULUAN. berbagai sisi kehidupan manusia. Melalui pemanfaatan sistem informasi, maka

BAB 2 LANDASAN TEORI. 2.1 Pengertian Perencanaan Strategi Informasi. dikerjakan di masa yang akan datang (Sukarno, 2002, p129).

BAB II LANDASAN TEORI. pengembangan SI. Bab ini memaparkan teori yang mendasari pembahasan skripsi

BAB II LANDASAN TEORI. Berikut ini merupakan beberapa pengertian atau definisi mengenai enterprise :

PERENCANAAN STRATEGIS E-GOVERNMENT BERDASARKAN INPRES NO. 3 TAHUN 2003 PADA KANTOR PUSAT DATA, ARSIP DAN PERPUSTAKAAN KABUPATEN FLORES TIMUR

[Analisis dan Portofolio ]

BAB II LANDASAN TEORI. dikoordinasikan untuk mencapai sebuah tujuan organisasi/perusahaan.

MENETAPKAN STRATEGI SISTEM INFORMASI BISNIS Titien S. Sukamto

BAB III LANDASAN TEORI

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

BAB 1 PENDAHULUAN. maupun dalam sektor organisasi perusahaan. Hal ini dapat mengakibatkan

BAB 2 LANDASAN TEORI

BAB 2 LANDASAN TEORI. 2.1 Pengertian Perencanaan Strategi Informasi

PERENCANAAN STRATEGIS SISTEM INFORMASI/TEKNOLOGI INFORMASI PADA STMIK YADIKA BANGIL

Enterprise Architecture. Muhammad Bagir, S.E., M.T.I

BAB III METODOLOGI. 3.1 Pendahuluan. Dalam penyusunan Startaegic Planning, diperlukan acuan untuk menuntun

BAB III METODELOGI PENELITIAN

BAB 2 LANDASAN TEORI

BAB II LANDASAN TEORI

KOMBINASI MODEL TOGAF ADM DAN WARD PEPPARD DALAM PENYUSUNAN RENSTRA SI/TI (Studi Kasus: BBPLKDN Bandung)

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB II LANDASAN TEORI. mengintegrasikan dan mengkoordinasikan seluruh pekerjaan organisasi hingga

Analisa Teori: Strategi IT Enterprise dengan Enterprise Architecture Planning (EAP)

Perencanaan Kebutuhan Pengembangan Sistem Informasi

TINJAUAN MENYELURUH SIA. Oleh : Diana Rahmawati

BAB IV ANALISA FASE TOGAF ADM

Jurnal TIM Darmajaya Vol. 01 No. 02 Oktober 2015 Page 192 ISSN: E-ISSN: X

Bagaimana suatu perusahaan menggunakan sistem informasi untuk menunjang strategisnya

PERENCANAAN STRATEGIS SISTEM INFORMASI PADA BANK PERKREDITAN RAKYAT MENGGUNAKAN METODE WARD DAN PEPPARD (STUDI KASUS BANK BPR JAWA TIMUR)

Pemodelan Arsitektur Enterprise STMIK CIC Cirebon Menggunakan Enterprise Architecture Planning

BAB II TINJAUAN PUSTAKA DAN KERANGKA PEMIKIRAN

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

Enterprise Architecture Planning Untuk Proses Pengelolaan Manajemen Aset Dengan Zachman Framework

yang sudah ada (Mardiana & Araki 2013).

ANALISA KESENJANGAN SISTEM INFORMASI AKADEMIK FAKULTAS TEKNIK DENGAN TUJUAN AKADEMIK UNIVERSITAS DI UNIVERSITAS 45 SURABAYA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB 2 LANDASAN TEORI. 2.1 Perencanaan Strategi Sistem dan Teknologi Informasi. mengkoordinasikan kegiatan (Coulter, 1999, p200).

Sistem Informasi Manajemen dan Perencanaan Strategis SI/TI (Pertemuan Pertama) Perencanaan Strategis Sistem Informasi (Ward-Peppard)

PERENCANAAN CETAK BIRU SISTEM INFORMASI TERINTEGRASI BERBASIS E2AF DAN METODOLOGI EAP (Studi Kasus Universitas Muhammadiyah Surakarta)

Analisis Kondisi Organisasi. III.1 Penyelenggaraan Pelayanan Terpadu Satu Pintu

THE VISIONING PHASE PART 2

BAB III METODOLOGI PENILITIAN

BAB 2 LANDASAN TEORI. 2.1 Perencanaan Strategi Sistem dan Teknologi Informasi. berkaitan dengan perencanaan strategi sistem dan teknologi informasi.

PERENCANAAN ARSITEKTUR ENTERPRISE MENGGUNAKAN METODE ENTERPRISE ARCHITECTURE PLANNING

BAB 2 LANDASAN TEORI. 2.1 Perencanaan Strategi Sistem dan Teknologi Informasi

Analisis ValueShop Sebagai Pemodelan Bisnis Awal Dalam Perencanaan Arsitektur Enterprise (EAP)

BAB 2 LANDASAN TEORI. 2.1 Perencanaan Strategi Sistem dan Teknologi Informasi. mengkoordinasikan kegiatan (Robbins and Coulter, 2002, p176).

[Summary] Sistem Informasi Perusahaan Chapter 3

STMIK Pringsewu; Jl. Wisma Rini No 09 Pringsewu, (0729)

BAB 2 LANDASAN TEORI. Subbab ini berisikan teori-teori yang dipakai dalam penulisan skripsi mengenai

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. Pada bab ini akan membahas tentang semua aktifitas mulai dari tahap

Pemodelan Arsitektur Enterprise STMIK CIC Cirebon Menggunakan Enterprise Architecture Planning (EAP)

PERENCANAAN STRATEGI SISTEM INFORMASI PEREKRUTAN KARYAWAN PT. PRIMA KARYA SARANA SEJAHTERA STUDI KASUS KANTOR CABANG BANDUNG

PERANCANGAN ARSITEKTUR SISTEM INFORMASI MENGGUNAKAN ENTERPRISE ARSITECTURE PLANNING

BAB 1 PENDAHULUAN. berkembang pesat. Seiring dengan berjalannya perkembangan ilmu pengetahuan dan

3 BAB 3 METODOLOGI PENELITIAN. 3.1 Metodologi Penelitian Perencanaan Strategi Sistem Informasi

Pendahuluan. Metode Pengerjaan. Hasil Analisis

BAB 2 LANDASAN TEORI

Gambar V.1.Tindak lanjut arsitektur informasi rantai pasok BBM

Rencana Pengembangan Strategi Perusahaan Untuk Meningkatkan Kualitas Perusahaan

PERENCANAAN STRATEGIS SISTEM INFORMASI DAN TEKNOLOGI INFORMASI PADA PT ADIRA DINAMIKA MULTI FINANCE

BAB II LANDASAN TEORI

BAB II LANDASAN TEORI

BAB II LANDASAN TEORI

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang. Situasi globalisasi yang tidak menentu memberikan dampak hampir pada semua

BAB 3 PENTINGNYA TEKNOLOGI INFORMASI

Information System Analysis and Design

BAB 2 LANDASAN TEORI

Oleh : Edi Sugiarto, S.Kom, M.Kom. Edi Sugiarto, M.Kom - Supply Chain Management dan Keunggulan Kompetitif

Analisis Fungsi Bisnis Sistem Informasi Terintegrasi pada SMA Negeri I Yogyakarta

BAB III KERANGKA PEMIKIRAN. teoretik. Manajemen strategi didefinisikan sebagai ilmu tentang perumusan

PERENCANAAN ARSITEKTUR SISTEM INFORMASI DINAS PARIWISATA MENGGUNAKAN MODEL EAP

BAB III METODOLOGI DAN OBJEK PENELITIAN. Penelitian ini merupakan metode penelitian yang menggunakan metode

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA

Perencanaan Kebutuhan Pengembangan Sistem Informasi (Studi Kasus : Perpustakaan Daerah Kota XYZ)

BAB III LANDASAN TEORI

PEMBUATAN PORTOFOLIO APLIKASI DINAS XYZ

BAB 1 PENDAHULUAN Latar Belakang. Pada era modernisasi dan globalisasi saat ini, kebutuhan informasi dan

Transkripsi:

BAB III LANDASAN TEORI 3.1. Pengertian Dasar Enterprise Arsitektur 3.1.1. Enterprise Architecture Enterprise Architecture atau dikenal dengan arsitektur enterprise adalah deskripsi yang didalamnya termasuk informasi, fungsionalitas atau kegunaan, lokasi organisasi dan parameter kinerja. Groundlound (2009) mengatakan bahwa Enterprise Architecture adalah suatu praktek manajemen untuk memaksimalkan kontribusi dari sumber daya perusahaan, investasi IT, dan aktivitas pembangunan sistem demi mencapai tujuan. Enterprise Architecture mempunyai tiga komponen utama, yaitu: Arsitektur data, Arsitektur teknologi, dan Arsitektur aplikasi. Ada beberapa faktor yang menjadikan sebuah organisasi/perusahaan mengembangan arsitektur enterprise, antara lain: Pengembangan tersebut selaras antara tujuan dengan visi misi organisasi/perusahaan, pemanfaatan sumber daya informasi yang sesuai dengan standard organisasi/perusahaan secara menyeluruh, mengantisipasi perubahan aspek organisasi, meminimalisasi pengembangan sistem. 18

3.1.2. Enterprise Architecture Planning (EAP) Enterprise Architecture Planning adalah proses pendefinisian arsitektur dalam penggunaan informasi untuk mendukung bisnis dan rencana implementasi arsitektur tersebut. Enterprise Architecture Planning (EAP) merupakan metode yang dikembangkan untuk membangun arsitektur enterprise. Tahapan pembangunan EAP dari Steven Spewak adalah tahap untuk memulai, tahap memahami kondisi saat ini, tahap pendefinisian visi masa depan, dan tahap untuk menyusun rencana dalam mencapai visi masa depan. Metodologi EAP ini mengadopsi berdasarkan publikasi tahun 1992, yang telah diperbarui modelnya di tahun 2006. Sama seperti model EAP sebelumnya, dimodel ini terdapat tujuh komponen yang dikelompokkan kedalam empat lapisan, seperti yang ditunjukkan pada gambar berikut (Spewak, 2006) : 19

Gambar 3.1 Perubahan Model EAP Circa 2006 (Sumber: Spewak-Tiemann, 2006) A. Lapisan I Inisialisasi Perencanaan (Planning Initiation) merupakan tahap awal yang harus dilakukan, dengan harapan proses pembangunan model arsitektur enterprise ini dapat terarah dengan baik. Tahapan ini sebagai landasan untuk pengerjaan selanjutnya. Tahapan awal ini dibilang sangat penting, terutama karena pada tahap inilah ruang lingkup dan perencanaan kegiatan didefinisikan menentukan metodologi yang akan digunakan, sumber daya yang tersedia, dan menetapkan perangkat/alat bantu yang akan digunakan. Faktor lain adalah dukungan komitmen 20

dari manajemen, yang tidak hanya dalam bentuk verbal, tetapi berpengaruh pada sumber daya untuk menjalankan seluruh proses. B. Lapisan II Pemodelan bisnis (Business Modeling) merupakan tahap penyusunan pengetahuan tentang bisnis dan informasi yang akan digunakan dalam melakukan aktifitas bisnis. Tujuan pemodelan bisnis ini adalah untuk menyediakan dasar pengetahuan yang lengkap serta menyeluruh yang dapat digunakan untuk mendefinisikan arsitektur dan rencana pengimplementasiannya. Terdapat 3 tahapan untuk memodelkan bisnis, yaitu sebagai berikut: a. Dokumentasi struktur organisasi b. Identifikasi dan definisi fungsi bisnis c. Dokumentasi model bisnis utama, distribusi, dan dipresentasikan kepada semua komunitas bisnis untuk mendengarkan komentarnya. Untuk tahap sistem dan teknologi saat ini, bertujuan untuk mendokumentasikan serta mendefiniskan seluruh platform teknologi dan sistem yang digunakan oleh enterprise saat ini, juga menjadi acuan untuk migrasi jangka panjang. Setelah dilakukan, akan menghasilkan fase yang disebut Information Resource Catalog (IRC), yang juga disebut ensiklopedia sistem atau inventory sistem (Dewi, 2013). 21

C. Lapisan III Arsitektur Data (Data Architecture) merupakan tahap mendefinisikan jenis data utama yang dibutuhkan untuk mendukung aktifitas bisnis. Arsitektur data terdiri dari entitas data, dimana di dalam data tersebut memiliki atribut dan relasi terhadap data yang lain. Beberapa langkah yang digunakan dalam mendefinisikan arsitektur data yaitu dengan mendaftarkan calon entitas data dengan menyelaraskan model bisnis dan deskripsi sistem, menetapkan entitas yang digunakan, mendefinisikan setiap entitas dan mendokumentasikannya, dan menghubungkan entitas data dengan fungsi bisnisnya. Arsitektur Aplikasi (Applications Architecture) merupakan tahap pendefinisian aplikasi utama yang dibutuhkan untuk mengelola data dan mendukung fungsi bisnis. Aplikasi yang dimaksud adalah proses pendefinisian aplikasi yang akan mengelola data maupun informasi terhadap fungsi bisnisnya. Arsitektur Teknologi (Technology Architecture) merupakan tahap mendefinisikan platform teknologi yang dibutuhkan untuk menyediakan lingkungan untuk aplikasi yang akan digunakan untuk mengelola data dan mendukung fungsi bisnis (Dewi, 2013). 22

D. Lapisan IV Rencana implementasi merupakan tahapan mendefinisikan penerapan aplikasi, penjadwalan implementasi, analisa biaya/keuntungan dan menentukan jalur yang tepat dari kondisi saat ini ke kondisi di masa depan, organisasi sistem informasi yang baru, serta metodologi pengembangan sistem yang baru (Dewi, 2013). 3.1.3 Value Chain Porter Fungsi dari value added chain, menurut Michael E. Porter yaitu untuk mendeskripsikan cara melihat bisnis sebagai rantai aktivitas yang mengubah masukan menjadi keluaran sehingga memiliki nilai bagi pelanggan (Laudon and Laudon, 2007) Rantai nilai berfungsi untuk mengidentifikasi entitas tiap bisnis tiap-tiap area fungsi utama dari enterprise yang memiliki pengaruh yang cukup signifikan terhadap keseluruhan keuntungan perusahaan (Surendro, 2007). 23

Gambar 3.2 Value Chain Michael Porter (Sumber: Dilip Kumar-Rajeev, 2016) Proses identifikasi entitas bisnis dari suatu organisasi terdiri dari 2 bagian yaitu: 1. Aktivitas Utama (Primary Activities) merupakan aktivitas utama pada suatu organisasi/perusahaan, terdiri atas: a. Logistik masukan (Inbound logistic) merupakan aktivitas yang berhubungan dengan penerimaan, penyimpanan material sebelum digunakan dan menyebarkan material. b. Operasi (Operations) merupakan aktivitas yang berhubungan dengan pengolahan masukan menjadi keluaran. c. Logistik Keluaran (Outbouns Logistic) merupakan aktivitas yang dilakukan dengan menyebarkan produk ke pelanggan. 24

d. Pemasaran dan Penjualan (Marketing and Sales) merupakan aktivitas yang berhubungan dengan pemasaran dan penjualan seperti promosi atau pengarahan ke konsumen. e. Layanan (Service) merupakan aktivitas yang berhubungan dengan penyedia layanan untuk mempertahankan atau meningkatkan suatu nilai produk. 2. Aktivitas Pendukung (Support Activities ) yang terdiri atas: a. Infrastruktur Perusahaan (Firm Infrastructure) merupakan aktivitas yang terkait dengan departemen atau fungsi yang melayani kebutuhan organisasi dan mengikat bagian-bagiannya menjadi sebuah kesatuan. b. Manajemen Sumber Daya Manusia (Human Resources Management) merupakan aktivitas yang terkait dengan penerimaan, pelatihan, penyewaan, pengembangan dan kompensasi kerja. c. Pengembangan teknologi (Technology Development) merupakan aktivitas yang terkait dengan pengembangan peralatan yang digunakan, pengembangan software, hardware dan juga transformasi produk input ke output. d. Pengadaan (Procurement) merupakan aktivitas yang berkaitan dengan proses perolehan input atau sumber daya. 25

3.1.4 Critical Success Factor (CSF) Analisis faktor penentu sukses usaha (CSF) digunakan untuk menyusun struktur kebutuhan informasi pada hirarki manajemen. Setiap manajer mempunyai kebutuhan informasi yang spesifik, dipengaruhi oleh tingkatan dan skala tanggung jawab, serta jenis dan skala sumberdaya organisasi yang digunakannya (Winarto, 2004). Faktor kunci keberhasilan adalah faktor yang paling berpengaruh terhadap kemampuan anggota-anggota industri di pasaran. Faktor-faktor ini dapat berupa elemen khusus dari strategi yang dapat berupa sumber daya informasi, kompetensi sistem teknologi informasi, kemampuan kompetisi yang diciptakan oleh sistem teknologi informasi yang mampu membuat perusahaan mempunyai posisi kuat di pasaran (Jogiyanto, 2005). 3.1.5 Metode Analisis SWOT Secara konsep manajemen strategis dimuali dengan penyesuaian perusahaan terhadap lingkungan kepada kekuatan (Strength), kelemahan (Weaknesses), peluang (Opportunities), ancaman (Threast) dari organisasi/perusahaan tersebut, atau yang lebih dikenal dengan metode analisis SWOT. Metode Analisis SWOT yaitu metode dengan cara mengidentifikasikan faktor internal organisasi sebagai kekuatan dan kelemahan, serta faktor eksternal organisasi sebagai peluang dan ancaman (Nurhayati, 2009). 26

Menurut Pudjadi(2007), analisis SWOT tertuju pada unsur-unsur Strength, Weaknesses, Opportunities, serta Threast yang bertujuan agar organisasi mampu mengenali dan menggunakan kekuatan-kekuatan yang dimiliki untuk mengeksploitasi peluang-peluang positif yang ada serta memperbaiki kelemahan dan ancaman yang akan muncul. Proses analisis SWOT dibagi menjadi 2 jenis, yaitu: 1. Lingkungan Internal merupakan lingkungan didalam organisasi yang sangat berpengaruh dan menentukan dalam perencanaan strategis. a. Strength merupakan suatu identifikasi terhadap kekuatan yang dimiliki oleh suatu organisasi. b. Weaknesses merupakan suatu identifikasi terhadap kelemahan yang dimiliki oleh suatu organisasi. 2. Lingkungan Eksternal merupakan faktor yang berada diluar kendali lingkungan organisasi. a. Opportunities menunjukkan kondisi lingkungan yang diharapkan mempunyai dampak positif bagi organisasi. b. Threats menunjukkan kekuatan yang datang dari lingkungan eksternal yang menimbulkan kerugian bagi organisasi seperti merugikan dalam program kerja, mencegah pencapaian sasaran atau merusak strategi yang telah ditetapkan. 27

3.1.6 Portofolio Aplikasi Untuk melengkapi proses penentuan aplikasi dalam hubungannya dengan fungsi bisnis, dalam penelitian ini digunakan kerangka kerja portofolio aplikasi. Kerangka kerja ini digunakan karena alur untuk membangun portofolio aplikasi ini, juga didasarkan pada keselarasan antara strategi bisnis dan perencanaan strategis sistem informasi. Portofolio aplikasi ini merupakan sebuah model pemikiran kebutuhan sistem aplikasi yang didasarkan pada kebutuhan bisnis, juga disertai dengan definisi apa dan bagaimana sistem aplikasi memberikan kontribusi terhadap tujuan bisnis organisasi. Berikut ini adalah matriks portofolio aplikasi yang dibagi menjadi empat bagian yaitu strategic, key operasional, support, dan high potential (Ward & Peppard, 2002). Tabel 3.1. Portofolio Aplikasi Strategis (Strategic Applications) Berpotensi Tinggi (High Potential Applications) Aplikasi yang kritikal untuk Aplikasi yang penting untuk mencapai menopang strategi bisnis di masa kesuksesan di masa depan depan Aplikasi yang digunakan saat ini Aplikasi yang bernilai tapi tidak untuk kesusksesan organisasi kritikal untuk kesuksesan organisasi Operasional Kunci (Key Pendukung (Support) Operational) 28

Penjelasan Tabel 3.1 portofolio aplikasi sebagai berikut: 1. Strategic Berisi aplikasi-aplikasi yang secara kritis dibutuhkan untuk keberhasilan bisnis pada masa yang akan datang, Aplikasi ini dibuat untuk mendukung perubahan dan perkembangan organisasi maupun bisnisnya. 2. Key Operasional Berisi aplikasi-aplikasi operasional yang ada saat ini dan dibutuhkan untuk mendukung operasional organisasi dan bersifat penting agar perputaran bisnis di suatu organisasi dapat berjalan dengan baik. 3. Support Berisi aplikasi-aplikasi yang dapat mendukung dan meningkatkan efisiensi bisnis dan efektifitas operasional. 4. High Potential Berisi aplikasi-aplikasi yang bersifat inovatif maupun kreatif, yang mungkin dapat memperbesar peluang peningkatan keuntungan di sebuah organisasi di masa mendatang, tetapi belum dapat dibuktikan secara langsung. 29