Disusun sebagai salah satu syarat menyelesaikan Program Studi Strata I pada Jurusan Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

dokumen-dokumen yang mirip
Disusun sebagai salah satu syarat menyelesaikan Program Studi Strata I pada Program Studi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

PUBLIKASI ILMIAH AFRINA NUR BAITI A

PENINGKATAN PEMAHAMAN KONSEP SIFAT-SIFAT BANGUN RUANG MELALUI MODEL LEARNING CYCLE (PEMBELAJARAN BERSIKLUS) PADA SISWA SEKOLAH DASAR

PENINGKATAAN KEAKTIFAN BELAJAR IPS MELALUI PENERAPAN STRATEGI STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISIONS

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE ROTATING TRIO EXCHANGE (RTE) DALAM UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENYATAKAN LAMBANG BILANGAN ROMAWI

IMPLEMENTASI PENILAIAN DIRI SISWA DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS COOPERATIVE LEARNING

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING LEARNING (PSL) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH BANGUN DATAR PADA SISWA SEKOLAH DASAR

PENINGKATAN PEMAHAMAN KONSEP STRUKTUR BUMI MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE A MATCH

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE (TPS) DENGAN MEDIA VIDEO UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENYIMAK CERITA

IMPLEMENTASI MODEL PENILAIAN PRODUK DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS LESSON STUDY DI SMP MUHAMMADIYAH 1 KARTASURA

Key Word : Students Math Achievement, Realistic Mathematics Education, Cooperative Learning Model of STAD, Classroom Action Research.

IMPLEMENTASI PENILAIAN PORTOFOLIO DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS LESSON STUDY DI SMP MUHAMMADIYAH MOJOLABAN TAHUN AJARAN 2016/ 2017

ABSTRAK. Kata kunci: Kooperatif, Team Games Tournament, Prestasi Belajar.

PENINGKATAN PRESTASI MATA PELAJARAN EKONOMI MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING (PBL)

IMPLEMENTASI MODEL COOPERATIVE LEARNING

Devi Yuniar 16, Hobri 17, Titik Sugiarti 18

PENERAPAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION

PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA AKSARA JAWA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE A MATCH

used include: 1) Reduction of data, 2) Presentation of data, 3) Withdrawal conclusion. Indicators of success in this research when mastery of the

Disusun sebagai salah satu syarat menyelesaikan Program Studi Strata 1 pada Jurusan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan.

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE SCRIPT UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERBICARA

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TGT UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI. Agustina Dwi Respati Wahyu Adi Muhtar

SKRIPSI. Oleh DALIMIN X FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA Nopember 2013.

Hannaning dkk : Penerapan pembelajaran Berbasis Inkuiri untuk Meningkatkan Kemampuan

PELAKSANAAN MODEL KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) DENGAN PERAGA KONKRET DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN IPA

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENGHITUNG PERBANDINGAN SKALA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF STUDENT TEAMS- ACHIEVMENT DIVISIONS (STAD)

EFEKTIVITAS PENERAPAN GROUP INVESTIGATION DITINJAU DARI PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah

PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NHT DALAM PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYELESAIKAN SOAL CERITA PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA KELAS V SD 1)

NASKAH PUBLIKASI Untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan Guna Mencapai Derajat Sarjana S-1 Pendidikan Matematika

IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION (TAI)

PENINGKATAN MOTIVASI BELAJAR MATEMATIKA MELALUI PENERAPAN STRATEGI COURSE REVIEW HORAY PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI 1 KENDEL BOYOLALI TAHUN PELAJARAN

PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA

PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN ROTATING TRIO EXCHANGE BERBASIS LKS DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA UNTUK MENINGKATKAN KREATIVITAS BELAJAR SISWA

PENINGKATAN KEMAMPUAN BERMAIN DRAMA DENGAN MODEL

PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN TALKING STICK UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN ISI BACAAN

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE GROUP INVESTIGATION

PENERAPAN MODEL KOOPERATIF TIPE GROUP INVESTIGATION

SKRIPSI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TWO STAY-TWO STRAY

PENERAPAN MODEL MEANS ENDS ANALYSIS (MEA) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENYELESAIKAN SOAL CERITAMATA PELAJARAN MATEMATIKA PADA SISWA SEKOLAH DASAR

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISION

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA PADA SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENGOMUNIKASIKAN MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING (PjBL)

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

( PTK di Kelas VIIC Semester Genap SMP Muhammadiyah 1 Kudus Tahun Ajaran 2011/2012)

PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT)

ilmiah serta rasa mencintai dan menghargai kebesaran Tuhan yang Maha Esa perlu ditanamkan kepada siswa. Hal tersebut dapat tercapai salah

Keywords: learning, STAD, media charge cards, integers

PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI PEMBELAJARAN KOOPERATIF STUDENTS TEAMS ACHIEVEMENTS DIVISIONS

PENERAPAN MODEL TGT UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP DAUR AIR

EFEKTIVITAS METODE PENEMUAN TERBIMBING TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

ARTIKEL SKRIPSI Diajukan untuk Memenuhi Persyaratan dalam Menyelesaikan Program Sarjana (S1) Pendidikan Matematika

Uni Harnika 1), Chumdari 2), Hasan Mahfud 3) PGSD FKIP Universitas Sebelas Maret, Jalan Selamet Riyadi 449 Surakarta 1)

PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISION

PENGGUNAAN MODEL REALISTIC MATHEMATICS EDUCATION UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP PECAHAN

Oleh: IMA NUR FITRIANA A

PENINGKATAN PEMAHAMAN KONSEP DAUR AIR MELALUI MODEL PEMBELAJARAN SCIENCE, ENVIRONMENT, TECHNOLOGY, AND SOCIATY (SETS)

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYIMAK MELALUI PENERPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING (PBL)

Key Words: Student Teams Achievement Division, mind mapping, students test result, students activities.

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAM ACHIVEMENT DIVISION (STAD) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI FLUIDA

PENINGKATAN HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN SOSIAL MELALUI METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE INSIDE OUTSIDE CIRCLE

PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA DENGAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TEAM GAME TOURNAMENT


ANALISIS KESULITAN SISWA DALAM PEMECAHAN MASALAH SOAL CERITA MATEMATIKA SISWA SMP UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA

PENGEMBANGAN MODEL PENILAIAN PORTOFOLIO DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS LESSON STUDY DI SMP

LINDA ROSETA RISTIYANI K

PENGUASAAN KONSEP PENJUMLAHAN DAN PENGURANGAN BILANGAN BULAT MELALUI MODEL TAI KELAS IV SDN KARANGASEM II

MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMP N 4 WONOSARI MELALUI STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISONS

EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TAI TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS

PENINGKATAN PEMAHAMAN KONSEP SUMBER DAYA ALAM MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE A MATCH

PENINGKATAN KETERAMPILAN BERCERITA MELALUI PENGGUNAAN METODE PEMBELAJARAN PAIRED STORYTELLING

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF DENGAN STRATEGI ROTATING TRIO EXCHANGE

PENINGKATAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD

PENERAPAN OUTDOOR LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERHITUNG ANAK KELOMPOK B1 TK AISYIYAH NUSUKAN I SURAKARTA TAHUN AJARAN 2015/2016

PENINGKATAN KEMAMPUAN

PENGGUNAAN MEDIA NERACA BILANGAN UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP OPERASI PERKALIAN DAN PEMBAGIAN

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENYELESAIKAN SOAL CERITA PECAHAN MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE (TPS) PADA SISWA SEKOLAH DASAR.

PENINGKATAN PEMAHAMAN KONSEP GAYA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN TWO STAY TWO STRAY (TSTS)

METODOLOGI PENELITIAN

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN SAVI (SOMATIS AUDITORI VISUAL INTELEKTUAL) UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN IPA KELAS III

E JURNAL SKRIPSI. Oleh : Ratna Eka Febriana

SKRIPSI. Oleh : MARETTA ENGGAR KUSUMANINGTYAS K FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA Juli 2015

PENINGKATAN KEMAMPUAN BERMAIN DRAMA DENGAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TEKNIK JIGSAW II

SKRIPSI. Diajukan Untuk Memenuhi Sebagian Syarat Mencapai Derajat Sarjana Strata 1 (S-1) Oleh MAYA KHARISMA

PENGGUNAAN MEDIA BENDA KONKRIT BERBASIS PENDEKATAN SAINTIFIK UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS PUISI

PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA TENTANG JENIS- JENIS TANAH MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) BERBASIS EKSPERIMEN

PENINGKATAN PEMAHAMAN KONSEP SUMBER ENERGI MELALUI METODE PEMBELAJARAN OUTDOOR STUDY

Pendahuluan. Meliana et al., Penerapan Metode Permainan... 1

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION

PENINGKATAN PEMAHAMAN KONSEP PERSIAPAN KEMERDEKAAN INDONESIA MELALUI METODE TEAM QUIZ PADA SISWA KELAS V SDN KEMETUL SEMARANG TAHUN AJARAN 2012/2013

Asmarita 1, Sehatta Saragih 2, Zuhri D 3 Contact :

catatan lapangan, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan mencakup reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.

PENERAPAN MODEL COOPERATIVE LEARNINGTIPE STAD DALAM PENINGKATAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA TENTANG BANGUN DATAR PADA SISWA KELAS III SD

PENINGKATAN PEMAHAMAN KONSEP SIFAT-SIFAT CAHAYA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN STUDENT FACILITATOR AND EXPLAINING (SFE) PADA SISWA SEKOLAH DASAR

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENGOMUNIKASIKAN MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING (PjBL)

PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA DAN MENULIS AKSARA JAWA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE COOPERATIVE INTEGRATED READING AND COMPOSITION

ABSTRAK. Kata Kunci : Kooperatif, Make A Match, dan Hasil Belajar Bahasa Inggris,.

ABSTRACT. Keywords: Cooperative, Listening Team, Learning Outcomes

DINASTI AFSARI NIM. K

Transkripsi:

IMPLEMENTASI PENILAIAN PROYEK PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS COOPERATIVE LEARNING TIPE STAD KELAS VIII SMP MUHAMMADIYAH 1 SUKOHARJO TAHUN 2016/2017 Disusun sebagai salah satu syarat menyelesaikan Program Studi Strata I pada Jurusan Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Oleh : SYANTI DWI INDRIASTUTI A 410 130 069 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN MATEMATIKA FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA 2017

IMPLEMENTASI PENILAIAN PROYEK PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS COOPERATIVE LEARNING TIPE STAD KELAS VIII SMP MUHAMMADIYAH 1 SUKOHARJO TAHUN 2016/2017 Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan persiapan guru matematika di SMP Muhammadiyah 1 Sukoharjo dalam mengimplementasikan penilaian proyek pada pembelajaran matematika berbasis cooperative learning tipe STAD, mendiskripsikan pelaksanaan penilaian proyek pada pembelajaran matematika berbasis cooperative learning tipe STAD, dan mendeskripsikan kendala dalam penerapan penilaian proyek pada pembelajaran matematika berbasis cooperative learning tipe STAD. Berdasarkan pendekatannya penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini yaitu kelas VIIIB SMP Muhammadiyah 1 Sukoharjo yang berjumlah 25 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Keabsahan data dilakukan dengan triangulasi teknik yaitu dengan membandingkan data hasil dari observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan analisis interaktif melalui pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) guru menyiapkan materi dan merancang pelaksanaan pembelajaran, membuat soal pre-test, LKK, maupun post-test yang digunakan untuk mengetahui kemampuan siswa, (2) pelaksanaan penilaian proyek berbasis cooperative learning tipe STAD dengan menerapkan tahapan penyampaian materi, penerapan siswa dalam kelompok, belajar kelompok, evaluasi dan penghargaan kelompok pada setiap pertemuan mengalami peningkatan persentase ketuntasan pada pertemuan pertama 43%, kedua 43% dan ketiga 82%, rata-rata LKK, rata-rata pre-test dan rata-rata post-test siswa pertemuan pertama 71,261, 54,348 dan 71,261, kedua 73,13, 61,967 dan 73,696, dan pertemuan ketiga 85,609, 85 dan 87,565 dan (3) kendala yang dihadapi dalam penelitian adalah guru kurang kreatif dalam membuat penugasan, pembuatan instrumen yang kurang matang, siswa kurang antusias dan waktu kurang memadai. Kata kunci: implementasi, stad, pembelajaran matematika, penilaian proyek. Abstract The objective of this research is to describe the preparing mathematics teacher at SMP Muhammadiyah 1 Sukoharjo in implementation project assessment on learning mathematics based on the cooperative learning STAD type, to describe the implementation project assessment in learning mathematics based on cooperative learning STAD type, and to describe the problem in implementation project assessment in learning STAD. Based on approaching research is descriptive qualitative. The subject of this research is grade VIIIB SMP Muhammadiyah 1 Sukoharjo which is amounts to 25 students. The collecting of data is using observation, interview, test and documentation. The validity data is done by triangulation technique is comparing data result from observation, interview, test, and documentation. The technique of data analysis is used interactive analysis 1

through collecting data, reduction of data, presentation of data and conclusion. The result of this research shows that (1) the teachers prepared the material and design the implementation of learning, make a the pre-test, LKK, and post-test is used to know the ability of students, (2) the implementation of project assessment based on Cooperative learning STAD type by applying steps to deliver material, in groups, grouping study, evaluation and grouping rewardat each meeting increased mastery at the first meeting 43%, the second 43% and the third 82%, the average LKK, average pre-test and average post-test of students first meeting 71,261, 54,348 and 71,261, second 73,13, 61,967 and 73,696, and the third meeting 85,609, 85 and 87,565 and (3) the problem is faced in research is teacher less creativity in making assignment, making instruments is not ready yet, the student is not enthusiastic and the time is not adequate. Key words: implementation, stad, learning mathematics, project assessment 1. PENDAHULUAN Pendidikan memiliki peran yang sangat penting dalam kehidupan manusia. Tanpa pendidikan perjalanan hidup seseorang akan hampa tanpa tujuan dan arah yang pasti. Dengan pendidikan, diharapkan dapat mengubah pola pikir seseorang untuk melakukan perbaikan dalam segala aspek kehidupan kearah kualitas yang meningkat. Matematika mempunyai peranan yang cukup penting dalam berbagai bidang kehidupan. Sebagai ilmu dasar yang digunakan secara luas dalam berbagai bidang kehidupan, diharapkan pembelajaran matematika di kelas bisa dikemas sedemikian rupa, sehingga siswa bisa belajar dengan hasil yang baik. Untuk itulah, diperlukan berbagai upaya agar pembelajaran matematika bisa diserap dengan mudah oleh siswa. Berdasarkan hasil survei PISA (Prigramme for International Student Assesment) mengenai kemampuan membaca, matematika dan sains suatu negara pada tahun 2015 menyatakan bahwa Indonesia berada diperingkat ke 69 dari 76 negara dengan skor rata-rata prestasi literasi matematika 379 (http://kemdikbud.go.id). Sedangkan hasil survei TIMSS (Trends In Mathematics and Science Study) mengenai kemampuan prestasi matematika dan sains siswa menengah pertama pada tahun 2011 menyatakan bahwa Indonesia berada diposisi 38 dari 42 negara dengan skor rata-rata 386 (http://kemdikbud.go.id). 2

Berdasarkan hasil wawancara dengan guru matematika di SMP Muhammadiyah 1 Sukoharjo pada hari Senin, 9 Oktober 2016 diperoleh bahwa kemampuan siswa dalam pemecahan masalah dalam pembelajaran matematika dan hasil belajar matematika siswa yang kurang dari KKM dikarenakan siswa kurang memperhatikan pembelajaran matematika yang monoton. Untuk mengatasi permasalahan tersebut dibutuhkan suatu model pembelajaran dan penilaian yang alternatif. Pembelajaran matematika yang ditawarkan di SMP Muhammadiyah 1 Sukoharjo adalah pembelajaran berbasis cooperative learning tipe STAD dan penilaian menggunakan penilaian proyek. Penilaian proyek merupakan salah satu pengukuran relevansi peserta didik pada penilaian autentik. Menurut Kusaeri (2014: 155) penilaian proyek adalah kegiatan penilaian suatu tugas yang harus diselesaikan seseorang atau kelompok dalam waktu tertentu. Tugas tersebut berupa penyelidikan terhadap sesuatu yang mencakup perencanaan, pengumpulan data, pengorganisasian, pengolahan dan penyajian data. Penilaian proyek dimaksudkan untuk mengetahui: pemahaman siswa dalam bidang tertentu, kemampuan siswa mengaplikasikan pengetahuan tertentu melalui suatu penyelidikan, kemampuan siswa memberi informasi tentang sesuatu yang menjadi hasil penyelidikannya. Sedangkan pembelajaran berbasis Student Team Achievement Division (STAD) adalah metode pembelajaran dengan menekankan pada keaktifan siswa dan interaksi antar siswa dalam suatu kelompok yang beranggotakan 4-5 orang sehingga siswa saling membantu dalam memahami materi yang sedang didiskusikan. STAD diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan diri siswa dalam mengeluarkan pendapat dan mendorong siswa untuk lebih rajin belajar serta meningkatkan hasil belajar siswa khususnya dalam pembelajaran matematika. Berdasarkan uraian diatas, peneliti bermaksud untuk mengadakan penelitian mengenai implementasi penilaian proyek pada pembelajaran matematika berbasis cooperative learning tipe STAD kelas VIII SMP Muhammadiyah 1 Sukoharjo tahun 2016/2017. Tujuan penelitian ini mendeskripsikan persiapan dan pelaksanaan penilaian proyek dalam pembelajaran matematika berbasis cooperative learning tipe 3

STAD serta mendeskripsikan kendala dalam penerapan penilaian proyek pada pembelajaran matematika berbasis cooperative learning tipe STAD. 2. METODE PENELITIAN Berdasarkan pendekatannya penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini yaitu kelas VIIIB SMP Muhammadiyah 1 Sukoharjo yang berjumlah 25 siswa. Penelitian ini dilaksanakan pada semester genap tahun ajaran 2016/2017 dengan tiga pertemuan menyesuaikan jadwal mata pelajaran matematika kelas VIIIB. Sumber data berasal dari wawancara guru matematika di SMP Muhammadiyah 1 Sukoharjo dan observasi terhadap siswa serta diperoleh data tambahan secara tidak langsung dari subjek penelitian berupa dokumen atau data laporan yang mendukung penelitian. Teknik pengumpulan data yang digunakan antara lain observasi terhadap kepala sekolah, guru maupun siswa di SMP Muhammadiyah 1 Sukoharjo pada kelas VIIIB. Kemudian wawancara dilakukan terhadap guru matematika untuk mendapatkan informasi tentang implementasi penilaian proyek pada pembelajaran matematika berbasis cooperative learning tipe STAD. Metode terakhir dokumentasi dalam proses pembelajaran dan penelitian yang dilaksanakan. Keabsahan data dilakukan dengan triangulasi teknik yaitu dengan membandingkan data hasil observasi, wawancara, tes dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan analisis interaktif melalui pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. 3. HASIL DAN PEMBAHASAN Penelitian diawali dengan melakukan observasi terhadap sekolah, guru dan siswa pada bulan Oktober 2016, kemudian memasukkan surat ijin penelitian pada bulan November 2016 kepada pihak sekolah. Sebelum dilakukannya penelitian, peneliti melakukan wawancara dengan guru matematika SMP Muhammadiyah 1 Sukoharjo yaitu Bapak Wagimo, S.Pd. Dari hasil wawancara yang dilakukan peneliti, bahwasannya penilaian proyek dalam pembelajaran matematika berbasis cooperative learning tipe STAD belum pernah diterapkan di SMP 4

Muhammadiyah 1 Sukoharjo dikarenakan guru kesulitan dalam membuat perencanaan perangkat pembelajaran dan sumber daya manusia yang terbatas. Upaya meningkatkan kualitas proses pembelajaran di kelas, peneliti bermaksud untuk mengimplementasikan penilaian proyek pada pembelajaran matematika berbasis cooperative learning tipe STAD. Implementasi penilaian proyek pada pembelajaran matematika berbasis cooperative learning tipe STAD dalam penelitian ini dilakukan selama tiga pertemuan pada bab lingkaran kelas VIII B SMP Muhammadiyah 1 Sukoharjo semester genap tahun ajaran 2016/2017. Penelitian pada pertemuan pertama ini dilaksanakan pada hari Jumat, 3 Februari 2017. Penelitian pertemuan kedua dilaksanakan pada hari Rabu, 8 Februari 2017. Penelitian pertemuan ketiga dilaksanakan pada hari Rabu, 15 Februari 2017. Pembelajaran kooperatif tipe STAD dilakukan dengan beberapa tahap yaitu persiapan materi dan penerapan siswa dalam kelompok, penyajian materi pelajaran, kegiatan kelompok, evaluasi, dan penghargaan kelompok. Persiapan yang dilakukan peneliti dengan guru matematika di SMP Muhammadiyah untuk implementasi penilaian proyek yaitu dengan menyiapkan materi yang akan diberikan kepada siswa, merancang pelaksanaan pembelajaran, membuat instrumen pembelajaran dan instrumen penilaian proyek, membuat tugas berupa soal pre-test, LKK dan post-test yang digunakan untuk mengetahui kemampuan siswa dalam memahami materi, mengumpulkan informasi, mendata informasi, dan menyimpulkan serta menginformasikan didepan kelas yang diberikan secara bertahap. Hal ini didukung penelitian Sri Wardani (2010) yang menyatakan penilaian proyek dilakukan untuk mengetahui pemahaman siswa dalam mengaplikasikan pengetahuan tertentu dengan melakukan penyelidikan, dan mampu untuk menginformasikan apa yang telah diperolehnya dalam bentuk tugas yang harus diselesaikam dalam periode atau waktu tertentu. Perangkat pembelajaran yang digunakan dalam penelitian ini selain yang disebutkan diatas yaitu RPP, lampiran materi, rubik penilaian dan lembar penilaian sikap dalam kegiatan kelompok. Penilaian proyek pada pembelajaran matematika dilakukan 5

dengan membagi siswa dalam lima kelompok yang setiap kelompok beranggotakan lima siswa secara heterogen. Dalam kegiatan kelompok diperoleh hasil LKK, pada pertemuan pertama ada tiga kelompok dari lima kelompok yang belum mencapai standar KKM. Pada pertemuan kedua ada tiga kelompok dari lima kelompok yang belum mencapai standar KKM. Pada pertemuan ketiga ada satu kelompok dari lima kelompok yang belum mencapai standar KKM. Jumlah siswa pada kelas yang diteliti yaitu 25 orang. Jika dihitung persentasenya siswa yang memperoleh nilai diatas KKM pada pertemuan pertama sebesar 43% (10 siswa) dengan rata-rata 71, pada pertemuan kedua sebesar 43% (10 siswa) dengan rata-rata 72,4, pada pertemuan ketiga sebesar 82% (18 siswa) dengan rata-rata 85,4. Dengan adanya penilaian proyek dalam kegiatan inti pembelajaran kooperatif kemampuan siswa mengalami peningkatan. Hal ini juga didukung sikap siswa dalam kegiatan kelompok mengalami peningkatan, pada pertemuan pertama 83% siswa bersikap baik, 13% bersikap cukup baik dan 4% bersikap kurang baik. Pada pertemuan kedua, 39% siswa bersikap sangat baik, 52% siswa bersikap baik dan 9% siswa bersikap cukup baik. Pada pertemuan ketiga, 82% siswa bersikap sangat baik dan 18% siswa bersikap baik. Penelitian ini mengimplementasikan penilaian proyek pada pembelajaran matematika berbasis cooperative learning tipe STAD kelas VIII SMP Muhammadiyah 1 Sukoharjo, siswa mengalami peningkatan prestasi yang berangsur-angsur menjadi lebih baik dalam kurun waktu tertentu. Dalam penilaian pre-test dan post-test yang diberikan mengalami peningkatan rata-rata dari setiap pertemuan. Dan kenaikan nilai rata-rata pre-test maupun post-test siswa pada pertemuan pertama 54,348 dan 71,261; pertemuan kesua 61,967 dan 73,696; pertemuan ketiga 85 dan 87,565. Hasil penelitian ini diperkuat dari penelitian Idha Novianti (2013) yang menyatakan bahwa Model Student Team Achievement Division (STAD) dalam pembelajaran matematika dapat meningkatkan prestasi belajar matematika siswa dibandingkan model pembelajaran konvensional dengan motivasi tinggi, menengah atau rendah. 6

Selain peningkatan prestasi, siswa juga mengalami peningkatan pada aktivitas belajar matematika yaitu keaktifan dan keberanian siswa. Hasil penelitian ini diperkuat penelitian Hassarudin Hafid (2013) menunjukkan bahwa cooperative learning model tipe STAD dapat meningkatkan prestasi dan aktivitas belajar siswa pada mata pelajaran sains di sekolah. Hasil penelitian U Nugroho dan Hartono (2009) juga menunjukkan bahwa menggunakan STAD berorientasi keterampilan proses dapat meningkatkan pemahaman dan aktivitas siswa. Berdasarkan penilaian yang dilakukan, menunjukkan motivasi belajar siswa dalam pembelajaran sangat baik. Motivasi belajar siswa juga dapat dilihat dari antusias siswa dalam menyelesaikan tugas. Adapun kendala yang dihadapi dalam melaksanakan penelitian tentang implementasi penilaian proyek pada pembelajaran matematika yaitu guru kurang kreatif dalam membuat penugasan atau lembar kerja siswa untuk penilaian proyek, pembuatan instrumen pembelajaran dan instrumen penilaian proyek yang kurang matang, siswa kurang antusias terhadap arahan yang diberikan oleh guru dan waktu kurang memadai dalam mengimplementasikan penilaian proyek. 4. PENUTUP Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan yaitu tentang implementasi penilaian proyek pada pembelajaran matematika berbasis cooperative learning tipe STAD di SMP Muhammadiyah 1 Sukoharjo dapat disimpulkan bahwa guru sudah sudah mengetahui tentang penilaian proyek tetapi belum pernah menerapkan di kelas secara optimal, persiapan guru dalam mengimplementasikan penilaian proyek dengan menyiapkan materi dan merencanakan pelaksanaan pembelajaran, membuat soal pre-test, LKK, dan post-test, membuat instrumen pembelajaran dan instrumen penilaian proyek. Pelaksanaan penilaian proyek berbasis cooperative learning tipe STAD dengan menerapkan tahapan penyampaian materi, mengelompokkan siswa dalam kelompok, belajar kelompok, evaluasi dan penghargaan kelompok.. Implementasi penilaian proyek dapat meningkatkan keaktifan dalam berdiskusi, keberanian dalam berpendapat serta membantu siswa dalam menentukan sikap dan keterampilan yang lebih 7

baik. Adapun kendala yang dihadapi dalam penelitian ini adalah guru kurang kreatif dalam membuat penugasan atau lembar kerja siswa untuk penilaian proyek, pembuatan instrumen pembelajaran dan instrumen penilaian proyek yang kurang matang, siswa kurang antusias dalam pengarahan yang diberikan guru dan waktu kurang memadai dalam mengimplementasikan penilaian proyek. DAFTAR PUSTAKA Hafid, Hasaruddin. (2013). Application Cooperative model type STAD (Student Teams Achievement Divison) to increase mastery of students learning result of Grade VI Elementary School Kasi Kassi Makassar. The International Journal s Research Journal of Science & IT Management, 2(5) : 27-36. Kemdikbud. (2011). TIMSS (Trends In International Mathematic and Science Study). (online: http://litbang.kemdikbud.go.id/index.php/timss, diakses tanggal 19 Februari 2017). (2015). PISA (Programme for International Student Assesment). (online: http://litbang.kemdikbud.go.id/index.php/pisa, diakses tanggal 19 Februari 2017) Kunandar. (2013). Penilaian Autentik (Penilaian Hasil Belajar Peserta Didik Berdasarkan Kurikulum 2013) Suatu Pendekatan Praktis Disertai dengan Contoh. Jakarta: PT Raja Grafindo Prasada. Kusaeri. (2014). Acuan dan Teknik Penilaian Proses dan Hasil Belajar dalam Kurikulum 2013. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media. Novianti, Idha. (2013). Experimentation Cooperative Learning Student Team Achievement Division (STAD) Type Viewed From Learning Motivation. Asian Journal of Education and e-learning, 1(5) : 272-276. Nugroho, U., & Hartono. (2009). Penerapan Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Berorientasi Keterampilan Proses. Jurnal Pendidikan Fisika Indonesia, 5 : 108-112. Suwandi, Sarwiji. (2010). Model Assesmen dalam Pembelajaran. Surakarta: Yuma Pustaka. Wardani, Sri. (2010). Teknik Pengembangan Instrumen Penilaian Hasil Belajar Matematika Di SMP/MTs. Yogyakarta: PPPPTK Matematika. 8