HUBUNGAN PELAKSANAAN SUPERVISI KEPALA SEKOLAH DENGAN KINERJA GURU SEKOLAH DASAR NEGERI

dokumen-dokumen yang mirip
Arda Rian Pradana Nurul Ulfatin Asep Sunandar

HUBUNGAN ANTARA KEEFEKTIFAN PEMBINAAN EKSTRAKURIKULER DAN TINGKAT KEDISIPLINAN SISWA SMP NEGERI. Rulita Ayu Pratiwi Imron Arifin Teguh Triwiyanto

PENGARUH PEMBINAAN PENGAWAS SEKOLAH TERHADAP KOMPETENSI GURU SEKOLAH DASAR NEGERI (SDN) SE KECAMATAN BOYOLANGU KABUPATEN TULUNGAGUNG

HUBUNGAN ANTARA SUPERVISI PENGAJARAN DAN MOTIVASI KERJA DENGAN KOMPETENSI GURU DI SEKOLAH DASAR NEGERI SE-KECAMATAN SANANWETAN KOTA BLITAR

EFEKTIVITAS KEGIATAN MUSYAWARAH GURU MATA PELAJARAN DAN PENGARUHNYA TERHADAP KINERJA GURU DI SMP SE-KECAMATAN PANDAAN KABUPATEN PASURUAN

HUBUNGAN PELAKSANAAN SUPERVISI KOLEGIAL DENGAN KINERJA GURU PADA SEKOLAH DASAR. Lely Lusiana Maisyaroh Ahmad Nurabadi.

Laila Itsnaini Agus Timan Ahmad Yusuf Sobri

HUBUNGAN ANTARA IKLIM ORGANISASI DAN MOTIVASI KERJA DENGAN KINERJA GURU DI SD NEGERI SE-KECAMATAN SUTOJAYAN KABUPATEN BLITAR

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN. instrumen yang telah valid dan reliabel yaitu instrumen supervisi akademik

BAB III METODE PENELITIAN. bertujuan untuk menemukan ada tidaknya hubungan antar variabel, dan jika ada

ANALISIS KEPUASAN SISWA PENGGUNA LAYANAN TRANSPORTASI BUS SEKOLAH DI KABUPATEN TULUNGAGUNG

BAB III METODE PENELITIAN. ilmiah untuk mendapatkan data dengan tujuan dan kegunaan tertentu. Dalam

Yuniar Dharmahayu Nurul Ulfatin Achmad Supriyanto

PERSEPSI GURU TERHADAP BUDAYA SEKOLAH DALAM HUBUNGANNYA DENGAN KINERJA GURU DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI

LATAR BELAKANG PENDIDIKAN, PENGEMBANGAN KEPROFESIAN BERKELANJUTAN, DAN PRODUKTIVITAS GURU SMA NEGERI

CORELLATION OF DEPARTEMENTAL ACCREDITATION ACHIEVMENT AND PRODUCTIVITY OF TEACHER PRODUCTIVE SUBJECT MATTER IN VOCATIONAL HIGHT SCHOOL MALANG

PERBEDAAN PRODUKTIVITAS KERJA GURU ANTARA YANG SUDAH DAN BELUM SERTIFIKASI PADA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP) DI KOTA MALANG

Keefektifan Manajemen Layanan Khusus Sekolah dan Pengaruhnya terhadap Motivasi dan Prestasi Belajar Peserta Didik di SMA Negeri Se Kota Malang

BAB III METODE PENELITIAN

PENGARUH MANAJEMEN PEMBELAJARAN FULL DAY SCHOOL TERHADAP MOTIVASI BELAJAR

e-journal Program Pascasarjana Universitas Pendidikan Ganesha Program Studi Pendidikan Dasar (Volume 3 Tahun 2013)

HUBUNGAN KUALIFIKASI DAN KOMPETENSI TENAGA ADMINISTRASI SEKOLAH DENGAN PRODUKTIVITAS KERJA DI SMP NEGERI SE-KABUPATEN BANYUWANGI

Fenty Riyan Nova M. Huda A.Y Wildan Zulkarnain

HUBUNGAN ANTARA PENGAWASAN MELEKAT DAN DISIPLIN KERJA GURU DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP) SE-KECAMATAN SUKODADI KABUPATEN LAMONGAN

INTENSITAS KOMUNIKASI, MOTIVASI KERJA, DAN KINERJA TENAGA KEPENDIDIKAN

berdasarkan variabel yang sudah ditentukan.

JURNAL SKRIPSI. Disusun oleh : Taufiana C. Muna. Bambang Sutjiroso PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNIK SPIL DAN PERENCANAAN

HUBUNGAN STRES KERJA DENGAN KINERJA GURU PADA SD BERBASIS ISLAM/MI DI KECAMATAN LAWANG-KABUPATEN MALANG

HUBUNGAN KEPEMIMPINAN VISIONER KEPALA SEKOLAH DAN TINGKAT KINERJA TENAGA KEPENDIDIKAN DENGAN KUALITAS SEKOLAH DI SMPN SE-KOTA MALANG

HUBUNGAN PENDEKATAN MANAJEMEN KELAS DENGAN MOTIVASI BELAJAR SISWA

HUBUNGAN IMPLEMENTASI TEKNIK PEMBINAAN PROFESIONAL DENGAN PERFORMANSI MENGAJAR GURU DI MADRASAH IBTIDAIYAH

PENGARUH PELAKSANAAN MGMP IPA TERPADU DAN SUPERVISI AKADEMIK OLEH KEPALA SEKOLAH TERHADAP KOMPETENSI PROFESIONAL GURU IPA SMP/MTS SE-KOTA MAGELANG

NASKAH PUBLIKASI MOTIVASI MASUK PG-PAUD BERHUBUNGAN DENGAN PRESTASI BELAJAR MAHASISWA PG-PAUD FKIP UMS

BAB III METODE PENELITIAN. ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Adapun metode penelitian yang digunakan

HUBUNGAN SUPERVISI AKADEMIK KEPALA MADRASAH DAN KOMPENSASI KERJA DENGAN KINERJA GURU MADRASAH IBTIDAIYAH SEKECAMATAN BANGOREJO KABUPATEN BANYUWANGI

BAB III METODE PENELITIAN. Jenis penelitian adalah penelitian kuantitatif jenis korelasional, menggunakan

Pendidikan merupakan bagian terpenting untuk setiap individu dengan adanya pembimbing dan yang dibimbing guna mencapai kehidupan yang lebih baik.

METODE PENELITIAN. SMA Persada Bandar Lampung pada semester ganjil Tahun Ajaran 2012/2013

dalam belajar tidak nyaman. Oleh karena itu kelestarian lingkungan sekolah perlu mendapat perhatian dari semua pihak, terutama pihak sekolah yang

HUBUNGAN PENERAPAN ETIKA PERKANTORAN PARA PEGAWAI ADMINISTRASI DENGAN KEPUASAN MAHASISWA

HUBUNGAN KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU DENGAN HASIL BELAJAR IPS SISWA JURNAL. Oleh NIO WICAK KUNCORO BAHARUDDIN RISYAK RIYANTO M.

PENGARUH PEMBERIAN KOMPENSASI NON FINANSIAL TERHADAP KINERJA GURU SMP NEGERI SE KECAMATAN BANTUL ARTIKEL E-JURNAL

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN. melalui penyebaran angket adalah melakukan perhitungan menggunakan

PENGARUH KEPEMIMPINAN KEPALA MADRASAH, IKLIM ORGANISASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA GURU. Oleh Ida Efiana

III. METODE PENELITIAN

BAB IV HASIL PENELITIAN. kecenderungan jawaban responden dari tiap-tiap variabel, tentang budaya. religius dan pembentukan karakter peserta didik.

BAB III METODE PENELITIAN. kuantitatif. Menurut Sugiyono (2013) metode penelitian kuantitatif adalah

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

BAB IV HASIL PENELITIAN. untuk menguraikan kecenderungan jawaban responden dari tiap-tiap variabel,

baku, rentang kelas, distribusi frekuensi dan grafik histogram.

BAB III METODE PENELITIAN. Jenis penelitian ini merupakan penelitian ex post facto, yaitu penelitian yang

BAB V HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

BAB III METODE PENELITIAN. 3.1.Objek Penelitian Variabel dalam penelitian ini terdiri dari tiga variabel independen yaitu

HUBUNGAN ANTARA PARTISIPASI KOMITE SEKOLAH DENGAN PEMENUHAN STANDAR PELAYANAN MINIMAL SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN KEPANJEN KABUPATEN MALANG

BAB III METODE PENELITIAN. Metode yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah metode suvei dengan

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN. keterampilan membaca nyaring dengan pemahaman bacaan siswa kelas II SD

HUBUNGAN BUDAYA SEKOLAH DAN PEMBENTUKAN SEKOLAH EFEKTIF DI SEKOLAH DASAR JURNAL. Oleh CITRA PUSPITA SARI RISWANDI RISWANTI RINI

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

BAB III METODE PENELITIAN. kuantitaif dengan teknik korelasional yaitu penelitian untuk mengetahui

BAB IV HASIL PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan terhadap guru-guru SMA Negeri di Kabupaten

HUBUNGAN MINAT BELAJAR DAN KOMUNIKASI GURU-SISWA DALAM PEMBELAJARAN DENGAN PRESTASI BELAJAR

III. METODE PENELITIAN. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI semester ganjil

HUBUNGAN PELAKSANAAN SUPERVISI DENGAN PELAKSANAAN TUGAS GURU DI SEKOLAH DASAR NEGERI KECAMATAN SUMPUR KUDUS

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN. yang berada di Fakultas Psikologi dan Kesehatan dan Fakultas Ekonomi

Rika Anggela. Program Studi Pendidikan Geografi IKIP-PGRI Pontianak Jl. Ampera No.88 Telp. (0561)

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. maka penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan rancangan

PENGARUH PENINGKATAN KEMAMPUAN DAN MINAT GURU SMP NEGRI TERHADAP PEMANFAATAN TIK DI KECAMATAN SIANTAN

Amrustian Sultoni Ahmad Nurabadi Jurusan AP FIP Universitas Negeri Malang

DESKRIPSI PENGUASAAN KOMPETENSI DASAR OPERASI HITUNG BILANGAN BULAT PADA SISWA KELAS IV SD SE-KECAMATAN PURWOREJO TAHUN PELAJARAN 2011/2012

HUBUNGAN KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU DENGAN KINERJA MENGAJAR GURU DI SDIT NURUL FALAH KEC. TAMBUN UTARA KAB. BEKASI

BAB III METODE PENELITIAN

KONTRIBUSI KOMPETENSI MANAJERIAL KEPALA SEKOLAH TERHADAP MOTIVASI KERJA GURU SMP NEGERI DI KECAMATAN PADANG TIMUR

PENGARUH MOTIVASI KERJA DAN KOMPETENSI KEPALA SEKOLAH TERHADAP KEEFEKTIFAN KINERJA SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN SLEMAN

HUBUNGAN KINERJA GURU DAN FASILITAS BENGKEL PRAKTIK DENGAN PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS X TEKNIK PEMESINAN DI SMK MUHAMMADIYAH 3 YOGYAKARTA

HUBUNGAN LINGKUNGAN KELUARGA DAN LINGKUNGAN SEKOLAH DENGAN PRESTASI BELAJAR IPS SISWA JURNAL. Oleh YSIYAR JAYANTRI CUT ROHANI LOLIYANA

PENINGKATAN KUALITAS MENGAJAR GURU MELALUI SUPERVISI KLINIS OLEH PENGAWAS SEKOLAH DI SEKOLAH DASAR

Pendahuluan. Kata Kunci: Intensitas Kegiatan Praktikum, Kualitas Kegiatan Praktikum, Hasil Belajar Siswa,

BAB III METODE PENELITIAN. menemukan keterangan mengenai apa yang ingin diketahui hubungan dinyatakan sebagai suatu koefisien korelasi).

HUBUNGAN KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH DENGAN MORAL KERJA GURU DI SMK NEGERI 2 BUKITTINGGI

DETERMINASI SUPERVISI PENGAWAS, GAYA KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH DAN KOMPETENSI GURU TERHADAP KINERJA GURU SMP DI KECAMATAN TEMBUKU

BAB III METODE PENELITIAN. yang dibuat oleh peneliti untuk membantu mengumpulkan dan menganalisis

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

PERBEDAAN PENILAIAN KEPALA SEKOLAH DAN PENILAIAN DIRI SENDIRI TERHADAP KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU PRODUKTIF DI SMKN 1 PARIAMAN

HUBUNGAN LATAR BELAKANG PENDIDIKAN DAN PENGEMBANGAN KEPROFESIAN BERKELANJUTAN DENGAN PRODUKTIVITAS GURU SMA NEGERI DI KABUPATEN JOMBANG

HUBUNGAN MOTIVASI KERJA DAN KESEJAHTERAAN TERHADAP KINERJA GURU MATEMATIKA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA DI KOTA PEKANBARU

BAB III METODE PENELITIAN. dan sesuai dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan verifikatif. Menurut

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

BAB III METODE PENELITIAN. sampel tertentu, teknik pengambilan sampel biasanya dilakukan dengan cara random,

PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH TERHADAP MOTIVASI KERJA GURU PADA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA DI KOTA KEDIRI

BAB III METODE PENELITIAN. Salah satu diantaranya adalah seperti yang dikemukakan oleh Narbuko dan

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

INTENSITAS KOMUNIKASI, MOTIVASI KERJA, DAN KINERJA TENAGA KEPENDIDIKAN

PENGARUH KEPEMIMPINAN PEMBELAJARAN KEPALA SEKOLAH TERHADAP KINERJA GURU SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI (SMPN) SE KECAMATAN TRENGGALEK

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. penelitian yang telah ditetapkan dan berperan sebagai pedoman atau penuntun pada

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMABAHASAN

BAB III METODE PENELITIAN. Desain penelitian menurut Silalahi ( 2010 : 180) yaitu, rencana dan

BAB III METODE PENELITIAN. Metode penelitian pada dasarnya merupakan cara ilmiah untuk

PENGARUH MOTIVASI KERJA DAN IKLIM ORGANISASI TERHADAP KINERJA GURU SD NEGERI SE-KECAMATAN REMBANG KABUPATEN REMBANG

BAB III METODE PENELITIAN. Jenis penelitian ini merupakan penelitian ex post facto, yaitu penelitian

BAB III METODE PENELITIAN

Transkripsi:

HUBUNGAN PELAKSANAAN SUPERVISI KEPALA SEKOLAH DENGAN KINERJA GURU SEKOLAH DASAR NEGERI Upik Puspita Dewi Agus Timan Teguh Triwiyanto e-mail: upikpuspitadewi@gmail.com Abstract: This research has a purpose to descripbe the level of headmaster supervision implementation, level of teacher performance, and know relation headmaster supervision implementation with teacher performance of elementary school in Ponorogo District Ponorogo Regency. This research use quantitative approach with design of correlational descriptive. The result of research show that headmaster supervision implementation has high qualification, the level of teachers performance has high qualification, and there is relation between headmaster supervision implementation of elementary school in Ponorogo District Ponorogo Regency. Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tingkat pelaksanaan supervisi kepala sekolah, tingkat kinerja guru, dan mengetahui hubungan pelaksanaan supervisi kepala sekolah dengan kinerja guru di SD Negeri di Kecamatan Ponorogo Kabupaten Ponorogo. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan rancangan deskriptif korelasional. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan supervisi kepala sekolah memiliki kualifikasi tinggi, tingkat kinerja guru memiliki kualifikasi tinggi, dan ada hubungan yang signifikan antara pelaksanaan supervisi kepala sekolah dengan kinerja guru SD Negeri se Kecamatan Ponorogo Kabupaten Ponorogo. Kata Kunci: pelaksanaan supervisi kepala sekolah, kinerja guru Peningkatan kualitas pendidikan di sekolah memerlukan pendidik profesional dan kegiatan pembelajaran yang sistematis dalam mencapai sasarannya. Kegiatan kependidikan di sekolah tergantung pada banyak aspek, baik aspek personel, operasional, maupun material yang perlu mendapatkan pembinaan dan pengembangan secara berkelanjutan. Aspek personel diantaranya adalah guru (pendidik) yang secara langsung terlibat dalam kegiatan pembelajaran. Guru mempunyai peran yang sangat vital bagi keberhasilan proses pembelajaran dan hasil prestasi peserta didik. Sesuai dengan Undang-Undang Republik Indonesia

Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen, guru adalah pendidik profesional dengan tugas utama mendidik, menilai, dan mengevaluasi peserta didik pada pendidikan anak usia dini jalur pendidikan formal, pendidikan dasar, dan pendidikan menengah. Guru sebagai tenaga pendidik yang kinerjanya berinteraksi secara langsung dengan peserta didik ketika kegiatan pembelajaran harus mempunyai kompetensi yang memadai dalam melaksanakan tugasnya. Kompetensi tersebut adalah kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian, kompetensi sosial, dan kompetensi profesional. Seperti yang dikemukakan oleh Olivia (dalam Muslim, 2013:116) seorang guru akan dapat melaksanakan tugasnya (mengajar) dengan baik, apabila ia mampu terampil dalam: merencanakan pengajaran, melaksanakan pengajaran, dan menilai pengajaran. Ketiga hal tersebut merupakan indikator dalam pelaksanaan kinerja guru yang seharusnya dimiliki oleh guru sebagai tenaga pendidik. Kinerja guru dalam pelaksanaannya memerlukan pengawasan, pengarahan, dan perbaikan-perbaikan secara berkesinambungan untuk meningkatkan kinerjanya yang nantinya berpengaruh pada prestasi peserta didik dan mencapai tujuan yang telah ditentukan oleh sekolah. Pengawasan, pengarahan, perbaikan kinerja guru tersebut dapat dilakukan melalui kegiatan supervisi pendidikan yang dilakukan oleh kepala sekolah. Supervisi pendidikan menurut Purwanto (2014:76) merupakan segala bantuan dari para pemimpin sekolah, yang tertuju kepada perkembangan kepemimpinan guru-guru dan personel sekolah lainnya di dalam mencapai tujuan pendidikan. Kegiatan supervisi yang dilakukan kepala sekolah dapat bermanfaat bagi perbaikan situasi pembelajaran ke arah yang lebih baik, karena kualitas kinerja guru dalam mengelola pembelajaran di dalam kelas dapat ditingkatkan. Sesuai dengan sasaran supervisi yang berpengaruh terhadap keseluruhan situasi pembelajaran, maka supervisi diarahkan pada pembinaan dan pertimbangan aspek-aspek yang terdapat dalam pembelajaran sehingga akan tercipta situasi yang menunjang pencapaian tujuan pendidikan sekolah. Berdasarkan uraian di atas, peneliti ingin mengetahui hubungan pelaksanaan supervisi dengan kinerja guru. Oleh sebab itu, penelitian ini berjudul Hubungan Pelaksanaan Supervisi Kepala Sekolah dengan Kinerja Guru Sekolah

Dasar Negeri di Kecamatan Ponorogo Kabupaten Ponorogo. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan supervisi kepala sekolah, mendeskripsikan kinerja guru, dan mengetahui hubungan pelaksanaan supervisi kepala sekolah dengan kinerja guru di SD Negeri di Kecamatan Ponorogo Kabupaten Ponorogo. METODE Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif, yaitu penelitian yang datanya berupa angka dan dianalisis menggunakan perhitungan statistik. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian deskriptif korelasional. Jumlah populasi sebanyak 221 maka didapatkan jumlah sampel sebanyak 144, yang diperoleh dengan mengacu pada tabel Krejcie Morgan. Pengambilan sampel diambil secara proporsional, maka perlu digunakan teknik Proportional Random Sampling. Setelah ditentukan jumlah sampel masing-masing sekolah, maka digunakan teknik random dalam penentuan guru yang akan mengisi angket penelitian. Untuk menghitung proporsi sampel dari masing-masing sekolah, peneliti menggunakan rumus Slovin (Setyadin, 2005:20). Teknik pengumpulan data menggunakan angket atau kuesioner. Kuesioner merupakan teknik pengumpulan data dengan cara memberi sejumlah pertanyaan atau pernyataan tertulis kepada responden untuk dijawabnya (Sugiyono, 2013:142). Angket atau kuesioner yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis angket tertutup, dimana responden tinggal memilih jawaban yang telah disediakan. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik: analisis deskriptif, uji asumsi, dan uji hipotesis. Menurut Sugiyono (2013:147) statistik deskriptif adalah statistik yang digunakan untuk menganalisis data dengan cara mendeskripsikan atau menggambarkan data yang telah terkumpul sebagaimana adanya tanpa bermaksud membuat kesimpulan yang berlaku untuk umum atau generalisasi. Uji asumsi digunakan untuk memenuhi persyaratan statistik parametrik yaitu untuk uji hipotesis dengan korelasi Product Moment Pearson. Uji asumsi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu, uji normalitas, uji linearitas, dan uji homogenitas. Syarat statistik parametrik yaitu data berdistribusi

normal, maka uji ini digunakan untuk menguji apakah variabel-variabel yang ada dalam penelitian berdistribusi normal atau tidak. Menurut Sugiyono (2013:150) statistik parametrik memerlukan terpenuhinya banyak asumsi, asumsi yang utama yaitu data yang akan dianalisis harus berdistribusi normal. Oleh karena itu, sebelum dilakukan uji hipotesis dengan menggunakan statistik parametrik maka perlu diketahui data berdistribusi normal atau tidak. Uji normalitas ini dilakukan dengan tes Regression Standarizzed Residual. Uji linieritas bertujuan untuk mengetahui apakah dua variabel mempunyai hubungan yang linier atau tidak secara signifikan. Linearitas dapat dilihat dari hasil uji Normal Probability Plot, apabila titik-titik menyebar di sekitar garis diagonal dan mengikuti arah garis diagonal, maka data tersebut dikatakan linier. Uji homogenitas dapat dilihat dari gambar Scatterplot Residual, jika koefisien residu tidak menunjukkan titik-titik tertentu, dari keseluruhan gambar dapat dijelaskan keadaan data homogen. Selanjutnya, dalam penelitian ini menggunakan analisis korelasi. Teknik analisis korelasi digunakan untuk melihat hubungan antara satu variabel dengan variabel lainnya. Wiyono (2008:68) mengemukakan bahwa teknik analisis korelasi digunakan untuk melihat hubungan antara satu variabel dengan variabel lainnya. Data dalam penelitian ini berskala interval, maka digunakan analisis korelasi Product Moment Pearson. HASIL Deskripsi Data Hail dari analisis data kinerja guru (Y) di SD Negeri di Kecamatan Ponorogo Kabupaten Ponorogo, menunjukkan bahwa variabel Y memperoleh nilai minimum = 96, maximum = 136. Kelas interval dari variabel kinerja guru (Y) yang mempunyai 34 butir pernyataan, diperoleh nilai maksimum dikurangi nilai minimum (136 96) dibagi banyaknya kelas interval (3) yang hasilnya adalah 13,33 dibulatkan menjadi 13. Kelas interval varibel kinerja guru dapat dilihat dalam Tabel 1.

Frekuensi Tabel 1 Distribusi Frekuensi Variabel Kinerja Guru (Y) No. Rentang Skor Kriteria Frekuensi Persentase 1. > 122 Tinggi 82 56,95% 2. 109 121 Sedang 38 26,39% 3. 96 108 Rendah 24 16,66% Jumlah 144 100% Tabel 1 menunjukkan bahwa dari 144 orang guru sebagai responden, sebanyak 82 orang atau 56,95% memiliki tingkat kinerja tinggi, sebanyak 38 orang atau 26,39% memiliki tingkat kinerja sedang, dan 24 orang atau 16,66% memiliki tingkat kinerja rendah. Hal ini menunjukkan bahwa tingkat kinerja guru di Sekolah Dasar Negeri di Kecamatan Ponorogo Kabupaten Ponorogo dalam kriteria tinggi. Berikut diagram distribusi frekuensi kinerja guru pada Gambar 1. Kinerja Guru 100 50 0 82 38 24 Tinggi Sedang Rendah Kriteria Gambar 1 Diagram Distribusi Variabel Kinerja Guru Data tentang supervisi kepala sekolah diperoleh melalui angket tertutup dengan 38 butir soal yang diberikan kepada guru SD Negeri di Kecamatan Ponorogo Kabupaten Ponorogo. Jumlah responden yang diteliti sebanyak 144 guru. Berdasarkan hasil analisis deskriptif melalui metode SPSS 17.00 for Windows variabel supervisi kepala sekolah (X) di Sekolah Dasar Negeri di Kecamatan Ponorogo Kabupaten Ponorogo, menunjukkan bahwa variabel X memperoleh nilai minimum = 73, maximum = 146. Kelas interval dari variabel supervisi kepala sekolah (X) yang mempunyai 38 butir pernyataan, diperoleh nilai maksimum dikurangi nilai minimum (146 73) dibagi banyaknya kelas interval (3) yang hasilnya adalah 243,33 dibulatkan menjadi 24. Secara rinci kelas interval varibel kinerja guru dapat dilihat dalam Tabel 2.

Frekuensi Tabel 2 Distribusi Frekuensi Variabel Supervisi Kepala Sekolah (X) No. Rentang Skor Kriteria Frekuensi Persentase 1. > 121 Tinggi 73 50,70% 2. 97 120 Sedang 66 45,83% 3. 73 96 Rendah 5 3,47% Jumlah 144 100% Tabel 2 menunjukkan bahwa dari 144 orang guru sebagai responden, sebanyak 73 orang atau 50,70% menyatakan bahwa tingkat pelaksanaan supervisi tinggi, sebanyak 66 orang atau 45,83% menyatakan bahwa tingkat pelaksanaan supervisi sedang, dan 5 orang atau 3,47% menyatakan bahwa tingkat pelaksanaan supervisi rendah. Hal ini menunjukkan bahwa tingkat pelaksanaan supervisi di Sekolah Dasar Negeri di Kecamatan Ponorogo Kabupaten Ponorogo dalam kriteria tinggi. Berikut diagram distribusi frekuensi pelaksanaan supervisi oleh kepala sekolah pada Gambar 2. Supervisi Kepala Sekolah 100 50 0 73 66 5 Tinggi Sedang Rendah Kriteria Gambar 2 Diagram Distribusi Variabel Supervisi Kepala Sekolah Uji Asumsi Uji Normalitas Hasil uji normalitas data pelaksanaan supervisi kepala sekolah dan kinerja guru di SD Negeri di Kecamatan Ponorogo Kabupaten Ponorogo berdasarkan hasil analisis Regresi Standarized Residual dengan SPSS 17.00 for Windows diperoleh hasil seperti pada Gambar 3.

Gambar 3 Histogram Uji Normalitas Gambar 3 menunjukkan bahwa hasil analisis uji normalitas menggunakan SPSS 17.00 for Windows pada penelitian ini berdistribusi normal. Hal ini dapat ditunjukkan dengan kurva pada histogram tidak menceng ke kiri atau ke kanan. Uji Linearitas Uji linieritas bertujuan untuk mengetahui apakah dua variabel mempunyai hubungan yang linier atau tidak secara signifikan. Berdasarkan hasil analisis dengan menggunakan SPSS 17.00 for Windows, diperoleh nilai signifikansi sebesar 0,000 yang berarti linier karena nilai signifikansinya < 0,05. Linearitas hubungan antara variabel hubungan supervisi kepala sekolah dengan kinerja guru dilihat dari Normal Probability Plot pada Gambar 4. Gambar 4 Hasil Uji Linearitas

Gambar 4 menunjukkan bahwa hasil uji linearitas dengan Normal Probability Plot pada penelitian ini dikatakan linier. Hal itu dikarenakan titik-titik menyebar tidak jauh dari garis diagonal dan mengikuti arah garis diagonal. Uji Homogenitas Uji homogenitas dapat dilihat dari Gambar 5 Scatterplot Residual bahwa koefisien residu tidak menunjukkan titik-titik tertentu, dari keseluruhan gambar dapat dijelaskan keadaan data homogen. Artinya, hasil penelitian dapat diterapkan terhadap populasi, tidak terhadap sampel saja. Uji Hipotesis Gambar 5 Hasil Uji Homogenitas Analisis Korelasi Product Moment Pearson Analisis korelasi ini digunakan untuk mengetahui ada atau tidaknya hubungan antara variabel supervisi kepala sekolah dengan kinerja guru. Data diperoleh dari skala supervisi kepala sekolah dan kinerja guru yang diberikan pada 144 responden diperoleh hasil sebagai berikut. Tabel 3 Matriks Korelasi Bivariate Supervisi Kepala Sekolah Pearson Correlation Sig. (2-tailed) N Supervisi Kepala Sekolah 1 144 Kinerja Guru 0,424 0,000 144 Kinerja Guru Pearson Correlation Sig. (2-tailed) N 0,424 0,000 144 1 144

Data yang diperoleh ini menggunakan korelasi Product Momen Pearson yang menunjukkan nilai r hitung = 0,424 yang berarti dalam kategori sedang dengan signifikansi 2 tailed = 0,000 < 0,05, maka dengan demikian kriteria pengujian hipotesis menyatakan H 0 ditolak dan menerima H 1 dengan rumusan H 0 yaitu: H 0 : Tidak ada hubungan signifikan antara pelaksanaan supervisi kepala sekolah dan kinerja guru (H 0 : β 1 β 2 0). Hal ini berarti ada hubungan positif dan signifikan antara pelaksanaan supervisi kepala sekolah dengan kinerja guru. PEMBAHASAN Berdasarkan hasil deskripsi data kinerja guru SD Negeri di Kecamatan Ponorogo Kabupaten Ponorogo menunjukkan bahwa dari 144 responden, 82 orang termasuk dalam kriteria tinggi dengan persentase 56,95% yang berarti bahwa guru memiliki tingkat kinerja yang baik, 38 orang termasuk dalam kriteria sedang dengan persentase 26,39% yang berarti bahwa guru memiliki tingkat kinerja cukup baik, dan 24 orang termasuk dalam kriteria rendah dengan persentase 16,66% yang berarti bahwa guru memiliki tingkat kinerja kurang baik. Seperti yang dikemukakan oleh Mangkunegara (2007:67), kinerja atau prestasi kerja adalah hasil kerja secara kualitas dan kuantitas yang dicapai oleh seorang pegawai dalam melaksanakan tugasnya sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan kepadanya. Dengan hasil demikian, maka dapat disimpulkan bahwa secara umum guru mempunyai tingkat kinerja dengan kategori tinggi, yaitu guru di SD Negeri di Kecamatan Ponorogo telah memiliki tingkat pengetahuan yang baik, dapat bersikap dan melaksanakan kinerjanya sesuai dengan profesi yang diembannya. Sejalan dengan hasil penelitian Priyantini & Maisyaroh (2007:102) yang menyatakan bahwa sebagian besar guru SDN Kecamatan Magersari Kota Mojokerto memiliki tingkat pengembangan kemampuan profesional guru yang sangat tinggi. Dari sini dapat terlihat bahwa guru-guru sudah menunjukkan kinerjanya secara profesional dalam menjalankan peran dan tugasnya sebagai tenaga pendidik serta berusaha untuk meningkatkan kinerjanya. Berdasarkan hasil deskripsi data pelaksanaan supervisi kepala SD Negeri di Kecamatan Ponorogo Kabupaten Ponorogo menunjukkan bahwa dari 144 responden, 73 orang termasuk dalam kriteria tinggi dengan persentase 50,70%

yang berarti bahwa kepala sekolah melaksanakan supervisi dengan baik, 66 orang termasuk dalam kriteria sedang dengan persentase 45,83% yang berarti bahwa kepala sekolah telah melaksanakan supervisi dengan cukup baik, dan 5 orang termasuk dalam kriteria rendah dengan persentase 3,47% yang berarti bahwa kepala sekolah melaksanakan supervisi kurang baik. Dengan hasil demikian, maka dapat disimpulkan bahwa secara umum kepala sekolah melaksanakan supervisi dengan kategori tinggi. Artinya pelaksanaan supervisi yang dilakukan oleh kepala sekolah telah terlaksana dengan baik. Supervisi menurut Carter dalam Sahertian (2010: 17) adalah usaha-usaha dari petugas sekolah dalam memimpin para guru dan pegawai lainnya dalam memperbaiki pengajaran termasuk menstimulasi, menyeleksi pertumbuhan jabatan dan perkembangan para guru serta merevisi tujuan-tujuan pendidikan, bahan pengajaran, dan metode serta evaluasi pengajaran. Oleh karena itu, untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di sekolah, kepala sekolah sebagai pemimpin di sekolah melaksanakan kegiatan supervisi kepada guru selaku tenaga pendidik yang menjalankan pembelajaran secara langsung dengan peserta didik. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis mengatakan bahwa ada hubungan yang signifikan antara variabel supervisi kepala sekolah (X) berpengaruh terhadap variabel kinerja guru (Y). Hal tersebut ditunjukkan dari hasil pengujian korelasi yang dilakukan dengan menggunakan SPSS for Windows 17.00, didapatkan nilai signifikansi 0,000 < 0,05 dengan hasil korelasi 0,424. Dari hasil korelasi tersebut dapat dinyatakan hubungan yang sedang, yang berarti bahwa variabel supervisi kepala sekoalah memiliki hubungan terhadap variabel kinerja guru dan berpengaruh secara signifikan. Hal ini senada dengan hasil penelitian Alamsah, Rini & Akhyar (2015) yang menunjukkan hasil uji t menunjukkan bahwa t hitung (4,300) lebih besar t tabel (1,677) sehingga dapat disimpulkan bahwa ada hubungan positif dan signifikan antara kompetensi supervisi kepala sekolah dengan kinerja guru sekolah dasar di Kecamatan Sukoharjo Rayon Timur Tahun Pelajaran 2014/2015. Kemudian hasil penelitian dari Sumiata (2010) yang menyatakan hal serupa, yaitu terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara supervisi pembelajaran dengan kinerja guru pada SD Negeri di Kecamatan Busungbiu dengan kontribusi sebesar 24%. Selain itu, hasil penelitian dari

Maisyaroh, dkk (2014:218) yang menyatakan kepala sekolah sebagai pemimpin pendidikan memiliki tanggung jawab utama untuk melaksanakan kegiatan supervisi di sekolah di samping juga pengawas sekolah. Di samping itu peran guru dalam pelaksanaan supervisi juga penting. Dari uraian di atas terlihat bahwa pelaksanaan supervisi oleh kepala sekolah mempunyai pengaruh terhadap kinerja guru. Seperti yang dikemukakan oleh Suhardan (2010:37) bahwa misi utama supervisi adalah memberi pelayanan kepada guru untuk mengembangkan mutu pembelajaran dan memfasilitasi guru agar dapat mengajar dengan efektif. Semakin baik supervisi yang dilaksanakan oleh kepala sekolah, maka semakin baik dapat meningkatkan kinerja guru dalam melaksanakan kinerjanya untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di sekolah. Hal ini didukung oleh hasil penelitian dari Gunawan (2015:482) yang menyatakan bawa supervisor yang baik adalah supervisor yang memberikan harapan, rasa optimisme, dan inspirasi kepada guru. Guru dalam melaksanakan kinerjanya mempunyai tugas mengajar, mendidik, melatih dan membimbing. Seorang guru harus memiliki kemampuan dalam melaksanakan kewajibannya secara bertanggungjawab dan layak. Hawes (dalam Muslim, 2013:179) menyatakan bahwa pelayanan profesional kepala sekolah terhadap guru-guru sangat esensial bagi peningkatan mutu proses belajar-mengajar. Melalui pernyataan tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa kepala sekolah dalam upaya untuk memberdayakan guru, harus mampu memberikan bantuan kepada guru membangkitkan semangat kerja yang tinggi, mengemukakan gagasan, menciptakan suasana kerja yang menyenangkan, aman, dan penuh semangat sehingga guru dupat melaksanakan kegiatan pembelajaran dengan optimal untuk meningkatkan kualitas pembelajaran dalam rangka pencapaian tujuan pendidikan di sekolah. Jadi, dalam hal ini kepala SD Negeri di Kecamatan Ponorogo Kabupaten Ponorogo sudah melaksanakan supervisi dengan baik yang sesuai dengan tujuan, prinsip dan fungsi supervisi sehingga dapat membantu kinerja guru sesuai dengan kebutuhan. Kepala sekolah melaksanakan supervisi dengan tipe atau gaya yang disesuaikan dengan kondisi sekolah, serta menggunakan teknik pelaksanaan yang tepat pula.

KESIMPULAN DAN SARAN Kesimpulan Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan yang telah dipaparkan pada bab sebelumnya, maka dapat disimpulkan bahwa: 1) Tingkat kinerja guru SD Negeri di Kecamatan Ponorogo Kabupaten Ponorogo berada pada kategori tinggi; 2) Pelaksanaan supervisi oleh kepala SD Negeri di Kecamatan Ponorogo Kabupaten Ponorogo berada pada kategori tinggi; dan 3) Ada hubungan yang signifikan antara pelaksanaan supervisi oleh kepala sekolah dengan kinerja guru di SD Negeri se Kecamatan Ponorogo Kabupaten Ponorogo. Hal tersebut ditunjukkan pada pengujian hipotesis yang menunjukkan bahwa nilai signifikansi 0,000 < 0,05 dan nilai korelasinya sebesar 0,424 dengan kategori sedang. Saran Berdasarkan kesimpulan dalam penelitian ini, maka disarankan bahwa: 1) bagi pengawas satuan pendidikan Kabupaten Ponorogo, diharapkan dapat menjadi bahan evaluasi dalam meningkatkan pelaksanaan pengawasan pendidikan pada jenjang Sekolah Dasar serta dapat dijadikan tolok ukur untuk perbaikan pengawasan; 2) bagi kepala Sekolah Dasar Negeri di Kecamatan Ponorogo Kabupaten Ponorogo, diharapkan dapat meningkatkan pelaksanaan kegiatan supervisi terutama dalam mencapai tujuan dan sasaran supervisi untuk mengatasi permasalahan dalam bidang pembelajaran, pelaksanaan supervisi sesuai fungsi untuk meningkatkan mutu pendidikan, serta penentuan teknik pelaksanaan supervisi agar lebih didisuaikan dengan kebutuhan guru dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran di sekolah dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan; 3) bagi guru Sekolah Dasar Negeri di Kecamatan Ponorogo Kabupaten Ponorogo, diharapkan lebih meningkatkan kinerja sesuai dengan kriteria yang harus dipenuhi serta kompetensi yang harus dimiliki dalam pelaksanaan kegiatan pembelajaran; serta 4) bagi peneliti selanjutnya, diharapkan hasil penelitian ini dapat dijadikan bahan referensi dan dikembangkan lebih lanjut dengan mengembangkan pokok permasalahan teknik pelaksanaan supervisi, mengubah lokasi penelitian dan jenjang sekolah yang berbeda.

DAFTAR RUJUKAN Alamsah, M.S, Rini, R & Akhyar,F. 2015. Hubungan Kompetensi Supervisi Kepala sekolah dengan Kinerja Guru di Sekolah Dasar. Jurnal Skripsi Universitas Lampung, 3 13. Gunawan, I. 2015. Mengembangkan Alternatif-Alternatif Pendekatan dalam Pelaksanaan Supervisi Pengajaran. Jurnal Manajemen Pendidikan, 24 (6), hal: 467 482. Maisyaroh., Zulkarnain, W., Setyowati, A, J., & Mahanal, S. 2014. Masalah Guru Dalam Implementasi Kurikulum 2013 dan Kerangka Model Supervisi Pengajaran. Jurnal Manajemen Pendidikan, 24 (3), hal: 213 220. Mangkunegara. 2007. Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan. Bandung: PT Remaja Rosdakarya. Muslim, S. 2013. Supervisi Pendidikan Meningkatkan Kualitas Profesionalisme Guru. Bandung: Alfabeta. Priyantini, E. W & Maisyaroh. 2007. Persepsi Guru terhadap Program Sertifikasi dan Hubungannya dengan Pengembangan Kemampuan Profesional Guru. Jurnal Manajemen Pendidikan, 20 (2), hal: 98 106. Purwanto, N. 2014. Administrasi dan Supervisi Pendidikan. Bandung: Remaja Rosda Karya. Sahertian. 2010. Konsep Dasar dan Teknik Supervisi Pendidikan dalam Rangka Pengembangan Sumber Daya Manusia. Jakarta: PT Rineka Cipta. Setyadin, B. 2005. Desain dan Modul Penelitian Kuantitatif. Malang: Universitas Negeri Malang. Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta. Suhardan, D. 2010. Supervisi Profesional: Layanan dalam Meningkatkan Mutu Pembelajaran di Era Otonomi Daerah. Bandung: Alfabeta. Sumiata, N. G. 2010. Hubungan antara Kemampuan Manajerial Kepala Sekolah, Supervisi Pembelajaran, dan Iklim Organisasi dengan Kinerja Guru SD Negeri di Kecamatan BusungBiu Kabupaten Buleleng. Jurnal penelitian pascasarjana Undhiksa vol 1 no 2 2010, (Online), (http://119.252.161.254/e-journal/index.php), diakses pada 30 Maret 2017. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen. Wiyono, B. 2008. Metode Penelitian: Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan Action Research (Burhanuddin, Ed). Malang: Universitas Negeri Malang.