Pengenalan Wajah Manusia dengan Hidden Markov Model (HMM) dan Fast Fourier Transform (FFT)

dokumen-dokumen yang mirip
Verifikasi Tanda Tangan Dengan Algoritma K-Nearest Neighbor dan Ekstraksi Ciri Harris Corner

PENERAPAN ALGORITMA PRINCIPLE COMPONENT ANALYSIS (PCA) DAN FITUR RGB UNTUK PELACAKAN JENIS DAN WARNA BUAH

IJCCS, Vol.x, No.x, Julyxxxx, pp. 1~5 ISSN: PENERAPAN ALGORITMA KALMAN FILTER UNTUK PELACAKAN WAJAH

Deteksi Mobil pada Citra Digital Menggunakan C-HOG dan Support Vector Machine

Penerapan Algoritma K-Means Clustering Untuk Pengelompokkan Citra Digital Dengan Ekstraksi Fitur Warna RGB

Identifikasi Jenis Buah Jeruk Menggunakan Metode Jaringan Syaraf Tiruan Berdasarkan Tekstur Kulit

PERBANDINGAN TINGKAT AKURASI PENGENALAN OBJEK ANTARA FITUR HOG DAN C-HOG UNTUK JARAK POTRET DAN RESOLUSI KAMERA

PENERAPAN METODE HISTOGRAM OF ORIENTED GRADIENT (HOG) PADA OBJECT COUNTING BERBASIS RASBERRY PI

BAB I PENDAHULUAN. telinga, wajah, infrared, gaya berjalan, geometri tangan, telapak tangan, retina,

Desain Model Fuzzy Gejala Penyakit Untuk Sistem Pakar Pendiagnosa Penyakit Anak

PENGENALAN GENDER MEMANFAATKAN WAJAH MANUSIA DENGAN MENGGUNAKAN METODE KLASIFIKASI NEAREST NEIGHBOR

Rancang Bangun Sistem Pembuatan Surat Keputusan dan Sertifikat di STMIK GI MDP

ANALISIS PERFORMA DAN KUALITAS CITRA BERBASIS ANDROID MENGGUNAKAN ALGORITMA KRIPTOGRAFI RIJNDAEL, DAN SERPENT

FACE RECOGNITION MENGGUNAKAN METODE TWO- DIMENSIONAL PRINCIPAL COMPONENTS ANALYSIS (2DPCA) ABSTRAK

VERIFIKASI SESEORANG BERDASARKAN CITRA PEMBULUH DARAH MENGGUNAKAN EKSTRAKSI FILTER GABOR ABSTRAK

PEMANFAATAAN BIOMETRIKA WAJAH PADA SISTEM PRESENSI MENGGUNAKAN BACKPROPAGATION NEURAL NETWORK

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

Perancangan Sistem Informasi Manajemen Pemasangan Dan Pembayaran Iklan Pada Sumeks Cindo

PENERAPAN ALGORITMA FLOYD WARSHALL DAN METODE FINITE STATE MACHINE PADA APLIKASI PERMAINAN MAZE TREASURE

PENGENALAN WAJAH DENGAN MENGGUNAKAN NLDA (NULL-SPACE LINEAR DISCRIMINANT ANALYSIS)

Sistem Informasi Geografis Kecamatan Ilir Barat II Berbasis Mobile

SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN ODI (ORPHAN DETAIL INFORMATION) BERBASIS CLIENT SERVER DI KANTOR BAITULMAAL MUAMALAT

Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Dian Nuswantoro Semarang

EKSTRAKSI CIRI GEOMETRIS UNTUK APLIKASI IDENTIFIKASI WAJAH. Oleh: Kholistianingsih

PenerapanHidden Markov Model (HMM) pada Pengenalan Penutur

REALISASI PERANGKAT LUNAK UNTUK MEMVERIFIKASI SESEORANG BERDASARKAN CITRA PEMBULUH DARAH MENGGUNAKAN EKSTRAKSI FITUR LOCALITY PRESERVING PROJECTION

IMPLEMENTASI METODE CERTAINTY FACTOR UNTUK MENDETEKSI GANGGUAN PERKEMBANGAN ANAK BERBASIS MOBILE HANDPHONE

BAB 1 PENDAHULUAN. Sistem Pakar (Expert System), Jaringan Saraf Tiruan (Artificial Neural Network), Visi

VERIFIKASI SESEORANG BERDASARKAN CITRA PEMBULUH DARAH MENGGUNAKAN EKSTRAKSI FITUR CHAIN CODE ABSTRAK

Implementasi Metode Interpolasi Bicubic Modifikasi pada Proses Downsampling Citra

PENGENALAN WAJAH MENGGUNAKAN METODE DIAGONAL PRINCIPAL COMPONENT ANALYSIS. Skripsi

Principal Component Analysis

IMPLEMENTASI ALGORITMA K-MEANS PADA DATA PELANGGARAN LALU LINTAS DI PENGADILAN NEGERI PURWODADI

Penerapan Model Warna HSV pada Aplikasi Deteksi Warna

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

PENERAPAN ALGORITMA DIJKSTRA DAN FUZZY LOGIC SUGENO PADA GAME ZOMBIE SHOOTER

IDENTIFIKASI SESEORANG BERDASARKAN CITRA PEMBULUH DARAH MENGGUNAKAN EKSTRAKSI FITUR LOCAL BINARY PATTERN ABSTRAK

Implementasi Metode R-HOG dan Support Vector Machine (SVM) Untuk Smile Detection

BAB I PENDAHULUAN. identitas individu baik secara fisiologis, sehingga dapat dijadikan alat atau

PENGEMBANGAN SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN KARYAWAN TERBAIK DENGAN METODE PROFILE MATCHING DI PT SUARA MERDEKA

RANCANG BANGUN APLIKASI PENGENAL PENUTUR MENGGUNAKAN METODE HIDDEN MARKOV MODEL (HMM)

PERBANDINGAN TEKNIK SCALE INVARIANT FEATURE TRANSFORM (SIFT)

ANALISA PENGUKURAN SIMILARITAS BERDASARKAN JARAK MINIMUM PADA PENGENALAN WAJAH 2D MENGGUNAKAN DIAGONAL PRINCIPAL COMPONENT ANALYSIS

1. Pendahuluan. 1.1 Latar belakang

IJCCS, Vol.x, No.x, Julyxxxx, pp. 1~5 ISSN:

Identifikasi Sidik Jari Menggunakan Akurasi POC dan SIFT Fingerprint Identification Using POC Accuracy and SIFT

IMPLEMENTASI METODE PER CONNECTION CLASSIFIER DENGAN FAILOVER DAN FITUR NOTIFIKASI

SISTEM PENGAMBILAN KEPUTUSAN KREDIT RUMAH DENGAN METODE FUZZY SAW MADM

SISTEM INFORMASI PENGEOLAAN DATA KEPEGAWAIAN PADA PT TRIPRIMA MULTIFINANCE PALEMBANG

ESTIMASI FUNGSI SPASIAL PADA IDENTIFIKASI FITUR WAJAH

Verifikasi Citra Wajah Menggunakan Metode Discrete Cosine Transform Untuk Aplikasi Login

BAB III METODOLOGI PENELITIAN. Desain penelitian ini mengacu pada tahapan proses yang ada pada sistem

PENGENALAN WAJAH MENGGUNAKAN ALGORITMA EIGENFACE DAN EUCLIDEAN DISTANCE

PERBANDINGAN DTCWT DAN NMF PADA FACE RECOGNITION MENGGUNAKAN EUCLIDEAN DISTANCE

BAB III METODE PENELITIAN

Aplikasi Pembelajaran Faktorisasi Prima Bilangan Bulat Positif dengan Pohon Faktor Berbasis Android

SISTEM PENGENALAN WAJAH DENGAN METODE EIGENFACE DAN JARINGAN SYARAF TIRUAN (JST)

APLIKASI PENCARIAN RUTE TRANSPORTASI UMUM BERBASIS ANDROID

PENGENALAN WAJAH DENGAN MENERAPKAN ALGORITMA ADAPTIF K MEANS

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN. 4.1 Pengembangan Sistem Pengenalan Wajah 2D

Perancangan Sistem Informasi Akademik Pada SMPK Frater Xaverius 1 Palembang

ANALISA HASIL PERBANDINGAN IDENTIFIKASI CORE POINT PADA SIDIK JARI MENGGUNAKAN METODE DIRECTION OF CURVATURE DAN POINCARE INDEX

RANCANG BANGUN GAME FUTSAL 3D MULTIPLAYER BERBASIS AUGMENTED REALITY PADA DESKTOP

PENERAPAN ALGORITME LAGGED FIBONACCI GENERATOR (LFG) PADA EDUGAME PUZZLE PENGENALAN HEWAN BERBASIS ANDROID

BAB 3 PERANCANGAN SISTEM

PENGENALAN EMOSI SESEORANG BERDASARKAN BENTUK BIBIR DENGAN METODE DISCRETE HARTLEY TRANSFORM ABSTRAK

SISTEM PAKAR DETEKSI DINI PENYALAHGUNAAN NARKOBA MENGGUNAKAN TEOREMA BAYES EXPERT SYSTEM FOR EARLY DETECTION OF DRUGS ABUSE USING BAYES THEOREM

PERANGKAT LUNAK BANTU MENENTUKAN PILIHAN SEPEDA MOTOR BEKAS DI BEDAGAN DENGAN METODE FUZZY

Penerapan Fungsi Data Mining Klasifikasi untuk Prediksi Masa Studi Mahasiswa Tepat Waktu pada Sistem Informasi Akademik Perguruan Tinggi

BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN

IMPLEMENTASI DEEP LEARNING BERBASIS TENSORFLOW UNTUK PENGENALAN SIDIK JARI

RANCANG BANGUN APLIKASI PEMBELAJARAN BERBAGAI MACAM IKAN DALAM BENTUK PERMAINAN

BAB I PERSYARATAN PRODUK

IDENTIFIKASI SESEORANG BERDASARKAN CITRA PEMBULUH DARAH MENGGUNAKAN MODIFIED HAUSDORFF DISTANCE ABSTRAK

PENERAPAN ALGORITMA EIGENFACE PADA SISTEM ABSENSI KARYAWAN BERBASIS WEBCAM SKRIPSI MAULINA SARI

Identifikasi Tanda Tangan Dengan Ciri Fraktal dan Perhitungan Jarak Euclidean pada Fakultas Teknologi Informasi Universitas Budi Luhur

UKDW BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah

IDENTIFIKASI SESEORANG BERDASARKAN CITRA TELINGA DENGAN MENGGUNAKAN METODE TRANSFORMASI HOUGH ABSTRAK

PERBANDINGAN ANALISIS PENGENALAN HURUF ARAB MENGGUNAKAN METODE JARINGAN SYARAF TIRUAN BACKPROPAGATION DAN K-NEAREST NEIGHBOR

BAB III METODE PENELITIAN. dan bahan, agar mendapatkan hasil yang baik dan terstruktur. Processor Intel Core i3-350m.

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang

SPK PEMBERIAN BONUS TAHUNAN KARYAWAN PT. TAMBORA MANDIRI CABANG PALEMBANG DENGAN METODE SAW

RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PADA KORAMIL SU 1 PALEMBANG BERBASIS WEBSITE

Model Arsitektur Backpropogation Dalam Memprediksi Faktor Tunggakan Uang Kuliah (Studi Kasus AMIK Tunas Bangsa)

Sistem Informasi Geografis Bengkel Mobil Berbasis Android Di Palembang-Sekayu

PENERAPAN ALGORITMA BACKTRACKING PADA GAME LABIRIN TUMBUHAN JAMUR

DAFTAR ISI v. ABSTRACT ii KATA PENGANTAR iii. DAFTAR GAMBAR.vii DAFTAR TABEL...ix

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Masalah

Sistem Informasi Akademik Berbasis Web pada SMA Bakti Ibu 8 Palembang

IMPLEMENTASI CONTRAST STRETCHING UNTUK PERBAIKAN KUALITAS CITRA DIGITAL

Penerapan Model Fuzzy Sugeno dan Fuzzy Mamdani menentukan perilaku NPC pada Game

Perbandingan Dua Citra Bibir Manusia Menggunakan Metode Pengukuran Lebar, Tebal dan Sudut Bibir ABSTRAK

PENGENALAN WAJAH DENGAN MENGGUNAKAN METODE DISCRIMINATIVE LOCAL DIFFERENCE PATTERNS

APLIKASI CONTENT BASED IMAGE RETRIEVAL DENGAN FITUR WARNA DAN BENTUK

Sistem Pendukung Keputusan Karyawan Teladan Pada CV. Studio Foto Raja Palembang Menggunakan Metode SMART (Simple Multi Attribute Rating Technique)

VERIFIKASI SESEORANG BERDASARKAN CITRA PEMBULUH DARAH MENGGUNAKAN METODA PHASE ONLY CORRELATION ABSTRAK

Sistem Informasi E-Business pada CV.Central Medica berbasis Website

Identifikasi Gender Berdasarkan Citra Wajah Menggunakan Deteksi Tepi dan Backpropagation

IDENTIFIKASI INDIVIDU BERDASARKAN CITRA SILUET BERJALAN MENGGUNAKAN PENGUKURAN JARAK KONTUR TERHADAP CENTROID ABSTRAK

SISTEM PENUNJANG KEPUTUSAN PENANGANAN PRIORITAS KERUSAKAN JALAN DENGAN MEMBANDINGKAN METODE TOPSIS AHP

Transkripsi:

IJCCS, Vol.x, No.x, Julyxxxx, pp. 1~5 ISSN: 1978-1520 1 Pengenalan Wajah Manusia dengan Hidden Markov Model (HMM) dan Fast Fourier Transform (FFT) Andes Andriady 1, Fandi Sanjaya 2, Derry Alamsyah 3 1,2,3 Jurusan Informatika, STMIK GI MDP Palembang Jl. Rajawali No.14 Palembang Telp. (0711) 376400 Email : andes1993@mhs.mdp.ac.id, fandi_san99@mhs.mdp.ac.id, derry@mdp.ac.id Abstrak Setiap individu manusia memiliki struktur dan pola wajah yang beraneka ragam. Hal ini menyebabkan karakter wajah yang dimiliki seseorang unik. Pengenal wajah (face recognition) adalah proses secara otomatis mengenali wajah seseorang berdasarkan informasi individu yang terdapat pada foto wajah. Sistem pengenal wajah dibentuk berdasarkan dua proses utama yaitu pelatihan (training) dan pengenalan (recognition). Penelitian ini menggunakan metode Fast Fourier Transform (FFT) untuk ekstraksi fitur dan Hidden Markov Model (HMM) untuk mengenali wajah. Tujuan penelitian ini adalah menerapkan dan menguji performa Hidden Markov Model pada sistem pengenalan wajah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengujian dengan cara recall tingkat akurasinya 41% dan pengujian secara keseluruhan adalah sebesar 36%. Dimana tingkat akurasi sangat bergantung pada kemampuan clustering. Kata kunci Pengenal wajah, Fast Fourier Transform (FFT), Hidden Markov Model (HMM) Abstract Every human being has unique face structure and pattern. Face recognition is automatic recognizing face process based on individual information in face image. Face recognition system is formed by two main processes : training and recognition. This research used Fast Fourier Transform (FFT) for feature extraction and Hidden Markov Model (HMM) to recognize faces. The purpose of this research is to implement and test the performance of Hidden Markov Model in face recognition. The experiment result show that the accuracy rate for recall testing is around 41% and the accuracy for overall testing is about 36%. The accuracy rate is depend on clustering process. Keywords Face recognition, Fast Fourier Transform (FFT), Hidden Markov Model (HMM) 1. PENDAHULUAN Hampir tidak ada wajah seseorang di dunia yang mirip sama sekali. Terkadang wajah anak yang kembar sekali pun terdapat perbedaan. Keunikan wajah seseorang ini biasanya terletak pada mata, hidung, bibir, bentuk alis, dan bagian-bagian pada wajah yang lainnya. Karena keunikan karakteristik dari wajah seseorang inilah yang membuat wajah dapat digunakan sebagai pengenal identitas diri, pengembangan sistem keamanan, dan interaksi manusia komputer. Pengenal wajah (face recognition) adalah salah satu teknologi yang telah banyak diaplikasikan dalam sistem keamanan selain pengenalan sidik jari [1], iris mata [2], dan retina mata [3]. Beberapa penelitian mengenai pengenal wajah (face recognition) yang telah dilakukan antara lain adalah dengan membandingkan dua wajah orang dari sampel yang diambil dari 100 orang dengan variasi posisi sudut pandang wajah, penggunaan aksesoris, dan ekspresi untuk tiap orang untuk mengetahui tingkat akurasi keberhasilan pengenalan wajah [4]. Penelitian serupa juga, namun mereka hanya memfokuskan penelitiannya pada posisi wajah saja dan Received June1 st,2012; Revised June25 th, 2012; Accepted July 10 th, 2012

2 ISSN: 1978-1520 menggunakan permodelan wajah 3D untuk mengetahui pengaruh posisi kemiringan wajah terhadap tingkat akurasi pengenalan wajah [5]. Penelitian mengenai pengenal wajah yang lain juga dilakukan dengan menggunakan sampel yang tingkat resolusinya bervariasi, tujuan dari penelitian yang dilakukan mereka adalah untuk mengetahui pengaruh tingkat resolusi gambar terhadap akurasi pada pengenalan wajah [6]. Penelitian lainnya juga dilakukan dengan merancang sistem pengenalan wajah, hasil yang didapat adalah tingkat intensitas cahaya mempengaruhi besarnya tingkat akurasi pengenalan wajah setelah diuji pada beberapa sampel foto [7]. Terdapat beberapa penelitian mengenai pengenalan wajah dengan menggunakan beberapa metode dan ekstraksi ciri seperti dengan menggabungkan metode Support Vector Machine (SVM) dengan ekstraksi ciri Kernel Component Analysis (KPCA) dan mendapatkan tingkat akurasi sebesar 99,05% [4], menggabungkan metode Support Vector Machine (SVM) dengan ekstraksi ciri Kernel Component Analysis (KPCA) dan mendapatkan tingkat akurasi sebesar 99,05% [8], menggabungkan metode Principal Component Analysis (PCA) dengan ekstraksi ciri Gabor filter dan mendapatkan tingkat akurasi sebesar 87,77% [5], menggunakan metode Hidden Markov Model (HMM) dengan citra yang sudah diekstraksi dan mendapatkan tingkat akurasi sebesar 94,25% [6], menggabungkan metode Hidden Markov Model (HMM) dengan ekstraksi ciri Fast Fourier Transform (FFT) dan mendapatkan tingkat akurasi sebesar 84,28% [7], menggabungkan metode Hidden Markov Model (HMM) dengan ekstraksi ciri 2 Dimensional Discrete Wavelet Transform (2D DWT) dan mendapatkan tingkat akurasi sebesar 90% [9]. Namun metode Principal Component Analysis (PCA) tidak memiliki distribusi probabilitas yang spesifik untuk observasi [5], sedangkan metode Support Vector Machine (SVM) sulit dipakai jika terdapat banyak sampel yang harus diolah [4][8]. Beberapa permasalahan yang timbul pada face recognition yaitu sebagai contoh perbedaan sudut pandang bisa mempengaruhi perbedaan dari wajah tersebut [6], tingkat intensitas cahaya [8], ukuran resolusi gambar [7], ataupun jika seseorang menggunakan aksesoris diwajahnya maka akan mempengaruhi hasil dari face recognition itu sendiri [4][6]. Oleh karena itu, pada penelitian ini dilakukan pembagian fitur, sebagai contoh mata, hidung, dan bibir dimana tiap-tiap fitur dibuatkan modelnya masing-masing. 2. METODOLOGI PENELITIAN Metodologi penelitian yang digunakan terdiri dari pengumpulan kebutuhan, desain prototype, evaluasi, implementasi prototype, dan pengujian. Pada penelitian ini digunakan citra close-up wajah dari 5 individu yang berbeda dan tiap individu akan diambil 5 citra wajah yang memiliki format JPEG yang selanjutnya diubah menjadi citra grayscale. Selain itu, ukuran citra yang digunakan berukuran 300x300 pixel dan 99x99 pixel dan menggunakan MatLab R2014a untuk membangun aplikasi. 2.1 Pengumpulan Kebutuhan Penulis mengumpulkan semua kebutuhan yang diperlukan dengan mencari foto closeup wajah untuk dijadikan sampel, membaca literatur, buku dan artikel yang berkaitan dengan pengenal wajah, serta teori-teori lain yang terkait. Foto wajah yang digunakan kemudian dibagi menjadi 3 bagian, yaitu mata, hidung, dan mulut. Foto wajah yang digunakan pada penelitian ini dan pembagian segmen wajah dapat dilihat pada Gambar 1. 2.2 Desain Prototype Pada tahap ini, dibuat rancangan sistem pengenal wajah dengan menggunakan Hidden Markov Model (HMM) dan Fast Fourier Transform (FFT) seperti pada Gambar 2 dan 3. IJCCS Vol. x, No. x, July201x : first_page end_page

IJCCS ISSN: 1978-1520 3 Gambar 1 (a) Foto Wajah yang Digunakan dan (b) Pembagian Wajah Gambar 2 Bagan Pembentukan Model Gambar 3 Bagan Pengenalan Wajah 2.3 Evaluasi Pada tahap ini dilakukan evaluasi terhadap rancangan sistem pengenal wajah yang telah dibuat dan algoritma-algoritma yang digunakan dalam proses pengenalan wajah. 2.4 Implementasi Prototype Pada tahap ini, rancangan prototype yang telah dibuat pada tahap sebelumnya diimplementasikan untuk membangun sistem pengenalan wajah yang menggunakan Hidden Title of manuscript is short and clear, implies research results (First Author)

4 ISSN: 1978-1520 Markov Model (HMM) untuk permodelannya dan Fast Fourier Transform (FFT) untuk ekstraksi cirinya dengan menggunakan bahasa pemrograman Matlab R2014a. 2.5 Pengujian Pada tahap ini, pengujian dilakukan terhadap kinerja pengenal wajah sejauh mana sistem dapat mengenali wajah seseorang dengan tepat. Pengujian dilakukan dengan menggunakan citra berupa foto close up wajah seseorang dengan resolusi 99x99 pixel dan 300x300 pixel. Pengujian yang dilakukan terdiri dari pengujian recall dan pengujian bukan recall. 3. HASIL DAN PEMBAHASAN Tampilan sistem pengenalan wajah yang dibuat dapat dilihat pada Gambar 4. Untuk mengenali wajah, masukkan bagian mata, hidung, dan mulut dari individu yang akan dikenali, kemudian klik tombol Identifikasi Foto, maka sistem akan mulai menjalankan proses pengenalan wajah dan hasilnya akan ditampilkan berupa foto, nama, dan status dari individu yang dikenali oleh sistem. Gambar 4 Tampilan Form Identifikasi 3.1 Pembentukan Model Pada saat pembentukan model terdapat beberapa tahapan yang harus dilakukan, yaitu ekstraksi ciri, pengelompokan ciri, klasifikasi ciri, dan membentuk model. Proses ekstraksi ciri dari masing-masing citra wajah dilakukan dengan menggunakan algoritma FFT sehingga menghasilkan nilai ciri yang berbeda-beda. Sampel nilai dari hasil ekstraksi ciri dapat dilihat pada Tabel 1. Tabel 1 Sampel Nilai Hasil Ekstraksi Ciri Kolom ke- Nilai Kolom ke- Nilai Kolom ke- Nilai 1 1767 11 3646 21 2764 2 1971 12 3542 22 2590 3 2329 13 3392 23 2379 4 2720 14 3273 24 2212 5 3044 15 3222 25 2166 6 3288 16 3143 26 2126 7 3484 17 3065 27 2065 8 3619 18 3008 28 2065 9 3696 19 2956 29 2135 10 3705 20 2887 30 2215 IJCCS Vol. x, No. x, July201x : first_page end_page

IJCCS ISSN: 1978-1520 5 Setelah dilakukan ekstraksi ciri, maka selanjutnya dilakukan pengelompokan dengan algoritma K-Means untuk mencari nilai centroid. Jumlah kelompok didapat dengan kaidah Thumb k = n 2 dengan n adalah nilai hasil ekstraksi cirri FFT. Penulis memakai sampel citra mata dengan ukuran 31x99 pixel sehingga didapat 39 kelompok untuk centriod. Indeks dan nilai dari centroid dapat dilihat pada Tabel 2. Tabel 2 Sampel Nilai Centroid Citra Mata 31x99 Pixel Kelompok centroid Kelompok centroid Kelompok centroid Kelompok centroid 1 412.84 11 14.73 21 20.93 31 87.91 2 27.19 12 55.80 22 145.96 32 19.74 3 3.21 13 309.57 23 45.61 33 77.92 4 23.13 14 50.38 24 37.29 34 61.90 5 100.62 15 68.39 25 11.66 35 41.04 6 28.94 16 973.99 26 22.09 36 237.71 7 6.65 17 15.89 27 25.48 37 181.69 8 18.91 18 9.70 28 33.97 38 2309.77 9 31.08 19 17.05 29 24.28 39 119.50 10 3172.94 20 13.32 30 17.99 Setelah itu dilakukan proses pengklasifikasian terhadap tetangga terdekat K dengan menggunakan Euclidean Distance. Sampel hasil pengklasifikasian dapat dilihat pada Tabel 3. Tabel 3 Sampel Nilai Hasil Klasifikasi Kolom Nilai Ciri Klasifikasi Kolom Nilai Ciri Klasifikasi Kolom Nilai Ciri Klasifikasi 1 1767 7 11 3646 13 21 2764 7 2 1971 13 12 3542 13 22 2590 7 3 2329 13 13 3392 13 23 2379 7 4 2720 13 14 3273 13 24 2212 7 5 3044 13 15 3222 13 25 2166 7 6 3288 13 16 3143 13 26 2126 7 7 3484 13 17 3065 13 27 2065 7 8 3619 13 18 3008 13 28 2065 7 9 3696 13 19 2956 13 29 2135 7 10 3705 13 20 2887 7 30 2215 7 Setelah proses pengklasifikasian, maka dilakukan proses pembentukan model mata agar citra mata dapat dikenali. Proses permodelan dilakukan dengan menggunakan Hidden Markov Model yang akan menghasilkan state transisi dan state emisi. Nilai dari state transisi dan state emisi citra mata dapat dilihat pada Tabel 4 dan 5. Proses yang sama juga dijalankan untuk pembentukan model hidung dan model mulut. Tabel 4 Nilai State Transisi Citra Mata Hidden State 1 2 3 1 0.33 0.33 0.33 2 0.33 0.33 0.33 3 0.33 0.33 0.33 Title of manuscript is short and clear, implies research results (First Author)

6 ISSN: 1978-1520 Tabel 5 Nilai State Emisi Citra Mata State Observasi Hidden State State Observasi Hidden State State Observasi Hidden State 1 0.022 11 0.033 21 0.028 2 0.029 12 0.033 22 0.020 3 0.036 13 0.007 23 0.010 4 0.039 14 0.021 24 0.018 5 0.041 15 0.027 25 0.026 6 0.022 16 0.029 26 0.034 7 0.023 17 0.005 27 0.028 8 0.028 18 0.027 28 0.026 9 0.027 19 0.029 29 0.034 10 0.024 20 0.021 30 0.025 3.2 Identifikasi Proses pengenalan citra wajah terdiri dari beberapa tahapan yaitu ekstraksi fitur, klasifikasi ciri, dan evaluasi model. Pengujian dilakukan dengan citra mata berukuran 31x99 pixel sebagai sampel. Proses ekstraksi ciri dari masing-masing citra wajah dilakukan dengan menggunakan algoritma FFT sehingga menghasilkan nilai ciri yang berbeda-beda. Sampel nilai dari hasil ekstraksi ciri dapat dilihat pada Tabel 6. Tabel 6 Sampel Hasil Ekstraksi Ciri Data Uji Kolom ke- Nilai Kolom ke- Nilai Kolom ke- Nilai 1 1767 11 3646 21 2764 2 1971 12 3542 22 2590 3 2329 13 3392 23 2379 4 2720 14 3273 24 2212 5 3044 15 3222 25 2166 6 3288 16 3143 26 2126 7 3484 17 3065 27 2065 8 3619 18 3008 28 2065 9 3696 19 2956 29 2135 10 3705 20 2887 30 2215 Tabel 7 Sampel Nilai Hasil Klasifikasi Data Uji Kolom Nilai Ciri Klasifikasi Kolom Nilai Ciri Klasifikasi Kolom Nilai Ciri Klasifikasi 1 1767 7 11 3646 13 21 2764 7 2 1971 13 12 3542 13 22 2590 7 3 2329 13 13 3392 13 23 2379 7 4 2720 13 14 3273 13 24 2212 7 5 3044 13 15 3222 13 25 2166 7 6 3288 13 16 3143 13 26 2126 7 7 3484 13 17 3065 13 27 2065 7 8 3619 13 18 3008 13 28 2065 7 9 3696 13 19 2956 13 29 2135 7 10 3705 13 20 2887 7 30 2215 7 Setelah itu dilakukan proses pengklasifikasian terhadap tetangga terdekat K dengan menggunakan K-NN. Sampel hasil pengklasifikasian dapat dilihat pada Tabel 7. Lalu dilakukan evaluasi model dengan cara sistem akan membandingkan model yang terdapat pada basis data dengan citra yang diuji. Sebelumnya penulis melakukan pelatihan terhadap tiga citra mata dari sampel yang berbeda sehingga didapat nilai dari model pertama adalah -1,0963, nilai dari model kedua adalah -5,0399, dan nilai dari model ketiga adalah -5,5907. Nilai dari citra yang diuji adalah -7,1979 sehingga ketika dilakukan perbandingan, maka model yang nilainya mendekati nilai dari citra yang uji adalah model ketiga. Hasil dari evaluasi model berupa pengenalan mata. Proses pengujian juga dilakukan untuk citra hidung dan citra mulut. Setelah pengenalan mata, IJCCS Vol. x, No. x, July201x : first_page end_page

IJCCS ISSN: 1978-1520 7 hidung, dan mulut didapatkan, maka hasilnya akan dijumlah dan dibagi dengan tiga untuk mendapatkan nilai pengenalan wajah. 3.3 Analisa Hasil Pengujian Foto yang digunakan pada proses training dapat dilihat pada Gambar 5, 6, dan 7. Pada training 1 foto, A1 digunakan sebagai model untuk individu 1, A2 digunakan sebagai model untuk individu 2, dan seterusnya. Pada training 2 foto, A1 dan B1 digunakan sebagai model untuk individu 1, A2 dan B2 digunakan sebagai model untuk individu 2, dan seterusnya. Pada training 3 foto, A1,B1,dan C1 digunakan sebagai model untuk individu 1, A2, B2, dan C2 digunakan sebagai model untuk individu 2, dan seterusnya. Gambar 5 Foto yang Digunakan pada Training 1 Foto Gambar 6 Foto yang Digunakan pada Training 2 Foto Gambar 7 Foto yang Digunakan pada Training 3 Foto Untuk pengujian recall 1 foto, foto yang diuji ditunjukkan pada Gambar 5. Untuk menguji pengenalan wajah individu 1 digunakan foto A1, untuk menguji pengenalan wajah individu 2 digunakan foto A2, untuk menguji pengenalan wajah individu 3, individu 4, dan individu 5 juga sama sebanyak 1 kali pengujian untuk tiap foto. Untuk pengujian recall 2 foto, foto yang digunakan untuk menguji ditunjukkan pada Gambar 6. Untuk menguji pengenalan wajah individu 1 digunakan foto A1 dan B1, untuk menguji pengenalan wajah individu 2 digunakan foto A2 dan B2, dan seterusnya sebanyak 1 kali pengujian untuk tiap foto. Untuk pengujian recall 3 foto, foto yang digunakan untuk menguji ditunjukkan pada Gambar 7. Untuk menguji pengenalan wajah individu 1 digunakan foto A1, B1 dan C1, untuk menguji pengenalan wajah individu 2 digunakan foto A2, B2, dan C2, dan seterusnya sebanyak 1 kali pengujian untuk tiap foto. Title of manuscript is short and clear, implies research results (First Author)

8 ISSN: 1978-1520 Gambar 8 Foto untuk Pengujian Bukan Recall (a) 1 Foto, (b) 2 Foto, (c) 3 Foto Untuk pengujian bukan recall, foto yang diuji ditunjukkan pada Gambar 8. Pada pengujian bukan recall 1 foto, untuk menguji pengenalan wajah individu 1 digunakan foto F1, F2, F3, dan F4, untuk menguji pengenalan wajah individu 2 digunakan foto G1, G2, G3, dan G4, dan seterusnya untuk individu 3, individu 4, dan individu 5 sebanyak 1 kali pengujian untuk tiap foto. Pada pengujian bukan recall 2 foto, untuk menguji pengenalan wajah individu 1 digunakan foto F1, F2, dan F3, untuk menguji pengenalan wajah individu 2 digunakan foto G1, G2, dan G3, dan seterusnya untuk individu 3, individu 4, dan individu 5 sebanyak 1 kali pengujian untuk tiap foto. Pada pengujian bukan recall 3 foto, untuk menguji pengenalan wajah individu 1 digunakan foto F1 dan F2, untuk menguji pengenalan wajah individu 2 digunakan foto G1 dan G2, dan seterusnya untuk individu 3, individu 4, dan individu 5 sebanyak 1 kali pengujian untuk tiap foto. 3.2.1 Pengujian Citra Wajah Berukuran 300 x 300 Pixel Pengujian dilakukan dengan cara meng-input file foto berukuraan 300x300 pixel yang terdapat pada basis data ke dalam aplikasi. Mula-mula dilakukan training menggunakan satu foto dari tiap sampel wajah lima orang yang berbeda yang sebelumnya telah di-crop menjadi tiga bagian, yaitu mata, hidung, dan mulut yang selanjutnya disimpan ke dalam basis data, kemudian dilakukan dua kali pengujian. Pertama dilakukan pengujian pemanggilan kembali (recall) dengan memasukkan foto yang sama seperti foto yang dimasukkan pada proses training untuk tiap sampel wajah dari lima orang yang berbeda yang sebelumnya telah dibagi menjadi tiga bagian. Kedua dilakukan pengujian dengan memasukkan foto sampel yang tidak digunakan pada proses training sebelumnya. Pengujian dengan langkah yang sama juga dilakukan pada penggunaan dua foto dan tiga foto untuk proses training. Hasil pengujian dapat dilihat pada Tabel 8 dan 9. Tabel 8 Hasil Pengujian Recall Citra 300 x 300 Pixel 1 Foto 3 2 60 2 Foto 4 6 40 3 Foto 3 12 20 IJCCS Vol. x, No. x, July201x : first_page end_page

IJCCS ISSN: 1978-1520 9 Tabel 9 Hasil Pengujian Recall Citra 300 x 300 Pixel 1 Foto 7 13 35 2 Foto 6 9 40 3 Foto 2 8 20 Pada pengujian citra 300x300 pixel, data yang didapat dari hasil pengelompokan tidak konvergen sehingga mempengaruhi tingkat akurasi. Tingkat akurasi menurun setiap kali jumlah foto yang di-training bertambah disebabkan karena pada saat training 2 foto, informasi penting yang terdapat pada training 1 foto hilang akibat masuknya informasi baru dari foto yang kedua. Hal yang sama juga terjadi pada saat training 3 foto, sehingga menyebabkan turunnya tingkat akurasi setiap kali dilakukan training foto. 3.2.2 Pengujian Citra Wajah Berukuran 99 x 99 Pixel Pengujian dilakukan dengan cara meng-input file foto berukuraan 99x99 pixel yang terdapat pada basis data ke dalam aplikasi. Mula-mula dilakukan training menggunakan satu foto yang sebelumnya telah di-crop menjadi tiga bagian, yaitu mata, hidung, dan mulut dari tiap sampel dan disimpan ke dalam basis data, kemudian dilakukan dua kali pengujian. Pertama dengan memasukkan foto yang sama seperti foto yang dimasukkan pada proses training untuk masing-masing sampel. Kedua dengan memasukkan foto acak dari salah satu foto sampel yang tidak digunakan pada proses training sebelumnya. Pengujian dengan langkah yang sama juga dilakukan pada pemakaian dua foto untuk proses training. Pada proses training citra 99x99 pixel untuk tiga foto, hasil training yang didapat tidak konvergen sehingga tidak dapat dilakukan proses pengujian. Hasil pengujian dapat dilihat pada Tabel 10 dan 11. Tabel 10 Hasil Pengujian Recall Citra 99 x 99 Pixel 1 Foto 1 4 20 2 Foto 4 6 40 3 Foto - - - Tabel 11 Hasil Pengujian Recall Citra 99 x 99 Pixel 1 Foto 4 16 20 2 Foto 7 8 46,667 3 Foto - - - Pada pengujian citra 99x99 pixel, tingkat akurasi meningkat disebabkan oleh ukuran pixel yang kecil yang menyebabkan sedikitnya noise pada citra sehingga pada saat dilakukan training 2 foto, informasi penting yang hilang akan lebih sedikit. Namun, pada training 3 foto, gagal dilakukan pembentukan model yang diakibatkan oleh hasil pengelompokkan ciri yang tidak konvergen karena kecilnya ukuran citra. 3.2.3 Pengujian Citra Wajah Gabungan Pengujian dilakukan dengan cara meng-input file foto berukuraan 99x99 pixel dan 300x300 pixel yang terdapat pada basis data ke dalam aplikasi. Mula-mula dilakukan training menggunakan satu foto yang sebelumnya telah di-crop menjadi tiga bagian, yaitu mata, hidung, dan mulut dari tiap sampel, kemudian hasil training disimpan ke dalam basis data dan Title of manuscript is short and clear, implies research results (First Author)

10 ISSN: 1978-1520 selanjutnya dilakukan dua kali pengujian. Pertama dilakukan pengujian pemanggilan kembali (recall) dengan memasukkan salah satu foto yang sama seperti foto yang dimasukkan pada proses training untuk masing-masing sampel. Kedua dilakukan pengujian dengan memasukkan foto acak dari salah satu foto sampel yang tidak digunakan pada proses training sebelumnya. Pengujian dengan langkah yang sama juga dilakukan pada penggunaan dua foto dan tiga foto untuk proses training. Hasil pengujian dapat dilihat pada Tabel 12 dan 13. Tabel 12 Hasil Pengujian Recall Citra Gabungan 1 Foto 4 6 40 2 Foto 8 12 40 3 Foto 3 12 20 Tabel 13 Hasil Pengujian Recall Citra Gabungan 1 Foto 11 29 27,5 2 Foto 13 17 43,33 3 Foto 2 8 20 4. KESIMPULAN Dari hasil penelitian dan pembahasan yang telah dilakukan, maka dapat disimpulkan bahwa : 1. Metode Hidden Markov Model (HMM) dan Fast Fourier Transform (FFT) dapat digunakan untuk pengenalan wajah. 2. keakuratan Hidden Markov Model (HMM) sangat bergantung pada pengelompokan. 3. Rata-rata tingkat akurasi pengenalan wajah untuk pengujian dengan cara recall adalah sebesar 33,333% dan pengujian bukan recall adalah sebesar 30.277%. 5. SARAN Mengingat berbagai keterbatasan yang dialami penulis terutama masalah pemikiran dan waktu, maka penulis menyarankan untuk mengembangkan penelitian dimasa yang masa yang akan datang sebagai berikut : 1. Untuk penelitian lebih lanjut guna mendapatkan hasil yang lebih akurat, metode HMM dapat dikombinasikan dengan metode pengelompokan yang lain. 2. Untuk penelitian berikutnya dapat menggunakan ekstraksi fitur yang berbeda atau mengubah model yang akan digunakan. 3. Dalam pengembangan lebih lanjut menggunakan metode Hidden Markov Model (HMM) yang digunakan untuk pengenalan wajah dapat digunakan dalam aplikasi untuk keamanan dan kependudukan. DAFTAR PUSTAKA [1] Handoko, Dwi 2010, Alat Uji Sistem Identifikasi Sidik Jari, Pusat Teknologi Informasi & Komunikasi, Badan Pengkaji dan Penerapan Teknologi, Jakarta. IJCCS Vol. x, No. x, July201x : first_page end_page

IJCCS ISSN: 1978-1520 11 [2] Setiawan, Bambang, 2009, Identifikasi Iris Mata dengan Menggunakan Metode Hidden Markov Model, Skripsi, Fakultas Teknik Program Studi Teknik Elektro Universitas Indonesia, Universitas Indonesia, Jakarta. [3] Yulianti, Maria S., 2008, Pengenalan Retina dengan Hidden Markov Model, Skripsi, Fakultas Teknik Universitas Indonesia, Universitas Indonesia, Jakarta. [4] Timotius, Ivanna K., Setyawan, Iwan., Febrianto, Andreas A., 2010, Face Recognition between Two Person using Kernel Principal Component Analysis and Support Vector Machines, International Journal on Electrical Engineering and Informatics, No.1, Vol.2, 53-61, :http://www.ijeei.org/docs-16892432124bb2a273ce96f.pdf. [5] Yi, Dong, Lei, Zhen, dan Li, Stan Z., 2013, Towards Pose Robust Face Recognition, http://www.cvfoundation.org/openaccess/content_cvpr_2013/papers/yi_towards_pose_robust_2013_c VPR_paper.pdf, diakses tanggal 30 Agustus 2014. [6] Sharif, M., Shah, Jamal H., Mohsin, S., Raza, Mudassar, 2013, Sub-Holistic Hidden Markov Model for Face Recognition, The International Arab Journal of Information Technology, No.6, Vol.9, 10-14, :http://www.researchgate.net/links/0c9605263fbf1a294d000000.pdf. [7] Sepritahara, 2012, Sistem Pengenalan Wajah (Face Recognition) Menggunakan Metode Hidden Markov Model (HMM), Skripsi, Fakultas Teknik Program Studi Teknik Elektro Universitas Indonesia, Universitas Indonesia, Jakarta. [8] Zhou, Juxiang., Xu, Tianwei., Gan, Jianhou, 2013, Facial Expression Recognition Based on Local Directional Pattern Using SVM Decision-Level Fusion, The 2 nd International Conference on Computer and Application, Vol.17, 126-132, : http://onlinepresent.org/proceedings/vol17_2013/29.pdf. [9] OJO, John Adedapo., Adeniran, Solomon A., 2011, One-Sample Face Recognition Using HMM Model of Fiducial Areas, International Journal of Image Processing (IJIP), Issue 1, Vol.5, : http://cscjournals.org/csc/manuscript/journals/ijip/volume5/issue1/ijip-319.pdf. Title of manuscript is short and clear, implies research results (First Author)