I. PENDAHULUAN. Anggrek merupakan salah satu tanaman hias yang mempunyai nilai estetika

dokumen-dokumen yang mirip
I. PENDAHULUAN. diminati orang (Widiastoety dkk, 2010). Tingginya minat akan bunga anggrek

I. PENDAHULUAN. penggemarnya. Selain itu bunga anggrek memiliki variasi bentuk, warna dan ukuran

II. TINJAUAN PUSTAKA. Anggrek termasuk dalam famili Orchidaceae. Orchidaceae merupakan famili

I. PENDAHULUAN Latar Belakang

I. PENDAHULUAN. untuk dikembangkan di Indonesia, baik sebagai bunga potong maupun tanaman

I. PENDAHULUAN. Anggrek merupakan tanaman hias yang termasuk ke dalam famili Orchidaceae,

III. METODE PENELITIAN. Penelitian dilaksanakan di rumah kaca, Fakultas Pertanian Universitas Lampung dari

I. PENDAHULUAN. Bunga anggrek memiliki pesona yang menarik penggemar baik di Indonesia

I. PENDAHULUAN. Di beberapa negara tropis produsen anggrek seperti Thailand, Singapura dan Taiwan,

I. PENDAHULUAN. karena penampilan bunga anggrek yang sangat menarik baik dari segi warna maupun. oleh masyarakat dan relatif mudah dibudidayakan.

BAB I PENDAHULUAN. ada sekitar jenis anggrek spesies tersebar di hutan-hutan Indonesia

PENGARUH BENZILADENIN DAN VITAMIN B TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT ANGGREK DENDROBIUM

III. BAHAN DAN METODE. Penelitian ini dilaksanakan di Rumah Kaca Fakultas Pertanian, Universitas

PEMANFAATAN DAUN LAMTORO TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN ANGGREK TANAH (Vanda sp.) PADA CAMPURAN MEDIA PASIR DAN TANAH LIAT

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang. Anggrek adalah tanaman hias yang banyak diminati oleh para kolektor

I. PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. berbagai macam tanaman hias. Pengembangan komoditi tanaman hias dilakukan

Peningkatan Keberhasilan Dalam Penyediaan Bibit Anggrek

II. TINJAUAN PUSTAKA. Anggrek tanah merupakan salah satu tumbuhan dari famili Orchidaceae yang

III. TINJAUAN PUSTAKA. Anggrek termasuk tanaman dari keluarga Orchidaceae. Tanaman berbunga indah ini

BAB I PENDAHULUAN. anggrek yang mendominasi pasar adalah anggrek impor, yaitu Dendrobium dan

BAB I PENDAHULUAN. pengekspor anggrek seperti Thailand dan Singapura batang, tahun 2012 sebanyak batang, tahun 2013

II. TINJAUAN PUSTAKA. Anggrek termasuk dalam famili Orchidaceae, suatu famili yang sangat besar dan

III. METODE PENELITIAN. Penelitian bertempat di rumah kaca Fakultas Pertanian Universitas Lampung, dan

I. PENDAHULUAN. Tanaman hias khususnya bunga merupakan salah satu komoditas hortikultura

I. PENDAHULUAN. Bunga Gladiol (Gladiolus hybridus L) merupakan bunga potong yang menarik

HASIL DAN PEMBAHASAN

I. PENDAHULUAN. Dracaena merupakan tanaman hias perdu yang tergolong dalam famili Liliaceae.

I. PENDAHULUAN. Pisang (Musa paradisiacal Linn) merupakan jenis buah yang paling umum

BAB III HASIL DAN PEMBAHASAN

BUDIDAYA TANAMAN ANGGREK. Paramita Cahyaningrum Kuswandi FMIPA UNY 2012

Pertumbuhan tanaman dan produksi yang tinggi dapat dicapai dengan. Pemupukan dilakukan untuk menyuplai unsur hara yang dibutuhkan oleh

III. METODE PENELITIAN. Penelitian ini merupakan studi pembiakan in vitro tanaman pisang yang terdiri

I. PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Gunung Merapi. Bunga Anggrek dengan warna bunga putih dan totol-totol merah

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang

I. PENDAHULUAN. Selada (Lactuca sativa L.) merupakan salah satu tanaman sayur yang dikonsumsi

FREKUENSI PEMBERIAN GROW QUICK LB TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT ANGGREK DENDROBIUM PADA STADIA KOMUNITAS POT

I. PENDAHULUAN. Kedelai (Glycine max [L.] Merr.) merupakan tanaman pangan terpenting ketiga

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

I. PENDAHULUAN. manis dapat mencapai ton/ha (BPS, 2014). Hal ini menandakan bahwa

II. TINJAUAN PUSTAKA

I. PENDAHULUAN. dalam pemenuhan gizi masyarakat Indonesia. Kebutuhan terhadap gizi ini dapat

I. PENDAHULUAN. Keinginan untuk berswasembada kedelai telah beberapa kali dicanangkan, namun

BAB I PENDAHULUAN. tropis seperti Asia, Amerika Selatan dan Amerika Tengah. Di Indonesia

TINJAUAN PUSTAKA. Dracaena adalah tanaman yang tumbuh tegak dengan bentuk batang bulat dan

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. keluarga remput-rumputan dengan spesies Zea mays L. Secara umum, klasifikasi jagung dijelaskan sebagai berikut :

ADLN - Perpustakaan Universitas Airlangga BAB I PENDAHULUAN. dataran tinggi, termasuk puncak gunung yang bersalju (Sugeng, 1985)

I. PENDAHULUAN. Kedelai (Glycine max [L.] Merrill.) merupakan salah satu komoditas pangan

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. 2.1 Klasifikasi Tanaman Anggrek Vanda tricolor Lindl. var. suavis

II. TINJAUAN PUSTAKA. vegetatif dan generatif. Stadia pertumbuhan vegetatif dihitung sejak tanaman

METODE PENELITIAN. I. Persilangan dialel lengkap dua tetua anggrek Phalaenopsis. Pengaruh media dasar dan arang aktif terhadap pengecambahan biji

I. PENDAHULUAN. Gladiol merupakan salah satu komoditas hortikultura sebagai penghasil bunga potong

BAB I PENDAHULUAN. dan varietas berbagai tanaman hortikultura, salah satunya adalah tanaman

I. PENDAHULUAN. memiliki nilai ekonomi penting di Indonesia. Nilai ekonominya yang tinggi

ARTIKEL. PENGARUH JENIS MEDIA TANAM DAN PUPUK DAUN TERHADAP PERTUMBUHAN VEGETATIF ANGGREK Vanda sp. PADA TAHAP AKLIMATISASI

I. PENDAHULUAN. Manggis (Garcinia mangostana L.) merupakan salah satu komoditas buah tropis

PENGARUH PEMBERIAN KOMPOS AZOLLA DAN MACAM MEDIA TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT ANGGREK Dendrobium Sp PADA FASE Single Pot SKRIPSI.

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang

BAB 1 PENDAHULUAN. Anggrek merupakan salah satu jenis tanaman hias yang populer di

TINJAUAN PUSTAKA. saat ini adalah pembibitan dua tahap. Yang dimaksud pembibitan dua tahap

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

TINJAUAN PUSTAKA. Gladiol berasal dari bahasa latin Gladius yang berarti pedang kecil, menunjukkan

II. TINJAUAN PUSTAKA. Kedudukan tanaman gladiol dalam taksonomi tumbuhan sebagai berikut :

BAB I PENDAHULUAN. mudah diperbanyak dan jangka waktu berbuah lebih panjang. Sedangkan

BAB I PENDAHULUAN. dan usaha komersil pada mulanya hanya dikenal di negara-negara maju, namun

I. PENDAHULUAN. Tanaman hias merupakan salah satu produk hortikultura yang saat ini mulai

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

I. PENDAHULUAN. Gladiol merupakan tanaman bunga hias berupa tanaman semusim berbentuk herba

TUGAS KULIAH PAPER TEKNOLOGI PRODUKSI BENIH Teknologi Pembibitan Anggrek melalui Kultur Jaringan

TINJAUAN PUSTAKA. adalah salah satu genus Anggrek terbesar yang terdapat pada dunia ini.

Respon Pertumbuhan Dan Pembungaan Tanaman Anggrek Dendrobium Sp Akibat Pemberian Pupuk NPK (10:30:10) dan Zat Pengatur Tumbuh 1)

BAB I PENDAHULUAN. bahan pangan yang dapat memenuhi kebutuhan penduduk untuk

rv. HASIL DAN PEMBAHASAN

I. PENDAHULUAN. keunggulan dalam penggunaan kayunya. Jati termasuk tanaman yang dapat tumbuh

II. TINJAUAN PUSTAKA. A. Anggrek Tebu (Grammatophyllum speciosum) Anggrek tebu (Grammatophyllum speciosum) merupakan anggrek yang

III. BAHAN DAN METODE. Universitas Lampung. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juni sampai

I. PENDAHULUAN. Nanas (Ananas comosus [L.] Merr) merupakan komoditas andalan dalam perdagangan buah

BAB I PENDAHULUAN. hewan atau manusia, seperti pupuk kandang, pupuk hijau, dan kompos,

PENGARUH JENIS MEDIA TANAM DAN PEMBERIAN PUPUK GANDASIL. DENGAN TEKNOLOGI NANO TERHADAP PERTUMBUHAN ANGGREK Dendrobium. sp. TAHAP AKLIMATISASI

I. PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang

III. BAHAN DAN METODE. Penelitian ini dilakukan di rumah kaca gedung Hortikultura Universitas Lampung

I. PENDAHULUAN. Bawang merah (Allium ascalonicum L.) adalah tanaman semusim yang tumbuh

BAB I PENDAHULUAN. beberapa negara seperti Thailand, Australia, Singapura, Malaysia dan Indonesia.

HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB I PENDAHULUAN. tropis sehingga tanahnya sangat subur dan cocok untuk pertanian dan

III. BAHAN DAN METODE. Penelitian ini dilaksanakan di Politeknik Negeri Lampung (POLINELA). Waktu

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Penelitian Tomat merupakan salah satu dari kelompok sayuran yang memiliki banyak manfaat, diantaranya digunakan

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

I. PENDAHULUAN. Tanaman cabai merah (Capsicum annuum L.) merupakan salah satu komoditas

BAB I PENDAHULUAN. kondisi lingkungan tumbuh. Selain itu anggrek Dendrobium memiliki

TINJAUAN PUSTAKA. A. Limbah Cair Industri Tempe. pada suatu saat dan tempat tertentu tidak dikehendaki lingkungan karna tidak

PENDAHULUAN. Latar Belakang. Tanaman karet merupakan komoditi perkebunan yang penting dalam

EFEKTIVITAS JENIS PUPUK DAUN TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN SIRIH MERAH (Piper crocatum) SKRIPSI

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. 2.1 Tanaman Anggrek Bulan (Phalaenopsis amabilis) Klasifikasi Tanaman Anggrek Bulan (Phalaenopsis amabilis)

BAHAN DAN METODE. Tempat dan Waktu Penelitian. Bahan dan Alat

TINJAUAN PUSTAKA. yang baik yaitu : sebagai tempat unsur hara, harus dapat memegang air yang

DAFTAR ISI DAFTAR TABEL DAFTAR GAMBAR

I. PENDAHULUAN. Cabai (Capsicum annuum L.) merupakan komoditas sayuran yang mempunyai

BAB III MATERI DAN METODE. Penelitian dilaksanakan pada Januari April 2017 di Rumah Paranet

I. PENDAHULUAN. Pisang merupakan komoditas buah-buahan yang populer di masyarakat karena

Persilangan dan Aklimatisasi pada Bibit Anggrek

Transkripsi:

I. PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Anggrek merupakan salah satu tanaman hias yang mempunyai nilai estetika tinggi. Bisnis anggrek di Indonesia sangat prospektif. Keindahan bunga anggrek memang menimbulkan sensasi tersendiri bagi sebagian orang yang melihatnya. Namun demikian, produksi tanaman anggrek mulai dari bibit botolan, seedling, tanaman remaja maupun tanaman berbunga dan bunga potong di Indonesia masih jauh dari permintaan pasar. Bahkan, kebutuhannya untuk di dalam negeri masih banyak didatangkan dari luar negeri. Salah satu bentuk pemanfaatan bunga anggrek yang cukup besar adalah sebagai bunga potong. Daerah konsumen terbesar anggrek, terutama anggrek potong adalah DKI Jakarta. Daerah ini menyerap hampir 70% produksi anggrek nasional (Parnata, 2005). Anggrek merupakan anggota famili Orchidaceae. Di dalam famili Orchidaceae terdapat lebih dari 30.000 spesies dan kurang lebih 800 genera yang berbeda (Darmono, 2006). Dendrobium merupakan salah satu genus anggrek yang berasal dendrobium berarti anggrek yang tumbuh di pohon yang masih hidup. Anggrek Dendrobium merupakan jenis anggrek asli Indonesia yang mempunyai banyak warna, bentuk dan aroma yang khas, serta bunga anggrek Dendrobium dapat bertahan kurang lebih 2 mingguan sebagai bunga potong. Anggrek Dendrobium

adalah salah satu genus anggrek terbesar yang terdapat pada dunia ini. Diperkirakan saat ini terdapat 1600 spesies anggrek Dendrobium yang tersebar sangat luas di seluruh dunia. Permintaan tanaman anggrek baik sebagai bunga pot maupun bunga potong di Indonesia belum mampu terpenuhi oleh para penganggrek sehingga Indonesia masih harus mengimpor anggrek yang kebanyakan berasal Thailand dan Taiwan. Pasar anggrek masih didominasi anggrek impor, terbukti dari beberapa pameran yang digelar di Indonesia, jenis anggrek impor seperti Dendrobium, Cattleya, Phalaenopsis, dan Oncidium selalu mendominasi pameran. Pada tahun 2005 impor batang sebanyak 4.749.000 batang dengan nilai US $ 474.900, sedangkan tahun 2006 sebanyak 2.899.000 batang dengan nilai US $ 289.900. Kemudian pada tahun 2007, impor sebanyak 2.674.000 batang dengan nilai 267.440 dollar AS dan tahun 2008 semakin menurun menjadi hanya 881.414 batang dengan nilai 88.141 dollar AS. Sedangkan ekspor anggrek pada tahun 2005 ekspor mencapai 503.000 batang dengan nilai US $ 553.300, tahun 2006 mencapai 391.000 batang dengan nilai US $ 430.100, kemudian tahun 2007 kembali naik sebanyak 530.000 batang dengan nilai US $ 583.000, dan tahun 2008 kembali turun menjadi 187.240 batang dengan nilai US $ 206.000 (Departemen Pertanian, 2008). Kurangnya ketersediaan bibit hasil penyilangan di Indonesia merupakan kendala untuk memenuhi kebutuhan pasar. Masalah utama yang menyebabkan Indonesia masih mengimpor anggrek dari luar negeri adalah kurang terprogramnya pemuliaan anggrek di Indonesia. Penyilang anggrek di Indonesia kebanyakan langsung menjual bibit hasil silangan sebagai bibit botolan karena untuk

memelihara tanaman hingga berbunga memakan waktu yang cukup lama. Waktu yang dibutuhkan anggrek untuk berbunga dari bibit botolan sekitar 2-3 tahun. Padahal hampir 40% anggrek yang berada di dunia berasal dari Indonesia. Peningkatan kualitas maupun kuantitas bagi pengusaha anggrek perlu dilakukan yaitu dengan peningkatan pertumbuhan dan mempercepat pembungaan pada tanaman anggrek. Hal ini dapat dilakukan dengan pemberian pupuk serta zat pengatur tumbuh. Umumnya pupuk daun ini adalah pupuk majemuk yaitu pupuk yang mengandung unsur makro dan mikro (Gunawan, 2005). Pupuk-pupuk daun yang ada di pasaran tersedia dengan beberapa macam perbandingan N, P dan K serta kandungan unsur hara lainnya. BA (benziladenin) merupakan salah satu zat pengatur tumbuh golongan sitokinin. Salah satu peranan sitokinin dalam pertumbuhan anggrek yaitu untuk mendorong pembentukan tunas. Yusnita (2010) menyatakan bahwa penyemprotan larutan BA pada seedling anggrek Phalaenopsis pada saat aklimatisasi dapat meningkatkan pertumbuhan seedling yang ditunjukkan oleh pertambahan bobot dan ukuran tanaman yang signifikan. Frekuensi pemberian larutan BA yang berbeda diharapkan mempunyai pengaruh terhadap pertumbuhan anggrek sehingga didapatkan frekuensi yang menghasilkan pertumbuhan anggrek terbaik. Oleh karena itu perlu dipelajari pengaruh aplikasi pupuk dan frekuensi pemberian BA terhadap pertumbuhan anggrek Dendrobium hibrida dalam pot individu. Berdasarkan latar belakang masalah maka pertanyaan yang ingin dijawab dalam penelitian ini adalah : 1. Jenis pupuk apa yang mempunyai pengaruh terbaik terhadap pembesaran

seedling anggrek Dendrobium hibrida? 2. Berapa frekuensi pemberian BA yang berpengaruh terbaik terhadap pembesaran seedling anggrek Dendrobium hibrida? 3. Apakah tanggapan pembesaran seedling anggrek Dendrobium hibrida pada pemberian jenis pupuk tergantung pada frekuensi pemberian BA? 1.2 Tujuan Penelitian Berdasarkan identifikasi dan perumusan masalah maka tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Untuk mengetahui pengaruh pemberian jenis pupuk terhadap pembesaran seedling anggrek Dendrobium hibrida. 2. Untuk mengetahui pengaruh frekuensi pemberian BA (0, 2, 4, dan 6 kali/bulan) terhadap pembesaran seedling anggrek Dendrobium hibrida. 3. Untuk mengetahui ada atau tidaknya interaksi antara jenis pupuk dengan frekuensi pemberian BA dalam pengaruhnya terhadap pembesaran seedling anggrek Dendrobium hibrida. 1.3 Landasan teori Anggrek merupakan tanaman yang mempunyai waktu cukup lama untuk berbunga setelah diaklimatisasi. Dibutuhkan waktu sekitar 18-24 bulan sejak dikeluarkan dari botol (aklimatisasi) hingga siap berbunga. Aklimatisasi adalah pengkondisian planlet atau tunas mikro di lingkungan baru yang septik dengan media tanah sehingga planlet dapat bertahan dan terus tumbuh menjadi bibit yang siap ditanam di lapang (Yusnita, 2004). Pada umumnya, bibit anggrek ditanam di kompot selama 4-6 bulan lalu dipindahkan ke pot individu berdiameter 5 cm

selama 4-6 bulan, kemudian dipindahkan ke pot berdiameter 8 cm selama 4-6 bulan dan tanaman remaja dipindahkan ke pot berdiameter 15-18 cm hingga berbunga. Pemupukan merupakan tahapan yang penting dalam merangsang pertumbuhan anggrek hingga siap berbunga. Pemupukan anggrek dibagi menjadi dua fase, yaitu fase vegetatif dan fase generatif. Fase vegetatif adalah periode pertumbuhan anggrek dari semaian hingga menjadi anggrek muda yang siap berbunga, sedangkan fase generatif adalah periode pertumbuhan anggrek dewasa yang telah siap berbunga (Parnata, 2005). Menurut Iswanto (2002), pupuk digolongkan menjadi dua, yaitu pupuk organik dan pupuk anorganik. Pupuk anorganik atau pupuk buatan adalah jenis pupuk yang dibuat dengan cara meramu berbagai bahan kimia oleh pabrik sehingga memiliki kandungan hara dengan persentase yang tinggi. Pemberian unsur hara selain diberikan lewat tanah umumnya diberikan lewat daun. Pupuk daun adalah bahan-bahan atau unsur-unsur yang diberikan melalui daun dengan cara penyemprotan atau penyiraman kepada daun tanaman agar langsung dapat diserap guna mencukupi kebutuhan bagi pertumbuhan dan perkembangan tanaman (Sutedjo,1999). Beberapa jenis pupuk daun antara lain Growmore, Bayfolan, Gandasil, Hyponex dengan perbandingan N, P, dan K yang berbeda sesuai fase pertumbuhan tanaman. Kandungan nitrogen yang tinggi menyebabkan pertumbuhan vegetatif (tinggi tanaman, diameter batang, jumlah daun, luas daun, jumlah tunas, jumlah akar, dan panjang akar) lebih baik karena fungsi nitrogen dapat meningkatkan jumlah dan luas daun.

Menurut Hew dan Yong (2004), N, P, dan K merupakan tiga elemen makro yang harus diperhatikan dalam format, rasio dan aplikasi pemupukan. Pada anggrek Cattleya Trimos G, jumlah bunga per tanaman bertambah seiring pertambahan jumlah pemberian N. Selain itu, pertumbuhan akar dan daun pada Cymbidium sinense menjadi cepat ketika tanaman diberi ammonium nitrat sebagai sumber N dan pada anggrek Vanda Miss Joaquim pertambahan level N umumnya meningkatkan ukuran bunga. Pemberian berbagai zat pengatur tumbuh pada tanaman anggrek telah banyak dilakukan dengan tingkatan konsentrasi yang berbeda-beda pula. Sitokinin merupakan ZPT yang mendorong pembelahan sel (sitokinesis). Beberapa macam sitokinin merupakan sitokinin alami (misal : zeatin) dan beberapa lainnya merupakan sitokinin sintetik. Sitokinin alami dihasilkan pada jaringan yang tumbuh aktif terutama pada akar, embrio dan buah. Sitokinin yang diproduksi di akar selanjutnya diangkut oleh xilem menuju sel-sel target pada batang. Hasil penelitian Afriyanti (2009) menunjukkan bahwa pemberian benziladenin (BA) mampu mempercepat waktu muncul anakan dan meningkatkan jumlah anakan pada tanaman Anthurium plowmanii varietas Wave of Love, Aglaonema varietas Butterfly, Aglaonema varietas Lipstick, Aglaonema varietas Heng-Heng, Aglaonema varietas Ruby Pink, dan Aglaonema varietas Pride of Sumatera. Sedangkan hasil penelitian Zasari (2010) menunjukkan bahwa pemberian BA meningkatkan bobot basah tanaman dan bobot basah tanaman tertinggi didapatkan pada perlakuan BA 20 mg/l. 1.4 Kerangka Pemikiran

Anggrek merupakan salah satu tanaman hias bunga yang banyak diminati konsumen. Permintaan anggrek sebagai bunga potong maupun bunga pot meningkat tiap tahun. Lamanya waktu anggrek untuk berbunga menyebabkan para penyilang menjual bibit botolan ke luar negeri dan mengimpor anggrek yang sudah berbunga dari luar negeri. Untuk mengatasi hal tersebut, perlu dilakukan usaha untuk mempercepat pembesaran anggrek dari bibit botolan hingga siap berbunga. Cara yang tepat yaitu melalui pemupukan dan pemberian zat pengatur tumbuh. Pemupukan dengan pupuk anorganik (Growmore dan Hyponex) serta pemberian benziladenin sebagai zat pengatur tumbuh yang tergolong sitokinin dapat mendorong pembesaran anggrek serta pembentukan tunas baru. Berdasarkan beberapa penelitian yang telah dilakukan, pemberian pupuk dan larutan BA sangat nyata berpengaruh terhadap peningkatan pertumbuhan tanaman. Pupuk daun dengan perbandingan N yang lebih tinggi, misalnya Growmore 32 : 10 :10 berfungsi untuk merangsang pertumbuhan tanaman anggrek yang masih muda (fase vegetatif). Pupuk daun dengan merek dagang yang berbeda mempunyai kandungan atau komposisi kandungan hara yang berbeda. Hyponex hijau mempunyai kandungan NPK (20:20:20). Perbedaan kandungan NPK antara Growmore dengan Hyponex kemungkinan dapat menyebabkan perbedaan pertumbuhan tanaman, meskipun diberikan dalam jumlah dan waktu yang sama kepada tanaman. Penggunaan beberapa jenis pupuk daun penting untuk mendapatkan jenis pupuk daun yang menghasilkan tanaman dengan pertumbuhan yang terbaik. Pemberian pupuk daun saja mungkin belum cukup untuk menghasilkan

pertumbuhan anggrek yang optimal tetapi diperlukan juga tambahan pemberian zat pengatur tumbuh. Benziladenin (BA) merupakan zat pengatur tumbuh yang tergolong sitokinin yang salah satu fungsinya dalam pembesaran anggrek yaitu mendorong pembentukan tunas baru. Peningkatan jumlah tunas baru per tanaman merupakan tujuan yang ingin dicapai dalam pembesaran anggrek karena diharapkan jumlah bunga akan bertambah. Larutan BA yang diaplikasikan pada seedling Phalaenopsis terbukti dapat meningkatkan pertumbuhan tanaman pada saat aklimatisasi. Selain pemberian jenis pupuk daun yang berbeda, frekuensi pemberian larutan BA ke tanaman diharapkan dapat mempengaruhi pertumbuhan seedling anggrek di rumah kaca. Frekuensi pemberian BA merupakan intensitas pemberian BA dengan dosis yang sama dan jumlah yang sama kepada tanaman dalam waktu yang ditentukan. Semakin sering tanaman mendapat perlakuan BA, diharapkan makin cepat pertumbuhan tanaman dan makin banyak pula tunas-tunas baru yang dihasilkan. Hal ini dimungkinkan karena salah satu peran sitokinin adalah meningkatkan aktivitas sink pada tanaman sehingga kemampuan tanaman menyerap hara yang diberikan pun meningkat pula. 1.5 Hipotesis Berdasarkan kerangka pemikiran yang telah dikemukakan dan untuk menjawab rumusan masalah, maka hipotesis yang diajukan sebagai berikut : 1. Penggunaan jenis pupuk daun memberikan pengaruh yang berbeda terhadap pembesaran seedling anggrek Dendrobium hibrida. 2. Frekuensi pemberian BA sebanyak 6 kali dalam satu bulan akan memberikan pengaruh terbaik terhadap pembesaraan seedling anggrek Dendrobium hibrida.

3. Terdapat interaksi antara jenis pupuk daun dan frekuensi pemberian BA. dalam mempengaruhi pembesaran seedling anggrek Dendrobium hibrida