PENYAKIT RABIES DI KALIMANTAN TIMUR

dokumen-dokumen yang mirip
BAB 1 PENDAHULUAN. Undang-Undang Dasar 1945 Pasal 28 ayat (1). Pembangunan bidang kesehatan

PENYAKIT STRATEGIS RUMINASIA BESAR DAN SITUASINYA DI KALIMANTAN TIMUR

BAB 1 PENDAHULUAN. Pembangunan Kesehatan merupakan bagian integral dari Pembangunan. Indonesia. Pembangunan Kesehatan bertujuan untuk meningkatkan

WALIKOTA PAYAKUMBUH PROVINSI SUMATERA BARAT PERATURAN DAERAH KOTA PAYAKUMBUH NOMOR 20 TAHUN 2016 TENTANG

BAB I PENDAHULUAN. Rabies merupakan penyakit menular akut yang dapat menyerang susunan

Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4437), sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2008 (Lembaran

BAB 1 PENDAHULUAN. Tingginya angka kejadian Rabies di Indonesia yang berstatus endemis

BUPATI BADUNG PERATURAN BUPATI BADUNG NOMOR 11 TAHUN 2009 TENTANG PENGAWASAN PEMELIHARAAN DAN LALU LINTAS HEWAN PENULAR RABIES DI KABUPATEN BADUNG

PERATURAN DAERAH KABUPATEN PASAMAN BARAT NOMOR : 03 TAHUN 2008 TENTANG PENCEGAHAN DAN PEMBERANTASAN RABIES DENGAN RAHMAT ALLAH YANG MAHA ESA

PERATURAN DAERAH KABUPATEN AGAM NOMOR 13 TAHUN 2003 TENTANG PENCEGAHAN DAN PEMBERANTASAN RABIES DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI AGAM,

DENGAN RAHMAT ALLAH YANG MAHA KUASA WALIKOTA SOLOK,

PERATURAN DAERAH PROVINSI BALI NOMOR 15 TAHUN 2009 TENTANG PENANGGULANGAN RABIES DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA GUBERNUR BALI,

PENDAHULUAN. Latar Belakang. mamalia dan memiliki tingkat kematian yang sangat tinggi. Sangat sedikit penderita

2.1 Gambaran Umum Provinsi Kalimantan Timur A. Letak Geografis dan Administrasi Wilayah

Seminar Optimalisasi Hasil Samping Perkebunan Kelapa Sawit dan Industri 0lahannya sebagai Pakan Ternak dengan pendekatan Zonasi Agroekologi (ZAE) yang

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah

WALIKOTA PARIAMAN PROVINSI SUMATERA BARAT PERATURAN DAERAH KOTA PARIAMAN NOMOR 8 TAHUN 2015 TENTANG PENCEGAHAN DAN PENANGGULANGAN RABIES

BAB 1 : PENDAHULUAN. Rabies merupakan suatu penyakit zoonosis yaitu penyakit hewan berdarah panas yang

BUPATI SIJUNJUNG PROVINSI SUMATERA BARAT PERATURAN DAERAH KABUPATEN SIJUNJUNG NOMOR 9 TAHUN 2014 TENTANG PENCEGAHAN DAN PENANGGULANGAN RABIES

BAB I PENDAHULUAN. Rabies yang dikenal juga dengan nama Lyssahydrophobia, rage, tollwut,

PROSPEK DANA PEMERINTAH DAERAH UNTUK PELAYANAN KESEHATAN OLEH RUMAH SAKIT NON PROFIT KEPALA K DINAS DINAS KESEHATAN PROVINSI KALIMANTAN TIMUR

BAHAN DAN METODE Kerangka Konsep Penelitian Variabel Penelitian Pelaku kebijakan

Sebaran Umur Korban Gigitan Anjing Diduga Berpenyakit Rabies pada Manusia di Bali. (The Distribution of Ages on Victims of Rabies in Bali)

DAFTAR ISI HALAMAN JUDUL... HALAMAN PENGASAHAN... RIWAYAT HIDUP... ABSTRAK... v. KATA PENGANTAR. vii. DAFTAR ISI. ix. DAFTAR TABEL.

DISTRIBUSI KASUS GIGITAN HEWAN PENULAR RABIES (HPR) DAN KASUS RABIES DI KABUPATEN NGADA, PROPINSI NUSA TENGGARA TIMUR

BAB 1 PENDAHULUAN. terkena virus rabies kepada manusia yang disebut dengan zoonosis. Penyakit rabies

RENCANA & REALISASI PENANAMAN MODAL DALAM NEGERI (PMDN) MENURUT SEKTOR TAHUN 2010 DI KALIMANTAN TIMUR

PERATURAN DAERAH PROVINSI PAPUA NOMOR 4 TAHUN 2006 TENTANG LARANGAN PEMASUKAN HEWAN PENULAR RABIES KE WILAYAH PROVINSI PAPUA GUBERNUR PROVINSI PAPUA,

HASIL DAN PEMBAHASAN

PENDAHULUAN. Latar Belakang. penderitaan yang berat dengan gejala saraf yang mengerikan dan hampir selalu

PERATURAN PEMERINTAH REPUBLIK INDONESIA NOMOR 47 TAHUN 2014 TENTANG PENGENDALIAN DAN PENANGGULANGAN PENYAKIT HEWAN DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

PERATURAN PEMERINTAH REPUBLIK INDONESIA NOMOR 47 TAHUN 2014 TENTANG PENGENDALIAN DAN PENANGGULANGAN PENYAKIT HEWAN DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

LEMBARAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA

BAB I PENDAHULUAN. penyakit zoonosis yang ditularkan oleh virus Avian Influenza tipe A sub tipe

Hubungan Pengetahuan Masyarakat Pemelihara Anjing Tentang Bahaya Rabies Terhadap Partisipasi Pencegahan

Kalimantan Timur. Lembuswana

GUBERNUR RIAU PERATURAN GUBERNUR RIAU NOMOR : 30 TAHUN 2012 TENTANG PENGENDALIAN DAN PENANGGULANGAN RABIES DI PROVINSI RIAU

GAMBARAN UMUM PROPINSI KALIMANTAN TIMUR. 119º00 Bujur Timur serta diantara 4º24 Lintang Utara dan 2º25 Lintang

BAB I PENDAHULUAN. Latar Belakang Penelitian. Rabies merupakan Hama Penyakit Hewan Karantina (HPHK) Golongan II

SITUASI RABIES DI BEBERAPA WILAYAH INDONESIA TIMUR BERDASARKAN HASIL DIAGNOSA BALAI BESAR VETERINER MAROS

Cakupan Vaksinasi Anti Rabies pada Anjing dan Profil Pemilik Anjing Di Daerah Kecamatan Baturiti, Tabanan

BAB 1 PENDAHULUAN. Beberapa tahun terakhir ditemukan peningkatan kasus penyakit zoonosis di

LAPORAN GAMBARAN DURATION OF IMMUNITY VAKSIN RABIVET 92. Pusat Veterinaria Farma ABSTRAK

BAB 1 PENDAHULUAN. dari genus Plasmodium dan mudah dikenali dari gejala meriang (panas dingin

I. Pendahuluan Pada awal tahun 2004 kita dikejutkan kembali dengan merebaknya penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD), dengan jumlah kasus yang cukup

KEBIJAKAN NASIONAL DAN STRATEGI PENGENDALIAN DAN PEMBERANTASAN PENYAKIT RABIES

POTENSI PENGEMBANGAN TANAMAN KOPI BERDASARKAN AGROEKOLOGI ZONE (AEZ) DI PROVINSI KALIMANTAN TIMUR

KEBIJAKAN PENGENDALIAN ZOONOSIS DI INDONESIA

RANCANGAN UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA TENTANG PEMBENTUKAN PROVINSI KALIMANTAN UTARA

SALINAN. Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 9 Tahun 1967 tentang. '. a. bahwa rabies merupakan penyakit menular disebabkan oleh

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN 5.1 Kesimpulan Saran DAFTAR PUSTAKA

LEMBARAN DAERAH KOTA DUMAI

2015, No Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 4 Tahun 1984 tentang Wabah Penyakit Menular (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1984 Nomor 2

PERATURAN MENTERI PERTANIAN REPUBLIK INDONESIA NOMOR 61/Permentan/PK.320/12/2015 TENTANG PEMBERANTASAN PENYAKIT HEWAN

GUBERNUR PAPUA PERATURAN GUBERNUR PAPUA NOMOR 24 TAHUN 2014 TENTANG PEMASUKAN HEWAN-HEWAN TERTENTU KE WILAYAH PROVINSI PAPUA UNTUK KEPENTINGAN KHUSUS

KEADAAN KETENAGAKERJAAN KALIMANTAN TIMUR AGUSTUS 2012

ISSN situasi. diindonesia

ROAD MAP NASIONAL PEMBERANTASAN RABIES DI INDONESIA

BAB IV GAMBARAN UMUM KABUPATEN MALINAU. Kabupaten Malinau terletak di bagian utara sebelah barat Provinsi

PENYAKIT-PENYAKIT ZOONOSIS DI NUSA TENGGARA TIMUR

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

KEMENHAN. Satuan Kesehatan. Pengendalian. Zoonosis. Pelibatan.

PIDATO PENGANTAR MENTERI PERTANIAN PADA RAPAT KERJA DENGAN KOMISI IV DPR-RI TANGGAL 1 FEBRUARI 2007

*Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Sam Ratulangi **Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Sam Ratulangi

LAMPIRAN KUESIONER GAMBARAN PENGETAHUAN, SIKAP DAN PERILAKU MASYARAKAT TERHADAP PENCEGAHAN PENYAKIT AVIAN INFLUENZA

BAB I PENDAHULUAN. hingga tahun 2009, World Health Organization (WHO) mencatat Indonesia

1 BAB II TINJAUAN PUSTAKA TINJAUAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN. harus dipenuhi oleh setiap bangsa dan negara. Termasuk kewajiban negara untuk

DR. H. AWANG FAROEK ISHAK Gubernur Kalimantan Timur

PENJELASAN ATAS PERATURAN PEMERINTAH REPUBLIK INDONESIA NOMOR 47 TAHUN 2014 TENTANG PENGENDALIAN DAN PENANGGULANGAN PENYAKIT HEWAN

PEMERINTAH KABUPATEN TANJUNG JABUNG TIMUR

KEPADATAN POPULASI ANJING SEBAGAI PENULAR RABIES DI DKI JAKARTA, BEKASI, DAN KARAWANG, Salma Maroef *) '4B STRACT

GAMBARAN PENGETAHUAN, SIKAP DAN PERILAKU MASYARAKAT TERHADAP PENYAKIT AVIAN

PROGRAM PENGENDALIAN PENYAKIT RABIES. Dinas Kesehatan Provinsi Sumbar

TAMBAHAN LEMBARAN NEGARA RI

LAPORAN ANALISIS RISIKO PEMASUKAN SAPI BIBIT BALI YANG DIKIRIM DARI LOMBOK- NTB KE MAKASSAR TERHADAP PENYAKIT ANTHRAKS

BAB 1 PENDAHULUAN. dapat menular pada manusia. Oleh karena itu, rabies dikategorikan sebagai penyakit

TABEL 3. KKP JUMLAH DAN PERSENTASE PENCAPAIAN PB SAMPAI DENGAN BULAN MARET 2011 DAN APRIL 2011 TOTAL MARET 2011 APRIL 2011 NO KAB/KOTA % THD

BAB I PENDAHULUAN. Demam Berdarah Dengue merupakan salah satu kejadian luar biasa dalam

Modul Komunikasi Informasi dan Edukasi Zoonosis (Rabies) Kata Pengantar

BAB III VIRUS TOKSO PADA KUCING

BAB I PENDAHULUAN. pada anak di dunia, terhitung 5-10 juta kematian/tahun. Besarnya masalah

BAB VI INDIKATOR KINERJA YANG MENGACU PADA TUJUAN DAN SASARAN RPJMD

Tabel 17. KKP DAN REALISASI MENURUT TAHAPAN PIK-REMAJA (PKBR) PER KABUPATEN/KOTA S.D BULAN AGUSTUS 2011 TAHAPAN PIK REMAJA TUMBUH TEGAK TEGAR

Buletin SKDR. Minggu ke: 5 Thn 2017

TATA CARA PEMBERIAN VAKSIN ANTI RABIES DAN SERUM ANTI RABIES

BERITA RESMI STATISTIK

GUBERNUR BALI PERATURAN GUBERNUR BALI NOMOR 18 TAHUN 2010 TENTANG TATA CARA PEMELIHARAAN HEWAN PENULAR RABIES (HPR) DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

REALISASI INVESTASI DAN REALISASI PENERBITAN IZIN PENANAMAN MODAL DI PROVINSI KALIMANTAN TIMUR PADA TRIWULAN II TAHUN 2013

Disampaikan Oleh : KEPALA DINAS KESEHATAN PROVINSI KALIMANTAN TIMUR SEMILOKA DALAM RANGKA ANNUAL SCIENTIFIC MEETING 2013 FAKULTAS KEDOKTERAN UGM

KATA PENGANTAR. Samarinda, September 2015 Kepala, Ir. Hj. Etnawati, M.Si NIP

SEKAPUR SIRIH. Tenggarong, Agustus 2010 Kepala BPS Kutai Kartanegara. Ir. Gunadi Irianto NIP

PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA

Pembendaharaan Negara (Lembaran Negara tahun 2004 Nomor 5, Tambahan Lembaran Negara Nomor 4355);

PENYELIDIKAN KEJADIAN LUAR BIASA DI GIANYAR. Oleh I MADE SUTARGA PROGRAM STUDI ILMU KESEHATAN MASYARAKAT FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS UDAYANA 2015

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang

PETA INFORMASI DAN ANALISIS LIFTING DBH MIGAS PROVINSI KALIMANTAN TIMUR

BAB II KAJIAN PUSTAKA. dari genus Lyssavirus, famili Rhabdoviridae (Jallet et al., 1999). Virus rabies

BAB 1 PENDAHULUAN. jenis penyakit menular yang disebabkan oleh virus Chikungunya (CHIK)

BAB 1 PENDAHULUAN. Di dalam bab ini akan dibahas tentang latar belakang penelitian, masalah

Transkripsi:

PENYAKIT RABIES DI KALIMANTAN TIMUR WAFIATININGSIH 1, N. R. BARIROH 1, I. SULISTIYONO 1, dan R. A. SAPTATI 2 1 Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Kalimantan Timur 2 Pusat Penelitian dan Pengembangan Peternakan, Jl. Raya Pajajaran, Kav. E 59, Bogor ABSTRAK Penyakit rabies adalah penyakit yang menyebabkan enchepalitis (radang otak) akut yang menyerang semua hewan berdarah panas, termasuk manusia. Penyakit ini merupakan penyakit zoonosis pertama yang menjadi perhatian serius dari Pemerintah Propinsi Kalimantan Timur. Beberapa daerah di Kalimantan Timur yang telah dinyatakan sebagai daerah tertular yaitu Kabupaten Kutai Kertanegara, Kutai Barat, Kutai Timur, Penajam Paser Utara, Pasir, Bontang, Samarinda dan Balikpapan. Pemerintah Kalimantan Timur telah memprogramkan status bebas rabies pada tahun 2007. Berbagai upaya telah dilaksanakan untuk mencapai program tersebut diantaranya adalah melaksanakan vaksinasi seluruh hewan rentan rabies dan eliminasi anjing tidak berpemilik. Program pembebasan rabies ini dilaksanakan dengan melibatkan Pemerintah daerah, Dinas Kesehatan dan masyarakat di sekitar daerah tertular. Kata kunci: Zoonosis, rabies, Kalimantan Timur PENDAHULUAN Penyakit rabies adalah penyakit yang menyebabkan enchepalitis (radang otak) akut yang menyerang semua hewan berdarah panas, termasuk manusia. Infeksi pada manusia biasanya selalu berakibat fatal (BAER, 1991). Rabies disebabkan oleh virus yang termasuk dalam genus Lyssavirus dari famili Rhabdoviridae. Penyebaran rabies umumnya diprakarsai oleh hewan karnivora terutama anjing dan kucing (DARMINTO et al, 1999). Umumnya manusia tertular rabies melalui gigitan anjing. Masa inkubasi pada manusia sangat bervariasi dari beberapa hari sampai bertahun-tahun, tetapi biasanya 1 3 bulan (BAER, 1991). Makin dekat tempat gigitan dengan otak, masa inkubasinya akan makin cepat (BELL et al., 1988). Gejala klinis pertama pada hewan adalah depresi umum seperti terlihat pada banyak infeksi bakteri atau viral. Pada awalnya anjing kehilangan nafsu makan, tetapi bila penyakit bertambah parah sebaliknya nafsu makan menjadi berlebihan hingga anjing menelan batu dan potongan-potongan kayu. Beberapa bagian otot bergetar, telinga bergerak-gerak dan layu otot-otot leher sehingga air liur keluar berlebihan. Anjing akan mengalami hidrofobia dan agresif sehingga anjing akan lari berkeliaran dan berkelana jauh. Selanjutnya akan terjadi kelumpuhan pada berbagai jaringan otot. Anjing akhirnya mati karena lumpuhnya otot pernapasan (RESSANG, 1988). Bila infeksi terjadi pada manusia dan telah menunjukkan gejala klinis biasanya selalu berakhir dengan kematian (BAER, 1991; DARMINTO et al., 1999). Penyakit rabies merupakan penyakit zoonosis pertama yang menjadi perhatian serius jajaran Pemerintah Daerah, Dinas Peternakan dan Dinas Kesehatan di Kalimantan Timur. Pemerintah Propinsi Kalimantan Timur bersama instansi teknis Dinas Peternakan dan Dinas Kesehatan sangat peduli dan memperhatikan sepenuhnya atas kasus yang masih ada di kabupaten/kota tertular. Program kesehatan hewan yang ditetapkan di Kalimantan Timur telah mengacu pada program kesehatan hewan nasional yang disesuaikan dengan situasi penyakit hewan/ternak yang ada di daerah. Salah satu program tersebut adalah membebaskan penyakit rabies pada kabupaten/kota tertular, yaitu kabupaten Kutai Kertanegara, Kutai Barat, Kutai Timur, Penajam Paser Utara, Pasir, Bontang, Samarinda dan Balikpapan secara terpadu dengan instansi terkait, yaitu Pemerintah Daerah dan Dinas Kesehatan (PEMERINTAH PROPINSI. KALIMANTAN TIMUR, 2003) Untuk dapat mengantisipasi dan mencegah merebaknya penyakit rabies, maka diperlukan 74

pemahaman dan pengertian secara menyeluruh kepada masyarakat luas. Hal ini tidak lepas dari peran serta pemerintah pusat dan daerah. Salah satu upaya yang telah dilaksanakan Pemerintah Daerah Kalimantan Timur dalam usaha pemberantasan penyakit rabies adalah mengintruksikan pemusnahan terhadap anjing liar yang diduga rabies dan mewaspadai anjing yang menunjukkan gejala-gejala rabies, juga sejumlah binatang lain seperti kucing dan monyet (KOMPAS, 2004). Berikut adalah ulasan ringkas mengenai situasi dan kondisi penyakit rabies di Propinsi Kalimantan Timur. KEADAAN UMUM KALIMANTAN TIMUR Propinsi Kalimantan Timur memiliki luas 211.400 km 2. yang sebagian besar terdiri dari hutan sebesar 54% (HERIANSYAH et al, 2000); dengan jumlah penduduk pada tahun 2002 sebesar 2.558.572 jiwa dan kepadatan penduduk 11,5 jiwa/km 2, serta pertumbuhan penduduk sekitar 4,4% jiwa pertahun (BADAN PUSAT STATISTIK KALIMANTAN TIMUR, 2004). Adanya hutan yang mendominasi wilayah Kalimantan Timur tersebut sangat memungkinkan penyebaran penyakit rabies, karena di hutan populasi anjing liar sangat tinggi (SUGIYANTORO-komunikasi pribadi, 2005). Kalimantan Timur terdiri dari 13 kabupaten/kota, 97 kecamatan dan 1.276 desa/kelurahan. Batas wilayah Propinsi Kalimantan Timur adalah (BADAN PUSAT STATISTIK KALIMANTAN TIMUR, 2004): Sebelah utara negara Malaysia (Sabah) Sebelah timur Laut Sulawesi Selatan dan Selat Makasar Sebelah selatan propinsi Kalimantan Selatan Sebelah barat negara Malaysia (Serawak), Kalimantan Barat dan Kalimantan Tengah. Sarana kesehatan yang terdapat di propinsi ini meliputi tiga Rumah Sakit Umum (RSU) tipe B, 9 RSU tipe C dan 5 RS Swasta/BUMN, 167 Puskesmas dan 593 Puskesmas Pembantu. KEJADIAN RABIES DI KALIMANTAN TIMUR Total jumlah penderita gigitan anjing yang tersangka rabies di Kalimantan Timur dari tahun 1996 sampai dengan 2004 mengalami peningkatan, yaitu dari 7 orang menjadi 60 orang (Tabel 1). Hal ini kemungkinan disebabkan oleh kurangnya pemahaman masyarakat mengenai bahaya dari penyakit Rabies, terutama untuk masyarakat yang tinggal di pinggir-pinggir hutan. Jumlah kematian yang meningkat dari tahun 1996 2004 (dari 1 orang menjadi 4 orang) disebabkan oleh minimnya jumlah rabies center (19 buah, terdiri dari 5 rumah sakit dan 14 puskesmas) serta sarana transportasi yang tidak memadai, dengan jarak tempuh yang relatif jauh ke Pusat Rabies Center, sehingga kondisi ini sangat memungkinkan tidak tertolongnya penderita gigitan oleh hewan yang tersangka rabies. Dari peta tersebut di atas dapat diketahui bahwa separuh (± 50%) dari Propinsi Kalimantan Timur telah tertular penyakit rabies. Letak daerah tertular tersebut semua berada berdekatan, di sebelah selatan dari Propinsi Kalimantan Timur. Daerah tertular penyakit Rabies tersebut yakni Kabupaten Kutai Kertanegara, Kutai Barat, Kutai Timur, Penajam Paser Utara, Pasir, Bontang, Samarinda dan Balikpapan. Pengendalian penyakit rabies ini harus dilakukan secara intensif, mengingat luasnya hutan yang ada di Kalimantan Timur, yang sangat memungkinkan terjadinya penularan Rabies oleh anjing-anjing liar. PENGENDALIAN RABIES DI KALIMANTAN TIMUR Pemerintah Kalimantan Timur pada tahun 2004 telah memprogramkan nol kasus positip rabies atau status bebas penyakit rabies pada tahun 2007. Pemberantasan rabies diprioritaskan pada daerah kasus dengan metode LAS (Local Area Spesific Problem Solving) dengan radius 10 km dari daerah 75

tertular. Usaha pembebasan rabies pada daerah tertular tersebut adalah dengan melaksanakan vaksinasi seluruh hewan rentan rabies terutama anjing berpemilik dan eliminasi anjing tidak berpemilik. Program kegiatan pemberantasan rabies yang diterapkan merupakan program yang telah disempurnakan dengan melibatkan masyarakat di daerah tertular. Lebih terinci kegiatan pembebasan rabies dapat dijelaskan sebagai berikut: 1. Penyediaan Vaksin Anti Rabies (VAR) dan Serum Anti Rabies (SAR). Selama dua tahun terakhir telah dilakukan pengadaan VAR dan SAR yang bersumber dari APBN dan APBD I/II. Ribuan vaksin anti rabies telah dikirim ke sejumlah daerah yang telah terdapat kasus rabies, seperti di Penajam Paser Utara telah dikirim 1000 vaksin, Kutai Timur 1500 vaksin dan kabupaten Kutai Barat 3000 vaksin (KOMPAS, 2004). 2. Penanganan Kasus Gigitan Hewan Tersangka Rabies. 3. Mendirikan Rabies Center. Rabies center difungsikan sebagai pusat informasi tentang pencegahan rabies dan memberikan pelayanan vaksinasi kepada penderita gigitan hewan tersangka/rabies. Sebagai contoh, data dari bulan Januari sampai dengan Agustus tahun 2004 lima orang yang tergigit telah diberi pengobatan VAR. Jumlah rabies center sampai tahun 2004 sebanyak 19 buah terdiri dari 5 rumah sakit (pusat rujukan) dan 14 Puskesmas yang tersebar di 10 kabupaten/kota. Dari 19 buah rabies center hanya sebagian dilengkapi dengan VAR/SAR, dan selebihnya dipusatkan di Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota. 4. Vaksinasi dan Eliminasi Hewan Penderita Rabies (HPR). 5. Penangggulangan penyakit rabies diprioritaskan dengan metode vaksinasi dan eliminasi secara serentak dan massal di seluruh kabupaten/kota tertular dengan metode Local Area Spesific Problem Solving (LAS). Pelaksanaan Vaksinasi dan eliminasi secara massal dilaksanakan setiap tahun dengan melibatkan instansi dan masyarakat di sekitar lokasi. Vaksinasi dilaksanakan oleh petugas dan para kader vaksinator yang sebelumnya mendapat pelatihan. Tindakan eliminasi dimaksudkan untuk melakukan tindakan depopulasi khususnya terhadap hewan rentan rabies yaitu anjing yang tidak bertuan. Eliminasi dilakukan dengan jalan meracun anjing yang tidak bertuan, yang dilakukan di kabupaten/kota tertular rabies. Tabel 1. Jumlah hewan positip rabies, manusia penderita gigitan dan lokasi kejadian di Kalimantan Timur No Kabupaten Hewan (anjing) Positif (ekor) Pemilik hewan Penderita gigitan (orang) Penderita gigitan Mati (orang) Tertolong (orang) Keterangan 1. PPU* 3 Tdk Ada 7 1 6 1996 2. Samarinda 1 Ada 1-1 1997 3. PPU 1 Ada 1-1 1997 4. Pasir 1 Tdk Ada 1-4 1997 5. Balikpapan 1 Tdk Ada 1-1 1999 6. Pasir 1 Tdk Ada 1-1 1999 7. Kutai Timur 2 Tdk Ada 10 1 9 2000 8. PPU 1 Tdk Ada 1-1 2002 9. Kutai Timur 1 Tdk Ada 1-1 2002 10. Kutai Barat 2 Tdk Ada 2 2-2003 11. Kutai Timur 1 Tdk Ada 3 2004 12. Kubar 1 Tdk Ada 60 1 56 2004 13. PPU* 1 Tdk Ada 1 2004 Sumber: PEMPROV. KALTIM, 2003 dan 2004 Keterangan: * Penajam Paser Utara 76

PETA DAERAH TERTULAR PENYAKIT RABI E S PROPINSI KALIMANTAN TIMUR Nunukan Malinau Bulungan Berau Kutai Timur Kutai Barat Bontang Kutai Kartanegara Samarinda N K e t e r a ng a n D a e r a h T e r t u lar Rabies D a e r a h B e b a s Rabies Pasir PPU Balikpapan 2 00 0 200 Kilomete r s Sumber Peta : BAPPEDA KALTIM, 2004. Aplikasi GIS: HERIANSYAH, NAPITUPULU dan R, MURYANI Gambar 1. Daerah tertular penyakit rabies di Kalimantan Timur 6. Observasi. Observasi wajib dilakukan terhadap anjing yang menggigit manusia minimal selama 14 hari. Dalam pelaksanaannya observasi hanya dilaksanakan terhadap anjing mengigit yang dapat ditangkap. Spesimen otak anjing untuk wilayah Kalimantan Timur di kirim ke BPPV Banjarbaru. 7. Peningkatan Peran Masyarakat/Penyuluh dan Pelatihan Petugas. 8. Kegiatan pembebasan rabies melibatkan masyarakat dan penyuluh pertanian di daerah tertular. Penyuluh dianggap sebagai ujung tombak pembebasan rabies, dituntut dapat berperan secara aktif dalam melakukan pembinaan kepada masyarakat. 9. Lintas Sektor dan Lintas Program. Pembebasan rabies secara terpadu melibatkan Pemerintah Daerah, Dinas Peternakan dan Dinas Kesehatan serta instansi yang lebih luas termasuk TNI dan Polri. 77

PERMASALAHAN DAN RENCANA PEMECAHAN MASALAH DALAM PENANGANAN RABIES Banyak permasalahan yang dihadapi Pemerintah Kalimantan Timur dalam usaha memberantas rabies. Beberapa permasalahan tersebut dapat diuraikan sebagai berikut (PEMERINTAH PROPINSI KALIMANTAN TIMUR, 2004) : 1. Pengetahuan, ketrampilan dan jumlah petugas di lapangan masih rendah, disamping seringnya pergantian petugas serta luasnya jangkauan pelayanan. 2. Kurangnya perhatian, pengetahuan dan partisipasi masyarakat dalam upaya pembebasan rabies, sehingga sering terjadi hambatan dalam penanganan kasus gigitan oleh hewan tersangka rabies dan observasi hewan tersangka rabies. Seperti yang dimuat dalam BANJARMASIN POST (1997), ada sebagian masyarakat yang beranggapan bahwa setelah divaksinasi anjing menjadi kurang galak sehingga tidak dapat dipergunakan untuk berburu. 3. Sistem Kewaspadaan Dini (SKD) belum berjalan dengan baik, sehingga sering terlambatnya penanganan kasus tersangka rabies. 4. Kurangnya monitoring dan evaluasi pelaksanaan vaksinasi dan eliminasi yang dilakukan oleh petugas baik di tingkat kabupaten atau propinsi. 5. Terpencarnya pusat pemukiman penduduk yang berada di pedesaan dan sarana transportasi yang masih relatif sulit, sehingga sulit pula menjangkau sasaran anjing yang harus divaksinasi atau dieliminasi (BANJARMASIN POST, 1997). 6. Belum semua puskesmas rawan rabies atau Pusat Rabies Center dilengkapi dengan cold chain dan vaksin Anti Rabies (VAR) atau Serum Anti Rabies (SAR). 7. Data populasi hewan rentan rabies belum akurat. Hal ini mempengaruhi penyusunan kebijakan dan cakupan program vaksinasi/eliminasi. Untuk mengatasi semua permasalahan diatas maka Pemerintah Propinsi Kalimantan Timur bersama-sama dengan instansi terkait telah merencanakan upaya-upaya mengatasinya dengan jalan sebagai berikut : Peningkatan pembinaan dan pelatihan petugas dan pemberian sarana dan prasarana pelayanan yang disesuaikan dengan kebutuhan di lokasi. Pendataan ulang populasi hewan rentan rabies terutama anjing di tingkat kelurahan/desa, kecamatan, kabupaten dan propinsi. Pengadaan sarana dan prasarana penunjang di Pusat Rabies Center. Sosialisasi secara intensif dan penyebaran informasi melalui media poster, brosur, televisi, radio dan lain-lain, sehingga dapat meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai rabies. Peningkatan monitoring dan evaluasi terhadap vaksinasi dan pengamatan penyakit dilapangan berdasarkan peta kejadian rabies dan Local Area Specific Problem Solving (LAS). Perlunya kerjasama antara instansi terkait dalam hal kewaspadaan dini (SKD-KLB) dalam penanggulangan rabies dan peningkatan program manajemen sistem informasi. PENUTUP Penyakit Rabies merupakan penyakit zoonosis pertama yang menjadi perhatian serius jajaran Pemerintah Daerah, Dinas Peternakan dan Dinas Kesehatan di Kalimantan Timur. Ada delapan dari tiga belas kabupaten/kota di Kalimantan Timur yang telah dinyatakan sebagai daerah tertular yaitu kabupaten Kutai Kertanegara, Kutai Barat, Kutai Timur, Penajam Paser Utara, Pasir, Bontang, Samarinda dan Balikpapan. Pemerintah Daerah telah melaksanakan berbagai upaya untuk membebaskan Kalimantan Timur dari penyakit ini bersama instansi terkait seperti Dinas Peternakan dan Dinas Kesehatan. Untuk mendukung program bebas Rabies 2007 yang telah dicanangkan Pemerintah Daerah Kalimantan Timur maka disarankan untuk terus melaksanakan kegiatan survailan secara aktif maupun pasif di seluruh daerah Kalimantan Timur. 78

DAFTAR PUSTAKA BADAN PUSAT STATISTIK KALIMANTAN TIMUR, 2004. Kalimantan Timur Dalam Angka 2003. Badan Pusat Statistik Kalimantan Timur. BAER, G. M. 1991. The natural history of rabies. Bocaraton. Florida. CRC Press. BANJARMASIN POST. 1997. Tahun 2000 Kalimantan bebas rabies. Harian Banjarmasin Post 8 April 1997. BELL, J.C., S.R. PALMER dan J.M. PAYNE. 1988. The zoonoses : Infections transmitted from animal to man. Edward Arnold. London. DARMINTO, S. BAHRI, dan M. SAEPULLOH, 1999. Penyakit-penyakit zoonosis yang berkaitan dengan encephalitis. Wartazoa. Bulletin Ilmu Peternakan Indonesia. Pusat Penelitian Dan Pengembangan Peternakan. Departemen Pertanian. HERIANSYAH, AHMADI, NR., SINTAWATI, dan R., MUNAWAROH, T. 2000. Karakterisasi dan analisis zona agroekologi kalimantan timur. Laporan Tahunan. BPTP Kaltim. Samarinda. KOMPAS. 2004. Kalimantan Timur dinyatakan KLB rabies. Harian Kompas 8 September 2004. PEMERINTAH PROPINSI KALIMANTAN TIMUR, 2003. Penanggulangan penyakit zoonosis di Kalimantan Timur. Pemerintah Propinsi Kalimantan Timur. Samarinda. PEMERINTAH PROPINSI KALIMANTAN TIMUR, 2004. Laporan pelaksanaan pembebasan rabies Di Kalimantan Timur. Pemerintah Propinsi Kalimantan Timur. Samarinda. RESSANG, A.A. 1988. Penyakit viral pada hewan. Universitas Indonesia Press. SUGIYANTORO, 2005. Komunikasi pribadi. Petani di daerah Sepaku, Kabupaten Pasir. Kalimantan Timur. 79