BAB II KAJIAN TEORI DAN KERANGKA PEMIKIRAN

dokumen-dokumen yang mirip
BAB II TINJAUAN TEORITIS

II. TINJAUAN PUSTAKA. Efektivitas berasal dari kata efektif yang berarti dapat membawa hasil atau

BAB I PENDAHULUAN alinea ke 4 yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa. Mencerdaskan kehidupan

BAB II KAJIAN TEORITIS DAN HIPOTESIS TINDAKAN. perlu dilakukan usaha atau tindakan untuk mengukur hasil belajar siswa. Hamalik

BAB II KAJIAN PUSTAKA. ada di sekitar individu. Menurut Sudjana dalam Rusman. (2011: 1) Belajar

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB II LANDASAN TEORI

MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA MELALUI METODE PEMBELAJARAN TALKING STICK BERBANTU LKS TERSTRUKTUR

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Ayu Pipit Fitriyani, 2013

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB V PEMBAHASAN. Fiqih dengan melalui penerapan model pembelajaraan kooperatif tipe picture and

ROSITA SAYEDI Nim Pembimbing 1. Dr. Hamzah Yunus, M.Pd 2. Badriyyah Djula, S.Pd., M.Pd

BAB I PENDAHULUAN. berpikir yang melibatkan berpikir konkret (faktual) hingga berpikir abstrak tingkat

BAB II KAJIAN TEORETIS. tersebut dapat menghasilkan suatu bentuk perubahan yang nampak pada diri siswa

II. TINJAUAN PUSTAKA. Salah satu hal yang perlu diperhatikan dalam merencanakan pembelajaran ialah

1 Pendidikan Teknik Bangunan Universitas Sebelas Maret 2,3 Dosen Pendidikan Teknik Bangunan Universitas Sebelas Maret

Opin Ahmad 1, Salma Bowtha 2, Radia Hafid 3

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB II KAJIAN TEORI. dengan lingkungannya dalam memenuhi kebutuhan hidupnya. yang baru secara keseluruhan, sebagai hasil pengalamannya sendiri

BAB II MODEL PEMBELAJARAN TALKING STICK DAN AKTIVITAS BELAJAR SISWA MATERI SUMBER DAYA ALAM. 1. Pengertian Model Pembelajaran Talking Stick

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB II KAJIAN PUSTAKA. awal sampai akhir yang disajikan secara khas oleh guru.

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Dalam rangka pembangunan manusia Indonesia yang seutuhnya,

BAB II KAJIAN TEORI DAN HIPOTESIS TINDAKAN. Menurut Gagne (dalam Slameto, 2007:43) lima kategori hasil belajar yaitu

Kata kunci : Ability Grouping, Hasil belajar, Mekanika Teknik

Hesti Yunitasari Universitas PGRI Yogyakarta

Kata kunci : Ability Grouping, Hasil belajar, Mekanika Teknik

BAB II KAJIAN PUSTAKA. 1. Pengertian Ilmu Pengetahuan Sosial

BAB II KAJIAN PUSTAKA

I. PENDAHULUAN. A. Latar Belakang. Undang-undang No. 20 tahun 2003 tentang sistem pendidikan nasional

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB II KAJIAN TEORITIS DAN HIPOTESIS TINDAKAN. belajar adalah pola-pola perbuatan, nilai-nilai, pengertianpengertian,

BAB II KAJIAN TEORITIK. 1. Pengertian Kemampuan Komunikasi Matematis

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB II KAJIAN TEORITIS DAN HIPOTESIS. Hasil belajar adalah pola-pola perbuatan, nilai-nilai, pengertian-pengertian,

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB II KAJIAN TEORI DAN KERANGKA PEMIKIRAN

BAB I PENDAHULUAN. menjadikan manusia memiliki kualitas yang lebih baik. Dari tidak tahu menjadi

II. TINJAUAN PUSTAKA DAN HIPOTESIS. kearah yang lebih baik. Menurut Hamalik (2004:37) belajar merupakan

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN. ditentukan oleh bagaimana kebiasaan belajar peserta didik. Segala bentuk

LEMBAR PERSETUJUAN ARTIKEL

BAB II KAJIAN TEORI DAN PENELITIAN YANG RELEVAN

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

II. TINJAUAN PUSTAKA

BAB II KAJIAN PUSTAKA

II. TINJAUAN PUSTAKA

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Masalah

II. TINJAUAN PUSTAKA. pembelajaran karena dalam model pembelajaran terdapat langkah-langkah

yang berbeda satu sama lain, memiliki keunikan masing-masing yang tidak sama dengan orang lain. Oleh karena itu pembelajaran hendaknya memperhatikan

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. pengetahuan, keterampilan maupun sikap, bahkan meliputi segenap aspek

II. TINJAUAN PUSTAKA. dalam proses pembelajaran selama ini. Prosedur-prosedur Penilaian konvensional

2.1.2 Pembelajaran Kooperatif

BAB II KAJIAN PUSTAKA. A. Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Picture and Picture. a. Pengertian Model Pembelajaran

BAB II KAJIAN PUSTAKA 2.1 Pembelajaran outdoor activities Dalam pembelajaran outdoor activities yang akan dibahas adalah pengertian outdoor

BAB II KAJIAN PUSTAKA A. Kajian Teori 1. Pembelajaran Kooperatif a. Pengertian Pembelajaran Kooperatif Model pembelajaran kooperatif adalah suatu

BAB II TINJAUAN PUSTAKA DAN KERANGKA TEORI. hasil penelitian terdahulu yang pernah dilakukan oleh orang-orang yang lebih

TINJAUAN PUSTAKA. keterlibatan siswa pada proses belajar mengajar, untuk berani mengemukakan

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN. pendidikan harus dilaksanakan sebaik mungkin dengan mengarahkan berbagai

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB II KAJIAN PUSTAKA 2.1 Kajian Teori Dalam kajian teori ini dipaparkan beberapa teori dari para ahli mengenai pengertian belajar dan hasil belajar

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA Hakekat Belajar Menurut Teori Konstruktivisme

BAB II KAJIAN TEORI. hasil pengalamannya sendiri dalam interaksi dengan lingkungannya. 1

BAB II KAJIAN TEORI DAN PENELITIAN YANG RELEVAN

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB II KAJIAN TEORI. menentukan perangkat-perangkat pembelajaran termasuk di dalamnya buku-buku,

BAB II KAJIAN TEORI DAN KERANGKA PEMIKIRAN

BAB II KAJIAN PUSTAKA

PENERAPAN COOPERATIVE LEARNING TIPE TALKING STICK SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR TIK SISWA KELAS VII MTs NEGERI MRANGGEN

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

BAB II KAJIAN TEORI. baik guru maupun siswa pada proses pembelajaran. Bagi guru, strategi

BAB II KAJIAN TEORI. A. Kerangka Teoretis. 1. Hasil Belajar. a. Pengertian Hasil Belajar

BAB II KAJIAN TEORI 2.1 Hasil Belajar

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB II KAJIAN TEORITIS

BAB 1 PENDAHULUAN. dengan Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional (UU SPN) Pasal 3 mengenai

BAB II KAJIAN PUSTAKA

II. TINJAUAN PUSTAKA. berarti mempunyai efek, pengaruh atau akibat, selain itu kata efektif juga dapat

BAB II LANDASAN TEORI

BAB II KAJIAN TEORI. mencapai penguasaan atas sejumlah bahan yang diberikan dalam proses

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Pendidikan merupakan model utama untuk meningkatkan kualitas

II. TINJAUAN PUSTAKA

II. TINJAUAN PUSTAKA. untuk membentuk kurikulum, merancang bahan-bahan pembelajaran, dan

BAB II KAJIAN PUSTAKA

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE GROUP INVESTIGATION

II. KERANGKA TEORETIS. menghadapi dan menyesuaikan kedalam situasi yang baru dengan cepat dan

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. lingkungannya (Slameto, 2010). Menurut Gredler dalam Aunurrahman. sebelumnya tidak mengetahui sesuatu menjadi mengetahui.

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah

PENGGUNAAN METODE PEMBELAJARAN THINK PAIR AND SHARE DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN IPS KELAS VI SEKOLAH DASAR NEGERI SAWAH 2 CIPUTAT

BAB I PENDAHULUAN. Dunia pendidikan perlu adanya evaluasi pendidikan. Fungsi evaluasi di

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE (TPS) PADA SISWA KELAS VIIC SMP N 1 PAJANGAN

Transkripsi:

11 BAB II KAJIAN TEORI DAN KERANGKA PEMIKIRAN 2.1 Model Pembelajaran Cooperative Learning 2.1.1 Pengertian Model Pembelajaran Cooperative Learning Menurut Asmani (2016, h. 37) cooperative learning dapat diartikan sebagai belajar bersama-sama, saling membantu antara satu dengan yang lain dan memastikan bahwa setiap orang dalam kelompok mampu mencapai tujuan atau menyelesaikan tugas yang telah ditentukan. Menurut Suprijono (2015, h. 73) cooperative learning adalah konsep yang lebih luas meliputi semua jenis kerja kelompok termasuk bentuk-bentuk yang lebih dipimpin oleh guru atau diarahkan oleh guru. Berdasarkan pendapat di atas maka dapat dinyatakan bahwa model pembelajaran cooperative learning adalah suatu model pembelajaran dimana siswa diarahkan oleh guru untuk belajar bersama-sama dan saling membantu dalam mencapai suatu tujuan atau menyelesaikan tugas yang telah ditentukan. 2.1.2 Unsur-unsur Pembelajaran Cooperative Learning Roger dan David (dalam Suprijono, 2015, h. 77) mengatakan unsur-unsur pembelajaran cooperative learnig diantaranya: 1. Positive interdepence (saling ketergantunan positif) 2. Personal responsibility (tanggung jawab perseorangan) 3. Face to face promotive interaction (interaksi promotive) 4. Interpersonal skill (komunikasi antar anggota) 5. Group processing (pemrosesan kelompok) 11

12 Roger dan David (dalam Suprijono, 2015, h. 77) mengatakan bahwa tidak semua belajar kelompok bisa dianggap pembelajaran kooperatif. Untuk mencapai hasil yang maksimal, maka lima unsur dalam model pembelajaran cooperative harus diterapkan. 2.1.3 Langkah-langkah Pembelajaran Cooperative Learning Menurut Suprijono (2015, h. 84) cooperative learning memiliki 6 fase diantaranya: Tabel 2.1 Fase Cooperative Learning FASE-FASE Fase 1 Present Goalts And Set Menyampaikan tujuan dan mempersiapkan siswa Fase 2 Present Information Menyajikan informasi Fase 3 Organize Students Into Learning Teams Mengorganisasikan siswa ke dalam tim-tim belajar Fase 4 Assist Teamwork And Study Membantu kerja tim dan belajar Fase 5 Test On The Materials Mengevaluasi Fase 6 Provide Recognition Memberi pengakuan atau penghargaan PERILAKU GURU Menjelaskan tujuan pembelajaran dan mempersiapkan siswa untuk siap belajar Mempresentasikan informasi kepada siswa secara verbal Memberikan penjelasan kepada siswa tentang tata cara pembentukan tim belajar dan membantu kelompok melakukan transisi yang efisien Membantu tim-tim belajar selama siswa mengerjakan tugasnya Menguji kemampuan siswa mengenai berbagai materi pembelajaran/ kelompok-kelompok mempresentasikan hasil kerjanya Mempersiapkan cara untuk mengakui usaha dan prestasi individu maupun kelompok

13 2.2 Model Pembelajaran Cooperative Learning Tipe Talking Stick 2.2.1 Pengertian Cooperative Learning Tipe Talking Stick Kurniasih dan Sani (2015, h. 82) menyatakan bahwa model pembelajaran talking stick merupakan satu dari sekian banyak satu model pembelajaran kooperatif. Model pembelajaran ini dilakukan dengan bantuan tongkat. Tongkat dijadikan sebagai jatah atau giliran untuk berpendapat atau menjawab pertanyaan dari guru setelah siswa mempelajari materi pelajaran. Menurut Suprijono (2015, h. 128) pembelajaran dengan menggunakan metode talking stick mendorong peserta didik untuk berani mengemukakan pendapat. Talking Stick yang dimasudkan dalam penelitian ini adalah dimana dalam proses belajar mengajar di kelas berorientasi pada terciptanya kondisi belajar yang efektif melalui permainan tongkat yang diberikan dari satu siswa kepada siswa lain. Pada saat guru mengajukan pertanyaan, maka siswa yang memegang tongkat itulah yang harus menjawab pertanyaan tersebut. Hal ini dilakukan hingga sebagian besar siswa berkesempatan mendapat giliran menjawab pertanyaan yang diajukan guru. Kurniasih dan Sani (2015, h. 83) mengatakan model ini sangat sederhana dan cukup mudah untuk dipraktekkan, khususnya pada siswasiswa SD, SMP dan SMA/SMK. Selain sebagai metode agar siswa mau berpendapat, tapi juga untuk melatih siswa berani berbicara. Dengan

14 model pembelajaran ini suasana kelas bisa terlihat lebih hidup dan tidak menoton. Istilah talking stick (tongkat berbicara) sebenarnya istilah yang sudah berumur panjang. Karena metode ini berawal dari kebiasaan penduduk asli Amerika untuk mengajak semua orang berbicara atau menyampaikan pendapat dalam suatu forum pertemuan antar suku). Dan dengan perkembangan informasi dan teknologi, model ini diadobsi untuk dipergunakan dalam sistem pembelajaran di sekolah-sekolah. 2.2.2 Langkah-langkah Model Pembelajaran Cooperative Learning Tipe Talking Stick Kurniasih dan Sani (2015, h. 83) menyatakan bahwa terdapat langkah-langkah dalam pembelajaran Cooperative Learning Tipe Talking Stick yakni sebagai berikut: 1. Guru menjelaskan tujuan pembelajaran pada saat itu 2. Guru membentuk kelompok yang terdiri atas 5 orang. 3. Guru menyiapkan sebuah tongkat yang panjangnya 20 cm. 4. Setelah itu, materi yang akan dipelajari kemudian memberikan kesempatan para kelompok untuk membaca dan mempelajari materi pelajaran tersebut dalam waktu yang telah ditentukan. 5. Siswa berdiskusi membahas masalah yang terdapat di dalam wacana. 6. Setelah kelompok selesai membaca materi pelajaran dan mempelajari isinya, guru mempersilahkan anggota kelompok untuk menutup isi bacaan. 7. Guru mengambil tongkat dan memberikan kepada salah satu anggota kelompok, setelah itu guru memberi pertanyaan dan anggota kelompok yang memegang tongkat tersebut harus menjawabnya, demikian seterusnya sampai sebagian besar siswa mendapat bagian untuk menjawab setiap pertanyaan dari guru. 8. Siswa lain boleh membantu menjawab pertanyaan jika anggota kelompoknya tidak bisa menjawab pertanyaan.

15 9. Setelah semuanya mendapat giliran, guru membuat kesimpulan dan melakukan evaluasi, baik individu ataupun secara berkelompok. Dan setelah itu menutup pelajaran Langkah-langkah penerapan model pembelajaran cooperative learning tipe talking stick pada mata pelajaran ekonomi dapat dilakukan sebagai berikut: a. Kegiatan awal 1. Guru memberikan salam 2. Guru melakukan memberikan pertanyaan apersepsi kepada siswa untuk menggali pengetahuan awal siswa 3. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang akan dilaksanakan b. Kegiatan inti 4. Guru menyampaikan materi ekonomi mikro dan makro yang akan dipelajari secara garis besar 5. Guru membagi siswa ke dalam beberapa kelompok beranggotakan 5 siswa 6. Setiap kelompok diberikan tugas untuk dikerjakan secara bersama dengan anggota kelompoknya. Guru memperbolehkan siswa membaca materi didalam buku, handout atau LKS. 7. Siswa mengerjakan tugas kelompok yang nantinya akan terjadi diskusi kelas. 8. Guru memantau diskusi kelompok dan memberikan bimbingan kepada siswa yang mengalami kesulitan

16 9. Setelah kelompok selesai mengerjakan tugas. Guru mempersilahkan anggota kelompok untuk menutup buku bacaan dan memulai permainan talking stick. 10. Guru memulai permainan talking Stick dengan mempersiapkan tongkat 11. Guru memberikan tongkat kepada salah satu anggtota kelompok dan memberikan pertanyaan. Pertanyaan yang diberikan tentang tugas kelompok yang telah dikerjakan. Siswa yang memegang tongkat harus manjawab pertanyaan yang diberikan oleh guru. 12. Siswa lain boleh membantu menjawab pertanyaan jika anggota kelompoknya tidak bisa menjawab pertanyaan. Kelompok lain memberikan tanggapan terhadap jawaban yang disampaikan 13. Guru mengamati jawaban siswa, mengkonfirmasi dan memberikan penguatan terhadap jawaban siswa. c. Kegiatan akhir 14. Setelah semua atau sebagian besar siswa mendapat giliran, guru dan siswa bersama-sama menyimpulkan hasil pembelajaran pada materi yang telah dipelajari. 15. Guru mengakhiri pelajaran dengan mengucapkan salam 2.2.3 Kelebihan Model Pembelajaran Talking Stick Kurniasih dan Sani (2015, h. 83) mengemukakan beberapa kelebihan model pembelajaran talking stick: 1. Menguji Kesiapan Siswa Dalam Penguasaan Materi Pelajaran

17 2. Melatih membaca dan memahami dengan cepat materi yang telah disampaikan. 3. Agar lebih giat belajar karena siswa tidak pernah tau tongkat akan sampai pada gilirannya Dari pernyataan diatas dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran talking stick dapat digunakan untuk menguji kesiapan siswa dengan melatih membaca dan memehami dengan cepat materi yang telah disampaikan serta memberikan stimulus bagi siswa agar lebih giat belajar. 2.2.4 Kekurangan Model Pembelajaran Talking Stick Kurniasih dan Sani (2015, h. 83) mengemukakan kekurangan model pembelajaran talking stick yaitu jika ada siswa yang tidak memahami pelajaran, siswa akan merasa gelisah dan khawatir ketika nanti giliran tongkat berada pada tangannya. 2.2.5 Tujuan penggunaan model pembelajaran cooperative learning tipe talking stick Tujuan penggunaan model pembelajaran cooperative learning tipe talking stick menurut Mulyana (http://ainamulyana.blogspot.co.id/2015/02 /model-pembelajaran-kooperatif-tipe.html) diantaranya meningkatkan cara belajar siswa menuju belajar lebih baik, sikap tolong-menolong dalam beberapa perilaku sosial serta pembelajaran dengan model talking stick bertujuan untuk mendorong peserta didik untuk berani mengemukakan pendapat.

18 2.3 Hasil Belajar 2.3.1 Pengertian hasil belajar Menurut Suprijono (2015, h. 5) Hasil belajar adalah pola-pola perbuatan, nilai-nilai, pengertian-pengertian, sikap-sikap, apresiasi dan keterampilan. Hasil belajar merupakan tujuan akhir dilaksanakannya kegiatan pembelajaran di sekolah. Hasil belajar dapat ditingkatkan melalui usaha sadar yang dilakukan secara sistematis mengarah kepada perubahan yang positif yang kemudian disebut dengan proses belajar. Akhir dari proses belajar adalah perolehan suatu hasil belajar siswa. Hasil belajar siswa di kelas terkumpul dalam himpunan hasil belajar kelas. Semua hasil belajar tersebut merupakan hasil dari suatu interaksi tindak belajar dan tindak mengajar. Dari sisi guru, tindak mengajar di akhiri dengan proses evaluasi hasil belajar, sedangkan dari sisi siswa, hasil belajar merupakan berakhirnya penggal dan puncak proses belajar (Dimyati dan Mudjiono, 2009: 3). Menurut Sudjana (2010, h. 22), hasil belajar adalah kemampuan yang dimiliki siswa setelah menerima pengalaman belajar. Menurut Bloom (dalam Suprijono. 2015, h. 6), hasil belajar mencakup kemampuan kognitif, afektif, dan psikomotorik. Domain kognitif adalah knowledge (pengetahuan, ingatan), comprehension (pemahaman, menjelaskan, meringkas, contoh), application (menerapkan), analysis (menguraikan, menentukan hubungan), synthesis (mengorganisasikan, merencanakan, membentuk bangunan baru), dan evaluation (menilai). Domain afektif

19 adalah receiving (sikap menerima), responding (memberikan respons), valuing (nilai), organization (organisasi), characterization (karakterisasi). Domain psikomotor meliputi initiatory, pre-routine, dan rountinized. Psikomotor juga mencakup keterampilan produktif, teknik, fisik, sosial, manajerial, dan intelektual. Pendapat para ahli di atas dapat dinyatakan bahwa hasil belajar adalah hasil yang diraih siswa dari pengalaman belajarnya, yang meliputi tiga aspek yaitu kognitif, apektif dan psikomotor. 2.3.2 Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Hasil Belajar Pendapat yang dungkapkan oleh Slameto (2013, h. 54) mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi belajar adalah: 1. Faktor-Faktor Intern a) Faktor jasmaniah, meliputi faktor kesehatan dan cacat tubuh b) Faktor psikologi, meliputi intelegensi, perhatian, minat, bakat, motif, kematangan dan kesiapan c) Faktor kelelahan baik secara jasmani maupun rohani 2. Faktor-Faktor Ekstern a) Faktor keluarga, meliputi cara orang tua mendidik, relasi antaranggota keluarga, suasana rumah, keadaan ekonomi keluarga, pengertian orang tua dan latar belakang kebudayaan. b) Faktor sekolah, meliputi metode mengajar, kurikulum, relasi guru dengan siswa, relasi siswa dengan siswa, disiplin sekolah, alat pelajaran, waktu sekolah, standar pelajaran di atas ukuran, keadaan gedung, metode belajar dan tugas rumah c) Lingkungan masyarakat, meliputi kegiatan siswa dalam masyarakat, mass media, teman begaul, bentuk kehidupan masyarakat.

20 Tabel 2.2 2.4 Hasil Penelitian Terdahulu Yang Sesuai Dengan Penelitian No. Nama Peneliti/Tahun Judul Tempat Penelitian Pendekatan & Analisis Hasil Penelitian Persamaan Perbedaan 1 Tika Nelis Sa adah/ 2015 2 Diah Laila Khasanah/ 2013 Penerapan Cooperative Learning Tipe Talking Stick Sebagai Upaya Meningkatkan Keaktifan Dan Hasil Belajar Tik Siswa Kelas Vii Mts Negeri Mranggen Keefektifan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Talking Stick Berbantuan Lembar Kegiatan Siswa Terhadap Hasil Belajar Materi Pokok Aljabar Mts Negeri Mranggen SMP Negeri 1 Kranggan Eksperimen dengan desain postest only Control design Eksperimen Quasi eksperimen Penerapan cooperative learning tipe talking stick dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar TIK siswa kelas VII.. Model pembelajaran kooperatif tipe talking stick berbantuan lembar kegiatan siswa lebih efektif dari pada model pembelajaran 1. Variabel X (Model pembelajaran cooperative learning tipe talking stick) 2. Variabel Y (Hasil Belajar) 3. Variabel X (Model pembelajaran cooperative learning tipe talking stick) 4. Variabel Y (Hasil Belajar) 1. Subjek Penelitian 2. Objek Penelitian. 3. Metode penelitian yang digunakan (Asosiatif Kausal) 4. Mata pelajaran 1. Metode penelitian yang digunakan (Asosiatif Kausal) 2. Subjek penelitian 3. Objek Penelitian 4. Mata pelajaran

21 konvensional.. 3 Henny Listiana/2015 Efektivitas Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Talking Stick Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Tik Kelas Vii Di Smp Negeri 3 Ungarankm SMP Negeri 3 Unggaran Quasi Eksperimen Penerapan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe Talking Stick efektif terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran TIK kelas VII di SMP Negeri 3 Ungaran 1. Variabel X (Model pembelajaran cooperative learning tipe talking stick) 2. Variabel Y (Hasil Belajar) 1. Metode penelitian yang digunakan (Asosiatif Kausal) 2. Subjek penelitian 3. Objek Penelitian 4. Mata pelajaran

22 2.5 Kerangka Pemikiran Menurut Hintzman (dalam Syah, 2010, h. 88) Belajar adalah suatu perubahan yang terjadi dalam diri organisme (manusia atau hewan) disebabkan oleh pengalaman yang dapat mempengaruhi tingkah laku organisme tersebut Menurut winkel (dalam Purwanto, 2014, h. 38) Belajar adalah altivitas mental/psikis yang berlangsung dalam interaksi aktif dengan lingkungan yang menghasilkan perubahan-perubahan dalam pengetahuan, keterampilan dan sikap. Hasil belajar merupakan hasil yang diperoleh siswa dari proses pembelajaran. Hasil belajar yang diperoleh siswa ada yang sesuai dengan harapan maupun tidak sesuai dengan harapan. Suprijono (2015, h. 5) menyatakan Hasil belajar adalah pola-pola perbuatan, nilai-nilai, pengertian-pengertian, sikap-sikap, apresiasi dan keterampilan-keterampilan. Setiap aktifitas yang dilakukan oleh siswa tentu ada faktor-faktor yang mempengaruhinya, baik yang cenderung mendorong maupun yang menghambat keberhasilan pembelajaran. Dalam proses belajar dan mengajar, tentu saja tidak terlepas dari komponen-komponen pembelajaran. Proses pengajaran merupakan sebuah aktivitas sadar untuk membuat siswa belajar. Proses sadar mengandung implikasi bahwa pengajaran merupakan sebuah proses yang direncanakan untuk mencapai tujuan pengajaran. Dalam konteks demikian maka hasil belajar merupakam perolehan dari proses belajar siswa sesuai dengan tujuan pengajaran. Terdapat dua faktor yang mempengaruhi hasil belajar yaitu faktor intern dan ekstern. Faktor intern berasal dari dalam individu dan faktor ekstern berasal

23 dari luar individu. Salah satu yang menjadi faktor ekstern yaitu model pembelajaran. Joyce dan weill (dalam Huda, 2014, h.73) mendeskripsikan model pembelajaran sebagai rencana atau pola yang dapat digunakan untuk membentuk kurikulum, mendesain materi-materi instruksional, dan memandu proses pengajaran di ruang kelas atau di setting yang berbeda. Penggunaan model pembelajaran yang tepat dapat meningkatkan hasil belajar, motivasi, tingkat pemahaman serta menumbuhkan situasi yang menyenangkan dalam aktivitas pembelajaran. Hal tersebut sejalan dengan pendapat Aunurrahman (2009, h.154): Penggunaan model pembelajaran yang tepat dapat mendorong tumbuhnya rasa senang siswa terhadap pelajaran, menumbuhkan dan meningkatkan motivasi dalam mengerjakan tugas, memberikan kemudahan bagi siswa untuk memahami pelajaran sehingga memungkinkan siswa mencapai hasil belajar yang lebih baik. Model pembelajaran cooperative learning adalah salah satu model pembelajaran yang mengedepankan asas kerjasama antar peserta didik. Dimana siswa bersama-sama memecahkan kesulitan yang dihadapi dalam proses pembelajaran. Suprijono (2015, h. 58): Cooperative learning dirancang untuk melibatkan interaksi kelas sehingga dapat membantu siswa memperoleh keterampilan yang dibutuhkan serta mampu menerapkan isi pengetahuan yang dipelajari dalam kehidupannya. Dengan cooperative learning siswa mendapat pengetahuan baru dari upayanya mengkonstruksi pengetahuan. Pengetahuan baru yang diperoleh lebih bermakna karena konstuksi tersebut selalu melibatkan realitas alami atau kenyataan sehari-hari yang dialami siswa. Model pembelajaran talking stick merupakan salah satu model pembelajaran kooperatif. Kurniasih dan Sani (2015, h. 82) Model pembelajaran talking stick merupakan satu dari sekian banyak satu model pembelajaran kooperatif. Model pembelajaran ini dilakukan dengan

24 bantuan tongkat. Tongkat dijadikan sebagai jatah atau giliran untuk berpendapat atau menjawab pertanyaan dari guru setelah siswa mempelajari materi pelajaran. Kurniasih dan Sani (2015, h. 83) menyatakan bahwa Model Pembelajaran Cooperative Learning Tipe Talking Stick memiliki kelebihan yaitu Menguji kesiapan siswa dalam penguasaan materi pelajaran, melatih membaca dan memahami dengan cepat materi yang telah disampaikan dan agar lebih giat belajar karena siswa tidak pernah tau tongkat akan sampai pada gilirannya. Dengan penguasaan dan pemahaman materi yang baik diharapkan Model Pembelajaran Cooperative Learning Tipe Talking Stick dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Variabel (x) Model Pembelajaran Cooperative Learning Tipe Talking Stick Variabel Terikat (Y) Hasil Belajar Gambar 2.1 Paradigma Pengaruh Model Pembelajaran Cooperative Tipe Talking Stick Terhadap Hasil Belajar Keterangan: X = Model pembelajaran cooperative learning tipe talking stick y = Hasil belajar siswa = Pengaruh

25 2.6 Asumsi Dan Hipotesis 2.6.1 Asumsi Arti kata asumsi menurut kamus besar bahasa Indonesia adalah landasan berpikir karena dianggap benar, dugaan yang diterima sebagai dasar. Berdasarkan pengertian tersebut, untuk mempermudah penelitian penyusun menentukan asumsi sebagai berikut : a. Siswa mendapatkan materi pembelajaran ekonomi sub pokok bahasan ekonomi mikro dan makro berdasarkan kurikulum yang sama. b. Guru Ekonomi dianggap memiliki kemampuan dan keterampilan yang memadai dalam menerapkan model pembelajaran cooperative learning tipe talking stick pada mata pelajaran ekonomi sub pokok bahasan ekonomi mikro dan makro di kelas X c. Buku sumber yang digunakan sama. 2.6.2 Hipotesis Menurut Sugiyono (2013, h. 96) hipotesis merupakan jawaban sementara terhadap rumusan masalah penelitian, dimana rumusan masalah penelitian telah dinyatakan dalam bentuk kalimat pertanyaan. Hipotesis terbagi menjadi dua jenis yaitu Hipotesis nol (H 0 ) dan Hipotesis kerja (H I ) Tidak terdapat pengaruh model pembelajaran cooperative learning tipe talking stick (X) terhadap hasil belajar siswa (Y) pada mata pelajaran

26 ekonomi sub pokok bahasan ekonomi mikrodan makro kelas X di SMA Pasundan 7 Bandung. Terdapat pengaruh model pembelajaran cooperative learning tipe talking stick (X) terhadap hasil belajar siswa (Y) pada mata pelajaran ekonomi sub pokok bahasan ekonomi mikrodan makro kelas X di SMA Pasundan 7 Bandung. Berdasarkan latar belakang masalah, batasan dan rumusan masalah, tujuan, kegunaan penelitian, dan tinjauan pustaka dalam penelitian ini maka hipotesis yang diajukan adalah Terdapat pengaruh penerapan model pembelajaran cooperative learning tipe talking stick terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas X di SMA Pasundan 7 Bandung