BAB 1 PENDAHULUAN. membutuhkan mitra tutur. Melalui bahasa, pikiran, perasaan, dan keinginan

dokumen-dokumen yang mirip
BAB I PENDAHULUAN. maksud hati yang tersembunyi (Grice, 1975) Grice (1975:41-47) dalam bukunya Logic and Conversation menyatakan

3. Dimasa mendatang, saya bermaksud menjadi pelukis terkenal. ~ つもりです. 4. Sekarang, pertandingan baseball dapat ditonton di televisi.

UJIAN NASIONAL TAHUN PELAJARAN 2007/2008

UJIAN NASIONAL TAHUN PELAJARAN 2006/2007

BAB I PEDAHULUAN. ujar (speech situations) yang meliputi unsur-unsur penyapa dan yang disapa,

UPAYA PENINGKATAN KEMAMPUAN PERCAKAPAN BAGI PENGAJAR BAHASA JEPANG

PROGRAM TAHUNAN. Kompetensi Dasar Materi Pokok Alokasi Waktu. Salam. Mengucapkan salam : おはようございます こんにちは こんばんは. Mengucapkan salam ketika berpisah :

BAB I PENDAHULUAN. Bahasa Jepang banyak diminati, karena memiliki keunikan tersendiri. Sama

BAB I PENDAHULUAN. ajektiva (keiyoushi), nomina (meishi), pronomina (rentaishi), adverbia (fukushi), interjeksi

ABSTRAK. Kata Kunci : tindak tutur tidak langsung literal, perubahan fungsi kalimat, deklaratif, imperatif, interogatif

BAB I PENDAHULUAN. secara lisan maupun tertulis. Dalam komunikasi secara lisan, makna yang

(Asari-chan buku no: 28, halaman: 40) あさり ガンバレ! bersemangat. Berusaha Asari! Pada situasi di atas, penggunaan katakana ada pada kata ガンバレ.

Bab 2. Landasan Teori. Dalam KBBI, definisi dari tanda baca adalah tan da n 1 yang menjadi alamat

Bab 1. Pendahuluan. Manusia sebagai makhluk hidup sangat memerlukan komunikasi. Menurut Trenholm

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. speaks), dengan siapa (with whom), dimana (where), kapan (when), dan untuk

SILABUS MATA KULIAH PROGRAM STUDI MANAJEMEN RESORT & LEISURE

BAB I PENDAHULUAN. memiliki kemampuan memproduksi tuturan dengan tepat secara kontekstual

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

BAB I PENDAHULUAN. dapat menyampaikan informasi yang ingin disampaikan kepada orang. salah satunya adalah mempelajari bahasa Asing.

BAB 1 PENDAHULUAN. Setiap bahasa mempunyai keunikannya masing-masing. Baik dari segi penulisan,

BAB 1 PENDAHULUAN. sosial tidak dapat hidup tanpa adanya komunikasi dengan sesama. seseorang dengan status sosial dan budaya dalam masyarakat itu

MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA JEPANG

BAB II SOFTWERE JLOOK UP. Softwere kamus Jlook up adalah softwere kamus Jepang yang cukup

BAB I PENDAHULUAN. hubungan baik dengan mitra tutur saat melakukan tuturan. Maka pada saat

BAB I PENDAHULUAN. Belajar bahasa lain mungkin menjadi penting dalam aktivitas intelektual manusia

BAB 1 PENDAHULUAN. Pengertian bahasa dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (1989) adalah sistem

TEMA 5 JADWAL PELAJARAN じかんわり

BAB I PENDAHULUAN. adalah alat komunikasi, manusia dapat saling memahami satu sama lain sebagai

BAB I PENDAHULUAN. komunikasi (Wijana, 1996:2). Menurut Yule, pragmatik adalah studi tentang

PARASITE SINGLE SEBUAH FENOMENA SOSIAL KONTEMPORER DI JEPANG. Oleh : Amaliatun Saleha NIP:

Bab 2. Landasan Teori. dasar analisis yang akan diuraikan pada bab selanjutnya.

BAB I PENDAHULUAN. lengkap (Chaer, 2007:240). Menurut Widjono (2005:141) kalimat merupakan

ANALISIS PEMAKAIAN PARTIKEL ~NI DAN ~DE DALAM BAHASA JEPANG (Studi kasus pada Mahasiswa Semester III)

BAB I PENDAHULUAN. Bahasa merupakan sistem informasi dan sistem komunikasi. Dengan

BAB 4 KESIMPULAN. Universitas Indonesia

BAB I PENDAHULUAN. menggunakan bahasa. Bahasa merupakan sistem lambang bunyi yang arbitrer

BAB I PENDAHULUAN. lambang tertentu ada yang dilambangkan maka yang dilambangkan adalah sesuatu

membahas dari penggunaan dan arti tiga kata kerja tersebut,...ok,...he,.,he,.,he,.,.

BAB I PENDAHULUAN. Aizuchi sering digunakan ketika terjadi interaksi komunikasi,apabila seorang penutur

ANALISIS PENGGUNAAN STRATEGI PENOLAKAN TIDAK LANGSUNG DALAM BAHASA JEPANG OLEH MAHASISWA BAHASA JEPANG STBA YAPARI ABA BANDUNG

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah

SILABUS MATA KULIAH PROGRAM STUDI MANAJEMEN RESORT & LEISURE

ABSTRAK. lambang tertentu ada yang dilambangkan. Maka yang dilambangkan disini yaitu

BAB IV KESIMPULAN. Penulis berkesimpulan bahwa di dalam penerjemahan kata tanya doko dan

BAB 1 PENDAHULUAN. dipelajari sebagai ilmu dasar bagi ilmu-ilmu lain seperti kesusastraan, filologi,

PENERAPAN STUDENT CENTERED LEARNING PADA MATA KULIAH DOKKAI SEMESTER 5 Riri Hendriati Fakultas Sastra / Jurusan Sastra Jepang.

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN. responden, dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut: mitra tutur, ungkapan yang digunakan responden disesuaikan dengan

BAB I PENDAHULUAN. berkomunikasi antar manusia dalam kehidupan sehari-hari. Dengan adanya

ENJO KOUSAI SEBAGAI SALAH SATU BENTUK PENYIMPANGAN REMAJA DI JEPANG SKRIPSI DIAJUKAN SEBAGAI SALAH SATU PRASYARAT MENDAPAT GELAR SARJANA SASTRA

Pergi kemana? どこへ行きますか

BAB III METODE PENELITIAN. Metode penelitian adalah tatacara bagaimana suatu penelitian dilaksanakan. (method =

Bab 5. Ringkasan. negeri sakura, Jepang. Dewasa ini, manga tidak hanya dikenal di Jepang. Saat ini manga

BAB I PENDAHULUAN. satu keunikan bahasa Jepang adalah penggunaan partikel sebagai pemarkah yang

SILABUS. Kegiatan Pembelajaran

BAB I PENDAHULUAN. Partikel sering digunakan dalam ragam lisan maupun tulisan. Penggunaan

Bab 2. Landasan Teori. perubahan dan dengan sendirinya dapat menjadi predikat. Contoh : 歩く 倒れる 話す.

Hasil Technical Meeting Lomba Benron Umum Nihongo no Hi 2018

BAB I PENDAHULUAN. Untuk berkomunikasi, masyarakat sebagai makhluk sosial membutuhkan

ABSTRACT. Keywords: refusal speech acts, pragmatics, language politeness I.PENDAHULUAN

BAB I PENDAHULUAN. Bahasa adalah sistem lambang bunyi yang arbitrer (tidak tetap) yang

BAB I PENDAHULUAN. Dedi Sutedi, bahasa adalah alat pengungkap pikiran maupun perasaan. Melalui

BAB I PENDAHULUAN. Bahasa merupakan salah satu alat komunikasi yang penting dalam kontak

BAB I PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Seperti yang diketahui komunikasi adalah sesuatu yang telah dilakukan

Bab 4. Simpulan dan Saran. Pada bab ini penulis akan memberikan Simpulan dari hasil analisis mengenai makna

BAB I PENDAHULUAN. sebagai alat komunikasi namun juga media untuk melakukan tindakan dan cerminan

BAB I PENDAHULUAN. Jodoushi dantei terdiri dari dua buah kata yaitu jodoushi dan dantei. Sudjianto

BAB I PENDAHULUAN. Di era informasi ini media massa semakin berkembang. Jumlah informasi

Bab 2. Landasan Teori. Pada bab ini penulis akan menjabarkan teori-teori yang akan digunakan dalam

BAB I PENDAHULUAN. dan informasi serta kebutuhan komunikasi dengan negara Jepang, bahasa Jepang

BAB I PENDAHULUAN. yang dapat berupa pikiran, gagasan, maksud, perasaan, maupun emosi. bahasa harus dimulai dari pengkajian tindak tutur.

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

untuk menyampaikan maksud. Frase dalam bahasa Jepang disebut dengan 句 salah satu bentuk ungkapan dalam bahasa Jepang. Ungkapan dilihat dari segi

BAB 1. Pendahuluan. Bahasa di dalam wacana linguistik diberi pengertian sebagai sistem simbol bunyi

BAB I PENDAHULUAN. ide, atau perasaan tersebut dapat secara harfiah atau metaforis, secara langsung atau tidak

Tindak Tutur Tidak Langsung Literal dalam Drama ichi Rittoru No Namida

BAB V KESIMPULAN. 5.1 Simpulan

BAB I PENDAHULUAN. 1992, Narrog: 2009). Hal ini berarti, setiap bahasa alami di dunia mempunyai

ANALISIS KARAKTER DAN KONFLIK TOKOH UTAMA DALAM NOVEL BOCCHAN KARYA NATSUME SOUSEKI. Mei Ambar Sari*

Bab 3. Analisis Data Analisis Konformitas Remaja Dalam Kelompok Yang Menjadi Penyebab Perilaku

Keyword : Speech Act, Refusal,Keigo

BAB I PENDAHULUAN. dimiliki suatu bangsa. Cerita rakyat dapat diartikan sebagai ekspresi budaya suatu

BAB I PENDAHULUAN. Adverbia yang menirukan bunyi atau suara disebut giseigo, sedangkan adverbia yang

ANALISIS KESALAHAN PENGGUNAAN PRONOMINA DEMONSTRATIVA SISWA KELAS XII BAHASA TAHUN AJARAN 2013/2014 DI SMA NEGERI 1 BATU SKRIPSI

BAB I PENDAHULUAN A. LATAR BELAKANG MASALAH. Alat komunikasi paling sederhana dan bersifat universal yang

BAB IV PENGGUNAAN DIALEK OSAKA PADA KOMIK YOZAKURA QUARTET JILID KE-1 KARYA YASUDA SUZUHITO

BAB I PENDAHULUAN. sehari-hari. Salah satu fungsi bahasa yaitu dengan berbahasa manusia dapat

BAB 3 PENGGUNAAN KATA HAI DALAM KOMIK KOBO-CHAN

BAB I PENDAHULUAN. asing khususnya bahasa Jepang ialah adanya pengaruh Bl (bahasa ibu)

BAB I PENDAHULUAN. orang lain, manusia akan melakukan sebuah komunikasi. Saat berkomunikasi

BAB I PENDAHULUAN. kehidupan sosial masyarakat yang digunakan di berbagai negara sangat beragam.

BAB I PENDAHULUAN. tentang makna. Makna, sebagai penghubung satu bahasa dengan bahasa lain di

PENGGUNAAN UNGKAPAN BAHASA JEPANG TULIS (Studi kasus pada mahasiswa Jurusan Jepang Univ.Darma Persada)

KISI KISI SOAL POSTTEST. Kompetensi Dasar 毎日の生活

Bab 2. Landasan Teori. Mengenai definisi kelas kata Jepang (hinshi) Noda (1991 : 38) mengatakan :

BAB I PENDAHULUAN. mengidentifikasikan diri (KBBI, 2001: 85). Sehingga dapat dikatakan bahwa

1. Identitas a. Nama Mata Pelajaran : Bahasa Jepang b. Semester : 1 c. Kompetensi Dasar : 3.3 dan 4.3

BAB I PENDAHULUAN. Di dalam suatu bahasa terdapat bermacam macam jenis kata, di antaranya,

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Bab 1. Pendahuluan. 1.1 Latar Belakang

Transkripsi:

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Bahasa adalah sebuah tuturan yang berfungsi sebagai alat komunikasi dan digunakan manusia untuk dapat berkomunikasi dengan sesamanya. Kegiatan berkomunikasi tersebut tidak hanya melibatkan satu orang saja, tetapi juga membutuhkan mitra tutur. Melalui bahasa, pikiran, perasaan, dan keinginan penutur, dapat tersampaikan dengan baik pada mitra tuturnya. Setiap penutur dan mitra tutur bertanggung jawab terhadap tindakan dan pelanggaran kaidah kebahasaan dalam berkomunikasi. Dengan demikian, antara penutur dan mitra tutur harus kooperatif agar komunikasi berjalan lancar. Cara agar penutur dan mitra tutur dapat berkomunikasi dengan baik, ada prinsip kerja sama yang harus dipatuhi oleh penutur dan mitra tutur. Apabila terjadi tuturan yang melanggar maksim prinsip kerja sama, maka komunikasi antara penutur dan mitra tutur tidak berjalan lancar. Tuturan-tuturan yang disampaikan oleh penutur tidak dapat diterima secara efektif oleh mitra tutur. Pragmatik menjabarkan mengenai aturan-aturan yang harus dipatuhi oleh para penutur agar apa yang dituturkan dapat diterima secara efektif oleh lawan bicaranya. Aturan-aturan tersebut kemudian dikenal dengan prinsip kerja sama. Grice (Wijana, 1996: 46) mengemukakan bahwa prinsip kerja sama yang terjalin dalam komunikasi terdiri dari empat maksim, yaitu (1) maksim kuantitas, memberi informasi sesuai yang diminta; (2) maksim kualitas, menyatakan hanya yang menurut kita benar atau cukup bukti kebenarannya; (3) maksim relevansi, memberi sumbangan informasi yang relevan; dan (4) maksim cara, menghindari 1

ketidakjelasan pengungkapan, menghindari ketaksaan, mengungkapkan secara singkat, mengungkapkan secara beraturan. Pelanggaran terhadap prinsip kerja sama membuat komunikasi tidak berjalan lancar. Contoh pelanggaran prinsip kerja sama dapat ditemui dalam drama Our House: [Data 1] : Sakura : 女性がいたみたいよ Josei ga ita mitai yo. Sepertinya dia tinggal dengan seorang wanita. Alice : 女性? Josei? Wanita? Sakura : 立ち退きするときに書類一切代理人みたいになってくれたようね 同じアパートの住人で そりゃそうよね 車椅子のアメリカ人じゃ Tachinokisuru toki ni shoru issai dairinin mitai ni natte kuretayou ne, onaji apato no junin de. Sorya sou yo ne. kurumaisu no amerikajin ja,,.. Saat apartemennya digusur tampaknya ia punya dokumen yang menjelaskan kalau wanita itu wakilnya. Karena mereka tinggal di apartemen yang sama. Tentu saja harus ada yang menemaninya, dia duduk dikursi roda. Alice : どこに? Doko ni? Dimana mereka sekarang? Sakura : あのね私探偵じゃないんだから Ano ne watashi tantei janain dakara. Dengar, aku ini bukan detektif. (Our House ep 7, 00:08:41-00:08:46 ) Informasi indeksal : Percakapan terjadi antara Sakura dan Alice di sebuah restoran pinggir jalan, Sambil menikmati sushi Alice menanyakan informasi tentang keberadaan Papanya yang baru saja dicari oleh Sakura. Analisis : Data [1] di atas, tuturan yang melanggar prinsip kerja sama adalah tuturan yang disampaikan Sakura, yaitu あのね私探偵じゃないんだから 2

Ano ne watashi tantei janain dakara, Dengar, aku ini bukan detektif. Tuturan ini digunakan oleh Sakura menjawab pertanyaan Alice yang mengatakan どこに?Doko ni? Dimana mereka sekarang? Alice menanyakan lokasi atau tempat keberadaan sesuatu (benda atau orang). Oleh karena itu, jawaban yang sesuai atau relevan dengan pertanyaan Alice adalah lokasi atau tempat. Sakura tidak menjawab pertanyaan Alice dengan nama tempat atau lokasi, sehingga jawaban Sakura ini melanggar prinsip kerja sama maksim relevansi. Tuturan Sakura yang melanggar prinsip kerja sama maksim relevansi dapat diklasifikasikan memiliki fungsi tuturan representatif, karena Sakura menjawab dengan hal yang lainnya. Sakura menolak memberitahu keberadaan papa Alice padahal ia sudah mengetahui alamatnya. Ini dikarenakan Sakura masih merasa kesal kepada Alice yang tidak mengajaknya makan bersama, sehingga mengatakan bahwa dia bukanlah seorang detektif. Our House yang disutradarai oleh Kozo Nagayama, Kensaku Sawada dan Hiromasa Kato berkisah tentang seorang gadis 12 tahun yang bernama Sakurako Ban, anak kedua di antara empat bersaudara. Sejak ibunya meninggal 6 bulan yang lalu, dia telah mengurus tugas-tugas rumah sendirian. Ayahnya, Sota bertemu wanita Amerika Alice Shepherd di Amerika Serikat. Alice Shepherd bercita-cita untuk menjadi seorang fotografer, namun bertemu Sota ia bekerja paruh waktu. Sota dan Alice Shepherd memutuskan untuk menikah, lalu Sota membawa Alice ke Jepang dan memperkenalkan Alice pada anak-anaknya sebagai ibu baru mereka. Namun Sakurako Ban tidak menyetujui pernikahan tersebut dan berusaha mengusir Alice dari rumah. 3

Salah satu faktor yang mempengaruhi pelanggaran prinsip kerja sama dalam drama Our House adalah Sakura yang tidak menyetujui pernikahan Sota (papa Sakura) dengan Alice. Oleh sebab itu, muncullah permasalahan antara Sakura dengan Alice. Sehingga banyak tuturan-tuturan Sakura yang melanggar kaidah kebahasaan, seperti tidak menjawab pertanyaan lawan bicara dengan relevan hingga menyindir secara tidak langsung lawan bicara. Berdasarkan permasalahan yang terjadi antara Sakura dengan Alice sehingga tuturan-tuturan Sakura dalam drama Our House menarik untuk diteliti. Alasan peneliti memilih drama Our House untuk diteliti karena dalam drama tersebut ditemukan fenomena kebahasaan yang berkaitan dengan ilmu pragmatik, yaitu berupa pelanggaran prinsip kerja sama serta fungsi dari bentuk pelanggaran yang terjadi dalam peristiwa tutur dialog Sakurako Ban dengan Alice Shepherd dalam Drama Our House. 1.2 Rumusan Masalah Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan, peneliti merumuskan masalah dalam penelitian ini sebagai berikut : 1. Bagaimanakah bentuk pelanggaran prinsip kerja sama tuturan Sakura dalam drama Our House? 2. Apa saja fungsi tuturan Sakura yang melanggar prinsip kerja sama dalam drama Our House? 4

1.3 Batasan Masalah Pembatasan masalah harus diadakan dengan tujuan agar penelitian lebih terarah sehingga hasil penelitian yang diperoleh sesuai dengan tujuan yang hendak dicapai. Dalam penelitian ini, pendekatan yang digunakan untuk menganalisis permasalahan adalah pendekatan pragmatik. Supaya penelitian ini tidak terjebak ke dalam permasalahan yang rancu dan tidak jelas, penelitian ini peneliti fokuskan pada masalah pelanggaran prinsip kerja sama pada tuturan Sakura dan fungsi tuturan Sakura yang melanggar prinsip kerja sama dalam drama Our House. 1.4 Tujuan Penelitian Tujuan dalam sebuah penelitian dibutuhkan untuk menjawab pertanyaan yang terdapat dalam rumusan masalah. Berdasarkan rumusan masalah di atas maka tujuan penelitian yang akan dicapai peneliti yaitu: 1. Mendeskripsikan bentuk pelanggaran prinsip kerja sama tuturan Sakura dalam drama Our House? 2. Mendeskripsikan fungsi tuturan Sakura yang melanggar prinsip kerja sama yang terdapat dalam drama Our House? 1.5 Manfaat Penelitian Hasil penelitian ini diharapkan memberi manfaat teoritis dan praktis. Sebagai berikut: 1. Secara teoritis Hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah jumlah penelitian dalam bidang linguistik, khususnya pragmatik, yaitu mengenai pelanggaran prinsip kerja sama dalam drama Jepang. 5

2. Secara praktis Hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah dapat menjadi salah satu bahan referensi tentang pelanggaran prinsip kerja sama Grice yang terjadi dalam drama Our House. Penelitian ini diharapkan dapat membuat kesepahaman pembicaraan antara penutur dan mitra tutur supaya tercipta tujuan komunikasi, yaitu komunikasi yang komunikatif. Komunikasi yang komunikatif tersebut didasarkan pada teori prinsip kerja sama dengan sejumlah maksim-maksimnya, yakni maksim kuantitas, maksim kualitas, maksim relevansi, maksim cara. 1.6 Metode Penelitian Metode penelitian merupakan suatu cara agar penelitian dapat mencapai hasil yang baik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif. Tahap yang dilakukan agar penelitian antara lain; tahap pengumpulan data, dilanjutkan dengan analisis data dan tahap terakhir penyajian hasil analisis. 1.6.1 Tahap Pengumpulan Data Peneliti menggunakan metode simak dengan teknik simak bebas libat cakap dalam pemerolehan data. Metode simak dilakukan dengan cara menyimak penggunaan bahasa. Istilah menyimak disini tidak hanya berkaitan dengan penggunaan bahasa secara lisan, tetapi juga penggunaan bahasa secara tertulis (Mahsun, 2007:92). Pengumpulan data untuk penelitian ini peneliti lakukan dengan menyadap data lisan dan tulisan yang berhubungan dengan objek penelitian. Data-data yang peneliti butuhkan demi tercapainya tujuan penelitian ini yaitu bersumber dari tuturan-tuturan tokoh Sakura yang terdapat dalam drama Our 6

House. Data yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu kalimat yang didalamnya terdapat pelanggaran prinsip kerja sama dalam drama Our House. 1.6.2 Metode Analisis Data Data yang telah terkumpul peneliti analisis dengan metode padan pragmatis. Metode padan merupakan salah satu cara yang digunakan untuk menganalisis data dengan memadankan dengan unsur diluar bahasa yang bersangkutan. Unsur luar bahasa atau alat penentu metode padan pragmatis ialah mitra wicara ( Sudaryanto, 1993:15). Teknik yang dipakai dalam menganalisis data adalah teknik pilah unsur penentu ( PUP) dengan menggunakan daya pilah pragmatis yaitu daya pilah yang menggunakan mitra tutur sebagai penentu. Objek penelitian dianalisis berdasarkan kadar kesepadannya, keselarasannya, kecocokannya atau kesamaan dengan alat penentu yang bersangkutan yang sekaligus menjadi standar atau pembekunya. 1.6.3 Penyajian Hasil Analisis Data Penyajian hasil analisis data pelanggaran maksim kerja sama yang terdapat dalam drama Our House disajikan dalam susunan yang baik dan rapi. Metode yang digunakan dalam penyajian hasil analisis data pada penelitian ini yaitu metode informal, (Sudaryanto, 1993: 144) mengatakan bahwa metode penyajian informal merupakan perumusan yang menggunakan kata-kata yang biasa, walaupun dengan terminologi yang bersifat teknis. Data disajikan secara deskriptif dalam bentuk laporan hasil dengan cara menjabarkan masalah yang ada, menyajikan hasil analasis secara terperinci, menginterpretasinya dan menyajikan kesimpulan dari analisis yang digunakan. 7

1.7 Sistematika Penulisan Penelitian ini terdiri dari empat bab yaitu: Bab I adalah bab pendahuluan yang berisi latar belakang masalah, rumusan masalah, batasan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, metode penelitian dan sistematika penulisan. Bab II berisi tentang tinjauan kepustakaan, Landasan teori: pragmatik, prinsip kerja sama Grice, tindak tutur ilokusi dan sinopsis drama Our House. Bab III adalah analisis pelanggaran prinsip kerja sama dalam drama Our House. Bab IV merupakan penutup yang berisi kesimpulan dan saran. 8