E-Jurnal Agroekoteknologi Tropika ISSN: Vol. 5, No. 3, Juli 2016

dokumen-dokumen yang mirip
PENGARUH PEMBERIAN BEBERAPA FORMULA PUPUK UNTUK PENINGKATAN PRODUKSI DAN MUTU SAWI HIJAU

Peningkatan Produksi Dan Mutu Tanaman Bayam Merah (Amaranthus Amoena Voss ) Melalui Beberapa Jenis Pupuk Pada Tanah Inceptisols, Desa Pegok, Denpasar

E-Jurnal Agroekoteknologi Tropika ISSN: Vol. 6, No. 3, Juli 2017

RESPOMS PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI SAAWI (Brassica Juncea. L) TERHADAP INTERVAL PENYIRAMAN DAN KONSENTRASILARUTAN PUPUK NPK SECARA HIDROPONIK

I. PENDAHULUAN. tanpa mengurangi tingkat kesuburan tanah atau kelestariannya. Dalam usaha

PENGARUH DOSIS PUPUK KANDANG SAPI DAN PUPUK NITROGEN TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN KANGKUNG DARAT (Ipomoea reptans. Poir)

Aplikasi Pupuk Kandang dan Pupuk SP-36 Untuk Meningkatkan Unsur Hara P Dan Pertumbuhan Tanaman Jagung (Zea mays L.) di Tanah Inceptisol Kwala Bekala

Tanggap Pertumbuhan dan Produksi Sawi (Brassica juncea L.) pada Pemberian Pupuk Cair

Volume 11 Nomor 2 September 2014

E-JURNAL ARSITEKTUR LANSEKAP ISSN: VOL. 3, NO. 1, APRIL 2017

RESPON PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI SAWI (Brassica juncea L.) DENGAN PEMBERIAN MINERAL ZEOLIT DAN NITROGEN SKRIPSI

RESPON TANAMAN SAWI (Brassica juncea L.) TERHADAP PEMBERIAN KOMPOS SAMPAH KOTA

Aplikasi Pupuk Organik Cair pada Tanaman Caisim (Brassica juncea) dan Tanaman Selada (Lactuca sativa L.) di Ultisol Lapisan Bawah

Pengaruh Pemberian Biourine dan Dosis Pupuk Anorganik (N,P,K) Terhadap Beberapa Sifat Kimia Tanah Pegok dan Hasil Tanaman Bayam (Amaranthus sp.

ABSTRACT. APLIKASI BEBERAPA JENIS COMPOST TEA TERHADAP PERUBAHAN JUMLAH MIKROORGANISME TANAH INCEPTISOL, PRODUKSI DAN KUALITAS SAWI (Brassica juncea)

RESPON PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI SAWI ( Brassica juncea L ) TERHADAP PEMBERIAN URINE KELINCI DAN PUPUK GUANO

PENGARUH DOSIS PUPUK ANORGANIK NPK MUTIARA DAN CARA APLIKASI PEMUPUKAN TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN MENTIMUN

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

KARYA ILMIAH TENTANG. Oleh SUSI SUKMAWATI NPM

PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN SAWI (Brassica juncea L.) PADA BERBAGAI DOSIS PUPUK UREA

THE INFLUENCE OF N, P, K FERTILIZER, AZOLLA (Azolla pinnata) AND PISTIA (Pistia stratiotes) ON THE GROWTH AND YIELD OF RICE (Oryza sativa)

PENGARUH KERAPATAN DAN KEDALAMAN TANAM TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL KACANG HIJAU (Vigna radiata L.)

III. BAHAN DAN METODE. Universitas Lampung pada titik koordinat LS dan BT

PENGARUH PUPUK KANDANG KELINCI DAN PUPUK UREA TERHADAP KETERSEDIAAN N TOTAL PADAPERTUMBUHAN TANAMAN JAGUNG

TANGGAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI SAWI (Brassica juncea L.) TERHADAP PEMBERIAN PUPUK CAIR SKRIPSI MUHAMMAD RIZKY ANDRY AGROEKOTEKNOLOGI - BPP

STUDY TENTANG TIGA VARIETAS TERUNG DENGAN KOMPOSISI MEDIA TANAM TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN

Program Studi Agroekoteknologi, Fakultas Pertanian USU, Medan *Coressponding Author :

EFEKTIFITAS KOMPOS CAMPURAN AMPAS TEH, KOTORAN SAPI DAN KOTORAN KAMBING TERHADAP SERAPAN N PADA TANAMAN BAWANG DAUN PADA INCEPTISOL

Made Deviani Duaja 1), Nelyati 1) and Hisar Tindaon 2) Fakultas Pertanian, Universitas Jamabi

Vol 2 No. 1 Januari - Maret 2013 ISSN :

BAB III MATERI DAN METODE. Penelitian dilaksanakan di Screen House, Balai Penelitian Tanaman Sayuran

III. METODE PENELITIAN

PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN SAWI (Brassica juncea L) DENGAN PEMBERIAN MIKROORGANISME LOKAL (MOL) DAN PUPUK KANDANG AYAM

BAHAN DAN METODE. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Lapang Terpadu Fakultas Pertanian

III. TATA CARA PENELITIAN. A. Tempat dan Waktu Penelitian. B. Bahan dan Alat Penelitian. Penah atau pensil, Buku pengamatan. C.

HASIL DAN PEMBAHASAN

Pengaruh BAP ( 6-Benzylaminopurine ) dan Pupuk Nitrogen terhadap Pertumbuhan dan Produksi Bawang Merah (Allium ascalonicum L.)

RESPON PERTUMBUHAN DAN HASIL KACANG TANAH PADA APLIKASI DOSIS PUPUK ORGANIK PADAT DAN CAIR

Jurnal Cendekia Vol 12 No 1 Januari 2014 ISSN

Vol 3 No 1. Januari - Maret 2014 ISSN :

Pengaruh Konsentrasi dan Waktu Penyemprotan Pupuk Organik Cair Super ACI terhadap Pertumbuhan dan Hasil Jagung Manis

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN. 4.1 Hasil Sifat Kimia dan Fisik Latosol sebelum Percobaan serta Komposisi Kimia Pupuk Organik

BAB IV METODE PENELITIAN. (RAK) faktor tunggal dengan perlakuan galur mutan padi gogo. Galur mutan yang

UJI EFEKTIVITAS PUPUK ORGANIK HAYATI (Bio organic fertilizer) UNTUK MENINGKATKAN PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN KANGKUNG DARAT (Ipomea reptans Poir)

BAHAN DAN METODE Waktu dan Tempat Alat dan Bahan Metode Penelitian

PENGARUH KONSENTRASI DAN WAKTU PEMBERIAN PUPUK ORGANIK CAIR BIOAKTIVATOR TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN SAWI (Brassica juncea L.

RESPONS JARAK TANAM DAN DOSIS PUPUK ORGANIK GRANUL YANG BERBEDA TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN JAGUNG MANIS

III. BAHAN DAN METODE. Penelitian ini merupakan penelitian lanjutan yang sebelumnya dilakukan oleh

PENGARUH PENGGUNAAN PUPUK KANDANG DAN NPK TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN KACANG TANAH

PENGARUH PUPUK ORGANIK CAIR (POC) LIMBAH TERNAK DAN LIMBAH RUMAH TANGGA PADA TANAMAN KANGKUNG (Ipomoea reptans Poir) Oleh : Sayani dan Hasmari Noer *)

III. BAHAN DAN METODE. Penelitian ini dilaksanakan di Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP)

RESPON PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN SAWI (Brassica juncea L.) TERHADAP PENGGUNAAN PUPUK ANORGANIK CAIR

PEMANFAATAN LIMBAH RUMPUT LAUT (Sargassum polycystum) SEBAGAI BAHAN PUPUK CAIR UNTUK SAWI ( Brassica juncea L. ) ORGANIK PADA TANAH ULTISOL

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN Hasil

III. BAHAN DAN METODE. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Lapang Terpadu Fakultas Pertanian

NISBAH BERAT DAUN DAN LUAS DAUN SPESIFIK TANAMAN SAWI AKIBAT PEMBERIAN PUPUK ORGANIK DI TANAH GAMBUT KOTA PALANGKA RAYA DJOKO EKO HADI SUSILO

BAHAN DAN METODE Waktu dan Tempat Penelitian Bahan Metode Penelitian Pembuatan Pupuk Hayati

HASIL DAN PEMBAHASAN. perlakuan Pupuk Konvensional dan kombinasi POC 3 l/ha dan Pupuk Konvensional

RESPONS TANAMAN KEDELAI TERHADAP PEMBERIAN PUPUK FOSFOR DAN PUPUK HIJAU PAITAN

Magrobis Journal 28. PENGARUH PUPUK ROSASOL-N TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL SELEDRI (Apium graveolens L.) ABSTRAK

Bram Arda Bintario Bangun*, Jasmani Ginting, Ferry Ezra Sitepu

II. TINJAUAN PUSTAKA. 2.1 Botani, Klasifikasi, dan Syarat Tumbuh Tanaman Cabai

PENGARUH PEMBERIAN TIGA JENIS PUPUK KANDANG DAN DOSIS UREA PADA PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN CABAI (Capssicum annum L.)

PENGARUH PEMBERIAN MULSA ORGANIK TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN TOMAT

BAB III MATERI DAN METODE. Penelitian dilaksanakan pada bulan Januari - Maret 2017 di Lahan

APPLICATION OF MANURE AND Crotalaria juncea L. TO REDUCE ANORGANIC FERTILIZER ON MAIZE (Zea mays L.)

Pengaruh Teknik Dan Dosis Pemberian Pupuk Organik Dari Sludge Bio- Digester Terhadap Produksi Tanaman Jagung (Zea Mays L.

PERTUMBUHAN DAN HASIL KAILAN (brassica alboglabra) PADA BERBAGAI DOSIS KOMPOS SOLID ABSTRAK

Program Studi Agroekoteknologi, Fakultas Pertanian USU, Medan *Corresponding author : ABSTRACT

EFEKTIFITAS PUPUK ORGANIK AIR CUCIAN BERAS TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN SAWI HIJAU (Brassica juncea L) Rahman Hairuddin

PENGARUH JENIS DAN DOSIS PUPUK KANDANG TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN KROKOT LANDA (Talinum triangulare Willd.)

BAHAN DAN METODE Bahan Waktu dan Tempat Penelitian Rancangan Percobaan ProsedurPenelitian

BAHAN DAN METODE Metode Percobaan

UPAYA MENINGKATKAN KUALITAS BOKASHI MELALUI PEMBERIAN CANGKANG TELUR, ABU DAPUR, DAN URINE SAPI SERTA PENERAPANNYA DALAM BUDIDAYA SAWI SECARA ORGANIK

BAHAN DAN METODE. Pada musim tanam pertama penelitian ini dilakukan pada bulan Mei sampai

TATA CARA PENELITIAN. A. Tempat dan Waktu Penelitian. Penelitian ini dilakukan pada bulan Januari 2016 sampai dengan Juli 2016

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

BAHAN DAN METODE Waktu dan Tempat Bahan dan Alat Metode

BAB IV METODE PENELITIAN. (Completely Randomized Block Design) dengan dua faktor yang disusun secara

III. BAHAN DAN METODE. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Lapang Terpadu Fakultas Pertanian

RESPON PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI SAWI PAKHCOY (Brassica rapa. L) TERHADAP PEMBERIAN PUPUK ORGANIK KASCING SKRIPSI OLEH:

III. BAHAN DAN METODE PENELITIAN. Universitas Medan Area yang berlokasi di jalan Kolam No. 1 Medan Estate,

EFEKTIFITAS PUPUK HAYATI ECOFERT TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN JAGUNG. Syafruddin Balai Penelitian Tanaman Serealia

PENGARUH KERAPATAN TANAMAN DAN KOMBINASI PUPUK NITROGEN ANORGANIK DAN NITROGEN KOMPOS TERHADAP PRODUKSI GANDUM. Yosefina Mangera 1) ABSTRACK

PEMANFAATAN PUPUK ORGANIK UNTUK MENINGKATKAN PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN SAWI (Brassica juncea L.) VARIETAS TOSAKAN DAN DORA

HASIL DAN PEMBAHASAN. kompos limbah tembakau memberikan pengaruh nyata terhadap berat buah per

BAHAN DAN METODE Tempat dan Waktu Bahan dan Alat Metode Penelitian

TANGGAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI BAWANG MERAH (Allium ascalonicum L,) VARIETAS KUNING TERHADAP PEMBERIAN KOMPOS KASCING DAN PUPUK NPK

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

BAHAN DAN METODE Tempat dan Waktu Alat dan Bahan

KETERSEDIAAN UNSUR HARA TANAMAN SAWI DENGAN PEMUPUKAN BOKASHI DAUN GAMAL PADA TANAH REKLAMASI

BAHAN DAN METODE Waktu dan Tempat Bahan dan Alat Metode Penelitian

PENGARUH PUPUK HIJAU Calopogonium mucunoides DAN FOSFOR TERHADAP SIFAT AGRONOMIS DAN KOMPONEN HASIL TANAMAN JAGUNG MANIS (Zea mays saccharata Sturt)

Respons Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Selada (Lactuca sativa L.) Terhadap Pemberian Pupuk Organik Cair Urin Kambing Pada Beberapa Jarak Tanam

HASIL DAN PEMBAHASAN

III. BAHAN DAN METODE

BAB III MATERI DAN METODE. Penelitian dilaksanakan pada bulan Februari Mei 2017 di Lahan Fakultas

PENGARUH JENIS DAN KONSENTRASI PUPUK ORGANIK CAIR TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN SAWI (Brassica juncea L.

PENGARUH PENGAPLIKASIAN ZEOLIT DAN PUPUK UREA PADA PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN JAGUNG MANIS (Zea mays L. saccharata Sturt.)

Peran Media Tanam dan Dosis Pupuk Urea, SP36, KCl Terhadap Pertumbuhan Tanaman Bawang Daun (Allium fistulosum L.) dalam Polybag. Oleh: Susantidiana

Transkripsi:

Pengaruh Pemberian Beberapa Formula Pupuk untuk Peningkatan Produksi dan Mutu Sawi Hijau (brassica juncea l.) di Tanah Inceptisol, Desa Pegok, Denpasar IRNAWATI PURBA INDAYATI LANYA*) A.A.NYOMAN SUPADMA PS Agroekoteknologi Fakultas Pertanian Universitas Udayana Jl. PB. Sudirman Denpasar 80231 Bali *) Email: indahnet@yahoo.co.id ABSTRACT The Impact Of Several Fertilizer Formula For IncreaseTheProduction and Quality Of Green Mustard (Brassica juncea L.) in Inceptisol Soil, Pegok Village, Denpasar This research aims to know the impact of several fertilizer formulas towards production and quality increase of green mustard in inceptisol soil, and the chemical characters of Pegok land. This research was conducted in September until December 2015 at the Experimental Garden Faculty of Agriculture, and Soil Laboratory and Environmental Sciences, Faculty of Agriculture, Udayana University. The experiment used Randomized Block Design (RBD) and the using analysis of variance (ANOVA) with program Costat. The parameter observed in this research was divided into three observations, they were the height of plants, the weight of fresh plants sample, the weight of fresh plants. The plants quality contains of chlorophil, water content and plants storability. The observartion of chemical characters of the plants encompasses ph, KTK, KB, nutrient content N-total, P- available, K-available, Ca, Mg, C-Organic, as well as soil electric conductivity. The result of statistical analysis shows that giving some fertilizer formulas has significant impact for all production and quality parameter namely leaf chlorophyll however does not give real impact towards water content and plants storability. The impact of giving some fertilizer formulasfor mineral fertilizer treatment increase the residual effect of several nutrient contents namely Ca, Mg, ph and highest DHL, whilst KTK, KB, C-organic and highest N-Total were obtained from the organic fertilizer treatment. Keywords: Green Mustard, fertilization, inceptisol 1. Pendahuluan 1.1 Latar belakang Sawi merupakan salah satu jenis sayuran yang banyak digemari masyarakat, karena rasanya yang enak. Tanaman sawi termasuk tanaman semusim umurnya pendek yaitu sekitar 30-45 hari setelah tanam, dapat ditanam dari dataran rendah sampai dataran tinggi (Permadi, 1996). Rukmana (2002) menyatakan bahwa salah satu upaya untuk peningkatan hasil yang dapat dilakukan adalah melalui pemupukan. Inceptisols http://ojs.unud.ac.id/index.php/jat 265

merupakan salah satu ordo tanah yang penyebarannya cukup luas di Indonesia. Tanah ini tersebar dengan luasan sekitar 70,52 juta ha atau 44,60 % dari potensial luas daratan Indonesia (Puslittanak, 2003), maka pengembangan tanah ini dalam bidang pertanian memiliki nilai yang cukup prospektif termasuk untuk pengembangan tanaman sayuran. Penggunaan pupuk yang salah dapat menyebabkan proses produksi yang tidak efisien. Kesalahan penggunaan pupuk dapat mengakibatkan biaya produksi meningkat tetapi hasil yang diperoleh tidak seperti yang diharapkan.oleh karena itu dibutuhkan teknik pemupukan yang tepat untuk meningkatkan hasil produksi tanaman (Manurung, 2011).Berdasarkan uraian tersebut maka dilakukan penelitian mengenai pengaruh beberapa formula pupuk dan dosis pupuk yang sesuai untuk meningkatkan produksi dan mutu sawi hijau (Brassica juncea L.). 1.2 Tujuan Adapun tujuan dari penelitian ini adalah 1. Untuk mengetahui respon dari masing-masing formula pupuk yang digunakan terhadap produksi dan mutu sawi hijau. 2. Untuk mendapatkan formula pupuk yang mampu meningkatkan produksi dan mutu tanaman sawi hijau. 3. Untuk mengetahui efek residu perlakuan pemupukan terhadap beberapa parameter sifat kimia tanah yaitu: ph, KTK, KB, N-total, P-tersedia, K- tersedia, Ca, Mg, C-Organik, serta DHLtanah saat panen. 2. Metode Penelitian 2.1 Waktu dan tempat penelitian Penelitian ini dilakukan di lapangan dan di laboratorium Ilmu Tanah dan Lingkungan Fakultas Petanian Universitas Udayana. Penelitian lapangan dilakukan di Kebun Percobaan Fakultas Pertanian Universitas Udayana. Sebelum percobaan lapang dimulai, dilakukan analisis tanah awal meliputi ph, KTK, KB, kadar hara N, P, K, Ca, Mg, C-Organik, serta DHL. Penelitian di laboratorium dan di lapangan berlangsung dari bulan September sampai bulan Desember 2015. 2.2 Alat dan bahan penelitian Alat-alat yang digunakan dalam penelitian ini adalah, bor tanah, cangkul, timbangan, label, kantong plastik, alat penyiram, alat tulis, camera dan alat-alat laboratorium untuk analisis tanah. Bahan yang digunakan adalah benih sawi varietas Christina, pupuk mineral super cap dua Lombok (campuran dolomite cap dua Lombok ditambah garam dapur), pupuk Phonska (16:16:16), pupuk urea non subsidi, pupuk kompos Simantri Sangeh. 266 http://ojs.unud.ac.id/index.php/jat

2.3 Rancangan penelitian Penelitian ini dilakukan melalui percobaan lapangan dengan Rancangan Acak Kelompok (RAK) yang terdiri dari tujuh perlakuan dan ulangan sebanyak tiga kali,terdapat 21 petak percobaandengan ukuran petak 2 m x 2 m = 4 m 2. Penempatan masing-masing perlakuan pada petak percobaan dilakukan secara acak.perlakuan yang diberikan yaitu pupuk organik, pupuk mineral, pupuk kimia, dan kombinasi dari ketiga jenis pupuk. yang terdiri dari tujuh perlakuan yaitu : 1. P0=kontrol, 2. P1 = 10 ton Kompos ha -1 = 4 kg kompos per petak 3. P2 = 10 ton Pupuk Mineral ha -1 = 4 kg pupuk mineral per petak 4. P3 = (100 kg Phonska + 100 kg urea) ha -1 = 40 g Phonska + 40 g urea per petak 5. P4 = (5 ton Kompos + 50 kg Phonska + 50 kg urea) ha -1 = (2 kg kompos + 20 g Phonska + 20 g urea) per petak 6. P5 = (5 ton Pupuk Mineral + 50 kg Phonska +50 kg urea) ha -1 = (2 kg pupuk mineral + 20 g Phonska + 20 g urea) per petak 7. P6 = (5 ton Pupuk Mineral+ 5 ton Kompos + 50 kg Phonska + 50 kg urea) ha -1 = (2 kg pupuk mineral + 2 kg kompos + 20 g Phonska + 20 g urea) per petak. 2.4 Pelaksanaan penelitian Sebelum penelitian dilakukan survei lokasi, untuk menentukan tempat percobaan dan pengambilan sampel tanah awal. Pengolahan lahan dilakukan dengan pembajakan (traktor tangan). Pengolahan tanah dilakukan bertujuan untuk penghalusan bongkahan tanah yang masih besar dan kasar serta menghilangkan gulma dan sisa dari tanaman yang dipanen sebelumnya selanjutnya dilakukan pemetakan sesuai dengan ukuran. Pupuk mineral, dan pupuk organik diberikan satu minggu sebelum tanam, dicampur merata dengan tanah sesuai dengan rancangan petak perlakuan. Pupuk Phonska diberikan satu hari sebelum tanam dengan dosis sesuai perlakuan dan rancangan, sedangkan pupuk urea diberikan dua kali, sebelum tanam dengan dosis 50 kg ha -1 dan setelah 14 HST pada petak yang terdapat pada perlakuan kimia dengan cara ditebar. Pemasangan mulsa plastik pada setiap bedengan dilakukan satu hari sebelum tanam,dilanjutkan dengan membuat lobang sesuai dengan jarak tanam, dengan cara memanaskan kaleng bekas. Jarak tanam yang digunakan adalah 20 cm x 20 cm, pemasangam mulsa plastik digunakan untuk menekan pertumbuhan gulma.selain menekan gulma juga mulsa plastik dapat menjaga kelembaban tanah serta menekan pertumbuhan gulma dan penyakit sehingga tanaman sawi hijau diharapkan tumbuh dengan baik. http://ojs.unud.ac.id/index.php/jat 267

Penanaman dilakukan dengan memasukkan lima butir benih sawi hijau per lubang setelah itu ditutup dengan tanah dan disiram dengan air secukupnya. Apabila sawi sudah tumbuh setiap lubang dipelihara dua batang tanaman sawi. Pemeliharaan tanaman meliputi penyiraman, penjarangan, dan penyulaman,. Penyiraman dilakukan satu kali sehari, yaitu pada sore hari dengan air tanah menggunakan selang. Pemanenan dilakukan setelah umur 30 HST waktu panen pada pagi hari, hal ini dilakukan agar tanaman sawi hijau masih dalam keadaan segar. Panen dilakukan dengan cara mencabut seluruh tanaman setelah itu dipisahkan dengan akarnya lalu ditimbang. Parameter yang diamati dalam penelitian ini adalah: (1). Produksi (tinggi tanaman maksimum (cm), berat segar tanaman sampel (kg), berat segar tanaman per petak (kg), (2). Mutu (klorofil tanaman (SPAD), berat kering oven tanaman (g),kadar air tanaman (%), daya simpan (%). (3). Residu tanah (ph, KTK tanah (me/100 g), KB tanah (%), kadar N total tanah (%), kadar P-tersedia tanah (ppm), kadar K- tersedia tanah (ppm), Ca dan Mg tanah (me/100 g), kadar C-organik tanah (%), serta DHL tanah (mmhos./cm). Data hasil pengamatan pada parameter produksi dan mutu disajikan dalam bentuk tabel yang menunjukkan berbagai perlakuan dan ulangan.selanjutnya dianalisis menggunakan analisis varian (sidik ragam) dengan progam Costat.Apabila perlakuan berbeda nyata dilanjutkan dengan uji Duncan s pada taraf 5 %.Demikian pula untuk uji korelasi antar parameter produksi dan mutu sawi hijau. 3. Hasil dan Pembahasan 3.1 Produksi sawi hijau Tabel 1 menunjukkan signifikansi dari berbagai macam parameter.hasil analisis Costat untuk parameter produksi disajikan pada Tabel 2. Tabel 1. Signifikansi Pengaruh Pemberian Formula Pupuk terhadap Parameter yang Diamati pada Tanaman Sawi Hijau. No Parameter Signifikansi 1 Tinggi (cm) ** 2 Berat Tanaman Sampel per petak (Kg) ** 3 Berat Segar Tanaman per petak (Kg) ** 4 Berat Tanaman per ha (Ton) ** 5 Klorofil (SPAD) ** 6 Berat Kering Oven (g) * 7 Kadar air tanaman (%) Ns 8 Daya Simpan (%) Ns Keterangan : ns = Berpengaruh tidak nyata (P 0,05) * = Berpengaruh nyata (P 0,05) ** = Berpengaruh sangat nyata (P 0.01) 268 http://ojs.unud.ac.id/index.php/jat

1. Tinggi tanaman Berdasarkan (Tabel 1) pengaruh pemupukan berpengaruh sangat nyata terhadap tinggi tanaman. Perlakuan P6 (Tabel 2) menunjukkan pertumbuhan tertinggi (42,85 cm), diikuti berturut-turut semakin rendah pada perlakuan P4 (40,72 cm), P3 (39,42 cm), P5 (37,10 cm), P1 (35,31 cm), P2 (32,55 cm), dan P0 (31,36 cm). Demikian pula presentase peningkatan tertinggi dicapai pada perlakuan P6 (36.63 %) yang disusul oleh perlakuan P4 (29,84 %), P3 (25,70 %), P5 (18,30 %), P1 (12,59 %), P2 (3.79 %). Tabel 2. Nilai Rata-rata Tinggi Tanaman, Berat Tanaman Sampel, dan Berat Tanaman Segar per petak dan per ha Sawi Hijau, pada Beberapa Formula Pupuk. Perlakuan Tinggi Tanaman Berat Segar Tanaman Berat Tanaman Segar per Petak Produksi per hektar (ton) (cm) Sampel per Petak (kg) (kg) P0 31,36 g 1,20 c 3,93 d 9,825 d P1 35,31 e 1,32 bc 53,00 cd 11,325 cd P2 32,55 f 1,18 c 4,67 cd 11,675 cd P3 39,42 c 1,73 b 5,90 ab 14,750 ab P4 40,72 b 1,43 bc 6,13 a 15,325 a P5 37,10 d 1,27 c 5,28 bc 13,200 bc P6 42,85 a 2,17 a 6,48 a 16,200 a Keterangan :Nilai rata-rata pada kolom yang sama yang diikuti huruf yang sama menunjukkan tidak berbeda nyata pada uji Duncan 5%. 2. Berat segar tanaman sampel, per petak, dan berat tanaman per ha -1 Berat tanaman segar sampel, per petak, dan berat tanaman per ha pada (Tabel 1) menunjukkan perlakuan sangat nyata dapat meningkatkan berat tanaman. Berat segar tanaman sampel dan per ha -1 pada perlakuan P6 menunjukkan berat tertinggi sebesar (2,17 kg per petak) dan (16,200 ton per ha -1 ). Dalam (Tabel 2) berat segar tanaman sampel pada perlakuan P6, P3, P4, dan P5 berbeda sangat nyata terhadap perlakuan P0. Presentase peningkatan menunjukkan perlakuan P6 tertinggi sebesar (64,88 %) dan berturut turut semakin rendah pada perlakuan P4 (55,97 %), P3 (50,12 %), P5 (32,35 %), P2 (18,82 %), P1 (15,26 %). 3.2 Mutu sawi hijau Signifikansi pengaruh pemupukan pada parameter mutu sawi hijau (klorofil, berat kering oven, kadar air tanaman, dan daya simpan) di sajikan pada Tabel 1. Nilai rata-rata dari berbagai perlakuan dan masing-masing parameter disajikan pada Tabel 3. http://ojs.unud.ac.id/index.php/jat 269

1. Klorofil tanaman Berdasarkan Tabel 1 pemupukan berpengaruh sangat nyata meningkatkan klorofil tanaman sawi hijau. Data pada Tabel 4 menunjukkan klorofil tertinggi diperoleh pada perlakuan P6 (54,00 SPAD) dan meningkat (24.62 %), diikuti berturut-turut semakin rendah pada perlakuan P4 (50,77 SPAD), P3 (48,22 SPAD), P1 (47,94 SPAD), P5 (45,12 SPAD), P2 (44,43 SPAD), dan P0 (43,33 SPAD). Perlakuan P6, P4, P3, P1 berbeda nyata pada perlakuan P0. Tabel 3. Nilai Rata-rata Klorofil Tanaman, Berat Kering Oven, Kadar Air, dan Daya Simpan Tanaman Sawi Hijau pada Beberapa Formula Pupuk. Perlakuan Klorofil Tanaman (SPAD) Berat Kering Oven (g) Kadar Air Tanaman (%) Daya Simpan (%) P0 43,33 d 89,53 c 92,53 a 12,67 a P1 47,94 c 113,9 ab 91,33 a 26,33 a P2 44,43 d 96,3 bc 91,73 a 36,00 a P3 48,22 c 97,97 bc 94,05 a 34,30 a P4 50,77 b 106,74 abc 92,44 a 43,33 a P5 45,12 d 113,01 ab 91,80 a 43,00 a P6 54,00 a 128,87 a 94,04 a 49,00 a Keterangan :Nilai rata-rata pada kolom yang sama yang diikuti huruf yang sama menunjukkan tidak berbeda nyata pada uji Duncan 5%. 2. Kadar air tanaman Berdasarkan Tabel 1 pemupukan tidak berpengaruh nyata terhadap kadar air tanaman sawi hijau. Data Tabel 4 menunjukkan kadar air tertinggi diperoleh pada perlakuan P3 (94,05 %) dan meningkat sebesar (1,64 %) berturut-turut semakin rendah diikuti pada perlakuan P6 (94,04 %),P0 (92,53 %), P4 (92,44 %), P5 (91,80 %), P2 (91,73 %), dan P1 (91,33 %). 3. Daya simpan tanaman Pemupukan berpengaruh tidak nyata terhadap daya simpan tanaman dapat dilihat pada Tabel 1. Data daya simpan tertinggi Tabel 3 diperoleh pada perlakuan P6 (49 %) dan berturut-turut semakin rendah diikuti pada perlakuan P4 (43,33), P5 (43 %), P2 (36 %), P3 (34,3 %), P1 (26,33 %), P0 (12,67 %). Presentase peningkatan daya simpan tertinggi diperoleh pada perlakuan P6 (286 %), P4 (241 %), P5 (239 %), P2 (184 %), P3 (170 %), P1 (107 %). 3.3 Efek residu perlakuan terhadap beberapa sifat kimia tanah Hasil analisis tanah efek residu perlakuan terhadap beberapa sifat kimia tanah disajikan dalam Tabel 7. Efek residu perlakuan saat panen dari masing-masing 270 http://ojs.unud.ac.id/index.php/jat

perlakuan dan kriteria sifat kimia tanah tidak menunjukkan adanya perbedaan namun ada kecenderungan dari segi nominal yang menunjukkan perbedaan. Tabel 7. Hasil analisis efek residu pemupukan terhadap beberapa sifat kimia tanah saat panen(n-total, P-Tersedia, K-Tersedia, C-Organik, Ca, Mg, KTK, KB, ph, DHL.) Parameter P0 P1 P2 P3 P4 P5 P6 N-Total (%) 0,12 0,16 0,13 0,13 0,13 0,12 0,11 P-Tersedia (ppm) 92,38 86,69 114,01 144,87 64,68 76,97 53,04 K-Tersedia (ppm) 31,24 22,75 30,60 28,20 29,61 15,49 48,14 C-Organik (%) 2,59 3,04 2,16 2,20 2,59 2,20 2,61 Ca (me/100 g) 2,83 6,25 8,10 6,36 7,83 6,72 7,60 Mg (me/100 g) 21,83 21,33 74,33 20,08 18,66 21,16 40,50 KTK (me/100 g) 30,82 31,36 26,69 25,18 28,84 24,74 30,83 KB (%) 57,55 159,32 92,75 97,84 52,31 90,09 158,62 Ph 6,6 6,68 6,84 6,68 6,65 6,77 6,73 DHL (mmhos/cm) 1,38 1,40 1,63 1,04 1,57 1,13 1,59 Keterangan : Data berdasarkan hasil analisis Laboratorium Ilmu Tanah dan Lingkungan Fakultas Pertanian Universitas Udayana. Pengaruh pemupukan mineral memberikan peningkatan terhadap ph, DHL, kadar hara Ca dan Mg tanah. Pupuk kimia memberikan peningkatan P-tersedia tanah. Sedangkan pupuk organik memberikan peningkatan terhadap KTK, KB, kadar hara N dan C-organik tanah. 3.4 Pembahasan Pengaruh pemupukan sangat nyata dapat meningkatkan tinggi tanaman, berat tanaman, klorofil tanaman dan nyata terhadap berat kering oven namun, tidak nyata terhadap kadar air dan daya simpan tanaman disajikan pada Tabel 1, ini berarti bahwa pengaruh pemupukan sangat berperan untuk meningkatkan parameter produksi. Perlakuan P6 yaitu kombinasi antara (pupuk mineral, pupuk kompos dan pupuk kimia) dengan dosis (50 ton pupuk mineral + 50 ton kompos + 50 kg Phonska + 100 kg urea) ha -1 dapat meningkatkan produksi tanaman yaitu (tinggi tanaman, berat segar tanaman sampel dan berat tanaman segar perpetak). Tabel 2 menunjukkan seluruh parameter produksi tertinggi diperoleh pada perlakuan P6 diikuti oleh perlakuan untuk tinggi tanaman yaitu perlakuan P4, P3 sedangkan pada berat segar tanaman sampel perpetak perlakuan P3, P5 dan untuk produksi per ha - http://ojs.unud.ac.id/index.php/jat 271

1 pada perlakuan P4 dan P3. Berat tanaman segar per ha -1 /ton pada perlakuan P3, P4 dan P6 tidak berbeda namun berbeda sangat nyata dengan perlakuan P0, P1, P2. Tabel 1, pemupukan menunjukkan berpengaruh nyata terhadap berat kering oven, berat kering oven tertinggi diperoleh pada perlakuan P6 (128,87g). Perlakuan P1, P4, P5, dan P6 tidak berbeda nyata namun berbeda nyata pada perlakuan P0. Pada Tabel 3 masing-masing perlakuan secara statistik berbeda sangat nyata terhadap klorofil tanaman. Perlakuan P0, P2, P5, tidak berbeda nyata demikian pula pada perlakuan P1 dan P3 tidak berbeda nyata. Sementara pada kadar air dan daya simpan perlakuan P6 pengaruh pemupukan memberikan peningkatan tertinggi walaupun secara statistik tidak berpengaruh nyata. Perlakuan P3 pada kadar air dan P4 pada daya simpan memberikan peningkatan tertinggi kedua setelah P6. Produksi tanaman sawi hijau sangat dipengaruhi oleh pupuk kimia hal ini sejalan dengan penelitian dan pendapat menurut Roesmarkam dan Yuwono (2002) bahwa pupuk urea mengandung unsur hara Nitrogen dalam jumlah cukup banyak dan sifatnya cepat tersedia bagi tanaman sedangkan pupuk organik walaupun kandungan haranya lengkap namun tidak tentu dan relative kecil. Selain itu karena sawi hijau merupakan tanaman yang berumur pendek (30 hari) maka lebih banyak membutuhkan unsur hara nitrogen yang cepat tersedia selama proses pertumbuhan tanaman. Penambahan pupuk mineral yang mengandung unsur hara Ca dan Mg berguna untuk menguatkan batang, membantu proses pembentukan klorofil dan membentuk karbohidrat. Bertambahnya tinggi tanaman juga akanmeningkatkan berat segar tanaman, hal ini dapat dilihat pada korelasiantara berat tanaman sampel dengan tinggi tanaman mempunyai korelasi sangat nyata(r = 0.848**) hal ini menunjukkan semakin banyak asimilat yang dihasilkan maka akan semakin tinggi tanaman dan semakin tinggi berat segar yang dihasilkan. Peningkatan mutu ditunjukkan dengan meningkatnya kandungan klorofil tanaman pada perlakuan P6 Semakin banyak kandungan klorofil maka kemungkinan terjadinya proses fotosintesis akan berjalan lebih cepat sehingga fotosintat yang dihasilkan lebih tinggi. Pemberian kompos, pupuk kimia, dan pupuk mineral dapat meningkatkan klorofil karena kombinasi pupuk tersebut mampu menyediakan nitrogen dan magnesium yang diketahui sebagai unsur yang mutlak harus ada pada pembentukan klorofil (Dwijoseputro, 1986.). Pemupukan tidak memberikan pengaruh nyata terhadap kadar air dan daya simpan tanaman karena kejadian kehilangan air dari sayuran disebabkan oleh tranpirasi (penguapan) dari permukaan bahan sayuran tersebut. Pemberian pupuk kimia memberikan banyak masukan unsur hara nitrogen sehingga kelebihan pasokan unsur hara nitrogen menyebabkan tanaman menjadi lebih berair dan lebih lunak (secculent), namun memang tanaman akan tumbuh lebih besar sehingga bobot (produktivitas) menjadi tinggi (Donahue et al.,1977) sedangkan pada daya simpan tanaman proses pelunakkan pada sayur ada kaitannya dengan proses transpirasi, dengan adanya proses transpirasi maka kandungan air yang ada didalam sayur menjadi berkurang sehingga sayur mengalami 272 http://ojs.unud.ac.id/index.php/jat

perubahan warna (menguning), batang lemas kemudian pembusukan tidak dapat dihentikan (Muchtadi, 1992). 3.5 Efek Residu Perlakuan Pemupukan Terhadap Beberapa Sifat Kimia Tanah Inceptisol. Pengaruh pemberian formula pupuk pada perlakuan P2 memberikan peningkatan terhadap residu beberapa kadar hara Ca, Mg, ph dan DHL tertinggi, C- organik dan N-Total tertinggi diperoleh pada perlakuan P1 dan meningkatkan KTK, dan KB tanah. Pemberian pupuk mineral yang mengandung unsur hara Ca dan Mg memberikan peningkatan terhadap kadar hara Ca dan Mg tanah saat panen, masih tingginya Mg tanah dikarenakan proses kelarutan pupuk mineral yang berlangsung lambat maka pupuk mineral yang diaplikasikan pada pertanaman pertama masih dapat dimanfaatkan untuk tanaman berikutnya. Rendahnya residu nitrogen dalam tanah dikarenakan sawi hijau merupakan jenis sayuran daun yang tergolong ke dalam tanaman semusim sehingga pertumbuhannya hanya pada fase vegetatif dan membutuhkan unsur hara nitrogen lebih banyak untukmeningkatkan pertumbuhan tinggi tanaman, berat tanaman dan pembentukkan daun (Irwan dkk., 2005). Peningkatan KTK akibat penambahan bahan organik dikarenakan pelapukan bahan organik akan menghasilkan humus (koloid organik) yang mempunyai permukaan dapat menahan unsur hara (kation-kation) sehingga dapat dikatakan bahwa pemberian bahan organik dapat menyimpan unsur hara yang diberikan di dalam tanah melalui pupuk. Peningkatan KTK menambah kemampuan tanah untuk menahan unsur-unsur hara dan mempertukarkannya kembali apabila dibutuhkan oleh tanaman. 4. Kesimpulan dan Saran 4.1 Kesimpulan Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah diuraikan, maka dapat disimpulkan hal-hal sebagai berikut: 1. Pemberian pupuk berpengaruh sangat nyata terhadap produksi sawi hijau (tinggi tanaman, berat tanaman segar per petak, berat tanaman sampel dan produksi per ha -1 ). Pemupukan hanya berpengaruh nyata terhadap mutu sawi hijau yaitu klorofil, namun tidak berpengaruh nyata terhadap kadar air dan daya simpan. 2. Formula pupuk yang dapat memberikan produksi tertinggi dan mutu terbaik untuk tanaman sawi hijau adalah perlakuan P6 yaitu kombinasi pupuk mineral, kompos, dan pupuk kimia dengan dosis (5 ton Pupuk Mineral+ 5 ton Kompos + 50 kg Phonska + 100 kg Urea) ha -1 3. Pengaruh pemberian formula pupuk pada perlakuan P2 yaitu pupuk mineral memberikan peningkatan terhadap residu beberapa kadar hara Ca, Mg, ph dan DHL tertinggi.c-organik dan N-Total tertinggi diperoleh pada perlakuan P1 dan meningkatkan KTK, dan KB tanah. http://ojs.unud.ac.id/index.php/jat 273

4.2 Saran Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disarankan hal-hal sebagai berikut: 1. Untuk meningkatkan produksi dan mutu tanaman sawi hijau diperlukan penambahan pupuk mineral yang dapat mengurangi pemakaian pupuk kimia dan pupuk oragnik 2. Pupuk kimia dengan kandungan N, P, K tinggi dan cepat tersedia masih diperlukan dalam budidaya tanaman sawi hijau yang hanya berumur 30 HST. Daftar Pustaka Donahue, R.L., R. W. Miller, and J. C. Shikluma. 1977. Soils,An Introduction to Soils and Plant Growth. Fouth Edition. Prentince Hall United States, Amerika. Dwijoseputro, D. 1980. Pengantar Fisiologi Tumbuhan.Gramedia. Jakarta. Irwan, A.W., A. Wahyudin dan Farida. 2005. Pengaruh Dosis Kascing dan Bioaktivator Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Sawi (Brassica juncea L.) Yang Dibudidayakan Secara Organik. Jurnal Kultivasi 2005, Vol. 4(2): 136 140. Universitas Padjajaran. Bandung Manurung, R. F. H., 2011. Respon Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Sawi (Brassica juncea L.) Terhadap Penggunaan Pupuk Anorganik Cair. Skripsi. Universitas Sumatera Utara. Muchtadi, D, 1992. Petunjuk Laboratoriun Teknologi Pasca Panen Sayuran dan Buah-Buahan. Pusat Antar Universitas Pangan dan Gizi IPB, Bogor. Permadi, A.H., A.S. Duriat, E. Suryaningsih, L. Prabaningrum, N. Sumarni, Nurhartuti, R. Sutarya, Suwandi, T.A. Soetiarso, T.K. Moekasan, W. Adiyoga, Y. Koesandriani. 1996. Teknologi produksi cabai merah. Balai Penelitian Tanaman Sayuran. Pusat Penelitian dan Pengembangan Hortikultura. Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian. 113 hal. Pusat Penelitian Tanah dan Agoklimat. 2003. Usahatani pada Lahan Kering. Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian Departemen Pertanian, Bogor. Rosmarkam, A. dan Yuwono, N. W. 2002. Ilmu Kesuburan Tanah. Kanisius, Yogyakarta. Rukmana, R. 2002. Bertanam Petsai dan Sawi. Kanisius, Yogyakarta. 274 http://ojs.unud.ac.id/index.php/jat