MEMBANGUN ALAT BANTU AJAR PEMBELAJARAN PERAKITAN PC BERBASIS MULTIMEDIA DENGAN PENDEKATAN TUTORIAL. Abstract



dokumen-dokumen yang mirip
BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI. oleh siswa-siswi kelas 1 SMU sebagai user. Sedangkan guru bertindak sebagai

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI. cara penggunaan untuk menjalankan perangkat ajar. perangkat ajar IPA ini, yaitu: Processor: Pentium IV.

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI SISTEM. yang digunakan adalah : 1. Processor Pentium III. 2. Memory 2 GigaByte DDR 2 RAM

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI. Spesifikasi perangkat keras dan perangkat lunak yang digunakan baik oleh user

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI. membutuhkan spesifikasi Perangkat Keras (Hardware) dan Perangkat Lunak (Software)

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI Perangkat Keras (Hardware) Math adalah sebagai berikut: Tabel 4.1. Spesifikasi Perangkat Keras (Hardware)

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN TAMPILAN LAYAR

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

BAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN

STMIK GI MDP. Program Studi Teknik Informatika Skripsi Sarjana Komputer Semester Ganjil Tahun 2011/2012

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI. Perangkat keras yang digunakan untuk membuat aplikasi ini yaitu: 1. Processor Intel(R) Core(TM) Duo 2.

PROSEDUR MENJALANKAN APLIKASI

Praktek 1. Pendahuluan. 1. Tujuan : 2. Alat-alat 1 Unit PC atau notebook Koneksi internet

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI

LEARNING SUPPORT PROGRAM OF LIGHT AND EYESIGHT IN THE NATURAL SCIENCE LESSON FOR ELEMENTARY SCHOOL FIFTH GRADE STUDENTS.

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI. perangkat pendukung yang berupa piranti lunak dan perangkat keras. Adapun

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI

PERTEMUAN KE 3 PERANGKAT KERAS KOMPUTER

BAB 3 ANALISIS DAN PERANCANGAN

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI. diperlukan agar dapat mengimplementasikan game Job Seeker ini. a. Intel Pentium 4 2,34 Ghz. b. Memory (RAM) 512MB RAM

BAB III HASIL DAN UJI COBA

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

BAB III ANALISIS DAN DESAIN SISTEM

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI. tentang jenis-jenis alat yang digunakan, cara-cara membangun jaringan komputer

sekolah maupun di lembaga pendidikan menggunakan sistem pembelajaran yang

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

MEDIA PEMBELAJARAN PRAMUKA PENGGALANG BERBASIS MACROMEDIA FLASH 8 SEBAGAI SUMBER BELAJAR BAGI PRAMUKA KELAS VII

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI. lunak yang digunakan untuk membangun aplikasi perangkat ajar ini adalah : perangkat ajar bisa terlihat lebih menarik.

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI. Sistem yang telah dianalisis dan dirancang akan digunakan sebagai alat bantu

pendukung lainnya yaitu kebutuhan software atau disebut perangkat lunak,

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI. dengan baik adalah sebagai berikut : 1. Komputer dengan kecepatan processor Dual Core

MODUL I : INSTALASI DAN KONFIGURASI S/W DAN H/W MULTIMEDIA

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

SOAL LATIHAN PERAKITAN KOMPUTER

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI. Keterangan Minimal Disarankan Processor. Intel Pentium III atau sederajat

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI. untuk mendukung pembangunan dan implementasi sistem.

BAB III METODOLOGI 3.1 Analisis Kebutuhan

1. Sebutkan macam-macam Perangkat Komputer

APLIKASI MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF MATA KULIAH INFORMATION TECHNOLOGY BERBASIS MULTIMEDIA

BAB I PERSYARATAN PRODUK

BAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN. Aplikasi media pembelajaran interaktif komputer ini dikembangkan dan didesain

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI. perangkat keras dan lunak. Adapun spesifikasi perangkat pendukung yang

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

Multimedia adalah penggunaan komputer untuk menyajikan dan

Komputer. 1. Pengenalan Teknologi Komputer

DAFTAR ISI.. KATA PENGANTAR... DAFTAR GAMBAR. DAFTAR LAMPIRAN BAB I. PENDAHULUAN.. 1. I.1. Latar Belakang I.2. Pembatasan Masalah...

I. PENDAHULUAN. Pembelajaran adalah suatu proses komunikasi antara sumber belajar dengan

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI

LAMPIRAN 1A KARYA UTAMA Tampilan Opening dan Home Media Interaktif

Perangkat Keras Komputer dan Fungsinya

Bab 3 Metode dan Perancangan Sistem 3.1 Metode Penelitian

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

BAB III ANALISA DAN PERANCANGAN

BAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN

20 Macam Perangkat Keras Komputer Dan Pengertiannya

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

BAB III METODOLOGI Analisis Kebutuhan Fungsi dan Kinerja Fungsi dan kinerja yang dibutuhkan dalam aplikasi ini adalah sebagai berikut:

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

Perangkat Keras (Hardware) Komputer dan Fungsinya. Didiek Prasetya M.sn

SIMULASI PERAKITAN KOMPUTER BERBASIS JAVAFX (Studi Kasus : SMA Negeri 3 Boyolali)

BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN

BAB IV ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI. dibutuhkan seperangkat hardware sebagai berikut : Spesifikasi yang direkomendasikan :

BAB 1 PENDAHULUAN. Sejak tahun 1970-an sampai dengan tahun 1980-an, pengembangan

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI

BAB V IMPLEMENTASI SISTEM

Pengantar Komputer. Sistem Komputer. Salhazan Nasution, S.Kom

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

BAB III ANALISA DAN PERANCANGAN

BAB IV IMPLEMENTASI DAN EVALUASI SISTEM

BAB III ANALISIS MASALAH DAN PERANCANGAN PROGRAM

BAB IV IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN. Multimedia Pembelajaran Otomotif dan Pengenalan Dasar-dasar Mesin Honda

Melakukan instalasi sistem operasi Dasar Dasar Kompetensi Kejuruan Kelas X Semester 1

BAB V IMPLEMENTASI SISTEM

BAB II TINJAUAN PUSTAKA, LANDASAN TEORI DAN PERANCANGAN

BAB IV HASIL DAN UJI COBA

BAB I PENDAHULUAN. tinggi untuk menjalankan roda kehidupannya. Disadari ataupun tidak banyak

BAB IV PROSES PERBAIKAN KOMPUTER DESKTOP. perakitan komputer menjadi dasar untuk memperbaiki computer.

BAB II LANDASAN TEORI

BAB IV IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN

A. HARDWARE & FUNGSINYA. Hardware adalah semua peralatan fisik dari sistem komputer.

Mengidentifikasi Masalah Melalui Gejala Yang Muncul

BAB IV IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN

BAB III KONSEP, DESAIN DAN PENGUMPULAN MATERI

BAB III ANALISIS DAN DESAIN SISTEM

Transkripsi:

MEMBANGUN ALAT BANTU AJAR PEMBELAJARAN PERAKITAN PC BERBASIS MULTIMEDIA DENGAN PENDEKATAN TUTORIAL April Firman Daru Fakultas Teknologi dan Komunikasi Universitas Semarang Abstract Learning model with computer basis is an excellent motivator to help students in making assignments independently or in groups by using sources from cyberworld or domestic region in increasing students knowledge. This model is effective and advantageous as an independent learning. Various technological applications with computer basis in learning are commonly known as Computer-Assisted Instruction (CAI) or teaching by computer assistance. One model of CAI applications is tutorial, a teaching program following tutorial system applied by teacher or instructor. Hence, it is important to develop a teaching medium based on multimedia with tutorial approach that can be used by teacher to make students understand teaching materials. One of them is PC Assembling subject. It gives freedom and flexibility for them to understand it. PC assembling learning media with multimedia basis is a teaching medium in teaching and learning process. This report will explain the analysis process stages of learning system with multimedia technology basis by using System Engineering Method with Computer Basis. It is also supported by Instructional Multimedia Design development strategy based on software engineering principles through development stages that consist of Planning, Analyzing, Dessign, Implementation, Testing and Evaluation. Key Words: Teaching Medium with Multimedia Basis, PC Assembling, 1. PENDAHULUAN Kehadiran teknologi Multimedia sebenarnya merupakan suatu peranan yang penting bagi penyebaran media untuk pengajaran. Dari hasil penelitian yang didapatkan penggunaan Multimedia dalam proses pembelajaran akan memberi pengaruh yang positif terhadap proses pembelajaran antara lain adalah : a. Mendukung pembelajaran yang mandiri. b. Meningkatkan pencapaian pelajar. c. Membantu menyelesaikan masalah siswa dalam pengajaran d. Membantu imaginasi terhadap perkara abstrak e. Keselarasan belajar dan membentuk kreatifitas siswa. 1

Dari hasil penelitian tersebut maka pemanfaatan Multimedia sangatlah diperlukan dikalangan pendidikan baik kalangan Sekolah menengah Umum,Kejuruan maupun Perguruan Tinggi. Salah satu mata pelajaran yang dapat diperbantukan menggunakan Multimedia adalah matapelajaran Hardware atau perakitan PC, yang bertujuan agar siswa dapat dengan terampil mengerjakan berbagai kegiatan dalam merakit dan menginstall sistem operasi. Akan tetapi siswa tidaklah mudah memahami persoalanpersoalan hardware, perakitan sampai dengan menginstal softwae. Dalam hal ini akan membutuhkan waktu yang tidak singkat bagi siswa yang tingkat pemahamannya kurang padahal jumlah jam pelajaran terbatas. Metode konvensional dalam menyampaikan materi perakitan PC yang selama ini dipakai dalam proses belajar mengajar memiliki keterbatasan, yaitu monoaktif dan minim visualisasi. Berdasarkan kajian pustaka tentang syarat e-learning diantaranya oleh Soekartawi (2003), dan Cisco (2001) [14], maka penulis melakukan studi awal CD pembelajaran Perakitan PC yang ada dan video perakitan dari youtube. Tabel 1. Studi Awal CD Pembelajaran NO 1. 2. 3. 4 Syarat E-learning menurut Soekartawi (2003), Cisco (2001) Kompetensi a. Menyebutkan macam-macam materi yang dipelajari b. Menjelaskan materi secara utuh yang dipelajari Variasi Strategi Mengajar a. Menggunakan komputer b. menggunakan Komputer, gambar, animasi, text dan suara Aneka Sumber Materi a. Menggunakan buku b. Menggunakan Internet Pengayaan Pengetahuan & Belajar a. Ada kajian dari buku teks b. CD ROM CD Perakitan PC Video Perakitan PC dari You tube 2

5. 6 Model Pembelajaran khas E- learning a. Dengan Multimedia Evaluasi a. soal b. Hasil Evaluasi Score 66,67 50 Berdasarkan tabel diatas dapat dilihat media pembelajaran perakitan PC yang ada belum memenuhi keenam syarat-syarat e-learning. Oleh karena itu perlu dikembangkan alat bantu ajar dalam pembelajaran perakitan PC yang memenuhi unsur-unsur kompetensi, Variasi strategi, aneka sumber materi, pengayaan pengetahuan & belajar, model pembelajaran khas e-learning, dan evaluasi sehingga dapat memberikan peningkatan pemahaman atau dimengerti dalam belajar oleh siswa. 2. Metode Pengembangan alat bantu ajar ini dikembangkan dengan model pendekatan ADDIE (Analyze, Design, Development, Implementation and Evaluation). Model desain instruksional yang paling luas dikenal dan menggunakan model pengembangan ADDIE adalah model yang dikembangakan Walter Dick dan Lou Carey. Adapun tahapan-tahapannya sebagai berikut : 2.1. Tujuan Pembelajaran Tahapan yang pertama adalah merancang tujuan pembelajaran dalam bentuk deskripsi tujuan yang jelas dan singkat mengenai apa yang kan dikuasai siswa setelah diberikan suatu unit instruksional. Berdasarkan dari analisa kebutuhan instruksional maka dirumuskan deskripsi umum dari pembelajaran ini sebagai sebuah paket pengenalan perakitan PC yang ditujukan untuk siswa tingkat awal dengan sedikit tentang hardware dan perakitan PC. Terkait dengan deskripsi tersebut maka tujuan yang hendak dicapai setelah siswa mempelajari pemograman obyek dalam sistem pembelajaran ini adalah : mahasiwa memiliki pemahaman Teori proses perakitan PC dimulai dengan pengenalan Hardware hingga merakit dan mengatur BIOS. Secara lebih rinci untuk mengatasi masalah kesenjangan yang ada dan mencapai 3

tujuan yang telah ditetapkan maka sistem pembelajaran akan meliputi kegiatan instruksional sebagai berikut : 1. Pemahaman Materi awal atau pengenalan Sistem Komputer 2. Pemahaman Materi Hardware dan Peripheral 3. Pemahaman Materi perakitan hardware & setting BIOS 4. Pemahaman Materi Installasi sistem operasi Pemaparan tujuan pembelajaran akan disampaikan pada sesi awal sistem pembelajaran setelah penyampaian deskripsi umum paket pembelajaran. 2.2. Analisa Kebutuhan Instruksional Berdasarkan panduan IEEE analisa kebutuhan intruktional akan memberikan bekal pada tahapan desain dengan menentukan suatu kebutuhan instruksionalyang ditegaskan melalui identifikasi adanya gap antara kondisi pengetahuan sekarang dengan kompetensi pengetahuan yang ditetapkan. Dari hasil pengamatan juga didapat model pengajaran yang berlangsung selama ini, baik teori maupun praktek yang cenderung monoaktif. Untuk pendalaman maupun pengulangan materi belajar, siswa akan melakukannya dirumah masing-masing, mengingat proses pendalaman atau pengulangan materi tidak memungkinkan dilakukan didalam kelas karena keterbatasan waktu dan tempat. Dari kesenjangan dan fakta-fakta tersebut, amat penting dikembangkan suatu alat bantu pembelajaran perakitan PC yang mampu memenuhi kebutuhan proses belajar mengajar secara lebih optimal sehinga dapat mencapai kompetensi yang diharapkan. Dari analisa diatas penelitian akan diarahkan pada pengembangan computer-based training untuk menunjang pemahaman siswa dalam memahami materi perakitan PC yang dapat dipergunakan didalam maupun diluar kelas yang didesain dengan struktur pembelajaran yang tidak monoaktif. Program alat bantu sistem pembelajaran Perakitan PC merupakan salah satu alat bantu yang dipergunakan untuk membantu dalam metode pembelajaran agar mahasiswa dapat mempelajari materi program lembar kerja yang telah ditetapkan secara mandiri sehingga mahasiswa dapat lebih memahami masing-masing materi dan indikator yang telah ditentukan pada standar kurikulum dapat dicapai oleh mahasiswa. 4

Hasil yang diharapkan dari Program alat bantu sistem pembelajaran Perakitan PC yaitu untuk menambah pengetahuan Pengajar khususnya yang mengajar matakuliah Perakitan PC selain itu program alat bantu ini ini juga diharapkan dapat membantu mahasiswa agar dapat lebih memahami materi-materi hardware & Installasi Software dengan belajar mandiri melalui visualisasi proses-proses pada perakitan PC. 2.3. Analisa Pembelajaran Target pembelajar potensial yang menjadi fokus pada penelitian ini secara umum adalah siswa yang berminat mempelajari perakitan PC. Untuk keperluan analisis pembelajar, kuisioner dibagikan kepada sejumlah responden. Untuk identifikasi kemampuan awal siswa, responden diminta untuk mengisi lembar kuesioner yang berisi pertanyaan sebagai berikut : Identifikasi Kemampuan Awal Siswa Materi Kuliah : Hardware / Perakitan PC Nama : Memahami materi yang diterangkan dengan ceramah 1. Sebutkan 3 bagian penting dalam sistem komputer 2. Apa yang anda ketahui tentang Motherboard 3. Apa fungsi dari Memory? sebutkan jenis-jenis memory! 4. Apa yang dimaksud dengan tes pos? 5. Jelaskan Proses partisi Hardisk 6. Apa yang harus dilakukan agar tombol power, tombol reset, port USB, port Audio dan lampu indikator dapat berfungsi dengan baik? Karakteristik kognitif dari siswa terkait dengan materi Perakitan PC mengindikasikan bahwa pemahaman optimal dapat tercapai bila sebelumnya siswa telah memiliki prerequisites knowledge yang meliputi : a. Kemampuan menggunakan komputer 1) siswa memahami cara kerja komputer secara umum, hal ini dapat ditunjukkan dengan kemampuan siswa mengindentifikasi nama perangkat berikut fungsionalitasnya dalamsistem komputer. 2) Siswa dapat mengoperasikan komputer dari awal (start), menjalankan aplikasi 5

mengelola file dan folder serta menghentikan jalannya sistem komputer (shutdown) b. Kemampuan memahami konsep dasar hardware komputer 1) siswa mampu mengidentifikasi bagian-bagian dasar dalam komputer. 2) Siswa mampu memahami fungsi dari setiap bagian komponen hardware komputer. c. Pengalaman praktis saat terjadi permasalahan hardware pada komputer. 1) Siswa dapat mengidentifikasi komputer yang mengalami Hank. 2) Penanggulangan secara sederhana saat komputer mengalami Hank. 3) Siswa mampu mengetahui spesifikasi komputer lewat dxdiag maupun Tune Up Utilities. Kemampuan ini walaupun tidak secara mutlak akan sangat menunjang akselerasi siswa dalam penguasaan materi perakitan PC. 2.4. Strategi Pembelajaran Dalam penelitian ini model pembelajaran yang akan dikembangkan merupakan pembelajaran berbasis komputer dengan teknologi multimedia. Model ini memungkinkan untuk dikembangkan sesuai dengan karakteristik siswa serta ketersediaan dukungan teknologi di lingkungan pembelajar dan pengajar. Materi pembelajaran akan disampaikan dengan beberapa model karakter yang animatif, dilengkapi dengan deskripsi teks serta narasi dari model pengajar yang akan menjelaskan isi dari materi ajar. Seluruh materi ajar teritegrasi dalam satu aplikasi dengan kontrol garfis yang memungkinkan siswa untuk memilih materi sesuai dengan yang diinginkan. Setelah melakukan pengkajian Kuruikulum, maka dipilih materi yang akan dijadikan bahan pembuatan CD Pembelajaran, yaitu materi yang dalam penyampaiannya ke mahasiswa membutuhkan visualisasi dan animasi agar mudah dipahami. Strategi pengembangan di tiap-tiap materi dalam sistem pembelajaran ini meliputi : 1. Usaha meningkatkan perhatian siswa 2. Penyampaian tujuan belajar pada tiap pokok bahasan 3. Mereview kembali materi sebelumnya 4. Penyampaian isi pokok bahasan 6

5. Penyediaan petunjuk 6. Pemberian kesempatan siswa untuk mencoba 7. Penyediaan fasilitas Simulasi 8. Penilian Tabel 2. Strategi Tujuan Pembelajaran dengan alat bantu ajar No Tujuan Sub Pokok Bahasan Media Metode Evaluasi 1 Menjelaskan Konsep dasar Sistem komputer 2 Menjelaskan Central Processing Unit dan pemasangannya bpada Motherboard 3 Menjelaskan fungsi, jenis dan bagian- bagian Motherboard berikut pemasangannya pada Chasing 4 Menejelaskan jenis dan fungsi RAM berikut pemasangannya pada Motherboard 5 Menejelaskan jenis, fungsi casing dan Power Supply berikut pemasangannya pada Chasing 6 Menejelaskan, fungsi dan kapasitas harddisk berikut pemasanngannya 7 Menejelaskan, fungsi dan jenis Optical Disk berikut pemasanngannya Pengenalan sistem Komputer Central Processing Unit Motherboard RAM (Random Acces Memory) Chasing dan Power Spply Harddisk Optical Disk 7

8 Menejelaskan, fungsi -jenis Display Output Display Output dan Floppy Disk dan Floppy Disk berikut pemasanngannya 9 Menejelaskan, fungsi -jenis Keyboard dan Keyboard dan Mouse Mouse 10 Menjelaskan proses pengaturan BIOS Mengatur BIOS komputer 11 Menjelaskan Proses Merakit PC Perakitan PC keseluruhan 2.5. Pengembangan Materi pembelajaran Materi pembelajaran disusun dengan memperhatikan segala aspek yang telah dianalisa pada tahapan sebelumnya (analisa kebutuhan, analisa siswa, tujuan pembelajaran). Mengingat materi pembelajaran Perakitan PC memilki aspek praktis maka di dalam aplikasinya materi terbagi dalam dua kategori yakni materi yang berisi konseptual dan materi yang menyajikan bentuk aplikatif. Secara garis besar materi pembelajaran terbagi dalam 5 pokok bahasan yang bermuara pada tujuan pembelajaran serta sebagai bekal siswa dalam mendalami perakitan PC untuk tingkat lanjut. 2.5.1. Deskripsi Perancangan Alat bantu Pembelajaran Perakitan PC Dalam pembuatan program bantu Pembelajaran Perakitan PC membutuhkan beberapa file yang dibutuhkan untuk mendukung pemakaian program, File file tersebut antara lain : 1. File berekstensi FLA dan SWI yang berisi script dan SWF untuk menyediakan animasi grafis pada materi pembelajaran 2. File TXT yang digunakan untuk menampilkan informasi dalam hal ini menggunakan Notepad. 3. File format gambar berekstensi JPG dan GIF untuk menyediakan informasi. 8

4. File berekstensi Perangkat lunak yang merupakan pendukung dari program alat bantu pembelajaran ini antara lain : 1. Sistem operasi Windows 98 ke atas atau Windows NT. 2. Software untuk membuka animasi swf ( Flash Player ). Untuk perancangan perangkat keras dengan personal komputer dengan spesifikasi minimal sebagai berikut : 1. Prosesor Pentium IV ke atas. 2. RAM 256 MB 3. VGA card 32 MB. 4. Kapasitas harddisk sebesar minimal 2 GB. 5. Sound card untuk mendengarkan audio Fasilitas yang dimiliki untuk mendukung alat bantu ajar berbasis multimedia ini adalah : 1. Fasilitas untuk mengatur pembahasan materi yang akan diberikan kepada Siswa 2. Fasilitas untuk memantau hasil evaluasi dari siswa 3. Fasilitas untuk menampilkan materi pembahasan beserta evaluasinya 4. Fasilitas untuk menampilkan demo visualisasi Perakitan PC. 5. Diberikan fasilitas untuk untuk membuka bahan materi secara berurutan disertakan dengan evaluasi belajar agar siswa dapat mengetahui hasilnya. 6. Fasilitas untuk menampilkan demo dalam visualisasi pemakaian sistem Perakitan PC Berbasis Multimedia. 2.5.2. Deskripsi Materi Perakitan Personal Komputer Pembahasan pada modul materi merakit dan troubleshooting komputer ini dibagi menjadi tiga bagian yaitu : 1. Pengenalan Teknologi Komputer dengan pendekatan hardware (hardware approach) yang menjelaskan bagian dari komputer secara keseluruhan baik secara sistem maupun secara detil perbagian dengan pendekatan hardware untuk 9

mempermudah pengenalan komputer secara komprehensif dan aplikatif. 2. Merakit Komputer, menjelaskan bagaimana merakit komputer dengan tuntunan praktis disertai dengan gambar dan penjelasan. 3. Setting BIOS, menjelaskan bagaimana mengatur BIOS setelah proses perakitan hardware. Secara ringkas maka sistem komputer terdiri atas tiga bagian penting yaitu : 1. CPU ( Central Processing Unit )/Processor 2. Memory ( RAM dan ROM ) 3. Input/Output. Gambar 1. Sistem Komputer dan bagian-bagiannya 2.6. Diagram konsep Merancang konsep merupakan strategi agar siswa merasa nyaman dan mudah dalam mengoperasasikan program alat bantu sistem pembelajaran akuntansi keuangan dasar, untuk itu penulis mempunyai beberapa strategi sebagai berikut: 10

Menu Materi Submenu materi yang akan dibahas Pembahasan materi program sesuai submenu yang dipilih Submenu materi evaluasi Evaluasi materi sesuai submenu yang dipilih Gambar 2. State Diagram Alat Bantu ajar Materi Perakitan PC Keterangan Konsep : Pemilihan materi yang disajikan didasarkan atas materi yang akan disampaikan secara berurutan dengan suatu persyaratan jika user ingin melanjutkan ke materi pertemuan berikutnya diharuskan lulus dalam evaluasi pertemuan sebelumnya. Pengisian data materi dikelompokkan berdasarkan permateri yang hanya dibuat oleh user yang memiliki hak khusus dalam pengisian materi seperti admin maupun dosen, setelah dipilih salah satu tombol pertemuan maka akan ditampilkan materi yang telah diinput dari inputan data materi yang telah dimasukkan. Sebagai tambahan pembahasan materi, diberikan sebuah link untuk masuk ke pustaka materi. Setelah selesai membuka serta mempelajari materi user diberikan lembar kerja untuk evaluasi belajar agar siswa dapat mengetahui hasil belajar yang telah dicapai dengan ketentuan yang sudah diatur sebelumnya oleh dosen. Menu Demo Submenu Penggunaan Aplikasi Visualisasi penggunaan Aplikasi Gambar 3. State Transition Diagram Demo Penggunaan alat Bantu ajar Perakitan PC 11

Keterangan Konsep : Diberikan visualisasi program agar siswa mengetahui cara penggunaan program perakitan PC dalam bentuk audiovisual. Saat visualisasi materi ditampilkan, ditepi bawah layar diberikan tombol untuk mengontrol visualisasi agar siswa dapat mengatur tampilan visualisasi seperti: menghentikan visualisasi sementara, melanjutkan visualisasi dan ke bagian tertentu pada visualisasi agar siswa dapat benar-benar memahami visualisasi materi yang ditampilkan. 3. Hasil dan Pembahasan 3.1. Hasil Program Pembelajaran Saat program dijalankan maka akan menampilkan menu pembuka yang berisi tentang halaman konfirmasi ketersediaan Flash Player. Jika Belum tersedia klik icon Install Player agar komputer diinstall Flash Player. Gambar 4. Menu Instalasi Software Bila komputer telah diinstall Flash Player, maka klik icon Pembelajaran untuk masuk ke program pembelajaran perakitan PC berbasis Multimedia. 12

3.2. Halaman Menu Materi Gambar 4.4 Halaman Materi Gambar 5. Halaman Menu Materi Pada Halaman materi ini digunakan sebagai menu materi yang akan masuk ke dalam tiap materinya dengan berbagai animasi dari tiap menu dilengkapi dengan backgound suara 3.3. Halaman Menu Materi Gambar 6. Halaman Materi Central Processing unit Halaman ini merupakan Halaman dari Materi Central Processing unit (CPU) sebagai contoh salah satu materi..materi yang disampaikan meliputi Jenis-jenis CPU fungsinya dan tips bagaimana memilih CPU yang baik. Disajikan dengan cukup 13

menarik dengan menggunakan fasilitas video yang disertakan narasi dari penjelasan materi baik penjelasan secara teori maupun visualisasinya dan seperti pada slide yang lain dilengkapi pula dengan background suara serta fasilitas button yang menuju pada latihan evaluasinya. 3.4. Halaman Menu Simulasi Gambar 7. Halaman Simulasi Halaman Simulasi digunakan sebagai sarana untuk mencoba bagaimana cara merangkai atau mengenal sebuah komponen PC dengan membuatkan semacam puzzle yang dapat dirangkai sedemikian rupa yang langsung kelihatan jawaban serta penusunan yang benar dalam hal ini diberikan sebanyak tiga simulasi. Di dalam Halaman ini dilengkapi suara background dan buuton untuk menuju ke simulasi berikutnya. 3.5. Halaman Menu Evaluasi Halaman evaluasi dipergunakan bagi untuk melakukan evaluasi permateri dengan kondisi munculnya soal secara acak dengan dibatasi oleh waktu dengan hasil akhir dapat dilihat langsung oleh user dan hasil dari evaluasi tersebut sebagai acuan user untuk mengamati perkembangan dalam penguasaan materi. User dapat memulai menjawab soal soal dengan mengklik terlebih dahulu tombol start maka timer langsung berjalan mundur, untuk menuju soal demi soal dengan mengklik tombol lanjut, dan hasil yang dicapai dapat langsung ditampilkan 14

Gambar 8. Halaman Evaluasi 4. Kesimpulan Dari hasil evaluasi terhadap software dan uji user, metode pemebelajaran perakitan PC dengan menggunakan Alat bantu ajar berbasis multimedia dapat mendukung terjadinya pembelajaran yang interaktif, menarik, efisien, efektif dan bermakna, hal tersebut sesuai dengan terbentuknya Alat bantu ajar dalam pembelajaran perakitan PC berbasis multimedia dengan pendekatan berbentuk memenuhi syarat e-learning seperti: Kompetensi, variasi strategi mengajar, aneka sumber materi, pengayaan pengetahuan & belajar, Model pembelajaran khas e- learning dan evaluasi. Pemakaian alat bantu pembelajaran dengan menggunakan multimedia ( text, audio, video dan animasi ) akan lebih mudah dipahami atau dikuasai sehingga pendidikan sudah selayaknya untuk mulai penerapan pembelajaran dengan multimedia di bidang pendidikan dan diharapkan dapat menunjang peningkatkan mutu pendidikan 15

1. Azhar Arsyad. (2003). Media pengajaran. Jakarta: Raja Grafindo Persada 2. Faizah,Rafidah,Juliyana,Norashikin (2005). Keperluan Pembelajaran Berasaskan Multimedia bagi Subjek Sistem, Fakultas Pendidikan,UTM www.fp.utm.my/epusatsumber/seminar/isupendidikan05/kertaspenuh/kertas %2010.pdf 3. Ismaniati. (2001). Pengembangan program pembelajaran berbantuan komputer. Yogyakarta: Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Yogyakarta. 4. Madcoms (2006). Macromedia Flash MX Membuat Animasi Presentasi. Penerbit Andi. Yogyakarta 5. Oneto Erima, (2008). 30 Menit Merakit komputer Sendiri. Penerbit Media Kita. Jakarta 16