VIABILITAS SEMEN SAPI SIMENTAL YANG DIBEKUKAN MENGGUNAKAN KRIOPROTEKTAN GLISEROL

dokumen-dokumen yang mirip
PENDAHULUAN. sehingga dapat memudahkan dalam pemeliharaannya. Kurangnya minat terhadap

III. BAHAN DAN METODE. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Unit Pelayanan Tekhnis Daerah Balai

Pengaruh Pemberian Susu Skim dengan Pengencer Tris Kuning Telur terhadap Daya Tahan Hidup Spermatozoa Sapi pada Suhu Penyimpanan 5ºC

PENGGUNAAN TELUR ITIK SEBAGAI PENGENCER SEMEN KAMBING. Moh.Nur Ihsan Produksi Ternak Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya, Malang ABSTRAK

II KAJIAN KEPUSTAKAAN. dan sekresi kelenjar pelengkap saluran reproduksi jantan. Bagian cairan dari

HASIL DAN PEMBAHASAN. Pemeriksaan semen segar secara makroskopis meliputi volume, warna,

PENGARUH TINGKAT PENGENCERAN TERHADAP KUALITAS SPERMATOZOA KAMBING PE SETELAH PENYIMPANAN PADA SUHU KAMAR

PENGARUH LEVEL GLISEROL DALAM PENGENCER TRIS- KUNING TELUR TERHADAP MEMBRAN PLASMA UTUH DAN RECOVERY RATE SPERMA KAMBING PERANAKAN ETAWAH POST THAWING

III. MATERI DAN METODE. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei sampai dengan Juli 2013 di. Balai Inseminasi Buatan Tenayan Raya, Pekanbaru.

III. METODE PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan pada 7 13 April 2014, di BIBD Lampung,

Pengaruh Penggunaan Tris Dalam Pengencer Susu Skim Terhadap Resistensi Spermatozoa Sapi Simmental Pasca Pembekuan

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. yang ada (Mulyono dan Sarwono, 2004). K isaran volume semen per ejakulat

I. PENDAHULUAN. Teknologi Inseminasi Buatan (IB) atau dikenal dengan istilah kawin suntik pada

PENDAHULUAN. Seiring bertambahnya jumlah penduduk tiap tahunnya diikuti dengan

HASIL DAN PEMBAHASAN. Evaluasi Semen Segar

III. METODE PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan pada April 2014 di Balai Inseminasi Buatan Daerah

BAHAN DAN METODE PENELITIAN

III. BAHAN DAN METODE PENELITIAN. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal April 2014 di Laboratoium Unit

MATERI DAN METODE. Lokasi dan Waktu

I PENDAHULUAN. dikembangkan di Indonesia. Sistem pemeliharannya masih dilakukan secara

KAJIAN KEPUSTAKAAN. 2.1 Deskripsi dan Klasifikasi Kambing Peranakan Etawah (PE) Kambing PE adalah hasil persilangan antara Etawah dan kambing kacang.

Dosis Glukosa Ideal pada Pengencer Kuning Telur Fosfat Dalam Mempertahankan Kualitas Semen Kalkun pada Suhu 5 C

BAHAN DAN METODE PENELITIAN. Objek yang digunakan adalah semen yang berasal dari lima kambing

Kualitas semen sapi Madura setelah pengenceran dengan tris aminomethane kuning telur yang disuplementasi α-tocopherol pada penyimpanan suhu ruang

III. BAHAN DAN METODE. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal April 2014 di Unit Pelayanan

PENDAHULUAN. kambing Peranakan Etawah (PE). Kambing PE merupakan hasil persilangan dari

III BAHAN DAN METODE PENELITIAN. Objek penelitian menggunakan semen kambing Peranakan Etawah

Pengaruh metode gliserolisasi terhadap kualitas semen domba postthawing... Labib abdillah

BAB III MATERI DAN METODE. Penelitian mengenai pengaruh kadar ekstrak daun Binahong (Anredera

ABSTRAK. Kata Kunci : Jarak Tempuh; Waktu Tempuh; PTM; Abnormalitas; Semen ABSTRACT

STUDI TERHADAP KUALITAS DAN DAYA TAHAN HIDUP SPERMATOZOA CAUDA EPIDIDIMIDIS DOMBA GARUT MENGGUNAKAN BERBAGAI JENIS PENGENCER

Pengaruh Level Gliserol dalam Pengencer Tris-Sitrat... Muthia Utami Islamiati

T.L.Yusuf, R.I. Arifiantini, dan N. Rahmiwati Fakultas Kedokteran Hewan Institut Pertanian Bogor, Bogor ABSTRAK

PERBANDINGAN KUALITAS SEMEN KAMBING KEJOBONG DAN KAMBING KACANG DI JAWA TENGAH ABSTRACT

Motilitas dan Daya Hidup Spermatozoa Ayam Dalam Pengencer Glukosa Kuning Telur Fosfat pada Penyimpanan 3-5 C

PERBAIKAN TEKNIK PEMBEKUAN SPERMA: PENGARUH SUHU GLISEROLISASI DAN PENGGUNAAN KASET STRAW

Jurnal Nukleus Peternakan (Juni 2014), Volume 1, No. 1: ISSN :

KAJIAN KEPUSTAKAAN. dengan kambing Kacang (Devendra dan Burns, 1983). Menurut tipenya, rumpun

DAYA HIDUP SPERMATOZOA EPIDIDIMIS KAMBING DIPRESERVASI PADA SUHU 5 C

III BAHAN DAN METODE PENELITIAN. pejantan Peranakan Etawah berumur 1,5-3 tahun dan dipelihara di Breeding

MUHAMMAD RIZAL AMIN. Efektivitas Plasma Semen Sapi dan Berbagai Pengencer

Penambahan krioprotektan dalam bahan pengencer untuk pembuatan semen beku melalui teknologi sederhana dalam menunjang pelaksanaan IB di daerah

PENDAHULUAN. Domba merupakan salah satu ternak penghasil daging yang banyak diminati

Pengaruh Level Gliserol dalam Pengencer Sitrat... Ayunda Melisa

Semen beku Bagian 3 : Kambing dan domba

III BAHAN DAN METODE PENELITIAN. breeding station Fakultas Peternakan Universitas Padjadjaran. Domba jantan yang

HASIL DAN PEMBAHASAN. Karakteristik semen

KAJIAN KEPUSTAKAAN. dalam saluran kelamin betina sewaktu kopulasi. Evaluasi semen segar yang telah

PENGARUH LAMA THAWING DALAM AIR ES (3 C) TERHADAP PERSENTASE HIDUP DAN MOTILITAS SPERMATOZOA SAPI BALI (Bos sondaicus)

I. PENDAHULUAN. Kebutuhan protein hewani di Indonesia semakin meningkat seiring dengan

Jurnal Pertanian ISSN Volume 2 Nomor 1, April PENGARUH VITAMIN B 2 (Riboflavin) TERHADAP DAYA TAHAN SPERMATOZOA DOMBA PADA SUHU KAMAR

PEMBEKUAN VITRIFIKASI SEMEN KAMBING BOER DENGAN TINGKAT GLISEROL BERBEDA

Pengaruh lama gliserolisasi terhadap keberhasilan produksi semen beku Sapi Simmental

BAB II TIJAUAN PUSTAKA. penis sewaktu kopulasi. Semen terdiri dari sel-sel kelamin jantan yang dihasilkan

KUALITAS SEMEN BEKU SAPI BRAHMAN DENGAN DOSIS KRIOPROTEKTAN GLISEROL YANG BERBEDA DALAM BAHAN PENGENCER TRIS SITRAT KUNING TELUR

ANALISIS KUALITAS SEMEN BEKU SAPI SIMMENTAL MENGGUNAKAN PENGENCER ANDROMED DENGAN VARIASI WAKTU PRE FREEZING

PENGARUH BERBAGAI METODE THAWING TERHADAP KUALITAS SEMEN BEKU SAPI

MATERI DAN METODE. Penelitian ini telah di laksanakan pada bulan Desember 2014 sampai

IV HASIL DAN PEMBAHASAN. menggunakan metode artificial vagaina (AV). Semen yang didapatkan kemudian

BAB III MATERI DAN METODE. Penelitian ini dilaksanakan bulan Februari Maret 2016 di Desa Bocor,

Pengaruh Penambahan Streptomycin dalam Skim Kuning Telur Sebagai Pengencer terhadap Kualitas Semen Ikan Mas (Cyprinus Carpio L.)

PENDAHULUAN Latar Belakang

PENGARUH JENIS PENGENCER TERHADAP KUALITAS SEMEN BEKU DOMBOS TEXEL DI KABUPATEN WONOSOBO

III BAHAN DAN METODE PENELITIAN. Objek penelitian adalah semen kambing yang berasal 5 ekor kambing

Animal Agriculture Journal, Vol. 2. No. 1, 2013, p Online at :

II. TINJAUAN PUSTAKA. Sapi Limousin merupakan keturunan sapi Eropa yang berkembang di Perancis.

PENGARUH KOMBINASI KUNING TELUR DENGAN AIR KELAPA TERHADAP DAYA TAHAN HIDUP DAN ABNORMALITAS SPERMATOZOA DOMBA PRIANGAN PADA PENYIMPANAN 5 0 C

SKRIPSI OLEH SARI WAHDINI

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. Semen beku merupakan semen cair yang telah ditambah pengencer sesuai

BAB III METODE PENELITIAN. Rancangan pola faktorial dengan dua faktor, yaitu suhu dan lama thawing, dengan

PENGARUH SUHU DAN LAMA THAWING TERHADAP KUALITAS SPERMATOZOA KAMBING PERANAKAN ETAWA

156 ZIRAA AH, Volume 28 Nomor 2, Juni 2010 Halaman ISSN

HASIL DAN PEMBAHASAN

PENGARUH PENGENCER SEMEN TERHADAP ABNORMALITAS DAN DAYA TAHAN HIDUP SPERMATOZOA KAMBING LOKAL PADA PENYIMPANAN SUHU 5ºC

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. tepatnya yang berada di daerah Batur, Banjarnegara (Noviani et al., 2013). Domba

III BAHAN DAN METODE PENELITIAN. Objek Penelitian yang digunakan adalah semen yang didapat dari lima

PENGARUH LAMA SIMPAN SEMEN DENGAN PENGENCER TRIS AMINOMETHAN KUNING TELUR PADA SUHU RUANG TERHADAP KUALITAS SPERMATOZOA KAMBING BOER

J. Ternak Tropika Vol. 15, No.1:

PENGARUH JUMLAH SPERMATOZOA PER INSEMINASI TERHADAP KUALITAS SEMEN BEKU KAMBING PERANAKAN ETAWAH

OBSERVASI KUALITAS SPERMATOZOA PEJANTAN SIMMENTAL DAN PO DALAM STRAW DINGIN SETELAH PENYIMPANAN 7 HARI PADA SUHU 5 C

PENDAHULUAN. masyarakat Pesisir Selatan. Namun, populasi sapi pesisir mengalami penurunan,

BAB III MATERI DAN METODE. Penelitian dilaksanakan pada tanggal 20 Maret hingga 27 April 2017 di

BAB III MATERI DAN METODE

PENGARUH MEDIA PENGENCER TERHADAP KUALITAS SPERMATOZOA BEKU SAPI PO

BAB III MATERI DAN METODE. Flock Mating dan Pen Mating secara Mikroskopis ini dilaksanakan pada tanggal

MOTILITAS DAN VIABILITAS SPERMATOZOA SEMEN SEXING MENGGUNAKAN METODE SEDIMENTASI PUTIH TELUR DENGAN PENGENCER YANG BERBEDA

OBJEK DAN METODE PENELITIAN. diberi lima perlakuan. Domba yang digunakan ini adalah domba lokal yang

BAB III MATERI DAN METODE. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 7 Maret 19 April 2016, bertempat

AGRINAK. Vol. 01 No.1 September 2011:43-47 ISSN:

Penambahan Bovine Serum Albumin Mempertahankan Motilitas Progresif Spermatozoa Kalkun pada Penyimpanan Suhu 4 C

MATERI DAN METODE. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Februari 2015 di Unit Pelaksana

HASIL DAN PEMBAHASAN. Tabel 2. Hasil Evaluasi Karakteristik Semen Ayam Arab pada Frekuensi Penampungan yang Berbeda

MATERI DAN METODE. Metode Penelitian

HASIL DAN PEMBAHASAN. domba lokal yang digunakan dalam penelitian inibaik secara makroskopis

I. PENDAHULUAN. Perkembangan peternakan mempunyai tujuan utama untuk meningkatkan

Pengaruh Pengencer Sintetis dan Alami Terhadap Motilitas Spermatozoa Sapi Brahman Selama Penyimpanan dalam Suhu Dingin

KUALITAS SEMEN SEGAR SAPI PEJANTAN PADA PENYIMPANAN DAN LAMA SIMPAN YANG BERBEDA

Kualitas Semen Kambing Peranakan Boer. Quality of Semen Crossbreed Boer Goat. M. Hartono PENDAHULUAN. Universitas Lampung ABSTRACT

PENGARUH JENIS PENGENCER TERHADAP MOTILITAS DAN DAYA TAHAN HIDUP SPERMATOZOA SEMEN CAIR SAPI SIMMENTAL

Kualitas Semen Cair Domba Garut pada Penambahan Sukrosa dalam Pengencer Tris Kuning Telur

Transkripsi:

J. Agroland 16 (2) : 172-179, Juni 2009 ISSN : 0854 641X VIABILITAS SEMEN SAPI SIMENTAL YANG DIBEKUKAN MENGGUNAKAN KRIOPROTEKTAN GLISEROL The Viability of Simental Bull Semen Frozen Using Cryoprotectant of Glycerol Muhamad Ilyas Mumu 1) 1) Jurusan Peternakan Fakultas Pertanian Universitas Tadulako, Jl. Soekarno-Hatta Km 5 Palu 94118, Sulawesi Tengah Telp./Fax : 0451-429738, Email : ilyas_mumu@yahoo.com ABSTRACT This experiment used semen from a Simental bull, age 4 years old, 850 kg in weight and was healthy especially his reproduction organ. Semen collection was done twice a week using an artificial vagina. Soon after the semen was evaluated, it was diluted with tris aminomethan plus egg yolk and three concentration of glycerol namely 3% (G 1 ), 5% (G 2 ) and 7% (G 3 ). The semen was packed in 0.25 ml straw and maintained in equilibrium at 5 o C for 4 hours and frozen in liquid nitrogen for 60 minutes. Data collected were motility and percentage of living spermatozoa after freezing. The experiment used a Completely Randomized Block Design. The results showed that motility and percentage of living spermatozoa after freezing for each treatment were not significant (P>0.05). The effect of those three treatments on motility and percentage of living spermatozoa after freezing were 40.2% and 59.6% for G 1, 41.2% and 63.8% for G 2 and 39.8% and 57.8% for G 3, respectively, but the G 2 treatment was better in protecting the quality of the spermatozoa than the other treatments. It was appeared that the level of glycerol at 5% concentration is an optimal dosage for maintaining the quality of the frozen semen. Key words : Cryoprotectant, glycerol, Simental bull, and semen. PENDAHULUAN Keberhasilan pelaksanaan Inseminasi Buatan (IB) sangat ditentukan oleh beberapa faktor yaitu kesuburan betina inseminator, ketepatan waktu inseminasi dan yang terpenting adalah kualitas semen yang digunakan. Kualitas semen yang digunakan untuk IB harus memenuhi persyaratan seperti volume, warna, ph, konsistensi, motilitas, konsentrasi dan morfologi sperma untuk mempertahankan kualitas semen. Segera setelah penampungan, semen perlu diencerkan dengan bahan pengencer untuk diawetkan (dipreservasi). Semen perlu diencerkan terlebih dahulu dalam mempertahankan kualitas semen selama penyimpanan. Pembekuan sperma adalah suatu proses penghentian sementara kegiatan hidup dari sel tanpa mematikan fungsi sel, reaksi metaboliknya berhenti mendekati total (Susilawati, 2000). Sel yang tidak bergerak menurunkan kecepatan metabolisme sehingga menghemat penggunaan energi, dengan demikian proses hidup dapat berlanjut setelah pembekuan dihentikan. Pada umumnya masalah pembekuan semen berkisar pada dua fenomena yaitu pengaruh cold shock terhadap sel yang dibekukan dan perubahanperubahan intraseluler akibat pengeluaran air, yang berhubungan dengan pembentukan kristal-kristal es. Pembekuan merupakan suatu fenomena pengeringan fisik. Pada pembekuan semen dimana terbentuk kristal-kristal es, terjadi penumpukan elektrolit dan bahan terlarut lainnya di dalam larutan atau di dalam sel. Kristal sel intraseluler dapat merusak 172

sperma secara mekanik. Konsentrasi elektrolit yang berlebihan akan melarutkan selubung lipoprotein dinding sel sperma dan pada waktu thawing, permebialitas membran sel akan berubah dan menyebabkan kematian sel (Toelihere, 1993). Prinsip pembekuan semen itu sendiri adalah dapat mempertahankan kelangsungan hidup sperma dalam jangka waktu yang lama (long term preservation). Prinsip pengenceran semen bertujuan untuk menambah volume semen dari setiap ejakulasi dan memberi zat-zat makanan yang dibutuhkan untuk mempertahankan daya tahan hidup dan fertilitas sperma. Selain itu, pengenceran juga dapat memberi perlindungan terhadap sperma dari terjadinya kejutan dingin (cold shock), mencegah tumbuhnya kuman dan juga sebagai penyanggah dalam menjaga kestabilan ph (Toelihere, 1993) disamping itu pengencer harus mempunyai sifat-sifat seperti plasma semen yaitu harus dapat menciptakan keadaan yang memungkinkan sperma tahan terhadap kondisi buatan yang berhubungan dengan penyimpanan. Kemampuan spermatozoa untuk bertahan hidup lebih lama di dalam suatu medium pengencer sangat dipengaruhi oleh sifat fisik dan kimiawi pengencer yang digunakan. Beberapa bahan pengencer yang biasa atau umum digunakan adalah tris, kuning telur, susu skim atau air kelapa disamping itu perlu juga ditambahkan gliserol atau etilen glikol atau dhimethylsulfuroxide (DMSO). Gliserol berfungsi sebagai agen pelindung (Protective Agent). Penambahan gliserol pada pengencer tris dan kuning telur (Yolk) sitrat sebagai bahan pengencer dapat menghalangi retaknya sel pada saat sel-sel sperma tersebut didinginkan. Penambahan gliserol dalam pengencer dapat melindungi sperma terhadap efek-efek mematikan (efekefek lethal) selama proses pembekuan. Selain itu, gliserol juga dapat berdifusi ke dalam sel-sel sperma dan dapat dimetabolisir dalam proses-proses yang menghasilkan energi dan membentuk fruktosa. Gliserol dapat memodifikasi kristal-kristal es yang terbentuk dalam medium sewaktu pembekuan sehingga mampu menghambat kerusakan membran sel secara mekanis pada waktu penurunan suhu (cooling rate). Gliserol akan memberikan perlindungan yang efektif terhadap spermatozoa bila konsentrasinya di dalam pengencer optimal, dan bila tidak optimal akan menimbulkan gangguan pada spermatozoa berupa penurunan kualitas spermatozoa. Hasil penelitian lain yang diperoleh (Sinha et al., 1992), penambahan gliserol sebesar 6% dalam pengencer memberikan persentase motilitas yang lebih tinggi (58,10%) sesudah thawing dibandingkan dengan penambahan gliserol sebesar 5% (57,93%) dan 7% (57,93%). Pengencer tris dan kuning telur dipergunakan secara luas sebagai media buffer di dalam pengencer, guna memperpanjang daya hidup sperma pada suhu 5 o C sampai dengan -196 o C (Bearden dan Fuguay, 1984). Keuntungan dari pengencer tris adalah sperma dapat dicampur langsung dengan seluruh volume pengencer secara perlahan-lahan. Peranan dasar tris dalam bahan pengencer semen adalah dapat mempertahankan daya hidup spermatozoa dan dapat menurunkan tingkat kerusakan akrosom. Sedangkan peranan kuning telur adalah sebagai sumber energi bagi spermatozoa karena mengandung glukosa. Penambahan antibiotika ke dalam pengencer penting untuk dilakukan karena berguna untuk menahan atau membunuh pertumbuhan bakteri organisme yang dapat merusak sperma, serta dapat memperbaiki fertilitas. Penambahan antibiotika tersebut berguna untuk meningkatkan motilitas dan daya tahan hidup sperma (Salisbury dan Vandemark, 1985). BAHAN DAN METODE Tempat dan Waktu Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Mini Taman Ternak Sidera Sub Dinas Peternakan dan Laboratorium 173 173

Jurusan Peternakan Fakultas Pertanian Universitas Tadulako yang berlangsung pada bulan Juli sampai November 2004. Penelitian ini menggunakan semen dari Seekor pejantan Sapi Simental yang berada di Taman Ternak Sidera, berumur 4 tahun, bobot badan 850 kg dengan kesehatan yang baik dan memiliki organ reproduksi normal. Alat dan Bahan Peralatan yang digunakan adalah vagina buatan, tabung penampung berskala, tabung reaksi, rak tabung reaksi, kertas lakmus, mikroskop, gelas ukur, cawan petri, gelas obyek, counter, cover glass, transferpette, pipet, termometer, haemocytometer, timer, straw, timbangan analitik, bunsen, kertas indikator ph, kertas saring, Alumunium foil, Styrofoam beserta perlengkapan modifikasinya, kontainer nitrogen cair dan water bath. Adapun bahan yang digunakan adalah semen segar Sapi Simental, zat pewarna (Eosin), NaCl fisiologik, NaCl 3%, bahan pengencer yang terdiri dari tris, kuning telur, fruktosa, asam sitrat, antibiotik (penisilin dan streptomisin), gliserol, aquabides dan nitrogen cair. Metode Penelitian Rangkaian penelitian ini dilaksanakan dalam enam tahap, yaitu : Persiapan Penampungan Semen; sebelum melakukan penampungan, alat-alat yang digunakan harus dalam keadaan bersih dan steril serta suhunya sama dengan suhu sperma. Untuk itu, perlu dilakukan sterilisasi alat untuk mencegah hal-hal yang dapat menyebabkan terjadinya kontaminasi dengan bakteri yang dapat menurunkan kualitas sperma. Alat-alat yang sudah disterilisasi kemudian dikemas dengan aluminium foil dan disimpan pada suhu 37 0 C sebelum digunakan. Selanjutnya bahan-bahan pengencer ditimbang sesuai dengan komposisinya masing-masing di dalam pengencer, yaitu tris sebanyak 3,87g, asam sitrat 2,17g, fruktosa 1,56g, kuning telur 20ml, penisilin 0,16ml, streptomisin 0,10g, dan aquabides 100ml serta kombinasi gliserol dan gliserol sesuai dengan konsentrasi untuk masingmasing perlakuan. Penampungan Semen; semen ditampung dengan vagina buatan pada pukul 07.00 Wita pagi, Penampungan dilakukan 2 kali seminggu, untuk menjaga kualitas dan kuantitas semen serta kondisi pejantan baik dan terjaga. Evaluasi Semen Segar; semen dievaluasi secara makroskopis dan mikroskopis untuk menentukan kelayakan penggunaannya. Evaluasi secara makroskopis dilakukan sebagai berikut : a). Volume semen; voulme semen yang diejakulasi langsung terbaca pada tabung penampung berskala dan dinyatakan dalam ml/ejakulasi. b) Warna; Penilaian warna semen dilakukan dengan melihat langsung semen yang ditampung. c). Konsistensi; Konsistensi dari semen dapat diperiksa dengan cara memiringkan tabung yang berisi sperma secara perlahan-lahan. Semen yang baik derajat kekentalannya akan bergerak sangat lambat mengikuti kemiringan tabung penampung dimana hampir semua atau sedikit lebih kental dari susu. d). ph (derajat keasaman) semen; Penilaian ph semen dapat dilakukan dengan menggunakan kertas lakmus yang dicelupkan ke dalam semen, perubahan warna pada kertas lakmus dicocokkan dengan warna pada kertas kalibrasi. Evaluasi secara mikroskopis yaitu : Gerakan massa dan motilitas semen segar yang dihitung dalam dua bagian yaitu pertama penentuan motilitas semen segar dan yang kedua adalah motilitas semen setelah thawing. Data diperoleh dengan cara meneteskan sampel semen pada gelas obyek kemudian ditutup dengan cover glass lalu diamati di bawah mikroskop, dengan perhitungan sebagai berikut : 5 (Sangat baik) 90% ; Bergerak sangat aktif atau cepat, gelombang besar dan bergerak cepat 4 (Baik) = 70-85% ; Bergerak aktif/cepat, ada gelombang besar dengan gerakan massa yang cepat. 174

3 (Lumayan) = 40-65% ; Bergerak agak aktif/agak cepat, terlihat gelombang tipis dan jarang serta gerakan massa yang lambat. 2 (Kurang baik) = 20-30% ; Bergerak kurang aktif/ kurang cepat, tidak terlihat gelombang, hanya gerakan individual sperma. 1 (Buruk) 10% ; Gerakan individual sperma (sedikit sekali gerakan individual sperma atau tidak ada gerakan sama sekali (mati). Sistem perhitungan index scoring motilitas ini berdasarkan gerakan massa dan gerakan individual sesuai petunjuk Evans dan Maxwell (1987) yang disesuaikan dengan hasil yang diperoleh pada saat penelitian ini dilakukan. Konsentrasi ini bertujuan untuk mengetahui jumlah sperma per ml semen. Penilaian dilakukan dengan jalan menghitung jumlah sperma yang ada dengan menggunakan haemocytometer yaitu dengan cara semen segar dihisap dengan pipet eritrosit sampai pada skala 0,5 kemudian larutan NaCl 3% dihisap sampai pada skala 101, larutan tersebut mengencerkan sekaligus meng-inmobilise (membunuh) sperma. Campuran ini dikocok hati-hati tetapi cukup cepat membentuk angka delapan selama 2 3 menit. Beberapa tetes dibuang dan satu tetes ditempatkan pada kamar hitung neubaeur lalu ditutup dengan cover glass. Apabila sampel terlihat tebal maka dihisap dengan memakai kertas saring, kemudian pengamatan dilakukan dibawah mikroskop pada pembesaran 10 x 20. Sel-sel sperma di dalam 5 kamar dihitung menurut arah diagonal dengan setiap kamar mempunyai 16 ruangan kecil, maka di dalam 5 kamar terdapat 80 ruangan kecil. Seluruh gelas haemocytometer memiliki 400 ruangan kecil. Dengan volume setiap ruangan kecil adalah 0,1 mm 3 dan pegenceran 200 kali, rumusnya adalah sebagai berikut : 400 80 6 3 Konsentrasi = Jml sperma x x 10 x 200 x 0,01.10 sperma permm atau Konsentrasi = Jumlah sperma x 10 Juta sperma per ml Motilitas sperma setelah pembekuan yaitu sperma bergerak kedepan (progresif) yang dihitung menggunakan haemocytometer dengan kamar hitung (Evans dan Maxwell, 1987). Semen dicampur dengan NaCl fisiologik. Perhitungan jumlah sperma motil progresif diamati dibawa mikroskop dengan pembesaran 20 kali. Jumlah sperma yang bergerak motil progresif dihitung dalam 5 kotak dan dilanjutkan menghitung jumlah sperma yang mati dalam kotak yang sama, kemudian jumlah sperma yang motil progresif dibandingkan jumlah seluruh sperma dalam kotak yang diamati. Persentase hidup sperma dilakukan dengan pewarnaan diferensial dengan menggunakan zat pewarna eosin. Dua tetes zat warna ditempatkan pada suatu gelas obyek yang bersih dan hangat (suhu 37 0 C) yang kemudian satu tetes kecil semen ditambahkan dan dicampurkan lalu diulas dengan menggunakan gelas obyek lainnya. Perhitungannya berdasarkan perbandingan antara jumlah sperma hidup yang ditandai dengan kepala tidak berwarna dengan total sperma yang diamati dan dinyatakan dalam persen (%). Perlakuan preparat ulas untuk menghitung persentase sperma hidup dilakukan dalam waktu yang singkat maksimal 15 detik. Pengenceran Semen Semen diencerkan dengan menggunakan bahan pengencer tris ditambah kuning telur, asam sitrat, fruktosa, antibiotik (penisilin dan streptomisin), aquabides serta gliserol dan gliserol dalam konsentrasi yang berbeda. Proses penambahan agen krioprotektan (gliserol dan gliserol) dilaksanakan dalam satu tahap (one step method) pada suhu kamar. Kadar pengencer tergantung pada volume ejakulat, konsentrasi serta persentase sperma hidup dan motil progresif. Pengenceran dilakukan 175 175

dalam tabung reaksi steril (Hafez, 1993 dalam Rusdin, 1997). Cara pengenceran yaitu dengan memasukkan bahan pengencer ke dalam tabung reaksi yang berisi semen melalui dinding tabung. Agar larutan homogen, dilakukan pencampuran dengan cara membolak balikan tabung reaksi dengan perlahan-lahan. Volume pengencer dihitung dengan rumus : Jumlah pengencer (ml) = Volume semen x % motilitas x konsentrasi Volume 100juta / 0,25 (Dosis straw IB) Perhitungan pengenceran dosis IB semen beku dalam straw dapat dilihat pada Lampiran 4. Sedangkan komposisi bahan pengencer yang digunakan dalam penelitian ini disajikan pada Tabel 1. Tabel 1. Komposisi Bahan Pengencer Menurut Perlakuan yang Digunakan dalam Penelitian Komposisi menurut Bahan Perlakuan G 1 G 2 G 3 Tris (g) 3,87 3,87 3,87 Asam Sitrat (g) 2,17 2,17 2,17 Fruktosa (g) 1,56 1,56 1,56 Kuning telur (ml) 20 20 20 gliserol (ml) 3 5 7 Penisilin (100.000 IU)* 0,16 0,16 0,16 Streptomisin (g) 0,10 0,10 0,10 Aquabides (ml) up to 100 100 100 Keterangan : G 1 = Gliserol 3%, G 2 = Gliserol 5% dan G 3 = Gliserol 7% Pembekuan Semen Semen yang telah diencerkan disimpan di dalam straw (jerami plastik) 0,25 ml dengan cara dihisap menggunakan mulut. Kemudian dikemas atau direkatkan dengan pinset yang dipanasi diatas bunsen dan diberi label. Kemudian temperaturnya diturunkan dari suhu sekitar 37 o C sampai 5 o C selama 4 jam, untuk memberikan kesempatan sel sperma berekuilibrasi dengan krioprotektan yang sudah dicampurkan. Setelah itu, semen dalam straw ditempatkan diatas permukaan nitrogen cair untuk diuapi selama 15 menit. Selanjutnya straw dimasukkan/dicelupkan ke dalam nitrogen cair pada suhu 196 o C selama 60 menit. Evaluasi Semen Beku Post Thawing Setelah disimpan di dalam nitrogen cair selama 60 menit, semen beku dicairkan kembali (thawing) dengan cara memasukkan straw ke dalam air hangat temperatur 35 o 37 o C selama 30 detik kemudian semen diperiksa kualitasnya melalui pengamatan dengan menggunakan mikroskop. Semen yang baik harus mempunyai nilai minimal 40% hidup (Partodihardjo, 1982). Parameter yang Diamati Parameter yang diamati adalah motilitas dan persentase hidup sperma setelah thawing. a. Motilitas sperma dihitung berdasarkan persentase sperma yang bergerak maju kedepan (motil progresif) dengan total sperma dari pangamatan sepuluh pandangan dan dinyatakan dengan persen (%), dengan rumus sebagai berikut: b. Perhitungan persentase hidup sperma adalah sebagai berikut : Rancangan Percobaan Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) sesuai petunjuk Steel and Torrie (1995) dengan tiga perlakuan dan jumlah penampungan semen sebanyak lima kali sebagai ulangan. Perlakuan yang dicobakan adalah konsentrasi gliserol (G) sebagai berikut : G 1 = 3% gliserol dalam bahan pengencer G 2 = 5% gliserol dalam bahan pengencer = 7% gliserol dalam bahan pengencer G 3 Motilitas sperma (motil progresif) = Sel spermamotil progresif x 100% Totalsperma yangdi amati Persentase hidup = Sel Sel spermahidup spermahidup Sel spermamati x 100% 176

HASIL DAN PEMBAHASAN Motilitas Sperma Setelah Pembekuan Perbandingan sperma hidup yang bergerak kedepan dengan konsentrasi sperma total dalam semen menunjukkan persentase sperma motil progresif (Evans dan Maxwell, 1987). Data pengamatan motilitas dan daya hidup spermatozoa setelah pembekuan selama penelitian tertera pada Tabel 2, dimana untuk motilitas pada konsentrasi gliserol 3%, 5%, dan 7% masing-masing didapatkan hasil rataannya adalah 41,80%, 44,60% dan 38,40%, sedangkan untuk daya hidup spermatozoa pada perlakuan konsentrasi gliserol yang sama, masing-masing didapatkan hasil rataannya adalah 62,40%, 67,0% dan 61,60%. Hasil analisis ragam menunjukkan bahwa masing-masing perlakuan tidak memberikan pengaruh yang nyata (P>0,05) terhadap motilitas spermatozoa. Namun demikian terlihat adanya kecenderungan bahwa kadar gliserol 5% berpengaruh lebih baik, dibanding konsentrasi gliserol yang lain. Hal ini sesuai dengan penelitian Hedah (1992) yang menggunakan gliserol 4 6%. Tabel 2. Persentase Motilitas dan Daya Hidup Spermatozoa Setelah Pembekuan Menggunakan Konsentrasi Gliserol yang Berbeda Parameter Perlakuan G 1 G 2 G 3 Motilitas sperma (%) 41,80 44,60 38,40 Daya hidup sperma (%) 62,40 67,0 61,60 Tidak berpengaruh nyatanya masingmasing perlakuan tersebut, diduga karena penggunaan sampai pada tingkat 7% kedalam pengencer masih mampu untuk mencegah terjadinya kejutan dingin (cold-shock) sehingga daya tahan hidup spermatozoa masih dapat dipertahankan atau dengan kata lain, penambahan gliserol sampai pada tingkat 7% ke dalam pengencer tris dan kuning telur memberikan pengaruh yang sama untuk melindungi spermatozoa akibat pengaruh cekaman dingin selama proses pembekuan semen. Kadar gliserol yang terlalu tinggi atau rendah tidak akan efektif menjalankan fungsi protektifnya. Menurut Tambing dkk. (1999), pengaruh perlindungannya adalah untuk memodifisier kristal-kristal es yang terbentuk selama proses pembekuan, sehingga kerusakan organel-organel sel spermatozoa dapat dihindarkan. Bila organelorganel sel spermatozoa rusak, seperti mitokondria maka rantai oksidasi akan terputus sehingga proses metabolisme tidak berlangsung dan akhirnya sel spermatozoa mati. Lebih tingginya persentase motilitas sperma setelah pembekuan pada perlakuan gliserol 5% memperlihatkan bahwa penambahan gliserol 5% dalam bahan pengencer optimal menyediakan perlindungan untuk kelangsungan hidup sperma selama berlangsungnya proses pembekuan. Gliserol akan memberikan perlindungan yang efektif terhadap sperma bila konsentrasinya di dalam pengencer optimal, dan bila tidak optimal akan menimbulkan gangguan pada sperma berupa penurunan kualitas sperma. Dari hasil penelitian ini terlihat bahwa penambahan konsentrasi gliserol 3% dan 7% dalam pengencer menyebabkan rataan persentase motilitas sperma menurun. Lebih rendahnya persentase motilitas pada perlakuan gliserol 3% dan 7% setelah pembekuan diduga lebih disebabkan pada faktor ketepatan tekanan osmotik pengencer. Tinggi rendahnya konsentrasi gliserol terhadap konsentrasi optimal akan mengakibatkan tekanan osmotik pengencer berubah kearah hipertonik. Pengencer yang bersifat hipertonik menandakan bahwa molekul-molekul atau partikel-partikel diluar sel lebih banyak dari pada didalam sel, akibatnya terjadi pengeluaran air dari dalam sel untuk mengencerkan molekul-molekul 177 177

diluar sel, dimana sel akan mengkerut (Rusiyantono, 2000). Efek yang ditimbulkan adalah muncul gejala kejutan osmotik pada sperma, yang ditandai dengan kerusakan pada membran plasma sperma, sehingga proses metabolisme terganggu dan pada akhirnya menurunkan motilitas sperma. Hasil penelitian ini sesuai dengan hasil penelitian yang didapatkan dengan menggunakan gliserol sebagai salah satu krioprotektan intraseluler, dimana Leboeuf et a.l (2000) melaporkan bahwa konsentrasi gliserol dalam pengencer yang optimum adalah 4% - 7%. Sementara itu menurut Rizal dkk. (2000) pemberian gliserol 5% menghasilkan kualitas semen yang terbaik setelah tahap pembekuan. Perbedaan hasil ini diduga karena respon sperma terhadap krioprotektan berbeda berdasarkan kualitas semen, jenis krioprotektan dan spesies hewan. Hasil analisis ragam untuk daya hidup spermatozoa menunjukkan bahwa penambahan gliserol tidak memberikan pengaruh yang nyata (P>0,05) terhadap persentase hidup spermatozoa setelah pembekuan. Dari hasil tersebut, dapat diindikasikan bahwa penggunaan dosis gliserol sampai tingkat 7% memberikan pengaruh yang hampir sama terhadap persentase hidup spermatozoa. Namun demikian perlakuan semen segar dengan penambahan konsentrasi gliserol 5% lebih tinggi dibanding dengan konsentrasi gliserol 3% dan 7%. Tidak adanya perbedaan yang signifikan pada tiap-tiap perlakuan diduga karena penggunaan gliserol sampai tingkat 7% pada pengencer tris dan kuning telur masih mampu memberikan perlidungan terhadap semen sapi Simental dari pengaruh yang merugikan. Menurut Tambing dkk. (1999), efek perlindungannya adalah menjaga keseimbangan elektrolit intra dan ekstra seluler sehingga proses biokimia yang terjadi di dalam sel spermatozoa tetap berlangsung dan mengurangi kematian sel spermatozoa yang berlebihan. Salah satu pengaruh yang merugikan adalah cekaman dingin (cold-shock) dimana efeknya adalah kematian spermatozoa yang terjadi sesudah thawing, sebagai akibat tingginya daya kontraksi selubung lipoprotein dinding sel. Dengan adanya gliserol dalam pengencer maka efek dari kejutan dingin tersebut dapat meminimalisir kematian spermatozoa. Peranan tris dalam pengencer juga berfungsi untuk mempertahankan daya hidup spermatozoa serta sebagai buffer (penyangga) dari perubahan ph bahan pengencer sedangkan peranan tris dalam pengencer yaitu dapat melindungi spermatozoa dari pengaruh kecaman dingin (cold shock). Adapun mekanisme kerja dari gliserol adalah gliserol dapat berdifusi ke dalam sel spermatozoa dan dapat dimetabolisir dalam proses-proses yang menghasilkan energi dan membentuk fruktosa. Gliserol akan memasuki siklus perombakan fruktosa pada triosa fosfat dan selanjutnya akan dirombak menjadi asam laktat, fruktosa yang tersedia ini akan menyebabkan spermatozoa tetap bergerak, karena fruktosa berperan menghasilkan energi berupa ATP yang mengandung fosfat anorganik yang kaya energi. Mekanisme lain dari gliserol adalah dapat mencegah terjadinya dehidrasi karena memiliki daya pengikat air yang kuat. Sifat demikian mempengaruhi tekanan uap sehingga titik beku medium akan menurun. KESIMPULAN Berdasarkan hasil penelitian, penulis menyimpulkan bahwa pada perlakuan kadar gliserol sebagai krioprotektan pada konsentrasi 3, 5, 7% masih dapat melindungi sperma selama proses pembekuan. 178

DAFTAR PUSTAKA Bearden, H.J. and J.W. Fuquay, 1984. Applied Animal Reproduction. 2 nd Edition Prentice-Hall Inc., Englewood Cliffs. New Jersey. Evans, G. dan W.M.C, Maxwell 1987. Salamon s Artificial Insemination of Sheep and Goats. Butterworths, Australia. Hafez, E.S.E., 1993. Preservation and Cryopreservation of Gametes and Embryos. In : E.S.E. Haves (Ed.). Reproductive in Farm Animals. 6 th Edition. Lea and Febiger. Philadelphia. Hedah, D.J. 1992. Tris Sebagai Pengencer Semen Beku. Balai Inseminasi Buatan, Singosari, Malang. Leboeuf, B., B. Restall and S. Salamon., 2000. Production and Storage of Goat Semen for Artificial Insemination. Anim. Reprod. Sci. 62 : 113 141. Partodihardjo, S., 1982. Ilmu Reproduksi Hewan. Sumber Widya, Jakarta. Rizal, M., M.R. Toelihere, T.L. Yusuf, B. Purwantara dan P. Situmorang, 2000. Kualitas Semen Beku Domba Garut Dalam Berbagai Konsentrasi Gliserol. JITV Volume 7: Nomor 3, Hal : 194 199. Rusdin, 1997. Pengaruh Macam Pengencer dan Lama Pembekuan Terhadap Kualitas Sperma Domba. Tesis. Program Pasca Sarjana, Universitas Padjajaran, Bandung. Rusiyantono, Y., A. Boediono, Y., Sukra, M.R. Toelihere, Supriatna, dan B. Purwantara, 2000. Pemakaian Etthylen Glicol dan Glicerol Untuk Vitrifikasi Embrio Kambing In Vitro. Direktorat Pembinaan Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat Dirjen Dikti Diknas, Bogor. Salisbury, G.W. and N.L. Vandemark., 1985. Fisiologi Reproduksi dan Inseminasi Buatan Pada Sapi. Terjemahan. Judul Asli : (Physiology of Reproduction and Artificial Insemination of Cattle), Penerjemah : Djanuar, R.,(Ed), Gadjah Mada University Press, Yogyakarta. Sinha, S., B.C. Deka, M.K. Tamulu, and B.N. Borgohain. 1992. Effect Of Equilibration Period and Glicerol Level In Tris Extender Of Quality Of Frozen Goat Semen. Indian Vet. J. 69 : 1107-1110. Steel, R.G.D. dan J.H. Torrie., 1995. Prinsip dan Prosedur Statistika : Suatu Pendekatan Biometrik. Terjemahan. Judul Asli : Principles and Procedures of Statistics. Penerjemah : B. Sumantri, Gramedia Pustaka, Jakarta. Susilawati, T., 2000. Teknologi Preservasi dan Kriopreservasi Spermatozoa dan Ova. Tesis. Program Pasca Sarjana Fakultas Peternakan Universitas Brawijaya, Malang. Tambing, S.N., Toelihere M.R., Yusuf, T.L., dan I.K. Sutama, 1999. Kualitas Semen Beku Kambing Peranakan Etawah Setelah Ekuilibrasi. J. Hayati, 8 : 70 75. 179 179