FIELD STUDY: PEMBELAJARAN CONTECTUAL TEACHING LEARNING (CTL) UNTUK MATERI-MATERI FISIOGRAFIS 1

dokumen-dokumen yang mirip
PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL. contextual teaching and learning

BAB II KAMAN PUSTAKA. A. Meningkatkan Kemampuan Siswa dalam Pemahaman Peredaran Darah. mempertinggi, sedangkan kemampuan. artinya kecakapan.

BAB II LANDASAN TEORI. Secara umum pengertian pembelajaran adalah seperangkat peristiwa yang

BAB I PENDAHULUAN. Nasional Pendidikan pasal 19 dikatakan bahwa proses pembelajaran pada satuan

BAB II KAJIAN TEORI. Pembelajaran merupakan proses komunikasi du arah, mengajar dilakukan oleh

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN CTL PADA BAHAN AJAR GEOMETRI DAN PENGUKURAN DI SEKOLAH DASAR. Oleh TITA ROSTIAWATI 1 MAULANA 2 ABSTRAK

Oleh: Dra. Masitoh, M.Pd.

TINJAUAN PUSTAKA. Media pembelajaran dalam Satyasa (2007:3) diartikan sebagai semua benda

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB 1I KAJIAN PUSTAKA Model Pembelajaran Contextual Teaching Learning (CTL)

Condition of Ind. Ind.Condition-1. Ind.Condition-2. The Rural. Ind. Rural Policy. Rulal Educational. Higher Education. Non Formal Ed.

II. TINJAUAN PUSTAKA. Pembelajaran adalah setiap perubahan perilaku yang relatif permanen, perubahan

BAB II KAJIAN PUSTAKA

PENDEKATAN KONTEKSTUAL DALAM PENGUASAAN KONSEP-KONSEP FISIKA. M. Gade ABSTRAK

BAB I PENDAHULUAN BAB II PEMBAHASAN Contextual Teaching and Learning

BAB I PENDAHULUAN. Peningkatan kualitas pembelajaran merupakan salah satu pilar upaya

KAJIAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL GURU BAHASA INDONESIA SMA NEGERI MAROS

BAB II KAJIAN TEORI. dapat diketahui hasilnya melalui penilaian proses dan penilaian hasil. Hasil

PENDEKATAN CTL (Contextual Teaching and Learning)

BAB II KAJIAN TEORI Pengertian Belajar Menurut Teori Konstruktivisme. penyelenggaraan jenis dan jenjang pendidikan. Belajar merupakan aktivitas

II. TINJAUAN PUSTAKA. Pengajaran dan pembelajaran kontekstual atau contextual teaching and

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. dari bahan yang dipelajari (Winkel, 1996). Menurut Bloom dalam Winkel

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Apa itu CTL? M n e g n a g p a a p a h a h r a us u s C TL

BAB II KAJIAN TEORI. A. Hakikat Model Pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) 1. Pengertian Contextual Teaching and Learning (CTL)

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

II KAJIAN PUSTAKA. hasil belajar siswa meningkat (Wardani, 2008:1.4) Dalam proses pembelajaran apabila penguasaan siswa terhadap materi yang

BAB II KAJIAN PUSTAKA

Pembelajaran Matematika Sekolah dengan Pendekatan Contextual Teaching and Learning (CTL)

CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL)

DASAR FILOSOFI. Manusia harus mengkontruksikan pengetahuan pengetahuan itu dan memberi makna melalui pengalaman nyata.

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

BAB I PENDAHULUAN. belajar dengan berbagai metode, sehingga peserta didik dapat melakukan

II. TINJAUAN PUSTAKA. Contextual Teaching and Learning (CTL) adalah pembelajaran yang menekankan

I. TINJAUAN PUSTAKA. tersebut bukan diperoleh langsung dari proses pertumbuhan seseorang secara

I. PENDAHULUAN. Belajar pada hakekatnya adalah proses interaksi terhadap semua situasi yang ada

II. TINJAUAN PUSTAKA. Salah satu teori belajar yang cukup dikenal dan banyak implementasinya dalam

TINJAUAN PUSTAKA. Efektivitas dapat dinyatakan sebagai tingkat keberhasilan dalam mencapai tujuan

II. TINJAUAN PUSTAKA. Rasa puas ini (atau lebih tepat barangkali. membangkitkan rasa ingin tahu lebih lanjut yang memerlukan pemuas.

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Denok Norhamidah, 2013

BAB II LANDASAN TEORI

PENDEKATAN PEMBELAJARAN IPS DI SMP (Oleh: Dra. Neti Budiwati, M.Si.)

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah. Pendidikan pada dasarnya merupakan proses untuk membantu manusia

Mengembangkan Disposisi Matematik Melalui Model Pembelajaran Kontekstual

BAB II KAJIAN PUSTAKA. Secara psikologis, Belajar merupakan suatu proses perubahan yaitu

YANIK SULISTYANI SDN Ngletih Kec.Kandat Kab.Kediri

Di dalam kamus bahasa Indonesia, kemampuan berasal dari kata mampu. yang berarti kuasa (bisa, sanggup, melakukan sesuatu, dapat, berada, kaya,

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN. keluarga, masyarakat dan pemerintah, melalui kegiatan bimbingan,

BAB I PENDAHULUAN. bantu memecahkan masalah dalam berbagai bidang ilmu. Salah satu

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. dirasakan oleh siswa kelas VII SMPN 1 Bandar Lampung. Berdasarkan hasil

BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Atik Sukmawati, 2013

BAB I PENDAHULUAN. Sebagai pengatur sekaligus pelaku dalam pembelajaran, gurulah yang

BAB I PENDAHULUAN. Dalam bab 1 ini tentang pendahuluan yang terdiri dari beberapa sub bab,

BAB II KAJIAN TEORITIS DAN HIPOTESIS TINDAKAN. sendiri. Sedangkan Sinaga dan Hadiati (2001:34) mendefenisikan kemampuan

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB II KAJIAN TEORETIS DAN HIPOTESIS TINDAKAN. setelah mengalami pengalaman belajar. Dalam Sudjana (2008:22), hasil belajar

PENINGKATAN HASIL BELAJAR TEMATIK MODE PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING SISWA KELAS II SD NEGERI TEBING TINGGI

BAB II LANDASAN TEORI. suatu proses yang dilakukan serta dipergunakan oleh seseorang untuk

PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA MELALUI PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING Romi Afrizal

BAB II KAJIAN PUSTAKA

Pendekatan Kontekstual (CTL) dalam KTSP pada Pembelajaran di SD

I. PENDAHULUAN. berkembang sesuai dengan kemajuan zaman. Pendidikan juga merupakan salah

PENERAPAN PENDEKATAN CTL PADA PEMBELAJARAN IPA TENTANG STRUKTUR DAN FUNGSI BAGIAN PADA TUMBUHAN UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA

BAB I PENDAHULUAN. Pendidikan IPA diharapkan menjadi wahana bagi peserta didik untuk

BAB I PENDAHULUAN. Berpikir merupakan tujuan akhir dari proses belajar mengajar. Menurut

PENGEMBANGAN MODEL PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN FISIKA DI SMA

Seminar Nasional Pendidikan Biologi FKIP UNS 2010

PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL (CTL) DAN TEORI BANDURA. A. Konsep Dasar Strategi Pembelajaran Kontekstual (CTL)

LEMMA VOL I NO. 2, MEI 2015

BAB II LANDASAN TEORI. konsep baru. Penerapan pendekatan kontekstual di kelas-kelas yang diselenggarakan

PENDEKATAN PEMBELAJARAN BERBASIS KONTEKS (CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING)

Aas Asiah Instansi : Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia STKIP Siliwangi Bandung

PENERAPAN KONSEP DASAR CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING(CTL) DALAM PEMBELAJARAN FRANÇAIS DU TROURISME

Fitriana Rahmawati STKIP PGRI Bandar Lampung. Abstrak. n 1 +n 2 2

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. Istilah pendekatan (approach) dalam pembelajaran memiliki kemiripan

BAB II PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL DAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS

BAB II KAJIAN PUSTAKA. A. Model Pembelajaran Contextual Teaching And Learning (CTL) 1. Pengertian Contextual Teaching And Learning (CTL)

PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL DENGAN METODE SELF DIRECT UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MELAKUKAN PRAKTIKUM MATERI SISTEM PENCERNAAN

ISSN Jurnal Exacta, Vol. X No. 1 Juni 2012

BAB II KAJIAN TEORI. A. Belajar dan pembelajaran. Dalam kehidupannya, manusia tidak pernah terlepas dari aktivitas atau kegiatan

PEMBELAJARAN MENULIS BERBASIS PENDEKATAN KONTEKSTUAL. Oleh: Ary Kristiyani. Proses belajar-mengajar merupakan kegiatan utama sekolah.

kata kunci: bimbingan teknis, pendekatan kontekstual, dan mutu guru.

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB IV DESKRIPSI DAN ANALISIS DATA

BAB II PEMBELAJARAN CONTEXTUAL, PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA, MATERI MENYELESAIKAN MASALAH BERKAITAN DENGAN PECAHAN

TINJAUAN PUSTAKA DAN KERANGKA PIKIR. A. Pendekatan Kontekstual dalam Pembelajaran Ekonomi

BAB II KAJIAN TEORITIS

BAB 1 PENDAHULUAN. 1.1 Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BAB I PENDAHULUAN. A. Latar Belakang Masalah

BAB II KAJIAN PUSTAKA

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah

BAB II TINJAUAN PUSTAKA. Pendekatan kontekstual bukan merupakan suatu konsep baru. Penerapan pendekatan

BAB II KAJIAN PUSTAKA

Model Pembelajaran Konstekstual dalam Bidang Studi Ekonomi Pendahuluan

Transkripsi:

FIELD STUDY: PEMBELAJARAN CONTECTUAL TEACHING LEARNING (CTL) UNTUK MATERI-MATERI FISIOGRAFIS 1 Oleh: Muhammad Nursa ban 2 JURUSAN PENDIDIKAN GEOGRAFI FAKULTAS ILMU SOSIAL UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA 2012 1 Disampaikan dalam PPM, Pelatihan Peningkatan Pemahaman Materi-materi Fisiografis melalui Pembelajaran Outdoor Bagi Guru-Guru Geografi SMA di Yogyakarta yang dilaksanakan tanggal 27 Mei 2012 di Gunung Kidul dan Parangtritis, dan tanggal 4 Juni 2012 di Fakultas Ilmu Sosial UNY 2 Dosen Jurusan Pendidikan Geografi, FIS UNY 1

A. PENDAHULUAN Keberhasilan proses pembelajaran seperti halnya geografi setidaknya diukur melalui perubahan tingkah laku atau penampilan, dengan serangkaian kegiatan seperti membaca, mengamati, mendengarkan, dan meniru atau akan lebih baik, kalau si subjek belajar itu mengalami atau melakukannya sendiri. Belajar akan membawa suatu perubahan yang tidak hanya berkaitan dengan penambahan ilmu pengetahuan, tetapi juga berbentuk kecakapan, keterampilan, sikap, pengertian, harga diri, minat, watak, penyesuaian diri. Orang yang belajar geografi diharapkan dapat membuktikan pengetahuan tentang faktafakta baru atau dapat melakukan sesuatu yang sebelumnya ia tidak dapat melakukannya. Belajar menempatkan seseorang dari status abilitas yang satu ke tingkat abilitas yang lain. Dengan demikian belajar merupakan serangkaian kegiatan jiwa raga, psiko-fisik untuk menuju ke perkembangan pribadi manusia seutuhnya, yang berarti menyangkut unsur cipta, rasa dan karsa, ranah kognitif, afektif, dan psikomotorik (Sardiman, 2007: 21-23). Berdasarkan Permen diknas No. 22 Tahun 2006 mengenai standar isi, ruang lingkup mata pelajaran Geografi meliputi tujuh aspek yang memiliki saling keterkaitan. Penguasaan konsep dasar, pendekatan, dan prinsip dasar Geografi alangkah idealnya apabila dapat dikaitkan oleh si pembelajar dengan dinamika unsur-unsur geosfer mencakup litosfer, pedosfer, atmosfer, hidrosfer, biosfer dan antroposfer serta pola persebaran spasialnya. Oleh karena itu pembelajaran geografi yang berlangsung pada jenjang sekolah menengah maupun di perguruan tinggi sepantasnya dapat mengintegrasikan hakikat, objek, ruang lingkup, struktur, dan pendekatan Geografi dengan alam. Integrasi keduanya diwujudkan melalui upaya menemutunjukkan konsep dengan fenomena di lapangan melalui studi lapangan (field study) disebut juga karyawisata (field trip), atau pembelajaran di lapangan (outdoor learning). Field study memberikan keleluasaan yang lebih bagi peserta didik terlibat dalam proses pembelajaran sehingga penguasaan terhadap kompetensi yang akan dicapai seharusnya lebih besar. Field study memposisikan sebagai suatu metode yang berorientasi pada model Contextual Teaching and Learning terutama dalam pengusaan materi-materi geografi fisik seperti kajian-kajiam geomorfologi, geologi, hidrologi, dan klimatologi yang masuk dalam lingkup materi fisiografi. Meskipun demikian keberadaan materi fisiografis ini tentunya tidak dapat dilepaskan dari pengaruh dan dipengaruhinya manusia sebagai mahluk berakal. B. PEMBELAJARAN MODEL CTL Contextual Teaching and Learning (CTL) adalah suatu model pembelajaran yang menekankan kepada proses keterlibatan peserta didik secara penuh untuk dapat menemukan materi yang dipelajari dan menghubungkannya dengan situasi kehidupan nyata sehingga mendorong peserta didik untuk dapat menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari (Wina Sanjaya, 2009: 253). Ditambahkan Mulyasa (2006: 217-218) dinyatakan bahwa CTL merupakan konsep 2

pembelajaran yang menekankan pada keterkaitan antara materi pelajaran dengan dunia nyata, sehingga para peserta didik mampu menghubungkan dan menerapkan kompetensi hasil belajar dalam kehidupan sehari-hari. Peserta didik akan memperoleh makna yang mendalam terhadap apa yang dipelajarinya, melalui proses penerapan kompetensi dalam kehidupan sehari-hari. Pembelajaran kontekstual mendorong pesera didik memahami hakekat, makna, dan manfaat belajar, sehingga memungkinkan peserta didik lebih rajin dan termotivasi untuk senantiasa belajar. Berdasarkan konsep tersebut dapat disimpulkan, yaitu: 1) CTL menekankan kepada proses keterlibatan peserta didik untuk menemukan materi pelajaran, artinya proses belajar diorientasikan pada proses pengalaman langsung. Proses belajar dalam konteks CTL tidak mengharapkan agar peserta didik hanya menerima pelajaran, akan tetapi proses mencari dan menemukan sendiri materi pelajaran; 2) Pembelajaran CTL mendorong agar peserta didik dapat menemukan hubungan antara materi yang dipelajari dengan situasi kehidupan nyata, sehingga akan bermakna secara fungsional dan materi yang dipelajari akan tertanan erat dalam memori peserta didik; 3) CTL mendorong peserta didik untuk menerapkannya dalam kehidupan, artinya CTL bukan hanya mengharapkan peserta didik dapat memahami materi yang dipelajari, akan tetapi bagaimana materi pelajaran itu dapat mewarnai perilakunya dalam kehidupan sehari-hari sebagai bekal dalam mengarungi kehidupan nyata. COR (Center for Occupational Research) di Amerika dalam Masnur Muslich, (2008: 41) menjabarkannya menjadi lima konsep bawahan CTL yang disingkat (REACT) yaitu. 1. Relating adalah bentuk belajar dalam konteks kehidupan nyata atau pengalaman nyata. Pembelajaran harus digunakan untuk menghubungkan situasi sehari-hari dengan informasi baru untuk dipahami atau dengan problema untuk dipecahkan. 2. Experiencing adalah belajar dalam konteks eksplorasi, penemuan, dan penciptaan. Ini berarti bahwa pengetahuan yang diperoleh siswa melalui pembelajaran yang mengedepankan proses berpikir kritis lewat siklus inquiry. 3. Applyng adalah belajar dalam bentuk penerapan hasil belajar dalam penggunaan dan kebutuhan praktis. 4. Cooperating adalah belajar dalam bentuk berbagi informasi dan pengalaman, saling merespon, dan saling berkomunikasi. 5. e. Transfering adalah kegiatan belajar dalam bentuk memanfaatkan pengetahuan dan pengalaman berdasarkan konteks baru untuk mendapatkan pengetahuan dan pengalaman belajar yang baru. CTL sebagai suatu pendekatan pembelajaran memiliki tujuh asas yang melandasi pelaksanaan proses pembelajarannya, sebagai berikut: 1. Konstruktivisme (Constructivism), Konstruktivisme adalah proses membangun atau menyusun pengetahuan baru dalam stuktur kognitif siswa berdasarkan pengalaman (Wina Sanjaya, 2010: 264). 3

Teori atau aliran ini merupakan landasan filosofi (berpikir) pendekatan kontekstual (CTL). Pembelajaran yang berciri kontruktivisme menekankan terbangunnya pemahaman sendiri secara efektif, kreatif, dan produktif berdasarkan pengetahuan dan pengetahuan terdahulu dan dari pengalaman belajar yang bermakna (Masnur Muslich, 2008: 44). Pengetahuan riil adalah sesuatu yang dibangun atau ditemukan sendiri. Pengetahuan bukanlah seperangkat fakta, konsep atau kaidah yang diingat, tetapi peserta didik harus merekonstruksi pengetahuan itu kemudian memberi makna melalui pengalaman yang nyata. Proses pembelajaran atas dasar pertimbangan itu, maka harus dikemas (dikelola) menjadi proses menerima informasi/pengetahuan dari guru. Siswa dalam hal ini akan membangun sendiri pengetahuannya melalui keterlibatan secara aktif dalam proses pembelajaran (Sardiman, 2009: 224). 2. Menemukan (Inquiry) Menemukan (Inquiry) artinya proses pembelajaran didasarkan pada pencarian dan penemuan melalui proses berpikir secara sistematis Jadi pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh mahasiswa diharapkan bukan hanya hasil mengingat seperangkat fakta, tetapi juga hasil dari penemuan sendiri (Sugiyanto, 2010: 17-18). Komponen menemukan merupakan kegiatan inti CTL. Kegiatan ini diawali dari pengamatan terhadap fenomena, dilanjutkan dengan kegiatan-kegiatan yang bermakna untuk menghasilkan temuan yang diperoleh sendiri. Dengan demikian, pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh bukan merupakan hasil mengingat seperangkat fakta yang dihadapinya (Masnur Muslich, 2008: 45). 3. Bertanya (Questioning) Belajar pada hakekatnya adanya bertanya dan menjawab pertanyaan. Bertanya dapat dipandang sebagai refleksi dari keingintahuan setiap individu, sedangkan menjawab pertanyaan mencerminkan kemampuan seseorang dalam berpikir (Wina Sanjaya, 2010: 266). Komponen bertanya (questioning) merupakan strategi pembelajaran CTL. Belajar dalam pembelajaran CTL dipandang sebagai upaya yang bisa mendorong siswa untuk memperoleh informasi, sekaligus mengetahui perkembangan kemampuan berpikir siswa. Kegiatan bertanya di dalam kegiatan pembelajaran akan sangat berguna untuk: a. Menggali informasi tentang kemampuan dalam penguasaan materi pembelajaran. b. Membangkitkan motivasi untuk belajar. c. Merangsang keingintahuan terhadap sesuatu. d. Memfokuskan pada sesuatu yang diinginkan. e. Membimbing untuk menemukan atau menyimpulkan (Wina Sanjaya, 2010: 266). 4. Masyarakat belajar (Learning Community) 4

Maksud dari masyarakat belajar adalah membiasakan siswa untuk melakukan kerjasama dan memanfaatkan sumber belajar dari teman-teman belajarnya (Rusman, 2011: 195). Konsep learning community menyarankan hasil pembelajaran dari kerjasama dengan orang lain. Hasil belajar diperoleh dari sharing antar teman, kelompok, dan yang tahu ke yang belum tahu (Yatim Riyanto, 2009: 174). Berikut ini prinsip-prinsip yang perlu diperhatikan ketika menerapkan komponen learning community dalam pembelajaran (Masnur Muslich, 2008: 44): a. pada dasarnya hasil belajar diperoleh dari kerja sama atau sharing dengan pihak lain. b. sharing terjadi apabila ada pihak yang saling memberi dan saling menerima informasi. c. sharing terjadi apabila ada komunikasi dua atau multiarah. d. masyarakat belajar terjadi apabila masing-masing pihak yang terlibat di dalamnya sadar bahwa pengetahuan, pengalaman, dan keterampilan yang dimilikinya bermanfaat bagi orang lain. e. yang terlibat dalam masyarakat belajar pada dasarnya bisa menjadi sumber belajar. 5. Pemodelan (Modeling) Pemodelan adalah proses pembelajaran dengan memperagakan suatu contoh yang dapat ditiru oleh siswa (Sugiyanto, 2010: 19). Bisa juga dimaknai bahwa pembelajaran keterampilan dan pengetahuan tertentu diikuti dengan model yang bisa ditiru oleh peserta didik (Sardiman, 2009: 226). Guru atau dosen dalam CTL, bukan satusatunya model. Model dapat dirancang dengan melibatkan siswa (Yatim Riyanto, 2009: 176). Prinsip modeling dalam pelaksanaan pembelajaran (Masnur Muslich, 2008: 46) : a. Pengetahuan dan ketrampilan diperoleh dengan mantap apabila ada model atau contoh yang bisa ditiru. b. Model atau contoh bisa diperoleh langsung dari yang berkompeten atau dari ahlinya. c. Model atau contoh bisa berupa cara mengoperasikan sesuatu, contoh hasil karya, atau model penampilan. 6. Refleksi (Reflection) Refleksi merupakan proses pengendapan pengalaman yang telah dipelajarinya dengan cara mengurutkan dan mengevaluasi kembali kejadian atau peristiwa pembelajaran yang dilaluinya (Sugiyanto, 2010: 19). Mahasiswa akan menyadari bahwa pengetahuan yang baru diperolehnya merupakan pengayaan atau bahkan revisi dari pengetahuan yang telah dimiliki sebelumnya dengan memikirkan apa yang baru saja 5

dipelajari, menelaah, dan merespon semua kejadian, aktivitas, atau pengalaman yang terjadi dalam pembelajaran, bahkan memberikan masukan atau saran jika diperlukan, (Masnur Muslich, 2008: 46-47). Realisasi dari komponen ini yaitu (Yatim Riyanto, 2009:177) : a. pernyataan langsung tentang apa-apa yang diperolehnya hari itu b. catatan atau jurnal di buku c. kesan dan saran mengenai pembelajaran hari itu d. diskusi e. hasil karya 7. Penilaian Nyata (Authentic Assessment) Penilaian nyata adalah proses pengumpulan berbagai data dan informasi yang bisa memberikan gambaran atau petunjuk terhadap pengalaman belajar siswa (Rusman, 2011: 197). Penilaian autentik dilakukan secara terintegrasi dengan proses pembelajaran. Penilaian ini dilakukan secara terus-menerus selama kegiatan pembelajaran berlangsung. Tekanannya diarahkan pada proses belajar, bukan pada hasil belajar (Sugiyanto, 2010: 20). Karakteristik authentic assessment (Yatim Riyanto, 2009: 177): a. dilaksanakan selama dan sesudah proses pembelajaran berlangsung b. bisa digunakan untuk formatif maupun sumatif c. yang diukur keterampilan dan perfomansi, bukan mengingat fakta d. berkesinambungan e. terintegrasi f. dapat digunakan sebagai feed back C. FIELD STUDY SEBAGAI METODE PEMBELAJARAN Menurut Nigel Bevan dan Tomer Sharon (2009) studi lapangan (Field study) adalah metode pembelajaran melalui pengumpulan data secara langsung dengan pengamatan, wawancara, mencatat, atau mengajukan pertanyaan-pertanyaan. Pada proses berlnagsung pembelajar berada langsung di lapangan. Field study dirancang untuk memberikan peserta didik kesempatan untuk memeriksa permasalahannya di lapangan, mengevaluasi manfaat dari ide-ide yang disajikan dalam kelas, dan untuk mendidik siswa dalam melakukan observasi naturalistik dan penyelidikan. Peserta didik berpartisipasi dalam kegiatan yang sedang berlangsung. Studi lapangan juga menawarkan siswa kesempatan untuk proyek-proyek pengumpulan data, teori-pengujian, dan intervensi sosial. 6

Istilah lain yang setara dengan Field study seperti disebut di atas adalah karyawisata (field trip) menurut Suprijanto (2009: 132) mendefiniskan karyawisata yaitu biasanya berhubungan dengan kegiatan mengunjungi beberapa tempat yang menarik dan membutuhkan waktu yang lebih lama daripada kunjungan lapangan. Karyawisata ini adalah suatu proses pembelajaran yang di lakukan dengan jalan mengajak peserta didik keluar kelas untuk dapat memperlihatkan hal-hal atau peristiwa yang ada hubungannya dengan bahan pelajaran. Sementara itu menurut Mulyasa, karyawisata merupakan suatu metode pembelajaran dengan cara perjalanan atau pesiar yang dilakukan untuk memperoleh pengalaman belajar, terutama pengalaman langsung dan merupakan bagian integral dari kurikulum sekolah. Berdasarkan pengertian-pengertian di atas, maka dapat disimpulkan bahwa field study atau fieldtrip atau outdoor learning adalah suatu kegiatan pembelajaran yang dilakukan dengan mengunjungi tempat-tempat tertentu yang telah ditentukan sebelumnya. Kegiatan yang dilakukan yaitu melakukan pengamatan dengan tujuan memberikan pengalaman secara langsung. Tujuan dilaksanakan field study antara lain peserta didik memperoleh pengalaman langsung dari obyek yang dilihatnya dan dapat turut menghayati tugas pekerjaan milik seseorang serta dapat bertanya jawab mungkin dengan jalan demikian mereka mampu memecahkan persoalan yang dihadapinya dalam pelajaran, ataupun pengetahuan umum. Selain itu peserta didik dapat melihat, mendengar, meneliti dan mencoba apa yang dihadapinya,agar nantinya dapat mengambil kesimpulan, dan sekaligus dalam waktu yang sama ia bisa mempelajari beberapa mata pelajaran. Field study menerapkan prinsip pengajaran modern yang memanfaatkan lingkungan nyata dalam pengajaran. Peserta didik dapat berpartisispasi dalam berbagai kegiatan yang dilakukan oleh para instruktur maupun guru pembimbing serta mengalami dan menghayati langsung apa yang dilakukan, memperoleh bermacam-macam pengetahuan dan pengalaman yang terintegrasi dan terpadu, serta membuat materi yang dipelajari di sekolah menjadi lebih relevan dengan kenyataan dan kebutuhan yang ada di masyarakat, tentunya juga dapat lebih merangsang kreativitas peserta didik. Beberapa keuntungan karyawisata atau studi lapangan menurut Suprijanto (2009: 132-133) adalah sebagai berikut : 1. memberi kesempatan untuk mengumpulkan pengalaman dan informasi baru, 2. benda-benda dapat diamati dalam bentuk aslinya, 3. tiga dimensi, warna alami, dan gerakan-gerakan dapat diamati, 4. minat dan ketelitian pengamatan anggota dapat ditumbuhkan, 5. kesempatan dapat diberikan kepada peserta untuk belajar sambil bekerja, 6. prosedur dapat diamati, yang nantinya dapat diterapkan oleh peserta 7. memberi kesempatan kepada peserta untuk menggabungkan sekolah atau 7

a bermanfaat! Konten selengkapnya silahkan menghubungi MUHAMMAD NURSA BAN E-MAIL: mnursaban@gmail.com 8